# implementasi csr antam

10
ANALISIS PENGIMPLEMENTASIAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY OLEH PT ANTAM TBK UBPE PONGKOR DALAM PENGEMBANGAN KOMUNITAS (Studi Kasus : Kampung Bantar Karet, Desa Bantar Karet, Kecamatan Nanggung, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat) Oleh: Lusi Aprilianti A14204016 PROGRAM STUDI KOMUNIKASI DAN PENGEMBANGAN MASYARAKAT FAKULTAS PERTANIAN INSTITUT PERTANIAN BOGOR 2008

Upload: alifanda-cahyananto

Post on 16-Nov-2015

18 views

Category:

Documents


2 download

DESCRIPTION

# Implementasi CSR Antam

TRANSCRIPT

  • ANALISIS PENGIMPLEMENTASIAN CORPORATE SOCIAL

    RESPONSIBILITY OLEH PT ANTAM TBK UBPE PONGKOR

    DALAM PENGEMBANGAN KOMUNITAS

    (Studi Kasus : Kampung Bantar Karet, Desa Bantar Karet, Kecamatan

    Nanggung, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat)

    Oleh:

    Lusi Aprilianti

    A14204016

    PROGRAM STUDI KOMUNIKASI DAN PENGEMBANGAN MASYARAKAT

    FAKULTAS PERTANIAN

    INSTITUT PERTANIAN BOGOR

    2008

  • RINGKASAN

    LUSI APRILIANTI (A14204016). ANALISIS PENGIMPLEMENTASIAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY OLEH PT ANTAM TBK UBPE PONGKOR DALAM PENGEMBANGAN KOMUNITAS, Studi Kasus : Kampung Bantar Karet, Desa Bantar Karet, Kecamatan Nanggung, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat. (Di bawah Bimbingan Murdianto).

    Pasal 74 Undang-undang No 40 Tahun 2007 tentang Perseron Terbatas,

    tercantum bahwa sebuah perusahaan berkewajiban melaksanakan Corporate Sosial

    Responsibility (CSR). Pasal tersebut menyebutkan bahwa perseroan yang menjalankan

    kegiatan/usahanya di bidang dan/atau berkaitan dengan Sumber Daya Alam wajib

    melaksanakan tanggung jawab sosial dan lingkungannya (Susanto, 2007).

    Corporate Social Responsibility merupakan suatu bentuk tanggung jawab sosial

    perusahaan kepada masyarakat atau wilayah sekitar yang terkena dampak dari aktivitas

    perusahaan, baik dampak langsung maupun dampak tidak langsung. PT Antam Tbk

    UBPE Pongkor telah menerapkan CSR dalam kegiatan bisnis-nya. Implementasi CSR

    yang dilakukan oleh perusahaan perlu ditinjau agar dapat dilakukan penyempuranan

    kelak jika terdapat kelemahan-kelamahan. Penelitian ini ingin melihat aspek

    pengembangan masyarakat yang dilakukan PT Antam Tbk UBPE Pongkor melalui

    program-program CSR-nya. Penelitian ini penting dan memberikan manfaat, dimana

    dengan makin derasnya gaung CSR maka kepedulian perusahaan dan pemerintah dalam

    mengembangkan dan memberdayakan masyarakat menuju taraf hidup yang lebih baik

    menjadi semakin tinggi.

    Dalam implementasi CSR PT Antam Tbk UBPE Pongkor terdapat tiga program

    CSR, yakni pengembangan masyarakat, kemitraan dan swa kelola, dan bina lingkungan.

  • Ketiga program tersebut diimplementasikan pada wilayah-wilayah di sekitar PT Antam

    Tbk UBPE Pongkor, salah satunya yaitu di Kampung Bantar Karet, Desa Bantar Karet.

    Program tersebut banyak memberikan manfaat bagi masyarakat, hanya saja mekanisme

    pemberian program CSR dirasakan oleh masyarakat belum tepat sasaran dan belum

    merata. Program CSR PT Antam Tbk UBPE Pongkor juga digalakkan oleh PT Antam

    Tbk UBPE Pongkor sebagai upaya untuk mengurangi jumlah Pertambangan Tanpa Izin

    (PETI) di PT Antam TbkUBPE Pongkor. Upaya tersebut merupakan kombinasi

    pendekatan sosial, ekonomi, dan keamanan yang diaplikasikan melalui CSR PT Antam

    Tbk UBPE Pongkor.

