pt sky energy indonesia tbk - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum...

360
PERKIRAAN JADWAL Tanggal Efektif : 13 Maret 2018 Masa Penawaran Umum : 15 Maret - 21 Maret 2018 Tanggal Penjatahan : 23 Maret 2018 Tanggal Pengembalian Uang Pemesanan : 27 Maret 2018 Tanggal Distribusi Saham Secara Elektronik : 27 Maret 2018 Tanggal Pencatatan Pada Bursa Efek Indonesia : 28 Maret 2018 OJK TIDAK MEMBERIKAN PERNYATAAN MENYETUJUI ATAU TIDAK MENYETUJUI EFEK INI, TIDAK JUGA MENYATAKAN KEBENARAN ATAU KECUKUPAN ISI PROSPEKTUS INI. SETIAP PERNYATAAN YANG BERTENTANGAN DENGAN HAL-HAL TERSEBUT ADALAH PERBUATAN MELANGGAR HUKUM. PROSPEKTUS INI PENTING DAN PERLU MENDAPAT PERHATIAN SEGERA. APABILA TERDAPAT KERAGUAN PADA TINDAKAN YANG AKAN DIAMBIL, SEBAIKNYA BERKONSULTASI DENGAN PIHAK YANG KOMPETEN. PT SKY ENERGY INDONESIA TBK (“PERSEROAN”) DAN PENJAMIN PELAKSANA EMISI EFEK BERTANGGUNG JAWAB SEPENUHNYA ATAS KEBENARAN SEMUA INFORMASI ATAU FAKTA MATERIAL SERTA KEJUJURAN PENDAPAT YANG TERCANTUM DALAM PROSPEKTUS INI. SAHAM-SAHAM YANG DITAWARKAN DALAM PENAWARAN UMUM PERDANA INI SELURUHNYA AKAN DICATATKAN PADA PT BURSA EFEK INDONESIA (“BEI”). PT SKY ENERGY INDONESIA TBK Kegiatan Usaha Utama: Bergerak dalam industri mesin pembangkit listrik Berkedudukan di Jakarta Selatan Kantor Pusat: Graha Mas Fatmawati B/10 Jl. RS. Fatmawati No. 71 Cipete Utara, Kebayoran Baru Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12150 Kantor Operasional: Jl Mercedes Benz No.258 Cicadas, Gn. Putri Bogor, Jawa Barat 16964 Telepon: (021) 8686 3335 Faksimili: (021) 8686 3339 Website: www.sky-energy.co.id Email: [email protected] PENAWARAN UMUM PERDANA SAHAM Sebesar 203.256.000 (dua ratus tiga juta dua ratus lima puluh enam ribu) saham biasa atas nama yang seluruhnya adalah Saham Baru atau sebesar 20,0002% (dua puluh koma nol nol nol dua persen) dari modal ditempatkan dan disetor Perseroan setelah Penawaran Umum Perdana Saham yang dikeluarkan dari portepel Perseroan dengan nilai nominal Rp100 (seratus Rupiah) setiap saham dengan Harga Penawaran Rp400 ( empat ratus Rupiah) setiap saham, yang harus dibayar penuh pada saat mengajukan Formulir Pemesanan Pembelian Saham (“FPPS”). Jumlah Penawaran Umum Perdana Saham adalah sebesar Rp81.302.400.000 (delapan puluh satu milyar tiga ratus dua juta empat ratus ribu Rupiah). Berdasarkan Surat Keputusan Direksi No.003/SKY/I/2018 tanggal 5 Januari 2018, Perseroan mengadakan Program Penjatahan Saham untuk Karyawan (Employee Stock Allocation atau “Program ESA”) sebesar 2.500 (dua ribu lima ratus) saham. Seluruh pemegang saham Perseroan memiliki hak yang sama dan sederajat dalam segala hal dengan saham lainnya dari Perseroan yang telah ditempatkan dan disetor penuh, sesuai dengan Undang-Undang No. 40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas (“UUPT”). Penjamin Pelaksana Emisi Efek dan Penjamin Emisi Efek yang namanya tercantum di bawah ini menjamin dengan kesanggupan penuh (full commitment) terhadap Penawaran Umum Perdana Saham Perseroan. PENJAMIN PELAKSANA EMISI EFEK PT Mirae Asset Sekuritas Indonesia PENJAMIN EMISI EFEK • PT NH Korindo Sekuritas Indonesia • PT Onix Sekuritas • PT NISP Sekuritas • PT Indosurya Sekuritas • PT Shinhan Sekuritas Indonesia • PT KGI Sekuritas Indonesia • PT Phillip Sekuritas Indonesia • PT Kresna Sekuritas • PT Reliance Sekuritas Indonesia Tbk • PT Lotus Andalan Sekuritas • PT Jasa Utama Capital Sekuritas • PT Erdikha Elit Sekuritas • PT Dhanawibawa Sekuritas Indonesia • PT Wanteg Sekuritas • PT Panin Sekuritas Tbk • PT Intifikasa Sekuritas • PT Artha Sekuritas Indonesia • PT Minna Padi Investama Sekuritas Tbk • PT BCA Sekuritas • PT BNI Sekuritas RISIKO UTAMA YANG DIHADAPI PERSEROAN YAITU RISIKO TERKAIT PERATURAN PERUNDANG-UNDANGAN. RISIKO USAHA PERSEROAN SELENGKAPNYA DICANTUMKAN PADA BAB VI DI DALAM PROSPEKTUS INI. PERSEROAN TIDAK DAPAT MEMPREDIKSI APAKAH PERDAGANGAN SAHAM PERSEROAN DI BURSA EFEK AKAN AKTIF ATAU LIKUIDITAS SAHAM PERSEROAN AKAN TERJAGA, SEHNGGA TERDAPAT RISIKO TIDAK LIKUIDNYA SAHAM YANG DITAWARKAN PADA PENAWARAN UMUM PERDANA SAHAM INI. PERSEROAN TIDAK MENERBITKAN SURAT KOLEKTIF SAHAM DALAM PENAWARAN UMUM PERDANA SAHAM INI, TETAPI SAHAM-SAHAM TERSEBUT AKAN DIDISTRIBUSIKAN SECARA ELEKTRONIK YANG AKAN DIADMINISTRASIKAN DALAM PENITIPAN KOLEKTIF PT KUSTODIAN SENTRAL EFEK INDONESIA (“KSEI”). Prospektus ini diterbitkan di Jakarta pada tanggal: 15 Maret 2018

Upload: phamkhanh

Post on 08-Mar-2019

293 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

PERKIRAAN JADWAL

Tanggal Efektif : 13 Maret 2018Masa Penawaran Umum : 15 Maret - 21 Maret 2018Tanggal Penjatahan : 23 Maret 2018Tanggal Pengembalian Uang Pemesanan : 27 Maret 2018Tanggal Distribusi Saham Secara Elektronik : 27 Maret 2018Tanggal Pencatatan Pada Bursa Efek Indonesia : 28 Maret 2018

OJK TIDAK MEMBERIKAN PERNYATAAN MENYETUJUI ATAU TIDAK MENYETUJUI EFEK INI, TIDAK JUGA MENYATAKAN KEBENARAN ATAU KECUKUPAN ISI PROSPEKTUS INI. SETIAP PERNYATAAN YANG BERTENTANGAN DENGAN HAL-HAL TERSEBUT ADALAH PERBUATAN MELANGGAR HUKUM.

PROSPEKTUS INI PENTING DAN PERLU MENDAPAT PERHATIAN SEGERA. APABILA TERDAPAT KERAGUAN PADA TINDAKAN YANG AKAN DIAMBIL, SEBAIKNYA BERKONSULTASI DENGAN PIHAK YANG KOMPETEN.

PT SKY ENERGY INDONESIA TBK (“PERSEROAN”) DAN PENJAMIN PELAKSANA EMISI EFEK BERTANGGUNG JAWAB SEPENUHNYA ATAS KEBENARAN SEMUA INFORMASI ATAU FAKTA MATERIAL SERTA KEJUJURAN PENDAPAT YANG TERCANTUM DALAM PROSPEKTUS INI.

SAHAM-SAHAM YANG DITAWARKAN DALAM PENAWARAN UMUM PERDANA INI SELURUHNYA AKAN DICATATKAN PADA PT BURSA EFEK INDONESIA (“BEI”).

PT SKY ENERGY INDONESIA TBKKegiatan Usaha Utama:

Bergerak dalam industri mesin pembangkit listrik Berkedudukan di Jakarta Selatan

Kantor Pusat:Graha Mas Fatmawati B/10

Jl. RS. Fatmawati No. 71Cipete Utara, Kebayoran Baru

Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12150

Kantor Operasional:Jl Mercedes Benz No.258

Cicadas, Gn. PutriBogor, Jawa Barat 16964

Telepon: (021) 8686 3335Faksimili: (021) 8686 3339

Website: www.sky-energy.co.idEmail: [email protected]

PENAWARAN UMUM PERDANA SAHAMSebesar 203.256.000 (dua ratus tiga juta dua ratus lima puluh enam ribu) saham biasa atas nama yang seluruhnya adalah Saham Baru atau sebesar 20,0002% (dua puluh koma nol nol nol dua persen) dari modal ditempatkan dan disetor Perseroan setelah Penawaran Umum Perdana Saham yang dikeluarkan dari portepel Perseroan dengan nilai nominal Rp100 (seratus Rupiah) setiap saham dengan Harga Penawaran Rp400 ( empat ratus Rupiah) setiap saham, yang harus dibayar penuh pada saat mengajukan Formulir Pemesanan Pembelian Saham (“FPPS”). Jumlah Penawaran Umum Perdana Saham adalah sebesar Rp81.302.400.000 (delapan puluh satu milyar tiga ratus dua juta empat ratus ribu Rupiah). Berdasarkan Surat Keputusan Direksi No.003/SKY/I/2018 tanggal 5 Januari 2018, Perseroan mengadakan Program Penjatahan Saham untuk Karyawan (Employee Stock Allocation atau “Program ESA”) sebesar 2.500 (dua ribu lima ratus) saham.Seluruh pemegang saham Perseroan memiliki hak yang sama dan sederajat dalam segala hal dengan saham lainnya dari Perseroan yang telah ditempatkan dan disetor penuh, sesuai dengan Undang-Undang No. 40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas (“UUPT”).Penjamin Pelaksana Emisi Efek dan Penjamin Emisi Efek yang namanya tercantum di bawah ini menjamin dengan kesanggupan penuh (full commitment) terhadap Penawaran Umum Perdana Saham Perseroan.

PENJAMIN PELAKSANA EMISI EFEK

PT Mirae Asset Sekuritas IndonesiaPENJAMIN EMISI EFEK

• PT NH Korindo Sekuritas Indonesia • PT Onix Sekuritas • PT NISP Sekuritas • PT Indosurya Sekuritas • PT Shinhan Sekuritas Indonesia • PT KGI Sekuritas Indonesia • PT Phillip Sekuritas Indonesia • PT Kresna Sekuritas

• PT Reliance Sekuritas Indonesia Tbk • PT Lotus Andalan Sekuritas • PT Jasa Utama Capital Sekuritas • PT Erdikha Elit Sekuritas • PT Dhanawibawa Sekuritas Indonesia • PT Wanteg Sekuritas • PT Panin Sekuritas Tbk

• PT Intifikasa Sekuritas • PT Artha Sekuritas Indonesia • PT Minna Padi Investama Sekuritas Tbk • PT BCA Sekuritas • PT BNI Sekuritas

RISIKO UTAMA YANG DIHADAPI PERSEROAN YAITU RISIKO TERKAIT PERATURAN PERUNDANG-UNDANGAN. RISIKO USAHA PERSEROAN SELENGKAPNYA DICANTUMKAN PADA BAB VI DI DALAM PROSPEKTUS INI.

PERSEROAN TIDAK DAPAT MEMPREDIKSI APAKAH PERDAGANGAN SAHAM PERSEROAN DI BURSA EFEK AKAN AKTIF ATAU LIKUIDITAS SAHAM PERSEROAN AKAN TERJAGA, SEHNGGA TERDAPAT RISIKO TIDAK LIKUIDNYA SAHAM YANG DITAWARKAN PADA PENAWARAN UMUM PERDANA SAHAM INI.

PERSEROAN TIDAK MENERBITKAN SURAT KOLEKTIF SAHAM DALAM PENAWARAN UMUM PERDANA SAHAM INI, TETAPI SAHAM-SAHAM TERSEBUT AKAN DIDISTRIBUSIKAN SECARA ELEKTRONIK YANG AKAN DIADMINISTRASIKAN DALAM PENITIPAN KOLEKTIF PT KUSTODIAN SENTRAL EFEK INDONESIA (“KSEI”).

Prospektus ini diterbitkan di Jakarta pada tanggal: 15 Maret 2018

Page 2: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

Perseroan telah menyampaikan Pernyataan Pendaftaran sehubungan dengan Penawaran Umum Perdana Saham ini kepada OJK dengan Surat No. 930/SKY/XII/2017 tanggal 8 Desember 2017 sesuai dengan persyaratan yang ditetapkan dalam Undang-Undang Republik Indonesia No. 8 Tahun 1995 tentang Pasar Modal, yang dimuat dalam Lembaran Negara Republik Indonesia No. 64 Tahun 1995, Tambahan Lembaran Negara No. 3608 dan peraturan pelaksanaannya (“UUPM”).

Saham-saham Yang Ditawarkan dalam Penawaran Umum Perdana Saham ini direncanakan akan dicatatkan pada Bursa Efek Indonesia (“BEI”) sesuai dengan Perjanjian Pendahuluan Pencatatan Efek yang telah dibuat antara Perseroan dengan BEI pada tanggal 19 Desember 2017 apabila memenuhi persyaratan pencatatan efek yang ditetapkan oleh BEI. Apabila Perseroan tidak memenuhi persyaratan pencatatan yang ditetapkan oleh BEl, maka Penawaran Umum ini batal demi hukum dan pembayaran pesanan saham tersebut wajib dikembalikan kepada para pemesan sesuai dengan UUPM dan Peraturan No. IX.A.2.

Semua Lembaga serta Profesi Penunjang Pasar Modal yang disebut dalam Prospektus ini bertanggung jawab sepenuhnya atas data yang disajikan sesuai dengan fungsi masing-masing, sesuai dengan peraturan yang berlaku di wilayah Republik Indonesia dan kode etik, norma serta standar profesi masing-masing.

Sehubungan dengan Penawaran Umum Perdana Saham ini, setiap pihak terafiliasi dilarang memberikan keterangan atau pernyataan mengenai data yang tidak diungkapkan dalam Prospektus ini tanpa persetujuan tertulis dari Perseroan dan para Penjamin Pelaksana Emisi Efek.

Penjamin Pelaksana Emisi Efek, Penjamin Emisi Efek serta Lembaga dan Profesi Penunjang Pasar Modal menyatakan tidak menjadi pihak yang terafiliasi dengan Perseroan baik secara langsung maupun tidak langsung, sebagaimana dimaksud dalam UUPM, sesuai dengan pengungkapan pada bab XII mengenai Penjaminan Emisi Efek dan bab XIII mengenai Lembaga dan Profesi Penunjang Pasar Modal.

PENAWARAN UMUM PERDANA SAHAM INI TIDAK DIDAFTARKAN BERDASARKAN UNDANG-UNDANG/PERATURAN LAIN SELAIN YANG BERLAKU DI INDONESIA. BARANG SIAPA DI LUAR INDONESIA MENERIMA PROSPEKTUS INI, MAKA DOKUMEN TERSEBUT TIDAK DIMAKSUDKAN SEBAGAI DOKUMEN PENAWARAN UNTUK MEMBELI SAHAM, KECUALI BILA PENAWARAN DAN PEMBELIAN SAHAM TERSEBUT TIDAK BERTENTANGAN, ATAU BUKAN MERUPAKAN PELANGGARAN TERHADAP UNDANG-UNDANG/PERATURAN YANG BERLAKU DI NEGARA TERSEBUT.

PERSEROAN TELAH MENGUNGKAPKAN SEMUA INFORMASI YANG WAJIB DIKETAHUI OLEH PUBLIK DAN TIDAK TERDAPAT LAGI INFORMASI YANG BELUM DIUNGKAPKAN SEHINGGA TIDAK MENYESATKAN PUBLIK.

Page 3: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

i

DAFTAR ISI

DAFTAR ISI ............................................................................................................................................. i

RINGKASAN .......................................................................................................................................... x

I. PENAWARAN UMUM .................................................................................................................. 1

II. PENGGUNAAN DANA YANG DIPEROLEH DARI HASIL PENAWARAN UMUM ....................... 7

III. PERNYATAAN LIABILITAS .......................................................................................................... 9

IV. IKHTISAR DATA KEUANGAN PENTING ................................................................................... 24

V. ANALISIS DAN PEMBAHASAN OLEH MANAJEMEN .............................................................. 28

VI. FAKTOR RISIKO ........................................................................................................................ 60

VII. KEJADIAN PENTING SETELAH TANGGAL LAPORAN AUDITOR INDEPENDEN .................. 69

VIII. KETERANGAN TENTANG PERSEROAN, KEGIATAN USAHA, SERTA KECENDERUNGAN DAN PROSPEK USAHA ............................................................................................................ 70

A. RIWAYAT SINGKAT PERSEROAN ..................................................................................... 70B. DOKUMEN PERIZINAN PERSEROAN .............................................................................. 72C. PERKEMBANGAN KEPEMILIKAN SAHAM PERSEROAN ............................................... 84D. KETERANGAN SINGKAT TENTANG PEMEGANG SAHAM UTAMA BERBENTUK BADAN HUKUM .................................................................................................................. 86E. PENGURUSAN DAN PENGAWASAN ................................................................................ 88F. TATA KELOLA PERUSAHAAN (GOOD CORPORATE GOVERNANCE/GCG) .................. 91G. STRUKTUR ORGANISASI PERSEROAN .......................................................................... 98H. TANGGUNG JAWAB SOSIAL PERUSAHAAN (CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY/CSR) .............................................................. 99I. SUMBER DAYA MANUSIA.................................................................................................. 99J. HUBUNGAN KEPEMILIKAN SERTA PENGURUSAN DAN PENGAWASAN PERSEROAN DENGAN PEMEGANG SAHAM BERBENTUK BADAN HUKUM ............. 102K. TRANSAKSI DENGAN PIHAK YANG MEMILIKI HUBUNGAN AFILIASI ......................... 103L. KETERANGAN SINGKAT MENGENAI PENYERTAAN SAHAM ...................................... 105M. PERJANJIAN-PERJANJIAN PENTING ............................................................................ 108N. ASET TETAP ..................................................................................................................... 146O. HAK ATAS KEKAYAAN INTELEKTUAL ............................................................................ 148P. PENYERTAAN SAHAM .................................................................................................... 148Q. ALAT-ALAT BERAT ........................................................................................................... 148R. SERTIFIKAT DEPOSITO .................................................................................................. 149S. MESIN-MESIN .................................................................................................................. 149T. ASURANSI ........................................................................................................................ 151

Page 4: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

ii

U. PERKARA HUKUM YANG SEDANG DIHADAPI PERSEROAN, ENTITAS ANAK, ANGGOTA DEWAN KOMISARIS DAN DIREKSI PERSEROAN SERTA ANGGOTA DEWAN KOMISARIS DAN DIREKSI ENTITAS ANAK ................................... 152V. KEGIATAN DAN PROSPEK USAHA PERSEROAN ......................................................... 153W. PELANGGAN DAN PORTFOLIO PROYEK PERSEROAN .............................................. 156X. PRODUK PERSEROAN ................................................................................................... 160Y. PROSES PRODUKSI ....................................................................................................... 162Z. PEMASARAN, PENJUALAN DAN DISTRIBUSI ............................................................... 165AA. TEKNOLOGI INFORMASI ................................................................................................ 168BB. RISET DAN PENGEMBANGAN ....................................................................................... 168CC. PROSPEK USAHA ............................................................................................................ 169DD. PERSAINGAN USAHA DAN KEUNGGULAN BERSAING ............................................... 170EE. KETERANGAN TENTANG INDUSTRI MODUL SURYA ................................................... 171

IX. EKUITAS .................................................................................................................................. 178

X. PERPAJAKAN .......................................................................................................................... 179

XI. KEBIJAKAN DIVIDEN .............................................................................................................. 182

XII. PENJAMINAN EMISI EFEK ..................................................................................................... 183

XIII. LEMBAGA DAN PROFESI PENUNJANG PASAR MODAL ..................................................... 185

XIV. PENDAPAT DARI SEGI HUKUM ............................................................................................. 189

XV. LAPORAN AUDITOR INDEPENDEN DAN LAPORAN KEUANGAN PERSEROAN ............... 205

XVI. KETENTUAN PENTING DALAM ANGGARAN DASAR DAN KETENTUAN PENTING LAINNYA TERKAIT PEMEGANG SAHAM ............................................................................... 321

XVII. TATA CARA PEMESANAN SAHAM ......................................................................................... 329

XVIII. PENYEBARLUASAN PROSPEKTUS DAN FORMULIR PEMESANAN PEMBELIAN SAHAM..................................................................................................................................... 336

Page 5: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

iii

SINGKATAN NAMA PERUSAHAAN DALAM GRUP USAHA PERSEROAN

“Afiliasi” : berarti pihak-pihak yang sebagaimana dimaksud dalam UUPM dan peraturan pelaksanaannya, yaitu:• hubungan keluarga karena perkawinan dan keturunan sampai

derajat kedua, baik secara horizontal maupun vertikal;• hubungan antara pihak dengan pegawai, direktur atau komisaris

dari pihak tersebut;• hubungan antara 2 (dua) perusahaan di mana terdapat 1 (satu)

atau lebih anggota direksi atau dewan komisaris yang sama;• hubungan antara perusahaan dan pihak, baik langsung

maupun tidak langsung mengendalikan atau dikendalikan oleh perusahaan tersebut;

• hubungan antara 2 (dua) perusahaan yang dikendalikan baik langsung maupun tidak langsung, oleh pihak yang sama; atau

• hubungan antara perusahaan dan pemegang saham utama.

“Akuntan Publik” : berarti Kantor Akuntan Publik Hadori Sugiarto Adi & Rekan (anggota dari HLB International) yang melaksanakan audit atas laporan Perseroan dalam rangka Penawaran Umum Perdana Saham.

“Anggota Bursa” : berarti Anggota Bursa Efek sebagaimana didefinisikan dalam Pasal 1 ayat (2) UUPM.

“USD” : berarti Dolar Amerika Serikat atau Dolar AS.

”BAE” : berarti Biro Administrasi Efek, yaitu PT Bima Registra, berkedudukan di Jakarta, merupakan pihak yang melaksanakan administrasi saham dalam Penawaran Umum Perdana Saham ini, yang ditunjuk oleh Perseroan berdasarkan Akta Perjanjian Pengelolaan Administrasi Saham No. 25 tanggal 07 Desember 2017, yang dibuat di hadapan Leolin Jayayanti, S.H., M.Kn., Notaris di Jakarta.

“Bank Kustodian” : berarti bank umum yang memperoleh persetujuan dari OJK untuk memberikan jasa penitipan atau melakukan jasa kustodian sebagaimana dimaksud dalam UUPM.

“Bapepam” : berarti singkatan dari Badan Pengawas Pasar Modal atau para pengganti dan penerima hak dan kewajibannya, sebagaimana dimaksud dalam Pasal 3 ayat (1) UUPM.

“Bapepam dan LK” : berarti Badan Pengawas Pasar Modal dan Lembaga Keuangan, sebagaimana dimaksud dalam Keputusan Menteri Keuangan Republik Indonesia No. 184/KMK.01/2010 tanggal 11 Oktober 2010 tentang Organisasi dan Tata Kerja Kementrian Keuangan.

“Bursa Efek” atau “BEI” : berarti bursa efek sebagaimana didefinisikan dalam Pasal 1 ayat (4) UUPM, dalam hal ini yang diselenggarakan oleh PT Bursa Efek Indonesia, berkedudukan di Jakarta, di mana saham ini dicatatkan.

“Daftar Pemesanan Pembelian Saham” atau ”DPPS”

: berarti daftar yang memuat nama-nama dari pemesan Saham Yang Ditawarkan dan jumlah Saham Yang Ditawarkan yang dipesan, yang disusun berdasarkan FPPS yang dibuat oleh masing-masing Penjamin Emisi Efek.

Page 6: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

iv

“Efektif” : berarti terpenuhinya seluruh persyaratan Pernyataan Pendaftaran sesuai dengan ketentuan angka 4 Peraturan No. IX.A.2, yaitu:• Atas dasar lewatnya waktu, yakni:

- 45 hari sejak tanggal Pernyataan Pendaftaran diterima OJK secara lengkap, yaitu telah mencakup seluruh kriteria yang ditetapkan dalam peraturan yang terkait dengan Pernyataan Pendaftaran dalam rangka Penawaran Umum dan peraturan yang terkait dengan Penawaran Umum Saham; atau

- 45 hari sejak tanggal perubahan terakhir atas Pernyataan Pendaftaran yang diajukan Perseroan atau yang diminta OJK dipenuhi; atau

• atas dasar pernyataan efektif dari OJK bahwa tidak ada lagi perubahan dan/atau tambahan informasi lebih lanjut yang diperlukan.

“Emisi” : berarti penawaran saham yang dilakukan oleh Perseroan atau diperdagangkan kepada Masyarakat melalui Penawaran Umum Perdana Saham guna dicatatkan dan diperdagangkan di BEI.

“Entitas Anak” : Entitas yang dikendalikan oleh Perseroan/PT Space Energy Indonesia (”SEI”)

“Formulir Konfirmasi Penjatahan Saham” atau ”FKPS”

: berarti formulir yang dikeluarkan oleh Manajer Penjatahan yang merupakan konfirmasi atas hasil penjatahan atas nama pemesan sebagai tanda bukti kepemilikan atas Saham Yang Ditawarkan yang dijual oleh Perseroan pada pasar perdana.

“Formulir Pemesanan Pembelian Saham” atau ”FPPS”

: berarti asli formulir pemesanan pembelian Saham Yang Ditawarkan atau fotokopi Formulir Pemesanan Pembelian Saham yang harus dibuat dalam 5 (lima) rangkap, yang masing-masing harus diisi secara lengkap, dibubuhi tanda tangan asli calon pembeli atau pemesan serta diajukan oleh calon pembeli atau pemesan kepada Penjamin Emisi Efek pada saat memesan Saham Yang Ditawarkan.

“Harga Penawaran” : berarti harga atas Saham Yang Ditawarkan dalam Penawaran Umum Perdana Saham, yaitu sebesar Rp 400 (empat ratus Rupiah).

“Hari Bank” : berarti hari dimana Bank Indonesia buka untuk menyelenggarakan kegiatan kliring.

“Hari Bursa” : berarti hari di mana Bursa Efek melakukan aktivitas transaksi perdagangan efek, kecuali hari tersebut merupakan hari libur nasional atau dinyatakan sebagai hari libur bursa oleh Bursa Efek.

“Hari Kalender” : berarti setiap hari dalam 1 (satu) tahun sesuai dengan kalender Gregorius tanpa kecuali, termasuk hari Sabtu, Minggu dan hari libur nasional yang ditetapkan sewaktu-waktu oleh Pemerintah Republik Indonesia dan hari kerja biasa yang karena suatu keadaan tertentu ditetapkan oleh Pemerintah Republik Indonesia sebagai bukan Hari Kerja.

“Hari Kerja” : berarti hari kerja pada umumnya tidak termasuk hari Sabtu dan Minggu serta hari yang ditetapkan oleh Pemerintah Republik Indonesia sebagai hari libur nasional.

Page 7: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

v

“Kemenkumham” : berarti Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia (dahulu dikenal dengan nama Departemen Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia, Departemen Kehakiman Republik Indonesia, Departemen Hukum dan Perundang-undangan Republik Indonesia atau nama lainnya).

“Konfirmasi Tertulis: : berarti surat konfirmasi mengenai kepemilikan saham yang dikeluarkan oleh KSEI dan/atau Bank Kustodian dan/atau Perusahaan Efek untuk kepentingan Pemegang Rekening di pasar sekunder.

“KSEI” : berarti PT Kustodian Sentral Efek Indonesia, berkedudukan di Jakarta Selatan, yang merupakan Lembaga Penyimpanan dan Penyelesaian sesuai dengan peraturan perundang-undangan di bidang Pasar Modal.

“Konsultan Hukum” : Berarti SHM Partnership yang melakukan pemeriksaan atas fakta hukum yang ada mengenai Perseroan serta keterangan hukum lain yang berkaitan dalam rangka Penawaran Umum Perdana Saham.

“Manajer Penjatahan” : berarti PT Mirae Asset Sekuritas Indonesia yang bertanggung jawab atas penjatahan Saham Yang Ditawarkan sesuai dengan syarat-syarat yang ditetapkan dalam Peraturan No. IX.A.7.

“Masa Penawaran Umum Perdana Saham”

: berarti suatu periode dalam jangka waktu mana pemesanan pembelian Saham Yang Ditawarkan dapat dilakukan dan FPPS dapat diajukan kepada Penjamin Emisi Efek sebagaimana ditentukan dalam Prospektus, kecuali jika Masa Penawaran Umum Perdana Saham itu ditutup lebih awal sebagaimana diatur dalam Perjanjian Penjaminan Emisi Efek dengan ketentuan Masa Penawaran Umum Perdana Saham tidak kurang dari 1 (satu) Hari Kerja.

“Masyarakat” : berarti perorangan dan/atau badan-badan dan/atau badan hukum, baik Warga Negara Indonesia dan/atau badan-badan dan/atau badan hukum Indonesia maupun Warga Negara Asing dan/atau badan-badan asing dan/atau badan hukum asing, baik yang bertempat tinggal atau berkedudukan hukum di Indonesia maupun bertempat tinggal atau berkedudukan hukum di luar negeri yang diperkenankan untuk memiliki Saham Yang Ditawarkan dengan memperhatikan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

“Menkumham” : berarti Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia (dahulu dikenal dengan nama Menteri Kehakiman Republik Indonesia yang berubah nama Menteri Hukum dan Perundang-Undangan Republik Indonesia).

“OJK” : berarti Otoritas Jasa Keuangan yang merupakan lembaga yang independen dan bebas dari campur tangan pihak lain, yang mempunyai fungsi, tugas dan wewenang pengaturan, pengawasan, pemeriksaan dan penyidikan sebagaimana dimaksud dalam Undang-Undang No. 21 Tahun 2011 tentang Otoritas Jasa Keuangan (“UU OJK”) yang tugas dan wewenangnya meliputi pengaturan dan pengawasan kegiatan jasa keuangan di sektor perbankan, pasar modal, perasuransian, dana pensiun, lembaga jasa pembiayaan dan lembaga keuangan lainnya. Sejak tanggal 31 Desember 2012, fungsi, tugas dan wewenang pengaturan dan pengawasan kegiatan jasa keuangan di sektor Pasar Modal beralih dari Bapepam dan LK ke OJK, atau para pengganti dan penerima hak dan kewajibannya, sesuai dengan Pasal 55 UU OJK.

Page 8: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

vi

“Pemegang Rekening” : berarti pihak yang namanya tercatat sebagai pemilik rekening efek dan/atau sub rekening efek di KSEI yang dapat merupakan Bank Kustodian atau Perusahaan Efek.

“Pemerintah” : berarti Pemerintah Republik Indonesia.

“Penawaran Awal” : berarti ajakan baik langsung maupun tidak langsung dengan menggunakan Prospektus Awal, segera setelah diumumkannya Prospektus Ringkas di surat kabar, yang bertujuan untuk mengetahui minat Masyarakat atas Saham Yang Ditawarkan, berupa indikasi jumlah saham yang ingin dibeli dan/atau perkiraan Harga Penawaran, tapi tidak bersifat mengikat dan bukan merupakan suatu pemesanan sesuai dengan Peraturan OJK No. 23/POJK.04/2017 tanggal 22 Juni 2017 tentang Prospektus Awal Dan Info Memo.

“Penawaran Umum” : berarti penawaran atas Saham Yang Ditawarkan yang dilakukan oleh Perseroan kepada Masyarakat dengan mengingat syarat dan ketentuan sebagaimana diatur dalam Perjanjian Penjaminan Emisi Efek dan tata cara yang diatur dalam UUPM dan ketentuan yang berlaku di Bursa Efek di Indonesia.

“Penitipan Kolektif” : berarti penitipan atas efek yang dimiliki bersama oleh lebih dari satu pihak yang kepentingannya diwakili oleh KSEI.

“Penjamin Emisi Efek” : berarti perseroan terbatas yang mengadakan perjanjian dengan Perseroan untuk melakukan Penawaran Umum Perdana Saham atas nama Perseroan yang dalam hal ini adalah PT Mirae Asset Sekuritas Indonesia bersama-sama dengan para Penjamin Emisi Efek lainnya sebagaimana tercantum dalamPerjanjian Penjaminan Emisi Efek, yang menjamin penjualan Saham Yang Ditawarkan dan berdasarkan kesanggupan penuh (full commitment) dan melakukan pembayaran hasil Penawaran Umum Perdana Saham di pasar perdana kepada Perseroan melalui Penjamin Pelaksana Emisi Efek sesuai dengan bagian penjaminan dengan memperhatikan syarat dan ketentuan-ketentuan dalam Perjanjian Penjaminan Emisi Efek.

“Penjamin Pelaksana Emisi Efek”

: berarti pihak yang bertanggung jawab atas pengelolaan dan penyelenggaraan, pengendalian dan penjatahan Emisi Saham Yang Ditawarkan dalam Penawaran Umum Perdana Saham, dalam hal ini adalah PT Mirae Asset Sekuritas Indonesia.

“Peraturan No. IX.A.1” : berarti Peraturan No. IX.A.1, Lampiran Keputusan Ketua Bapepam dan LK No. Kep-690/BL/2011 tanggal 30 Desember 2011 tentang Ketentuan Umum Pengajuan Pernyataan Pendaftaran.

“Peraturan No. IX.A.2” : berarti Peraturan No. IX.A.2, Lampiran Keputusan Ketua Bapepam dan LK No. Kep-122/BL/2009 tanggal 29 Mei 2009 tentang Tata Cara Pendaftaran Dalam Rangka Penawaran Umum.

“Peraturan No. IX.A.7” : berarti Peraturan No. IX.A.7, Lampiran Keputusan Ketua Bapepam dan LK No. Kep-691/BL/2011 tanggal 30 Desember 2011 tentang Pemesanan dan Penjatahan Efek Dalam Penawaran Umum.

“Peraturan No. IX.E.2” : berarti Peraturan No. IX.E.2, Lampiran Keputusan Ketua Bapepam dan LK No. Kep-614/BL/2011 tanggal 28 November 2011 tentang Transaksi Material Dan Perubahan Kegiatan Usaha Utama.

“Peraturan No. IX.J.1” : berarti Peraturan No. IX.J.1, Lampiran Keputusan Ketua Bapepam dan LK No. Kep-179/BL/2008 tanggal 14 Mei 2008 tentang Pokok-Pokok Anggaran Dasar Perseroan Yang Melakukan Penawaran Umum Efek Bersifat Ekuitas dan Perusahaan Publik.

Page 9: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

vii

“Peraturan OJK No. 32/2014” : berarti Peraturan OJK No. 32/POJK.04/2014 tanggal 8 Desember 2014 tentang Rencana dan Penyelenggaraan Rapat Umum Pemegang Saham Perusahaan Terbuka.

“Peraturan OJK No. 33/2014” : berarti Peraturan OJK No. 33/POJK.04/2014 tanggal 8 Desember 2014 tentang Direksi dan Dewan Komisaris Emiten atau Perusahaan Publik.

“Peraturan OJK No. 34/2014” : berarti Peraturan OJK No. 34/POJK.04/2014 tanggal 8 Desember 2014 tentang Komite Nominasi dan Remunisari Emiten atau Perusahaan Publik.

“Peraturan OJK No. 35/2014” : berarti Peraturan OJK No. 35/POJK.04/2014 tanggal 8 Desember 2014 tentang Sekretaris Perusahaan Emiten atau Perusahaan Publik.

“Peraturan OJK No. 38/2014” : berarti Peraturan OJK No. 38/POJK.04/2014 tanggal 8 Desember 2014 tentang Penambahan Modal Perusahaan Terbuka Tanpa Memberikan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu.

“Peraturan OJK No. 30/2015 : berarti Peraturan OJK No. 30/POJK.04/2015 tanggal 16 Desember 2015 tentang Laporan Realisasi Penggunaan Dana Hasil Penawaran Umum.

“Peraturan OJK No. 7/2017” : berarti Peraturan OJK No. 7/POJK.04/2017 tanggal 14 Maret 2017 tentang Dokumen Pernyataan Pendaftaran Dalam Rangka Penawaran Umum Efek Bersifat Ekuitas, Efek Bersifat Uutang, Dan/Atau Sukuk.

“Peraturan OJK No. 8/2017” : Berarti Peraturan OJK No. 8/POJK.04/2017 tanggal 14 Maret 2017 tentang Bentuk Dan Isi Prospektus Dan Prospektus Ringkas Dalam Rangka Penawaran Umum Efek Bersifat Ekuitas.

“Peraturan OJK No. 23/2017” : berarti Peraturan OJK No. 23/POJK.04/2017 tanggal 22 Juni 2017 tentang Prospektus Awal Dan Info Memo.

“Peraturan OJK No. 25/2017” : berarti Peraturan OJK No. 25/POJK.04/2017 tanggal 22 Juni 2017 tentang Pembatasan Atas Saham Yag Diterbitkan Sebelum Penawaran Umum.

“Perjanjian Pendaftaran Efek” : berarti Perjanjian Pendaftaran Efek Bersifat Ekuitas di KSEI No. SP-045/SHM/KSEI/1117 tanggal 5 Desember 2017 yang dibuat dibawah tangan oleh dan antara Perseroan dengan KSEI.

“Perjanjian Pengelolaan Administrasi Efek”

: berarti Akta Perjanjian Pengelolaan Administrasi Saham Perseroan No. 25 tanggal 7 Desember 2017, Perubahan I Perjanjian Pengelolaan Administrasi Saham Perseroan No. 20 tanggal 5 Maret 2018, dan Perubahan II Perjanjian Pengelolaan Administrasi Saham Perseroan No. 34 tanggal 9 Maret 2018 yang ketiganya dibuat oleh dan antara Biro Administrasi Efek dan Perseroan sehubungan dengan Penawaran Umum, yang dibuat di hadapan Leolin Jayayanti, S.H., M.Kn., Notaris di Jakarta.

“Perjanjian Penjaminan Emisi Efek” atau ”PPEE”

: berarti Akta Perjanjian Penjaminan Emisi Efek No 24 tanggal 7 Desember 2017, Perubahan I Perjanjian Penjaminan Emisi Efek No. 01 tanggal 5 Januari 2018, Perubahan II Perjanjian Penjaminan Emisi Efek No. 19 tanggal 5 Maret 2018, dan Perubahan III Perjanjian Penjaminan Emisi Efek No. 33 tanggal 9 Maret 2018 yang keempatnya dibuat oleh dan antara Perseroan dengan Penjamin Pelaksana Emisi Efek yang keduanya dibuat di hadapan Leolin Jayayanti, S.H., M.Kn., Notaris di Jakarta.

Page 10: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

viii

“Pernyataan Pendaftaran” : berarti dokumen yang wajib diajukan oleh Perseroan kepada OJK sebelum Perseroan melakukan penawaran dan penjualan Saham Yang Ditawarkan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 1 ayat (19) UUPM juncto Peraturan OJK No. 7/2017. dan dengan memperhatikan ketentuan dalam Peraturan No. IX.A.2 serta Peraturan No. IX.A.1.

“Perseroan” : berarti PT Sky Energy Indonesia Tbk., berkedudukan di Jakarta Selatan, suatu perseroan terbatas yang didirikan menurut dan berdasarkan hukum dan Undang-Undang Negara Republik Indonesia.

“Perusahaan Efek” : berarti pihak yang melakukan kegiatan usaha sebagai penjamin emisi efek, perantara pedagang efek dan/atau manajer investasi sebagaimana dimaksud dalam UUPM.

“Profesi Penunjang Independen”

: Berarti Kantor Konsultan Hukum, Notaris, Kantor Akuntan Publik, yang melakukan tugas dan tanggung jawabnya sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

“Program ESA” : berarti program pemberian Saham Baru yang ditawarkan dalam Penawaran Umum Perdana Saham ini untuk karyawan Perseroan yang diatur berdasarkan keputusan RUPS dalam jumlah sebanyak-banyaknya sebesar 10,0% (sepuluh persen) dari jumlah Saham Yang Ditawarkan atau sebanyak-banyaknya sebesar 20.325.600 (dua puluh juta tiga ratus dua puluh lima ribu enam ratus) saham.

“Prospektus” : berarti dokumen tertulis final yang dipersiapkan oleh Perseroan bersama-sama dengan Penjamin Pelaksana Emisi Efek, yang memuat seluruh informasi maupun fakta-fakta penting dan relevan mengenai Perseroan dan Saham Yang Ditawarkan dalam bentuk dan substansi sesuai dengan Peraturan OJK No. 8/2017.

“Prospektus Awal” : berarti berarti dokumen tertulis yang dipersiapkan oleh Perseroan dan Penjamin Pelaksana Emisi Efek dalam rangka Penawaran Umum Perdana Saham dan memuat seluruh informasi dalam Prospektus yang disampaikan kepada OJK sebagai bagian dari Pernyataan Pendaftaran, kecuali informasi mengenai jumlah, Harga Penawaran, penjaminan emisi efek atau hal-hal lain yang berhubungan dengan persyaratan penawaran yang belum dapat ditentukan, sesuai dengan Peraturan OJK No. 23/2017.

“Prospektus Ringkas” : berarti pernyataan atau informasi tertulis yang merupakan ringkasan dari Prospektus Awal yang disusun dan diterbitkan oleh Perseroan dibantu oleh Penjamin Pelaksana Emisi Efek sesuai dengan Peraturan OJK No. 8/2017 dan yang akan diumumkan dalam sekurang-kurangnya 2 (dua) Hari Kerja setelah diterimanya pernyataan dari OJK bahwa Perseroan dapat mengumumkan Prospektus Ringkas sebagaimana diatur dalam Peraturan No. IX.A.2.

“Perubahan dan/atau Tambahan Atas Prospektus Ringkas”

: berarti pernyataan atau informasi tertulis yang merupakan perbaikan dan/atau tambahan atas Prospektus Ringkas, yang diumumkan sekurang-kurangnya 1 (satu) surat kabar harian berbahasa Indonesia yang berperedaran nasional dalam waktu selambat-lambatnya 1 (satu) Hari Kerja setelah Pernyataan Efektif sesuai dengan Peraturan No. IX.A.2.

“Rupiah” atau “Rp ” : berarti mata uang Republik Indonesia.

Page 11: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

ix

“RUPS” : berarti Rapat Umum Pemegang Saham, yaitu rapat umum para pemegang saham Perseroan yang diselenggarakan sesuai dengan ketentuan-ketentuan Anggaran Dasar Perseroan, UUPT dan UUPM serta peraturan-peraturan pelaksananya.

“Saham Baru” : berarti saham biasa atas nama yang akan diterbitkan dalam rangka Penawaran Umum Perdana Saham.

“Saham Yang Ditawarkan” : berarti saham yang ditawarkan dan dijual kepada Masyarakat oleh Penjamin Emisi Efek melalui Penawaran Umum Perdana Saham dalam jumlah sebesar 203.256.000 (dua ratus tiga juta dua ratus lima puluh enam ribu) saham atas nama masing-masing dengan nilai nominal Rp 100 (seratus Rupiah) yang selanjutnya akan dicatatkan pada Bursa Efek pada Tanggal Pencatatan.

“SHGB” : berarti Sertifikat Hak Guna Bangunan.

“Tanggal Distribusi” : berarti tanggal yang sama dengan Tanggal Pembayaran, yaitu selambat-lambatnya 2 (dua) Hari kerja setelah Tanggal Penjatahan, pada tanggal mana Saham Yang Ditawarkan didistribusikan secara elektronik oleh KSEI kepada Penjamin Emisi Efek untuk kemudian didistribusikan kepada pemesan.

“Tanggal Pembayaran” : berarti tanggal pembayaran hasil penjualan Saham Yang Ditawarkan pada pasar perdana yang harus disetor oleh Penjamin Emisi Efek kepada Perseroan melalui Penjamin Pelaksana Emisi Efek, yaitu pada Tanggal Distribusi.

“Tanggal Pencatatan” : berarti tanggal pencatatan saham untuk diperdagangkan di Bursa Efek dalam waktu selambat-lambatnya 1 (satu) Hari Kerja setelah Tanggal Distribusi.

“Tanggal Pengembalian Uang Pemesanan”

: berarti tanggal untuk pengembalian uang pemesanan pembelian Saham Yang Ditawarkan oleh Penjamin Pelaksana Emisi Efek melalui Penjamin Emisi Efek kepada para pemesan yang sebagian atau seluruh pesanannya tidak dapat dipenuhi karena adanya penjatahan atau dalam hal Penawaran Umum Perdana Saham dibatalkan atau ditunda, bagaimanapun Tanggal Pengembalian Uang Pemesanan tidak boleh lebih lambat dari 2 (dua) Hari Kerja setelah Tanggal Penjatahan atau 2 (dua) Hari Kerja setelah tanggal diumumkannya pembatalan atau penundaan Penawaran Umum Perdana Saham.

“Tanggal Penjatahan” : berarti selambat-lambatnya 2 (dua) Hari Kerja terhitung setelah penutupan Masa Penawaran Umum Perdana Saham, pada saat mana Manajer Penjatahan menetapkan penjatahan Saham Yang Ditawarkan bagi setiap pemesan.

“Undang-Undang Pasar Modal” atau “UUPM”

: berarti Undang-Undang No. 8 Tahun 1995 tentang Pasar Modal, Lembaran NegaraRepublik Indonesia No. 64 Tahun 1995, TambahanNo. 3608, beserta peraturan-peraturan pelaksananya.

“UUPT” : berarti Undang-Undang No. 40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas Lembaran Negara Republik Indonesia No. 106 Tahun 2007, Tambahan No. 4756.

Page 12: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

x

RINGKASAN

Ringkasan di bawah ini merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari, dan harus dibaca bersama-sama dengan, keterangan yang lebih terperinci dan laporan keuangan beserta catatan atas laporan keuangan yang tercantum dalam Prospektus ini. Ringkasan ini dibuat berdasarkan fakta dan pertimbangan yang paling penting bagi Perseroan. Semua informasi keuangan yang tercantum dalam Prospektus ini bersumber dari laporan keuangan yang dinyatakan dalam mata uang Rupiah kecuali dinyatakan lain dan disajikan sesuai dengan Standar Akuntansi Keuangan di Indonesia.

1. RIWAYAT SINGKAT PERSEROAN

Perseroan pada awalnya didirikan dengan nama PT Sky Energy Indonesia sebagaimana termaktub dalam Akta Pendirian Nomor: 06 tanggal 04 Juli 2008, yang dibuat di hadapan Petrus Suandi Halim, S.H., Notaris di Jakarta, akta mana telah mendapat pengesahan dari Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia berdasarkan Keputusan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Nomor: AHU-09133.AH.01.01.Tahun 2009 tanggal 24 Maret 2009 dan telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0011259.AH.01.09.Tahun 2009 tanggal 24 Maret 2009, serta telah diumumkan dalam Berita Negara Republik Indonesia Nomor: 43 tanggal 29 Mei 2009, Tambahan Berita Negara Republik Indonesia Nomor: 14295/2009 (“Akta Pendirian”). Anggaran dasar Perseroan telah mengalami beberapa kali perubahan dan perubahan anggaran dasar Perseroan dalam rangka melakukan peningkatan modal ditempatkan dan disetor Perseroan adalah sebagaimana termaktub dalam Akta Pernyataan Keputusan Rapat Umum Pemegang Saham Nomor: 63 tanggal 13 Oktober 2017, yang dibuat dihadapan Leolin Jayayanti, S.H., M.Kn., Notaris di Jakarta, akta mana telah mendapat persetujuan dari Menteri Hukum Dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia berdasarkan Surat Keputusan Nomor: AHU-0021944.AH.01.02.Tahun 2017 tertanggal 23 Oktober 2017 dan telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0133046.AH.01.11.Tahun 2017 tanggal 23 Oktober 2017, serta telah dicatat dalam Database Sisminbakum Departemen Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia sesuai dengan Surat Nomor: AHU-AH.01.03-0183297 tanggal 23 Oktober 2017 perihal Penerimaan Pemberitahuan Perubahan Anggaran Dasar Perseroan dan telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0133046.AH.01.11.Tahun 2017 tanggal 23 Oktober 2017.

Perubahan anggaran dasar Perseroan yang terakhir sebagaimana termaktub dalam Akta Pernyataan Keputusan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa Nomor: 37 tanggal 16 November 2017, yang dibuat di hadapan Leolin Jayayanti, S.H., M.Kn., Notaris di Jakarta, akta mana telah mendapat persetujuan dari Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia berdasarkan Surat Keputusan Nomor: AHU-0024217.AH.01.02.Tahun 2017 tanggal 20 November 2017 dan telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0146604.AH.01.11.Tahun 2017 tanggal 20 November 2017, serta telah dicatat dalam Database Sisminbakum Departemen Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia sesuai dengan (i) Surat Nomor: AHU-AH.01.03-0192351 tanggal 20 November 2017 perihal Penerimaan Pemberitahuan Perubahan Anggaran Dasar Perseroan dan telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0146604.AH.01.11.Tahun 2017 tanggal 20 November 2017; dan (ii) Surat Nomor: AHU-AH.01.03-0192352 tanggal 20 November 2017 perihal Penerimaan Pemberitahuan Perubahan Data Perseroan dan telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0146604.AH.01.11.Tahun 2017 tanggal 20 November 2017, yang antara lain sehubungan dengan persetujuan para pemegang saham Perseroan atas (i) perubahan susunan anggota direksi dan dewan komisaris Perseroan; (ii) mengubah status Perseroan dari Perseroan Tertutup menjadi Perseroan Terbuka; (iii) melakukan penawaran umum saham perdana (Initial Public Offering/IPO) Perseroan melalui pengeluaran saham baru dari dalam simpanan (portepel) Perseroan sebanyak-banyaknya 203.256.000 (dua ratus tiga juta dua ratus lima puluh enam ribu) saham, yang ditawarkan kepada masyarakat untuk dicatatkan di Bursa Efek Indonesia; (iv) pemberian program Alokasi Saham Kepada Karyawan (Employee Stock Allocation/ESA) sebanyak-banyaknya 10% (sepuluh persen) dari seluruh saham baru yang akan ditawarkan/dijual kepada masyarakat melalui penawaran umum, dengan memperhatikan peraturan Bursa Efek yang berlaku di tempat di mana saham Perseroan akan dicatatkan dan peraturan perundang-undangan yang berlaku; (v) menyetujui memberikan kuasa dan wewenang kepada a) Direksi Perseroan untuk melaksanakan segala tindakan yang diperlukan sehubungan dengan penawaran umum saham perdana

Page 13: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

xi

Perseroan, termasuk tetapi tidak terbatas pada menetapkan harga penawaran dengan persetujuan Dewan Komisaris, menetapkan kepastian jumlah saham yang ditawarkan dengan persetujuan Dewan Komisaris, menitipkan saham Perseroaan dalam penitipan kolektif PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) sesuai dengan peraturan KSEI, dan mencatatkan seluruh saham Perseroan yang telah dikeluarkan dan disetor penuh pada Bursa Efek Indonesia; dan b) Dewan Komisaris Perseroan untuk menyatakan dalam akta Notaris tersendiri mengenai peningkatan modal ditempatkan dan disetor Perseroan, setelah Penawaran Umum selesai dilaksanakan; dan (vi) menyetujui perubahan seluruh ketentuan Anggaran Dasar Perseroan dalam rangka menjadi perusahaan terbuka antara lain untuk disesuaikan dengan a) Peraturan Nomor IX.J1 tentang Pokok-Pokok Anggaran Dasar Perseroan Yang Melakukan Penawaran Umum Efek Bersifat Ekuitas dan Perusahaan Publik; b) Peraturan Otoritas Jasa Keuangan Nomor 32/POJK.04/2014 sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan Nomor 10/POJK.04/2017; dan c) Peraturan Otoritas Jasa Keuangan Nomor 33/POJK.04/2014.

Berdasarkan Akta Pernyataan Keputusan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa Nomor: 37 tanggal 16 November 2017, yang dibuat di hadapan Leolin Jayayanti, S.H., M.Kn., Notaris di Jakarta, struktur permodalan dan susunan pemegang saham Perseroan terakhir pada tanggal Prospektus ini diterbitkan adalah sebagai berikut:

Modal SahamTerdiri dari Saham Biasa Atas Nama

Dengan Nilai Nominal Rp 100 (seratus Rupiah) setiap saham

Keterangan Jumlah Saham Jumlah Nilai Nominal (%)Modal Dasar 3.250.000.000 325.000.000.000Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh

1. PT Trinitan Global Pasifik2. Hitachi High Technologies Pte. Lte

706.330.000106.684.000

70.633.000.00010.668.400.000

86,8813,12

Jumlah Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh 813.014.000 81.301.400.000 100,00Jumlah Saham dalam Portepel 2.436.986.000 243.698.600.000

2. KEGIATAN USAHA PERSEROAN

Perseroan pada awalnya adalah perusahaan yang bergerak sebagai distributor panel/modul fotovoltaik (“modul surya” atau “solar panel”) dan penyedia jasa layanan teknis System Integration untuk pembuatan pembangkit listrik tenaga surya (“PLTS”) tipe On-grid dan Off-grid, termasuk desain teknis, instalasi dan perawatan. Melihat prospek pasar yang menjanjikan, pada tahun 2009 Perseroan menggandeng PT Hitachi High-Technologies Indonesia untuk mendirikan fasilitas manufaktur modul surya yang berkelas internasional. Pada tahun 2012, Perseroan memulai produksi modul surya dengan kapasitas sebesar 10 MW. Pada tahun 2016, Perseroan telah bertumbuh menjadi produsen modul surya terbesar di Indonesia dengan kapasitas produksi sebesar 100 MW untuk modul surya dan 50 MW untuk sel fotovoltaik (“sel surya” atau “solar cell”).

Berdasarkan Pasal 3 Anggaran Dasar Perseroan sebagaimana dinyatakan dalam Akta Pernyataan Keputusan Para Pemegang Saham Nomor: 07 tanggal 04 Mei 2010, yang dibuat dihadapan Petrus Suandi Halim, S.H., Notaris di Jakarta, maksud dan tujuan utama Perseroan adalah Berusaha dalam bidang industri mesin pembangkit listrik .

Berdasarkan Pasal 3 Anggaran Dasar Perseroan sebagaimana tersebut dalam Akta Pernyataan Keputusan Rapat Nomor: 37 tanggal 16 November 2017, yang dibuat di hadapan Leolin Jayayanti, S.H., M.Kn., Notaris di Jakarta, maksud dan tujuan Perseroan adalah berusaha dalam bidang industri mesin pembangkit listrik .

Untuk mencapai maksud dan tujuan tersebut di atas, Perseroan dapat melaksanakan kegiatan usaha utama adalah menjalankan kegiatan usaha industri mesin pembangkit listrik, energy alternatif dan komponen-komponennya, antara lain memproduksi solar home system (“SHS”).

Page 14: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

xii

Keunggulan Kompetitif Perseroan berkeyakinan bahwa beberapa keunggulan bersaing yang dimilikinya dapat meningkatkan pangsa pasar yang lebih besar. Beberapa keunggulan bersaing tersebut adalah sebagai berikut:

• Merupakan produsen modul surya terbesar di Indonesia;• Pertama dan satu-satunya produsen sel surya di Indonesia;• Merupakan produsen dalam negeri dengan Tingkat Kandungan Dalam Negeri (“TKDN”) lebih dari

40%;• Mempunyai rekanan kelas dunia untuk komponen-komponen pendukung PLTS;• Menghasilkan produk dengan kualitas dan sertifikat internasional; dan• Memiliki sumber daya manusia yang kompeten dan komitmen tinggi.

Keterangan selengkapnya mengenai Kegiatan Usaha Perseroan dilihat pada Bab VIII Prospektus ini.

Prospek Usaha Perseroan

Pada tahun 2016, pertumbuhan tahunan pasar modul surya global meningkat hampir 50% menjadi setidaknya 75 GWdc (Gigawatt of direct current) - atau setara lebih dari 31.000 modul surya terpasang setiap jam - meningkatkan total global menjadi 303 GWdc. Meski mengalami pertumbuhan permintaan yang luar biasa, telah terjadi pengurangan harga terhadap modul surya yang sebagian besar disebabkan banyaknya persediaan dari Cina. Tekanan ke bawah pada harga telah menantang para produsen. Tetapi, penurunan belanja modal dan peningkatan kapasitas modul surya membantu membuat modul surya semakin kompetitif dengan sumber daya tradisional. Hal ini mendorong pemerintah banyak negara untuk mengembangkan PLTS guna untuk mengurangi ketergantungan terhadap energi fosil yang dapat habis, menggantinya dengan sumber energi yang tak akan habis seperti tenaga surya.

Berdasarkan letak geografis yang strategis, hampir seluruh daerah di Indonesia berpotensi untuk dikembangkan PLTS dengan daya rata-rata mencapai 4 kWh/m2. Kawasan barat Indonesia memiliki distribusi penyinaran sekitar 4,5 kWh/m2/hari dengan variasi bulanan 10%, sementara kawasan timur Indonesia berpotensi penyinaran sekitar 5,1 kWh/m2/hari dengan variasi bulanan sekitar 9%. Hal ini dapat dimanfaatkan dengan baik dengan percepatan pembangunan pembangkit listrik tenaga surya di berbagai daerah yang berpotensi di seluruh kawasan Indonesia. Berdasarkan perhitungan dari Balai Penelitian dan Pengembangan ESDM diketahui bahwa PLTS di Indonesia dapat menghasilkan hingga 560 GWp. Tetapi, pada kenyataannya PLTS yang sudah dibangun belum mencapai 1% dari potensi yang tersedia.

Pada forum COP 21 di Paris pada 30 november 2015, Presiden Indonesia, berjanji di depan kepala pemerintahan seluruh dunia bahwa Indonesia akan mencapai 23% energi terbarukan pada tahun 2025. Target ini tertuang di Peraturan Pemerintah No.79/2014 dan sejalan dengan program pembangunan PLTS sebesar 5.000 megawatt (MW) hingga 2019. Rencana ambisius ini juga disertai dengan peraturan yang melindungi produsen lokal dari serangan impor. Pemerintah melalui Peraturan Menteri (Permen) No. 5/2017 mensyaratkan TKDN minimum untuk modul surya untuk proyek pemerintah sebesar 40% dan kemudian ditingkatkan bertahap naik menjadi 50% per 1 Januari 2018 dan 60% per 1 Januari 2019. Perseroan sebagai satu-satunya produsen sel surya di Indonesia dan produsen modul surya terbesar di Indonesia mempunyai keunggulan bersaing yang kompetitif.

Sekitar 36% dari pendapatan per September 2017 Perseroan berasal dari ekspor ke negara-negara berkembang. Oleh sebab itu, kebijakan dari pemerintah di negara-negara tujuan ekspor perseroan juga akan berdampak kepada kinerja Perseroan. Saat in para Pemerintah-pemerintah dari negara berkembang seperti Amerika Serikat, Eropa, Australia dan Kanada telah memperlakukan kebijakan tarif bea impor atas produk modul surya produksi Cina karena menganggap produsen-produsen modul surya dari Cina menerapkan praktek dumping atas produk-produk yang diekspor ke pasar. Hal ini membuka peluang bagi Perseroan untuk mengekspor ke negara-negara tersebut. Perseroan sebagai prosusen modul surya terbesar di Indonesia dengan setifikasi internasional, mempunyai peluang yang besar untuk meningkatkan ekspor ke negara-negara berkembang.

Page 15: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

xiii

Prospek usaha dimasa yang akan datang, seiring dengan bertambahnya permintaan dari dalam dan luar negeri, maka Perseroan diharapkan dapat memenuhi permintaan tersebut dengan dukungan seluruh stakeholder, dibantu kebijakan pemerintah, kapasitas yang dikembangkan dan teknologi yang terus-menerus diperbaharui.

Keterangan selengkapnya mengenai Prospek Usaha dan Industri Perseroan dapat dilihat pada Bab VIII Prospektus ini.

3. PENAWARAN UMUM PERDANA SAHAM

Berikut merupakan ringkasan struktur Penawaran Umum Perdana Saham Perseroan:

Jumlah Saham Yang Ditawarkan

: Sebesar 203.256.000 (dua ratus tiga juta dua ratus lima puluh enam ribu) saham biasa atas nama, yang mewakili sebesar 20,0002% (dua puluh koma nol nol nol dua persen) dari modal ditempatkan dan disetor setelah Penawaran Umum Saham Perdana

Nilai Nominal : Rp 100 (seratus Rupiah) setiap sahamHarga Penawaran : Rp 400 (empat ratus Rupiah) setiap sahamNilai Emisi : Rp 81.302.400.000 (delapan puluh satu milyar tiga ratus dua juta empat

ratus ribu Rupiah).

Saham Yang Ditawarkan dalam rangka Penawaran Umum Perdana Saham ini seluruhnya merupakan Saham Baru yang berasal dari portepel dan akan memberikan kepada pemegangnya hak yang sama dan sederajat dalam segala hal dengan saham lainnya dari Perseroan yang telah ditempatkan dan disetor penuh, termasuk hak atas pembagian dividen, hak untuk mengeluarkan suara dalam RUPS, hak atas pembagian saham bonus dan hak memesan efek terlebih dahulu sesuai dengan ketentuan dalam UUPT dan UUPM.

Dengan terjualnya seluruh Saham Yang Ditawarkan dalam Penawaran Umum Perdana Saham ini, maka struktur permodalan dan susunan pemegang saham Perseroan sebelum dan setelah Penawaran Umum Perdana Saham secara proforma adalah sebagai berikut:

Keterangan

Sebelum Penawaran Umum Perdana Saham Setelah Penawaran Umum Perdana SahamNilai Nominal Rp 100 per Saham Nilai Nominal Rp 100 per Saham

Jumlah Saham

Jumlah Nilai Nominal (%) Jumlah

SahamJumlah Nilai

Nominal (%)

Modal Dasar 3.250.000.000 325.000.000.000 3.250.000.000 325.000.000.000Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh:- PT Trinitan Global Pasifik 706.330.000 70.633.000.000 86,8780 706.330.000 70.633.000.000 69,5022- Hitachi HighTechnologies

Pte. Ltd 106.684.000 10.668.400.000 13,1220 106.684.000 10.668.400.000 10,4976- Masyarakat* - - - 203.256.000 20.325.600.000 20,0002Jumlah Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh 813.014.000 81.301.400.000 100,0000 1.016.270.000 101.627.000.000 100,0000Saham dalam Portepel 2.436.986.000 243.698.600.000 2.233.730.000 223.373.000.000

*termasuk Program ESA

Sesuai dengan keputusan RUPS Perseroan akan melaksanakan Program ESA.

PROGRAM KEPEMILIKAN SAHAM KARYAWAN PERSEROAN/PROGRAM ESA (EMPLOYEE STOCK ALLOCATION)

Perseroan telah menyetujui rencana Program ESA. Program ESA ini dialokasikan sebesar 0,0012% (nol koma nol nol satu dua persen) dari jumlah saham yang ditawarkan dalam Penawaran Umum atau sejumlah 2.500 (dua ribu lima ratus) saham. Apabila terdapat sisa saham yang tidak diambil bagian oleh karyawan Perseroan, maka sisa saham tersebut akan ditawarkan kepada masyarakat.

Page 16: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

xiv

Program ESA diperuntukkan kepada karyawan Perseroan dan tidak diperuntukkan bagi direksi,komisaris dan pemegang saham Perseroan. Pelaksanaan Program ESA akan mengikuti ketentuan yang terdapat dalam Peraturan No. IX.A.7.

Program alokasi saham pegawai ini merupakan program pemberian jatah saham yang merupakan bagian dari Penawaran Perdana Saham Perseroan kepada pegawai Perseroan yang telah memenuhi kualifikasi dari Perseroan dengan ketentuan bahwa direktur dan komisaris Perseroan tidak diperkenankan untuk mengikuti Program ESA.

Tujuan pelaksanaan Program ESA adalah:

• Retensi Mempertahankan pegawai yang ada dan berkualitas akan menjadi lebih mudah jika mereka memiliki penyertaan modal.

• Motivasi dan KinerjaMenjadikan pegawai bagian dari Perseroan akan meningkatkan kinerja dan motivasi pegawai yang pada akhirnya akan meningkatkan kinerja Perseroan secara keseluruhan. Oleh karena itu, pegawai yang memiliki kepentingan modal signifikan dalam Perseroannya akan memiliki motivasi yang kuat untuk mencurahkan karya terbaiknya dan memaksimalkan kinerja Perseroan dan nilai saham.

• Pengembangan Budaya KelompokDengan dilibatkannya pegawai dalam Program ESA, akan meningkatkan jiwa kebersamaan dan kerja tim, dimana seluruh pegawai bekerjasama memfokuskan pada tujuan kinerja Perseroan. Pegawai akan menjadi lebih peka terhadap kebutuhan Perseroan dan mulai memikirkan dan bertindak seperti seorang pemilik.

Program ESA akan dilaksanakan dan dilaporkan oleh Perseroan dengan mengikuti peraturan dan perundang-undangan yang berlaku. Bentuk saham untuk Program ESA ini adalah seluruhnya berupa Saham Penghargaan yaitu pemberian saham kepada pegawai sebagai penghargaan. Dasar perhitungan yang digunakan Perseroan untuk Saham Penghargaan adalah Prestasi Kerja dan Masa Kerja pegawai.

Syarat Kepersertaan

Direksi Perseroan telah menunjuk pejabat bagian sumber daya manusia dan hukum Perseroan untuk menjadi pengelola ESA. Jumlah karyawan Perseroan yang berhak mengikuti Program ESA akan diatur lebih lanjut dengan tidak mengurangi ketentuan Direksi tersebut. Pegawai yang dapat diikutsertakan dalam Program ESA adalah pegawai yang memenuhi persyaratan kepesertaan sebagai berikut:

• Berstatus pegawai tetap dan masih aktif bekerja pada tanggal 30 September 2017.• Memenuhi tingkat pencapaian kinerja tertentu sesuai dengan standar penilaian kinerja yang

ditetapkan oleh Perseroan.• Memiliki masa kerja minimum 3 (tiga) bulan pada saat Program ESA dilaksanakan.• Tidak dalam status terkena sanksi administratif pada saat implementasi Program ESA.

Page 17: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

xv

Saham Penghargaan

• Saham Penghargaan diberikan oleh Perseroan secara cuma-cuma kepada seluruh pegawai peserta Program ESA yang memenuhi persyaratan atas nama masing masing peserta.

• Perhitungan pengalokasian Saham Penghargaan berdasarkan prestasi, peringkat jabatan dan masa kerja peserta.

• Saham Penghargaan memiliki lock-up period selama 3 (tiga) tahun sejak tanggal distribusi saham.• Peserta tidak dikenakan biaya atas kepemilikan Saham Penghargaan. Saham Penghargaan akan

menjadi beban Perseroan, yaitu dibayar secara penuh oleh Perseroan sesuai Harga Penawaran untuk masingmasing Saham Perseroan.

Tata cara pembagian penjatahan saham

• Pembagian penjatahan Saham Penghargaan diberikan Perseroan kepada pegawai yang telah memenuhi persyaratan atas nama masing-masing peserta.

• Dasar alokasi penjatahan Saham Penghargaan kepada masing-masing pegawai meliputi peringkat jabatan, prestasi kerja dan masa kerja pegawai.

Pegawai yang mendapatkan alokasi penjatahan Saham Penghargaan harus melaksanakan ketentuan dibawah ini:

• Menaati ketentuan peraturan kepemilikan saham ESA yang ditetapkan Perseroan dan peraturan pasar modal Indonesia.

• Melakukan pendaftaran sebagai peminat saham ESA melalui bagian SDM masing-masing Unit Kerja ditempat pegawai peserta ditugaskan Perseroan.

• Bagian SDM Unit Kerja mendata, merekapitulasi dan melaporkan pegawai peserta peminat saham ESA kepada SDM Perseroan Kantor Pusat.

Prosedur Pelaksanaan Program ESA

Perseroan akan menerbitkan formulir penjatahan saham untuk para karyawan yang berhak mendapatkan penjatahan saham untuk Program ESA. Formulir penjatahan saham ini akan diteruskan ke Biro Administrasi Efek (BAE) untuk selanjutnya digunakan sebagai dasar distribusi saham pada tanggal distribusi.

Aspek Perpajakan Program ESA

Untuk Program ESA, peserta Program ESA akan dikenakan pajak penghasilan sesuai dengan tarif yang berlaku dan wajib dibayarkan pada saat peserta Program ESA menerima saham. Pajak penghasilan tersebut akan dibebankan kepada Perseroan. Setelah periode lock-up berakhir dan peserta Program ESA melakukan transaksi penjualan saham melalui bursa efek atau diluar bursa efek maka pajak penghasilan akan dibebankan kepada masing-masing peserta Program ESA. Atas pelaksanaan penjualan tersebut, berlaku ketentuan perpajakan sebagai berikut:

• Untuk pelaksanaan penjualan melalui bursa efek akan dikenakan pajak yang bersifat final yang besarnya 0,1% (nol koma satu persen) dari nilai transaksi.

• Untuk pelaksanaan penjualan saham diluar bursa efek akan dikenakan pajak yang diperhitungkan dari capital gain yang diterima oleh peserta dan akan dikenakan pajak progresif sesuai dengan tarif yang berlaku.

Page 18: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

xvi

Dengan terjualnya seluruh saham yang ditawarkan Perseroan dalam Penawaran Umum ini, dan dengan diimplementasikannya seluruh rencana Program ESA seperti dijelaskan di atas, maka susunan modal saham dan pemegang saham Perseroan sebelum dan sesudah Penawaran Umum ini, secara proforma menjadi sebagai berikut:

Modal SahamDengan Nilai Nominal Rp 100 (seratus Rupiah) Setiap Saham

Keterangan

Sebelum Penawaran Umum Perdana Saham

Sesudah Penawaran Umum Perdana Saham dan Program ESA

Jumlah Saham

Jumlah Nilai Nominal % Jumlah

SahamJumlah Nilai

Nominal %

Modal Dasar 3.250.000.000 325.000.000.000 3.250.000.000 325.000.000.000Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh:- PT Trinitan Global Pasifik 706.330.000 70.633.000.000 86,8780 706.330.000 70.633.000.000 69,5022- Hitachi High Technologies

Pte. Ltd 106.684.000 10.668.400.000 13,1220 106.684.000 10.668.400.000 10,4976- Masyarakat - - - 203.253.500 20.325.350.000 20,0000- Karyawan (ESA) - - - 2.500 250.000 0,0002Jumlah Modal Ditempatkan dan Disetor 813.014.000 81.301.400.000 100,0000 1.016.270.000 101.627.000.000 100,0000Saham Dalam Portepel 2.436.986.000 243.698.600.000 2.233.730.000 223.373.000.000

4. PROGRAM RENCANA PENGGUNAAN DANA

Dana yang diperoleh dari Penawaran Umum Perdana Saham ini setelah dikurangi seluruh biaya-biaya emisi saham, akan dialokasikan seluruhnya untuk:

• 100% akan digunakan oleh Perseroan untuk belanja modal yaitu: pembelian mesin dan peralatan seiring dengan pengembangan kegiatan usaha, dan pembelian tanah serta penambahan area produksi.

Penjelasan lebih lengkap mengenai Rencana Penggunaan Dana dari hasil Penawaran Umum Perdana Saham dapat dilihat pada Bab II Prospektus ini.

5. RISIKO USAHA PERSEROAN

Risiko-risiko berikut merupakan risiko-risiko yang material bagi Perseroan, serta telah dilakukan pembobotan berdasarkan dampak dari masing-masing risiko terhadap kinerja keuangan Perseroan, dimulai dari risiko yang memeliki dampak paling besar ke Perseroan:

A. RISIKO UTAMA YANG MEMPUNYAI PENGARUH SIGNIFIKAN TERHADAP KELANGSUNGAN USAHA PERSEROAN

• Risiko terkait peraturan perundang-undangan

B. RISIKO USAHA YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEGIATAN USAHA PERSEROAN

• Risiko terkait perubahan teknologi• Risiko terkait persaingan usaha di Indonesia• Risiko terkait penurunan permintaan ekspor• Risiko terkait kegagalan pembayaran oleh pelanggan• Risiko terkait berkurangnya order dari pelanggan berulang• Risiko terkait pemogokan tenaga kerja• Risiko terkait keterlambatan dalam penyelesaian produk• Risiko terkait pengiriman produk• Risiko terkait dengan pinjaman bank• Risiko terkait investasi atau aksi korporasi

Page 19: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

xvii

• Risiko terkait pasokan bahan baku• Risiko terkait kelangkaan sumber daya

C. RISIKO UMUM

• Risiko terkait kondisi perekonomian secara makro atau global• Risiko terkait suku bunga acuan pinjaman• Risiko fluktuasi kurs mata uang asing• Risiko terkait tuntutan atau gugatan hukum• Risiko terkait kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan yang berlaku terkait bidang

usaha Perseroan• Risiko terkait kebijakan Pemerintah• Risiko terkait ketentuan negara lain atau peraturan intemasional

D. RISIKO YANG BERHUBUNGAN DENGAN SAHAM

• Risiko terkait kondisi yang terjadi dalam Pasar Modal di Indonesia dapat mempengaruhi harga dan likuiditas saham Perseroan dan belum adanya pasar untuk saham Perseroan sebelum penawaran ini juga dapat menyebabkan tidak likuidnya saham Perseroan

• Risiko terkait harga saham Perseroan dapat mengalami fluktuasi• Risiko terkait Perseroan mungkin tidak dapat membagikan dividen• Risiko terkait penerbitan saham atau surat berharga bersifat ekuitas lainnya

Manajemen Perseroan menyatakan bahwa semua risiko usaha material yang sedang dihadapi oleh Perseroan dalam melaksanakan kegiatan usaha telah diungkapkan dalam Prospektus dan disusun berdasarkan bobot risiko, yang dimulai dari risiko utama Perseroan, dari masing-masing risiko terhadap kinerja keuangan Perseroan dalam Prospektus.

Secara lebih terinci, masing-masing risiko tersebut dibahas dalam Bab VI dalam Prospektus ini.

6. IKHTISAR DATA KEUANGAN PENTING

Angka-angka ikhtisar data keuangan penting di bawah ini berasal dan/atau dihitung berdasarkan laporan posisi keuangan konsolidasi Perseroan dan Entitas Anak pada tanggal 30 September 2017 dan laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi Perseroan dan Entitas Anak untuk sembilan bulan yang berakhir pada tanggal tersebut dan laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain Perseroan untuk sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2016 (tidak diaudit), dan laporan posisi keuangan Perseroan pada tanggal 31 Desember 2016, 2015 dan 2014 dan untuk tahun yang berakhir pada tanggal-tanggal tersebut.

Laporan posisi keuangan konsolidasi Perseroan dan Entitas Anak pada tanggal 30 September 2017 dan laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi Perseroan dan Entitas Anak untuk sembilan bulan yang berakhir pada tanggal tersebut yang telah diaudit oleh Kantor Akuntan Publik Hadori Sugiarto Adi & Rekan (anggota dari HLB International) yang ditandatangani oleh Yulianti Sugiarta dengan pendapat Wajar Tanpa Modifikasian dan laporan posisi keuangan Perseroan pada tanggal 31 Desember 2016, 2015 dan 2014 dan untuk tahun yang berakhir pada tanggal-tanggal tersebut yang telah diaudit oleh Kantor Akuntan Publik Hadori Sugiarto Adi & Rekan (anggota dari HLB International) yang ditandatangani oleh Wahyu Wibowo dengan pendapat Wajar Tanpa Modifikasian.

Page 20: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

xviii

Laporan Posisi Keuangan

(dalam jutaan Rupiah)

Uraian 30 September 2017

31 Desember2016 2015 2014

Jumlah Aset 448.587 350.618 272.869 79.811Jumlah Liabilitas 347.937 267.156 227.632 51.750Jumlah Ekuitas 100.650 83.462 45.237 28.061

Laporan Laba Rugi dan Penghasilan Komprehensif Lain

(dalam Jutaan Rupiah)30 September

2017(Sembilan

Bulan)

30 September 2016

(Sembilan Bulan)(Tidak Diaudit)

31 Desember

2016 2015 2014

PENJUALAN BERSIH 314.924 168.278 329.263 302.104 220.122 BEBAN POKOK PENJUALAN (249.161) (134.364) (278.459) (251.134) (199.718) LABA KOTOR 65.763 33.914 50.804 50.970 20.404

Pendapatan lain-lain 1.109 3.389 5.562 1.699 975 Beban penjualan (4.833) (3.873) (4.574) (2.280) (1.005)Beban umum dan administrasi (23.856) (14.216) (17.028) (21.322) (6.408)Beban keuangan (9.510) (6.867) (14.343) (4.488) (2.666)Beban lain-lain (3.041) (1.611) (2.510) (14.500) (1.066)LABA SEBELUM TAKSIRAN

PENGHASILAN (BEBAN) PAJAK 25.632 10.736 17.911 10.079 10.234

Jumlah taksiran penghasilan (beban) pajak (6.505) (2.674) (4.515) (2.360) (2.348)

LABA PERIODE/TAHUN BERJALAN 19.127 8.062 13.396 7.719 7.886

Jumlah penghasilan (beban) komprehensif lain setelah pajak (265) (128) (171) (30) (4)

JUMLAH LABA KOMPREHENSIF PERIODE/TAHUN BERJALAN 18.862 7.934 13.225 7.689 7.882

Penjelasan lebih lengkap mengenai Ikhtisar Data Keuangan Penting dapat dilihat pada Bab IV Prospektus ini.

7. KEBIJAKAN DIVIDEN

Sesuai dengan peraturan perundang-undangan Indonesia, keputusan mengenai pembagian dividen ditetapkan melalui persetujuan pemegang saham pada Rapat Umum Pemegang Saham (“RUPS”) Tahunan berdasarkan rekomendasi dari Direksi Perseroan. Perseroan dapat membagikan dividen kas pada tahun dimana Perseroan mencatatkan saldo laba positif. Anggaran Dasar Perseroan memperbolehkan pembagian dividen kas interim selama dividen kas interim tersebut tidak menyebabkan nilai aset bersih Perseroan menjadi lebih kecil dari modal ditempatkan dan disetor serta dengan memperhatikan ketentuan mengenai penyisihan cadangan wajib sebagaimana yang dipersyaratkan dalam UUPT. Distribusi tersebut akan ditentukan oleh Direksi Perseroan setelah disetujui Dewan Komisaris. Jika pada akhir tahun keuangan Perseroan mengalami kerugian, distribusi dividen interim harus dikembalikan oleh para pemegang saham kepada Perseroan, dan Direksi bersama-sama dengan Dewan Komisaris akan bertanggung jawab secara tanggung renteng dalam hal dividen interim tidak dikembalikan ke Perseroan.

Setelah Penawaran Umum Perdana Saham ini, manajemen Perseroan bermaksud membayarkan dividen kas kepada pemegang saham Perseroan dalam jumlah sebanyak-banyaknya 40% (empat puluh persen) atas laba bersih tahun berjalan Perseroan tanpa memperhitungkan kenaikan atau penurunan nilai wajar atas properti investasi mulai tahun buku 2018. Besarnya pembagian dividen

Page 21: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

xix

akan bergantung pada hasil kegiatan usaha dan arus kas Perseroan serta prospek usaha, kebutuhan modal kerja, belanja modal dan rencana investasi Perseroan di masa yang akan datang dan dengan memperhatikan pembatasan peraturan dan kewajiban lainnya.

Tidak terdapat negative covenant yang dapat menghambat Perseroan untuk melakukan pembagian dividen kepada pemegang saham.

Kebijakan dividen selengkapnya dapat dilihat pada Bab XI Prospektus ini.

8. PERKARA HUKUM YANG SEDANG DIHADAPI PERSEROAN, ENTITAS ANAK, ANGGOTA DEWAN KOMISARIS DAN DIREKSI PERSEROAN SERTA ANGGOTA DEWAN KOMISARIS DAN DIREKSI ENTITAS ANAK

Pada tanggal Prospektus ini diterbitkan, Perseroan, Entitas Anak, anggota Dewan Komisaris dan Direksi Perseroan serta anggota Dewan Komisaris dan Direksi Entitas Anak, tidak sedang terlibat perkara-perkara perdata, pidana, dan/atau perselisihan di lembaga peradilan dan/atau di lembaga perwasitan baik di Indonesia maupun di luar negeri atau perselisihan administratif dengan instansi pemerintah yang berwenang termasuk perselisihan sehubungan dengan kewajiban perpajakan atau perselisihan yang berhubungan dengan masalah perburuhan/hubungan industrial atau tidak pernah dinyatakan pailit yang dapat mempengaruhi secara material kegiatan usaha dan/atau kelangsungan kegiatan usaha Perseroan serta rencana Penawaran Umum Perdana Saham ini.

Pada tanggal Prospektus ini diterbitkan, tidak ada somasi yang berpotensi menjadi perkara baik yang dihadapi Perseroan, Entitas Anak, anggota Dewan Komisaris dan Direksi Perseroan serta anggota Dewan Komisaris dan Direksi Entitas Anak.

9. KETERANGAN MENGENAI ENTITAS ANAK YANG SIGNIFIKAN

Pada tanggal Prospektus ini diterbitkan, Perseroan memiliki 1 (satu) Entitas Anak Langsung dengan kepemilikan diatas 50%, sebagai berikut:

Nama Perusahaan Kegiatan Usaha PersentaseKepemilikan

Tahun Penyertaan Domisili Keterangan

OperasionalPT Space Energy Indonesia

Perdagangan 99% kepemilikan langsung oleh Perseroan

2017 Depok -

PT Space Energy Indonesia (”SEI”)

Umum

SEI adalah Entitas Anak Perseroan yang bergerak di bidang perdagangan pembangkit listrik tenaga surya (“PLTS”).

SEI didirikan berdasarkan Akta No. 23 tanggal 20 Oktober 2009 dari Petrus Suandi Halim, S.H., Notaris di Jakarta. Akta pendirian ini telah disahkan oleh Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia dengan surat keputusannya No. AHU-58520.AH.01.01.Tahun 2009, tanggal 1 Desember 2009 untuk selanjutnya disebut “Akta Pendirian SEI”.

Anggaran dasar SEI telah mengalami perubahan dengan perubahan terakhir mengenai peningkatan modal dasar dan modal ditempatkan dan disetor penuh yang diaktakan dengan akta No. 45 tanggal 27 September 2017 oleh Petrus Suandi Halim, S.H., Notaris di Jakarta, dan telah mendapatkan pengesahan dari Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia dengan surat keputusannya No. AHU-0020058.AH.01.02.TAHUN 2017, tanggal 29 September 2017.

Sampai saat ini, belum ada kegiatan operasional dari PT Space Energy.

Kantor SEI beralamat di Depok.

Page 22: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

xx

Struktur Permodalan dan Kepemilikan Saham

Berdasarkan Akta Pernyataan Keputusan Pemegang Saham No. 45 tanggal 27 September 2017 oleh Petrus Suandi Halim, S.H., Notaris di Jakarta, dan telah mendapatkan pengesahan dari Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia dengan surat keputusannya No. AHU-0020058.AH.01.02.TAHUN 2017, tanggal 29 September 2017, struktur permodalan dan pemegang saham SEI adalah sebagai berikut:

KeteranganNilai Nominal Rp 100.000 per Saham

Jumlah Saham Jumlah Nilai Nominal (%)Modal Dasar 100.000 10.000.000.000Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh

1. PT Sky Energy Indonesia 2. Jackson Tandiono

24.750250

2.475.000.00025.000.000

99,0001,00

Jumlah Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh 25.000 2.500.000.000 100,00Jumlah Saham dalam Portepel 75.000 7.500.000.000 -

Pengurusan dan pengawasan

Pada tanggal diterbitkannya Prospektus ini, susunan Komisaris dan Direksi SEI adalah berdasarkan Akta Pernyataan Keputusan Pemegang Saham SEI No. 41 tanggal 22 Maret 2011, dibuat oleh Notaris P. Suandi Halim, S.H., Notaris di Kota Jakarta yang telah memperoleh Penerimaan Pemberitahuan Perubahan Data Perseroan dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Nomor AHU-AH.01.10-13098 tanggal 3 Mei 2011 dengan Daftar Perseroan Nomor AHU-0035192.AH.01.09.TAHUN 2011 tanggal 3 Mei 2011, sehingga susunan Komisaris dan Direksi SEI adalah sebagai berikut:

Komisaris : Richard TandionoDirektur : Jackson Tandiono

Ikhtisar Data Keuangan Penting

Tabel di bawah ini menyajikan ikhtisar data keuangan SEI yang bersumber dari laporan keuangan auditan SEI untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2017 dan tahun yang berakhir pada tanggal-tanggal 31 Desember 2016, 2015 dan 2014, yang telah diaudit oleh Kantor Akuntan Publik Hadori Sugiarto Adi & Rekan (anggota dari HLB International) berdasarkan standar audit yang ditetapkan oleh IAPI, dengan pendapat wajar tanpa modifikasian.

Laporan Posisi Keuangan

(dalam jutaan Rupiah)

Keterangan30 September

201731 Desember

2016 2015 2014Jumlah Aset 2.500 250 250 250Jumlah Liabiltas - - - -Jumlah Ekuitas 2.500 250 250 250

Laporan Laba Rugi dan Penghasilan Komprehensif Lain

(dalam jutaan Rupiah)

Keterangan30 September

201731 Desember

2016 2015 2014Penjualan - - - -Beban Pokok Penjualan - - - -Pendapatan (Beban) Lain-lain (0,230) - - -Laba (Rugi) Periode/Tahun Berjalan (0,230) - - -

Page 23: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

1

I. PENAWARAN UMUM

Perseroan dengan ini melakukan Penawaran Umum Perdana Saham sebesar 203.256.000 (dua ratus tiga juta dua ratus lima puluh enam ribu) saham biasa atas nama, dengan nilai nominal Rp 100 (seratus Rupiah) setiap saham yang mewakili sebesar 20,0002% (dua puluh koma nol nol nol dua persen) dari modal yang telah ditempatkan dan disetor penuh dalam Perseroan setelah Penawaran Umum Perdana.

Keseluruhan saham tersebut ditawarkan kepada Masyarakat dengan Harga Penawaran Rp 400 (empat ratus Rupiah) setiap saham, yang harus dibayar penuh pada saat mengajukan FPPS. Jumlah Penawaran Umum Perdana Saham adalah sebesar Rp 81.302.400.000 (delapan puluh satu milyar tiga ratus dua juta empat ratus ribu Rupiah).

PT Sky Energy Indonesia Tbk.Kegiatan Usaha Utama:

Bergerak dalam industri mesin pembangkit listrik Berkedudukan di Jakarta Selatan

Kantor Pusat:Graha Mas Fatmawati B/10

Jl. RS. Fatmawati No. 71Cipete Utara, Kebayoran Baru

Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12150

Kantor Operasional:Jl Mercedes Benz No.258

Cicadas, Gn. PutriBogor, Jawa Barat 16964

Telepon: (021) 8686 3335Faksimili: (021) 8686 3339

Website: www.sky-energy.co.idEmail: [email protected]

Saham-saham Yang Ditawarkan dalam rangka Penawaran Umum Perdana Saham ini seluruhnya adalah Saham Baru yang dikeluarkan dari portepel Perseroan dan akan memberikan kepada pemegangnya hak yang sama dan sederajat dalam segala hal dengan saham lainnya dari Perseroan yang telah ditempatkan dan disetor penuh, termasuk hak atas pembagian dividen, hak untuk mengeluarkan suara dalam RUPS, hak atas pembagian saham bonus dan hak memesan efek terlebih dahulu sesuai dengan ketentuan dalam UUPT dan UUPM.

RISIKO UTAMA YANG DIHADAPI PERSEROAN YAITU RISIKO TERKAIT PERATURAN PERUNDANG-UNDANGAN. RISIKO USAHA PERSEROAN SELENGKAPNYA DICANTUMKAN PADA BAB VI DI DALAM PROSPEKTUS INI.

PERSEROAN TIDAK DAPAT MEMPREDIKSI APAKAH PERDAGANGAN SAHAM PERSEROAN DI BURSA EFEK AKAN AKTIF ATAU LIKUIDITAS SAHAM PERSEROAN AKAN TERJAGA, SEHNGGA TERDAPAT RISIKO TIDAK LIKUIDNYA SAHAM YANG DITAWARKAN PADA PENAWARAN UMUM PERDANA SAHAM INI.

Page 24: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

2

Perseroan pada awalnya didirikan dengan nama PT Sky Energy Indonesia sebagaimana termaktub dalam Akta Pendirian Nomor: 06 tanggal 04 Juli 2008, yang dibuat di hadapan Petrus Suandi Halim, S.H., Notaris di Jakarta, akta mana telah mendapat pengesahan dari Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia berdasarkan Keputusan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Nomor: AHU-09133.AH.01.01.Tahun 2009 tanggal 24 Maret 2009 dan telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0011259.AH.01.09.Tahun 2009 tanggal 24 Maret 2009, serta telah diumumkan dalam Berita Negara Republik Indonesia Nomor: 43 tanggal 29 Mei 2009, Tambahan Berita Negara Republik Indonesia Nomor: 14295/2009 (“Akta Pendirian”). Anggaran dasar Perseroan telah mengalami beberapa kali perubahan dan perubahan anggaran dasar Perseroan dalam rangka melakukan peningkatan modal ditempatkan dan disetor Perseroan adalah sebagaimana termaktub dalam Akta Pendirian Nomor: 06 tanggal 04 Juli 2008, yang dibuat di hadapan Petrus Suandi Halim, S.H., Notaris di Jakarta, akta mana telah mendapat pengesahan dari Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia berdasarkan Keputusan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Nomor: AHU-09133.AH.01.01.Tahun 2009 tanggal 24 Maret 2009 dan telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0011259.AH.01.09.Tahun 2009 tanggal 24 Maret 2009, serta telah diumumkan dalam Berita Negara Republik Indonesia Nomor: 43 tanggal 29 Mei 2009, Tambahan Berita Negara Republik Indonesia Nomor: 14295/2009.

Perubahan anggaran dasar Perseroan yang terakhir sebagaimana termaktub dalam Akta Pernyataan Keputusan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa Nomor: 37 tanggal 16 November 2017, yang dibuat di hadapan Leolin Jayayanti, S.H., M.Kn., Notaris di Jakarta, akta mana telah mendapat persetujuan dari Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia berdasarkan Surat Keputusan Nomor: AHU-0024217.AH.01.02.Tahun 2017 tanggal 20 November 2017 dan telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0146604.AH.01.11.Tahun 2017 tanggal 20 November 2017, serta telah dicatat dalam Database Sisminbakum Departemen Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia sesuai dengan (i) Surat Nomor: AHU-AH.01.03-0192351 tanggal 20 November 2017 perihal Penerimaan Pemberitahuan Perubahan Anggaran Dasar Perseroan dan telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0146604.AH.01.11.Tahun 2017 tanggal 20 November 2017; dan (ii) Surat Nomor: AHU-AH.01.03-0192352 tanggal 20 November 2017 perihal Penerimaan Pemberitahuan Perubahan Data Perseroan dan telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0146604.AH.01.11.Tahun 2017 tanggal 20 November 2017, yang antara lain sehubungan dengan persetujuan para pemegang saham Perseroan atas (i) perubahan susunan anggota direksi dan dewan komisaris Perseroan; (ii) mengubah status Perseroan dari Perseroan Tertutup menjadi Perseroan Terbuka; (iii) melakukan penawaran umum saham perdana (Initial Public Offering/IPO) Perseroan melalui pengeluaran saham baru dari dalam simpanan (portepel) Perseroan sebanyak-banyaknya 203.256.000 (dua ratus tiga juta dua ratus lima puluh enam ribu) saham, yang ditawarkan kepada masyarakat untuk dicatatkan di Bursa Efek Indonesia; (iv) pemberian program Alokasi Saham Kepada Karyawan (Employee Stock Allocation/ESA) sebanyak-banyaknya 10% (sepuluh persen) dari seluruh saham baru yang akan ditawarkan/dijual kepada masyarakat melalui penawaran umum, dengan memperhatikan peraturan Bursa Efek yang berlaku di tempat di mana saham Perseroan akan dicatatkan dan peraturan perundang-undangan yang berlaku; (v) menyetujui memberikan kuasa dan wewenang kepada a) Direksi Perseroan untuk melaksanakan segala tindakan yang diperlukan sehubungan dengan penawaran umum saham perdana Perseroan, termasuk tetapi tidak terbatas pada menetapkan harga penawaran dengan persetujuan Dewan Komisaris, menetapkan kepastian jumlah saham yang ditawarkan dengan persetujuan Dewan Komisaris, menitipkan saham Perseroaan dalam penitipan kolektif PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) sesuai dengan peraturan KSEI, dan mencatatkan seluruh saham Perseroan yang telah dikeluarkan dan disetor penuh pada Bursa Efek Indonesia; dan b) Dewan Komisaris Perseroan untuk menyatakan dalam akta Notaris tersendiri mengenai peningkatan modal ditempatkan dan disetor Perseroan, setelah Penawaran Umum selesai dilaksanakan; dan (vi) menyetujui perubahan seluruh ketentuan Anggaran Dasar Perseroan dalam rangka menjadi perusahaan terbuka antara lain untuk disesuaikan dengan a) Peraturan Nomor IX.J1 tentang Pokok-Pokok Anggaran Dasar Perseroan Yang Melakukan Penawaran Umum Efek Bersifat Ekuitas dan Perusahaan Publik; b) Peraturan Otoritas Jasa Keuangan Nomor 32/POJK.04/2014 sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan Nomor 10/POJK.04/2017; dan c) Peraturan Otoritas Jasa Keuangan Nomor 33/POJK.04/2014.

Page 25: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

3

Berdasarkan Akta Pernyataan Keputusan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa Nomor: 37 tanggal 16 November 2017, yang dibuat di hadapan Leolin Jayayanti, S.H., M.Kn., Notaris di Jakarta, struktur permodalan dan susunan pemegang saham Perseroan terakhir pada tanggal Prospektus ini diterbitkan adalah sebagai berikut:

Modal SahamTerdiri dari Saham Biasa Atas Nama

Dengan Nilai Nominal Rp 100 (seratus Rupiah) setiap saham

Keterangan Jumlah Saham Jumlah Nilai Nominal (%)Modal Dasar 3.250.000.000 325.000.000.000Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh1. PTTrinitanGlobalPasifik(d/hPTMatracomMultiPerdana)2. Hitachi High Technologies Pte. Lte

706.330.000106.684.000

70.633.000.00010.668.400.000

86,8813,12

Jumlah Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh 813.014.000 81.301.400.000 100,00Jumlah Saham dalam Portepel 2.436.986.000 243.698.600.000 -

PENAWARAN UMUM PERDANA SAHAM

Jumlah Saham Yang Ditawarkan dalam Penawaran Umum Perdana Saham adalah sebesar 203.256.000 saham biasa atas nama yang berasal dari portepel, atau mewakili sebesar 20,0002% (dua puluh koma nol nol nol dua persen) dari modal ditempatkan dan disetor penuh dalam Perseroan setelah Penawaran Umum Perdana Saham.

Dengan terjualnya seluruh Saham Yang Ditawarkan dalam Penawaran Umum Perdana Saham ini, maka struktur permodalan dan susunan pemegang saham Perseroan sebelum dan setelah Penawaran Umum Perdana Saham secara proforma akan menjadi sebagai berikut:

Modal SahamDengan Nilai Nominal Rp 100 (seratus Rupiah) Setiap Saham

KeteranganSebelum Penawaran UmumPerdana Saham Sesudah Penawaran Umum Perdana

SahamJumlah Saham

Jumlah Nilai Nominal % Jumlah

SahamJumlah Nilai

Nominal %

Modal Dasar 3.250.000.000 325.000.000.000 3.250.000.000 325.000.000.000Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh:- PTTrinitanGlobalPasifik 706.330.000 70.633.000.000 86,8780 706.330.000 70.633.000.000 69,5022- Hitachi High Technologies Pte. Ltd 106.684.000 10.668.400.000 13,1220 106.684.000 10.668.400.000 10,4976- Masyarakat* - - - 203.256.000 20.325.600.000 20,0002Jumlah Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh 813.014.000 81.301.400.000 100,0000 1.016.270.000 101.627.000.000 100,0000Saham dalam Portepel 2.436.986.000 243.698.600.000 2.233.730.000 223.373.000.000

PROGRAM KEPEMILIKAN SAHAM KARYAWAN PERSEROAN/PROGRAM ESA (EMPLOYEE STOCK ALLOCATION)

Perseroan telah menyetujui rencana Program ESA. Program ESA ini dialokasikan sebesar 0,0012% (nol koma nol nol satu dua persen) dari jumlah saham yang ditawarkan dalam Penawaran Umum atau sejumlah 2.500 (dua ribu lima ratus) saham. Jumlah karyawan yang akan diikutsertakan dalam Program ESA adalah sebanyak 25 karyawan, Apabila terdapat sisa saham yang tidak diambil bagian oleh karyawan Perseroan, maka sisa saham tersebut akan ditawarkan kepada masyarakat. Program ESA diperuntukkan kepada karyawan Perseroan dan tidak diperuntukkan bagi direksi,komisaris dan pemegang saham Perseroan. Pelaksanaan Program ESA akan mengikuti ketentuan yang terdapat dalam Peraturan No. IX.A.7.

Page 26: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

4

Program alokasi saham pegawai ini merupakan program pemberian jatah saham yang merupakan bagian dari Penawaran Perdana Saham Perseroan kepada pegawai Perseroan yang telah memenuhi kualifikasidariPerseroandenganketentuanbahwadirekturdankomisarisPerseroantidakdiperkenankanuntuk mengikuti Program ESA.

Tujuan pelaksanaan Program ESA adalah:

• Retensi Mempertahankan pegawai yang ada dan berkualitas akan menjadi lebih mudah jika mereka memiliki penyertaan modal.

• Motivasi dan KinerjaMenjadikan pegawai bagian dari Perseroan akan meningkatkan kinerja dan motivasi pegawai yang pada akhirnya akan meningkatkan kinerja Perseroan secara keseluruhan. Oleh karena itu, pegawai yangmemilikikepentinganmodalsignifikandalamPerseroannyaakanmemilikimotivasiyangkuatuntuk mencurahkan karya terbaiknya dan memaksimalkan kinerja Perseroan dan nilai saham.

• Pengembangan Budaya KelompokDengan dilibatkannya pegawai dalam Program ESA, akan meningkatkan jiwa kebersamaan dan kerja tim, dimana seluruh pegawai bekerjasama memfokuskan pada tujuan kinerja Perseroan. Pegawai akan menjadi lebih peka terhadap kebutuhan Perseroan dan mulai memikirkan dan bertindak seperti seorang pemilik.

Program ESA akan dilaksanakan dan dilaporkan oleh Perseroan dengan mengikuti peraturan dan perundang-undangan yang berlaku. Bentuk saham untuk Program ESA ini adalah seluruhnya berupa Saham Penghargaan yaitu pemberian saham kepada pegawai sebagai penghargaan. Dasar perhitungan yang digunakan Perseroan untuk Saham Penghargaan adalah Prestasi Kerja dan Masa Kerja pegawai.

Syarat Kepersertaan

Direksi Perseroan telah menunjuk pejabat bagian sumber daya manusia dan hukum Perseroan untuk menjadi pengelola ESA. Jumlah karyawan Perseroan yang berhak mengikuti Program ESA akan diatur lebih lanjut dengan tidak mengurangi ketentuan Direksi tersebut. Pegawai yang dapat diikutsertakan dalam Program ESA adalah pegawai yang memenuhi persyaratan kepesertaan sebagai berikut:

• Berstatuspegawaitetapdanmasihaktifbekerjapadatanggal30September2017.• Memenuhi tingkat pencapaian kinerja tertentu sesuai dengan standar penilaian kinerja yang

ditetapkan oleh Perseroan.• Memilikimasakerjaminimum3(tiga)bulanpadasaatProgramESAdilaksanakan.• TidakdalamstatusterkenasanksiadministratifpadasaatimplementasiProgramESA.

Saham Penghargaan • Saham Penghargaan diberikan oleh Perseroan secara cuma-cuma kepada seluruh pegawai

peserta Program ESA yang memenuhi persyaratan atas nama masing masing peserta.• Perhitungan pengalokasian Saham Penghargaan berdasarkan prestasi, peringkat jabatan dan

masa kerja peserta.• SahamPenghargaanmemilikilock-up period selama 3 (tiga) tahun sejak tanggal distribusi saham.• PesertatidakdikenakanbiayaataskepemilikanSahamPenghargaan.SahamPenghargaanakan

menjadi beban Perseroan, yaitu dibayar secara penuh oleh Perseroan sesuai Harga Penawaran untuk masing-masing Saham Perseroan.

Page 27: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

5

Tata cara pembagian penjatahan saham • Pembagian penjatahan Saham Penghargaan diberikan Perseroan kepada pegawai yang telah

memenuhi persyaratan atas nama masing-masing peserta.• DasaralokasipenjatahanSahamPenghargaankepadamasing-masingpegawaimeliputiperingkat

jabatan, prestasi kerja dan masa kerja pegawai.

Pegawai yang mendapatkan alokasi penjatahan Saham Penghargaan harus melaksanakan ketentuan dibawah ini:

• MenaatiketentuanperaturankepemilikansahamESAyangditetapkanPerseroandanperaturanpasar modal Indonesia.

• Melakukan pendaftaran sebagai peminat sahamESAmelalui bagianSDMmasing-masingUnitKerja ditempat pegawai peserta ditugaskan Perseroan.

• BagianSDMUnitKerjamendata,merekapitulasidanmelaporkanpegawaipesertapeminatsahamESA kepada SDM Perseroan Kantor Pusat.

Prosedur Pelaksanaan Program ESA

Perseroan akan menerbitkan formulir penjatahan saham untuk para karyawan yang berhak mendapatkan penjatahan saham untuk Program ESA. Formulir penjatahan saham ini akan diteruskan ke Biro Administrasi Efek (BAE) untuk selanjutnya digunakan sebagai dasar distribusi saham pada tanggal distribusi.

Aspek Perpajakan Program ESA

Untuk Program ESA, peserta Program ESA akan dikenakan pajak penghasilan sesuai dengan tarif yang berlaku dan wajib dibayarkan pada saat peserta Program ESA menerima saham. Pajak penghasilan tersebut akan dibebankan kepada Perseroan. Setelah periode lock-up berakhir dan peserta Program ESA melakukan transaksi penjualan saham melalui bursa efek atau diluar bursa efek maka pajak penghasilan akan dibebankan kepada masing-masing peserta Program ESA. Atas pelaksanaan penjualan tersebut, berlaku ketentuan perpajakan sebagai berikut:

• Untukpelaksanaanpenjualanmelaluibursaefekakandikenakanpajakyangbersifatfinalyangbesarnya 0,1% (nol koma satu persen) dari nilai transaksi.

• Untukpelaksanaanpenjualansahamdiluarbursaefekakandikenakanpajakyangdiperhitungkandari capital gain yang diterima oleh peserta dan akan dikenakan pajak progresif sesuai dengan tarif yang berlaku.

Page 28: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

6

Dengan terjualnya seluruh saham yang ditawarkan Perseroan dalam Penawaran Umum ini, dan dengan diimplementasikannya seluruh rencana Program ESA seperti dijelaskan di atas, maka susunan modal saham dan pemegang saham Perseroan sebelum dan sesudah Penawaran Umum ini, secara proforma menjadi sebagai berikut:

Modal SahamDengan Nilai Nominal Rp 100 (seratus Rupiah) Setiap Saham

Keterangan

Sebelum Penawaran Umum Perdana Saham

Sesudah Penawaran Umum Perdana Saham dan Program ESA

Jumlah Saham

Jumlah Nilai Nominal % Jumlah

SahamJumlah Nilai

Nominal %

Modal Dasar 3.250.000.000 325.000.000.000 3.250.000.000 325.000.000.000Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh:- PTTrinitanGlobalPasifik 706.330.000 70.633.000.000 86,8780 706.330.000 70.633.000.000 69,5022- Hitachi High Technologies

Pte. Ltd 106.684.000 10.668.400.000 13,1220 106.684.000 10.668.400.000 10,4976- Masyarakat - - - 203.253.500 20.325.350.000 20,0000- Karyawan (ESA) - - - 2.500 250.000 0,0002Jumlah Modal Ditempatkan dan Disetor 813.014.000 81.301.400.000 100,0000 1.016.270.000 101.627.000.000 100,0000Saham Dalam Portepel 2.436.986.000 243.698.600.000 2.233.730.000 223.373.000.000

PENCATATAN SAHAM PERSEROAN DI BURSA EFEK INDONESIA

Bersamaan dengan pencatatan saham yang berasal dari Penawaran Umum Perdana Saham ini sebanyak bannyaknya sebesar 203.256.000 saham biasa atas nama atau sebesar 20,0002% (Dua puluh koma nol nol nol dua persen) dari modal ditempatkan dan disetor penuh setelah Penawaran Umum Perdana Saham ini, maka Perseroan juga akan mencatatkan seluruh saham biasa atas nama pemegang saham sebelum Penawaran Umum Perdana Saham sejumlah 813.014.000 saham. Dengan demikian, jumlah saham yang akan dicatatkan oleh Perseroan di BEI adalah sebesar 1.016.270.000 saham, atau sejumlah 100% dari jumlah modal ditempatkan atau disetor penuh sesudah Penawaran Umum Perdana Saham ini.

Sehubungan dengan adanya pengeluaran saham baru yang berasal dari portepel, 6 (enam) bulan sebelum Pernyataan Pendaftaran berdasarkan Akta Pernyataan Keputusan Rapat Umum Pemegang Saham Nomor : 63 tanggal 13 Oktober 2017, yang dibuat dihadapan Leolin Jayayanti, S.H., M.Kn., Notaris di Jakarta, maka sesuai dengan Peraturan OJK No. 25/2017, maka setiap pihak yang memperoleh saham dari Emiten dengan harga dan atau nilai konversi dan atau harga pelaksanaan di bawah harga Penawaran Umum perdana saham dalam jangka waktu 6 (enam) bulan sebelum penyampaian Pernyataan Pendaftaran kepada OJK, dilarang untuk mengalihkan sebagian atau seluruh kepemilikan atas saham Emiten tersebut sampai dengan 8 (delapan) bulan setelah Pernyataan Pendaftaran menjadi Efektif, dalam hal ini pihak tersebut adalah PT Trinitan Global Pasifik dan Hitachi High Technologies Pte. Ltd.

Page 29: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

7

II. PENGGUNAAN DANA YANG DIPEROLEH DARI HASIL PENAWARAN UMUM

Dana yang diperoleh dari Penawaran Umum ini setelah dikurangi seluruh biaya-biaya emisi saham, akan dialokasikan seluruhnya untuk:

• 100%akandigunakanolehPerseroanuntukbelanjamodalyaitu:pembelianmesindanperalatanseiring dengan pengembangan kegiatan usaha, dan pembelian tanah serta penambahan area produksi.

Alasan dan pertimbangan dilakukannya pembelian (mesin, peralatan, dan tanah) serta penambahan area produksi untuk menambah kapasitas produksi Perseroan sehubungan dengan pencapaian target peningkatan penjualan Perseroan.

Jenis mesin dan peralatan yang akan dibeli adalah Line Production PV Cell dan Full Automatic Line Production PV Module.

Rencana lokasi tanah dan area produksi yang akan dibeli terletak di Jl. Anyer, Desa Leunutug Kecamatan Citeureup, Sentul, Bogor Jawa Barat.

Pada saat Prospektus ini diterbitkan, Perseroan belum memiliki komitmen dengan pihak penjual atau supplier.

PihakpenjualperalatanbukanlahpihakafiliasidariPerseroan.

Perseroan berencana untuk melaksanakan rencana penggunaan dana pada bulan April 2018 sampai dengan 31 Desember 2018.

Perkiraaan jumlah dana yang dibutuhkan untuk rencana tersebut adalah Rp 228 milyar dimana sebagian akan menggunakan dana dari Hasil Penawaran Umum.

Dalam hal jumlah dana hasil Penawaran Umum tidak mencukupi kebutuhan modal kerja Perseroan, maka Perseroan akan menggunakan dana dari pihak ketiga.

Apabila dana hasil Penawaran Umum Perdana Saham belum dipergunakan seluruhnya, maka penempatan sementara dana hasil Penawaran Umum Perdana Saham tersebut harus dilakukan Perseroan dengan memperhatikan keamanan dan likuiditas serta dapat memberikan keuntungan finansial yang wajar bagi Perseroan dan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undanganyang berlaku.

Sesuai dengan Peraturan OJK No. 30/2015, Perseroan akan menyampaikan laporan realisasi penggunaan dana hasil Penawaran Umum Saham Perdana ini kepada OJK dan wajib mempertanggungjawabkan realisasi penggunaan dana hasil Penawaran Umum Saham Perdana ini dalam RUPS Tahunan Perseroan sampai dengan seluruh dana hasil Penawaran Umum Saham Perdana telah direalisasikan. Laporan realisasi penggunaan dana yang disampaikan kepada OJK akan dibuat secara berkala setiap 6 (enam) bulan (Juni dan Desember) sampai dengan seluruh dana hasil Penawaran Umum Saham Perdana ini telah direalisasikan. Perseroan akan menyampaikan laporan tersebut selambat-lambatnya tanggal 15 bulan berikutnya.

Apabila di kemudian hari Perseroan bermaksud mengubah rencana penggunaan dana hasil Penawaran Umum Saham Perdana ini, maka Perseroan akan terlebih dahulu melaporkan rencana tersebut ke OJK dengan mengemukakan alasan beserta pertimbangannya, dan perubahan penggunaan dana tersebut harus mendapat persetujuan dari RUPS terlebih dahulu. Pelaporan perubahan rencana penggunaan dana tersebut akan dilakukan bersamaan dengan pemberitahuan mata acara RUPS kepada OJK.

Page 30: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

8

Dalam hal Perseroan akan melaksanakan suatu transaksi dengan menggunakan dana hasil Penawaran Umumyangmerupakantransaksiafiliasidanbenturankepentingantransaksitertentudan/atautransaksimaterial, Perseroan akan memenuhi ketentuan sebagaimana diatur dalam Peraturan No. IX.E.1 dan/atau Peraturan No. IX.E.2.

Sesuai dengan Peraturan OJK No. 8/2017, total perkiraan biaya yang dikeluarkan oleh Perseroan adalah sekitar 5,57% dari nilai Penawaran Umum Saham Perdana yang meliputi:

• Biayajasapenjaminan(underwritingfee)sebesar0,15%;• Biayajasapenyelenggaraan(managementfee)sebesar1.66%;• Biayajasapenjualan(sellingfee) sebesar 0,15%;• Biayajasaprofesipenunjangpasarmodalsebesar2,40%,yangterdiridaribiayajasaKonsultan

Hukum sebesar 0,86%; biaya jasa Akuntan Publik sebesar 1,46%; dan biaya jasa Notaris sebesar 0,09%.

• Biaya jasaLembagaPenunjangPasarModal sebesar0,20%,yangmerupakanbiaya jasaBiroAdministrasi Efek; dan

• Biaya lain-lain1,00%, termasukbiayaPernyataanPendaftarandiOJK,pencatatandiBEI, danpendaftaran di KSEI, biaya penyelenggaraan public expose dan due diligence meeting, biaya percetakan Prospektus, sertifikat dan formulir, biaya iklan surat kabar, biaya kunjungan lokasidalam rangka uji tuntas dan biaya-biayalain yang berhubungan dengan hal-hal tersebut.

Page 31: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

9

III. PERNYATAAN LIABILITAS

Berdasarkan laporan posisi keuangan konsolidasi Perseroan dan Entitas Anak pada tanggal 30 September 2017 yang telah diaudit oleh Kantor Akuntan Publik Hadori Sugiarto Adi & Rekan (anggotadariHLBInternational)denganpendapatWajarTanpaModifikasi,Perseroanmemilikijumlahliabilitas sebesar Rp 347.937 juta yang terdiri dari Liabilitas Jangka Pendek sebesar Rp 333.576 juta dan Liabilitas Jangka Panjang sebesar Rp 14.361 juta.

LIABILITAS

(dalam Jutaan Rupiah, kecuali dinyatakan lain)Keterangan JumlahLiabilitas Jangka PendekUtang bank jangka pendek 229.012Utang usaha

Pihak berelasi 61.180Pihak ketiga 5.096

Utang lain-lain - pihak berelasi 21.925Beban masih harus dibayar 785Uang muka penjualan 3.960Utang pajak 5.777Utang jangka panjang - bagian yang jatuh tempo dalam satu tahun:

Bank 5.334Sewa pembiayaan 104Lembaga keuangan 403

Jumlah Liabilitas Jangka Pendek 333.576

Liabilitas Jangka PanjangUtang jangka panjang - setelah dikurangi bagian yang jatuh tempo dalam satu tahun:

Bank 12.074Sewa pembiayaan 7Lembaga keuangan 481

Liabilitas diestimasi atas imbalan kerja 1.799Jumlah Liabilitas Jangka Panjang 14.361JUMLAH LIABILITAS 347.937

Perincian lebih lanjut mengenai liabilitas tersebut adalah sebagai berikut:

LIABILITAS JANGKA PENDEK

1. Utang Bank

Pada tanggal 30 September 2017, rincian utang bank Perseroan adalah sebagai berikut:

(dalam Jutaan Rupiah, kecuali dinyatakan lain)Uraian JumlahPT Bank Permata Tbk 39.853PT Bank Resona Perdania 67.460The Hongkong and Shanghai Banking Corporation Limited 121.699Jumlah 229.012

Page 32: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

10

PT Bank Permata Tbk Berdasarkan akta perjanjian pemberian fasilitas perbankan (ketentuan khusus) No. 58, tanggal 10 Desember 2014 dari Gunawan Tedjo S.H., M.Kn., notaris di Jakarta, Perseroan memperoleh fasilitas kredit modal kerja dari PT Bank Permata Tbk sebagai berikut: Fasilitas Post Import Financing (PIF), dengan jumlah fasilitas sebesar US$ 3.000.000 dan tersedia dalam mata uang Rupiah dengan jangka waktu 10 Desember 2014 sampai dengan 10 Desember 2015, dengan suku bunga sebagai berikut:

• DolarAmerikaSerikat:6%pertahun.• Rupiah:13%pertahun. Berdasarkan akta perubahan perjanjiian pemberian fasilitas perbankan No. 114, tanggal 23 Juni 2015 dari Gunawan Tedjo S.H., M.Kn., notaris di Jakarta, Perseroan memperoleh fasilitas kredit modal kerja dari PT Bank Permata Tbk sebagai berikut: PIF terdiri dari sub-fasilitas sebagai berikut: 1. Fasilitas Sight Letter of Credit 2. Fasilitas Usance Letter of Credit 3. Fasilitas Usance Payable at Sight (UPAS) Letter of Credit 4. Fasilitas Usance Financing at Maturity Letter of Credit 5. Fasilitas Sight Surat Kredit Berdokumen Dalam Negeri (SKBDN) 6. Fasilitas Usance Surat Kredit Berdokumen Dalam Negeri (SKBDN) 7. Fasilitas UPAS SKBDN 8. Fasilitas Usance Financing at Maturity Surat Kredit Berdokumen Dalam Negeri (SKBDN) Fasilitas di atas dijamin dengan jaminan sebagai berikut:

a. Jaminan deposito sebesar Rp 21.000 juta.b. JaminanfidusiaatastanahdanbangunanyangterletakdiJl.MercedezBenzKM3,DesaCicadas,

Kecamatan Gunung Putri, Bogor, Jawa Barat sebesar Rp 24.000 juta.c. Jaminanfidusiaatasmesin-mesinsebesarRp3.916juta.d. JaminanfidusiaataspersediaanbarangsebesarUS$12.500.000.e. Jaminan pribadi dari Jackson Tandiono. Selamaperiodefasilitas,Perseroanharusmenjagakesepakatanfinansialsebagaiberikut: a. Kekayaan bersih (total ekuitas+laba ditahan) >Rp 35.000 juta. b. Rasio DER < 3 kali. c. Rasio Interest Bearing Debt< 1,75 kali. d. Rasio ISCR > 1,5 kali. e. Piutang maksimal 90 hari. Untukperiodeenambulanyangberakhirpadatanggal30September2017,profilkeuanganPerseroanadalah sebagai berikut: a. Kekayaan bersih sebesar Rp 100.650 juta b. Rasio DER sebesar 3,46 kali. c. Rasio Interest Bearing Debt sebesar 2,46 kali. d. Rasio ISCR sebesar 4,17 kali. e. Umur piutang tidak melebihi 90 hari dari tanggal penerbitan faktur.

