senam kaki diabetik

6
SENAM KAKI DIABETIK A. Definisi Senam Kaki adalah aktivitas yang dilakukan oleh orang yang menderita penyakit Diabetes Mellitus dalam rangka pencegahan terjadinya luka dan membantu melancarkan sirkulasi peredarah darah pada bagian kaki (Sumomarsjuno, 2006). Senam kaki juga berfungsi untuk memperkuat otot kekcil kaki dan mencegah kelainan bentuk kaki. Selaitu, meningkatkan kekuatan otot betis, paha, dan juga mengatasi keterbatasan sendi (Wibisono, 2009) B. Alasan Menurut Misnadiarly (2006) alasan dilakukan senam diabetic adalah 1. Peredaran darah dari tungkai menurun 2. Penurunan sensitifitas pada kedua tungkai 3. Penurunan imunitas terhadap infeksi C. Manfaat Beberapa manfaat yang didapatkan : 1. Jantung Senam kaki dapat meningkatkan kekuatan otot jantung dan peningkatan ruang bilik jantung sehingga daya tampung dan denyutan kuat. Hal inilah yang meningkatkan efisiensi kerja jantung dalam pemompaan darah ke selUruh tubuh 2. Pembuluh darah

Upload: faisalfachrurarifin

Post on 30-Jan-2016

15 views

Category:

Documents


2 download

DESCRIPTION

Kesehatan

TRANSCRIPT

Page 1: Senam Kaki Diabetik

SENAM KAKI DIABETIK

A. Definisi

Senam Kaki adalah aktivitas yang dilakukan oleh orang yang menderita penyakit

Diabetes Mellitus dalam rangka pencegahan terjadinya luka dan membantu melancarkan

sirkulasi peredarah darah pada bagian kaki (Sumomarsjuno, 2006). Senam kaki juga

berfungsi untuk memperkuat otot kekcil kaki dan mencegah kelainan bentuk kaki.

Selaitu, meningkatkan kekuatan otot betis, paha, dan juga mengatasi keterbatasan sendi

(Wibisono, 2009)

B. Alasan

Menurut Misnadiarly (2006) alasan dilakukan senam diabetic adalah

1. Peredaran darah dari tungkai menurun

2. Penurunan sensitifitas pada kedua tungkai

3. Penurunan imunitas terhadap infeksi

C. Manfaat

Beberapa manfaat yang didapatkan :

1. Jantung

Senam kaki dapat meningkatkan kekuatan otot jantung dan peningkatan ruang bilik

jantung sehingga daya tampung dan denyutan kuat. Hal inilah yang meningkatkan

efisiensi kerja jantung dalam pemompaan darah ke selUruh tubuh

2. Pembuluh darah

Elastisitas pembuluh darah bertambah karena berkurangnya timbunan lemak dan

penigkatan kontraktilitas otot dinding pembuluh darah. Elastisitas pembuluh darah

yang tinggi akan memperlancar jalannya darah dan mencegah terjadinya darah tinggi

(Sukarman, 1987 dalam Kushartanti, 2007)

3. Paru-paru

Elastisitas paru-paru berkembang sehingga peningkatan kembang kemping dalam

bernapas (McArdle, 1986 dalam Kushartanti, 2007)

4. Otot

Page 2: Senam Kaki Diabetik

Kelenturan, kekuatan, dan daya tahan otot akan meningkat. Hal ini dikarenakan

semakin meningkatnya serabut otot dan menigkatnya system penyediaan energy di

otot (Brooks, 1984 dalam Kushartanti, 2007)

5. Ligamen dan tendon

Semakin bertambah kuat ligament dantendon akan meningkatkan perlekatan tendon

pada tulang (Teitz, 1989 dalam Kushartanti, 2007)

D. Tujuan

Memperbaiki sirkulasi darah pada pasien diabetes, sehingga nutrisi lancar terdistribusi ke

jaringan ( Tara, 2003 dalam Priyanto, Sigit. 2012)

E. Indikasi dan Kontraindikasi

1. Indikasi

Senam diabetes dapat diberikan kepada semua penderita Diabetes Mellitus tipe 1 dan

2 sebagai upaya pencegahan dini komplikasi kaki diabetic (Priyanto, 2012)

