senin, 1 november 2010 | media indonesia yaman buru … · s etelah menangkap tersangka pengirim...

1
S ETELAH menangkap tersangka pengirim bom yang ditemukan di kar- go di Dubai dan Inggris pada Sabtu (30/10), pihak ber- wenang Yaman menyatakan masih memburu tersangka lain- nya. Berdasarkan sejumlah fakta, AS dan Yaman semakin yakin Al-Qaeda berada di balik bom tersebut. Tersangka pertama yang di- tangkap di Yaman merupakan seorang mahasiswi kedokteran di Yaman. Gadis berusia sekitar 20 tahun itu ditangkap di ibu kota Sanaa setelah dilacak lewat nomor telepon yang ditinggal- kannya di perusahaan kargo pengirim paket bom tersebut. Ibu gadis itu juga ditahan, tapi bukan sebagai tersangka. Namun, pengacara gadis itu, Abdel Rahman Burman, menya- takan, “Rekan gadis ini menga- takan kepada saya, ‘ia seorang mahasiswa pendiam dan tidak ada yang pernah melihatnya punya hubungan dengan ke- lompok religius atau politis’.” Burman menambahkan, ia curi- ga gadis ini hanya dijadikan korban karena tak mungkin orang yang mengirim bom akan meninggalkan fotokopi KTP dan nomor teleponnya. Sementara itu, penyidik masih mencari tersangka lain di nega- ra miskin di Timur Tengah tersebut, termasuk dua institusi bahasa yang mungkin telah bekerja sama dengan dalang bom ini. Inggris memberikan kete- rangan bahwa bom yang di- temukan di pesawat kargo di East Midlands, sebelah utara London, itu cukup kuat untuk menjatuhkan pesawat. “Kami kira alat ini didesain untuk me- ledak di pesawat,” ujar PM Ing- gris David Cameron. Bom di Dubai diperkirakan juga memi- liki potensi yang sama. Petugas keamanan AS masih belum yakin sasaran sesung- guhnya dari bom ini. Bom bisa meledak di udara atau setelah tiba di AS karena paket tersebut ditujukan ke sebuah rumah ibadat Yahudi di Chicago. Menurut petugas keamanan Yaman, teroris yang paling mungkin bertanggung jawab atas bom ini adalah kelompok Al-Qaeda Yaman, atau yang dikenal dengan nama Al-Qaeda di Semenanjung Arab (AQAP). Pasalnya, paket bom di Dubai menggunakan bahan peledak PETN, sama dengan bom AQAP yang gagal meledak di pesawat AS Natal tahun lalu. Sementara itu, Washington memuji Yaman yang dengan cepat menangkap tersangka di balik paket bom. Petugas ke- amanan Yaman telah menutup kantor perusahaan kargo UPS dan FedEx. AS pun masih men- cari seandainya ada paket lain berisi bom yang belum ditemu- kan. Sementara itu, Inggris memblokir seluruh kiriman paket dari dan ke Yaman. Tolak serangan udara Yaman memang menjadi tar- get operasi pemberantasan Al- Qaeda oleh AS. Soalnya, dunia internasional menganggap Ya- man saat ini berada di bawah pemerintahan yang lemah. Se- mentara itu, secara geogras, Yaman cocok menjadi wilayah persembunyian teroris. Namun, untuk persoalan paket bom ini, Yaman tidak ingin diganggu AS. “Kami tidak ingin ada yang mengganggu urusan Yaman dengan membu- ru Al-Qaeda,” tutur Presiden Yaman Ali Abdullah Saleh. Penuturan Saleh itu mungkin merupakan pesan untuk Washington supaya tidak lagi melakukan serangan militer di Yaman. Seperti di Pakistan, Yaman kerap kali dilanda serangan udara dari pihak misterius. Se- jumlah pihak menduga serang- an tersebut dilancarkan AS. (*/AP/Reuters/BBC/I-1) a_surachman@ mediaindonesia.com Internasional | 9 SENIN, 1 NOVEMBER 2010 | MEDIA INDONESIA SEBANYAK 136 juta pemilih Brasil telah mulai memberikan suara mereka untuk memilih peng- ganti Presiden Luiz Inacio Lula da Silva, ke- marin. Kandidat dari partai berkuasa, Partai Pekerja, Dilma Rousseff, ditantang kandidat dari Partai Sosial Demokrat, Jose Serra. Hingga berita ini diturunkan, pemungutan suara putaran kedua sedang berlangsung. Pe- mungutan suara dimulai pada pukul 10.00 GMT (17.00 WIB) dan ditutup pada pukul 20.00 GMT atau pukul 03.00 WIB hari ini. Pemungutan suara putaran kedua ini digelar dengan menggunakan sistem elektronik. Dengan demikian, hasilnya diharapkan sudah dapat diketahui beberapa jam seusai pemungutan suara ditutup. Roussef diperkirakan bakal memenangi pemi- lihan presiden ini dengan mudah. Meskipun tidak memiliki karisma sebesar Lula, mantan kepala staf presiden ini