sistem pendukung keputusan pemilihan ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfelectre dalam...

76
i SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN SUPPLIER BAHAN BANGUNAN MENGGUNAKAN METODE ELECTRE (ELIMINATION ET CHOIX TRADUISANT LA REALITE) PADA TOKO ANGGREK JAYA SKRIPSI Oleh: ISTI ROKHAYAH 171300010 PROGRAM STUDI SISTEM INFORMASI SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN KOMPUTER (STMIK) GICI BATAM 2018

Upload: others

Post on 17-Nov-2020

7 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

i

SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN SUPPLIER BAHAN BANGUNAN MENGGUNAKAN METODE ELECTRE (ELIMINATION

ET CHOIX TRADUISANT LA REALITE) PADA TOKO ANGGREK JAYA

SKRIPSI

Oleh:

ISTI ROKHAYAH 171300010

PROGRAM STUDI SISTEM INFORMASI SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN

KOMPUTER (STMIK) GICI BATAM

2018

Page 2: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

2

SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN SUPPLIER BAHAN BANGUNAN MENGGUNAKAN METODE

ELECTRE (ELIMINATION ET CHOIX TRADUISANT LA REALITE) PADA

TOKO ANGGREK JAYA

SKRIPSI

Diajukan Untuk Memenuhi Salah Satu Syarat

Memperoleh Gelar Sarjana

Oleh:

ISTI ROKHAYAH 171300010

PROGRAM STUDI SISTEM INFORMASI SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN

KOMPUTER (STMIK) GICI BATAM

2018

Page 3: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

3

Page 4: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

4

Page 5: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

5

Page 6: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

vi

Page 7: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

vii

ABSTRAK

Toko Anggrek Jaya ini merupakan toko bangunan yang melakukan

transaksi penjualan bahan bangunan kepada pelanggan dan transaksi pembelian

bahan bangunan dari supplier. Pemenuhan kebutuhan persediaan bahan bangunan

dilakukan dengan pemesanan ke berbagai supplier, hal ini dilakukan untuk

memenuhi kebutuhan pelanggan yang semakin bertambah,Toko Anggrek Jaya

mendapatkan masalah pada pemilihan supplier material bangunan, karena

banyaknya dan bermacam-macam keinginan konsumen.Dan untuk menjaga

konsistensi Toko Anggrek Jaya harus mempunyai Supplier yang baik serta dapat

bekerjasama sesuai dengan keinginaan konsumen. Maka dengan adanya masalah

tersebut dibutuhkan sebuah aplikasi khusus yang dapat membantu perusahaan

dalam pengambilan keputusan untuk memilih supplier material bangunan dengan

menggunakan Metode Electre (Elimination Et Choix Traduisant La Realite).

Metode Electre digunakan untuk memilih kriteria-kriteria yang saling

bertentangan sehingga dari kriteria yang ada ini akan diolah dengan metode

Electre untuk menghasilkan salah satu alternative yang diinginkan.

Kata kunci : Metode Electre , Toko Anggrek Jaya, supplier,

Page 8: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

viii

ABSTRACT

This Anggrek Jaya shop is a building shop that sells transactions for building

materials to customers and purchases of building materials from suppliers.

Fulfillment of building material supply needs is done by ordering to various

suppliers, this is done to meet the increasing needs of customers, Anggrek Jaya

Stores get a problem in the selection of building material suppliers, because of the

many and varied desires of consumers. And to maintain consistency of Anggrek

Jaya Stores must have a good Supplier and can cooperate in accordance with the

wishes of consumers, So with this problem, a special application is needed that

can assist companies in making decisions to choose building material suppliers

using the Electre Method (Elimination Et Choix Traduisant La Realite). The

Electre method is used to choose conflicting criteria so that from the existing

criteria will be processed by the Electre method to produce one of the desired

alternatives.

Keywords: Electre Method, Anggrek Jaya Store, supplier.

Page 9: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

ix

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ................................................................................................ i

HALAMAN PERSETUJUAN ................................... Error! Bookmark not defined.

HALAMAN PENGESAHAN .................................... Error! Bookmark not defined.

HALAMAN PERNYATAAN ................................... Error! Bookmark not defined.

KATA PENGANTAR ............................................... Error! Bookmark not defined.

ABSTRAK 4

DAFTAR ISI .......................................................................................................... ix

DAFTAR TABEL .................................................................................................. xi

DAFTAR GAMBAR ............................................................................................ xii

BAB I PENDAHULUAN ............................................................................. 1

1.1 Latar Belakang ......................................................................................... 1

1.2 Rumusan Masalah .................................................................................... 2

1.3 Batasan Masalah ....................................................................................... 3

1.4 Tujuan Penelitian ...................................................................................... 3

1.5 Manfaat Penelitian .................................................................................... 3

1.6 Sistematika Penulisan ............................................................................... 3

BAB II LANDASAN TEORI ....................................................................... 5

2.1 Teori Pendukung ...................................................................................... 5

2.1.1 Sistem Pendukung Keputusan ........................................................... 5

2.1.2 Definisi Sistem Pendukung Keputusan.............................................. 5

2.1.3 Tahapan Proses Pendukung Keputusan ............................................. 6

2.1.4 Komponen Sistem Pendukung Keputusan ......................................... 7

2.1.5 Langkah-langkah Pembangunan Sistem Pendukung Keputusan ....... 8

2.2 Multiple Criteria Decision Making (MCDM) ........................................ 10

2.2.1 Sifat-sifat pada Multiple Criteria Decision Makin (MCDM) .......... 11

2.2.2 Konsep Dasar Multiple Criteria Decision Makin (MCDM) ............ 14

2.3 Metode ELECTRE (ELimination Et Choix TRaduisant la realitE) ....... 16

2.3.1 Langkah-langkah Metode ELECTRE .............................................. 16

2.4 Alat Bantu Perancangan Sistem ............................................................. 19

2.4.1 Entity Relationship Diagram (ERD) ................................................ 19

2.4.2 Flowchart ......................................................................................... 19

Page 10: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

x

2.4.3 Pemograman Visual Basic 2008 ...................................................... 20

2.4.4 Database ........................................................................................... 20

2.4.5 Data Flow Diagram (DFD) .............................................................. 20

2.5 Penelitian Terdahulu ............................................................................... 21

BAB III METODOLOGI PENELITIAN ................................................... 22

3.1 Kerangka Kerja ....................................................................................... 22

3.2 Gambaran Umum Perusahaan ................................................................ 29

3.2.1 Visi ................................................................................................... 29

3.2.2 Misi .................................................................................................. 29

3.2.3 Struktur Organisasi Perusahaan ....................................................... 29

3.2.4 Deskripsi Jabatan ............................................................................. 31

3.2.5 Aspek Kegiatan Usaha ..................................................................... 32

BAB IV ANALISA DAN PERANCANGAN .. Error! Bookmark not defined.

4.1 Analisa Sistem yang Berjalan ................................................................. 33

4.2 Analisa Sistem yang Diusulkan .............................................................. 34

4.2.1 Analisa Data Sistem ......................................................................... 37

4.2.2 Analisa Pengguna ............................................................................ 37

4.2.3 Analisa Sistem Dialog ..................................................................... 38

4.2.4 Subsistem Data ................................................................................ 38

4.2.4.1 Diagram Konteks ......................................................................... 38

4.2.4.2 Data Flow Diagram (DFD) .......................................................... 39

4.2.5 Flowchart Sistem ............................................................................. 39

4.2.6 Implementasi .................................................................................... 40

4.2.6.1 Pemilihan Supplier Bahan Bangunan di Toko Anggrek Jaya ..... 40

4.2.6.2 Langkah-langkah Metode Electre ............................................... 40

4.2.7 Subsistem Perancangan Struktur Menu ........................................... 52

4.2.7.1 Perancangan Antar Muka ............................................................ 52

BAB V PENUTUP ....................................................................................... 59

5.1 Kesimpulan ............................................................................................. 59

5.2 Saran ....................................................................................................... 59

DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................... lx

DAFTAR LAMPIRAN

Page 11: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

xi

DAFTAR TABEL

Table 4.1Data Alternatif dan Kriteria ............................................................................... 40

Page 12: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

xii

DAFTAR GAMBAR Gambar 3.1 Struktur Organisasi Toko Bangunan Angrek Jaya ............................... 31

Gambar 4.1 Diagram Konteks ....................................................................................... 39

Gambar 4.2 Flowchart .................................................................................................... 39

Gambar 4.3 Data Flow Diagram ................................................................................... 52

Page 13: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

1

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Batam merupakan kota industri yang memiliki jumlah penduduk sebanyak

1.236.399 jiwa pada tahun 2016 sehingga membuat kota Batam menjadi kota

dengan tingkat pembangunan terpesat di Indonesia, dengan pesatnya

pembangunan di kota Batam membuat banyaknya toko bangunan di kota Batam,

Toko bangunan di Batam sanagat bervariasi mulai dari toko kecil hingga yang

besar membuat pemilihan bahan bangunan sangat sulit di toko bangunan kecil,

oleh karna itu mengambil keputusan adalah salah satu dari kegiatan manusia yang

paling mendasar dalam kehidupan sehari-hari. Dalam proses pengambilan

keputusan manusia seringkali dihadapkan pada banyak alternatif yang dapat

dipilih. (www.batamkota.bps.go.id)

Toko Anggrek Jaya ini merupakan toko bangunan yang melakukan

transaksi penjualan bahan bangunan kepada pelanggan dan transaksi pembelian

bahan bangunan dari supplier. Pemenuhan kebutuhan persediaan bahan bangunan

dilakukan dengan pemesanan ke berbagai supplier, hal ini dilakukan untuk

memenuhi kebutuhan pelanggan yang semakin bertambah.