2. Kontraindikasi

Tidak dianjurkan latihan senam kaki bagi klien yang mengalami perubahan fungsi

dalam tubuh seperti sesak napas atau nyeri dada. Sehingga dibutuhkan pengkajian

kardiorespirasi, status emosi (Peni, 2002 dalam Priyanto, 2012 )

F. Langkah

Menurut Flora dkk, 2013 berikut langkah-langkah senam kaki diabetic sebagai berikut :

1. Pasien duduk tegak di atas bangku dengan kaki menyentuh lantai

2. Dengan tumit yang diletakkan di lantaim jari-jari kedua belah kaki diluruskan ke atas

lalu dibengkokan kembali ke bawah seperti cakar ayam

3. Dengan meletakkan tumit salah satu kaki di lantai, angkat telapak kaki ke atas.

Kemudian sebaliknya pada kaki yang lainnya, jari-jari kaki diletakkan di lantai dan

tumit di kaki diangkatkan ke atas. Gerakan ini dilakukan secara bersamaan pada kaki

kanan dan kiri bergantian dan diulangi sebanyak 10 kali.

4. Tumit kaki diletakkan di lantai. Kemudian bagian ujung kaki diangkat ke atas dan

buat gerakan memutar pada pergelangan

Page 3: Senam Kaki Diabetik

5. Jari-jari diletakkan di lantai. Kemudian tumit diangkay dan buat gerakan memutar

dengan pergerakan pada pergelangan kaki sebanyak 10 kali

6. Angkat salah satu lutut kaki, dan luruskan. Lalu gerakan jari-jari kaki ke depan

kemudian turunkan kembali secara bergantian ke kiri dan ke kanan. Ulangi gerakan

ini sebanyak 10 kali

7. Luruskan salah satu kaki di atas lantai kemudian angkat kaki tersebut dan gerakan

ujung-ujung jari-jari kearah wajah lalu turunkan kembali ke lantai.

8. Angkat kedua kaki lalu luruskan. Ulangi sama seperti langkah ke 8 namun gunakan

kedua kaki kanan dan kiri secara bersamaan. Ulangi gerakan sebanyak 10 kali.

9. Angkat kedua kaki dan luruskan pertahankan posisi tersebut. Kemudian gerakan

pergelangan kaki ke depan dan ke belakang

10. Selanjutnya luruskan salah satu kaki dan angkat, lalu putar kaki pada pergelangan

kaki, lalu gerakan seperti menulis di udara dengan kaki dari angka 0 hingga 10

lakukan secara bergantian

11. Letakkan selembar Koran di lantai. Kemudian bentuk kertas Koran tersebut menjadi

seperti bola dengan kedua belah kaki. Lalu buka kembali bola tersebut menjadi

lembaran seperti semula menggunakan kedua belah kaki. Gerakan ini dilakukan

hanya sekali.

12. Kemudian robek Koran menjadi 2 bagian, lalu pisahkan kedua bagian tersebut.

13. Sebagian Koran di sobek-sobek menjadi kecil-kecil dengan kedua kaki

14. Kemudian pindahkan kumpulan sobekan-sobekan tersebut dengan kedua kaki lalu

letakkan sobekkan kertas pada bagian kertas yang utuh tadi

15. Bungkus semua sobekan-sobekan tadi dengan kedua kaki kanan dan kiri menjadi

bentuk bola..

Page 4: Senam Kaki Diabetik

Daftar Pustaka

Flora dkk, 2013. Pelatihan Senam Kaki Pada Penderita Diabetes Mellitus Dalam Upaya

Pencegahan Komplikasi Diabetes. Fakultas Kedokteran. Universitas Sriwijaya

Misnadiarly, 2006. Ulcer, Gangren, Infeksi Diabetes Mellitus : Mengenali Gejala,

Menanggulangi, Mencegah Komplikasi Edisi 1.hal 114 Jakarta : Pustaka Populer Obor

Priyanto, Sigit. 2012. Pengaruh Senam Kaki terhadap Sensitivitas Kaki dan kadar gula Darah

pada Agregrat lansia Diabetes Mellitus di Magelang. Thesis. Fakultas Ilmu Keperawatan.

Universitas Indonesia