  • ANALISIS PENGIMPLEMENTASIAN CORPORATE SOCIAL

    RESPONSIBILITY OLEH PT ANTAM TBK UBPE PONGKOR

    DALAM PENGEMBANGAN KOMUNITAS

    (Studi Kasus : Kampung Bantar Karet, Desa Bantar Karet, Kecamatan

    Nanggung, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat)

    Oleh:

    Lusi Aprilianti

    A14204016

    SKRIPSI

    Sebagai Prasyarat untuk Mendapatkan Gelar

    Sarjana Pertanian

    Pada

    Program Studi Komunikasi dan Pengembangan Masyarakat

    Fakultas Pertanian, Institut Pertanian Bogor

    PROGRAM STUDI KOMUNIKASI DAN PENGEMBANGAN MASYARAKAT

    FAKULTAS PERTANIAN

    INSTITUT PERTANIAN BOGOR

    2008

  • FAKULTAS PERTANIAN

    INSTITUT PERTANIAN BOGOR

    Dengan ini menyatakan bahwa Skripsi yang ditulis oleh:

    Nama Mahasiswa : Lusi Aprilianti

    Nomor Pokok : A14204016

    Judul : Analisis Pengimplementasian Corporate Social Responsibility

    oleh PT Antam Tbk UBPE Pongkor dalam Pengembangan

    Komunitas (Studi Kasus: Kampung Bantar Karet, Desa Bantar

    Karet, Kecamatan Nanggung, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa

    Barat)

    dapat diterima sebagai syarat untuk mendapatkan gelar Sarjana Pertanian pada Program

    Studi Komunikasi dan Pengembangan Masyarakat, Fakultas Pertanian, Institut

    Pertanian Bogor.

    Menyetujui,Dosen Pembimbing

    Ir. Murdianto, MSiNIP. 131 999 962

    Mengetahui, Dekan Fakultas Pertanian

    Prof. Dr. Ir. Didy Sopandie, M.AgrNIP. 131 124 019

    Tanggal Kelulusan:

  • PERNYATAAN

    DENGAN INI SAYA MENYATAKAN BAHWA SKRIPSI YANG BERJUDUL

    ANALISIS PENGIMPLEMENTASIAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY

    OLEH PT ANTAM TBK UBPE PONGKOR DALAM PENGEMBANGAN

    KOMUNITAS (Studi Kasus : Kampung Bantar Karet, Desa Bantar Karet, Kecamatan

    Nanggung, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat) INI BENAR-BENAR

    MERUPAKAN HASIL KARYA YANG BELUM PERNAH DIAJUKAN SEBAGAI

    KARYA ILMIAH PADA SUATU PERGURUAN TINGGI ATAU LEMBAGA

    MANAPUN DAN JUGA BENAR-BENAR HASIL KARYA SAYA SENDIRI TIDAK

    MENGANDUNG BAHAN-BAHAN YANG PERNAH DITULIS ATAU

    DITERBITKAN OLEH PIHAK LAIN KECUALI SEBAGAI BAHAN RUJUKAN

    YANG DINYATAKAN DALAM NASKAH. DEMIKIAN PERNYATAAN INI SAYA

    BUAT DENGAN SESUNGGUHNYA DAN SAYA BERSEDIA

    MEMPERTANGGUNG JAWABKAN PERNYATAN INI.

    Bogor, Agustus 2008

    Lusi Aprilianti

    A14204016

  • RIWAYAT HIDUP PENULIS

    Lusi Aprilianti dilahirkan di Jakarta pada 18 April 1986, sebagai anak kedua dari tiga

    bersaudara pasangan Bapak Edy Susanto dan Ibu Sri Sulastri serta memiliki seorang

    kakak bernama Shinta Puspita dan seorang adik bernama Riyatmi. Penulis memasuki

    bangku sekolah untuk pertama kalinya tahun 1992 di Sekolah Dasar Negeri 1 Sarua

    Indah Ciputat Kota Tangerang. Pada Tahun Ajaran 1998/1999 penulis melanjutkan

    Sekolah Menengah Pertama di SLTP Negeri Ciputat dan tamat pada Tahun Ajaran

    2000-2001. Pendidikan Menengah Atas penulis ditempuh di SMU Negeri 1 Pamulang

    pada Tahun Ajaran 2001/2002 dan lulus pada Tahun Ajaran 2003/2004. Setelah

    menamatkan pendidikan menengah atas pada Tahun Ajaran 2004/2004, penulis

    kemudian diterima sebagai mahasiswa Institut Pertanian Bogor pada Program Studi

    Komunikasi dan Pengembangan Masyarakat (KPM) melalui jalur undangan masuk IPB

    (USMI).