Page 33: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

11

Berdasarkan akta perubahan kedua perjanjiian pemberian fasilitas perbankan No. 36, tanggal 19 Februari 2016 dari Gunawan Tedjo S.H., M.Kn., notaris di Jakarta, fasilitas kredit modal kerja dari PT Bank Permata Tbk diperpanjang sampai dengan tanggal 10 Desember 2016, dengan jaminan sebagai berikut: Fasilitas di atas dijamin dengan jaminan sebagai berikut:

a. Jaminan deposito sebesar Rp 21.000 juta.b. JaminanfidusiaatastanahdanbangunanyangterletakdiJl.MercedezBenzKM3,DesaCicadas,

Kecamatan Gunung Putri, Bogor, Jawa Barat sebesar Rp 24.000 juta.c. Jaminanfidusiaatasmesin-mesinsebesarRp3.916juta.d. JaminanfidusiaataspiutangusahaataupersediaanbarangsebesarUS$12.500.000.e. Jaminan pribadi dari Jackson Tandiono.f. Jaminan blokir rekening dengan cash margin sebesar 10% dari nilai Letter of Credit. Berdasarkan Surat Konfirmasi Perpanjangan Jangka Waktu Fasilitas dari PT Bank Permata Tbk No. 0034/SK/CG1/WB/12/2017, tanggal 22 Desember 2017 fasilitas perbankan dari PT Bank Permata Tbk diperpanjang sampai dengan tanggal 31 Mei 2018.

Berdasarkan Syarat dan Ketentuan Umum Pemberian Fasilitas Perbankan dari PT Bank Permata Tbk No. SKU/14/2690/N/LC tanggal 10 Desember 2014, Perseroan wajib mendapatkan persetujuan tertulis dari Bank dalam tindakan-tindakan sebagai berikut:

a. Bertindak sebagai penjamin terhadap utang pihak lain, kecuali utang dagang dalam kegiatan usaha sehari-hari.

b. Mengubah sifat dan kegiatan usaha.c. Menjaminkan, mengalihkan, menyewakan dan menyerahkan kepada pihak lain atas barang

jaminan.d. Memberikan pinjaman maupun fasilitas keuangan kepada pihak lain.e. Melakukan investasi yang berpengaruh terhadap kemampuan membayar Perseroan kepada Bank.f. Melakukan tindakan lain yang dapat mengakibatkan terganggunya pembayaran kewajiban yang

terutang pada Bank.g. Melakukan pembubaran, penggabungan usaha/merger dan/atau peleburan/konsolidasi atau

memperoleh sebagian besar aset atau saham dari perusahaan lain.h. Mengubah susunan dan jumlah kepemilikan pemegang saham Perseroan.i. Membayar atau menyatakan dapat dibayar suatu dividen.j. Membayar atau membayar kembali tagihan pemegang saham.

Pada tanggal 17 Nopember 2017, Perseroan telah mendapat persetujuan dari PT Bank Permata Tbk tekait penawaran umum perdana saham dan persetujuan terhadap tindakan-tindakan korporasi yang telah dan akan dilakukan oleh Perseroan selama memperoleh fasilitas kredit.

Berdasarkan Surat No.0051/SK/CG1/WB/1/2018, pada tanggal 29 Januari 2018, Entitas telah menerima suratpengenyampingankesepakatanfinansialatasfasilitaskreditdariPTBankPermataTbk.

PT Bank Resona Perdania

Berdasarkan perjanjian fasilitas No. FH0183, tanggal 5 Desember 2016, Perseroan memperoleh fasilitas pinjaman dari PT Bank Resona Perdania sebagai berikut:

1. Fasilitas pinjaman bergulir sebesar US$ 3.000.000 dengan bunga sebesar COLF+2.5% per tahun, floating.

2. Fasilitas letter of credit dengan plafond sebesar US$ 3.000.000 dengan bunga sebesar COLF+2.5% pertahun,floating.

3. FasilitastrustreceiptsebesarUS$3.000.000denganbungasebesarCOLF+2.5%pertahun,fixed.

Page 34: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

12

Berdasarkan perubahan perjanjian fasilitas No. FH0183, tanggal 4 Mei 2017, fasilitas pinjaman dari PT Bank Resona Perdania berubah menjadi sebagai berikut:

1. Fasilitas pinjaman bergulir sebesar US$ 5.000.000 dengan bunga sebesar COLF+2.5% per tahun, floating.

2. Fasilitas letter of credit dengan plafond sebesar US$ 5.000.000 dengan bunga sebesar COLF+2.5% pertahun,floating.

3. FasilitastrustreceiptsebesarUS$5.000.000denganbungasebesarCOLF+2.5%pertahun,fixed.

Jatuh tempo fasilitas di atas adalah pada tanggal 5 Desember 2017.

Berdasarkan perubahan perjanjian fasilitas No. FH0183 tanggal 24 Nopember 2017, jatuh tempo fasilitas pinjaman dari PT Bank Resona Perdania diperpanjang sampai dengan tanggal 5 Desember 2018.

Fasilitas di atas dijamin dengan jaminan pribadi dari Jackson Tandiono dan deposito milik Perseroan.Selama periode fasilitas, tanpa persetujuan tertulis dari PT Bank Resona Perdania, Perseroan tidak diperkenankan untuk melakukan hal sebagai berikut:

1. Memperoleh pinjaman uang atau fasilitas kredit baru.2. Meminjamkan uang, mengikatkan diri sebagai penjamin dan/atau mengagunkan aset kepada pihak

lain.3. Melepaskan aset selain untuk kegiatan usaha sehari-hari.4. Melakukan peleburan, penggabungan, pengambilalihan, penyertaan modal, likuidasi atau meminta

dinyatakan pailit.5. Mengubah status badan hukum.6. Melakukan transaksi dengan pihak lain kecuali dilakukan dengan batas kewajaran.7. Membuat atau mengadakan pemberitahuan apapun, jumpa pers atau publisitas lainnya sehubungan

dengan perjanjian ini atau dalam hal apapun terkait fasilitas atau membuat rujukan terhadap Bank.

Pada tanggal 22 Nopember 2017, Perseroan telah mendapat surat persetujuan No.005/BDD4/XI/2017 tekait penawaran umum perdana saham dan persetujuan terhadap tindakan-tindakan korporasi yang telah dan akan dilakukan oleh Perseroan selama memperoleh fasilitas kredit dari PT Bank Resona Perdania.

The Hongkong and Shanghai Banking Corporation Limited

Berdasarkan perjanjian pemberian fasilitas perbankan korporasi No. JAK/140677/U/140616, tanggal 17 Juli 2014 yang telah dirubah dengan perjanjian No. JAK/150890/U/150902, tanggal 2 Oktober 2015, Perseroan memperoleh fasilitas kredit dari The Hongkong and Shanghai Banking Corporation Limited (HSBC) sebagai berikut:

a. Limit Gabungan, dengan jumlah fasilitas sebesar US$ 4.000.000 yang terdiri dari sub-fasilitas sebagai berikut:

1. Fasilitas Kredit Berdokumen dengan jumlah fasilitas sebesar US$ 4.000.000 dan tersedia

dalam mata uang Rupiah, dengan suku bunga sebagai berikut:

• Dolar Amerika Serikat: 5,25% per tahun di bawah Best Lending Rate (BLI)• Rupiah:2%pertahundibawahBest Lending Rate (BLI)Jangka waktu penggunaan dalam fasilitas ini tidak dapat melebihi 120 hari.

2. Fasilitas Surat Kredit Berdokumen Dalam Negeri (SKBDN) dengan jumlah fasilitas sebesar

US$ 4.000.000 dan tersedia dalam mata uang Rupiah, dengan suku bunga sebagai berikut:

• DolarAmerikaSerikat:5,25%pertahundibawahBest Lending Rate (BLI)• Rupiah:2%pertahundibawahBest Lending Rate (BLI)Jangka waktu penggunaan dalam fasilitas ini tidak dapat melebihi 120 hari.

Page 35: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

13

3. Fasilitas Kredit Berdokumen dengan Pembayaran Tertunda dengan jumlah fasilitas sebesar US$ 4.000.000 dan tersedia dalam mata uang Rupiah, dengan suku bunga sebagai berikut:

• DolarAmerikaSerikat:5,25%pertahundibawahBest Lending Rate (BLI)• Rupiah:2%pertahundibawahBest Lending Rate (BLI)Jangka waktu penggunaan dalam fasilitas ini tidak dapat melebihi 120 hari.

4. Pinjaman Impor dengan jumlah fasilitas sebesar US$ 4.000.000 dan tersedia dalam mata uang

Rupiah, dengan suku bunga sebagai berikut:

• DolarAmerikaSerikat:5,25%pertahundibawahBest Lending Rate (BLI)• Rupiah:2%pertahundibawahBest Lending Rate (BLI)Jangka waktu penggunaan dalam fasilitas ini tidak dapat melebihi 120 hari.

5. Pembiayaan supplier dengan jumlah fasilitas sebesar US$ 4.000.000 dan tersedia dalam mata

uang Rupiah, dengan suku bunga sebagai berikut:

• DolarAmerikaSerikat:5,25%pertahundibawahBest Lending Rate (BLI)• Rupiah:2%pertahundibawahBest Lending Rate (BLI)Jangka waktu pembiayaan fasilitas ini maksimal 90 hari.

6. Pembiayaan Piutang Lokal dengan jumlah fasilitas sebesar US$ 4.000.000 dan tersedia dalam

mata uang Rupiah, dengan suku bunga sebagai berikut:

• Dolar Amerika Serikat: 5,5% per tahun di bawah Best Lending Rate (BLI)• Rupiah:2%pertahundibawahBest Lending Rate (BLI)Jangka waktu pembiayaan fasilitas ini maksimal 90 hari.

b. Fasilitas Treasury dengan limit paparan terhadap risiko sebesar US$ 250.000. c. Pinjaman dengan pembayaran tetap sebesar Rp 2.000.000 (ditandatangani secara terpisah

berdasarkan akta perjanjian pemberian pinjaman No. 23, tanggal 23 Nopember 2015 oleh Rr. Yuliana Tutiek Setia Murni, S.H., M.H.).

d. Fasilitas di atas dijamin dengan jaminan sebagai berikut:

- Jaminan deposito sebesar US$ 800.000.- Jaminanfidusiaatasmesin-mesinsebesarUSS3.500.000.- JaminanfidusiaataspersediaanbarangsebesarUS$1.000.000.- JaminanfidusiaataspiutangsenilaiUS$4.000.000.- Jaminan pribadi dari Jackson Tandiono.

Selama periode fasilitas, tanpa persetujuan tertulis dari HSBC, Perseroan tidak diperkenankan untuk melakukan hal sebagai berikut: a. Menyatakan atau melakukan pembayaran dividen atau membagikan modal atau kekayaan kepada

pemegang saham dan/atau direksi Perseroan.b. Membuat, menanggung atau mengijinkan adanya suatu penjaminan atas aktiva tidak bergerak,

gadai, hak tanggungan atau hak jaminan apapun juga atas properti, aktiva atau pendapatan Perseroan.

c. Membuat, mengadakan atau mengijinkan suatu utang ataupun kewajiban apapun kecuali untuk hutang yang timbul berdasarkan perjanjian dan utang dagang yang timbul dalam praktek bisnis sehari-hari.

d. Memberikan suatu pinjaman atau kredit kepada perusahaan atau orang lain siapaun juga kecuali untuk kredit yang diberikan secara independen dan lugas dalam praktek bisnis sehari-hari.

e. Mengubah susunan pemegang saham Perseroan.

Page 36: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

14

Selamaperiodefasilitas,Perseroanharusmenjagakesepakatanfinansialsebagaiberikut: a. Rasio Lancar minimal 1,1 kali. b. Rasio Gearing Eksternal pada maksimal 1,5 kali. c. Kecukupan Membayar Utang minimal 2,5 kali.

Untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2017, rasio keuangan Perseroan adalah sebagai berikut: a. Rasio Lancar sebesar 1,06 kali. b. Rasio Gearing Eksternal sebesar 2,47 kali. c. Kecukupan Membayar Utang sebesar 2,58 kali.

Perjanjian tersebut berlaku selama 1 tahun sejak tanggal perjanjian dan akan terus berlaku hingga HSBC secara tertulis membatalkan, menghentikan atau membebaskan Perseroan dari kewajibannya berdasarkan perjanjian tersebut atau perjanjian lain yang berkaitan dengannya. Berdasarkan akta perjanjian pemberian pinjaman No. 23, tanggal 23 Nopember 2015 oleh Rr. Yuliana Tutiek Setia Murni, S.H., Perseroan memperoleh fasilitas pinjaman dengan pembayaran tetap dari The Hongkong and Shanghai Banking Corporation Limited (HSBC) sebesar US$ 2.000.000 dengan bunga sebesar 4,75% per tahun dan jangka waktu pembayaran maksimal 5 tahun dari tanggal dimulainya setiap penarikan.

Fasilitas di atas dijamin dengan jaminan sebagai berikut:

1. Jaminanfidusiaatasmesin-mesin.2. Jaminan pribadi dari Jackson Tandiono.

Selama periode fasilitas, tanpa persetujuan tertulis dari HSBC, Perseroan tidak diperkenankan untuk melakukan hal sebagai berikut: 1. Melakukan likuidasi, pembubaran atau menggabungkan atau mengkonsolidasikan diri dengan

perusahaan lain.2. Membeli, mengambilalih atau menyebabkan timbulnya kewajiban untuk membeli atau mengambilalih

aset pihak lain kecuali dalam kegiatan usaha normal.3. Membuat, menanggung atau mengijinkan timbulnya penjaminan kecuali yang telah ada pada saat

tanggal perjanjian dan diakui oleh HSBC.4. Memberikan pinjaman atau kredit kecuali yang telah diberikan persyaratan wajar dalam kegiatan

usaha normal.5. Menjual, menyewakan, menyerahkan, mengalihkan atau memberikan aset yang dapat merubah

sifat dan kegiatan usaha.6. Membuat, mengadakan, menyebabkan timbulnya, menanggung atau menerima tanggung jawab

atas kewajiban kecuali utang yang dibuat berdasarkan perjanjian dan utang yang telah ada yang telah diberitahukan dan diakui HSBC.

7. Menyatakan atau melakukan pembayaran dividen atau pembagian modal atau aset kepada pemegang saham dan/atau direksi Perseroan.

8. Melanggarkesanggupanfinansialdanlainnya. Selamaperiodefasilitas,Perseroanharusmenjagakesepakatanfinansialsebagaiberikut: a. Rasio Lancar minimal 1,1 kali. b. Rasio Gearing Eksternal pada maksimal 1,5 kali. c. Kecukupan Membayar Utang minimal 2,5 kali.

Page 37: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

15

Untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2017, rasio keuangan Perseroan adalah sebagai berikut: a. Rasio Lancar sebesar 1,06 kali. b. Rasio Gearing Eksternal sebesar 2,47 kali. c. Kecukupan Membayar Utang sebesar 2,58 kali.

Berdasarkan Surat No. 053/CMB-CORP/I/2018, pada tanggal 23 Januari 2018, Entitas telah mendapat persetujuan dari The Hongkong and Shanghai Banking Corporation Limited tekait penawaran umum perdana saham dan persetujuan terhadap tindakan-tindakan korporasi yang telah dan akan dilakukan oleh Entitas selama memperoleh fasilitas kredit. Berdasarkan Surat No. CDT/2018/01/0159, pada tanggal 25 Januari 2018, Entitas telah menerima surat pengenyampingankesepakatanfinansialatasfasilitaskreditdariTheHongkongandShanghaiBankingCorporation Limited.

2. Utang Usaha

Pada tanggal 30 September 2017, rincian utang usaha Perseroan berdasarkan pemasok adalah sebagai berikut:

(dalam Jutaan Rupiah)Uraian Jumlah

Pihak berelasi:PT Nipress Tbk 60.872PT Matra Mandiri Prima 178PT Global Packaging System 130

Sub-jumlah 61.180

Pihak ketiga:PT Hega Cipta Elektrika 610PT Sharp Semiconductor Indonesia 496PT Star Concord Indonesia 401PT Epacs Sakti 400PT Anugrah Multi Solusi Teknik 383CV Inti Warna Cemerlang 360PT Cardig Logistic 287Sentosa Tata Multi Sarana 277PT Ray Cargo 223PT Indojapan Steel Center 184Platinum Jaya Logistic 170PT Sinar Eltrindo 148PT Wijaya Karya Industri Energi 114PT Solid Logistic 105PT Global Kemas Utama 92PT Madco Tehnik 71PT Trimitra Multi Kreasi 66PT Unilab Perdana 53Lain-lain 656

Sub-jumlah 5.096

Jumlah 66.276

Tidak terdapat jaminan yang diberikan atas utang usaha Perseroan.

Page 38: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

16

Pada tanggal 30 September 2017 analisa umur utang usaha di atas adalah sebagai berikut:

(dalam Jutaan Rupiah)Uraian Jumlah

Sampai dengan 30 hari 57.110 31 hari - 60 hari 8.660 61 - 90 hari 506

Jumlah 66.276

Pada tanggal 30 September 2017, utang usaha Perseroan didenominasikan di dalam mata uang sebagai berikut:

(dalam Jutaan Rupiah)Uraian Jumlah

Dolar Amerika Serikat 17.389Rupiah 48.887

Jumlah 66.276

3. Utang Lain-lain

Pada tanggal 30 September 2017, utang lain-lain Perseroan adalah sebagai berikut:

(dalam Jutaan Rupiah)Uraian Jumlah

Pihak berelasi:PT Nipress Tbk 21.700Jackson Tandiono 175Richard Tandiono 50

Jumlah 21.925

Utang lain-lain dari PT Nipress Tbk merupakan transaksi keuangan dengan Perseroan. Pinjaman ini tidak dikenakan bunga dan jatuh tempo dalam waktu kurang dari satu tahun. Pada bulan Januari 2018, utang tersebut sudah dilunasi oleh Perseroan.

Utang lain-lain dari Jackson Tandiono dan Richard Tandiono merupakan transaksi sehubungan dengan pembelian saham PT Space Energy oleh Perseroan. Pada tanggal 27 Nopember 2017, utang tersebut sudah dilunasi oleh Perseroan.

4. Beban Yang Masih Harus Dibayar

Pada tanggal 30 September 2017, beban yang masih harus dibayar Perseroan adalah sebagai berikut:

(dalam Jutaan Rupiah)Uraian Jumlah

Sewa 375Gaji 322Listrik 88

Jumlah 785

Page 39: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

17

5. Uang Muka Penjualan

Pada tanggal 30 September 2017, uang muka penjualan merupakan uang muka penjualan dari pelanggan sebesar Rp 3.960 juta.

6. Utang Pajak

Pada tanggal 30 September 2017, utang pajak Perseroan adalah sebagai berikut:

(dalam Jutaan Rupiah)Uraian JumlahPajak PenghasilanPasal 21 20 Pasal 23 2 Pasal 26 849 Pasal 29 4.906

Jumlah 5.777

LIABILITAS JANGKA PANJANG

7. Utang Sewa Pembiayaan

Pada tanggal 30 September 2017, utang sewa pembiayaan Perseroan adalah sebagai berikut:

(dalam Jutaan Rupiah)Uraian Jumlah

PT MNC Guna Usaha Indonesia 59PT Orix Indonesia 52

Jumlah 111

Dikurangi bagian yang jatuh tempo dalam satu tahun (104)

Bagian Jangka Panjang 7

PT MNC Guna Usaha Indonesia

Pada tahun 2017, Perseroan mengadakan perjanjian sewa pembiayaan dengan PT MNC Guna Usaha Indonesia untuk pembelian mesin genset dengan jangka waktu 36 bulan. Pinjaman ini dibebani bunga sebesar 8,39% flat atau setara dengan 18% effective per tahun. Utang ini dijamin dengan aset yang terkait.

Atas pinjaman ini, Perseroan diwajibkan untuk membayar sesuai dengan jangka waktu (tenor) yang telah ditentukan.

PT Orix Indonesia

Pada tahun 2016, Perseroan mengadakan perjanjian sewa pembiayaan dengan PT Orix Indonesia Finance untuk pembelian Toyota Reach Truck dengan jangka waktu 36 bulan. Pinjaman ini dibebani bunga sebesar 6,23% flat per tahun. Utang ini dijamin dengan aset yang terkait. Segala kewajiban pajak dan biaya-biaya lain yang timbul dikemudian hari sebagai akibat dari transaksi pembiayaan ini sepenuhnya akan menjadi tanggungan Lessee.

Atas pinjaman ini, Perseroan diwajibkan untuk membayar sesuai dengan jangka waktu (tenor) yang telah ditentukan.

Page 40: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

18

Kewajiban-kewajiban keuangan Perseroan yang akan jatuh tempo dalam jangka waktu 3 (tiga) bulan kedepan akan dilunasi dengan menggunakan kas Perseroan yang diperoleh dari hasil operasi Perseroan.

8. Utang Lembaga Keuangan

Pada tanggal 30 September 2017, utang lembaga keuangan Perseroan adalah sebagai berikut:

(dalam Jutaan Rupiah)Uraian Jumlah

PT BCA Finance 347PT Astra Sedaya Finance 199PT Toyota Astra Financial Services 171PT Oto Multiartha 167

Jumlah 884

Dikurangi bagian yang jatuh tempo dalam satu tahun (403)

Bagian Jangka Panjang 481

PT BCA Finance

Pada tahun 2017, Perseroan mengadakan perjanjian pembiayaan dengan PT BCA Finance untuk perolehan aset kendaraan Toyota New Fortuner dengan jangka waktu 36 bulan. Pinjaman ini dibebani bunga sebesar 3,50% flat atau setara dengan 6,99% effective per tahun. Fasilitas ini dijamin dengan aset terkait.

Atas pinjaman ini, Perseroan diwajibkan untuk membayar sesuai dengan jangka waktu (tenor) dan senantiasa wajib melakukan pemeliharaan atas barang atau barang jaminan secara wajar dan sebagaimana mestinya, melakukan pemeliharaan/perbaikan pada bengkel-bengkel resmi yang ditunjuk/direkomendasikan serta menurut tata cara dan petunjuk penggunaan, pemeliharaan yang dikeluarkan oleh produsen barang atau barang jaminan.

PT Astra Sedaya Finance

Pada tahun 2017, Perseroan mengadakan perjanjian pembiayaan syariah dengan prinsip murabahah dandenganjaminanfidusiadenganPTAstraSedayaFinanceServicesuntukperolehanasetkendaraanToyota Innova dengan jangka waktu 36 bulan. Pinjaman ini dibebani margin sebesar Rp 44.287.096. Fasilitas ini dijamin dengan aset terkait.

Atas pinjaman ini, Perseroan diwajibkan untuk membayar sesuai dengan jangka waktu (tenor) yang telah ditentukan.

Kewajiban-kewajiban keuangan Perseroan yang akan jatuh tempo dalam jangka waktu 3 (tiga) bulan kedepan akan dilunasi dengan menggunakan kas Perseroan yang diperoleh dari hasil operasi Perseroan.

PT Toyota Astra Financial Services

Pada tahun 2016, Perseroan mengadakan perjanjian pembiayaan dengan PT Toyota Astra Financial Services untuk perolehan aset kendaraan Toyota Innova dengan jangka waktu 36 bulan. Pinjaman ini dibebani bunga sebesar Rp 36.537.760. Fasilitas ini dijamin dengan aset terkait.

Atas pinjaman ini, Perseroan diwajibkan untuk membayar segala utang pokok, bunga, denda keterlambatan pembayaran, biaya tambahan dan pembayaran lain berdasarkan perjanjian ini dalam segala hal adalah mutlak dan tanpa syarat sekalipun jika Perseroan oleh sebab apapun tidak dapat menggunakan barang itu.

Page 41: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

19

PT Oto Multiartha

Pada tahun 2015, Perseroan mengadakan perjanjian pembiayaan dengan PT Oto Multiartha untuk perolehan aset kendaraan Toyota New Fortuner dengan jangka waktu 36 bulan. Pinjaman ini dibebani bunga sebesar 8,73% flat atau setara dengan 15,79% effective per tahun. Fasilitas ini dijamin dengan aset terkait.

Atas pinjaman ini, Perseroan diwajibkan untuk membayar sesuai dengan jangka waktu (tenor) dan selama berlakunya Perjanjian ini Perseroan dan/atau pemilik jaminan dengan ini berjanji dan menyetujui serta mengikatkan diri untuk: a. Tidak menjual, menyewakan, memindahtangankan, mengalihkan hak atau menjaminkan kendaraan

kepada pihak lain;b. Tidak menjual, menyewakan, memindahtangankan, mengalihkan hak atau menjaminkan aset

pembiayaan kepada pihak lain.c. Tidak mengirim atau mengizinkan kendaraan dikirim atau dibawa keluar wilayah Republik Indonesia

dan tidak akan memindah atau mengubah pendaftaran kendaraan.d. Tidak memindahkan, mengubah, menghilangkan, menambah, merusak atau dengan cara lain

mengganggu nomor mesin, rangka, pendaftaran atau nomor-nomor seri atau setiap plat merk dagang atau plat tanda pengenal yang terletak pada kendaraan atau pada setiap bagiannya.

e. Menggunakan kendaraan sebagaimana mestinya.f. Memelihara kendaraan dalam keadaan baik.

9. Liabilitas Diestimasi Atas Imbalan Kerja

Berdasarkan penilaian aktuaria yang dilakukan oleh PT Sigma Prima Solusindo, aktuaris independen, dengan menggunakan metode “Projected Unit Credit”, Perseroan mencatat imbalan pasti atas uang pesangon, uang penghargaan masa kerja dan ganti kerugian kepada karyawan sebesar Rp 1.799 juta, pada tanggal 30 September 2017 yang disajikan sebagai akun “Liabilitas Diestimasi atas Imbalan Kerja” dalam laporan posisi keuangan.Beberapa asumsi yang digunakan untuk perhitungan aktuaria tersebut adalah sebagai berikut:

Usia pensiun 55 TahunTingkat kenaikan gaji 4% per TahunTingkat mortalitas Tabel Mortalia Indonesia IIITingkat diskonto 7,12%

Tabel berikut menyajikan sensitivitas atas kemungkinan perubahan tingkat suku bunga pasar, dengan lain dianggap tetap, terhadap liabilitas diestimasi atas imbalan kerja.

(dalam Jutaan Rupiah)30 September 2017

Tingkat DiskontoKenaikan suku bunga dalam 100 basis poin (135)Penurunan suku bunga dalam 100 basis poin 155

Tingkat Kenaikan gajiKenaikan suku bunga dalam 100 basis poin 159Penurunan suku bunga dalam 100 basis poin (140)

Page 42: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

20

10. Perikatan dan Komitmen

a. PT Bank Permata Tbk

- Berdasarkan akta perjanjian pemberian fasilitas perbankan (ketentuan khusus) No. 58, tanggal 10 Desember 2014 dari Gunawan Tedjo S.H., M.Kn., notaris di Jakarta, Perseroan memperoleh fasilitas kredit modal kerja dari PT Bank Permata Tbk sebagai berikut:

Fasilitas Post Import Financing (PIF), dengan jumlah fasilitas sebesar US$ 3.000.000 dan tersedia dalam mata uang Rupiah dengan jangka waktu tanggal 10 Desember 2014 sampai dengan tanggal 10 Desember 2015, dengan suku bunga sebagai berikut:• DolarAmerikaSerikat:6%pertahun.• Rupiah:13%pertahun.

- Berdasarkan akta perubahan perjanjian pemberian fasilitas perbankan No. 114, tanggal 23 Juni 2015 dari Gunawan Tedjo S.H., M.Kn., notaris di Jakarta, Perseroan memperoleh fasilitas kredit modal kerja dari PT Bank Permata Tbk sebagai berikut:

PIF terdiri dari sub-fasilitas sebagai berikut:a. Fasilitas Sight Letter of Credit b. Fasilitas Usance Letter of Creditc. Fasilitas Usance Payable at Sight (UPAS) Letter of Creditd. Fasilitas Usance Financing at Maturity Letter of Credite. Fasilitas Sight Surat Kredit Berdokumen Dalam Negeri (SKBDN) f. Fasilitas Usance Surat Kredit Berdokumen Dalam Negeri (SKBDN)g. Fasilitas UPAS SKBDNh. Fasilitas Usance Financing at Maturity Surat Kredit Berdokumen Dalam Negeri

(SKBDN)

- Berdasarkan akta perubahan kedua perjanjian pemberian fasilitas perbankan No. 36, tanggal 19 Februari 2016 dari Gunawan Tedjo S.H., M.Kn., notaris di Jakarta, fasilitas kredit modal kerja dari PT Bank Permata Tbk diperpanjang sampai dengan tanggal 10 Desember 2016.

- BerdasarkanSuratKonfirmasiPerpanjanganJangkaWaktuFasilitasdariPTBankPermataTbk No. 0034/SK/CG1/WB/12/2017, tanggal 22 Desember 2017 fasilitas perbankan dari PT Bank Permata Tbk diperpanjang sampai dengan tanggal 31 Mei 2018.

b. PT Bank Resona Perdania

- Berdasarkan perjanjian fasilitas No. FH0183, tanggal 5 Desember 2016, Perseroan memperoleh fasilitas pinjaman dari PT Bank Resona Perdania sebagai berikut:a. Fasilitas pinjaman bergulir sebesar US$ 3.000.000 dengan bunga sebesar Cost of

Loanable Fund (COLF)+2.5% per tahun, floating.b. Fasilitas letter of credit dengan plafond sebesar US$ 3.000.000 dengan bunga

sebesar COLF+2.5% per tahun, floating.c. Fasilitas trust receipt sebesar US$ 3.000.000 dengan bunga sebesar COLF+2.5%

per tahun, fixed.

- Berdasarkan perubahan perjanjian fasilitas No. FH0183, tanggal 5 Mei 2017, fasilitas pinjaman dari PT Bank Resona Perdania berubah menjadi sebagai berikut:a. Fasilitas pinjaman bergulir sebesar US$ 5.000.000 dengan bunga sebesar

COLF+2.5% per tahun, floating.b. Fasilitas letter of credit dengan plafond sebesar US$ 5.000.000 dengan bunga

sebesar COLF+2.5% per tahun, floating.c. Fasilitas trust receipt sebesar US$ 5.000.000 dengan bunga sebesar COLF+2.5%

per tahun, fixed.

Page 43: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

21

Berdasarkan perubahan perjanjian fasilitas No. FH0183 tanggal 24 Nopember 2017, jatuh tempo fasilitas pinjaman dari PT Bank Resona Perdania diperpanjang sampai dengan tanggal 5 Desember 2018.

c. The Hongkong and Shanghai Banking Corporation Limited

- Berdasarkan perjanjian pemberian fasilitas perbankan korporasi No. JAK/140677/U/140616, tanggal 17 Juli 2014 yang telah dirubah dengan perjanjian No. JAK/150890/U/150902, tanggal 2 Oktober 2015, Perseroan memperoleh fasilitas kredit dari The Hongkong and Shanghai Banking Corporation Limited (HSBC) sebagai berikut:

a. Limit Gabungan, dengan jumlah fasilitas sebesar US$ 4.000.000 yang terdiri dari sub-fasilitas sebagai berikut:1. Fasilitas Kredit Berdokumen dengan jumlah fasilitas sebesar US$ 4.000.000 dan

tersedia dalam mata uang Rupiah, dengan suku bunga sebagai berikut:• DolarAmerikaSerikat:5,25%pertahundibawahBest Lending Rate (BLI)• Rupiah:2%pertahundibawahBLIJangka waktu penggunaan dalam fasilitas ini tidak dapat melebihi 120 hari

2. Fasilitas Surat Kredit Berdokumen Dalam Negeri (SKBDN) dengan jumlah fasilitas sebesar US$ 4.000.000 dan tersedia dalam mata uang Rupiah, dengan suku bunga sebagai berikut:• DolarAmerikaSerikat:5,25%pertahundibawahBLI• Rupiah:2%pertahundibawahBLIJangka waktu penggunaan dalam fasilitas ini tidak dapat melebihi 120 hari.

3. Fasilitas Kredit Berdokumen dengan Pembayaran Tertunda dengan jumlah fasilitas sebesar US$ 4.000.000 dan tersedia dalam mata uang Rupiah, dengan suku bunga sebagai berikut:• DolarAmerikaSerikat:5,25%pertahundibawahBLI• Rupiah:2%pertahundibawahBLIJangka waktu penggunaan dalam fasilitas ini tidak dapat melebihi 120 hari.

4. Pinjaman Impor dengan jumlah fasilitas sebesar US$ 4.000.000 dan tersedia dalam mata uang Rupiah, dengan suku bunga sebagai berikut:• DolarAmerikaSerikat:5,25%pertahundibawahBLI• Rupiah:2%pertahundibawahBLIJangka waktu penggunaan dalam fasilitas ini tidak dapat melebihi 120 hari.

5. Pembiayaan supplier dengan jumlah fasilitas sebesar US$ 4.000.000 dan tersedia dalam mata uang Rupiah, dengan suku bunga sebagai berikut:• DolarAmerikaSerikat:5,25%pertahundibawahBLI• Rupiah:2%pertahundibawahBLIJangka waktu pembiayaan fasilitas ini maksimal 90 hari.

6. Pembiayaan Piutang Lokal dengan jumlah fasilitas sebesar US$ 4.000.000 dan tersedia dalam mata uang Rupiah, dengan suku bunga sebagai berikut:• DolarAmerikaSerikat:5,5%pertahundibawahBLI• Rupiah:2%pertahundibawahBLIJangka waktu pembiayaan fasilitas ini maksimal 90 hari.

b. Fasilitas Treasury dengan limit paparan terhadap resiko sebesar US$ 250.000.

c. Pinjaman dengan pembayaran tetap sebesar US$ 2.000.000 (ditandatangani secara terpisah berdasarkan akta perjanjian pemberian pinjaman No. 23, tanggal 23 Nopember 2015 oleh Rr. Yuliana Tutiek Setia Murni, S.H., M.H.).- Perjanjian tersebut berlaku selama 1 tahun sejak tanggal perjanjian dan akan

terus berlaku hingga HSBC secara tertulis membatalkan, menghentikan atau membebaskan Perseroan dari kewajibannya berdasarkan perjanjian tersebut atau perjanjian lain yang berkaitan dengannya.

Page 44: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

22

- Berdasarkan akta perjanjian pemberian pinjaman No. 23, tanggal 23 Nopember 2015 oleh Rr. Yuliana Tutiek Setia Murni, S.H., Perseroan memperoleh fasilitas pinjaman dengan pembayaran tetap dari The Hongkong and Shanghai Banking Corporation Limited (HSBC) sebesar US$ 2.000.000 dengan bunga sebesar 4,75% per tahun dan jangka waktu pembayaran maksimal 5 tahun dari tanggal dimulainya setiap penarikan.

d. PT MNC Guna Usaha Indonesia

Pada tahun 2017, Perseroan mengadakan perjanjian sewa pembiayaan dengan PT MNC Guna Usaha Indonesia untuk pembelian mesin genset dengan jangka waktu 36 bulan. Pinjaman ini dibebani bunga sebesar 8,39% flat atau setara dengan 18% effective per tahun.

e. PT Orix Indonesia Finace

Pada tahun 2016, Perseroan mengadakan perjanjian sewa pembiayaan dengan PT Orix Indonesia Finance untuk pembelian Toyota Reach Truck dengan jangka waktu 36 bulan. Pinjaman ini dibebani bunga sebesar 6,23% flat per tahun.

f. PT BCA Finance

Pada tahun 2017, Persreoan mengadakan perjanjian pembiayaan dengan PT BCA Finance untuk perolehan aset kendaraan Toyota New Fortuner dengan jangka waktu 36 bulan. Pinjaman ini dibebani bunga sebesar 3,50% flat atau setara dengan 6,99% effective per tahun.

g. PT Astra Sedaya Finance

Pada tahun 2017, Perseroan mengadakan perjanjian pembiayaan syariah dengan prinsip murabahah dan dengan jaminan fidusia denganPTAstra Sedaya FinanceServices untukperolehan aset kendaraan Toyota Innova dengan jangka waktu 36 bulan. Margin pinjaman ini sebesar Rp 44 juta.

h. PT Toyota Astra Financial Services

Pada tahun 2016, Perseroan mengadakan perjanjian pembiayaan dengan PT Toyota Astra Financial Services untuk perolehan aset kendaraan Toyota Innova dengan jangka waktu 36 bulan. Pinjaman ini dibebani bunga sebesar Rp 37 juta.

i. PT Oto Multiartha

Pada tahun 2015, Perseroan mengadakan perjanjian pembiayaan dengan PT Oto Multiartha untuk perolehan aset kendaraan Toyota New Fortuner dengan jangka waktu 36 bulan. Pinjaman ini dibebani bunga sebesar 8,73% flat atau setara dengan 15,79% effective per tahun.

j. Millennium Challenge Account-Indonesia

Berdasarkan perjanjian The Green Prosperity Project Off-Grid Community-Owned Renewable Energy Grant Agreement No. 2017/Grant/080, tanggal 10 Pebruari 2017, Millennium Challenge Account-Indonesia (“MCA-Indonesia”) akan mengalokasikan atau memberikan hibah kepada Perseroan yang diberikan berdasarkan deliverables dalam jumlah tidak lebih dari US$ 5.786.266 untuk melaksanakan proyek yaitu berupa proyek hibah enargi terbarukan, yaitu Pembangkit Listrik Tenaga Surya. Jangka waktu perjanjian ini berakhir pada tanggal 31 Maret 2018 kecuali diperpanjang berdasarkan suatu perjanjian tertulis oleh para pihak, atau diakhiri lebih awal.

Page 45: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

23

k. PT Inti Karya Persada Tehnik

Berdasarkan perjanjian Engineering, Procurement And Construction (EPC) Agreement of Solar Photovoltaic Electricity For Karampuang Island No: 078/SKY/II/2017, tanggal 10 Pebruari 2017, Perseroan bermaksud melibatkan PT Inti Karya Persada Tehnik (“IKPT”) sebagai mitra dalam memberikan layanan dalam lingkup jasa teknik dan pekerjaan pengadaan dan konstruksi dalam proyek pembangkit listrik fotovoltaik surya yang berlokasi di Pulau Karampuang. Nilai kontrak dari proyek adalah sebesar Rp 37.482 juta.

l. Helios PSC Limited Liability Company

Berdasarkan Memorandum of Understanding, tanggal 10 Oktober 2017, Helios PSC Limited Liability Company setuju untuk membeli dari Perseroan produksinya dengan nilai perkiraan sebesar US$ 6.000.000 untuk tahun 2017-2019. Helios PSC Limited Liability Company bersedia mengimpor untuk pemasaran dan penjualan energi terbarukan termasuk modul surya, inverter, LED Lighting.

SELURUH KEWAJIBAN PERSEROAN PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 TELAH DIUNGKAPKAN DALAM PROSPEKTUS INI. SAMPAI DENGAN TANGGAL DITERBITKANNYA PROSPEKTUS INI, PERSEROAN TELAH MELUNASI SELURUH KEWAJIBANNYA YANG TELAH JATUH TEMPO.

SETELAH TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 SAMPAI DENGAN TANGGAL LAPORAN AUDITOR INDEPENDEN DAN SETELAH TANGGAL LAPORAN AUDITOR INDEPENDEN SAMPAI DENGAN EFEKTIFNYA PERNYATAAN PENDAFTARAN, PERSEROAN TIDAK MEMILIKI KEWAJIBAN-KEWAJIBAN DAN IKATAN LAIN KECUALI KEWAJIBAN-KEWAJIBAN YANG TIMBUL DARI KEGIATAN USAHA NORMAL PERSEROAN SERTA KEWAJIBAN-KEWAJIBAN YANG TELAH DINYATAKAN DALAM PROSPEKTUS INI DAN YANG TELAH DIUNGKAPKAN DALAM LAPORAN KEUANGAN PERSEROAN YANG MERUPAKAN BAGIAN YANG TIDAK TERPISAHKAN DARI PROSPEKTUS INI.

DENGAN ADANYA PENGELOLAAN YANG SISTEMATIS ATAS ASET DAN KEWAJIBAN SERTA PENINGKATAN HASIL OPERASI DI MASA YANG AKAN DATANG, PERSEROAN MENYATAKAN KESANGGUPANNYA UNTUK DAPAT MENYELESAIKAN SELURUH KEWAJIBANNYA SESUAI DENGAN PERSYARATAN SEBAGAIMANA MESTINYA.

TIDAK ADA PELANGGARAN ATAS PERSYARATAN DALAM PERJANJIAN KREDIT YANG DILAKUKAN OLEH PERSEROAN ATAU ENTITAS ANAK DALAM KELOMPOK USAHA PERSEROAN YANG BERDAMPAK MATERIAK TERHADAP KELANGSUNGAN USAHA PERSEROAN.

TIDAK ADA KEADAAN LALAI ATAS PEMBAYARAN POKOK DAN/ATAU BUNGA PINJAMAN SETELAH TANGGAL LAPORAN KEUANGAN TERAKHIR SAMPAI DENGAN EFEKTIFNYA PERNYATAAN PENDAFTARAN.

Page 46: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

24

IV. IKHTISAR DATA KEUANGAN PENTING

Calon investor harus membaca ikhtisar data keuangan penting yang disajikan di bawah ini bersamaan dengan laporan keuangan Perseroan beserta catatan atas laporan keuangan yang tercantum dalam Prospektus ini. Calon investor juga harus membaca Bab V mengenai Analisis dan Pembahasan oleh Manajemen.

Angka-angka ikhtisar data keuangan penting di bawah ini berasal dan/atau dihitung berdasarkan laporan posisi keuangan konsolidasi Perseroan dan Entitas Anak pada tanggal 30 September 2017 dan laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi Perseroan dan Entitas Anak untuk sembilan bulan yang berakhir pada tanggal tersebut dan laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain Perseroan untuk sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2016 (tidak diaudit), dan laporan posisi keuangan Perseroan pada tanggal 31 Desember 2016, 2015 dan 2014 dan untuk tahun yang berakhir pada tanggal-tanggal tersebut.

Laporan posisi keuangan konsolidasi Perseroan dan Entitas Anak pada tanggal 30 September 2017 dan laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi Perseroan dan Entitas Anak untuk sembilan bulan yang berakhir pada tanggal tersebut yang telah diaudit oleh Kantor Akuntan Publik Hadori SugiartoAdi&Rekan (anggotadariHLB International) denganpendapatWajarTanpaModifikasianyang ditandatangani oleh Yulianti Sugiarta dan laporan posisi keuangan Perseroan pada tanggal 31 Desember 2016, 2015 dan 2014 dan untuk tahun yang berakhir pada tanggal-tanggal tersebut yang telah diaudit oleh Kantor Akuntan Publik Hadori Sugiarto Adi & Rekan (anggota dari HLB International) denganpendapatWajarTanpaModifikasianyangditandatanganiolehWahyuWibowo.

Page 47: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

25

LAPORAN POSISI KEUANGAN

(dalam Jutaan Rupiah)30 September

201731 Desember

2016 2015 2014ASETASET LANCARKas dan bank 15.127 53.355 16.499 8.929Deposito yang dijaminkan 53.083 32.800 32.036 -Piutang usaha Pihak berelasi 61.850 69.063 38.038 11.484 Pihak ketiga 41.114 20.364 27.056 45.721Piutang lain-lain - pihak berelasi 7.255 5.000 5.000 -Persediaan 163.231 146.169 126.273 7.990Uang muka pembelian 2.296 559 11.186 -Pajak dibayar di muka 4.648 477 8.231 27Aset lancar lainnnya 3.946 - - -Jumlah Aset Lancar 352.550 327.787 264.319 74.151

ASET TIDAK LANCARAset pajak tangguhan 370 205 130 90Aset tetap - bersih 95.305 22.050 7.509 5.570Aset tidak lancar lainnya - bersih 362 576 911 -Jumlah Aset Tidak Lancar 96.037 22.831 8.550 5.660JUMLAH ASET 448.587 350.618 272.869 79.811

LIABILITAS DAN EKUITAS

LIABILITAS JANGKA PENDEKUtang bank jangka pendek 229.012 203.898 153.619 22.246Utang usaha Pihak berelasi 61.180 29.915 35.700 24.176 Pihak ketiga 5.096 4.417 9.699 2.370Utang lain-lain - Pihak berelasi 21.925 - -Beban masih harus dibayar 785 1.002 - -Uang muka penjualan 3.960 2.395 - 157Utang pajak 5.777 2.538 184 2.177Utang jangka panjang - bagian yang jatuh tempo

dalam satu tahun:Bank 5.334 5.301 5.432 -Sewa pembiayaan 104 172 130 110Lembaga keuangan 403 203 123 -

Jumlah Liabilitas Jangka Pendek 333.576 249.841 204.887 51.236

LIABILITAS JANGKA PANJANGUtang jangka panjang - setelah dikurangi bagian

yang jatuh tempo dalam satu tahun:Bank 12.074 16.009 21.883 -Sewa pembiayaan 7 26 57 168Lembaga keuangan 481 285 268 -

Liabilitas diestimasi atas imbalan kerja 1.799 995 537 345Jumlah Liabilitas Jangka Panjang 14.361 17.315 22.745 513Jumlah Liabilitas 347.937 267.156 227.632 51.749

Page 48: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

26

(dalam Jutaan Rupiah)30 September

201731 Desember

2016 2015 2014EKUITASModal saham 45.000 45.000 20.000 20.000Modal disetor lainnya 36.301 - - -Komponen ekuitas lainnya (520) (255) 25.321 8.116Saldo laba 19.844 38.717 (84) (54)Sub-jumlah 100.625 83.462 45.237 28.062Kepentingan nonpengendali 25 - - -Jumlah Ekuitas 100.650 83.462 45.237 28.062JUMLAH LIABILITAS DAN EKUITAS 448.587 350.618 272.869 79.811

LAPORAN LABA RUGI DAN PENGHASILAN KOMPREHENSIF LAIN

(dalam Jutaan Rupiah)30 September

2017(Sembilan

Bulan)

30 September 2016

(Sembilan Bulan)(Tidak Diaudit)

31 Desember

2016 2015 2014

PENJUALAN BERSIH 314.924 168.278 329.263 302.104 220.122 BEBAN POKOK PENJUALAN (249.161) (134.364) (278.459) (251.134) (199.718) LABA KOTOR 65.763 33.914 50.804 50.970 20.404

Pendapatan lain-lain 1.109 3.389 5.562 1.699 975 Beban penjualan (4.833) (3.873) (4.574) (2.280) (1.005)Beban umum dan administrasi (23.856) (14.216) (17.028) (21.322) (6.408)Beban keuangan (9.510) (6.867) (14.343) (4.488) (2.666)Beban lain-lain (3.041) (1.611) (2.510) (14.500) (1.066)LABA SEBELUM TAKSIRAN

PENGHASILAN (BEBAN) PAJAK 25.632 10.736 17.911 10.079 10.234

TAKSIRAN PENGHASILAN (BEBAN) PAJAK (6.505) (2.674) (4.515) (2.360) (2.348)

LABA PERIODE/TAHUN BERJALAN 19.127 8.062 13.396 7.719 7.886PENGHASILAN (BEBAN)

KOMPREHENSIF LAINPOS-POS YANG TIDAK AKAN

DIRKLASIFIKASI KE LABA RUGI:Kerugian aktuaria (353) (171) (228) (40) (6)Pajak penghasilan terkait pos-pos yangakandireklasifikasikelabarugi 88 43 57 10 2

Jumlah penghasilan (beban) komprehensif lain setelah pajak (265) (128) (171) (30) (4)

JUMLAH LABA KOMPREHENSIF PERIODE/TAHUN BERJALAN 18.862 7.934 13.225 7.689 7.882

LABA PER SAHAM DASAR (Rupiah penuh) 27 13 19 17 17

Page 49: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

27

RASIO-RASIO KEUANGAN PENTING

Uraian dan keterangan 30 September 2017

31 Desember2016 2015 2014

RASIO PERTUMBUHAN (%)Pendapatan 87,14% 8,99% 37,24% 168,75%Beban pokok pendapatan 85,44% 10,88% 25,74% 220,41%Laba kotor 93,91% (0,33%) 149,81% 4,24%Laba operasi 134,27% 6,70% 110,68% 42,93%Laba (rugi) sebelum pajak penghasilan 138,76% 77,70% (1,50%) 167,44%Laba (rugi) tahun berjalan 137,26% 73,54% (2,11%) 142,08%Laba (rugi) kompherensif tahun berjalan 137,76% 71,99% (2,43%) 138,06%Jumlah aset 27,94% 28,49% 241,89% 24,93%Jumlah liabilitas 30,24% 17,36% 339,87% (11,84%)Jumlah ekuitas 27,94% 28,49% 241,89% 24,93%

RASIO USAHALaba kotor/Pendapatan 20,88% 15,43% 16,87% 9,27%Laba operasi/Pendapatan 11,77% 8,87% 9,06% 5,90%Laba (rugi) tahun berjalan/Pendapatan 6,07% 4,07% 2,56% 3,58%Laba (rugi) tahun berjalan/Jumlah ekuitas 4,26% 3,82% 2,83% 9,88%Laba (rugi) tahun berjalan/Jumlah aset 19,00% 16,05% 17,06% 28,10%

RASIO KEUANGAN (x)Jumlah aset/Jumlah liabilitas 1,29 1,31 1,20 1,54 Jumlah liabilitas/Jumlah ekuitas 3,46 3,20 5,03 1,84 Jumlah liabilitas/Jumlah aset 0,78 0,76 0,83 0,65 Interest bearing debt/Jumlah ekuitas (Net

Bearing Ratio) 2,46 2,71 4,01 0,80

Laba (rugi) tahun berjalan/Utang bank jangka pendek (Debt Service Coverage Ratio)

0,08 0,07 0,05 0,35

Jumlah aset lancar/Jumlah liabilitas lancar 1,06 1,31 1,29 1,45

RASIO KEUANGAN DALAM FASILITAS KREDIT

Uraian dan keterangan Persyaratan Rasio 30 September 2017PT Bank Permata TbkDebt Equity Ratio Maks 3 Kali 3,46 KaliInterest Bearing Debt Ratio Maks 1,75 Kali 2,46 Kali Interest Service Coverage Ratio Min 1,5 Kali 4,17 Kali

The Hongkong and Shanghai Banking Corporation LimitedCurrent Ratio Min 1,1 Kali 1,06 KaliGearing Ratio Maks 1,5 Kali 2,47 Kali Kecukupan Membayar Utang Min 2,5 Kali 2,58 Kali

Berdasarkan Surat No. 0051/SK/CG1/WB/1/2018, pada tanggal 29 Januari 2018, Entitas telah menerima suratpengenyampingankesepakatanfinansialatasfasilitaskreditdariPTBankPermataTbk.

Berdasarkan Surat No. CDT/2018/01/0159, pada tanggal 25 Januari 2018, Entitas telah menerima surat pengenyampingankesepakatanfinansialatasfasilitaskreditdariTheHongkongandShanghaiBankingCorporation Limited.

Page 50: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

28

V. ANALISIS DAN PEMBAHASAN OLEH MANAJEMEN

Analisis dan pembahasan kondisi keuangan serta hasil operasi Perseroan dalam bab ini harus dibaca bersama-sama dengan “Ikhtisar Data Keuangan Penting” dan laporan keuangan konsolidasi Perseroan dan Entitas Anak beserta catatan atas laporan posisi keuangan konsolidasi yang tercantum dalam Prospektus ini.

Laporan posisi keuangan konsolidasi Perseroan dan Entitas Anak pada tanggal 30 September 2017 dan laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi Perseroan dan Entitas Anak untuk sembilan bulan yang berakhir pada tanggal tersebut dan laporan posisi keuangan konsolidasi pada tanggal 31 Desember 2016, 2015 dan 2014 dan untuk tahun yang berakhir pada tanggal-tanggal tersebut yang telah diaudit oleh Kantor Akuntan Publik Hadori Sugiarto Adi & Rekan (anggota dari HLB International) dengan pendapat Wajar Tanpa Modifikasian.

1. Gambaran Umum

PT Sky Energy Indonesia Tbk. (“Perseroan”) adalah suatu perseroan terbatas yang didirikan pada tanggal 04 Juli 2008 berdasarkan Akta Pendirian Nomor: 06, tanggal 04 Juli 2008, yang dibuat di hadapan Petrus Suandi Halim, S.H., Notaris di Jakarta, akta mana telah mendapat pengesahan dari Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia berdasarkan Keputusan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Nomor: AHU-09133.AH.01.01.Tahun 2009, tanggal 24 Maret 2009 dan telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0011259.AH.01.09.Tahun 2009, tanggal 24 Maret 2009, serta telah diumumkan dalam Berita Negara Republik Indonesia Nomor: 43, tanggal 29 Mei 2009, Tambahan Berita Negara Republik Indonesia Nomor: 14295/2009. Perseroan telah beberapa kali mengalami perubahan dengan perubahan terakhir melalui Akta Pernyataan Keputusan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa Nomor: 37, tanggal 16 November 2017, yang dibuat di hadapan Leolin Jayayanti, S.H., M.Kn., Notaris di Jakarta, akta mana telah mendapat persetujuan dari Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia berdasarkan Surat Keputusan Nomor: AHU-0024217.AH.01.02.Tahun 2017, tanggal 20 November 2017 dan telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0146604.AH.01.11.Tahun 2017, tanggal 20 November 2017, serta telah dicatat dalam Database Sisminbakum Departemen Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia sesuai dengan (i) Surat Nomor: AHU-AH.01.03-0192351 tanggal 20 November 2017 perihal Penerimaan Pemberitahuan Perubahan Anggaran Dasar Perseroan dan telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0146604.AH.01.11.Tahun 2017, tanggal 20 November 2017; dan (ii) Surat Nomor: AHU-AH.01.03-0192352, tanggal 20 November 2017 perihal Penerimaan Pemberitahuan Perubahan Data Perseroan dan telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0146604.AH.01.11.Tahun 2017, tanggal 20 November 2017.

Berdasarkan Pasal 3 Anggaran Dasar Perseroan sebagaimana tersebut dalam Akta Pernyataan Keputusan Rapat Nomor: 37, tanggal 16 November 2017, yang dibuat di hadapan Leolin Jayayanti, S.H., M.Kn., Notaris di Jakarta, maksud dan tujuan Perseroan adalah Berusaha dalam bidang industri mesin pembangkit listrik.

Untuk mencapai maksud dan tujuan tersebut di atas, Perseroan dapat melaksanakan kegiatan usaha utama adalah menjalankan kegiatan usaha industri mesin pembangkit listrik, energi alternatif dan komponen-komponennya, antara lain memproduksi solar home system.

Perseroan pada awalnya adalah perusahaan yang bergerak sebagai distributor modul surya dan penyedia jasa layanan teknis System Integration untuk pembuatan pembangkit listrik tenaga surya (“PLTS”) tipe On-grid dan Off-grid, termasuk desain teknis, instalasi dan perawatan. Melihat prospek pasar yang menjanjikan, pada tahun 2009 Perseroan menggandeng PT Hitachi High-Technologies Indonesia untuk mendirikan fasilitas manufaktur modul surya yang berkelas internasional. Pada tahun 2012, Perseroan memulai produksi modul surya dengan kapasitas sebesar 10 MW. Pada tahun 2016, Perseroan telah bertumbuh menjadi produsen modul surya terbesar di Indonesia dengan kapasitas produksi sebesar 100 MW untuk modul surya dan 50 MW untuk sel surya.

Page 51: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

29

Sampai saat ini, fasilitas produksi Perseroan terdiri dari satu pabrik yang berlokasi di Gunung Putri Bogor. Pabrik ini dilengkapi dengan fasilitas produksi, clean room, fasilitas uji coba, fasilitas R&D, serta gudang material dan barang hasil produksi. Pabrik ini juga dilengkapi dengan ruang-ruang rapat dan ruang makan untuk para tenaga kerja yang terampil.

Perseroan bertekad untuk tetap menjadi produsen dan eksportir modul surya nomor satu di Indonesia. Perseroan percaya bahwa untuk mencapai tekad tersebut, diperlukan teknologi yang memadai. Oleh sebab itu, sejak tahun 2012, Perseroan menerapkan sistem Accurate yang mengintergrasi data dari seluruh departemen sehingga sepanjang proses produksi sampai penjualan dapat di monitor, dan managemen dapat menanggulangi masalah dan mengambil keputusan secara cepat dan tepat berdasarkan informasi yang lengkap.

Selain sistem Accurate, Perseroan juga telah menerapkan sistem PVSyst dan Sunny WebDesign untuk merancang System IntegrationModulSuryasecaraefisiendansesuaistandarinternasional.Dan,sejaktahun 2016, Perseroan juga telah menerapkan network monitoring system untuk memonitor performa produk yang sudah di instal di lokasi PLTS. Penggunaan teknologi informasi yang dikelola oleh sumber daya manusia yang unggul sangat memudahkan pekerjaan dan membantu terciptanya hasil produksi yang berkualitas.

Berdasarkan Peraturan Menteri (Permen) No. 5/2017 tentang Perhitungan Kandungan Lokal serta Pedoman Penggunaan Produk Dalam Negeri untuk Infrastruktur Ketenagalistrikan, modul surya yang digunakan harus memiliki TKDN yang melebihi 40%. Untuk mendapatkan nilai tingkat TKDN di atas 40%, pabrikan modul surya perlu menggunakan sel surya produksi dalam negeri. Sebagai satu-satunya produsen sel surya di Indonesia, Perseroan memiliki keungulan bersaing yang tinggi dibandingkan dengan prosuden-produsen modul surya lainnya di Indonesia.

Perseroan telah berhasil untuk ekspor modul surya dengan kualitas terbaik ke Amerika Serikat, Jepang, Kanada, Finlandia, Jerman dan Yamen. Saat ini, Perseroan merupakan satu-satunya produsen sel surya di Indonesia yang telah berhasil untuk ekspor modul surya ke Amerika Serikat dan Kanada.

2. Faktor-faktor yang mempengaruhi kondisi keuangan dan kinerja Perseroan

Berikutiniadalahfaktor-faktoryangsecarasignifikanmempengaruhihasiloperasiPerseroandimasalalu maupun di masa yang akan datang. Faktor-faktor ini secara material dapat mempengaruhi hasil operasi Perseroan.

2.1. Persaingan usaha di Indonesia

Persaingan di industri modul surya di Indonesia semakin hari semakin kompetitif baik dalam skala lokal maupun impor. Hal tersebut mendorong Perseroan untuk lebih mengembangkan produknya dan meningkatkan kualitas produk guna menghadapi persaingan di industri. Saat ini Perseroan merupakan produsen modul surya dengan kapasitas terbesar di Indonesia sehngga dapat menetapkan harga jual yang kompetitif. Perseroan juga menjalankan program-program promosi dan pemasaran dan terus meningkatkan layanan purna-jual untuk mempertahankan pelanggan lama dan menarik pelanggan baru.

2.2. Kondisi pasar negara-negara tujuan ekspor

Penjualan produk Perseroan juga dipengaruhi oleh kondisi perkembangan pasar modul surya di negara-negara tujuan ekspor. Beberapa negara berkembang seperti Amerika Serikat, Kanada dan Eropa telah menerapkan Anti Dumping Law dengan menerapkan tarif dan bea masuk yang tinggi terhadap modul surya dari Cina. Hal ini dapat menjadi sebuah peluang besar yang meningkatkan peluang ekspor Perseroan. Perseroan terus berinovasi dan mengembangkan produk sesuai dengan perkembangan pasar internasional untuk memperluas pasar untuk produknya dan meningkatkan pasar penjualan.

Page 52: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

30

2.3. Peningkatan biaya produksi

Peningkatan upah minimum regional, biaya listrik dan biaya bahan baku dapat meningkatkan biaya produksi sehingga dapat menurunkan laba Perseroan apabila peningkatan biaya produksi tersebut tidak diimbangi dengan kenaikan harga penjualan. Sel surya sebagai bahan baku utama dalam pembuatanmodulsurya,merupakankomponenbiayayangpalingsignifikanbagiPerseroan.Padatahun 2016, Perseroan telah berhasil mejadi produsen sel surya yang pertama di Indonesia.

2.4. Suku Bunga pinjaman

Risiko tingkat suku bunga pinjaman Perseroan terutama berasal dari utang bank yang diperoleh Perseroandimananilaiwajararuskasdimasadepanakanberfluktuasikarenaperubahantingkatsuku bunga pasar. Perseroan mengelola risiko tersebut dengan senantiasa memonitor pergerakan tingkat suku bunga pasar yang berlaku dan mengelola ketersediaan arus kas yang digunakan untuk melunasi pinjaman dan modal kerja.

Dengan langkah-langkah yang diambil perseroan tersebut diatas diharapkan dapat meningkatkan performa perseroan dari sisi penjualan sehingga keuntungan perseroan dapat diperoleh dengan maksimal.

3. Ikhtisar Kebijakan Akuntansi Yang Signifikan

3.1 Prinsip-prinsip Konsolidasi

Sesuai denganPSAKNo. 65mengenai “LaporanKeuanganKonsolidasi”, definisiEntitasAnakadalah semua Entitas (termasuk entitas terstruktur) dimana Entitas memiliki pengendalian.

Dengan demikian, Entitas mengendalikan Entitas Anak jika dan hanya jika Entitas memiliki seluruh hal berikut ini:

a) Kekuasaan atas Entitas Anak;b) Ekposur atau hak atas imbal hasil variabel dari keterlibatannya dengan Entitas Anak; dan c) Kemampuan untuk menggunakan kekuasaannya atas Entitas Anak untuk mempengaruhi

jumlah imbal hasil Entitas Anak.

Perseroan menilai kembali apakah Perseroan mengendalikan investee jika fakta dan keadaan mengindikasikan adanya perubahan terhadap satu atau lebih dari tiga elemen pengendalian. Konsolidasi atas Entitas Anak dimulai sejak tanggal memperoleh pengendalian atas Entitas Anak dan berakhir ketika kehilangan pengendalian atas Entitas Anak. Penghasilan dan beban Entitas Anak dimasukkan atau dilepaskan selama tahun berjalan dalam laba rugi dari tanggal diperolehnya pengendalian sampai dengan tanggal ketika Perseroan kehilangan pengendalian atas Entitas Anak.

Kepentingan nonpengendali disajikan di ekuitas dalam laporan posisi keuangan konsolidasi, terpisah dari ekuitas pemilik Perseroan.

Laba rugi dan setiap komponen dari penghasilan komprehensif lain diatribusikan kepada pemilik Entitas Induk dan kepentingan nonpengendali, meskipun hal tersebut mengakibatkan kepentingan nonpengendali memiliki saldo defisit. Jika diperlukan, dilakukan penyesuaian atas laporankeuangan Entitas Anak guna memastikan keseragaman dengan kebijakan akuntansi Perseroan. Mengeliminasi secara penuh aset dan liabilitas, penghasilan, beban, dan arus kas Perseroan terkait dengan transaksi antar entitas dalam grup.

Perubahan dalam bagian kepemilikan atas Entitas Anak yang tidak mengakibatkan hilangnya pengendalian pada Entitas Anak dicatat sebagai transaksi ekuitas. Setiap perbedaan antara jumlah tercatat kepentingan nonpengendali yang disesuaikan dan nilai wajar imbalan yang dibayar atau diterima diakui secara langsung di ekuitas dan mengatribusikannya kepada pemilik Entitas Induk.

Page 53: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

31

Jika Perseroan kehilangan pengendalian atas Entitas Anak, keuntungan atau kerugian diakui dalam laba rugi dan dihitung sebagai selisih antara jumlah nilai wajar pembayaran yang diterima dan nilai wajar sisa investasi dan jumlah tercatat aset, termasuk goodwill, dan liabilitas Entitas Anak dan setiap kepentingan nonpengendali sebelumnya. Seluruh jumlah yang sebelumnya diakui dalam penghasilan komprehensif lain terkait dengan Entitas Anak tersebut dicatat dengan dasar yang sama yang disyaratkan jika Entitas Induk telah melepaskan secara langsung aset dan liabilitas terkait. Ini berarti bahwa jumlah yang sebelumnya diakui dalam penghasilan komprehensif lain akan direklasifikasikelabarugiataudialihkankekategorilaindiekuitassebagaimanadipersyaratkanoleh standar terkait.

3.2 Kombinasi Bisnis

Sesuai dengan PSAK No. 22 mengenai “Kombinasi Bisnis”, akuisisi bisnis dicatat dengan menggunakan metode akuisisi. Imbalan akuisisi diukur pada nilai wajar atas aset yang diserahkan, liabilitas yang kemungkinan terjadi, dan instrumen ekuitas yang diterbitkan oleh Perseroan untuk mendapatkan kontrol dari pihak yang diakuisisi (pada tanggal pertukaran). Biaya yang terjadi sehubungan dengan akuisisi diakui dalam laba rugi pada saat terjadinya. Bila suatu kombinasi bisnis dilakukan secara bertahap, kepemilikan sebelumnya pada pihak yang diakuisisi diukur kembali dengan nilai wajar pada tanggal akuisisi (tanggal Perseroan memperoleh kontrol) dan keuntungan atau kerugian yang dihasilkan, diakui dalam laba rugi. Penyesuaian dilakukan terhadap nilai wajar untuk memperoleh kebijakan akuntansi bisnis yang diakuisisi selaras dengan kebijakan akuntansi Perseroan. Biaya penggabungan dan reorganisasi bisnis yang diakuisisi dibebankan pada akun laba rugi akuisisi.

Ketika pertimbangan yang dialihkan oleh Perseroan dalam kombinasi bisnis termasuk aset atau kewajiban yang dihasilkan dari pertimbangan kontinjen yang diukur pada nilai wajar dari tanggal akuisisi dimasukkan sebagai bagian dari pertimbangan yang dialihkan dalam kombinasi bisnis. Perubahan pada nilai wajar dari pertimbangan kontinjensi yang memenuhi syarat sebagai periode pengukuran penyesuaian disesuaikan secara retrospektif, dengan penyesuaian terhadap goodwill. Pengukuran periode penyesuaian adalah penyesuaian yang timbul dari informasi tambahan yang diperoleh selama periode pengukuran (tidak lebih satu tahun dari tanggal akuisisi) tentang fakta-fakta dan keadaan yang ada pada saat akuisisi.

Perhitungan berikutnya untuk perubahan nilai wajar dari imbalan kontinjensi yang tidak memenuhi syarat pada periode pengukuran penyesuaian tergantung pada bagaimana pertimbangan kontingen yangakandiklasifikasikan.Pertimbangankontinjensiyangdiklasifikasikansebagaiekuitas tidakdiukur kembali pada tanggal laporan keuangan dan penyelesaian berikutnya yang diperhitungkan dalamekuitas.Pertimbangankontinjensiyangdiklasifikasikansebagaiasetataukewajibanakandiukur kembali pada tanggal laporan keuangan sesuai dengan PSAK No. 55, mengenai “Instrumen Keuangan - Pengakuan dan Pengukuran” atau PSAK No. 57, mengenai “Ketentuan Kewajiban Kontinjensi dan Aset Kontinjensi”, sesuai dengan keuntungan atau kerugian yang diakui dalam laporan laba rugi.

Jika akuntansi awal untuk kombinasi bisnis belum selesai pada akhir periode pelaporan saat kombinasi terjadi, Perseroan melaporkan jumlah sementara untuk pos-pos yang proses akuntansinya belum selesai dalam laporan keuangannya. Selama periode pengukuran, pihak pengakuisisi menyesuaikan, aset atau liabilitas tambahan yang diakui, untuk mencerminkan informasi baru yang diperoleh tentang fakta dan keadaan yang ada pada tanggal akuisisi dan, jika diketahui, akan berdampak pada jumlah yang diakui pada tanggal tersebut.

Penyesuaiansetelahtanggalpelaporanuntukimbalankontinjensidiklasifikasikansebagaiekuitastidak diukur kembali, penyesuaian setelah tanggal pelaporan untuk imbalan kontinjensi lainnya diukur kembali pada nilai wajar dengan perubahan nilai wajar diakui dalam laba rugi.

Page 54: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

32

3.3 Kas dan Setara Kas

Sesuai dengan PSAK No. 2, mengenai “Laporan Arus Kas”, kas dan setara kas terdiri dari kas, bank dan deposito berjangka dengan jangka waktu 3 (tiga) bulan atau kurang sejak tanggal penempatannyasertadapat segeradijadikankas tanpa terjadi perubahannilai yangsignifikan.Kas dan setara kas tidak digunakan sebagai jaminan atas liabilitas dan pinjaman lainnya dan tidak dibatasi penggunaannya.

3.4 Instrumen Keuangan

Sesuai dengan PSAK No. 55, mengenai “Instrumen Keuangan: Pengakuan dan Pengukuran”, instrumenkeuangandiklasifikasikanpadasaatpengakuanawalsebagaiasetkeuangan,liabilitaskeuangan atau instrumen ekuitas sesuai dengan substansi perjanjian kontraktual. Instrumen keuangan diakui pada saat Perseroan menjadi pihak dalam ketentuan kontraktual instrumen.

Instrumen keuangan diakui pada awalnya sebesar nilai wajar ditambah biaya transaksi yang dapat diatribusikan secara langsung saat perolehan atau menerbitkan instrumen keuangan, kecuali untuk aset keuangan yang diukur pada nilai wajar melalui laporan laba rugi, pada awalnya diukur pada nilai wajar, tidak termasuk biaya transaksi (yang diakui dalam laba rugi).

Instrumenekuitasyangnilaiwajarnyatidakdapatditentukan,diukurpadabiayadandiklasifikasikansebagai aset keuangan yang tersedia untuk dijual.

3.4.1 Aset keuangan

Perseroan mengklasifikasikan aset keuangan dalam kategori sebagai berikut: (i) asetkeuangan yang diukur pada nilai wajar melalui laporan laba rugi; (ii) investasi yang dimiliki hingga jatuh tempo; (iii) pinjaman yang diberikan dan piutang; dan (iv) aset keuangan yang tersedia untuk dijual.

(i). Aset keuangan yang diukur pada nilai wajar melalui laporan laba rugi

Aset keuangan yang diukur pada nilai wajar melalui laporan laba rugi adalah aset keuanganyangditujukanuntukdiperdagangkan.Asetkeuangandiklasifikasikansebagaidiperdagangkan jika diperoleh terutama untuk tujuan dijual atau dibeli kembali dalam waktu dekat dan terdapat bukti mengenai pola ambil untung dalam jangka pendek yang terkini.Derivatifdiklasifikasikansebagaiasetdiperdagangkankecualitelahditetapkandan efektif sebagai instrumen lindung nilai.

Aset keuangan yang diukur pada nilai wajar melalui laporan laba rugi, pada awalnya diakui sebesar nilai wajar dan biaya transaksi dibebankan pada laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain, dan kemudian diukur pada nilai wajarnya.

Aset dalam kategori ini diklasifikasikan sebagai aset lancar jika diharapkan dapatdirealisasikandalam12bulan;sebaliknya,diklasifikasikansebagaitidaklancar.

Pada tanggal 30 September 2017, 31 Desember 2016, 2015 dan 2014, Perseroan tidak memiliki aset keuangan yang diukur pada nilai wajar melalui laporan laba rugi.

(ii). Investasi yang dimiliki hingga jatuh tempo

Investasi yang dimiliki hingga jatuh tempo adalah aset keuangan non-derivatif dengan pembayaran tetap atau telah ditentukan dan jatuh temponya telah ditetapkan, dimana manajemen mempunyai intensi positif dan kemampuan untuk memiliki aset keuangan tersebut hingga jatuh tempo, selain:

Page 55: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

33

a) investasi yang pada saat pengakuan awal ditetapkan sebagai aset keuangan yang diukur pada nilai wajar melalui laporan laba rugi;

b) investasi yang ditetapkan oleh Perseroan dalam kelompok tersedia untuk dijual; dan

c) investasiyangmemenuhidefinisipinjamanyangdiberikandanpiutang.

Pada saat pengakuan awal, investasi dimiliki hingga jatuh tempo diakui pada nilai wajarnya ditambah biaya transaksi dan selanjutnya diukur pada biaya perolehan diamortisasi dengan menggunakan metode suku bunga efektif.

Pada tanggal 30 September 2017, 31 Desember 2016, 2015 dan 2014, Perseroan tidak memiliki investasi yang dimiliki hingga jatuh tempo.

(iii). Pinjaman yang diberikan dan piutang

Pinjaman yang diberikan dan piutang adalah aset keuangan non-derivatif dengan pembayaran tetap atau telah ditentukan dan tidak mempunyai kuotasi di pasar aktif. Pada saat pengakuan awal, pinjaman yang diberikan dan piutang diakui pada nilai wajarnya ditambah biaya transaksi dan selanjutnya diukur pada biaya perolehan diamortisasi dengan menggunakan metode suku bunga efektif.

Metode suku bunga efektifMetode suku bunga efektif adalah metode yang digunakan untuk menghitung biaya perolehan diamortisasi dari instrumen keuangan dan metode untuk mengalokasikan pendapatan bunga atau biaya selama periode yang relevan. Suku bunga efektif adalah suku bunga yang secara tepat mendiskontokan estimasi penerimaan atau pembayaran kas masa depan (mencakup seluruh komisi dan bentuk lain yang dibayarkan dan diterima oleh para pihak dalam kontrak yag merupakan bagian yang tak terpisahkan dari suku bunga efektif, biaya transaksi dan premium dan diskonto lainnya) selama perkiraan umur instrumen keuangan, atau, jika lebih tepat, digunakan periode yang lebih singkat untuk memperoleh nilai tercatat bersih dari aset keuangan pada saat pengakuan awal.

Pendapatan diakui berdasarkan suku bunga efektif untuk instrumen keuangan selain dari instrumen keuangan yang diukur pada nilai wajar melalui laporan laba rugi.

Pada tanggal 30 September 2017, 31 Desember 2016, 2015 dan 2014, pinjaman yang diberikan dan piutang meliputi kas dan bank, deposito yang dijaminkan, piutang usaha, piutang lain-lain - pihak berelasi dan aset lancar lainnya.

(iv). Aset keuangan yang tersedia untuk dijual

Aset keuangan dalam kelompok tersedia untuk dijual adalah aset keuangan non-derivatif yang ditetapkan untuk dimiliki selama periode tertentu, dimana akan dijual dalam rangka pemenuhan likuiditas atau perubahan suku bunga, valuta asing atau aset keuangan yangtidakdiklasifikasikansebagaipinjamanyangdiberikandanpiutang,investasiyangdiklasifikasikandalamkelompokdimilikihinggajatuhtempoatauasetkeuanganyangdiukur pada nilai wajar melalui laporan laba rugi.

Pada saat pengakuan awal, aset keuangan tersedia untuk dijual diakui pada nilai wajarnya ditambah biaya transaksi dan selanjutnya diukur pada nilai wajarnya dimana laba atau rugi diakui pada laporan perubahan ekuitas kecuali untuk kerugian penurunan nilai dan laba rugi dari selisih kurs hingga aset keuangan dihentikan pengakuannya. Jika aset keuangan tersedia untuk dijual mengalami penurunan nilai, akumulasi laba rugi yang sebelumnya diakui pada bagian ekuitas akan diakui pada laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi. Penghasilan bunga yang dihitung menggunakan metode suku bunga efektif, dan keuntungan atau kerugian akibat perubahannilaitukardariasetmoneteryangdiklasifikasikansebagaikelompoktersediauntuk dijual, diakui pada laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi.

Page 56: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

34

Pada tanggal 30 September 2017, 31 Desember 2016, 2015 dan 2014, Perseroan tidak memiliki aset keuangan tersedia untuk dijual.

Penurunan Nilai Aset Keuangan

Aset keuangan, selain aset keuangan yang diukur pada nilai wajar melalui laporan laba rugi, dievaluasi terhadap indikator penurunan nilai pada setiap tanggal laporan posisi keuangan konsolidasi. Aset keuangan diturunkan nilainya bila terdapat bukti objektif, sebagai akibat dari satu atau lebih peristiwa yang terjadi setelah pengakuan awal pengukuran aset keuangan dan peristiwa yang merugikan tersebut berdampak pada estimasi arus kas masa depan atas aset keuangan yang dapat diestimasi secara handal.

Untuk investasi ekuitas tersedia untuk dijual yang tercatat dan tidak tercatat di bursa, penurunan yang signifikan atau jangka panjang padanilaiwajar dari investasi ekuitas dibawah biaya perolehannya dianggap sebagai bukti obyektif penurunan nilai.

Bukti obyektif penurunan nilai termasuk sebagai berikut:

• kesulitankeuangansignifikanyangdialamipenerbitataupihakpeminjam;atau• pelanggarankontrak,sepertiterjadinyawanprestasiatautunggakanpembayaranpokok

atau bunga; atau • terdapatkemungkinanbahwapihakpeminjamakandinyatakanpailitataumelakukan

reorganisasi keuangan.

Untuk kelompok aset keuangan tertentu, seperti piutang, penurunan nilai aset dievaluasi secara individual. Bukti objektif dari penurunan nilai portofolio piutang dapat dilihat dari pengalaman Perseroan atas tertagihnya piutang di masa lalu, peningkatan keterlambatan penerimaan pembayaran piutang dari rata-rata periode kredit, dan juga pengamatan atas perubahan kondisi ekonomi nasional atau lokal yang berkorelasi dengan kegagalan pembayaran atas piutang.

Untuk aset keuangan yang diukur pada biaya perolehan yang diamortisasi, jumlah kerugian penurunan nilai merupakan selisih antara nilai tercatat aset keuangan dengan nilai kini dari estimasi arus kas masa datang yang didiskontokan menggunakan tingkat suku bunga efektif awal dari aset keuangan.

Nilai tercatat aset keuangan tersebut dikurangi dengan kerugian penurunan nilai secara langsung atas seluruh aset keuangan, kecuali piutang yang nilai tercatatnya dikurangi melalui penggunaan akun penyisihan piutang. Jika piutang tidak tertagih, piutang tersebut dihapuskan melalui akun penyisihan piutang. Pemulihan kemudian dari jumlah yang sebelumnya telah dihapuskan dikreditkan terhadap akun penyisihan. Perubahan nilai tercatat akun penyisihan piutang diakui dalam laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi.

Jika aset keuangan tersedia untuk dijual dianggap menurun nilainya, keuntungan atau kerugian kumulatif yangsebelumnya telahdiakui dalamekuitasdireklasifikasi ke laporanlaba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi dalam periode yang bersangkutan.

Pengecualian dari instrumen ekuitas tersedia untuk dijual, jika, pada periode berikutnya, jumlah penurunan nilai berkurang dan penurunan dapat dikaitkan secara obyektif dengan sebuah peristiwa yang terjadi setelah penurunan nilai tersebut diakui, kerugian penurunan nilai yang sebelumnya diakui dipulihkan melalui laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi hingga nilai tercatat investasi pada tanggal pemulihan penurunan nilai tidak melebihi biaya perolehan diamortisasi sebelum pengakuan kerugian penurunan nilai dilakukan.

Page 57: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

35

Dalam hal efek ekuitas tersedia untuk dijual, kerugian penurunan nilai yang sebelumnya diakui dalam laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi tidak boleh dipulihkan melalui laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi. Setiap kenaikan nilai wajar setelah penurunan nilai diakui secara langsung ke ekuitas.

Penghentian Pengakuan Aset Keuangan

Perseroan menghentikan pengakuan aset keuangan jika dan hanya jika hak kontraktual atas arus kas yang berasal dari aset keuangan berakhir, atau Perseroan mentransfer aset keuangan dan secara subtansial mentransfer seluruh risiko dan manfaat atas kepemilikan aset kepada Perseroan lain. Jika Perseroan tidak mentransfer serta tidak memiliki secara substansial atas seluruh risiko dan manfaat kepemilikan serta masih mengendalikan aset yang ditransfer, maka Perseroan mengakui keterlibatan berkelanjutan atas aset yang ditransfer dan liabilitas terkait sebesar jumlah yang mungkin harus dibayar. Jika Perseroan memiliki secara substansial seluruh risiko dan manfaat kepemilikan aset keuangan yang ditransfer, Perseroan masih mengakui aset keuangan dan juga mengakui pinjaman yang dijamin sebesar pinjaman yang diterima.

3.4.2 Liabilitas Keuangan dan Instrumen Ekuitas

KlasifikasisebagaiLiabilitasatauEkuitas

LiabilitaskeuangandaninstrumenekuitasyangditerbitkanolehPerseroandiklasifikasikansesuaidengansubstansiperjanjiankontraktualdandefinisiliabilitaskeuangandaninstrumenekuitas.

Instrumen Ekuitas

Instrumen ekuitas adalah setiap kontrak yang memberikan hak residual atas aset Perseroan setelah dikurangi dengan seluruh kewajibannya. Instrumen ekuitas dicatat sebesar hasil penerimaan bersih setelah dikurangi biaya penerbitan langsung.

Perolehan kembali modal saham yang telah diterbitkan oleh Perseroan dicatat dengan menggunakan metode biaya. Saham yang dibeli kembali dicatat sesuai dengan harga perolehan kembali dan disajikan sebagai pengurang modal saham.

Investasi dalam instrumen ekuitas yang tidak memiliki kuotasi harga di pasar aktif dan nilai wajarnya tidak dapat diukur secara handal, serta derivatif yang terkait dengan dan diselesaikan melalui penyerahan instrumen ekuitas yang tidak memiliki kuotasi harga di pasar aktif tersebut, diukur pada biaya perolehan.

Liabilitas Keuangan

Liabilitas keuangan dikelompokkan ke dalam kategori (i) liabilitas keuangan yang diukur pada nilai wajar melalui laporan laba rugi dan (ii) liabilitas keuangan yang diukur dengan biaya perolehan diamortisasi.

(i). Liabilitas keuangan yang diukur pada nilai wajar melalui laporan laba rugi

Nilai wajar liabilitas keuangan yang diukur pada nilai wajar melalui laporan laba rugi adalah liabilitas keuangan yang ditujukan untuk diperdagangkan. Liabilitas keuangan diklasifikasikan sebagai diperdagangkan jika diperoleh terutama untuk tujuan dijualatau dibeli kembali dalam waktu dekat dan terdapat bukti mengenai pola ambil untung dalamjangkapendekterkini.Derivatifdiklasifikasikansebagailiabilitasdiperdagangkankecuali ditetapkan dan efektif sebagai instrumen lindung nilai.

Pada tanggal 30 September 2017, 31 Desember 2016, 2015 dan 2014, Perseroan tidak memiliki liabilitas keuangan yang diukur pada nilai wajar melalui laporan laba rugi.

Page 58: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

36

(ii). Liabilitas keuangan yang diukur pada biaya perolehan diamortisasi

Liabilitaskeuanganyangtidakdiklasifikasikansebagailiabilitaskeuanganyangdiukurpada nilai wajar melalui laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi dikategorikan dan diukur dengan biaya perolehan diamortisasi.

Pada tanggal 30 September 2017, 31 Desember 2016, 2015 dan 2014, liabilitas keuangan yang diukur pada biaya perolehan diamortisasi meliputi utang bank jangka pendek, utang usaha, utang lain-lain – pihak berelasi, beban masih harus dibayar, utang bank jangka panjang, utang sewa pembiayaan dan utang lembaga keuangan.

Penghentian Pengakuan Liabilitas Keuangan

Perseroan menghentikan pengakuan liabilitas keuangan, jika dan hanya jika, liabilitas Perseroan telah dilepaskan, dibatalkan atau kadaluarsa.

Estimasi Nilai Wajar

Nilai wajar untuk instrumen keuangan yang diperdagangkan di pasar aktif ditentukan berdasarkan nilai pasar yang berlaku pada tanggal laporan posisi keuangan konsolidasi. Investasi pada instrumen ekuitas yang tidak memiliki kuotasi harga di pasar aktif dan nilai wajarnya tidak dapat diukur secara andal, diukur pada biaya perolehan.

Nilai wajar untuk instrumen keuangan lain yang tidak diperdagangkan di pasar ditentukan dengan menggunakan teknik penilaian tertentu. Perseroan menggunakan metode discounted cash flows dengan menggunakan asumsi-asumsi berdasarkan kondisi pasar yang ada pada saat tanggal laporan posisi keuangan konsolidasi untuk menentukan nilai wajar dari instrumen keuangan lainnya.

Saling Hapus Antar Instrumen Keuangan

Aset keuangan dan liabilitas keuangan disajikan secara saling hapus dan nilai bersihnya disajikan di dalam laporan posisi keuangan jika terdapat hak yang berkekuatan hukum untuk melakukan saling hapus atas jumlah yang telah diakui tersebut dan ada niat untuk menyelesaikan secara neto, atau merealisasikan aset dan menyelesaikan liabilitas secara simultan.

3.5 Transaksi dengan Pihak-pihak Berelasi

Perseroan melakukan transaksi dengan pihak-pihak berelasi seperti yang dinyatakan dalam PSAK No. 7 (Penyesuaian 2015), mengenai “Pengungkapan Pihak-pihak Berelasi”Pihak-pihak berelasi adalah orang atau Perseroan yang terkait dengan Perseroan pelapor:

(a). Orang atau anggota keluarga terdekat mempunyai relasi dengan Perseroan pelapor jika orang tersebut:

(i). memiliki pengendalian atau pengendalian bersama atas Perseroan pelapor;(ii). memilikipengaruhsignifikanatasPerseroanpelapor;atau(iii). personil manajemen kunci Perseroan pelapor atau Perseroan induk Perseroan pelapor.

(b). Suatu Perseroan berelasi dengan Perseroan pelapor jika memenuhi salah satu hal berikut:(i). Perseroan dan Perseroan pelapor adalah anggota dari kelompok usaha yang sama

(artinya Perseroan induk, Perseroan anak, dan Perseroan anak berikutnya terkait dengan Perseroan lain).

(ii). satu Perseroan adalah Perseroan asosiasi atau ventura bersama dari Perseroan lain (atau Perseroan asosiasi atau ventura bersama yang merupakan anggota suatu kelompok usaha, yang mana Perseroan lain tersebut adalah anggotanya).

Page 59: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

37

(iii). kedua Perseroan tersebut adalah ventura bersama dari pihak ketiga yang sama.(iv). satu Perseroan adalah ventura bersama dari Perseroan ketiga dan Perseroan yang lain

adalah Perseroan asosiasi dari Perseroan ketiga.(v). Perseroan tersebut adalah suatu program imbalan pascakerja untuk imbalan kerja dari

salah satu Perseroan pelapor atau Perseroan yang terkait dengan Perseroan pelapor. Jika Perseroan pelapor adalah Perseroan yang menyelenggarakan program tersebut, maka Perseroan sponsor juga berelasi dengan Perseroan pelapor.

(vi).Perseroanyangdikendalikanataudikendalikanbersamaolehorangyangdiidentifikasidalam huruf (a).

(vii). orangyangdiidentifikasidalamhuruf(a)(i)memilikipengaruhsignifikanatasPerseroanatau personil manajemen kunci Perseroan (atau Perseroan induk dari Perseroan).

(viii).entitas atau anggota dari kelompok yang mana entitas merupakan bagian dari kelompok tersebut, menyediakan jasa personil manajemen kunci kepda entitas induk dari entitas pelapor.

Seluruh saldo dan transaksi yang signifikan dengan pihak-pihak berelasi, baik yang dilakukanataupun tidak dilakukan dengan persyaratan dan kondisi normal sebagaimana yang dilakukan dengan pihak ketiga, diungkapkan dalam catatan atas laporan keuangan.

3.6 Deposito yang Dijaminkan

Sesuai dengan PSAK No. 55, mengenai “Instrumen Keuangan: Pengakuan dan Pengukuran”, deposito yang dijaminkan merupakan deposito berjangka yang dijadikan sebagai jaminan atau dibatasi penggunaannya.

3.7 Persediaan

Sesuai dengan PSAK No. 14, mengenai “Persediaan”, persediaan dinyatakan sebesar nilai yang lebih rendah antara harga perolehan atau nilai realisasi neto (the lower of cost or net realizable value). Biaya perolehan ditentukan dengan metode rata-rata tertimbang (weighted-average method).

Nilai realisasi neto merupakan estimasi harga jual dalam kegiatan usaha normal dikurangi estimasi biaya penyelesaian dan estimasi biaya yang diperlukan untuk membuat penjualan.

3.8 Aset Tetap

Sesuai dengan PSAK No. 16, mengenai “Aset Tetap”, Aset tetap yang dimiliki untuk digunakan dalam produksi atau penyediaan barang atau jasa atau untuk tujuan administratif dicatat berdasarkan biaya perolehan setelah dikurangi akumulasi penyusutan dan akumulasi kerugian penurunan nilai, jika ada.

Penyusutan dihitung dengan menggunakan metode garis lurus (straight-line method) berdasarkan taksiran masa manfaat ekonomis aset tetap sebagai berikut:

Aset tetap TahunBangunan 10 - 20Mesin 8 - 16Kendaraan 4 - 8Peralatan 4 - 8

Tanah dinyatakan berdasarkan biaya perolehan dan tidak disusutkan.

Nilai residu, metode penyusutan dan masa manfaat ekonomis aset tetap ditinjau kembali dan disesuaikan, jika perlu, pada setiap akhir periode pelaporan.

Page 60: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

38

Biaya perbaikan dan perawatan dibebankan pada laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi pada saat terjadinya biaya-biaya tersebut. Sedangkan biaya-biaya yang berjumlah besar dan sifatnya meningkatkan kondisi aset secara signifikan dikapitalisasi. Apabila suatuaset tetap ditarik/dihapuskan atau dijual, nilai tercatat dan akumulasi penyusutan aset tersebut dikeluarkan dari pencatatannya sebagai aset tetap dan keuntungan atau kerugian yang terjadi diperhitungkan dalam laba rugi tahun bersangkutan.

3.9 Aset Tidak Lancar Lainnya

Sesuai dengan PSAK No. 19, mengenai “Aset Takberwujud”, aset tidak lancar lainnya merupakan asettakberwujudberupasertifikasiyangdicatatberdasarkanbiayaperolehandikurangiakumulasiamortisasi dan penurunan nilai, jika ada. Aset tidak lancar lainnya diamortisasi berdasarkan estimasi masa manfaat selama 4 tahun. Entitas dan Entitas Anak harus mengestimasi nilai yang dapat diperoleh kembali dari aset tidak lancar lainnya. Apabila nilai tercatat aset tidak lancar lainnya melebihi estimasi nilai yang dapat diperoleh kembali, maka nilai tercatat aset tersebut diturunkan menjadi sebesar nilai yang dapat diperoleh kembali.

3.10 Penurunan Nilai Aset Non-Keuangan

Sesuai dengan PSAK No. 48, mengenai “Penurunan Nilai Aset”, pada tanggal laporan posisi keuangan konsolidasi, Perseroan menelaah nilai tercatat aset non-keuangan untuk menentukan apakah terdapat indikasi bahwa aset tersebut telah mengalami penurunan nilai. Jika terdapat indikasi tersebut, nilai yang dapat diperoleh kembali dari aset diestimasi untuk menentukan tingkat kerugian penurunan nilai (jika ada). Bila tidak memungkinkan untuk mengestimasi nilai yang dapat diperoleh kembali atas suatu aset individu, Perseroan mengestimasi nilai yang dapat diperoleh kembali dari unit penghasil kas atas aset.

Perkiraan jumlah yang dapat diperoleh kembali adalah nilai tertinggi antara nilai wajar dikurangi biaya untuk menjual neto atau nilai pakai. Jika jumlah yang dapat diperoleh kembali dari aset non-keuangan (unit penghasil kas) kurang dari nilai tercatatnya, nilai tercatat aset (unit penghasil kas) dikurangi menjadi sebesar nilai yang dapat diperoleh kembali dan rugi penurunan nilai diakui langsung ke laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi.

3.11 Sewa

Sesuai dengan PSAK No. 30, mengenai “Sewa”, Perseroan menyewa aset tetap tertentu. Sewa aset tetap dimana Perseroan memiliki secara substansi seluruh risiko dan manfaat kepemilikan aset,diklasifikasikansebagaisewapembiayaan.

Setiap pembayaran sewa dialokasikan antara porsi pelunasan liabilitas dan beban keuangan. Jumlah kewajiban sewa, setelah dikurangi beban keuangan, disajikan sebagai liabilitas jangka panjang kecuali untuk bagian yang jatuh tempo dalam waktu kurang dari 12 bulan disajikan sebagai liabilitas jangka pendek. Unsur bunga dalam beban keuangan dibebankan ke laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain selama masa sewa yang menghasilkan tingkat suku bunga konstan atas saldo liabilitas. Aset tetap yang diperoleh melalui sewa pembiayaan disusutkan sesuai dengan masa manfaat ekonomis aset tetap kepemilikan langsung.

Pembayaran sewa operasi diakui sebagai beban dengan garis lurus (straight-line basis) selama masa sewa, kecuali terdapat dasar sistematis lain yang dapat lebih mencerminkan pola waktu dari manfaat aset yang dinikmati pengguna. Rental kontijen pada sewa operasi diakui sebagai beban di dalam periode terjadinya.

Dalam hal insentif diperoleh dalam sewa operasi, insentif tersebut diakui sebagai liabilitas. Keseluruhan manfaat dari insentif diakui sebagai pengurangan dari biaya sewa dengan dasar garis lurus kecuali terdapat dasar sistematis lain yang lebih mencerminkan pola waktu dari manfaat yang dinikmati pengguna.

Page 61: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

39

3.12 Liabilitas Diestimasi atas Imbalan Kerja

Sesuai dengan PSAK No. 24, mengenai “Imbalan Kerja”, Perseroan mengakui liabilitas atas imbalan kerja karyawan yang tidak didanai sesuai dengan Undang-undang Ketenagakerjaan No. 13/2003, tanggal 25 Maret 2003 (UU No. 13/2003).

Biaya penyisihan imbalan kerja karyawan menurut UU No. 13/2003 ditentukan berdasarkan penilaian aktuaria menggunakan metode Projected Unit Credit.

Perseroan mengakui seluruh keuntungan atau kerugian aktuarial melalui pendapatan komprehensif lainnya. Keuntungan dan kerugian aktuaria pada periode di mana keuntungan dan kerugian aktuaria terjadi, diakui sebagai penghasilan komprehensif lain-lain dan disajikan dalam laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain.

Biaya jasa lalu diakui secara langsung di laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain, kecuali perubahan terhadap program pensiun tersebut mengharuskan karyawan tersebut tetap bekerja selama periode waktu tertentu untuk mendapatkan hak tersebut (periode vesting). Dalam hal ini, biaya jasa lalu diamortisasi secara garis lurus sepanjang periode vesting. Biaya jasa kini diakui sebagai beban periode berjalan.

Perseroan mengakui keuntungan atau kerugian atas kurtailmen atau penyelesaian suatu program imbalan pasti ketika kurtailmen atau penyelesaian tersebut terjadi. Keuntungan atau kerugian atas kurtailmen atau penyelesaian terdiri dari perubahan yang terjadi dalam nilai kini liabilitas imbalan pasti dan biaya jasa lalu yang belum diakui sebelumnya.

3.13 Pengakuan Pendapatan dan Beban

Sesuai dengan PSAK No. 23, mengenai “Pengakuan Pendapatan”, penjualan diakui pada saat pemberian atau penyerahan barang kepada pelanggan.

Beban diakui sesuai dengan manfaatnya pada tahun yang bersangkutan (accrual basis).

3.14 Transaksi dan Saldo Dalam Mata Uang Asing

Sesuai dengan PSAK No. 10, mengenai “Pengaruh Perubahan Kurs Valuta Asing”, transaksi-transaksi dalam mata uang asing dijabarkan dalam mata uang Rupiah dengan menggunakan kurs yang berlaku pada saat transaksi dilakukan. Pada tanggal laporan posisi keuangan konsolidasi, aset dan liabilitas moneter dalam mata uang asing dijabarkan dalam mata uang Rupiah dengan mempergunakan kurs tengah Bank Indonesia yang berlaku pada tanggal tersebut. Keuntungan atau kerugian yang timbul sebagai akibat dari penjabaran aset dan liabilitas dalam mata uang asing dicatat pada laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi pada tahun yang bersangkutan.

Pada tanggal 30 September 2017, 31 Desember 2016, 2015 dan 2014, kurs yang digunakan masing-masing adalah Rp 13.492,Rp 13.436, Rp 13.795 dan Rp 12.440 untuk USD 1 yang dihitung berdasarkan rata-rata kurs beli dan jual yang dipublikasikan terakhir pada tahun tersebut untuk uang kertas dan kurs transaksi Bank Indonesia.

Pada tanggal 30 September 2017, 31 Desember 2016, 2015 dan 2014, kurs yang digunakan masing-masing adalah Rp 2.033, Rp 1.937, Rp 2.124 dan Rp 2.033 untuk CNY 1 yang dihitung berdasarkan rata-rata kurs beli dan jual yang dipublikasikan terakhir pada tahun tersebut untuk uang kertas dan kurs transaksi Bank Indonesia.

Page 62: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

40

3.15 Pajak Penghasilan

Perseroan menerapkan PSAK No. 46 (Revisi 2014), mengenai “Pajak Penghasilan”, yang mengharuskan Perseroan untuk memperhitungkan konsekuensi pajak kini dan pajak masa depan atas pemulihan di masa depan (penyelesaian) dari jumlah tercatat aset (liabilitas) yang diakui dalam laporan posisi keuangan, dan transaksi-transaksi serta peristiwa lain yang terjadi dalam tahun berjalan yang diakui dalam laporan keuangan konsolidasi.

Beban pajak kini ditetapkan berdasarkan taksiran penghasilan kena pajak tahun berjalan. Aset dan liabilitas pajak tangguhan diakui atas perbedaan temporer antara aset dan liabilitas untuk tujuan komersial dan untuk tujuan perpajakan setiap tanggal pelaporan. Manfaat pajak di masa mendatang,sepertinilaiterbawaatassaldorugifiskalyangbelumdigunakan,jikaada,jugadiakuisejauh realisasi atas manfaat pajak tersebut dimungkinkan.

Aset dan liabilitas pajak tangguhan diukur pada tarif pajak yang diharapkan akan digunakan pada tahun ketika aset direalisasi atau ketika liabilitas dilunasi berdasarkan tarif pajak (dan peraturan perpajakan) yang berlaku atau secara substansial telah diberlakukan pada tanggal laporan posisi keuangan.

Perubahan nilai tercatat aset dan liabilitas pajak tangguhan yang disebabkan oleh perubahan tarif pajak dibebankan pada tahun berjalan, kecuali untuk transaksi-transaksi yang sebelumnya telah langsung dibebankan atau dikreditkan ke ekuitas.

Perubahan terhadap liabilitas perpajakan diakui pada saat penetapan pajak diterima atau jika Perseroan mengajukan keberatan, pada saat keputusan atas keberatan telah ditetapkan.

Perseroan melakukan penyesuaian atas saldo klaim, aset pajak tangguhan, dan provisi dalam laba rugi pada periode Surat Keterangan diterima sesuai Undang-Undang Pengampunan Pajak sebagai hilangnya hak yang telah diakui sebagai klaim atas kelebihan pembayaran pajak, aset pajak tangguhan atas akumulasi rugi pajak belum dikompensasi, dan provisi pajak sebelum menerapkan pernyataan ini.

Aset pengampunan pajak diukur sebesar biaya perolehan aset pengampunan pajak. Biaya perolehan aset pengampunan pajak merupakan deemed cost dan menjadi dasar bagi entitas dalam melakukan pengukuran setelah pengakuan awal.

Liabilitas pengampunan pajak diukur sebesar kewajiban kontraktual untuk menyerahkan kas atau setara kas untuk menyelesaikan kewajiban yang berkaitan langsung dengan perolehan aset pengampunan pajak.

Perseroan mengakui uang tebusan yang dibayarkan dalam laba rugi pada periode Surat Keterangan diterima.

3.16 Segmen Operasi

PSAK No. 5 (Revisi 2014) mengharuskan segmen operasi diidentifikasi berdasarkan laporaninternal mengenai komponen dari Perseroan yang secara regular direview oleh “pengambil keputusan operasional” dalam rangka mengalokasikan sumber daya dan menilai kinerja segmen operasi.KebalikandenganstandarsebelumnyayangmengharuskanPerseroanmengidentifikasiduasegmen(bisnisdangeografis),menggunakanpendekatanrisikodanpengembalian.

Segmen operasi adalah suatu komponen dari Perseroan:

• Yangmelibatkandalamaktivitasbisnisyangmanamemperolehpendapatandanmenimbulkanbeban (termasuk pendapatan dan beban terkait dengan transaksi dengan komponen lain Perseroan yang sama);

• Hasiloperasinyadikajiulangsecararegularolehpengambilkeputusantentangsumberdayayang dialokasikan pada segmen tersebut dan kinerjanya; dan

Page 63: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

41

• Tersediainformasikeuanganyangdapatdipisahkan.

Pendapatan, beban, hasil, aset dan liabilitas segmen termasuk item-item yang dapat diatribusikan langsung kepada suatu segmen serta hal-hal yang dapat dialokasikan dengan dasar yang sesuai kepada segmen tersebut. Segmen ditentukan sebelum saldo dan transaksi antar Perseroan dan Entitas Anak, dieliminasi sebagai bagian dari proses konsolidasi.

3.17 Dividen Saham

Sesuai dengan PSAK No. 53 (Penyesuaian 2015), mengenai “Pembayaran Berbasis Saham”, dividen saham meliputi penerbitan saham tambahan kepada pemegang saham lama secara proporsional. Dividen saham dikeluarkan untuk pemegang saham yang tercatat pada tanggal pencatatannya. Dividen tersebut tidak dibayar secara tunai namun dibayarkan sebagai saham tambahan.

3.18 Laba per Saham Dasar

Sesuai dengan PSAK No. 56, mengenai “Laba per Saham”, laba per saham dasar dihitung dengan membagi laba yang dapat diatribusikan kepada pemegang saham biasa Perseroan dengan jumlah rata-rata tertimbang saham Perseroan yang beredar pada tahun/periode yang bersangkutan.

Jumlah rata-rata tertimbang saham biasa yang beredar selama periode berjalan dan untuk semua periode yang disajikan harus disesuaikan untuk kejadian selain konversi dari saham biasa potensial, yang telah mengubah jumlah saham biasa yang beredar, tanpa perubahan sumber daya yang terkait. Ketika Perseroan mengeluarkan saham baru melalui pembagian saham bonus atau dividen saham selama periode tersebut, pengaruhnya hanya meningkatkan jumlah saham yang beredar setelah penerbitan. Tidak ada efek pada pendapatan karena tidak ada arus keluar dana sebagai akibat dari peristiwa ini. Akibatnya, peningkatan jumlah saham yang berdar harus diperlakukan seolah-olah terjadi pada permulaan dari periode sajian paling awal.

Dalam pemecahan saham, saham biasa diterbitkan kepada pemegang saham yang ada tanpa imbalan tambahan. Oleh karena itu, jumlah saham biasa yang beredar meningkat tanpa disertai peningkatan sumber daya. Jumlah saham biasa yang beredar sebelum peristiwa tersebut disesuaikan dengan perubahan proporsional atas jumlah beredar seolah-olah peristiwa tersebut terjadi pada permulaan dari periode sajian paling awal.

4. Hasil Kegiatan Operasional

Tabel berikut ini menyajikan informasi mengenai hasil operasi Perseroan untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2017 dan 30 September 2016 (tidak diaudit), dan untuk tahun yang berakhir pada tanggal 30 September 2017 dan 2016, dan 31 Desember 2016, 2015 dan 2014:

(dalam Jutaan Rupiah)

30 September2017

(Sembilan Bulan)

30 September 2016

(Sembilan Bulan)(Tidak Diaudit)

31 Desember

2016 2015 2014

PENJUALAN BERSIH 314.924 168.278 329.263 302.104 220.122 BEBAN POKOK PENJUALAN (249.161) (134.364) (278.459) (251.134) (199.718) LABA KOTOR 65.763 33.914 50.804 50.970 20.404

Pendapatan lain-lain 1.109 3.389 5.562 1.699 975 Beban penjualan (4.833) (3.873) (4.574) (2.280) (1.005)Beban umum dan administrasi (23.856) (14.216) (17.028) (21.322) (6.408)Beban keuangan (9.510) (6.867) (14.343) (4.488) (2.666)Beban lain-lain (3.041) (1.611) (2.510) (14.500) (1.066)LABA SEBELUM TAKSIRAN

PENGHASILAN (BEBAN) PAJAK 25.632 10.736 17.911 10.079 10.234

Page 64: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

42

(dalam Jutaan Rupiah)

30 September2017

(Sembilan Bulan)

30 September 2016

(Sembilan Bulan)(Tidak Diaudit)

31 Desember

2016 2015 2014

TAKSIRAN PENGHASILAN (BEBAN) PAJAK (6.505) (2.674) (4.515) (2.360) (2.348)

LABA PERIODE/TAHUN BERJALAN 19.127 8.062 13.396 7.719 7.886PENGHASILAN (BEBAN)

KOMPREHENSIF LAINPOS-POS YANG TIDAK AKAN

DIRKLASIFIKASI KE LABA RUGI:Kerugian aktuaria (353) (171) (228) (40) (6)Pajak penghasilan terkait pos-pos yangakandireklasifikasikelabarugi 88 43 57 10 2

Jumlah penghasilan (beban) komprehensif lain setelah pajak (265) (128) (171) (30) (4)

JUMLAH LABA KOMPREHENSIF PERIODE/TAHUN BERJALAN 18.862 7.934 13.225 7.689 7.882

LABA PER SAHAM DASAR (Rupiah penuh) 27 13 19 17 17

Perkembangan laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2017 dan 30 September 2016 (tidak diaudit), dan untuk tahun yang berakhir pada tanggal 30 September 2017 dan 2016, dan 31 Desember 2016, 2015 dan 2014:

314,924

168,278

329,263 302,104

220,122

18.862 7.934 13,225 7,689 7.882 -

50,000

100,000

150,000

200,000

250,000

300,000

350,000

30-Sept-2017 30-Sept-2016 31-Des-2016 31-Des-2015 31-Des-2014

Dala

m Ju

taan

Rup

iah

PENJUALAN BERSIH LABA KOMPREHENSIF TAHUN/PERIODE BERJALAN

Periode pada tanggal 30 September 2017 dibandingkan dengan periode pada tanggal 30 September 2016Laba periode/tahun berjalan. Laba periode/tahun berjalan Perseroan meningkat 137,76% menjadi Rp 18.862 juta untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada 30 September 2017 dari Rp 7.934 juta untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada 30 September 2016. Peningkatan ini disebabkan oleh kenaikan penjualan bersih Perseroan.

Tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016 dibandingkan dengan tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015Laba periode/tahun berjalan. Laba periode/tahun berjalan Perseroan meningkat 71,99% menjadi Rp 13.225 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016 dari Rp 7.689 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015. Peningkatan ini selain disebabkan oleh penurunan beban umum dan administrasi untuk keperluan kantor.

Page 65: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

43

Tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015 dibandingkan dengan tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2014Laba periode/tahun berjalan. Laba periode/tahun berjalan Perseroan menurun 2,43% menjadi Rp 7.689 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015 dari Rp 7.882 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2014. Penurunan ini disebabkan oleh meningkatnya beban umum dan administrasi untuk keperluan kantor.

4.1. Pendapatan Usaha

Tabel berikut memberikan informasi mengenai penjualan Perseroan serta persentasenya terhadap jumlah penjualan periode-periode berikut:

Berikut ini adalah tabel yang menyajikan informasi mengenai komponen dari pendapatan berdasarkan produk, serta persentase komponen tersebut terhadap jumlah pendapatan:

Uraian 30 September 2017(Sembilan Bulan)

30 September 2016(Sembilan Bulan)

(Tidak Diaudit)2016

Untuk tahun-tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember

2015 2014Rp % Rp % Rp % Rp % Rp %

Modul Surya 144.524 45,89% 53.943 32,06% 106.721 32,41% 85.671 28,36% 65.031 29,54%Battery 103.817 32,97% 70.015 41,61% 137.016 41,61% 136.291 45,11% 99.872 45,37%Solar system 44.156 14,02% 29.464 17,51% 56.514 17,16% 53.149 17,59% 35.469 16,11%Inverter 13.611 4,32% 8.825 5,24% 17.588 5,34% 16.533 5,47% 12.730 5,78%LED 1.234 0,39% 754 0,45% 1.428 0,43% 1.307 0,43% 878 0,40%Supportingproduct 7.582 2,41% 5.277 3,14% 9.996 3,04% 9.153 3,03% 6.142 2,79%

314.924 100,00% 168.278 100,00% 329.263 100,00% 302.104 100,00% 220.122 100,00%

Perseroan merupakan produsen solar system terintegrasi pertama dan satu-satunya di Indonesia, sehingga perbandingan dengan industri sejenis tidak dapat dilakukan.

Kenaikan penjualan Perseroan disebabkan oleh kenaikan volume penjualan bukan oleh kenaikan harga. Kenaikan volume penjualan untuk tahun 2014 ke tahun 2015 adalah sebesar 50,70% yang disebabkan adanya proyek dari pemerintah. Hal ini mengakibatkan penjualan meningkat sebesar 37,24% atau setara dengan Rp 81.982 juta dari Rp 220.122 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2014 menjadi Rp 302.104 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015.

Kenaikan volume penjualan tahun 2015 ke 2016 adalah sebesar 49,20% yang disebabkan adanya kenaikan permintaan export ke luar negeri. Hal ini mengakibatkan penjualan meningkat sebesar 8,99% atau setara dengan Rp 27.159 juta dari Rp 302.104 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015 menjadi Rp 329.263 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016.

Kenaikan volume penjualan periode 30 September 2016 ke 2017 adalah sebesar 150,35% yang disebabkan adanya kenaikan permintaan export ke luar negeri. Hal ini mengakibatkan penjualan meningkat sebesar 87,14% atau setara dengan Rp 146.646 juta dari Rp 168.278 juta untuk periode yang berakhir pada tanggal 30 September 2016 menjadi Rp 314.924 juta untuk periode yang berakhir pada tanggal 30 September 2017.

Sebelum tahun 2016, Perseroan bergerak sebagai distributor panel/modul fotovoltaik (“modul surya” atau “solar panel”) dan penyedia jasa layanan teknis System Integration untuk pembuatan pembangkit listrik tenaga surya (“PLTS”) tipe On-grid dan Off-grid, termasuk desain teknis, instalasi dan perawatan. Pada tahun 2012, Perseroan memulai produksi modul surya dengan kapasitas sebesar 10 MW. Pada tahun 2016, Perseroan telah bertumbuh menjadi produsen modul surya terbesar di Indonesia dengan kapasitas produksi sebesar 100 MW untuk modul surya dan 50 MW untuk sel fotovoltaik (“sel surya” atau “solar cell”).

Page 66: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

44

Dampak perubahan harga tidak berpengaruh signifikan terhadap penjualan dan pendapatan bersihPerseroan serta laba operasi Perseroan. Penjualan dan pendapatan bersih Perseroan serta laba operasi Perseroan lebih disebabkan kenaikan volume penjualan karena perubahan aktivitas utama Perseroan dari distributor (trading) dan jasa menjadi produsen modul surya.

Pada periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2017, jenis produk yang memberikan kontribusi paling besar adalah penjualan modul surya.

Periode yang berakhir pada tanggal 30 September 2017 dibandingkan dengan periode pada tanggal 30 September 2016Pendapatan. Pendapatan Perseroan meningkat 87,14% menjadi Rp 314.924 juta untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada 30 September 2017 dari Rp 168.278 juta untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada 30 September 2016. Peningkatan ini disebabkan oleh peningkatan penjualan untuk semua jenis produk. Jenis produk yang memberikan kontribusi peningkatan paling besar adalah penjualan modul surya. Tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016 dibandingkan dengan tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015Pendapatan. Pendapatan Perseroan meningkat 8,99% menjadi Rp 329.263 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016 dari Rp 302.104 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015. Peningkatan ini disebabkan oleh peningkatan penjualan untuk semua jenis produk. Jenis produk yang memberikan kontribusi peningkatan paling besar adalah penjualan modul surya.

Tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015 dibandingkan dengan tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2014Pendapatan. Pendapatan Perseroan meningkat 37,24% menjadi Rp 302.104 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015 dari Rp 220.122 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2014. Peningkatan ini disebabkan oleh peningkatan penjualan untuk semua jenis produk. Jenis produk yang meberikan kontribusi peningkatan paling besar adalah penjualan battery.

4.2. Pendapatan Lain-lain

Berikut ini adalah tabel yang menyajikan informasi mengenai pendapatan lain-lain yang diperoleh Perseroan:

Uraian 30 September 2017(Sembilan Bulan)

30 September 2016(Sembilan Bulan)

(Tidak Diaudit)

Untuk tahun-tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember

2016 2015 2014

Rp % Rp % Rp % Rp % Rp %Pendapatan bunga 732 58,00% 174 5,12% 1.947 35,01% 131 7,71% 51 5,26%Lain-lain 377 42,00% 3.215 94,88% 3.615 64,99% 1.568 92,29% 924 94,74%Jumlah 1.109 100,00% 3.389 100,00% 5.562 100,00% 1.699 100,00% 975 100,00%

Periode pada tanggal 30 September 2017 dibandingkan dengan periode pada tanggal 30 September 2016Pendapatan lain-lain. Pendapatan lain-lain Perseroan menurun 67,28% menjadi Rp 1.109 juta untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada 30 September 2017 dari Rp 3.389 juta untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada 30 September 2016. Penurunaan ini disebabkan oleh penurunan dari pendapatan di luar usaha utama Perseroan.

Tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016 dibandingkan dengan tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015Pendapatan lain-lain. Pendapatan lain-lain Perseroan meningkat 227,33% menjadi Rp 5.562 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016 dari Rp 1.699 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015. Peningkatan ini disebabkan oleh kenaikan pendapatan bunga.

Page 67: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

45

Peningkatan pendapatan bunga untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016 dibandingkan 2015 merupakan pengakuan pendapatan bunga yang berasal dari deposito yang dijaminkan dengan jenis deposito Automatic Roll Over (ARO) dari tahun 2016 dan 2015, serta peningkatan saldo kas dan bank dari Rp 16.499 juta pada tanggal 31 Desember 2015 menjadi Rp 53.355 juta pada tanggal 31 Desember 2016.

Tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015 dibandingkan dengan tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2014Pendapatan lain-lain. Pendapatan Perseroan meningkat 74,26% menjadi Rp 1.699 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015 dari Rp 975 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2014. Peningkatan ini disebabkan oleh peningkatan pendapatan bunga.

Peningkatan pendapatan bunga untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015 dibandingkan 2014 disebabkan adanya penempatan deposito yang dijaminkan sebesar Rp 32.036 juta pada tahun 2015.

4.3. Beban pokok penjualan

Berikut ini adalah tabel yang menyajikan informasi mengenai beban pokok penjualan yang dikeluarkan Perseroan dalam kegiatan operasionalnya:

Uraian 30 September 2017(Sembilan Bulan)

30 September 2016(Sembilan Bulan)

(Tidak Diaudit)

Untuk tahun-tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember

2016 2015 2014

Rp % Rp % Rp % Rp % Rp %Persediaan bahan bakuAwal periode/tahun 39.910 16,02% 44.048 32,82% 44.048 15,82% 4.599 1,83% 5.147 2,58%Pembelian bersih 256.667 103,01% 124.470 92,73% 290.786 104,43% 366.211 145,82% 196.054 98,17%Akhir periode/tahun (9.572) (3,84%) (37.533) (27,96%) (39.910) (14,33%) (44.048) (17,54%) (4.599) (2,30%)Pemakaian bahan baku 287.005 115,19% 130.985 97,58% 294.924 105,91% 326.762 130,11% 196.602 98,44%

Persediaan bahan penolong

Awal periode/tahun 20 0,01% 329 0,25% 329 0,12% 17 0,01% 18 0,01%Pembelian bersih 2.140 0,86% 272 0,20% 349 0,13% 792 0,32% 284 0,14%Akhir periode/tahun (998) (0,40%) (30) (0,02%) (20) (0,01%) (329) (0,13%) (17) (0,01%)Pemakaian bahan

penolong 1.162 0,47% 571 0,43% 658 0,24% 480 0,19% 285 0,14%

Tenaga kerja langsung 2.054 0,82% 1.570 1,17% 2.701 0,97% 576 0,23% 549 0,27%

Beban pabrikasiBeban impor 1.342 0,54% 2.295 1,71% 2.923 1,05% 884 0,35% 1.434 0,72%Bea masuk 701 0,28% 228 0,17% 426 0,15% - 0,00% - 0,00%Pengiriman 28 0,01% 154 0,11% 195 0,07% 193 0,08% 242 0,12%Penyusutan 3.291 1,32% 867 0,65% 976 0,35% 760 0,30% 589 0,29%Jumlah beban pabrikasi 5.362 2,15% 3.544 2,64% 4.520 1,62% 1.837 0,73% 2.265 1,13%

Beban pokok produksi 295.583 118,63% 136.670 101,72% 302.803 108,74% 329.655 131,27% 199.701 99,99%

Persediaan bahan bakuAwal periode/tahun 106.240 42,64% 81.896 60,95% 81.896 29,41% 3.375 1,34% 3.392 1,70%Akhir periode/tahun (152.662) (61,27% (84.202) (62,67%) (106.240) (38,15%) (81.896) (32,61%) (3.375) (1,69%)

Jumlah 249.161 100% 134.364 100,00% 278.459 100,00% 251.134 100,00% 199.718 100,00%

Beban pokok penjualan Perseroan paling tinggi berasal dari pembelian bahan baku Perseroan yaitu Cell, Baterry, Inverter dari pihak ketiga.

Page 68: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

46

Periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2017 dibandingkan dengan periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2016Beban pokok penjualan Perseroan meningkat 85,44% menjadi Rp 249.161 juta untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2017 dari Rp 134.364 juta untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2016. Peningkatan ini disebabkan oleh peningkatan pembelian persediaan dan penyusutan mesin.

Tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016 dibandingkan dengan tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015Beban pokok penjualan Perseroan meningkat 10,88% menjadi Rp 278.459 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016 dari Rp 251.134 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015. Peningkatan ini disebabkan oleh besarnya nilai pembelian dan penambahan biaya overhead.

Tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015 dibandingkan dengan tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2014Beban pokok penjualan Perseroan meningkat 25,74% menjadi Rp 251.134 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015 dari Rp 199.718 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2014. Peningkatan ini disebabkan oleh meningkatnya nilai pembelian.

4.4. Beban Penjualan

Berikut ini adalah tabel yang menyajikan informasi mengenai pendapatan lain-lain yang diperoleh Perseroan:

Uraian 30 September 2017(Sembilan Bulan)

30 September 2016(Sembilan Bulan)

(Tidak Diaudit)

Untuk tahun-tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember

2016 2015 2014

Rp % Rp % Rp % Rp % Rp %Pemasaran 1.623 33,58% 1.891 48,83% 2.043 44,67% 974 42,74% 760 75,65%Ekspor 1.133 23,45% 229 5,91% 349 7,62% - 0,00% - 0,00%Representasi 1.056 21,86% 830 21,42% 830 18,14% 813 35,67% - 0,00%Pengiriman 768 15,88% 654 16,90% 1.002 21,92% 194 8,48% - 0,00%Bensin, Parkir, dan Tol 253 5,23% 269 6,93% 350 7,65% 299 13,11% 245 24,35%

Jumlah 4.833 100,00% 3.873 100,00% 4.574 100,00% 2.280 100,00% 1.005 100,00%

Periode pada tanggal 30 September 2017 dibandingkan dengan periode pada tanggal 30 September 2016Beban penjualan. Beban penjualan Perseroan meningkat 35,98% menjadi Rp 4.833 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 30 September 2017 dari Rp 3.873 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 30 September 2016. Peningkatan ini disebabkan oleh meningkatnya beban representasi dan pemasaran.

Tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016 dibandingkan dengan tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015Beban penjualan. Beban penjualan Perseroan meningkat 76,09% menjadi Rp 4.574 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016 dari Rp 2.280 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015. Peningkatan ini disebabkan oleh meningkatnya beban representasi dan pemasaran.

Tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015 dibandingkan dengan tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2014Beban penjualan. Beban penjualan Perseroan meningkat 126,54% menjadi Rp 2.280 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015 dari Rp 1.005 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2014. Peningkatan ini disebabkan oleh meningkatnya beban pemasaran dan beban bensin, parkir dan tol.

Page 69: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

47

4.5. Beban Umum dan Administrasi

Berikut ini adalah tabel yang menyajikan informasi mengenai beban umum dan administrasi yang dikeluarkan oleh Perseroan:

(dalam jutaan Rupiah dan persen)

Uraian 30 September 2017(Sembilan Bulan)

30 September 2016(Sembilan Bulan)

(Tidak Diaudit)

Untuk tahun-tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember

2016 2015 2014

Rp % Rp % Rp % Rp % Rp %Keperluan kantor 12.716 53,30% 6.955 48,92% 7.347 43,14% 15.153 71,07% 1.740 27,15%Gaji 6.510 27,29% 3.148 22,15% 4.256 25,00% 2.010 9,43% 2.179 34,00%Jasa profesional 1.673 7,01% 2.056 14,46% 2.091 12,28% 669 3,14% 319 4,98%Penyusutan 1.026 4,30% 774 5,44% 870 5,11% 701 3,29% 557 8,69%Sewa 1.025 4,30% 500 3,52% 1.500 8,81% 1.650 7,74% 1.375 21,46%Imbalan kerja 452 1,89% 172 1,21% 230 1,35% 152 0,71% 101 1,58%Perbaikan 228 0,96% 382 2,68% 448 2,63% 673 3,16% 120 1,87%Amortisasi 213 0,89% 213 1,50% 268 1,57% 294 1,38% - 0,00%Pengiriman 13 0,05% 16 0,11% 18 0,11% 20 0,09% 17 0,27%Jumlah 23.856 100,00% 14.216 100,00% 17.028 100,00% 21.322 100,00% 6.408 100,00%

Beban umum dan administrasi Perseroan dipengaruhi paling tinggi oleh gaji dan tunjangan, tenaga ahli, dan penyusutan.

Periode pada tanggal 30 September 2017 dibandingkan dengan periode pada tanggal 30 September 2016Beban umum dan administrasi. Beban umum dan administrasi Perseroan meningkat 67,28% menjadi Rp 23.856 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 30 September 2017 dari Rp 14.216 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 30 September 2016. Peningkatan ini disebabkan oleh meningkatnya beban keperluan kantor, beban gaji dan beban penyusutan aset tetap.

Tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016 dibandingkan dengan tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015Beban umum dan administrasi. Beban umum dan administrasi Perseroan menurun 24,15% menjadi Rp 17.028 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016 dari Rp 21.322 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015. Penurunan ini disebabkan oleh menurunnya biaya keperluan kantor.

Tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015 dibandingkan dengan tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2014Beban umum dan administrasi. Beban umum dan administrasi Perseroan meningkat 157,36% menjadi Rp 21.322 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015 dari Rp 6.408 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2014. Peningkatan ini disebabkan oleh meningkatnya biaya keperlua kantor dan munculnya biaya sewa.

4.6. Beban Keuangan

Berikut ini adalah tabel yang menyajikan informasi mengenai beban keuangan yang dikeluarkan oleh Perseroan:

Uraian 30 September 2017(Sembilan Bulan)

30 September 2016(Sembilan Bulan)

(Tidak Diaudit)

Untuk tahun-tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember

2016 2015 2014

Rp % Rp % Rp % Rp % Rp %Beban bunga 9.453 99,40% 6.801 99,04% 14.257 99,40% 4.488 100,00% 2.666 100,00%Beban provisi 57 0,60% 66 0,96% 86 0,60% - - - -Jumlah 9.510 100,00% 6.867 100,00% 14.343 100,00% 4.488 100,00% 2.666 100,00%

Beban keuangan terbesar Perseroan disebabkan oleh beban bunga yang muncul atas utang bank Perseroan.

Page 70: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

48

Periode pada tanggal 30 September 2017 dibandingkan dengan periode pada tanggal 30 September 2016Beban keuangan. Beban keuangan Perseroan meningkat 38,49% menjadi Rp 9.510 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 30 September 2017 dari Rp 6.867 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 30 September 2016. Peningkatan ini disebabkan oleh meningkatnya beban bunga pinjaman.

Tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016 dibandingkan dengan tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015Beban Keuangan. Beban keuangan Perseroan meningkat 219,59% menjadi Rp 14.343 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016 dari Rp 4.488 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015. Peningkatan ini disebabkan oleh meningkatnya beban bunga atas utang bank Perseroan.

Tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015 dibandingkan dengan tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2014Beban keuangan. Beban keuangan Perseroan meningkat 68,31% menjadi Rp 4.488 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015 dari Rp 2.666 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2014. Peningkatan ini disebabkan oleh meningkatnya beban bunga atas utang bank Perseroan.

4.7. Beban Lain-lain

Tabel berikut ini menjelaskan komponen dari beban lain-lain serta persentasenya terhadap jumlah beban lain-lain untuk periode-periode berikut:

Uraian 30 September 2017(Sembilan Bulan)

30 September 2016(Sembilan Bulan)

(Tidak Diaudit)

Untuk tahun-tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember

2016 2015 2014

Rp % Rp % Rp % Rp % Rp %Administrasi bank 1.443 4,78% 395 49,76% 1.154 45,99% 852 5,88% 223 20,90%Rugi selisih kurs - 45,11% 802 24,92% 895 35,65% 13.621 93,94% 818 76,75%Lain-lain 1.598 50,03% 414 25,72% 461 18,36% 27 0,18% 25 2,35%Jumlah 3.041 100,00% 1.611 100,00% 2.510 100,00% 14.500 100,00% 1.066 100,00%

Beban lain-lain Perseroan meliputi rugi selisih kurs, administrasi dan lain-lain. Beban lain-lain terbesar Perseroan terutama berasal dari rugi selisih kurs.

Periode pada tanggal 30 September 2017 dibandingkan dengan periode pada tanggal 30 September 2016Beban lain-lain. Beban lain-lain Perseroan meningkat 88,77% menjadi Rp 3.041 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 30 September 2017 dari Rp 1.611 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 30 September 2016. Peningkatan ini disebabkan oleh meningkatnya beban administrasi bank.

Tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016 dibandingkan dengan tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015Beban Lain-lain. Beban lain-lain Perseroan menurun 82,69% menjadi Rp 2.510 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016 dari Rp 14.500 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015. Penurunan ini disebabkan oleh menurunnya beban rugi selisih kurs.

Tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015 dibandingkan dengan tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2014Beban lain-lain. Beban lain-lain Perseroan meningkat 1260,57% menjadi Rp 14.500 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015 dari Rp 1.066 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2014. Peningkatan ini disebabkan oleh meningkatnya beban rugi selisih kurs.

Page 71: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

49

4.8. Penghasilan (Beban) Komprehensif Lain

Tabel berikut ini menjelaskan komponen dari penghasilan (beban) komprehensif lain serta persentasenya terhadap jumlah penghasilan (beban) komprehensif lain untuk periode-periode berikut:

(dalam jutaan Rupiah dan persen)

Uraian 30 September 2017(Sembilan Bulan)

30 September 2016(Sembilan Bulan)

(Tidak Diaudit)

Untuk tahun-tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember

2016 2015 2014

Rp % Rp % Rp % Rp % Rp %PENGHASILAN (BEBAN) KOMPREHENSIF LAIN

POS-POS YANG TIDAK AKAN DIRKLASIFIKASI KE LABA RUGI:

Kerugian aktuaria (353) 133,33% (171) 133,33% (228) 133,33% (40) 133,33% (6) 133,33%Pajak penghasilan terkait pos yang tidak akan direklasifikasikelabarugi 88 (33,33%) 43 (33,33%) 57 (33,33%) 10 (33,33%) 2 (33,33%)

Jumlah (265) 100,00% (128) 100,00% (171) 100,00% (30) 100,00% (4) 100,00%

Penghasilan(beban)komprehensiflainmerupakanpos-posyangtidakakandireklasifikasikelabarugiyangterdiriataskerugianaktuariadanpajakpenghasilanterkaitposyangtidakakandireklasifikasikelaba rugi.

Periode pada tanggal 30 September 2017 dibandingkan dengan periode pada tanggal 30 September 2016Penghasilan (beban) komprehensif lain. Beban komprehensif lain Perseroan meningkat 106,46% menjadi Rp 265 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 30 September 2017 dari Rp 128 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 30 September 2016. Peningkatan ini disebabkan oleh meningkatnya kerugian aktuaria yang berasal dari perubahan asumsi aktuaria dari tahun sebelumnya yaitu terdapat penurunan tingkat diskonto dari sebesar 8,38% menjadi 7,12%.

Tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016 dibandingkan dengan tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015Penghasilan (beban) komprehensif lain. Beban komprehensif lain Perseroan meningkat 470,06% menjadi Rp 171 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016 dari Rp 30 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015. Peningkatan ini disebabkan oleh meningkatnya kerugian aktuaria yang berasal dari perubahan asumsi aktuaria dari tahun sebelumnya yaitu terdapat penurunan tingkat diskonto dari sebesar 9,12% menjadi 8,38%.

Tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015 dibandingkan dengan tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2014Penghasilan (beban) komprehensif lain. Penghasilan (beban) komprehensif lain Perseroan meningkat 518,52% menjadi Rp 30 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015 dari Rp 4 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2014. Peningkatan ini disebabkan oleh meningkatnya kerugian aktuaria yang berasal dari kenaikan jumlah karyawan dari 21 karyawan tetap menjadi 29 karyawan tetap.

Page 72: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

50

4.9. Jumlah Laba Komprehensif Periode/Tahun Berjalan

Tabel berikut ini menjelaskan komponen dari jumlah laba komprehensif periode/tahun berjalan serta persentasenya kenaikan/penurunan untuk periode-periode berikut:

(dalam jutaan Rupiah dan persen)

Uraian 30 September 2017(Sembilan Bulan)

30 September 2016(Sembilan Bulan)

(Tidak Diaudit)

Untuk tahun-tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember

2016 2015 2014

Rp % Rp % Rp % Rp % Rp %JUMLAH LABA KOMPREHENSIF PERIODE/TAHUN BERJALAN 18.862 137,76% 7.934 - 13.225 71,99% 7.689 2,43% 7.882 -

Periode pada tanggal 30 September 2017 dibandingkan dengan periode pada tanggal 30 September 2016Laba komprehensif periode/tahun berjalan. Laba komprehesif periode/tahun berjalan Perseroan meningkat 137,76% menjadi Rp 18.862 juta untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada 30 September 2017 dari Rp 7.934 juta untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada 30 September 2016. Peningkatan ini disebabkan oleh kenaikan penjualan bersih Perseroan.

Tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016 dibandingkan dengan tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015Laba komprehensif periode/tahun berjalan. Laba komprehensif periode/tahun berjalan Perseroan meningkat 71,99% menjadi Rp 13.225 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016 dari Rp 7.689 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015. Peningkatan ini selain disebabkan oleh penurunan beban umum dan administrasi untuk keperluan kantor.

Tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015 dibandingkan dengan tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2014Laba komprehensif periode/tahun berjalan. Laba komprehensif periode/tahun berjalan Perseroan menurun 2,43% menjadi Rp 7.689 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015 dari Rp 7.882 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2014. Penurunan ini disebabkan oleh meningkatnya beban umum dan administrasi untuk keperluan kantor.

5. Analisa Perkembangan Posisi Keuangan

448.587

350.618

272.869 79.811

347.937

267.156

227.632 51.749100.650

83.462 45.237 28.062 -

50,000

100,000

150,000

200,000

250,000

300,000

350,000

400,000

450,000

500,000

Sept 30, 2017 Dec 31, 2016 Dec 31, 2015 Dec 31, 2014

dala

m Ju

taan

Rup

iah.

Assets Liabilitas Ekuitas

Page 73: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

51

Perkembangan laporan posisi keuangan tanggal 30 September 2017 dan 2017 dan 2016, dan 31 Desember 2016, 2015 dan 2014:

5.1. Aset

Tabel berikut menjelaskan rincian aset Perseroan tanggal 30 September 2017, 31 Desember 2016, 2015 dan 2014:

(dalam jutaan Rupiah)

30 September 2017

31 Desember2016 2015 2014

ASETASET LANCARKas dan bank 15.127 53.355 16.499 8.929Deposito yang dijaminkan 53.083 32.800 32.036 -Piutang usaha Pihak berelasi 61.850 69.063 38.038 11.484 Pihak ketiga 41.114 20.364 27.056 45.721Piutang lain-lain - pihak berelasi 7.255 5.000 5.000 -Persediaan 163.231 146.169 126.273 7.990Uang muka pembelian 2.296 559 11.186 -Pajak dibayar di muka 4.648 477 8.231 27Aset lancar lainnya 3.946 - - -Jumlah Aset Lancar 352.550 327.787 264.319 74.151

ASET TIDAK LANCARAset pajak tangguhan 370 205 130 90Aset tetap - bersih 95.305 22.050 7.509 5.570Aset tidak lancar lainnya - bersih 362 576 911 -Jumlah Aset Tidak Lancar 96.037 22.831 8.550 5.660JUMLAH ASET 448.587 350.618 272.869 79.811

Tanggal 30 September 2017 dibandingkan dengan tanggal 31 Desember 2016Aset lancar Perseroan meningkat 7,55% menjadi Rp 352.550 juta pada tanggal 30 September 2017 dari Rp 327.787 juta pada tanggal 31 Desember 2016. Peningkatan ini disebabkan oleh meningkatnya jumlah deposito yang dijaminkan, piutang usaha dan uang muka pembelian.

Tanggal 31 Desember 2016 dibandingkan dengan tanggal 31 Desember 2015Aset lancar Perseroan meningkat 24,01% menjadi Rp 327.787 juta pada tanggal 31 Desember 2016 dari Rp 264.319 juta pada tanggal 31 Desember 2015. Peningkatan ini disebabkan oleh meningkatnya kas dan bank dan nilai piutang usaha.

Tanggal 31 Desember 2015 dibandingkan dengan tanggal 31 Desember 2014Aset lancar Perseroan meningkat 256,46% menjadi Rp 264.319 juta pada tanggal 31 Desember 2015 dari Rp 74.151 juta pada tanggal 31 Desember 2014. Peningkatan ini disebabkan oleh meningkatnya persediaan dan nilai piutang usaha.

Tanggal 30 September 2017 dibandingkan dengan tanggal 31 Desember 2016Aset tidak lancar Perseroan meningkat 320,65% menjadi Rp 96.037 juta pada tanggal 30 September 2017 dari Rp 22.831 juta pada tanggal 31 Desember 2016. Peningkatan ini disebabkan oleh meningkatnya jumlah aset tetap.

Tanggal 31 Desember 2016 dibandingkan dengan tanggal 31 Desember 2015Aset tidak lancar Perseroan meningkat 167,04% menjadi Rp 22.831 juta pada tanggal 31 Desember 2016 dari Rp 8.550 juta pada tanggal 31 Desember 2015. Peningkatan ini disebabkan oleh meningkatnya jumlah aset tetap.

Page 74: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

52

Tanggal 31 Desember 2015 dibandingkan dengan tanggal 31 Desember 2014Aset tidak lancar Perseroan meningkat 51,07% menjadi Rp 8.550 juta pada tanggal 31 Desember 2015 dari Rp 5.660 juta pada tanggal 31 Desember 2014. Peningkatan ini disebabkan oleh meningkatnya nilai aset tidak lancar lainnya.

Tanggal 30 September 2017 dibandingkan dengan tanggal 31 Desember 2016Aset Perseroan meningkat 27,94% menjadi Rp 448.587 juta pada tanggal 30 September 2017 dari Rp 350.618 juta pada tanggal 31 Desember 2016. Peningkatan ini disebabkan oleh meningkatnya jumlah aset tetap, deposito yang dijaminkan dan piutang usaha.

Tanggal 31 Desember 2016 dibandingkan dengan tanggal 31 Desember 2015Aset Perseroan meningkat 28,49% menjadi Rp 350.618 juta pada tanggal 31 Desember 2016 dari Rp 272.869 juta pada tanggal 31 Desember 2015. Peningkatan ini disebabkan oleh pembelian mesin dan peralatan untuk produksi cell surya.

Tanggal 31 Desember 2015 dibandingkan dengan tanggal 31 Desember 2014Aset Perseroan meningkat 241,89% menjadi Rp 272.869 juta pada tanggal 31 Desember 2015 dari Rp 79.811 juta pada tanggal 31 Desember 2014. Peningkatan ini disebabkan oleh meningkatnya persediaan barang yang akan dijual, dikarenakan adanya peningkatan penjualan di tahun 2015.

5.2. Liabilitas

Tabel berikut ini menjelaskan rincian liabilitas Perseroan pada tanggal 30 September 2017, 31 Desember 2016, 2015 dan 2014:

(dalam jutaan Rupiah)

30 September 2017

31 Desember2016 2015 2014

LIABILITAS JANGKA PENDEKUtang bank jangka panjang 229.012 203.898 153.619 22.246Utang usaha Pihak berelasi 61.180 29.915 35.700 24.176 Pihak ketiga 5.096 4.417 9.699 2.370Utang lain-lain - pihak berelasi 21.925 - -Beban masih harus dibayar 785 1.002 - -Uang muka penjualan 3.960 2.395 - 157Utang pajak 5.777 2.538 184 2.177Utang jangka panjang - bagian yang

jatuh tempo dalam satu tahun:Bank 5.334 5.301 5.432 -Sewa pembiayaan 104 172 130 110Lembaga keuangan 403 203 123 -

Jumlah Liabilitas Jangka Pendek 333.576 249.841 204.887 51.236

LIABILITAS JANGKA PANJANGUtang jangka panjang - setelah

dikurangi bagian yang jatuh tempo dalam satu tahun:Utang bank 12.074 16.009 21.883 -Sewa pembiayaan 7 26 57 168Lembaga keuangan 481 285 268 -

Liabilitas diestimasi atas imbalan kerja 1.799 995 537 345Jumlah Liabilitas Jangka Panjang 14.361 17.314 22.745 513Jumlah Liabilitas 347.937 267.156 227.632 51.749

Tanggal 30 September 2017 dibandingkan dengan tanggal 31 Desember 2016Liabilitas jangka pendek Perseroan meningkat 33,51% menjadi Rp 333.576 juta untuk tanggal yang berakhir 30 September 2017 dari Rp 249.841 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016. Peningkatan ini disebabkan oleh peningkatan utang usaha kepada pihak berelasi, meningkatnya utang lain-lain pihak berelasi, beban masih harus dibayar dan pembelian aset dengan sewa pembiayaan.

Page 75: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

53

Tanggal 31 Desember 2016 dibandingkan dengan tanggal 31 Desember 2015Liabilitas jangka pendek Perseroan menurun 21,94% menjadi Rp 249.841 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016 dari Rp 204.887 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015. Peningkatan ini disebabkan oleh meningkatnya uang muka penjualan dan meningkatnya utang lembaga keuangan.

Tanggal 31 Desember 2015 dibandingkan dengan tanggal 31 Desember 2014Liabilitas jangka pendek Perseroan meningkat 299,88% menjadi Rp 204.887 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015 dari Rp 51.236 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2014. Peningkatan ini disebabkan oleh meningkatnya utang bank untuk modal kerja, meningkatnya utang usaha pada pihak ketiga dan meningkatnya utang lembaga keuangan.

Tanggal 30 September 2017 dibandingkan dengan tanggal 31 Desember 2016Liabilitas jangka panjang Perseroan menurun 17,06% menjadi Rp 14.361 juta untuk tanggal yang berakhir 30 September 2017 dari Rp 17.314 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016. Penurunan ini disebabkan oleh menurunnya utang sewa pembiayaan karena sudah dilakukan pembayaran.

Tanggal 31 Desember 2016 dibandingkan dengan tanggal 31 Desember 2015Liabilitas jangka panjang Perseroan menurun 23,87% menjadi Rp 17.314 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016 dari Rp 22.745 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015. Penurunan ini disebabkan oleh menurunnya utang sewa pembiayaan dan utang bank.

Tanggal 31 Desember 2015 dibandingkan dengan tanggal 31 Desember 2014Liabilitas jangka panjang Perseroan meningkat 4329,95% menjadi Rp 22.745 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015 dari Rp 513 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2014. Peningkatan ini disebabkan oleh meningkatnya utang bank untuk modal kerja dan meningkatnya utang lembaga keuangan.

Tanggal 30 September 2017 dibandingkan dengan tanggal 31 Desember 2016Liabilitas Perseroan meningkat 30,28% menjadi Rp 347.937 juta untuk tanggal yang berakhir 30 September 2017 dari Rp 267.156 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016. Peningkatan ini disebabkanoleh meningkatnya utang bank karena penambahan plafond fasilitas kredit, serta peningkatan utang usaha kepada pihak berelasi.

Tanggal 31 Desember 2016 dibandingkan dengan tanggal 31 Desember 2015Liabilitas Perseroan menurun 0,50% menjadi Rp 267.156 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016 dari Rp 227.632 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015. Penurunan ini disebabkan oleh menurunnya Utang Usaha sebesar Rp 11.067 juta dan pembayaran Utang Bank Investasi sebesar Rp 5.875 juta.

Tanggal 31 Desember 2015 dibandingkan dengan tanggal 31 Desember 2014Liabilitas Perseroan meningkat 339,87% menjadi Rp 227.632 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015 dari Rp 51.749 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2014. Peningkatan ini disebabkan oleh meningkatnya Utang Bank untuk modal kerja sebesar Rp 131.373 juta, meningkatnya Utang Usaha sebesar Rp 18.853 juta, dan meningkatnya Utang Bank Investasi sebesar Rp 27.316 juta.

Page 76: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

54

5.2. Ekuitas

Tabel berikut ini menjelaskan rincian ekuitas Perseroan pada tanggal 30 September 2017, 31 Desember 2016, 2015 dan 2014:

(dalam jutaan Rupiah)

30 September 2017

31 Desember2016 2015 2014

Modal saham - nilai nominal Rp 100.000 per lembar pada tanggal 30 September 2017, 31 Desember 2016, 2015 dan 2014 (Rupiah penuh)Modal dasar - 800.000 saham pada tanggal 30

September 2017, 31 Desember 2016, 2015 dan 2014

Modal ditempatkan dan disetor penuh – 450.000 saham pada tanggal 30 September 2017 dan 31 Desember 2016 dan 200.000 saham pada tanggal 31 Desember 2015 dan 2014 45.000 45.000 20.000 20.000

Modal disetor lainnya 36.301 - - -Komponen ekuitas lainnya (520) (255) (84) (54)Saldo laba 19.844 38.717 25.321 8.116 Kepentingan nonpengendali 25 - - -

Tanggal 30 September 2017 dibandingkan dengan tanggal 31 Desember 2016Ekuitas Perseroan meningkat 19% menjadi Rp 100.650 juta untuk tanggal yang berakhir 30 September 2016 dari Rp 83.462 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015. Peningkatan ini disebabkan adanya peningkatan modal disetor lainnya.

Tanggal 31 Desember 2016 dibandingkan dengan tanggal 31 Desember 2015Ekuitas Perseroan meningkat 84,50% menjadi Rp 83.462 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016 dari Rp 45.237 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015. Peningkatan ini disebabkan oleh meningkatnya Modal Saham sebesar Rp 25.000 juta, dan meningkatnya Saldo Laba sebesar Rp 13.396 juta.

Tanggal 31 Desember 2015 dibandingkan dengan tanggal 31 Desember 2014Ekuitas Perseroan meningkat 61,21% menjadi Rp 45.237 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015 dari Rp 28.062 juta untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2014. Peningkatan ini disebabkan oleh meningkatnya Saldo Laba sebesar Rp 17.205 juta.

6. Analisa Arus Kas

Kebutuhan likuiditas Perseroan terkait dengan pembelian bahan baku dari pihak. Sumber utama likuiditas Perseroan secara historis berasal dari pinjaman dan kas internal.

Perseroan mengharapkan bahwa kas yang diterima dari Penawaran Umum Perdana Saham, kas yang dihasilkan dari kegiatan operasi dan pinjaman bank akan menjadi sumber utama likuiditas Perseroan di masa yang akan datang dan akan dapat mendanai rencana ekspansi Perseroan. Dengan mempertimbangkan sumber daya keuangan Perseroan dari sumber-sumber tersebut, Perseroan berkeyakinan bahwa Perseroan memiliki likuiditas yang memadai untuk memenuhi kebutuhan modal kerja dan operasional untuk setidaknya periode 12 bulan ke depan.

Page 77: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

55

Tabel berikut menggambarkan arus kas Perseroan untuk periode 30 September 2017 dan tahun-tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016, 2015 dan 2014:

(dalam jutaan Rupiah)

Uraian

30 September 2017

(Sembilan Bulan)

30 September 2016

(Sembilan Bulan)(Tidak Diaudit)

Untuk tahun-tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember

2016 2015 2014Kas bersih yang diperoleh dari (digunakan untuk) aktivitas operasi 24.067 (1.814) (16.058) (110.051) (23.607)

Kas bersih yang digunakan untuk aktivitas investasi (101.250) (12.060) (15.908) (36.239) (5.820)

Kas bersih yang diperoleh dari aktivitas pendanaan 38.955 3.290 68.823 153.860 37.185

Kas bersih diperoleh (digunakan) untuk dari aktivitas operasiKas bersih yang diperoleh untuk aktivitas operasi untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2017 naik sebesar 1.426,79% atau menjadi Rp 24.067 juta dibandingkan arus kas bersih yang digunakan untuk aktivitas operasi untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2016 sebesar Rp 1.814 juta. Hal itu disebabkan karena:

• Peningkatanpenerimaankasdaripelanggan• Peningkatanpernerimaankasdaripenghasilanbunga

Kas bersih yang digunakan untuk aktivitas operasi untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016 turun sebesar 85,41% atau menjadi Rp 16.058 juta dibandingkan arus kas bersih yang digunakan untuk aktivitas operasi untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015 sebesar Rp 110.051 juta. Hal itu disebabkan karena:

• Pembayarankepadapemasok• Pembayaranuntukoperasionaldankaryawan• Pembayaranbebanpajak

Kas bersih yang digunakan untuk aktivitas operasi untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015 naik sebesar 366,17% atau menjadi Rp 110.051 juta dibandingkan arus kas bersih yang digunakan untuk aktivitas operasi untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2014 sebesar Rp 23.607 juta. Hal ini disebabkan oleh meningkatnya:

• Penerimaankasdaripelanggan• Pembayarankepadapemasok• Pembayaranuntukoperasionaldankaryawan• Pembayaranbebanpajak• Pembayaranprovisidanbebanbungapinjaman

Kas bersih digunakan untuk aktivitas investasiKas bersih yang digunakan untuk aktivitas investasi untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2017 meningkat sebesar 737,56% atau menjadi Rp 101.250 juta dibandingkan arus kas bersih yang digunakan untuk aktivitas investasi untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2016 sebesar Rp 12.060 juta. Hal ini disebabkan oleh penambahan deposito yang dijaminkan dan penambahan aset tetap.

Kas bersih yang digunakan untuk aktivitas investasi untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016 turun sebesar 56,10% atau menjadi sebesar Rp 15.908 juta dibandingkan kas bersih yang digunakan untuk aktivitas investasi untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015 sebesar Rp 36.239 juta. Hal ini disebabkan oleh perolehan aset tetap.

Page 78: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

56

Kas bersih yang digunakan untuk aktivitas investasi untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015 naik sebesar 522,62% atau menjadi sebesar Rp 36.239 juta dibandingkan kas bersih yang digunakan untuk aktivitas investasi untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2014 sebesar Rp 5.820 juta. Hal ini disebabkan oleh penambahan deposito yang dijaminkan dan aset tidak lancar lainnya.

Kas bersih diperoleh dari aktivitas pendanaanKas bersih yang diperoleh dari aktivitas pendanaan untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2017 naik sebesar 1.084,13% atau menjadi Rp 38.955 juta dibandingkan arus kas bersih yang digunakan untuk aktivitas pendanaan untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2016 sebesar Rp 3.290 juta. Hal itu disebabkan karena:

• Peningkatannilaipiutanglain-lain-pihakberelasi• Peningkatanfasilitaskreditdariutangbank

Kas bersih yang diperoleh dari aktivitas pendanaan untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016 turun sebesar 55,27% atau menjadi sebesar Rp 68.823 juta dibandingkan kas bersih yang diperoleh dari aktivitas pendanaan untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015 sebesar Rp 153.860 juta. Hal ini disebabkan oleh pembayaran utang bank jangka pendek dan jangka panjang serta pembayaran utang sewa pembiayaan.

Kas bersih yang diperoleh dari aktivitas pendanaan untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015 naik sebesar 313,77% atau menjadi sebesar Rp 153.860 juta dibandingkan kas bersih yang diperoleh dari aktivitas pendanaan untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2014 sebesar Rp 37.185 juta. Hal ini disebabkan oleh penambahan piutang lain-lain pihak berelasi, penambahan utang bank jangka pendek dan panjang.

7. Liquiditas dan Sumber Modal

Penggunaan kas Perseroan terutama untuk mendanai modal kerja, belanja modal dan pembayaran bunga dan pajak Perseroan. Sumber likuiditas Perseroan secara historis dihasilkan dari penerimaan kas yang dihasilkan operasional Perseroan dan pinjaman bank.

Secara historis, Perseroan membiayai kebutuhan modalnya terutama melalui kas yang diperoleh dari aktivitas operasi dan pinjaman dari perbankan. Kebutuhan modal utama Perseroan adalah untuk membiayai kebutuhan modal kerja dan belanja modal untuk peningkatan kapasitas Perseroan.

Perseroan memiliki sumber likuiditas yang belum digunakan berupa kas dan bank, piutang usaha dan persediaan.

Perseroan tidak memiliki permintaan perikatan atau komitmen, kejadian dan/atau ketidakpastian yang mungkin mengakibatkan terjadinya peningkatan atau penurunan yang material terhadap likuiditas Perseroan.

Page 79: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

57

8. Belanja Modal

Tabel berikut menyajikan informasi mengenai belanja modal untuk periode 30 September 2017 dan tahun-tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016, 2015 dan 2014:

(dalam jutaan Rupiah)

Uraian dan KeteranganPeriode

30 September 2017

Untuk tahun-tahun yang berakhir pada tanggal31 Desember

2016 2015 2014Tanah 23.793 358 - -Bangunan 12.707 - 2.619 -Mesin 40.258 12.312 - 4.995Kendaraan 814 3.349 539 -Peralatan - 369 243 662

Jumlah belanja modal 77.572 16.388 3.401 5.657

Belanja modal Perseroan secara historis digunakan untuk kegiatan operasional Perseroan. Sumber pendanaan yang digunakan untuk pembelanjaan modal selama periode diatas berasal dari kas operasional perusahaan, pembiayaan oleh perbankan dan lembaga non perbankan, serta tambahan setoran modal dari pemegang saham.

Perseroan tidak melakukan transaksi lindung nilai dalam mata uang asing untuk pembelian barang modal.

Dalam melakukan pembelian barang modal, perusahaan telah merencanakan pembelian barang modal tersebut sesuai dengan peruntukkannya. Hingga saat ini, perusahaan tidak memiliki masalah yangsignifikanterkaitpembelianbarangmodal.Pembelianbarangmodaltersebutakanmemberikankontribusi terhadap peningkatan kinerja Perseroan

9. Segmen Operasi

Berdasarkan informasi keuangan yang digunakan oleh manajemen dalam mengevaluasi kinerja segmen dan menentukan alokasi sumber daya yang dimiliki, Perseroan menggunakan segmen usaha sebagai segmen primer. Informasi berdasarkan laba rugi segmen usaha adalah sebagai berikut:

LAPORAN LABA RUGI DAN PENGHASILAN KOMPREHENSIF LAIN

30 September 2017

(Sembilan Bulan)

30 September 2016

(Sembilan Bulan)(Tidak Diaudit)

(dalam jutaan Rupiah)Untuk tahun-tahun yang berakhir

pada tanggal 31 Desember2016 2015 2014

Penjualan bersih menurut jenis produk:Panel surya 144.524 53.943 106.721 85.671 65.031Solar system 44.156 29.464 56.514 53.149 35.469Battery 103.817 70.015 137.016 136.291 99.872Inverter 13.611 8.825 17.588 16.533 12.730LED 1.234 754 1.428 1.307 878Supporting products 7.582 5.277 9.996 9.153 6.142

Penjualan bersih 314.924 168.278 329.263 302.104 220.122

Beban pokok penjualan menurut jenis produk:Panel surya (114.344) (43.072) (90.254) (71.217) (59.003)Solar system (34.935) (23.526) (47.794) (44.182) (32.182)Battery (82.137) (55.905) (115.875) (113.296) (90.614)Inverter (10.769) (7.047) (14.874) (13.744) (11.550)LED (977) (602) (1.208) (1.087) (796)Supporting products (5.999) (4.212) (8.454) (7.608) (5.573)

Beban pokok penjualan (249.161) (134.364) (278.459) (251.134) (199.718)

Page 80: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

58

30 September 2017

(Sembilan Bulan)

30 September 2016

(Sembilan Bulan)(Tidak Diaudit)

(dalam jutaan Rupiah)Untuk tahun-tahun yang berakhir

pada tanggal 31 Desember2016 2015 2014

Laba kotor menurut jenis produk:Panel surya 30.180 10.871 16.467 14.454 6.028Solar system 9.221 5.938 8.720 8.967 3.288Battery 21.679 14.110 21.141 22.995 9.257Inverter 2.842 1.779 2.714 2.789 1.180LED 258 152 220 221 81Supporting products 1.583 1.064 1.542 1.544 570Laba kotor 65.763 33.914 50.804 50.970 20.404

Pendapatan lain-lain 1.109 3.389 5.562 1.699 975Beban penjualan (4.833) (3.873) (4.574) (2.280) (1.005)

Beban umum dan administrasi (23.856) (14.216) (17.028) (21.322) (6.408)Beban keuangan (9.510) (6.867) (14.343) (4.488) (2.666)Beban lain-lain (3.041) (1.611) (2.510) (14.500) (1.066)

Laba sebelum taksiran beban pajak 25.632 10.736 17.911 10.079 10.234

Taksiran beban pajak (6.505) (2.674) (4.515) (2.360) (2.348)Laba periode/tahun berjalan 19.127 8.062 13.396 7.719 7.886

Penghasilan (beban) komprehensif lain (265) (128) (171) (30) (4)Jumlah laba komprehensif periode/

tahun berjalan 18.862 7.934 13.225 7.689 7.882

LAPORAN POSISI KEUANGAN

(dalam jutaan Rupiah)

30 September 2017

31 Desember2016 2015 2014

Aset:Panel surya 66.368 12.995 4.601 2.337Solar system 18.660 13.783 26.563 10.898Battery 69.429 75.644 36.582 42.205Inverter - - - -LED - - - -Supporting products - - - -

Jumlah sebelum eliminasi 154.457 102.422 67.746 55.440Tidak dapat dialokasikan 294.130 248.196 205.123 24.371Eliminasi - - - -Jumlah Aset 448.587 350.618 272.869 79.811

Liabilitas:Panel surya 20.066 22.693 27.315 -Solar system - - - -Battery 62.173 30.926 33.189 23.508Inverter - 43 3.662 139LED - - - -Supporting products 4.996 2.328 1.326 233

Jumlah sebelum eliminasi 87.235 55.990 65.492 23.880Tidak dapat dialokasikan 260.702 211.166 162.140 27.869Eliminasi - - - -Jumlah Liabilitas 347.937 267.156 227.632 51.749

Tidak terdapat pembatasan terhadap kemampuan Entitas Anak untuk mengalihkan dana kepada Perseroan sehingga tidak terdapat dampak terhadap kemampuan Perseroan dalam memenuhi kewajiban pembayaran tunai.

Page 81: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

59

Transaksi Yang Tidak Normal dan Jarang Terjadi dan Perubahan Penting Dalam Ekonomi yang Dapat Mempengaruhi Jumlah Pendapatan dan Profitabilitas yang Dilaporkan dalam Laporan Keuangan

Posisi LaporanKeuanganPerseroan tidakmengalami kenaikanataupunpenurunanyangsignifikanyang dapat berdampak pada kegiatan usaha maupun hasil usaha Perseroan sebagai akibat adanya kejadian atau transaksi yang tidak normal dan jarang terjadi ataupun adanya perubahan penting dalam ekonomi.

Perseroan tidak melakukan investasi barang modal yang dikeluarkan dalam rangka pemenuhan persyaratan regulasi dan isu lingkungan hidup.

Page 82: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

60

VI. FAKTOR RISIKO

Investasi dalam saham Perseroan mengandung sejumlah risiko. Sebelum membuat keputusan investasi, para calon investor harus berhati-hati dalam mempertimbangkan seluruh informasi yang terdapat dalam Prospektus ini, termasuk risiko usaha Perseroan sebagaimana yang diuraikan dalam bagian ini. Risiko usaha yang dijelaskan atau diungkapkan dalam bagian ini adalah tidak lengkap atau tidak komprehensif dalam kaitannnya dengan seluruh risiko yang mungkin timbul sehubungan dengan kegiatan usaha Perseroan maupun sehubungan dengan keputusan apapun untuk membeli, memiliki atau menjual saham Perseroan. Risiko usaha yang dijelaskan dalam bagian ini bukan merupakan sebuah daftar lengkap mengenai tantangan yang dihadapi oleh Perseroan pada saat ini atau yang mungkin terjadi di masa depan. Risiko-risiko tambahan baik yang diketahui maupun yang tidak, mungkin di masa yang akan datang memberikan dampak material yang merugikan pada kegiatan usaha, kondisi keuangan dan hasil usaha Perseroan.

Risiko utama dan risiko umum yang diungkapkan dalam Prospektus berikut ini merupakan risiko-risiko yang material bagi Perseroan. Risiko tersebut telah disusun berdasarkan pembobotan risiko yang memberikan dampak paling besar hingga dampak paling kecil terhadap kinerja usaha dan kinerja keuangan Perseroan, setiap risiko yang tercantum dalam Prospektus ini dapat berdampak negatif dan material terhadap kegiatan usaha, arus kas, kinerja operasional, kinerja keuangan atau prospek usaha Perseroan.

A. RISIKO UTAMA YANG MEMPUNYAI PENGARUH SIGNIFIKAN TERHADAP KELANGSUNGAN USAHA PERSEROAN

1. Risiko terkait peraturan perundang-undangan

Risiko terkait peraturan perundangundangan merupakan risiko utama bagi Perseroan mengingat industri pembangkit listrik tenaga surya adalah industri yang relatif baru di Indonesia, dimana negara-negara berkembang lain sudah lebih maju dalam pengembangan dan penggunaan dari teknologi tersebut. Oleh sebab itu, pertumbuhan industri pembangkit listrik tenaga surya sebagian besar digerakkan oleh kebijakan dan peraturan perundang-undangan pemerintah yang memberi ruang bagi produsen lokal untuk dapat berinovasi dan bersaing dengan produsen-produsen asing.

Saat ini Pemerintah Indonesia mendukung pertumbuhan industri lokal dengan mensyaratkan penggunaan bahan baku dengan TKDN lebih tinggi, termasuk dalam pengembangan proyek listrik tenaga surya untuk pemerintah. Kementerian Perindustrian (Kemprin) telah menerbitkan dua aturan sekaligus, yakni Peraturan Menteri (Permen) No. 5/2017 tentang Perhitungan Kandungan Lokal dan Pedoman Penggunaan Produk Dalam Negeri untuk Infrastruktur Ketenagalistrikan. Pemerintah telah mengatur TKDN minimal untuk modul surya (fotovoltaik) untuk ditingkatkan secara bertahap. Tahap pertama, nilai TKDN minimum 40% di tahun 2017, kemudian akan meningkat menjadi minimal 50% per 1 Januari 2018. Selanjutnya akan ditingkatkan lagi menjadi minimal 60% yang akan berlaku 1 Januari 2019. Saat ini, Perseroan adalah satu-satunya produsen modul surya di Indonesia yang dapat memproduksi modul surya dengan TKDN di atas 40%. Tetapi, jika terjadi pengurangan terhadap persyaratan tingkat TKDN oleh Pemerintah, maka persaingan dari produk impor dan perusahaan-perusahaan perakit modul surya di Indonesia akan meningkat.

Peraturan pemerintah luar negeri seperti larangan impor untuk produk yang diproduksi oleh Perseroan juga dapat menyebabkan penurunan pada daya saing, yang berefek pada penurunan harga dan bermuara pada penurunan pendapatan Perseroan. Sebagai contoh atas peraturan pemerintah luar negeri yang dapat berdampak pada tingkat penjualan Perseroan, pemerintah Amerika Serikat, Eropa, Australia, Kanada, India dan Turki yang sudah memberlakukan kebijakan tarif bea impor atas produk modul surya dari Cina karena menganggap produsen-produsen modul surya dari Cina menerapkan praktek dumping atas produk-produk yang diekspor ke pasar. Hal ini membuat produk modul surya dari Cina kurang kompetitif dari segi harga sehingga penjualan ekspor produkmodulsuryadariCinaditahun2016menuruncukupsignifikan(sekitar10%)dibandingkandengan tingkat penjualan sebelum adanya penerapan kebijakan tarif tersebut.

Page 83: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

61

Walaupun pada saat ini belum ada negara yang memberlakukan kebijakan tarif atas produk ekspor modul surya dari Indonesia, namun apabila kebijakan tersebut diberlakukan di masa mendatang maka hal tersebut dapat menyebabkan penurunan tingkat penjualan Perseroan yang cukup signifikan.ApabilaKomisiPerdaganganInternasionaldarinegaratujuaneksporPerseroan,sepertiAmerika Serikat dan Eropa, memutuskan untuk menurunkan atau menghapus tarif terhadap produk modul surya dari Cina, maka penjualan ekspor Perseroan akan mengalami penurunan.

B. RISIKO USAHA YANG BERSIFAT MATERIAL BAIK SECARA LANGSUNG MAUPUN TIDAK LANGSUNG YANG DAPAT MEMPENGARUHI HASIL USAHA DAN KONDISI KEUANGAN PERSEROAN, YAITU:

1. Risiko terkait perubahan teknologi

Industri modul surya bersifat dinamis, ditandai dengan perubahan teknologi yang cepat dan signifikan, dan pengenalan produk baru yang lebih efisien. Perseroan menghadapi ancamandari teknologi baru yang telah atau akan dikembangkan di masa depan. Dampak dari perubahan teknologi masa depan yang muncul pada daya saing bisnis dan jaringan Perseroan tidak dapat diprediksi secara akurat.

2. Risiko terkait persaingan usaha di Indonesia

Persaingan di industri modul surya di Indonesia semakin hari semakin kompetitif baik persaingan dari prusahaan lokal maupun internasional yang mengembangkan bisnisnya di Indonesia. Perseroan harus mampu mempertahankan daya saing dari segi harga, desain produk, kualitas, dan kapasitas produksi untuk memenuhi permintaan. Jika Perseroan tidak dapat mempertahankan daya saing, maka pendapatan dapat menurun dan membawa dampak bagi kinerja keuangan Perseroan.

3. Risiko terkait penurunan permintaan ekspor

Meskipun jangkauan pemasaran Perseroan telah mencapai luar negeri, perlambatan pertumbuhan ekonomi dibeberapa kawasan seperti misalnya di kawasan Asia, Eropa, dan Amerika Serikat, dapat mempengaruhi tingkat permintaan untuk produk Perseroan di kawasan tersebut untuk jangka waktu tertentu. Sehingga pada akhirnya berakibat menumpuknya persediaan modul surya dan menurunnya produksi dan penjualan.

4. Risiko terkait kegagalan pembayaran oleh pelanggan

Kontrak Perseroan dengan para pemasok dilakukan secara langsung sesuai jadwal yang sudah disepakati. Pada umumnya, Perseroan melakukan pembayaran secara tepat waktu kepada pemasok dan kewajiban tersebut tidak tergantung apakah pembayaran dari pelanggan Perseroan telah diterima atau belum oleh Perseroan. Keterlambatan pembayaran atau tidak adanya pembayaran dari pelanggan akan berpengaruh negatif terhadap arus kas operasional Perseroan.

5. Risiko terkait berkurangnya order dari pelanggan berulang

Perseroan telah lama menjalin hubungan baik serta memiliki reputasi dan mendapatkan kepercayaan bisnis dari pelangan berulang sebagai perusahaan yang menjaga ketepatan waktu pengiriman produk dan respon terhadap klaim atau servis yang cepat. Mendapatkan pekerjaan dari pembeli baru yang belum mengetahui kualitas produk dan pelayanan Perseroan biasanya lebih sulit dibandingkan dengan pelanggan lama yang sudah mengetahui dan terbiasa dengan kualitas produk yang ditawarkan oleh Perseroan. Tidak ada jaminan bahwa pelanggan lama Perseroan akan terus menerus menunjuk Perseroan sebagai mitra kerja sehingga dapat mempengaruhi pendapatan, kondisi keuangan, operasional dan pertumbuhan Perseroan.

Page 84: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

62

6. Risiko terkait pemogokan tenaga kerja

Untuk menjalankan kegiatan usaha dan operasional manufaktur modul surya, Perseroan membutuhkan tenaga kerja yang tersebar di berbagai divisi. Apabila terjadi pemogokan tenaga kerja secara massal, maka hal tersebut dapat mengganggu proses produksi yang mengakibatkan tidak terpenuhinya target produksi dan akan menganggu ketepatan proses pengiriman produk.

7. Risiko terkait keterlambatan dalam penyelesaian produk

Dalam menjalankan pembuatan modul surya sampai dengan pengepakan, Perseroan menghadapi risiko keterlambatan waktu penyelesaian pekerjaan yang dapat disebabkan oleh kerusakan mesin produksi, kelangkaan material utama, kelangkaan material pendukung, kelangkaan peralatan, kemampuan pemasok, maupun kemampuan sumber daya manusia. Akibat keterlambatan waktu penyelesaian produk ini perusahaan dimungkinkan menghadapi kehilangan kepercayaan pelanggan,dan penurunan kepuasan pelanggan. Apabila tidak segera ditangani dan masalah tersebut menjadi cukup signifikan maka akan mengganggu citra perusahaan dan dapatmempengaruhi tidak tercapainya target keuangan perusahaan.

8. Risiko terkait pengiriman produk

Perseroan melakukan pengangkutan hasil produksi kepada pelanggan di daerah-daerah terpencil di Indonesia dan di mancanegara dengan menggunakan angkutan darat, laut dan udara. Sesuai dengan karakteristik produk yang dihasilkan oleh Perseroan, produk yang dikirim merupakan barang berat, mudah pecah dan mudah cacat, apabila dalam pengangkatan, pemindahan dan pemuatan produk di setiap angkutan tidak ditangani sesuai dengan instruksi kerja yang disyaratkan.

Faktor cuaca ekstrim merupakan hal yang dapat menghambat pengiriman sesuai jadwal yang telah disepakati. Perseroan akan menghadapi kerugian apabila di dalam pengiriman produk diperlukan biaya tambahan untuk pengamanan produk, biaya tambahan waktu tunggu bongkar dan biaya percepatan pengiriman yang tertunda akibat pengiriman terkendala atau terhambat oleh faktor cuaca.

9. Risiko terkait dengan pinjaman bank

Perseroan memiliki pinjaman kepada pihak ketiga yang terdiri dari beberapa bank. Karenanya, Perseroan memiliki kewajiban untuk membayar bunga dan pokok atas pinjaman tersebut. Walaupun demikian, Perseroan dapat terus memiliki tingkat pinjaman yang tinggi di masa depan untuk menunjang rencana pengembangan usahanya dan karenanya menghadapi risiko terkait dengan pinjaman, termasuk risiko jika arus kas Perseroan tidak cukup untuk memenuhi kewajiban atas bunga dan pokokpinjaman yang jatuh tempo.

Perseroan tidak memiliki kebutuhan pinjaman musiman. Tidak terdapat tambahan fasilitas pinjaman dari perbankan sampai dengan prospektus ini diterbitkan serta tidak terdapat pembatasan penggunaan pinjaman dan jaminan selain yang telah diungkapkan dalam Bab III. Pernyataan Liabilitas.

10. Risiko terkait dengan investasi atau aksi korporasi

Perseroan saat ini dikendalikan dan dikelola oleh pihak-pihak sebagaimana tercantum pada bab Keterangan Tentang Perseroan. Di masa yang akan datang, dengan kondisi bisnis di Indonesia yang bersifat dinamis, tidak menutup kemungkinan suatu saat nanti Perseroan akan mengadakan aksi korporasi yang dapat mengakibatkan perubahan pengendalian, perubahan pengurus dan pengawas, maupun perubahan fokus bisnis Perseroan. Dengan terjadinya hal tersebut, kinerja Perseroan secara historis akan sulit untuk digunakan sebagai landasan dalam membuat perkiraan/proyeksi di masa yang akan datang.

Page 85: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

63

Selain itu, jika bisnis Perseroan semakin berkembang, terdapat kemungkinan bahwa Perseroan akan berinvestasi pada entitas lain, yang bergerak dalam bidang yang berhubungan dengan pembuatan modul surya maupun bidang usaha yang sama sekali berbeda. Hal tersebut berpotensi untuk membuat proses pengembangan bisnis Perseroan yang telah direncanakan saat ini menjadi tidak relevan lagi.

11. Risiko terkait dengan pasokan bahan baku

Beban pabrikasi dan profitabilitas Perseroan sebagian bergantung kepada pasokan bahanbaku yang stabil dan mencukupi pada harga yang wajar. Apabila Perseroan tidak mampu untuk mendapatkan bahan baku dalam kuantitas dan kualitas yang diperlukan, volume dan/atau kualitas produksi Perseroan akan menurun, yang pada akhirnya dapat berdampak material dan merugikan terhadap kinerja Perseroan.

Dalam mengerjakan suatu proyek, Perseroan memerlukan bahan baku utama seperti Cell, Battery, dan Inverter dari pihak ketiga.yang cukup. Jika Perseroan tidak mampu untuk menjaga ketersediaan bahan baku yang dibutuhkan, maka proyek tersebut dapat tertunda/terlambat penyelesaiannya. Keterlambatan dalam menyelesaikan suatu proyek berpotensi untuk menimbulkan kerugian bagi pelanggan Perseroan, sehingga pelanggan mungkin akan tidak melakukan bisnis lagi dengan Perseroan. Selain itu, keterlambatan dalam menyelesaikan suatu proyek juga dapat menyebabkan arus kas yang diharapkan diterima oleh Perseroan menjadi tertunda, sehingga hal tersebut berdampak negatif bagi kondisi keuangan Perseroan.

12. Risiko terkait dengan kelangkaan sumber daya

Meskipun Perseroan tidak mengalami kelangkaan sumber daya dalam kegiatan usahanya, Perseroan tetap memelihara sumber daya manusia dan sumber daya lainnya yang dimiliki agar usaha Perseroan tetap berjalan dengan baik.

Perseroan memandang penting ketersediaan sumber daya manusia yang kompeten dan terampil dalam melakukan pemasaran, konsultasi dan produksi produk-produk Perseroan. Tanpa sumber daya manusia yang kompeten dan terampil Perseroan tidak akan dapat bersaing dengan produk impor dan penyedia jasa dari negara-negara yang lebih maju, yang pada akhirnya dapat berdampak material terhadap kinerja Perseroan.

C. RISIKO UMUM

1. Risiko terkait kondisi perekonomian secara makro atau global

Kondisi perekonomian secara makro atau global, mempunyai pengaruh bagi kinerja perusahaan-perusahaan di Indonesia, termasuk Perseroan. Penguatan atau pelemahan ekonomi di suatu negara, akan berpengaruh secara langsung pada tingkat permintaan dan tingkat penawaran yang terjadi di negara tersebut. Selain itu, secara tidak langsung akan mempengaruhi setiap negara yang mempunyai hubungan dagang dengan negara yang sedang mengalami perubahan kondisi perekonomian tersebut. Begitu juga halnya jika terjadi perubahan kondisi perekonomian di Indonesia maupun negara-negara yang mempunyai hubungan dagang dengan Indonesia, hal tersebut dapat memberikan dampak bagi kinerja keuangan Perseroan.

2. Risiko terkait suku bunga acuan pinjaman

Risiko tingkat suku bunga Perseroan terutama timbul dari pinjaman untuk tujuan modal kerja dan investasi. Pinjaman pada berbagai tingkat suku bunga variabel menunjukkan Perseroan kepada nilaiwajarrisikotingkatsukubunga.Meningkatnyasukubungapinjamansecarasignifikanakanberdampak negatif terhadap kinerja Perseroan.

Risiko terhadap tingkat suku bunga merupakan risiko nilai wajar atau arus kas masa datang dari instrumenkeuanganyangberfluktuasiakibatperubahantingkatsukubungapasar.

Page 86: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

64

3. Risiko fluktuasi kurs mata uang asing

Eksposur risiko nilai tukar mata uang Perseroan disebabkan oleh aset dan liabilitas keuangan yang didenominasikan mata uang Dolar Amerika Serikat. Perseroan tidak melakukan aktivitas lindung nilai terhadap porsi eksposur risiko nilai tukar mata uang asing.

4. Risiko terkait tuntutan atau gugatan hukum

Perseroan dapat saja terlibat dalam sengketa dan proses hukum dalam menjalankan kegiatan usahanya, termasuk yang berhubungan dengan produk Perseroan, klaim karyawan, sengketa buruh atau sengketa perjanjian atau lainnya yang dapat memiliki dampak material dan merugikan terhadap reputasi, operasional dan kondisi keuangan Perseroan. Perseroan saat ini tidak terlibat dalam sengketa hukum atau penyelidikan yang dilakukan Pemerintah yang bersifat material dan Perseroan tidak mengetahui adanya klaim atau proses hukum yang bersifat material yang masih berlangsung. Apabila di masa mendatang Perseroan terlibat dalam sengketa dan proses hukum yang material dan berkepanjangan, maka hasil dari proses hukum tersebut tidak dapat dipastikan dan penyelesaian atau hasil dari proses hukum tersebut dapat berdampak merugikan terhadap kondisi keuangan Perseroan. Selain itu, semua litigasi atau proses hukum dapat mengakibatkan biaya pengadilan yang substansial serta menyita waktu dan perhatian manajemen Perseroan, yang berakibat beralihnya perhatian mereka dari kegiatan usaha dan operasional Perseroan.

5. Kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan yang berlaku terkait bidang usaha Perseroan

Kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan yang berlaku terkait pengadaan peralatan-peralatan untuk proyek PLTS milik Pemerintah merupakan sektor yang diatur oleh berbagai peraturan dan kebijakan Pemerintah. Pemerintah dapat mengeluarkan kebijakan-kebijakan dan/atau peraturan-peraturan baru atau mengubah atau menghapus kebijakan-kebijakan dan/atau peraturan-peraturan yang berlaku saat ini. Sebagai produsen and penyedia peralatan-peralatan PLTS, Perseroan bertanggung jawab kepada pelanggan dan kepada publik, termasuk tanggung jawab terhadap kerugian yang diderita oleh pelanggan atau masyarakat sekitar.

6. Kebijakan pemerintah

Perubahan terhadap kebijakan Pemerintah sehubungan dengan pengadaan peralatan-peralatan untuk proyek PLTS milik Pemerintah, termasuk peraturan apapun yang akan meningkatkan kewajiban dari Perseroan dapat berdampak negatif terhadap kegiatan usaha dan operasional Perseroan.

7. Ketentuan negara lain atau peraturan internasional

Sekitar 36% dari pendapatan per September 2017 Perseroan berasal dari ekspor ke negara-negara berkembang. Oleh sebab itu, kebijakan dari pemerintah di negara-negara tujuan ekspor perseroan juga akan berdampak kepada kinerja Perseroan. Untuk ekspor ke negara lain, tentu membutuhkan pengetahuan yang berbeda dengan pengadaan proyek PLTS di Indonesia, khususnya mengenai ketentuan hukum yang mengatur di negara tersebut. Jika Perseroan lalai dalam mengetahui atau menginterpretasikan hukum yang berlaku pada negara lain atau peraturan internasional yang mengikat, maka Perseroan dihadapkan pada risiko mendapatkan peringatan bahkan sanksi dari instansi yang berwenang di negara tersebut..

Page 87: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

65

D. RISIKO TERKAIT INVESTASI PADA SAHAM PERSEROAN

1. Kondisi yang terjadi dalam Pasar Modal di Indonesia dapat mempengaruhi harga dan likuiditas saham Perseroan dan belum adanya pasar untuk saham Perseroan sebelum penawaran ini juga dapat menyebabkan tidak likuidnya saham Perseroan

Perseroan telah mengajukan permohonan pencatatan saham kepada BEI. Pada saat ini tidak terdapat pasar untuk saham Perseroan. Tidak ada jaminan bahwa akan terbentuk pasar untuk saham Perseroan di masa yang akan datang, atau apabila terbentuk pasar untuk saham Perseroan, bahwa saham Perseroan akan likuid. Pasar Modal Indonesia memiliki karakteristik tingkat likuiditas yanglebihrendahdanlebihberfluktuasisertamemilikistandarpelaporanyangberbedadaripasarmodal di negara-negara maju. Selain itu, pergerakan harga saham dalam Pasar Modal di Indonesia pada umumnya lebih berfluktuasi dibandingkan dengan pasar modal lainnya. Oleh karena itu,Perseroan tidak dapat memperkirakan apakah pasar perdagangan untuk saham Perseroan akan terbentuk atau apakah pasar tersebut akan likuid atau tidak.

Selain itu, dapat terjadi keterlambatan pada kemampuan untuk menjual dan menyelesaikan perdagangan di BEI. Dalam kondisi seperti ini, Perseroan tidak dapat menjamin bahwa para pemegang saham Perseroan dapat melakukan penjualan saham Perseroan pada harga tertentu atau pada waktu yang diinginkan pemegang saham pada pasar yang lebih likuid.

Apabila pendaftaran pencatatan saham Perseroan di BEI disetujui, saham Perseroan tidak akan dicatatkan di BEI selambat-lambatnya tiga hari setelah akhir periode penjatahan penawaran. Selama periode tersebut, pembeli saham Perseroan akan rentan terhadap pergerakan harga saham Perseroan tanpa dapat menjual saham yang telah dibeli melalui BEI.

2. Harga saham Perseroan dapat mengalami fluktuasi

Harga saham Perseroan setelah dilaksanakannya Penawaran Umum Perdana Saham dapat mengalamifluktuasidandapatdiperdagangkanpadahargayangjauhdibawahHargaPenawaran.Hal ini bergantung pada beberapa faktor, termasuk:

• Perbedaan antara hasil aktual keuangan dan operasional Perseroan dengan hasil yangdiharapkan oleh investor dan analis;

• PerubahanrekomendasianalisataupersepsiterhadapPerseroanatauIndonesia;• Perubahandalamperekonomian,sosial,politikmaupunkondisipasardiIndonesia;• KeterlibatanPerseroandalamkasushukum;• Perubahanhargaatassahamperusahaanasingdinegaraberkembang;dan• Fluktuasihargapasarsaham.

3. Perseroan mungkin tidak dapat membagikan dividen

Kemampuan Perseroan untuk mengumumkan pembagian dividen sehubungan dengan saham Perseroan yang ditawarkan akan bergantung pada kinerja keuangan Perseroan di masa depan, yang juga bergantung pada keberhasilan implementasi strategi pertumbuhan Perseroan; pada faktor kompetisi, peraturan, teknis, lingkungan dan faktor-faktor lainnya; pada kondisi ekonomi secara umum; pada permintaan dan occupancy rate Perseroan serta pada faktor-faktor tertentu yang terdapat pada industri properti atau proyek-proyek tertentu yang telah dilakukan oleh Perseroan, yang sebagian besar berada di luar kendali Perseroan.

4. Risiko terkait penerbitan saham atau surat berharga bersifat ekuitas lainnya

Dalam rangka menghimpun tambahan modal untuk mendukung kegiatan pertambangan dan pengembangan, Perseroan berencana mengakses pasar modal melalui penambahan modal tanpa hak memesan efek terlebih dahulu atau penambahan modal dengan hak memesan efek terlebih dahulu. Dalam hal penawaran umum tanpa hak memesan efek terlebih dahulu, persentase kepemilikan pemegang saham pada saat itu akan terdilusi pada setiap peningkatan permodalan

Page 88: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

66

tersebut. Dalam hal penambahan modal dengan hak memesan efek terlebih dahulu, persentase kepemilikan pemegang saham yang ada pada saat itu akan terdilusi, kecuali pemegang saham tersebut memilih berpartisipasi dalam penambahan modal dengan hak memesan efek terlebih dahulu di mana akan mengharuskan setoran tambahan modal dari pemegang saham tersebut kepada Perseroan. Oleh karena itu, terdapat kemungkinan bahwa pemegang saham Perseroan tidak bisa mempertahankan persentase kepemilikan mereka pada Perseroan sama sekali atau tanpa pembayaran dana tambahan untuk berpartisipasi dalam penambahan modal dengan hak memesan efek terlebih dahulu.

MANAJEMEN RISIKO

Sebagaimana diuraikan diatas, kegiatan usaha Perseroan dipengaruhi oleh risiko-risiko tertentu, baik risiko yang berada di bawah kendali maupun risiko yang berada di luar kendali Perseroan. Objektif Peseroan dalam manajemen risiko adalah untuk memberikan kepastian bahwa Perseroan memahami, mencegah, mengukur serta memonitor berbagai risiko yang timbul dan Perseroan mematuhi, sejauh dapat dilaksanakan dengan praktis, kebijakan dan prosedur yang telah ditetapkan untuk menanggapi risiko-risiko tersebut.

Sebagai bagian dari komitmen Perseroan untuk menjalankan manajemen risiko, Perseroan juga telah membentuk unit Internal Audit, yang bertanggung jawab langsung kepada Direktur Utama. Pembentukan ini adalah salah satu dari langkah awal yang diambil oleh manajemen yang mengarah kepada penerapan manajemen risiko yang menyeluruh pada masa yang akan datang.

Berikut adalah beberapa contoh dari penerapan manajemen risiko yang telah dilakukan oleh Perseroan:

Manajemen Risiko terkait peraturan perundang-undangan

Perseroan memiliki sumber daya manusia yang mampu mencermati dan mengantisipasi kemungkinan-kemungkinan perubahan-perubahan kebijakan Pemerintah dalam negeri dan luar negeri yang berdampak pada kegiatan operasional dan keuangan Perseroan. Perseroan dapat dengan cepat menyesuaikan strategi dan kebijakan internal Perseroan untuk beradaptasi kepada kondisi perundang-undangan yang berubah. Perseroan juga berkomitmen untuk melakukan produksi secara bertanggung jawab dan memenuhi setiap persyaratan dan peraturan di negara-negara tujuan ekspor Perseroan.

Manajemen Risiko terkait perubahan teknologi

Sebagai penanganan risiko perubahan teknologi modul surya, Perseroan berusaha untuk mengantisipasi kemungkinan-kemungkinan perubahaan teknologi dengan terus mengikuti perkembangan teknologi terkini dan bekerja-sama dengan perusahaan terkemuka dari Jepang, Hitachi High-Technologies, sehingga dapat terus bersaing baik di dalam maupun di luar negeri.

Manajemen Risiko terkait persaingan usaha di Indonesia

Sebagai penanganan risiko persaingan usaha di Indonesia, Perseroan berusaha untuk tetap menjadi yang terdepan dengan cara meningkatkan kapasitas produksi untuk meraih economies of scale yang lebih baik dari para pesaing, menjadi satu-satunya produsen sel surya di Indonesia dengan memenuhi peraturan mengenai TKDN dari pemerintah, dan menjalin hubungan baik serta memberikan edukasi produk secara rutin terhadap para calon pembeli, terutama kepada para calon pembeli yang sebagian besar adalah kontraktor dari proyek PLTS.

Manajemen Risiko terkait penurunan permintaan ekspor

Sebagai penanganan risiko penurunan permintaan ekspor, Perseroan selalu menjaga kualitas produk denganmendapatkan sertifikasi internasional danmemproduksi produk Original EquipmentManufacturer (“OEM”) untuk merek pesaing di luar negeri sehingga dapat memenuhi target penjualan dan memaksimalkan kapasitas produksi Perseroan.

Page 89: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

67

Manajemen Risiko terkait kegagalan pembayaran oleh pelanggan

Sebagai penanganan risiko kegagalan pembayaran oleh pelanggan, Perseroan menerapkan sistem pelunasan pembayaran sebelum pengiriman produk ke pelanggan dilakukan dan juga menerima pembayaran dengan fasilitas SKBDN (“Surat Kredit Berdokumen Dalam Negeri”) yang diterbitkan oleh bank.

Manajemen Risiko terkait berkurangnya order dari pelanggan berulang

Sebagai penanganan dari risiko berkurangnya order dari pelanggan berulang, Perseroan berusaha untuk memperbanyak tujuan ekspor dan mengembangkan pasar baru dengan secara rutin berpatisipasi pada pameran-pameran yang berkaitan dengan tenaga surya, baik di dalam dan luar negeri.

Manajemen Risiko terkait pemogokan tenaga kerja

Sebagai penanganan dari risiko pemogokan tenaga kerja,Perseroan menjalin hubungan baik dengan tokoh-tokoh masyarakat sekitar pabrik dan hanya mempekejakan tenaga kerja dari lokasi sekitar pabrik tentunya dengan tetap melakukan seleksi sesuai dengan kebutuhan Perseroan.

Manajemen Risiko terkait keterlambatan dalam penyelesaian produk

Sebagai penanganan dari risiko keterlambatan waktu penyelesaian produk, Perseroan mengunakan teknologi dari sistem Accurate yang mengintegrasi data dari semua departemen sehingga seluruh proses bisnis, termasuk produksi, inventori, dan lainnya dapat dimonitor setiap saat.

Manajemen Risiko terkait pengiriman produk

Sebagai penanganan dari risiko selama pengiriman produk, Perseroan mengunakan jasa pengiriman yang terpercaya dan mengasuransikan produk yang dikirim.

Manajemen Risiko terkait dengan pinjaman bank

Sebagai mitigasi dari risiko yang terkait pinjaman bank, Perseroan mitigasi risiko ini dengan menjaga tingkatDebt/EquityRatioperusahaandilevelyangoptimalsehinggakewajibanataspinjamantersebutdapat dipenuhi dari arus kas operasional dan kegiatan pendanaan Perseroan.

Manajemen Risiko terkait pasokan bahan baku

Untuk mengatasi risiko terkait pasokan bahan baku, Perseroan mengadakan kontrak pembelian bahan baku tidak dengan satu pemasok saja, melainkan dengan beberapa pemasok bahan baku.

Bahan baku utama untuk produksi modul surya adalah sel surya dapat diimport dari Amerika, Taiwan, China, dan Eropa. Sedangkan bahan baku sel surya adalah Wafer yang juga dapat diimport dari Amerika, Taiwan, China, dan Eropa. Bahan baku utama lainnya dapat diperoleh dari produsen lokal dan luar negeri. Banyaknya supplier dari berbagai negara membuat Perseroan dapat memperoleh bahan baku dengan mudah dengan tingkat harga yang stabil dan volatilitas yang cukup rendah.

Pada tahun 2018, Perseroan akan memproduksi sel surya lebih lagi, sehingga ketersediaan bahan baku menjadi lebih stabil dan dapat menjamin ketersediaan pasokan untuk produksi Perseroan.

Manajemen Risiko terkait kelangkaan sumber daya

Untuk mengatasi risiko terkait kelangkaan sumber daya manusia yang terampil, Perseroan selalu berupaya untuk memberikan pelatihan kepada setiap tenaga kerja Perseroan. Selain itu, Perseroan juga mendukung adanya transfer knowledge dari karyawan yang lebih berpengalaman kepada rekan-rekan kerjanya. Dengan meningkatkan keterampilan karyawannya, Perseroan telah mengurangi risiko kekurangan tenaga kerja yang terampil jika suatu saat terjadi pengunduran diri beberapa tenaga kerja terampilnya.

Page 90: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

68

Manajemen Risiko terkait suku bunga acuan pinjaman

Dalammenghadapirisikotingkatsukubunga,Perseroanmemonitorsecaraketatfluktuasisukubungapasar dan ekspektasi pasar sehingga dapat mengambil langkah-langkah yang paling menguntungkan Perseroan secara tepat waktu. Perseroan juga mengelola dan menekan risiko suku bunga dengan mengupayakan penarikan kredit sesuai dengan kebutuhan operasional, mencari pendanaan dengan struktur suku bunga yang lebih rendah.

Perseroan mengelola tingkat suku bunganya dengan cara mengkombinasikan antara pinjaman dengan suku bunga tetap dan mengambang.

Manajemen Risiko terkait fluktuasi kurs mata uang asing

Perseroan mengelola eksposur mata uang asing dengan melakukan lindung nilai secara alami, dengan cara menetapkan harga produk yang didasarkan pada kurs tertentu. Pada saat nilai pembelian barang melewati batas kurs tersebut, maka Perseroan akan melakukan penyesuaian harga jual.

MANAJEMEN PERSEROAN MENYATAKAN BAHWA SEMUA RISIKO USAHA DAN RISIKO UMUM YANG DIHADAPI OLEH PERSEROAN DALAM MELAKSANAKAN KEGIATAN USAHA TELAH DIUNGKAPKAN, DAN RISIKO USAHA DAN RISIKO UMUM TELAH DISUSUN BERDASARKAN BOBOT DARI DAMPAK MASING-MASING RISIKO TERHADAP KINERJA KEUANGAN PERSEROAN DALAM PROSPEKTUS.

Page 91: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

69

VII. KEJADIAN PENTING SETELAH TANGGAL LAPORAN AUDITOR INDEPENDEN

Sampai dengan tanggal diterbitkannya Prospektus ini tidak terdapat kejadian penting yang mempunyai dampak cukup material terhadap keadaan keuangan dan hasil usaha Perseroan yang terjadi setelah tanggal Laporan Auditor Independen tertanggal 5 Januari 2018 yang ditandatangani oleh Yulianti Sugiarta atas laporan keuangan untuk periode yang berakhir pada tanggal 30 September 2017 yang telah diaudit oleh KAP Hadori Sugiarto Adi & Rekan (anggota dari HLB International) yang telah disajikan sesuaidenganStandarAkuntansiKeuangandiIndonesiadenganpendapatwajartanpamodifikasian,yang perlu diungkapkan dalam Prospektus ini. Kejadian penting tersebut adalah:

a. Berdasarkan Surat No. 053/CMB-CORP/I/2018, pada tanggal 23 Januari 2018, Entitas telah mendapat persetujuan dari The Hongkong and Shanghai Btanking Corporation Limited tekait penawaran umum perdana saham dan persetujuan terhadap tindakan-tindakan korporasi yang telah dan akan dilakukan oleh Entitas selama memperoleh fasilitas kredit.

b. Berdasarkan Surat No. CDT/2018/01/0159, pada tanggal 25 Januari 2018, Entitas telah menerima suratpengenyampingankesepakatanfinansialatasfasilitaskreditdariTheHongkongandShanghaiBanking Corporation Limited.

c. Berdasarkan Surat No.0051/SK/CG1/WB/1/2018, pada tanggal 29 Januari 2018, Entitas telah menerima surat pengenyampingan kesepakatan finansial atas fasilitas kredit dari PT Bank Permata Tbk.

Page 92: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

70

VIII. KETERANGAN TENTANG PERSEROAN, KEGIATAN USAHA, SERTA KECENDERUNGAN DAN PROSPEK USAHA

A. RIWAYAT SINGKAT PERSEROAN

Perseroan adalah suatu badan hukum yang berbentuk perseroan terbatas, berkedudukan di Graha Mas Fatmawati B/10, Jalan RS. Fatmawati No. 71, Rukun Tetangga 002 Rukun Warga 005, Kelurahan Cipete Utara, Kecamatan Kebayoran Baru, Kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta.

Perseroan didirikan pada tanggal 04 Juli 2008 berdasarkan Akta Pendirian Nomor: 06 tanggal 04 Juli 2008, yang dibuat di hadapan Petrus Suandi Halim, S.H., Notaris di Jakarta, akta mana telah mendapat pengesahan dari Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia berdasarkan Keputusan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Nomor: AHU-09133.AH.01.01.Tahun 2009 tanggal 24 Maret 2009 dan telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0011259.AH.01.09.Tahun 2009 tanggal 24 Maret 2009, serta telah diumumkan dalam Berita Negara Republik Indonesia Nomor: 43 tanggal 29 Mei 2009, Tambahan Berita Negara Republik Indonesia Nomor: 14295/2009.

Sejak pendirian, Anggaran Dasar Perseroan telah mengalami beberapa kali perubahan yaitu sebagaimana dimuat dalam akta-akta sebagai berikut:

1. Akta Pernyataan Keputusan Sirkuler Para Pemegang Saham Nomor: 03 tanggal 06 Agustus 2009, yang dibuat dihadapan Petrus Suandi Halim, S.H., Notaris di Jakarta, akta mana telah mendapat persetujuan dari Menteri Hukum Dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia berdasarkan Surat Keputusan Nomor: AHU-45133.AH.01.02.Tahun 2009 tertanggal 14 September 2009 dan telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0060699.AH.01.09.Tahun 2009 tanggal 14 September 2009.

Berdasarkan Akta tersebut, para pemegang saham Perseroan menyetujui untuk melakukan perubahan tempat kedudukan Perseroan semula di Jakarta Utara menjadi Jakarta Selatan.

2. Akta Pernyataan Keputusan Para Pemegang Saham Nomor: 07 tanggal 04 Mei 2010, yang dibuat dihadapan Petrus Suandi Halim, S.H., Notaris di Jakarta, akta mana telah mendapat persetujuan dari Menteri Hukum Dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia berdasarkan Surat Keputusan Nomor: AHU-35620.AH.01.02.Tahun 2010 tertanggal 16 Juli 2010 dan telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0053586.AH.01.09.Tahun 2010 tanggal 16 Juli 2010.

Berdasarkan Akta tersebut, para pemegang saham Perseroan menyetujui untuk i) mengubah status Perseroan dari perusahaan non fasilitas Penanaman Modal Dalam Negeri/Penanaman Modal Asing (Non PMDN/PMA) menjadi perusahaan dengan fasilitas Penanaman Modal Asing, sesuai dengan undang-undang Nomor 25 Tahun 2007 tentang Penanaman Modal, dan peraturan-peraturan pelaksanannya; ii) perubahan maksud dan tujuan serta kegiatan usaha Perseroan satu dan lain sesuai dengan surat persetujuan perubahan/alih status Perseroan dari Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM); iii) peningkatan modal dasar, ditempatkan, dan disetor Perseroan; dan iv) pengalihan saham Perseroan.

Keterangan: Bahwa terhadap keputusan-keputusan tersebut di atas telah memperoleh izin prinsip dari Badan

Koordinasi Penanaman Modal sesuai dengan Surat Nomor: 19/1/IP/I/PMA/2010 tanggal 21 April 2010 tentang Izin Prinsip Penanaman Modal.

Page 93: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

71

3. Akta Pernyataan Keputusan Rapat Nomor: 534 tanggal 07 Februari 2014, yang dibuat dihadapan Selly Suwignyo, S.H., M.Kn., Notaris di Kabupaten Bogor, akta mana telah mendapat persetujuan dari Menteri Hukum Dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia berdasarkan Surat Keputusan Nomor: AHU-11788.AH.01.02.Tahun 2014 tertanggal 19 Maret 2014 dan telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0023859.AH.01.09.Tahun 2014 tanggal 19 Maret 2014.

Berdasarkan Akta tersebut, para pemegang saham Perseroan menyetujui untuk melakukan peningkatan modal dasar, ditempatkan, dan disetor Perseroan.

Keterangan: Bahwa terhadap keputusan-keputusan tersebut di atas telah memperoleh izin prinsip dari Badan

Koordinasi Penanaman Modal sesuai dengan Surat Nomor: 584/I/IP-PB/PMA/2014 tanggal 11 Maret 2014 tentang Izin Prinsip Perubahan Penanaman Modal.

4. Akta Pernyataan Keputusan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa Perseroan Terbatas Nomor: 47 tanggal 06 April 2016, yang dibuat dihadapan Selly Suwignyo, S.H., M.Kn., Notaris di Kabupaten Bogor, serta telah diterima dan dicatat dalam database Sismimbakum Direktorat Jenderal Administrasi Hukum Umum Departemen Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia sesuai dengan Surat Nomor: AHU-AH.01.03-0039597 tanggal 13 April 2016 perihal Penerimaan Pemberitahuan Perubahan Anggaran Dasar Perseroan serta telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0046016.AH.01.11.Tahun 2016 tanggal 13 April 2016.

Berdasarkan Akta tersebut, para pemegang saham Perseroan menyetujui untuk i) memberikan persetujuan terkait Laporan Tahunan dan Pengesahan Laporan Keuangan Perseroan untuk tahun buku yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015 dan penyajian kembali Laporan Keuangan untuk tahun buku 31 Desember 2014; dan ii) melakukan peningkatan modal ditempatkan dan disetor Perseroan.

Keterangan: Bahwa terhadap keputusan-keputusan tersebut di atas telah memperoleh izin prinsip dari Badan

Koordinasi Penanaman Modal sesuai dengan Surat Nomor: 1109/1/IP-PB/PMA/2016 tanggal 31 Maret 2016 tentang Izin Prinsip Perubahan Penanaman Modal.

5. Akta Pernyataan Keputusan Rapat Umum Pemegang Saham Nomor: 63 tanggal 13 Oktober 2017, yang dibuat dihadapan Leolin Jayayanti, S.H., M.Kn., Notaris di Jakarta, akta mana telah mendapat persetujuan dari Menteri Hukum Dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia berdasarkan Surat Keputusan Nomor: AHU-0021944.AH.01.02.Tahun 2017 tertanggal 23 Oktober 2017 dan telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0133046.AH.01.11.Tahun 2017 tanggal 23 Oktober 2017, serta telah dicatat dalam Database Sisminbakum Departemen Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia sesuai dengan Surat Nomor: AHU-AH.01.03-0183297 tanggal 23 Oktober 2017 perihal Penerimaan Pemberitahuan Perubahan Anggaran Dasar Perseroan dan telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0133046.AH.01.11.Tahun 2017 tanggal 23 Oktober 2017.

Berdasarkan Akta tersebut, para pemegang saham Perseroan menyetujui untuk i) memberikan persetujuan terkait Laporan Tahunan termasuk Laporan Direksi dan Laporan Pengawasan Dewan Komisaris untuk tahun buku 2014, 2015, dan 2016; ii) memberikan persetujuan terkait Laporan Keuangan Perseroan untuk tahun buku 2014, 2015, dan 2016; iii) penetapan penggunaan laba bersih Perseroan; iv) peningkatan Modal Dasar Perseroan; v) peningkatan Modal ditempatkan dan Disetor Perseroan; vi) perubahan Nilai Nominal Saham Perseroan; dan iv) rencana penjaminan lebih dari 50% (lima puluh persen) atau seluruh kekayaan bersih Perseroan dalam rangka mendapatkan pinjaman atas fasilitas dari Bank dan/atau Lembaga Keuangan lainnya.

Keterangan: Bahwa terhadap keputusan-keputusan tersebut di atas telah memperoleh izin prinsip perubahan

dari Badan Koordinasi Penanaman Modal sesuai dengan Surat Nomor: 3831/1/IP-PB/PMA/2017 tanggal 20 Oktober 2017 tentang Izin Prinsip Perubahan Penanaman Modal.

Page 94: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

72

6. Akta Pernyataan Keputusan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa Nomor: 37 tanggal 16 November 2017, yang dibuat di hadapan Leolin Jayayanti, S.H., M.Kn., Notaris di Jakarta, akta mana telah mendapat persetujuan dari Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia berdasarkan Surat Keputusan Nomor: AHU-0024217.AH.01.02.Tahun 2017 tanggal 20 November 2017 dan telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0146604.AH.01.11.Tahun 2017 tanggal 20 November 2017, serta telah dicatat dalam Database Sisminbakum Departemen Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia sesuai dengan (i) Surat Nomor: AHU-AH.01.03-0192351 tanggal 20 November 2017 perihal Penerimaan Pemberitahuan Perubahan Anggaran Dasar Perseroan dan telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0146604.AH.01.11.Tahun 2017 tanggal 20 November 2017; dan (ii) Surat Nomor: AHU-AH.01.03-0192352 tanggal 20 November 2017 perihal Penerimaan Pemberitahuan Perubahan Data Perseroan dan telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0146604.AH.01.11.Tahun 2017 tanggal 20 November 2017.

Berdasarkan akta tersebut, para pemegang saham Perseroan antara lain telah menyetujui: (i) perubahan susunan anggota direksi dan dewan komisaris Perseroan; (ii) mengubah status Perseroan dari Perseroan Tertutup menjadi Perseroan Terbuka.

Berdasarkan Pasal 3 Anggaran Dasar Perseroan sebagaimana dinyatakan dalam Akta Pernyataan Keputusan Rapat Nomor: 37 tanggal 16 November 2017, yang dibuat di hadapan Leolin Jayayanti, S.H., M.Kn., Notaris di Jakarta, maksud dan tujuan utama Perseroan adalah Berusaha dalam bidang industri mesin pembangkit listrik .

B. DOKUMEN PERIZINAN PERSEROAN

Dalam rangka menjalankan kegiatan usahanya, Perseroan telah memperoleh izin-izin dan persetujuan yang diperlukan dari instansi-instansi pemerintah yang berwenang, sebagaimana diwajibkan menurut ketentuan peraturan perundangan yang berlaku, antara lain adalah sebagai berikut:

KANTOR PUSAT PERSEROAN

1. Surat Keterangan Domisili Perusahaan

Surat Keterangan Nomor : 181/27.1BU.1/31.74.1010/-071.562/e/2017 tanggal 11 Desember 2017, yang dikeluarkan oleh Kepala Unit Pelaksana Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Kelurahan Cipete Utara, yang menerangkan bahwa Perseroan berdomisili di Graha Mas Fatmawati B/10, Jalan RS. Fatmawati No. 71, Rukun Tetangga 002, Rukun Warga 005, Kelurahan Cipete Utara, Kecamatan Kebayoran Baru, Kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta, yang berlaku sampai dengan tanggal 11 Desember 2022.

2. Tanda Daftar Perusahaan

Tanda Daftar Perusahaan Nomor: 09.03.1.27.62051 tanggal 12 Maret 2014, yang dikeluarkan oleh Kepala Suku Dinas Koperasi Usaha Mikro Kecil dan Menengah dan Perdagangan Kota Administrasi Jakarta Selatan selaku Kepala Kantor Pendaftaran Perusahaan Daerah Tingkat II, yang menerangkan bahwa telah terdaftarnya Perseroan yang berdomisili di Jalan RS. Fatmawati B/10, Cipete Utara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, DKI Jakarta, dengan Nomor KBLI: 2711 untuk kegiatan usaha pokok industri motor listrik, generator dan transformator, yang berlaku sampai dengan tanggal 28 April 2019.

PERPAJAKAN

1. Nomor Pokok Wajib Pajak

Kartu Nomor Pokok Wajib Pajak : 02.846.089.7-019.000 untuk kantor PT Sky Energy Indonesia Tbk yang beralamat di Graha Mas Fatmawati B/10, Jalan RS Fatmawati Nomor : 71, Rukun Tetangga 002, Rukun Warga 005, Cipete Utara-Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, DKI Jakarta, yang dikeluarkan oleh Kantor Pelayanan Pajak Pratama Jakarta Kebayoran Baru Dua.

Page 95: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

73

2. Surat Keterangan Terdaftar

Surat Keterangan Terdaftar Nomor : S-179KT/WPJ.30/KP.0203/2018 tanggal 18 Januari 2018, yang dikeluarkan oleh Kepala Seksi Pelayanan (yang bertindak atas nama Kepala) Kantor Pelayanan Pajak Pratama Jakarta Kebayoran Baru Dua, yang menyatakan bahwa Perseroan memiliki kewajiban Pajak atas PPh Pasal 4 ayat (2), PPh Pasal 15, PPh Pasal 19, PPh Pasal 21, PPh Pasal 23, PPh Pasal 25, PPh Pasal 29, dan PPH Final.

3. Surat Pengukuhan Pengusaha Kena pajak

Surat Pengukuhan Pengusaha Kena Pajak Nomor : S-11PKP/WPJ.30/KP.0203/2018 tanggal 18 Januari 2018, yang dikeluarkan oleh Kepala Seksi Pelayanan (yang bertindak atas nama Kepala Kantor Pelayanan Pajak Pratama Jakarta Kebayoran Baru Dua, yang menyatakan bahwa Perseroan memiliki kewajiban Pajak atas PPn.

KETENAGAKERJAAN

1. Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS)

a. BPJS Ketenagakerjaan

Pasal 69 Undang-Undang No. 24 Tahun 2011 tentang Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (“UU BPJS”), diatur bahwa Undang-Undang Nomor: 3 Tahun 1992 tentang Jaminan Sosial Tenaga Kerja dinyatakan dicabut dan tidak berlaku lagi. Dengan demikian, dengan berlakunya UU BPJS tersebut, maka ketentuan terkait jaminan tenaga kerja mengacu pada UU BPJS, dimana berdasarkan Pasal 5 ayat (2) huruf b, disebutkan bahwa UU BPJS membentuk BPJS Ketenagakerjaan.

Perseroan telah mengikutsertakan tenaga kerjanya dalam program jaminan sosial tenaga

kerjasesuaidenganSertifikatBPJSKetenagakerjaandenganNomor:1300000027969tanggal 09 November 2017.

b. BPJS Kesehatan

Berdasarkan Pasal 5 ayat (2) huruf a, disebutkan bahwa UU BPJS membentuk BPJS Kesehatan. Perseroan telah mengikutsertakan tenaga kerjanya dalam program jaminan kesehatan di BPJS Kesehatan dengan Nomor Sertifikat Kepesertaan: 01122343 tanggal 01 Januari 2014.

2. Wajib Lapor Ketenagakerjaan

Laporan Ketenagakerjaan tentang Wajib Lapor Ketenagakerjaan yang telah didaftarkan di Unit Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kecamatan Kebayoran Baru dengan Nomor Pendaftaran: 218/11.24.1/31.74.07/-1-837/2017 tanggal 04 Mei 2017, pendaftaran dilakukan sebagaimana dimaksud pada Pasal 6 ayat (2) Undang-undang Nomor 7 tahun 1981 tentang Wajib Lapor Ketenagakerjaan di Perusahaan, dengan kewajiban Perseroan mendaftar kembali pada tanggal 04 Mei 2018.

Page 96: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

74

Adapun Wajib Lapor Ketenagakerjaan tersebut adalah sebagai berikut:

Tenaga KerjaKelompok

UmurHubungan Kerja

JumlahTetap Tidak Tetap

CPUH CPUBR CPUBL HL BR KR

WNI

Laki-laki> 18 - - 15 - - 24 39>/15s/d<18 - - - - - - -<15 - - - - - - -

Wanita>/18 - - 4 - - 23 27>/15s/d<18 - - - - - - -<15 - - - - - - -

WNALaki-laki - - - - - - -Wanita - - - - - 1 1

Jumlah - - 19 - - 48 67CPUH : Cara Pembayaran Upah Harian BR : BoronganCPUBR : Cara Pembayaran Upah Borongan KR : KontrakCPUBL : Cara Pembayaran Upah Bulanan HL : Harian LepasWaktu Kerja: 8 jam/hari dan 40 jam/mingguPenggunaan Alat dan Bahan: Instalasi ListrikPengupahan:a. Jumlah upah seluruh pekerja yang dibayarkan : Rp 550.000.000b. Tingkat upah tertinggi : Rp 23.000.000. c. Tingkat upah terendah : Rp 3.400.000d. Jumlah pekerja penerima UMR/UMP : 67 Orang (100%)Tunjangan Hari Raya Keagamaan: 1 bulan upahFasilitas Perusahaan:a. Fasilitas Keselamatan dan Kesehatan Kerja:

- P3Kb. Fasilitas Kesejahteraan:

- Sarana IbadahPerangkat Hubungan Industrial: - Perangkat Hubungan Kerja: Perjanjian Kerja

Pekerja 12 bulan terakhir: 67 orang, Laki Laki 38 orang dan perempuan 29 orang

JabatanPendidikan Hubungan Kerja

SD SMTP SMTA D3 S JmlhWNI WNA PENCA

Ttp Tdk Ttp Tdk Ttp TdkDrektur - - - - 2 2 X - - - - -Advisor - - - - 1 1 - - - X - -HOD - - - 2 3 5 X - - - - -Staff - - 7 2 21 30 X X - - - -Operator - - 29 - - 29 X X - - - -Ttp: TetapTdk: Tidak TetapProgram Pelatihana. Program Pelatihan bagi Pekerja : Tidak Adab. Program Pemegangan : Adac. Program Pengindonesiaan : Tidak Ada

3. Fasilitas Kesejahteraan

Dalam rangka memenuhi ketentuan dalam Peraturan Daerah Khusus Ibukota Nomor 6 Tahun 2004 tentang Penyelenggaraan Kesejahteraan Pekerja Pada Perusahaan di Wilayah DKI Jakarta, Perseroan telah mendaftarkan karyawannya pada Wajib Lapor Penyelenggaraan Fasilitas Kesejahteraan Pekerja Pada Perusahaan sebagaimana dibuktikan dengan Wajib Lapor Penyelenggaran Fasilitas Kesejahteraan Pekerja/Buruh Pada Perusahaan dengan Nomor Registrasi: 2012/WLKP/JS/XI/2017 tanggal 17 November 2017 yang dikeluarkan oleh Kepala Suku Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kota Administrasi Jakarta Selatan, dengan kewajiban mendaftar kembali pada tanggal 17 Desember 2018, dengan perincian sebagai berikut :

Page 97: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

75

Keadaan Pekerja/Buruhberdasarkan Status Hubungan Kerja :

Laki-laki Perempuana. Pekerja Kontrak : 24 orang 23 orangb. Pekerja Dalam Masa Percobaan : - -c. Pekerja Tetap : 15 orang 5 orangd. Pekerja Harian Lepas : - -Berdasarkan Kewarganegaraan :a. Pekerja Warga Negara Asing : - 1b. Pekerja Warga Negara Indonesia : 39 orang 27 Orang

Jumlah : 39 orang 28 orangKeadaan Sarana Hubungan Industrial di Perusahaana. Serikat Pekerja/Serikat Buruh (SP/SB) : Tidak adab. Organisasi Pengusaha : Adac. Lembaga Kerjsama Bipartit : Tidak adad. Peraturan Perusahaan : Tidak Adae. Perjanjian Kerja Bersama : Tidak AdaKeadaan Jaminan Sosial Tenaga KerjaProgram Jamsosteka. Jumlah Peserta Program Jamsostek : 67 orangb. SertifikatKepesertaanProgramJamsostek : Nomor

100000027969Tanggal 15

September 2017Program JSHKa. Jumlah Peserta Program JSHK : 67 orangb. SertifikatKepesertaanProgramJSHK : Nomor

00361.11.17.DKITanggal 15

November 2017Keadaan PengupahanTingkat Upah Kerjaa. Upah Terendah : Rp. 3.400.000/bulanb. Upah Tertinggi : Rp. 124.000.000/bulan Jumah Upah Keseluruhan per-bulan : Rp. 552.800.000Tata Cara Pembayaran Upaha. Upah Borongan : - Orangb. Upah Harian : - Orangc. Upah Bulanan : 67 orang

Jumlah : 67 orangKeadaan Fasilitas Kesejahteraan Pekerjaa. Pelayanan Keluarga Berencana : Tidak Adab. Tempat Penitipan anak-anak/bayi : Tidak Adac. Perumahan Pekerja : Tidak Adad. Fasilitas Beribadah : Ada

- Bangunan/Ruang khusus tempat beribadah- Pengelolaan tempat ibadah oleh perusahaan- Kesempatan untuk melaksanakan ibadah

e. Fasilitas Olahraga : Ada- Sarana olahraga disewa oleh perusahaan- Memberikan kesempatan berolah raga bagi pekerja- Bekerja sama dengan perusahaan lain

f. Fasilitas Kantin : Ada- Ruangan kantin makan dan pengelola disediakan oleh perusahaan- Perusahaan menyediakan ruangan kantin- ‘perusahaan menyiadakan fasilitas makan- Memberikan kesempatan makan sesuai ketentuan perusahaan

Page 98: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

76

g. Fasilitas Kesehatan : AdaPerusahaan mengikutkansertakan pekerja dalam program pelayanan kesehatan

h. Fasilitas Rekreasi : Ada- Piknik Bersama- Pemberian tiket ke tempat rekreasi

i. Fasilitas Istirahat : Ada Tempat/ruangan istirahat disediakan oleh perusahaan

j. Koperasi : Tidak AdaK Angkutan : Ada

Memberikan tunjangan transportBentuk-bentuk kesejahteraan lainnya yang disediakan perusahaan

- Tunjangan Pensiun- Tunjangan Cuti- Penghargaan Masa Kerja

4. Peraturan Perusahaan

Dalam rangka memenuhi ketentuan dalam Undang-Undang Nomor 13 tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan juncto Peraturan Menteri Ketenagakerjaan Nomor : 28 Tahun 2014 tentang Tata Cara Pembuatan dan Pengesahan Peraturan Perusahaan Serta Pembuatan dan Pendaftaran Perjanjian Kerja Bersama, telah dibuat Peraturan Perusahaan yang telah disepakati dan ditetapkan pada bulan Oktober 2017 antara wakil perusahaan Perseroan dan wakil karyawan Perseroan yang berisikan hak dan kewajiban secara timbal balik antara karyawan dan perusahaan, dan telah mendapat pengesahan berdasarkan Keputusan Kepala Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Bogor Nomor: KEP.562/2867/PP/2017 tanggal 30 November 2017 tentang Pengesahan Peraturan Perusahaan dan berlaku terhitung sejak tanggal 17 Oktober 2017 sampai dengan tanggal 16 Oktober 2019.

5. Rencana Penggunaan Tenaga Kerja Asing (TKA)

Keputusan Direktur Jendral Pembinaan Penempatan Tenaga Kerja Dan Perluasan Kesempatan Kerja Nomor: KEP 13431/PPTK/PTA/2017 tanggal 08 Juni 2017 tentang Pengesahan Rencana Penggunaan Tenaga Kerja Asing, yang dikeluarkan oleh Pembinaan Penempatan Tenaga Kerja Dan Perluasan Kesempatan Kerja Direktur Pengendalian Penggunaan Tenaga Kerja Asing (yang bertindak atas nama Direktur Jendral) u.b Kasubdit Analisis Dan Perizinan Tenaga Kerja Asing Sektor Pertanian dan Maritim, yang menerangkan sebagai berikut:

Lokasi Penempatan : - Jakarta Barat (Kota), Provinsi DKI Jakarta- Jakarta Pusat (Kota), Provinsi DKI Jakarta- Jakarta Selatan (Kota), Provinsi DKI Jakarta- Jakarta Timur (Kota), Provinsi DKI Jakarta- Jakarta Utara (Kota), Provinsi DKI Jakarta- Bogor (Kabupaten), Propinsi Jabar- Depok (Kota), Provinsi Jabar

Penggunaan TKA Disetujui : - Sejumlah 2 (dua) orang (berlaku sampai dengan tanggal 31 Oktober 2017

- Sejumlah 2 (dua) orang (berlaku sampai dengan tanggal 31 Oktober 2018

Jumlah TKI yang dipekerjakan : 66 orangJumlah TKI Pendamping : 2 orangGaji : USD 2,000

Keterangan Bahwa saat ini Perseroan telah mexngajukan pembaharuan Rencana Penggunaan Tenaga Kerja

Asing di atas dan sampai dengan tanggal diterbitkannya Prospektus ini, pembaharuan atas Rencana Penggunaan Tenaga Kerja Asing masih dalam proses pengurusan sebagaimana dibuktikan dengan

Page 99: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

77

Daftar RPTKA baru via online tertanggal 02 Januari 2018, dari Pelayanan Penggunaan Tenaga Kerja Asing Online.

6. Tenaga Kerja Asing

Perseroan saat ini memiliki 1 (satu) tenaga kerja asing bernama Wu Jiao yang menjabat sebagai Marketing Manager dan 1 (satu) anggota Direksi bernama Naoki Ishikawa. Adapun terhadap dokumen-dokumen ketenagakerjaannya adalah sebagaimana disebutkan di bawah ini :

a. Wu Jiao

- Keputusan Menteri Ketenagakerjaan Nomor : Kep. 47579/MEN/B/IMTA/2017 tanggal 22 Juni 2017 tentang Pemberian Izin Mempekerjakan Tenaga Kerja Asing (IMTA), yang dikeluarkan oleh Direktur Jenderal Pembinaan Penempatan Tenaga Kerja Dan Perluasan Kesempatan Kerja (yang bertindak atas nama Menteri Ketenagakerjaan Republik Indonesia) u.b Direktur Pengendalian Penggunaan Tenaga Kerja Asing, yang menetapkan hal-hal sebagai berikut :

Nama Tenaga Asing : Wu Jiao

Kewarganegaraan : ChinaNo. Paspor : E52554615Untuk Menjadi Jabatan : Marketing ManagerLokasi Kerja : Bogor (Kab), Depok ( Kota), Jakarta Barat (Kota), Jakarta

Pusat (Kota), Jakarta Selatan (Kota), Jakarta Timur (Kota), Jakarta Utara (Kota)

Berlaku : 03 Juli 2017 sampai dengan tanggal 02 Juli 2018

- Kartu Izin Tinggal Terbatas Elektronik (E-Kitas)

Kartu Izin Tinggal Terbatas Elektronik (E-Kitas) Nomor : ABGAA00122 atas nama Jiao Wu, yang diberikan oleh Direktorat Jendral Imigrasi, Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia, berlaku sampai dengan tanggal 02 Juli 2018.

- Passport

Passport Nomor : E52554615 tanggal 12 Oktober 2015 atas nama Jiao Wu, yang dikeluarkan oleh Republik China dan berlaku sampai dengan tanggal 10 Oktober 2025.

b. Naoki Ishikawa

Bahwa sampai dengan tanggal diterbitkannya Prospektus ini, Perseroan sedang dalam proses pengurusan terkait dengan dokumen-dokumen ketenagekerjaan Naoki Ishikawa, adapun tahapan awal pengurusan adalah dengan melakukan permohonan penerbitan Rencana Penggunaan Tenaga Kerja Asing (RPTKA) baru, sebagaimana dibuktikan dengan daftar RPTKA baru via online (Pelayanan Penggunaan Tenaga Kerja Asing Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia)tanggal 02 Januari 2018.

PERIZINAN IMPOR

1. Angka Pengenal Importir - Produsen (API-P)

Angka Pengenal Importir - Produsen (API-P) Nomor: 090501638-B tanggal 29 Maret 2016, yang telah dikeluarkan oleh Direktur Pelayanan Perizinan (yang bertindak atas nama Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Menteri Perdagangan Republik Indoensia), untuk Perseroan dengan jenis usaha Industri Mesin Pembangkit Listrik, yang berlaku selama Perseroan masih menjalankan kegiatan usahanya dan wajib melakukan registrasi pada tanggal 29 Maret 2021.

Page 100: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

78

2. Nomor Identitas Kepabeanan (NIK)

Nomor Identitas Kepabeanan (NIK) Nomor: 01.023479 tanggal 19 Desember 2012, yang dikeluarkan oleh Direktur Informasi Kepabeanan dan Cukai (ub. Kasubdit Registrasi Kepabeanan) Direktorat Jendral Bea dan Cukai Kementerian Keuangan Republik Indonesia, yang menerangkan bahwa NIK digunakan oleh Perseroan dengan status pengguna jasa importir untuk akses kepabeanan dan bersifat pribadi.

KANTOR OPERASIONAL PERSEROAN

Perseroan memiliki kantor operasional tempat Perseroan melakukan kegiatan usahanya, adapun izin-izin yang dimiliki oleh Perseroan pada kantor operasional adalah sebagai berikut:

1. Surat Keterangan Domisili

Surat Keterangan Domisili Perusahaan Nomor: 503/63/Ekbang/VI/2017 tanggal 30 Mei 2017, yang dikeluarkan oleh Kepala Desa Cicadas, yang menerangkan bahwa Perseroan berdomisili di Kp. Pabuaran, Rukun Tetangga 001 Rukun Warga 010, Desa Cicadas, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, yang harus didaftarkan kembali pada tanggal 30 Mei 2018.

2. Izin Lingkungan

Keputusan Bupati Bogor Nomor: 532/167/Kpts-IL/TL-DLH/2017 tanggal 06 Nopember 2017 tentang Izin Lingkungan Kegiatan Industri Mesin Pembagkit Listrik Di Desa Cicadas Kecamatan Gunung Putri Kabupaten Bogor PT Sky Energi Indonesia, yang dikeluarkan oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bogor a.n Bupati Bogor, yang dengan ini memberikan Izin Lingkungan kepada Perseroan dengan data sebagai berikut:

Nama Perusahaan : PT Sky Energy IndonesiaJenis Usaha : Industri mesin pembangkit listrikPenangung Jawab : DirekturAlamat Kantor : Graha Mas Fatmawati Jalan RS. Fatmawati No. 71 Kebayoran

Baru Jakarta SelatanLokasi Kegiatan : Jalan Mercedes Benz No. 258 Desa Cicadas Kecamatan

Gunung Putri Kabupaten Bogor Jawa BaratDeskripsi Kegiatan : Industri mesin pembangkit listrik dengan kapasitas produksi ±

30.000 ribu unit/thn pada lahan seluas ± 9.823 m²Dengan ketentuan sebagai berikut:

a. Ruang lingkup kegiatan Perseroan dimaksud diatas, tertuang dalam Dokumen UKL-UPL Kegiatan Industri Mesin Pembangkit Listrik di Desa Cileungsi, Kecamatan Cieulingsi, Kabupaten Bogor yang ringkasan pengelolahan dan pemantauan lingkungan hidup tercantum dalam matriks pengelolahan dan pemantauan lingkungan sebagaimana dimaksud dalam lampiran, sebagai bagian yang tidak terpisahkan dari Keputusan Bupati ini;

b. Sebelum melaksanakan operasional kegiatan Perseroan wajib memiliki perizinan lainnya terkait operasional kegiatan yang diterbitkan sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan;

c. Perseroan dalam melaksanakan wajib memenuhi ketentuan yang tercantum dalam Dokumen UKL-UPL Kegiatan Industri Mesin Pembangkit Listrik di Desa Cicadas Kecamatan Gunung Putri Kabupaten Bogor, yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Keputusan Bupati ini dan tertanggung jawab sepenuhnya atas pengelolahan dan pemantauan dampak lingkungan dari kegiatan yang dilakukan;

Page 101: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

79

d. Selain kewajiban sebagamiana dimaksud pada huruf C Perseroan wajib melaksanakan hal-hal sebagai berikut:

1. Melaksanakan koordinasi dengan instansi pemerintah pusat, pemerintah Provinsi Jawa Barat dan Pemerintah Kabupaten Bogor termasuk pemerintahan Desa setempat berkaitan dengan pelaksanan kegiatan;

2. Melaksanakan sosialisasi kegiatan kepada masyarakat mengenai kegiatan industri mesin pembangkit listrik di Desa Cicadas, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor secara berkesinambungan;

3. Mengakomondasikan harapan masyarakat tentang kompensasi program corporate social responsibility (CSR); dan

4. Mendokumentasikan seluruh kegiatan pengelolahan lingkungan dan pemantauan lingkungan yang dilakukan terkait dengan kegiataan industri mesin pembangkit listrik di Desa Cicadas, Kecamatan Gunung Putri Kabupaten Bogor.

e. Izin lingkungan ini berlaku sama dengan masa berlaku izin usaha dan/atau kegiatan sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan;

f. Penanggung jawab usaha dan/atau kegiatan wajib mengajukan permohonan perubahan izin lingkungan dalam hal terjadi perubahan atas usaha dan/atau kegiatan sesuai kriteria perubahan yang tercantum dalam Pasal 50 Peraturan Pemerintah Nomor 27 Tahun 2012 tentang Izin Lingkungan;

g. Penanggung jawab usaha dan/atau kegiatan menyampaikan laporan pelaksanaan kewajiban dan pernyaratan sebagaimana dimaksud pada huruf C dan D setiap 6 bulan, kepada:

1. Gurbenur Jawa Barat melalui Kepala Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Jawa Barat;2. Bupati Bogor melalui Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bogor; dan3. Instansi lain yang terkait dengan kegiatan industri mesin pembangkit listrik di Desa Cicadas

Kecamatan Gunung Putri Kabupaten Bogor.h. Apabila dalam pelaksanaan usaha dan/atau kegiatan timbul dampak di luar dampak lingkungan

sebagaimana dimaksud pada huruf C penanggung jawab usaha dan/atau kegiatan wajib melaporkan kepada instansi terkait sebagaimana dimaksud dalam huruf G; dan

i. Izin lingkungan dapat dibatalkan apabilan penaggung jawab dan/atau kegiatan tidak melaksanakan kewajiban yang ditetapkan dalam dokumen UKL-UPL.

3. Izin Gangguan (HO)

Keputusan Bupati Bogor Nomor: 566.71/004/00480/DPMPTSP/2017 tanggal 19 September 2017 tentang Pemberian Izin Gangguan Jenis Usaha Industri Mesin Pembangkit Listrik Kepada PT Sky Energy Indonesia di Desa Cicadas Kecamatan Gunung Putri, yang dikeluarkan oleh Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu a.n Bupati Bogor, yang dengan ini memberikan izin gangguan dengan ketentuan sebagai berikut:

Nama PerusahaanNama Penanggung JawabAlamat Perusahaan

Lokasi Kegiatan

Bidang UsahaLuas Ruang UsahaIndeks Gangguan

:::

:

:::

PT Sky Energy IndonesiaJackson TandionoKp. Pabuaran RT/RW 01/10, Desa Cicadas, Kecamatan Gunung PutriKp. Pabuaran RT/RW 01/10, Desa Cicadas, Kecamatan Gunung PutriIndustri Mesin Pembangkit Listrik1.888,40 m253Sewa a.n Jackson Tandiono

Jangka Waktu : Izin Gangguan ini berlaku selama Perseroan melaksanakan kegiatan usahanya sebagaimana ditetapkan dalam keputusan ini dan wajib melakukan daftar ualng setiap 3 (tiga) tahun sekali terhitung sejak ditetapkannya keputusan ini. Pelaksanaan daftar ulang dilakukan paling lambat 3 (tiga) bulan sebelum tanggal daftar ulang, apabila ada perjanjian sewa dibawah 3 (tiga) tahun maka daftar ulang dilakukan sampai dengan berakhirnya perjanjian sewa menyewa tersebut.

Page 102: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

80

Perseroan wajib memenuhi ketentuan sebagai berikut:

a. Melakukan pengelolaan lingkungan sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan;b. Menjamin kesehatan dan keselamatan kerja terhadap karyawan perusahaan sesuai dengan

ketentuan peraturan perundang-undangan;c. Menjaga ketertiban, keamanan, keindahan, kebersihan dan kesehatan lingkungan sekitar;d. Menyerap tenaga kerja dengan mengutamakan masyarakat disekitar perusahaan;e. Menyediakan alat pemadam kebakaran, antara lain fire extinguisher dan/atau hydrant sesuai

dengan kebutuhan yang ditempatkan pada tempat yang mudah dijangkau untuk menjaga dari kemungkinan timbulnya bahaya kebakaran;

f. Memelihara instalasi system kelistrikan pada perusahaan; g. Menyediakan tempat penampungan sampah sementara dengan menggunakan tempat

sampah 3 warna;h. Dalam hal terjadi perluasan tempat usaha, perubahan ruang usaha atau jenis usaha dan/

atau pengalihan, pemindahtanganan kepada pihak lain, maka Perseroan wajib mengajukan permohonan perubahan Izin Gangguan atau Izin Gangguan Baru kepada Pemerintah Kabupaten Bogor.

i. Izin Gangguan ini dinyatakan tidak berlaku atau dapat dicabut/dibatalkan apabila: - Pemegang izin menghentikan kegiatan usahanya;- Pemegang izin melakukan perluasan tempat usaha, perubahan ruang usaha atau jenis

usaha dan/atau pengalihan, pemindah tanganan kepada pihak lain tanpa mengajukan permohonan perubahan izin gangguan atau izin gangguan baru kepada Pemerintah Kabupaten Bogor;

- Pemegang izin tidak melaksanakan her registrasi;- Melanggar ketentuan peraturan perundang-undangan; dan- Pemegang izin tidak melaksanakan kewajiban sebagaimana dimaksud izin gangguan.