Terkadang Toko Anggrek Jaya mendapatkan masalah pada pemilihan

supplier material bangunan,karena banyaknya dan bermacam-macam keinginan

konsumen.Dan untuk menjaga konsistensi Toko Anggrek Jaya harus mempunyai

Supplier yang baik serta dapat bekerjasama sesuai dengan keinginaan konsumen.

Untuk memudahkan pemilihan supplier material, maka dibutuhkan sebuah sistem

pendukung keputusan yang bertujuan untuk mempermudah memberikan pilihan

Page 14: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

2

supplier material yang cocok bagi konsumen dan diharapkan dapat membantu

masalah-masalah yang ada pada perusahaan.

Sebelumya proses pemilihan supplier material bangunan pada Toko

Anggrek Jaya masih dilakukan dengan cara melakukan survey ataupun datang

langsung ke tempat supplier penyedia bahan bangunan,dan penilaian tentang

supplier bahan bangunan masih dilakukan secara manual. Sehinnga proses

pengambilan keputusan pemilihan supplier memerlukan waktu yang lama.

Maka dengan adanya masalah tersebut dibutuhkan sebuah aplikasi khusus

yang dapat membantu perusahaan dalam pengambilan keputusan untuk memilih

supplier material bangunan dengan menggunakan metode Electre (Elimination Et

Choix Traduisant La Realite). Metode Electre digunakan untuk memilih kriteria-

kriteria yang saling bertentangan sehingga dari kriteria yang ada ini akan diolah

dengan metode Electre untuk menghasilkan salah satu alternative yang

diinginkan.

Berdasarkan latar belakang di atas, maka penulis mengambil judul

”Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Supplier Bahan Bangunan

Menggunakan Metode Electre (Elimination Et Choix Traduisant La Realite)

Pada Toko Anggrek Jaya”

1.2 Rumusan Masalah

1. Bagaimana membangun sistem pendukung keputusan yang dapat membantu

pemilihan supplier tetap pada Toko Anggrek Jaya?

2. Bagaimana proses pengambilan keputusan penentuan pemilihan supplier

material yang berkualitas?

Page 15: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

3

1.3 Batasan Masalah

1. Penelitian ini hanya membahas tentang penggambilan keputusan pemilihan

supplier material bangunan pada Toko Anggrek Jaya.

2. Pada kasus pemilihan supplier bahan bangunan, kriteria yang telah ditentukan

tidak digunakan untuk semua jenis bahan bangunan hanya diasumsikan pada

satu jenis bahan bangunan.

1.4 Tujuan Penelitian

1. Membangun dan menerapkan sistem pendukung keputusan dengan metode

Electre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya.

2. Membantu dalam pengambilan keputusan penentuan supplier bahan

bangunan yang berkualitas pada Toko Anggrek Jaya.

1.5 Manfaat Penelitian

1. Membantu dalam mengambil keputusan untuk penentuan supplier bahan

bangunan yang tepat pada Toko Anggrek Jaya.

2. Mempercepat proses pengambilam keputusan dalam penentuan supplier yang

sesuai dengan kriteria perusahaan mudah digunakan dalam proses penentuan

supplier bahan bangunan.

1.6 Sistematika Penulisan

Penyusunan skripsi ini diuraikan dalam beberapa bab dan sub bab yang

tersusun sebagai berikut:

Page 16: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

4

BAB I PENDAHULUAN

Bab ini berisi tentang latar belakang pelaksanaan penelitian,

rumusan masalah yang dihadapi, batasan yang digunakan, tujuan

yang hendak dicapai melalui penelitian ini serta sistematika

penulisan.

BAB II LANDASAN TEORI

Bab ini membahas teori-teori yang berhubungan dengan

pembahasan penelitian yang diangkat dalam menjunjung penulisan

skripsi ini.

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

Pada bab ini dijelaskan mengenai tahapan dalam pelaksanaan

penelitian skripsi.Tahapan skripsi dimulai dari identifikasi masalah

hingga diperoleh kesimpulan dari penelitian dan saran yang dapat

di pergunakan oleh pihak perusahaan maupun peneliti-peneliti

selanjutnya.

BAB IV ANALISIS DAN IMPLEMENTASI

Bab ini berisi tentang analisa data yang telah diolah dengan

menggunakan metode Electre yang akan digunakan untuk memilih

supplier bahan bangunan.

BAB V PENUTUP

Bab ini berisikan menyajikan kesimpulan serta saran dari apa yang

telah diterangkan dan diuraikan pada bab-bab sebelumnya.

Page 17: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

5

BAB II

LANDASAN TEORI

2.1 Teori Pendukung

Menurut Limboang (dalam Sugiyono, 2013:79) setelah masalah dalam

penelitian telah di rumuskan, maka langkah kedua dalam proses penelitian adalah

mencari teori-teori, konsep-konsep dan generalisasi-generalisasi yang dapat

dijadikan sebagai landasan teoritis untuk pelaksanaan penelitian. Dengan adaanya

teori pendukung maka dijelaskan aeah dan tujuan penelitian dapat dipertanggung

jawabkan.

2.1.1 Sistem Pendukung Keputusan

SPK dirancang untuk mendukung seluruh tahap pengambilan keputusan

mulai dari mengidentifikasi masalah, memilih data yang relevan, dan menentukan

pendekatan yang digunakan dalam proses pengambilan keputusan, sampai

mengevaluasi pemilihan alternatif.

SPK digunakan untuk membantu mempercepat dan mempermudah proses

pengambilan keputusan dengan tujuan untuk membantu pengambil keputusan

dalam menentukan alternatif keputusan dari hasil pengolahan informasi-informasi

yang tersedia melalui model-model pengambil keputusan.

2.1.2 Definisi Sistem Pendukung Keputusan

Sistem pendukung keputusan atau decision support system adalah

management information system yang dirancang untuk menunjang pengambilan

Page 18: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

6

keputusan yang menyangkut area permasalahan tertentu oleh individu tertentu

atau sekelompok individu. Sistem pendukung keputusan merupakan sistem

pengambilan keputusan terhadap permasalahan atau pekerjaan yang sifatnya semi

terstruktur yaitu permasalahan yang masih bisa dipecahkan berdasarkan analisa

kuantitatif dan sebagian lagi bisa dipecahkan secara pemograman. (Suryadi &

Ramdhani, 2000).

Sedangkan menurut Marlinda (2016), Pengambilan keputusan pada

dasarnya adalah suatu bentuk pemilihan berbagai alternatif tindakan yang

mungkin dipilih. Yang prosesnya melalui suatu mekanisme tertentu dengan

harapan dapat menghasilkan keputusan terbaik sesuai kriteria yang digunakan.

Maka dapat dikatakan bahwa sistem pendukung keputusan merupakan sistem

informasi yang digunakan oleh suatu pelaku usaha atau suatu organisasi dengan

peralatan dan model analisa canggih dalam pengambilan keputusan semi

terstruktur dan tidak terstruktur.

2.1.3 Tahapan Proses Pendukung Keputusan

1. Tahap Intellegence.

Dalam tahap intelligence tersebut seseorang dalam rangka pengambilan

keputusan untuk permasalahan yang dihadapi yang terdiridari aktivitas

penelusuran, pendeteksian serta proses pengenalan masalah. Data yang

diperoleh diproses dan diuji dalam rangka mengidentifikasi masalah.

2. Tahap design

Tahap proses pengambilan keputusan setelah tahap intellegence meliputi

proses untuk mengerti masalah, menurunkan solusi dan menguji kelayakan

Page 19: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

7

solusi. Aktivitas yang biasanya dilakukan seperti menemukan,

mengembangkan dan menganalisa alternatif tindakan yang dapat dilakukan

3. Tahap choise

Pada tahap ini seorang pengambil keputusan melakukan proses pemilihan

diantara berbagai alternatif tindakan yang mungkin dijalankan. Hasil

pemilihan tersebut kemudian diimplementasikan dalam proses pengambilan

keputusan.

2.1.4 Komponen Sistem Pendukung Keputusan

Menurut Diartono (2016), Suatu sistem pendukung keputusan memiliki tiga

subsistem utama yang menentukan kapabilitas teknis sistem pendukung keputusan

tersebut, yaitu subsistem manajemen basis data, subsistem manajemen basis

model, dan subsistem perangkat lunak penyelenggara dialog.

Komponen-komponen sistem pendukung keputusam serta hubungan antara

masing-masing komponen tersebut. Berikut penjelasanya:

1. Subsistem manajemen basis data (database)

Subsistem manajemen basis data merupakan komponen sistem pendukung

keputusan penyedia data bagi sistem. Data dimaksud disimpan dalam suatu

pangkalan data (database). Melalui pangkalan data inilah data dapat diambil

dengan cepat.

2. Subsistem manajemen basis model (model base)

Keunikan dari sistem pendukung keputusan adalah kemampuannya dalam

mengintegrasikan data dengan model-model keputusan. Kalau pada

pangkalan data, organisasi data dilakukan oleh manajemen pangkalan data,

Page 20: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

8

maka dalam hal ini ada fasilitas tertentu yang berfungsi sebagai pengelola

berbagai model yang disebut dengan pangkalan model (model base)

3. Subsistem perangkat lunak penyelenggara dialog (user system interface)

Dalam sistem pendukung keputusan ada fasilitas yang mampu

mengintegrasikan sistem terpasang dengan pengguna secara interaktif.

Fasilitas atau subsistem ini dikenal sebagai subsistem dialog. Melalui

subsistem dialog inilah sistem diartikulasikan dan diimplementasikan

sehingga pengguna atau pemakai dapat berkomunikasi dengan sistem yang

dirancang.

2.1.5 Langkah-langkah Pembangunan Sistem Pendukung Keputusan

Menurut Diartono (2006), Tahapan dalam pembuatan sistem pendukung

keputusan dibagi menjadi delapan tahapan, yaitu:

1. Perencanaan

Dalam tahapan ini lebih difokuskan pada penaksiran kebutuhan dan diagnosa

masalah dengan mendefinisikan sasaran dan tujuan dari sistem pendukung

keputusan, menentukan kunci keputusan-keputusan sistem pendukung

keputusan, ada dua hal yang perlu diperhatikan dalam penentuan keputusan

kunci.

