soal un 2015 materi kelas xi

4
Sosisologi SMAN 1 Cibeber [http://sosiologi-sman- 1-cibeber-cikotok.blogspot.com/] Dani Ramdani, S. Sos Page 1 Soal UN Tahun 2015 Materi Kelas XI 1. Di masyarakat dijumpai kelompok buruh, kelompok pengusaha tempe dan tahu, kelompok asosiasi Advokat dan sebagainya. Latar belakang terbentuknya kelompok sosial tersebut adalah karena adanya kesamaan... a. Pekerjaan b. Hobi c. Penghasilan d. Kedudukan hukum e. Tingkatan status 2. Saat penyelenggaraan Pilkada sering terjadi konflik antara kelompok pendukung calon pemimpin daerah. Pro-kontra diantara mereka dapat menimbulkan banyak keresahan, kerugian, dan kerusakan dalam masyarakat. Dalam tinjauan sosiologis, faktor penyebab terjadinya konflik tersebut adalah... a. Kualitas calon pemimpin b. Banyaknya jumlah partai c. Rendahnya pendidikan politik d. Benturan kepentingan politik e. Kekayaan calon peserta 3. Dalam masyarakat terdapat kelompok-kelompok berdasarkan ciri sosial, politik, dan budaya berlatar belakang profesi yang sama hidup berdampingan secara damai. Struktur sosial seperti ilustrasi tersebut termasuk bentuk... a. Stratifikasi b. Interseksi c. Interaksi d. Konsolidasi e. Diferensiasi 4. Perhatikan gambar di bawah ini: 1 2 3 4 Ket. 1. Buruh tani 2. Buruh tani 3. Petani pemilik 4. Petani pemilik

Upload: dani-alya-ramdani

Post on 14-Dec-2015

76 views

Category:

Documents


9 download

DESCRIPTION

Soal Un 2015 Materi Kelas Xi

TRANSCRIPT

Page 1: Soal Un 2015 Materi Kelas Xi

Sosisologi SMAN 1 Cibeber [http://sosiologi-sman-

1-cibeber-cikotok.blogspot.com/]

Dani Ramdani, S. Sos

Page 1

Soal UN Tahun 2015 Materi Kelas XI

1. Di masyarakat dijumpai kelompok buruh, kelompok pengusaha tempe dan tahu, kelompok

asosiasi Advokat dan sebagainya. Latar belakang terbentuknya kelompok sosial tersebut adalah

karena adanya kesamaan...

a. Pekerjaan

b. Hobi

c. Penghasilan

d. Kedudukan hukum

e. Tingkatan status

2. Saat penyelenggaraan Pilkada sering terjadi konflik antara kelompok pendukung calon

pemimpin daerah. Pro-kontra diantara mereka dapat menimbulkan banyak keresahan, kerugian,

dan kerusakan dalam masyarakat. Dalam tinjauan sosiologis, faktor penyebab terjadinya konflik

tersebut adalah...

a. Kualitas calon pemimpin

b. Banyaknya jumlah partai

c. Rendahnya pendidikan politik

d. Benturan kepentingan politik

e. Kekayaan calon peserta

3. Dalam masyarakat terdapat kelompok-kelompok berdasarkan ciri sosial, politik, dan budaya

berlatar belakang profesi yang sama hidup berdampingan secara damai. Struktur sosial seperti

ilustrasi tersebut termasuk bentuk...

a. Stratifikasi

b. Interseksi

c. Interaksi

d. Konsolidasi

e. Diferensiasi

4. Perhatikan gambar di bawah ini:

1 2

3 4

Ket. 1. Buruh tani 2. Buruh tani 3. Petani pemilik 4. Petani pemilik

Page 2: Soal Un 2015 Materi Kelas Xi

Sosisologi SMAN 1 Cibeber [http://sosiologi-sman-

1-cibeber-cikotok.blogspot.com/]

Dani Ramdani, S. Sos

Page 2

Bersadarkan gambar terjadi bentuk mobilitas sosial...

a. Intragenerasi vertikal naik

b. Intragenerasi vertikal turun

c. Antargenerasi horizontal naik

d. Antargenerasi horizontal turun

e. Antargenerasi vertikal naik

5. Peserta seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) diikuti oleh beberapa kali lipat jumlah formasi

yang dibutuhkan. Hal ini menunjukkan adanya konsekuensi mobilitas sosial antarpeserta seleksi

CPNS, yaitu harus melakukan...

a. Perdebatan

b. Perebutan

c. Persaingan

d. Perlombaan

6. Seorang siswa dari keluarga tidak mampu berhasil masuk perguruan tinggi melalui SNMPTN.

Pada saat berkuliah ia sangat rajin dan tekun dalam belajar sehingga lulus dengan predikat

sangat memuaskan. Setelah lulus ia bekerja di perusahaan ternama dan sekarang menjadi

direktur. Dari contoh tersebut yang menjadi saluran dalam mobilitas sosial adalah...

