totosubagyo.files.wordpress.com · web viewpaparan pencapaian sasaran kerja dan pelaksanaan program...

3
SIDPARCAB KWARTIR CABANG 1109 BOYOLALI TAHUN 2011 Minggu 30 Januari 2011 telah digelar Sidang Paripurna Pramuka penegak dan Pramuka pandega Kwarcab 1109 Boyolali tahun 2011. Meskipun acara ini tidak dihadiri oleh seluruh utusan Kwarran yang diundang, tetapi pelaksanaan Sidparcab 2011 ini boleh dibilang sukses dan dapat menyelesaikan seluruh agenda yang dijadwalkan. Acara pembukaan Sidparcab dengan pembina upacara Kak Burhani Acara di buka pukul 10.00 WIB oleh Ketua Kwartir 1109 Boyolali yang diwakili oleh Kak Burhani wakil Kwarcab bidang Organisasi dan Hukum. Dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa Sidparcab diharapkan dapat berjalan sesuai dengan rencana dengan mengedepankan azas demokrasi dan kesantunan dalam menyampaikan pendapat”. Setelah acara pembukaan Sidparcab 2011 yang ditandai dengan penyerahan palu sidang dari pembina upacara pembukaan kepada Ketua Dewan kerja Cabang.

Upload: others

Post on 30-Jan-2020

12 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: totosubagyo.files.wordpress.com · Web viewPaparan pencapaian sasaran kerja dan pelaksanaan program kerja Dewan Kerja Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega Kawrtir Cabang 1109 Boyolali

SIDPARCAB KWARTIR CABANG 1109 BOYOLALI TAHUN 2011

Minggu 30 Januari 2011 telah digelar Sidang Paripurna Pramuka penegak dan Pramuka pandega Kwarcab 1109 Boyolali tahun 2011. Meskipun acara ini tidak dihadiri oleh seluruh utusan Kwarran yang diundang, tetapi pelaksanaan Sidparcab 2011 ini boleh dibilang sukses dan dapat menyelesaikan seluruh agenda yang dijadwalkan.

Acara pembukaan Sidparcab dengan pembina upacara Kak Burhani

Acara di buka pukul 10.00 WIB oleh Ketua Kwartir 1109 Boyolali yang diwakili oleh Kak Burhani wakil Kwarcab bidang Organisasi dan Hukum. Dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa “ Sidparcab diharapkan dapat berjalan sesuai dengan rencana dengan mengedepankan azas demokrasi dan kesantunan dalam menyampaikan pendapat”.Setelah acara pembukaan Sidparcab 2011 yang ditandai dengan penyerahan palu sidang dari pembina upacara pembukaan kepada Ketua Dewan kerja Cabang.

Penyerahan Palu sidang sebagai tanda siap dimulainya persidangan Sidparcab.

Page 2: totosubagyo.files.wordpress.com · Web viewPaparan pencapaian sasaran kerja dan pelaksanaan program kerja Dewan Kerja Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega Kawrtir Cabang 1109 Boyolali

Hadir dalam acara ini utusan dari Dewan Kerja daerah yang diwaklili oleh Muhammad Risqi Bagus dan Hafizah. Juga hadir dalam acara ini beberapa andalan Kwarcab terkait dan tamu undangan. Acara dilanjutkan dengan acara persidangan dengan urutan acara sebagai berikut:

A. SIDANG PENDAHULUAN1. Agenda persidangan dan tata tertib persidangan2. Pernyataan kuorum3. Pembentukan presidium sidang

B. SIDANG PLENO I1. Paparan pencapaian sasaran kerja dan pelaksanaan program kerja Dewan Kerja

Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega Kawrtir Cabang 1109 Boyolali tahun 2010.

2. Pandangan umum Dewan Kerja Ranting terhadap pencapaian sasaran rencana kerja dan pelaksanaan program kerja Pramuka Penegak Dan Pramuka Pandega Dewan Kerja Cabang 1109 Boyolali Tahun 2010

3. Penjelasan Sidang Komisi.4. Pembagian Peserta Sidang Komisi.

C. SIDANG KOMISI1. Komisi A : Konsepsional2. Komisi B : Operasional

D. SIDANG PLENO II1. Laporan Hasil Sidang Komisi2. Pengesahan hasil – hasil sidang Paripurna Cabang 1109 Boyolali Tahun 2011.

Meskipun peserta yang hadir tidak maksimal tetapi persidangan berlangsung cukup demokratis.

Persidangan dipimpin oleh Presidium

Sidparcab berlangsung sukses sesuai dengan jadwal dan ditutup dengan upacara penutupan pada pukul 15.00 WIB.