standard operational procedure tamu kunjungan

2
Standard Operational Procedure (SOP) KUNJUNGAN/SILATURRAHIM STUDI DI SDIT NUR HIDAYAH SURAKARTA Nomor : 029/VII.3/SOP/SDIT-NH/IX/2012 Tanggal 4 September 2012 PENGERTIAN (DEFINISI) Kunjungan merupakan kegiatan yang dilakukan perseorangan atau kelompok dengan tujuan mendapatkan informasi mengenai kegiatan, administrasi dan keuangan, manajeman kepe- mimpinan, kurikulum, kesiswaan, kehumasan, fasilitas sarana prasarana, dan lainnya di SDIT Nur Hidayah. Penyampaian informasi yang dibutuhkan para tamu dapat disampaikan dengan cara: 1. Presentasi Presentasi dilaksanakan apabila tamu telah memberikan surat pemberitahuan sebelum nya sehingga SDIT Nur Hidayah dapat mempersiapkan materi presentasi, tempat, dan konsumsi sesuai kebutuhan tamu kunjungan. Presentasi disampaikan oleh Kepala Sekolah dan atau yang ditunjuk mewakili di ruangan yang telah ditentukan (Ruang Meeting/Ruang Aula/lainnya). 2. Peninjauan Fasilitas/Sarana Prasarana Para tamu diperkenankan untuk meninjau fasilitas riset seperti : Gedung Timur : (Lantai 1) Ruang Kepala Sekolah, Ruang TU, Ruang Administrasi, Aula, Ruang Koord. UMMI, Ruang Meeting, Laboratorium Bahasa, Ruang UKS, Ruang PJOK, Dapur, (Lantai 2) Ruang Multimedia, Laboratorium Komputer, Masjid Lantai Bawah, Ruang Kelas 6, (Lantai 3) Aula, Masjid Lantai Atas, dan Ruang Kls 5. Gedung Barat : (Lantai 1) Ruang Waka, Laboratorium IPA, Ruang Kelas 2, Lapang an, Koperasi/Kantin, (Lantai 2) Ruang Perpustakaan, Ruang Psikologi, Ruang Koord. Ekstrakurikuler, Ruang Kelas 1, Ruang Kelas 3 (lantai 3) Aula, Laboratorium IPS, Ruang Kelas 4 3. Diskusi/Studi Banding Pihak tuan rumah maupun tamu sama-sama memaparkan tentang lembaga/sekolahnya masing-masing, dilanjurkan dengan saling bertukar dan atau menggali informasi. 4. Wawancara Wawancara dilakukan jika tamu (perorangan/kelompok kecil) ingin menggali lebih dalam tentang unit yang ada di sekolah. Misalnya tentang manajemen kepemimpinan, kekurikuluman, kesiswaan (bimbingan konseling, minat bakat/ekstrakurikuler, kepramu kaan), kehumasan, kesaranaprasaranaan, maupun administrasi dan keuangan. PROSEDUR PERATURAN 1. SDIT Nur Hidayah telah menetapkan hari kunjungan setiap hari SELASA hari efektif masuk kerja, oleh karenanya kepada pemohon kunjungan diharap maklum dan menyesuaikan.

Upload: denya-de-ozil

Post on 20-Dec-2015

87 views

Category:

Documents


3 download

DESCRIPTION

dd

TRANSCRIPT

Page 1: Standard Operational Procedure Tamu Kunjungan

Standard Operational Procedure (SOP)

KUNJUNGAN/SILATURRAHIM STUDI

DI SDIT NUR HIDAYAH SURAKARTA

Nomor : 029/VII.3/SOP/SDIT-NH/IX/2012

Tanggal 4 September 2012

PENGERTIAN (DEFINISI)

Kunjungan merupakan kegiatan yang dilakukan perseorangan atau kelompok dengan tujuan

mendapatkan informasi mengenai kegiatan, administrasi dan keuangan, manajeman kepe-

mimpinan, kurikulum, kesiswaan, kehumasan, fasilitas sarana prasarana, dan lainnya di

SDIT Nur Hidayah.

