tema tema dan standar kompetensi

6

Upload: kornelis-ruben

Post on 30-Jun-2015

324 views

Category:

Education


8 download

DESCRIPTION

Memahami materi secara tematik sehingga terkristalisasi dalam pola hidup nyata dan mampu menginternalisasi nilai-nilai hidup sebagai bekal "Menjadi Manusia Baru"

TRANSCRIPT

Page 1: Tema Tema dan Standar Kompetensi
Page 2: Tema Tema dan Standar Kompetensi

Tema Standar Kompetensi

Manusia Sebagai citra Allah

Memahami dan menyadari pribadinya diciptakan sebagai Citra Allah yang tumbuh dan berkembang bersama orang lain

Kemampuanku Terbatas Menyadari kemampuan dan keterbatasan dirinya sehingga terpanggil mensyukurinya

Aku diciptakan sebagai laki-laki dan sebagai perempuan,

Memahami bahwa manusia diciptakan sebagai perempuan atau laki-laki dan dipanggil untuk mengembangkan kesederajatan dalam hidup sehari-hari

Persahabatan sejati Memahami arti dan tujuan persahabatan sehingga dapat membangun persahabatan yang sejati dengan sesama

Aku di tengah keluarga Menyadari bahwa pertumbungan dan perkembangan dirinya tidak dapat lepas dari peran serta keluarga dan sesama disekitarnya sehingga terpanggil untuk bekerja sama dan menghargai sesama

Page 3: Tema Tema dan Standar Kompetensi

Tema Standar KompetensiYesus Berbelas kasih Memahami berbagai sifat dan sikap Yesus Kristus

sehingga dapat meneladani dan menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari

Yesus mewartakan cinta tanpa pengkotakan

Memahami perjuangan Yesus untuk menegakan nilai-nilai dasar hidup bersama, sehingga mampu menghayati dan menerapkan dalam hidupnya sehari-hari

Sengsara dan wafat Yesus Memahami makna sengsara, wafat dan kebangkitan Yesus sebagai konsekwensi atas perjuanganNya menegakan nilai-nilai kerajaan Allah sehingga peserta didik berani membela kebenaran dalam hidup sehari-hari

Yesus memanggil murid-muridNya, Cara hidup murid Kristus dalam persekutuan, Teladan Maria dalam mengikuti Yesus

Memahami peristiwa panggilan dan pengutusan Yesus Kristus kepada murid-muridNya sehingga terdorong untuk mengikuti Yesus Kristus dalam hidupnya sehari-hari

Page 4: Tema Tema dan Standar Kompetensi

Tema Standar Kompetensi

Yesus Mengutus Roh Kudus Memahami peran Roh Kudus sebagai daya hidup setiap orang dalam mengembangkan hidup bersama sebagai murid-murid Yesus

Gereja sebagai persekutuan Memahami gereja sebagai persekutuan murid-murid Yesus yang terdiri atas rupa-rupa karunia

Sakramen pada umumnya, Sakramen Baptis, Sakramen Ekaristi, Sakramen Krisma

Memahami macam-macam sakramen inisiasi berserta konsekwensinya dalam hidup menggereja

Sakramen Tobat / Pengakuan dosa

Memahami sakramen tobat sebagai tanda dan sarana rekonsiliasi (pendamaian) antara manusia dengan Allah dan manusia dengan sesamanya

Allah berkehendak menyelamatkan semua orang, Beragama

Memahami kehendak Allah untuk menyelamatkan semua orang, yang perlu ditanggapi dengan beragama dan beriman

Page 5: Tema Tema dan Standar Kompetensi

Tema Standar Kompetensi Beriman, Perjuangan mengembangkan iman, Iman dan kebersamaan dalam jemaat

Memahami arti dan nilai hidup beriman Kristiani beserta konsekwensinya sehingga berusaha untuk mengembangkan dirinya dalam kebersamaan jemaat

Aku warga masyarakat, Para pemimpin masyarakat, Kebebasan yang bertanggung jawab

Memahami dan menyadari hak dan kewajibannya sebagai orang beriman Kristiani di tengah masyarakat, yang dipanggil untuk ikut bertanggungjawab dalam mengembangkan hidup bersama

Menjunjung tinggi martabat manusia, Membela kehidupan

Memahami, menyadari dan menjunjung tinggi nilai martabat manusia, dengan senantiasa melindungi hidup manusia secara bertanggungjawab

Kejujuran Menyadari pentingnya kejujuran dan nilai-nilai luhur yang harus diwujudkan dalam hidup sehari-hari

Page 6: Tema Tema dan Standar Kompetensi

Tema Standar Kompetensi Hubungan antarumat beragama, Persaudaraan sejati

Memahami dan menyadari bahwa kepercayaan lain adalah sesama saudara, sehingga berani dan mampu bersikap hormat dengan mereka dalam hidup sehari-hari dengan persaudaraan sejati

Sakramen, Sakramen Imamat

Memahami, menyadari dan menemukan hidup sesuai dengan kehendak Allah seperti terkandung dalam sakramen perkawinan Imamat sehingga berusaha mempersiapkan cita-cita tersebut