2. Riset

Penentuan approach yang relevan untuk keperluan user dan ketersediaan

sumberdaya seperti hardware, software, vendor sistem, kasus-kasus atau

pengalaman-pengalaman yang relevan pada organisasi lain, review riset yang

relevan.

Page 21: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

9

3. Analisa Dan Desain Konseptual

Penentuan pendekatan terbaik dan sumberdaya tertentu untuk

mengimplementasi termasuk teknik, staff, financial, resource organisasi.

Misal dengan metode normatif dengan pembuatan model yang bisa

menyediakan info untuk kunci keputusan.

4. Desain

Dalam tahap desain ini ditujukan untuk menentukan spesifikasi komponen-

komponen dari sistem pendukung keputusan.

5. Konstruksi

Dengan cara berbeda beda tergantung pada desain dan tool yang digunakan,

implementasi teknis dari desain, sistem dibangun, ditest secara terus menerus

dan diperbaiki.

6. Implementasi

Dalam tahap implementasi ini meliputi testing, evaluasi, demo, orientasi,

training, pemakaian produksi adapun testing data output dibandingkan dengan

spesifikasi desain. Evaluasi dilakukan terhadap kemampuan dari sistem

pendukung keputusan sejauh mana dapat memenuhi keperluan user, dalam

tahap ini cukup sulit untuk berubah dan berkembang tidak ada tanggal selesai

dan standart pembanding. Testing dan evaluasi adalah perubahan pada desain

dan kontruksi dan melakukan demo kemampuan operasional sistem, orintasi

intruksi-intruksi managerial user pada kemampuan dan operasional sistem,

training mengetahui susunan dan fungsi perawatan sistem.

Page 22: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

10

7. Perawatan dan dokumentasi

Meliputi planning untuk membina dukungan terhadap sistem dan komunitas

user termasuk pembuatan dokumentasi penggunaan dan perawatan.

8. Adaptasi

Dalam tahap ini merespon perubahan-perubahan dari user melalui tahapan-

tahapan diatas.

2.2 Multiple Criteria Decision Making (MCDM)

Multiple criteria decision making (MCDM) adalah suatu metode

pengambilan keputusan untuk menetapkan alternatif terbaik dari sejumlah

alternatif berdasarkan beberapa kriteria tertentu. Kriteria biasanya berupa ukuran-

ukuran, aturan-aturan atau standar yang digunakan dalam pengambilan keputusan.

Menurut Maulidayati,dkk (2017), berdasarkan tujuannya, MCDM dapat

dibagi menjadi 2 model : multi atribute decision making (MADM) dan

multiobjective decision making (MODM). Karakteristik MCDM yaitu:

1. Terdapat lebih dua atribut dan kriteria yang saling konfliktual : pemenuhan

kepuasan yang satu menyebabkan pengurangan keputusan yang lain (trade

off)

2. Terdapat lebih dua alternatif solusi keputusan. Konflik : Intrapersonal dan

Interpersonal

Ada beberapa fitur umum yang akan digunakan dalam MCDM (Utama,

2013), yaitu:

1. Alternatif, alternatif adalah obyek-obyek yang berbeda dan memiliki

kesempatan yang sama untuk dipilih oleh pengambil keputusan.

Page 23: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

11

2. Atribut, atribut sering juga disebut sebagai karakteristik, komponen, atau

kriteria keputusan. Meskipun pada kebanyakan kriteria bersifat satu level,

namun tidak menutup kemungkinan adanya sub kriteria yang berhubungan

dengan kriteria yang telah diberikan.

3. Konflik antar kriteria, beberapa kriteria biasanya mempunyai konflik antara

satu dengan yang lainnya, misalnya kriteria keuntungan akan mengalami

konflik dengan kriteria biaya.

4. Bobot keputusan, bobot keputusan menunjukkan kepentingan relatif dari

setiap kriteria, W = (W1, W2, …, W n). pada MCDM akan dicari bobot

kepentingan dari setiap kriteria.

5. Matriks keputusan, suatu matriks keputusan X yang berukuran m x n, berisi

elemen-elemen Xij, yang merepresentasikan rating dari alternatif Ai (i = 1,2,

…, m) terhadap kriteria Cj (j = 1,2, …, n). Proses analisis kebijakan

membutuhkan adanya kriteria sebelum memutuskan pilihan dari berbagai

alternatif yang ada. Kriteria menunjukkan defenisi masalah yang belum

konkret dan terkadang dianggap sebagai sasaran yang akan dicapai. Analisis

atas kriteria penilaian dilakukan untuk memperoleh seperangkat standar

pengukuran, untuk kemudian dijadikan sebagai alat dalam membandingkan

berbagai alternatif.

2.2.1 Sifat-sifat pada Multiple Criteria Decision Makin (MCDM)

Sifat-sifat yang harus diperhatikan dalam memilih kriteria pada setiap

persoalan pengambilan keputusan adalah sebagai berikut :

Page 24: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

12

1. Lengkap, sehingga dapat mencakup seluruh aspek penting dalam persoalan

tersebut. Suatu kumpulan kriteria disebut lengkap apabila set ini dapat

menunjukkan seberapa jauh seluruh tujuan dapat dicapai.

2. Operasional, sehingga dapat digunakan dalam analisis. Sifat operasional ini

mencakup beberapa pengertian, antara lain adalah bahwa kumpulan kriteria

ini harus mempunyai arti bagi pengambil keputusan, sehingga ia benar-benar

dapat menghayati implikasinya terhadap alternatif yang ada. Selain itu, jika

tujuan pengambilan keputusan ini harus dapat dipergunakan sebagai sarana

untuk memberikan penjelasan untuk meyakinkan pihak lain, maka kumpulan

kriteria ini harus dapat dipergunakan sebagai sarana untuk memberikan

penjelasan atau untuk berkomunikasi. Operasional ini juga mencakup sifat

dapat diukur. Pada dasarnya sifat dapat diukur ini adalah untuk:

a. Memperoleh distribusi kemungkinan dari tingkat pencapaian kriteria yang

mungkin diperoleh (untuk keputusan dalam ketidakpastian)

b. Mengungkapkan preferensi pengambil keputusan atas pencapaian criteria

c. Tidak berlebihan, sehingga menghindarkan perhitungan berulang. Dalam

menentukan set kriteria, jangan sampai terdapat kriteria yang pada

dasarnya mengandung pengertian yang sama.

d. Minimum, agar lebih mengkomprehensifkan persoalan. Dalam

menentukan sejumlah kriteria perlu sedapat mungkin mengusahakan agar

jumlah kriterianya sesedikit mungkin. Karena semakin banyak kriteria

maka semakin sukar pula untuk menghayati persoalan dengan baik, dan

jumlah perhitungan yang diperlukan dalam analisis akan meningkat

dengan cepat.

Page 25: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

13

Beberapa model pengambilan keputusan pada dasarnya mengambil konsep

pengukuran kualitatif dan kuantitatif. Pendekatan kuantitatif pada dasarnya

merupakan upaya penggambaran dunia nyata melalui bentuk-bentuk matematis

dan dilakukan melalui pendekatan pemodelan secara matematis.

Berikut ini diberikan ilustrasi antara pengambilan keputusan kriteria tunggal

dan pengambilan keputusan kriteria majemuk, melalui pendekatan paradigma

konsep dasar model matematisnya.

1. Paradigma Kriteria Tunggal

Hubungan Dominasi :

(2.1)

Melalui analisa pengambilan keputusan kriteria tunggal, setiap hubungan

preferensi antar alternatif dibandingkan dengan hasil antara lebih disukainya

suatu alternatif (P – prefer) dan tidak berbeda (I – Indifferent).

2. Paradigma Multikriteria

Hubungan Dominasi :

(2.2)

Melalui analisis pengambilan keputusan kriteria majemuk, setiap

hubungan preferensi antar alternatif dibandingkan hasil antara, lebih

disukainya suatu alternatif (P – prefer), tidak berbeda (I – Indifferent), dan

tidak dapat dibandingkan (R – Incomparability).

Page 26: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

14

2.2.2 Konsep Dasar Multiple Criteria Decision Makin (MCDM)

Untuk menghadapi pengambilan keputusan kriteria majemuk (multi criteria

decision making atau MCDM) maka konsep dasar pemilihan dapat diuraikan

sebagai berikut :

1. Dominasi

2. Bila kriteria penilaian dituliskan sebagai (X1, X2, X3,…,Xn) maka alternatif a

disebut mendominasi alternatif b jika dan hanya jika : Xi (a) ≥ Xi (b) untuk

setiap i = 1,2,3,..., n sedangkan paling sedikit satu Xi (a) ≥ Xi (b). Jika

terdapat suatu alternatif yang mendominasi alternatif lain, maka dengan

mudah dapat dipilih alternatif yang terbaik, akan tetapi, kondisi ini jarang

dengan mudah ditemui di dunia nyata, yang paling sering terjadi adalah satu

alternatif memiliki nilai yang lebih baik untuk beberapa kriteria, tetapi buruk

pada beberapa kriteria lainnya.

3. Leksikografi

4. Cara pemilihan dengan cara ini adalah sebagai berikut : Alternatif a akan

lebih disukai daripada alternatif b, jika :

a.

b.