  • KATA PENGANTAR

    Puji dan syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT, atas rahmat dan

    karunia-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi ini. Penulisan Skripsi ini

    ditujukan untuk memenuhi syarat mendapatkan gelar sarjana pertanian pada Program

    Studi Komunikasi dan Pengembangan Masyarakat, Fakultas Pertanian, Institut

    Pertanian Bogor. Skripsi ini berjudul : Analisis Pengimplementasian Corporate Social

    Responsibility oleh PT Antam Tbk UBPE Pongkor dalam Pengembangan Komunitas

    (Studi Kasus : Kampung Bantar Karet, Desa Bantar Karet, Kecamatan Nanggung,

    Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat) Penelitian ini menelaah aspek

    pengembangan masyarakat yang aktual di masyarakat. Melalui skripsi ini,

    memungkinkan penulis mengenal, mempelajari, dan menganalisis permasalahan nyata

    di lapangan, tepatnya di tingkat komunitas.

    Demikianlah skripsi ini disusun dengan suatu tema tulisan yang dipandang

    cukup relevan untuk ditelaah lebih lanjut saat ini. Semoga skripsi ini dapat bermanfaat

    bagi penulis dan pihak-pihak yang berkepentingan.

    Bogor, Agustus 2008

    Penulis

  • UCAPAN TERIMA KASIH

    Selama penulisan skripsi ini, tentunya penulis tidak terlepas dari dorongan dan

    dukungan baik moril maupun materiil dari berbagai pihak. Pada kesempatan ini penulis

    panjatkan puji syukur kepada Allah SWT, atas segala nikmat, karunia, dan hidayah

    yang telah diberikan sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi ini sekaligus ingin

    mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada :

    1. Ir. Murdianto, MSi selaku dosen pembimbing skripsi yang telah memberikan

    bimbingan dan pengarahan, dorongan, bantuan literatur, serta masukan-masukan

    yang sangat berharga pada penulis.

    2. Dr. Ir. Djuara Lubis, MS yang telah berkenan menjadi dosen penguji utama dan

    telah membantu penulis dalam memberikan bantuan literatur serta saran dan

    masukan yang berharga.

    3. Martua Sihaloho, SP. Msi yang telah bersedia meluangkan waktunya untuk menjadi

    dosen penguji wakil departemen.

    4. Papa dan Mama, serta kaka dan adikku Shinta Puspita dan Riyatmi atas doa,

    dukungan serta kasih sayang yang diberikan pada penulis.

    5. Dr. Endriatmo Soetarto, MA selaku dosen pembimbing akademik atas perhatian dan

    masukan yang berharga.

    6. Jajaran dan Staff PT Antam Tbk Unit Bisnis Pertambangan Emas (UBPE) Pongkor

    atas izin yang diberikan sehingga penelitian ini dapat dilakukan.

  • 7. Bapak Sucipto selaku AM Comdev PT Antam Tbk Unit Bisnis Pertambangan Emas

    (UBPE) Pongkor yang telah menjadi pembimbing lapang penulis selama meneliti di

    PT Antam Tbk Unit Bisnis Pertambangan Emas (UBPE) Pongkor.

    8. Divisi dan Staff Learning Center PT Antam Tbk Unit Bisnis Pertambangan Emas

    (UBPE) Pongkor, Bapak Nico, Bapak Reta, Bapak yoyo dan yang tidak dapat

    penulis sebutkan satu persatu.

    9. Divisi dan Staff Comdev PT Antam Tbk Unit Bisnis Pertambangan Emas (UBPE)

    Pongkor, Bapak Djuanda, Mas Adi, Bapak untung, Bapak Suharta, Ibu Dewi, Mas

    Iwan, Mas Ayip dan yang tidak dapat penulis sebutkan satu persatu.

    10. Divisi dan Staff Humas PT Antam Tbk Unit Bisnis Pertambangan Emas (UBPE)

    Pongkor, Bapak Musafar, Bapak Heriyanto dan yang tidak dapat penulis sebutkan

    satu persatu.

    11. Divisi dan Staff Keamanan PT Antam Tbk Unit Bisnis Pertambangan Emas

    (UBPE) Pongkor, Bapak Maryono, Bapak Tohir, Mas Farid dan yang tidak dapat

    penulis sebutkan satu persatu.

    12. Mba Shinta, selaku Comdev PT Antam Tbk.

    13. Warga Masyarakat Kampung Bantar Keret, Bapak Dadang, Bapak herman, Bapak

    Acep, Bapak Endi, Bapak Ajuk, Mas Dudi atas informasi yang diberikan.

    14. Birran Fata el-faruqy atas motivasi dan dukungan yang diberikan selama ini.

    15. Teman satu bimbingan dan seperjuangan penulis, Sukma Primana Dewi Alfian atas

    saran, dukungan,dorongan, dan kerjasama selama ini.