bakal mendapat dukung- an banyak warga Brasil. Warga negeri Amerika Selatan itu umumnya menginginkan kebijakan yang telah dimulai Lula dapat dilanjutkan kem- bali oleh Roussef. Ia juga mendapat du- kungan penuh dari Lula yang selama delapan tahun pemerintahannya dinilai berhasil mem- bawa kemakmuran bagi Brasil. Lula sendiri akan melepas kursi presiden dengan popularitas hingga 80% berkat ke- berhasilannya itu. “Saya kira Rousseff akan menang 60%. Saya sangat yakin dia telah bekerja sama dengan Lula,” kata salah se- orang pendukung Rous- seff, Gislaine Carmo, 23. Jika menang, anak imigran Bulgaria itu akan menjadi presiden perempuan Brasil yang pertama. “Jika menang, saya akan bekerja untuk Brasil, semua warga Brasil, tanpa kecuali, bukan untuk koalisi saya saja,” janji Rousseff di hadapan pendukung- nya di Belo Horizonte, yang merupakan kam- pung halamannya. Selain dukungan Lula, Rousseff juga berada di atas angin. Setelah pada putaran pertama 3 Oktober lalu, Rousseff meraih 47% suara, sedangkan Serra mengumpulkan 33% suara. Hasil tiga jajak pendapat oleh tiga lembaga berbeda di Brasil, hingga akhir kampanye Sabtu (30/10), masih mengunggulkan Rous- seff. Dalam jajak pendapat yang dilakukan Ibope, Rousseff, meraih 52% suara, sedangkan Serra 40%. Jajak pendapat yang dilakukan Datafolha juga menunjukkan Rousseff unggul dengan 51% suara berbanding 41%. Sementara itu, jajak pendapat yang dilakukan Vox Populi memberikan keunggulan 51% untuk Rousseff dan Serra hanya meraih 39%. (Yan/AP/BBC/I-2) Roussef Berpeluang Besar Menjadi Presiden Brasil Yaman Buru Dalang Bom Petugas keamanan AS masih belum yakin sasaran sesungguhnya dari bom yang sanggup menjatuhkan pesawat tersebut. Moch Anwar S PRESIDEN AS Barack Obama pada Sabtu (30/10) kembali terjun ke lapangan untuk meng- galang dukungan bagi Partai Demokrat, jelang pemilu Kongres AS yang akan berlang- sung Selasa (2/11) waktu se- tempat, atau Rabu (3/11) WIB. Obama hadir dalam kampanye di empat negara bagian, yakni Pennsylvania, Connecticut, Il- linois, dan Ohio. Demokrat sangat membu- tuhkan karisma Obama meng- ingat posisi partai itu dalam perebutan kursi gubernur, Senat AS, dan DPR terancam oleh Partai Republik. Pemilu kali ini memperebutkan keselu- ruhan 435 kursi DPR dan 37 dari 100 kursi senat. Republik harus meraih 40 kursi demi mengontrol DPR dan 10 untuk menguasai Senat. Obama meminta para pendu- kungnya untuk tidak patah semangat meski jajak pendapat mengunggulkan Republik. “Keadaan memang kurang baik, tapi kita harus maju terus. Ingat, kalau Demokrat kalah, semua kemajuan yang kita ca- pai dalam dua tahun terakhir akan terhapus,” tegas Obama di depan 1.500 mahasiswa dan sukarelawan Demokrat yang memadati aula Universitas Temple di Philadelphia. Puluhan ribu orang juga berkumpul di lapangan Na- tional Mall di Washington un- tuk menonton kampanye yang digelar komedian Jon Stewart serta pembawa acara Stephen Colbert. Meski kampanye bertajuk Pemulihan Kewarasan itu dika- takan tidak berbau politik, jelas merupakan langkah membang- kitkan kembali antusiasme warga Demokrat seperti yang terjadi pada 2008. Namun, upaya Obama dan Demokrat itu terganjal oleh kondisi perekonomian Amerika Serikat yang lemah sehingga lapangan kerja mengecil. Kon- disi keamanan juga belum pu- lih dari ancaman teroris. Di beberapa tempat di AS sendiri, warga telah memberi- kan pilihan. Di Ohio, tempat Demokrat bisa kehilangan enam kursi DPR, telah terkum- pul 721 ribu suara. Di Califor- nia sudah terkumpul 2,5 juta suara dan di Florida 1,7 juta suara. Total lebih dari 13,5 juta warga sudah memberikan su- ara. (War/AP/I-2) Obama Coba Selamatkan Demokrat PAKET BOM: Perempuan Yaman melintas di depan kantor jasa pengiriman barang UPS, Sabtu (30/10). Pemerintah Yaman telah menangkap perempuan yang diduga sebagai pengirim dua paket yang berisi bom. Paket tersebut ditemukan di dalam pesawat kargo. BERSALAMAN: Presiden Amerika Barack Obama (berbaju putih) memberikan salam kepada para pendukungnya saat kampanye di Chalottesville, Virginia, Jumat (29/10). AP/HASAN JAMALI REUTERS/KEVIN LAMARQUE