(2.3)

Dengan kata lain alternatif a lebih disukai dari b, semata-mata untuk

kriteria pertama (X1), alternatif a mempunyai nilai yang lebih baik dari

alternatif b, tanpa memperhatikan bagaimana baik buruknya nilai pada

kriteria yang lain. Baru apabila alternatif a dan b sama baiknya, maka (X2)

Page 27: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

15

digunakan sebagai pembanding; dan seterusnya. Kekurangan metode ini

adalah bila satu alternatif telah mempunyai nilai terbaik pada (X1), maka

alternatif tersebutlah yang dipilih, tanpa memperhatikan bagaimana nilai

alternatif tersebut pada kriteria lainnya, padahal mungkin amat jelek.

c. Tingkat Aspirasi

Untuk melakukan pemilihan diantara beberapa alternatif, dapat pula

ditentukan tingkat aspirasi yang harus dicapai oleh alternatif tersebut.

Akan tetapi, pada situasi lain, mungkin akan diperoleh bahwa tidak ada

satu alternatif pun yang dapat memenuhi seluruh tingkat aspirasi yang

ditentukan atau sebaliknya, setelah seleksi masih terdapat beberapa

alternatif yang memenuhi, sehingga cara ini tidak menjamin diperolehnya

suatu alternatif terbaik.

Bila terdapat beberapa kriteria penilaian, proses pemilihan bukanlah suatu

hal yang mudah dilakukan, meskipun dalam pemilihan tersebut tidak terdapat

unsur ketidakpastian. Kesulitan ini disebabkan karena pada umumnya antara satu

kriteria dengan kriteria yang lainnya bersifat saling bertentangan. Yang jadi

persoalan adalah seberapa jauh kita bersedia melakukan pertukaran antara kriteria

yang saling bertentangan tersebut. Macam- macam MCDM, antara lain:

1. Simple Additive Weighting Method (SAW)

2. Weighted Product (WP)

3. Elimination Et Choix Traduisant La Realite (ELECTRE)

4. Technique for Order Preference by Similarity to Ideal Solution (TOPSIS)

5. Analytic Hierarchy Process (AHP)

Page 28: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

16

Pada permasalahan untuk penyelesaian pemilihan supplier bahan bangunan

di Toko Anggrek Jaya metode yang digunakan adalah metode Electre.

2.3 Metode ELECTRE (ELimination Et Choix TRaduisant la realitE)

“Elimination and Choice that Translating Reality” pertama kali

diperkenalkan oleh Bernard Roy (1968). Metode ini berdasarkan konsep

perankingan melalui perbandingan berpasangan antar alternatif pada kriteria yang

sesuai. Suatu alternatif dikatakan mendominasi alternatif yang lainnya jika satu

atau lebih kriterianya melebihi (dibandingkan dengan kriteria dari aternatif yang

lain) dan sama dengan kriteria lain yang tersisa.

Metode ini mampu untuk mengatasi kriteria diskrit pada kuantitatif dan

kualitatif secara umum dan menyediakan perankingan lengkap alternatif.

Permasalahan harus diformulasikan untuk memilih alternatif yang lebih disukai

dari kriteria dan tidak menyebabkan suatu level penolakan ketidakpuasan untuk

setiap kriteria. Indikasi dan nilai threshold, concordance dan discordance

digunakan dalam metode ini.

2.3.1 Langkah-langkah Metode ELECTRE

Langkah-langkah dari metode Electre adalah :

1. Membentuk perbandingan berpasangan setiap alternatif di setiap kriteria (Xij).

Nilai ini harus dinormalisasikan ke dalam suatu skala yang dapat

diperbandingkan (rij) :

(2.4)

2. Menghitung faktor kepentingan (bobot) pada setiap kriteria :

Page 29: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

17

Vij Wj Xij (2.5)

3. Menentukan concordance set dan discordance set dari tiap-tiap alternatif

yang tersedia.

Keadaan kesesuaian (concordance) adalah keadaan dimana kriteria dari

suatu alternatif mengungguli kriteria dari alternatif yang lain, kemudian faktor

kepentingan (bobot) dari kriteria tersebut dijumlahkan. Sedangkan ketidak

sesuaian (discordance) adalah keadaan dimana kriteria dari suatu alternatif

diungguli oleh kriteria dari alternatif yang lain.

Suatu kriteria dalam suatu alternatif termasuk concordance adalah apabila:

Untuk setiap pasangan dari alternative k dan l

kumpulan J kriteria dibagi menjadi dua himpunan

bagian, yaitu concordance dan discordance. Sebuah kriteria dalam suatu alternatif

termasuk concordance jika:

= , untuk . (2.6)

Subset komplementer disebut himpunan discordance dan dijelaskan sebagai

berikut:

, untuk . (2.7)

4. Menentukan matriks dominan concordance dan matriks dominan discordance

a. Matriks dominan concordance

b. Untuk menetukan nilai dari elemen-elemen pada matriks concordance

adalah menjumlahkan bobot-bobot yang termasuk pada himpunan

concordance, secara matematisnya adalah sebagai berikut:

untuk (2.8)

c. Matriks dominan discordance

Page 30: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

18

Untuk membangun matriks dominan discordance juga

menggunakanbantuan nilai threshold, yaitu :

(2.9)

5. Menentukan matriks dominasi concordance dan matriks dominasi

discordance

Matriks dominasi concordance dibangun dengan menggunakan nilai ambang

batas tertentu (threshold) untuk indeks concordance, Misalnya, hanya

akan memiliki kesempatan untuk mendominasi jikai sesuai indeks

concordance melebihi setidaknya nilai threshold tertentu yaitu sebagai

berikut:

,

Nilai threshold dapat ditentukan sebagai indeks rata-rata concordance,

yaitu:

(2.10)

Berdasarkan nilai threshold, matriks dominasi concordance F ditentukan

sebagai berikut:

;

(2.11)

Demikian pula matriks dominasi discordance G didefinisikan dengan

menggunakan nilai threshold d, dimana d didefinisikan sebagai:

d = dan

d;

Page 31: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

19

d (2.12)

6. Menentukan matriks dominan agregat

Langkah selanjutnya adalah menentukan matriks dominan agregat, di mana

setiap elemennya merupakan perkalian antara elemen matriks dominan

concordance dan matriks dominan discordance, sebagai berikut :

(2.13)

7. Menjumlahkan baris dalam matriks dominan agregat

Matriks dominan agregat memberikan urutan pilihan dari setiap alternatif,

yaitu bila eij = 1 maka alternatif ai merupakan pilihan yang lebih baik

daripada aj. Nilai akhir didapatkan dengan menjumlahkan baris dalam matriks

dominan agregat yang memiliki jumlah eij = 1. Dengan demikian alternatif

terbaik adalah yang paling mendominasi alternatif lainnya.

2.4 Alat Bantu Perancangan Sistem

2.4.1 Entity Relationship Diagram (ERD)

Menurut Iswandy (2015) Entity Relationship Diagram (ERD) memiliki dua

komponen utama yaitu Entitas (Entity) dan Relasi (Relation). Kedua komponen

ini ,masing-masing dilengkapi dengan sejumlah atribut yang mempresentasikan

seluruh fakta yang ada di dunia nyata.

2.4.2 Flowchart

Menurut Iswandy (2015) Flowchart merupakan urutan-urutan langkah kerja

suatu proses yang digambarkan dengan menggunakan simbol-simbol yang

disusun secara sistematis.

Page 32: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

20

2.4.3 Pemograman Visual Basic 2008

Menurut Oktarina (2015) menjelaskan bahwa, antarmuka/lingkungan dari

Visual Basic. NET IDE 2008 tidak jauh berbeda dengan Visual Basuc 6.0 IDE,

kelebihanya memiliki IDE (interface Development Environment) yang lengkap

dan terintrograsi, sehingga mudah bagi pengembang untuk mencari objek-objek

atau komponen yang terdapat pada toolbox yang kita inginkan, untuk ditempatkan

pada objek form, dengan mengklik sebuah objek dan kemudian diletakkan diatas

form.

2.4.4 Database

Menurut Kalsum (2012), database adalah suatu pengorganisasian

sekumpulan data yang saling terkait sehingga memudahkan aktifitas untuk

memperoleh informasi. Tujuan awal dan utama dalam pengolahan data dalam

sebuah basis data adalah agar dapat memperoleh atau menemukan data yang kita

cari dengan mudah dan cepat.

2.4.5 Data Flow Diagram (DFD)

Menurut Kalsum (2012), Merupakan cara untuk menggambarkan secara

rinci mengenai sistem sebagai jaringan kerja antar fungsi yang berhubungan satu

dengan yang lainnya, denga menunjuka dari mana data mengalir serta

penyimpanannya.

Page 33: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

21

2.5 Penelitian Terdahulu

Penelitian yang dilakukan oleh Saefudin, et al Jurnal sistem inormasi

(Volume 5 No.2, Maret 2018). Dengan judull “Sistem Pendukung Keputusan

Menetukan Lokasi Event PT.Mitra Panglima Sejahtera (MPS) Honda Padglang

menggunakan Metode Electre”. Menyimpulkan bahwa, Sistem penunjang

keputusan untuk Menentukan Lokasi Event PT. Mitra Panglima Sejahtera (MPS)

Honda Pandeglang Menggunakan Metode Electre dibuat menggunakan bahasa

pemrograman PHP dan database mysql dan dengan menerapkan metode Electre

pada proses Menentukan Lokasi Event PT. Mitra Panglima Sejahtera (MPS)

Honda Pandeglang lebih cepat dalam proses pengambilan keputusan yang bersifat

objektif.

Page 34: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

22

BAB III

METODOLOGI PENELITIAN

3.1 Kerangka Kerja

Metodologi penelitian merupakan sistematika tahapan penelitian yang

harus dilakukan selama pembuatan tugas akhir. Berikut merupakan penjelasan

dari metodologi penelitian.

Gambar 3.1 Flowchart Metodologi Penelitian

Berdasarkan gambar 3.1 metodologi penelitian dalam pengerjaan tugas

akhir meliputi lima tahapan, yaitu :

Melakukan Perancangan

Sistem

Menganalisa sistem lama

dan sistem baru

Melakukan Penelitian

Awal

Melakukan Studi Pustaka

Melakukan Pengujian

Implemintasi Sistem

Page 35: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

23

1. Studi Pustaka

Studi pustaka berfungsi untuk mendukung penelitian yang akan dilaksanakan.

