registrasi dan perijinan praktik dokter gigi

Upload: amilayashni

Post on 04-Jun-2018

220 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

  • 8/13/2019 Registrasi Dan Perijinan Praktik Dokter Gigi

    1/5

    1. Pengertian registrasi dan perijinan praktik dokter gigiSesuai dengan Pasal 1 undang-undang republik indonesia nomor 29 tahun 2004

    tentang praktik kedokteran menyatakan bahwa :

    Praktik kedokteran adalah rangkaian kegiatan yang dilakukan oleh dokter dandokter gigi terhadap pasien dalam melaksanakan upaya kesehatan.

    Registrasi adalah pencatatan resmi terhadap dokter dan dokter gigi yang telahmemiliki sertifikat kompetensi dan telah mempunyai kualifikasi tertentu lainnya

    serta diakui secara hukum untuk melakukan tindakan profesinya.

    Registrasi ulang adalah pencatatan ulang terhadap dokter dan dokter gigi yangtelah diregistrasi setelah memenuhi persyaratan yang berlaku.

    Surat Izin Praktik adalah bukti tertulis yang diberikan pemerintah kepada dokterdan dokter gigi yang akan menjalankan praktik kedokteran setelah memenuhi

    persyaratan.

    Surat Tanda Registrasi (STR) dokter dan dokter gigi adalah bukti tertulis yangdiberikan oleh konsil kedokteran gigi Indonesia kepada dokter dan dokter gigi

    yang telah diregistrasi.

    2. Tata cara registrasi dan perijinan praktek dokter gigiSetiap dokter dan dokter gigi yang melakukan praktik kedokteran di Indonesia

    wajib memiliki surat tanda registrasi dokter dan surat tanda registrasi dokter gigi. Untuk

    memperoleh surat tanda registrasi dokter dan surat tanda registrasi dokter gigi:

  • 8/13/2019 Registrasi Dan Perijinan Praktik Dokter Gigi

    2/5

    Bagi yang akan melaksanakan program internsip melampirkan:

    a) fotokopi ijazah Dokter / Dokter Gigi yang telah dilegalisir oleh institusi pendidikan

    kedokteran / kedokteran gigi yang terakreditasi yang menerbitkan ijazah tersebut;

    b) fotokopi Sertifikat Kompetensi yang masih berlaku dan telah dilegalisir oleh Kolegium

    terkait;

    e) Surat Keterangan Sehat Fisik dan Mental yang masih berlaku dari Dokter yang

    memiliki SIP;

    d) surat pernyataan bermaterai telah mengueapkan sumpah/janji Dokter / Dokter Gigi;

    e) surat pernyataan bermaterai akan mematuhi dan melaksanakan ketentuan etika profesi;

    f) pasfoto terbaru berwarna ukuran 4 x 6 em sebanyak 4 (em pat) lembar dan ukuran 2 x 3

    cm sebanyak 2 (dua) lembar;

    g) bukti asli pembayaran biaya Registrasi;

    Bagi yang telah menyelesaikan program internsip melampirkan fotokopi sertifikat tanda

    selesai internsip yang diterbitkan oleh lembaga yang berwenang terkait dengan internsip;

    Dokter / Dokter Gigi warga negara Indonesia lulusan institusi pendidikan

    kedokteran / kedokteran gigi dalam negeri yang karena masa transisi belum menerapkan

    kurikulum berbasis kompetensi harus mengajukan permohonan kepada KKI dengan

    melampirkan persyaratan sebagaimana dimaksud pada huruf a angka 1 huruf a) sampai

    dengan huruf g);

  • 8/13/2019 Registrasi Dan Perijinan Praktik Dokter Gigi

    3/5

    Dokter / Dokter Gigi warga negara Indonesia lulusan institusi pendidikan

    kedokteran / kedokteran gigi luar negeri harus mengajukan permohonan kepada KKI

    dengan melampirkan:

    1. surat keterangan telah selesai mengikuti program adaptasi;

    2. berkas persyaratan sebagaimana dimaksud pad a huruf a angka 1 huruf a) sampai

    dengan huruf g);