4. Izin Mendirikan Bangunan

Keputusan Bupati Bogor Nomor: 647/003.2.1/00307/DPMPTSP/2017 tanggal 14 Agustus 2017 tentang Pemberian Izin Mendirikan Bangunan Gedung Kepada PT. Tripilar Bumi Lestari untuk Pembangunan Industri Perakitan Alat Komunikasi Desa Cicadas, Kecamatan Gunung Putri, yang menerangkan bahwa memberikan Izin Mendirikan Bangunan Gedung kepada PT Tripilar Bumi Lestari untuk pembangunan idustri perakitan alat komunikasi di Kampung Pabuaran, Rukun Tetangga 001, Rukun Warga 010, Desa Cicadas, Kecamatan Gunung Putri, dengan perincian sebagai berikut:

(1) Luas Bangunan

a. Bangunan Gedung

No. Jenis Bangunan Luas Bangunan (M2)1. Bangunan Kantor Lantai 1 368,002. Bangunan Kantor Lantai 2 368,003. Production Rom 442,604. Lab Room 60,005. Workshop with AC 215,406. Workshop Mecanical 862,407. Loading Dock 207,208. Toilet 28,959. Bangunan Kantin dan Musholla 1 216,64

10. Teras 97,9611. Bangunan Kantin dan Musholla 2 98,3212. Lobby 45,0013. Bangunan Pos Jaga 1 47,0014. Bangunan Pos Jaga 2 47,00

Page 103: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

81

b. Prasarana Bangunan Gedung

No. Jenis Bangunan Luas Bangunan (M2)1. Pagar 509,00 2. Saluran Drainase 300,00 3. Jalan dan Parkir Aspal 2.870,10 4. Jalan Pesetrian Paving block 209,25

(2) Pemegang izin mendirikan bangunan dilarang:

a. Mengubah fungsi bangunan;b. Pelaksanaan pembangunan menyimpang dari rencana bangunan dan syarat-syarat yang

disahkan;dan/atauc. Menambah ketinggian bangunan tanpa persetujuan teknis dari Dinas Perumahan,

Kawasan Permukiman dan Pertanahan.

(3) Pemegang Izin Mendirikan Bangunan Gedung wajib:

a. Melaksanakan pembangunan paling lama 12 (dua belas) bulan sejak IMBG diterbitkan;b. Melanjutkan kegiatan pembangunan yang terhenti paling lama 3 (tiga) bulan sejak

terhentinya kegiatan pembangunan; danc. Mematuhi segala ketentuan dalam Izin Peruntukan Penggunaan Tanah, Site Plan dan

ketentuan perundang-undangan lainnya.

(4) Apabila dalam perkembangannya kegiatan usaha yang dilakukan masuk dalam kategori industri menengah atau besar maka pemgang izin wajib merelokasi usahanya ke dalam Kawasan Industri, sesui ketentuan peraturan perundang-undangan.

(5) Bilamana pemegang izin memberikan/melampirkan data yang tidak benar dan atau tidak memenuhi ketentuan-ketentuan yang ditetapkan dalam Keputusan ini, maka Izin Mendirikan Bangunan Gedung ini dapat dicabut dan kepada pemegang izin akan diambil tindakan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

5. Perizinan Usaha Dari Badan Koordinasi Penanaman Modal

a. Izin Prinsi p Penanaman Modal

Surat Izin Prinsip Penanaman Modal Nomor: 19/1/IP/I/PMA/2010 tanggal 21 April 2010, yang dikeluarkan oleh Deputi Badan Pelayanan Penanaman Modal atas nama Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal, yang dengan ini memberikan izin prinsip penanaman modal asing sebagai berikut:

1. Nama Perusahaan : PT Sky Energy Indonesia2. Alamat : Jalan RS Fatmawati B/10, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan3. Lokasi Proyek : Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat *4. Bidang Usaha : Industri mesin pembangkit listrik5. Produksi : a. Jenis Barang/Jasa: Solar Home System

b. KBLI: 31102c. Satuan: Unitd. Kapasitas: 30.000e. Ekspor: 23,00 f. Keterangan: Setara 2.520 Ton

6. Perkiraan Nilai Ekspor : US$ 8.100.000,00/Per Tahun7. Penyertaan Dalam Modal

Perseroan: a. Asing (84.90%)

- Power Dynamic Group Limited (British Virgin Island 70.00%)

- Hitachi High Technologies (Singapore) Pte. Ltd (Singapura, 14.90%)

b. Indonesia (15.10%- PT Trinitan International (Indonesia 15.10%)

Page 104: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

82

8. Nilai Investasi : a. Modal Tetap- Pembelian dan Pematangan Tanah Rp 3.000.000.000- Bangunan/Gedung Rp 2.000.000.000- Mesin/Peralatan dan Suku Cadang Rp 5.000.000.000- Lain-lain Rp 2.000.000.000 - Sub Jumlah Rp 12.000.000.000

b. Modal Kerja (untuk 1 turn over) Rp 16.000.000.000c. Jumlah Rp 28.000.000.000

9. Penggunaan Tenaga Kerja Indonesia

: 200 orang

10. Ketentuan : Dalam pelaksanaannya, lokasi proyek harus mengikuti ketentuan yang berlaku antara lain memperhatikan ketentuan yang tercantum dalam: a) Peraturan Pemerintah No. 24 Tahun 2009 tentang Kawasan

Industrib) Peraturan Presiden No. 54 Tahun 2008 tentang Penataan Ruang

Kawasan Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, Puncak, Cianjur;

dan/atau perubahannya beserta peraturan pelaksanaanya dari Peraturan Pemerintah dan Peraturan Presiden sebagaimana tersebut diatas

b. Izin Usaha Industri

Keputusan Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Nomor: 776/1/IU/PMA/2013 tentang Izin Usaha Industri tanggal 30 Juli 2013, yang dikeluarkan oleh Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Republilk Indonesia u.b Deputi Bidang Pelayanan Penanaman Modal a.n Menteri Perindustrian, yang memberikan izin usaha industri kepada Perseroan dengan ketentuan sebagai berikut:

1. Bidang Usaha : Industri Mesin Pembangkit Listrik 2. Nomor Perusahaan : 00127.20103. NPWP : 02.846.089.7-019.0004. Kantor Pusat : Jalan RS Fatmawati B/10, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan5. Lokasi Proyek : Kp. Klapanunggal RT/RW 04/02 Desa Klapanunggal, Kecamatan

Klapanunggal, Kabupaten Bogor(Lokasi Proyek berada di luar Kawasan Industri dan telah sesuai dengan Keputusan Gubernur Nomor 593/SK.70/BKPMD/1992 tanggal 07 Maret 1992 tentang Izin Lokasi Perluasan dan Pembebasan Hak/Pembelian Tanah)

6. Jenis Dan Kapasitas Produksi Terpasang/Jenis Jasa Pertahun

: a. Jenis Barang/Jasa: Solar Home Systemb. KBLI: 31102c. Satuan: Unitd. Kapasitas: 30.000e. Ekspor: 23,00 f. Keterangan: Setara 2.520 Ton

7. Pemasaran : 23% ekspor8. Perkiraan Nilai Ekspor : US$ 8.100.000,00/Per Tahun9. Nilai Investasi : a. Modal Tetap

Pembelian dan Pematangan Tanah Rp - - Bangunan/Gedung Rp -- Mesin/Peralatan dan Suku Cadang Rp 9.000.000.000- Lain-lain Rp 3.000.000.000 - Sub Jumlah Rp 12.000.000.000

b. Modal Kerja (untuk 1 turn over) Rp 16.000.000.000c. Jumlah Rp 28.000.000.000

10 Tenaga Kerja Indonesia : 50 orang (38 L/12 P)11. Kewajiban : Mewajibkan perusahaan untuk mentaati ketentuan sebagai beirkut:

1. Mengajukan izin perluasan apabila melakukan peningkatan kapasitasproduksiuntukjenisprodukberdasarkanKlasifikasiBakuLapangan Usaha Indonesia (KBLI) yang sama, lebih besar dari 30% dari kapasitas izin dan dilakukan dilokasi yang sama dengan kegiatan produksi sebelumnya.

2. Melaksanakan semua ketentuan yang tercantum dalam dokumen UKL-UPL;

3. Menyampaikan LKPM setiap 6 bulan dengan periode laporan sebagai berikut: a. Laporan semester I disampaikan paling lambat pada akhir

bulan Juli tahun yang bersangkutan;b. Laporan semester II disampaikan paling lambat pada akhir

bulan Januari tahun yang bersangkutan

Page 105: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

83

6. Perizinan Alat-Alat Berat

a. Izin Pemakaian Instalasi Listrik

Surat Keterangan Instalasi Listrik Nomor: 566.221/BPPK-WIL.I/SKT/IUL/IL-K3/2017 tanggal 19 September 2017, yang dikeluarkan oleh Kepala Balai Pelayanan Pengawasan Ketenagakerjaan Wilayah I Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat, telah memenuhi persyaratan keselamatan dan kesehatan kerja dengan data teknis sebagai berikut:

- Jenis Arus/Tegangan Keras : 230-400 Volt- Untuk Penerangan : 200 KW- Untuk Tenaga : 400 KW- Kapasitas Terpasang : 630 Kva- Berlaku sampai dengan : April 2018

b. Izin Pemakaian Instalasi Penyalur Petir

Surat Keterangan Instalasi Penyalur Petir Nomor: 566.280/BPPK-WIL.I/SKT/IPP-UL-K3/2017 tanggal 19 September 2017, yang dikeluarkan oleh Kepala Balai Pelayanan Pengawasan Ketenagakerjaan Wilayah I Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat, telah memenuhi persyaratan keselamatan dan kesehatan kerja dengan data teknis sebagai berikut:

- Jenis Penyalur Petir : HF System- Jenis Penghantar : Kabel NYA (G/Y)- Tinggi Bangunan : 12 meter- Tinggi Tiang Penyalur : 17 meter- Jumlah Sambungan : 1 buah- Jumlah Pertanahan : 1 buah- HasilPengukuran : 0.75Ω- Berlaku sampai dengan : 19 Agustus 2018

c. Izin Motor Diesel

Surat Keterangan Motor Diesel Nomor: 566.81.291/BPPK-WIL.I/SKT/UL/MD-K3/2017 tanggal 19 September 2017, yang dikeluarkan oleh Kepala Balai Pelayanan Pengawasan Ketenagakerjaan Wilayah I Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat, telah memenuhi persyaratan keselamatan dan kesehatan kerja dengan data teknis sebagai berikut:

- Merk/Type : HL CUMM- Jenis/Klasifikasi : MotorDiesel- Pabrik/Perusahaan Pembuat : Cummins- Daya : 350 KVA- Putaran : 1500 rpm- Berlaku sampai dengan : 19 September 2018

d. Izin Instalasi Hydrant System

Pengesahan Pemakaian Instalasi Hydrant System Nomor: 566.1.112/BPPK-WIL.I/IPK-K3-UL/2017 bulan November 2017, yang dikeluarkan oleh Kepala Balai Pelayanan Pengawasan Ketenagakerjaan Wilayah I Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat, yang mengesahkan kepada Perseroan untuk memakai atau mempergunakan instalasi pemadam kebakaran dengan data teknik sebagai berikut:

Page 106: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

84

Nama Alat : Instalasi Pemadam KebakaranJenis Alat : HydrantLokasi Alat : Outdoor (Arah Selatan Kantin)Elect Fire Pump : Jocky Pump dan Electrical Main Pump (2 Unit)Kapasitas : 150 Ltr/Men dan 800 Ltr/MenPutaran : 2900 Rp mTekanan Diam : 5 BarKapasitas bak Air : 40.000 LtrOperating System : FSJAHidrant Halaman : Hydran Pillar dan Hydran Box (2)Pemeriksaan Ulang : Setiap 1 (satu) tahun sekali

e. Izin Pemakaian Forklift

Pengesahan Pemakaian Alat Keselamatan & Kesehatan Kerja Nomor : 566.324/BPPK-WIL.I/UL/PAA-K3/2017 tanggal 29 November 2017, yang dikeluarkan oleh Kepala Balai Pelayanan Pengawasan Ketenagakerjaan Wilayah I Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat, yang mengesahkan kepada Perseroan untuk memakai atau mempergunakan pesawat angkat dan angkut forklift dengan data teknis objek pengujian sebagai berikut :

Nama Alat : Pesawat Angkat dan AngkutJenis Alat : ForkliftMerk : ToyotaPabrik Pembuat : Toyota Forklift TruckTempat dan Tahun Pembuatan : Japan-2015No. Serie : 7FBR18-52960Kapasitas Angkat : 1.800 kgJenis Penggerak : Battery

C. PERKEMBANGAN KEPEMILIKAN SAHAM PERSEROAN

Sampai dengan tanggal Propektus Awal ini diterbitkan, pengubahan struktur permodalan serta susunan kepemilikan saham dalam Perseroan dalam kurun waktu 3 (tiga) tahun terakhir adalah sebagai berikut:

000.000namic Group Limited tahun terakhirrun waktu 3 (tiga) tahun terakhirkepemilikan sahamnya selama 8 (delapan) bulan setelahTahun 2015

Sesuai Akta Pernyataan Keputusan Rapat Nomor: 10 tanggal 30 April 2015, yang dibuat di hadapan Manarsar Anita Aroean, S.H., M.Kn., Notaris di Jakarta Timur, para pemegang saham Perseroan telah menyetujui penjualan sahamPerseroan kepada PTTrinitanGlobal Pasifik (d/h PTMatracomMultiPerdana), yang masing-masing dimiliki oleh:

• PTTrinitanInternationalsebanyak135.200(seratustigapuluhlimaribuduaratus)saham;dan• Power Dynamic Group Limited sebanyak 35.000 (tiga puluh lima ribu) saham;

Jual beli mana telah dilakukan berdasarkan Perjanjian Jual Beli Saham seluruhnya tertanggal 27 April 2015 yang dibuat dibawah tangan dan bermaterai cukup.

Page 107: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

85

Dengan adanya penjualan saham tersebut, susunan pemegang saham Perseroan adalah sebagai berikut:

Keterangan Jumlah Saham Jumlah Nilai Nominal (%)Modal Dasar 800.000 80.000.000.000Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh1. PTTrinitanGlobalPasifik(d/hPTMatracom

Multi Perdana)2. Hitachi High Technologies Pte. Lte

170.200

29.800

17.020.000.000

2.980.000.000

85,10

14,90Jumlah Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh 200.000 20.000.000.000 100,00Jumlah Saham dalam Portepel 600.000 60.000.000.000 -

Tahun 2016

Sesuai Akta Pernyataan Keputusan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa Nomor: 47 tanggal 06 April 2016, yang dibuat di hadapan Selly Suwignyo, S.H., M.Kn., Notaris di Kabupaten Bogor, para pemegang saham Perseroan telah menyetujui untuk meningkatkan Modal Ditempatkan Dan Modal Disetor dari Rp 20.000.000.000,00 (dua puluh miliar Rupiah) menjadi Rp 45.000.000.000,00 (empat puluh lima miliar Rupiah).

Dari Peningkatan Modal Ditempatkan dan Modal Disetor Perseroan yang seluruhnya berjumlah 250.000 (dua ratus lima puluh ribu) saham dengan nilai nominal seluruhnya Rp 25.000.000.000,00 (dua puluh lima miliar Rupiah) telah diambil bagian masing-masing oleh:

• HitachiHighTechnologiesPte.Ltdsebanyak37.250(tigapuluhtujuhribuduaratus limapuluh)saham atau sebesar Rp 3.725.000.000,00 (tiga miliar tujuh ratus dua puluh lima juta Rupiah).

• PTTrinitanGlobalPasifik(d/hPTMatracomMultiPerdana)sebanyak212.750(duaratusduabelasribu tujuh ratus lima puluh) saham atau sebesar Rp 21.275.000.000,00 (dua puluh satu miliar dua ratus tujuh puluh lima juta Rupiah).

Dengan adanya perubahan tersebut, struktur permodalan dan susunan pemegang saham Perseroan adalah sebagai berikut

Keterangan Jumlah Saham Jumlah Nilai Nominal (%)Modal Dasar 800.000 80.000.000.000Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh1. PTTrinitanGlobalPasifik(d/hPTMatracom

Multi Perdana)2. Hitachi High Technologies Pte. Lte

382.950

67.050

38.295.000.000

6.705.000.000

85,10

14,90Jumlah Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh 450.000 45.000.000.000 100,00Jumlah Saham dalam Portepel 350.000 35.000.000.000 -

Tahun 2017

Sesuai dengan Akta Pernyataan Keputusan Rapat Umum Pemegang Saham Nomor: 63 tanggal 13 Oktober 2017, yang dibuat dihadapan Leolin Jayayanti, S.H., M.Kn., Notaris di Jakarta, para pemegang saham Perseroan antara lain telah menyetujui:

1. Meningkatkan Modal Dasar Perseroan dari Rp 80.000.000.000,00 (delapan puluh miliar Rupiah) menjadi Rp 325.000.000.000,00 (tiga ratus dua puluh lima miliar Rupiah).

2. Meningkatkan Modal Ditempatkan Dan Modal Disetor dari Rp 45.000.000.000,00 (empat puluh lima miliar Rupiah) menjadi Rp 81.301.400.000,00 (delapan puluh satu miliar tiga ratus satu juta empat ratus ribu Rupiah).

3. Perubahan nilai nominal saham dari Rp 100.000,00 (seratus ribu Rupiah) menjadi Rp 100,00 (seratus Rupiah).

Page 108: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

86

Dengan adanya perubahan tersebut, struktur permodalan dan susunan pemegang saham Perseroan menjadi sebagai berikut:

Keterangan Jumlah Saham Jumlah Nilai Nominal (%)Modal Dasar 3.250.000.000 325.000.000.000Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh1. PTTrinitanGlobalPasifik(d/hPTMatracom

Multi Perdana)2. Hitachi High Technologies Pte. Lte

706.330.000

106.684.000

70.633.000.000

10.668.400.000

86,88

13,12Jumlah Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh 813.014.000 81.301.400.000 100,00Jumlah Saham dalam Portepel 2.436.986.000 243.698.600.000 -

Selanjutnya hingga Prospektus ini diterbitkan tidak ada perubahan struktur kepemilikan saham Perseroan maupun perubahan struktur permodalan lainnya.

D. KETERANGAN SINGKAT TENTANG PEMEGANG SAHAM UTAMA BERBENTUK BADAN HUKUM

Berikut merupakan keterangan mengenai pemegang saham Perseroan berbentuk badan hukum yaitu:

1. PT TRINITAN GLOBAL PASIFIK (“TGP”)

Akta Pendirian, Anggaran Dasar dan Perubahannya

TGP adalah suatu badan hukum yang berkedudukan di Jakarta Selatan dan didirikan dengan nama PT Matracom Multi Perdana, sesuai dengan Akta Pendirian Perseroan Terbatas Nomor: 7 tanggal 01 Oktober 2010, yang dibuat di hadapan Buntario Tigris Darmawa NG, S.H., S.E., M.H., Notaris di Jakarta Pusat, akta mana telah mendapat pengesahan dari Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia berdasarkan Surat Keputusan Nomor: AHU-53654.AH.01.01.Tahun 2010 tanggal 15 November 2010 dan telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan dengan Nomor: AHU-0082818.AH.01.09.Tahun 2010 tanggal 15 November 2010. Anggaran dasar tersebut telah beberapa kali diubah, akta perubahan terakhir diubah berdasarkan Akta Pernyataan Keputusan Rapat Nomor: 3 tanggal 02 Maret 2016, yang dibuat dihadapan Manarsar Anita Aroen, S.H., M.Kn., Notaris di Jakarta Timur, akta mana telah mendapat persetujuan dari Menteri Hukum Dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia berdasarkan Surat Keputusan Nomor: AHU-0004912.AH.01.02.Tahun 2016 tertanggal 14 Maret 2016 dan telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0032579.AH.01.11.Tahun 2016 tanggal 14 Maret 2016.

Kegiatan Usaha

Sesuai dengan Pasal 3 Akta Pendirian Perseroan Terbatas Nomor: 7 tanggal 01 Oktober 2010, yang dibuat di hadapan Buntario Tigris Darmawa NG, S.H., S.E., M.H., Notaris di Jakarta Pusat, maksud dan tujuan TGP ialah berusaha dalam bidang perdagangan, pembangunan, real estate, industri, percetakan, agrobisnis, jasa dan angkutan.

Untuk mencapai maksud dan tujuan tersebut diatas Perseroan dapat melaksanakan kegiatan usaha sebagai berikut:

a. Melakukan perdagangan, termasuk dagar impor, ekspor dan antar pulau (interinsulair), bertindak selaku agen/perwakilan, agen tunggal, grossier, leveransir, distributor dan supplier (penyalur) dari segala macam barang yang dapat diperdagangkan, baik untuk perhitungan sendiri maupun untuk perhitungan pihak lain atas dasar komisi.

b. Menjadi pemborong bangunan dan kontraktor umum (general contractor) sebagai perencana, pelaksana maupun penyelenggara pembuatan rumah-rumah, gedung-gedung, jalanan, jembatan, pengairan (irigasi) serta pembuatan taman hias, kolam ikan, dekorasi ruangan/kamar dan lain sebagainya serta pemasangan instalasi-instalasi listrik dan mekanika, diesel, air minum, gas dan telekomunikasi.

Page 109: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

87

c. Menjalankan usaha real estate, termasuk jual beli bangunan serta hak atas tanahnya, mengelola dan melakukan persewaan atas bangunan-bangunan perkantoran, perumahan, apartemen, kondominium, ruang pertokoan, mengelola bangunan parker dan bangunan pergudangan.

d. Mendirikan industri pembuatan mebel, alat-alat rumah tangga, bahan-bahan bangunan, tekstil dan makanan serta minuman.

e. Mendirikan percetakan, penerbitan dan penjilidan.f. Membuka dan mengelola peternakan, pertanian, perikanan, perkebunan dan perhutanan.g. Menyediakan jasa dan pelayanan, termasuk pula jasa/pelayanan periklanan, kebersihan

(cleaning service), pemeliharaan dan perawatan segala macam gedung dan rumah tinggal, kecuali jasa dalam bidang hukum dan pajak.

h. Menyelenggarakan transportasi dan pengangkutan umum di darat dengan menggunakan bus dan truk.

Susunan Pengurusan Dan Pengawasan Perseroan

Sesuai Akta Pernyataan Keputusan Rapat Nomor: 9 tanggal 29 Juni 2015, yang dibuat dihadapan Manarsar Anita Aroen, S.H., M.Kn., Notaris di Jakarta Timur, akta mana telah telah diterima dan dicatat dalam database Sismimbakum Direktorat Jenderal Administrasi Hukum Umum Departemen Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia sesuai dengan Surat Nomor: AHU-AH.01.03-0004867 tanggal 19 Januari 2016 perihal Penerimaan Pemberitahuan Perubahan Data Perseroan serta telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0008132.AH.01.11.Tahun 2016 tanggal 19 Januari 2016, maka susunan pengurus TGP adalah sebagai berikut:

DireksiDirektur : Jackson Tandiono

KomisarisKomisaris : Richard Tandiono

Struktur Permodalan dan Susunan Pemegang Saham

Sesuai Akta Pendirian Perseroan Terbatas Nomor: 7 tanggal 01 Oktober 2010, yang dibuat di hadapan Buntario Tigris Darmawa NG, S.H., S.E., M.H., Notaris di Jakarta Pusat jo. Akta Pernyataan Keputusan Rapat Nomor: 9 tanggal 29 Juni 2015, yang dibuat dihadapan Manarsar Anita Aroen, S.H., M.Kn., Notaris di Jakarta Timur, struktur permodalan dan susunan pemegang saham TGP adalah sebagai berikut:

Keterangan Jumlah Saham Jumlah Nilai Nominal (%)Modal Dasar 10.000 10.000.000.000Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh1. PT Trinitan Logistics 2. Jackson Tandiono

2.000500

2.000.000.000500.000.000

80,0020,00

Jumlah Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh 2.500 2.500.000.000 100,00Jumlah Saham dalam Portepel 7.500 7.500.000.000 -

2. PT HITACHI HIGH TECHNOLOGIES PTE. LTE (“HHP”)

Akta Pendirian, Anggaran Dasar dan Perubahannya

HHP adalah suatu perseroan yang didirikan menurut dan berdasarkan Hukum Singapura, berdasarkan Accounting And Corporate Regulatory Authority (ACRA) disebutkan bahwa No Registrasi HHP adalah Nomor: 197300451R yang didirikan pada tanggal 13 Maret 1973.

Kegiatan Usaha

Maksud dan tujuan HHP ialah berusaha dalam bidang manufaktur elektronik komponen dan suku cadang.

Page 110: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

88

Susunan Pengurusan Dan Pengawasan

Sesuai Accounting And Corporate Regulatory Authority (ACRA) disebutkan bahwa No Registrasi HHP, disebutkan bahwa pihak yang berwenang mewakili HHP adalah sebagai berikut:

DireksiDirektur : Tetsuya UchiyamaDirektur : Hiroyuki NodaDirektur : Chong Kim CheongDirektur : Masaki Matsui

SekretarisSekretaris : Pek Lay Pheng (Bai Liping)Sekretaris : Ang Yee Koon Daphne

Struktur Permodalan dan Susunan Pemegang Saham

Sesuai Accounting And Corporate Regulatory Authority (ACRA), struktur permodalan dan susunan pemegang saham HHP adalah sebagai berikut:

Keterangan Jumlah Saham Jumlah Nilai Nominal (%)Modal Dasar 3.800.000 3.800.000Modal Ditempatkan dan Disetor PenuhHitachi High Technologies Corporation 3.800.000 3.800.000 100,00Jumlah Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh 3.800.000 3.800.000 100,00Jumlah Saham dalam Portepel - - -

E. PENGURUSAN DAN PENGAWASAN

Sesuai dengan Anggaran Dasar Perseroan, anggota Direksi dan anggota Dewan Komisaris diangkat oleh Rapat Umum Pemegang Saham untuk jangka waktu sampai dengan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan kelima sejak tanggal pengangkatan mereka dan dapat diangkat kembali setelah masa jabatannya berakhir dengan tidak mengurangi hak Rapat Umum Pemegang Saham untuk memberhentikannya sewaktu-waktu.

Berdasarkan Akta Pernyataan Keputusan Rapat Nomor: 37 tanggal 16 November 2017, yang dibuat di hadapan Leolin Jayayanti, S.H., M.Kn., Notaris di Jakarta, susunan anggota Dewan Komisaris dan Direksi Perseroan terakhir pada tanggal Prospektus ini diterbitkan adalah sebagai berikut:

DIREKSIDirektur Utama : Jackson TandionoDirektur : Hengky LoaDirektur : Naoki IshikawaDirektur Independen : Pui Siat Ha

DEWAN KOMISARISKomisaris Utama : Ferry Joedianto Robertus TandionoKomisaris : RichardTandionoKomisaris Independen : Henry Gamra Rachmat

Page 111: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

89

Berikut merupakan keterangan singkat dari masing-masing anggota Dewan Komisaris dan Direksi Perseroan:

DEWAN KOMISARIS

Ferry Joedianto Robertus Tandiono Komisaris Utama

Warga Negara Indonesia, lahir tahun 1952

Menyelesaikan pendidikan Sarjana Teknik Industri dan Mesin dari Universitas Christian-Albrechts-Universität zu Kiel di Jerman pada tahun 1976

Menjabat sebagai Komisaris Utama Perseroan sejak tahun 2008

Jabatan lain yang pernah atau sedang dipegang antara lain yaitu:

a. Supervisor Produksi, PT Nipress Tbk (1978 - 1982)b. Manajer Produksi, PT Nipress Tbk (1983 - 1986)c. Direktur, PT Nipress Tbk (1987 - 1991)d. Direktur Utama, PT Nipress Tbk (1991 - 2012)e. Komisaris Utama, PT Nipress Tbk (2012 - sekarang)f. Komisaris, PT Indobatt Industri Permai (1979 - sekarang)g. Komisaris, PT Indonesia Comcocrown Chemical Industri (1979 - sekarang)h. Komisaris, PT Makara Kinara Agung (2013 - sekarang)

Richard Tandiono Komisaris

Warga Negara Indonesia, lahir tahun 1980

Menyelesaikan pendidikan Sarjana Teknik Industri dan Mesin pada tahun 2002 dan pendidikan Master Managemen Teknik pada tahun 2004 dari Universitas Southern California di Amerika Serikat

Menjabat sebagai Komisaris Perseroan sejak tahun 2015

Jabatan lain yang pernah atau sedang dipegang antara lain yaitu:

a. Manajer Pabrik, PT Nipress Tbk (2006 - 2008)b. Manajer Umum, PT Nipress Tbk (2008 - 2012)c. Direktur, PT Nipress Tbk (2012 - sekarang)d. Direktur, PT Trinitan Plastic Indonesia (2009 - sekarang)e. Direktur, PT Nipress Energy Otomotif (2015 - sekarang)

Page 112: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

90

Henry Gamra Rachmat Komisaris Independen

Warga Negara Indonesia, lahir tahun 1967

Menyelesaikan pendidikan Sarjana Teknik Ilmu Elektro dari Universitas Indonesia pada tahun 1991

Menjabat sebagai Komisaris Independen Perseroan sejak tahun 2017.

Jabatan lain yang pernah atau sedang dipegang antara lain yaitu: a. Production Manager, PT Guna Era Manufaktura (1991 - 2000)b. Senior Manager, PT KMI Wire and Cable Tbk (2000 - 2010)c. Direktur, PT Matra Mandiri Prima (2010 - 2012)d. Direktur, PT Hega Cipta Elektrika (2012 - sekarang)

DIREKSI

Jackson TandionoDirektur Utama

Warga Negara Indonesia, lahir tahun 1975

Menyelesaikan pendidikan Sarjana Administrasi Bisnis dari Universitas Southern California di Amerika Serikat pada tahun 1998

Menjabat sebagai Direktur Utama Perseroan sejak tahun 2008

Jabatan lain yang pernah atau sedang dipegang antara lain yaitu:

a. Promotor, Production House, Los Angeles, CA (1997 - 1998)b. Associate, World Marketing Alliance, Los Angeles, CA (1989 - 1999)c. Supervisor, Produksi PT Nipress Tbk (1999 - 2000)d. Management Trainee, PT Nipress Tbk (2000 - 2001)e. Manajer QA, PT Nipress Tbk (2001 - 2002)f. Manajer Pabrik, PT Nipress Tbk (2002 - 2005)g. Wakil Direktur Keuangan, PT Nipress Tbk (2005 - 2006)h. Direktur, PT Nipress Tbk (2006 - 2012)i. Direktur Utama, PT Nipress Tbk (2012 - sekarang)

Hengky Loa Direktur

Warga Negara Indonesia, lahir tahun 1964

Menyelesaikan pendidikan Sarja Teknik Listrik dari Universitas Kristen Indonesia pada tahun 1991

Menjabat sebagai Direktur Perseroan sejak tahun 2010

Jabatan lain yang pernah atau sedang dipegang antara lain yaitu: a. Sales Engineer, PT Guna Elektro (1992 - 2000)b. Founder, PT Sumber Rejeki Bersama, Perusahaan Injection Muolding & Dies Fabrication (2005 - 2005)c. Kepala Departemen Marketing, PT Sinar Inti Elektrindo Raya (2005 - 2010)

Page 113: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

91

Naoki Ishikawa Direktur

Warga Negara Jepang, lahir tahun 1962

Menyelesaikan pendidikan Sarjana Teknik dari Hokkaido University School of Science, Sapporo, Japan, pada tahun 1988

Menjabat sebagai Direktur Operasional Perseroan sejak tahun 2017

Jabatan lain yang pernah atau sedang dipegang antara lain yaitu: a. Senior Staff , Hoxan Corp , Sapporo, Hokkaido, Japan (Current: Air Water

Inc.) (1988 - 2000)b. Manager, Ebara Corp , Tokyo, Japan (2000 - 2003)c. General Manager/ Chief Scientist, Shin-Etsu Chemical Co., Ltd., Tokyo,

Japan (2003 - 2009)d. CEO, PVG Solutions Inc., Yokohama, Kanagawa, Japan (2009 - 2016)e. General Manager, PUREL LLC, Yokohama, Kanagawa, Japan (2017 -

sekarang)

Pui Siat Ha Direktur Independen

Warga Negara Indonesia, lahir tahun 1966

Menyelesaikan pendidikan Sarjana Akuntansi dari univesitas ASMI pada tahun 1988

Menjabat sebagai Direktur Independen Perseroan sejak tahun 2017

Jabatan lain yang pernah atau sedang dipegang antara lain yaitu: a. Staff Pembelian, PT Nipress (1988 - 1990)b. Asisten Manajer Akunting, PT Nipress Tbk (1991 - 2000)c. Finance Division Head, PT Nipress Tbk (2000 - 2015)d. Group Finance Division Head, PT Nipress Tbk (2016 - 2017)

Pengangkatan Dewan Komisaris dan Direksi Perseroan telah memenuhi ketentuan sebagaimana diatur dalam Peraturan OJK No. 33/POJK.04/2014 tanggal 8 Desember 2014.

Pengangkatan Direktur Independen Perseroan telah memenuhi ketentuan sebagaimana diatur dalam butir III.1.5 Peraturan BEI No. I.A. tentang Pencatatan Saham dan Efek Bersifat Ekuitas yang Diterbitkan oleh Perusahaan Tercatat Lampiran I Keputusan Direksi PT Bursa Efek Indonesia Nomor Kep-00001/BEI/01-2014 yang dikeluarkan tanggal 20 Januari 2014 dan telah memenuhi persyaratan sebagai Direktur Independen.

F. TATA KELOLA PERUSAHAAN (GOOD CORPORATE GOVERNANCE/GCG)

Untuk mewujudkan tata kelola perusahaan yang baik, Perseroan telah membuat pedoman pelaksanaan Tata Kelola Perusahaan yang baik. Di samping itu, pengelola GCG bekerjasama dengan pengelola audit internal untuk memantau pelaksanaan tata kelola perusahaan yang diimplementasikan di seluruh jajaran Perseroan.

Penerapan tata kelola perusahaan di Perseroan bertujuan untuk mendorong pengelolaan Perseroan secaraprofesional,transparandanefisien,sertamemberdayakanfungsidanmeningkatkankemandirianmanajemen, memaksimalkan nilai perusahaan dengan melaksanakan prinsip-prinsip keterbukaan, akuntabilitas, dapat dipercaya, bertanggung jawab dan adil sehingga Perseroan dapat memiliki daya

Page 114: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

92

saing yang kuat, baik secara nasional maupun internasional, dan mendorong sehingga manajemen dalam membuat keputusan dan menjalankan tindakan dilandasi nilai moral yang tinggi dan kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan yang berlaku serta kesadaran adanya tanggung jawab sosial Perseroan terhadap stakeholder maupun kelestarian lingkungan di sekitar Perseroan.

Pada periode laporan keuangan tahunan terkahir, BOD dan BOC meeting dilaksanakan dengan frekuensi secara triwulan dengan tingkat kehadiran 100%. Dimulai pada tahun 2018, BOD dan BOC meeting akan dilaksanakan dengan frekuensi sebulan sekali.

Tugas dan tanggung jawab Dewan Komisaris

1. Dewan Komisaris bertugas melakukan pengawasan dan bertanggung jawab atas pengawasan terhadap kebijakan pengurusan, jalannya pengurusan pada umumnya, baik mengenai Perseroan maupun usaha Perseroan, dan memberi nasihat kepada Direksi.

2. Dalam kondisi tertentu, Dewan Komisaris wajib menyelenggarakan RUPS tahunan dan RUPS lainnya sesuai dengan kewenangannya sebagaimana diatur dalam peraturan perundang-undangan dan anggaran dasar.

3. Anggota Dewan Komisaris wajib melaksanakan tugas dan tanggung jawab sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dengan itikad baik, penuh tanggung jawab, dan kehati-hatian.

4. Dalam rangka mendukung efektivitas pelaksanaan tugas dan tanggung jawabnya sebagaimana dimaksud pada ayat (1) Dewan Komisaris wajib membentuk Komite Audit dan dapat membentuk komite lainnya.

5. Dewan Komisaris wajib melakukan evaluasi terhadap kinerja komite yang membantu pelaksanaan tugas dan tanggung jawabnya sebagaimana dimaksud pada ayat (4) setiap akhir tahun buku.

6. Dewan Komisaris bersama dengan Direksi wajib menyusun: a. pedoman yang mengikat setiap anggota Dewan Komisaris dan Direksi, sesuai dengan

ketentuan peraturan perundangan yang berlaku.b. kode etik yang berlaku bagi seluruh Dewan Komisaris yang berlaku bagi seluruh anggota

Dewan Komisaris dan anggota Direksi, karyawan/pegawai, serta pendukung organ yang dimiliki Perseroan, sesuai dengan ketentuan peraturan perundangan yang berlaku.

7. Setiap anggota Dewan Komisaris bertanggung jawab penuh secara tanggung renteng atas kerugian Perseroan yang disebabkan oleh kesalahan atau kelalaian anggota Dewan Komisaris dalam menjalankan tugasnya.

8. Anggota Dewan Komisaris tidak dapat dipertanggungjawabkan atas kerugian Perseroan sebagaimana dimaksud pada ayat 7 Pasal ini, apabila dapat membuktikan: a. kerugian tersebut bukan karena kesalahan atau kelalaiannya;b. telah melakukan pengurusan dengan itikad baik, penuh tanggung jawab, dan kehati-hatian

untuk kepentingan dan sesuai dengan maksud dan tujuan Perseroan; c. tidak mempunyai benturan kepentingan baik langsung maupun tidak langsung atas tindakan

pengurusan yang mengakibatkan kerugian; dand. telah mengambil tindakan untuk mencegah timbul atau berlanjutnya kerugian tersebut.

9. Dewan Komisaris setiap waktu dalam jam kerja kantor Perseroan berhak memasuki bangunan dan halaman atau tempat lain yang dipergunakan atau yang dikuasai oleh Perseroan dan berhak untuk memeriksa semua pembukuan, surat dan alat bukti lainnya, memeriksa dan mencocokkan keadaan uang kas dan lain-lain serta berhak untuk mengetahui segala tindakan yang telah dijalankan oleh Direksi.

10. Dewan Komisaris berhak untuk meminta penjelasan kepada Direksi tentang segala hal yang ditanyakan dan setiap anggota Direksi wajib untuk memberikan penjelasan tentang segala hal yang ditanyakan oleh Dewan Komisaris.

11. Apabila seluruh anggota Direksi diberhentikan sementara atau apabila karena sebab apapun Perseroan tidak mempunyai seorangpun anggota Direksi maka untuk sementara Dewan Komisaris diwajibkan untuk mengurus Perseroan. Dalam hal demikian Dewan Komisaris berhak untuk memberikan kekuasaan sementara kepada seorang atau lebih diantara anggota Dewan Komisaris atas tanggungan Dewan Komisaris.

12. Dalam hal hanya ada seorang anggota Dewan Komisaris, segala tugas dan wewenang yang diberikan kepada Komisaris Utama atau anggota Dewan Komisaris dalam Anggaran Dasar ini berlaku pula baginya.

Page 115: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

93

13. Pada setiap waktu Dewan Komisaris berdasarkan suatu keputusan Rapat Dewan Komisaris dapat memberhentikan untuk sementara waktu seorang atau lebih anggota Direksi dari jabatannya (jabatan mereka) dengan menyebutkan alasannya, dengan memperhatikan ketentuan dalam anggaran dasar ini dan/atau peraturan perundang- undangan yang berlaku.

14. Ketentuan mengenai Dewan Komisaris yang belum diatur dalam anggaran dasar ini mengacu pada Peraturan OJK di bidang Pasar Modal dan ketentuan serta peraturan perundangan lainnya yang berlaku

Tugas dan tanggung jawab anggota Direksi

1. Direksi bertugas menjalankan dan bertanggung jawab atas pengurusan Perseroan untuk kepentingan Perseroan sesuai dengan maksud dan tujuan Perseroan yang ditetapkan dalam anggaran dasar.

2. Dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab atas pengurusan sebagaimana dimaksud pada ayat 1, Direksi wajib menyelenggarakan RUPS tahunan dan RUPS lainnya sebagaimana diatur dalam peraturan perundang-undangan dan anggaran dasar.

3. Setiap anggota Direksi wajib melaksanakan tugas dan tanggung jawab sebagaimana dimaksud pada ayat 1 dengan itikad baik, penuh tanggung jawab, dan kehati-hatian.

4. Dalam rangka mendukung efektivitas pelaksanaan tugas dan tanggung jawab sebagaimana dimaksud pada ayat 1 Direksi dapat membentuk komite.

5. Dalam hal dibentuk komite sebagaimana dimaksud pada ayat 4, Direksi wajib melakukan evaluasi terhadap kinerja komite setiap akhir tahun buku.

6. Direksi bersama dengan Dewan Komisaris wajib menyusun: a. pedoman yang mengikat setiap anggota Direksi dan Dewan Komisaris, sesuai dengan

ketentuan peraturan perundangan yang berlaku.b. kode etik yang berlaku bagi seluruh Direksi yang berlaku bagi seluruh anggota Direksi dan

anggota Dewan Komisaris, karyawan/pegawai, serta pendukung organ yang dimiliki Perseroan, sesuai dengan ketentuan peraturan perundangan yang berlaku.

7. Setiap anggota Direksi bertanggung jawab penuh secara tanggung renteng atas kerugian Perseroan yang disebabkan oleh kesalahan atau kelalaian anggota Direksi dalam menjalankan tugasnya.

8. Anggota Direksi tidak dapat dipertanggungjawabkan atas kerugian Perseroan sebagaimana dimaksud pada ayat 7 Pasal ini, apabila dapat membuktikan:a. kerugian tersebut bukan karena kesalahan atau kelalaiannya;b. telah melakukan pengurusan dengan itikad baik, penuh tanggung jawab, dan kehati-hatian

untuk kepentingan dan sesuai dengan maksud dan tujuan Perseroan;c. tidak mempunyai benturan kepentingan baik langsung maupun tidak langsung atas tindakan

pengurusan yang mengakibatkan kerugian; dand. telah mengambil tindakan untuk mencegah timbul atau berlanjutnya kerugian tersebut.

9. Direksi mewakili Perseroan secara sah dan secara langsung baik di dalam maupun di luar pengadilan tentang segala hal dan dalam segala kejadian, mengikat Perseroan dengan pihak lain dan pihak lain dengan Perseroan serta menjalankan segala tindakan, baik yang mengenai kepengurusan maupun kepemilikan, dengan pembatasan sebagaimana ditentukan dalam ayat 10 pasal ini.

10. Direksi terlebih dahulu harus mendapatkan persetujuan tertulis dari Dewan Komisaris dengan mengindahkan peraturan perundang-undangan yang berlaku dan anggaran dasar Perseroan, untuk:a. meminjam atau meminjamkan uang atas nama Perseroan (tidak termasuk mengambil uang

Perseroan di Bank);b. melakukan penyertaan modal atau melepaskan penyertaan modal dalam perusahaan lain

tanpa mengurangi ijin yang berwenang dan dengan memperhatikan ketentuan hukum dan peraturan perundangan yang berlaku;

11. Perbuatan hukum untuk (a) mengalihkan atau melepaskan hak atau (b) menjadikan jaminan utang seluruh atau sebagian besar harta Perseroan yaitu dengan nilai sebesar lebih dari 50% (lima puluh persen) dari jumlah kekayaan bersih Perseroan dalam 1 (satu) transaksi atau lebih, baik yang berkaitan satu sama lain maupun tidak dan transaksi sebagaimana dimaksud tersebut adalah transaksi pengalihan kekayaan bersih Perseroan yang terjadi dalam jangka waktu 1 (satu) tahun buku, harus mendapat persetujuan RUPS dengan syarat dan ketentuan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 21 ayat 3 Anggaran Dasar ini.

Page 116: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

94

12. PerbuatanhukumuntukmelakukanTransaksiMaterial,TransaksiAfiliasidanTransaksiBenturanKepentingan Tertentu sebagaimana dimaksud dalam peraturan perundang-undangan di bidang Pasar Modal, dan untuk transaksi yang memerlukan persetujuan dari RUPS Perseroan adalah dengan syarat-syarat sebagaimana diatur dalam peraturan perundang-undangan di bidang Pasar Modal.

13. a. Direktur Utama berhak dan berwenang bertindak untuk dan atas nama Direksi serta sah mewakili Perseroan;

b. Dalam hal Direktur Utama tidak hadir atau berhalangan karena sebab apapun juga, - hal mana tidak perlu dibuktikan kepada pihak ketiga, maka seorang anggota Direksi yang ditunjuk secara tertulis oleh Direktur Utama berhak dan berwenang bertindak untuk dan atas nama Direksi serta sah mewakili Perseroan

14. Pembagian tugas dan wewenang setiap anggota Direksi ditetapkan oleh RUPS, dalam hal RUPS tidak menetapkan, maka pembagian tugas dan wewenang setiap anggota Direksi ditetapkan berdasarkan keputusan Rapat Direksi.

15. Apabila terjadi sesuatu hal dimana kepentingan Perseroan bertentangan dengan kepentingan pribadi salah seorang anggota Direksi, maka Perseroan akan diwakili oleh anggota Direksi lainnya yang tidak mempunyai benturan kepentingan dan dalam hal Perseroan mempunyai kepentingan yang bertentangan dengan kepentingan seluruh anggota Direksi, maka dalam hal ini Perseroan akan diwakili oleh Dewan Komisaris atau seorang yang ditunjuk oleh Dewan Komisaris. Dalam hal tidak ada anggota Dewan Komisaris maka RUPS mengangkat seorang atau lebih untuk mewakili Perseroan dalam menjalankan tugas tersebut di atas.

16. Anggota Direksi tidak berwenang mewakili Perseroan apabila:a. terdapat perkara di pengadilan antara Perseroan dengan anggota Direksi yang bersangkutan;

dan b. anggota Direksi yang bersangkutan mempunyai kepentingan yang berbenturan dengan

kepentingan Perseroan.17. Dalam hal terdapat keadaan sebagaimana dimaksud pada ayat 17, yang berhak mewakili Perseroan

adalah:a. anggota Direksi lainnya yang tidak mempunyai benturan kepentingan dengan Perseroan;b. Dewan Komisaris dalam hal seluruh anggota Direksi mempunyai benturan kepentingan dengan

Perseroan;atau c. pihak lain yang ditunjuk oleh RUPS dalam hal seluruh anggota Direksi atau Dewan Komisaris

mempunyai benturan kepentingan dengan Perseroan.18. Ketentuan mengenai Tugas dan Wewenang Direksi yang belum diatur dalam anggaran dasar ini

mengacu pada Peraturan OJK di bidang Pasar Modal dan ketentuan serta peraturan perundangan lainnya yang berlaku

Dewan Direksi berhak dan berwenang bertindak untuk dan atas nama Direksi serta mewakili Perseroan Seluruh anggota Direksi Perseroan telah memenuhi kualifikasi anggota Direksi perusahaan publiksebagaimana diatur dalam peraturan perundang-undangan yang berlaku, khususnya peraturan perundang-undangan di bidang pasar modal.

Kompensasi Dewan Komisaris dan Direksi

Untuk tahun-tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016, 2015 dan 2014, jumlah gaji dan tunjangan Dewan Komisaris dan Direksi Perseroan masing-masing adalah nihil. Hal tersebut dikarenakan Komisaris dan Direktur Perseroan pada periode tersebut merupakan pemegang saham Perseroan. Dasar penetapan gaji dan tunjangan Dewan Komisaris dan Direksi adalah berdasarkan RUPS tahunan Perseroan.

(dalam jutaan Rupiah)

Uraian31 Desember

2016 2015 2014Komisaris 240 240 240Direksi 516 516 480

Total 756 756 720

Page 117: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

95

Sekretaris Perusahaan

Sesuai dengan Peraturan OJK No. 35/POJK.04/2014 tanggal 08 Desember 2014, maka Perseroan telah menunjuk Kartika Perdana Sari sebagai Sekretaris Perusahaan berdasarkan Surat Keputusan Direksi Perseroan Nomor: 916/SKY/XI/2017 tanggal 20 November 2017:

Kartika Perdana Sari Warga Negara Indonesia, lahir di Jakarta, 23 Mei 1980.Memperoleh gelar Sarjana Hukum dari Universitas Andalas, Padang, pada tahun 2002.Menjabat sebagai Sekretaris Perusahaan Perseroan sejak Nopember 2017. Saat ini beliau juga menjabat sebagai Legal Perseroan sejak tahun 2012. Sebelumnya menjabat sebagai associate di IAB Law Firms.

Sekretaris Perusahaan mempunyai tugas dan tanggung jawab antara lain meliputi:

• mengikuti perkembangan Pasar Modal khususnya peraturan-peraturan yang berlaku di bidangPasar Modal;

• memberikanmasukankepadaDireksidanDewanKomisarisPerseroanuntukmematuhiketentuanperaturan perundang-undangan di bidang Pasar Modal;

• membantuDireksidanDewanKomisarisdalampelaksanaantatakelolaperusahaanyangmeliputi:- keterbukaan informasi kepada masyarakat, termasuk ketersediaan informasi pada situs web

Perseroan;- penyampaian laporan kepada OJK tepat waktu;- penyelenggaraan dan dokumentasi RUPS;- penyelenggaraan dan dokumentasi rapat Direksi dan/atau Dewan Komisaris; dan- pelaksanaan program orientasi terhadap Perseroan bagi Direksi dan/atau Dewan Komisaris.

• sebagaipenghubungataucontact person antara Perseroan dengan pemegang saham Perseroan, OJK, dan pemangku kepentingan lainnya.

Untuk menghubungi sekretaris perusahaan Perseroan, dapat disampaikan ke:

Nama : Kartika Perdana SariJabatan : Sekretaris PerusahaanAlamat : Jl Mercedes Benz No.258, Cicadas, Gn. Putri, Bogor, Jawa Barat 16964Telepon : (021) 8686 3335Email : [email protected]

Komite Audit

Sesuai dengan Peraturan OJK No. 55/POJK.04/2015 tanggal 29 Desember 2015, maka Perseroan telah membentuk Komite Audit sesuai dengan peraturan dan ketentuan yang berlaku sebagaimana tercantum dalam Surat Pembentukan dan Penunjukan Komite Audit tanggal 20 November 2017 tentang Pembentukan dan Penunjukan Komite Audit, dengan susunan anggota sebagai berikut:

Ketua

Henry Gamra Rachmat Warga Negara Indonesia, lahir tahun 1967Menyelesaikan pendidikan Sarjana Teknik Ilmu Elektro dari Universitas Indonesia pada tahun 1991 Menjabat sebagai Komisaris Independen Perseroan sejak tahun 2017Jabatan lain yang pernah atau sedang dipegang antara lain yaitu: a. Production Manager, PT Guna Era Manufaktura (1991 - 2000)b. Senior Manager, PT KMI Wire and Cable Tbk (2000 - 2010)c. Direktur, PT Matra Mandiri Prima (2010 - 2012)d. Direktur, PT Hega Cipta Elektrika (2012 - sekarang)

Page 118: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

96

Anggota

Yenny Goei Warga Negara Indonesia, lahir tahun 1978Menyelesaikan pendidikan Sarjana Ilmu Managemen Bisnis dari Universitas Trisakti pada tahun 1995Jabatan lain yang pernah atau sedang dipegang antara lain yaitu: a. Chief Accounting, PT Compotec International (1997 - 2001)b. Chief Accounting, PT Bakti Pratama Nusa Selaras (2001 - 2004)c. Anggota Komite Audit, PT Nipress Tbk (2004 - 2015)d. FA & Admin Department Head, PT Tritunggal Nusantara Timur (2015 - sekarang)

Andre Parlindungan Warga Negara Indonesia, lahir tahun 1982Menyelesaikan pendidikan Sarjana Ilmu Ekonomi dari Universitas Indonesia pada tahun 2008 Jabatan lain yang pernah atau sedang dipegang antara lain yaitu: a. Senior Auditor, PT KAP Yansen Pasaribu (2005 - 2007)b. Accounting Staff, PT Bringin Srikandi Finance (2008 - 2010)c. Senior Associate, Crowe Horwath (2010 - 2012)d. Financial Analyst, KJPP Rao, Yuhal (2012 - 2013)e. Financial Analyst, PT Nipress Tbk (2013 - sekarang)

Perseroan juga telah menyusun suatu Piagam Komite Audit yang telah ditetapkan pada tanggal 20 November 2017. Piagam Komite Audit merupakan pedoman kerja bagi Komite Audit. Berdasarkan Piagam Komite Audit, Komite Audit memiliki tugas dan tanggung jawab antara lain meliputi:

• melakukanpenelaahanatasinformasikeuanganyangakandikeluarkanPerseroankepadapublikdan/atau pihak otoritas antara lain laporan keuangan, proyeksi, dan laporan lainnya terkait dengan informasi keuangan Perseroan;

• melakukan penelaahan atas ketaatan terhadap peraturan perundang-undangan yang berhubungan dengan kegiatan Perseroan;

• memberikanpendapatindependendalamhalterjadiperbedaanpendapatantaramanajemendanAkuntan atas jasa yang diberikannya;

• memberikan rekomendasi kepada Dewan Komisaris mengenai penunjukan Akuntan yangdidasarkan pada independensi, ruang lingkup penugasan, dan imbalan jasa;

• melakukan penelaahan atas pelaksanaan pemeriksaan oleh auditor internal dan mengawasipelaksanaan tindak lanjut oleh Direksi atas temuan auditor internal;

• melakukan penelaahan terhadap aktivitas pelaksanaan manajemen risiko yang dilakukan olehDireksi, jika Perseroan tidak memiliki fungsi pemantau risiko di bawah Dewan Komisaris;

• menelaahpengaduanyangberkaitandenganprosesakuntansidanpelaporankeuanganPerseroan;• menelaahdanmemberikansarankepadaDewanKomisaristerkaitdenganadanyapotensibenturan

kepentingan Perseroan; dan• menjagakerahasiaandokumen,datadaninformasiPerseroan.• mengadakan rapat paling kurang satu kali dalam 3 (tiga) bulan. Frekuensi rapat dan tingkat

kehadiran anggota komite audit sekurang-kurangnya dihadiri oleh ½ dari jumlah anggota.

Pelaporan dari komite audit:

• Komite Audit wajib membuat laporan kepada Dewan Komisaris atas setiap penugasan yangdiberikan.

• Dalam hal terdapat dugaan kesalahan dalam Keputusan Direksi atau penyimpangan dalam pelaksanaan hasil Keputusan Direksi, wajib dilaporkan kepada Dewan Komisaris selambat-lambatnya 2 (dua) hari kerja setelah selesainya laporan hasil penelaahan dan penyelesaian tugas yang dilakukan oleh Komite Audit.

• Komite Audit wajib menyusun dan menyampaikan laporan atas kegiatannya kepada DewanKomisaris secara triwulanan dan tahunan.

• LaporantahunanataskegiatanKomiteAuditdiungkapkandalamLaporanTahunanPerseroan.

Page 119: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

97

Komite Nominasi dan Remunerasi

Sesuai dengan Keputusan Sirkuler Dewan Komisaris Pengganti Rapat Dewan Komisaris Perseroan tertanggal 20 November 2017, Perseroan menyatakan bahwa terhadap pelaksanaan fungsi Nominasi dan Remunerasi tidak dibentuk Komite Nominasi dan Remunerasi tersendiri, karenanya pelaksanaan fungsi Nominasi dan Remunerasi dijalankan oleh Dewan Komisaris, sesuai dengan Peraturan OJK Nomor: 34/POJK.04/2014.

Unit Internal Audit

Sesuai dengan Peraturan OJK No. 56/POJK.04/2015 tanggal 29 Desember 2015, maka Perseroan telah membentuk Unit Internal Audit sesuai dengan peraturan dan ketentuan yang berlaku berdasarkan Surat Keputusan Direksi Nomor: 915/SKY/XI/2017 tanggal 20 November 2017, Perseroan telah menetapkan Christopher Liawan sebagai Kepala Unit Audit Internal Perseroan dan menetapkan Utami Dewi sebagai anggota Audit Internal Perseroan, sesuai dengan Piagam Audit Internal (Internal Audit Charter) Nomor: 914/SKY/XI/2017 tanggal 20 November 2017.

Tugas dan tanggung jawab Internal Audit adalah sebagai berikut:

Unit Internal Audit memiliki tugas dan tanggung jawab antara lain meliputi:

• Menyusun strategi dan rencana kerja audit berdasarkan hasil analisa risiko yang dihadapiperusahaan dalam mencapai strategi bisnis.

• Melakukanpemeriksaandanpenilaianatasefisiensidanefektivitasdibidangkeuangan,operasional,sumber daya manusia, pemasaran, teknologi informasi dan kegiatan lainnya dalam mencapai misi, tujuan dan strategi yang telah ditetapkan.

• Melakukan dan memberikan kontribusi untuk peningkatan pengendalian yang efektif denganmelakukan review dan evaluasi terhadap pengendalian internal pada semua unit kegiatan di lingkungan perusahaan.

• Mempersiapkandanmelaksanakanaudit investigasi terutamaatas instruksiDirekturUtamadanatau Komisaris Perseroan dan permintaan manajemen atas persetujuan Direktur Utama.

• Memberikan saran perbaikan dan informasi yang objektif tentang kegiatan yang diperiksa pada semua tingkatan manajemen dalam rangka penyempurnaan sistem, prosedur, anggaran dan kebijakan.

• Membuat laporan hasil audit dan menyampaikan laporan tersebut kepada Direksi dan DewanKomisaris.

• Memantau,menganalisisdanmelaporkanpelaksanaantidaklanjutperbaikanyangtelahdisarankan.• Menyusun dan menyempurnakan standar kerja Internal Audit dan Panduan Internal Audit

Perusahaan.

Sistem Pengendalian Internal

Perseroan menerapkan sistem pengendalian internal dari segi keuangan dan operasional, yang bertujuan untuk memberikan dasar bagi manajemen untuk merencanakan dan mengendalikan operasi Perseroan, melalui penyediaan informasi keuangan bagi setiap tingkatan manajemen, pemegang saham, dan pemangku kepentingan, serta menerapkan kebijakan dan prosedur yang secara langsung digunakan untuk mencapai sasaran dan target serta menjamin atau menyediakan laporan keuangan yang tepat, serta menjamin ditaatinya hukum dan peraturan.

Pengendalian internal merupakan suatu rangkaian tindakan yang mencakup keseluruhan proses dalam bisnis Perseroan dan berada dalam proses manajemen dasar, yaitu perencanaan, pelaksanaan dan pemantauan. Untuk itu, komponen sistem pengendalian internal di lingkungan Perseroan terdiri atas:• Lingkunganpengendalianyangmeliputiintegritas,nilaietik,dankompetensidariorangdanentitas,

filosofimanajemendangayaoperasi,caramanajemenmemberikanotoritasdantanggungjawab,serta mengorganisasikan dan mengembangkan bisnis sesuai dengan arahan manajemen.

• Penaksiran risiko (risk assessment) yang bertujuan untuk mengidentifikasi, menganalisis, danmengelola risiko-risiko yang berkaitan dengan berbagai aktivitas bisnis Perseroan.

Page 120: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

98

• Aktivitas pengendalian yang senantiasa dilakukan dalammenentukan kebijakan-kebijakan danprosedur-prosedur yang ditetapkan oleh manajemen untuk membantu memastikan bahwa tujuan bisnis Perseroan tercapai.

• Informasi dan komunikasi yang memungkinkan orang atau entitas memperoleh dan bertukarinformasi yang diperlukan untuk melaksanakan, mengelola dan mengendalikan operasional Perseroan.

• Pemantauan dengan tujuan untuk menilai mutu kinerja Perseroan. Hal ini dijalankan melaluiaktivitas pemantauan yang terus-menerus, evaluasi yang terpisah atau kombinasi dari keduanya.

Pengelolaan Risiko

Perseroan mengelola risiko dengan cara yang terstruktur, terkendali dan efektif. Pendekatan manajemen risiko Perseroan telah tertanam dalam kegiatan operasional sehari-hari Perseroan. Jaminan kepatuhan dan pemantauan internal telah ditempatkan untuk menelaah pengaturan strategi risiko Perseroan. Unit Audit Internal memainkan peran penting dalam memastikan risiko operasional dan eksekusi bisnis Perseroan telah ditangani dan dikelola dengan tepat. Unit Audit Internal bersama dengan Dewan Komisarismelakukankajianrisikosecaraberkelanjutanuntukmengidentifikasidanmempertimbangkanrisiko-risiko utama internal dan eksternal yang berdampak pada model bisnis Perseroan.

G. STRUKTUR ORGANISASI PERSEROAN

RUPS

"JACKSON TANDIONO"

DIRECTOR INDEPENDEN

DIV. HEAD ENG & MANUFACTURE

AFRIANDI

FINANCE & ACCOUNTING DEPT HEAD

FELIX INDRA

MANUFACTURE DEPT. HEAD

EP DEPT HEADWAREHOUSE & LOGISTIC DEPT

HEEAD

SURYA PAGI S. M.NASIR MASDING HALIM

PPC & PURCHASING DEPT HEAD

WU JIAO AFRIANDI FAHMI SOMA ANDRI KUSUMA HENGKY LOA

DIV. HEAD MARKETING & SALES 2

ADVISOR

YANTHO SANTOSA ANANG

INTERNATIONAL BUSINESS DEPT. HEAD

ENGINEERING DEPT. HEAD

MARKETING & SALES 2 DEPT. HEAD

MARKETING & SALES 1 DEPT. HEAD

" SURYA PAGI S." KARTIKA CHRISTOPHER LIAWAN

DIRECTOR OPERATIONAL

DIRECTOR MARKETING

NAOKI ISHIKAWA HENGKY LOA PUI SIAT HA

JACKSON TANDIONO

KOMITE P2K3CORPORATE

SECRETARY & LEGALINTERNAL AUDIT

MANAGEMENT REPRESENTATIVE

PRESIDENT DIRECTOR

BOARD OF COMMISIONER

KOMITE AUDITHENRY GAMRA RACHMAT

SBU 1 (MANUFACTURE) SBU 2 (PE) GENERAL

Sumber: Perseroan

Page 121: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

99

H. TANGGUNG JAWAB SOSIAL PERUSAHAAN (CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY/CSR)

Perseroan percaya bahwa tanggung jawab sosial merupakan bagian yang wajib dilakukan oleh Perseroan sebagai bentuk kepedulian dan partisipasi terhadap masyarakat di Indonesia untuk membantu dan mendorong kemajuan masyarakat Indonesia. Sebagai wujud atas kepedulian tersebut, Perseroan turut berpartisipasi dalam program-program CSR berikut:

No. Kegiatan Donasi Tahun1. Santunan yatim piatu 5.000.000 Tiap tahun2. Penyembelihan hewan kurban 7.000.000 Tiap tahun3. Partisipasi kegiatan di lingkungan 4.000.000 Tiap tahun4. Perbaikan infrastruktur di lingkungan 5.000.000 Tiap tahun

Mengingat dampak positif dari kegiatan CSR, Perseroan mempertimbangkan untuk lebih aktif lagi melakukan kegiatan CSR lainnya pada tahun-tahun mendatang dan/atau dikembangkan baik dari segi jumlah kepesertaan maupun jenis kegiatan.

I. SUMBER DAYA MANUSIA

Perseroan menyadari bahwa karyawan merupakan aset yang paling berharga untuk mendukung kesuksesan dan keberhasilan Perseroan saat ini dan di masa yang akan datang. Dalam mendukung terciptanya suasana kerja yang kondusif, Perseroan berupaya untuk terus memberikan serangkaian program pelatihan maupun fasilitas dan tunjangan yang dapat meningkatkan kemampuan dan motivasi kerja karyawannya.

Pada tanggal Prospektus ini diterbitkan, kegiatan pengembangan sumber daya manusia yang dilakukan Perseroan difokuskan untuk mendorong dan mengembangkan potensi dari masing-masing karyawan untuk dapat belajar dan tumbuh, sehingga dapat membantu tercapainya tujuan dan kesuksesan kegiatan usaha Perseroan. Adapun beberapa program pengembangan sumber daya manusia Perseroan yang telah diterapkan pada tanggal Prospektus ini diterbitkan, di antaranya adalah sebagai berikut:

• Pelatihan internal yang dilakukan sesuai dengan kebutuhan pengembangan kompetensi untukmendukung kinerja karyawan Perseroan. Pelatihan ini diselenggarakan oleh Perseroan dengan mengundang narasumber yang dipandang ahli di bidangnya seperti bidang manajemen kualitas (ISO), Supervisory Skill, Basic Statistic, dan Process Capability.

• Pelatihan eksternal yang diberikan kepada karyawan sesuai permintaan karyawan atau divisimasing-masing sehubungan dengan perubahan atau perkembangan terkait divisi tertentu, seperti High Impact Presentation Skill, Leadership for Manager, Preventive Maintenance, Fundamental Leadership, Negotiation Skill, dan Project Management.

Perseroan juga memberikan perhatian terhadap jenjang karir karyawan berdasarkan kinerja karyawan, kondisi Perseroan dan peluang program yang tersedia dengan instansi lain. Pada masa yang akan datang,Perseroanmerencanakanakanadanyakemungkinansinergidenganperusahaanafiliasiyangmembuka peluang bagi karyawan untuk memperoleh ilmu dari perusahaan multinasional (overseas training) yang merupakan hasil dari banyaknya interaksi Perseroan dengan perusahaan multinasional.

Fasilitas dan Tunjangan Karyawan

Pemberian upah, fasilitas dan tunjangan kepada karyawan dilakukan oleh Perseroan berdasarkan tugas dan tanggung jawab yang diterima karyawan dengan mempertimbangkan kinerja serta sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Fasilitas dan tunjangan yang diterima oleh karyawan antara lain:

• Transportasi, termasukkendaraanyangdipinjamkanuntukkaryawan-karyawan levelmanajerialdengan biaya bahan bakar yang ditanggung hingga level tertentu;

• Asuransikesehatandenganpihakketigauntukkaryawan-karyawanmulaidarilevelmanajerialkeatas;

Page 122: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

100

• Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan dan Kesehatan; dan• InsentifberupabonustahunansesuaidengankinerjaPerseroandankaryawantetap. Perseroan telah memenuhi ketentuan tentang Upah Minimum sebagaimana diatur dalam Peraturan Menteri Tenaga Kerja Republik Indonesia Nomor: PER-01/MEN/1999 tanggal 12 Januari 1999 tentang Upah Minimum juncto Keputusan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Republik Indonesia Nomor: KEP-226/MEN/2000 tanggal 5 Oktober 2000 juncto Peraturan Gubernur Provinsi DKI Jakarta Nomor: 227 Tahun 2016 tanggal 31 Oktober 2016 tentang Upah Minimum Provinsi DKI Jakarta 2017, yaitu sebesar Rp 3,355,750,00 (tiga juta tiga ratus lima puluh lima ribu tujuh ratus lima puluh Rupiah) per bulan. Perseroan telah memenuhi kewajibannya untuk membayarkan Upah sesuai dengan ketentuan UMP. Sampai saat ini Perseroan tidak memiliki serikat pekerja.

Berikut rincian mengenai perkembangan jumlah karyawan Perseroan dalam kurun waktu 3 (tiga) tahun terakhir:

PT Sky Energy Indonesia, Tbk

Tabel Komposisi Karyawan Perseroan Menurut Jenjang Status Karyawan

Jenjang Kepangkatan30 September 31 Desember

2017 2016 2015 2014Karyawan Tetap 41 33 29 21Karyawan Tidak Tetap 178 149 54 18Total 219 182 83 39

Tabel Komposisi Karyawan Perseroan Menurut Aktifitas Utama

Jenjang Kepangkatan30 September 31 Desember

2017 2016 2015 2014Direktur 2 2 1 1Pegawai Operasional Pabrik 162 143 57 15Pegawai Administrasi 55 37 25 23Total 219 182 83 39

Tabel Komposisi Karyawan Perseroan Menurut Jenjang Kepangkatan

Jenjang Kepangkatan30 September 31 Desember

2017 2016 2015 2014Direktur 2 2 1 1Manager 5 6 5 4Supervisor 7 5 5 2Officer 3 3 2 2Staff 38 23 13 15Operator 162 143 57 15Total 219 182 83 39

Tabel Komposisi Karyawan Perseroan Menurut Jenjang Pendidikan

Jenjang Pendidikan30 September 31 Desember

2017 2016 2015 2014S2 - S3 2 2 3 -S1 33 21 16 15Diploma 8 6 6 4Non Akademi 176 153 58 20Total 219 182 83 39

Page 123: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

101

Tabel Komposisi Karyawan Perseroan Menurut Jenjang Usia

Jenjang Usia30 September 31 Desember

2017 2016 2015 2014Di atas 50 1 1 1 141 - 50 8 7 5 231 - 40 26 22 20 15Dibawah 30 184 152 57 21Total 219 182 83 39

Komposisi Karyawan Perseroan Menurut Kewarganegaraan

Jenjang Kewarganegaraan 30 September 2017

31 Desember2016 2015 2014

Warga Negara Indonesia 218 181 82 39Warga Negara Asing 1 1 1 -Total 219 182 83 39

Saat ini Perseroan memiliki satu orang tenaga kerja asing yang bekerja di Perseroan yang berkedudukan di Indonesia, dengan rincian sebagai berikut:

No Nama Jabatan Warga Negara

IMTA KITAS

No. Masa Berlaku No. Masa

Berlaku1. Wu Jiao Marketing

Manager Cina 47579/MEN/P/IMTA/2017 02 Juli 2018 2C21AB0320-R 02 Juli

2018

Sampai dengan saat ini , Perseroan tidak memiliki pegawai yang memiliki keahlian khusus dibidangnya.

SeluruhpegawaiPerseroanberaktifitasdikantoroperasionalPerseroan.

Perseroan mengadakan pendidikan dan pelatihan bagi para pegawai secara berkala sesuai dengan jenjang kelompok jabatan:

Nama pelatihan Periode JabatanJSKYE Academy 1x dalam 1 tahun Divisi Marketing Trinitan Core Value 3x dalam 1 tahun Semua pegawai5 R (Resik, Rapi, Ringkas, Rajin, Rawat) 3x dalam 1 tahun Semua pegawaiTrinitan Management System 1x dalam 1 tahun Manajer keatasTrinitan Human Resource Management 1x dalam 1 tahun Manajer keatasTrinitan Financial Management System 1x dalam 1 tahun Manajer keatasTrinitan Green Company 2x dalam 1 tahun Manajer keatasShop-floorLeadershipDevelopmentProgram 3x dalam 1 tahun JuniorOfficersampaiOfficerSupervisory Leadership Development Program 2x dalam 1 tahun SupervisorTraning for Trainer 1x dalam 1 tahun Supervisor keatasTrinitan People Management Development Program 1x dalam 1 tahun Manajer keatasHuman Capital Learning Community 11x dalam 1 tahun Semua PIC divisi human capital Behaviour Event Interview 2x dalam 1 tahun Manajer keatasHealth Talk 5x dalam 1 tahun Semua pegawaiMS Excel 2x dalam 1 tahun Admin

PT Space Energy Indonesia

Sampai saat ini, Entitas Anak belum memiliki karyawan.

Page 124: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

102

J. HUBUNGAN KEPEMILIKAN SERTA PENGURUSAN DAN PENGAWASAN PERSEROAN DENGAN PEMEGANG SAHAM BERBENTUK BADAN HUKUM

Hubungan pengurusan dan pengawasan Perseroan dan pemegang saham berbentuk badan hukum adalah sebagai berikut:

Nama Pengurus Perseroan TGP HitachiJackson Tandiono Direktur Utama Direktur -Hengky Loa Direktur - -Naoki Ishikawa Direktur - -Pui Siat Ha Direktur Independen - -Ferry Joedianto Robertus Tandiono Komisaris Utama - -RichardTandiono Komisaris Komisaris -Henry Gamra Rachmat Komisaris Independen - -

Berikut adalah diagram kepemilikan Perseroan:

Pada tanggal Prospektus ini diterbitkan, Pengendali Perseroan adalah Bpk. Jackson Tandiono.

Page 125: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

103

K. TRANSAKSI DENGAN PIHAK YANG MEMILIKI HUBUNGAN AFILIASI

Dalam kegiatan usaha normal, Perseroan dan Entitas Anak melakukan transaksi usaha dan keuangan dengan pihak berelasi untuk mendukung kegiatan operasional Perseroan.

Pada tanggal 30 September 2017, 31 Desember 2016, 2015 dan 2014, transaksi antara Perseroan dan EntitasAnakdanPihakTerafiliasiadalahsebagaiberikut:

No Pihak-pihakTerafiliasi SifatHubunganAfiliasi Sifat Transaksi1 PT Matra Mandiri Prima Pemegang saham yang sama dengan

PerseroanPiutang usaha, Penjualan, Piutang lain-lain, Uang muka Penjualan

2 PT Tripilar Bumi Lestari Pemegang saham yang sama dengan Perseroan

Piutang lain-lain, Utang usaha, Pembelian, Pembelian aset tetap, Sewa bangunan

3 PT Global Packaging System Pemegang saham yang sama dengan Perseroan

Utang usaha, Pembelian

4 PT Hitachi High-Technologies Indonesia

Pemegang saham yang sama dengan Perseroan

Piutang usaha, Penjualan, Utang usaha, Pembelian

5 PT Nipress Tbk Manajemen kunci yang sama dengan Perseroan

Piutang usaha, Penjualan, Utang usaha, Pembelian, Utang lain-lain

6 PT Garda Persada Manajemen kunci yang sama dengan Perseroan

Piutang usaha, Penjualan

7 Jackson Tandiono Direktur utama Piutang lain-lain, Utang lain-lain8 Richard Tandiono Komisaris Utang lain-lain

SaldodantransaksidenganPihakTerafiliasiadalahsebagaiberikut:

Piutang Usaha

(dalam Jutaan Rupiah)

Keterangan30 September 31 Desember

2017 2016 2015 2014PT Matra Mandiri Prima 57.998 68.391 34.535 11.434PT Garda Persada 3.702 531 3.440 15PT Nipress Tbk 150 100 62 -PT Hitachi High-Technologies Indonesia - 40 - 35Jumlah 61.850 69.062 38.037 11.484

Piutang Lain-lain

(dalam Jutaan Rupiah)

Keterangan30 September 31 Desember

2017 2016 2015 2014PT Matra Mandiri Prima 5.000 - - -Jackson Tandiono 2.255 - - -PT Tripilar Bumi Lestari - 5.000 5.000 -Jumlah 7.255 5.000 5.000 -

Uang Muka Penjualan

(dalam Jutaan Rupiah)

Keterangan30 September 31 Desember

2017 2016 2015 2014PT Matra Mandiri Prima - - 7.000 -

Page 126: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

104

Utang Usaha

(dalam Jutaan Rupiah)

Keterangan30 September 31 Desember

2017 2016 2015 2014PT Nipress Tbk 60.871 29.915 33.189 23.351PT Global Packaging System 131 - 12 -PT Matra Mandiri Prima 177 - - -PT Tripilar Bumi Lestari - - 2.500 50PT Hitachi High-Technologies Indonesia - - - 776Jumlah 61.179 29.915 35.701 24.177

Utang Lain-lain

(dalam Jutaan Rupiah)

Keterangan30 September 31 Desember

2017 2016 2015 2014PT Nipress Tbk 21.700 - - -Jackson Tandiono 175 - - -Richard Tandiono 50 - - -Jumlah 21.925 - - -

Penjualan

(dalam Jutaan Rupiah)

Keterangan30 September 31 Desember

2017 2016 2015 2014PT Matra Mandiri Prima 43.610 92.436 43.466 44.318PT Garda Persada 4.358 33.076 16.965 28PT Nipress Tbk 424 100 762 -PT Hitachi High-Technologies Indonesia - 40 - 36Jumlah 48.392 125.652 61.193 44.382

Pembelian (dalam Jutaan Rupiah)

Keterangan30 September 31 Desember

2017 2016 2015 2014PT Nipress Tbk 103.237 212.762 265.408 81.728PT Global Packaging System 345 - 138 -PT Matra Mandiri Prima 204 - - -PT Tripilar Bumi Lestari - - 2.500 50PT Hitachi High-Technologies Indonesia - - - 1.939Jumlah 103.786 212.762 268.046 83.717

Pembelian Aset Tetap

(dalam Jutaan Rupiah)

Keterangan30 September 31 Desember

2017 2016 2015 2014PT Tripilar Bumi Lestari 36.500 - - -

Sewa Bangunan

(dalam Jutaan Rupiah)

Keterangan30 September 31 Desember

2017 2016 2015 2014PT Tripilar Bumi Lestari 1.025 1.500 1.650 1.375

Seluruh transaksi diatas telah dilaksanakan secara wajar.

Page 127: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

105

Dalamhal terdapat transaksi dengan pihak afiliasi setelahPernyataanPendaftaranmenjadi efektif,maka Perseroan akan memenuhi ketentuan Peraturan No. IX.E.1.

SetiaptransaksidenganpihakafiliasiyangakanberlanjutsetelahefektifnyaPernyataanPendaftaran,transaksi tersebut telah dilaksanakan dengan wajar menurut pertimbangan internal manajemen Perseroan, dimana transaksi tersebut dilaksanakan dengan perbandingan serta analisis manfaat dan biaya apabila transaksi dilaksanakan dengan pihak ketiga.

L. KETERANGAN SINGKAT MENGENAI PENYERTAAN SAHAM

Berikut merupakan keterangan mengenai penyertaan saham Perseroan pada PT Space Energy Indonesia (selanjutnya disebut “SEI”) yaitu:

Akta Pendirian, Anggaran Dasar dan Perubahannya

SEI didirikan berdasarkan Akta Pendirian PT Space Energy Indonesia Nomor: 23 tanggal 20 Oktober 2009, yang dibuat di hadapan Petrus Suandi Halim, S.H., Notaris di Jakarta, akta mana telah mendapat pengesahan dari Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia berdasarkan Keputusan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Nomor: AHU-58520.AH.01.01.Tahun 2009 tanggal 01 Desember 2009 dan telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0079901.AH.01.09.Tahun 2009 tanggal 01 Desember 2009, perubahan terakhir Anggaran Dasar SEI adalah sebagaimana tercantum dalam Akta Pernyataan Keputusan Pemegang Saham PT Space Energy Indonesia Nomor: 45 tanggal 27 September 2017, yang dibuat dihadapan Petrus Suandi Halim, S.H., Notaris di Jakarta, akta mana telah mendapat persetujuan dari Menteri Hukum Dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia berdasarkan Surat Keputusan Nomor: AHU-0020058.AH.01.02.Tahun 2017 tertanggal 29 September 2017 dan telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0121554.AH.01.11.Tahun 2017 tanggal 29 September 2017, serta telah dicatat dalam Database Sisminbakum Departemen Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia sesuai dengan (i) Surat Nomor: AHU-AH.01.03-0176000 tanggal 29 September 2017 perihal Penerimaan Pemberitahuan Perubahan Anggaran Dasar Perseroan dan telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0121554.AH.01.11 Tahun 2017 tanggal 29 September 2017 ii) Surat Nomor: AHU-AH.01.03-0176001 tanggal 29 September 2017 perihal Penerimaan Pemberitahuan Perubahan Data Perseroan dan telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0121554.AH.01.11. Tahun 2017 tanggal 29 September 2017.

Kegiatan Usaha

Maksud dan Tujuan Perseroan ialah menjalankan usaha dalam bidang perdagangan, jasa, pembangunan, industri dan pertambangan.

Untuk mencapai maksud dan tujuan tersebut diatas SEI dapat melaksanakan kegiatan usaha sebagai berikut:

• Menjalankan usaha di bidang perdagangan yang meliputi perdagangan termasuk pula impor,ekspor dan perdagangan antar pulau baik untuk perhitungan sendiri maupun secara komisi atas perhitugan pihak lain, dan bertindak sebagai distributor, grosier, suplier, leveransier, waralaba dan commision house, agen dan sebagai perwakilan dari badan-badan perusahaan lain, baik dari dalam negeri maupun luar negeri, khususnya barang- barang yang berkaitan dengan pembangkit energy listrik, energy alternatif/energy terbarukan dan barang-barang turutannya;

• Menjalankan usaha-usaha dibidang jasa yang meliputi konsultan bidang energy, riset danpengembangan energy, konsultasi bisnis manajemen, jasa penunjang ketenagalistrikan, energy alternatif/energy terbarukan , pelatihan dan keterampilan, jasa periklanan, promosi dan reklame, jasa pemasangan/perakitan, perbaikan (reparasi), pemeliharan, survey terhadap berbagai peralatan dan barang jasa elektrikal dan mekanikal dan instalasi alat-alat teknik serta energy, termasuk energy alternatif/energy terbarukan serta bidang usaha terkait;

• Berusaha dalam bidang pembangunan yang meliputi kontraktor, perencanan, pengawasankonstruksi beserta fasilitas-fasilitasnya, mengerjakan pembebasan, pembukaan, pengurugan, pemerataan dan berusaha dalam bidang pemborong, khususnya bidang energy, termasuk energy alternatif/energy terbarukan serta kegiatan usaha terkait;

Page 128: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

106

• Berusahadalamberbagaibidangindustri,antaralainindustripembangkitlistrik,energyalternatif/energy terbarukan, industri manufacturing energy alternatif/energy terbarukan;

• Menjalankan usaha dalam bidang pertambangan, geothermal yang meliputi eksplorasi danteknologi pertambangan serta area komoditi hasil eksplorasi serta ekonomi pemasarannya dan subbidang pertambangan lainnya serta kegiatan usaha terkait.

Perizinan dan Persetujuan Penting Sehubungan Dengan Usaha Dan Kegiatan-Kegiatan SEI

1. Surat Keterangan Domisili Perusahaan Surat Keterangan Nomor : 503/190/IX-Pemb.&Perekonomian tanggal 25 September 2017,

yang dikeluarkan oleh Kelurahan Tugu, Kecamatan Cimanggis Pemerintahan Kota Depok, yang menerangkan bahwa SEI berdomisili di Jl. Raya Bogor KM. 31 RT 01/01 Kelurahan Tugu Kecamatan Cimanggis, yang berlaku sampai dengan tanggal 25 September 2018.

2. Surat Izin Usaha Perdagangan (SIUP) Menengah Surat Izin Usaha Perdagangan (SIUP) Kecil Nomor : 0294/10-27/PM/XI/2017 tanggal 3 November

2017, yang dikeluarkan oleh Kepala Badan Penanaman Modal Dan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu Pemerintah Kota Depok, yang menerangkan bahwa SEI yang beralamat di Jl. Raya Bogor Km. 31 RT. 001/001, Kel. Tugu, Kec. Cimanggis, bergerak dalam Kegiatan Usaha (KBLI) 4659 dan 7020 yaitu Alat Peralatan Konstruksi/Mesin-mesin, Suku Cadang dan Perlengkapannya; dan Jasa Konsultasi Manajemen, yang berlaku selama SEI menjalankan usahanya dengan kewajiban untuk mendaftar ulang SIUP pada tanggal 2 November 2022.

3. Tanda Daftar Perusahaan Tanda Daftar Perusahaan Nomor : 10.27.1.46.02821 tanggal 3 November 2017, yang dikeluarkan

oleh Kepala Badan Penanaman Modal Dan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu Pemerintah Kota Depok, yang menerangkan bahwa telah terdaftarnya SEI yang berdomisili di Jl. Raya Bogor KM. 31 RT 01/01 Kelurahan Tugu Kecamatan Cimanggis, dengan kegiatan usaha pokok Perdagangan Besar Mesin, Peralatan dan Perlengkapan Lainnya yang dimiliki sendiri atau disewa, dengan Nomor KBLI : 46599, yang berlaku sampai dengan tanggal 10 Februari 2020.

4. Nomor Pokok Wajib Pajak Kartu Nomor Pokok Wajib Pajak: 21.135.882.5-412.000 tanggal 25 November 2009 untuk

PT. Space Energy Indonesia yang beralamat di Jl. Raya Bogor Km. 31 RT 01 RW 01 Tugu Cimanggis Depok.

5. Surat Keterangan Terdaftar Surat Keterangan Terdaftar No: PEM-04845/WPJ.22/KP.0903/2009 tanggal 25 November 2009,

yang dikeluarkan oleh Kepala Kantor Pjs. Kepala Seksi Pelayanan, yang menyatakan bahwa SEI memiliki kewajiban pajak atas PPh Pasal 4 ayat(2), PPh Pasal 15, PPh Pasal 19, PPh Pasal 21, PPh Pasal 22, PPh Pasal 23, PPh Pasal 25, PPh Pasal 26, dan PPh Pasal 29.

6. Surat Pengukuhan Pengusaha Kena pajak Surat Pengukuhan Pengusaha Kena Pajak Nomor : PEM-04861/WPJ.22/KP.0903/2009 tanggal

30 November 2009, yang dikeluarkan oleh Kepala Seksi Pelayanan (yang bertindak atas nama) Kepala Kantor Pelayanan Pajak Pratama Depok, yang menyatakan bahwa SEI memiliki kewajiban Pajak atas PPn.

Ikhtisar Data Keuangan Penting

Tabel di bawah ini menyajikan ikhtisar data keuangan SEI yang bersumber dari laporan keuangan auditan SEI untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2017 dan tahun yang berakhir pada tanggal-tanggal 31 Desember 2016, 2015 dan 2014, yang telah diaudit oleh Kantor Akuntan Publik Hadori Sugiarto Adi & Rekan (anggota dari HLB International) berdasarkan standar audityangditetapkanolehIAPI,denganpendapatwajartanpamodifikasian.

Page 129: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

107

LAPORAN POSISI KEUANGAN

(dalam jutaan Rupiah)

Keterangan30 September

201731 Desember

2016 2015 2014Jumlah Aset 2.500 250 250 250Jumlah Liabiltas - - - -Jumlah Ekuitas 2.500 250 250 250

LAPORAN LABA RUGI DAN PENGHASILAN KOMPREHENSIF LAIN

(dalam jutaan Rupiah)

Keterangan 30 September 2017

31 Desember2016 2015 2014

Penjualan - - - -Beban Pokok Penjualan - - - -Pendapatan (Beban) Lain-lain (0,230) - - -Laba (Rugi) Periode/Tahun Berjalan (0,230) - - -

Aset

Tanggal 30 September 2017 dibandingkan dengan tanggal 31 Desember 2016, 2015 dan 2014Aset Perseroan meningkat 899,91% menjadi Rp 2.500 juta pada tanggal 30 September 2017 dari Rp 250 juta pada tanggal 31 Desember 2016, 2015 dan 2014. Peningkatan ini disebabkan oleh meningkatnya jumlah bank dan piutang lain-lain.

Ekuitas

Tanggal 30 September 2017 dibandingkan dengan tanggal 31 Desember 2016, 2015 dan 2014Ekuitas Perseroan meningkat 899,91% menjadi Rp 2.500 juta pada tanggal 30 September 2017 dari Rp 250 juta pada tanggal 31 Desember 2016, 2015 dan 2014. Peningkatan ini disebabkan oleh meningkatnya jumlah modal ditempatkan dan disetor penuh.

Laba (Rugi) Periode/Tahun Berjalan

Periode pada tanggal 30 September 2017 dibandingkan dengan periode pada tanggal 30 September 2016Rugi komprehesif periode/tahun berjalan Perseroan meningkat 100% menjadi Rp 0,230 juta untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada 30 September 2017 yang disebabkan oleh kenaikan beban lain-lain Perseroan.

Sampai saat ini, tidak ada kontribusi pendapatan Entitas Anak terhadap Perseroan.

Susunan Pengurusan Dan Pengawasan

Berdasarkan Akta Pernyataan Keputusan Pemegang Saham PT Space Energy Indonesia Nomor: 45 tanggal 27 September 2017, yang dibuat dihadapan Petrus Suandi Halim, S.H., Notaris di Jakarta, susunan anggota Direksi dan Dewan Komisaris SEI adalah sebagai berikut: DIREKSIDirektur : Jackson Tandiono

DEWAN KOMISARISKomisaris : Richard Tandiono

Page 130: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

108

Struktur Permodalan dan Susunan Pemegang Saham

Berdasarkan Akta Pernyataan Keputusan Pemegang Saham PT Space Energy Indonesia Nomor: 45 tanggal 27 September 2017, yang dibuat dihadapan Petrus Suandi Halim, S.H., Notaris di Jakarta, susunan pemegang saham SEI adalah sebagai berikut:

KeteranganNilai Nominal Rp 100.000 per Saham

Jumlah Saham Nilai Nominal (Rp ) %Modal Dasar 100.000 10.000.000.000Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh: 1. PT Sky Energy Indonesia 24.750 2.475.000.000 992. Jackson Tandiono 250 25.000.000 1Jumlah Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh 25.000 2.500.000.000 100Saham dalam Portepel

M. PERJANJIAN-PERJANJIAN PENTING

PERJANJIAN-PERJANJIAN PEMBIAYAAN DARI LEMBAGA PERBANKAN

Pada tanggal Prospektus ini diterbitkan, Perseroan melakukan perjanjian-perjanjian kredit terkait dengan kegiatan usaha Perseroan. Berikut penjelasan mengenai masing-masing fasilitas:

1. PT BANK RESONA PERDANIA

Perseroan (Debitur) telah menerima fasilitas kredit dari PT Bank Resona Perdania (selanjutnya disebut “Bank”). Adapun dokumen-dokumen fasilitas kredit ini adalah sebagai berikut :

a) Perjanjian Fasilitas Nomor : FH0183 tanggal 05 Desember 2016, yang dibuat dibawah tangan dan bermaterai cukup;

b) Perubahan Perjanjian Fasilitas Nomor : FH0183 tanggal 04 Mei 2017, yang dibuat dibawah tangan dan bermaterai cukup; dan

c) Perubahan Perjanjian Fasilitas Nomor : FH0183 tanggal 24 November 2017, yang dibuat dibawah tangan dan bermaterai cukup.

Ketentuan-ketentuan dan syarat-syarat kredit sesuai dokumen-dokumen tersebut diatas adalah

sebagai berikut:

No. Fasilitas Jumlah Fasilitas Bunga Jatuh Tempo1. Pinjaman Berjangka Tidak ada Tidak ada Tidak ada2. Pinjaman Bergulir

dengan No. Referensi FH018321FL

Maksimum USD 5,000,000, termasuk di dalam nilai limit gabungan sebesar USD 5,000,000 untuk i) fasilitas pinjaman bergulir dengan No. Ref FH018321FL; ii) Letter of Credit dengan No. Referensi FH018351LC; dan iii) Trust Receipt dengan No. Referensi FH018371TR

a. Dalam mata uang IDR, bunga sebesar COLF+2,5% per tahun, floating;

b. Dalam mata uang USD, bunga sebesar COLF+2,5% per tahun, floating

05 Desember 2018

3. Overdraft Tidak ada Tidak ada Tidak ada

4. Bank Garansi Tidak ada Tidak ada Tidak ada

5.Letter of Credit dengan No. Referensi FH018351LC

Maksimum USD 5,000,000, termasuk di dalam nilai limit gabungan sebesar USD 5,000,000 untuk i) fasilitas pinjaman bergulir dengan No. Ref FH018321FL; ii) Letter of Credit dengan No. Referensi FH018351LC; dan iii) Trust Receipt dengan No. Referensi FH018371TR

- 05 Desember 2018

6. Forward Exchange Tidak ada Tidak ada Tidak ada

Page 131: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

109

No. Fasilitas Jumlah Fasilitas Bunga Jatuh Tempo7. Trust Receipt dengan

No. Referensi FH018371TR

Maksimum USD 5,000,000, termasuk di dalam nilai limit gabungan sebesar USD 5,000,000 untuk i) fasilitas pinjaman bergulir dengan No. Ref FH018321FL; ii) Letter of Credit dengan No. Referensi FH018351LC; dan iii) Trust Receipt dengan No. Referensi FH018371TR

a. Dalam mata uang IDR, bunga sebesar COLF+2,5% per tahun,fixed;

b. Dalam mata uang USD, bunga sebesar COLF+2,5% per tahun,fixed.

05 Desember 2018

8. Nego Ekspor Tidak ada Tidak ada Tidak ada

Terhadap fasilitas kredit tersebut diatas, mengacu pada syarat dan ketentuan sebagai berikut:

Jaminan : a. Jaminan Pribadi dari Jackson Tandionob. Perjanjian Gadai atas rekening/deposito senilai USD 1,500,000

yang dibuat oleh Debitur dan BankDomisili Hukum : Republik IndonesiaPenyelesaian Perselisihan

: Kantor Panitera Pengadilan Negeri Jakarta Pusat

Kewajiban : Kecuali Bank secara tertulis menetapkan lain, Debitur wajib untuk: 1. Mematuhi dan melaksanakan setiap dan seluruh ketentuan

dokumen-dokumen pembiayaan sebagaimana mestinya dan tepat pada waktunya.

2. Mentaati setiap undang-undang, peraturan pemerintah, kebijakan pemerintah, petunjuk atau instruksi dari pemerintah yang berlaku terhadap debitur.

3. Dan debitur akan memastikan bahwa obligor lainnya akan menjaga dalam keadaan dan kondisi baik (kerusakan karena pemakaian yang wajar dikecualikan) seluruh aset yang diperlukan dalam menjalankan kegiatan usahanya.

4. Tanpa mengesampingkan ketentuan-ketentuan dokumen-dokumen jaminan, debitur harus memastikan bahwa kewajiban debitur dan obligor lainnya berdasarkan dokumen-dokumen pembiayaan akan berperingkat pada saat apapun sedikitnya pari passu (setara) dalam hak prioritas dan pembayaran klaim atas semua kreditur lainnya yang tanpa jaminan dan bukan subordinasi, kecuali untuk kewajiban yang diminta untuk diutamakan oleh hukum yang berlaku kepada perusahaan secara umum.

5. Membayar seluruh jumlah yang jatuh tempo dari debitur dengan tepat waktu dan sebaliknya mematuhi (dan memastakan bahwa obligor lainnya mematuhi) kewajiban-kewajibannya berdasarkan dokumen-dokumen pembiayaan dimana debitur atau obligor lainnhya merupakan pihak.

6. Segera memberitahukan kepada bank secara tertulis tentang adanya setiap perkara yang melibatkan debitur atau obligor lainnya, baik perdata, tata usaha negara, kepailitan, tuntutan pajak, penyidikan maupun perkara pidana yang akan mempengaruhi usaha maupun harta kekayaan debitur atau obligor lainnya.

7. Segera memberitahukan kepada bank secara tertulis setiap kali terjadi perubahan anggaran dasar serta perubahan susunan direksi atau dewan komisaris debitur atau obligor lainnya. Pemberitahuan tersebut harus melampirkan dokumen-dokumen pendukung yang dinyatakan sesuai aslinya.

8. Segera memberitahukan kepada bank secara lisan maupun tertulis atas perubahan kegiatan usaha, kondisi usaha, harta kekayaan dan aset debitur atau obligor lainnya, termasuk tetapi tidak terbatas setiap kali terdapat hal-hal yang mungkin akan timbul dikemudian hari yang membawa dampak negatif bagi debitur atau obligor lainnya.

Page 132: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

110

9. Membayar seluruh biaya yang timbul dan berhubungan dengan pemberian fasilitas serta pelaksanaan syarat-syarat dan ketentuan-ketentuan dokumen-dokumen pembiayaan meskipun fasilitas tidak digunakan dan atau dokumen-dokumen pembiayaan dibatalkan.

10. Memeberikan setiap data dan keterangan yang diminta oleh bank yang berhubungan dengan pemberian fasilitas dan jaminan, serta hal-hal yang berhubungan dengannya.

11. Mempertahankan hakatas kekayaan intelektual, antara lain hak cipta, paten dan merek yang dimiliki oleh debitur.

12. Menyerahkan (i) laporan keuangan debitur setiap saat diminta oleh bank, (ii) laporan keuangan internal debitur yang terbaru setiap 3 (tiga) bulan sekali yang selambat-lambatnya harus diterima oleh bank pada bulan ketiga setelah tutup buku laporan keuangan internal yang bersangkutan, dan (iii) laporan keuangan tahunan debitur (neraca dan laba rugi) yang telah diaudit harus diberiakn kepada bank paling lambat 6 (enam) bulan setelah akhir tutup tahun buku.

13. (dan debitur akan memastian bahwa obligor lainnya akan segera melakukan segala tindakan tersebut atau menandatangani segala dokumen tersebut (termasuk pengalihan, pemindahtanganan, pemberitahuan, pembebanan dan instruksi) sebagaimana bank dapat menentukan (dan dalam bentuk sebagaimana bank dapat meminta untuk kepentingan bank atau nominee-nya:

a. Untuk menyempurnakan jaminan yang dibuat atau dimaksudkan untuk dibuat berdasarkan atau yang dibuktikan dengan dokumen-dokumen jaminan (yang dapat mencakup penandatanganan hak tanggungan, pengalihan atau jaminan lainnya atas semua atau setiap aset yang, atau dimaksudkan untuk menjadi, jaminan) atau untuk pelaksanaan hak, kekuasaan dan upaya hukum dari bank yang disediakan oleh atau sesuai dengan dokumen- dokumen pembiayaan atau oleh hukum.

b. Untuk memberikan bank jaminan atas setiap properti dan aset yang terletak dalam yurisdiksi manapun yang setara atau serupa dengan jaminan yang dimaksudkan diberikan oleh atau sesuai dengan dokumen jaminan;dan/atau

c. Untuk memfasilitasi realisai aset yang, atau dimaksudkan untuk menjadi, jaminan.

14. (dan debitur akan memastikan bahwa obligor lainnya akan) mengambil semua tidakan yang dapat diambilnya (termasuk melakukan semua pendaftaran dan registrasi sebagaimana diperlukan untuk tujuan pembuatan, penyempurnaan, perlindungan, atau pemeliharaan dari setiap jaminan yang diberikan atau dimaksudkan untuk diberikan kepada bank oleh atau sesuai dengan dokumen-dokumen pembiayaan.

Page 133: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

111

Pembatasan : Debitur tidak diperkenankan untuk melakukan hal-hal dibawah ini, tanpa persetujuan tertlis terlebih dahulu dari bank (Pasal 12):1. Memperoleh pinjaman uang atau fasilitas kredit baru dari pihak

lain kecuali dari bank lain dan/atau pemegang saham debitur.2. Meminjamkan uang, mengikatkan diri sebagai penanggung/

penjamin dalam bentuk dan dengan nama apapun dan/atau mengagunkan harta kekayaan debitur kepada pihak lain, termasuk namun tidak terbatas kepada perusahaan afiliasnya baik yangterkait secara langsung maupun tidak langsung dengan debitur, maupun kepada pihak ketiga yang tidak terkait dengan debitur, kecuali dalam rangka menjalankan kegiatan usaha sehari-hari.

3. Debitur tidak akan (dan debitur akan memastikan bahwa obligor lainnya tidak akan) melangsungkan suatu transaksi atau serangkaian transaksi (baik terkait ataupun tidak) dan baik sukarela ataupun tidak untuk menjual, menyewakan, mengalihkan atau denga cara lain melepaskan suatu aset selain untuk melaksanakan kegiatan usahanya sehari-hari.

4. Apabila debitur berbentuk badan hukum:a. Melakukan peleburan, penggabungan, pengambilalihan,

penyertaan modal, pembubaran/likuidasi atau meminta perusahaannya dinyatakan pailit oleh pengadilan niaga.

b. Mengubah status badan hukum.5. Melakukan transaksi dengan pihak lain, termasuk kepada

perusahaanafiliasiataukepadapemegangsahamdebitur,kecualidilakukan dalam batas kewajaran (arm’s legth).

6. Debitur tidak akan (dan debitur harus memastikan bahwa obligor lainnya tidak akan) membuat atau mengadakan pemberitahuan apapun, jumpa pers atau publisitas lainnya sehubungan dengan perjanjian atau dalam hal apapun terkait dengan fasilitas atau membuat rujukan terhadap bank.

Keterangan: Terkait hal-hal tersebut diatas, Perseroan: 1. Telah mengajukan Permohonan Persetujuan Serta Pemberitahuan Atas Tindakan-Tindakan Korporasi Yang Telah

Dan Akan Dilakukan Oleh Perseroan kepada PT Bank Resona Perdania melalui Surat Nomor : 921/SKY/X/2017 tanggal 14 Oktober 2017 terkait dengan penawaran umum (Initial Public Offering/IPO) serta persetujuan terhadap tindakan-tindakan korporasi yang telah dan akan dilakukan oleh Perseroan selama memperoleh fasilitas kredit dan telah memperoleh persetujuan dari PT Bank Resona Perdania sesuai dengan Surat Nomor : 005/BDD4/XI/2017 tanggal 22 Nopember 2017.

2. Sesuai dengan Surat Pernyataan Perseroan tanggal 20 November 2017, Perseroan tidak memiliki kewajiban yang harus dipenuhi kepada Jackson Tandiono selaku pihak yang memberikan jaminan dalam Perjanjian Kredit dengan PT Bank Resona Perdania.

2. THE HONGKONG AND SHANGHAI BANKING CORPORATION LIMITED (HSBC)

Fasilitas Kredit Limit Gabungan dan Fasilitas Treasury

Perseroan (Debitur) telah menerima fasilitas kredit berupa Fasilitas Kredit Limit Gabungan dan Fasilitas Treasury dari The Hongkong and Shanghai Banking Corporation Limited (selanjutnya disebut ”Bank”). Adapun dokumen-dokumen perjanjian fasilitas kredit ini adalah sebagai berikut:

a) Perjanjian Pemberian Fasilitas Perbankan Korporasi/Corporate Facility Agreement Nomor: JAK/140677/U/140616 tanggal 17 Juli 2014, yang dibuat dibawah tangan dan bermaterai cukup; dan

b) Perubahan Perjanjian Pemberian Fasilitas Perbankan Korporasi/Amendment To Corporate Facility Agreement Nomor: JAK/150890/U/150902 tanggal 02 Oktober 2015, yang dibuat dibawah tangan dan bermaterai cukup.

Page 134: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

112

Ketentuan-ketentuan dan syarat-syarat kredit sesuai dokumen-dokumen tersebut diatas adalah sebagai berikut:

No. Fasilitas Bunga Jatuh Tempo Jumlah Fasilitas

1. Limit Gabungan, yang terdiri dari: Pengenaan bunga ditentukan sebagai berikut: a. Bunga akan dibebankan

secara harian untuk fasilitas kredit 1.a sampai dengan 1.e sebesar Dolar Amerika Serikat: 5,25% per tahun sedangkan fasilitas kredit 1.f sebesar 5,5% per tahun, di bawah Best Lending Rate (BL.1) (bunga pinjaman terbaik) dari Bank (yang saat ini adalah sebesar 11,244% per tahun, dan akan berfluktuasi sesuaikebijakan Bank).

b. Rupiah: 2% per tahun di bawah Best Lending Rate (BL1) (bunga pinjaman terbaik) dari Bank (yang saat ini adalah sebesar 15,1% per tahun, dan akan berfluktuasi sesuaikebijakan Bank.

Yang harus dibayarkan secara bulanan di setiap akhir bulan dengan mendebit rekening manapun milik Debitur yang ada pada Bank.

USD 4,000,000a. Fasilitas Kredit Berdokumen Jangka waktu wesel,

pada saat dokumen ditunjukkan

b. Fasilitas Surat Kredit Berdokumen Dalam Negeri (SKBDN)

Jangka waktu wesel, pada saat dokumen ditunjukan atau maksimal 120 hari

c. Fasilitas Kredit Berdokumen Dengan Pembayaran Tertunda

Jangka waktu wesel, maksimal 120 hari dari ditunjukkannya dokumen secara lengkap

d. Pinjaman Impor Jangka waktu pinjaman, maksimal 120 hari dari tanggal jatuh tempo wesel yang terkait

e. Pembiayaan Supplier Jangka waktu pembiayaan, maksimal 90 hari (dari tanggal pencairan pinjaman hingga tanggal jatuh tempo dari (masing-masing) tagihan yang dibiayai)

f. Pembiayaan Piutang Lokal Maksimal 90 hari (dari tanggal pencairan pinjaman hingga tanggal jatuh tempo dari (masing-masing) tagihan yang dibiayai)

2. Fasilitas Treasury - Jatuh Tempo maksimal 6 bulan

USD 250,000

3. Pinjaman Dengan Pembayaran Tetap

- - USD 2,000,000

Terhadap fasilitas kredit tersebut diatas, mengacu pada syarat dan ketentuan sebagai berikut:

Jangka Waktu : 02 Oktober 2016Perjanjian Jaminan : a. Jaminan Deposito atas nama Debitur senilai USD 800,000

b. Jaminan Fidusia atas mesin-mesin senilai USD 3,500,000c. Jaminan Fidusia atas persediaan barang senilai USD 1,000,000d. Jaminan Fidusia atas piutang senilai USD 4,000,000 (saat ini Bank

memilikijaminanfidusiaataspiutangsenilaiUSD3,500,000)e. Jaminan Pribadi dari Jackson Tandiono senilai USD 6,750,000 (saat

ini Bank memiliki jaminan pribadi dari Jackson Tandiono senilai USD 3,500,000

Domisili Hukum : Republik IndonesiaPenyelesaian Perselisihan

: Kantor Panitera Pengadilan Negeri Jakarta Selatan

Page 135: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

113

Kewajiban : Debitur akan menjaga:a. Rasio Lancar minimal 1,1 kali. Rasio ini akan didefinisikan sebagaiAktiva Lancar dibagi dengan

Kewajiban Lancar. Aktiva Lancardidefinisikansebagaiaktivayangdapatdirealisasikan

dalam satu tahun antara lain meliputi: kas dan bank, surat-surat berharga yang mudah dijual dan tidak dimaksudkan untuk ditahan, deposito jangka pendek, wesel tagih yang akan jatuh tempo dalam waktu satu tahun, piutang usaha, piutang lain-lain yang diharapkan akan direalisasikan dalam waktu satu tahun, persediaan, pembayaran uang muka pembelian aktiva lancar, pembayaran pajak di muka, dan biaya dibayar di muka yang akan menjadi beban dalam waktu satu tahun sejak tanggal neraca.

Kewajiban Lancardidefinisikansebagaikewajibanyangdiharapkanakan dilunasi dalam waktu satu tahun antara lain meliputi: pinjaman bank jangka pendek dan pinjaman lainnya, bagian kewajiban jangka panjang yang akan jatuh tempo dalam waktu satu tahun sejak tanggal neraca, hutang usaha dan biaya yang masih harus dibayar, uang muka penjualan, hutang pembelian aktiva tetap, hutang pajak, hutang dividen, pendapatan yang ditangguhkan, dan kewajiban kontinjen.

b. Rasio Gearing Eksternal pada maksimal 1,5 kali. RasioiniakandidefinisikansebagaiTotal Hutang dari Pihak Eksternal

dibagi dengan Kekayaan Bersih Berwujud ditambah Saham Preferen yang tidak dapat dicairkan ditambah Saham Minoritas.

Pengertian Total Hutang dari Pihak Eksternal mencakup hutang jangka panjang dan pendek dari bank, hutang sewa guna usaha, surat berharga/saham preferen yang dapat dtarik kembali, hutang obligasi atau pinjaman dari pemegang saham yang dibebankan biaya bunga.

Kekayaan Bersih BerwujuddidefinisikansebagaiModalSahamBiasa (termasuk reklasifikasi permanencadangan), labaditahansetelahdividen, cadangan revaluasi aktiva dan cadangan lainnya baik berupa modal atau pendapatan bersifat alami (seperti cadangan premium saham), dikurangi aktiva tidak berwujud.

c. Kecukupan Membayar Hutang minimal 2,5 kali, rasio ini akan didefinisikansebagaiLabasebelumBunga,Pajak,DepresiasidanAmortisasi (EBITDA) dibagi dengan Biaya Bunga dan Hutang jangka panjang jatuh tempo kurang dari setahun.

Pembatasan : Debitur tidak dapat, tanpa persetujuan tertulis dari Bank terlebih dahulu, persetujuan mana tidak akan diberikan tanpa alasan yang wajar:a. Menyatakan atau melakukan pembayaran deviden atau membagikan

modal atau kekayaan kepada pemegang saham dan/atau direksi dari debitur;

b. Membuat, menanggung atau mengijinkan adanya suatu penjaminan atas aktiva tidak bergerak, gadai, hak tanggungan atau hak jaminan apapun juga atas properti, aktiva atau pendapatan dari Debitur, baik yang saat ini atau yang akan diperoleh dikemudian hari termasuk tanah dan bangunan (pabrik) Debitur;

c. Membuat, mengadakan atau mengizinkan/menyetujui suatu hutang ataupun kewajiban apapun (termasuk kewajiban sewa atau jaminan) kecuali untuk (a) hutang yang timbul berdasarkan pada perjanjian dan (b) hutang dagang yang timbul dalam praktek bisnis sehari-hari;

d. Memberikan suatu pinjaman atau kredit kepada perusahaan atau orang lain siapapun juga kecuali untuk kredit yang diberikan secara independen dan lugas dalam praktek bisnis sehari-hari; atau

e. Mengubah susunan pemegang saham Debitur.

Page 136: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

114

Keterangan :Terhadap jangka waktu Perjanjian Kredit yang telah habis tersebut, sesuai dengan Bagian II tentang Ketentuan-Ketentuan Lain pada Perubahan Perjanjian Pemberian Fasilitas Perbankan Korporasi/Amendment To Corporate Facility Agreement Nomor : JAK/150890/U/150902 tanggal 02 Oktober 2015, yang dibuat dibawah tangan dan bermaterai cukup, yang berbunyi sebagai berikut :

”Tanpa mengurangi keberlakukan ketentuan-ketentuan lain di atas, Perjanjian ini berlaku selama 1 (satu) tahun sejak tanggal Perjanjian ini (sebagaimana tersebut di bawah ini) dan akan terus berlaku hingga Bank secara tertulis membatalkan, menghentikan atau membebaskan Debitur dari kewajibannya berdasarkan Perjanjian ini atau perjanjian lain yang berkaitan dengannya.

Sesuai dengan ketentuan tersebut diatas, Perseroan menyatakan dalam Surat Pernyataanya tertanggal 05 Januari 2018, bahwa sampai dengan saat ini, terhadap Perjanjian Kredit antara Perseroan dengan HSBC tidak terdapat pembatalan, penghentian atau pembebasan dari HSBC kepada Perseroan terkait dengan kewajiban Perseroan berdasarkan Perjanjian Kredit, sehingga terkait dengan fasilitas kredit, syarat-syarat serta ketentuan-ketentuan Perjanjian Kredit tersebut masih berlaku dan mengikat antara Perseroan dengan HSBC.

Fasilitas Pinjaman Dengan Pembayaran Tetap

Perseroan (Debitur) telah menerima fasilitas kredit berupa Fasilitas Pinjaman Dengan Pembayaran Tetap dari HSBC (selanjutnya disebut “Bank”), sesuai dengan Akta Perjanjian Pemberian Pinjaman Nomor: 23 tanggal 23 November 2015, yang dibuat dihadapan Yuliana Tutiek Setia Murni,S.H., M.H. Notaris di Kota Jakarta Pusat.

Ketentuan-ketentuan dan syarat-syarat kredit sesuai dokumen-dokumen tersebut diatas adalah sebagai berikut:

Jenis Fasilitas : Fasilitas Pinjaman Dengan Pembayaran TetapJumlah Fasilitas : USD 2,000,000Tujuan Penggunaan : Untuk membiayai pembelian mesinJangka Waktu : Maksimal 5 (lima) tahun dari tanggal dimulainya setiap penarikanBunga : Bunga akan dibebankan atas setiap penarikan secara harian

sebesar 4,75% per tahun di bawah Term Lending Rate (bunga pinjaman berjangka) dari Bank (yang saat ini adalah sebesar 10,7115% per tahun, dan akan berfluktuasi sesuai kebijakanBank yang akan dibayarkan dengan mendebit rekening manapun milik Debitur yang ada pada Bank.

Jaminan : a. Jaminan Fidusia atas mesin-mesin senilai USD 3,500,000 b. Jaminan pribadi Jackson Tandiono sejumlah USD

6,7500,000 (saat ini Bank memiliki jaminan pribadi dari Jackson Tandiono sejumlah USD 3,500,000)

Domisili Hukum : Republik IndonesiaPenyelesaian Perselisihan : Kantor Panitera Pengadilan Negeri Jakarta Selatan

Page 137: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

115

Kewajiban : Debitur akan memastikan:a. Rasio Lancar minimal 1,1 kali. Rasio ini akan didefinisikan sebagaiAktiva Lancar dibagi

dengan Kewajiban Lancar. Aktiva Lancar didefinisikan sebagai aktiva yang dapat

direalisasikan dalam satu tahun antara lain meliputi: kas dan bank, surat-surat berharga yang mudah dijual dan tidak dimaksudkan untuk ditahan, deposito jangka pendek, wesel tagih yang akan jatuh tempo dalam waktu satu tahun, piutang usaha, piutang lain-lain yang diharapkan akan direalisasikan dalam waktu satu tahun, persediaan, pembayaran uang muka pembelian aktiva lancar, pembayaran pajak di muka, dan biaya dibayar di muka yang akan menjadi beban dalam waktu satu tahun sejak tanggal neraca.

Kewajiban Lancar didefinisikan sebagai kewajiban yangdiharapkan akan dilunasi dalam waktu satu tahun antara lain meliputi: pinjaman bank jangka pendek dan pinjaman lainnya, bagian kewajiban jangka panjang yang akan jatuh tempo dalam waktu satu tahun sejak tanggal neraca, hutang usaha dan biaya yang masih harus dibayar, uang muka penjualan, hutang pembelian aktiva tetap, hutang pajak, hutang dividen, pendapatan yang ditangguhkan, dan kewajiban kontinjen.

b. Rasio Gearing Eksternal pada maksimal 1,5 kali. Rasio ini akan didefinisikan sebagai Total Hutang dari

Pihak Eksternal dibagi dengan Kekayaan Bersih Berwujud ditambah Saham Preferen yang tidak dapat dicairkan ditambah Saham Minoritas.

Pengertian Total Hutang dari Pihak Eksternal mencakup hutang jangka panjang dan pendek dari bank, hutang sewa guna usaha, surat berharga/saham preferen yang dapat dtarik kembali, hutang obligasi atau pinjaman dari pemegang saham yang dibebankan biaya bunga.

Kekayaan Bersih Berwujud didefinisikan sebagai ModalSahamBiasa(termasukreklasifikasipermanencadangan),laba ditahan setelah dividen, cadangan revaluasi aktiva dan cadangan lainnya baik berupa modal atau pendapatan bersifat alami (seperti cadangan premium saham), dikurangi aktiva tidak berwujud.

c. Kecukupan Membayar Hutang minimal 2,5 kali, rasio ini akan didefinisikan sebagai Laba sebelum Bunga, Pajak,Depresiasi dan Amortisasi (EBITDA) dibagi dengan Biaya Bunga dan Hutang jangka panjang jatuh tempo kurang dari setahun.