Pengumpulan teori-teori yang mendukung dalam penelitian ini merupakan

kegiatan dalam studi pustaka. Teori-teori bersumber dari buku, jurnal dan

penelitian yang terkait dengan sistem pendukung keputusan menggunakan

metode Electre.

2. Penilitan Awal

Penelitian dilakukan untuk mengetahui lebih detail tentang informasi-

informasi yang dibutuhkan berkaitan dengan supplier. Berdasarkan informasi

tersebut maka didapat tahap penyelesaian masalah yang ada sehingga

pembahasan dalam penelitian ini menjadi terarah.

3. Analisa

Analisa permasalahan berkaitan dengan mengidentifikasi kebutuhan dalam

suatu penelitian. Analisa dapat terbagi lagi atas beberapa tahapan, antara lain

sebagai berikut :

a. Analisa Sistem Lama

Analisa sistem lama diperlukan untuk mengetahui prosedur-prosedur awal

dalam kasus yang sedang diteliti, agar dapat dibuatkan sistem baru yang

diharapkan akan menyempurnakan sistem yang lama. Di Toko Angrek

Jaya, sistem lama yang terjadi dalam pemilihan supplier bahan bangunan

yaitu:

1) Supplier bahan bangunan mendatangi Toko Bangunan Angrek Jaya

yang bertujuan untuk mempromosikan bahan bangunan yang akan

mereka jual kepada pihak Toko Bangunan Angrek Jaya.

Page 36: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

24

Sebelumnya mereka harus melapor terlebih dahulu atau

mengkonfirmasi kepada pegawai toko yang berjaga untuk

menemui owner Toko Bangunan Angrek Jaya yang akan mereka

datangi, apakah owner tersebut bisa ditemui atau tidak.

2) pegawi toko yang berjaga akan menghubungi owner yang

bersangkutan/ yang akan didatangi oleh supplier bahan bangunan

tersebut.

3) Setelah owner memberikan izin maka pegawi toko akan memberi

tahu kepada supplier untuk dapat menemui owner.

4) Di ruangan owner, supplier langsung mempromosikan barang

dagangannya yang telah dicetak ke dalam buku berupa katalog. Di

dalam katalog telah tertera berbagai macam bahan bangunan

besertakan spesifikasi Di ruangan owner semua data berupa bahan

bangunan yang ditawarkan supplier terkumpul dari berbagai

pemasok. Disinilah owner harus memberikan suatu keputusan,

supplier mana yang tepat dan sesuai berdasarkan kebutuhan dan

kriteria yang telah ditentukan sebelumnya oleh owner

bersangkutan.

5) Apabila owner tadi telah menemukan supplier bahan bangunan

yang cocok sesuai dengan kriteria, maka owner memberikan memo

kepada kasir untuk menghubungi supplier dan membeli banahn

bangunan yang telah ditawarkannya. Namun disini, di mana proses

pemilihan supplier bahan bangunan belum terkomputerisasi,

supplier terpilih ditunjuk langsung oleh owner, artinya proses

Page 37: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

25

pemilihan ini bersifat subyektif, dalam hal ini berarti proses

tersebut tidak dapat dimasukkan ke dalam algoritma. Sebagai

usulan, akan dikembangkan sebuah model pemilihan supplier

dengan menggunakan metode Electre. Di mana model ini dapat

diterjemahkan ke dalam sebuah algoritma, yang nantinya dapat

diaplikasikan ke dalam bahasa pemrograman. Sehingga proses

pemilihan ini dapat dilakukan dengan lebih cepat dengan lebih

objektif melalui bantuan komputer.

b. Analisa Sistem Baru

Setelah menganalisa sistem lama, maka tahapan dapat dilanjutkan dengan

menganalisa sistem yang baru. Analisa dalam pembuatan sistem ini

menggunakan metode Electre serta penggunaan data flow diagram untuk

menganalisa kebutuhan sistem. Sesuai dengan data-data yang telah di

dapatkan di Toko Angrek Jaya, nantinya akan di inputkan ke dalam sistem

baru yang akan dibangun dengan menggunakan metode Electre, dimana

langkah-langkahnya adalah:

1) Penormalisasian, gunanya data yang telah di dapatkan akan

dibandingkan secara berpasangan setiap kriterianya yang

menghasilkan suatu skala untuk diperbandingkan.

2) Menghitung faktor kepentingan (bobot) pada setiap kriteria, dimana

hasil dari penormalisasian dikalikan dengan bobot preferensi yang

membentuk matriks V.

Page 38: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

26

3) Menentukan concordance set dan discordance set dari tiap-tiap

alternatif yang tersedia, yang dilakukan melalui taksiran terhadap

relasi perankingan.

4) Menentukan indeks concordance dan indeks discordance, dimana

indeks concordance menunjukkan penjumlahan bobot-bobot

kriteria yang mana alternatif A lebih disukai daripada alternatif B,

demikian sebaliknya indeks discordance yang tidak disukai.

5) Menentukan matriks dominan concordance dan matriks dominan

discordance. Pada tahap ini menggunakan ambang batas (threshold)

dimana alternatif A dapat memiliki kesempatan untuk dominasi jika

concordance dan discordance indeks melebihi ambang batas

(threshold).

6) Menentukan matriks dominan agregat, yang menunjukkan urutan

preferensi dari alternatif-alternatif yang mengindikasikan bahwa

alternatif A lebih disukai dari pada alternatif B.

7) Menjumlahkan baris dalam matriks dominan agregat, dimana pada

baris dalam matriks dominan agregat yang memiliki jumlah 1

dengan demikian alternatif terbaik adalah yang paling mendominasi

alternatif lainnya.

Page 39: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

27

4. Perancangan

Setelah melakukan analisa, maka kemudian dilanjutkan dengan perancangan

sistem berdasarkan analisa permasalahan yang telah dilakukan sebelumnya.

a) Perancangan Basis Data

Rancangan struktur menu diperlukan untuk memberikan gambaran

terhadap menu-menu atau fitur pada sistem yang akan dibangun.

b) Perancangan Struktur Menu

Rancangan struktur menu diperlukan untuk memberikan gambaran

terhadap menu-menu atau fitur pada sistem yang akan dibangun.

c) Perancangan Antar Muka (Interface)

Untuk mempermudah komunikasi antara system dengan pengguna, maka

perlu dirancang antar muka (interface). Dalam perancangan interface hal

terpenting yang ditekankan adalah bagaimana menciptakan tampilan

yang baik dah mudah dimengerti oleh pengguna.

d) Perancangan Tabel

Perancangan tabel dimaksudkan sebagai tempat penyimpanan data

dalam database system yang akan digunakan dalam membangun sistem.

Page 40: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

28

5. Implementasi

Implementasi merupakan tahapan untuk pembuatan program analisa dan

penerapan metode Electre dalam pemilihan supplier bahan bangunan pada

Toko Angrek Jaya. Maka, akan diketahui apakah analisa dan penerapan

metode Electre dalam pemilihan supplier obat pada Toko Angrek Jaya yang

dibuat benar-benar dapat menghasilkan tujuan yang diharapkan. Dimana

bahasa pemrograman yang digunakan untuk mengimplementasikan sistem

pendukung keputusan pemilihan supplier obat ini dengan Visual Basic 2008.

6. Pengujian

Tahapan pengujian dilakukan bila tahapan implementasi analisa dan

penerapan metode Electre dalam pemilihan supplier obat pada Toko Angrek

Jaya telah dilakukan. Pada tahap ini dilakukan pengujian secara fungsional,

Pengujian fungsional merupakan pengujian yang berhubungan dengan kinerja

sistem secara intern, berupa respon sistem terhadap user, uji fungsi atau menu

yang terdapat pada sistem, dan uji kerja sistem.

7. Kesimpulan dan Saran

Pada bagian ini, berisi kesimpulan mengenai hasil evaluasi dari seluruh

kegiatan yang dilakukan dalam melakukan penelitian terhadap analisa dan

penerapan metode Electre dalam pemilihan supplier Bahan bangunan pada

Toko Angrek Jaya. Pada tahap ini juga diberikan saran-saran untuk

pengembangan dan pengelolaan sistem lebih lanjut.

Page 41: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

29

3.2 Gambaran Umum Perusahaan

Pada tanggal 14 April 2014 di Batam didirikan toko bangunan Angrek

Jaya, toko Angrek Jaya adalah salah satu usaha perdagangan yang menjual

berbagai macam bahan bangunan.

Berdirinya Toko Angrek Jaya Utama mempunyai tujuan yang positif

yaitu membantu masyarakat untuk mendapatkan bahan-bahan bangunan secara

mudah dan murah untuk menciptakan pembangunan yang lebih maju. Usaha ini

mampu bersaing dengan kompetitor lainnya.

3.2.1 Visi

Visi Toko Bangunan Angrek Jaya yaitu menjadi toko bangunan yang

berkualitas dalam bahan bangunan.

3.2.2 Misi

Misi Toko Bangunan Angrek Jaya yaitu menjadi penyedia bahan

bangunan yang bermutu dengan harga kompetitif dan tetap memperhatikan

kualitas.

3.2.3 Struktur Organisasi Perusahaan

Sebuah organisasi agar semua kegiatan berjalan dengan baik dan dapat

mencapai tujuan, perlu adanya suatu struktur organisasi dan pembagian kerja

(job description) yang jelas. Struktur organisasi yang baik harus

menggambarkan dengan jelas wewenang dan tanggung jawab serta fungsi-

fungsi dari setiap bagian yang ada dalam perusahaan, yang mana dalam hal ini

merupakan salah satu syarat terciptanya suatu pengendalian internal yang

Page 42: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

30

memadai. Adapun struktur organisasi Toko Bangunan Angrek Jaya adalah

sebagai berikut :

Struktur adalah bagian-bagian dari sesuatu berhubungan satu dengan lain

atau bagaimana sesuatu tersebut disatukan. Struktur adalah sifat fundamental

bagi setiap sistem. Identifikasi suatu struktur adalah suatu tugas subjektif,

karena tergantung pada asumsi kriteria bagi pengenalan bagian-bagiannya dan

hubungan mereka. Organisasi adalah sekelompok orang (dua atau lebih) yang

secara formal dipersatukan dalam suatu kerjasama untuk mencapai tujuan yang

telah ditetapkan.

