puskesmas dayeuh kolot

Upload: yasir-sudirman

Post on 19-Jul-2015

188 views

Category:

Documents


2 download

TRANSCRIPT

Kelompok 3 Yogi Rahman Yasir Sudirman Arylian SN Unita Priharti

LATAR BELAKANGPerkembangan teknologi informasi saat ini memungkinkan semua bidang kehidupan manusia dapat semakin ringan dikerjakan dengan batuan computer. Demikian halnya dengan perkembangan teknologi informasi di Puskesmas Dayaeuh Kolot, yang bergerak dibidang layanan kesehatan masyarakat. Salah satu hal yang membuat kami tertarik untuk menganalisa penggunaan IT Puskesmas tersebut adalah karena Puskesmas Dayeuh Kolot merupakan pusat layanan kesehatan didaerah tersebut dan sekitarnya yang dapat dijangkau hingga kalangan bawah. Sehingga apabila Puskesmas tersebut ditunjang dengan penggunaan IT yang berkembang maka kendala yang dihadapi akan menjadi ringan. Dan dalam melayani masyarakat akan semakin maksimal.

RUMUSAN MASALAH

Apa saja aplikasi IT yang digunakan Puskesmas Dayeuh

Kolot? Bagaimanakah Teknologi jaringan komputer Puskesmas

Dayeuh

Kolot?

Bagaimanakah Manajemen IT Puskesmas Dayeuh Kolot? Bagaimanakah Proses Bisnis Puskesmas Dayeuh Kolot? Bagaimanakah Multimedia Puskesmas Dayeuh Kolot?

TUJUAN Memahami Aplikasi IT di Puskesmas Dayeuh Kolot Melakukan analisa terhadap penggunaan IT di Puskesmas

Dayeuh Kolot

MANFAAT Dengan

tugas besar ini, kami secara langsung mendapatkan pengalaman dan pengetahuan tentang Aplikasi IT yang ada di Puskesmas Dayeuh Kolot. Kami mendapatkan kesempatan untuk merealisasikan ilmu yang kita dapat dalam melakukan analisa terhadap penggunaan IT di Puskesmas Dayeuh Kolot. Dengan adanya tugas besar ini kita dapat memahami Aplikasi IT di Puskesmas Dayeuh Kolot.

No 1 2

Hari Rabu Selasa

Tanggal 26 1

Bulan Mei Juni

Tahun 2010 2010

Ket Analisa awal Melengkapi data

APLIKASI YANG DIGUNAKANPuskesmas Dayeuh Kolot menggunakan Sistem Operasi Windows XP. Microsoft Office sebagai aplikasi perkantoran. Serta sebuah aplikasi web (localhost) yang digunakan untuk menangani data data pasien di puskesmas tersebut.

TEKNOLOGI JARINGAN KOMPUTERPuskesmas Dayeuh Kolot belum menggunakan jaringan komputer. Dikarenakan puskesmas Dayeuh Kolot hanya mempunyai dan menggunakan 1 buah PC untuk membantu kegiatan di puskesmas.

PROSES BISNISPuskesmas Dayeuh Kolot terletak di Jalan Raya Dayeuhkolot, 10km dari Dinas Kesehatan Kabupaten Bandung, dengan luas wilayah 462ha, dan terdiri dari 3 Desa dari 6 Desa yang ada di Kecamatan Dayeuhkolot, Kabupaten Bandung, yaitu Desa Citereup, Desa Dayeuhkolot, dan Desa Sukapura. Topografi wilayah kerja Puskesmas Dayeuhkolot adalah dataran rendah, sebagian besar dilalui oleh aliran sungai Citarum dengan ketinggian dari permukaan laut kurang lebih 600 meter sampai 732 meter dan curah hujan 2400mm/thn, sehingga wilayah kerja merupakan daerah rawan banjir di mana dari 37 RW terdapat 15 RW merupakan daerah rawan banjir yaitu 6 RW di Desa Citeureup dan 9 RW di Desa Dayeuhkolot.Dari 3 desa binaan Puskesmas Dayeuhkolot tersebut hanya satu desa yaitu Desa Citeureup yang telah menjadi Desa Siaga sejak bulan Juni tahun 2006. Jumlah penduduk yang ditangani oleh Puskesmas Dayeuh Kolot yang berada di 3 desa ini sekitar 60.167 jiwa berdasarkan catatan tahun 2008.

Di Puskesmas Dayeuh Kolot ini terdapat 2 poli, yaitu poli umu dan poli gigi, dimana di poli umum terdapat 2 orang dokter, dan 1 dokter di poli gigi, 3 orang perawat, 4 orang bidan Puskesmas, 1 bidan desa, dan 1 bidan desa BHL. Dan jadwal buka puskesmas Dayeuh Kolot pada hari : ~ Senin s.d Kamis : pk. 08.00-14.00 WIB ~ Jumat : pk. 08.00-11.00 WIB ~ Sabtu : pk. 08.00-12.30 WIB Berdasarkan catatan bagian receptionist(buku pasien), tercatat rata-rata 100-150 orang dalam sehari yang berobat di Puskesmas Dayeuh Kolot. Dalam prosesnya, Pasien pada saat datang langsung menuju bagian receptionist(penerima tamu) untuk didata dan dicatat identitasnya dalam sebuah buku pasien, kemudian diberi selembar kertas mengenai dokter atau poli yang akan dituju, dan kemudian tiap pasien mendapatkan nomor urut berdasarkan kedatangannya. Setelah itu pasien yang nomor urutnya telah dipanggil, lalu menuju ke poli atau dokter yang dituju. Dari hasil pemeriksaan oleh dokter, maka dokter akan member selembar kertas yang berisi keterangan hasil periksa dan obat yang dibutuhkan oleh pasien. Kemudian pasien menuju ke apotek untuk menebus obat sesuai resep obat yang telah diberikan oleh dokter yang bersangkutan.

id_pas# 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10

nama hidayat engkos aos anis yuyun rangga resti ancung ade yulia

Asal Sukapura dayeuh kolot Bojongsoang Sukapura Sukabirus Citereup Citereup dayeuh kolot dayeuh kolot Sukapura

tgl_lahir 14/05/1967 23/08/1955 01/04/1977 20/07/1988 28/12/1986 16/04/1990 24/11/1989 23/03/1972 08/10/1979 02/02/1989 L L L P P L P L L P

jk

tgl_daftar 23/01/2010 23/01/2010 24/01/2010 24/01/2010 26/01/2010 27/01/2010 27/01/2010 02/02/2010 02/03/2010 02/04/2010

KESIMPULANKesimpulan dari kunjungan industri kami yaitu puskesmas Dayeuh Kolot belum memaksimalkan perkembangan teknologi informasi khususnya teknologi komputer. Hal ini didukung dengan hanya terdapat 1 buah komputer yang dimiliki dan digunakan di puskesmas Dayeuh Kolot, belum adanya jaringan intranet ataupun internet, selain itu belum adanya menajemen IT, sehingga dalam proses kegiatan kegiatannya masih dikerjakan secara manual.

SARANSaran kami kepada puskesmas Dayeuh Kolot yaitu agar memaksimalkan penggunaan teknologi informasi dan teknologi komputer. Misalnya menambah jumlah PC, memasang jaringan intranet ataupun internet dan merekrut seorang admin untuk memanajemen IT tersebut. Sehingga kegiatan kegiatan yang terdapat pada puskesmas Dayeuh Kolot lebih efektif dan efisien.