Upload: others

Post on 24-Sep-2019

3 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

SETELAH menangkap tersangka pengirim bom yang ditemukan di kar-go di Dubai dan Inggris

pada Sabtu (30/10), pihak ber-wenang Yaman menyatakan masih memburu tersangka lain-nya. Berdasarkan sejumlah fakta, AS dan Yaman semakin yakin Al-Qaeda berada di balik bom tersebut.

Tersangka pertama yang di-tangkap di Yaman merupakan

seorang mahasiswi kedokteran di Yaman. Gadis berusia sekitar 20 tahun itu ditangkap di ibu kota Sanaa setelah dilacak lewat nomor telepon yang ditinggal-kannya di perusahaan kargo pe ngirim paket bom tersebut. Ibu gadis itu juga ditahan, tapi bukan sebagai tersangka.

Namun, pengacara gadis itu, Abdel Rahman Burman, menya-takan, “Rekan gadis ini menga-takan kepada saya, ‘ia seorang mahasiswa pendiam dan tidak ada yang pernah melihatnya punya hubungan dengan ke-

lompok religius atau politis’.” Burman menambahkan, ia curi-ga gadis ini hanya dijadikan korban karena tak mungkin orang yang mengirim bom akan meninggalkan fotokopi KTP dan nomor teleponnya.

Sementara itu, penyidik masih mencari tersangka lain di nega-ra miskin di Timur Tengah tersebut, termasuk dua institusi bahasa yang mungkin telah bekerja sama dengan dalang bom ini.

Inggris memberikan kete-rang an bahwa bom yang di-

temukan di pesawat kargo di East Midlands, sebelah utara London, itu cukup kuat untuk menjatuhkan pesawat. “Kami kira alat ini didesain untuk me-ledak di pesawat,” ujar PM Ing-gris David Cameron. Bom di Dubai diperkirakan juga memi-liki potensi yang sama.

Petugas keamanan AS masih belum yakin sasaran sesung-guhnya dari bom ini. Bom bisa meledak di udara atau setelah tiba di AS karena paket tersebut ditujukan ke sebuah rumah ibadat Yahudi di Chicago.