Pengertian Dari Struktur Organisasi adalah suatu susunan dan hubungan

antara tiap bagian serta posisi yang ada pada suatu organisasi atau perusahaan

dalam menjalankan kegiatan operasional untuk mencapai tujuan yang di

harapakan dan di inginkan. Struktur Organisasi menggambarkan dengan jelas

pemisahan kegiatan pekerjaan antara yang satu dengan yang lain dan

bagaimana hubungan aktivitas dan fungsi dibatasi. Dalam struktur organisasi

yang baik harus menjelaskan hubungan wewenang siapa melapor kepada siapa,

jadi ada satu pertanggung jawaban apa yang akan di kerjakan.

Page 43: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

31

Gambar 3.1 Struktur Organisasi Toko Bangunan Angrek Jaya

Sumber : Toko Bangunan Angrek Jaya

3.2.4 Deskripsi Jabatan

Untuk melengkapi struktur organisasi suatu perusahaan, diperlukan

uraian tugas yang akan menjelaskan tentang wewenang dan tanggung jawab

masing-masing fungsi dalam perusahaan. Uraian jabatan pada Toko Bangunan

Angrek Jaya adalah sebagai berikut :

1. Pemilik toko / atasan uraian jabatannya adalah sebagai berikut :

a. Memimpin kegiatan usaha secara keseluruhan

b. Memanage seluruh karyawan

c. Menerima laporan penjualan dan pembelian

d. Mengatur keuangan toko

e. Pengatur gaji karyawan

2. Bagian kasir uraian jabatannya adalah sebagai berikut :

a. Melayani pelanggan

b. Mengelola transaksi penjualan dan pembelian

Page 44: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

32

c. Membantu atasan dalam membuat laporan keuangan

3. Karyawan uraian jabatannya adalah sebagai berikut :

a. Melaksanakan tugas dari atasan sesuai bagian atau perintah dari pemilik

toko / atasan

b. Pengantar barang / sopir tugasnya adalah mengantar pesanan barang ke

pelanggan

c. Gudang/ Pengangkut barang bertugas muat bongkar barang.

d. Pelayan bertugas melayani kebutuhan pelanggan dan merapikan barang.

3.2.5 Aspek Kegiatan Usaha

Toko Bangunan Angrek Jaya merupakan sebuah perusahaan perorangan

yang membantu masyarakat untuk mendapatkan bahan-bahan bangunan secara

mudah dan murah untuk menciptakan pembangunan yang lebih maju. Dengan

dukungan kuat dan pengembangan yang berkualitas dalam usaha bahan

bangunan, segmen usaha yang dikelola oleh perusahaan bangunan ini menjual

berbagai macam keperluan bahan bangunan. Toko Anggrek Jaya memiliki 4

karyawa yang bekerja sesuai bidangnya masing-masing.

Page 45: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

33

BAB IV

ANALISIS DAN IMPLEMENTASI

4.1 Analisa Sistem yang Berjalan

Analisa terhadap sistem yang berjalan dilakukan untuk mendapatkan sebuah

aplikasi yang dapat mewakili sistem yang sudah ada dan melengkapi sistem yang

sedang berjalan.

Berdasarkan research yang dilakukan oleh penulis di Toko Anggrek Jaya,

terdapat 5 (lima) alternatif supplier bahan bangunan yang dipilih sebagai pemasok

bahan bangunan pada Toko Anggrek Jaya, diantara kelima alternatif supplier

bahan bangunan tersebut yaitu.PT. Sepatim Batamtama, PT. Aslink Mandiri, PT.

Batindo Tatasentosa, PT. Makmur Utama Raya, PT. Batam Indonesia Gemilang

Pada proses pemilihan supplier bahan bangunan, data variabel yang

mendukung untuk pemilihan supplier bahan bangunan tersebut adalah ketepatan

waktu, harga ,discount , tempo pembayaran, dan kualitas produk.

Adapun sistem lama yang terjadi dalam pemilihan supplier bahan bangunan

yaitu :

1. Supplier bahan bangunan mendatangi Toko Anggrek Jaya untuk

mempromosikan produk mereka, yaitu semen yang akan mereka jual kepada

Toko Anggrek Jaya.

2. Karyawan toko selanjutnya akan menghubungi pemiliki toko yang

bersangkutan atau pihak yang berhubungan langsung dengan supplier.

3. Pemilik toko akan memberi intruksi kepada karyawan, apabila pemilik toko

yang bersangkutan dapat ditemui atau tidak dan sebaliknya.

Page 46: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

34

4. Setelah pemilik toko yang bersangkutan memberikan izin, maka karyawan

akan memberi tahu ke pada supplier yang bersangkutan untuk dapat menemui

pemilik toko.

5. Supplier langsung mempromosikan barang daganganya yang berupa katalog.

Didalam katalog telah tertera berbagai macam semen beserta deskripsinya.

Disinilah pemilik toko yang bersangkutan melihat dan memberikan keputusan

apakah supplier tersebut tepat dan sesuai berdasarkan kebutuhan dan kriteria

yang telah ditentukan sebelumnya oleh pemilik toko yang bersangkutan.

6. Apabila pemilik toko yang bersangkutan merasa supplier cocok sesuai

kriteria, maka akan membeli produk yang telah ditawarkan pada hari itu juga

atau akan menghubungi supplier tersebut. Pemilihan supplier disini masih

menggunakan sistem manual belum terkomputerisasi. Supplier dipilih

langsung oleh pemilik toko, artinya proses pemilihan ini bersifat subjektif.

Sebagai usulan, akan dikembangkan sebuah model pemilihan supplier dengan

menggunakan metode Electre.

4.2 Analisa Sistem yang Diusulkan

Sebagai usulan, akan dikembangkan sebuah model pemilihan supplier

dengan menggunakan metode Electre. Dimana model ini dapat diterjemahkan ke

dalam sebuah algoritma, yang nantinya dapat diaplikasikan ke dalam bahasa

pemograman. Sehingga proses pemilihan ini dapat dilakukan dengan lebih cepat

melalui bantuan komputer.

Penulis menggunakan metode Electre, karena metode Electre ini salah satu

metode yang tercakup dalam multi criteria decision making (MCDM) yaitu suatu

Page 47: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

35

metode pengambilan keputusan untuk menetapkan alternatif terbaik dari sejumlah

alternatif berdasarkan beberapa kriteria tertentu, sebagaimana kasus yang dibahas

memiliki lebih dari satu kriteria.

Pada perankingan, metode Electre menggunakan indifference, defference

dan threshold, sedangkan pada penilaian menggunakan concordance dan

discordance dengan memilih alternatif yang lebih disukai atau yang mendominasi

maupun tidak berdasarkan dari kriteria-kriteria yang telah ditentukan. Sistem baru

yang dibangun berdasarkan flowchart diatas adalah:

1. Data-data supplier yang telah didapatkan berdasarkan wawancara di inputkan

ke dalam sistem yang telah dirancang yang kemudian dari sekian supplier

yang telah di input dipilih menjadi alternatif supplier. Adapun alternatif

supplier bahan bangunan yang telah dijadikan sampel dalam pembuatan

sistem ini adalah:

A1 = PT. Sepatim Batamtama

A2 = PT. Aslink Mandiri

A3 = PT. Batindo Tatasentosa

A4 = PT. Makmur Utama Raya

A5 = PT. Batam Indonesia Gemilang

Dalam memilih supplier bahan bangunan yang tepat dari beberapa alternatif

yang telah tersedia, maka ditentukan beberapa kriteria, yaitu :

K1 = Ketepatan Waktu

K2 = Harga

K3 = Discount

K4 = Tempo Pembayaran

Page 48: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

36

K5 = Kualitas Produk

2. Sistem dalam melakukan proses untuk pengambilan keputusan menggunakan

metode Electre. Sistem yang akan dibangun ini terdiri dari tiga komponen

utama yaitu subsistem manajemen data (database), subsistem manajemen

model (model base), dan subsistem manajemen dialog (user system

interface).

a. Subsistem manajemen data (database) merupakan komponen Sistem

Pendukung Keputusan (SPK) yang berupa basis data yang berisi kumpulan

data-data hasil pengamatan di lapangan yang sesuai dengan keperluan

pengambilan keputusan. Basis data tersebut berupa data supplier, data

alternatif supplier, data kriteria, data penilaian supplier.

b. Subsistem manajemen model (model base) merupakan komponen Sistem

Pendukung Keputusan (SPK) yang menggunakan model Electre sebagai

basis dari proses pengambilan keputusan berdasarkan ranking yang

dilakukan dengan perhitungan menggunakan nilai-nilai yang telah

ditentukan.

c. Subsistem manajemen dialog (user system interface) merupakan

komponen Sistem Pendukung Keputusan (SPK) agar pengguna dapat

berkomunikasi dengan sistem yang dirancang. Pada sistem ini bentuknya

berupa menu, form masukan, jendela peringatan dan grafik, yang

diusahakan bersifat mudah dalam penggunaan (easy-to-use), mudah

diakses, dan user friendly.

Page 49: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

37

4.2.1 Analisa Data Sistem

1. Data supplier

Data supplier berisi informasi detail tentang supplier bahan bangunan yang

akan dipilih menjadi pemasok pada Toko Anggrek Jaya, yang terdiri dari

nama supplier, alamat supplier, dan no telfon .