a. Organisasi ekonomi dan politik

b. Organisasi pendidikan dan politik

c. Lembaga pendidikan dan kekuasaan

d. Lembaga pendidikan dan ekonomi

e. Lembaga pendidikan dan keagamaan

7. Perhatikan beberapa gejala berikut!

(1) Keinginan melihat daerah lain

(2) Ekspansi teritorial dan gerak populasi

(3) Kelas-kelas sosial yang berbeda

(4) Perbedaan rasial dan agama

(5) Perbedaan jenis kelamin

Dari daftar di atas yang merupakan faktor pendorong terjadinya mobilitas sosial adalah...

a. 1, 2, 3

b. 1, 2, 4

c. 1, 3, 5

d. 2, 4, 5

e. 3, 4, 5

Page 3: Soal Un 2015 Materi Kelas Xi

Sosisologi SMAN 1 Cibeber [http://sosiologi-sman-

1-cibeber-cikotok.blogspot.com/]

Dani Ramdani, S. Sos

Page 3

8. Perhatikan kelompok sosial berikut!

(1) Serikat pekerja

(2) Keluarga inti

(3) Mitra perusahaan

(4) Kelompok pertemanan

(5) Persatuan orang tua murid dan guru

Contoh kelompok sekunder ditunjukan oleh nomor...

a. 1, 2, 3

b. 1, 2, 4

c. 1, 3, 5

d. 2, 4, 5

e. 3, 4, 5

9. Untuk meningkatkan interaksi sosial dan meningkatkan kesejahteraan petani, maka para petani

Indonesia membentuk kelompok Serikat Petani Indonesia (SPI). Dasar pembentukan kelompok

sosial dari deskripsi tersebut adalah...

a. Kebiasaan

b. Kepentingan

c. Kegemaran

d. Kepedulian

e. Suku bangsa

10. Beberapa ciri kehidupan sosial berikut!

(1) Sering mengalami konflik sosial antarkelompok

(2) Konsensus bersama terjadi atas paksaan

(3) Tidak terdapat stigma sosial antarkelompok

(4) Saling menghargai atas budaya yang berbeda

(5) Mudah melakukan kooperasi antarkelompok berbeda

Karakteristik masyarakat multikultural ditunjukan oleh...

a. 1, 2, 3

b. 1, 2, 4

c. 1, 4, 5

d. 2, 4, 5

e. 3, 4, 5

Page 4: Soal Un 2015 Materi Kelas Xi

Sosisologi SMAN 1 Cibeber [http://sosiologi-sman-

1-cibeber-cikotok.blogspot.com/]

Dani Ramdani, S. Sos

Page 4

11. Perhatikan kondisi sosial berikut!

(1) Isolasi karena bentuk wilayah kepulauan

(2) Letak geografis di posisi silang dunia

(3) Besarnya jumlah penduduk Indonesia

(4) Iklim dan struktur tanah yang berbeda

(5) Perbedaan pendapatan antarwarga

Latar belakang terbentuknya masyarakat multikultural di Indonesia ditunjukan oleh...

a. 1, 2, 3

b. 1, 2, 4

c. 1, 3, 5

d. 2, 4, 5

e. 3, 4, 5

12. Salah satu kemajemukan di Indonesia adalah kemajemukan di bidang pekerjaan atau profesi. Di

dalam masyarakat kota yang heterogen terdapat diferensiasi dan spesialisasi pekerjaan. Mereka

yang ada dalam kelompok pekerjaan yang terdiferensiasi dan terspesialisasi tersebut saling

berhubungan satu sama lain dalam mendukung kelangsungan hidup di kelompok tersebut.

Faktor pendorong terjadinya integrasi sosial dalam deskripsi tersebut adalah...

a. Perilaku primordial

b. Perkembangan ekonomi

c. Bhineka Tunggal Ika

d. Homogenitas kelompok

e. Efisiensi komunikasi

13. Perhatikan pernyataan berikut!

(1) Hadi berbagi kenikmatan kue lebaran dengan tetangga non muslim

(2) Ringgo mengikuti kursus tari Jawa meskipun ia berasal dari Minangkabau

(3) Demonstrasi buruh menuntut upah naik karena bahan pokok semakin mahal

(4) Yani berasal dari Jawa membeli kue di toko kelontong milik orang Cina

(5) Erlangga bekerja sebagai tukang cuci motor dan mobil di pasar tradisional

Yang termasuk perilaku sesuai dengan realitas sosial majemuk adalah...

a. 1, 2, 3

b. 1, 2, 4

c. 1, 3, 5

d. 2, 4, 5

e. 3, 4, 5