Menurut petugas keamanan Yaman, teroris yang paling mungkin bertanggung jawab atas bom ini adalah kelompok Al-Qaeda Yaman, atau yang dikenal dengan nama Al-Qaeda di Semenanjung Arab (AQAP). Pasalnya, paket bom di Dubai menggunakan bahan peledak PETN, sama dengan bom AQAP yang gagal meledak di pesawat AS Natal tahun lalu.

Sementara itu, Washington memuji Yaman yang dengan cepat menangkap tersangka di balik paket bom. Petugas ke-amanan Yaman telah menutup kantor perusahaan kargo UPS dan FedEx. AS pun masih men-cari seandainya ada paket lain berisi bom yang belum ditemu-kan. Sementara itu, Inggris memblokir seluruh kiriman paket dari dan ke Yaman.

Tolak serangan udaraYaman memang menjadi tar-

get operasi pemberantasan Al-Qaeda oleh AS. Soalnya, dunia internasional menganggap Ya-man saat ini berada di bawah pemerintahan yang lemah. Se-mentara itu, secara geografi s, Yaman cocok menjadi wilayah persembunyian teroris.

Namun, untuk persoalan paket bom ini, Yaman tidak ingin diganggu AS. “Kami tidak ingin ada yang mengganggu urusan Yaman dengan membu-ru Al-Qaeda,” tutur Presiden Yaman Ali Abdullah Saleh.

Penuturan Saleh itu mungkin merupakan pesan untuk Wa shington supaya tidak lagi melakukan serangan militer di Yaman.

Seperti di Pakistan, Yaman kerap kali dilanda serang an udara dari pihak misterius. Se-jumlah pihak menduga serang-an tersebut dilancarkan AS. (*/AP/Reuters/BBC/I-1)

[email protected]

Internasional | 9SENIN, 1 NOVEMBER 2010 | MEDIA INDONESIA

SEBANYAK 136 juta pemilih Brasil telah mulai memberikan suara mereka untuk memilih peng-ganti Presiden Luiz Inacio Lula da Silva, ke-marin. Kandidat dari partai berkuasa, Partai Pekerja, Dilma Rousseff, ditantang kandidat dari Partai Sosial Demokrat, Jose Serra.

Hingga berita ini diturunkan, pemungutan suara putaran kedua sedang berlangsung. Pe-mungutan suara dimulai pada pukul 10.00 GMT (17.00 WIB) dan ditutup pada pukul 20.00 GMT atau pukul 03.00 WIB hari ini.

Pemungutan suara putaran kedua ini digelar dengan menggunakan sistem elektronik. Dengan demikian, hasilnya diharapkan sudah dapat diketahui beberapa jam seusai pemungutan suara ditutup.

Roussef diperkirakan bakal memenangi pemi-lihan presiden ini dengan mudah. Meskipun tidak memiliki karisma sebesar Lula, mantan kepala staf presiden ini bakal mendapat dukung-

an banyak warga Brasil. Warga negeri Amerika Selatan itu umumnya menginginkan kebijakan yang telah dimulai Lula dapat dilanjutkan kem-bali oleh Roussef.

Ia juga mendapat du-kungan penuh dari Lula yang selama delapan tahun pemerintahannya dinilai berhasil mem-bawa kemakmuran bagi Brasil. Lula sendiri akan melepas kursi presiden dengan popularitas hingga 80% berkat ke-berhasilannya itu.

“Saya kira Rousseff akan menang 60%. Saya sangat yakin dia telah bekerja sama dengan Lula,” kata salah se-orang pendukung Rous-seff, Gislaine Carmo, 23.

Jika menang, anak imigran Bulgaria itu akan menjadi presiden perempuan Brasil yang pertama. “Jika menang, saya akan bekerja untuk Brasil, semua warga Brasil, tanpa kecuali, bukan untuk koalisi

saya saja,” janji Rousseff di hadapan pendukung-nya di Belo Horizonte, yang merupakan kam-pung halamannya.