2. Data alternatif supplier

Yaitu nama-nama supplier yang dipilih sebagai sampel yang digunakan

penulis dalam menentukan supplier bahan bangunan terbaik untuk pemasok

semen. Data alternatif supplier bahan bangunan yang digunakan dalam sistem

ini adalah PT Sepatim Batamtama, PT. Aslink Mandiri, PT. Batindo

Tatasentosa, PT. Makmur Utama Raya, PT. Batam Indonesia Gemilang.

3. Data kriteria

Data kriteria berupa variabel-variabel yang menjadi ukuran dalam pemilihan

supplier bahan bangunan, terdiri dari: ketepatan waktu, harga,discount,

tenggang waktu, kualitas barang.

4.2.2 Analisa Pengguna

Pengguna yang bisa mengakses agar sistem pendukung keputusan pemilihan

supplier bahan bangunan ini bisa berjalan adalah admin dan pemilik. Admin

hanya bertugas menginput, mengubah dan menghapus data baik itu user, supplier,

kriteria dan alternatif supplier. Sedangkan pemilik bertugas untuk menentukan

nilai dari alternatif, kriteria dan bobot preferensi.

Page 50: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

38

4.2.3 Analisa Sistem Dialog

Didalam analisa sistem dialog, sistem ini diimplementasikan melalui gaya

dialog, antara lain :

1. Dialog tanya jawab, misalnya pada data alternatif supplier yaitu hapus data

alternatif supplier?

2. Dialog perintah, misalnya pada data alternatif supplier yaitu perintah tambah

dan ubah.

3. Dialog menu, misalnya menu alternatif supplier, kriteria, pemilihan dan exit.

4. Dialog masukan dan keluaran, misalnya form tambah dan form ubah

alternatif supplier.

4.2.4 Subsistem Data

Subsistem data dari perangkat lunak yang akan dikembangkan dapat dilihat

dari diagram konteks (context diagram), diagram alir data (data flow diagram),

entity relationship (ER) diagram dan kamus data (data dictionary) seperti yang

dijelaskan sebagai berikut :

4.2.4.1 Diagram Konteks

Diagram konteks merupakan gambaran umum dari sistem yang akan

dibangun:

Page 51: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

39

Gambar 4.1 Diagram Konteks

4.2.4.2 Data Flow Diagram (DFD)

Data flow diagram (DFD) dibuat untuk menggambarkan dari mana asal

data dan kemana tujuan data yang keluar dari sistem dimana data disimpam dan

proses apa yang menghasilkan data tersebut.

4.2.5 Flowchart Sistem

Title

PEMILIKADMIN SISTEM

Phase

START START

NAMA PENGGUNA

& KATA SANDI

Login

NAMA PENGGUNA

& KATA SANDI

DATA SUPPLIER

DATA ALTERNATIF SUPPLIER DATA USER

PENYIMPANAN DATA SUPPLIER

DATA ALTERNATIF SUPPLIER DATA

USER

DATA NILAI KRITERIA

NILAI ALTERNATIF SUPPLIER

HITUNG DATA DENGAN ELECTRE

INFO RANGKING DARI ALTERNATIF

SUPPLIER

HASIL RANGKING DARI ALTERNATIF

SUPPLIER

INFO RANGKING DARI ALTERNATIF

SUPPLIER

SELESAI

Gambar 4.2 Flowchart

Page 52: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

40

4.2.6 Implementasi

4.2.6.1 Pemilihan Supplier Bahan Bangunan di Toko Anggrek Jaya

Berdasarkan wawancara yang dilakukan oleh penulis di Toko Anggrek Jaya

dihasilkan nilai-nilai untuk masing-masing alternatif dengan pertimbangan

kriteria-kriteria yang telah ditentukan adalah sebagai berikut :

Table 4.1 Data Alternatif dan Kriteria

ALTERNATIF KRITERIA

Tepat

Waktu

Harga Discount Tempo

Pembayaran

Kualitas

Produk

PT.SEPATIM

BATAMTAMA

4 5 4 4 5

PT.ASLINK MANDIRI 4 5 4 5 5

PT.BATINDO

TATASENTOSA

3 5 5 3 2

PT. MAKMUR

UTAMA RAYA

1 4 2 3 5

PT. BATAM

INDONESIA

GEMILANG

2 4 3 3 3

Bobot Preferensi 1 2 3,5 1 2,5

4.2.6.2 Langkah-langkah Metode Electre

Langkah-langkah dalam metode Electre dengan menggunakan kasus pada

Toko Anggrek Jaya, antara lain :

1. Membentuk perbandingan berpasangan setiap alternatif di setiap kriteria

(Xij). Nilai ini harus dinormalisasikan ke dalam suatu skala yang dapat

diperbandingkan (rij) :

a. X1 =

=

= 6,78233

Page 53: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

41

R11 = 0,589768

R12 = 0,589768

R13 = 0,442326

R14 = 0,147442

R15 = 0,294884

b. X2 =

=

= 10,34408

R11 = 0,483368

R12 = 0,483368

R13 = 0,483368

R14 = 0,386695

R14 = 0,386695

c. X3 =

=

= 8,366600265

R11 = 0,478091444

R12 = 0,478091444

R13 = 0,597614305

R14 = 0,239045722

R15 = 0,358568583

Page 54: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

42

d. X4 =

=

= 8,246211

R11 = 0,485071

R12 = 0,606339

R13 = 0,363803

R14 = 0,363803

R14 = 0,363803

e. X5 =

=

= 9,3808315

R11 = 0,5330018

R12 = 0,5330018

R13 = 0,2132007

R14 = 0,5330018

R15 = 0,3198011

Matriks Ternormalisasi :

0,589768 0,483368 0,478091444 0,485071 0,5330018

0,589768 0,483368 0,478091444 0,606339 0,5330018

0,442326 0,483368 0,597614305 0,363803 0,2132007

0,147442 0,386695 0,239045722 0,363803 0,5330018

0,294884 0,386695 0,358568583 0,363803 0,3198011

Untuk membentuk perbandingan berpasangan pada proses berikutnya dapat

dilakukan dengan cara yang sama.

Page 55: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

43

2. Menghitung faktor kepentingan (bobot) pada setiap kriteria :

a. Proses alternatif 1

3,5) (0,589768) = 0,589768

2,5) (0,589768) = 0,589768

1) (0,442326) = 0,442326

1) (0,147442) = 0,147442

2) (0,294884) = 0,294884

b. Proses alternatif 2

3,5) (0,483368) = 0,966736

2,5) (0,483368) = 0,966736

1) (0,483368) = 0,966736

1) (0,386695) = 0,773389

2) (0,386695) = 0,773389

c. Proses alternatif 3

3,5) (0,478091444)= 1,673320053

2,5) (0,478091444 = 1,673320053

1) (0,597614305 = 2,091650066

1) (0,239045722 = 0,836660027

) (0,358568583 = 1,25499004

d. Proses alternatif 4

3,5) (0,485071) = 0,485071

2,5) (0,606339) = 0,606339

1) (0,363803) = 0,363803

1) (0,363803) = 0,363803

2) (0,363803) = 0,363803

Page 56: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

44

e. Proses alternatif 5

3,5) (0,5330018 = 1,3325045

2,5) (0,5330018 = 1,3325045

1) (0,2132007 = 0,5330018

1) (0,5330018 = 1,3325045

2) (0,3198011 = 0,7995027

Matriks V:

0,589768 0,966736 1,673320053 0,485071 1,3325045

0,589768 0,966736 1,673320053 0,606339 1,3325045

0,442326 0,966736 2,091650066 0,363803 0,5330018

0,147442 0,773389 0,836660027 0,363803 1,3325045

0,294884 0,773389 1,25499004 0,363803 0,7995027

Untuk menghitung faktor kepentingan (bobot) pada setiap kriteria, proses

berikutnya dapat dilakukan dengan cara yang sama.

3. Menentukan concordance dan discordance set dari tiap-tiap alternatif yang

tersedia.

Concordance

A1=PT. SEPATIM

BATAMTAMA - 1,2,3,4,5 1,5 2 0

A2= PT. ASLINK

MANDIRI 1,2,3,5 - 1,5 2 0

A3=PT BATINDO

TATA SENTOSA 2,3,4,5 2,3,4,5 - 2,4 4

A4=PT. MAKMUR

UTAMA RAYA 1,2,3,4,5 1,2,3,4,5 1,3,4,5 - 1,3,4,5

A5=PT BATAM

INDONESIA

GEMILANG 1,2,3,4,5 1,2,3,4,5 1,2,3,4,5 2,4,5 -

Page 57: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

45

Untuk menentukan concordance set dari tiap-tiap alternatif pada proses

berikutnya dapat dilakukan dengan cara yang sama.

Disordance

A1=PT. SEPATIM

BATAMTAMA - 0 2,3,4 1,3,4,5 1,2,3,4,5

A2= PT. ASLINK

MANDIRI 4 - 2,3,4 1,3,4,5 1,2,3,4,5

A3=PT BATINDO

TATA SENTOSA 1 1 - 1,3,5 1,2,3,5

A4=PT.

MAKMUR

UTAMA RAYA 0 0 2 - 2

A5=PT BATAM

INDONESIA

GEMILANG 0 0 0 1,3 -

4. Menentukan indeks concordance dan discordance

Indeks concordance

= 3,5 + 2,5 + 1+2 = 9

= 2,5+1+1+2 = 6,5

= 3,5 +2,5+1+1+2 =10

= 3,5 +2,5+1+1+2 =10

= 3,5 + 2,5 +1 + 1+2 =10

= 2,5+1+1+2 =6,5

= 3,5 + 2,5 +1 + 1+2 =10

=3,5 + 2,5 +1 + 1+2 =10

= 3,5+2 =5,5

= 3,5+2 =5,5

= 3,5+1+1+2 = 7,5

Page 58: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

46

=3,5+2,5+1+1+2 =10

=2,5 =2,5

=2,5 =2,5

= 2,5+1 =3.5

= 2,5+1+2 =5.5

=- = 0

=- = 0

= 1 =1

= 3,5+1+1+2 =7,5

Matriks Concordance:

- 10 5,5 2,5 0

9 - 5,5 2,5 0

6,5 6,5 - 3,5 1

10 10 7,5 - 7,5

10 10 10 5,5 -

Untuk menentukan indeks concordance dari tiap-tiap alternatif pada proses

berikutnya dapat dilakukan dengan cara yang sama.