    Dokter / Dokter Gigi warga negara Indonesia yang sebelumnya berstatus warga

    negara asing lulusan institusi pendidikan kedokteran / kedokteran gigi dalam negeri harus

    mengajukan permohonan kepada KKI dengan ketentuan:

    1. bagi lulusan institusi pendidikan kedokteran / kedokteran gigi yang menerapkan

    kurikulum berbasis kompetensi melampirkan berkas persyaratan sebagaimana dimaksud

    pada huruf a angka 1 huruf a) sampai dengan huruf g) atau huruf a angka 2 huruf b);

    2. bagi lulusan institusi pendidikan kedokteran / kedokteran gigi yang karena masa

    transisi belum menerapkan kurikulum berbasis kompetensi melampirkan berkas

    persyaratan sebagaimana dimaksud pada huruf a angka 1 huruf a) sampai dengan huruf

    g);

    3. dokumen bukti pindah kewarganegaraan menjadi warga negara Indonesia yang

    diterbitkan oleh instansi yang berwenang sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-

    undangan yang berlaku;

    Dokter / Dokter Gigi warga negara Indonesia yang sebelumnya berstatus warga

    negara asing lulusan institusi pendidikan kedokteran / kedokteran gigi luar negeri harus

  • 8/13/2019 Registrasi Dan Perijinan Praktik Dokter Gigi

    4/5

    mengajukan permohonan kepada KKI dengan melampirkan berkas persyaratan

    sebagaimana dimaksud pada huruf c angka 1 dan angka 2 serta huruf d angka 3.

    Surat tanda registrasi dokter dan surat tanda registrasi dokter gigi berlaku selama 5

    (lima) tahun dan diregistrasi ulang setiap 5 (lima) tahun sekali dengan tetap memenuhi

    persyaratan sebagaimana dimaksud pada ayat (3) huruf c dan huruf d.

    Dokter atau dokter gigi yang telah memiliki surat tanda registrasi mempunyai

    wewenang melakukan praktik kedokteran sesuai dengan pendidikan dan kompetensi yang

    dimiliki, yang terdiri atas:

    a. mewawancarai pasien;

    b. memeriksa fisik dan mental pasien;

    c. menentukan pemeriksaan penunjang;

    d. menegakkan diagnosis;

    e. menentukan penatalaksanaan dan pengobatan pasien;

    f. melakukan tindakan kedokteran atau kedokteran gigi;

    g. menulis resep obat dan alat kesehatan;

    h. menerbitkan surat keterangan dokter atau dokter gigi

    i. menyimpan obat dalam jumlah dan jenis yang diizinkan; dan

    j. meracik dan menyerahkan obat kepada pasien, bagi yang praktik di daerah

    terpencil yang tidak ada apotek.

    STR tidak berlaku karena:

  • 8/13/2019 Registrasi Dan Perijinan Praktik Dokter Gigi

    5/5

    a. dicabut atas dasar ketentuan peraturan perundang-undangan;

    b. habis masa berlakunya dan yang bersangkutan tidak mendaftar ulang;

    e. atas permintaan yang bersangkutan;

    d. yang bersangkutan meninggal dunia;

    e. dicabut KKI.

    Setiap dokter atau dokter gigi yang melakukan praktik kedokteran di Indonesia

    wajib memiliki SIP yang dikeluarkan pejabat kesehatan yang berwenang di kota/

    kabupaten dimana tempat praktik kedokteran atau kedokteran gigi dilaksanakan. SIP

    dokter atau dokter gigi hanya diberikan paling banyak tiga tempat dengan ketentuan satu

    SIP satu tempat praktik, Untuk mendapatkan SIP dokter atau dokter gigi harus memiliki

    STR yang masih berlaku, mempunyai tempat praktik, dan memiliki rekomendasi dari

    organisasi profesi. Dokter atau dokter gigi yang telah mempunyai SIP wajib memasang

    papan nama praktik keodkteran.

    Daftar Pustaka

    Firmansyah;2009;Tata Cara Mengurus Perizinan Usaha Farmasi dan

    Kesehatan;Jakarta:Transmedia Pustaka

    Peraturan Konsil Kedokteran Indonesia Nomor 6 Tahun 2011

    Undang-Undang Republik Indonesia No. 29 Tahun 2004