Selain dukungan Lula, Rousseff juga berada di atas angin. Setelah pada putaran pertama 3 Oktober lalu, Rousseff meraih 47% suara, sedang kan Serra mengumpulkan 33% suara.

Hasil tiga jajak pendapat oleh tiga lembaga berbeda di Brasil, hingga akhir kampanye Sabtu (30/10), masih mengunggulkan Rous-seff.

Dalam jajak pendapat yang dilakukan Ibope, Rousseff, meraih 52% suara, sedangkan Serra 40%. Jajak pendapat yang dilakukan Datafolha juga menunjukkan Rousseff unggul dengan 51% suara berbanding 41%.

Sementara itu, jajak pendapat yang dilakukan Vox Populi memberikan keunggulan 51% untuk Rousseff dan Serra hanya meraih 39%.(Yan/AP/BBC/I-2)

Roussef Berpeluang BesarMenjadi Presiden Brasil

Yaman Buru Dalang BomPetugas keamanan AS masih belum yakin sasaran sesungguhnya dari bom yang sanggup menjatuhkan pesawat tersebut.

Moch Anwar S

PRESIDEN AS Barack Obama pada Sabtu (30/10) kembali terjun ke lapangan untuk meng-galang dukungan bagi Partai Demokrat, jelang pemilu Kongres AS yang akan berlang-sung Selasa (2/11) waktu se-tempat, atau Rabu (3/11) WIB. Obama hadir dalam kampanye di empat negara bagian, yakni Pennsylvania, Connecticut, Il-linois, dan Ohio.

Demokrat sangat membu-tuhkan karisma Obama meng-ingat posisi partai itu dalam perebutan kursi gubernur, Senat AS, dan DPR terancam oleh Partai Republik. Pemilu kali ini memperebutkan keselu-ruhan 435 kursi DPR dan 37 dari 100 kursi senat. Republik harus meraih 40 kursi demi mengontrol DPR dan 10 untuk menguasai Senat.

Obama meminta para pendu-kungnya untuk tidak patah semangat meski jajak pendapat mengunggulkan Republik. “Keadaan memang kurang baik, tapi kita harus maju terus. Ingat, kalau Demokrat kalah, semua kemajuan yang kita ca-pai dalam dua tahun terakhir akan terhapus,” tegas Obama di depan 1.500 mahasiswa dan

sukarelawan Demokrat yang memadati aula Universitas Temple di Philadelphia.

Puluhan ribu orang juga berkumpul di lapangan Na-tional Mall di Washington un-tuk menonton kampanye yang digelar komedian Jon Stewart serta pembawa acara Stephen Colbert.

Meski kampanye bertajuk Pemulihan Kewarasan itu dika-takan tidak berbau politik, jelas merupakan langkah membang-kitkan kembali antusiasme warga Demokrat seperti yang terjadi pada 2008.

Namun, upaya Obama dan Demokrat itu terganjal oleh kondisi perekonomian Amerika Serikat yang lemah sehingga lapangan kerja mengecil. Kon-disi keamanan juga belum pu-lih dari ancaman teroris.

Di beberapa tempat di AS sendiri, warga telah memberi-kan pilihan. Di Ohio, tempat Demokrat bisa kehilangan enam kursi DPR, telah terkum-pul 721 ribu suara. Di Califor-nia sudah terkumpul 2,5 juta suara dan di Florida 1,7 juta suara. Total lebih dari 13,5 juta warga sudah memberikan su-ara. (War/AP/I-2)

Obama Coba Selamatkan Demokrat

PAKET BOM: Perempuan Yaman melintas di depan kantor jasa pengiriman barang UPS, Sabtu (30/10). Pemerintah Yaman telah menangkap perempuan yang diduga sebagai pengirim dua paket yang berisi bom. Paket tersebut ditemukan di dalam pesawat kargo.

BERSALAMAN: Presiden Amerika Barack Obama (berbaju putih) memberikan salam kepada para pendukungnya saat kampanye di Chalottesville, Virginia, Jumat (29/10).

AP/HASAN JAMALI

REUTERS/KEVIN LAMARQUE