Indeks discordance

= 0

=

= =

Page 59: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

47

= (2,3,4)

=

= = 0,597614

= (1,3,4,5)

=

= =

= (1,2,3,4,5)

=

= =

= 4

=

= =

= (2,3,4)

=

= = 0,861515

= (1,3,4,5)

=

= =

Page 60: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

48

= (1,2,3,4,5)

=

= =

= 1

=

= =

= (1)

=

= =

= (1,3,5)

=

= =

= (1,2,3,5)

=

= =

= (0)

=

= =

Page 61: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

49

= (0)

=

= =

= (2)

=

= = 0,199205

= (2)

=

= =

= 0

=

= =

= (0)

=

= =

= (0)

=

= =

Page 62: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

50

= (1,3)

=

= = 0,836660027

- 0 1 1 1

1 - 1 1 1

0,52323778 0,523237783 - 1 1

0 0 0,637059 - 1

0 0 0 0,784856675 -

5. Menentukan matriks dominan concordance dan discordance

Nilai Threshold Matrik Dominan Concordance

C 6,1

- 1 0 0 0

1 - 0 0 0

1 1 - 0 0

1 1 1 - 1

1 1 1 0 -

Nilai Threshold Matrik Dominan Discordace

D

0,62341956

- 0 1 1 1

1 - 1 1 1

0 0 - 1 1

0 0 1 - 1

0 0 0 1 -

Page 63: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

51

6. Menetukan aggregate dominan matrix

- 0 0 0 0

1 - 0 0 0

0 0 - 0 0

0 0 1 - 1

0 0 0 0 -

Setelah dilakukan perhitungan manual maka didapatkan hasil Supplier

terbaik yaitu Altermatif 4 PT. Makmur Utama Raya.

Page 64: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

52

1USER

2 PENGOLAHAN DATA

SUPPLIER

3PENGOLAHAN DATA

ALTERNATIF SUPPLIER

4PENGOLAHAN DATA

KRITERIA

5PENGOLAHAN ANALISA DATA

ELECTRE

6 PERANGKINGAN

ALTERNATIF SUPPLIER

LOGIN

SUPPLIER

ALTERNATIFSUPPLIER

KRITERIA

PENILAIAN

SUPPLIER_OBAT

ADMIN

DOKTER

Gambar 4.3 Data Flow Diagram

4.2.7 Subsistem Perancangan Struktur Menu

4.2.7.1 Perancangan Antar Muka

SPK untuk pemilihan supplier banhan bangunan pada Toko Anggrek Jaya

dengan model electre akan dirancang dan diimplementasikan dengan

menggunakan bahasa pemrograman Visual Basic 2008.

Page 65: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

53

1. Menu Tampilan Awal

Menu tampilan awal adalah form yang menjelaskan sedikit tentang tampilan

awal dari sistem pendukung keputusan pemilihan supplier bahan bangunan

dan sekaligus menu login.

1. Rancangan Menu Utama

Gambar 4.4 Rancangan Menu Utama

2. Rancangan Data Kriteria

Gambar 4.5 Rancangan Data Kriteria

x

Menu Utama x Data Master Proses Hitung

Data Kriteria

ID

Nama Kriteria

Satuan

Bobot

No ID Nama Kriteria Satuan Bobot Preferensi

Save Delete Close Cancel

Page 66: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

54

3. Rancangan Data Alternatif

Gambar 4.2 Data Alternatif

Gambar 4.6 Rancangan Data Alternatif

2. Rancangan Bobot Kriteria

Gambar 4.7 Rancangan Bobot Kriteria

Data Alternatif

Kode

Nama

Keterangan

No. Kode Nama Alternatif Keterangan

Save Delete Cancel Close

Bobot Kriteria

ID

ID Kriteria

Nama Kriteria

Range Nilai

Bobot

No. ID Kriteria Nama Kriteria Range Nilai Bobot

Nilai 1

Nilai 2

Close Cancel Delete Save

x

x

Page 67: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

55

3. Menu Penilaian

Gambar 4.8 Rancangan Penilaian

4.3 Implementasi

1. Menu Utama

Gambar 4.10 Tampilan Menu Utama

Penilaian

ID

Kriteria

Nama Kriteria

Bobot

Kode Nama Alternatif Nilai

CARI

Kode Alternatif

Nama Alternatif

Keterangan

Nilai

CARI

INPUT

Keluar Batal Hapus Save

Page 68: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

56

2. Data Kriteria

Gambar 4.11 Tampilan Data Kriteria

3. Data Alternatif

Gambar 4.12 Tampilan Data Alternatif

Page 69: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

57

4. Data Bobot Kriteria

Gambar 4.13 Tampilan Bobot Penilaian

5. Data Penilaian

Gambar 4.14 Tampilan Penilaian

Page 70: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

58

6. Proses Hitung

Gambar 4.15 Tampilan Proses

Page 71: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

59

BAB V

PENUTUP

5.1 Kesimpulan

1. Sistem pendukung keputusan dibangun dimulai dari tahap perancangan

menggunakan Data Flow Diagram (DFD), Entity Relation Diagram (ERD),

Flowchart, tahap perancangan desain yang mana dibuat sesuai kebutuhan agar

data digunakan dan membantu pemilihan supplier pada toko Anggrek Jaya.

2. Setelah melalui tahap pengujian pada sistem pendukung keputusan pemilihan

supplier bahan bangunan, maka di dapatkan kesimpulan bahwa dari hasil

pengujian yang telah dilakukan, Aplikasi SPK-PSO ini telah berhasil

dibangun dan diimplementasikan pada Toko Anggrek Jaya dalam pemilihan

supplier bahan bangunan untuk menghasilkan keputusan yang lebih objektif

dan terkomputerisasi.

5.2 Saran

Adapun Saran yang dapat diberikan penulis untuk pengembangan

selanjutnya yaitu:

1. Data alternatif pilihan dan jumlah kriteria dapat bersifat dinamis dalam arti

data alternatifnya tidak harus lima belas alternatif dan jumlah kriteria tidak

harus enam tetapi dapat berubah-ubah sesuai kebutuhan.

2. Dalam penentuan kriteria suatu supplier bahan bangunan, tidak hanya dilihat

dari ketepatan waktu, harga, discount, tempo pembayaran, kualitas produk.

Page 72: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

lx

DAFTAR PUSTAKA

Irwan & Saefudin. 2018. Sistem Pendukung Keputusan Menentukan Lokasi Event

PT. Mitra Panglima Sejahtera (MPS) Honda Pandeglang Menggunakan

Metode Electre. Jurnal Sistem Infomasi Volume.5 No.1.

Limbong, Alber Tandi. 2017. Kualitas Pelayanan Dalam Pengurusan e-KTP di

Kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Kutai

Timur. Jurnal Ilmu Pemerintah.

Maulidayati & Yuki Novia Nasution & Rito Goejantoro. 2017. Penerapan Metode

Elimination Et Choix Tradusiant La Realita (Electre) Sebagai Sistem

Pendukung Keputusan (Studi Kasus: Pemilihan Bank Umum Konvensional

Terbaik Tahun 2016). Prosidang Seminar Nasional Matematika, Statistika,

dan Aplikasinya.

Marlinda, Linda. 2016. Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Tempat Wisata

Yogyakarta Menggunakan Metode Elimination Et Choix Traduisant La

Realita (ELECTRE).

Setiawan & Fatma Indriani & Muliadi. 2015. Implementasi Metode Electre Pada

Sistem Pendukung Keputusan SNMPTN Jalur Undangan. Jurnal Ilmu

Komputer, Volume 02, No.02

Siswanto & Toibah Umi Kalsum. 2012. Sistem Antrian Pada Puskesmas

Sukamerindu. Jurnal Media Infotama Vol. 8 No. 1.

Utama, Yadi. 2013. Sistem Pendukung Keputusan Untuk Menentukan Prioritas

Penanganan Perbaikan Jalan Menggunakan Metode Saw Berbasis Mobile

Web. Jurnal Sistem Informasi, Vol. 5, No. 1. Jurnal Umj.

Page 73: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan
Page 74: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan
Page 75: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan

DAFTAR RIWAYAT HIDUP

DATA PRIBADI

Nama : ISTI ROKHAYAH

Jenis kelamin : Perempuan

Umur : 26 tahun

Tempat/Tgl lahir : Kendal, 14 April 1991

Kewarganegaraan : Indonesia

Agama : Islam

Status : Belum menikah

Alamat : Kav Bukit Indah Blok A3 NO 83

PUNGGUR

PENDIDIKAN

1) Tamatan SD tahun 2004

2) Tamatan SMP tahun 2007

3) Tamatan SMK tahun 2010

4) Tamatan D3 MANAGEMENT AKUNTANSI 2017

PENGALAMAN KERJA

1) Sebagai Entry Data di Minimarket pelabuhan Batam Centre

dari tahun 2011-2013

2) Sebagai Sales Counter di PT.Batindo Tatasentosa di Batu

Ampar dari tahun 2013-2014

3) Sebagai Sales Counter di PT.Batindo Tatasentosa di Batu

Ampar dari tahun 2014-2016

Page 76: SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN ...library.stmikgici.ac.id/skripsi/171300010.pdfElectre dalam pemilihan supplier material pada Toko Anggrek Jaya. 2. Membantu dalam pengambilan