Page 138: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

116

Pembatasan : Debitur dengan ini setuju bahwa hingga seluruh kewajiban Debitur berdasarkan pada atau terkait dengan Perjanjian ini telah dibebaskan secara penuh oleh Bank secara tertulis, Debitur tidak akan:a. Melakukan likuidasi, pembubaran atau menggabungkan

atau mengkonsolidasikan diri dengan perusahaan manapun atau mengijinkan perusahaan manapun untuk menggabungkan diri dengan Debitur atau untuk mengambil-alih seluruh atau sebagian besar dari aset atau permodalan dari perusahaan manapun.

b. Membeli, mengambil alih atau menyebabkan timbulnya suatu kewajiban untuk membeli atau mengambil alih suatuatauseluruhasetataubisnisdariorang,firmaatauperusahaan manapun, kecuali dalam rangka kegiatan usaha normalnya yang saat ini dilakukan.

c. Membuat, menanggung atau mengijinkan timbulnya penjaminan apapun juga, termasuk jaminan atas benda tetap dan/atau tanah, gadai atau jaminan secara umum, atas aset dan/atau hak yang dimiliki oleh Debitur termasuk tanah dan bangunan (pabrik) Debitur kecuali yang telah ada pada saat tanggal Perjanjian dan diakui oleh Bank.

d. Memberikan pinjaman atau kredit kepada siapapun juga, kecuali pinjaman atau kredit yang diberikan persyaratan yang wajar dalam rangka kegiatan usaha normal dari Debitur.

e. Menjual, menyewakan, menyerahkan, mengalihkan atau memberikan aset manapun dari Debitur yang dapat merubah sifat dari kegiatan usaha Debitur secara material.

f. Membuat, mengadakan, menyebabkan timbulnya, menanggung, menerima atau dengan cara apapun menjadi atau tetap memiliki tanggung jawab atas Kewajiban apapun, kecuali (i) hutang yang dibuat berdasarkan pada Perjanjian, dan (ii) hutang yang telah ada yang telah diberitahukan dan diakui oleh Bank.

g. Menyatakan atau melakukan pembayaran deviden atau pembagian modal atau aset kepada para pemegang saham dan/atau direksi dari Debitur.

h. Melanggarsuatukesanggupan,baikkesanggupanfinansialatau lainnya yang tersebut dalam Perjanjian ini.

Keterangan: Terkait hal-hal tersebut diatas:1. Perseroan telah mengajukan Permohonan Persetujuan Serta Pemberitahuan Atas Tindakan-Tindakan Korporasi

Yang Akan Dilakukan Oleh Perseroan kepada The Hongkong and Shanghai Banking Corporation Limited (HSBC) melalui Surat Nomor : 748/SKY/IX/2017 tanggal 12 September 2017 terkait dengan i) memperoleh fasilitas pinjaman dan pembiayaan; ii) pengalihan saham; iii) perubahan struktur permodalan; iv) pembagian saldo laba (deviden); v) perubahan nilai nominal dan struktur permodalan; vi) pembelian aset; vii) pengalihan (take over) pinjaman; dan viii) dalam rangka penawaran umum (Initial Public Offering). Terhadap hal tersebut HSBC telah memberikan persetujuannya.

2. Sesuai dengan Surat Pernyataan Perseroan tanggal 20 November 2017, Perseroan tidak memiliki kewajiban yang harus dipenuhi kepada Jackson Tandiono selaku pihak yang memberikan jaminan dalam Perjanjian Kredit dengan PT Bank Resona Perdania.

3. Perseroan telah mengajukan permohonan penyesuaian ketentuan pembatasan-pembatasan (covenants) dalam Perjanjian Kredit kepada krediturnya HSBC sesuai dengan Surat Nomor : 013/SKY/I/2018 tanggal 10 Januari 2018 (“Surat Permohonan”), yaitu terkait dengan deviden dan perubahan pemegang Saham. Terhadap hal tersebut HSBC telah memberikansurat persetujuan No.053/CMB-CORP/I/2018 pada tanggal 23 Januari 2018, sehingga untuk selanjutnya pembatasan terkait dengan Deviden menjadi dikecualikan bagi perusahaan terbuka/go public dan perubahan pemegang saham juga menjadi dikecualikan bagi perusahaan terbuka/go public dengan syarat keluarga Tandiono tetap sebagai pemegang saham utama/pengendali Debitur (dhi. Perseroan).

Page 139: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

117

3. PT BANK PERMATA TBK

Fasilitas Post Import Financing

Perseroan (Debitur) telah menerima fasilitas kredit berupa Fasilitas Post Inport Financing dari PT Permata Tbk selanjutnya disebut “Bank”). Adapun dokumen-dokumen perjanjian fasilitas kredit ini adalah sebagai berikut:

a) Syarat dan Ketentuan Umum Pemberian Fasilitas Perbankan Nomor: SKU/14/2690/N/LC tanggal 10 Desember 2014, yang telah dibubuhi cap Drs. Gunawan Tedjo, S.H., M.Kn., Notaris di Jakarta Pusat;

b) Akta Perjanjian Pemberian Fasilitas Perbankan Nomor: 58 tanggal 10 Desember 2014, yang dibuat di hadapan Drs. Gunawan Tedjo, S.H., M.Kn., Notaris di Jakarta;

c) Akta Perubahan Pertama Perjanjian Pemberian Fasilitas Perbankan Nomor: 114 tanggal 23 Juni 2015, yang dibuat di hadapan Drs. Gunawan Tedjo, S.H., M.Kn., Notaris di Jakarta;

d) Akta Perubahan Kedua Perjanjian Pemberian Fasilitas Perbankan Nomor: 36 tanggal 19 Februari 2016, yang dibuat di hadapan Drs. Gunawan Tedjo, S.H., M.Kn., Notaris di Jakarta;

e) SuratKonfirmasiPerpanjanganJangkaWaktuFasilitasNomor:0012/SK/CG1/WB/07/2017,yang dibuat dibawah tangan dan bermaterai cukup; dan

f) Surat Konfirmasi Perpanjangan JangkaWaktu Fasilitas Nomor: 0034/SK/CG1/WB/12/2017tanggal 22 Desember 2017, yang dibuat dibawah tangan dan bermaterai cukup.

Ketentuan-ketentuan dan syarat-syarat kredit sesuai dokumen-dokumen tersebut diatas adalah sebagai berikut:

Jumlah Fasilitas : USD. 10,000,000 (sepuluh juta Dollar Amerika Serikat)Bunga : - USD: 6% (enam persen) per tahun

- IDR: 12,5% (dua belas koma lima persen) per tahunJangka Waktu : 31 Mei 2018Tujuan : pembiayaan atas Letter of Credit atau Surat Kredit Berdokumen

Dalam NegeriDenda Keterlambatan : - USD: 18% (delapan belas persen) per tahun

- IDR: 36% (tiga puluh enam persen) per tahunJaminan : - Jaminan Perorangan dari Jackson Tandiono;

- Jaminan Persediaan Barang dan/atau Piutang Dagang dengan nilai penjaminan USD 12,500,000;

- Jaminan Mesin dan Peralatan dengan nilai penjaminan Rp 3.916.139.642;

- Jaminan Tanah dan Bangunan di Desa Cicadas, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, yang saat ini masih dalam proses pengurusan dan pengalihan Sertipikat Hak Guna Bangunan ke atas nama Debitur, dengan nilai penjaminan Rp 24.000.000.000;

- Jaminan Gadai Deposito Berjangka atas nama Debitur yang telah dan/atau ditempatkan di Bank sebesar Rp 21.000.000.000; dan

- Jaminan Blokir Rekening, dengan cash margin senilai 10% (sepuluh persen) dari nilai LC yang dibuka.

- Jaminan lain dalam bentuk dan jumlah yang dapat diterima oleh Bank.

Domisili Hukum : Republik IndonesiaPenyelesaian Perselisihan

: Kantor Kepaniteraan Pengadilan Negeri Jakarta Selatan

Page 140: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

118

Kewajiban : 1. Pembukuana. Wajib mengadministrasikan keuangannya menurut

prinsip akuntasi yang berlaku secara konsisten dan setiap perubahan atas hal tesebut harus diberitahukan kepada Bank 7 (tujuh) Hari Kerja sebelumnya.

b. Nasabah dengan kategori:- Perseroan yang kegiatan usahanya menghimpun dana

dan/atau mengelola dana masyarakat;- Perseroan yang menerbitkan surat pengakuan utang

kepada masyarakat;- Perseroan merupakan Perseroan Terbuka;- Perseroan mempunyai aset dan/atau jumlah

peredaran usaha dengan jumlah nilai paling sedikit Rp 50.000.000.000 (lima puluh miliar Rupiah);

- Diwajibkan oleh peraturan perundang-undangan dan/atau kebijakan Bank

Wajib menyerahkan laporan keuangan audit sesuai dengan pedoman standar akuntansi keuangan yang berlaku di Indonesia atau General Acceptable Acconting Procedure (GAAP), selambat-lambatnya 180 (seratus delapan puluh ) hari kalender sejak berakhirnya penutupan setiap tahun buku. Apabila dalam jangka waktu tersebut Nasabah tidak menyerahkan laporan keuangan dimaksud, maka Bank akan menurunkan Kualitas Aktiva Produktif Nasabah.

Untuk Nasabah diluar kategori tersebut di atas, wajib menyerahkan laporan keuangan internal yang telah disahkan oleh direksi dalam jangka waktu yang ditetapkan oleh Bank.

2. Jaminan Atas kewajiban Nasabah Untuk menjamin pembayaran kembai secara lunas dan penuh

atas seluruh kewajiban Nasabah yang terhutangkepada bank berdasarkan Perjanjian, maka Nasabah wajib memberikan Barang Jaminan kepada Bank sesuai dengan yang disyaratkanoleh Bank, sebagaimana dimaksud dalam Ketentuan Khusus.

3. Pemeriksaan Bank Apabila dianggap perlu oleh Bank, mengizinkan pegawai-

pegawai atau wakil-wakil Bank pada waktu(-waktu) yang layak (sebagaimana akan ditetapkan oleh Bank) untuk memeriksa kekayaan dan usaha Nasabah serta Barang Jaminan dan memeriksa/mengaudit pembukuan, data dalam komputer, catatan-catatan dan/atau administrasi Nasabah dan/atau membuat salinan-salinan atau fotokopi atau print out dari padanya.

4. Aset, Eksistensi dan Izin Nasabah wajib menjaga:

a. Kekayaannya yang penting untuk kegiatan usahanya;b. Kelangsungan eksistensi Nasabah secara hukum; danc. Eksistensi semua hak, izin dan hal-hal lain, yang perlu untuk

melaksanakanusahanyasecaralegal,tertibdanefisien.5. Menyesuaikan anggaran dasar Nasabah dengan ketentuan

perundang-undangan yang berlaku namun termasuk dan tidak terbatas pada ketentuan-ketentuan dalam Undang-Undang tentang Perseroan Terbatas yang berlaku, berikut dengan peraturan pelaksanaannya dan perubahan-perubahannya dan/atau penggantinya (jika ada).

Page 141: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

119

6. AsuransiAtas biaya Nasabah, mengansuransikan Barang Jaminan, maupun harta kekayaan Nasabah dan/atau Penjamin dengan jenis, nilai serta pada perusahaan asuransi yang merupakan rekanan bank, dengan Bank sebagai satu-satunya pihak yang berhak menerima ganti rugi dan apabila tidak mengasuransikan Barang Jaminan, maka Bank berhak (namun tidak wajib) dan dengan ini diberi kuasa oleh Nasabah untuk mengasuransikan atau menyuruh mengasuransikan Barang Jaminan atas beban biaya Nasabah.

7. Pemberi KuasaNasabah memberi hak dan kuasa penuh kepada Bank untuk memblokir, mendebit, dan mencairkan dana Nasabah yang ada di Bank, baik yang ada dalam rekening Nasabah, deposito maupun dalam bentuk lainnya, baik yang sudah maupun belum jatuh tempo, untuk membayar kewajiban pembayaran Nasabah berdasarkan atau perjanjian lain yang terkait dengan Perjanjian, termasuk namun tidak terbatas untuk membayar setoran jaminan, pokok Pinjaman, bunga, denda, biaya atau jumlah lain yang terhutang dan wajib dibayar oleh Nasabah kepada Bank.

8. Nasabah dan/atau Penjamin dengan segera memberitahukan Bank apabilan ada kejadian yang dianggap sebagai atau dapat mengakibatkan terjadinya Kelalaian/Pelanggaran.

9. Nasabah dan/atau Penjamin segera memberitahukan, dalam jangka waktu paling lambat 7 (tujuh) hari kalender setelah terjadinya perubahan-perubahan dalam perizinan atau perubahan penting lainnya yang tidak diperlukan persetujuan terlebih dahulu dari Bank.

10. Kerahasiaan.Nasabah selaku pemilik rekening pada Bank dan selaku debitur menyetujui bahwa Bank berhak untuk menggunakan semua data, keterangan dan informasi yang diperoleh Bank mengenai Nasabah termasuk namun tidak terbatas pada penggunaan sarana komunikasi pribadi Nasabah, untuk segala keperluan lainnya sepanjang dimungkinkan dan diperkenankan oleh perundang-undangan yang berlaku, yang bertujuan untuk pemasaran produk-produk Bank ataupun pihak lain yang bekerja sama dengan Bank termasuk produk asuransi atau investasi. Untuk penggunaan data yang memerlukan persetujuan pihak lain, Nasabah menyatakan telah memperoleh persetujuan tertulis dari pihak ketiga manapun untuk penggunaan data, keterangan dan informasi tersebut, dan Bank dengan ini tidak akan memberikan ganti rugi dan/atau pertanggungjawaban dalam bentuk apapun kepada Nasabah dan pihak manapun atas segala tuntutan, gugatan dan/atau ganti rugi dari Nasabah atau pihak manapun yang mungkin timbul di kemudian hari sehubungan dengan penggunan data, keterangan dan informasi yang telah memperoleh persetujuan tertulis tersebut oleh Bank.

Pembatasan : Bersifat Persetujuan.Nasabah wajib mendapat persetujuan tertulis terlebih dahulu dari Bank, apabila akan melakukan tindakan-tindakan berikut yang menurut pendapat Bank dapat mempengaruhi kewajiban pembayaran Nasabah kepada Bank, yaitu:a. Bertindak sebagai penjamin terhadap hutang pihak lain, kecuali

hutang dagang yang dibuat dalam rangka menjalankan usaha sehari-hari;

Page 142: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

120

b. Mengubah sifat dan kegiatan usaha yang sedang dijalankan atau melakukan kegiatan usaha di luar kegiatan usahanya sehari-hari;

c. Menjaminkan, mengalihkan, menyewakan, menyerahkan kepada pihak lain atas Barang Jaminan;

d. Memberikan pinjaman maupun fasilitas keuangan kepada pihak lain kecuali pinjaman dalam jangka pendek dan dalam rangka menunjang kegiatan usahanya sehari-hari;

e. Melakukan investasi yang berpengaruh terhadap kemampuan membayar Nasabah kepada Bank;

f. Melakukan tindakan lainnya yang dapat menyebabkan atau terganggunya kewajiban pembayaran seluruh kewajiban yang terhutang kepada Bank;

g. Khusus untuk Nasabah perusahaan berlaku pula ketentuan sebagai berikut:i. Melakukan pembubaran, penggabungan usaha/merger

dan/atau peleburan/konsolidasi dengan perusahaan lain atau memperoleh sebagian besar dari aset atau saham dari perusahaan lain atau bentuk perubahan usaha lainnya.

ii. Mengubah susunan dan jumlah kepemilikan pemegang saham perseroan tertutup dan/atau pemegang saham pengendali perusahaan terbuka (kecuali BUMN).

iii. Membayar atau menyatakan dapat dibayar suatu dividen atau pembagian keuntungan berupa apapun juga atas saham-saham yang dikeluarkan Nasabah.

iv. Membayar atau membayar kembali tagihan-tagihan atau piutang-piutang berupa apapun juga yang sekarang telah dan/atau dikemudian hari akan diberikan oleh para pemegang saham Nasabah kepada Nasabah baik berupa jumlah pokok, bunga, bunga denda dan lain-lain jumlah uang yang wajib dibayar.

h. Nasabah akan menerima suatu pinjaman uang atau fasilitas keuangan berupa apapun juga atau fasilitas leasing dari pihak lain atau mengadakan suatu hutang atau kewajiban apapun juga yang dapat mempengaruhi kemampuan pembayaran kewajiban Nasabah kepada Bank.

i. Melakukan pengambilalihan maupun pelepasan harta kekayaan (aset) Nasabah, kecuali untuk pengambilalihan aset yang dibiayai oleh Bank.

Bersifat Pemberitahuan.a. Nasabah wajib segera memberitahukan secara tertulis kepada

Bank selambat-lambatnya dalam jangka waktu 14 (empat belas) hari kalender, dalam hal Nasabah:i Melakukan perubahan susunan direksi dan/atau dewan

komisaris.ii Menerima suatu pinjaman uang atau fasilitas keuangan

berupa apapun juga atau fasilitas [leasing] dari pihak lain atau mengadakan suatu hutang atau kewajiban apapun juga yang dapat mempengaruhi kemampuan pembayaran kewajiban Nasabah kepada Bank.

iii Menjual, menyewakan, mentransfer, memindahkan hak, menghapuskan, menjaminkan/mengagunkan sebagian besar atau seluruh harta kekayaan Nasabah dengan cara bagaimanapun juga dan kepada pihak manapun juga (kecuali menjaminkan/ mengagunkannya kepada Bank) yang dapat mempengaruhi kemampuan pembayaran Nasabah kepada Bank.

Page 143: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

121

iv Melakukan perubahan apapun terhadap anggaran dasar Nasabah, baik yang wajib dimintakan persetujuan dan/atau diberitahukan dan/atau dilaporkan kepada pihak/pejabat/instansi yang berwenang termasuk namun tidak terbatas kepada Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia; kecuali untuk perubahan pemegang saham, harus mendapat persetujuan tertulis terlebih dahulu dari Bank.

v Mengalami kejadian berikut ini:1) Terjadi tuntutan perkara perdata terhadap Nasabah

yang nilainya minimal 1/3 (satu per tiga) dari jumlah Pagu Fasilitas yang diperoleh.

2) Timbul suatu perkara atau tuntutan hukum yang terjadi antara Nasabah dengan suatu badan/instansi pemerintah atau pihak ketiga lainnya. Segera memberitahukan kepada Bank secara tertulis, lengkap, benar dan sesuai dengan keadaan senyatanya mengenai segala sesuatu yang dapat mempengaruhi usahanya atau pelaksanaan kewajibannya berdasarkan Perjanjian termasuk tetapi tidak terbatas pada risiko nilai tukar mata uang asing.

3) Mengalami suatu kejadian yang dengan lewatnya waktu atau karena pemberitahuan atau kedua-duanya, akan menyebabkan kejadian kelalaian

b. Khusus bagi Nasabah yang menerima devisa dari hasil kegiatan ekspor (selanjutnya disebut “Devisa Hasil Ekspor” atau disingkat menjadi “DHE”), wajib untuk menyampaikan laporan kepada Bank yang antara lain memuat mengenai keterangan, data berikut dokumen pendukung yang terkait dengan DHE, sesuai tata cara yang ditetapkan dalam Peraturan Bank Indonesia yang berlaku tentang Penerimaan Devisa Hasil Ekspor dan Penarikan Devisa Utang Luar Negeri berikut semua perubahannya (“PBI”) dan sehubungan dengan hal tersebut, apabila Nasabah tidak/terlambat memenuhi kewajibannya atau memenuhi kewajibannya namun tidak sesuai dengan ketentuan PBI, sehingga Bank dikenakan denda oleh Bank Indonesia atau instansi terkait lainnya, maka Nasabah dengan ini bertanggung jawab sepenuhnya untuk mengganti segala kerugian yang timbul termasuk membayar denda yang dikenakan oleh Bank Indonesia atau instansi terkait lainnya pada Bank. Bank dengan ini tidak akan memberikan ganti rugi dan/atau pertanggungjawaban dalam bentuk apapun kepada Nasabah atau pihak manapun dalam bentuk apapun dan kepada pihak manapun sehubungan dengan tuntutan, klaim dan/atau ganti rugi dalam bentuk apapun atas segala kerugian yang dialami oleh Nasabah yang bukan disebabkan kesalahan/kelalaian yang disengaja oleh Bank terkait dengan pelaksanaan pemenuhan ketentuan PBI mengenai DHE.

Fasilitas Post Import Financing ini dapat juga digunakan untuk:

No. Fasilitas Bunga Jangka Waktu Tujuana. Fasilitas Letter Of Credit - - Untuk membeli bahan baku, sparepart

dan lainnya yang berhubungan dengan kegiatan usaha Debitur.

- Fasilitas Sight Letter Of Credit

- - Untuk membeli bahan baku, sparepart dan lainnya yang berhubungan dengan kegiatan usaha Debitur.

- Fasilitas Usance Letter Of Credit

- 180 (seratus delapan puluh) hari

Untuk membeli bahan baku, sparepart dan lainnya yang berhubungan dengan kegiatan usaha Debitur.

- Fasilitas Usance Payable At Sight

- USD: 5% (lima persen) per tahun;

- IDR: 12% (dua belas persen) per tahun.

180 (seratus delapan puluh) hari

Untuk membeli bahan baku, sparepart dan lainnya yang berhubungan dengan kegiatan usaha Debitur.

Page 144: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

122

No. Fasilitas Bunga Jangka Waktu Tujuan- Fasilitas Usance

Financing At Maturity

- USD: 5% (lima persen) per tahun;

- IDR: 12% (dua belas persen) per tahun.

180 (seratus delapan puluh) hari

Untuk membeli bahan baku, sparepart dan lainnya yang berhubungan dengan kegiatan usaha Debitur.

- Fasilitas Sight Surat Kredit Berdokumen Dalam Negeri

- - Untuk membeli bahan baku, sparepart dan lainnya yang berhubungan dengan kegiatan usaha Debitur.

- Fasilitas Usance Surat Kredit Berdokumen Dalam Negeri

- 180 (seratus delapan puluh) hari

Untuk membeli bahan baku, sparepart dan lainnya yang berhubungan dengan kegiatan usaha Debitur.

- Fasilitas Usance Payable At Sight Surat Kredit Berdokumen Dalam Negeri

- 180 (seratus delapan puluh) hari

Untuk membeli bahan baku, sparepart dan lainnya yang berhubungan dengan kegiatan usaha Debitur.

- Fasilitas Usance Financing At Maturity Surat Kredit Berdokumen Dalam Negeri

- 180 (seratus delapan puluh) hari

Untuk membeli bahan baku, sparepart dan lainnya yang berhubungan dengan kegiatan usaha Debitur.

b. Fasilitas Commercial Invoice Financing-Buyer

- - Untuk pembiayaan modal kerja Debitur

c. Fasilitas Bank Garansi - - Untuk tujuan penerbitan Bid Guarantee, Performance Guarantee dan Retention Guarantee yang terkait dengan proyek-proyek Debitur

Keterangan: Terkait hal-hal tersebut diatas, Perseroan :1. Telah mengajukan Permohonan Persetujuan Atas Rencana Penawaran Umum Saham Perdana Perseroan dan Pencabutan

Atas Beberapa Ketentuan Dalam Perjanjian Kredit kepada PT Bank Permata Tbk melalui Surat Nomor : 574/SKY/VIII/2017 tanggal 22 Agustus 2017, atas Surat tersebut, PT Bank Permata Tbk telah menyetujui tindakan Perseroan (counter sign) tertanggal 17 November 2017.

2. Telah mengajukan Permohonan Persetujuan Serta Pemberitahuan Atas Tindakan-Tindakan Korporasi Yang Telah Dan Yang Akan Dilakukan Perseroan kepada PT Bank Permata Tbk melalui Surat Nomor : 575/SKY/VIII/2017 tanggal 22 Agustus 2017 terkait dengan i) memperoleh fasilitas pinjaman dan pembiayaan; ii) pengalihan saham; iii) perubahan struktur permodalan; iv) perubahan susunan Direksi dan Dewan Komisaris v) pembagian saldo laba (deviden); vi) perubahan nilai nominal dan struktur permodalan; vii) pembelian aset; dan viii) dalam rangka penawaran umum (Initial Public Offering), atas Surat tersebut, PT Bank Permata Tbk telah memberikan konfirmasi atas persetujuan dan pemberitahuan untuk hal-hal tersebut diatas (counter sign) tertanggal 17 November 2017.

3. Sesuai dengan Surat Pernyataan Perseroan tanggal 20 November 2017, Perseroan tidak memiliki kewajiban yang harus dipenuhi kepada Jackson Tandiono selaku pihak yang memberikan jaminan dalam Perjanjian Kredit dengan PT Bank Permata Tbk.

4. Sesuai dengan Perjanjian Kredit dengan PT Bank Permata Tbk tersebut diatas, disebutkan bahwa terdapat Jaminan Tanah dan Bangunan di Desa Cicadas, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, yang saat ini masih dalam proses pengurusan dan pengalihan Sertipikat Hak Guna Bangunan ke atas nama Debitur, dengan nilai penjaminan Rp. 24.000.000.000, terhadap hal tersebut, sesuai dengan Surat Pernyataan Perseroan tanggal 20 November 2017, dinyatakan bahwa tanah dan bangunan sebagaimana yang disebutkan pada Perjanjian Kredit tersebut di atas tidak dijadikan sebagai jaminan hutang Perseroan kepada PT Bank Permata Tbk.

PERJANJIAN-PERJANJIAN PEMBIAYAAN ANTARA PERSEROAN DENGAN NON BANK

1. Perjanjian Pembiayaan Multiguna Dengan Cara Pembelian Dengan Pembayaran Secara Angsuran Nomor: 9439997184-PK-001 tanggal 22 September 2017, antara PT BCA Finance (“Kreditor”) dengan Perseroan (“Debitor”), yang dibuat dibawah tangan, dengan ketentuan dan syarat-syarat sebagai berikut:

Ruang Lingkup : Debitor akan menggunakan Fasilitas Pembiayaan ini untuk membiayai pembelian barang yang disetujui oleh Kredtor dari penjual/agen penjual/suplier/dealer;

Merk/Nomor Rangka/Nomor Mesin

: All New Fortuner 4X2 2.4 VRZ AT DSL LUX TRD th. 2017 Hitam Metalic/MHFGB8GS5H0853234/2GDC238888

Fasilitas Pembiayaan : Rp 355.929.000Suku Bunga : 3,50%flatp.aatausetaradengan6,99%effectivep.a.

Page 145: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

123

Jenis Anggsuran : Bulanan setiap tanggal 22 setiap bulanJangka Waktu Fasilitas : 36 (tiga puluh enam) bulanBesar Angsuran : Rp 10.925.100Denda Keterlambatan : 4%/hari dari jumlah angsuran yang tertunggakDomisili Hukum : Kantor Panitera Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.Kewajiban Debitor : Debitor senantiasa wajib melakukan pemeliharaan atas barang

atau barang jaminan secara wajar dan sebagaimana mestinya, melakukan pemeliharaan/perbaikan pada bengkel-bengkel resmi yang ditunjuk/direkomendasikan serta menurut tata cara dan petunjuk penggunaan, pemeliaharaan yang dikeluarkan oleh produsen barang atau barang jaminan.

2. Perjanjian Pembiayaan Syariah Dengan Prinsip Murabahah Dan Dengan Jaminan Fidusia Nomor: 16.600.803.00.170673.9 tanggal 26 Mei 2017, antara PT Astra Sedaya Finance (“Pihak Pertama”) dengan Perseroan (“Pihak Kedua”), yang dibuat dibawah tangan, dengan ketentuan dan syarat-syarat sebagai berikut:

Ruang Lingkup : Pihak Kedua telah mengajukan permohonan fasilitas pembiayaan syariah dengan prinsip Murabahah kepada Pihak Pertama untuk membeli kendaraan bermotor dan selanjutnya Pihak Pertama menyetujui permohonan fasilitas tersebut

Jenis Kendaraan : Toyota New Innova 2.0G M/T Bensin 1 Ton MBHarga Beli Murabahah : Rp 315.700.000,00Margin : Rp 44.287.096Harga Jual Murabahah : Rp 264.117.096Jangka Waktu : 36 (tiga puluh enam) bulanBesar Angsuran : Rp 20.930.904,00 Domisili Hukum : Kantor Panitera Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.Kewajiban Pihak Kedua : -

3. Perjanjian Pembiayaan Konsumen Nomor: 10-012-15-01586 tanggal 29 Oktober 2015, antara PT Oto Multiartha (“Kreditor”) dengan Perseroan (“Debitor”), yang dibuat dibawah tangan, dengan ketentuan dan syarat-syarat sebagai berikut:

Ruang Lingkup : Bahwa Debitor telah mengajukan permohonan kepada Kreditor yang dengan ini setuju memberikan fasilitas pembiayaan konsumen untuk keperluan pembelian kendaraan bermotor.

Merk/Nomor Rangka/Nomor Mesin

: Toyota New Fortuner G A/T LUX TRD Bensin + DRL/Sport Untility Vehicle th.2015/MHFZX69G4F7083426/2TR8894650

Fasilitas Pembiayaan : Rp 402.317.000SukuBunga(flat/eff) : 8,73%/15.79% per tahunJangka Waktu Fasilitas : 36 (tiga puluh enam) bulanBesar Angsuran : Rp 14.102.400/bulanDenda Keterlambatan : 0.167% per hari dari angsuranKewajiban Debitor : Selama berlakunya Perjanjian ini Debitor dan/atau pemilik jaminan

dengan ini berjanji dan menyetujui serta mengikatkan diri untuk: a. Tidak menjual, menyewakan, memindahtangankan,

mengalihkan hak atau menjaminkan kendaraan kepada pihak lain;

b. Tidak mengirim atau mengizinkan kendaraan dikirim atai dibawa keluar wilayah Republik Indonesia dan tidak akan memindah atau mengubah pendaftaran kendaraan;

Page 146: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

124

c. Tidak memindahkan, merubah, menghilangkan, menambah, merusak atau dengan cara lain menggangu nomor mesin, rangka, pendaftaran atau nomor-nomor seri atau setiap plat merek dangang atau plat tanda pengenal yang terletak pada kendaraan atau pada setiap bagiannya;

d. Menggunakan kendaraan sebagaimana mestinya dan tidak akan mengizinkan dalam keadaan apapun seseorang mengendarai, memakai atau menjalankan kendaraan tanpa memiliki surat izin mengemudi yang sah atau memakai kendaraan untuk maksud-maksud yang melawan hukum;

e. Dengan biaya sendiri menguasai dan memelihara kendaraan agar senantiasa berada dalam keadaan baik dan dapat dipergunakan serta mengganti semua suku cadang yang tidak sempurna, habis, hilang atau rusak dengan suku cadang yang mutu dan nilainya sama;

f. Segera memperbarui pendaftaran kendaraan dan mentaati undang-undang dan peraturan-peraturan mengenai lalu lintas jalan serta memenuhi semua kewajiban biaya dan denda berkenaan dengan hal tersebut;

g. Memperliatkan atau memberitahukan letak keberadaan kendaraan apabila diminta oleh Kreditor dan memberi izin kepada Kreditor untuk setiap saat memasuki tanah perkarangan dan bangunan, dimana kendaraan dalam hal ini terjadi peristiwa cidera janji;

h. Menyerahkan kepada Kreditor: i. Kwitansi blangko 3 rangkap dibubuhi materai secukupnya

dengan nama dan tandatangan pemilik jaminan; danii. Asli buku pemilik kendaraan bermotor dan tembusan faktur.i. Memberitahukan secara tertulis kepada Kreditor apabila

Debitor dan/atau pemilik jaminan mengadakan perubahan alamat tinggal, usaha, anggaran dasar, pemegang saham dan pengurus; dan

j. Menyatakan dan manjamin bawha Debitor dan/atau pemilik jaminan, sebagaiman relevan telah menyerahkan dengan lengkap dan benar anggaran dasar Debitor dan/atau pemilik jaminan berikut perubahannya dan terhadap anggaran dasar tersebut pada saat ini tidak atau belum diadakan perubahan lagi.

4. Perjanjian Pembiayaan Nomor: 1618349186 tanggal 21 Desember 2016, antara PT Toyota Astra Financial Services (“Kreditor”) dengan Perseroan (“Debitor”), yang dibuat dibawah tangan, dengan ketentuan dan syarat-syarat sebagai berikut:

Ruang Lingkup : a. Kreditor dengan ini memberikan fasilitas pembiayaaan kepada Debitor sebagaimana Debitor telah menerima pemberian fasilitas pembiayaan dari Kreditor dalam bentuk penyediaan dana guna pembelian kendaraan bermotor yang dibutuhkan Debitor dari pihak penjual Auto-2000 JKT Radio Dalam; dan

b. Debitor dengan ini mengakui telah berhutang kepada Kreditor sebesar jumlah keseluruhan fasilitas pembiayaan yang diberikan oleh Kreditor kepada Debitor yang cukup dibuktikan dengan perjanjian ini sebagai bukti tanda penerimaan atas jumlah fasilitas pembiayaan tersebut yang berdasarkan perjanjian ini merupakan hutang Debitor.

Merk/Nomor Rangka/Nomor Mesin

: Toyota Innova 2.0 Bensin TGN 40 V A/TL Warna Hijau Metalik th. 2016/MHFGW8EMXG1010714/1TRA218455

Fasilitas Pembiayaan : Rp 257.796.000Bunga : Rp 36.537.760Jangka Waktu Fasilitas : 36 (tiga puluh enam) bulanBesar Angsuran : Rp 7.161.000

Page 147: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

125

Denda Keterlambatan : 0,2% per hari dari keseluruhan jumlah kewajiban DebitorKewajiban Debitor : Debitor dengan ini setuju bahwa kewajiban Debitor untuk membayar

segala hutang pokok, bunga, denda keterlambatan pembayaran, biaya tambahan dan pembayaran lain berdasarkan perjanjian ini dalam segala hal adalah mutlak dan tanpa syarat sekalipun juka Debitor oleh sebab apapun tidak dapat menggunakan barang itu.

5. Perjanjian Sewa Pembiayaan Untuk Peralatan (Pembiayaan Investasi) Nomor: L16J00632E tanggal 22 April 2016, antara PT ORIX Indonesia Finance (“Lessor”) dengan Perseroan (“Lessee”), yang dibuat dibawah tangan, dengan ketentuan dan syarat-syarat sebagai berikut:

Ruang Lingkup : - Bahwa Lessee untuk keperluan usahanya memerlukan peralatan sebagaimana dimaksud dalam Perjanjian

- Bahwa atas permintaan Lessee, Lessor telah membeli peralatan, sebagaimana telah diperiksa dan dipilih sendiri oleh lessee untuk keperluan perjanjian, serta menyewakan peralatankepadalesseesecarasewapembiayaan(financelease) dalam bentuk pembiayaan investasi bagi Lessee dan Lessee setuju untuk menyewa dari Lessor secara sewapembiayan(financelease)dalambentukpembiayaaninvestasi, berdasarkan syarat-syarat dan ketentuan-ketentuan dalam perjanjian.

Jenis Pembiayaan : Investasi-Sewa Pembiayaan Untuk PeralatanBarang Sewa Pembiayaan : 1 Unit Toyota Reach Truck 7FBR18 2016 @RP367.581.170.00Pemasok (Supplier) : PTWijayaEquipmentsJaminan : Dokumen Kepemilikan Lengkap (Invoice/ Faktur Asli, Kuitansi Asli

dan Surat Jalan)Pajak dan Biaya Lainnya : Segala kewajiban pajak dan biaya-biaya lain (termasuk bea

materai, PPN, dll) atau yang akan timbul di kemudian hari sebagai akibat dari transaksi pembiayaan ini sepenuhnya akan menjadi tanggungan Lessee

Harga Pembelian : Rp 367.581.170,00 (100%)Simpanan Jaminan : Rp 110.274.351,00 (30%)Nilai Sewa Pembiayaan : Rp 257.306.819,00 (70%)Masa Sewa : 36 bulanTingkat Bunga : 6,23% p.a. Flat

6. PERJANJIAN PEMBIAYAAN INVESTASI NOMOR: 000617150200016 TANGGAL 16 MARET 2017, ANTARA PT MNC GUNA USAHA INDONESIA (“KREDITUR”) DENGAN PERSEROAN (“DEBITUR”), YANG DIBUAT DIBAWAH TANGAN, DENGAN KETENTUAN DAN SYARAT-SYARAT SEBAGAI BERIKUT:

Ruang Lingkup : - Bahwa untuk menunjang kegiatan usahanya, Debitur membutuhkan pembiayaan atas barang modal

- Atas kebutuhan Debitur tersebut, Kreditur dengan ini memberi kepada Debitur pembiayaan atas Barang Modal, dengan spesifikasi, rincian dan data-data yang tercantum dalamlampiran perjanjian

- Kreditur setuju akan menyerahkan kepada Debitur dan Debitur menyatakan setuju akan menerima dari Kreditur Barang Modal yang telah dibeli secara tunai oleh Kreditur dari Pemasok

Jenis Pembiayaan : Finance LeaseJumlah Unit : 1 (satu) unitMerk/Type/Tahun Pembuatan: Perkins/100 Kva (Silent Type)/2017Jenis/Model/Warna : Diesel Generator Sets PL 100/Ungu

Page 148: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

126

No. S/N : RJ51175R020053AHarga Unit : Rp 217.800.000Fasilitas Pembiayaan : Rp 152.460.000Jumlah Piutang Pembiayaan : Rp 165.252.000Bunga : 18%efektif(setara8,39%flat/tahun)Jenis Suku Bunga : Fixed In AdvanceJangka Waktu : 36 bulan dari tanggal pencairan

PERJANJIAN-PERJANJIAN DENGAN PIHAK KETIGA

Dalam menjalankan kegiatan usaha dan aktivitasnya, Perseroan telah menandatangani perjanjian dengan pihak ketiga, yaitu sebagai berikut:

1. The Green Prosperity Project Off-Grid Community-Owned Renewable Energy Grant Agreement Nomor: 2017/Grant/080 tanggal 10 Februari 2017, yang dibuat dibawah tangan dan bermaterai cukup, oleh dan diantara The Millennium Challenge Account-Indonesia (“MCA Indonesia”) dan Perseroan (“Pelaksana Kegiatan”), dengan ketentuan sebagai berikut:

Ruang Lingkup : - Bahwa, pada tanggal 19 November 2011, Millenium Challenge Corporation (MCC) dan pemerintah indonesia (Pemerintah) telah mengikatkan diri untuk jangka waktu lima tahun dalam Millenium Challenge Compact yang disusun untuk memfasilitasi pengurangan kemiskinan melalui pertumbuhan ekonomi di Indonesia dengan jumlah kurang lebih sebesar US$600.000.000 (Pembiayaan MCC). Compact akan berakhir pada tanggal 2 April 2018. Pemerintah bertindak melalui MCA-Indonesia, bermaksud untuk menggunakan bagian dari dana pembiayaan MCC sebagai hibah untuk diberikan kepada Pelaksana Kegiatan berdasarkan perjanjian yang tunduk kepada, dalam segala hal, untuk syarat-syarat dan ketentuan-ketentuan dalam Compact dan dokumen terkait, termasuk pembatasan-pembatasan mengenai penggunaan, dan syarat-syarat untuk pembayaran mengenai pembiayaan MCC. Tidak ada pihak selain pemerintah dan MCA Indonesia yang akan memperoleh Hak dari Compact atau yang memiliki klaim atas dana dari Pembiayaan MCC.

- Bahwa, pemerintah telah membentuk MCA-Indonesia untuk bertindak sebagai pihak yang ditunjuk untuk mengawasi, mengelola dan melaksanakan program di Indonesia.

- Bahwa Proyek Kemakmuran Hijau (Proyek GP) adalah salah satu dari beberapa proyek yang menerima pembiayaan berdasarkan compact. ProyekGPMemiliki2tujuanKhusus:(i)untukmeningkatkanproduktifitasdan mengurangi ketergantungan kepada bahan bakar fosil dengan memperluasenergiterbarukan;dan(ii)untukmeningkatkanproduktifitasdan mengurangi emisi gas rumah kaca berbasis lahan dengan meningkatkan praktik penggunaan lahan dan pengelolaan sumber daya alam. Hibah yang diberikan berdasarkan perjanjian ini untuk mendukung proyek GP dan tujuan yang akan dicapai.

- Bahwa pada tanggal 29 November 2014 MCA-Indonesia telah menerbitkan panggilan proposal (Ref- No CFP/GP-W3A/001/2014) untuk mengidentifikasiapilikasihibahenergiterbarukanuntukmendesigndanmengembangkan, membangun dan mengoperasikan pembangkit dan distribusi listrik energi terbarukan yang dimiliki masyarakat sebagai tanggapan terhadap CFP, Pelaksanaan Kegiatan telah menyerahkan kepada MCA-Indonesia Proposal Proyek Energi terbarukan milik masyarakat tanggal 27 Februari 2015.

- Bahwa berdasarkan kajian, penilaian dan evaluasi Concept Note, MCA-Indonesia telah memberikan hibah Technical Assistance and Project Preparation (TAPP) Kepada pelaksana Kegiatan berdasarkan Perjanjian Hibah TAPP No. 2015/Grant-TAPP/020 Tanggal 26 juni 2016, sebagaimana telah diubah dengan amandemen terhadap Perjanjian Hibah TAPP No. 2015/Grant-TAPP/020A tanggal 12 Agustus 2016, kedua perjanjian mana ditandatangani oleh MCA-Indonesia dan Pelaksana kegiatan bagi Pelaksana Kegiatan utuk memiliki persiapan proyek yang berkualitas tinggi dan berdasarkan bukti.

Page 149: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

127

- Bahwa Pelaksana Kegiatan telah atau mengakibatkan didirikannya SPV Sebagai bagian dari pelaksanaan Perjanjian Hibah TAPP.

- Bahwa sebagai kelanjutan dari pelaksanaan Hibah TAPP dan berdasarkan Kajian dan penilaian dari pelaksanaan Perjanjian Hibah TAPP MCA-Indonesia telah memutuskan untuk memberikan hibah kepada Pelaksana Kegiatan untuk tujuan melaksanakan proyek.

Proyek : Merupakan proyek hibah energy terbarukan milik masyarakat, yaitu Pembangkit Listrik Tenaga Surya untuk Pulau Karampuang

Ketentuan Umum : - Dengan tunduk pada ketentuan dalam perjanjian,MCA-Indonesia akan mengalokasikan atau memberikan kepada Pelaksana Kegiatan, dengan syarat-syarat dan ketentuan-ketentuan sebagaimana datur dalam atau dirujuk dalam perjanjian, hibah yang diberikan berdasarkan deliverables dalam jumlah tidak lebih dari US$5.786.266 (lima juta tujuh ratus delapan puluh enam ribu dua ratus enam puluh enam Dollar Amerika Serikat) untuk melaksanakan Proyek.

- Para pihak sepakat bahwa total biaya proyek adalah sejumlah US$6.027.360 (enam juta dua puluh tujuh ribu tiga ratus enam puluh Dollar Amerika Serikat).

- Pelaksana Kegiatan berkontribusi atau mengakibatkan kontribusi dengan jumlah sekurang-kurangnya US$ 60.273 (enam puluh ribu dua ratus tujuh puluh tiga Dollar Amerika Serikat) dalam bentuk tunai dan US$ 180.821 (seratus delapan puluh ribu delapan ratus dua puluh satu Dollar Amerika Serikat) dalam bentuk in-kind untuk pelaksanaan Proyek. Pelaksana Kegiatan harus menyedikan kepada MCA-Indonesia bukti-bukti yang dapat diterima oleh MCA-Indonesia atas kedua bentuk kontribusi dan bukti penggunaan atau pembayaran dari kontribusi (yang mana berlaku) yang dilakukan oleh Pelaksana Kegiatan untuk proyek.

- Setiap pembayaran hibah dana yang diberikan oleh MCA-Indonesia berdasarkan compact dan syarat-syarat dan ketentuan lampiran perjanjian ini pelaksana kegiatan harus menggunakan hibah hanya untuk mengeluarkan proyek. Hibah tidak dapat digunakan untuk kegiatan yangdilakukan dengan biaya yang timbul sebelum tamggal efektif.

Pembayaran : - Hibah akan dibayarkan secara tunai. Pelaksana kegiatan hanya menggunakan dan mengakibatkan SPV hanya untuk menggunakan hasil membayar biaya proyek sesuai dengan prinsip prinsip sebagaimana diatur dalam lampiran C.3 perjanjian.

- Pembayaran Hibah dilakukan berdasarkan deliverables dan dipenuhinya persyaratan sebagaimana diatur dalam pasl 4 ini dan lampiran C, apabila terdapat kelebihan pembayaran atau biaya yang tidak diperbolehkan sebagaimana merujuk pada lampiran C.3 (Prinsip-prinsip Biaya MCA-Indonesia), jumlah yag tidak diperbolehkan atau kelebihan tersebut akan dihitung dan dikurangi dan permintaan pembayaran hibah selanjutnya.

Jangka Waktu : Perjanjian ini akan berlaku mengikat pada tanggal perjanjian ditandatangani dan akan berakhir pada tanggal 31 Maret 2018 (tanggal pengakhiran) kecuali diperpanjang berdasarkan suatu perjanjian tertulis oleh para pihak, atau diakhiri lebih awal.

Penghentian : - MCA-Indonesia dapat, dengan bukti yang wajar, setiap saat dan berdasarkan diskresinya sendiri, menghentikan hibah dengan menyerahkan kepada Pelaksana Kegiatan suatu pemberitahuan penghentian secara tertulis mengenai kegagalan Pelaksana Kegiatan dan/atau SPV berdasarkan bukti-bukti untuk melaksanakan kewajiban berdasarkan perjanjian dan menyediakan kepada pelaksana kegiatan jangka waktu tertentu untuk memulihkan Wanprestasi. Jika Pelaksana Kegiatan gagal untuk memulihkan wanprestasi dalam jangka waktu pemulihan, MCA-Indonesia dapat mengakhiri Perjanjian ini. Untuk menghindari keragu-keraguan, kecuali jika ditetapkan lebih panjang sebagaimana diberitahukan secara tertulis oleh MCA-Indonesia, jangka waktu pemulihan sekurang kurangnya adalah untuk selama 30 (tiga puluh) hari. Pelaksana Kegiatan akan melakukan upaya terbaik untuk meminimalkan jangka waktu Pemulihan.

Page 150: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

128

- Selama jangka waktu pemulihan, Pelaksana Kegiatan juga harus berdiskusi dengan dan mengajukan rencana tindakan mitigasi kepada MCA-Indonesia mengenai dampak wanprestasi dan pemulihan atas wanprestasi tersebut terhadap jadwal pelaksanaan proyek-proyek dan sehubungan dengan pelaksanaan proyek, para pihak dapat menyetujui untuk melakukan penyesuaian yang diperlukan terhadap jadwal pelaksana proyek sebagaimana merujuk pada lampian C.1 . Pelaksana Kegiatan harus menanggung seluruh biaya dan pengeluaran proyek yang timbul sebagai akibat dari wanprestasi dan pemulihan wanprestasi dan harus mengganti rugi dan membebaskan MCA-Indonesia dari setiap klaim yang timbul dari atau sebagai akibat dari wanprestasi dan pemulihan atas wanprestasi tersebut. Tanggung jawab Pelaksana Kegiatan dibatasi sampai dengan jumlah yang diterima dari MCA-Indonesia.

- Selama penghentian hibah MCA-Indonesia hanya dapat membayarkan pembayaran yang jatuh tempo untuk deliverables yang dapat diterima oleh MCA-Indonesia sebelum jangka waktu pemulihan dan MCA-Indonesia tidak diwajibkan untuk melaksanakan kewajiban- kewajibannya berdasarkan perjanjian. Jika MCA-Indonesia memutuskan berdasarkan diskresinya, untuk melanjutkan Hibah, MCA-Indonesia harus menyerahkan kepada Pelaksana Kegiatan pemberitahuan tertuis mengenai pengakhiran penghentian tersebut dan keberlanjuatan dari hibah. MCA-Indonesia tidak bertanggung jawab atau berkewajiban kepada Pelaksana Kegiatan sebagai akibat dari penghentian hibah dan Pelaksana Kegiatan tidak akan mengajukan klaim terhadap MCA-Indonesia sehubungan dengan penghentian tersebut.

Pengelolaan dan Pengalihan Aset Proyek

: Aset proyek merupakan properti MCA-Indonesia sampai dengan dilakukannya pengalihan aset proyek oleh MCA-Indonesia. MCA-Indonesia dapat berdasarkan diskresinya mengalihkan seluruh hak, kepemilikan dan kepentingannya atas aset proyek kepada SPV atau kepada penerima manfaat proyek melalui dokumen pengalihan aset. Dalam hal tersebut, Pelaksana Kegiatan dan SPV akan mengusahakan bersama dengan MCA-Indonesia untuk melakukan tindakan yang sesuai untuk memproses dan menyelesaikan pengalihan tersebut. Sebelum pengalihan aset proyek dilaksanakan, Pelaksana Kegiatan ,SPV, atau penerima manfaat proyek dapat menggunakan aset proyek hanya untuk tujuan sebagaimana diindikasikan dalam proposal.

Pembebanan atau Penjaminan

: Pelaksana Kegiatan harus memastikan bahwa tidak ada hibah atau aset proyek, termasuk setiap peralatan yang diperoleh Pelaksana Kegiatan dengan biaya berdasarkan perjanjian yang menjadi obyek dari suatu pembebanan, penyitaan, pelaksanaan putusan pengadilan, gadai, atau penjaminan dalam bentuk apapun, kecuali dengan persetujuan sebelumnya dari MCA-Indonesia dan MCC, dan dalam hal pembebanan tersebut tidak disetujui Pelaksana Kegiatan harus segera membebaskan pembebanan tersebut, Pelaksana Kegiatan dengan ini melepaskan setiap hak yang dapat dimilikinya untuk memasang pembebanan terhadap suatu aset Proyek.

Tanggung Jawab atas Hak Kekayaan Intelektual

: - Pelaksana Kegiatan sepakat untuk membela, mengganti rugi dan membebaskan MCA-Indonesia terhadap setiap dan seluruh kerugian, ganti rugi, tanggung jawab atau pengeluaran dalam bentuk apapun (termasuk namun tidak terbatas pada, biaya advokat dan biaya bantuan hukum lainnya) dengan alasan pelanggaran peraturan perundang-undangan hak kekayaan intelektual yang berlaku, setiap pelanggaran hak kekayaan intelektual atau hak kekayaan industrial lainnya atau hak kepemilikan lainnya dari suatu pihak ketiga yang nyata atau dipersangkakan yang timbul dari hal apapun termasuk namun tidak terbatas metode, piranti lunak komputer, proses, desain, informasi atau jenis lainnya (jika ada) dalam pelaksanaan proyek oleh Pelaksana kegiatan berdasarkan perjanjian.

Page 151: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

129

- Pelaksana Kegiatan dapat mendaftarkan hak cipta, paten atau memperoleh merek dagang untuk suatu pekerjaan, alat, instrumen, atau hak atas properti tidak berwujud lainnya yang dikembangkan, atau kepemilikan atas hak mana dibeli, berdasarkanperjanjian ini, MCA-Indonesia pemerintah dan MCC memiliki hak bebas royalty, atau lainnya, non-eksklusif dan tidak dapat ditarik kembali untuk menghasilkan memperbanyak, menerbitkan, atau menggunakan setiap dan seluruh kekayaan intelektual untuk tujuan masing-masing dan memberikan kewenangan kepada yang linnya untuk melakukan hal-hal tersebut selam jangka waktu compact.

Pengalihan : - Sejak tanggal penandatanganan perjanjian, Pelaksana Kegiatan tidak dapat mengalihkan atau dengan cara lain memindahkan kepada pihak ketiga lainnya manfaat atas perjanjian atau setiap hak, tugas-tugas atau kewajiban-kewajibannya berdasarkan perjanjian kecuali dengan persetujuan tertulis terlebih dahulu dari MCA-Indonesia.

- MCA-Indonesia dapat dengan pemberitahuan secara tertulis kepada Pelaksana Kegiatan, mengalihkan dan memindahkan setiap atau semua hak dan kewajibannya berdasarkan perjanjian kepada pihak lain atau kepada entitas pengganti yang telah ditentukan.

Penyelesaian Sengketa

: - Para pihak sepakat bahwa jika terdapat sengketa timbul dari atau timbul dari sehubungan dengan perjanjian atau pelaksanaanya termasuk namun tidak terbats pada setiap sengketa mengenai keberadaan, keberlakuan, pengakhiran atas hak-hak atau kewajiban-kewajiban dari suatu pihak, para pihak berupaya untuk dalam jangka waktu 30 hari setelah penerimaan oleh suatu pihak atas pemberitahuan dari pihak lainnya mengenai adanya sengketa, untuk menyelesaikan sengketa secara damai diantara para pihak.

- Apabila para pihak tidak dapat mencapai kesepakatan untuk menyelesaikan sengketa dalam jangka waktu tiga puluh (30) hari tersebut, maka salah satu pihak dapat mengajukan permohonan penyelesaian sengketa ke majelis arbiter berdasarkan hukum acara yang berlaku di bawah badan arbitrase nasional indonesia (BANI).

2. Engineering, Procurement And Construction (EPC) Agreement of Solar Photovoltaic Electricity For Karampuang Island No: 078/SKY/II/2017 tanggal 10 Februari 2017, yang dibuat dibawah tangan dan bermaterai cukup, oleh dan diantara Perseroan dan PT Inti Karya Persada Tehnik (“IKPT”), dengan ketentuan sebagai berikut:

Ruang Lingkup : - Pada tanggal 19 November 2011, Millennium Challenge Corporation (selanjutnya disebut “MMC”) dan Pemerintah Indonesia (selanjutnya disebut “Pemerintah”) telah menandatangani Millennium Challenge Compact dalam 5 (lima) tahun (selanjutnya disebut sebagai desain “Compact”) untuk memfasilitasi pengentasan kemiskinan melalui pertumbuhan ekonomi di Indonesia.

- Indonesia yang bertindak untuk dan atas nama Pemerintah (selanjutnya disebut “MCA-I”) bermaksud untuk menerapkan sebagian dana MCC sebagai dana hibah.

- Pada tanggal 26 Juni 2015, MCA-I dan Perseroan telah dilibatkan untuk Engineering Services for DFS (Studi Kelayakan Detail) dan FEED (Front End Engineering Design) bekerja untuk pembangkit listrik fotovoltaik surya yang berlokasi di Pulau Karampuang, Indonesia di bawah Technical Assistance & Perjanjian Hibah Persiapan Proyek (“TAPP”) No.2015/Grant-TAPP/020, selanjutnya disebut “PROYEK”.

- MCA-I dan Perseroan telah membuat The Green Prosperity Project Off-Grid Community-Owned Renewable Energy Grand Agreement No.2017/Grant/081 tanggal 10 Februari 2017 untuk Solar Photovoltaic Electricity untuk Pulau Karampuang Indonesia.

Page 152: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

130

- Rincian pelaksanaan PROYEK akan ditetapkan dalam Perjanjian Pengadaan Teknik, dan Perjanjian Jasa Konstruksi, dilanjutkan dengan pekerjaan Jasa Teknik yang disediakan oleh IKPT kepada Perseroan, yang mana Perseroan bermaksud untuk melibatkan IKPT sebagai mitra dalam memberikan layanan dalam lingkup pekerjaan pengadaan dan konstruksi.

Jasa : Jasa Teknik dan Pekerjaan Pengadaan dan Konstruksi Nilai Kontrak : Nilai kontrak dari proyek adalah sebesar Rp 37.482.391.631 (tiga puluh tujuh

miliar empat ratus delapan puluh dua juta tiga ratus sembilan puluh satu juta enam ratus tiga puluh satu Rupiah)

Domisili Hukum : Hukum Republik IndonesiaPenyelesaian Perselisihan

: Apabila terdapat perselisihan atau klaim apapun, para pihak harus berusaha menyelesaikan perselisihan atau klaim tersebut secara musyawarah untuk mufakat. Dalam hal pihak-pihak tersebut gagal menyelesaikan perselisihan atau klaim tersebut melalui musyawarah untuk mufakat dalam jangka waktu tiga puluh (30) hari sejak tanggal terjadinya perselisihan tersebut, maka perselisihan atau tuntutan tersebut harus diselesaikan oleh arbitrase.

3. Memorandum of Understanding tanggal 10 Oktober 2017, yang dibuat dibawah tangan dan bermaterai cukup, oleh dan diantara Perseroan (“Produsen”) dan Helios PSC Limited Liability Company (“Pembeli”), dengan ketentuan sebagai berikut:

Ruang Lingkup : - Pembeli setuju untuk membeli dari Produsen produksinya dengan nilai perkiraan sebesar USD 6.000.000 (enam juta Dollar Amerika Serikat) untuk tahun 2017-2019.

- Pembeli bersedia mengimpor untuk pemasaran dan penjualan energi terbarukan termasuk modul surya, inverter, LED Lighting.

Tata Cara : - Produsen bermaksud tapi tidak sepenuhnya berkewajiban untuk mencapai nilai minimum produksi yang berkisar antara USD 6.000.000 (enam juta Dollar Amerika Serikat) dalam waktu 2 (dua) tahun.

- Pembeli akan mengkompensasi produk & layanan yang diberikan oleh Produsen. Harga akan didasarkan pada nilai pasar yang harus ditentukan dan disepakati terlebih dahulu oleh kedua belah pihak untuk setiap transaksi.

- Penagihan akan dilakukan oleh Produsen, dan ditujukan kepada Pembeli, pembayaran akan terjadi setelah Bill of Lading Resmi diserahkan ke Pembeli.

- Produsen bertanggung jawab penuh atas kualitas produk dan mereka menjamin bahwa produk tersebut telah diproduksi sesuai dengan Standar Perdagangan Adil AS.

- Produsen akan menawarkan harga jual dan Pembeli memiliki hak untuk menaikkan harga kepada konsumen akhir, Pembeli akan mempertimbangkan jumlah margin berdasarkan nilai pasar.

Penyelesaian Perselisihan

: Setiap perselisihan akan diselesaikan secara damai oleh kedua belah pihak berdasarkan hukum Indonesia dan Internasional mana pun yang diterapkan.

4. Surat Pernyataan Pelepasan Hak Atas Tanah Untuk Kepentingan Swasta Nomor: 593.2/4/Gunungputri/2016 tanggal 08 Maret 2016, dari M. Supit selaku pemilik tanah kepada Perseroan, yang menyatakan dengan penuh rasa kesadaran dan tanggung jawab selaku pemilik tanah menyatakan antara lain sebagai berikut:

a. Bahwa, M. Supit menyatakan melepaskan hak atas tanah yang tercatat atas dalam Girik Hak milik adat No. C. 334, Persil No. 105, Klas I, dengan luas tanah berdasarkan Girik tersebut lebih kurang 1.192m2 (seribu seratus sembilan puluh dua meter persegi), terletak di blok 007, Desa Cicadas, Kecamatan Gunungputri, Kabupaten Bogor.

Page 153: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

131

b. Bahwa, dengan telah diterimanya uang ganti rugi tersebut diatas, M. Supit menyatakan tanah yang dilepaskan haknya menjadi Tanah Negara untuk kemudian dapat diberikan hak kepada Perseroan, yang dipergunakan untuk Industri.

c. Bahwa, tanah yang dilepaskan haknya itu tidak dalam keadaan sengketa, baik mengenai batas maupun luasnya dan pemiliknya tidak dalam gugatan, tidak dalam sitaan yang berwajib atau proses perkara pengadilan dan tidak digadaikan/dijaminkan kepada pihak lain.

d. Bahwa, ahli waris M. Supit maupun pihak-pihak lain tidak berhak mengganggu gugat tanah yang telah dilepaskan haknya itu baik sekarang maupun yang akan datang.

e. Semua untung rugi yang mungkin timbul dan hal-hal lain yang dapat menimbulkan gugatan kembali terhadap hak atas tanah akibat dari pada pelepasan hak, seluruhnya menjadi tanggung jawab yang melepaskan hak tersebut.

PERJANJIAN-PERJANJIAN DENGAN PIHAK BERAFILIASI

1. Perjanjian Sewa Menyewa Nomor: 145 tanggal 09 Februari 2017, yang dibuat oleh Selly Suwignyo, S.H., M.Kn., Notaris di Kabupaten Bogor, oleh dan antara PT Tripilar Bumi Lestari (Pihak Pertama) dan Perseroan (Pihak Kedua), dengan ketentuan-ketentuan dan syarat-syarat sebagai berikut:

Ruang Lingkup : - Bahwa Pihak Pertama adalah pemilik yang sah atas bangunan sehingga berhak untuk menyewakan obyek yang akan disebut dalam akta ini;

- Bahwa Pihak Pertama dengan ini setuju untuk menyewakan obyek sewa tersebut kepada Pihak Kedua dan Pihak Kedua menerangkan dengan ini menyewa dari Pihak Pertama;

- Bahwa Pihak Pertama dengan ini menyewakan kepada Pihak Kedua dan Pihak kedua menerangkan telah menyewa dari Pihak Pertama sebuah bangunan kantor dan pabrik yang terletak di Jalan Pabuaran, Rukun Tetangga 001, Wukun Warga 010, Desa Cicadas, Kabupaten Bogor;

Jangka Waktu : Perjanjian Sewa Menyewa ini dilangsungkan untuk jangka waktu 5 (lima) tahun sampai dengan tanggal 01 Oktober 2020 dan akan diperpanjang secara otomatis tanpa penambahan atau perubahan apapun.

Harga Sewa : Rp. 240.000.000 (dua ratus empat puluh juta Rupiah) Ketentuan-ketentuan : - Pihak Pertama tidak bertanggung jawab atas tindakan yang

dilakukan oleh Pihak Kedua di dalam bangunan tersebut;- Selama Sewa Menyewa ini berlangsung, semua biaya retribusi,

listrik ditanggung oleh Pihak Kedua sepenuhnya;- Pihak Kedua tidak diperbolehkan untuk mengoperkan/

memindahtangankan Sewa Menyewa ini kepada Pihak Ketiga atau menjaminkan kepada Pihak Lain, baik untuk seluruhnya maupun untuk sebagian kecuali itu telah mendapat persetujuan tertulis terlebih dahulu dari Pihak Pertama;

- Pihak Pertama menjamin Pihak Kedua, bahwa bangunan tersebut benar-benar miliknya Pihak Pertama, tidak tersangkut suatu perkara atau sengketa dan oleh karenanya Pihak Pertama manjamin Pihak Kedua, bahwa selama Sewa Menyewa ini berlangusng Pihak Kedua tidak akan mendapat gangguan atau gugatan dari siapapun juga;

- Sebelum waktu Sewa Menyewa ini berakhir, bilamana Pihak Kedua berkehendak untuk memperpanjang sewa maka harus memberitahukan kehendaknya itu secara tertulis 1 bulan sebelum berakhirnya sewa kepada Pihak Pertama dengan harga dan syarat-syarat yang akan dirundingkan kemudian oleh kedua belah pihak;

Penyelesaian Perselisihan

: Kantor Panitera Pengadilan Negeri Bogor

Page 154: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

132

2. Perjanjian Pengikatan Jual Beli Nomor: 7 tanggal 22 September 2017, yang dibuat dihadapan Sugiarto, S.H., M.Kn., M.H., Notaris di Jakarta Utara jo. Amandemen Nomor 12: tanggal 29 Januari 2018, yang dibuat dihadapan Sugiarto, S.H., M.Kn., M.H., Notaris di Jakarta Utara, oleh dan antara PT Tripilar Bumi Lestari (Pihak Pertama/Penjual) dan Perseroan (Pihak Kedua/Pembeli), dengan ketentuan-ketentuan dan syarat-syarat sebagai berikut:

Ruang Lingkup : - Bahwa Pihak Pertama bermaksud untuk menjual Tanah dan Bangunan kepada Pihak Kedua dan Pihak Kedua bermaksud untuk membeli tanah dan bangunan dari Pihak Pertama.

- Bahwa pelaksanaan jual beli Tanah dan Bangunan belum dapat dilakukan karena pada saat ini Tanah dan Bangunan sedang dijadikan jaminan untuk pelunasan hutang, oleh karena itu Pihak Pertama dengan ini berjanji dan oleh karena itu mengikat diri akan menjual dan menyerahkan Tanah dan Bangunan kepada Pihak Kedua, dan Pihak Kedua dengan ini berjanji akan membeli dan menerima penyerahan Tanah dan Bangunan dari Pihak Pertama.

Obyek Perjanjian : - Sertipikat Hak Bangunan Nomor 1812/Cicadas, seluas 1.425M2- Sertipikat Hak Bangunan Nomor 1813/Cicadas, seluas 470M2- Sertipikat Hak Bangunan Nomor 1814/Cicadas, seluas 850M2- Sertipikat Hak Bangunan Nomor 1815/Cicadas, seluas 1.485M2- Sertipikat Hak Bangunan Nomor 1816/Cicadas, seluas 543M2- Sertipikat Hak Bangunan Nomor 1817/Cicadas, seluas 5.050M2

Harga : Rp 36.500.000.000 (tiga puluh enam milyar lima ratus juta Rupiah), yang wajib dilunasi Pihak Kedua kepada Pihak Pertama selambat-lambatnya pada tanggal 30-9-2017

Ketentuan Pelepasan /Pembebasan Tanah

- Pihak Pertama wajib untuk melunasi hutangnya kepada pemegang jaminan atas Tanah dan Bangunan, dan melepaskan/membebaskan Tanah dan Bangunan dari fungsinya sebagai jaminan hutang selambat-lambatnya pada tanggal 31 Juli 2018

- Apabila Pihak Pertama terlambat melakukan pembebasan Tanah dan Bangunan dari fungsinya sebagai jaminan hutang, maka Pihak Pertama wajib untuk membayar denda kepada Pihak Kedua sebesar Rp. 10.000.000 (sepuluh juta Rupiah) untuk setiap hari keterlambatan.

Jaminan Pihak Pertama : - Pihak Pertana dengan ini menjamin kepada Pihak Kedua bahwa Tanah dan Bangunan tersebut adalah benar milik/haknya Pihak Pertana dan hanya dapat dijual/dialihkan oleh Pihak Pertama, Tanah dan Bangunan tersebut tidak dikenakan suatu sitaan dalam bentuk apapun dan Pihak Kedua tidak akan mendapat gugatan/tuntutan dari pihak lain yang menyatakan mempunyai hak atas Tanah dan Bangunan tersebut.

- Oleh karena itu Pihak Pertama bertanggung jawab sepenuhnya atas segala kerugian Pihak Kedua yang diakibatkan karena tidak terpenuhinya jaminan Pihak Pertama tersebut.

Penyelesaian Perselisihan

: Kantor Panitera Pengadilan Negeri Cibinong

KeteranganBahwa sesuai dengan ketentuan Pasal 2 PPJB, disebutkan bahwa :

“Pihak Pertama wajib untuk melunasi hutangnya kepada pemegang jaminan atas Tanah dan Bangunan, dan melepaskan/membebaskan Tanah dan Bangunan dari fungsinya sebagai jaminan hutang selambat-lambatnya 3 (tiga) bulan setelah tanggal penandatanganan Perjanjian ini”.

Page 155: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

133

Sesuai dengan ketentuan tersebut diatas, Perseroan saat ini :a. telah melakukan pelunasan hutangnya berdasarkan bukti pembayaran sebagi berikut:

i. Bukti setoran Bank Centeral Asia tertanggal 27 September 2017 sebesar Rp. 10.000.000.000,00 (sepuluh miliar Rupiah) kepada PT Tripilar Bumi Lestari;

ii. Bukti setoran Bank Centeral Asia tertanggal 28 September 2017 sebesar Rp. 10.000.000.000,00 (sepuluh miliar Rupiah) kepada PT Tripilar Bumi Lestari;

iii. Bukti setoran Bank CIMB Niaga Syariah tertanggal 28 September 2017 sebesar Rp. 6.500.000.000,00 (enam miliar lima ratus juta Rupiah) kepada PT Tripilar Bumi Lestari; dan

iv. Bukti setoran Bank CIMB Niaga Syariah tertanggal 29 September 2017 sebesar Rp. 10.000.000.000,00 (sepuluh miliar Rupiah) kepada PT Tripilar Bumi Lestari.

b. sedang dalam proses pelepasan/pembebasan tanah dan bangunan dan fungsinya sebagai jaminan hutang atas PT Tripilar Bumi Lestari.

c. sesuai dengan Surat Pernyataan Perseroan tanggal 05 Januari 2018, dinyatakan bahwa proses pelepasan/pembebasan tanah dan bangunan serta fungsinya sebagai jaminan hutang atas PT Tripilar Bumi Lestari masih dalam tahap pengurusan administrasi di bank. Sehubungan dengan hal tersebut, Perseroan dengan ini menyatakan dan menjamin bahwa i) Perseroan akan melakukan kewajiban pembayaran pajak sehubungan dengan pembelian tanah oleh Perseroan kepada PT Tripilar Bumi Lestari, dan ii) Perseroan akan menindaklanjuti PPJB tersebut diatas dengan membuat dan menandatangani Akta Jual Beli Tanah segera setelah selesainya pelepasan/pembebasan tanah dan bangunan serta fungsinya sebagai jaminan hutang atas PT Tripilar Bumi Lestari.

DOKUMEN-DOKUMEN TERKAIT DENGAN HUTANG PIUTANG PERSEROAN DENGAN PIHAK BERAFILIASI/PIHAK KETIGA

HUTANG/PIUTANG USAHANo. Vendor Keterangan Harga Catatan1. Piutang Usaha

Piutang Usaha Pihak Berelasia. PT. Matra Mandiri

Primai. PS.SER.000.080 Rp. 110.500.000 PO Nomor: 2017/SKY/PCI/291ii. EM.BAT.NIP.069 Rp. 9.235.379.825 PO Nomor: 2017/SKY/PCI/137iii. EM.BAT.NIP.069 Rp. 9.118.845.063 PO Nomor: 2017/SKY/PCI/155iv. EM.BAT.NIP.069

Rp. 2.039.358.321 PO Nomor: 2017/SKY/PCI/196EML.RBT.000.010

v. EM.BAT.NIP.069 Rp. 4.264.112.053 PO Nomor: 2017/SKY/PCI/213vi. EM.BAT.NIP.069 Rp. 7.254.288.884 PO Nomor: 2017/SKY/PCI/229vii. EM.BAT.NIP.008 Rp. 2.343.424.160 PO Nomor: 2017/SKY/PCI/331viii. EM.BAT.NIP.008 Rp. 6.063.288.000 PO Nomor: 2017/SKY/PCI/382ix. EM.BAT.NIP.056; dan

Rp. 2.913.900.000 PO Nomor: 2017/SKY/PCI/383EML.RBT.000.010

x. EM.BAT.NIP.008 Rp. 3.637.972.800 PO Nomor: 2017/SKY/PCI/488xi. EM.BAT.NIP.008 Rp. 3.637.972.800 PO Nomor: 2017/SKY/PCI/489xii. EM.BAT.NIP.008 Rp. 4.850.630.400 PO Nomor: 2017/SKY/PCI/490xiii. EM.BAT.NIP.008 Rp. 2.715.741.600 PO Nomor: 2017/SKY/PCI/491xiv. EM.BAT.NIP.008 Rp. 3.637.972.800 PO Nomor: 2017/SKY/PCI/492xv. EM.BAT.NIP.008 Rp. 2.425.315.200 PO Nomor: 2017/SKY/PCI/493

b. PT. Garda Persada

i. LED selang 50 meter; dan Rp. 5.580.000 PO Nomor: PO-42/2017

Mobiya Schneiderii. Solar Charger; dan

Rp. 59.474.606 PO Nomor: PO-43/2017Inverter Schneider

iii. HUB 10 atas kekurangan material PLTS Jogja Rp. 6.000.000 PO Nomor: PO-34/2017

Page 156: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

134

HUTANG/PIUTANG USAHANo. Vendor Keterangan Harga Catatan

Piutang Usaha Pihak Ketigaa. PT. Industri

Telekomunikasi Indonesia (Persero)

i. Battery NS-OPZV2-800 Nipress Rp. 844.800.000 PO Nomor: 4100040017ii. Battery Lithium NSLi48100

156kWh Nipress;

Rp. 12.572.560.000 PO Nomor: 4100040017Battery Lithium NSLi48100 312kWh Nipress danBattery Lithium NSLi48100 240Kwh Nipress

iii. Battery Lithium NSLi48100 67kWh Nipress Rp. 560.560.000 PO Nomor: 4100040015

iv. Battery Lithium NSLi48100 156kWh Nipress Rp. 1.321.320.000 PO Nomor: 4100040014

v. Battery Lithium NSLi48100 96kWh Nipress Rp. 3.203.200.000 PO Nomor: 4100040013

b. PT. Tritama Mitra Lestari

Battery NS Lithium Pack 48 V 100 AH + Support Rack Rp. 13.204.292.640 PO Nomor: 002/PO TMLSURTI/

III/2017c. PT Gerbang

Multindo Nusantara

i. Battery System, VRLA;

Rp. 345.665.000 No. Dok: FM.PUR.02

Controller;Panel Distributor, Power Cable;Pyranometer;Remote Monitoring System danCombiner Box

ii. Battery System Rp. 1.532.866.500 No. Dok: FM.PUR.02d. PT. Global

Dimensi Mandirii. Battery opvz 1000Ah 2V;

Rp. 272.158.590 PO Nomor: 054/GDM/PO-01/X/2016-REV

Solar panel ST-2000Wp; Solar Charger XW MPPT 60-150; Inverter XW 8548; System control panel; dan Monitoring combox.ii. Multicluster Boz 12 SMA MC Box

12.3-20; danRp. 364.220.000 PO Nomor: 035/GDM/PO-

01/X/2017-REV III Inverter SMA Sunny island 8,0 H 48V 6kW

iii. Solar Panel 100Wp mono/poly Rp. 119.700.000 PO Nomor: 017/GDM/PO-01/VII/2017

iv. Battery NS VRLA GEL-FGB 100Ah 12V Rp. 242.000.000 PO Nomor: 018/GDM/PO-01/

VII/2017v. Solar Panel 310Wp Polycristaline

Jskye Rp. 164.920.000 PO Nomor: 020/GDM/PO-01/VII/2017

2. Hutang UsahaUtang Usaha Pihak BerelasiPT. Global packaging System

PML.IBX.000.052

Rp. 149.078.050 PO Nomor: 098/SKY/PC02/2017

PML.IBX.000.053PML.IBX.000.054PML.IBX.000.055PML.IBX.000.062PML.IBX.000.063PML.IBX.000.056PML.IBX.000.057PML.CRG.000.003

Page 157: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

135

HUTANG/PIUTANG USAHANo. Vendor Keterangan Harga Catatan

Utang Usaha Pihak Ketigaa. PT. Hega Cipta

ElectrikaEM.KBL.KMI.009

Rp. 1.065.981.125 PO Nomor: 2017/SKY/PCI/129

EM.KBL.000.26EM.KBL.000.27EM.KBL.000.28EM.KBL.KMI.054EM.KBL.KMI.006EM.KBL.KMI.007EM.KBL.KMI.050EM.KBL.KMI.051EM.KBL.KMI.052EM.KBL.KMI.053EM.KBL. BLD.004EM.KBL.000.025EM.KBL. BLD.003

b. PT. Sharp Semiconductor Indonesia

EFLLAM.SKY.014Rp. 496.320.000 PO Nomor: 2017/SKY/PCI/313

c. PT. Star Concord Indonesia

PJI.JSA.000.002 Rp. 401.023.990 PO Nomor: 2017/SKY/PCI/546

d. PT Epacs Sakti EM.BOX.000.092 PLTS 1

Rp. 880.000.000 PO Nomor: 2017/SKY/PCI/118

EM.BOX.000.085 PLTS 1EM.BOX.000.086 PLTS 1EM.BOX.000.087 PLTS 1EM.BOX.000.092 PLTS 2EM.BOX.000.085 PLTS 2EM.BOX.000.086 PLTS 2EM.BOX.000.087 PLTS 2EM.BOX.000.092 PLTS 3EM.BOX.000.085 PLTS 3EM.BOX.000.086 PLTS 3EM.BOX.000.087 PLTS 3EM.BOX.000.092 PLTS 4EM.BOX.000.085 PLTS 4EM.BOX.000.086 PLTS 4EM.BOX.000.087 PLTS 4

e. PT. Anugrah Multi Solusi Tehnik

i. EM.TNG.000.019 Rp. 355.000.000 PO Nomor: 2017/SKY/PCI/166ii. EM.LAM.000.009 Rp. 31.000.000 PO Nomor: 2017/SKY/PCI/341

f. CV. Inti Warna Cemerlang

PS.SER.000.006Rp. 1.200.000.000 PO Nomor: 2017/SKY/PCI/021

PS.SER.000.006g. PT. Cardig

LogisticsPJI.JSA.000,002 Rp. 286.740.213 PO Nomor: 2017/SKY/PCI/536

Page 158: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

136

HUTANG/PIUTANG USAHANo. Vendor Keterangan Harga Catatan

h. Sentosa Tata Multi Sarana

i. PML.PBX.000.003

Rp. 77.853.600 PO Nomor: 152/SKY/PC02/2017

PML.MBX.000.035PML.JBX.000.067PML.MBX.000.073

ii. PML.PBX.000.006

Rp. 40.502.000 PO Nomor: 111/SKY/PC02/2017

PML.MBX.000.053PML.IBX.000.067PML.MBX.000.072

iii. PML.PBX.000.003

Rp. 108.868.100 PO Nomor: 078/SKY/PC02/2017

PML.MBX.000.035PML.IBX.000.003PML.MBX.000.005

iv. PML.MBX.000.054

Rp. 53.253.200 PO Nomor: 050/SKY/PC02/2017

PML.CCR.000.010PML.MBX.000.055PML.CCR.000.010PML.MBX.000.056PML.CCR.000.011PML.MBX.000.057PML.CCR.000.011PML.MBX.000.058PML.CCR.000.011PML.MBX.000.059PML.CCR.000.012PML.MBX.000.060PML.CCR.000.012PML.MBX.000.061PML.CCR.000.012PML.MBX.000.062PML.CCR.000.013PML.MBX.000.063PML.CCR.000.013

i. PT. Ray Cargo PJI.JSA.000.002 Rp. 223.818.789 PO Nomor: 2017/SKY/PCI/547j. PT. Indojapan

Steel CenterNSDH540-QN 3.0 1219 X 1280

Rp. 214.614.380 PO Nomor: 2017/SKY/PCI/222

NSDH540-QN 3.0 1219 X 1015NSDH540-QN 3.0 1219 X 3000NSDH540-QN 3.0 1190 X 1577NSDH540-QN 3.0 1190 X 2440NSDH540-QN 3.0 1190 X 3347NSDH540-QN 3.0 1190 X 3000

k. Platinum Jaya Logistic

PJI.JSA.000.002 Rp. 169.588.352 PO Nomor: 2017/SKY/PCI/548

Page 159: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

137

HUTANG/PIUTANG USAHANo. Vendor Keterangan Harga Catatan

l. PT. Sinar Eltrindo Perkasa

i. EM.BOX.000.055 Rp. 50.600.000 PO Nomor: 2017/SKY/PCI/079ii. EM.BOX.000.090

Rp. 77.506.000 PO Nomor: 2017/SKY/PCI/144EM.BOX.000.091

iii. EML.KBL.JBO.070

Rp. 20.442.950 PO Nomor: 2017/SKY/PCI/375

EML.ACC.000.014EML.ACC.CYG.013EML.ACC.CYG.014EML.ACC.000.065EML.ACC.KSP.015EML.ACC.000.068EML.ACC.000.078EML.CON.000.002EML.TOL.BIG.002EML.TOL.000.005EML.FRE.000.001EML.VOL.000.001EML.TOL.000.007EML.TOL.SWA.001EML.AMP.000.001EML.SKR.000.003

m. PT. Wijaya Karya Industri Energi

PS.SER.000.073 Rp. 103.740.000 PO Nomor: 2017/SKY/PCI/202

n. PT. Solid Logistic PJI.JSA.000.002 Rp. 104.874.636 PO Nomor: 2017/SKY/PCI/549o. Global Kemas

Utamai. PML.MBX.000.070 Rp. 32.246.500 PO Nomor: 097/SKY/

PC02/2017ii. PML.PRA.000.001 Rp. 15.122.250 PO Nomor: 074/SKY/

PC02/2017iii. PML.IBX.000.051; dan

Rp. 11.081.510 PO Nomor: 085/SKY/PC02/2017PML.MBX.000.048

iv. PML.PRA.000.001; danRp. 12.127.500 PO Nomor: 045/SKY/

PC02/2017 PML.PRA.000.001v. PML.IBX.000.015; dan

Rp. 26.925.360 PO Nomor: 034/SKY/PC02/2017 PML.MBX.000.012

vi. PML.IBX.000.040; danRp. 23.437.975 PO Nomor: 028/SKY/

PC02/2017 PML.MBX.000.027vii. PML.PRA.000.001 Rp. 4.459.125 PO Nomor: 019/SKY/

PC02/2017

Page 160: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

138

HUTANG/PIUTANG USAHANo. Vendor Keterangan Harga Catatan

p. Madco Tehnik i. PML.EQU.000.007;

Rp. 19.544.000 PO Nomor: 136/SKY/PC02/2017

PML.EQU.000.078;PML.EQU.000.002;PML.EQU.000.001;PML.TAP.000.003;PML.WRP.000.001;PML.EQU.000.005;PML.EQU.000.028; danPML.KTS.000.002.

ii. PML.EQU.000.007;

Rp. 18.489.500 PO Nomor: 114/SKY/PC02/2017

PML.KTS.000.002;PML.EQU.000.009; danPML.WRP.000.001

iii. PML.EQU.000.131;

Rp. 12.895.000 PO Nomor: 105/SKY/PC02/2017

PML.EQU.000.008;PML.EQU.000.001;PML.EQU.000.004;PML.EQU.000.012; danPML.EQU.000.081

iv. PML.EQU.000.009; danRp. 11.845.000 PO Nomor: 100/SKY/

PC02/2017PML.EQU.000.005v. PML.EQU.000.008;

Rp. 11.938.500 PO Nomor: 076/SKY/PC02/2017

PML.EQU.000.005;PML.EQU.000.007; danPML.EQU.000.012

vi. PML.EQU.000.003;

Rp 10.435.000 PO Nomor: 052/SKY/PC02/2017

PML.EQU.000.002;PML.EQU.000.001;PML.EQU.000.0004;PML.EQU.000.008;PML.EQU.000.042;PML.EQU.000.046; danPML.EQU.000.129

q. PT.TrimitraMultiKreasi

PS.SER.000.078 Rp. 131.725.000 PO Nomor: 2017/SKY/PCI/278

r. PT. Unilab Perdana

PS.SER.000.071; dan Rp. 75.442.000 PO Nomor: 2017/SKY/PCI/199

Page 161: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

139

DOKUMEN-DOKUMEN TRANSAKSI TERKAIT DENGAN KEGIATAN USAHA

Berikut ini contoh dokumen-dokumen transaksi-transaksi yang dilakukan oleh Perseroan dalam rangka menjalankan kegiatan usaha dan aktivitasnya sebagaimana yang dimaksud dalam Pasal 3 Anggaran Dasar Perseroan, yaitu sebagai berikut: Dokumen Transaksi Terkait Pemesanan Oleh Pembeli (Buyer)

Buyer Luar Negeri

No. Document Customer Product Descripton Shipping Syarat dan Ketentuan1. Purchase Order

tanggal 18 November 2017.

- Ecom Electrinic 3775 Park Ave Unit 3 Rear Left Edison, New Jersey of United State of America; dan

- Costomer ID SP3002.

- Poly solar panel MLS-100WP1016 x 685 x 35mm 3 feet cable with MC4 connector single packing;

- Mono solar panel MLS-160wm 1003 x 991 x 35mm 3 feet cable with MC4 connector single packing; dan

- Poly solar panel MLS-10WP 394 x 267 x 25mm 6 feet cable with Alligator Clip single packing.

- Ship to (New Jersey); dan

- Shipping details (FOB Jakarta).

Delivery on 45 work days after payment received.

2. Purchase Agreement No. 907/SKY/XI/2107 tanggal 10 November 2017.

Ecom Electronics 3775 Park Ave Unit 3 Rear Left Edison, New Jersey of United State of America.

- Mono solar panel MLS-20 W 343 x 470 x 25mm, 3 feet cable with MC4 connector all black frame single packing;

- Poly solar panel MLS-50W 549 x 678 x 30mm, 3 feet cable with MC4 connector single packing;

- Poly solar panel MLS-100W 1016 x 685 x 35mm, 3 feet cable with MC4 connector single packing; dan

- Mono solar panel MLS-160W 1003 x 991 x 35mm, 3 feet cable with MC4 connector single packing;

- Port of Loading (Port JKT in Indonesia); dan

- Term of Deliver (FOB Jakarta).

Terms of Payment:- 20% of the contract

total amount, the buyer should pay the seller via TT advance in 5 working days after the sigining of the Agreement;

- For the balanced 80% of the contract total amount, the buyer should be pay balance the seller via TT in 30 days after Bill of Lading (B/L) date, the seller shall telex realease B/L after payment received by the seller; dan

- The buyer shall be responsible for the extra charges by the United State of America including but limited to tax, tariff, and dumping and safeguard policy and the buyer shall not be entitled to cancel the purchase of tax, tariff, anti dumping and safeguard policy, the seller will then complete action about container loading and delevery as agreed.

Page 162: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

140

No. Document Customer Product Descripton Shipping Syarat dan Ketentuan3. Purchase Order

No. PO00605532 tanggal 25 Oktober 2017

Verlterra Power US, LLC 250 Bay Street Victoria BC V9A 3K5 Canada.

FLEX-100-HB Solar panel, Felxible, 100w, Mono dan Heliobond

- Ship to (FedEx Trade Networks Auburn - GoPower 2820 B St NW #101 Auburn, WA 98001 US; dan

- Shipment Method (SH Robinson Ocean C8137853).

-

4. Purchase Contract No. UP035-17-PDSKY-05 tanggal 24 Oktober 2017.

Upsolar Global Co. Ltd, Rom 801-2, 8F, Easey Commercial Bulding, 253-261 Hennessy Road, Wanchal, Hongkong.

- Solar panel UP-M330P SKY 17037; dan

- Solar panel UP-M330P SKY 17038.

- Port of Loading (Port JKT in Indonesia);

- Term of Delivery (CIF Lisbon in Portugal);

- SKY 17037-38, ETD before 20 November 2017 and ETA Lisbon Portugal ETA before 25 Desember 2017.

- Terms of Payment After contract

duly signed, the buyer should pay EUR 5,000.00 pre-payment infull amount of the contract total amount in 5 days, for the balanced eur 86,476.00 in full amount, the buyer should transfer an irrevocable Latter of Credit (L/C) with 45 days after on board date. Meanwhile, if the condition allows the Certificate of Origin should be the signed and stemped by Portugal Embassy in Indonesia and the buyer shall be responsible for the extra charges required by the Portugal Embassy in Indonesia. The seller will then complate action about container loading and delivery as agreed.

- Insurance Terms The transportation

insurance that the buyer insures for the products covers an area to the final destination.

5. Purchase Order No. PO00605501 tanggal 04 Oktober 2017.

Verlterra Power US, LLC 250 Bay Street Victoria BC V9A 3K5 Canada.

- GP-PSK-80: 80W/4.4A portable solar kit W.10A controler; dan

- GP-PSK-120: 120W/6.6A portable solar kit W.10A controler.

- Ship to (FedEx Trade Networks Auburn - GoPower 2820 B St NW #101 Auburn, WA 98001 US; dan

- Shipment Method (SH Robinson Ocean C8137853).

Must ship in February.

Page 163: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

141

No. Document Customer Product Descripton Shipping Syarat dan Ketentuan6. Purchase Order

No. S-H170215 tanggal 15 Februari 2017.

Nagase & Co., Ltd, system 1st Sec, Development & Sales Div, Energy Business Office

19.2 KW solar panel system Delivery to Indonesia Raja Ampat.

- Delivery date (01 May 2017);

- Trade term (CPT Indonesia Raja Ampat “Including Installation”); dan

Buyer Dalam Negeri

No. Dokumen Suplier Deskripsi Barang Syarat dan Ketentuan1. Purchase Order

20170922-002/DOKIS tanggal 22 September 2017.

PT. Indosurya Artha Mandiri, Jalan Arjuna 7 Blok B-166B

Mas Naga, Jakasetia, Bekasi 17157.

- Komponen PLTS 15 kwp sesuai RAB&KAK untuk kampung Dokis Ditsrik Wapoga Kab. Waropen, Papua (sesuai lampiran)

2. Purchase Order 20170922-001/UMUAF tanggal 22 September 2017.

PT. Indosurya Artha Mandiri, Jalan Arjuna 7 Blok B-166B

Mas Naga, Jakasetia, Bekasi 17157.

- Komponen PLTS 15 kwp sesuai RAB& KAK untuk kampung Umuaf Ditsrik Web Kab. Keerom, Papua (sesuai lampiran)

3. Purchase Order 01/PO/PT.ASM-SKY/VII/2017 tanggal 07 Juli 2017

PT. Amel Sukses Mandiri Energy, Jalan Makrik No. 52

Kp. Rawa Roko, Rawalumbu, Bekasi - Jawa Barat.

- Modul Surya 250 Wp (ST60P250)- Battery VRLA OpzV 800 AH 2 Volt- Inverter 6kW.48V (XW 8548 E)- Solar Charge Regulator 60A.48V- Monitoring Combox- System Control Panel- Panel Junction Box- Panel Main Control- Panel Distribusi- Kabel & Aksesoris- Energy Limiter

Harga sudah termasuk PPN 10%

4. Purchase Order 0231/BPT/IX/2017 tanggal 04 September 2017.

PT. Batara Pilar Teknik, Jalan H.M. Suwignyo No. 88,

Pontianak.

- Solar Panel- Battery- Energy Limiter- Panel Junction Box- Panel Distribusi- Kabel & Aksesoris- Inverter On Grid- Inverter/Charger- Multicluster Box 6- Sunny Remote Control- Sunny Cluster Controller- SI SYSCAN Card- SI COMSMA Card- Fuse + Housing- Solar Mounting- Rack Battery- Packaging- Delivery- Intallasi- Test & Commisioning- Purna Jual (Training Maintenance)- Asuransi- Spare Material

Page 164: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

142

No. Dokumen Suplier Deskripsi Barang Syarat dan Ketentuan5. Purchase Order

0232/BPT/IX/2017 tanggal 04 September 2017

PT. Batara Pilar Teknik, Jalan H.M. Suwignyo No. 88,

Pontianak.

- Solar Panel- Battery- Energy Limiter- Panel Junction Box- Panel Main Control- Panel Distribusi- Kabel & Aksesoris- Inverter On Grid- Inverter/Charger- Sunny Remote Control- Sunny Cluster Controller- SI COMSMACard- Fuse + Housing- Solar Mounting- Rack Battery- Packaging- Delivery- Intallasi- Test & Commisioning- Purna Jual (Training Maintenance)- Asuransi- Spare Material

6. Purchase Order 0233/BPT/IV/2017 tanggal 04 September 2017.

PT. Batara Pilar Teknik, Jalan H.M. Suwignyo No. 88,

Pontianak.

- Solar Panel- Battery- Energy Limiter- Panel Junction Box- Panel Main Control- Panel Distribusi- Kabel & Aksesoris- Inverter On Grid- Inverter/Charger- Sunny Remote Control- Sunny Cluster Controller- SI COMSMACard- Fuse + Housing- Solar Mounting- Rack Battery- Packaging- Delivery- Intallasi- Test & Commisioning- Purna Jual (Training Maintenance)- Asuransi- Spare Material

Page 165: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

143

Dokumen Transaksi Terkait Penjual (Supplier) Bahan Baku

Supplier Luar Negeri

New Golden Ocean Co. Ltd Room 26F, No. 257 Siping Road, ShanghaiNo. Dokumen Deskripsi Barang Syarat dan Ketentuan1. Purchase Order No. 139/SKY/

PC01/2017 tanggal 30 Oktober 2017.

- 2 diodes, 6 feet 16AWG/2.5 sqmm cable with aligator clip, use heat string;

- EVA 550*0.5mm (150m/roll);- EVA 560*0.5mm (150m/roll);- Ribbon 3*0.12mm;- Busbar 5*0.2mm;- Transparent TPT 335*550mm*1100PC;- Transparent TPT 1150*560mm*2700PC;- Backsheet PTP 550*0.35mm*0.35mm (100m/

roll)*4R;- Backsheet PTP 560*0.35mm*0.35mm (100m/

roll)*31R;- PET Backsheet 750*0.2 (100m/roll)*1 rol;- PET Backsheet 470*0.2 (100m/roll)*9 rol;- Label Thermoking 80*10mm;- Label Go Power 180*45mm;- Label Web 180*45mm;- Nameplate 110*85mm;- Potting gel 1521 (A&B) 14 kg/set;- Silicon gel 1527 (310ml/pcs);- White tape 12.7*0.056mm (30m/roll);- Scoth tape 12.7*0.056mm (30m/roll);- Transparent TPT 1150*560mm*200 pcs;- Transparent TPT 1150*300mm*30 pcs;- Transparent TPT 750*340mm*125 pcs;- Transparent TPT 335*560mm*250 pcs;- Backsheet TPT 670*0.3mm (100m/roll)*29 rol;- Backsheet PET 365*0.3mm (100m/roll)*6 rol;- Silicon gel chenhua (310ml/pcs);- Ribbon 1.6*0.23mm;- Busbar 5*0.35mm;- Ribbon 1.6*0.23mm;- EVA 670*0.35 (100m/roll)*20rol;- EVA 365*0.35 (100m/roll)*9rol;- Tempered glass 1494*662*3.2mm*934 pc;- Tempered glass 312*355*3.2mm*505 pc;- Tempered glass 325*340*3.2mm*1010 pc;- Frame 1500*668*40*30 mm;- Potting gel 1521 (A&B) 14 kg/set;- silicon gel 2527 (A&B) 14 kg/set;- freight cast;- [unreadable];- Nameplate 11.6W CRM 110*85mm;- Logo mono 170 W Valterra;- Nameplate 13W poly CRM 110*85mm;- Cable harness UL 1015, 18AWG, L=200mm, no

jacket, black&red;- Junction box no diode, cable harness 18AWG,

L=762mm, 2 conductor, with jacket, black&red;- MC4 connector;- Corner protector 47*47*40mm;- Feet protector 25*24*14mm;- Leg joint 45*40*20mm; dan- Junction box PV-HX-025,1 diode, L=70mm 13

AWG, IP65.

- Lead time (3 days after PO issued);

- Price term (EXW Shanghai); dan

- Payment (100% TT in advance).

Page 166: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

144

New Golden Ocean Co. Ltd Room 26F, No. 257 Siping Road, ShanghaiNo. Dokumen Deskripsi Barang Syarat dan Ketentuan2. Purchase Order No. 120/SKY/

PC01/2017 tanggal 24 Oktober 2017.

- MC4 connector;- Tempered glass 1944*986*3.2mm;- Color box 875*560mm*700 pcs;- Transperent TPT 1150*560mm*700pcs;- Carton box mighty max, 10W, 30W, 100W dan

150W;- PE protector, 360*233*8mm, 308*571*8mm,

982*651*8mm, 969*957*8mm; dan- Forklift service 3 times @RMB 330.

- Lead time (3 days after PO issued);

- Price term (EXW Shanghai); dan

- Payment (100% TT in advance).

3. Purchase Order No. 109/SKY/PC01/2017 tanggal 11 September 2017.

- Transparent TPT;- EVA;- Busbar & Ribbon;- Backsheet TPT;- Backsheet PET;- Label & Nameplate;- Silicon gel & Potting gel;- White tape;- Scoth tape; dan- Plastic parts.

- Lead time (3 days after PO issued);

- Price term (FOB Shanghai); dan

- Payment (100% TT in advance).

4. Purchase Order No. 090/SKY/PC01/2017 tanggal 31 Juli 2017.

- EVA 0.35*365mm;- Ribbon 0.23*1.6mm;- Busbar 0.3*5mm;- Tempered glass 312*555*3.2mm;- Red & black cable UL1015, L=200mm;- PET 365*0.35 (150m/roll);- PE from plate 100W mighty max 1006*675*10;- PE from plate 10W mighty max 348*257*10;- PE from plate 30W mighty max 1006*675*10;- Potting gel A & B;- Silicon gel (310ml);- Junction box PV HX-025, 1 diodes, L=70mm, 13

AWG, IP 65;- EVA 570*0.5 (150m/roll);- EVA 750*0.5 (150m/roll);- EVA 550*0.5 (150m/roll);- Reduce price from EVA (dilong);- Thermoking label 170*30mm;- Thermoking label 80*10mm;- Thermolite label 80*10mm;- Scotch tape 3m (12.7mm*33m/roll);- Hot melt glue stick 11*190mm (155pcs/ctn);- Backsheet TPT 570*0.35mm (100m/roll);- Backsheet TPT 750*0.35mm (100m/roll);- Backsheet TPT 550*0.35mm (100m/roll);- Backsheet PET 980*0.2mm (100m/roll);- Backsheet PET 750*0.2mm (100m/roll);- Heatshrink tube D = 14mm (100m/roll); dan- Heatshrink tube D = 5mm (100m/roll).

- Lead time (3 days after PO issued);

- Price term (FOB Shanghai); dan

- Payment (100% TT in advance).

5. Purchase Order No. 082/SKY/PC01/2017 tanggal 15 Juni 2017.

- Carton box;- PE foam corner protector;- PE plate;- EVA;- Ribbon;- Nameplate;- Transparent TPT;- Backsheet TPT; dan- Backsheet PET.

- Lead time (before 20 Juni 2017 );

- Price term (FOB Shanghai); dan

- Payment (100% TT in advance).

Page 167: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

145

Supplier Dalam Negeri

No. Dokumen Vendor Deskripsi Barang Syarat dan Ketentuan

1. Purchase Order 2017/SKY/PCI/517 tanggal 16 November 2017.

PT Hega Cipta Electrika, Rukan Taman Tekno BSD Blok B-12, Tangerang Selatan.

- Kabel NYAF 50mm black;- NYYHY cable 2 x 4mm;- Kabel NYAF 10mm yellow;- Kabel NYFGBY 3 x 2,5mm;- Kabel metal NYM 3 x 2,5mm;- Kabel NYAF 50mm red;- Kabel NYAF 50mm black;- Kabel NYAF 35mm red kmi;dan- Kabel NYAF 35mm black kmi.

2. Purchase Order 2017/SKY/PCI/519 tanggal 16 November 2017.

PT Nipress, Jalan Raya Naragong Km. 26, Cileungsi Bogor.

Battery NSGF 12V 100AH front terminal long container.

3. Purchase Order 2017/SKY/PCI/501 tanggal 8 November 2017.

PT Alphamas Mandiri, Jalan KH Moh Mansyur No. 11, blok B-34, Jakarta

Pyranometer SMP3 4-20MA, cable 10m (KIPP&ZONEN)

4. Purchase Order 2017/SKY/PCI/490 tanggal 8 November 2017.

PT Nipress, Jalan Raya Naragong Km. 26, Cileungsi Bogor.

Battery OPZV 2V 1000 AH

5. Purchase Order 2 0 1 7 / S K Y / P C I / 4 6 9 tanggal 6 Nopember 2017

PT Hega Cipta Electrika, Rukan Taman Tekno BSD Blok B-12, Tangerang Selatan.

Kabel NYAF 35mm black kmi

Dokumen Transaksi Terkait Pengepakan (Packaging) Produk

No. Dokumen Suplier Deskripsi Barang Syarat dan Ketentuan1. Purchase Order No.

228/SKY/PC02/2017 tanggal 10 November 2017.

Global Packing System, Jalan Raya Bogor km. 31, Cisalak, Kota Depok.

- Individual box flex mono 30WP Valtera (77685-A);dan

- Master box fles mono 30WP Valtera (77685-A).

- Delivery date (2 weeks after received PO); dan

- Term of payment (30 days after received invoice).

2. Purchase Order No. 217/SKY/PC02/2017 tanggal 26 Oktober 2017.

Global Packing System, Jalan Raya Bogor km. 31, Cisalak, Kota Depok.

- Individual box flex 36WP Valtera;

- Master box flex 36WP Valtera; dan

- Paper angle.

- Delivery date (2 weeks after received PO); dan

- Term of payment (30 days after received invoice).

3. Purchase Order No. 199/SKY/PC02/2017 tanggal 16 Oktober 2017.

Global Packing System, Jalan Raya Bogor km. 31, Cisalak, Kota Depok.

- Individual box mono 65WP helios;

- Master box mono 65WP helios;- Individual box mono 95WP

helios;- Master box mono 95WP helios;- Individual box mono 110WP

helios;- Master box mono 110WP

helios;- Individual box poly 120WP

helios;- Master box poly 120WP helios;- Individual box mono 140WP

helios;- Master box mono 140WP

helios;- Individual box poly 140WP

helios;- Master box poly 140WP helios;- Individual box mono 170WP

helios;- Master box mono 170WP

helios;- Individual box mono 220WP

helios; dan- Master box mono 220WP helios

- Delivery date (3 weeks after received PO); dan

- Term of payment (30 days after received invoice).

Page 168: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

146

No. Dokumen Suplier Deskripsi Barang Syarat dan Ketentuan4. Purchase Order No.

205/SKY/PC02/2017 tanggal 10 Oktober 2017.

Global Packing System, Jalan Raya Bogor km. 31, Cisalak, Kota Depok.

- Individual box 50WP flexible Valtera; dan

- Master box 50WP flexible Valtera.

- Delivery date (2 weeks after received PO); dan

- Term of payment (30 days after received invoice).

5. Purchase Order No. 198/SKY/PC02/2017 tanggal 11 Oktober 2017.

PT Sabnani, Jalan Jakarta - Bogor Km. 43, Cibinong - Bogor.

- Individual box folded 80WP Valtera (GP-PSK-80); dan

- Individual box folded 120WP Valtera (GP-PSK-120).

- Delivery date (2 days after received PO); dan

- Term of payment (30 days after received invoice).

Shipping Instruction:1. Shipping Instruction tanggal 31 Oktober 2017 dengan Nomor: 178/SKY-E/X/2017- 31 OCT 2017

dari Perseroan (sebagai Pengirim) kepada Aramex (sebagai Ekspeditur), yang menginstruksikan untuk melakukan pengiriman alat-alat Solar Panel kepada Tecneira SA, Tagus Space (sebagai Penerima), berupa Solar Panel UP-M330P dan Solar Panel UP-M330P;

2. Shipping Instruction tanggal 6 November 2017 dengan Nomor: 182/SKY-E/XI/2017- 06 NOV 2017 dari Perseroan (sebagai Pengirim) kepada Phoenix (sebagai Ekspeditur), yang menginstruksikan untuk melakukan pengiriman alat-alat Solar Panel kepada Valterra Power, US, LLC (sebagai Penerima), berupa Solar Panel 35W;

3. Shipping Instruction tanggal 10 November 2017 dengan Nomor: 184/SKY-E/XI/2017- 10 NOV 2017 dari Perseroan (sebagai Pengirim) kepada Honour Line (sebagai Ekspeditur), yang menginstruksikan untuk melakukan pengiriman alat-alat Solar Panel kepada Ecom Electronics (sebagai Penerima), berupa Poly Solar Panel MLS 100WP; dan

4. Shipping Instruction tanggal 20 November 2017 dengan Nomor: 187/SKY-E/XI/2017- 20 NOV 2017 dari Perseroan (sebagai Pengirim) kepada Phoenix (sebagai Ekspeditur), yang menginstruksikan untuk melakukan pengiriman alat-alat Solar Panel kepada Valterra Power US, LLC (sebagai Penerima), berupa Solar Panel 120W dan Solar Panel 25.5W.

N. ASET TETAP

Berikut merupakan keterangan mengenai aset tetap material yang dimiliki dan dikuasai oleh Perseroan:

Tanah dan Bangunan

Sampai dengan tanggal Prospektus ini, Perseroan memiliki dan/atau menguasai harta kekayaan berupa tanah dan bangunan, dengan uraian sebagai berikut

Tanah-Tanah yang Dikuasai

No. No Sertipikat Luas Tanah (M2) Letak Tercatat Atas Nama Jangka

Waktu1. SHGB 1812 1.425 Cicadas, Gunungputri, Bogor, Jawa Barat PT Tripilar Bumi Lestari 03-02-20442. SHGB 1813 470 Cicadas, Gunungputri, Bogor, Jawa Barat PT Tripilar Bumi Lestari 03-02-20443. SHGB 1814 850 Cicadas, Gunungputri, Bogor, Jawa Barat PT Tripilar Bumi Lestari 03-02-20444. SHGB 1815 1.485 Cicadas, Gunungputri, Bogor, Jawa Barat PT Tripilar Bumi Lestari 03-02-20445. SHGB 1816 543 Cicadas, Gunungputri, Bogor, Jawa Barat PT Tripilar Bumi Lestari 03-02-20446. SHGB 1817 5.050 Cicadas, Gunungputri, Bogor, Jawa Barat PT Tripilar Bumi Lestari 03-02-20447. SHM Adat C.334 1.192 Cicadas, Gunungputri, Bogor, Jawa Barat M.Supit -

Tidak terdapat tanah yang dijadikan jaminan atas pinjaman Perseroan

Keterangan: a. Perseroan menguasai tanah-tanah pada angka 1 sampai dengan angka 6 tersebut diatas berdasarkan Perjanjian Pengikatan

Jual Beli Tanah Nomor : 7 tanggal 22 September 2017, yang dibuat oleh Sugiarto, S.H., M.Kn., M.H., Notaris di Kota Jakarta Utara serta berdasarkan Surat Keterangan Nomor : K-1712071 tanggal 07 Desember 2017 yang dibuat oleh Sugiarto, S.H., M.Kn., M.H., Notaris di Kota Jakarta Utara, yang menerangkan bahwa i) Perseroan telah melunasi dan PT Tripilar Bumi

Page 169: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

147

Lestari telah menerima pelunasan harga jual beli atas tanah-tanah tersebut; dan ii) sesuai dengan ketentuan perjanjian pengikatan jual beli tersebut, Perseroan dan PT Tripilar Bumi Lestari, proses saat ini adalah penandatanganan akta jual beli atas tanah-tanah tersebut.

b. Perseroan menguasai tanah SHM Adat Nomor : C.334 berdasarkan Surat Pernyataan Pelepasan Hak Atas Tanah Untuk Kepentingan Swasta Nomor : 593.2/4/Gunungputri/2016 tanggal 08 Maret 2016, yang dilepaskan oleh M.Supit menjadi Tanah Negara dan kemudian dapat diberikan hak kepada Perseroan untuk kegiatan Industri, serta berdasarkan Surat Keterangan Nomor : 25/SK/NOT.PSH/XI/2017 tanggal 21 November 2017 yang dibuat oleh Petrus Suandi Halim, S.H., Notaris di Jakarta, yang menerangkan bahwa atas tanah yang dikuasai oleh Perseroan, saat ini sedang dilakukan proses persertifikatan atas nama Perseroan di kantor Pertanahan Kabupaten Bogor.

Bangunan untuk melakukan kegiatan usaha dan pabrik

Perseroan menguasai bangunan-bangunan yang terletak di Kampung Cicadas, Desa Cicadas, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, yang digunakan oleh Perseroan untuk melakukan kegiatan usaha dan juga sebagai tempat pabrik Perseroan berada untuk menunjang kegiatan usahanya. Penguasaan bangunan-bangunan tersebut pada awalnya didasarkan dengan Perjanjian Sewa Menyewa Nomor: 145 tanggal 09 Februari 2017, yang dibuat oleh Selly Suwignyo, S.H., M.Kn., Notaris di Kabupaten Bogor, oleh dan antara PT Tripilar Bumi Lestari (Pihak Pertama) dan Perseroan (Pihak Kedua), kemudian pada tanggal 22 September 2017, oleh dan diantara Perseroan dengan PT Tripilar Bumi Lestari telah dilakukan jual beli atas tanah dan bangunan-bangunan yang terletak di Kampung Cicadas, Desa Cicadas, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat tersebut, jual beli mana dilakukan berdasarkan Perjanjian Pengikatan Jual Beli Nomor : 7 tanggal 22 September 2017, yang dibuat dihadapan Sugiarto, S.H., M.Kn., M.H., Notaris di Jakarta Utara.

Kendaraan Bermotor Yang Dimiliki

No Merk/Tipe Tahun No. Polisi No. BPKB Tercatat atas Nama 1. Daihatsu/F651RV-5MDFJ MT 2012 B 1128 SZB I-07502194 Perseroan2. Toyota/Kijang Innova G 2012 B 1906 SZI I-10140479 Perseroan3. Honda Vario 2015 B 6515 GVG M-00372587 Felix Indra Yuana4. Range Rover 3.0 Autobiogra-

phy 2014 B 263 TRN - Jackson Tandiono

Keterangan :Bahwa sampai dengan tanggal Prospektus ini dan sesuai dengan Surat Penyataan Perseroan tertanggal 20 Desember 2017, dinyatakan bahwa terhadap kendaraan bermotor yang tercatat atas nama Felix Indra Yuana dan Jackson Tandiono adalah benar penggunaanya digunakan oleh Perseroan dan Perseroan berhak atas kendaraan tersebut.

Perseroan juga menyatakan dalam Surat Pernyataanya bahwa Perseroan akan melakukan balik nama kendaraan bermotor tersebut bersamaan setelah berakhirnya Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) tersebut.

Kendaraan Bermotor yang Dikuasai

No Merk/Tipe Tahun No. Polisi No. BPKB Tercatat atas Nama1. Toyota Fortuner/All New

Fortuner 4x2 2.4 VRZ AT DSL LUX TRD

2017 B 1571 SJT - Perseroan

2. Toyota New Innova 2.OG M/T Bensin 1 Ton MB

2017 DC 1264 AR - Perseroan

3. Toyota New Fortuner G A/T LUX TRD Bensin +

2015 B 388 SKY - Perseroan

4. Toyota Innova 2.0 Bensin TGN 40 V A/TL

2016 B 2965 SOH - Perseroan

Keterangan: Bahwa sampai dengan tanggal Prospektus ini dibuat, terhadap kendaraan bermotor yang dikuasai oleh Perseroan tersebut adalah berdasarkan: a. Perjanjian Pembiayaan Multiguna Dengan Cara Pembelian Dengan Pembayaran Secara Angsuran Nomor: 9439997184-

PK-001 tanggal 22 September 2017.b. Perjanjian Pembiayaan Syariah Dengan Prinsip Murabahah Dan Dengan Jaminan Fidusia Nomor: 16.600.803.00.170673.9

tanggal 26 Mei 2017.c. Perjanjian Pembiayaan Konsumen Nomor: 10-012-15-01586 tanggal 29 Oktober 2015.d. Perjanjian Pembiayaan Nomor: 1618349186 tanggal 21 Desember 2016.

Page 170: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

148

Bahwa terhadap perjanjian-perjanjian tersebut diatas diuraikan lebih lanjut dalam Perjanjian-Perjanjian Pembiayaan Antara Perseroan Dengan Non Bank dalam pada Prospektus ini.

O. HAK ATAS KEKAYAAN INTELEKTUAL

Dalam menjalankan kegiatan usahanya Perseroan memiliki merek-merek yang saat ini sedang dalam proses pengajuan pendaftaran merk kepada Direktorat Jendral Hak Kekayaan Intelektual, yaitu sebagai berikut:

Sesuai dengan Permintaan Pendaftaran Merk dengan Etiket Merk “JSKY + Logo-e” pada tanggal 4 April 2016 untuk kelas barang Nomor: 9, dengan jenis barang Battery, pengisi Battery, perangkat pengubah arus (listrik), sel dan panel/modul photovoltaic yang dikostruksikan.

Sesuai dengan Permintaan Pendaftaran Merk dengan nama “JSKY + Logo e” pada tanggal 15 Agustus 2016 untuk kelas barang Nomor: 11, dengan jenis lampu listrik (Lampu LED), lampu senter, lampu sorot, lampu jalanan, bola lampu listrik, instalasi pemurnian air, perkakas dan mesin pemurnian air, mesin air untuk keperluan pertanian dan alat pemanas air (peralatan).

P. PENYERTAAN SAHAM

Perseroan telah melakukan penyertaan saham dalam SEI sebanyak 24.750 (dua puluh empat ribu tujuh ratus lima puluh) saham dengan nilai nominal seluruhanya sebesar Rp 2.475.000.000,00 (dua miliar empat ratus tujuh puluh lima juta Rupiah) atau sebesar 99,00% (sembilan puluh sembilan persen) dari seluruh saham yang telah ditempatkan dan disetor dalam SEI.

Penyertaan saham tersebut dilakukan berdasarkan Akta Pernyataan Keputusan Pemegang Saham Nomor: 45 tanggal 27 September 2017, yang dibuat dihadapan Petrus Suandi Halim, S.H., Notaris di Jakarta, akta mana telah mendapat persetujuan dari Menteri Hukum Dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia berdasarkan Surat Keputusan Nomor: AHU-0020058.AH.01.02.Tahun 2017 tertanggal 29 September 2017 dan telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0121554.AH.01.11.Tahun 2017 tanggal 29 September 2017 serta telah diterima dan dicatat dalam database Sismimbakum Direktorat Jenderal Administrasi Hukum Umum Departemen Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia sesuai dengan i) Surat Nomor: AHU-AH.01.03-0176000 tanggal 29 September 2017 perihal Penerimaan Pemberitahuan Perubahan Anggaran Dasar Perseroan serta telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0121554.AH.01.11.Tahun 2017 tanggal 29 September 2017; dan ii) Surat Nomor: AHU-AH.01.03-0176001 tanggal 29 September 2017 perihal Penerimaan Pemberitahuan Perubahan Data Perseroan serta telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0121554.AH.01.11.Tahun 2017 tanggal 29 September 2017.

Q. ALAT-ALAT BERAT

No. Alat Berat Jenis/Merk No. Pengesahaan1. Instalasi Listrik 230-400 Volt 566.221/BPPK-WIL.I/SKT/IUL/IL-K3/2017 tanggal 19 September 20172. Instalasi Penyalur Petir HF System 566.280/BPPK-WIL.I/SKT/IPP-UL-K3/2017 tanggal 19 September 20173. Motor Diesel HL CUMM/Motor

Diesel566.81.291/BPPK-WIL.I/SKT/UL/MD-K3/2017 tanggal 19 September 2017

4. Instalasi Hydrant System Hydrant 566.1.112/BPPK-WIL.I/IPK-K3-UL/2017 bulan November 20175. Forklift Toyota 566.324/BPPK-WIL.I/UL/PAA-K3/2017 tanggal 29 November 2017

Keterangan Bahwa terhadap perizinan-perizinan tersebut diatas diuraikan lebih lanjut dalam Perizinan Alat-Alat Berat dalam pada Prospektus ini.