Penyampaian informasi yang dibutuhkan para tamu dapat disampaikan dengan cara:

1. Presentasi

Presentasi dilaksanakan apabila tamu telah memberikan surat pemberitahuan sebelum

nya sehingga SDIT Nur Hidayah dapat mempersiapkan materi presentasi, tempat, dan

konsumsi sesuai kebutuhan tamu kunjungan. Presentasi disampaikan oleh Kepala

Sekolah dan atau yang ditunjuk mewakili di ruangan yang telah ditentukan (Ruang

Meeting/Ruang Aula/lainnya).

2. Peninjauan Fasilitas/Sarana Prasarana

Para tamu diperkenankan untuk meninjau fasilitas riset seperti :

Gedung Timur : (Lantai 1) Ruang Kepala Sekolah, Ruang TU, Ruang Administrasi,

Aula, Ruang Koord. UMMI, Ruang Meeting, Laboratorium Bahasa, Ruang UKS,

Ruang PJOK, Dapur, (Lantai 2) Ruang Multimedia, Laboratorium Komputer, Masjid

Lantai Bawah, Ruang Kelas 6, (Lantai 3) Aula, Masjid Lantai Atas, dan Ruang Kls 5.

Gedung Barat : (Lantai 1) Ruang Waka, Laboratorium IPA, Ruang Kelas 2, Lapang

an, Koperasi/Kantin, (Lantai 2) Ruang Perpustakaan, Ruang Psikologi, Ruang Koord.

Ekstrakurikuler, Ruang Kelas 1, Ruang Kelas 3 (lantai 3) Aula, Laboratorium IPS,

Ruang Kelas 4

3. Diskusi/Studi Banding

Pihak tuan rumah maupun tamu sama-sama memaparkan tentang lembaga/sekolahnya

masing-masing, dilanjurkan dengan saling bertukar dan atau menggali informasi.

4. Wawancara

Wawancara dilakukan jika tamu (perorangan/kelompok kecil) ingin menggali lebih

dalam tentang unit yang ada di sekolah. Misalnya tentang manajemen kepemimpinan,

kekurikuluman, kesiswaan (bimbingan konseling, minat bakat/ekstrakurikuler, kepramu

kaan), kehumasan, kesaranaprasaranaan, maupun administrasi dan keuangan.

PROSEDUR PERATURAN

1. SDIT Nur Hidayah telah menetapkan hari kunjungan setiap hari SELASA hari efektif

masuk kerja, oleh karenanya kepada pemohon kunjungan diharap maklum dan

menyesuaikan.

Page 2: Standard Operational Procedure Tamu Kunjungan

2. Pemohon kunjungan membuat surat resmi untuk mengajukan kunjungan dan

ditujukan kepada Kepala SDIT Nur Hidayah Surakarta d/a Jl. Pisang No 12 Kerten

Laweyan Surakarta baik via pos maupun via e-mail: [email protected] atau

[email protected]

3. Konten surat permohonan harus mencakup :

1. Hari, tanggal, dan waktu kunjungan

2. Sasaran kunjungan, meliputi:

Target yang ingin dicapai

Jenis Peserta

Jumlah Peserta

Apabila pemohon kunjungan memerlukan peralatan tambahan untuk

disediakan oleh SDIT Nur Hidayah, harus dilampirkan dalam bentuk tabel.

4. Pemohon kunjungan harus menghubungi SDIT Nur Hidayah paling lambat 3 hari

sebelum tanggal kunjungan yang diajukan untuk memastikan kunjungan yang telah

disepakati kedua belah pihak.

INFAQ & SOUVENIR KUNJUNGAN

Ada beberapa ketentuan infaq/dana kunjungan:

Konsumsi (snack&makan siang) @ Rp25.000,00

Souvenir untuk Lembaga (jam dinding, CDProfile, paper bag) Rp150.000,00

Infaq Sukarela

Ditetapkan di : Surakarta

Tanggal : 4 September 2012

Kepala SDIT Nur Hidayah

Ari Puspitowati, S.Pd