rpp tentang fungsi & relasi

6

Click here to load reader

Upload: putriandini441

Post on 19-Jul-2015

449 views

Category:

Education


2 download

TRANSCRIPT

Page 1: RPP tentang Fungsi & Relasi

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Nama : Kartika Janasari

NIM : 2012 121 062

Kelas : 5B

Mata Kuliah : Dasar & Proses Pembelajaran

MTK 2

Prodi : Pendidikan Matematika

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG

TAHUN AKADEMIK 2014/2015

Page 2: RPP tentang Fungsi & Relasi

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Satuan Pendidikan : SMP NEGERI 1 Talang Ubi

Mata Pelajaran : Matematika

Kelas / Semester : VIII / Ganjil

Pokok Bahasan : Relasi dan Fungsi

Standar Kompetensi : Memahami relasi dan fungsi

Kompetensi Inti : Memahami pengertian fungsi dan cara menyatakan fungsi.

Indikator : 1. Menjelaskan pengertian fungsi.

2. Menyatakan suatu fungsi dengan notasi.

3. Menghitung nilai fungsi.

Alokasi Waktu : 2 x 40 menit

A. Tujuan Pembelajaran

Siswa dapat :

1. Menjelaskan pengertian fungsi

2. Menyatakan suatu fungsi dengan notasi.

3. Menghitung nilai fungsi

B. Materi Pembelajaran

1. Pengertin Fungsi.

Fungsi atau pemetaan dari himpunan A ke himpunan B adalah relasi khusus yang

memasangkan setiap anggota A dengan tepat satu anggota B.

2. Menyatakan suatu fungsi dengan notasi

Page 3: RPP tentang Fungsi & Relasi

Gambar di atas merupakan diagram panah dengan anggota himpunan P dan

himpunan Q, yang menggambarkan fungsi yang memetakan x anggota himpunan

A ke y anggota himpunan B. Notasi fungsi pada gambar di atas dapat ditulis

sebagai berikut : g : x à y atau g : x à g(x)

g : x à y atau g : x à g(x), dibaca: fungsi g memetakan x anggota A ke y

anggota B. Di mana himpunan A disebutdomain (daerah asal), himpunan B

disebutkodomain (daerah kawan), dan himpunan C yang memuat y

disebut range (daerah hasil).

3. Menghitung nilai fungsi

Misalkan terdapat sebuah fungsi g(x) = ax + b. Untuk menentukan nilai

fungsi untuk x tertentu, dengan cara mengganti (menyubstitusi) nilai x pada bentuk

fungsi g(x) = ax + b.

Contoh :

Diketahui fungsi f : x à 4x – 1. Tentukan nilai fungsi f untuk x = –5, –3, –1, 0, 2, 4,

dan 10.

Penyelesaian:

Dengan mensubstitusi nilai x ke dalam fungsi f(x), maka:

f(x) = 4x – 1

f(–5) = 4(–5) – 1 = –21

f(–3) = 4(–3) – 1 = –13

f(–1) = 4(–1) – 1 = –5

f(0) = 4(0) – 1 = –1

f(2) = 4.2 – 1 = 7

f(4) = 4.4 – 1 = 15

f(10) = 4.10 – 1 = 39

C. Metode / Model Pembelajaran

Pendekatan : Kontekstual.

Model : Inquiry Learning.

Metode : Ceramah, tanya jawab, diskusi, pemberian tugas.

Page 4: RPP tentang Fungsi & Relasi

D. Langkah-langkah Pembelajaran

Kegiatan Deskripsi Kegiatan Waktu

Pendahuluan 1. Mengucapkan salam, menanyakan kabar siswa dan

mengecek kehadiran siswa.

2. Guru mengkondisikan peserta didik untuk siap mengikuti

pelajaran.

3. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yang ingin

dicapai.

15

menit

Inti 1. Menggali pengetahuan siswa tentang fungsi dengan

memberikan contoh terlebih dahulu.

2. Meminta siswa membuat contoh fungsi dalam kehidupan

sehari-hari.

3. Menjelaskan atau menyajika materi tahap demi tahap.

4. Membentuk kelompok untuk forum diskusi, dan memberi

bimbingan pelatihan kepada siswa.

5. Mengecek apakah siswa telah berhasil melakukan tugas

dengan baik, memberi umpan balik.

6. Guru meminta siswa mengerjakan soal, yang bisa maju ke

depan mengerjakan dipapan tulis.

55

menit

Penutup 1. Guru memberikan kesempatan kepada siswa untuk

bertanya jika ada yang belum dipahami.

2. Siswa diminta menyimpulkan tentang pengertian fungsi.

3. Guru memberikan kesimpulan.

4. Guru memberikan pekerjaan rumah (PR).

5. Salam penutup.

10

menit

E. Media, Alat dan Sumber Pembelajaran.

Media : Media visual yang tidak diproyeksikan

Alat : Charta

Sumber : Buku SMP Jilid 1 Penerbit Erlangga

Page 5: RPP tentang Fungsi & Relasi

F. Penilaian

Soal :

1. Dari diagram panah berikut manakah yang merupakan pemetaan dan manakah yang

bukan pemetaan?

A B A B A B

(i) (ii) (iii)

2. Suatu Fungsi f dengan daerah asal D = {-2,-1,0,1,2} ditentukan dengan rumus fungsi :

f(x) = 3x + 1.

a. Tentukan daerah hasil atau range

b. Tulis himpunan pasangan berurutanya

3. Fungsi t: x → 1 – 2x,dengan x anggota himpunan bilangan bulat B.

a. Tentukan rumus fungsi tungsi t

b. Berapakan nilai fungsi t untuk x = 6

c. Jika t(a) = 7,tentukanlah a

Jawab:

1. (i) Pemetaan

(ii) Bukan pemetaan karena 1 memiliki 3 kawan dan 2 memiliki 2 kawan

(iii) Bukan pemetaan 1 tidak memiliki pasangan(kawan)

Skor: 20

2. a. Fungsi f memetakan 𝑥 𝑘𝑒 − 3𝑥 + 1,dapat ditulis

𝑓(𝑥) = 3𝑥 + 1

𝑓(−2) = 3(−2) + 1 = −5

𝑓(−1) = 3(−1) + 1 = −2

𝑓 (0) = 3(0) + 1 = 1

1

2

3

4

5

6

4

5

6

1

2

3

4

5

6

1

2

3

Page 6: RPP tentang Fungsi & Relasi

𝑓(1) = 3(1) + 1 = 4

𝑓(2) = 3(2) + 1 = 7

Jadi,daerah hasilnya adalah {−5, −2,1,4,7}

b. Himpunan pasangan berurutan adalah {(−2, −5),(-1,-2),(0,1),(1,4),(2,7)}

Skor:40

3. Rumus fungsi t adalah 𝑡 = 1 − 2𝑥

a. Nilai fungsi t untuk 𝑥 = 6 adalah 𝑡(6) = 1 − 2(6) = −11

b. Apakah arti t(a)

c. t(a) adlah nilai fungsi t untuk t dan 𝑥 = 𝑎.Jadi, 𝑡(𝑎) = 1 − 2𝑎

Karena di ketahui 𝑡(𝑎) = 7, maka 1 − 2𝑎 = 7

2𝑎 = 6

𝑎 = −3

Skor: 40

SKOR MAKSIMUM = Jumlah Skor

Palembang

Mengetahui,

Kepala SMP NEGERI 1 Tl.Ubi Guru Mata Pelajaran

( ) ( Putri Andini )