Page 171: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

149

R. SERTIFIKAT DEPOSITO

Perseroan memiliki deposito pada :

1. PT Bank Resona Perdania untuk periode 30 September 2017 dengan jumlah USD 600,000 (enam ratus ribu Dollar Amerika Serikat) dan USD 900,000 (sembilan ratus ribu Dollar Amerika Serikat).

2. PT Bank HSBC Indonesia untuk periode 30 September 2017 dengan jumlah USD 800,538.92 (delapan ratus ribu lima ratus tiga puluh delapan koma sembilan puluh dua Dollar Amerika Serikat).

3. PT Bank Permata Tbk untuk periode 23 Desember 2017 dengan jumlah Rp. 22.051.204.686,00 (dua puluh dua miliar lima puluh satu juta dua ratus empat ribu enam ratus delapan puluh enam Rupiah).

S. MESIN-MESIN

Perseroan memiliki aset berupa mesin-mesin, yaitu sebagai berikut:

Berdasarkan Purchase Order

No. Keterangan Jumlah Dokumen Transaksi1. a. Solar module laminator 2 set Purchase Order No. 2014.01.0000.23

dan Vendor oleh Shenzhen Yudayuan Trade Ltd.

b. Solar module tester 1 setc. Selar cell tester 1 setd. Laser scrimbing machine 1 sete. El tester 1 set

2. a. Aluminium frame 50 set Purchase Orde No. 2014.01.0000.24 dan Vendor oleh Shenzhen Yudayuan Trade Ltd.

b. Evafilm 120 meterc. Junction box 55 setd. Pv solar cell poly 4w/pcs 1.000 pcse. Ventilatingequipment 2 setf. Pv cell welding station 10 setg. Pv cell welding cart 8 seth. Resin mold 20 seti. Working table 16 setj. Pv module framing machine 1 setk. Pv module press frame machine 1 set

3. a. Laserscribingmachine,sf520fibernewmodel,airchiler

1 set Purchace Order No. 079/SKY/PC01/2017 dan Vendor oleh GST-Power International Co. Limited.b. Solar cell soldering machine (rech-1200 can be

31.2-156 mm widht, 3bb, 4bb, 5bb)1 set

4. BSMT204 (AAA), 10A, changed Into 15A 1 et Purchace Order No. 012/SKY/PC01/2016 dan Vendor oleh Eco Marketing Co. Ltd

5. a. Automatic Solar Module Laminator BSL22360AC, Busch Vacuum pump

1 set Purchace Order No. 014/SKY/PC01/2015 dan Vendor oleh High Hope International Group Jiangsu Co. Ltdb. Solar Laminator export packing According to export

shipmentrequirement1 set

c. Solar Module tester BSMT204 (AAA), export packing, chinese third part Inspection report, spare part: one pieces Xenon lamp Free

1 set

d. Frame Machine YPZX-A 1 sete. Tin Ribbon Cutter MZ-100 1 setf. High temperature cloth (TEFLON)

20M*2.2M*0.25MM44 set

g. Temperature detector 2 seth. Installation free include Air tickets 2 engineer 3

working days, all free in abroad for Hotel, Eating, Trafficpaidbyskyenergy

1 set

6. EY1610 Laser Cutting Machine

1 Set Purchace Order No. 068/SKY/PC01/2016 dan Vendor oleh Eyongpv Limited

Page 172: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

150

No. Keterangan Jumlah Dokumen Transaksi7. a. Toshibi Code Printer 8462-TS22-CN/PC 1 Set Purchace Order No. 016/SKY/

PC01/2016 dan Vendor oleh Guangzhou Yigu Packing Material Firm

b. Matt Silver Pet Paper 85*100*500/roll (R4mm) 8 setc. Matt Silver Pet Paper 60*10*5000/roll (Right angkle) 8 setd. 100% Resin Carbon 90*300/roll 1 set

8. a. SCP15 Solar Cell Printing Line 1 set Contract No. SCP15 20150923 Rev 3 dan Vendor oleh DongGuan Ugren Automation Co., Ltd.

b. Accessaryequipments I setc. Services Package 1 set

9. a. SCP15 Solar Cell Printing Line 1 set Sale and Purchase Agreement No. 1754/SKY/2015 dan Vendor oleh DongGuan Ugren Automation Co., Ltd.

b. Accessaryequipments I setc. Services Package 1 set

Selain dari mesin-mesin tersebut diatas, Perseroan juga memiliki mesin-mesin sebagaimana tersebut di bawah ini, yaitu mesin-mesin yang didasarkan pada Surat Pernyataan Perseroan tertanggal 05 Januari 2017, yaitu sebagai berikut:

No. Nama Mesin Merk1. Cutting ribbon 1 SZ ERTON2. Timbangan Wei

Timbangan WH BL 20033. Cell test 2 Gsola

Komputer DellMonitorCell Test 3 ArgusCell Test 4 Argus

4. Cutting laser Cell 1 Argus5. Cutting Laser Modul6. Lay Up 1

Lay Up 2Lay Up 3Lay Up 4Lay Up 5

7. Lampu Visual cek 1Lampu Visual cek 2

8. Laminating 1 QINHUANGDAOOli Heater HeaterVacumLaminating 3 QINHUANGDAOOli Heater Heater Vacum Laminating 4 QINHUANGDAO

9. Unframing 10. Sansimulator 1 GMST 20

Komputer LenovoMonitor Lenovo

11. Chiller Bortitie 12. Kompressor Sullair 13. Solder Quick14. Mesin calmsell Yutemach

Sesuai dengan Surat Pernyataan Perseroan tertanggal 05 Januari 2017, terhadap mesin-mesin tersebut Perseroan menyatakan bahwa Perseroan telah membeli mesin-mesin dengan daftar sebagaimana terlampir dan sampai dengan diterbitkannya Surat Pernyataan, mesin-mesin telah lunas Transaksi jual belinya dan tidak ada tunggakan terhadap pembelian mesin.

Page 173: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

151

T. ASURANSI

Perseroan telah mengasuransikan resiko yang mungkin terjadi atas harta kekayaannya, seperti bangunan, kendaraan bermotor dan prasarananya yang dimiliki Perseroan.

Asuransi Terhadap Harta Kekayaan Perseroan

1. Penanggung : PT Asuransi Central AsiaNomor Polis : 101010317110001227Periode Pertanggungan : 25 Oktober 2017 sampai dengan 25 Oktober 2018Tertanggung : HSBC Bank QQ PerseroanAlamat Tertanggung : Jalan Raya Cidadas (Mercedes Benz) Nomor 258 Gunung

Putri, Bogor, Jawa Barat, IndonesiaLetak Pertanggungan : Jalan Raya Cidadas (Mercedes Benz) Nomor 258 Gunung

Putri, Bogor, Jawa Barat, IndonesiaJenis Pertanggungan : - Fire, Lightning, Explosion, Aircraft Impact & Smoke

- Riot, Strike, Malicious Damage & Civil Commotion- Typhoon, Storm, Flood & Water Damage

Nilai Pertanggungan : ON Machineries IDR 45.500.000.000

2. Penanggung : PT Asuransi Central AsiaNomor Polis : 101010317110001216Periode Pertanggungan : 25 Oktober 2017 sampai dengan 25 Oktober 2018Tertanggung : PT Bank Permata Tbk QQ Perseroan Alamat Tertanggung : Jalan Raya No. 258, Cidadas, Gunung Putri, BogorLetak Pertanggungan : Jalan Cidadas Nomor 258, Gunung Putri, Bogor, Jawa Barat

16964Jenis Pertanggungan : - Fire, Lightning, Explosion, Aircraft Impact & Smoke

- Riot, Strike, Malicious Damage & Civil Commotion- Typhoon, Storm, Flood & Water Damage

Nilai Pertanggungan : Rp. 175.147.984.861

Asuransi Terhadap Kendaraan Bermotor 1. Penanggung : PT Sompo Insurance Indonesia

Nomor Polis : JK-IMR-0000176-00000-2016-05Periode Pertanggungan : 4 Mei 2016 sampai dengan tanggal 4 Mei 2018Tertanggung : PTOrixIndonesiaFinanceqqPerseroanAlamat Tertanggung : Jalan RS. Fatmawati B/10 Cipete Utara, Kebayoran Baru,

Jakarta SelatanLetak Pertanggungan : Jalan Cidadas (Mercedes Benz) Nomor 258 Kecamatan

Gunung Putri, Kelurahan Gunung Putri, Bogor, IndonesiaMerk Mobil/Tahun : Toyota Reach Truck/2015Jenis Pertanggungan : Movable All Risks InsuranceNilai Pertanggungan : Rp 716.783.282

2. Penanggung : PT Asuransi Ramayana TbkNomor Polis : 034/DFI-PKS/III/2014Periode Pertanggungan : 4 Mei 2017 sampai dengan tanggal 25 Mei 2020Tertanggung : PTAstraSedayaFinanceqqPerseroanAlamat Tertanggung : Jalan RS. Fatmawati B/10 Cipete Utara, Kebayoran Baru,

Jakarta SelatanMerk Mobil/Tahun : Toyota New Innova 2.0G M/T BensinJenis Pertanggungan : ComprehensiveNilai Pertanggungan : Rp 315.700.000 dan third party liability Rp 12.500.000

Page 174: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

152

3. Penanggung : BCA InsuranceNomor Polis : 010202021200001Periode Pertanggungan : 22 September 2017 sampai dengan tanggal 22 September

2020Tertanggung : PT BCAF QQ PerseroanAlamat Tertanggung : Wisma BCA Pondok Indah, Jalan Metro Pondok Indah No. 10

Jakarta 12310Merk Mobil/Tahun : Toyota New Fortuner 4X2 2.4 VRZ AT DSL LUX th.2017Nilai Pertanggungan : - Casco Rp 498.500.000

- Comprehensive Rp 300.000

4. Penanggung : PT Asuransi Sinar MasNomor Polis : 02.200.2015.01414Periode Pertanggungan : 29 Oktober 2015 sampai dengan tanggal 29 Oktober 2018Tertanggung : PT Oto Mulltiartha QQ PerseroanAlamat Tertanggung : Komp.PlazaPasifikBlokB1No.22&24J,BoulevardBarat

Raya, Kelapa Gading, Jakarta PusatMerk Mobil/Tahun : Toyota New Fortuner G A/T LUX TRD th.2015Nilai Pertanggungan : - Tahun 1 Comprehensive Rp 512.100.000 + TJH

Comprehensive Rp 10.000.000- Tahun 2 Comprehensive Rp 460.890.000 + TJH

Comprehensive Rp 10.000.000- Tahun 3 Comprehensive Rp 409.680.000 + TJH

Comprehensive Rp 10.000.000- Kerugian sebagian Rp 300.000- Costructive total loss -5% (new car)/10% (used car) dari

harga pertanggungan- Banjir/topan/AOG,huru hara/SRCC,terosime & sabotage

10% dari nilai klaim, minimal Rp 500.000 per kejadian.

5. Penanggung : PT Asuransi Astra BuanaNomor Polis : TAGON 49978186Periode Pertanggungan : 15 Desember 2016 sampai dengan tanggal 15 Desember

2019Tertanggung : PT Toyota Astra Financial Serices QQ PerseroanAlamat Tertanggung : Graha Mas Fatmawati Blok B/10 Jalan RS Fatmawati No. 71,

Kelurahan Cipete Utara, Kecamatan Kebayoran Baru 12150Merk Mobil/Tahun : Toyota Kijang Innova All new V A/T LUX th.2016Nilai Pertanggungan : Comprehensive

PerseroantidakmempunyaihubunganAfiliasidenganseluruhperusahaanasuransitersebutdiatas.

Manajemen Perseroan berkeyakinan bahwa perlindungan asuransi telah sesuai dengan standar yang berlaku di kalangan industri sejenis di Indonesia dan nilai pertanggungan asuransi cukup untuk menutupi kemungkinan kerugian dari aset yang dipertanggungkan.

U. PERKARA HUKUM YANG SEDANG DIHADAPI PERSEROAN, ENTITAS ANAK, ANGGOTA DEWAN KOMISARIS DAN DIREKSI PERSEROAN SERTA ANGGOTA DEWAN KOMISARIS DAN DIREKSI ENTITAS ANAK

Pada tanggal Prospektus ini diterbitkan, Perseroan, entitas anak, anggota dewan komisaris dan direksi Perseroan serta anggota dewan komisaris dan direksi entitas anak, tidak sedang terlibat perkara-perkara perdata, pidana, dan/atau perselisihan di lembaga peradilan dan/atau di lembaga perwasitan baik di Indonesia maupun di luar negeri atau perselisihan administratif dengan instansi pemerintah yang berwenang termasuk perselisihan sehubungan dengan kewajiban perpajakan atau perselisihan

Page 175: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

153

yang berhubungan dengan masalah perburuhan/hubungan industrial atau tidak pernah dinyatakan pailit yang dapat mempengaruhi secara material kegiatan usaha dan/atau kelangsungan kegiatan usaha Perseroan serta rencana Penawaran Umum Perdana Saham ini.

Pada tanggal Prospektus ini diterbitkan, tidak ada somasi yang berpotensi menjadi perkara baik yang dihadapi Perseroan, entitas anak, anggota dewan komisaris dan direksi Perseroan serta anggota dewan komisaris dan direksi entitas anak.

V. KEGIATAN DAN PROSPEK USAHA PERSEROAN

PT Sky Energy Indonesia Tbk. (“Perseroan”) adalah suatu perseroan terbatas yang didirikan pada tanggal 04 Juli 2008 berdasarkan Akta Pendirian Nomor: 06 tanggal 04 Juli 2008, yang dibuat di hadapan Petrus Suandi Halim, S.H., Notaris di Jakarta, akta mana telah mendapat pengesahan dari Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia berdasarkan Keputusan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Nomor: AHU-09133.AH.01.01.Tahun 2009 tanggal 24 Maret 2009 dan telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0011259.AH.01.09.Tahun 2009 tanggal 24 Maret 2009, serta telah diumumkan dalam Berita Negara Republik Indonesia Nomor: 43 tanggal 29 Mei 2009, Tambahan Berita Negara Republik Indonesia Nomor: 14295/2009. Perseroan telah beberapa kali mengalami perubahan dengan perubahan terakhir melalui Akta Pernyataan Keputusan Rapat Nomor: 37 tanggal 16 November 2017, yang dibuat di hadapan Leolin Jayayanti, S.H., M.Kn., Notaris di Jakarta, akta mana telah mendapat persetujuan dari Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia berdasarkan Surat Keputusan Nomor: AHU-0024217.AH.01.02.Tahun 2017 tanggal 20 November 2017 dan telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0146604.AH.01.11.Tahun 2017 tanggal 20 November 2017, serta telah dicatat dalam Database Sisminbakum Departemen Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia sesuai dengan (i) Surat Nomor: AHU-AH.01.03-0192351 tanggal 20 November 2017 perihal Penerimaan Pemberitahuan Perubahan Anggaran Dasar Perseroan dan telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0146604.AH.01.11.Tahun 2017 tanggal 20 November 2017; dan (ii) Surat Nomor: AHU-AH.01.03-0192352 tanggal 20 November 2017 perihal Penerimaan Pemberitahuan Perubahan Data Perseroan dan telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan Nomor: AHU-0146604.AH.01.11.Tahun 2017 tanggal 20 November 2017.

Berdasarkan Pasal 3 Anggaran Dasar Perseroan sebagaimana tersebut dalam Akta Pernyataan Keputusan Rapat Nomor: 37 tanggal 16 November 2017, yang dibuat di hadapan Leolin Jayayanti, S.H., M.Kn., Notaris di Jakarta, maksud dan tujuan Perseroan adalah berusaha dalam bidang industri mesin pembangkit listrik .

Untuk mencapai maksud dan tujuan tersebut di atas, Perseroan dapat melaksanakan kegiatan usaha utama adalah menjalankan kegiatan usaha industri mesin pembangkit listrik, energy alternatif dan komponen-komponennya, antara lain memproduksi solar home system.

Perseroan pada awalnya adalah perusahaan yang bergerak sebagai distributor modul surya dan penyedia jasa layanan teknis System Integration untuk pembuatan pembangkit listrik tenaga surya (“PLTS”) tipe On-grid dan Off-grid, termasuk desain teknis, instalasi dan perawatan. Melihat prospek pasar yang menjanjikan, pada tahun 2009 Perseroan menggandeng PT Hitachi High-Technologies Indonesia untuk mendirikan fasilitas manufaktur modul surya yang berkelas internasional. Pada tahun 2012, Perseroan memulai produksi modul surya dengan kapasitas sebesar 10 MW. Pada tahun 2016, Perseroan telah bertumbuh menjadi produsen modul surya terbesar di Indonesia dengan kapasitas produksi sebesar 100 MW untuk modul surya dan 50 MW untuk sel surya.

Sampai saat ini, fasilitas produksi Perseroan terdiri dari satu pabrik yang berlokasi di Gunung Putri Bogor. Pabrik ini dilengkapi dengan fasilitas produksi, clean room, fasilitas uji coba, fasilitas R&D, serta gudang material dan barang hasil produksi. Pabrik ini juga dilengkapi dengan ruang-ruang rapat dan ruang makan untuk para tenaga kerja yang terampil.

Perseroan bertekad untuk tetap menjadi produsen dan eksportir modul surya nomor satu di Indonesia. Perseroan percaya bahwa untuk mencapai tekad tersebut, diperlukan teknologi yang memadai. Oleh sebab itu, sejak tahun 2012, Perseroan menerapkan sistem Accurate yang mengintergrasi data

Page 176: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

154

dari seluruh departemen sehingga sepanjang proses produksi sampai penjualan dapat dimonitor, dan managemen dapat menanggulangi masalah dan mengambil keputusan secara cepat dan tepat berdasarkan informasi yang lengkap.

Selain sistem Accurate, Perseroan juga telah menerapkan sistem PVSyst dan Sunny WebDesign untuk merancangSistemIntegrasiModulSuryasecaraefisiendansesuaistandarinternasional.Dan,sejaktahun 2016, Perseroan juga telah menerapkan network monitoring system untuk memonitor performa produk yang sudah diinstal di lokasi PLTS.

Pada Tahun 2016 Perseroan juga membeli mesin untuk memproses Wafer menjadi Sel Surya, menambah assembly line, mesin laminating, mesin laser cutting, framing, dan mesin sun simulator. Dan pada tahun 2017, Perseroan membeli mesin auto soldering.

Penggunaan teknologi informasi yang dikelola oleh sumber daya manusia yang unggul sangat memudahkan pekerjaan dan membantu terciptanya hasil produksi yang berkualitas.

Bahan baku utama untuk produksi modul surya adalah sel surya dapat diimport dari Amerika, Taiwan, China, dan Eropa. Sedangkan bahan baku sel surya adalah Wafer yang juga dapat diimport dari Amerika, Taiwan, China, dan Eropa. Bahan baku utama lainnya dapat diperoleh dari produsen lokal dan luar negeri. Banyaknya supplier dari berbagai negara membuat Perseroan dapat memperoleh bahan baku dengan mudah dengan tingkat harga yang stabil dan volatilitas yang cukup rendah. Pada tahun 2018, Perseroan akan memproduksi sel surya lebih lagi, sehingga ketersediaan bahan baku menjadi lebih stabil dan dapat menjamin ketersediaan pasokan untuk produksi Perseroan.

Berdasarkan Peraturan Menteri (Permen) No. 5/2017 tentang Perhitungan Kandungan Lokal serta Pedoman Penggunaan Produk Dalam Negeri untuk Infrastruktur Ketenagalistrikan, modul surya yang digunakan harus memiliki TKDN yang melebihi 40%. Untuk mendapatkan nilai tingkat TKDN diatas 40%, pabrikan modul surya perlu menggunakan sel surya produksi dalam negeri. Sebagai satu-satunya produsen sel surya di Indonesia, Perseroan memiliki keungulan bersaing yang tinggi dibandingkan dengan prosuden-produsen modul surya lainnya di Indonesia.

Perseroan telah berhasil untuk ekspor modul surya dengan kualitas terbaik ke Amerika Serikat, Jepang, Kanada, Finlandia, Jerman, Yamen, Turki, Belanda dan Afrika. Saat ini, Perseroan merupakan satu-satunya produsen sel surya di Indonesia yang telah berhasil untuk ekspor modul surya ke Amerika Serikat dan Kanada.

Kapasitas produksi Perseroan selama 3 (tiga) tahun terakhir (2015, 2016 dan 2017) adalah 50MW, 100MW dan 100MW.

Berikut sejarah singkat dari Perseroan:

Berikut sejarah singkat dari Perseroan:

2014 2015 2016 2008 2009 2012 2013 • Perseroan

didirikan sebagai distributor modul surya dan penyedia jasa layanan teknis System Integration

• Join Venture dengan PT Hitachi High-Technologies untuk produksi modul surya

• ISO 9001-2008

• Kapasitas produksi modul surya mencapai 10MW

• ISO 14001: 2004

• OHSA 18001 - 2007

• Perusahaan Indonesia pertama yang ekspor modul surya buatan Indonesia

• Mendapat setifikasi CE

• Kapasitas produksi modul surya mencapai 25MW

• Ekspor modul surya OEM ke Amerika

• Kapasitas produksi modul surya mencapai 50MW

• Ekspor modul surya OEM ke Kanada

• Mendapat setifikasiIEC & CSA

• Kapasitas produksi sel surya mencapai 50MW

• Kapasitas produksi modul surya mencapai 100MW

Page 177: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

155

System Intregation mencangkup design dan implementasi sistem PLTS, dengan menggabungkan peralatan-peralatan sebagai berikut:

1. Modul surya: merubah sinar matahari menjadi arus listrik2. Solar Charger Controller: mengatur proses pengisian dan penggunaan arus listrik3. Battery: tempat menyimpan energi listrik4. DC/AC Inverter: mengubah arus DC menjadi arus AC

Berikut adalah diagram fungsi dari peralatan-peralatan tersebut:

Berikut ini adalah tabel yang menyajikan informasi mengenai komponen dari pendapatan berdasarkan produk, serta persentase komponen tersebut terhadap jumlah pendapatan:

(dalam jutaan Rupiah dan persen)

Uraian 30 September

201730 September

2016Untuk tahun-tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember

2016 2015 2014Rp % Rp % Rp % Rp % Rp %

Solar panel 144.524 45,89% 53.943 32,06% 106.721 32,41% 85.671 28,36% 65.031 29,54%Battery 103.817 32,97% 70.015 41,61% 137.016 41,61% 136.291 45,11% 99.872 45,37%Solar system 44.156 14,02% 29.464 17,51% 56.514 17,16% 53.149 17,59% 35.469 16,11%Inverter 13.611 4,32% 8.825 5,24% 17.588 5,34% 16.533 5,47% 12.730 5,78%LED 1.234 0,39% 754 0,45% 1.428 0,43% 1.307 0,43% 878 0,40%Supporting products 7.582 2,41% 5.277 3,14% 9.996 3,04% 9.153 3,03% 6.142 2,79%

314.924 100,00% 168.278 100,00% 329.263 100,00% 302.104 100,00% 220.122 100,00%Keterangan:*) tidak diaudit

Tidak terdapat kecenderungan yang diketahui, ketidakpastian, permintaan, komitmen, atau peristiwa yangdapatdiketahuiyangdapatmempengaruhisecarasignifikanpenjualanbersihataupendapatanusaha, pendapatan dari operasi berjalan, profitabilitas, likuiditas atau sumbermodal, atau peristiwayang akan menyebabkan informasi keuangan yang dilaporkan tidak dapat dijadikan indikasi atas hasil operasi atau kondisi keuangan masa datang.

Page 178: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

156

W. PELANGGAN DAN PORTFOLIO PROYEK PERSEROAN

Pelanggan Perseroan sebagian besar adalah kontraktor PLTS untuk proyek-proyek pemerintah. Bersarkan nilai dan jumlah proyek, user terbesar dari Perseroan adalah Kementerian Pertahanan Republik Indonesia (“KEMHAN”) Tabel berikut adalah proyek-proyek yang telah diselesaikan oleh Perseroan:

Date User Name of Work Location Nilai Proyek

Mei-Juni 2014 Dn Pertambangan & Energi Papua Barat

Pemasangan Penerangan Jalan Umum Raja Ampat 3,277,500,000

Juni-Juli 2014 Pemerintah Daerah Papua

Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 15Kwp Papua 989,025,844

Juni-14 Swasta Pemasangan Penerangan Jalan Umum

kep.mentawai-sum-bar 154,800,000

Juni-14 Pemerintah Daerah Mentawai Solar home system Mentawai - Sumbar 148,200,000

Juni-14 Pemerintah Daerah Mentawai

Pemasangan Penerangan Jalan Umum Mentawai - Sumbar 1,027,500,000

Juni-14 Pemerintah Daerah Mentawai Solar home system Sabu Raijua 317,400,000

Agustus-14 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 15Kwp Rote Ndao 921,596,000

Agustus-14 Pemerintah Daerah Pemasangan Penerangan Jalan Umum Aceh Selatan 545,000,000

September-14 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 10 Kwp Madura 425,000,000

September -14 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 20 Kwp Palembang 1,475,623,750

September -14 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 15 Kwp Palembang 1,040,166,050

September-14 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 10 Kwp Palembang 662,504,700

September-14 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 15 Kwp Sinyoinyoi Sulawesi 875,000,000

September-14 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 15 Kwp Botteng Sulawesi 875,000,000

September-14 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 15 Kwp Fak-Fak Papua 875,000,000

September-14 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 15 Kwp Kerom Papua 875,000,000

September-14 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 5 Kwp Alor & Natuna 2,103,275,000

Oktober-14 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 25 Kwp Merauke Papua 1,449,469,500

September-14 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 9 Kwp Semarang 622,000,000

November-14 Pemerintah Daerah Pemasangan Penerangan Jalan Umum Nunukan 315,000,000

Mei-15 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 2,4 Kwp Merauke Papua 430,000,000

Mei-15 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 40 Kwp Merauke Papua 3,089,000,000

Juni-15 KEMHAN Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 1,2 Kwp Merauke Papua 9,794,000,000

Juni-15 Swasta Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 2,4 Kwp Yogyakarta 198,739,000

Juni-15 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya6 Kwp Merauke Papua 430,237,500

Juni-15 Swasta Pemasangan Penerangan Jalan Umum Bekasi 594,790,000

Juni-15 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 25 Kwp Rote 1,041,700,000

Juni-15 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 15Kwp Mentawai - Sumbar 1,560,900,000

Page 179: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

157

Date User Name of Work Location Nilai Proyek

Juli-15 KEMHAN Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 1,2 Kwp Merauke Papua 3,736,372,134

Juli-15 KEMHAN Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 4,8 Kwp Merauke Papua 8,426,991,243

Agustus-15 Swasta Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 1,8Kwp Merauke Papua 129,195,000

Agustus-15 Swasta Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 1,6 Kwp Merauke Papua 114,437,950

Agustus-15 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 15Kwp Kupang - NTT 1,064,700,000

Agustus-15 KEMHAN Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 1,2 Kwp Merauke Papua 113,223,398

Agustus-15 KEMHAN Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 4,8 Kwp Merauke Papua 510,726,742

September-15 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 5 Kwp Bone Bolango 378,350,000

September-15 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 10 Kwp Papua 584,200,000

September-15 ESDM Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 30 Kwp Jambi 2,910,702,500

September-15 ESDM Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 50 Kwp Jambi 4,547,018,470

Oktober-15 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 10 Kwp Rote 563,283,636

Oktober-15 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 10 Kwp Sei Mata 606,483,636

Oktober-15 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 10 Kwp Sutai Lestari 606,483,636

Oktober-15 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 10 Kwp Dogiyai 576,351,015

Oktober-15 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 15 Kwp Madura 875,224,429

Oktober-15 Mabes AL Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 3,6 Kwp Pulau Natuna 260,784,420

Oktober-15 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 5 Kwp Pulau Aru 763,583,714

November-15 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 5 Kwp Sanggau 1,767,359,285

November-15 Swasta Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 15 Kwp Bandara Palembang 1,003,205,630

Desember-15 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 15 Kwp ESDM ciracas 765,139,890

Desember-15 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 7,2 Kwp Sorong 400,000,000

Desember-15 KODAM JAYA Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 3,6 Kwp Jakarta 2,301,068,780

Desember-15 Swasta Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 3 Kwp Papua 168,000,000

Maret-16 KEMHAN Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 13,8 Kwp Papua 569,491,754

Maret-16 KEMHAN Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 15,6 Kwp Papua 569,491,754

Maret-16 KEMHAN Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 4,2 Kwp Papua 159,406,520

April-16 KEMHAN Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 1,2 Kwp Merauke Papua 316,302,200

April-16 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 10 Kwp Bengkulu 671,683,636

April-16 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 16,8 Kwp Rote 159,406,520

Mei-16 Swasta Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 3 Kwp Makasar 113,652,000

Page 180: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

158

Date User Name of Work Location Nilai Proyek

Mei-16 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 1,8 Kwp Kaimana Papua 146,790,734

Juni-16 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 15 Kwp Maluku 964,039,429

Juni-16 KEMHAN Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 19,2 Kwp Papua 1,096,189,720

September-16 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 25 Kwp Kalimantan 1,392,089,521

September-16 Pemerintah Daerah Pemasangan Penerangan Jalan Umum Kupang 574,530,000

September-16 Swasta Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 9,6 Kwp Papua 424,683,600

Oktober-16 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 15 Kwp Jambi 821,839,429

Oktober-16 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 20 Kwp Sulawesi 1,116,333,728

Oktober-16 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 10 Kwp Sulawesi 467,270,176

Oktober-16 Swasta Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 9 Kwp Palembang 262,358,477

Oktober-16 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 18 Kwp Kalimantan 1,191,338,682

Oktober-16 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 10 Kwp Kalimantan 560,483,636

Oktober-16 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 10 Kwp Kalimantan 512,756,716

Oktober-16 Pemerintah Daerah Pemasangan Penerangan Jalan Umum Papua 110,495,000

November-16 Pemerintah Daerah Pemasangan Penerangan Jalan Umum Papua 1,328,400,000

Desember-16 KEMHAN Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 1,2 Kwp Kupang 143,000,000

Januari-17 Swasta Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 19,2 Kwp Papua 1,096,189,720

Januari-17 Swasta Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 5984 Kwp Karampuang 77,544,004,400

Januari-17 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 5,4 Kwp Jambi 275,508,590

Juli-17 Pemerintah Daerah Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 10kWp Kab.Rote Ndao 738,350,000

Juli-17 Swasta Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya 2,4 kWp

APEI Pontianak -kalbar 156,200,000

Page 181: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

159

Berikut adalah beberapa contoh System Integration proyek yang sudah dikerjakan oleh Perseroan

Sumber: Perseroan

Page 182: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

160

X. PRODUK PERSEROAN

Perseroan menggunakan laboratorium uji yang handal dan proses produksi yang baik sehingga dapat membuat produk-produk dengan kualitas internasional. Perseroan telah mendapat sertifikasimanajemen mutu seperti ISO 9001: 2015, ISO 14000: 2015 dan OHSAS 18001: 2007. Dan produk Perseroan telah mendapat standar international seperti IEC 61730-1, IEC 61730-2, IEC 61215, IEC 61701, CE dan CSA.

Perseroan memproduksi sel surya dan modul surya dengan merek JSKYE yang dimiliki oleh Perseroan dan juga merek-merek OEM untuk pangsa ekspor.

Berikut adalah merek-merek OEM yang diproduksi oleh perseroan:

Sumber: Perseroan

Perseroan produksi dua tipe sel surya yang digunakan untuk membuat modul surya:

1. Monokristal (Mono-crystalline)

Merupakan panel/modul yang paling efisien yang dihasilkan dengan teknologi terkini danmenghasilkan daya listrik persatuan luas yang paling tinggi. Monokristal dirancang untuk penggunaan yang memerlukan konsumsi listrik besar pada tempat-tempat yang beriklim ekstrim dandengankondisialamyangsangatganas.Memilikiefisiensi lebihdari16%.Kelemahandaripanel/modul jenis ini adalah tidak akan berfungsi baik ditempat yang cahaya mataharinya kurang (teduh),efisiensinyaakanturundrastisdalamcuacaberawan.

2. Polikristal (Poly-crystalline)

Merupakan modul surya yang memiliki susunan kristal acak karena dipabrikasi dengan proses pengecoran. Type ini memerlukan luas permukaan yang lebih besar dibandingkan dengan jenis monokristaluntukmenghasilkandaya listrik yangsama.Modul surya jenis inimemilikiefisiensilebih rendah dibandingkan type monokristal, sehingga memiliki harga yang cenderung lebih rendah.

Page 183: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

161

Perseroan produksi tiga tipe modul surya menggunakan sel surya yang diproduksi sendiri oleh Perseroan:

1. Tipe Standar (frame)

Sering digunakan untuk pengaplikasian modul surya On-grid dan Off-grid pada kegiatan industrial maupun solar home system. Tipe modul yang diproduksi bervariasi pada tipe seri ST36M5 - ST72M345 dengan jarak daya maksimun antara 5 - 345 Watt Power.

Sumber: Perseroan

2. Tipe Fleksibel

Fleksibel modul surya adalah sebuah modul surya yang memiliki karakteristik unik. Modul surya ini sangattipisdanfleksibel,sehinggadapatdilengkungkanhinggasudut30derajat.FleksibelModulsurya sangat cocok apabila diaplikasikan pada alat-alat outdoor seperti alat penerangan jalan umum dan lampu rambu-rambu. Tipe modul yang diproduksi bervariasi pada tipe seri ST36TM 18-FLP - ST36TM 140-FLP dengan jarak daya maksimun antara 18 - 140 Watt Power.

Sumber: Perseroan

Page 184: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

162

3. Tipe Foldable

Foldable Modul surya merupakan modul surya yang tahan lama dengan performa tinggi dan modul Surya ini telah diuji untuk kondisi lingkungan yang keras. Modul surya ini dapat dilipat dan dilengkapi dengan EVA packing bag yang nyaman untuk dibawa. Tipe modul yang diproduksi bervariasi pada tipe seri ST36TM2/40-FDP - ST36TM3 150-FDP dengan jarak daya maksimun antara 40 - 150 Watt Power.

Y. PROSES PRODUKSI

Adapun proses produksi pembuatan modul surya Perseroan dimulai dari proses soldering hingga packing, adalah sebagai berikut:

Proses Penjelasan1. Soldering • Soldering adalah proses menyambungkan ribbon

dengan sel surya.• Kemudian menyambungkan sel surya menjadi satu

rangkaian seri. • Pada proses ini menggunakan alat solder dengan

suhu 340 derajat Celcius.

Page 185: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

163

2. Sringing Laying • Stringing Laying adalah proses menyusun rangkaian sel surya menjadi sebuah PV/ modul surya. Dengan susunan kaca – EVA – sel surya – EVA - Backsheet

3. Visual Check • Visual Check adalah proses pemeriksaan secara visual untuk memastikan tidak ada kotoran atau benda yang menutupi modul surya.

4. EL Inspection • EL inspection adalah proses pemeriksaan menggunakan instrument Electroluminence Imaging

• Pengecekan untuk memastikan tidak ada selsurya yang retak dan memastikan semua sel surya terhubung dengan benar sebelum proses proses laminating, karena jika sudah dilaminating akan sulit untuk diperbaiki.

5. Laminating • Laminating adalah proses pemanasan seluruh lapiran dalam susunan modul surya yaitu kaca – EVA – sel surya – EVA – Backsheet.

• Prosesiniakanmenyatukansemualapirantersebut.Dalam proses ini EVA akan meleleh dan dan menjadi lem yang sangat kuat menyatukan kaca – sel surya – Backsheet.

Page 186: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

164

6. Framing • Framing adalah proses pemasangan frame alumunium ke modul surya.

• Padasaatpemasanganframedisisipkansiliconegeluntuk merapatkan frame alumunium dengan kaca dan backsheet. Setelah itu modul surya dilengkapi dengan Junction Box yang akan menjadi terminal koneksi kabel.

7. Testing • Testing adalah proses pengecekan performa kelistrikan dan untuk memastikan modul surya sesuai denganspesifikasi.

• Dalamprosesinisemuaparameterpentingdarimodulsurya dapat ditampilkan dan direkam.

8. Packing • Packing adalah proses pengemasan modul surya dengan kotak karton.

• Terdiridarisingle packing dan master box.

Sumber: Perseroan

Page 187: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

165

Z. PEMASARAN, PENJUALAN DAN DISTRIBUSI

Dalam menjalankan kegiatan usahanya, Perseroan memiliki strategi bisnis sebagai berikut:

1. Mengikuti pameran-pameran yang strategis untuk memperkenalkan produk dan kemampuan Perseroan.

Dalam rangka memperkenalkan lebih luas produk dan kemampuan Perseroan, Perseroan berpartisipasi dalam beberapa even pameran baik dalam negeri maupun luar negeri seperti EBTKE Conex (kementerian ESDM) di dalam negeri, dan Inter Solar di Amerika.

Sumber: Perseroan

2. Membuat kontrak kerjasama untuk penjualan produk OEM di luar negeri.

Menawarkan penjualan dengan kontrak jangka waktu 3 bulan sampai dengan 1 tahun dalam jumlah besar dengan harga yang bersaing. Hal ini dilakukan Perseroan untuk menembus pasar ekspor dan meningkatkan nilai penjualan Perseroan.

Sumber: Perseroan

Page 188: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

166

3. Mengadakan seminar dan pelatihan mengenai produk dan cara kerja pembangkit listrik tenaga surya.

Perseroan juga mengadakan pelatihan-pelatihan untuk umum seputar energi baru terbarukan, khususnya energi surya, berikut perkembangan produk-produk pendukungnya. Pelatihan ini bekerjasama dengan Universitas Gajah Mada di Indonesia dan Inutec Solarcenter di Jerman.

4. Menjaga hubungan dengan kontraktor-kontraktor PLTS.

Tim sales mempunyai tugas untuk selalu menjaga hubungan dengan pelanggan produk Perseroan yaitu para kontraktor PLTS yang selalu mengikuti tender proyek PLTS pemerintah. Minimum dua kali dalam setahun tim sales melakukan kunjungan kepada para kontraktor PLTS untuk menjaga hubungan baik dan memperkenalkan produk-produk baru Perseroan.

5. Melakukan presentasi ke pemerintah pusat dan daerah.

Dikarenakan pasar modul surya di Indonesia masih didominasi (sekitar 90%) oleh proyek pemerintah, maka sangat penting untuk menjaga hubungan baik dengan pemerintah pusat dan daerah. Kunjungan rutin untuk memperkenalkan perkembangan produk baru dilakukan minimal 2 kali setahun. Selain itu Perseroan juga membuka kesempatan untuk diskusi teknis untuk membuat sistem PLTS yang optimal dalam proyek-proyek pemerintah.

6. Melengkapisertifikasiprodukbaiknasionalmaupuninternasional.

Demand untuk modul surya di dalam negeri sebagian besar datang dari proses tender proyek pemerintah. Proses tersebut memiliki persyaratan-persyaratan yang cukup banyak, salah satunya adalah kelengkapan sertifikasi produk yang akan digunakan. Oleh karena itu, Perseroan telahmemenuhinyasemuapersyaratansertifikasiuntukmengikutiprosestender.Perseroanjugatelahmemilikisetifikasi-setifikasiinternasionalyangmemampukanPerseroanuntukmelakukaneksporke banyak negara di dunia.

Page 189: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

167

7. Mengembangan produk-produk baru.

Pangsa pasar modul surya sudah mulai berkembangan tidak hanya bertitik berat di pengadaan proyek pemerintah. Pasar modul surya juga sudah mulai marak di pasar swasta dan masyarakat umum. Dengan pengembangan produk baru, maka Perseroan akan mempunyai kesempatan yang besar untuk meningkatkan nilai penjualan. Produk yang dikembangkan antara lain:

• Paketrooftopuntukperumahan,• Paketrooftopuntukbangunankomersial.

Penjualan Perseroan sebagian besar dilakukan berdasarkan Purchase Order (“PO”) yang dikeluarkan oleh pelanggan, baik berdasarkan hasil tender maupun dari pembelian oleh perseorangan.

1. Pengadaan barang/ Retail

PO dari pelangganPengadaan barang atau

produksi

Pengiriman dan serah terima ke

pelanggan

Barang yang dibeli biasanya hanya satu atau dua jenis barang dan bukan merupakan sistem PLTS yang lengkap. Untuk pelaksanaannya pun sangat mudah, hanya melalui proses produksi modul surya atau pembelian untuk produk pendukung. Bila produk sudah siap, produk akan dikirim atau diambil oleh pelanggan setelah pelanggan penyelesaian administrasi dan pembayaran.

2. Engineering, Procurement & Construction (“EPC”)

Kontrak system PLTS

dari Kontraktor pemenang

tender

Pengadaan barang atau

produksi

Pengiriman ke lokasi Instalasi

Serah terima PLTS ke

Kontraktor

Penjualan dilakukan berdasarkan PO dari kontraktor yang memenangkan tender dengan dukungan desain teknis dari Perseroan. Barang yang dibeli merupakan sistem PLTS yang lengkap, terdiri dari modul surya dan produk-produk pendukung lainnya. Pelaksanaannya lebih panjang, karena setelah proses pengadaan dan produksi, semua produk yang sudah terkumpul lengkap dikirim ke lokasi PLTS untuk dilanjutkan dengan pemasangan dan pengetesan. Setelah selesai PLTS diserah-terimakan kepada pelanggan/ kontraktor.

Page 190: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

168

Penjualan Perseroan belum banyak bergantung terhadap kontrak industrial, komersial, atau keuangan termasuk kontrak dengan pelanggan, pemasok, dan/atau pemerintah karena sebagian besar penjualan dan pembelian dilakukan berdasarkan Purchase Order (“PO”). Namun pada tahun kedepan, dengan tujuan untuk menstabilkan produksi, Perseroan akan fokus juga untuk mendapatkan kontrak komersial.

Daerah pemasaran produk Perseroan untuk dalam negeri mencangkup seluruh propinsi, dan untuk internasional, yang utama mencangkup wilayah Amerika Utara yaitu: Amerika Serikat, Kanada, wilayah Eropa: Finlandia, Swedia, dll. Sekitar 36% dari penjualan Perseroan per September 2017 berasal dari ekspor.

Berikut data penjualan dari Perseroan dalam nilai mata uang pelaporan dan satuan selama 3 (tiga) tahun terakhir:

Uraian 30 September 2017(Sembilan Bulan) 2016 2015 2014

Dalam Jutaan Rupiah 314.924 329.263 302.104 220.122Dalam Satuan 21,643,989 17,103,881 11,463,610 7,606,830

Entitas Anak belum melakukan penjualan, semua penjualan berasal dari Perseroan.

AA. TEKNOLOGI INFORMASI

Perseroan bertekad untuk tetap menjadi produsen dan eksportir modul surya nomor satu di Indonesia. Perseroan percaya bahwa untuk mencapai tekad tersebut, diperlukan teknologi yang memadai. Oleh sebab itu, sejak tahun 2012, Perseroan menerapkan sistem Accurate yang mengintergrasi data dari seluruh departemen sehingga sepanjang proses produksi sampai penjualan dapat dimonitor, dan managemen dapat menanggulangi masalah dan mengambil keputusan secara cepat dan tepat berdasarkan informasi yang lengkap.

Selain sistem Accurate, Perseroan juga telah menerapkan sistem PVSyst dan Sunny WebDesign untuk merancang System IntegrationModulSuryasecaraefisiendansesuaistandarinternasional.Dan,sejaktahun 2016, Perseroan juga telah menerapkan network monitoring system untuk memonitor performa produk yang sudah diinstal di lokasi PLTS.

Penggunaan teknologi informasi yang dikelola oleh sumber daya manusia yang unggul sangat memudahkan pekerjaan dan membantu terciptanya hasil produksi yang berkualitas.

BB. RISET DAN PENGEMBANGAN

Perseroan melakukan pengembangan melalui riset yang dilakukan oleh Direksi, Komisaris, dan divisi Pemasaran. Riset terhadap Perseroan dilakukan dalam dua tahap. Tahap pertama adalah riset mengenai peluang pasar di Indonesia, keunggulan bersaing Perseroan, dan tingkat kesehatan kegiatan operasional dari masing-masing produk milik Perseroan. Setelah mendapatkan hasil dari riset tahap pertama, divisi Pemasaran melanjutkan riset ke tahap kedua. Tahap kedua merupakan riset mengenai peluang yang dimiliki Perseroan dalam menambahkan nilai untuk pertumbuhan masing-masing produk dari Perseroan. Hasil dari riset tersebut adalah Perseroan dapat meraih peluang yang ada melalui manajemen produk yang strategis yang mendukung pertumbuhan Perseroan.

Berdasarkan riset yang dilakukan tersebut, Perseroan mendapatkan informasi mengenai analisa kondisi dan posisi Perseroan bila dibandingkan para pesaingnya, sehingga mampu memberikan masukan untuk manajemen dalam menentukan strategi yang tepat berdasarkan peluang yang ada. Selain menjadi lebihefisien,pengembanganyangdilakukanpadaakhirnyadapatmemberikannilaitambahyangpositifkepada Perseroan secara keseluruhan.

Riset dan pengembangan produk Perseroan dilakukan juga oleh partner perseroan, Hitachi HighTechnologies Pte. Ltd.

Page 191: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

169

Perseroan tidak menyisihkan budget yang spesifik untuk biaya riset dan pengembangan tetapimenganggap biaya kegiatan riset dan pengembangan sudah termasuk di dalam kompensasi untuk Direksi, Komisaris, dan biaya divisi Pemasaran.

CC. PROSPEK USAHA

Pada tahun 2016, pertumbuhan tahunan pasar modul surya global meningkat hampir 50% menjadi setidaknya 75 GWdc (Gigawatt of direct current) - atau setara lebih dari 31.000 modul surya terpasang setiap jam - meningkatkan total global menjadi 303 GWdc. Meski mengalami pertumbuhan permintaan yang luar biasa, telah terjadi pengurangan harga terhadap modul surya yang sebagian besar disebabkan banyaknya persediaan dari Cina. Tekanan ke bawah pada harga telah menantang para produsen. Tetapi, penurunan belanja modal dan peningkatan kapasitas modul surya membantu membuat modul surya semakin kompetitif dengan sumber daya tradisional. Hal ini mendorong banyak negara untuk mengembangkan PLTS guna untuk mengurangi ketergantungan terhadap energi fosil yang dapat habis, menggantinya dengan sumber energi yang tak akan habis seperti tenaga surya.

Berdasarkan letak geografis yang strategis, hampir seluruh daerah di Indonesia berpotensi untukdikembangkan PLTS dengan daya rata-rata mencapai 4kWh/m2. Kawasan barat Indonesia memiliki distribusi penyinaran sekitar 4,5 kWh/m2/hari dengan variasi bulanan 10%, sementara kawasan timur Indonesia berpotensi penyinaran sekitar 5,1 kWh/m2/hari dengan variasi bulanan sekitar 9%. Hal ini dapat dimanfaatkan dengan baik dengan percepatan pembangunan pembangkit listrik tenaga surya di berbagai daerah yang berpotensi di seluruh kawasan Indonesia. Berdasarkan perhitungan dari Balai Penelitian dan Pengembangan ESDM diketahui bahwa PLTS di Indonesia dapat menghasilkan hingga 560 GWp. Tetapi, pada kenyataannya PLTS yang sudah dibangun belum mencapai 1% dari potensi yang tersedia.

Pada forum COP 21 di Paris pada 30 november 2015, Presiden Indonesia, berjanji di depan kepala pemerintahan seluruh dunia bahwa Indonesia akan mencapai 23% energi terbarukan pada tahun 2025. Target ini tertuang di Peraturan Pemerintah No.79/2014 dan sejalan dengan program pembangunan PLTS sebesar 5.000 megawatt (MW) hingga 2019.Perseroan. Rencana ambisius ini juga di sertai dengan peraturan yang melindungi produsen lokal dari serangan impor. Pemerintah melalui Peraturan Menteri (Permen) No. 5/2017 mensyaratkan TKDN minimum untuk modul surya untuk proyek pemerintah sebesar 40% dan kemudian ditingkatkan bertahap naik menjadi 50% per 1 Januari 2018 dan 60% per 1 Januari 2019. Perseroan sebagai satu-satunya produsen sel surya di Indonesia dan produsen modul surya terbesar di Indonesia mempunyai keunggulan bersaing yang kompetitif.

Sekitar 36% dari pendapatan per September 2017 Perseroan berasal dari ekspor ke negara-negara berkembang. Oleh sebab itu, kebijakan dari pemerintah di negara-negara tujuan ekspor perseroan juga akan berdampak kepada kinerja Perseroan. Saat in para Pemerintah-pemerintah dari negara berkembang seperti Amerika Serikat, Eropa, Australia dan Kanada telah memperlakukan kebijakan tarif bea impor atas produk modul surya produksi Cina karena menganggap produsen-produsen modul surya dari Cina menerapkan praktek dumping atas produk-produk yang diekspor ke pasar. Hal ini membuka peluang bagi Perseroan untuk mengekspor ke negara-negara tersebut. Perseroan sebagai prosusen modul surya terbesar di Indonesia dengan setifikasi internasional,mempunyai peluang yang besaruntuk meningkatkan ekspor ke negara-negara berkembang.

Prospek usaha dimasa yang akan datang, seiring dengan bertambahnya permintaan dari dalam dan luar negeri, maka Perseroan diharapkan dapat memenuhi permintaan tersebut dengan dukungan seluruh stakeholder, dibantu kebijakan pemerintah, kapasitas yang dikembangkan dan teknologi yang terus-menerus diperbaharui.

Page 192: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

170

DD. PERSAINGAN USAHA DAN KEUNGGULAN BERSAING

Sejalan dengan pertumbuhan industi tenaga surya di Indonesia yang didukung dengan semakin murahnya biaya untuk teknologi surya untuk pengembangan PLTS, Perseroan menghadapi persaingan usaha sebagai berikut:

1. Masih melekatnya kontraktor besar dengan perusahaan Badan Usaha Milik Negara (“BUMN”)

Sebagain besar proyek PLTS di Indonesia adalah proyek pemerintah. PT Len Industri (“Len”) dan PT Wijaya Karya Intrade Energi (“WIKA Energi”), sebagai produsen modul surya BUMN, secara tidak langsung dapat mempengaruhi penilaian dari pengadaan produk untuk PLTS. Poin dimana perusahaan negara diutamakan menjadi poin terberat dalam persaingan dagang dalam tender untuk proyek pemerintah.

2. Masuknya produk dari Cina dengan harga murah

Khusus untuk pasar swasta atau masyarakat umum, dimana tidak ada persyaratan untuk TKDN, Perseroan menghadapi persaingan produk impor, khususnya dari Cina. Produk impor dari Cina, lebih murah dari pada produk buatan Perseroan, walaupun kualitasnya jauh di bawah produk yang dibuat oleh Perseroan.

3. Bertambahnya jumlah pabrikan-pabrikan modul surya dalam negeri

Perkembangan pasar yang baik juga mengundang pengusaha lain untuk ikut serta dalam persaingan pasar modul surya. Hal ini dibuktikan dengan tumbuhnya pabrikan-pabrikan baru di Indonesia. Pada tahun 2015, hanya ada enam produsen modul surya di Indonesia, pada saat ini ada sembilan produsen modul surya di Indonesia menurut Asosiasi Pabrikan Modul Surya Indonesia.

4. Pelanggan lebih selektif terhadap rekan bisnisnya terutama dalam hal pengiriman

Dikarena sebagian besar penjualan berasal dari tender proyek pemerintah, maka hal yang paling utama selain harga dan kualitas, adalah pengiriman tepat waktu. Hal ini yang membuat banyak pesaing akhirnya menyediakan ready stock untuk modul surya dan mempromosikan kesediaan stock ini kepada kontaktor-kontraktor dan pemerintah yang mengadakan tender.

Perseroan berkeyakinan bahwa beberapa keunggulan bersaing yang dimilikinya dapat meningkatkan pangsa pasar yang lebih besar. Beberapa keunggulan bersaing tersebut adalah sebagai berikut:

1. Merupakan produsen modul surya terbesar di Indonesia

Perseroan dengan kapasitas produksi sebesar 100MW modul surya dan 50MW sel surya, merupakan produsen terbesar di Indonesia. Berdasarkan informasi dari website Asosiasi Pabrikan Modul Surya Indonesia, selain Perseroan, di Indonesia saat ini ada 8 produsen modul surya lain yang dapat mengadakan modul surya yang mencukupi syararat TKDN, namum tetapi, kapasitas mereka masih jauh dibawah kapasitas produksi dari Perseroan. Berikut adalah nama dan kapasitas dari para produsen modul surya di Indonesia berdasarkan Asosiasi Pabrikan Modul Surya Indonesia:

• PTLenIndustry-kapasitas10MWmodulsurya• PTWijayaKaryaIntradeEnergi(WikaEnergi)-kapasitas10MWmodulsurya• PTSuryaUtamaPutra-kapasitas15MWmodulsurya• PTAzetSuryaLestari-kapasitas10MWmodulsurya• PTJemboEnergindo-kapasitas50MWmodulsurya• PTSankeindo-kapasitas20MWmodulsurya• PT Swadaya Prima Utama - kapasitas 50MW modul surya• PTAdyawinsaEliktrikalandPower-kapasitas10MWmodulsurya

Sebagai produsen terbesar, Perseroan telah meraih economies of scale yang lebih baik dari pada para pesaing untuk mendukung proyek-proyek PLTS besar milik pemerintah.

Page 193: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

171

2. Pertama dan satu-satunya produsen sel surya di Indonesia.

Perseroan adalah perusahaan Indonesia pertama yang produksi sel surya. Pada tahun 2016, Perseroan mempunyai kapasiatas untuk produksi sel surya sebesar 50MW. Salah satu persyaratan untuk mencapai nilai TKDN diatas 40% sesuai persyaratan dari Pemerintah adalah dengan menggunakan sel surya buatan dalam negeri. Hal ini membuka peluang bagi Perseroan untuk menjual sel surya produksinya kepada produsen-produsen modul surya lain di Indonesia.

3. Merupakan produsen dalam negeri dengan TKDN lebih dari 40%

Dalam pengadaan barang didalam negeri terutama dalam tender pemerintah disyaratkan harus menggunakan produk dalam negeri dengan TKDN lebih dari 40%. Produk Perseroan saat ini sudah memiliki nilai TKDN sebesar 43.5%, hal ini membuat produk Perseroan dapat digunakan dalam tender pengadaan proyek-proyek pemerintah.

4. Mempunyai rekanan kelas dunia untuk komponen-komponen pendukung PLTS

Tidak hanya produk modul surya saja, Perseroan juga sering kali diminta oleh pelanggan untuk pengadaan produk pendukung untuk sistem modul surya. Untuk dapat memberikan sistem yang lengkap, Perseroan bekerjasa sama dengan PT Nipress Tbk untuk Baterei, SMA dan Schneider untuk Inverter dan Solar Charger, dan Sharp untuk LED. Dengan memiliki pelanggan tidak perlu untuk mencari produk-produk pendukung dari penyedia yang lain.

5. Menghasilkan produk dengan kualitas dan sertifikat internasional

Produk modul surya Perseroan sudah dieskport ke manca negara. Hal ini membuktikan bahwa produk Persoran mempunyai kualitas yang baik dan diterima di negara-negara besar seperti Amerika Serikat,KanadadanEropa.Selainitujugadiperkuatdenganadanyasertifikatinternasionalyangkami miliki. Saat ini, Persoran adalah satu-satunya produsen modul surya Indonesia yang telah berhasil untuk ekspor ke Amerika Serikat dan Eropa.

6. Memiliki sumber daya manusia yang kompeten dan komitmen tinggi

Komitmen manajemen dalam meningkatkan mutu sumber daya manusia dengan terus mengadakan pelatihan baik di dalam dan di luar negeri. Untuk pelatihan, terutama pengembangan teknologi, kami bekerjasama dengan Universitas Gadjah Mada di Yogyakarta dan Inutec di Jerman.

EE. KETERANGAN TENTANG INDUSTRI MODUL SURYA

Informasi dalam Bab ini berasal dari sumber informasi publik yang tersedia dari berbagai publikasi pemerintah dan data industri lainnya. Informasi ini belum diverifikasi secara independen oleh Penjamin Pelaksana Emisi, atau penasihat hukum Perseroan dan Penjamin Pelaksana Emisi, penasihat keuangan atau lainnya, dan representasi tidak dilakukan untuk keakuratan informasi ini.

Industri sumber dan publikasi secara umum menyatakan bahwa informasi yang terkandung di dalamnya telah diperoleh dari sumber umumnya diyakini dapat diandalkan, namun akurasi, kelengkapan dan asumsi yang mendasarinya tidak dijamin, dan kehandalannya tidak dapat dijamin dan keputusan investasi tidak harus didasarkan pada informasi ini.

Kami telah seksama dan berhati-hati dalam penyusunan laporan yang digunakan sebagai dasar untuk penyusunan Bab ini. Informasi telah diperoleh dari sumber-sumber yang dianggap dapat diandalkan. Namun, kami tidak menjamin keakuratan, kecukupan, atau kelengkapan informasi apapun dan tidak bertanggung jawab atas kesalahan atau kelalaian atau bagi hasil yang diperoleh dari penggunaan informasi tersebut.

Page 194: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

172

Pasar Tenaga Surya di Dunia

Kebutuhan energi dunia akhir-akhir ini meningkat tajam, terutama dengan munculnya banyak alat elektronik baru. Peningkatan ini akan sangat terasa pada dekade-dekade awal abad ke-21. Sebagai contoh, pada tahun 2000 kebutuhan energi listrik dunia mencapai 7-8 triliyun KWh dan diprediksikan pada tahun 2020 kebutuhan akan mencapai 14,5 triliyun KWh.

Banyak negara sudah sadar bahwa pemanfaatan energi terbarukan sangatlah penting untuk menjaga ketahanan energi di masa depan. Selama periode 2014-2016, level emisi karbon dioksida dari bahan fosil hampir tidak mengalami perubahan. Hal ini dikarenakan penurunan pengunaan bahan baku batubara dan peningkatan pengunaan energi terbarukan di dunia. Selain itu, energi terbarukan juga merupakan simbol kemandirian dan keberlanjutan energi suatu negara. Pemanfaatan energi terbarukan akan mengurangi ketergantungan terhadap energi fosil yang dapat habis, menggantinya dengan sumber energi yang tak akan habis seperti tenaga surya.

Berdasarkan REN21 (Renewable Energy Policy Network for the 21 Century), pada tahun 2016, modul surya adalah sumber tenaga terbarukan yang kapsitasnya paling banyak bertambah di dunia. Pertumbuhan tahunan pasar modul surya meningkat hampir 50% menjadi setidaknya 75 GWdc (Gigawatt of direct current) - atau setara lebih dari 31.000 modul surya terpasang setiap jam - meningkatkan total global menjadi 303 GWdc. Lima negara teratas, dipimpin oleh China, menyumbang 85% dari penambahan. Namun negara-negara berkembang di semua benua berkontribusi secara signifikanterhadap pertumbuhan global karena melihat modul surya sebagai sumber biaya kompetitif untuk meningkatkan produksi listrik dan untuk menyediakan akses energi.

Meski mengalami pertumbuhan permintaan yang luar biasa, telah terjadi pengurangan harga terhadap modul surya yang sebagian besar disebabkan banyaknya persediaan dari Cina. Tekanan ke bawah pada harga telah menantang para produsen. Tetapi, penurunan belanja modal dan peningkatan kapasitas modul surya membantu membuat modul surya semakin kompetitif dengan sumber daya tradisional. Hal ini mendorong pemerintah banyak negara untuk mengembangkan PLTS guna untuk mengurangi ketergantungan terhadap energi fosil, menggantinya dengan sumber energi yang tak akan habis seperti tenaga surya.

Potensi Tenaga Surya di Asia Tenggara

Asia Tenggara berada dalam posisi yang ideal untuk mendapatkan keuntungan dari penurunan harga modul surya. Latar belakangnya karena pertumbuhan ekonomi yang kuat, biaya listrik yang relatif tinggi dan kekurangan sumber listrik tradisional, infrastruktur yang belum berkembang di daerah yang terpencil, banyak sinar matahari, serta dukungan untuk energi terbarukan dari pemerintah negara-negara di Asia Tenggara.Semakin murahnya biaya teknologi pembangkit listrik tenaga surya, dan bukan alasan lingkungan hidup, telah menjadi alasan para pemerintah mendukung energy surya. Di Asia Tenggara, harga modul surya telah turun menjadi di bawah 50 sen per watt hari ini dari USD 70 per watt pada tahun 1980, karena efisiensiteknologidanperkembanganmanufaktur. Pada akhir tahun 2016, Asia Tenggara telah memasang kapasitas surya lebih dari 3gigawatt atau 1% dari kapasitas global, menurut data dari International Renewable Energy Agency. Asia Tenggara sendiri memiliki populasi lebih dari 600 juta dan pertumbuhan permintaan daya tahunan sebesar 6%. Berdasarkan potensi tenaga surya diukur dengan Global Horizontal Irradiation (GHI), sebuah pengukuran intensitas sinar matahari. Negara Asia Tengga seperti Thailand memiliki GHI yang dapat menghasilkan 1.600 sampai 2.000 kilowatt-jam tenaga surya per meter persegi (kWh/m2), jauh di atas 1.000 sampai 1.200 kWh/m2 dari pengguna energi surya terdepan di eropa, Jerman, menurut penyedia data cuaca matahari SolarGis. Pada saat yang sama, negara-negara Asia Tenggara telah menetapkan target energi terbarukan yang cukup ambisius, mulai dari 18% bauran energi secara keseluruhan di Thailand dan Malaysia sampai 35% di Filipina. Pemerintah Indonesia melalui Rencana Umum Energi Nasional (”RUEN”) telah menargetkan bauran energi baru terbarukan (”EBT”) sebesar 23% hingga tahun 2025 mendatang. Saat ini, jumlah bauran EBT Indonesia baru mencapai angka 11,9%.

Page 195: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

173

Potensi Tenaga Surya di Indonesia

Indonesia berada di katulistiwa dan merupakan negara kepulauan dengan 18.000 pulau. Wilayah-wilayah yang belum belum mendapatkan aliran listrik umumnya berada di pulau-pulau 3T (Terdepan, Terluar dan Tertinggal) dan saat ini diperkirakan masih ada 11.000 desa yang hanya memiliki fasilitas listrik sekedarnya saja.

Berikut adalah beberapa masalah utama dalam kelistrikan di Indonesia:

Sumber: Perseroan

Secarageografis,Indonesiamerupakannegarayangterletakdidaerahekuator.Indonesiamemilikiiklimtropis yang hanya mempunyai 2 musim sepanjang tahunnya yaitu musim kering (kemarau) dan musim basah(hujan).LetakgeografisIndonesiayangberadadiekuatormenyebabkanIndonesiaadalahsalahsatu daerah yang memiliki nilai surplus sinar matahari karena mendapat sinar matahari sepanjang tahun. Berbeda halnya dengan negara-negara di Benua Eropa yang mempunyai empat musim.

Dikarenakan Indonesia merupakan daerah surplus radiasi matahari, maka energi surya diyakini sangat berpotensial untuk dikembangkan. Dalam hal ini, energi surya merupakan alternatif energi terbarukan yang mampu menjadi salah satu solusi untuk masalah-masalah utama kelistrikan di Indonesia. Selain itu, energi surya juga adalah salah satu sumber energi bersih yang memberikan dampak negatif minimal bagi lingkungan. Diproyeksikan di masa yang akan datang, energi surya akan menjadi salah satu energi yang dapat mengakomodir kebutuhan manusia dan paling banyak digunakan di banyak negara, termasuk Indonesia.

Berdasarkan letak geografis yang strategis, hampir seluruh daerah di Indonesia berpotensi untukdikembangkan PLTS dengan daya rata-rata mencapai 4kWh/m2. Kawasan barat Indonesia memiliki distribusi penyinaran sekitar 4,5 kWh/m2/hari dengan variasi bulanan 10%, sementara kawasan timur Indonesia berpotensi penyinaran sekitar 5,1 kWh/m2/hari dengan variasi bulanan sekitar 9%. Hal ini dapat dimanfaatkan dengan baik dengan percepatan pembangunan pembangkit listrik tenaga surya di berbagai daerah yang berpotensi di seluruh kawasan Indonesia. Namun hingga saat ini pemanfataan Pembangkit Listrik Tenaga Surya secara nasional tahun 2017 diperkirakan baru akan mencapai 80 MWp.

Page 196: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

174

Berikut adalah gambar peta dunia menurut GHI. GHI adalah jumlah radiasi gelombang pendek yang diterima dari atas oleh permukaan horizontal tanah. Semakin merah warna di peta, berarti semakin baik lokasi untuk pemanfatan tenaga surya.

Sumber: SuryaGis © 2013 GeoModel Surya

Di Indonesia selama ini, pengembangan listrik tenaga surya masih dikembangkan dalam skala kecil saja seperti untuk skala rumah tangga dengan menggunakan solar home system (“SHS”). Sedangkan, PLTS skala besar ditargetkan untuk lokasi yang sulit akses dan masih belum mendapatkan listrik (rasio elektrifikasirendah).

Berdasarkan data persebarannya, hampir seluruh PLTS di Indonesia terletak di Indonesia bagian Timur. Hal ini dikarenakan wilayah Indonesia bagian Timur Indonesia cenderung lebih banyak mendapatkan sinar matahari. Berdasarkan perhitungan dari Balai Penelitian dan Pengembangan ESDM diketahui bahwa PLTS di Indonesia mumpunyai potensi untuk menghasilkan hingga 560 GWp. Tetapi, pada kenyataannya PLTS yang sudah dibangun belum mencapai 1% dari potensi yang tersedia.

Menurut Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah Kementerian ESDM, hingga akhir tahun 2016masih terdapat 2 provinsi yangmemiliki rasio elektrifikasi dibawah 70% yaitu, provinsi NusaTenggaraTimurdanPapua.GambaranpersebaranRasioelektrifikassidiseluruhProvinsi Indonesiadapat digambarkan sebagai berikut:

Sumber: Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah Kementerian ESDM tahun 2016

Page 197: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

175

Kelebihan dari sumber daya tenaga surya

Pemanfaatan sumber daya tenaga surya mempunyai banyak kelebihan antara lain:

• relatif mudah didapat,• dapatdiperolehdengangratis,berartibiayaoperasionalsangatrendah,• tanpapolisidanlimbah,• prosesproduksinyatidakmenyebabkankenaikantemperaturbumi,• tidakterpengaruhkenaikkanhargabahanbakar,• perijinan,pembebasanlahan,danmasalahteknislainnya,• mudahdiinstalasidanukurandapatdisesuaikandengankebutuhan,• Dapatdioperasiakansecaraotomatisataumenggunakanoperator.

Kendala pengembangan suberdaya tenaga surya

Beberapa kendala yang menghambat pengembangan energi terbarukan bagi produksi energi listrik, seperti:

• rekayasadanteknologipembuatansebagianbesarkomponenutamanyabelumdapatdilaksanakandi Indonesia, jadi masih harus mengimport dari luar negeri.

• biayainvestasipembangunanyangtinggimenimbulkanmasalahfinansialpadapenyediaanmodalawal.

• kontinuitaspenyediaanenergi listrik rendah,karenasumberdayaenerginyasangatbergantungpada kondisi alam yang perubahannya tidak tentu.

• minimnyainvestasiIndependent Power Producer (IPP) akibat masalah kurang menariknya investasi karenabeberapapersoalankeekonomiansepertipersoalandukunganfinansial termasukbungabank yang terlalu tinggi.

• tantangandalamakuisisilahankosongyangbesar,tanpabayanganuntukpenempatanPLTS.• kendalateknissepertiterbatasnyaketersediaanjaringaninterkoneksidanlain-lain.

Kendala-kendala ini tidak dapat dilalui tanpa dukungan dari Pemerintah.

Pemerintah Indonesia telah menetapkan industri pembangkit listrik energi surya sebagai industri prioritas, hal ini tercantum dalam Rencana Induk Pembangunan Industri Naisonal (RIPIN) 2016-2035 yang merupakan penjabaran UU no. 3/2014 tentang Perindustrian. Pengembangan industri Fotovoltaik di Indonesia telah menjadi fokus dari Kementrian Perindustrian. Pengembangan industri hulu dan intermediate menjadi arah perkembangan jangka menengah dan panjang PLTS di Indonesia.

1. Dukungan dari pemerintah untuk pengembangan PLTS

• Pada tahun 2013, Pemerintahmengeluarkan PeraturanMenteri Energi dan Sumber DayaMineral No. 17/2013 Pasal 2 Ayat 1 yang menyatakan bahwa dalam rangka memenuhi kebutuhan tenaga listrik nasional melalui pemanfaatan energi surya yang ramah lingkungan, pemerintah menugaskan PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) untuk membeli tenaga listrik dari PLTS karena PLTS sangat cocok di kembangkan di negara kepulauan dengan iklim tropis seperti Indonesia.

• Pada tahun2015,Presiden Indonesiaberjanjididepankepalapemerintahanseluruhduniapada forum COP21 (Sutainable Innovation Forum) di Paris, bahwa Indonesia akan mencapai 23% energi terbarukan pada tahun 2025.

• Padatahun2016,PemerintahmengumumkanpadabulanFebruari2016targetuntukmencapai5.000 MW kapasitas tenaga surya pada tahun 2020. Strategi untuk mencapai Program 5.000 MW ini mencakup:- dengan Otoritas Jasa Keuangan, MoEMR dan Pemerintah Daerah di sepuluh Propinsi.- Mengembangkan “Program Energi Terbarukan Listrik Desa” dengan target untuk

memadamkan 10.300 desa yang saat ini tidak memiliki listrik pada tahun 2019.

Page 198: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

176

- Subsidi yang diberikan untuk feed-in-tariff (FiT)- Mengembangkan peraturan untuk PLTS hibrida, On-grid dan Off-grid- Mengembangkan modul surya standar berkualitas dengan sumber daya ahli yang

berkualitas

• Kemudian,padatanggal13September2017,padaacaraIndoEBTKEConnexdanBaliCleanEnergy Forum 2017, President Joko Widodo menyaksanakan Deklarasi “Gerakan Nasional Sejuta Surya Atap Menuju Gigawatt Fotovoltaik di Indonesia.”

Deklarasi ini didukung berbagai pihak baik pemerintah maupun masyarakat melalui berbagai asosiasi masyarakat dan perusahaan. Diantara penandatangan adalah Direktur Jeneral Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi (“EBTKE”) Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (“ESDM”), Direktur Jenderal Industri Logam, Manufaktur, Alat Transportasi dan Elektronika (“ILMATE”), Kementerian Perindustrian, Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi, Masyarakat Energi Terbarukan Indonesia, Konsorsium Kemandirian Industri Fotovoltaik Indonesia, Asosiasi Energi Surya Indonesia, Asosiasi Pabrikan Modul Surya Indonesia, Perkumpulan Pengguna Listrik Surya Atap serta beberapa asosiasi lainnya.

Gerakan ini dilatar belakangi oleh keinginan untuk memperkuat ketahanan energi nasional melalui pencapaian target Energi Baru Terbarukan dalam bauran energi primer sebagaimana yang ditetapkan dalam Kebijakan Energi Nasional yang menargetkan adanya peningkatan bauran Energi Terbarukan dari 5% pada 2015 menjadi 23% pada 2025. Dari target Energi Terbarukan 23% bauran energi nasional ini, proyeksi Pembangkit Listrik Tenaga Surya adalah sebesar 5000 MWp di 2019 dan 6400 MWp pada tahun 2025.

• Program-programpemerintahinididukungolehprosesyanglebihjelas.PadabulanJanuari2017, Menteri ESDM memperkenalkan skema feed-in-tariff (FIT) dan proses pengadaan baru untuk berbagai sumber energi terbarukan. Menteri ESDM mengeluarkan peraturan energi terbarukan baru, Peraturan 12/2017 tentang Penggunaan Energi Terbarukan untuk Penyediaan Listrik (Peraturan 12). Hal ini mendorong perusahaan utilitas milik negara di Indonesia untuk membeli listrik dari sumber energi terbarukan dengan menurunkan beban keuangan PLN melalui pengindeksan semua tarif energi terbarukan ke biaya produksi lokal PLN.

Dengan membatasi apa yang akan PLN bayar, Peraturan 12 akan menjadi alat yang efektif untuk mendorong PLN menerbitkan tender proyek energi terbarukan dan membeli lebih banyak listrik dari penyedia listrik dari sumber yang terbarukan. Sebelumnya PLN enggan membeli listrik dari produsen energi terbarukan karena FIT di bawah rezim lama terlalu tinggi dan sulit untuk mendapatkan subsidi dari pemerintah.

Peraturan 12 juga mengantikan proses first-come, first-served (“FCFS”) dengan proses lelang/Auction to award capacity untuk mengalokasikan kuota kapasitas kepada pengembang dan investor surya yang berkualitas.

2. Dukungan pemerintah untuk Produsen Lokal

• Demi mendongkrak penggunaan bahan lokal dalam pengembangan PLTS, KementerianPerindustrian (Kemprin) menerbitkan dua aturan sekaligus. Yakni Peraturan Menteri (Permen) No. 5/2017 tentang Perhitungan Kandungan Lokal dalam PLTS serta Pedoman Penggunaan Produk Dalam Negeri untuk Infrastruktur Ketenagalistrikan.

TKDN minimal untuk modul surya (fotovoltaik) disyaratkan untuk ditingkatkan bertahap. Tahap pertama, nilai TKDN minimum 40%, kemudian naik menjadi 50% per 1 Januari 2015 dan selanjutnya naik menjadi minimum 60% pada 1 Januari 2019.

Selain menghidupkan industri dalam negeri, kedua beleid baru ini, bertujuan mendukung pemenuhan target energi terbarukan sebesar 23% pada 2025. Target itu tertuang di Peraturan Pemerintah No.79/2014. Beleid ini juga sejalan dengan program pembangunan PLTS sebesar 5.000 megawatt (MW) hingga 2019.

Page 199: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

177

Industri Modul Surya

Pemanfaatan potensi energi surya skala besar di dominasi oleh teknologi photovoltaic (PV). Photovoltaic (Photo berarti cahaya, dan voltaic berarti tegangan) yaitu alat yang mengkonversi cahaya menjadi listrik. Sederhananya, proses pada PV menggunakan bahan semikonduktor yang dapat melepaskan elektron untuk membentuk dasar listrik. Kemudian PV tersebut dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan listrik, pompa air, televisi, telekomunikasi, dan sebagainya.

Proses pembuatan Modul Surya dan PLTS adalah sebagai berikut:

Sumber: Perseroan

Teknologi modul surya masih dalam proses perkembangan. Komplikasi penjalaran radiasi matahari di atmosfermenyebabkanefisiensilistrikyangdihasilkanmasihberkisarantara15-20%.Olehkarenaitu,perkembangan teknologi PV masih terus dilakukan, terutama oleh negara-negara maju seperti Amerika dan Cina.

Cina saat ini merupakan negara dengan status produsen energi surya terbesar di dunia. Cina tercatat telah menambahkan kapasitas energi surya sebesar 34,54 gigawatt setelah pada 2016 mampu memproduksi energi surya dengan kapasitas 77,42 gigawatt. Dan kapasitas ini akan terus bertambah, Administrasi Energi Nasional (AEN) Cina menyatakan, di dalam strategi pengembangan energi surya antara 2016 dan 2020, Cina menargetkan tambahan lebih dari 110 gigawatt energi surya.

Berdasarkan asosiasi industri fotovoltaik Cina, di tahun 2017 industri Modul Surya Cina diperkirakan akan memproduksi modul surya dengan kapasitas gabungan 60 gigawatt (GW), 25% lebih banyak pada tahun sebelumnya, didukung oleh penjualan domestik dan permintaan dari pasar negara-negara berkembang. Pada tahun 2016, peralatan surya dari Cina mencangkup 21% pasar Amerika Serikat, 63% pasar Jepang, dan 74% pasar di Turki. Meskipun banyak negara yang mengenakan tarif dan bea masuk besar untuk peralatan surya dari Cina, produk dari cina masih masih banyak di gunakan di dunia.

Peningkatan produksi modul surya di dunia dalam beberapa tahun terakhir, telah membuat biaya modul surya semakin murah, harga listrik dari tenaga surya saat ini telah menjadi kompetitif dibandingkan dengan harga listrik dari pembangkit listrik lainnya. Biaya modul surya saat ini telah berada di bawah USD 1/ Wp dan akan menurun terus hingga berada di kisaran USD 0,5/ Wp. Ini berakibat menjadikan harga sistem berada di sekitar USD 1500/ kWp dan biaya pokok produksi Pembangkit Listrik Tenaga Surya berada di kisaran USD 0,04/ kWh. Penurunan harga ini adalah sebagai akibat dari teknologi modul surya yang lebih baik dan tercapainya skala keekonomian yang lebih baik karena produksi modul surya yang meningkat. Tren global akan pengurangan biaya modul surya yang cepat ini berdampak kepada pengurangan jumlah produsen modul surya dan memperbanyak jumlah proyek PLTS dengan keekonomian yang lebih baik.

Page 200: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

178

IX. EKUITAS

Tabel di bawah menggambarkan posisi ekuitas Perseroan yang bersumber dari laporan posisi keuangan Perseroan pada tanggal 30 September 2017, 31 Desember 2016, 2015 dan 2014.

Laporan posisi keuangan konsolidasi Perseroan dan Entitas Anak pada tanggal 30 September 2017 telah diaudit oleh Kantor Akuntan Publik Hadori Sugiarto Adi & Rekan (anggota dari HLB International) yang ditandatangani oleh Yulianti Sugiarta dan laporan posisi keuangan Perseroan pada tanggal 31 Desember 2016, 2015 dan 2014 telah diaudit oleh Kantor Akuntan Publik Hadori Sugiarto Adi & Rekan (anggota dari HLB International) yang ditandatangani oleh Wahyu Wibowo.

(dalam jutaan Rupiah)

Uraian dan Keterangan 30 September 201731 Desember

2016 2015 2014Modal ditempatkan dan disetor penuh 81.301 45.000 20.000 20.000Komponen ekuitas lain (520) (255) 25.321 8.116Saldo Laba 19.844 38.717 (84) (54)JUMLAH EKUITAS 100.625 83.462 45.237 28.062

Peningkatan modal ditempatkan dan disetor penuh tertera dalam Surat Keterangan Notaris dari Garry Dianto, S.H., M.Kn., No. 2/Ket/Not/IX/2017, tanggal 22 September 2017 sebagaimana telah diaktakan oleh Notaris Leolin Jayayanti, S.H., M.Kn., No 63 tanggal 13 Oktober 2017 dan telah diterima Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia dalam Surat Penerimaan Pemberitahuan Anggaran Dasar No. AHU-0021944.AH.01.02.TAHUN 2017, tanggal 23 Oktober 2017.

Selain yang telah disebutkan di atas, setelah tanggal Laporan Auditor Independen tertanggal 5 Januari 2018 hingga Prospektus ini diterbitkan, tidak ada lagi perubahan struktur permodalan yang terjadi.

Tabel Proforma Ekuitas

Seandainya perubahan ekuitas Perseroankarena adanya Penawaran Umum Perdana Saham kepada Masyarakat terjadi pada tanggal 30 September 2017, maka proforma struktur permodalan Perseroan pada tanggal tersebut adalah sebagai berikut:

(dalam jutaan Rupiah, kecuali untuk jumlah saham dan Harga Penawaran)

Uraian dan Keterangan

Posisi ekuitas menurut laporan posisi keuangan pada tanggal 30 September 2017

Perubahan ekuitas setelah tanggal 30 September 2017 jika diasumsikan terjadi pada tanggal tersebut:Penawaran Umum Perdana Saham sejumlah 203.256.000 embar saham biasa atas nama dengan nilai nominal Rp 100 per saham dengan Harga Penawaran Rp 400 (empat ratus Rupiah) setiap saham

Proforma ekuitas pada tanggal 30 September 2017 setelah Penawaran Umum Perdana Saham

Modal ditempatkan dan disetor penuh 45.000 20.326 65.326Modal disetor lainnya 36.301 - 36.301Tambahan modal disetor - 60.977 60.977Komponen ekuitas lain (520) - (520)Saldo laba 19.844 - 19.844JUMLAH EKUITAS 100.625 81.303 181.928

Page 201: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

179

X. PERPAJAKAN

A. Perpajakan Untuk Pemegang Saham

Dividen Yang Dibagikan Kepada Pemegang Saham Indonesia

Pajak Penghasilan atas dividen saham dikenakan sesuai dengan peraturan perundangan yang berlaku. Berdasarkan Pasal 4 ayat 3 huruf (f) Undang-undang Republik Indonesia No. 7 Tahun 1983 tentang Pajak Penghasilan sebagaimana telah diubah terakhir dengan Undang-undang No. 36 Tahun 2008 (berlaku efektif 1 Januari 2013), penerima dividen atau pembagian keuntungan yang diterima oleh Perseroan Terbatas sebagai Wajib Pajak dalam negeri, koperasi, Badan Usaha Milik Negara atau Badan Usaha Milik Daerah, dari penyertaan modal pada badan usaha yang didirikan dan bertempat kedudukan di Indonesia juga tidak termasuk sebagai Objek Pajak Penghasilan sepanjang seluruh syarat-syarat di bawah ini terpenuhi:

• Dividenberasaldaricadanganlabayangditahan;dan• Bagi Perseroan Terbatas, Badan Usaha Milik Negara, dan Badan Usaha Milik Daerah yang

menerima dividen, kepemilikan saham pada badan yang memberikan dividen paling rendah 25% dari jumlah modal yang disetor.

Berdasarkan Peraturan Menteri Keuangan Republik Indonesia No. 234/PMK.03/2013 tanggal 29 Desember 2013 tentang Bidang Penanaman Modal Tertentu Yang Memberikan Penghasilan Kepada Dana Yang Dikecualikan Sebagai Objek Pajak maka penghasilan yang diterima atau diperoleh dana pensiun yang pendiriannya telah disahkan Menteri Keuangan dari penanaman modal antara lain berupa dividen dari saham pada Perseroan Terbatas yang tercatat pada bursa efek di Indonesia tidak termasuk sebagai objek Pajak Penghasilan.

Sesuai dengan Peraturan Pemerintah No. 14 Tahun 1997 tentang Perubahan atas Peraturan Pemerintah No. 41 Tahun 1994 tentang Pajak Penghasilan atas Penghasilan dari Transaksi Penjualan Saham di Bursa Efek dan Surat Edaran Direktorat Jenderal Pajak No. SE-06/PJ.4/1997 tanggal 20 Juni 1997 perihal Pelaksanaan Pemungutan Pajak Penghasilan atas Penghasilan dari Transaksi Penjualan Saham di Bursa Efek, ditetapkan sebagai berikut:

1. Atas penghasilan yang diterima atau diperoleh orang pribadi dan badan dari transaksi penjualan saham di Bursa Efek dipungut Pajak Penghasilan sebesar 0,1% dari jumlah bruto nilai transaksi dan bersifatfinal.PembayaranPajakPenghasilanyangterutangdilakukandengancarapemotonganoleh penyelenggara Bursa Efek melalui perantara pedagang efek pada saat pelunasan transaksi penjualan saham;

2. PemiliksahampendiridikenakantambahanPajakPenghasilanyangbersifatfinalsebesar0,5%dari nilai saham perusahaan yang dimilikinya pada saat Penawaran Umum;

3. Penyetoran tambahan Pajak Penghasilan dilakukan oleh Perseroan atas nama masing-masing pemilik saham pendiri dalam jangka waktu selambat-lambatnya 1 bulan setelah saham tersebut diperdagangkan di Bursa Efek. Namun, apabila pemilik saham pendiri tidak memilih untuk memenuhi kewajibanperpajakandengancaramembayartambahanPajakPenghasilanfinal0,5%tersebut,maka penghitungan Pajak Penghasilan atas keuntungan penjualan saham pendiri dilakukan berdasarkan tarif Pajak Penghasilan yang berlaku umum sesuai dengan Pasal 17 Undang-undang No. 7 Tahun 1983 sebagaimana telah diubah terakhir dengan Undang-undang No. 36 Tahun 2008 tentang Pajak Penghasilan.

Sesuai dengan Peraturan Pemerintah No. 19 Tahun 2013 tentang Pajak Penghasilan Atas Dividen Yang Diterima Atau Diperoleh Wajib Pajak Orang Pribadi Dalam Negeri, maka penghasilan berupa dividen yang diterima atau diperoleh Wajib Pajak Orang Pribadi Dalam Negeri dikenai Pajak Penghasilan sebesar10%darijumlahbrutodanbersifatfinal.

Page 202: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

180

Dividen yang dibayarkan kepada Wajib Pajak Dalam Negeri (termasuk Bentuk Usaha Tetap) yang tidak memenuhi ketentuan Pasal 4 ayat 3 huruf (f) Undang-undang Republik Indonesia No. 7 Tahun 1983 tentang Pajak Penghasilan sebagaimana telah diubah terakhir dengan Undang-undang No. 36 Tahun 2008 di atas, maka atas pembayaran dividen tersebut dikenakan pemotongan Pajak Penghasilan Pasal 23 sebesar 15% dari jumlah bruto sebagaimana diatur di dalam Pasal 23 ayat (1) Undang-Undang No. 7 Tahun 1983 tentang Pajak Penghasilan sebagaimana telah diubah terakhir dengan Undang-Undang No. 36 Tahun 2008. Lebih lanjut, sesuai ketentuan Pasal 23 ayat (1a) maka apabila Wajib Pajak yang menerima atau memperoleh penghasilan dividen tersebut tidak memiliki Nomor Pokok Wajib Pajak, besarnya tarif pemotongan adalah lebih tinggi 100% dari tarif yang semula dimaksud atau sebesar 30% dari penerimaan brutonya.

Besarnya tarif yang dikenakan atas penghasilan berupa dividen yang diterima atau diperoleh Wajib Pajak orang pribadi dalam negeri berdasarkan ketentuan Pasal 17 ayat (2c) Undang-undang No. 36 Tahun 2008 tentang Pajak Penghasilan, tarif yang dikenakan atas penghasilan berupa dividen yang dibagikan kepada Wajib Pajak orang pribadi dalam negeri adalah paling tinggi sebesar 10% (sepuluh persen)danbersifatfinal.PenetapanmengenaibesarnyatariftersebutberdasarkanketentuanPasal17 ayat (2d) diatur dengan Peraturan Pemerintah No.19 Tahun 2013 tentang Pajak Penghasilan atas Dividen yang Diterima atau Diperoleh Wajib Pajak Orang Pribadi Dalam Negeri.

Dividen Yang Dibagikan Kepada Pemegang Saham Asing

Dividen yang dibayarkan kepada Wajib Pajak Luar Negeri akan dikenakan tarif 20% dari kas yang dibayarkan (dalam hal dividen tunai) atau 20% dari nilai pari (dalam hal dividen saham) atau tarif yang lebih rendah dalam hal pembayaran dividen dilakukan kepada mereka yang merupakan penduduk dari suatu Negara yang telah menandatangani Perjanjian Penghindaran Pajak Berganda (P3B) dengan Indonesia, dengan memenuhi ketentuan sebagaimana diatur di dalam Peraturan Direktur Jenderal Pajak No. PER-61/PJ/2013 tentang Tata Cara Penerapan Persetujuan Penghindaran Pajak Berganda, sebagaimana telah diubah dengan PER-24/PJ/2014.

Agar Wajib Pajak Luar Negeri (WPLN) tersebut dapat menerapkan tarif sesuai P3B, maka sesuai dengan Peraturan Direktur Jenderal Pajak No. PER-61/PJ/2013 tentang Tata Cara Penerapan Persetujuan Penghindaran Pajak Berganda, sebagaimana telah diubah dengan PER-24/PJ/2014, Wajib Pajak Luar Negeri diwajibkan untuk melampirkan Surat Keterangan Domisili (SKD)/Certificate of Domicile of Non Resident for Indonesia Tax Withholding yaitu:

1. Form-DGT 1 atau;

2. Form-DGT2 untuk bank dan WPLN yang menerima atau memperoleh penghasilan melalui kustodian sehubungan dengan penghasilan dari transaksi pengalihan saham atau obligasi yang diperdagangkan atau dilaporkan di pasar modal di Indonesia selain bunga dan dividen serta WPLN yang berbentuk dana pensiun yang pendiriannya sesuai dengan ketentuan perundang-undangan di negara mitra dan merupakan subjek pajak di negara mitra;

3. Form SKD yang lazim diterbitkan oleh negara mitra dalam hal Competent Authority di negara mitra tidak berkenan menandatangani Form DGT-1/DGT-2, dengan syarat: • FormSKDtersebutditerbitkanmenggunakanBahasaInggris;• Diterbitkanpadaatausetelahtanggal1Januari2014;• Berupadokumenasliataudokumenfotokopiyang telahdilegalisasiolehKantorPelayanan

Pajak tempat salah satu Pemotong/Pemungut Pajak terdaftar sebagai Wajib Pajak; • Sekurang-kurangnyamencantumkaninformasimengenainamaWPLN;dan• Mencantumkantandatanganpejabatyangberwenang,wakilnyayangsah,ataupejabatkantor

pajak yang berwenang di negara mitra P3B atau tanda yang setara dengan tanda tangan sesuai dengan kelaziman di negara mitra P3B dan nama pejabat dimaksud.

Page 203: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

181

Di samping persyaratan Form-DGT1 atau Form DGT-2 atau Form SKD Negara Mitra maka sesuai dengan Peraturan Direktur Jenderal Pajak No. PER-62/PJ/2013 tentang Pencegahan Penyalahgunaan Persetujuan Penghindaran Pajak Berganda sebagaimana telah diubah dengan PER-25/PJ/2014 tanggal31April2014makaWPLNwajibmemenuhipersyaratansebagaiBeneficialOwner atau pemilik yang sebenarnya atas manfaat ekonomis dari penghasilan.

Pajak Penjualan Saham

Sesuai dengan Peraturan Pemerintah No. 14 Tahun 1997 tentang Perubahan atas Peraturan Pemerintah No. 41 Tahun 1994 tentang Pajak Penghasilan atas Penghasilan dari Transaksi Penjualan Saham di Bursa Efek dan Surat Edaran Direktorat Jenderal Pajak No. SE-06/PJ.4/1997 tanggal 20 Juni 1997 perihal Pelaksanaan Pemungutan Pajak Penghasilan atas Penghasilan dari Transaksi Penjualan Saham di Bursa Efek, ditetapkan sebagai berikut:

1. Atas penghasilan yang diterima atau diperoleh orang pribadi dan badan dari transaksi penjualan saham di Bursa Efek dipungut Pajak Penghasilan sebesar 0,1% dari jumlah bruto nilai transaksi dan bersifatfinal.PembayaranPajakPenghasilanyangterutangdilakukandengancarapemotonganoleh penyelenggara Bursa Efek melalui perantara pedagang efek pada saat pelunasan transaksi penjualan saham;

2. PemiliksahampendiridikenakantambahanPajakPenghasilanyangbersifatfinalsebesar0,5%dari nilai saham perusahaan yang dimilikinya pada saat Penawaran Umum;

3. Penyetoran tambahan Pajak Penghasilan dilakukan oleh Perseroan atas nama masing-masing pemilik saham pendiri dalam jangka waktu selambat-lambatnya 1 bulan setelah saham tersebut diperdagangkan di Bursa Efek. Namun, apabila pemilik saham pendiri tidak memilih untuk memenuhi kewajibanperpajakandengancaramembayartambahanPajakPenghasilanfinal0,5%tersebut,maka penghitungan Pajak Penghasilan atas keuntungan penjualan saham pendiri dilakukan berdasarkan tarif Pajak Penghasilan yang berlaku umum sesuai dengan Pasal 17 Undang-undang No. 7 Tahun 1983 sebagaimana telah diubah terakhir dengan Undang-undang No. 36 Tahun 2008 tentang Pajak Penghasilan.

B. Pemenuhan Kewajiban Perpajakan Oleh Perseroan

Sebagai Wajib Pajak, Perseroan memiliki kewajiban perpajakan untuk Pajak Penghasilan (PPh), Pajak Pertambahan Nilai (PPN), dan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB). Perseroan telah memenuhi kewajiban perpajakannya sesuai dengan perundang-undangan dan peraturan perpajakan yang berlaku.

C. Kewajiban Perpajakan Perseroan

KewajibanperpajakanPerseroanuntuktahunfiskal2016atasPPh21,PPh23,PPh26,PPhpasal4(2), PPh pasal 29 dan PPN telah dipenuhi oleh Perseroan. Seluruh kewajiban perpajakan Perseroan untuktahunfiskal2016,telahdibayarkanpadamasapenyampaianSPTpadabulanApril2017dengandemikian Perseroan tidak memiliki kewajiban perpajakan lagi (nihil).

Transaksi Perseroan dengan pihak yang memiliki hubungan istimewa wajib memperhatikan ketentuan pasal 18 ayat 4 Undang-undang No. 7 Tahun 1983 sebagaimana telah diubah terakhir dengan Undang-undang No. 36 Tahun 2008 tentang Pajak Penghasilan dan Peraturan Direktur Jenderal Pajak No. 43 tahun 2014 yang diubah dengan Peraturan Direktur Jenderal Pajak No. 32 tahun 2015 tentang Penerapan Prinsip Kewajaran Dan Kelaziman Usaha Dalam Transaksi Antara Wajib Pajak Dengan Pihak Yang Mempunyai Hubungan Istimewa.

CALON PEMBELI SAHAM DALAM PENAWARAN UMUM PERDANA SAHAM INI DIHARAPKAN UNTUK BERKONSULTASI DENGAN KONSULTAN PAJAK MASING-MASING MENGENAI AKIBAT PERPAJAKAN YANG MUNGKIN TIMBUL DARI PEMBELIAN, PEMILIKAN MAUPUN PENJUALAN SAHAM YANG DIBELI MELALUI PENAWARAN UMUM PERDANA SAHAM INI.

Page 204: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

182

XI. KEBIJAKAN DIVIDEN

Seluruh saham biasa atas nama yang telah ditempatkan dan disetor penuh, termasuk saham biasa atas nama yang ditawarkan dalam Penawaran Umum ini, mempunyai hak yang sama dan sederajat termasuk hak atas pembagian dividen.

Sesuai dengan peraturan perundang-undangan Indonesia, keputusan mengenai pembagian dividen ditetapkan melalui persetujuan pemegang saham pada RUPS Tahunan berdasarkan rekomendasi dari Direksi Perseroan. Perseroan dapat membagikan dividen kas pada tahun dimana Perseroan mencatatkan saldo laba positif. Anggaran Dasar Perseroan memperbolehkan pembagian dividen kas interim selama dividen kas interim tersebut tidak menyebabkan nilai aset bersih Perseroan menjadi lebih kecil dari modal ditempatkan dan disetor serta dengan memperhatikan ketentuan mengenai penyisihan cadangan wajib sebagaimana yang dipersyaratkan dalam UUPT. Distribusi tersebut akan ditentukan oleh Direksi Perseroan setelah disetujui Dewan Komisaris. Jika pada akhir tahun keuangan Perseroan mengalami kerugian, distribusi dividen interim harus dikembalikan oleh para pemegang saham kepada Perseroan, dan Direksi bersama-sama dengan Dewan Komisaris akan bertanggung jawab secara tanggung renteng dalam hal dividen interim tidak dikembalikan ke Perseroan.

Setelah Penawaran Umum Perdana Saham ini, manajemen Perseroan bermaksud membayarkan dividen kas kepada pemegang saham Perseroan dalam jumlah sebanyak-banyaknya 40% (empat puluh persen) atas laba bersih tahun berjalan Perseroan tanpa memperhitungkan kenaikan atau penurunan nilai wajar atas properti investasi mulai tahun buku 2018 melalui cash dividen/tunai. Besarnya pembagian dividen akan bergantung pada hasil kegiatan usaha dan arus kas Perseroan serta prospek usaha, kebutuhan modal kerja, belanja modal dan rencana investasi Perseroan di masa yang akan datang dan dengan memperhatikan pembatasan peraturan dan kewajiban lainnya.

Apabila keputusan telah dibuat untuk membayar dividen, dividen tersebut akan dibayar dalam Rupiah.

Tidak terdapat negative covenant yang dapat menghambat Perseroan untuk melakukan pembagian dividen kepada pemegang saham.

Page 205: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

183

XII. PENJAMINAN EMISI EFEK

Sesuai dengan persyaratan dan ketentuan-ketentuan yang tercantum dalam Perjanjian Penjaminan Emisi Efek, Penjamin Emisi Efek yang namanya disebut di bawah ini, secara bersama-sama maupun sendiri-sendiri, menyetujui sepenuhnya untuk menawarkan dan menjual Saham Yang Ditawarkan kepada Masyarakat sesuai bagian penjaminannya masing-masing dengan kesanggupan penuh (full commitment) dan mengikatkan diri untuk membeli Saham Yang Ditawarkan yang tidak habis terjual pada tanggal penutupan Masa Penawaran Umum Perdana Saham.

Perjanjian Emisi Efek ini menghapuskan perikatan sejenis baik tertulis maupun tidak tertulis yang telah ada sebelumnya dan yang akan ada di kemudian hari antara Perseroan dengan Penjamin Emisi Efek.

Selanjutnya Penjamin Emisi Efek yang ikut serta dalam penjaminan emisi saham Perseroan telah sepakat untuk melaksanakan tugasnya masing-masing sesuai dengan Peraturan No. IX.A.7.

Adapun susunan dan jumlah porsi penjaminan serta persentase dari anggota sindikasi penjaminan emisi efek dalam Penawaran Umum Perdana Saham Perseroan adalah sebagai berikut:

KeteranganPorsi Penjaminan

Saham Rp (%)Penjamin Pelaksana Emisi Efek:

PT Mirae Asset Sekuritas Indonesia 202.256.000 80.902.400.000 99,51%

Penjamin Emisi EfekPT NH Korindo Sekuritas Indonesia 50.000 20.000.000 0,02%PT Onix Sekuritas 50.000 20.000.000 0,02%PT NISP Sekuritas 50.000 20.000.000 0,02%PT Indosurya Sekuritas 50.000 20.000.000 0,02%PT Shinhan Sekuritas Indonesia 50.000 20.000.000 0,02%PT KGI Sekuritas Indonesia 50.000 20.000.000 0,02%PT Phillip Sekuritas Indonesia 50.000 20.000.000 0,02%PT Kresna Sekuritas 50.000 20.000.000 0,02%PT Reliance Sekuritas Indonesia Tbk 50.000 20.000.000 0,02%PT Lotus Andalan Sekuritas 50.000 20.000.000 0,02%PT Jasa Utama Capital Sekuritas 50.000 20.000.000 0,02%PT Erdikha Elit Sekuritas 50.000 20.000.000 0,02%PT Dhanawibawa Sekuritas Indonesia 50.000 20.000.000 0,02%PT Wanteg Sekuritas 50.000 20.000.000 0,02%PT Panin Sekuritas Tbk 50.000 20.000.000 0,02%PTIntifikasaSekuritas 50.000 20.000.000 0,02%PT Artha Sekuritas Indonesia 50.000 20.000.000 0,02%PT BCA Sekuritas 50.000 20.000.000 0,02%PT Minna Padi Investama Sekuritas Tbk 50.000 20.000.000 0,02%PT BNI Sekuritas 50.000 20.000.000 0,02%

Total 203.256.000 81.302.400.000 100,00%

Penjamin Pelaksana Emisi Efek dan Penjamin Emisi Efek seperti tersebut di atas dengan tegas menyatakan tidak terafiliasi denganPerseroanbaik langsungmaupun tidak langsung sebagaimanadidefinisikansebagai”Afiliasi”dalamUUPM.

Page 206: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

184

1. PENENTUAN HARGA PENAWARAN PADA PASAR PERDANA

Harga Penawaran untuk saham ini ditentukan berdasarkan hasil kesepakatan dan negosiasi pemegang saham, Perseroan dan Penjamin Pelaksana Emisi Efek.

Berdasarkan hasil Penawaran Awal (bookbuilding) jumlah permintaan terbanyak yang diterima oleh Penjamin Pelaksana Emisi Efek, berada pada kisaran harga Rp 375 (tiga ratus tujuh puluh lima Rupiah) - Rp 450 (empat ratus lima puluh Rupiah). Dengan mempertimbangkan hasil Penawaran Awal tersebut diatas maka berdasarkan kesepakan antara Penjamin Pelaksana Emisi Efek dengan Perseroan ditetapkan Harga Penawaran sebesar Rp 400 (empat ratus Rupiah). Penentuan harga ini juga telah mempertimbangkan faktor-faktor berikut:

• Kondisipasarpadasaatbookbuilding dilakukan;• KinerjakeuanganPerseroan;• DatadaninformasimengenaiPerseroan,kinerjaPerseroan,sejarahsingkat,prospekusahadan

keterangan mengenai industri;• Penilaianterhadapdireksidanmanajemen,operasiataukinerjaPerseroan,baikdimasalampau

maupun pada saat ini, serta prospek usaha dan prospek pendapatan di masa mendatang;• StatusdariperkembanganterakhirPerseroan;dan• Mempertimbangkankinerjasahamdipasarsekunder.

Page 207: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

185

XIII. LEMBAGA DAN PROFESI PENUNJANG PASAR MODAL

Lembaga dan Profesi Penunjang Pasar Modal yang berpartisipasi dalam rangka Penawaran Umum Perdana Saham ini adalah sebagai berikut:

AKUNTAN PUBLIK

Hadori Sugiarto Adi & Rekan (anggota dari HLB International)Jl. Kalibokor Selatan No. 126Surabaya 60283, Indonesia

No. STTD : No.77/PM.22/STTD-AP/2016 tanggal 13 April 2016 atas nama Yulianti Sugiarta

Keanggotaan asosiasi : Ikatan Akuntan Publik Indonesia (IAPI) No. AP.0036 atas nama Yulianti Sugiarta

Pedoman kerja : Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan (PSAK) dan Standar Profesi Akuntan Publik (SPAP)

Surat penunjukan : Surat Perseroan No. 530/SKY/VII/2017tanggal 1 Agustus 2017 yang ditanda tangani oleh Direktur Perseroan

Surat Penunjukan : 219/VII/shmp/ltr/2017 tanggal 13 Juli 2017 yang ditanda tangani oleh Direktur Perseroan

Tugas dan kewajiban pokok:

Fungsi utama Akuntan Publik dalam Penawaran Umum ini adalah untuk melaksanakan audit berdasarkan standar auditing yang ditetapkan oleh Ikatan Akuntan Indonesia. Standar tersebut mengharuskan Akuntan Publik merencakan dan melaksanakan audit sehingga memperoleh keyakinan yang memadai bahwa laporan keuangan bebas dari salah saji material dan bertanggung jawab atas pendapat yang diberikan terhadap laporan keuangan yang di audit. Audit yang dilakukan oleh Akuntan Publik meliputi pemeriksaan atas dasar pengujian bukti-bukti yang mendukung jumlah-jumlah dan pengungkapan dalam laporan keuangan. Juga meliputi penilaian atas prinsip akuntansi yang digunakan dan estimasi signifikanyangdibuatolehmanajemensertapenilaianterhadappenyajianlaporankeuangansecarakeseluruhan. Akuntan Publik bertanggung jawab atas pendapat mengenai kewajaran dari laporan keuangan Perseroan.

Riwayat/pengalaman perkerjaan di Bidang Pasar Modal selama 3 tahun terakhir:

No. Keterangan Penugasan dan Nama Emiten Tahun Pengerjaan1 IPO PT Dwi Aneka Jaya Kemasindo Tbk (DAJK) 20142 IPO PT Wika Beton Tbk (WTON) 20143 Obligasi V PT Bank Pembangunan Daerah Sulawesi Utara 20144 IPO PT Dua Putra Utama Makmur Tbk 20155 Obligasi II PT Siantar Top Tbk 20156 IPO PT Aneka Gas Industri Tbk 20167 Obligasi I PT Aneka Gas Industri Tbk 20178 IPO PT Emdeki Utama Tbk 2017

Page 208: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

186

KONSULTAN HUKUM

SHM PartnershipGranadiBuilding,NorthWing,7thfloorJl.H.R.Rasuna Said Blok X-1 Kav. 8-9Kuningan, Jakarta Selatan 12950

No. STTD : 475/PM/STTD-KH/2003 atas nama Wahyudi SusantoTanggal STTD : 3 Februari 2003No. Anggota HKHPM : 200231Pedoman Kerja : Ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku di bidang

pasar modal dan Standar Pemeriksaan Hukum dan Standar Pendapat Hukum yang dikeluarkan oleh Himpunan Konsultan Hukum Pasar Modal sebagaimana dimaksud dalam Keputusan HKHPM Nomor: KEP.01/HKHPM/2005 tanggal 18 Februari 2005 juncto Keputusan HKHPM Nomor: KEP.04/HKHPM/XI/2012 tanggal 6 Desember 2012

Surat Penunjukan : 219/VII/shmp/ltr/2017 tanggal 13 Juli 2017 yang ditanda tangani oleh Direktur Perseroan

Tugas dan kewajiban pokok:

Tugas dan tanggung jawab konsultan hukum dalam rangka Penawaran Umum ini, sesuai dengan Standar Profesi dan Peraturan Pasar Modal yang berlaku, meliputi pemeriksaan dan penelitian dengan kemampuan terbaik yang dimiliki konsultan hukum atas fakta yang ada mengenai Perseroan dan keterangan lain yang berhubungan dengan itu yang disampaikan oleh Perseroan kepada konsultan hukum. Hasil pemeriksaan dan penilitian hukum tersebut telah dimuat dalam Laporan Uji Tuntas Dari Segi Hukum yang menjadi dasar Pendapat Hukum yang diberikan secara obyektif dan mandiri, serta guna meneliti informasi yang dimuat dalam Prospektus sepanjang menyangkut segi hukum, sebagaimana diharuskan dalam rangka penerapan prinsip-prinsip keterbukaan yang berhubungan dengan Penawaran Umum.

Riwayat/pengalaman perkerjaan di Bidang Pasar Modal selama 3 tahun terakhir:

No. Nama Perusahaan Jenis Pekerjaan Tahun1. PT Siantar Top Tbk Obligasi berkelanjutan I Tahap II 20142. PT Indosurya Net Asset Management Pembubaran Reksa Dana 20143. PT Centris Multipersada Pratama Tbk TransaksiMaterialdanTransaksiAfiliasi 20144. PT Perdana Gapura Prima Tbk PengambilalihanSahamPerusahaanAfiliasi 20165. PT Impact Pratama Industri Tbk Penerbitan MTN Dalam Rangka Penerbitan Reksa Dana 20166. PT Danakita Investama Pembentukan Reksa Dana Campuran 20167. PT Net Asset Management Pembentukan Reksa Dana Terproteksi 20168. PT Metro Permata Raya Penerbitan MTN Dalam Rangka Penerbitan Reksa Dana 20179. PT Corpus Prima Mandiri Penerbitan MTN 2017

10. PTKaruniaMultifinance Penerbitan MTN 201711. PT Kobexindo Tractors Tbk Persiapan Pelaksanaan RUPS Tahunan 201712. PT Siantar Top Tbk Persiapan Pelaksanaan RUPS Tahunan 201713. PT Sri Rejeki Isman Tbk Persiapan Pelaksanaan RUPS Tahunan 201714. PT Marga Abhinaya Abadi Tbk Penawaran Umum Saham Perdana 201715. PT Net Asset Management Pembentukan Reksa Dana Terproteksi 2017

Page 209: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

187

NOTARIS

Leolin Jayayanti, SH., M.KnJl. Pulo Raya VI No.1Kebayoran BaruJakarta Selatan 12170Indonesia

STTD : No. 594/PM/STTD-N/2003 tanggal 20 Februari 2017Keanggotaan asosiasi : Ikatan Notaris Indonesia Nomor: 011.003.072.120859 an. Leolin J., SH.Surat penunjukan : Surat Perseroan No. 818 SKY/IX/2017 tanggal 15 September 2017 yang

ditanda tangani oleh Direktur PerseroanPedoman Kerja : Undang-undang No. 30 tahun 2004 tentang Jabatan Notaris dan Kode

Etik Ikatan Notaris IndonesiaSurat Penunjukan : 219/VII/shmp/ltr/2017 tanggal 13 Juli 2017 yang ditanda tangani oleh

Direktur PerseroanPedoman Kerja : Undang-undang No. 30 tahun 2004 tentang Jabatan Notaris dan Kode

Etik Ikatan Notaris Indonesia

Tugas dan kewajiban pokok:

Ruang lingkup tugas Notaris dalam rangka Penawaran Umum Perdana Sahamini adalah membuat akta-akta berita acara RUPS Perseroan dan perjanjian-perjanjian sehubungan dengan Penawaran Umum Perdana Saham, sesuai dengan peraturan jabatan notaris dan kode etik notaris.

Riwayat/pengalaman perkerjaan di Bidang Pasar Modal selama 3 tahun terakhir:

No. Nama Proses Nama Emiten Tahun 1 MTN PT SINAR GEMILANG AGRO 2015 2 MTN PT KARAWANG JABAR INDUSTRIAL ESTATE 2015 3 MTN PT RADIANT UTAMA INTERINSCO Tbk 2015 4 MTN dan Obligasi PT SINAR MAS MUTIFINANCE 2015 dan 2016 5 MTN PT BHAKTI BANGUN HARMONI 2016 6 MTN PT EMERALD GARDEN PERSADA 2016 7 Right Issue PT BANK INA PERDANA Tbk 2016 8 MTN PT TEMA JAYA 2016 9 MTN PT ANUGRAH CAHAYA PRIMA 2016 10 MTN PT MULIA CITRA LESTARI 2016 11 MTN PT BERLINA Tbk 2016 12 MTN PT SUCORINVEST INTI INVESTAMA 2016 13 MTN PT KB TRIO 2016 14 IPO PT MEGAPOWER MAKMUR Tbk 2017 15 IPO PT HARTADINATA ABADI Tbk 2017 16 MTN PT PHAPROS Tbk 2017 17 MTN PT SINARMAS MULTIFINANCE 2017 18 MTN PT MNC GUNA USAHA INDONESIA 2017

Page 210: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

188

BIRO ADMINISTRASI EFEK (“BAE”)

PT Bima RegistraGraha Mir, 6th Floor 2A Jl. Pemuda Raya No. 9Jakarta Timur, 13220

Keanggotaan Asosiasi : Asosiasi Biro Administrasi Efek Indonesia (ABI). No.: ABI/IX/2014-011 tanggal 3 September 2014

Izin usaha sebagai BAE : berdasarkan Surat Keputusan Ketua Bapepam No. KEP-36/D.04/2014 tertanggal 8 Agustus 2014 tentang Pemberian Izin Usaha Sebagai Biro Administrasi Efek kepada PT Bima Registra

Surat Penunjukan : Surat Perseroan No. 786/SKY/IX/2017 tanggal 15 September 2017 yang telah ditanda tangani oleh Direktur Perseroan

Tugas dan kewajiban pokok:

Tugas dan tanggung jawab BAE dalam Penawaran Umum Perdana Saham ini, sesuai dengan Standar Profesi Dan Peraturan Pasar Modal yang berlaku, meliputi penerimaan dan pemesanan saham berupa Daftar Pemesanan Pembelian Saham (“DPPS”) dan Formulir Pemesanan Pembelian Saham (“FPPS”) yang telah dilengkapi dengan dokumen sebagaimana diisyaratkan dalam pemesanan saham dan telah mendapatkan persetujuan dari Penjamin Pelaksana Emisi Efek sebagai pemesanan yang diajukan untuk diberikan penjatahan saham, dan melakukan administrasi pemesanan saham sesuai dengan aplikasi yang tersedia pada BAE. Bersama-sama dengan Penjamin Pelaksana Emisi Efek, BAE mempunyai hak untuk menolak pemesanan saham yang tidak memenuhi persyaratan pemesanan dengan memperhatikan peraturan yang berlaku. Dalam hal terjadinya pemesanan yang melebihi jumlah Saham Yang Ditawarkan, BAE melakukan proses penjatahan berdasarkan rumus penjatahan yang ditetapkan oleh Penjamin PelaksanaEmisi Efek,mencetak konfirmasi penjatahan danmenyiapkanlaporan penjatahan. BAE juga bertanggung jawab menerbitkan Formulir Konfirmasi Penjatahan(“FKPS”) atas nama pemesan yang mendapatkan penjatahan dan menyusun laporan Penawaran Umum Perdana Saham sesuai peraturan yang berlaku.

Riwayat/pengalaman perkerjaan di Bidang Pasar Modal selama 3 tahun terakhir:

No. Keterangan Penugasan dan Nama Emiten Tahun Pengerjaan1 Penawaran Umum Perdana PT Sariguna Primatirta Tbk 20172 Penawaran Umum Perdana PT Trisula Textile Industries Tbk 2017

Para Lembaga dan Profesi Penunjang Pasar Modal dalam rangka Penawaran Umum Perdana Saham inimenyatakantidakadahubunganAfiliasibaiklangsungmaupuntidaklangsungdenganPerseroansebagaimanadidefinisikandalamUUPM.

Page 211: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

XIV. PENDAPAT DARI SEGI HUKUM

Berikut ini adalah salinan pendapat dari segi hukum mengenai segala sesuatu yang berkaitan dengan Perseroan, dalam rangka Penawaran Umum Perdana Saham melalui Prospektus ini, yang telah disusun oleh Konsultan SHM Partnership.

189

Page 212: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

Halaman ini sengaja dikosongkan

Page 213: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

191

Page 214: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

192

Page 215: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

193

Page 216: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

194

Page 217: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

195

Page 218: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

196

Page 219: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

197

Page 220: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

198

Page 221: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

199

Page 222: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

200

Page 223: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

201

Page 224: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

202

Page 225: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

203

Page 226: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

204

Page 227: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

XV. LAPORAN AUDITOR INDEPENDEN DAN LAPORAN KEUANGAN PERSEROAN

Berikut ini adalah salinan laporan keuangan konsolidasi Perseroan dan Entitas Anak pada tanggal 30 September 2017 dan laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi Perseroan dan Entitas Anak untuk sembilan bulan yang berakhir pada tanggal tersebut dan laporan posisi keuangan Perseroan pada tanggal 31 Desember 2016, 2015 dan 2014 dan untuk tahun yang berakhir pada tanggal-tanggal tersebut yang telah diaudit oleh Kantor Akuntan Publik Hadori Sugiarto Adi & Rekan (anggota dari HLB International) yang ditandatangani oleh Yulianti Sugiarta dengan pendapat Wajar TanpaModifikasiantertanggal5Januari2018.

205

Page 228: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

Halaman ini sengaja dikosongkan

Page 229: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

J**m,,.*Tf,NTANG TANGGUNG JAWAA ATASLAPORA], I(]UANGAN KONSOLIDASI UNTUK?ERIODE Sf,MBILAN BULA]' YANG BERAKHIRPADA TATGGAL 30 SEPTEMEER 2OT7 (Df,NGANANGKA PERBANDINGAN LA?ORAN KEUANGANUNTUK PERIODE StrMBII-AN BULAN YANGBtrRAKHIR PADA TANGGAI, 30 SEPTEMBER 20' 6)DAN I-APORAN KEUANGAN UNTUK TAEUNYANG BERAKHIRPADA I'ANGGAI.TANGGAL3r Df,SEMBER 2016,2015 DAN 2014

PT SKY ENERGY INDONESIA

II]E POWER OF CUfl FIJTI]RE

D I RECTO R,'' STATEMENT LETTERREI-4TING TO TEE RESPONSIBILITY ON

TE E C O NS O L 1 DA T E D F INANCAL S TA T EMEN TSFON THE NIIIE MONTES PERIOD ENDE])

SEPTEMITER 30, 2U7 A4TH COMPAR 4TIWFIGURES FINANCW SI:ATEMENTS FOR

]:HE NINE MONTHS PER]OD ENDEDSEPTEMBER 30.2016)

4 N D F I N AN C' AL ST 4'T EM ENTSFOR THE I'EARS ENDED

DECEMBER 31,2016.2015 AND 2014

PT STY ENERGY INDONESL4

Kami yang bertandatangafl dibawah ini: We.lhe xndtt i€inal:

1. NamaAlanat Kaftor

domisilisesuai KTP

No. TeleponJabatan

2. NamaAlamat Kanxor

domisilisesuai KT?

No T€leponJabatan

ofrce ad.*ess

Donictle auress

Ofrce a.ldrcss

Donicile addrcss

Jala Rqta Cicadas No. 258Canung Putri, Bogor I 6964JlwaBaqt ,ulonesiaJalan Ciater I Katlifig I ,RT 402, RW 005, KeturahlrnPangkalan.lat', Ke alnabnCinerc, Kota Depok02t 8688 3335/3300

Hengtj LoaJ.tlm Ra),a Cjcadas No. 258Gunung Putri, Bogor 16961Jawa B.nat IndonesidJaldn Gliy Prutana II BlokI/t21, R7 002, RW020,Ke hcahan Pegangsaan Dua,Kecanatal Kelqa Gadhg,

021 ,8688 3335/3300

Jackson TandionoJalan Raya Cioadas No. 258Crunung Putri, Bogor 16964 JawaBarat IndonesiaJalan Cjater I Kavling I , RT 002,RW 005, Keiurahan PangkalanJati, Kecamatan Cinere, KotaDepok02t 8688 3335/3300Direkiur Utama

Hengky LoaJalan Raya Cicadas No. 258Gunung Putri. Bogor 16964 JawaBarat lndonesiaJalan Griya Pratama lI Blokv/21, RT 002, RW 020,Kelurahan Pegargsaan DuaKecanatan Kelapa Gading,Jakarta Utara02i - 8688 3335/3300Direldu.

Menya.akan bahwa:

1 Kami bertanggung jawab atas penyrsunan dal)penyajian laporan keuangan PT Sky E ergy Indonesia(Entitas) da:n Enfitas Anak

2 Laporan Leuangan konsolidasi Entitas dan EntitasAnak telah disusun dan disajikan sesuai denganSrandar Akuntansi Keungan di Indonesia.

3. a. Semua informasi dalam laporan keuangankonsolidasi Entitas dan Entitas Anak telah dimuatsecara lengkap dan benar.

1. We are re\po'tsible for the lepardtnn d"L1presentatian of the con\oli*red fnlncidl ;tatenentsaf PT S*t Eterg Indotesia (he Entity) anl

2- Ihe consolid!1ted fMtrcidl statenents o.f the Ennty andSubsi.lidry have been preparcd snd presented in.t coKlmce with Inlotresian Firancial ALum tingStaltla.&.

3. a.A information contained in the consolidatei.fitia Lial statements of the Edit! a'ul Stbsidiary areL.onplete and cotect,

PI SKY ENERGY ]NDONESIAJl. Raya Cicadas No. 258 Gunung Puti 16964 809r'( Jawa Barat lndo|estaTlp:021- 86A0 3335/3300. Fax:021 8€36 3339

Page 230: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

"&.

Jsrd#b. Laporan keuangan konsotidasi Eftiras dan Entitas

Anak tidak nengandung informasi arau faktamaterial yang tidak benar dan ridak menghilangkaninf ormasi atau fakta material

4- Kami bertdagung jawab atas sistem pengendatianintem dalam Entitas.

Demikian pernyataan ini dibuar dengan sebenamla.

Bogor, 5 JaNari 20 I 8/Bogor, January 5, 2018

PI, SKY FNEFGY JNDONESIAJ. Raya Clc&ds3 No, 258 . Gtnlng pdr 16964 Bolori Jawa tsa|at tndonosiaTlp r021-8086 9395/3300, Faxr02t- 86863339

b.The canrolidated fnahciat statenents af the Entityan.l Subsidiary da not cantain nisteadin! nateria!i4lomation or Jbcts and da nat anit naterialinlamation or fucts.

J. We arc respohsible fot the intelhat cortot syskn afEntit):.

This statenent leuer is nade truthlitly.

Dkekttrl Dircctor

C)F*oHengky Loa

THE POWEROF OUR FUTURE

oo"o*u*Sil9

Page 231: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

Hadori Sugiarto Adi & RekanCer t i f i ed Pub l i c Accoun tan ts

LAPORN AUDITOR INDEPENDf, N

Laporan N o. 001/LA-SEUSllY2/l/201 8

Penegang Saam- Dcilan Ko'lisaris dar DireksiPT Sky En€rgy l.doD€sia

Kami t€lah mengaudjt laporan kcuanBan konsolidasiPI Sky Ener&y Indonesia (Enrllas) dan Flntilas Aiak lerlampir.yang tcrdiri dari laporun posisi kcuanSan konsolidasi tanggal30 Seplember 2017. serta lapord laba Ngi dan penghasilankonprehcnsif lain. liporaD pcrubahan ekuiias, dan laporm aruskas konsolidasi unluk ne.iode sembilan bulan yang berakhir padalangeal l0 Septcmber 2017 dan liporan posisi keuanganll Desembcr 2016- 2015 dd 2014. serta laporan laba rugi dmpenghasilan lomprehensif iaii, laporan perubahm ekuit6. ddlalord arus kas untuk lihun vane berakhir pada langgal-la.ggai3l Desenrber 2016.2015 dai 2014. dan sudtu ikhtisar kebijakara l . n d , i . ' g ' l . l . n d a n n f o r n c . i f e - e l d . r d i n ) a

Tihgsune jawab D.najem€n atas laporan keuansai

Maajenren beda.egung ja*ab alas penlusunan de pcnyajian*ajar laporan keuangan konntidasi tersebut sesuai denganStandar Akuntosi Keuangan di Indoncsia, dm itas pcngcndalianintcrnal )ane dianggap perlu oleh mmajemen untuknemungkinkd pcnyusunln laporu keuanSan konsolidasi yangbeb6 dari kesalahan penyajian nrale al. baik rdng djsebabkdoleh kectrmn-ean maupun kcsalahd.

Tanggungjrwab auditor

Targgungjasab lani adalah unluk men)alakan sualu opini aiaslanoran keuangd konsolidasi lersebut berdasekan audit kani.Kani neldksanakan audn kani berdasarkan Standar Audil yangdilelapkan olch Institut Akurtan Publik Indonesia. StandartcBebut mengharuskan Lani untuk memaluhi ketentum etika sefiamercncanalan dan melaksanakan audil unluk rnenpe.olehkelatind mcmadai tcnta!8 apakah lapore keumgan konsolidasitcBcbut bctras dari tesalahan penyajim material.

Snatu edit n.libatkdn pelaksdaar proscdur untuk mcmpcrolchbukli audit lentang angka-angka dan pengungkapan dalaft lapomnkeuangd. Prosedur ydg dipilih bcrSantung pada pcfiinbugdauditor, lennaruk penilaian alas isiko kesalahan penlaiianmarerial dalin tapord kcuangan, baik ydg discbabkan olehkecurangm maupun kesalahan. Dalam mclakukan pcnilaim risikotcNebut. audilor mempeilimbangkan pengendalian jntemal yangrelelan densan penyusunm dan penyajian $ajar laporan keuanganentitas untuk memncang prosedur audi! ymg lepat sesuai dengankondisinya. tetapi bukan untuk lujum nenlatakd opini ata5keefektivildd peneendaljan intemal entitd. Suatu audit jugamencakup pengevaluaia. atas ketepalan kebijaka akuntansi yangdigunakd dan ke*ajaran estimdi akuntmsi yang dibual olehmanajcmen, serta pengevaluasian a1s penyajian lapomn keudgo

I N D E PE N D E NT A U D I TO R,9' RE PO RT

Repart Na. A0l./L1 SLI/SBI2./|2A | 8

the Stockholdes. Raa afCantrisiane6 and DrcctasPT Sb, Eneryr lhd.rnesia

Iye haw duLlited lle acconvaayins consalkldted Jinancidlslatenehts af PT Slq Ehery, lhdah\ia (the Ehtiry) andSubsidnt1,, r,hith canprise the cansalnldted ttatenent offrnancialposition .s aI Septehlber 34, 2017, an.l the une!irldtedstaten'ents oj prcfrt ar lass and other canpreheBire ircake,.hakg.s ih .qtit! ah.l .ash lovs lor the nine-nonth period endedSeptembet 34. 2AI7 dn.l statenent oJ rrnoncidl pasition as oIDecenber 31, 2416, 2015 and 2011da.t the statedeats ofplaft otloss dhd othet cohlprchehsir^. ih.ane, changes ih equitt", ond cash

Jlows far the ),edrs eaded Decenbe/ 31, 2016. 2015 ond 2AI4 ahdo thndry o.l sighli.ant dctomting palicies dnd atherexp lonatory inl artnat ion.

Mlnas.hetl\ rcspohsibilitr fot the cohsolilated Jinanciat

Mahdgehent is t.spohsible lbt the pteparation and faiptesetudtiar af !1ch .onsoli.late.1 lnancidl staten4h^ ihdrarrlance '|ith Indonesian Fiaancial .lccountinq Stan.ldr.ls, dr.llo. ..., h :1rnat , aa@t -" n,rulpnna! d,,?,n.a, i .? p v4to enable the preparatlan af caNalidated laa.cial *dtetueats thalue lree Jian hatetidl hlisstotehenl, whetlv due ta Irud or

A adito ts' ntpolts i bi li1r

Oar respoksibilit! is 10 etprcss an opirion oh srch .ansalnlaturl

laancial stateneats base.l oa ov oudit tve caaducte.t out ottiilik dccorddnce nith Stdkddrds on Audilirg estdblislle.l b! thetndanesidn Institute of cettilied l,"blic .1ccau4taats. Thosestak.lor.ls rcquire thdt e. .ahpl! sith .thicdl leqtuten.hts antlplon dn.l perfurn the ou.ln b obtdin reasonable oswdnce aboulthether sLh caltutdatud f,ancial statenents ue fue nanndterial khstatenlehl

Ah atdi! ihrolrs peibthrlg pracedtres to obktin ardit eridencedbout the anawts ard disclosurcs tu theJirdncial stotenents Theptucedurcs selecte.l .lep.hd on the atultt.ts judgtuent, ircludiasthe atsesereat af the isk: of the natetial nisstdtenent of the

)tnaftial stutetuenrs, whether d\e to ltaud ar enar. In nakiagtlbse isk ossessntehts, th. au.litars co6i.ler interndl tantrclrelewnt ta the entilr\ pleparatiar an.l fai plevtuation ol the

fnan ial natements in ordet ta da-ien audit proce.lures that aredpprapridk n1 the .ncuhlstakces, bat nol lat the ptpose afaptessias ar opinion on the ellecttuenes af the etuiy s iatematcoktrol. Ah dudit alsa ihcltLles eralwting the apptupiatehess aIactountinE p.licies ued anrl the reasonablenes af rccountinSestihates ndde by nanagenent, as well as ewluating the awrallpreseniation af the lnorcial statehents.

K a n t o r C a b a n g S u r a b a y a D u a N o m o r l i i n U s a h a K A P : K E P - 4 4 5 / K M . 1 / 2 0 0 9l l . K a l i b o k o r s e l a t a n N o . 1 2 6 , S u r a b a v a 6 0 2 8 3 , I n d o n e s i aT e l r + 6 2 3 1 5 0 2 2 9 9 3 , s 0 5 3 2 0 9 F a x : + 5 2 3 I 5 0 2 2 O s 7 e m a i l r i n f o @ h l b s u r a b a y a . c o ml_lLB Nadorisuciario Adi& sekan is a member oi fi menalonal. A word'wid€ orsan zation oraccountinc rkhs and business advi5e6

Page 232: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

Hadori Susiarto Adi & Rekan

Kami yikin bahwa bukti audil )-ang telah kanrj peroleh adalahcukup dan lepat untuk menlcdiaka! suatu basis bagi opini audir

Opin i

Nlenurut opini kami, laponr keuangan lonsolidasi terlampirdenlajikan secara $.jar. dalam semua hal yane natcrial. posisikcranSan konsolidasi PT Sky Energ) Indonesia dan l-.ntilas Anaklaig-sal l0 Seprember 2017. sena kinerj. kcuargan dan arus kaskorsolidasnrla untuk pcriode senbilar bulan lang bcmkhir padatane€ai tcNebut dan posisi kclanear PI Sky Ener$ lndofesialanggaj 3 I Desenber 201 6. 20 I 5 ddn 20 | 4. sefia kincrja kcuanga.dar arus kasDya untuk tahun vang berakhir tada Dnggal-taDggalteNebuL. sesuai dengan SLllndd AkuntaNi Kcu angan di lndonesia.

H.l lain

Audit kami aLa-s lapo.an keuangdr konsolidisi PT Skt EnerglIndonesia dan Enlitas Amk langgal l0 September ?017 dan untukperiode sembilan bulai rang beftlihh pada tdegal tersebulIerlampir dilaksanakan dcngan ujuai unluli nierurnuskan suatuopini atd lapo..tn \eudngan konsolidasi lersebul secarakeselunrhan. hformasi keuangan Pl Sk) llnc.ey Indoncsia(Lnlitas liduk) lenanpir, yang tedhidad laporan posisikeuanga.tanegal 30 Scptcmbcr 20lT. 3l Desenber 2016. 2015. dan 2014.seta l.Torar lab.i rugj dan p€nghsilan komprchcnsiflain. laruranperubahan ekuitas. dan laporai a.us k$ untuk periodc dan tabunyanS bcralhir pada tanggal-targgal lersebu! dan peigungkapanlainnyd (sectra koleklif dirbul scbaSai lntbrmasi KeuanganFlntitas Induk ). yang disajikan sebagai inlormasi lambahmtcrhadap laporan keudgan konsolidasi tcrlampir. disxjikan uituktuluan analisis lamb.han dan bukdn merupakdn bagian darilaporan kcuanean konsolidasi lerlampir yang dlharuskai nrenurutSlandar Akuntansi Kcuargan di Indonesia. lilomasi KeuaDgan[ntitd Induk ne.upakan tanggunS jiilab manajenen sedadihasilkan dari dan berkaitd secara langsung dengan catitanakuntosi dan catatan lainnla )ane mcndaseinla vang digunakanunluk menyusun L.pord keuangan konsolidasi tcdampir.Informasi Kcuangan Entitas Induk telah me.jadi oblel trcseduraudjt 'ang dicratkan dalm audit atas laponn keuangankonsolidasi t€rlampir b€rdasarkan Standar Audil )aig dilelapkanoleh Inslitul Akunlar Publik lndoiesia. Menurul opi.i kmi.Iribnnasi K€uangan l'lnlnas induk disajikan sccan ryajar dalansenua hal yanS natcrial. berkaitd dengan laporar keuaneankonsoliddi terlanrph secara keseluruhar.

Laporan kcuangan PT Skl Ercrey Indonesia unluk p€riodesembilan bulan r_ang berakhir pada taneeal l0 Septcmbcr 2016-!m8 disajikan sebagai angka-an8ka korcspo.ding rerhadaplaporan kelangan konsolidasi uiluk pe ode sembilan bulan yangbcnkhn pada hnegal 30 Septc'nbcr 2017. tidak diaudit alaudireriu. Kami tidak mengaudn aDu niereviu laporan keunSmuntuk peiode sembilan bulan yanS bcrakhir pada tanggali0 Seplenber 2016. dan oleh kaiena itu, karni tidak nenyatakansualr pcndapat maupun bcntrk asurans lainrla alas laporan

lle b.lier? thal the audit eri.lence )E hare obtuined is suJJiienla id dp t op t . r ' t . t a \ ' J , \ J . ta t . ,1 tu rno , .

It1 otur apinian, the acLontpdnlins cansoliddted indncidlstdteDlerts presert Joirl],. i, oll tnoletial rcspects, th..ondiddtedJitldh.ial pasitian oIPT SIi' Eners lndanesie dad Subediary dsoJ Set enbet 3t). 2017. an.l th.t cahsalidakLl rtndncidlpelohhdnre unLl utsh Jlovs Jar the niae nonth pa iotl th.h ehd?dand the .lihancidl posilion of Pf Slr/ Eners Indoaesid ds olDecenlbet 31. 2416. 2A 15 ortl2A11, akd ilsJikan.ial perJarnanceah.t tush lovs lar th? leaN then eaded. tu accot.ldnce fithlndaaes id1 frldnclal Accarht ing Stundutuls

Our au,lit al the accanparying carsDliLluled Jinarcidlnaknents of PT Sb, Enq.s) Indoaesid ord !;tbsididt! .s ofSepktrbet 30. 2a I7 dad.fat the hihe nokth pa ia.l th.h enrledv6p.t/ohn.tt hr 1e pupos. af JbrminE dn opiabn an srh.onsolidated .froncial sldteh.hl! taken ut d vhole Iheat.anpanlins fnan.il i4fomdtiar af PT SllL t rcryr Indan.sia(t'erefi f:ntilr). vhtch canprises the stdteh.ht! of rtndncialposniah o! a/ S.pknlb.t 34, 2017, Deceuber 31. 24t6. 2015, dhd2414, ond the stdtetnekts oJ pt.rtt drd loss and athertotnpr.hensire incanle, chdnees in equ4), ontj cdsh Ia* Jbr thepetiatJ ukd ldr's tl1.r end.d, and other dlscloswet (collectivebreleted ta os the Parent Ektil! Finahcial lhlotmatk,l ), \thichis presdlterl ds d stpplenientdry infanratian ta the accohpahlinecotsoliddl..l Jinakcidl statetunts, is ptesenredlor the ptrposes aJad I t t . .o d"o t , , a \J \ .o t a ' o tu r ' , d r 'o r t o t a . . a \ t ,n . nqc.ksolidate.l Jihan.i.l statenents undet tntlonetian IiaahcialAtauntrq Stan.ld ls 7h. t'arent r:atii liaanciol hlorhatiah bthe respoasibilttr af tnonag.hcht ohd *ds deriwLl tan anlrclatat .littcl! to tlle underlfiae dccavtiag dn.l ather rccanlsuse.l ta preporc the accotupanfing nhsoliddted fnan.io!stdten?nts The Pdrent r:ntiq ltinoncidl Inlarnotiah hds b?ensnbjectc.l ta th. au.liting proc.daes applietl in the adt ol tltacca"tpanting ca$olitldted ikancial s tote hekts i h a.tordancevith Sktk.lords ah .lttlilihg .stublished by the lnd.nesidn ltstituteaICefltr/icd Ptblic lltcomtants tn ov apiman. the Pdtent Lhtiryliaancral ltnrndtion n fut.lt stoled. ih all halerial rcspe^, inrclatioh 10 the a.conpanrine ?onsoliddted fiaa.cial stdtetuhl!

The linoncidl stdtehekts oIPT Slq, Eners, In.lanesja.far the ninetnontll perioLl ended Septenba. 34. 2t)16. vhich arc prcknl.d ascatrespar.ling ligies ta the cahsalklated Jihahcidl stutenentsfarthe nine-nionth peiad enrled Septe,tbet 34. 2017. verc netheratdtted nar rerieved ll/e hdf not atdiled or rerieveLlth. Ihdncidl slaten.nts Jbr the niae

"rcnths petia.l entte.l

\ep .e4 tbe ' )h \ t to a , .d h ' " 'o . " , 1 , 4o t .p . . n vpn, t

ar.h! Dth4 Iorn of dsimnce an suchfndncidtstate"tents

Page 233: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

Hadori Susiarto Adi & Rekan\)

Sebell]n laporan ini, kani relah nenerbilkan laporan auditorindependen No. 158/LA-SEUSBY2A/2017 terlal8gal27 Oktober 2017 al6 laporan keuangan konsolidasi Enlitas danEnlilas Anak untuk periode senbilan bulan ymg bemkhir padatanggal 30 Seplenber 2017 dan lapomn keuangan lnlitas untuklahun ymg bcrakbir pada tanggal-tdg8al 3l Desember 2016,2015 dan 2014 dengan opini tanpa nodifikasim. SehubungandenSd rencana Entitas untuk melakukan Penasaran UmumPerdana Sahan Entit6. Ertitas dan tintitas Anak relanmencrbitkan kcmbali lapomn audilor indcpenden atas lapomkeLrangai konsolidasi untuk periode yang berakli. pada tanggall0 Septenber 2017 dan laporm keuangan unluk tahun yangberakhir pada tanggal-lan8eal 3 I Desember 20 I 6, 2015 dm 2014untuk menyesuaikan penyai iannya denSar pemturai pasarnodal.

Laporan ini dilerbitkan dengd tujuan untuk dicantumkan dalamprospektus sehubungan dengan rencana penawdan umum sahamEnlilar di Bursa Efek Indonesia, serta tidak dilujukm, dm ridakdip€rkenmkd unruk diSunakan. untuk tujum lain.

HADORI SUGIARTO ADI & REKAN

Priar ta this tepart,*e ha.! issred oh ihdepe"dent auditar's reparlNo. 158/Ll SEI/SBY2/X/2417 ./ate.l Octobet 27, 2At7 folco^hlidate.l fiaancidl statehents of the Entitv and Subsidi.r! farthe hihe hanths peria.t e ed September 30, 2Al7 drd frtun.idLstatenents oJ the Entitr fot rearc en.le.l Decehbel 31, 2A16, 2015and 2Al1 expresed ah tnnodifed opirial ln reldted vith theEhtiry's ptoposed lnitial Public oJferins, the Entit, dhdSxbsididry hare reissued dn independent otuilot s leport forthe cahsoliddted fnancial statehehts Iar the period entedSeptember 30. 2017 dhd the fnancial statenents |b/ the learsenle.l De.ehber 31, 2416, 2015 okd 2Al1 tu conpb vith cdpital

Thh repatt has been prepdte. soleu for inclwtor Ln theptaspectus ia connection eith the prcpose.! initial pubtic .lfetingo1shdtes afth. Entitr at the ltuotesiaSlack E .hdnse, at.l is holintended to be. dn./ shatld hot be,6edfor My othet p*pos.s

Nomor Registraii Akuntan Publik AP. 0A36l Public Accothtant Registete.l Nahber Ap5 la\atl2\lulJahudiy 5, 2Al8

Yuljati Susiafta

Page 234: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 1 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK LAPORAN POSISI KEUANGAN (NERACA) KONSOLIDASI 30 SEPTEMBER 2017 DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN POSISI KEUANGAN (NERACA) 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY CONSOLIDATED STATEMENTS OF FINANCIAL POSITION

SEPTEMBER 30, 2017 WITH COMPARATIVE FIGURES STATEMENTS OF FINANCIAL POSITION

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

Catatan/

Notes 30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember 2016/ December 31, 2016

31 Desember 2015/ December 31, 2015

31 Desember 2014/ December 31, 2014

ASET ASSETS ASET LANCAR CURRENT ASSETS

Kas dan bank 2e, 2f, 2p, 4 15.127.118.658 53.355.197.696 16.499.201.685 8.929.339.068 Cash on hand and in banks

Deposito yang dijaminkan 2f, 2h, 2p, 5 53.082.804.686 32.800.004.686 32.036.000.000 - Guarantee deposits

Piutang usaha Trade receivables

Pihak berelasi 2f, 2p, 6,

33 61.849.867.464 69.063.087.252 38.037.973.547 11.483.805.280 Related parties Pihak ketiga 2f, 2p, 6 41.113.777.125 20.363.962.083 27.056.086.662 45.721.122.116 Third parties

Piutang lain-lain – pihak berelasi 2f, 7, 33 7.254.500.000 5.000.000.000 5.000.000.000 - Other receivables – related parties Persediaan 2i, 8 163.231.845.219 146.169.320.178 126.272.978.463 7.990.418.973 Inventories Uang muka pembelian 9, 33 2.296.089.469 558.564.950 11.185.654.117 - Advances for purchases Pajak dibayar di muka 2q, 34 4.648.341.739 476.778.074 8.231.390.796 27.463.655 Prepaid tax Aset lancar lainnya 2f, 2p, 10 3.945.655.313 - - - Other current assets

Jumlah Aset Lancar 352.549.999.673 327.786.914.919 264.319.285.270 74.152.149.092 Total Current Assets

ASET TIDAK LANCAR NON-CURRENT ASSETS Aset pajak tangguhan 2q, 34 370.187.750 205.039.986 130.430.284 89.766.574 Deferred tax assets Aset tetap – setelah dikurangi

akumulasi penyusutan sebesar Rp 9.227.362.974 pada tanggal 30 September 2017, Rp 4.909.594.749 pada tanggal 31 Desember 2016, Rp 3.063.363.353 pada tanggal 31 Desember 2015 dan Rp 1.602.480.744 pada tanggal 31 Desember 2014 2j, 11 95.304.203.893 22.049.972.118 7.509.198.766 5.569.509.195

Fixed assets – net of accumulated depreciation of

Rp 9,227,362,974 as of September 30, 2017,

Rp 4,909,594,749 as of December 31, 2016,

Rp 3,063,363,353 as of December 31, 2015 and Rp 1,602,480,744 as of

December 31, 2014 Aset tidak lancar lainnya – bersih 2k 362.395.583 575.764.583 910.018.427 - Other non-current assets – net

Jumlah Aset Tidak Lancar 96.036.787.226 22.830.776.687 8.549.647.477 5.659.275.769 Total Non-Current Assets

JUMLAH ASET 448.586.786.899 350.617.691.606 272.868.932.747 79.811.424.861 TOTAL ASSETS

212

Page 235: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 2 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK LAPORAN POSISI KEUANGAN (NERACA) KONSOLIDASI (Lanjutan) 30 SEPTEMBER 2017 DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN POSISI KEUANGAN (NERACA) 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY CONSOLIDATED STATEMENTS OF FINANCIAL POSITION

(Continued) SEPTEMBER 30, 2017 WITH COMPARATIVE FIGURES

STATEMENTS OF FINANCIAL POSITION DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014

(Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

Catatan/

Notes 30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember 2016/ December 31, 2016

31 Desember 2015/ December 31, 2015

31 Desember 2014/ December 31, 2014

LIABILITAS DAN EKUITAS LIABILITIES AND EQUITY LIABILITAS JANGKA PENDEK CURRENT LIABILITIES Utang bank jangka pendek 2f, 2p, 12 229.011.597.956 203.897.882.751 153.618.574.350 22.245.836.219 Short-term bank loans Utang usaha Trade payables

Pihak berelasi 2f, 2p, 13,

33 61.179.726.005 29.914.953.870 35.700.466.461 24.176.285.280 Related parties Pihak ketiga 2f, 2p, 13 5.095.724.972 4.417.054.562 9.699.225.072 2.370.007.594 Third parties

Utang lain-lain – pihak berelasi 2f, 14, 33 21.925.000.000 - - - Other payables – related parties Beban masih harus dibayar 2f, 15 785.026.196 1.002.329.107 - - Accrued expenses Uang muka penjualan 16 3.959.909.553 2.395.283.991 - 157.472.198 Advances from customers Utang pajak 2q, 34 5.777.584.369 2.538.039.389 184.221.933 2.176.857.904 Taxes payable Utang jangka panjang – bagian yang

jatuh tempo dalam satu tahun: Current maturities of long-term debts:

Bank 2f, 2p, 12 5.334.145.668 5.300.512.873 5.431.795.632 - Banks Sewa pembiayaan 2f, 2m, 17 103.549.036 171.550.334 130.014.677 110.158.949 Obligation under finance lease Lembaga keuangan 2f, 18 403.176.218 203.886.737 123.173.697 - Financial institution

Jumlah Liabiltas Jangka Pendek 333.575.439.973 249.841.493.614 204.887.471.822 51.236.618.144 Total Current Liabilities

LIABILITAS JANGKA

PANJANG

NON-CURRENT LIABILITIES Utang jangka panjang – setelah

dikurangi bagian yang jatuh tempo dalam satu tahun:

Long-term debts – net of current maturities:

Bank 2f, 2p, 12 12.073.729.488 16.008.631.496 21.883.544.368 - Bank Sewa pembiayaan 2f, 2m, 17 7.391.468 26.338.834 56.610.700 168.294.288 Obligation under finance lease Lembaga keuangan 2f, 18 481.407.055 285.238.891 267.867.403 - Financial institution

Liabilitas diestimasi atas imbalan kerja 2n, 19 1.798.895.488 994.185.758 536.661.975

345.135.754

Estimated liabilities for employee benefits

Jumlah Liabilitas Jangka Panjang 14.361.423.499 17.314.394.979 22.744.684.446 513.430.042 Total Non-Current Liabilities

Jumlah Liabilitas 347.936.863.472 267.155.888.593 227.632.156.268 51.750.048.186 Total Liabilities

EKUITAS EQUITY Ekuitas yang dapat diatribusikan

kepada pemilik entitas induk Equity attributable to owners

of the parent entity Modal saham – nilai nominal

Rp 100.00 per lembar pada tanggal 30 September 2017, 31 Desember 2016, 2015 dan 2014

Capital stock – par value Rp 100.000 per share as of

September 30, 2017, December 31, 2016, 2015 and

2014 Modal dasar – 800.000

saham pada tanggal 30 September 2017, 31 Desember 2016, 2015 dan 2014

Authorized capital – 800,000 shares as of September 30, 2017,

December 31, 2016, 2015 and 2014

Modal ditempatkan dan disetor penuh – 450.000 saham pada tanggal 30 September 2017 dan 31 Desember 2016 dan 200.000 saham pada tanggal 31 Desember 2015 dan 2014 20 45.000.000.000 45.000.000.000 20.000.000.000 20.000.000.000

Issued and fully paid capital – 450,000 shares as of September 30, 2017 and

December 31, 2016 and 200,000 shares as of

December 31, 2015 and 2014

Modal disetor lainnya 21 36.301.400.000 - - - Other paid-in capital Saldo laba Retained earnings

Telah ditentukan penggunaannya 20 300.000.000 - - - Appropriated Belum ditentukan penggunaannya 19.543.977.106 38.717.243.815 25.321.219.657 8.115.823.403 Unappropriated

Komponen ekuitas lainnya 2n, 2q, 23 (520.223.679) (255.440.802) (84.443.178) (54.446.728) Other equity components

Sub-jumlah 100.625.153.427 83.461.803.013 45.236.776.479 28.061.376.675 Sub-total

Kepentingan nonpengendali 2c, 24 24.770.000 - - - Non-controlling interests

Jumlah Ekuitas 100.649.923.427 83.461.803.013 45.236.776.479 28.061.376.675 Total Equity

JUMLAH LIABILITAS DAN EKUITAS 448.586.786.899 350.617.691.606 272.868.932.747 79.811.424.861

TOTAL LIABILITIES AND EQUITY

Lihat Catatan atas Laporan Keuangan Konsolidasi yang merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari laporan keuangan konsolidasi

secara keseluruhan.

See accompanying Notes to the Consolidated Financial Statements which are an integral part of the consolidated financial statements.

213

Page 236: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 3 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK LAPORAN LABA RUGI DAN PENGHASILAN KOMPREHENSIF LAIN KONSOLIDASI UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN LABA RUGI DAN PENGHASILAN KOMPREHENSIF LAIN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN LABA RUGI DAN PENGHASILAN KOMPREHENSIF LAIN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY CONSOLIDATED STATEMENT OF PROFIT OR LOSS

AND OTHER COMPREHENSIVE INCOME FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES STATEMENT OF PROFIT

OR LOSS AND OTHER COMPREHENSIVE INCOME FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2016) AND STATEMENTS OF PROFIT OR LOSS AND OTHER

COMPREHENSIVE INCOME FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

Catatan/

Notes

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

30 September 2016/ September 30, 2016 (Sembilan Bulan/

Nine Months) (Tidak Diaudit/

Unaudited)

31 Desember 2016/ December 31, 2016

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2015/ December 31, 2015

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2014/ December 31, 2014

(Satu Tahun/ One Year)

PENJUALAN BERSIH 2o, 25 314.923.560.542 168.278.060.738 329.263.347.553 302.104.022.801 220.122.249.086 NET SALES BEBAN POKOK

PENJUALAN 2o, 26 (249.160.585.879) (134.364.140.334) (278.459.207.952) (251.133.753.735) (199.718.335.695) COST OF GOODS SOLD

LABA KOTOR 65.762.974.663 33.913.920.404 50.804.139.601 50.970.269.066 20.403.913.391 GROSS PROFIT Pendapatan lain-lain 2o, 27 1.108.923.810 3.388.628.417 5.561.734.441 1.699.100.085 975.009.861 Other income Beban penjualan 2o, 28 (4.833.017.166) (3.873.412.406) (4.573.871.940) (2.279.998.490) (1.005.092.995) Selling expenses Beban umum dan

administrasi 2o, 29 (23.855.519.399) (14.215.325.238) (17.027.782.095) (21.322.061.906) (6.408.361.180) General and administrative

expenses Beban keuangan 2o, 30 (9.510.368.958) (6.867.234.320) (14.343.147.175) (4.488.034.677) (2.666.492.838) Finance charges Beban lain-lain 2o, 31 (3.041.110.464) (1.611.014.595) (2.509.956.168) (14.500.006.284) (1.065.730.451) Other expenses

LABA SEBELUM

TAKSIRAN BEBAN PAJAK 25.631.882.486 10.735.562.262 17.911.116.664 10.079.267.794 10.233.245.788

INCOME BEFORE PROVISION FOR TAX

EXPENSES

TAKSIRAN

PENGHASILAN (BEBAN) PAJAK 2q, 34 (6.505.149.195) (2.674.193.120) (4.515.092.506) (2.360.064.107) (2.347.810.698)

PROVISION FOR TAX INCOME (EXPENSE)

LABA

PERIODE/TAHUN BERJALAN 19.126.733.291 8.061.369.142 13.396.024.158 7.719.203.687 7.885.435.090

INCOME FOR THE PERIOD/YEAR

PENGHASILAN

(BEBAN) KOMPREHENSIF LAIN

OTHER COMPREHENSIVE

INCOME (EXPENSE) POS-POS YANG

TIDAK AKAN DIREKLASIFIKASI KE LABA RUGI:

ITEMS NOT TO BE RECLASSIFIED TO

PROFIT OR LOSS: Kerugian aktuaria 2n, 19 (353.043.836) (170.997.624) (227.996.832) (39.995.267) (6.466.255) Actuarial losses Pajak penghasilan terkait

pos yang tidak akan direklasifikasi ke laba rugi 2q, 34 88.260.959 42.749.406 56.999.208 9.998.817 1.616.564

Income tax related to item not to be reclassified to

profit or loss

Jumlah beban komprehensif lain setelah pajak (264.782.877) (128.248.218) (170.997.624) (29.996.450) (4.849.691)

Total other comprehensive expense net of tax

JUMLAH LABA KOMPREHENSIF PERIODE/TAHUN BERJALAN 18.861.950.414 7.933.120.924 13.225.026.534 7.689.207.237 7.880.585.399

TOTAL COMPREHENSIVE INCOME FOR THE

PERIOD/YEAR

214

Page 237: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 4 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK LAPORAN LABA RUGI DAN PENGHASILAN KOMPREHENSIF LAIN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN LABA RUGI DAN PENGHASILAN KOMPREHENSIF LAIN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN LABA RUGI DAN PENGHASILAN KOMPREHENSIF LAIN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY CONSOLIDATED STATEMENTS OF PROFIT OR LOSS AND OTHER COMPREHENSIVE INCOME (Continued)

FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2017

(WITH COMPARATIVE FIGURES STATEMENTS OF PROFIT OR LOSS AND OTHER COMPREHENSIVE INCOME

FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND STATEMENTS OF PROFIT OR LOSS AND OTHER COMPREHENSIVE INCOME

FOR THE YEARS ENDED DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014

(Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

Catatan/

Notes

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

30 September 2016/ September 30, 2016 (Sembilan Bulan/

Nine Months) (Tidak Diaudit/

Unaudited)

31 Desember 2016/ December 31, 2016

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2015/ December 31, 2015

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2014/ December 31, 2014

(Satu Tahun/ One Year)

Jumlah laba periode/tahun berjalan yang dapat diatribusikan kepada:

Total income for the period/year that can be

attributed to:

Pemilik entitas induk 2c 19.126.733.291 8.061.369.142 13.396.024.158 7.719.203.687 7.885.435.090 Owners of the parent

entity Kepentingan

nonpengendali 2c - - - - - Non-controlling interests

LABA PERIODE/TAHUN BERJALAN 19.126.733.291 8.061.369.142 13.396.024.158 7.719.203.687 7.885.435.090

INCOME FOR THE PERIOD/YEAR

Jumlah laba

komprehensif periode/tahun berjalan yang dapat diatribusikan kepada:

Total comprehensive Income for the period/

year that can be attributed to:

Pemilik entitas induk 2c 18.861.950.414 7.933.120.924 13.225.026.534 7.689.207.237 7.880.585.399 Owners of the parent

entity Kepentingan

nonpengendali 2c - - - - - Non-controlling interests

JUMLAH LABA KOMPREHENSIF PERIODE/TAHUN BERJALAN 18.861.950.414 7.933.120.924 13.225.026.534 7.689.207.237 7.880.585.399

TOTAL COMPREHENSIVE INCOME FOR THE

PERIOD/YEAR

LABA PER SAHAM

DASAR 2t, 32 42.504 22.264 34.863 38.596 42.681 BASIC EARNINGS PER

SHARE Lihat Catatan atas Laporan Keuangan Konsolidasi yang merupakan

bagian yang tidak terpisahkan dari laporan keuangan konsolidasi secara keseluruhan.

See accompanying Notes to the Consolidated Financial Statements which are an integral part of the consolidated financial statements.

215

Page 238: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 5 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK LAPORAN PERUBAHAN EKUITAS KONSOLIDASI UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN PERUBAHAN EKUITAS UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN PERUBAHAN EKUITAS UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY CONSOLIDATED STATEMENTS OF CHANGES IN EQUITY

FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2017

(WITH COMPARATIVE FIGURES STATEMENTS OF CHANGES IN EQUITY FOR THE NINE-MONTH PERIOD

ENDED SEPTEMBER 30, 2016) AND STATEMENTS OF CHANGES IN EQUITY FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

Ekuitas yang dapat Diatribusikan kepada Pemilik Entitas Induk/

Equity Attributtable to Owners of The Parent Entity

Catatan/

Notes

Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh/

Issued and Fully Paid Capital

Modal Disetor Lainnya/

Other Paid-in Capital

Saldo Laba – Telah Ditentukan

Penggunaannya/ Appropriated Retained

Earnings

Saldo Laba – Belum Ditentukan Penggunaannya/ Unappropriated Retained

Earnings

Komponen Ekuitas Lainnya/

Other Equity Components

Jumlah/ Total

Kepentingan Nonpengendali/

Non-Controlling

Interests Jumlah Ekuitas/

Total Equity

Saldo 1 Januari 2014 5.000.000.000 - - 230.388.313 (49.597.037) 5.180.791.276 - 5.180.791.276 Balance as of January 1,

2014 Setoran modal 20 15.000.000.000 - - - - 15.000.000.000 - 15.000.000.000 Paid-up capital

Laba (rugi) komprehensif tahun berjalan (Satu Tahun) - - - 7.885.435.090 (4.849.691) 7.880.585.399 - 7.880.585.399

Comprehensive income (loss) for the year (One

Year)

Saldo 1 Januari 2015 20.000.000.000 - - 8.115.823.403 (54.446.728) 28.061.376.675 - 28.061.376.675 Balance as of January 1,

2015

Laba (rugi) komprehensif tahun berjalan (Satu Tahun) - - - 7.719.203.687 (29.996.450) 7.689.207.237 - 7.689.207.237

Comprehensive Income (loss) for the year

(One Year) Pengampunan pajak 2q, 34 - - - 9.486.192.567 - 9.486.192.567 - 9.486.192.567 Tax Amnesty

Saldo 31 Desember 2015 20.000.000.000 - - 25.321.219.657 (84.443.178) 45.236.776.479 - 45.236.776.479 Balance as of

December 31, 2015 Setoran modal 20 25.000.000.000 - - - - 25.000.000.000 - 25.000.000.000 Paid-up capital Laba (rugi) komprehensif periode

berjalan (Sembilan Bulan) (Tidak Diaudit) - - - 8.061.369.142 (128.248.218) 7.933.120.924 - 7.933.120.924

Comprehensive income (loss) for the period (Nine

month) (Unaudited)

Saldo 30 September 2016 (Tidak Diaudit) 45.000.000.000 - - 33.382.588.799 (212.691.396) 78.169.897.403 - 78.169.897.403

Balance as of September 30, 2016

(Unaudited)

216

Page 239: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 6 -

PT SKY ENERGY INDONESIA LAPORAN PERUBAHAN EKUITAS (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA STATEMENTS OF CHANGES IN EQUITY (Continued)

FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2017

(WITH COMPARATIVE FIGURES FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016) AND FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

Ekuitas yang dapat Diatribusikan kepada Pemilik Entitas Induk/

Equity Attributtable to Owners of The Parent Entity

Catatan/

Notes

Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh/ Issued and Fully

Paid Capital

Modal Disetor Lainnya/

Other Paid-in Capital

Saldo Laba – Telah Ditentukan Penggunaannya/

Appropriated Retained Earnings

Saldo Laba – Belum Ditentukan Penggunaannya/

Unappropriated Retained Earnings

Komponen Ekuitas Lainnya/

Other Equity Components

Jumlah/ Total

Kepentingan Nonpengendali/ Non-Controlling

Interests Jumlah Ekuitas/

Total Equity

Saldo 1 Januari 2016 20.000.000.000 - - 25.321.219.657 (84.443.178) 45.236.776.479 - 45.236.776.479 Balance as of

January 1, 2016 Setoran modal 20 25.000.000.000 - - - - 25.000.000.000 - 25.000.000.000 Paid-up capital

Laba (rugi) komprehensif tahun berjalan (Satu Tahun) - - - 13.396.024.158 (170.997.624) 13.225.026.534 - 13.225.026.534

Comprehensive income (loss) for the year (One

Year)

Saldo 31 Desember 2016 45.000.000.000 - - 38.717.243.815 (255.440.802) 83.461.803.013 - 83.461.803.013 Balance as of December

31, 2016

Alokasi cadangan wajib 20 - - 300.000.000 (300.000.000) - - - - Mandatory reserves

allocation Dividen tunai 22 - - - (11.400.000.000) - (11.400.000.000) - (11.400.000.000) Cash dividends

Dividen saham 2s, 21,

22 - 26.600.000.000 - (26.600.000.000) -

- - - Stock dividend Modal disetor lainnya 21 - 9.701.400.000 - - - 9.701.400.000 - 9.701.400.000 Other paid-in capital

Kepentingan nonpengendali dari Entitas Anak yang dikonsolidasi pada periode berjalan 2c - - - - - - 24.770.000 24.770.000

Non-controlling interests from consolidated

Subsidiary of the current period

Laba (rugi) komprehensif periode berjalan (Sembilan Bulan) - - - 19.126.733.291 (264.782.877) 18.861.950.414 - 18.861.950.414

Comprehensive income (loss) for the period (Nine-month)

Saldo 30 September 2017 45.000.000.000 36.301.400.000 300.000.000 19.543.977.106 (520.223.679) 100.625.153.427 24.770.000 100.649.923.427 Balance as of

September 30, 2017

Lihat Catatan atas Laporan Keuangan Konsolidasi yang merupakan

bagian yang tidak terpisahkan dari laporan keuangan konsolidasi secara keseluruhan. See accompanying Notes to the Consolidated Financial Statements which are an integral part of the

consolidated financial statements.

217

Page 240: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 7 –

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK LAPORAN ARUS KAS KONSOLIDASI UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN ARUS KAS UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN ARUS KAS UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY CONSOLIDATED STATEMENTS OF CASH FLOWS

FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2017

(WITH COMPARATIVE FIGURES STATEMENTS OF CASH FLOWS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2016) AND STATEMENTS OF CASH FLOWS

FOR THE YEARS ENDED DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014

(Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

Catatan/

Notes

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

30 September 2016/ September 30, 2016 (Sembilan Bulan/

Nine Months) (Tidak Diaudit/

Unaudited)

31 Desember 2016/ December 31, 2016

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2015/ December 31, 2015

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2014/

December 31, 2014

(Satu Tahun/ One Year)

ARUS KAS DARI AKTIVITAS OPERASI

CASH FLOWS FROM OPERATING ACTIVITIES

Penerimaan kas dari pelanggan 302.951.590.849 101.582.916.909 307.325.642.418 303.543.610.357 216.543.222.837

Cash receipts from customers

Pembayaran kas kepada pemasok (230.672.971.783) (60.014.697.755) (295.120.244.844) (360.412.583.153) (228.026.580.197)

Cash payments for suppliers

Pembayaran kas untuk karyawan dan operasional lainnya (34.559.234.339) (35.044.807.371) (14.492.031.102) (44.191.833.064) (8.987.746.341)

Cash payments for employees and other

operations Pembayaran beban pajak 34 (4.213.840.389) (1.709.404.672) (2.178.885.544) (4.358.701.817) (521.109.745) Payment of tax expenses Pembayaran provisi dan

beban bunga pinjaman 15, 30 (10.170.609.469) (6.801.536.985) (13.539.971.508) (4.762.694.677) (2.666.492.838) Payment of provision

and interest expenses Penerimaan penghasilan

bunga 27 731.747.220 173.629.176 1.947.377.896 131.002.905 51.293.341

Interest income received

Kas Bersih yang Diperoleh dari (Digunakan untuk) Aktivitas Operasi 24.066.682.089 (1.813.900.698) (16.058.112.684) (110.051.199.449) (23.607.412.943)

Net Cash Flows Provided by (Used in)

Operating Activities

ARUS KAS DARI

AKTIVITAS INVESTASI

CASH FLOWS FROM INVESTING ACTIVITIES

Akuisisi Entitas Anak dengan kas (222.230.000) - - - -

Acquisition of Subsidiary with cash

Penambahan deposito yang dijaminkan 5 (20.238.000.000) - - (32.036.000.000) -

Addition of guarantee deposits

Perolehan aset tetap 11, 40 (76.843.780.394) (12.059.823.253) (15.908.439.689) (2.998.255.140) (5.820.374.062) Acquisitions of fixed assets Penambahan aset lancar

lainnya 10 (3.945.655.313) - - - - Addition of other current assets

Penambahan aset tidak lancar lainnya - - - (1.204.317.125) -

Addition of other non- current assets

Kas Bersih yang Digunakan untuk Aktivitas Investasi (101.249.665.707) (12.059.823.253) (15.908.439.689) (36.238.572.265) (5.820.374.062)

Net Cash Flows Used In Investing Activities

ARUS KAS DARI

AKTIVITAS PENDANAAN

CASH FLOWS FROM FINANCING ACTIVITIES

Pembayaran dividen tunai 22 (11.400.000.000) - - - - Payments of cash dividends

Penambahan piutang lain-lain – pihak berelasi 7, 33 (2.007.500.000) - - (5.000.000.000) -

Addition of other receivables –related

parties Penambahan utang lain-lain

– pihak berelasi 14, 33 21.925.000.000 - - - - Addition of other

payables –related parties Penambahan utang bank

jangka pendek 12 1.992.861.963.420 1.342.446.636.413 2.019.550.158.288 633.672.016.692 48.853.086.520 Addition of short

term bank loans Pembayaran utang bank

jangka pendek 12 (1.967.748.248.215) (1.358.388.038.469) (1.969.270.849.887) (502.299.278.561) (26.607.250.301) Payment of short

term bank loans Penambahan utang bank

jangka panjang 12 - - - 27.590.000.000 - Addition of long-term

bank loans Pembayaran utang bank

jangka panjang 12 (3.958.000.000) (5.493.400.000) (6.092.400.000) - - Payments of long-term

bank loans Pembayaran utang sewa

pembiayaan 17 (239.409.270) (176.744.992) (241.186.305) (91.827.860) (61.158.763) Payments of finance

lease payables Pembayaran utang lembaga

keuangan 18, 40 (180.301.355) (98.716.800) (123.173.712) (11.275.940) - Payments of financial

institution loans Setoran modal 21 9.701.400.000 25.000.000.000 25.000.000.000 - 15.000.000.000 Paid-in capital

Kas Bersih yang Diperoleh dari Aktivitas Pendanaan 38.954.904.580 3.289.736.152 68.822.548.384 153.859.634.331 37.184.677.456

Net Cash Flows Provided by Financing

Activities

218

Page 241: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 8 –

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK LAPORAN ARUS KAS KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN ARUS KAS UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN ARUS KAS UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY CONSOLIDATED STATEMENTS OF CASH FLOWS

(Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES STATEMENTS OF CASH

FLOWS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND STATEMENTS OF CASH FLOWS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

Catatan/

Notes

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

30 September 2016/ September 30, 2016 (Sembilan Bulan/

Nine Months) (Tidak Diaudit/

Unaudited)

31 Desember 2016/ December 31, 2016

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2015/ December 31, 2015

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2014/ December 31, 2014

(Satu Tahun/ One Year)

KENAIKAN (PENURUNAN) BERSIH KAS DAN BANK (38.228.079.038) (10.583.987.799) 36.855.996.011 7.569.862.617 7.756.890.451

NET INCREASE (DECREASE) IN CASH

ON HAND AND IN BANKS

KAS DAN BANK AWAL PERIODE/TAHUN 4 53.355.197.696 16.499.201.685 16.499.201.685 8.929.339.068 1.172.448.617

CASH ON HAND AND IN BANKS AT BEGINNING OF THE PERIOD/YEAR

KAS DAN BANK AKHIR PERIODE/TAHUN 4 15.127.118.658 5.915.213.886 53.355.197.696 16.499.201.685 8.929.339.068

CASH ON HAND AND IN BANKS AT END OF THE

PERIOD/YEAR

Lihat Catatan atas Laporan Keuangan Konsolidasi yang merupakan

bagian yang tidak terpisahkan dari laporan keuangan konsolidasi secara keseluruhan.

See accompanying Notes to the Consolidated Financial Statements which are an integral part of the consolidated financial statements.

219

Page 242: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 9 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014

(Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

1. UMUM 1. GENERAL

a. Pendirian Entitas dan Informasi Umum a. The Entity’s Establishment and The General Information

PT Sky Energy Indonesia (Entitas) didirikan berdasarkan Akta No. 6, tanggal 4 Juli 2008 dari Petrus Suandi Halim, S.H., notaris di Jakarta. Akta pendirian ini telah disahkan oleh Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia dengan Surat Keputusan No. AHU-09133.AH.01.01.Tahun 2009, tanggal 24 Maret 2009. Anggaran Dasar Entitas telah mengalami beberapa kali perubahan dengan perubahan, terakhir mengenai penetapan penggunaan laba bersih, peningkatan modal dasar, peningkatan modal ditempatkan dan disetor penuh dan perubahan nilai nominal saham yang diaktakan dengan akta No. 63, tanggal 13 Oktober 2017 oleh Leolin Jayayanti, S.H., M.Kn., notaris di Jakarta, dan telah mendapatkan pengesahan dari Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia dengan Surat Keputusan No. AHU-0021944.AH.01.02.TAHUN 2017, tanggal 23 Oktober 2017 (lihat Catatan 41).

PT Sky Energy Indonesia (the Entity) was established based on Notarial Deed No. 6, dated July 4, 2008 of Petrus Suandi Halim, S.H., notary in Jakarta. The deed of establishment was approved by the Minister of Law and Human Rights of the Republic of Indonesia in its Decision Letter No. AHU-09133.AH.01.01.Tahun 2009, dated March 24, 2009. The Entity’s Articles of Association have been amended several times, most recently regarding determination of the use of net income, increase in authorized capital, increase in issued and fully paid capital and changes in the par value of shares notarized by deed No. 63, dated October 13, 2017 of Leolin Jayayanti, S.H., M.Kn., notary in Jakarta and was approved by the Minister of Law and Human Rights of Republic of Indonesia in its Decision Letter No. AHU-0021944.AH.01.02.TAHUN 2017, dated October 23, 2017 (see Note 41).

Sesuai dengan Pasal 3 Anggaran Dasar Entitas, ruang lingkup kegiatan Entitas bergerak di bidang industri mesin pembangkit listrik.

According to Article 3 of the Entity’s Articles of Association, the Entity’s scope of activities is to engage in the machinery industry of power plant.

Entitas berkedudukan di Jakarta Selatan dengan kantor operasional di Bogor.

The Entity is domiciled in South Jakarta with operational office in Bogor.

Entitas mulai beroperasi secara komersial pada tahun 2009. PT Sky Energy Indonesia merupakan entitas induk, dimana PT Trinitan Global Pasifik merupakan entitas induk utamanya.

The Entity starts it’s commercial operations in 2009. PT Sky Energy Indonesia is the parent entity, whereas PT Trinitan Global Pasifik is its ultimate parent entity.

b. Dewan Komisaris, Direksi dan Karyawan b. The Board of Commissioners, Directors and Employees

Susunan Dewan Komisaris dan Direksi Entitas pada tanggal 30 September 2017 dan 31 Desember 2016 adalah sebagai berikut:

The members of the Entity’s Board of Commissioners and Directors as of September 30, 2017 and December 31, 2016 are as follows:

Dewan Komisaris Board of Commissioners Komisaris Utama Ferry Joedianto Robertus Tandiono President Commissioner Komisaris Richard Tandiono Commissioner Direksi Directors Direktur Utama Jackson Tandiono President Director Direktur Hengky Loa Director

220

Page 243: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 10 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

Susunan Dewan Komisaris dan Direksi Entitas pada tanggal 31 Desember 2015 dan 2014 adalah sebagai berikut:

The members of the Entity’s Board of Commissioners and Directors as of December 31, 2015 and 2014 are as follows:

Dewan Komisaris Board of Commissioners Komisaris Utama Ferry Joedianto Robertus Tandiono President Commissioner Komisaris Richard Tandiono Commissioner Komisaris Djoko Sidik Pramono Commissioner Direksi Directors Direktur Utama Jackson Tandiono President Director Direktur Hengky Loa Director

Berdasarkan Surat Keputusan Sirkuler Dewan Komisaris Pengganti Rapat Dewan Komisaris tertanggal 20 Nopember 2017, Entitas telah membentuk Komite Audit, yaitu sebagai berikut:

Based on the Circular Letter of the Board of Commissioners Substituting the Board of Commissioners' Meeting dated November 20, 2017, the Company has established Audit Committee, as follows:

Komite Audit Audit Commitee Ketua Komite Audit Henry Gamra Rachmat Head of Audit Commitee Anggota Yenny Goei Member Anggota Andre Parlindungan Member

Entitas memiliki karyawan tetap sebanyak 41, 33, 29 dan 21 orang masing-masing pada tanggal 30 September 2017, 31 Desember 2016, 2015 dan 2014.

The Entity has 41, 33, 29 and 21 permanent employees as of September 30, 2017, December 31, 2016, 2015 and 2014, respectively.

c. Entitas Anak c. Subsidiary

Entitas memiliki 99% saham PT Space Energy Indonesia (SEI), Entitas Anak. SEI, Entitas Anak didirikan pada tahun 2009, berdomisili di Kota Depok dan aktivitas bisnis utamanya adalah bidang perdagangan, jasa, pembangunan, industri dan pertambangan. Sampai dengan tanggal 30 September 2017, SEI, Entitas Anak belum beroperasi secara komersial.

The Entity has 99% shares on PT Space Energy Indonesia (SEI), Subsidiary. SEI, was established in 2009, domiciled in Depok City and its main business activity is trading, service, development, industry and mining. Up to September 30, 2017, SEI, Subsidiary, has not yet started commercial operations.

Berdasarkan Akta Pernyataan Keputusan Pemegang Saham SEI, Entitas Anak, No. 45, tanggal 27 September 2017, dari Notaris Petrus Suandi Halim S.H., pemegang saham SEI, Entitas Anak, telah menyetujui setoran modal dari Entitas sebesar Rp 2.250.000.000 atau mewakili 22.500 saham, penjualan saham milik Jackson Tandiono kepada Entitas sebanyak 1.750 saham atau senilai Rp 175.000.000 dan penjualan saham milik Richard Tandiono kepada Entitas sebanyak 500 saham atau senilai Rp 50.000.000. Akta tersebut telah disahkan oleh Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia berdasarkan Surat Keputusan No. AHU-0020058.AH.01.02.TAHUN 2017, tanggal 29 September 2017.

Based on Deed of Stockholders Resolution of SEI, Subsidiary, No. 45, dated September 27, 2017, from Notary Petrus Suandi Halim S.H., stockholders of SEI, Subsidiary, have approved the paid-up capital from the Entity amounting to Rp 2,250,000,000 or representing 22,500 shares, the sale of shares owned by Jackson Tandiono to the Entity amounting to 1,750 shares or equivalent to Rp 175,000,000 and the sale of shares owned by Richard Tandiono to the Entity amounting to 500 shares or equivalent to Rp 50,000,000. The said Deed had been approved by the Minister of Law and Human Rights of the Republic of Indonesia based on Decision Letter No. AHU-0020058.AH.01.02.TAHUN 2017, September 29, 2017.

221

Page 244: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 11 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

Ringkasan informasi keuangan untuk Entitas Anak sebelum eliminasi adalah sebagai berikut:

The summarized financial information for the Subsidiary before elimination are as follows:

Ringkasan laporan posisi keuangan (neraca): Summary of statements of financial position:

30 September 2017/

September 30, 2017

Lancar/Jangka Pendek Current/Short- term Aset 2.499.770.000 Assets Liabilitas - Liabilities

Jumlah aset lancar-bersih 2.499.770.000 Total current assets-net

Tidak Lancar/Jangka Panjang Non-Current/Long-term Aset - Assets Liabilitas - Liabilities

Jumlah aset/liabilitas tidak lancar-bersih - Total non-current assets/liabilities-net

Aset bersih 2.499.770.000 Net assets

Ringkasan laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain:

Summary of statements of profit or loss and other comprehensive income:

30 September 2017/

September 30, 2017

Pendapatan - Revenues

Rugi sebelum pajak (230.000) Loss before tax Taksiran penghasilan (beban) pajak - Provision for tax income (expense)

Rugi periode berjalan (230.000) Loss for the period Penghasilan komprehensif lain - Other comprehensive income

Jumlah rugi komprehensif (230.000) Total comprehensive loss

2. IKHTISAR KEBIJAKAN AKUNTANSI YANG

SIGNIFIKAN 2. SUMMARY OF SIGNIFICANT ACCOUNTING

POLICIES

a. Pernyataan Kepatuhan a. Statement of Compliance

Manajemen bertanggung jawab atas penyusunan dan penyajian laporan keuangan konsolidasi. Laporan keuangan konsolidasi telah disusun sesuai dengan Standar Akuntansi Keuangan di Indonesia yang mencakup Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan (PSAK) dan Interpretasi Standar Akuntansi Keuangan (ISAK) yang dikeluarkan oleh Dewan Standar Akuntansi Keuangan Ikatan Akuntan Indonesia serta Peraturan Badan Pengawas Pasar Modal dan Lembaga Keuangan (Bapepam-LK), yang fungsinya dialihkan kepada Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sejak tanggal 1 Januari 2013, No. VIII.G.7, mengenai “Penyajian dan Pengungkapan Laporan Keuangan Emiten atau Perusahaan Publik” yang terlampir dalam Surat Keputusan No. KEP- 347/BL/2012.

Management is responsible for the preparation and presentation of the consolidated financial statements, and have been prepared in accordance with the Indonesian Financial Accounting Standards which include Statements and Interpretations of Financial Accounting Standards issued by Financial Accounting Standards Board of the Indonesian Accountant Institute and Regulation of the Capital Market and Financial Institution Supervisory Agency (Bapepam-LK), which function has been transferred to Financial Services Authority (OJK) starting on January 1, 2013, Regulation No. VIII.G.7, regarding “the Presentations and Disclosures of Financial Statements of Listed Entity” enclosed in the Decision Letter No. KEP- 347/BL/2012.

222

Page 245: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 12 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

b. Dasar Penyusunan Laporan Keuangan Konsolidasi

b. Basis of Preparation of Consolidated Financial Statements

Laporan keuangan konsolidasi, kecuali untuk laporan arus kas konsolidasi, disusun berdasarkan pada saat terjadinya (accrual basis) dengan konsep biaya perolehan (historical cost), kecuali beberapa akun tertentu disusun berdasarkan pengukuran lain sebagaimana diuraikan dalam kebijakan akuntansi masing-masing akun tersebut.

The consolidated financial statements except for the consolidated statements of cash flows, have been prepared on the accrual basis using historical cost concept of accounting, except for certain accounts which are measured on the bases described in the related accounting policies.

Biaya historis umumnya didasarkan pada nilai wajar dari imbalan yang diberikan dalam pertukaran barang dan jasa.

Historical cost is generally based on the fair value of the consideration given in exchange for goods and services.

Nilai wajar adalah harga yang akan diterima untuk menjual suatu aset atau harga yang akan dibayar untuk mengalihkan suatu liabilitas dalam suatu transaksi teratur antara pelaku pasar pada tanggal pengukuran.

Fair value is the price that would be received to sell an asset or paid to transfer a liability in an orderly transaction between market participants at the measurement date.

Laporan arus kas konsolidasi disajikan dengan metode langsung (direct method) yang dikelompokkan dalam aktivitas operasi, investasi, dan pendanaan.

The consolidated statements of cash flows are presented using the direct method, where cash flows are classified into operating, investing, and financing activities.

Mata uang fungsional dan pelaporan yang digunakan dalam laporan keuangan konsolidasi adalah Rupiah.

The functional and presentation currency used in the consolidated financial statements is Indonesian Rupiah.

Penyusunan laporan keuangan konsolidasi sesuai dengan Standar Akuntansi Keuangan di Indonesia mengharuskan penggunaan estimasi dan asumsi. Hal tersebut juga mengharuskan manajemen untuk membuat pertimbangan dalam proses penerapan kebijakan akuntansi Entitas dan Entitas Anak. Area yang kompleks atau memerlukan tingkat pertimbangan yang lebih tinggi atau area dimana asumsi dan estimasi dapat berdampak signifikan terhadap laporan keuangan konsolidasi diungkapkan di Catatan 3.

The preparation of consolidated financial statements in conformity with Indonesian Financial Accounting Standards requires the use of certain critical accounting estimates. It also requires management to exercise its judgement in the process of applying the Entity’s and Subsidiary’s accounting policies. The areas involving a higher degree of judgement or complexity, or areas where assumptions and estimates are significant to the consolidated financial statements are disclosed in Note 3.

Penerapan dari standar baru dan revisi berikut yang berlaku tanggal 1 Januari 2017, tidak menimbulkan perubahan signifikan terhadap kebijakan akuntansi Entitas dan Entitas Anak dan efek material terhadap laporan keuangan konsolidasi:

The implementation of the following new and revised standards with an effective date on January 1, 2017, did not result in significant changes to the accounting policies of the Entity and Subsidiary and material effect on the consolidated financial statements:

PSAK No. 1 (Revisi 2015), mengenai “Penyajian

Laporan Keuangan”. PSAK No. 1 (Revised 2015), regarding “Presentation

of Financial Statements”. PSAK No. 3 (Penyesuaian 2016), mengenai

“Laporan Keuangan Interim”. PSAK No. 3 (Improvement 2016), regarding “Interim

Financial Statements”. PSAK No. 24 (Penyesuaian 2016), mengenai

“Imbalan Kerja”. PSAK No. 24 (Improvement 2016), regarding

“Employee Benefits”. PSAK No. 58 (Penyesuaian 2016), mengenai “Aset

Tidak Lancar yang Dimiliki Untuk Dijual dan Operasi yang Dihentikan”.

PSAK No. 58 (Improvement 2016), regarding “Non-Current Assets Held for Sale and Discontinued Operations”.

PSAK No. 60 (Penyesuaian 2016), mengenai “Instrumen Keuangan: Pengungkapan”.

PSAK No. 60 (Improvement 2016), regarding “Financial Instruments: Disclosures”.

223

Page 246: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 13 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

ISAK No. 31, mengenai “Interpretasi atas Ruang Lingkup PSAK No. 13: Properti Investasi”.

ISAK No. 31, regarding “Interpretation of Scope PSAK No. 13: Investment Property”.

c. Prinsip-prinsip Konsolidasi c. Principles of Consolidation

Sesuai dengan PSAK No. 65 mengenai “Laporan Keuangan Konsolidasi”, definisi Entitas Anak adalah semua Entitas (termasuk entitas terstruktur) dimana Entitas memiliki pengendalian.

According to PSAK No. 65 regarding “Consolidated Financial Statements ”Subsidiaries are all entities (including structured entities) in which the Entity has control.

Dengan demikian, Entitas mengendalikan Entitas Anak jika dan hanya jika Entitas memiliki seluruh hal berikut ini: a) Kekuasaan atas Entitas Anak; b) Ekposur atau hak atas imbal hasil variabel dari

keterlibatannya dengan Entitas Anak; dan c) Kemampuan untuk menggunakan kekuasaannya atas

Entitas Anak untuk mempengaruhi jumlah imbal hasil Entitas Anak.

Thus, the Entity controls the Subsidiary if and only if the Entity possesses all of the following: a) Has power over the Subsidiary; b) Exposure or has rights to variable returns from its

involvement with the Subsidiary; and c) The ability to use its power over Subsidiary to affect

its returns.

Entitas menilai kembali apakah Entitas mengendalikan investee jika fakta dan keadaan mengindikasikan adanya perubahan terhadap satu atau lebih dari tiga elemen pengendalian. Konsolidasi atas Entitas Anak dimulai sejak tanggal memperoleh pengendalian atas Entitas Anak dan berakhir ketika kehilangan pengendalian atas Entitas Anak. Penghasilan dan beban Entitas Anak dimasukkan atau dilepaskan selama tahun berjalan dalam laba rugi dari tanggal diperolehnya pengendalian sampai dengan tanggal ketika Entitas kehilangan pengendalian atas Entitas Anak.

The Entity re-assesses whether or not it controls an investee if facts and circumstances indicate that there are changes to one or more of the three elements of control. Consolidation of a subsidiary begins when the Entity obtains control over the subsidiary and ceases when the Entity loses control of the subsidiary. Income and expenses of a subsidiary acquired or disposed of during the year are included in the profit or loss from the date the Entity gains control until the date the Entity ceases to control the Subsidiary.

Kepentingan nonpengendali disajikan di ekuitas dalam laporan posisi keuangan konsolidasi, terpisah dari ekuitas pemilik Entitas.

Non-controlling interests in subsidiaries are presented in the consolidated statements of financial position separately from the equity attributable to equity owners of the Entity.

Laba rugi dan setiap komponen dari penghasilan komprehensif lain diatribusikan kepada pemilik Entitas Induk dan kepentingan nonpengendali, meskipun hal tersebut mengakibatkan kepentingan nonpengendali memiliki saldo defisit. Jika diperlukan, dilakukan penyesuaian atas laporan keuangan Entitas Anak guna memastikan keseragaman dengan kebijakan akuntansi Entitas dan Entitas Anak. Mengeliminasi secara penuh aset dan liabilitas, penghasilan, beban, dan arus kas Entitas dan Entitas Anak terkait dengan transaksi antar entitas dalam grup.

Profit or loss and each component of other comprehensive income are attributed to owners of the parent and to the non-controlling interests, even if this results in the non-controlling interests having a deficit balance. When necessary, adjustments are made to the financial statements of subsidiaries to bring their accounting policies into line with the Entity and Subsidiary’s accounting policies. All the Entity and Subsidiary’s assets and liabilities, equity, income, expenses and cash flows relating to transactions between members of the group are eliminated in full on consolidation.

Perubahan dalam bagian kepemilikan atas Entitas Anak yang tidak mengakibatkan hilangnya pengendalian pada Entitas Anak dicatat sebagai transaksi ekuitas. Setiap perbedaan antara jumlah tercatat kepentingan nonpengendali yang disesuaikan dan nilai wajar imbalan yang dibayar atau diterima diakui secara langsung di ekuitas dan mengatribusikannya kepada pemilik Entitas Induk.

A change in the ownership interest of a subsidiary, without a loss of control, is accounted for as an equity transaction. Any difference between the amount by which the non-controlling interests are adjusted and the fair value of the consideration paid or received is recognized directly in equity and attributed to owners of the parent.

224

Page 247: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 14 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

Jika Entitas kehilangan pengendalian atas Entitas Anak, keuntungan atau kerugian diakui dalam laba rugi dan dihitung sebagai selisih antara jumlah nilai wajar pembayaran yang diterima dan nilai wajar sisa investasi dan jumlah tercatat aset, termasuk goodwill, dan liabilitas Entitas Anak dan setiap kepentingan nonpengendali sebelumnya. Seluruh jumlah yang sebelumnya diakui dalam penghasilan komprehensif lain terkait dengan Entitas Anak tersebut dicatat dengan dasar yang sama yang disyaratkan jika Entitas Induk telah melepaskan secara langsung aset dan liabilitas terkait. Ini berarti bahwa jumlah yang sebelumnya diakui dalam penghasilan komprehensif lain akan direklasifikasi ke laba rugi atau dialihkan ke kategori lain di ekuitas sebagaimana dipersyaratkan oleh standar terkait.

When the Entity loses control of a subsidiary, a gain or loss is recognized in profit or loss and is calculated as the difference between the aggregate of the fair value of the consideration received and the fair value of any retained interest and the previously carrying amount of the asset, including goodwill, and liabilities of the subsidiary and any non-controlling interests. All amounts previously recognized in other comprehensive income in relation to that subsidiary are accounted for as if the Entity had directly disposed of the related assets or liabilities of the subsidiary. This may mean that the amounts previously recognized in other comprehensive income are reclassified to profit or loss or transferred to another category of equity as permitted by applicable standards.

d. Kombinasi Bisnis d. Business Combination

Sesuai dengan PSAK No. 22 mengenai “Kombinasi Bisnis”, akuisisi bisnis dicatat dengan menggunakan metode akuisisi. Imbalan akuisisi diukur pada nilai wajar atas aset yang diserahkan, liabilitas yang kemungkinan terjadi, dan instrument ekuitas yang diterbitkan oleh Entitas untuk mendapatkan kontrol dari pihak yang diakuisisi (pada tanggal pertukaran). Biaya yang terjadi sehubungan dengan akuisisi diakui dalam laba rugi pada saat terjadinya. Bila suatu kombinasi bisnis dilakukan secara bertahap, kepemilikan sebelumnya pada pihak yang diakuisisi diukur kembali dengan nilai wajar pada tanggal akuisisi (tanggal Entitas memperoleh kontrol) dan keuntungan atau kerugian yang dihasilkan, diakui dalam laba rugi. Penyesuaian dilakukan terhadap nilai wajar untuk memperoleh kebijakan akuntansi bisnis yang diakuisisi selaras dengan kebijakan akuntansi Entitas dan Entitas Anak. Biaya penggabungan dan reorganisasi bisnis yang diakuisisi dibebankan pada akun laba rugi akuisisi.

According to PSAK No. 22 regading “Business Combination”, acquisitions of businesses are accounted for using the acquisition method. The consideration for acquisition is measured at the fair values of assets given, liabilities incurred or assumed, and equity instruments issued by the Entity in order to obtain control of the acquiree (at the date of exchange). Costs incurred in connection with the acquisition are recognized in profit or loss as incurred. Where a business combination is achieved in stages, previously held interests in the acquiree are re-measured to fair value at the acquisition date (date the Entity obtains control) and the resulting gain or loss, is recognized in profit or loss. Adjustments are made to fair values to bring the accounting policies of acquired businesses into alignment with those of the Entity and Subsidiaries. The costs of integrating and reorganizing acquired businesses are charged to the post acquisition profit or loss.

Ketika pertimbangan yang dialihkan oleh Entitas dalam kombinasi bisnis termasuk aset atau kewajiban yang dihasilkan dari pertimbangan kontingen yang diukur pada nilai wajar dari tanggal akuisisi dimasukkan sebagai bagian dari pertimbangan yang dialihkan dalam kombinasi bisnis. Perubahan pada nilai wajar dari pertimbangan kontinjensi yang memenuhi syarat sebagai periode pengukuran penyesuaian disesuaikan secara retrospektif, dengan penyesuaian terhadap goodwill. Pengukuran periode penyesuaian adalah penyesuaian yang timbul dari informasi tambahan yang diperoleh selama periode pengukuran (tidak lebih satu tahun dari tanggal akuisisi) tentang fakta-fakta dan keadaan yang ada pada saat akuisisi.

When the consideration transferred by the Entity in a business combination includes assets or liabilities resulting from a contingent consideration is measured at its acquisition-date fair value included as part of the consideration transferred in a business combination. Changes in the fair value of the contingent consideration that qualify as measurement period adjustments are adjusted retrospectively, with corresponding adjustments against goodwill. Measurement period adjustments are adjustments that arise from additional information obtained during the measurement period (which cannot exceed one year from the acquisition date) about facts and circumstances that existed at the acquisition date.

Perhitungan berikutnya untuk perubahan nilai wajar dari imbalan kontinjensi yang tidak memenuhi syarat pada periode pengukuran penyesuaian tergantung pada bagaimana pertimbangan kontingen yang akan diklasifikasikan. Pertimbangan kontinjensi yang diklasifikasikan sebagai ekuitas tidak diukur kembali

The subsequent accounting for changes in the fair value of the contingent consideration that do not qualify as measurement period adjustments depends on how the contingent consideration is classified. Contingent consideration that is classified as equity is not remeasured at subsequent reporting dates and its

225

Page 248: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 15 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

pada tanggal laporan keuangan dan penyelesaian berikutnya yang diperhitungkan dalam ekuitas. Pertimbangan kontinjensi yang diklasifikasikan sebagai aset atau kewajiban akan diukur kembali pada tanggal laporan keuangan sesuai dengan PSAK No. 55, mengenai “Instrumen Keuangan - Pengakuan dan Pengukuran” atau PSAK No. 57, mengenai “Ketentuan Kewajiban Kontinjensi dan Aset Kontinjensi”, sesuai dengan keuntungan atau kerugian yang diakui dalam laporan laba rugi.

subsequent settlement is accounted for within equity. Contingent consideration that is classified as an assset or a liability is remeasured at subsequent reporting dates in acordance with PSAK No. 55, regarding “Financial Instuments – Recognition and Measurement” or PSAK No. 57, regarding “Provisions, Contingent Liabilities and Contingent Assets”, as appropiate, with the corresponding gain or loss being recognized in profit or loss.

Jika akuntansi awal untuk kombinasi bisnis belum selesai pada akhir periode pelaporan saat kombinasi terjadi, Entitas melaporkan jumlah sementara untuk pos-pos yang proses akuntansinya belum selesai dalam laporan keuangannya. Selama periode pengukuran, pihak pengakuisisi menyesuaikan, aset atau liabilitas tambahan yang diakui, untuk mencerminkan informasi baru yang diperoleh tentang fakta dan keadaan yang ada pada tanggal akuisisi dan, jika diketahui, akan berdampak pada jumlah yang diakui pada tanggal tersebut.

If the initial accounting for a business combination is incomplete by the end of the reporting period in which the combination occurs, the Entity reports provisional amounts for the items for which the accounting is incomplete. Those provisional amounts are adjusted during the measurement period, or additional assets or liabilities are recognized, to reflect new information obtained about facts and circumstances that existed as of the acquisition date that, if known, would have affected the amount recognized as of that date.

Penyesuaian setelah tanggal pelaporan untuk imbalan kontinjensi diklasifikasikan sebagai ekuitas tidak diukur kembali, penyesuaian setelah tanggal pelaporan untuk imbalan kontinjensi lainnya diukur kembali pada nilai wajar dengan perubahan nilai wajar diakui dalam laba rugi.

Non-measurement period adjustments to contingent consideration(s) classified as equity are not remeasured, non-measurement period adjustments to other contingent considerations are remeasured at fair value with changes in fair value recognized in profit or loss.

e. Kas dan Setara Kas e. Cash and Cash Equivalents

Sesuai dengan PSAK No. 2 mengenai “Laporan Arus Kas”, kas dan setara kas terdiri dari kas, bank dan deposito berjangka dengan jangka waktu 3 (tiga) bulan atau kurang sejak tanggal penempatannya serta dapat segera dijadikan kas tanpa terjadi perubahan nilai yang signifikan. Kas dan setara kas tidak digunakan sebagai jaminan atas liabilitas dan pinjaman lainnya dan tidak dibatasi penggunaannya.

According to PSAK No. 2 regarding ”Statements of Cash Flows”, cash and cash equivalents consist of cash on hand, cash in banks, and time deposits with maturity period of 3 (three) months or less from the date of placement and can be cash soon without significant value changes. Cash and cash equivalents are not pledged as collaterals for liabilities and others loans and are not restricted.

f. Instrumen Keuangan f. Financial Instruments

Sesuai dengan PSAK No. 55 mengenai “Instrumen Keuangan : Pengakuan dan Pengukuran”, instrumen keuangan diklasifikasikan pada saat pengakuan awal sebagai aset keuangan, liabilitas keuangan atau instrumen ekuitas sesuai dengan substansi perjanjian kontraktual. Instrumen keuangan diakui pada saat Entitas dan Entitas Anak menjadi pihak dalam ketentuan kontraktual instrumen.

According to PSAK No. 55 regarding “Financial Instruments : Recognition and Measurement”, financial instruments are classified on initial recognition as a financial asset, a financial liability or an equity instrument in accordance with the substance of the contractual arrangement. Financial instruments are recognized when the Entity and Subsidiary become a party to the contractual provisions of the instrument.

Instrumen keuangan diakui pada awalnya sebesar nilai wajar ditambah biaya transaksi yang dapat diatribusikan secara langsung saat perolehan atau menerbitkan instrumen keuangan, kecuali untuk aset keuangan yang diukur pada nilai wajar melalui laporan laba rugi, pada awalnya diukur pada nilai wajar, tidak termasuk biaya transaksi (yang diakui dalam laba rugi).

Financial instruments are recognized initially at fair value plus transaction costs that are directly attributable to the acquisition or issue of the financial instrument, except for financial assets at fair value through profit or loss, which are initially measured at fair value, excluding transaction costs (which is recognized in profit or loss).

226

Page 249: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 16 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

Instrumen ekuitas yang nilai wajarnya tidak dapat ditentukan, diukur pada biaya dan diklasifikasikan sebagai aset keuangan yang tersedia untuk dijual.

Equity instruments for which fair value is not determinable, are measured at cost and are classified as available-for-sale financial assets.

Aset Keuangan Financial Assets

Entitas dan Entitas Anak mengklasifikasikan aset keuangan dalam kategori sebagai berikut: (i) aset keuangan yang diukur pada nilai wajar melalui laporan laba rugi; (ii) investasi yang dimiliki hingga jatuh tempo; (iii) pinjaman yang diberikan dan piutang; dan (iv) aset keuangan yang tersedia untuk dijual.

The Entity and Subsidiary classify their financial assets into the categories of: (i) financial assets at fair value through profit or loss; (ii) held-to-maturity investments; (iii) loans and receivables; and (iv) available-for-sale financial assets.

(i) Aset Keuangan yang Diukur pada Nilai Wajar

Melalui Laporan Laba Rugi (i) Financial Assets at Fair Value Through Profit or Loss

(FVTPL)

Aset keuangan yang diukur pada nilai wajar melalui laporan laba rugi adalah aset keuangan yang ditujukan untuk diperdagangkan. Aset keuangan diklasifikasikan sebagai diperdagangkan jika diperoleh terutama untuk tujuan dijual atau dibeli kembali dalam waktu dekat dan terdapat bukti mengenai pola ambil untung dalam jangka pendek yang terkini. Derivatif diklasifikasikan sebagai aset diperdagangkan kecuali telah ditetapkan dan efektif sebagai instrumen lindung nilai.

Financial assets at FVTPL are financial assets held for trading. Assets are classified as FVTPL when they are held principally for the purpose of selling or repurchasing in the near term and there is evidence of a recent actual pattern of short-term profit-taking. Derivatives are classified as trading assets, except as designated and effective as hedging instruments.

Aset keuangan yang diukur pada nilai wajar melalui laporan laba rugi, pada awalnya diakui sebesar nilai wajar dan biaya transaksi dibebankan pada laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi, dan kemudian diukur pada nilai wajarnya.

Financial assets carried at fair value through profit or loss are initially recognized at fair value and transaction costs are expensed in the consolidated statements of profit or loss and other comprehensive income and subsequently carried at fair value.

Aset dalam kategori ini diklasifikasikan sebagai aset lancar jika diharapkan dapat direalisasikan dalam 12 bulan; sebaliknya, diklasifikasikan sebagai tidak lancar.

Assets in this category are classified as current assets if expected to be settled within 12 months; otherwise, they are classified as non-current.

Pada tanggal 30 September 2017, 31 Desember 2016 2015 dan 2014, Entitas dan Entitas Anak tidak memiliki aset keuangan yang diukur pada nilai wajar melalui laporan laba rugi.

As of September 30, 2017, December 31, 2016, 2015 and 2014, the Entity and Subsidiary have no financial assets at fair value through profit or loss.

(ii) Investasi yang Dimiliki Hingga Jatuh Tempo (ii) Held-to-Maturity Investments

Investasi yang dimiliki hingga jatuh tempo adalah aset keuangan non-derivatif dengan pembayaran tetap atau telah ditentukan dan jatuh temponya telah ditetapkan, dimana manajemen mempunyai intensi positif dan kemampuan untuk memiliki aset keuangan tersebut hingga jatuh tempo, selain:

Held-to-maturity investments are non-derivative financial assets with fixed or determinable payments and fixed maturity that management has the positive intention and ability to hold to maturity, other than:

a) Investasi yang pada saat pengakuan awal

ditetapkan sebagai aset keuangan yang diukur pada nilai wajar melalui laporan laba rugi;

a) Investments that upon initial recognition are designated as financial assets at fair value through profit or loss;

227

Page 250: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 17 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

b) Investasi yang ditetapkan oleh Entitas dan Entitas Anak dalam kelompok tersedia untuk dijual; dan

b) Investments that are designated by the Entity and Subsidiary in the category of available-for-sale; and

c) Investasi yang memenuhi definisi pinjaman yang diberikan dan piutang.

c) Investments that meet the definition of loans and receivables.

Pada saat pengakuan awal, investasi dimiliki hingga jatuh tempo diakui pada nilai wajarnya ditambah biaya transaksi dan selanjutnya diukur pada biaya perolehan diamortisasi dengan menggunakan metode suku bunga efektif.

At initial recognition, held-to-maturity investments are recognized at fair value plus transaction costs and subsequently measured at amortized cost using the effective interest rate method.

Pada tanggal 30 September 2017, 31 Desember 2016, 2015 dan 2014, Entitas dan Entitas Anak tidak memiliki investasi yang dimiliki hingga jatuh tempo.

As of September 30, 2017, December 31, 2016, 2015 and 2014, the Entity and Subsidiary have no held-to-maturity investments.

(iii) Pinjaman yang Diberikan dan Piutang (iii) Loans and Receivables

Pinjaman yang diberikan dan piutang adalah aset keuangan non-derivatif dengan pembayaran tetap atau telah ditentukan dan tidak mempunyai kuotasi di pasar aktif. Pada saat pengakuan awal, pinjaman yang diberikan dan piutang diakui pada nilai wajarnya ditambah biaya transaksi dan selanjutnya diukur pada biaya perolehan diamortisasi dengan menggunakan metode suku bunga efektif.

Loans and receivables are non-derivative financial assets with fixed or determinable payments that are not quoted in an active market. At initial recognition, loans and receivables are recognized at fair value plus transaction costs and subsequently measured at amortized cost using the effective interest rate method.

Metode suku bunga efektif Effective interest method

Metode suku bunga efektif adalah metode yang digunakan untuk menghitung biaya perolehan diamortisasi dari instrumen keuangan dan metode untuk mengalokasikan pendapatan bunga atau biaya selama periode yang relevan. Suku bunga efektif adalah suku bunga yang secara tepat mendiskontokan estimasi penerimaan atau pembayaran kas masa depan (mencakup seluruh komisi dan bentuk lain yang dibayarkan dan diterima oleh para pihak dalam kontrak yag merupakan bagian yang tak terpisahkan dari suku bunga efektif, biaya transaksi dan premium dan diskonto lainnya) selama perkiraan umur instrumen keuangan, atau, jika lebih tepat, digunakan periode yang lebih singkat untuk memperoleh nilai tercatat bersih dari aset keuangan pada saat pengakuan awal.

The effective interest method is a method of calculating the amortized cost of a financial instrument and of allocating interest income or expense over the relevant period. The effective interest rate is the rate that exactly discounts estimated future cash receipts or payments (including all fees and points paid or received that form an integral part of the effective interest rate, transaction costs and other premiums or discounts) through the expected life of the financial instrument, or where appropriate, a shorter period to the net carrying amount on initial recognition.

Pendapatan diakui berdasarkan suku bunga efektif untuk instrumen keuangan selain dari instrumen keuangan yang diukur pada nilai wajar melalui laporan laba rugi.

Income is recognized on an effective interest basis for financial instruments other than those financial instruments at fair value through profit and loss.

Pada tanggal 30 September 2017, 31 Desember 2016, 2015 dan 2014, pinjaman yang diberikan dan piutang meliputi kas dan bank, deposito yang dijaminkan, piutang usaha, piutang lain-lain – pihak berelasi dan aset lancar lainnya.

As of September 30, 2017, December 31, 2016, 2015 and 2014, loans and receivables consist of cash on hand and in banks, guarantee deposits, trade receivables, other receivables – related parties and other current assets.

228

Page 251: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 18 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

(iv) Aset Keuangan yang Tersedia Untuk Dijual (iv) Available-for-Sale Financial Assets

Aset keuangan dalam kelompok tersedia untuk dijual adalah aset keuangan non-derivatif yang ditetapkan untuk dimiliki selama periode tertentu, dimana akan dijual dalam rangka pemenuhan likuiditas atau perubahan suku bunga, valuta asing atau aset keuangan yang tidak diklasifikasikan sebagai pinjaman yang diberikan dan piutang, investasi yang diklasifikasikan dalam kelompok dimiliki hingga jatuh tempo atau aset keuangan yang diukur pada nilai wajar melalui laporan laba rugi.

Available-for-sale (AFS) financial assets are nonderivative financial assets that are held during a certain period with intention for sale in order to fulfill liquidity needs or changes in interest rates, foreign exchange, or financial assets that are not classified as loans and receivables, held-to-maturity or fair value through profit or loss.

Pada saat pengakuan awal, aset keuangan tersedia untuk dijual diakui pada nilai wajarnya ditambah biaya transaksi dan selanjutnya diukur pada nilai wajarnya dimana laba atau rugi diakui pada laporan perubahan ekuitas kecuali untuk kerugian penurunan nilai dan laba rugi dari selisih kurs hingga aset keuangan dihentikan pengakuannya. Jika aset keuangan tersedia untuk dijual mengalami penurunan nilai, akumulasi laba rugi yang sebelumnya diakui pada bagian ekuitas akan diakui pada laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi. Penghasilan bunga yang dihitung menggunakan metode suku bunga efektif, dan keuntungan atau kerugian akibat perubahan nilai tukar dari aset moneter yang diklasifikasikan sebagai kelompok tersedia untuk dijual, diakui pada laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi.

At initial recognition, available-for-sale financial assets are recognized at fair value plus transaction costs and subsequently measured at fair value with any gain or loss recognized at statement of changes in equity, except for impairment loss and income or loss from foreign exchange until the financial assets is derecognized. If available for sale financial assets are impaired, the accumulated profit or loss previously recognized in equity is recognized in the consolidated statements of profit or loss and other comprehensive income. Interest income is calculated using the effective interest rate method, and gains or losses from changes in exchange rates of monetary assets that are classified as available for sale financial assets, are recognized in the consolidated statements of profit or loss and other comprehensive income.

Pada tanggal 30 September 2017, 31 Desember 2016, 2015 dan 2014, Entitas dan Entitas Anak tidak memiliki aset keuangan tersedia untuk dijual.

As of September 30, 2017, December 31, 2016, 2015 and 2014, the Entity and Subsidiary have no available for sale financial assets.

Penurunan Nilai Aset Keuangan Impairment of Financial Assets

Aset keuangan, selain aset keuangan yang diukur pada nilai wajar melalui laporan laba rugi, dievaluasi terhadap indikator penurunan nilai pada setiap tanggal laporan posisi keuangan konsolidasi. Aset keuangan diturunkan nilainya bila terdapat bukti objektif, sebagai akibat dari satu atau lebih peristiwa yang terjadi setelah pengakuan awal pengukuran aset keuangan dan peristiwa yang merugikan tersebut berdampak pada estimasi arus kas masa depan atas aset keuangan yang dapat diestimasi secara handal.

Financial assets, other than those at FVTPL, are assessed for indicators of impairment at each consolidated statements of financial position date. Financial assets are impaired when there is objective evidence that, as a result of one or more events that occurred after the initial recognition of the financial asset, these adverse events have an impact on the estimated future cash flows which could be reliably estimated.

Untuk investasi ekuitas tersedia untuk dijual yang tercatat dan tidak tercatat di bursa, penurunan yang signifikan atau jangka panjang pada nilai wajar dari investasi ekuitas di bawah biaya perolehannya dianggap sebagai bukti obyektif penurunan nilai.

For listed and unlisted equity investments classified as AFS, a significant or prolonged decline in the fair value of the security below its cost is considered to be an objective evidence of impairment.

229

Page 252: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 19 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

Bukti obyektif penurunan nilai termasuk sebagai berikut:

Objective evidence of impairment could include:

kesulitan keuangan signifikan yang dialami penerbit atau pihak peminjam; atau

pelanggaran kontrak, seperti terjadinya wanprestasi atau tunggakan pembayaran pokok atau bunga; atau

terdapat kemungkinan bahwa pihak peminjam akan dinyatakan pailit atau melakukan reorganisasi keuangan.

significant financial difficulty of the issuer or counterparty; or

default or deliquency in interest or principal payments; or

it is becoming probable that the borrower will enter into bankruptcy or financial reorganization.

Untuk kelompok aset keuangan tertentu, seperti piutang, penurunan nilai aset dievaluasi secara individual. Bukti objektif dari penurunan nilai portofolio piutang dapat dilihat dari pengalaman Entitas dan Entitas Anak atas tertagihnya piutang di masa lalu, peningkatan keterlambatan penerimaan pembayaran piutang dari rata-rata periode kredit, dan juga pengamatan atas perubahan kondisi ekonomi nasional atau lokal yang berkorelasi dengan kegagalan pembayaran atas piutang.

For certain categories of financial assets, such as receivables, the impairment value of assets are assessed individually. Objective evidence of impairment for a portfolio of receivables can be seen from the Entity’s and Subsidiary’s experiences of collecting payments in the past, increasing delays in receiving payments due from the average credit period, and also the observation of changes in national or local economic conditions that correlable with the failure of payment on the receivables.

Untuk aset keuangan yang diukur pada biaya perolehan yang diamortisasi, jumlah kerugian penurunan nilai merupakan selisih antara nilai tercatat aset keuangan dengan nilai kini dari estimasi arus kas masa datang yang didiskontokan menggunakan tingkat suku bunga efektif awal dari aset keuangan.

For financial assets carried at amortized cost, the amount of the impairment loss is the difference between the financial asset’s carrying amount and the present value of estimated future cash flows which is discounted by using the financial asset’s original effective interest rate.

Nilai tercatat aset keuangan tersebut dikurangi dengan kerugian penurunan nilai secara langsung atas seluruh aset keuangan, kecuali piutang yang nilai tercatatnya dikurangi melalui penggunaan akun penyisihan piutang. Jika piutang tidak tertagih, piutang tersebut dihapuskan melalui akun penyisihan piutang. Pemulihan kemudian dari jumlah yang sebelumnya telah dihapuskan dikreditkan terhadap akun penyisihan. Perubahan nilai tercatat akun penyisihan piutang diakui dalam laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi.

The carrying amount of the financial asset is reduced by the impairment loss directly for all financial assets with the exception of receivables, which the carrying amount is reduced through the use of an allowance account. When a receivable is considered uncollectible, it is written off against the allowance account. Subsequent recoveries of amounts previously written off are credited against the allowance account. Changes in the carrying amount of the allowance account are recognized in the consolidated statements of profit or loss and other comprehensive income.

Jika aset keuangan tersedia untuk dijual dianggap menurun nilainya, keuntungan atau kerugian kumulatif yang sebelumnya telah diakui dalam ekuitas direklasifikasi ke laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi dalam periode yang bersangkutan.

When an available for sale financial asset is considered to be impaired, cumulative gains or losses previously recognised in equity are reclassified to consolidated statements of profit or loss and other comprehensive income in the period.

230

Page 253: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 20 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

Pengecualian dari instrumen ekuitas tersedia untuk dijual, jika, pada periode berikutnya, jumlah penurunan nilai berkurang dan penurunan dapat dikaitkan secara obyektif dengan sebuah peristiwa yang terjadi setelah penurunan nilai tersebut diakui, kerugian penurunan nilai yang sebelumnya diakui dipulihkan melalui laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi hingga nilai tercatat investasi pada tanggal pemulihan penurunan nilai tidak melebihi biaya perolehan diamortisasi sebelum pengakuan kerugian penurunan nilai dilakukan.

With the exception of available for sale equity instruments, if, in a subsequent period, the amount of the impairment loss decreases and the decrease can be related objectively to an event occurring after the impairment was recognised, the previously recognized impairment loss is recovered through consolidated statements of profit or loss and other comprehensive income to the extent that the carrying amount of the investment at the date the impairment is reversed does not exceed the amortized cost before the recognition of impairment losses.

Dalam hal efek ekuitas tersedia untuk dijual, kerugian penurunan nilai yang sebelumnya diakui dalam laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi tidak boleh dipulihkan melalui laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi. Setiap kenaikan nilai wajar setelah penurunan nilai diakui secara langsung ke ekuitas.

In respect of equity securities available for sale, impairment losses previously recognised in consolidated statements of profit or loss and other comprehensive income are not reversed through consolidated statements of profit or loss and other comprehensive income. Any increase in fair value subsequent to an impairment loss is recognized directly in equity.

Penghentian Pengakuan Aset Keuangan Derecognition of Financial Assets

Entitas dan Entitas Anak menghentikan pengakuan aset keuangan hanya jika hak kontraktual atas arus kas yang berasal dari aset berakhir, atau Entitas dan Entitas Anak mentransfer aset keuangan dan secara substansial mentransfer seluruh risiko dan manfaat atas kepemilikan aset kepada entitas lain. Jika Entitas dan Entitas Anak tidak mentransfer serta tidak memiliki secara substansial atas seluruh risiko dan manfaat kepemilikan serta masih mengendalikan aset yang ditransfer, maka Entitas dan Entitas Anak mengakui keterlibatan berkelanjutan atas aset yang ditransfer dan kewajiban terkait sebesar jumlah yang mungkin harus dibayar. Jika Entitas dan Entitas Anak memiliki secara substansial seluruh risiko dan manfaat kepemilikan aset keuangan yang ditransfer, Entitas dan Entitas Anak masih mengakui aset keuangan dan juga mengakui pinjaman yang dijamin sebesar pinjaman yang diterima.

The Entity and Subsidiary derecognize a financial asset only when the contractual rights to the cash flows from the asset expired, or when the Entity and Subsidiary transfer the financial asset and substantially all the risks and rewards of ownership of the asset to another entity. If the Entity and Subsidiary neither transfer nor retain substantially all the risks and rewards of ownership and continues to control the transferred asset, the Entity and Subsidiary recognise its retained interest in the asset and an associated liability for amounts it may have to pay. If the Entity and Subsidiary retain substantially all the risks and rewards of ownership of a transferred financial asset, the Entity and Subsidiary continue to recognise the financial assets and also recognise a collateralized borrowing for the proceeds received.

Liabilitas Keuangan dan Instrumen Ekuitas Financial Liabilities and Equity Instruments Klasifikasi sebagai Liabilitas atau Ekuitas Classification as Liabilities or Equity Liabilitas keuangan dan instrumen ekuitas yang diterbitkan oleh Entitas dan Entitas Anak diklasifikasikan sesuai dengan substansi perjanjian kontraktual dan definisi liabilitas keuangan dan instrumen ekuitas.

Financial liabilities and equity instruments issued by the Entity and Subsidiary are classified according to the substance of the contractual arrangements entered into and the definitions of a financial liability and an equity instrument.

231

Page 254: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 21 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

Instrumen Ekuitas Equity Instruments Instrumen ekuitas adalah setiap kontrak yang memberikan hak residual atas aset Entitas dan Entitas Anak setelah dikurangi dengan seluruh kewajibannya. Instrumen ekuitas dicatat sebesar hasil penerimaan bersih setelah dikurangi biaya penerbitan langsung.

An equity instrument is any contract that provides a residual interest in the assets of the Entity and Subsidiary after deducting all of its liabilities. Equity instruments are recorded at the proceeds received, net of direct issuance costs.

Perolehan kembali modal saham yang telah diterbitkan oleh Entitas dan Entitas Anak dicatat dengan menggunakan metode biaya. Saham yang dibeli kembali dicatat sesuai dengan harga perolehan kembali dan disajikan sebagai pengurang modal saham.

Reacquisition of the Entity’s and Subsidiary’s previously issued stock is accounted using the cost method. Treasury stock is recorded at acquisition cost and presented as a deduction from the capital stock account.

Investasi dalam instrumen ekuitas yang tidak memiliki kuotasi harga di pasar aktif dan nilai wajarnya tidak dapat diukur secara handal, serta derivatif yang terkait dengan dan diselesaikan melalui penyerahan instrumen ekuitas yang tidak memiliki kuotasi harga di pasar aktif tersebut, diukur pada biaya perolehan.

Investments in equity instruments that do not have quoted price in an active market and their fair value cannot be measured reliably, and related derivatives and settled by delivery of equity instruments that do not have quoted prices in active markets, are measured at cost.

Liabilitas Keuangan Financial Liabilities

Liabilitas keuangan dikelompokkan ke dalam kategori (i) liabilitas keuangan yang diukur pada nilai wajar melalui laporan laba rugi dan (ii) liabilitas keuangan yang diukur dengan biaya perolehan diamortisasi.

Financial liabilities are classified into (i) financial liabilities at fair value through profit or loss and (ii) financial liabilities at amortized cost.

(i) Liabilitas Keuangan yang Diukur pada Nilai

Wajar Melalui Laporan Laba Rugi (i) Financial Liabilities at Fair Value Through

Profit or Loss

Nilai wajar liabilitas keuangan yang diukur pada nilai wajar melalui laporan laba rugi adalah liabilitas keuangan yang ditujukan untuk diperdagangkan. Liabilitas keuangan diklasifikasikan sebagai diperdagangkan jika diperoleh terutama untuk tujuan dijual atau dibeli kembali dalam waktu dekat dan terdapat bukti mengenai pola ambil untung dalam jangka pendek terkini. Derivatif diklasifikasikan sebagai liabilitas diperdagangkan kecuali ditetapkan dan efektif sebagai instrumen lindung nilai.

The fair value of financial liabilities measured at fair value through profit or loss are the financial liabilities that are designated for trade. Financial liabilities are classified for trade if acquired primarily for the purpose of selling or repurchasing in the near term and there is evidence of a pattern of short-term profit taking. Derivatives are classified as trading liabilities except those effectively designated as hedging instruments.

Pada tanggal 30 September 2017, 31 Desember 2016, 2015 dan 2014, Entitas dan Entitas Anak tidak memiliki liabilitas keuangan yang diukur pada nilai wajar melalui laporan laba rugi.

As of September 30, 2017, December 31, 2016, 2015 and 2014, the Entity and Subsidiary have no financial liabilities carried at fair value through profit or loss.

(ii) Liabilitas Keuangan yang Diukur pada Biaya

Perolehan Diamortisasi (ii) Financial Liabilities at amortized cost

Liabilitas keuangan yang tidak diklasifikasikan sebagai liabilitas keuangan yang diukur pada nilai wajar melalui laporan laba rugi dan

Financial liabilities not classified as financial liabilities at fair value through the consolidated statement of profit or loss and other

232

Page 255: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 22 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

penghasilan komprehensif lain konsolidasi dikategorikan dan diukur dengan biaya perolehan diamortisasi.

comprehensive income are categorized and measured using amortized cost.

Pada tanggal 30 September 2017, 31 Desember 2016, 2015 dan 2014, liabilitas keuangan yang diukur pada biaya perolehan diamortisasi meliputi utang bank jangka pendek, utang usaha, utang lain-lain – pihak berelasi, beban masih harus dibayar, utang bank jangka panjang, utang sewa pembiayaan dan utang lembaga keuangan.

As of September 30, 2017, December 31, 2016, 2015 and 2014, financial liabilities carried at amortized cost consists of short-term bank loans, trade payables, other payables – related parties, accrued expenses, long-term bank loans, obligation under finance lease, and financial institution loans.

Penghentian Pengakuan Liabilitas Keuangan Derecognition of Financial Liabilities

Entitas dan Entitas Anak menghentikan pengakuan liabilitas keuangan, jika dan hanya jika, liabilitas Entitas dan Entitas Anak telah dilepaskan, dibatalkan atau kadaluarsa.

The Entity’s and Subsidiary’s derecognize financial liabilities when, and only when, the Entity and Subsidiary obligations are discharged, cancelled or expired.

Estimasi Nilai Wajar Fair Value Estimation

Nilai wajar untuk instrumen keuangan yang diperdagangkan di pasar aktif ditentukan berdasarkan nilai pasar yang berlaku pada tanggal laporan posisi keuangan konsolidasi. Investasi pada instrumen ekuitas yang tidak memiliki kuotasi harga di pasar aktif dan nilai wajarnya tidak dapat diukur secara andal, diukur pada biaya perolehan.

The fair value of financial instruments traded in active market is determined based on prevailing market value at consolidated statements of financial position date. Investments in equity instruments that do not have a quoted market price in an active market and whose fair value can not be reliably measured, shall be measured at cost.

Nilai wajar untuk instrumen keuangan lain yang tidak diperdagangkan di pasar ditentukan dengan menggunakan teknik penilaian tertentu. Entitas dan Entitas Anak menggunakan metode discounted cash flows dengan menggunakan asumsi-asumsi berdasarkan kondisi pasar yang ada pada saat tanggal laporan posisi keuangan konsolidasi untuk menentukan nilai wajar dari instrumen keuangan lainnya.

The fair value of other financial instruments not traded in the market is determined using certain valuation techniques. The Entity and Subsidiary uses discounted cashflows with assumptions based on market conditions existing at consolidated statements of financial position date to determine the fair value of other financial instruments.

Saling Hapus Antar Instrumen Keuangan Offsetting of Financial Instruments Aset keuangan dan liabilitas keuangan disajikan secara saling hapus dan nilai bersihnya disajikan di dalam laporan posisi keuangan konsolidasi jika terdapat hak yang berkekuatan hukum untuk melakukan saling hapus atas jumlah yang telah diakui tersebut dan ada niat untuk menyelesaikan secara neto, atau merealisasikan aset dan menyelesaikan liabilitas secara simultan.

Financial assets and liabilities are offset and the net amount reported in the consolidated statements of financial position when there is a legally enforceable right to offset the recognized amounts and there is an intention to settle on a net basis, or realize the asset and settle the liability simultaneously.

g. Transaksi dengan Pihak-pihak Berelasi g. Transaction with Related Parties

Entitas dan Entitas Anak melakukan transaksi dengan pihak-pihak berelasi seperti yang dinyatakan dalam PSAK No. 7 (Penyesuaian 2015), mengenai “Pengungkapan Pihak-pihak Berelasi”.

The Entity and Subsidiary have transactions with entities that are regarded as having special relationship as defined by PSAK No. 7 (Improvement 2015), regarding “Related Parties Disclosures”.

233

Page 256: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 23 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

Pihak-pihak berelasi adalah orang atau entitas yang terkait dengan entitas pelapor:

Related party represents a person or an entity who is related to the reporting entity:

(a) Orang atau anggota keluarga terdekat

mempunyai relasi dengan entitas pelapor jika orang tersebut:

(a) A person or a close member of the person’s family is related to a reporting entity if that person:

(i) memiliki pengendalian atau pengendalian bersama atas entitas pelapor;

(i) has control or joint control over the reporting entity;

(ii) memiliki pengaruh signifikan atas entitas pelapor; atau

(ii) has significant influence over the reporting entity; or

(iii) personil manajemen kunci entitas pelapor atau entitas induk entitas pelapor.

(iii) is a member of the key management personnel of the reporting entity or of a parent of the reporting entity.

(b) Suatu entitas berelasi dengan entitas pelapor jika

memenuhi salah satu hal berikut: (b) An entity is related to a reporting entity if any of

the following conditions applies: (i) entitas dan entitas pelapor adalah anggota

dari kelompok usaha yang sama (artinya entitas induk, entitas anak, berikutnya terkait dengan entitas lain).

(i) the entity’s and the reporting entity are members of the same group (which means that each parent, subsidiary and fellow subsidiary is related to the others).

(ii) satu entitas adalah entitas asosiasi atau ventura bersama dari entitas lain (atau entitas asosiasi atau ventura bersama yang merupakan anggota suatu kelompok usaha, yang mana entitas lain tersebut adalah anggotanya).

(ii) one entity is an associate or joint venture of the other entity (or an associate or joint venture of a member of a group of which the other entity is a member).

(iii) kedua entitas tersebut adalah ventura bersama dari pihak ketiga yang sama.

(iii) both entities are joint ventures of the same third party.

(iv) satu entitas adalah ventura bersama dari entitas ketiga dan entitas yang lain adalah entitas asosiasi dari entitas ketiga.

(iv) one entity is a joint venture of a third entity and the other entity is an associate of the third entity.

(v) entitas tersebut adalah suatu program imbalan pascakerja untuk imbalan kerja dari salah satu entitas pelapor atau entitas yang terkait dengan entitas pelapor. Jika entitas pelapor adalah entitas yang menyelenggarakan program tersebut, maka entitas sponsor juga berelasi dengan entitas pelapor.

(v) the entity is a post-employment benefit plan for the benefit of employees of either the reporting entity or an entity related to the reporting entity. If the reporting entity is itself such a plan, the sponsoring employers are also related to the reporting entity.

(vi) entitas yang dikendalikan atau dikendalikan bersama oleh orang yang diidentifikasi dalam huruf (a).

(vi) the entity is controlled or jointly controlled by a person identified in (a).

(vii) orang yang diidentifikasi dalam huruf (a) (i) memiliki pengaruh signifikan atas entitas atau personil manajemen kunci entitas (atau entitas induk dari entitas).

(vii) a person identified in (a) (i) has significant influence over the entity or is a member of the key management personnel of the entity (or of a parent of the entity).

(viii) entitas atau anggota dari kelompok yang mana entitas merupakan bagian dari kelompok tersebut, menyediakan jasa personil manajemen kunci kepda entitas induk dari entitas pelapor.

(viii) the entity, or many member of a group of which it is a part, provides key management personnel services to the reporting entity or to the parent of the reporting entity.

Seluruh saldo dan transaksi yang signifikan dengan pihak-pihak berelasi, baik yang dilakukan ataupun tidak dilakukan dengan persyaratan dan kondisi normal sebagaimana yang dilakukan dengan pihak

All significant balances and transactions with related parties, whether done or not conducted under the normal terms and conditions similar to those with third parties, are disclosed in the notes to the

234

Page 257: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 24 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

ketiga, diungkapkan dalam catatan atas laporan keuangan konsolidasi.

consolidated financial statements.

h. Deposito yang dijaminkan h. Guarantee deposits

Sesuai dengan PSAK No. 55 mengenai “Instrumen Keuangan : Pengakuan dan Pengukuran”, deposito yang dijaminkan merupakan deposito berjangka yang dijadikan sebagai jaminan atau dibatasi penggunaannya.

According to PSAK No. 2 regarding ”Statements of Cash Flows”, guarantee deposits represents time deposits which are used as collateral or restricted.

i. Persediaan i. Inventories

Sesuai dengan PSAK No. 14 mengenai “Persediaan”, persediaan dinyatakan sebesar nilai yang lebih rendah antara harga perolehan atau nilai realisasi neto (the lower of cost or net realizable value). Biaya perolehan ditentukan dengan metode rata-rata tertimbang (weighted-average method).

According to PSAK No. 14 regarding “Inventories”, inventories are stated at the lower of cost or net realizable value. Cost is determined using the weighted-average method.

Nilai realisasi neto merupakan estimasi harga jual dalam kegiatan usaha normal dikurangi estimasi biaya penyelesaian dan estimasi biaya yang diperlukan untuk membuat penjualan.

Net realizable value representsthe estimated selling price in the ordinary course of business less the estimated cost of completion and the estimated costs necessary to make the sale.

j. Aset Tetap j. Fixed Assets

Sesuai dengan PSAK No. 16 mengenai “Aset Tetap”, Aset tetap yang dimiliki untuk digunakan dalam produksi atau penyediaan barang atau jasa atau untuk tujuan administratif dicatat berdasarkan biaya perolehan setelah dikurangi akumulasi penyusutan dan akumulasi kerugian penurunan nilai, jika ada.

According to PSAK No. 16 regarding “Property, Plant and Equipment”, property, plant and equipment held for use in the production or supply of goods or services, or for administrative purposes are stated at cost less accumulated depreciation and any accumulated impairment losses, if any.

Penyusutan dihitung dengan menggunakan metode garis lurus (straight-line method) berdasarkan taksiran masa manfaat ekonomis aset tetap sebagai berikut:

Depreciation is computed using the straight-line method over the estimated useful lives of the assets as follows:

Tahun/Years

Bangunan 10 - 20 Buildings Mesin 8 - 16 Machineries Kendaraan 4 - 8 Vehicles Peralatan 4 - 8 Equipments Tanah dinyatakan berdasarkan biaya perolehan dan tidak disusutkan.

Land is stated at cost and is not depreciated.

Nilai residu, metode penyusutan dan masa manfaat ekonomis aset tetap ditinjau kembali dan disesuaikan, jika perlu, pada setiap akhir periode pelaporan.

The residual value, depreciation method and estimated useful lives of fixed assets are reviewed and adjusted, if appropriate, at the end of each reporting period.

235

Page 258: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 25 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

Biaya perbaikan dan perawatan dibebankan pada laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi pada saat terjadinya biaya-biaya tersebut. Sedangkan biaya-biaya yang berjumlah besar dan sifatnya meningkatkan kondisi aset secara signifikan dikapitalisasi. Apabila suatu aset tetap ditarik/dihapuskan atau dijual, nilai tercatat dan akumulasi penyusutan aset tersebut dikeluarkan dari pencatatannya sebagai aset tetap dan keuntungan atau kerugian yang terjadi diperhitungkan dalam laba rugi tahun bersangkutan.

Cost of repairs and maintenance is charged to the consolidated statements of profit or loss and other comprehensive income as incurred, significant renewals and betterments are capitalized. When assets are retired or otherwise disposed of, the cost and the related accumulated depreciation are removed from the respective accounts and any resulting gain or loss is credited or charged to current operations

k. Aset Tidak Lancar Lainnya k. Other Non-Current Assets

Sesuai dengan PSAK No. 19 mengenai “Aset Takberwujud”, aset tidak lancar lainnya merupakan aset takberwujud berupa sertifikasi yang dicatat berdasarkan biaya perolehan dikurangi akumulasi amortisasi dan penurunan nilai, jika ada. Aset tidak lancar lainnya diamortisasi berdasarkan estimasi masa manfaat selama 4 tahun. Entitas dan Entitas Anak harus mengestimasi nilai yang dapat diperoleh kembali dari aset tidak lancar lainnya. Apabila nilai tercatat aset tidak lancar lainnya melebihi estimasi nilai yang dapat diperoleh kembali, maka nilai tercatat aset tersebut diturunkan menjadi sebesar nilai yang dapat diperoleh kembali.

According to PSAK No. 19 regarding “Intangible Assets”, other non-current assets are intangible assets of certification which recorded at cost less accumulated amortization and impairment, if any. Other non-current assets are amortized based on estimated useful lives for 4 years. The Entity and Subsidiary shall estimate the recoverable value of intangible assets. If the carrying value of intangible assets exceeds the estimated recoverable value, the carrying value of these assets is revealed to be of value in return.

l. Penurunan Nilai Aset Non-Keuangan l. Impairment of Non-Financial Assets

Sesuai dengan PSAK No. 48 mengenai “Penurunan Nilai Aset”, pada tanggal laporan posisi keuangan konsolidasi, Entitas dan Entitas Anak menelaah nilai tercatat aset non-keuangan untuk menentukan apakah terdapat indikasi bahwa aset tersebut telah mengalami penurunan nilai. Jika terdapat indikasi tersebut, nilai yang dapat diperoleh kembali dari aset diestimasi untuk menentukan tingkat kerugian penurunan nilai (jika ada). Bila tidak memungkinkan untuk mengestimasi nilai yang dapat diperoleh kembali atas suatu aset individu, Entitas dan Entitas Anak mengestimasi nilai yang dapat diperoleh kembali dari unit penghasil kas atas aset.

According to PSAK No. 48 regarding “Impairment of Assets”, at consolidated statement of financial position dates, the Entity and Subsidiary review the carrying amount of non-financial assets to determine whether there is any indication that those assets have suffered an impairment loss. If any such indication exists, the recoverable amount of the asset is estimated in order to determine the extent of the impairment loss (if any). Where it is not possible to estimate the recoverable amount of an individual asset, the Entity and Subsidiary estimate the recoverable amount of the cash generating unit to which the asset belongs.

Perkiraan jumlah yang dapat diperoleh kembali adalah nilai tertinggi antara nilai wajar dikurangi biaya untuk menjual neto atau nilai pakai. Jika jumlah yang dapat diperoleh kembali dari aset non-keuangan (unit penghasil kas) kurang dari nilai tercatatnya, nilai tercatat aset (unit penghasil kas) dikurangi menjadi sebesar nilai yang dapat diperoleh kembali dan rugi penurunan nilai diakui langsung ke laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi.

Estimated recoverable amount is the higher of fair value less costs to sell or value in use. If the recoverable amount of a non-financial asset (cash generating unit) is less than its carrying amount, the carrying amount of the asset (cash generating unit) is reduced to its recoverable amount and an impairment loss is recognized immediately in the consolidated statements of profit or loss and other comprehensive income.

236

Page 259: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 26 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

m. Sewa m. Lease Sesuai dengan PSAK No. 30 mengenai “Sewa”, Entitas dan Entitas Anak menyewa aset tetap tertentu. Sewa aset tetap dimana Entitas dan Entitas Anak memiliki secara substansi seluruh risiko dan manfaat kepemilikan aset, diklasifikasikan sebagai sewa pembiayaan.

According to PSAK No. 30 regarding “Leases”, the Entity and Subsidiary lease certain fixed assets. Leases of fixed assets where the Entity and Subsidiary have substantially all the risks and rewards of ownership are classified as finance lease.

Setiap pembayaran sewa dialokasikan antara porsi pelunasan liabilitas dan beban keuangan. Jumlah kewajiban sewa, setelah dikurangi beban keuangan, disajikan sebagai liabilitas jangka panjang kecuali untuk bagian yang jatuh tempo dalam waktu kurang dari 12 bulan disajikan sebagai liabilitas jangka pendek. Unsur bunga dalam beban keuangan dibebankan ke laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi selama masa sewa yang menghasilkan tingkat suku bunga konstan atas saldo liabilitas. Aset tetap yang diperoleh melalui sewa pembiayaan disusutkan sesuai dengan masa manfaat ekonomis aset tetap kepemilikan langsung.

Each lease payment is allocated between the liability and the repayment of the portion of the financial burden. The corresponding rental obligations, net of finance charges, are recorded as long-term liabilities except for the portion maturing in less than 12 months are presented as current liabilities. The interest element of the finance cost is charged to the consolidated statements of profit or loss and other comprehensive income over the lease term that produces a constant rate of interest on the remaining balance of the liability. Property and equipment acquired through finance lease are depreciated based on the useful lives of the assets outright ownership.

Pembayaran sewa operasi diakui sebagai beban dengan garis lurus (straight-line basis) selama masa sewa, kecuali terdapat dasar sistematis lain yang dapat lebih mencerminkan pola waktu dari manfaat aset yang dinikmati pengguna. Rental kontijen pada sewa operasi diakui sebagai beban di dalam periode terjadinya.

Operating lease payments are recognized as an expense on straight-line basis over the lease term, except where another systematic basis is more representative of the time pattern in which economic benefit from the leased assets are consumed. Contingent rentals arising under operating leases are recognized as expense in the period in which the are incurred.

Dalam hal insentif diperoleh dalam sewa operasi, insentif tersebut diakui sebagai liabilitas. Keseluruhan manfaat dari insentif diakui sebagai pengurangan dari biaya sewa dengan dasar garis lurus kecuali terdapat dasar sistematis lain yang lebih mencerminkan pola waktu dari manfaat yang dinikmati pengguna.

In the event that lease incentives are received to enter into operating leases, such incentives are recognized as liability. The aggregate benefit of incentives is recognized as a reduction of rental expense on a straight-line basis is more representative of pattern in which economic benefits from leased assets are consumed.

n. Liabilitas Diestimasi atas Imbalan Kerja n. Estimated Liabilities for Employee Benefits

Sesuai dengan PSAK No. 24 mengenai “Imbalan Kerja”, Entitas dan Entitas Anak mengakui liabilitas atas imbalan kerja karyawan yang tidak didanai sesuai dengan Undang-undang Ketenagakerjaan No. 13/2003, tanggal 25 Maret 2003 (UU No. 13/2003). Biaya penyisihan imbalan kerja karyawan menurut UU No. 13/2003 ditentukan berdasarkan penilaian aktuaria menggunakan metode Projected Unit Credit.

Entitas dan Entitas Anak mengakui seluruh keuntungan atau kerugian aktuarial melalui

According to PSAK No. 24 regarding “Employee Benefit”, the Entity and Subsidiary recognize an unfunded employee benefit liability in accordance with Labor Law No. 13/2003, dated March 25, 2003 (UU No. 13/2003).

The cost of providing employee benefits under the Labor Law No. 13/2003 is determined using the Projected Unit Credit actuarial valuation method.

The Entity and Subsidiary recognize all actuarial gains or losses through other comprehensive income.

237

Page 260: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 27 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

penghasilan komprehensif lain. Keuntungan dan kerugian aktuaria pada periode di mana keuntungan dan kerugian aktuaria terjadi, diakui sebagai penghasilan komprehensif lain dan disajikan dalam laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi. Biaya jasa lalu diakui secara langsung laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi, kecuali perubahan terhadap program pensiun tersebut mengharuskan karyawan tersebut tetap bekerja selama periode waktu tertentu untuk mendapatkan hak tersebut (period vesting). Dalam hal ini, biaya jasa lalu diamortisasi secara garis lurus sepanjang periode vesting. Biaya jasa kini diakui sebagai beban periode berjalan. Entitas dan Entitas Anak mengakui keuntungan atau kerugian atas kurtailmen atau penyelesaian suatu program imbalan pasti ketika kurtailmen atau penyelesaian tersebut terjadi. Keuntungan atau kerugian atas kurtailmen atau penyelesaian terdiri dari perubahan yang terjadi dalam nilai kini liabilitas imbalan pasti dan biaya jasa lalu yang belum diakui sebelumnya.

Actuarial gains or losses in the period where is that actuarial gains or losses happen, are recognized as other comprehensive income and presented in the consolidated statements of profit or loss and other comprehensive income.

Past-service costs are recognized immediately in the consolidated statements of profit or loss and other comprehensive income, unless the changes to the pension plan are conditional on the employees remaining in service for a specified period of time (the vesting period). In this case, the past-service costs are amortised on a straight-line basis over the vesting period. The current service cost is recorded as an expense in the prevailing period.

The Entity and Subsidiary recognize gains or losses on the curtailment or settlement of a defined benefit plan when the curtailment or settlement occurs. The gain or loss on a curtailment or settlement comprise change in the present value of the defined obligation and any related actuarial gains and losses and past-service cost that had not previously been recognized.

o. Pengakuan Pendapatan dan Beban o. Revenue and Expenses Recognition

Sesuai dengan PSAK No. 23 mengenai “Pengakuan Pendapatan”, penjualan diakui pada saat pemberian atau penyerahan barang kepada pelanggan. Beban diakui sesuai dengan manfaatnya pada tahun yang bersangkutan (accrual basis).

According to PSAK No. 23 regarding “Revenue Recognition”, sales are recognized upon grant or delivery of goods to customers. Expenses are recognized when incurred (accrual basis).

p. Transaksi dan Saldo dalam Mata Uang Asing p. Foreign Currency Transactions and Balances

Sesuai dengan PSAK No. 10 mengenai “Pengaruh Perubahan Kurs Valuta Asing”, transaksi-transaksi dalam mata uang asing dijabarkan dalam mata uang Rupiah dengan menggunakan kurs yang berlaku pada saat transaksi dilakukan. Pada tanggal laporan posisi keuangan konsolidasi, aset dan liabilitas moneter dalam mata uang asing dijabarkan dalam mata uang Rupiah dengan mempergunakan kurs tengah Bank Indonesia yang berlaku pada tanggal tersebut. Keuntungan atau kerugian yang timbul sebagai akibat dari penjabaran aset dan liabilitas dalam mata uang asing dicatat pada laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi pada tahun yang bersangkutan.

According to PSAK No. 10 regarding “The Effects of Changesin Foreign Exchange Rates”, transactions involving foreign currencies are recorded in Rupiah amounts at the rates of exchange prevailing at the time the transactions are made. At consolidated statements of financial position date, monetary assets and liabilities denominated in foreign currencies are adjusted to Rupiah to reflect the prevailing rates of exchange as published by Bank Indonesia. Any resulting gains or losses are charged to current year consolidated statements of profit or loss and other comprehensive income.

238

Page 261: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 28 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

Pada tanggal 30 September 2017, 31 Desember 2016, 2015 dan 2014, kurs yang digunakan adalah sebagai berikut:

As of September 30, 2017, December 31, 2016, 2015 and 2014, the exchange rates used are as follows:

30 September 2017/

September 30, 2017

31 Desember 2016/

December 31, 2016

31 Desember 2015/

December 31, 2015

31 Desember 2015/

December 31, 2015

US$, Dolar Amerika Serikat 13.492 13.436 13.795 12.440

US$, United States Dollar

CNY, China Yuan 2.033 1.937 2.124 2.033 CNY, China Yuan

q. Pajak Penghasilan q. Income Taxes

Entitas dan Entitas Anak menerapkan PSAK No. 46 (Revisi 2014), mengenai “Pajak Penghasilan”, yang mengharuskan Entitas dan Entitas Anak untuk memperhitungkan konsekuensi pajak kini dan pajak masa depan atas pemulihan di masa depan (penyelesaian) dari jumlah tercatat aset (liabilitas) yang diakui dalam laporan posisi keuangan konsolidasi, dan transaksi-transaksi serta peristiwa lain yang terjadi dalam tahun berjalan yang diakui dalam laporan keuangan konsolidasi.

The Entity and Subsidiary adopted PSAK No. 46 (Revised 2014), regarding "Income Taxes", which requires the Entity and Subsidiary to account for the tax consequences of current and future taxes over the future recovery (settlement) of the carrying amount of assets (liabilities) recognized in the consolidated statement of financial position and transactions as well as other events that occurred in the current year are recognized in the consolidated financial statements.

Beban pajak kini ditetapkan berdasarkan taksiran penghasilan kena pajak tahun berjalan. Aset dan liabilitas pajak tangguhan diakui atas perbedaan temporer antara aset dan liabilitas untuk tujuan komersial dan untuk tujuan perpajakan setiap tanggal pelaporan. Manfaat pajak di masa mendatang, seperti nilai terbawa atas saldo rugi fiskal yang belum digunakan, jika ada, juga diakui sejauh realisasi atas manfaat pajak tersebut dimungkinkan.

Current tax expense is based on estimated taxable income for the year. Deferred tax assets and liabilities are recognized for temporary differences between assets and liabilities for commercial purposes and the tax bases of each reporting date. Future tax benefits, such as the value carried on the balance of unused tax losses, if any, is also recognized to the extent the realization of such benefits is possible.

Aset dan liabilitas pajak tangguhan diukur pada tarif pajak yang diharapkan akan digunakan pada tahun ketika aset direalisasi atau ketika liabilitas dilunasi berdasarkan tarif pajak (dan peraturan perpajakan) yang berlaku atau secara substansial telah diberlakukan pada tanggal laporan posisi keuangan konsolidasi.

Deferred tax assets and liabilities are measured at the tax rates that are expected to apply in the year when the asset is realized or the liability is settled, based on tax rates (and tax laws) that have been enacted or substantively enacted at the consolidated financial statements position date.

Perubahan nilai tercatat aset dan liabilitas pajak tangguhan yang disebabkan oleh perubahan tarif pajak dibebankan pada tahun berjalan, kecuali untuk transaksi-transaksi yang sebelumnya telah langsung dibebankan atau dikreditkan ke ekuitas.

Changes in the carrying amount of deferred tax assets and liabilities due to changes in tax rates charged to the current year, except for transactions that previously charged or credited to equity.

Perubahan terhadap liabilitas perpajakan diakui pada saat penetapan pajak diterima atau jika Entitas dan Entitas Anak mengajukan keberatan, pada saat keputusan atas keberatan telah ditetapkan.

Changes to tax liabilities are recognized when the tax assessment is received or if the Entity and Subsidiary appealed against, when the results of objection has been set.

239

Page 262: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 29 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

Entitas dan Entitas Anak melakukan penyesuaian atas saldo klaim, aset pajak tangguhan, dan provisi dalam laba rugi pada periode Surat Keterangan diterima sesuai Undang-Undang Pengampunan Pajak sebagai hilangnya hak yang telah diakui sebagai klaim atas kelebihan pembayaran pajak, aset pajak tangguhan atas akumulasi rugi pajak belum dikompensasi, dan provisi pajak sebelum menerapkan pernyataan ini.

The Entity and Subsidiary adjust the balance of claims, deferred tax assets, and provisions in profit or loss in the period of the Certificate Letter is received in accordance to the Tax Amnesty Law as loss of rights that have been recognized as a claim for tax overpayment, deferred tax assets on accumulated tax losses which have not been compensated, and the tax provision before applying this statement.

Aset pengampunan pajak diukur sebesar biaya perolehan aset pengampunan pajak. Biaya perolehan aset pengampunan pajak merupakan deemed cost dan menjadi dasar bagi entitas dalam melakukan pengukuran setelah pengakuan awal.

Tax amnesty assets are measured at acquisition cost of tax amnesty assets. Cost of tax amnesty assets represents deemed cost and the Entity’s basis on the measurement after the initial recognition.

Liabilitas pengampunan pajak diukur sebesar kewajiban kontraktual untuk menyerahkan kas atau setara kas untuk menyelesaikan kewajiban yang berkaitan langsung dengan perolehan aset pengampunan pajak.

Tax amnesty liabilities are measured at the amount of contractual liabilities to deliver cash or cash equivalents to settle the obligations directly related to the acquisition of tax amnesty assets.

Entitas dan Entitas Anak mengakui uang tebusan yang dibayarkan dalam laba rugi pada periode Surat Keterangan diterima.

The Entity and Subsidiary recognize of redemption money in profit or loss at the period of the Certificate Letter is received.

r. Segmen Operasi r. Operating Segments

PSAK No. 5 (Revisi 2014) mengharuskan segmen operasi diidentifikasi berdasarkan laporan internal mengenai komponen dari Entitas dan Entitas Anak yang secara regular direview oleh “pengambil keputusan operasional” dalam rangka mengalokasikan sumber daya dan menilai kinerja segmen operasi. Kebalikan dengan standar sebelumnya yang mengharuskan Entitas dan Entitas Anak mengidentifikasi dua segmen (bisnis dan geografis), menggunakan pendekatan risiko dan pengembalian.

PSAK No. 5 (Revised 2014) requires operating segments to be identified on the basis of internal reports about components of the Entity and Subsidiary that are regularly reviewed by the " chief operating decision maker " in order to allocate resources and assessing performance of the operating segments. Contrary to the previous standard that requires the Entity and Subsidiary identified two segments (business and geographical), using a risks and returns approach.

Segmen operasi adalah suatu komponen dari Entitas atau Entitas Anak:

Operating segments is a component of the Entity or Subsidiary:

- Yang melibatkan dalam aktivitas bisnis yang

mana memperoleh pendapatan dan menimbulkan beban (termasuk pendapatan dan beban terkait dengan transaksi dengan komponen lain dari entitas yang sama);

- Hasil operasinya dikaji ulang secara regular oleh pengambil keputusan tentang sumber daya yang dialokasikan pada segmen tersebut dan kinerjanya; dan

- Tersedia informasi keuangan yang dapat dipisahkan.

- Involving in business activities which earn income and create a load (including revenues and expenses related to transactions with other components of the same entity);

- The results of operations are reviewed regularly by decision maker about the resources allocated to the segment and its performance; and

- Available financial information which can be

separated.

240

Page 263: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 30 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

Pendapatan, beban, hasil, aset dan liabilitas segmen termasuk item-item yang dapat diatribusikan langsung kepada suatu segmen serta hal-hal yang dapat dialokasikan dengan dasar yang sesuai kepada segmen tersebut. Segmen ditentukan sebelum saldo dan transaksi antar Entitas dan Entitas Anak, dieliminasi sebagai bagian dari proses konsolidasi.

Segment revenue, expenses, results, assets and liabilities include items directly attributable to a segment as well as those that can be allocated on a reasonable basis to that segment. They are determined before the Entity and Subsidiary balances and transactions are eliminated.

s. Dividen Saham s. Stock Dividends

Dividen saham meliputi penerbitan saham tambahan kepada pemegang saham lama secara proporsional. Dividen saham dikeluarkan untuk pemegang saham yang tercatat pada tanggal pencatatannya. Dividen tersebut tidak dibayar secara tunai namun dibayarkan sebagai saham tambahan.

Stock dividends involve the issuance of additional shares of stock to existing stockholders on a proportional basis. Stock dividends are issued to the stockholders of record as of the record date. The dividends are not paid in cash but are paid as additional shares.

t. Laba Per Saham Dasar t. Earnings Per Share

Sesuai dengan PSAK No. 56, mengenai “Laba per Saham”, laba per saham dasar dihitung dengan membagi laba yang dapat diatribusikan kepada pemegang saham biasa Entitas dengan jumlah rata-rata tertimbang saham Entitas yang beredar pada tahun/periode yang bersangkutan.

In accordance with PSAK No. 56, regarding "Earnings Per Share", basic earnings per share is calculated by dividing profit attributable to Entity’s ordinary stockholders by the weighted-average number of the Entity’s shares outstanding during the year/perod.

Jumlah rata-rata tertimbang saham biasa yang beredar selama periode berjalan dan untuk semua periode yang disajikan harus disesuaikan untuk kejadian selain konversi dari saham biasa potensial, yang telah mengubah jumlah saham biasa yang beredar, tanpa perubahan sumber daya yang terkait. Ketika entitas mengeluarkan saham baru melalui pembagian saham bonus atau dividen saham selama periode tersebut, pengaruhnya hanya meningkatkan jumlah saham yang beredar setelah penerbitan. Tidak ada efek pada pendapatan karena tidak ada arus keluar dana sebagai akibat dari peristiwa ini. Akibatnya, peningkatan jumlah saham yang berdar harus diperlakukan seolah-olah terjadi pada permulaan dari periode sajian paling awal.

The weighted average number of ordinary shares outstanding during the period and for all periods presented should be adjusted for events other than conversion of potential ordinary shares, that have changed the number of ordinary shares outstanding, without a corresponding change in resources. When an entity issues new shares by way of a bonus share or stock dividend during the period, the effect is to increase only the number of shares outstanding after the issue. There is no effect on earnings as there is no outflow of funds as a result of the issue. Consequently, the shares should be treated as outstanding as if the issue had occured at the beginning of the earliest period presented.

241

Page 264: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 31 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

Dalam pemecahan saham, saham biasa diterbitkan kepada pemegang saham yang ada tanpa imbalan tambahan. Oleh karena itu, jumlah saham biasa yang beredar meningkat tanpa disertai peningkatan sumber daya. Jumlah saham biasa yang beredar sebelum peristiwa tersebut disesuaikan dengan perubahan proporsional atas jumlah beredar seolah-olah peristiwa tersebut terjadi pada permulaan dari periode sajian paling awal.

In a share split, ordinary shares are issued to existing stockholders for no additional consideration. Therefore, the number of ordinary shares outstanding before the event is adjusted for the proportionate change in the number of ordinary shares outstanding as if the event had occurred at the beginning of the earliest period presented.

3. ESTIMASI, ASUMSI DAN PERTIMBANGAN AKUNTANSI PENTING

3. CRITICAL ACCOUNTING ESTIMATES, ASSUMPTIONS AND JUDGMENTS

Laporan keuangan konsolidasi telah disusun sesuai dengan Standar Akuntansi Keuangan di Indonesia yang mewajibkan manajemen Entitas dan Entitas Anak untuk membuat estimasi dan asumsi serta terus melakukan dievaluasi berdasarkan pengalaman historis dan faktor lainnya, termasuk ekspektasi dari peristiwa masa depan yang diyakini wajar yang mempengaruhi jumlah-jumlah yang dilaporkan dalam laporan keuangan konsolidasi sehubungan dengan adanya ketidakpastian yang melekat dalam membuat estimasi.

The consolidated financial statements have been prepared in accordance with the Indonesian Financial Accounting Standards which requires management of the Entity and Subsidiary to make estimations, assumptions and continue to evaluate based on historical experience and other factors, including expectations of future events that are believed to be reasonable, that affect amounts reported therein in connection with due to inherent uncertainty in making estimates.

Estimasi, asumsi dan pertimbangan yang memiliki pengaruh signifikan terhadap jumlah tercatat aset dan liabilitas adalah sebagai berikut:

The estimates, assumptions and judgments that have a significant effect on the carrying amounts of assets and liabilities are as follows:

a. Penyusutan Aset Tetap a. Depreciation of Fixed Assets

Manajemen Entitas dan Entitas Anak melakukan penelaahan berkala atas masa manfaat aset tetap berdasarkan faktor-faktor seperti kondisi teknis dan perkembangan teknologi di masa depan.

The Entity/s and Subsidiary’s management review periodically the estimated useful lives of fixed assets based on factors such as technical specification and future technological developments.

Manajemen akan menyesuaikan beban penyusutan jika masa manfaatnya berbeda dari estimasi sebelumnya atau manajemen akan menghapusbukukan atau melakukan penurunan nilai atas aset yang secara teknis telah usang atau aset non-strategis yang dihentikan penggunaannya atau dijual.

Management will revise the depreciation charge where useful lives are different to those previously estimated, or it will write-off or write down assets which technically obsolete or non-strategic assets that have been abandoned or sold.

Biaya perolehan aset tetap disusutkan dengan menggunakan metode garis lurus berdasarkan estimasi masa manfaat ekonomisnya. Manajemen mengestimasi masa manfaat ekonomis aset tetap adalah 4-20 tahun. Umur masa manfaat ini adalah umur yang secara umum diharapkan dalam industri di mana Entitas dan Entitas Anak menjalankan bisnisnya. Perubahan tingkat pemakaian dan perkembangan teknologi dapat mempengaruhi masa manfaat ekonomis dan nilai sisa aset, dan karenanya biaya penyusutan masa depan mungkin direvisi.

The costs of fixed assets are depreciated on a straight-line method over their estimated useful lives. Management estimates the useful lives of these fixed assets are 4-20 years. These are common life expectancies applied in the industries where the Entity and Subsidiary conduct their businesses. Changes in the expected level of usage and technological development could impact the economic useful lives and the residual values of these assets, and therefore future depreciation charges could be revised.

242

Page 265: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 32 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

b. Penurunan Nilai Aset Non-Keuangan kecuali Goodwill

b. Impairment of Non-Financial Assets Except Goodwill

Pada setiap akhir periode pelaporan, Entitas dan Entitas Anak menelaah nilai tercatat aset non-keuangan untuk menentukan apakah terdapat indikasi bahwa aset tersebut telah mengalami penurunan nilai. Jika terdapat indikasi tersebut, nilai yang dapat diperoleh kembali dari aset diestimasi untuk menentukan tingkat kerugian penurunan nilai (jika ada). Bila tidak memungkinkan untuk mengestimasi nilai yang dapat diperoleh kembali atas suatu aset individu, Entitas dan Entitas Anak mengestimasi nilai yang dapat diperoleh kembali dari unit penghasil kas atas aset.

At the end of each reporting period, the Entity and Subsidiary review the carrying amount of non-financial assets to determine whether there is any indication that those assets have suffered an impairment loss. If any such indication exists, the recoverable amount of the asset is estimated in order to determine the extent of the impairment loss (if any). Where it is not possible to estimate the recoverable amount of an individual asset, the Entity and Subsidiary estimate the recoverable amount of the cash generating unit to which the asset belongs.

Perkiraan jumlah yang dapat diperoleh kembali adalah nilai tertinggi antara nilai wajar dikurangi biaya untuk menjual dan nilai pakai. Dalam menilai nilai pakai, estimasi arus kas masa depan didiskontokan ke nilai kini menggunakan tingkat diskonto sebelum pajak yang menggambarkan penilaian pasar kini dari nilai waktu uang dan risiko spesifik atas aset yang mana estimasi arus kas masa depan belum disesuaikan.

Estimated recoverable amount is the higher of fair value less cost to sell and value in use. In assessing value in use, the estimated future cash flows are discounted to their present value using a pre-tax discount rate that reflects current market assessments of the time value of money and the risks specific to the asset for which the estimates of future cash flows have not been adjusted.

Jika jumlah yang dapat diperoleh kembali dari aset non-keuangan (unit penghasil kas) kurang dari nilai tercatatnya, nilai tercatat aset (unit penghasil kas) dikurangi menjadi sebesar nilai yang dapat diperoleh kembali dan rugi penurunan nilai diakui langsung ke laba rugi.

If the recoverable amount of the non-financial asset (cash generating unit) is less than its carrying amount, the carrying amount of the asset (cash generating unit) is reduced to its recoverable amount and an impairment loss is recognized immediately against earnings.

c. Pajak Penghasilan c. Income Tax

Entitas dan Entitas Anak beroperasi di bawah peraturan perpajakan di Indonesia. Pertimbangan yang signifikan diperlukan untuk menentukan provisi pajak penghasilan dan pajak pertambahan nilai. Apabila keputusan final atas pajak tersebut berbeda dari jumlah yang pada awalnya dicatat, perbedaan tersebut akan dicatat di laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi pada periode dimana hasil tersebut dikeluarkan.

The Entity and Subsidiary operate under the tax regulations in Indonesia. Significant judgement is required in determining the provision for income taxes and value added taxes. Where the final tax outcome of these matters is different from the amounts that were initially recorded, such differences will be recorded at the consolidated statements of profit or loss and other comprehensive income in the period in which such determination is made.

d. Imbalan Kerja d. Employee Benefits

Nilai kini liabilitas imbalan kerja tergantung pada sejumlah faktor yang ditentukan dengan menggunakan asumsi aktuaria. Asumsi yang digunakan dalam menentukan biaya bersih untuk pensiun termasuk tingkat diskonto yang relevan. Setiap perubahan dalam asumsi ini akan berdampak pada nilai tercatat liabilitas imbalan kerja.

The present value of the employee benefits obligation depends on a number of factors that are determined on an actuarial basis using a number of assumptions. The assumptions used in determining the net cost for pensions include the discount rate. Any changes in these assumptions will impact the carrying amount of employee benefits obligation.

Asumsi penting lainnya untuk liabilitas imbalan kerja sebagian didasarkan pada kondisi pasar saat ini.

Other key assumptions for employee benefits obligation are based in part on current market conditions.

243

Page 266: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 33 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

e. Pengukuran Nilai Wajar e. Fair Value Measurement

Sejumlah aset dan kewajiban yang termasuk ke dalam laporan keuangan Entitas dan Entitas Anak memerlukan pengukuran, dan/atau pengungkapan atas nilai wajar.

A number of assets and liabilities included in the Entity’s and Subsidiary’s financial statements require measurement at, and/or disclosure of fair value.

Pengukuran nilai wajar aset dan kewajiban keuangan dan non-keuangan Entitas dan Entitas Anak memanfaatkan pasar input dan data yang dapat diobservasi sedapat mungkin. Input yang digunakan dalam menentukan pengukuran nilai wajar dikategorikan ke dalam level yang berbeda berdasarkan pada bagaimana input dapat diobservasi yang digunakan dalam teknik penilaian yang digunakan (hirarki nilai wajar):

The fair value measurement of the Entity’s and Subsidiaries’ financial and non-financial assets and liabilities utilize market observable inputs and data as far as possible. Inputs used in determining fair value measurements are categorized into different levels based on how observable the inputs used in the valuation technique utilized are (the fair value hierarchy):

- Level 1: Harga kuotasi di pasar aktif untuk item

yang serupa (tidak disesuaikan)

- Level 2: Teknik penilaian untuk input yang dapat diamati langsung atau tidak langsung selain input level 1

- Level 3: Teknik penilaian untuk input yang tidak dapat diobservasi (yaitu tidak berasal dari data pasar)

- Level 1: Quoted prices in active markets for identical items (unadjusted)

- Level 2: Valuation techniques for observable direct or indirect inputs other than level 1 inputs

- Level 3: Valuation techniques for unobservable inputs (i.e. not derived from market data)

Klasifikasi item menjadi level di atas didasarkan pada tingkat terendah dari input yang digunakan yang memiliki efek signifikan pada pengukuran nilai wajar item tersebut. Transfer item antar level diakui pada periode saat terjadinya

The classification of an item into the above levels is based on the lowest level of the inputs used that has a significant effect on the fair value measurement of the item. Transfers of items between levels are recognized in the period they occur.

Hasil aktual dapat berbeda dengan jumlah yang diestimasi. Actual results could differ from those estimates.

4. KAS DAN BANK 4. CASH ON HAND AND IN BANKS

Akun ini terdiri dari: This account consists of:

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember 2016/ December 31, 2016

31 Desember 2015/ December 31, 2015

31 Desember 2014/ December 31, 2014

Kas 34.856.141 93.924.066 108.635.033 11.693.593 Cash on hand

Bank Cash in banks Rupiah: Rupiah: PT Bank Permata Tbk 11.916.550.071 182.879.273 15.171.739 - PT Bank Permata Tbk PT Bank Rakyat

Indonesia (Persero) Tbk 1.338.182.042 3.972.631.660 8.939.155.600 1.328.150.254

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk

PT Bank Central Asia Tbk 822.094.365 155.233.897 302.320.279 2.203.674.377 PT Bank Central Asia Tbk

The Hongkong and Shanghai Banking Corporation Limited 364.354.595 2.934.906.727 481.418.447 220.381.302

The Hongkong and Shanghai Banking

Corporation Limited PT Bank CIMB Niaga

Tbk 133.146.600 29.744.234 783.096.075 4.644.003.694 PT Bank CIMB Niaga Tbk PT Bank Resona

Perdania 51.760.000 - - - PT Bank Resona Perdania

244

Page 267: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 34 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember 2016/ December 31, 2016

31 Desember 2015/ December 31, 2015

31 Desember 2014/ December 31, 2014

Dolar Amerika Serikat: United States Dollar: The Hongkong and

Shanghai Banking Corporation Limited 326.451.892 4.986.891.209 3.228.530.905 376.859.848

The Hongkong and Shanghai Banking

Corporation Limited PT Bank Resona

Perdania 79.708.577 40.290.593.662 - - PT Bank Resona Perdania PT Bank CIMB Niaga

Tbk 45.069.406 68.455.345 116.958.838 144.576.000 PT Bank CIMB Niaga Tbk PT Bank Permata Tbk 9.007.864 634.000.508 2.517.261.386 - PT Bank Permata Tbk

Yuan China: Chinese Yuan: The Hongkong and

Shanghai Banking Corporation Limited 5.937.105 5.937.115 6.653.383 -

The Hongkong and Shanghai Banking

Corporation Limited

Sub-jumlah 15.092.262.517 53.261.273.630 16.390.566.652 8.917.645.475 Sub-total

Jumlah 15.127.118.658 53.355.197.696 16.499.201.685 8.929.339.068 Total

Tidak ada saldo kas dan bank kepada pihak berelasi. There are no cash on hand and in banks to related parties.

5. DEPOSITO YANG DIJAMINKAN 5. GUARANTEE DEPOSITS

Akun ini terdiri dari: This account consists of:

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember 2016/ December 31, 2016

31 Desember 2015/ December 31, 2015

31 Desember 2014/ December 31, 2014

Rupiah: Rupiah: PT Bank Permata Tbk 22.051.204.686 22.051.204.686 21.000.000.000 - PT Bank Permata Tbk

Dolar Amerika Serikat: United States Dollar: PT Bank Resona

Perdania 20.238.000.000 - - - PT Bank Resona Perdania The Hongkong and

Shanghai Banking Corporation Limited 10.793.600.000 10.748.800.000 11.036.000.000 -

The Hongkong and Shanghai Banking

Corporation Limited

Jumlah 53.082.804.686 32.800.004.686 32.036.000.000 - Total

Deposito yang dijaminkan merupakan deposito berjangka yang dijadikan jaminan pada utang bank (lihat Catatan 12).

Guarantee deposits represent time deposits pledged as collateral to bank loan (see Note 12).

Tingkat suku bunga tahunan deposito adalah sebagai berikut:

The annual interest rates of time deposits are as follows:

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember 2016/ December 31, 2016

31 Desember 2015/ December 31, 2015

31 Desember 2014/ December 31, 2014

Rupiah 5% 6,5% 7,25% - Rupiah Dolar Amerika Serikat 0,08 - 0,85% 0,08% 0,08% - United States Dollar

245

Page 268: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 35 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

6. PIUTANG USAHA 6. TRADE RECEIVABLES

Akun ini terdiri dari: This account consists of:

a. Berdasarkan Pelanggan: a. Based on Customer:

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember 2016/ December 31, 2016

31 Desember 2015/ December 31, 2015

31 Desember 2014/ December 31, 2014

Pihak berelasi (lihat Catatan 33):

Related parties (see Note 33):

PT Matra Mandiri Prima 57.998.055.970 68.391.342.666 34.535.208.684 11.434.212.000 PT Matra Mandiri Prima

PT Garda Persada 3.702.189.542 531.001.836 3.440.335.113 14.850.000 PT Garda Persada PT Nipress Tbk 149.621.952 100.434.750 62.429.750 - PT Nipress Tbk PT Hitachi High-

Technologies Indonesia - 40.308.000 - 34.743.280

PT Hitachi High- Technologies Indonesia

Sub-jumlah 61.849.867.464 69.063.087.252 38.037.973.547 11.483.805.280 Sub-total

Pihak ketiga: Third parties: Upsolar Global Co.,

Ltd. 14.875.228.308 - - - Upsolar Global Co., Ltd. PT Industri

Telekomunikasi Indonesia 7.564.795.066 -

2.523.999.735 11.406.054.880

PT Industri Telekomunikasi

Indonesia PT MCC 5.536.023.948 - - - PT MCC PT Amel Sukses

Mandiri 4.777.935.000 4.977.935.000 5.224.835.000 9.447.253.825 PT Amel Sukses

Mandiri PT Tritama Mitra

Lestari 3.865.483.760 - - - PT Tritama Mitra Lestari PT Indosurya Artha

Mandiri 1.579.600.000 - - - PT Indosurya Artha Mandiri PT Gerbang

Multindo Nusantara 1.532.866.499 -

2.970.535.079 -

PT Gerbang Multindo Nusantara

PT Global Dimensi Mandiri 1.054.056.665 1.817.568.298 3.565.446.996 1.400.000.000

PT Global Dimensi Mandiri

Lain-lain 327.787.879 13.568.458.785 12.771.269.852 23.467.813.411 Others

Sub-jumlah 41.113.777.125 20.363.962.083 27.056.086.662 45.721.122.116 Sub-total

Jumlah 102.963.644.589 89.427.049.335 65.094.060.209 57.204.927.396 Total

b. Berdasarkan Mata Uang: b. Based on Currency:

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember 2016/ December 31, 2016

31 Desember 2015/ December 31, 2015

31 Desember 2014/ December 31, 2014

Rupiah 79.469.339.326 87.902.492.750 62.969.673.801 57.204.927.396 Rupiah Dolar Amerika

Serikat 23.494.305.263 1.524.556.585 2.124.386.408 - United States Dollar

Jumlah 102.963.644.589 89.427.049.335 65.094.060.209 57.204.927.396 Total

246

Page 269: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 36 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

c. Berdasarkan Umur: c. Based on Age:

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember 2016/ December 31, 2016

31 Desember 2015/ December 31, 2015

31 Desember 2014/ December 31, 2014

1 – 30 hari 29.466.983.498 9.769.478.042 26.359.707.814 29.737.750.438 1 – 30 days 31 – 60 hari 49.715.690.193 6.929.884.040 27.573.015.852 27.417.583.678 31 – 60 days 61 – 90 hari 23.780.970.898 72.727.687.253 11.161.336.543 49.593.280 61 – 90 days

Jumlah 102.963.644.589 89.427.049.335 65.094.060.209 57.204.927.396 Total

Piutang usaha dijadikan jaminan pada utang bank (lihat Catatan 12).

Trade receivables are pledged as collateral to bank loans (see Note 12).

Berdasarkan hasil penelaahan terhadap keadaan akun piutang usaha pada tanggal 30 September 2017, 31 Desember 2016, 2015 dan 2014, manajemen berkeyakinan tidak terdapat bukti obyektif saldo piutang usaha tidak dapat ditagih, sehingga tidak diperlukan penyisihan penurunan nilai piutang.

Based on a review of the trade receivables as of September 30, 2017, December 31, 2016, 2015 and 2014, management believes that there is no objective evidence of trade receivables which cannot be collected, so provision for impairment of receivables is not necessary.

7. PIUTANG LAIN-LAIN – PIHAK BERELASI 7. OTHER RECEIVABLES – RELATED PARTIES

Akun ini terdiri dari: This account consists of:

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember 2016/ December 31, 2016

31 Desember 2015/ December 31, 2015

31 Desember 2014/ December 31, 2014

PT Matra Mandiri Prima 5.000.000.000 - - - PT Matra Mandiri

Prima Jackson Tandiono 2.254.500.000 - - - Jackson Tandiono PT Tripilar Bumi

Lestari - 5.000.000.000 5.000.000.000 - PT Tripilar Bumi

Lestari

Jumlah 7.254.500.000 5.000.000.000 5.000.000.000 - Total

Piutang lain-lain – pihak berelasi tersebut merupakan piutang atas transaksi keuangan. Piutang ini tidak dibebani bunga dan jatuh tempo dalam waktu kurang dari satu tahun. Piutang tersebut telah dilunasi pada bulan Januari 2018.

Other receivables – related parties represent receivables of financial transaction. These receivables no interest bearing and will mature less than one year. This receivables has fully paid on January 2018.

Berdasarkan hasil penelaahan terhadap keadaan akun piutang lain-lain – pihak berelasi pada tanggal 30 September 2017, 31 Desember 2016 dan 2015 (lihat Catatan 33), manajemen berkeyakinan tidak terdapat bukti obyektif saldo piutang lain-lain – pihak berelasi tidak dapat ditagih, sehingga tidak diperlukan penyisihan penurunan nilai piutang.

Based on a review of the other receivables – related parties as of September 30, 2017, December 31, 2016 and 2015 (see Note 33), management believes that there is no objective evidence of other receivables – related parties which cannot be collected, so provision for impairment of receivables is not necessary.

247

Page 270: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 37 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

8. PERSEDIAAN 8. INVENTORIES

Akun ini terdiri dari: This account consists of:

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember 2016/ December 31, 2016

31 Desember 2015/ December 31, 2015

31 Desember 2014/ December 31, 2014

Barang jadi 152.661.970.219 106.239.549.658 81.896.000.720 3.374.855.146 Finished goods Bahan baku 9.572.188.845 39.909.606.018 44.047.967.910 4.598.867.620 Raw materials Bahan penolong 997.686.155 20.164.502 329.009.833 16.696.207 Supporting materials

Jumlah 163.231.845.219 146.169.320.178 126.272.978.463 7.990.418.973 Total

Biaya persediaan yang diakui sebagai beban dan termasuk dalam beban pokok penjualan adalah sebesar Rp 241.745.007.839, Rp 271.239.257.942, Rp 248.720.131.355, dan Rp 196.903.764.482 masing-masing untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2017 dan untuk tahun yang berakhir pada tanggal-tanggal 31 Desember 2016, 2015 dan 2014.

The cost of inventories recognized as expense and included in the cost of goods sold amounted to Rp 241,745,007,839, Rp 271,239,257,942, Rp 248,720,131,355, and Rp 196,903,764,482 for the three month period ended September 30, 2017 and for the years ended December 31, 2016, 2015 and 2014.

Pada tanggal 30 September 2017, 31 Desember 2016, 2015 dan 2014, persediaan milik Entitas telah diasuransikan secara gabungan pada terhadap risiko kerugian, kebakaran dan risiko lainnya (all risks) berdasarkan suatu paket polis dengan jumlah pertanggungan masing-masing sebesar Rp 57.867.969.005, Rp 57.867.969.005, Rp 57.867.969.005 dan Rp 11.071.888.470.

As of September 30, 2017, December 31, 2016, 2015 and 2014, inventories owned by The Entity were insured with against losses, fire and other risks (all risks) based on a policy package with sum insured amounting to Rp 57,867,969,005, Rp 57,867,969,005, Rp 57,867,969,005 and Rp 11,071,888,470, respectively.

Persediaan dijadikan jaminan pada utang bank (lihat Catatan 12).

Inventories are pledged as collateral to bank loans (see Note 12).

Manajemen berpendapat bahwa nilai tercatat persediaan tidak melebihi nilai realisasi neto, sehingga tidak diperlukan penurunan nilai aset tersebut.

Management believes that the carrying value of inventories does not exceed the net realizable value, therefore, no impairment of asset was recognized.

9. UANG MUKA PEMBELIAN 9. ADVANCES FOR PURCHASES

Akun ini terdiri dari: This account consists of:

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember 2016/ December 31, 2016

31 Desember 2015/ December 31, 2015

31 Desember 2014/ December 31, 2014

Pihak berelasi (lihat Catatan 33) - - 7.000.000.000 - Related party (see Note 33)

Pemasok – pihak ketiga 2.296.089.469 558.564.950 4.185.654.117 - Suppliers – third parties

Jumlah 2.296.089.469 558.564.950 11.185.654.117 - Total

248

Page 271: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 38 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

10. ASET LANCAR LAINNYA 10. OTHER CURRENT ASSETS

Akun ini terdiri dari: This account consists of:

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember 2016/ December 31, 2016

31 Desember 2015/ December 31, 2015

31 Desember 2014/ December 31, 2014

Bank garansi Bank guarantee Rupiah: Rupiah:

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk 42.240.000 - - -

PT Bank Rakyat Indonesia

(Persero) Tbk Dolar Amerika Serikat: United States Dollar:

PT Bank Permata Tbk 3.903.415.313 - - - PT Bank Permata Tbk

Jumlah 3.945.655.313 - - - Total

11. ASET TETAP 11. FIXED ASSETS

Akun ini terdiri dari: This account consists of:

30 September 2017 (Mutasi Sembilan Bulan)/ September 30, 2017 (Nine-month Mutation)

Saldo Awal/

Beginning Balance Penambahan/

Additions Pengurangan/ Deductions

Reklasifikasi/ Reclassification

Saldo Akhir/ Ending Balance

Biaya Perolehan: Cost: Kepemilikan

Langsung Direct Acquisition Tanah 357.600.000 23.792.511.000 - - 24.150.111.000 Land Bangunan 2.883.420.362 12.707.489.000 - - 15.590.909.362 Buildings Mesin 17.306.530.475 40.040.000.000 - 503.651.818 57.850.182.293 Machineries Kendaraan 3.918.307.621 814.200.000 - - 4.732.507.621 Vehicles Peralatan 1.622.475.421 - - - 1.622.475.421 Equipments Sewa Pembiayaan Finance Lease Kendaraan 367.581.170 - - - 367.581.170 Vehicle Mesin 503.651.818 217.800.000 - (503.651.818) 217.800.000 Machineries

Sub-jumlah 26.959.566.867 77.572.000.000 - - 104.531.566.867 Sub–total

Akumulasi

Penyusutan: Accumulated

Depreciation: Kepemilikan

Langsung Direct Acquisition Bangunan 410.857.569 118.058.008 - - 528.915.577 Buildings Mesin 3.068.837.121 3.525.594.098 - 221.987.754 6.816.418.973 Machineries Kendaraan 448.336.841 383.026.756 - - 831.363.597 Vehicles Peralatan 761.416.104 222.030.636 - - 983.446.740 Equipments Sewa Pembiayaan Finance Lease Kendaraan 19.144.853 34.460.735 - - 53.605.588 Vehicle Mesin 201.002.261 34.597.992 - (221.987.754) 13.612.499 Machineries

Jumlah 4.909.594.749 4.317.768.225 - - 9.227.362.974 Total

Nilai Buku 22.049.972.118 95.304.203.893 Book Value

249

Page 272: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 39 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

31 Desember 2016 (Mutasi Satu Tahun)/ December 31, 2016 (One Year Mutation)

Saldo Awal/

Beginning Balance Penambahan/

Additions Pengurangan/ Deductions

Saldo Akhir/ Ending Balance

Biaya Perolehan: Cost: Kepemilikan Langsung Direct Acquisition Tanah - 357.600.000 - 357.600.000 Land Bangunan 2.883.420.362 - - 2.883.420.362 Buildings Mesin 4.994.534.567 12.311.995.908 - 17.306.530.475 Machineries Kendaraan 937.300.000 2.981.007.621 - 3.918.307.621 Vehicles Peralatan 1.253.655.372 368.820.049 - 1.622.475.421 Equipments Sewa Pembiayaan Finance Lease Kendaraan - 367.581.170 - 367.581.170 Vehicle Mesin 503.651.818 - - 503.651.818 Machineries

Sub-jumlah 10.572.562.119 16.387.004.748 - 26.959.566.867 Sub–total

Akumulasi Penyusutan: Accumulated

Depreciation: Kepemilikan Langsung Direct Acquisition Bangunan 253.446.891 157.410.678 - 410.857.569 Buildings Mesin 1.844.793.466 1.224.043.655 - 3.068.837.121 Machineries Kendaraan 299.051.952 149.284.889 - 448.336.841 Vehicles Peralatan 528.025.260 233.390.844 - 761.416.104 Equipments Sewa Pembiayaan Finance Lease Kendaraan - 19.144.853 - 19.144.853 Vehicle Mesin 138.045.784 62.956.477 - 201.002.261 Machineries

Jumlah 3.063.363.353 1.846.231.396 - 4.909.594.749 Total

Nilai Buku 7.509.198.766 22.049.972.118 Book Value

31 Desember 2015 (Mutasi Satu Tahun)/ December 31, 2015 (One Year Mutation)

Saldo Awal/

Beginning Balance Penambahan/

Additions Pengurangan/ Deductions

Saldo Akhir/ Ending Balance

Biaya Perolehan: Cost: Kepemilikan Langsung Direct Acquisition Bangunan 264.793.182 2.618.627.180 - 2.883.420.362 Buildings Mesin 4.994.534.567 - - 4.994.534.567 Machineries Kendaraan 398.100.000 539.200.000 - 937.300.000 Vehicles Peralatan 1.010.910.372 242.745.000 - 1.253.655.372 Equipments Sewa Pembiayaan Finance Lease Mesin 503.651.818 - - 503.651.818 Machineries

Sub-jumlah 7.171.989.939 3.400.572.180 - 10.572.562.119 Sub–total

Akumulasi Penyusutan: Accumulated

Depreciation: Bangunan 110.330.494 143.116.397 - 253.446.891 Buildings Mesin 837.015.775 1.007.777.691 - 1.844.793.466 Machineries Kendaraan 230.470.702 68.581.250 - 299.051.952 Vehicles Peralatan 349.574.466 178.450.794 - 528.025.260 Equipments Sewa Pembiayaan Finance Lease Mesin 75.089.307 62.956.477 - 138.045.784 Machineries

Sub-jumlah 1.602.480.744 1.460.882.609 - 3.063.363.353 Sub–total

Nilai Buku 5.569.509.195 7.509.198.766 Book Value

250

Page 273: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 40 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

31 Desember 2014 (Mutasi Satu Tahun)/ December 31, 2014 (One Year Mutation)

Saldo Awal/

Beginning Balance Penambahan/

Additions Pengurangan/ Deductions

Saldo Akhir/ Ending Balance

Biaya Perolehan: Cost: Kepemilikan Langsung Direct Acquisition Bangunan 264.793.182 - - 264.793.182 Buildings Mesin - 4.994.534.567 - 4.994.534.567 Machineries Kendaraan 398.100.000 - - 398.100.000 Vehicles Peralatan 349.110.695 661.799.677 - 1.010.910.372 Equipments Sewa Pembiayaan Finance Lease Mesin - 503.651.818 - 503.651.818 Machineries

Sub-jumlah 1.012.003.877 6.159.986.062 - 7.171.989.939 Sub–total

Akumulasi Penyusutan: Accumulated

Depreciation: Bangunan 83.851.176 26.479.318 - 110.330.494 Buildings Mesin - 837.015.775 - 837.015.775 Machineries Kendaraan 154.904.802 75.565.900 - 230.470.702 Vehicles Peralatan 217.976.509 131.597.957 - 349.574.466 Equipments Sewa Pembiayaan Finance Lease Mesin - 75.089.307 - 75.089.307 Machineries

Sub-jumlah 456.732.487 1.145.748.257 - 1.602.480.744 Sub–total

Nilai Buku 555.271.390 5.569.509.195 Book Value

Beban penyusutan dialokasikan pada laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi dengan rincian sebagai berikur:

Depreciation expense allocated in consolidated statements of profit or loss and other comprehensive income as follows:

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

30 September 2016/ September 30, 2016 (Sembilan Bulan/

Nine Months) (Tidak Diaudit/

Unaudited)

31 Desember 2016/ December 31, 2016

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2015/ December 31, 2015

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2014/ December 31, 2014

(Satu Tahun/ One Year)

Beban pokok penjualan (lihat Catatan 26) 3.291.320.054 867.392.923 975.862.272 759.596.307 588.834.392

Cost of goods sold (see Note 26)

Beban umum dan administrasi (lihat Catatan 29) 1.026.448.171 773.625.582 870.369.124 701.286.302 556.913.865

General and administrative

expenses (see Note 29)

Jumlah 4.317.768.225 1.641.018.505 1.846.231.396 1.460.882.609 1.145.748.257 Total

Untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2017, penambahan aset tetap berupa tanah dan bangunan dengan jumlah harga perolehan sebesar Rp 36.500.000.000 merupakan pembelian dari PT Tripilar Bumi Lestari, pihak berelasi (lihat Catatan 33).

For the nine-month period ended September 30, 2017, additions of fixed assets consisting of of land and buildings with total acquisition cost amounting to Rp 36,500,000,000 were purchased from PT Tripilar Bumi Lestari, a related party (see Note 33).

Tanah milik Entitas seluas 1.192 m2 dan 11.437 m2 saat ini masing–masing masih atas nama pihak ketiga dan PT Tripilar Bumi Lestari, pihak berelasi, yang penguasaannya masing-masing dibuktikan dengan Surat Pernyataan Pelepasan Hak Atas Tanah No. 593.2/4/Gunungputri/2016 tanggal 8 Maret 2016 dan Akta Pengikatan Jual Beli No. 7 tanggal 22 September 2017 dari Notaris Sugiarto, S.H., M.Kn., M.H.. Proses

1.192 m2 and 11.437 m2 of land, respectively owned by the Entity was still in the name of the third party and PT Tripilar Bumi Lestari, related party, which each is covered by Statements of Disposal of Land Rights No. 593.2/4/Gunungputri/2016 dated March 8, 2016 and Binding Deed of Sale and Purchase No. 7 dated September 22, 2017 by Notary Sugiarto, S.H., M.Kn., M.H.. Land certification process

251

Page 274: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 41 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

penyertifikatan tanah-tanah tersebut untuk menjadi atas nama Entitas masih dalam proses.

became in the name of the Entity was still in process.

Pada tanggal 30 September 2017, 31 Desember 2016, 2015 dan 2014, Entitas dan Entitas Anak masih menggunakan aset tetap yang nilai bukunya telah habis disusutkan dengan harga perolehan masing-masing sebesar Rp 228.456.869, Rp 228.456.869, Rp 211.067.869 dan Rp 202.074.869.

As of September 30, 2017, December 31, 2016, 2015 and 2014, the Entity and Subsidiary are still using fixed assets which its book value have been fully depreciated with carrying value amounting to Rp 228,456,869, Rp 228,456,869, Rp 211,067,869 dan Rp 202,074,869., respectively.

Pada tanggal 30 September 2017, 31 Desember 2016, 2015 dan 2014, tidak terdapat aset tetap yang tidak dipakai sementara, serta aset tetap yang dihentikan dari penggunaan aktif dan tidak diklasifikasikan sebagai tersedia untuk dijual.

As of September 30, 2017, December 31, 2016, 2015 and 2014, there are no temporary fixed assets, and fixed assets that have been discontinued from active use and are not classified as available for sale.

Pada tanggal 30 September 2017, 31 Desember 2016, 2015 dan 2014, aset tetap milik Entitas dan Entitas Anak telah diasuransikan secara gabungan pada terhadap risiko kerugian, kebakaran dan risiko lainnya (all risks) berdasarkan suatu paket polis dengan jumlah pertanggungan masing-masing sebesar Rp 5.693.102.924 dan US$ 2.860.000, Rp 5.428.612.924 dan US$ 2.860.000, Rp 4.428.239.642 dan Rp 3.916.139.642.

As of September 30, 2017, December 31, 2016, 2015 and 2014, fixed assets owned by The Entity and Subsidiary were insured with against losses, fire and other risks (all risks) based on a policy package with sum insured amounting to Rp 5,693,102,924 and US$ 2,860,000, Rp 5,428,612,924 and US$ 2,860,000, Rp 4,428,239,642 and Rp 3,916,139,642, respectively.

Sebagian aset tetap dijadikan jaminan pada utang bank, utang sewa pembiayaan dan utang lembaga keuangan (lihat Catatan 12, 17 dan 18).

Some fixed assets are pledged as collateral to bank loans, obligation under finance lease and financial institution loan (see Notes 12, 17 and 18).

Berdasarkan evaluasi yang dilakukan, manajemen berpendapat bahwa tidak terdapat peristiwa atau perubahan keadaan yang menunjukkan adanya penurunan nilai aset tetap Entitas dan Entitas Anak pada tanggal 30 September 2017, 31 Desember 2016, 2015 dan 2014.

Based on management’s assessment, there are no events or changes in circumstance, which may indicate an impairment of the Entity’s and Subsidiary’s fixed assets as of September 30, 2017, December 31, 2016, 2015 and 2014.

12. UTANG BANK 12. BANK LOANS

Akun ini terdiri dari: This account consists of:

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember 2016/ December 31, 2016

31 Desember 2015/ December 31, 2015

31 Desember 2014/ December 31, 2014

Utang bank jangka pendek

Short-term bank loans

PT Bank Permata Tbk 121.698.698.992 118.216.427.934 107.387.995.071 - PT Bank Permata Tbk PT Bank Resona

Perdania

67.460.000.000 40.308.000.000 - - PT Bank Resona Perdania The Hongkong and

Shanghai Banking Corporation Limited

39.852.898.964 45.373.454.817 46.230.579.279 22.245.836.219

The Hongkong and Shanghai Banking

Corporation Limited

Jumlah 229.011.597.956 203.897.882.751 153.618.574.350 22.245.836.219 Total

252

Page 275: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 42 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember 2016/ December 31, 2016

31 Desember 2015/ December 31, 2015

31 Desember 2014/ December 31, 2014

Utang bank jangka panjang Long-term bank loan

The Hongkong and Shanghai Banking Corporation Limited 17.539.600.000 21.497.600.000 27.590.000.000 -

The Hongkong and Shanghai Banking

Corporation Limited Dikurangi biaya

pinjaman yang belum diamortisasi (131.724.844) (188.455.631) (274.660.000) -

Less unamortized deferred financing cost

Jumlah 17.407.875.156 21.309.144.369 27.315.340.000 - Total Dikurangi: Less: Bagian yang jatuh

tempo dalam satu tahun (5.334.145.668) (5.300.512.873) (5.431.795.632) - Current maturities

Bagian jangka panjang 12.073.729.488 16.008.631.496 21.883.544.368 - Long-term portion

PT Bank Permata Tbk PT Bank Permata Tbk

Berdasarkan akta perjanjian pemberian fasilitas perbankan (ketentuan khusus) No. 58, tanggal 10 Desember 2014 dari Gunawan Tedjo S.H., M.Kn., notaris di Jakarta, Entitas memperoleh fasilitas kredit modal kerja dari PT Bank Permata Tbk sebagai berikut:

Based on notarial deed of agreement for the provision of banking facilities (special provisions) No. 58, dated December 10, 2014 of Gunawan Tedjo S.H., M.Kn., notary in Jakarta, the Entity obtained credit facility of working capital from PT Bank Permata Tbk are as follows:

Fasilitas Post Import Financing (PIF), dengan jumlah fasilitas sebesar US$ 3.000.000 dan tersedia dalam mata uang Rupiah dengan jangka waktu tanggal 10 Desember 2014 sampai dengan tanggal 10 Desember 2015, dengan suku bunga sebagai berikut: Dolar Amerika Serikat: 6% per tahun. Rupiah: 13% per tahun.

Post Import Financing (PIF) Facility, with facility amounting to US$ 3,000,000 and also available in Rupiah currency, with term loan on December 10, 2014 until December 10, 2015, interest rate as follows: United States Dollar: 6% per annum. Rupiah: 13% per annum.

Berdasarkan akta perubahan perjanjian pemberian fasilitas perbankan No. 114, tanggal 23 Juni 2015 dari Gunawan Tedjo S.H., M.Kn., notaris di Jakarta, Entitas memperoleh fasilitas kredit modal kerja dari PT Bank Permata Tbk sebagai berikut:

Based on notarial deed of the amendment agreement of banking facility No. 114, dated June 23, 2015 of Gunawan Tedjo S.H., M.Kn., notary in Jakarta, the Entity obtained credit facility of working capital from PT Bank Permata Tbk as follows:

PIF terdiri dari sub-fasilitas sebagai berikut: PIF consists of sub-facilities as follows: a. Fasilitas Sight Letter of Credit a. Sight Letter of Credit Facility b. Fasilitas Usance Letter of Credit b. Usance Letter of Credit Facility c. Fasilitas Usance Payable at Sight (UPAS) Letter of

Credit c. Usance Payable at Sight (UPAS) Letter of Credit

Facility d. Fasilitas Usance Financing at Maturity Letter of

Credit d. Usance Financing at Maturity Letter of Credit

Facility e. Fasilitas Sight Surat Kredit Berdokumen Dalam

Negeri (SKBDN) e. Sight Surat Kredit Berdokumen Dalam Negeri

(SKBDN) Facility f. Fasilitas Usance Surat Kredit Berdokumen Dalam

Negeri (SKBDN) f. Usance Surat Kredit Berdokumen Dalam Negeri

(SKBDN) Facility g. Fasilitas UPAS SKBDN g. UPAS SKBDN Facility h. Fasilitas Usance Financing at Maturity Surat Kredit

Berdokumen Dalam Negeri (SKBDN). h. Usance Financing at Maturity Surat Kredit

Berdokumen Dalam Negeri (SKBDN) Facility.

253

Page 276: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 43 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

Fasilitas di atas dijamin dengan jaminan sebagai berikut: a. Jaminan deposito sebesar Rp 21.000.000.000

(lihat Catatan 5). b. Jaminan fidusia atas tanah dan bangunan yang

terletak di Jl. Mercedez Benz KM 3, Desa Cicadas, Kecamatan Gunung Putri, Bogor, Jawa Barat sebesar Rp 24.000.000.000 (lihat Catatan 11).

c. Jaminan fidusia atas mesin-mesin sebesar Rp 3.916.139.642 (lihat Catatan 11).

d. Jaminan fidusia atas persediaan barang sebesar US$ 12.500.000 (lihat Catatan 8).

e. Jaminan Pribadi dari Jackson Tandiono.

The facilities above are secured by collaterals as follows: a. Deposit for the amount of Rp 21,000,000,000

(see Note 5). b. Fiduciary transfer of ownership over land and

building at Jl. Mercedez Benz KM 3, Desa Cicadas, Gunung Putri District, Bogor, West Java for the amount of Rp 24,000,000,000 (see Note 11).

c. Fiduciary transfer of ownership over machineries for the amount of Rp 3,916,139,642 (see Note 11).

d. Fiduciary transfer of ownership over inventories in the amount of US$ 12,500,000 (see Note 8).

e. Personal Guarantee from Jackson Tandiono.

Selama periode fasilitas, Entitas harus menjaga kesepakatan finansial sebagai berikut:

During the facility period, the Entity shall maintain financial covenants as follows:

a. Kekayaan bersih (total ekuitas+laba ditahan) > Rp 35.000.000.000.

a. Net assets (total equity+retained earnings) > Rp 35,000,000,000.

b. Rasio DER < 3 kali. b. DER ratio < 3 times. c. Rasio Interest Bearing Debt < 1,75 kali. c. Interest Bearing Debt < 1.75 times. d. Rasio ISCR > 1,5 kali. d. ISCR ratio > 1.5 times. e. Piutang maksimal 90 hari. e. Receivables at maximum 90 days.

Untuk periode enam bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2017, profil keuangan Entitas adalah sebagai berikut:

For the nine-month period ended September 30, 2017, Entity’s financial profile are as follows:

a. Kekayaan bersih sebesar Rp 100.649.923.427. a. Net assets amounting to Rp 100,649,923,427. b. Rasio DER sebesar 3,46 kali. b. DER ratio amounting to 3.46 times. c. Rasio Interest Bearing Debt sebesar 2,46 kali. c. Interest Bearing Debt amounting to 2.46 times. d. Rasio ISCR sebesar 4,17 kali. d. ISCR ratio amounting to 4.17 times. e. Umur piutang tidak melebihi 90 hari dari tanggal

penerbitan faktur. e. The aging of receivables do not exceed 90 days from

the invoice issuance date.

Berdasarkan akta perubahan kedua perjanjian pemberian fasilitas perbankan No. 36, tanggal 19 Februari 2016 dari Gunawan Tedjo S.H., M.Kn., notaris di Jakarta, fasilitas kredit modal kerja dari PT Bank Permata Tbk diperpanjang sampai dengan tanggal 10 Desember 2016, dengan jaminan sebagai berikut:

Based on notarial deed of the second amendment agreement of banking facility No. 36, dated February 19, 2016 of Gunawan Tedjo S.H., M.Kn., notary in Jakarta, credit facility of working capital from PT Bank Permata Tbk has extended up to December 10, 2016, and secured by collaterals as follows:

a. Jaminan deposito sebesar Rp 21.000.000.000 (lihat Catatan 5).

b. Jaminan fidusia atas tanah dan bangunan yang terletak di Jl. Mercedez Benz KM 3, Desa Cicadas, Kecamatan Gunung Putri, Bogor, Jawa Barat sebesar Rp 24.000.000.000 (lihat Catatan 11).

c. Jaminan fidusia atas mesin-mesin sebesar Rp 3.916.139.642 (lihat Catatan 11).

d. Jaminan fidusia atas piutang usaha atau persediaan barang sebesar US$ 12.500.000 (lihat Catatan 6 dan 8).

e. Jaminan Pribadi dari Jackson Tandiono. f. Jaminan blokir rekening dengan cash margin sebesar

10% dari nilai Letter of Credit.

a. Deposit for the amount of Rp 21,000,000,000 (see Note 5).

b. Fiduciary transfer of ownership over land and building at Jl. Mercedez Benz KM 3, Desa Cicadas, Gunung Putri District, Bogor, West Java for the amount of Rp 24,000,000,000 (see Note 11).

c. Fiduciary transfer of ownership over machineries for the amount of Rp 3,916,139,642 (see Note 11).

d. Fiduciary transfer of ownership over trade receivables or inventories in the amount of US$ 12,500,000 (see Notes 6 and 8).

e. Personal Guarantee from Jackson Tandiono. f. Blocking guarantee account with a cash margin of

10% of the value of the Letter of Credit. Berdasarkan Surat Konfirmasi Perpanjangan Jangka Waktu Fasilitas dari PT Bank Permata Tbk No. 0034/SK/CG1/WB/12/2017, tanggal

Based on Facility Period Extension Confirmation Letter from PT Bank Permata Tbk No. 0034/SK/CG1/WB/12/2017, dated

254

Page 277: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 44 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

22 Desember 2017 fasilitas perbankan dari PT Bank Permata Tbk diperpanjang sampai dengan tanggal 31 Mei 2018 (lihat Catatan 41).

December 22, 2017, the banking from PT Bank Permata Tbk has extended up to May 31, 2018 (see Note 41).

Berdasarkan Syarat dan Ketentuan Umum Pemberian Fasilitas Perbankan dari PT Bank Permata Tbk No. SKU/14/2690/N/LC tanggal 10 Desember 2014, Entitas wajib mendapatkan persetujuan tertulis dari Bank dalam tindakan-tindakan sebagai berikut:

a. Bertindak sebagai penjamin terhadap utang pihak

lain, kecuali utang dagang dalam kegiatan usaha sehari-hari.

b. Mengubah sifat dan kegiatan usaha. c. Menjaminkan, mengalihkan, menyewakan dan

menyerahkan kepada pihak lain atas barang jaminan. d. Memberikan pinjaman maupun fasilitas keuangan

kepada pihak lain. e. Melakukan investasi yang berpengaruh terhadap

kemampuan membayar Entitas kepada Bank. f. Melakukan tindakan lain yang dapat mengakibatkan

terganggunya pembayaran kewajiban yang terutang pada Bank.

g. Melakukan pembubaran, penggabungan usaha/merger dan/atau peleburan/konsolidasi atau memperoleh sebagian besar aset atau saham dari perusahaan lain.

h. Mengubah susunan dan jumlah kepemilikan pemegang saham Entitas.

i. Membayar atau menyatakan dapat dibayar suatu dividen.

j. Membayar atau membayar kembali tagihan pemegang saham.

Based on the General Terms and Conditions of Banking Facility from PT Bank Permata Tbk No. SKU/14/2690/N/LC dated December 10, 2014, the Entity is required to obtain written approval from the Bank in the following actions:

a. Act as a guarantor of the debts of others, except for

trade payables in day-to-day business activities.

b. Change the nature and business activities. c. Guarantee, transfer, lease and hand over to other

parties for guarantee assets. d. Provide loans and financial facilities to other parties.

e. Make investments that affect the Entity’s ability to

pay to the Bank. f. Carry out other actions that may result in disruption

of the payment of obligations payable to the Bank.

g. Conducting dissolution, merger and/or consolidation or acquire most of the assets or shares of another company.

h. Change the composition and amount of ownership of the Entity’s stockholders.

i. Pay or claim to be paid a dividend.

j. Pay or repay the stockholders' bill.

Pada tanggal 17 Nopember 2017, Entitas telah mendapat persetujuan dari PT Bank Permata Tbk tekait penawaran umum perdana saham dan persetujuan terhadap tindakan-tindakan korporasi yang telah dan akan dilakukan oleh Entitas selama memperoleh fasilitas kredit (lihat Catatan 41).

On November 17, 2017, the Entity has received approval from PT Bank Permata Tbk related to initial public offering and corporate action that has been and will be performed by the Entity during the credit facility (see Note 41).

Sampai dengan tanggal penyelesaian laporan keuangan konsolidasi, persetujuan tertulis pengenyampingan kesepakatan finansial atas fasilitas kredit dari PT Bank Permata Tbk masih dalam proses.

As of the date of the consolidated financial statements, the waiver letter about financial compliance of credit facilities from PT Bank Permata Tbk still in progress.

PT Bank Resona Perdania PT Bank Resona Perdania

Berdasarkan perjanjian fasilitas No. FH0183 tanggal 5 Desember 2016, Entitas memperoleh fasilitas pinjaman dari PT Bank Resona Perdania sebagai berikut: a. Fasilitas pinjaman bergulir sebesar US$ 3.000.000

dengan bunga sebesar Cost of Loanable Fund (COLF)+2.5% per tahun, floating.

b. Fasilitas letter of credit dengan plafond sebesar US$ 3.000.000 dengan bunga sebesar COLF+2.5% per tahun, floating.

Based on the facility agreement No. FH0183 dated December 5, 2016, the Entity obtained loan facilities from PT Bank Resona Perdania as follows: a. Revolving loan facility amounting to US$ 3,000,000

with floating interest of Cost of Loanable Fund (COLF)+2.5% per annum.

b. Letter of credit facility with plafond amounting to US$ 3,000,000 with foating interest of COLF+2.5% per annum.

255

Page 278: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 45 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

c. Fasilitas trust receipt sebesar US$ 3.000.000 dengan bunga sebesar COLF+2.5% per tahun, fixed.

Berdasarkan perubahan perjanjian fasilitas No. FH0183 tanggal 4 Mei 2017, fasilitas pinjaman dari PT Bank Resona Perdania berubah menjadi sebagai berikut: a. Fasilitas pinjaman bergulir sebesar US$ 5.000.000

dengan bunga sebesar COLF+2.5% per tahun, floating.

b. Fasilitas letter of credit dengan plafond sebesar US$ 5.000.000 dengan bunga sebesar COLF+2.5% per tahun, floating.

c. Fasilitas trust receipt sebesar US$ 5.000.000 dengan bunga sebesar COLF+2.5% per tahun, fixed.

Berdasarkan perubahan perjanjian fasilitas No. FH0183 tanggal 24 Nopember 2017, jatuh tempo fasilitas pinjaman dari PT Bank Resona Perdania diperpanjang sampai dengan tanggal 5 Desember 2018 (lihat Catatan 41). Fasilitas di atas dijamin dengan jaminan pribadi dari Jackson Tandiono dan deposito milik Entitas (lihat Catatan 5). Selama periode fasilitas, tanpa persetujuan tertulis dari PT Bank Resona Perdania, Entitas tidak diperkenankan untuk melakukan hal sebagai berikut: a. Memperoleh pinjaman uang atau fasilitas kredit baru. b. Meminjamkan uang, mengikatkan diri sebagai

penjamin dan/atau mengagunkan aset kepada pihak lain.

c. Melepaskan aset selain untuk kegiatan usaha sehari-hari.

d. Melakukan peleburan, penggabungan, pengambilalihan, penyertaan modal, likuidasi atau meminta dinyatakan pailit.

e. Mengubah status badan hukum. f. Melakukan transaksi dengan pihak lain kecuali

dilakukan dengan batas kewajaran. g. Membuat atau mengadakan pemberitahuan apapun,

jumpa pers atau publisitas lainnya sehubungan dengan perjanjian ini atau dalam hal apapun terkait fasilitas atau membuat rujukan terhadap Bank.

c. Trust receipt facility amounting to US$ 3,000,000 with fixed interest of COLF+2.5% per annum.

Based on amendment to the facility agreement No. FH0183 dated May 4, 2017, loan facilities from PT Bank Resona Perdania were amended as follows: a. Revolving loan facility amounting to US$ 5,000,000

with floating interest of COLF+2.5% per annum.

b. Letter of credit facility with plafond amounting to US$ 5,000,000 with floating interest of COLF+2.5% per annum.

c. Trust receipt facility amounting to US$ 5,000,000 with fixed interest of COLF+2.5% per annum.

Based on amendment to the facility agreement No. FH0183 dated November 24, 2017, loan facilities from PT Bank Resona Perdania were extended until December 5, 2018 (see Note 41). The above facilities are guaranteed with personal guarantee from Jackson Tandiono and Entity’s time deposits (see Note 5).

During the facility period, without the express written consent of PT Bank Resona Perdania, the Entity is not allowed to do the following: a. Obtain loan or new credit facility. b. Lend money, bind themselves as guarantor and/or

assume assets to other parties.

c. Release assets other than for daily business activities.

d. Conduct merger, consolidation, takeover, capital participation, liquidation or declared bankruptcy.

e. Change the Entity’s legal status. f. Conduct transactions with other parties except on

arm’s length terms. g. Make or give any notice, press conference or other

publicity in connection with this agreement or in any case related to the facility or make reference to the Bank.

Pada tanggal 22 Nopember 2017, Entitas telah mendapat persetujuan dari PT Bank Resona Perdania tekait penawaran umum perdana saham dan persetujuan terhadap tindakan-tindakan korporasi yang telah dan akan dilakukan oleh Entitas selama memperoleh fasilitas kredit (lihat Catatan 41).

On November 22, 2017, the Entity has received approval from PT Bank Resona Perdania related to initial public offering and corporate action that has been and will be performed by the Entity during the credit facility (see Note 41).

The Hongkong and Shanghai Banking Corporation Limited

The Hongkong and Shanghai Banking Corporation Limited

Berdasarkan perjanjian pemberian fasilitas perbankan korporasi No. JAK/140677/U/140616, tanggal 17 Juli 2014 yang telah dirubah dengan perjanjian No. JAK/150890/U/150902, tanggal 2 Oktober 2015,

Based on the agreement of corporate banking facility No. JAK/140677/U/140616, dated July 17, 2014 which has been amended with agreement No. JAK/150890/U/150902, dated October 2, 2015, the

256

Page 279: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 46 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

Entitas memperoleh fasilitas kredit dari The Hongkong and Shanghai Banking Corporation Limited (HSBC) sebagai berikut:

Entity obtained credit facilities from The Hongkong and Shanghai Banking Corporation Limited (HSBC) as follows:

a. Limit Gabungan, dengan jumlah fasilitas sebesar

US$ 4.000.000 yang terdiri dari sub-fasilitas sebagai berikut:

a. Combined Limit, with facility amounting to US$ 4,000,000 consisting of sub-facilities as follows:

1. Fasilitas Kredit Berdokumen dengan jumlah

fasilitas sebesar US$ 4.000.000 dan tersedia dalam mata uang Rupiah, dengan suku bunga sebagai berikut: Dolar Amerika Serikat: 5,25% per tahun di

bawah Best Lending Rate (BLI)

Rupiah: 2% per tahun di bawah BLI Jangka waktu penggunaan dalam fasilitas ini tidak dapat melebihi 120 hari

1. Documentary Credit Facility with total facility amounting to US$ 4,000,000 and also available in Rupiah currency, with interest rate as follows: United States Dollar: 5.25% per annum

below the Best Lending Rate (BLI)

Rupiah: 2% per annum below BLI The total aggregate tenor under this facility cannot exceed 120 days.

2. Fasilitas Surat Kredit Berdokumen Dalam Negeri (SKBDN) dengan jumlah fasilitas sebesar US$ 4.000.000 dan tersedia dalam mata uang Rupiah, dengan suku bunga sebagai berikut: Dolar Amerika Serikat: 5,25% per tahun di

bawah BLI Rupiah: 2% per tahun di bawah BLI Jangka waktu penggunaan dalam fasilitas ini tidak dapat melebihi 120 hari.

2. Local Documentary Credit Facility with total facility amounting to US$ 4,000,000 and also available in Rupiah currency, with interest rate as follows: United States Dollar: 5.25% per annum

below BLI Rupiah: 2% per annum below BLI The total aggregate tenor under this facility cannot exceed 120 days.

3. Fasilitas Kredit Berdokumen dengan Pembayaran Tertunda dengan jumlah fasilitas sebesar US$ 4.000.000 dan tersedia dalam mata uang Rupiah, dengan suku bunga sebagai berikut: Dolar Amerika Serikat: 5,25% per tahun di

bawah BLI Rupiah: 2% per tahun di bawah BLI Jangka waktu penggunaan dalam fasilitas ini tidak dapat melebihi 120 hari.

3. Deferred Payment Credit Facility with total facility amounting to US$ 4,000,000 and also available in Rupiah currency, with interest rate as follows: United States Dollar: 5.25% per annum

below BLI Rupiah: 2% per annum below BLI The total aggregate tenor under this facility cannot exceed 120 days.

4. Pinjaman Impor dengan jumlah fasilitas sebesar US$ 4.000.000 dan tersedia dalam mata uang Rupiah, dengan suku bunga sebagai berikut: Dolar Amerika Serikat: 5,25% per tahun di

bawah BLI Rupiah: 2% per tahun di bawah BLI Jangka waktu penggunaan dalam fasilitas ini tidak dapat melebihi 120 hari.

4. Clean Import Loan with total facility amounting to US$ 4,000,000 and also available in Rupiah currency, with interest rate as follows: United States Dollar: 5.25% per annum

below BLI Rupiah: 2% per annum below BLI The total aggregate tenor under this facility cannot exceed 120 days.

5. Pembiayaan Supplier dengan jumlah fasilitas sebesar US$ 4.000.000 dan tersedia dalam mata uang Rupiah, dengan suku bunga sebagai berikut: Dolar Amerika Serikat: 5,25% per tahun di

bawah BLI Rupiah: 2% per tahun di bawah BLI Jangka waktu pembiayaan fasilitas ini maksimal 90 hari.

5. Supplier Financing with total facility amounting to US$ 4,000,000 and also available in Rupiah currency, with interest rate as follows: United States Dollar: 5.25% per annum

below BLI Rupiah: 2% per annum below BLI Financing tenor under this facility has a maximum of 90 days.

257

Page 280: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 47 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

6. Pembiayaan Piutang Lokal dengan jumlah fasilitas sebesar US$ 4.000.000 dan tersedia dalam mata uang Rupiah, dengan suku bunga sebagai berikut: Dolar Amerika Serikat: 5,5% per tahun di

bawah BLI Rupiah: 2% per tahun di bawah BLI Jangka waktu pembiayaan fasilitas ini maksimal 90 hari.

6. Domestic Receivable Financing with total facility amounting to US$ 4,000,000 and also available in Rupiah currency, with interest rate as follows: United States Dollar: 5.5% per annum below

BLI Rupiah: 2% per annum below BLI Financing tenor under this facility maximum 90 days.

b. Fasilitas Treasury dengan limit paparan terhadap

resiko sebesar US$ 250.000. b. Treasury Facility with exposure risk limit amounting

to US$ 250,000.

c. Pinjaman dengan pembayaran tetap sebesar US$ 2.000.000 (ditandatangani secara terpisah berdasarkan akta perjanjian pemberian pinjaman No. 23 tanggal 23 Nopember 2015 oleh Rr. Yuliana Tutiek Setia Murni, S.H., M.H.).

c. Loan with fixed payments amounting to US$ 2,000,000 (signed separately under the deed of loan agreement No. 23 dated November 23, 2015 by Rr. Yuliana Tutiek Setia Murni, S.H., M.H.).

Fasilitas di atas dijamin dengan jaminan sebagai berikut: a. Jaminan deposito sebesar US$ 800.000

(lihat Catatan 5). b. Jaminan fidusia atas mesin-mesin sebesar

USS 3.500.000 (lihat Catatan 11). c. Jaminan fidusia atas persediaan barang sebesar

US$ 1.000.000 (lihat Catatan 8). d. Jaminan Fidusia atas Piutang senilai US$ 4.000.000

(lihat Catatan 6). e. Jaminan Pribadi dari Jackson Tandiono.

The facilities above are secured by collaterals as follows: a. Deposit for the amount of US$ 800,000 (see Note 5).

b. Fiduciary transfer of ownership over machineries for

the amount of US$ 3,500,000 (see Note 11). c. Fiduciary transfer of ownership over inventories in

the amount of US$ 1,000,000 (see Note 8) d. Fiduciary Transfer of Ownership over Receivables

for the amount of US$ 4,000,000 (see Note 6). e. Personal Guarantee from Jackson Tandiono.

Selama periode fasilitas, tanpa persetujuan tertulis dari HSBC, Entitas tidak diperkenankan untuk melakukan hal sebagai berikut:

During the facility period, without the express written consent of HSBC, the Entity is prohibited to do the following:

a. Menyatakan atau melakukan pembayaran dividen atau membagikan modal atau kekayaan kepada pemegang saham dan/atau direksi Entitas.

b. Membuat, menanggung atau mengijinkan adanya suatu penjaminan atas aktiva tidak bergerak, gadai, hak tanggungan atau hak jaminan apapun juga atas properti, aktiva atau pendapatan Entitas.

c. Membuat, mengadakan atau mengijinkan suatu hutang ataupun kewajiban apapun kecuali untuk hutang yang timbul berdasarkan perjanjian dan hutang dagang yang timbul dalam praktek bisnis sehari-hari.

d. Memberikan suatu pinjaman atau kredit kepada perusahaan atau orang lain siapaun juga kecuali untuk kredit yang diberikan secara independen dan lugas dalam praktek bisnis sehari-hari.

e. Mengubah susunan pemegang saham Entitas.

a. Declare or make any dividend payments or distribute capital or assets to the Entity’s stockholders and/or directors.

b. Create, assume or permit to exist any mortgage, pledge, encumbrance, lien, charge of land (hak tanggungan) or such other security interest upon any of the Entity’s property, assets or income.

c. Create, incur or suffer to exist any indebtedness except for debt pursuant to agreement and trade debt incurred in the ordinary course of business.

d. Make any loans or extend credit to any other company or person whatsoever except for credit given on arms length terms in the ordinary course of business.

e. Change the composition of Entity’s stockholders. Selama periode fasilitas, Entitas harus menjaga kesepakatan finansial sebagai berikut:

During the facility period, the Entity shall maintain financial covenants as follows:

a. Rasio Lancar minimal 1,1 kali. a. Current Ratio at minimum 1.1 times. b. Rasio Gearing Eksternal pada maksimal 1,5 kali. b. External Gearing Ratio at maximum 1.5 times.

258

Page 281: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 48 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

c. Kecukupan Membayar Utang minimal 2,5 kali. c. Debt Service Coverage at a minimum 2.5 times. Untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2017, rasio keuangan Entitas adalah sebagai berikut:

For the nine-month period ended September 30, 2017, the Entity’s financial ratio are as follows:

a. Rasio Lancar sebesar 1,06 kali. a. Current Ratio amounting to 1.06 times. b. Rasio Gearing Eksternal sebesar 2,47 kali. b. External Gearing Ratio amounting to 2.47 times. c. Kecukupan Membayar Utang sebesar 2,58 kali. c. Debt Service Coverage Ratio amounting to 2.58

times.

Perjanjian tersebut berlaku selama 1 tahun sejak tanggal perjanjian dan akan terus berlaku hingga HSBC secara tertulis membatalkan, menghentikan atau membebaskan Entitas dari kewajibannya berdasarkan perjanjian tersebut atau perjanjian lain yang berkaitan dengannya.

This agreement shall be valid for a period of 1 year as of the date of this agreement and shall continue to be applicable until HSBC cancel, cease or discharge in writting the Entity from its obligation under this agreement or otherwise any other agreement related hereto.

Berdasarkan akta perjanjian pemberian pinjaman No. 23 tanggal 23 Nopember 2015 oleh Rr. Yuliana Tutiek Setia Murni, S.H., Entitas memperoleh fasilitas pinjaman dengan pembayaran tetap dari The Hongkong and Shanghai Banking Corporation Limited (HSBC) sebesar US$ 2.000.000 dengan bunga sebesar 4,75% per tahun dan jangka waktu pembayaran maksimal 5 tahun dari tanggal dimulainya setiap penarikan.

Based on the deed of loan agreement No. 23 dated November 23, 2015 by Rr. Yuliana Tutiek Setia Murni, S.H., the Entity obtained a reducing balance loan facility from The Hongkong and Shanghai Banking Corporation Limited (HSBC) amounting to US$ 2,000,000 with interest of 4.75% per annum and maturity maximum of 5 years from the date of commencement of each withdrawal.

Fasilitas di atas dijamin dengan jaminan sebagai berikut: a. Jaminan fidusia atas mesin-mesin. b. Jaminan Pribadi dari Jackson Tandiono.

The facility above are secured by collaterals as follows: a. Fiduciary transfer of ownership over machineries. b. Personal Guarantee from Jackson Tandiono.

Selama periode fasilitas, tanpa persetujuan tertulis dari HSBC, Entitas tidak diperkenankan untuk melakukan hal sebagai berikut:

During the facility period, without the express written consent of HSBC, the Entity is prohibited to do the following:

a. Melakukan likuidasi, pembubaran atau menggabungkan atau mengkonsolidasikan diri dengan perusahaan lain.

b. Membeli, mengambilalih atau menyebabkan timbulnya kewajiban untuk membeli atau mengambilalih aset pihak lain kecuali dalam kegiatan usaha normal.

c. Membuat, menanggung atau mengijinkan timbulnya penjaminan kecuali yang telah ada pada saat tanggal perjanjian dan diakui oleh HSBC.

d. Memberikan pinjaman atau kredit kecuali yang telah diberikan persyaratan wajar dalam kegiatan usaha normal.

e. Menjual, menyewakan, menyerahkan, mengalihkan atau memberikan aset yang dapat merubah sifat dan kegiatan usaha.

f. Membuat, mengadakan, menyebabkan timbulnya, menanggung atau menerima tanggung jawab atas kewajiban kecuali utang yang dibuat berdasarkan perjanjian dan utang yang telah ada yang telah diberitahukan dan diakui HSBC.

a. Conduct liquidation, dissolution or merge or consolidate with other companies.

b. Purchase, take over or cause an obligation to purchase or assume other party's assets except in the normal course of business.

c. Make, bear or permit any guarantee except those

existing at the date of the agreement and be acknowledged by HSBC.

d. Provide loans or credits except those that have been granted fair terms in the ordinary course of business.

e. Sell, rent, deliver, transfer or provide assets that can

change the nature and business activities.

f. Make, hold, cause, incur or accept liability for liabilities except debts made under the existing agreements and payables that HSBC has notified and acknowledged.

259

Page 282: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 49 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

g. Menyatakan atau melakukan pembayaran dividen atau pembagian modal atau aset kepada pemegang saham dan/atau direksi Entitas.

h. Melanggar kesanggupan finansial dan lainnya.

g. Declare or make a dividend payment or distribution of capital or assets to the shareholders and or directors of the Entity.

h. Breaking financial and other abilities.

Selama periode fasilitas, Entitas harus menjaga kesepakatan finansial sebagai berikut:

During the facility period, the Entity shall maintain financial covenants as follows:

a. Rasio Lancar minimal 1,1 kali. a. Current Ratio at minimum 1.1 times. b. Rasio Gearing Eksternal pada maksimal 1,5 kali. b. External Gearing Ratio at maximum 1.5 times. c. Kecukupan Membayar Utang minimal 2,5 kali. c. Debt Service Coverage at a minimum 2.5 times.

Untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2017, rasio keuangan Entitas adalah sebagai berikut:

For the nine-month period ended September 30, 2017, the Entity’s financial ratio are as follows:

a. Rasio Lancar sebesar 1,06 kali. a. Current Ratio amounting to 1.06 times. b. Rasio Gearing Eksternal sebesar 2,47 kali. b. External Gearing Ratio amounting to 2.47 times. c. Kecukupan Membayar Utang sebesar 2,58 kali. c. Debt Service Coverage Ratio amounting to 2.58

times. Sampai dengan tanggal penyelesaian laporan keuangan konsolidasi, persetujuan tertulis pengenyampingan pembatasan fasilitas pinjaman dari The Hongkong and Shanghai Banking Corporation Limited masih dalam proses.

As of the date of the consolidated financial statements, the waiver letter of the credit facilities from The Hongkong and Shanghai Banking Corporation Limited is still in progress.

13. UTANG USAHA 13. TRADE PAYABLES

Akun ini terdiri dari: This account consists of:

a. Berdasarkan Pelanggan: a. Based on Customer:

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember 2016/ December 31, 2016

31 Desember 2015/ December 31, 2015

31 Desember 2014/ December 31, 2014

Pihak berelasi (lihat Catatan 33):

Related parties (see Note 33):

PT Nipress Tbk 60.871.388.663 29.914.953.870 33.188.817.461 23.350.775.680 PT Nipress Tbk PT Matra Mandiri

Prima 177.331.000 - - - PT Matra Mandiri Prima PT Global

Packaging System 131.006.342 - 11.649.000 -

PT Global Packaging System

PT Tripilar Bumi Lestari - - 2.500.000.000 50.000.000

PT Tripilar Bumi Lestari

PT Hitachi High-Technologies Indonesia - - - 775.509.600

PT Hitachi High- Technologies Indonesia

Sub-jumlah 61.179.726.005 29.914.953.870 35.700.466.461 24.176.285.280 Sub-total

260

Page 283: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 50 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember 2016/ December 31, 2016

31 Desember 2015/ December 31, 2015

31 Desember 2014/ December 31, 2014

Pihak ketiga: Third parties: PT Hega Cipta

Elektrika 610.197.650 971.389.045 324.480.123 - PT Hega Cipta Elektrika PT Sharp

Semiconductor Indonesia 496.320.000

305.320.400 - -

PT Sharp Semiconductor Indonesia

PT Star Concord Indonesia 401.023.990 - - -

PT Star Concord Indonesia

PT Epacs Sakti 400.000.000 - - - PT Epacs Sakti PT Anugrah Multi

Solusi Teknik 383.333.015 158.279.520 595.395.001 - PT Anugrah Multi Solusi

Teknik CV Inti Warna

Cemerlang 360.000.000 - - - CV Inti Warna Cemerlang

PT Cardig Logistic 286.740.213 39.186.232 3.873.770 - PT Cardig Logistic Sentosa Tata Multi

Sarana 277.350.700 16.480.090 - - Sentosa Tata Multi

Sarana PT Ray Cargo 223.818.798 52.948.934 - - PT Ray Cargo PT Indojapan Steel

Center 184.128.142 - - - PT Indojapan Steel

Center Platinum Jaya

Logistic 169.588.352 106.050.000 - - Platinum Jaya Logistic PT Sinar Eltrindo 147.702.115 478.804.150 223.999.700 233.553.375 PT Sinar Eltrindo PT Wijaya Karya

Industri Energi 114.114.000 - - - PT Wijaya Karya Industri

Energi PT Solid Logistic 104.874.636 - 113.078.971 - PT Solid Logistic PT Global Kemas

Utama 91.645.789 67.507.770 11.880.000 - PT Global Kemas Utama PT Madco Tehnik 70.674.301 9.890.000 23.208.800 - PT Madco Tehnik PT Trimitra Multi

Kreasi 65.862.500 - - - PT Trimitra Multi

Kreasi PT Unilab Perdana 52.468.000 - - - PT Unilab Perdana Lain-lain 655.882.771 2.211.198.421 8.403.308.707 2.136.454.219 Others

Sub-jumlah 5.095.724.972 4.417.054.562 9.699.225.072 2.370.007.594 Sub-total

Jumlah 66.275.450.977 34.332.008.432 45.399.691.533 26.546.292.874 Total

b. Berdasarkan Mata Uang: b. Based on Currency:

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember 2016/ December 31, 2016

31 Desember 2015/ December 31, 2015

31 Desember 2014/ December 31, 2014

Rupiah 48.886.246.766 4.019.931.951 12.370.581.720 2.420.007.594 Rupiah Dolar Amerika

Serikat 17.389.204.211 30.312.076.481 33.029.109.813 24.126.285.280 United States Dollar

Jumlah 66.275.450.977 34.332.008.432 45.399.691.533 26.546.292.874 Total

c. Berdasarkan Umur: c. Based on Age:

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember 2016/ December 31, 2016

31 Desember 2015/ December 31, 2015

31 Desember 2014/ December 31, 2014

1 – 30 hari 57.109.966.417 3.076.149.039 8.364.855.962 25.617.677.672 1 – 30 days 31 – 60 hari 8.659.263.659 8.809.878.097 33.202.331.461 138.638.986 31 – 60 days 61 – 90 hari 506.220.901 22.445.981.296 3.832.504.110 789.976.216 61 – 90 days

Jumlah 66.275.450.977 34.332.008.432 45.399.691.533 26.546.292.874 Total

261

Page 284: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 51 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

Tidak terdapat jaminan yang diberikan atas utang usaha Entitas

There is no collateral pledged on these trade payables.

14. UTANG LAIN-LAIN – PIHAK BERELASI 14. OTHER PAYABLES – RELATED PARTIES

Akun ini terdiri dari: This account consists of:

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember 2016/ December 31, 2016

31 Desember 2015/ December 31, 2015

31 Desember 2014/ December 31, 2014

PT Nipress Tbk 21.700.000.000 - - - PT Nipress Tbk Jackson Tandiono 175.000.000 - - - Jackson Tandiono Richard Tandiono 50.000.000 - - - Richard Tandiono

Jumlah 21.925.000.000 - - - Total

Utang lain-lain dari PT Nipress Tbk merupakan utang atas transaksi keuangan dengan Entitas. Utang ini tidak dibebani bunga dan jatuh tempo dalam waktu kurang dari satu tahun. Pada bulan Januari 2018, utang tersebut sudah dilunasi oleh Entitas.

Other payables from PT Nipress Tbk represent payables of financial transaction with the Entity. These payables no interest bearing and will mature less than one year. On January 2018, this payables has fully paid by the Entity.

Utang lain-lain dari Jackson Tandiono dan Richard Tandiono merupakan transaksi sehubungan dengan pembelian saham PT Space Energy oleh Entitas. Pada tanggal 27 Nopember 2017, utang tersebut sudah dilunasi oleh Entitas.

Other payables from Jackson Tandiono and Richard Tandiono represent purchase of shares transaction of PT Space Energy with the Entity. As of November 27, 2017, this payables has fully paid by the Entity.

15. BEBAN MASIH HARUS DIBAYAR 15. ACCRUED EXPENSES

Akun ini terdiri dari: This account consists of:

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember 2016/ December 31, 2016

31 Desember 2015/ December 31, 2015

31 Desember 2014/ December 31, 2014

Sewa 375.000.000 - - - Rent Gaji dan tunjangan 321.760.749 201.687.411 - - Salaries and allowances Listrik 88.265.447 83.670.397 - - Electricity Bunga - 716.971.299 - - Interest

Jumlah 785.026.196 1.002.329.107 - - Total

16. UANG MUKA PENJUALAN 16. ADVANCES FROM CUSTOMERS

Akun ini merupakan uang muka penjualan dari pelanggan sebesar Rp 3.959.909.553, Rp 2.395.283.991 dan Rp 157.472.198 masing-masing pada tanggal 30 September 2017, 31 Desember 2016 dan 31 Desember 2014.

This account represents advances from customers amounting to Rp 3,959,909,553, Rp 2,395,283,991 and Rp 157,472,198 as of September 30, 2017, December 31, 2016 and December 31, 2014, respectively.

262

Page 285: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 52 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

17. UTANG SEWA PEMBIAYAAN 17. OBLIGATION UNDER FINANCE LEASE

Akun ini terdiri dari: This account consists of:

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember 2016/ December 31, 2016

31 Desember 2015/ December 31, 2015

31 Desember 2014/ December 31, 2014

PT MNC Guna Usaha Indonesia 58.550.822 - - -

PT MNC Guna Usaha Indonesia

PT Orix Indonesia Finance 52.389.682 142.751.700 - - PT Orix Indonesia Finance

PT Arthaasia Finance - 55.137.468 186.625.377 278.453.237 PT Arthaasia Finance

Jumlah 110.940.504 197.889.168 186.625.377 278.453.237 Total

Dikurangi bagian yang jatuh tempo dalam satu tahun 103.549.036 171.550.334 130.014.677 110.158.949 Less current portion

Bagian jangka panjang 7.391.468 26.338.834 56.610.700 168.294.288 Long-term portion

Jumlah pembayaran sewa minimum di masa depan berdasarkan perjanjian adalah sebagai berikut:

The future minimum lease based on the agreement are as follows:

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember 2016/ December 31, 2016

31 Desember 2015/ December 31, 2015

31 Desember 2014/ December 31, 2014

Jatuh tempo kurang dari 1 tahun 110.198.500 183.279.920 137.995.799 124.441.301

Payable not later than 1 year

Jatuh tempo lebih dari 1 tahun dan kurang dari 2 tahun 10.835.500 25.355.000 57.498.250 124.441.301

Payable later than 1 year and not later than 2

years Jatuh tempo lebih dari 1

tahun dan kurang dari 3 tahun 2.751.000 2.110.000 - 51.850.542

Payable later than 2 year and not later than 3

years

Jumlah pembayaran sewa minimum 123.785.000 210.744.920 195.494.049 300.733.144

Total minimum lease payments

Dikurangi bagian bunga (12.844.496) (12.855.752) (8.868.672) (22.279.907) Less interest portion

Jumlah pembayaran sewa minimum 110.940.504 197.889.168 186.625.377 278.453.237

Total minimum lease payments

Dikurangi bagian yang jatuh tempo dalam satu tahun 103.549.036 171.550.334 130.014.677 110.158.949 Less current portion

Bagian jangka panjang 7.391.468 26.338.834 56.610.700 168.294.288 Long-term portion

Pada tahun 2017, Entitas mengadakan perjanjian sewa pembiayaan dengan PT MNC Guna Usaha Indonesia untuk pembelian mesin genset dengan jangka waktu 36 bulan. Pinjaman ini dibebani bunga sebesar 8,39% flat atau setara dengan 18% effective per tahun. Fasilitas ini dijamin dengan aset terkait (lihat Catatan 11). Atas pinjaman ini, Entitas diwajibkan untuk membayar sesuai dengan jangka waktu (tenor) yang telah ditentukan.

In 2017, the Entity held financing lease agreement with PT MNC Guna Usaha Indonesia for genset machine purchases with a term of 36 months. This loan bears interest rate at 8.39% flat or equivalent to 18% effective per annum. This facility is secured by the related assets (see Note 11). For this loan, the Entity is required to pay according to time period (tenor).

263

Page 286: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 53 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

Pada tahun 2016, Entitas mengadakan perjanjian sewa pembiayaan dengan PT Orix Indonesia Finance untuk pembelian Toyota Reach Truck dengan jangka waktu 36 bulan. Pinjaman ini dibebani bunga sebesar 6,23% flat per tahun. Fasilitas ini dijamin dengan aset terkait (lihat Catatan 11). Atas pinjaman ini, Entitas diwajibkan untuk membayar sesuai dengan jangka waktu (tenor) yang telah ditentukan.

In 2016, the Entity held financing lease agreement with PT Orix Indonesia Finance for Toyota Reach Truck purchases with a term of 36 months. This loan bears interest rate at 6.23% flat per annum. This facility is secured by the related assets (see Note 11). For this loan, the Entity is required to pay according to time period (tenor).

Pada tahun 2014, Entitas mengadakan perjanjian sewa pembiayaan dengan PT Arthaasia Finance untuk pembelian mesin genset dengan jangka waktu 36 bulan. Pinjaman ini dibebani bunga sebesar 6,25% flat per tahun. Fasilitas ini dijamin dengan aset terkait (lihat Catatan 11). Pada tahun 2017, Entitas telah melunasi utang tersebut.

In 2014, the Entity held financing lease agreement with PT Arthaasia Finance for genset machine purchases with a term of 36 months. This loan bears interest rate at 6.25% flat per annum. This facility was secured by the related assets (see Note 11). In 2017, the Entity had fully paid the loan.

18. UTANG LEMBAGA KEUANGAN 18. FINANCIAL INSTITUTION LOAN

Akun ini terdiri dari: This account consists of:

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember 2016/ December 31, 2016

31 Desember 2015/ December 31, 2015

31 Desember 2014/ December 31, 2014

PT BCA Finance 346.961.553 - - - PT BCA Finance PT Astra Sedaya Finance 199.206.113 - - - PT Astra Sedaya Finance PT Toyota Astra Financial

Services 170.917.750 221.258.225 - - PT Toyota Astra Financial

Services PT Oto Multiartha 167.497.857 267.867.403 391.041.100 - PT Oto Multiartha

Jumlah 884.583.273 489.125.628 391.041.100 - Total Dikurangi bagian yang

jatuh tempo dalam satu tahun 403.176.218 203.886.737 123.173.697 - Less current portion

Bagian jangka panjang 481.407.055 285.238.891 267.867.403 - Long-term portion

Pada tahun 2017, Entitas mengadakan perjanjian pembiayaan dengan PT BCA Finance untuk perolehan aset kendaraan Toyota New Fortuner dengan jangka waktu 36 bulan. Pinjaman ini dibebani bunga sebesar 3,50% flat atau setara dengan 6,99% effective per tahun. Fasilitas ini dijamin dengan aset terkait (lihat Catatan 11).

In 2017, the Entity held financing agreement with PT BCA Finance for the acquisition of the vehicle asset Toyota New Fortuner with a term of 36 months. This loan bears interest rate at 3.50% flat or equivalent to 6.99% effective per annum. This facility is secured by the related assets (see Note 11).

Atas pinjaman ini, Entitas diwajibkan untuk membayar sesuai dengan jangka waktu (tenor) dan senantiasa wajib melakukan pemeliharaan atas barang atau barang jaminan secara wajar dan sebagaimana mestinya, melakukan pemeliharaan/perbaikan pada bengkel-bengkel resmi yang ditunjuk/direkomendasikan serta menurut tata cara dan petunjuk penggunaan, pemeliharaan yang dikeluarkan oleh produsen barang atau barang jaminan.

For this loan, the Entity is required to pay in accordance with tenor and shall always undertake the proper maintenance of the goods or collateral goods, perform maintenance/repair on the designated authorized workshops and according to the procedures and instructions use, maintenance issued by the producer of goods or collateral goods.

264

Page 287: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 54 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

Pada tahun 2017, Entitas mengadakan perjanjian pembiayaan dengan PT Astra Sedaya Finance untuk perolehan aset kendaraan Toyota Innova dengan jangka waktu 36 bulan dengan margin sebesar Rp 44.287.096. Fasilitas ini dijamin dengan aset terkait (lihat Catatan 11). Atas pinjaman ini, Entitas diwajibkan untuk membayar sesuai dengan jangka waktu (tenor) yang telah ditentukan.

In 2017, the Entity held financing agreement with PT Astra Sedaya Finance for the acquisition of the vehicle Toyota Innova with a term of 36 months and margin amounting Rp 44,287,096. This facility is secured by the related assets (see Note 11). For this loan, the Entity required to pay according to time period (tenor).

Pada tahun 2016, Entitas mengadakan perjanjian pembiayaan dengan PT Toyota Astra Financial Services untuk perolehan aset kendaraan Toyota Innova dengan jangka waktu 36 bulan dan bunga sebesar Rp 36.537.760. Fasilitas ini dijamin dengan aset terkait (lihat Catatan 11).

In 2016, the Entity held financing agreement with PT Toyota Astra Financial Services for the acquisition of the vehicle Toyota Innova with a term of 36 months and interest amounting to Rp 36.537.760. This facility is secured by the related assets (see Note 11).

Atas pinjaman ini, Entitas diwajibkan untuk membayar segala hutang pokok, bunga, denda keterlambatan pembayaran, biaya tambahan dan pembayaran lain berdasarkan perjanjian ini dalam segala hal adalah mutlak dan tanpa syarat sekalipun jika Entitas oleh sebab apapun tidak dapat menggunakan barang itu.

On this loan, the Entity is required to pay any principal, interest, late payment, additional fees and other payments under this agreement in all cases absolutely and unconditionally if the Entity by any cause can not use the goods.

Pada tahun 2015, Entitas mengadakan perjanjian pembiayaan dengan PT Oto Multiartha untuk perolehan aset kendaraan Toyota New Fortuner dengan jangka waktu 36 bulan. Pinjaman ini dibebani bunga sebesar 8,73% flat atau setara dengan 15,79% effective per tahun. Fasilitas ini dijamin dengan aset terkait (lihat Catatan 11).

Selama periode pembiayaan, Entitas setuju dan mengikatkan diri untuk: a. Tidak menjual, menyewakan, memindahtangankan,

mengalihkan hak atau menjaminkan aset pembiayaan kepada pihak lain.

b. Tidak mengirim atau mengizinkan kendaraan dikirim atau dibawa keluar wilayah Republik Indonesia dan tidak akan memindah atau mengubah pendaftaran kendaraan.

c. Tidak memindahkan, mengubah, menghilangkan, menambah, merusak atau dengan cara lain mengganggu nomor mesin, rangka, pendaftaran atau nomor-nomor seri atau setiap plat merk dagang atau plat tanda pengenal yang terletak pada kendaraan atau pada setiap bagiannya.

d. Menggunakan kendaraan sebagaimana mestinya. e. Memelihara kendaraan dalam keadaan baik.

In 2015, the Entity held financing agreement with PT Oto Multiartha for the acquisition of the vehicle Toyota New Fortuner with a term of 36 months. This loan bears interest rate at 8.73% flat or equivalent to 15.79% effective per annum. This facility is secured by the related assets (see Note 11).

During the financing period, the Entity agree and commit themselves to: a. Not selling, leasing, transferring, transferring rights

or pledging financing assets to other parties. b. Not send or permit vehicles to be shipped or taken out

of the territory of the Republic of Indonesia and shall not transfer or alter the registration of vehicles.

c. Not transfer, change, remove, add, destroy or

otherwise interfere with machine number, order, registration or serial numbers or any trademark or license plate located on the vehicle or on any part thereof.

d. Use the vehicle as it should. e. Maintain vehicle in good condition.

265

Page 288: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 55 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

19. LIABILITAS DIESTIMASI ATAS IMBALAN KERJA

19. ESTIMATED LIABILITIES FOR EMPLOYEE BENEFITS

Entitas mencatat imbalan pasti atas uang pesangon, uang penghargaan masa kerja dan ganti kerugian kepada karyawan dengan menggunakan metode Projected Unit Credit, berdasarkan penilaian aktuaria yang dilakukan oleh PT Sigma Prima Solusindo, aktuaris independen dalam laporannya pada tanggal 20 Oktober 2017 dan 17 Pebruari 2017.

The Entity record defined benefit for severance pay, gratuity and compensation to employees using the projected unit credit method based on actuarial valuation performed by PT Sigma Prima Solusindo, an independent actuary with its report dated October 20, 2017 and February 17, 2017.

Beberapa asumsi yang digunakan untuk perhitungan aktuaria tersebut adalah sebagai berikut:

The assumptions used on the actuarial calculation are as follows:

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember 2016/ December 31, 2016

31 Desember 2015/ December 31, 2015

31 Desember 2014/ December 31, 2014

Usia pensiun 55 Tahun/Year 55 Tahun/Year 55 Tahun/Year 55 Tahun/Year Retirement age Tingkat kenaikan gaji 4% per Tahun/

per Annum 4% per Tahun/

per Annum 4% per Tahun/

per Annum 4% per Tahun/

per Annum Salary increment rate

Tingkat mortalitas Tabel Mortalia Indonesia III/

Mortality Table of Indonesia III

Tabel Mortalia Indonesia III/

Mortality Table of Indonesia III

Tabel Mortalia Indonesia III/

Mortality Table of Indonesia III

Tabel Mortalia Indonesia III/

Mortality Table of Indonesia III

Mortality rate

Tingkat diskonto 7,12% 8,38% 9,12% 8,44% Discount rate

a. Beban imbalan kerja adalah sebagai berikut: a. Employee benefits expense are as follows:

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

30 September 2016/

September 30, 2016

(Sembilan Bulan/ Nine Months)

(Tidak Diaudit/ Unaudited)

31 Desember 2016/

December 31, 2016

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2015/

December 31, 2015

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2014/

December 31, 2014

(Satu Tahun/ One Year)

Biaya jasa kini 389.181.319 138.416.008 184.554.677 122.401.496 79.666.286 Current service

cost Biaya bunga 62.484.575 33.729.205 44.972.274 29.129.458 21.407.384 Interest costs

Jumlah (lihat Catatan 29) 451.665.894 172.145.213 229.526.951 151.530.954 101.073.670

Total (see Note 29)

b. Liabilitas imbalan kerja karyawan adalah sebagai

berikut: b. Estimated liabilities for employee benefits is as follows:

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember 2016/ December 31, 2016

31 Desember 2015/ December 31, 2015

31 Desember 2014/ December 31, 2014

Nilai kini liabilitas imbalan pasti 1.798.895.488 994.185.758 536.661.975 345.135.754

The present value of the defined benefit

obligation

266

Page 289: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 56 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

c. Analisis liabilitas diestimasi atas imbalan kerja adalah sebagai berikut:

c. Analysis of estimated liabilities for employee benefits is as follows:

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember 2016/ December 31, 2016

31 Desember 2015/ December 31, 2015

31 Desember 2014/ December 31, 2014

Saldo awal 994.185.758 536.661.975 345.135.754 237.595.829 Beginning balance Penambahan

periode/tahun berjalan 451.665.894 229.526.951 151.530.954 101.073.670

Addition for the period/year

Penghasilan komprehensif lain 353.043.836

227.996.832

39.995.267 6.466.255

Other comprehensive income

Saldo akhir 1.798.895.488 994.185.758 536.661.975 345.135.754 Ending balance

d. Analisis penghasilan komprehensif lain adalah sebagai

berikut: d. Analysis of other comprehensive income are as follows:

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember 2016/ December 31, 2016

31 Desember 2015/ December 31, 2015

31 Desember 2014/ December 31, 2014

Saldo awal tahun 340.587.737 112.590.905 72.595.638 66.129.383 Beginning balance Kerugian aktuaria

tahun berjalan 353.043.836

227.996.832

39.995.267 6.466.255 Actuarial losses for

the year

Saldo akhir tahun (lihat Catatan 23) 693.631.573 340.587.737 112.590.905 72.595.638

Ending balance (see Note 23)

e. Analisis sensitivitas imbalan kerja adalah sebagai

berikut: e. Sensitivity analysis of employee benefits are as follows:

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember 2016/ December 31, 2016

31 Desember 2015/ December 31, 2015

31 Desember 2014/ December 31, 2014

Tingkat Diskonto Discount Rate

Kenaikan suku bunga dalam 100 basis poin (135.426.600) (82.520.724) (44.953.478) (32.111.046)

Increase in interest rate in 100 basis point

Penurunan suku bunga dalam 100 basis poin 155.343.874

94.591.911

51.624.381 37.164.514

Decrease in interest rate in 100 basis point

Tingkat Kenaikan

gaji Salary Increment Rate

Kenaikan suku bunga dalam 100 basis poin 158.709.952 97.861.416 53.802.722 38.478.446

Increase in interest rate in 100 basis point

Penurunan suku bunga dalam 100 basis poin (140.474.594) (86.535.567) (47.438.024) (33.682.747)

Decrease in interest rate in 100 basis point

Manajemen Entitas berpendapat bahwa jumlah penyisihan tersebut adalah memadai untuk memenuhi ketentuan dalam UU No. 13/2003 dan PSAK No. 24 (Revisi 2015).

The management of the Entity believes that the allowance is adequate to meet the requirements of UU No. 13/2003 and PSAK No. 24 (Revised 2015).

267

Page 290: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 57 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

20. MODAL SAHAM 20. CAPITAL STOCK

Rincian pemegang saham dan persentase kepemilikannya pada tanggal 30 September 2017 dan 31 Desember 2016 adalah sebagai berikut:

The details of the Entity’s stockholders and their percentage of ownership as of September 30, 2017 and December 31, 2016 are as follows:

Nilai nominal Rp 100.000 per saham (Rupiah penuh)/

Par value Rp 100,000 per share (Full amount)

Pemegang Saham/Stockholders

Jumlah Saham Ditempatkan dan Disetor Penuh (Lembar)/ Number of Shares Issued and

Fully Paid (Shares) Persentase Kepemilikan/

Percentage of Ownership (%) Jumlah/Total

PT Trinitan Global Pasifik 382.950 85,10 38.295.000.000 Hitachi High Technologies Pte.,

Ltd. 67.050 14,90 6.705.000.000

Jumlah/Total 450.000 100,00 45.000.000.000

Berdasarkan Akta Notaris Manarsar Anita Aroean, S.H., M.Kn No. 47, tanggal 6 April 2016, Pemegang Saham menyetujui peningkatan Modal Dasar Entitas. Akta ini telah disahkan oleh Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia dengan surat keputusannya No. AHU-AH.01.03-0039597, tanggal 13 April 2016. Susunan Pemegang Saham menjadi sebagai berikut:

Based on Actuarial Deed of Manarsar Anita Aroean, S.H., M.Kn., No. 47, dated April 6, 2016, the Stockholders aprroved increases in Entity’s authorized capital stock. This notarial deed was approved by the Minister of Law and Human Rights of Republic of Indonesia in its Decision Letter No. AHU-AH.01.03-0039597 dated, April 13, 2016. This deed changes the Stockholders to:

- PT Matracom Multi Perdana sebanyak 382.950 saham

atau dengan nilai nominal sebesar Rp 38.295.000.000. - PT Matracom Multi Perdana, 382,950 shares with par

value Rp 38,295,000,000. - Hitachi Technologies Pte. Ltd sebanyak 67.050 saham

atau dengan nilai nominal sebesarmRp 6.705.000.000. - Hitachi Technologies Pte. Ltd, 67,050 shares with par

value Rp 6,705,000,000. Berdasarkan Akta Notaris Manarsar Anita Aroean, S.H., M.Kn No. 3 tanggal 2 Maret 2016, PT Matracom Multi Perdana berubah nama menjadi PT Trinitan Global Pasifik. Akta ini telah disahkan oleh Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia dengan surat keputusannya No. AHU-0004912.AH.01.02.Tahun 2016, tanggal 14 Maret 2016.

Based on Actuarial Deed of Manarsar Anita Aroean, S.H., M.Kn., No. 3 dated March 2, 2016, changed its name to PT Trinitan Global Pasifik. This notarial deed was approved by the Minister of Law and Human Rights of Republic of Indonesia in its Decision Letter No. AHU-0004912.AH.01.02.Tahun 2016 dated March 14, 2016.

Rincian pemegang saham dan persentase kepemilikannya pada tanggal 31 Desember 2015 adalah sebagai berikut:

The details of the Entity’s stockholders and their percentage of ownership as of December 31, 2015 are as follows:

Nilai nominal Rp 100.000 per saham (Rupiah penuh)/

Par value Rp 100,000 per share (Full amount)

Pemegang Saham/Stockholders

Jumlah Saham Ditempatkan dan Disetor Penuh (Lembar)/ Number of Shares Issued and

Fully Paid (Shares)

Persentase Kepemilikan/ Percentage of Ownership

(%) Jumlah/Total

PT Matracom Multi Perdana 170.200 85,10 17.020.000.000 Hitachi High Technologies Pte.,

Ltd. 29.800 14,90 2.980.000.000

Jumlah/Total 200.000 100,00 20.000.000.000

268

Page 291: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 58 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

Berdasarkan Akta Notaris Manarsar Anita Aroean, S.H., M.Kn No. 10 tanggal 30 April 2015, yang telah disahkan oleh Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia dengan surat keputusannya No. AHU-AH.01.03-0929199, tanggal 4 Mei 2015, Pemegang Saham menyetujui:

Based on Actuarial Deed of Manarsar Anita Aroean, S.H., M.Kn., No. 10 dated April 30, 2015, that was approved by the Minister of Law and Human Rights of Republic of Indonesia in its Decision Letter No. AHU-AH.01.03-0929199, dated May 4, 2015, the Stockholders approved:

- penjualan seluruh saham PT Trinitan International sebanyak 135.200 saham kepada PT Matracom Multi Perdana.

- Sale of stocks of PT Trinitan International amounting to 135,200 shares to PT Matracom Multi Perdana.

- penjualan seluruh saham Power Dynamic Group Limited sebanyak 35.000 saham kepada PT Matracom Multi Perdana.

- Sale of stocks of Power Dynamic Group Limited amounting to 35,000 shares to PT Matracom Multi Perdana.

Sehingga susunan pemegang saham menjadi sebagai berikut:

Then the details of the Entity’s stockholders are as follows:

- PT Matracom Multi Perdana sebanyak 170.200 saham atau dengan nilai nominal sebesar Rp 17.020.000.000.

- PT Matracom Multi Perdana amounted to 170,200 shares or equivalent with Rp 17,020,000,000.

- Hitachi High Technologies Pte., Ltd. sebanyak 29.800 saham atau dengan nilai nominal sebesar Rp 2.980.000.000.

- Hitachi High Technologies Pte., Ltd amounted to 29,800 shares or equivalent with Rp 2,980,000,000.

Rincian pemegang saham dan persentase kepemilikannya pada tanggal 31 Desember 2014 adalah sebagai berikut:

The details of the Entity’s stockholders and their percentage of ownership as of December 31, 2014 are as follows:

Nilai nominal Rp 100.000 per saham (Rupiah penuh)/

Par value Rp 100,000 per share (Full amount)

Pemegang Saham/Stockholders

Saham Ditempatkan dan Disetor Penuh/

Number of Shares Issued and Fully Paid

Persentase Pemilikan/ Percentage of Ownership

(%) Jumlah/Total

PT Trinitan International 135.200 67,60 13.520.000.000 Power Dynamic Group Limited 35.000 17,50 3.500.000.000 Hitachi High Technologies Pte.,

Ltd. 29.800 14,90 2.980.000.000

Jumlah/Total 200.000 100,00 20.000.000.000

Berdasarkan Akta Notaris Selly Suwignyo, S.H., M.Kn., No. 534, tanggal 7 Pebruari 2014, Pemegang Saham menyetujui peningkatan modal dasar Entitas menjadi sebesar Rp 80.000.000.000 yang terbagi atas 800.000 saham dengan nilai nominal Rp 100.000. Pemegang Saham juga menyetujui peningkatan modal ditempatkan dan disetor penuh sebesar Rp 15.000.000.000 yang terbagi atas 150.000 saham dengan nilai nominal Rp 100.000 yang disetor oleh Hitachi High Technologies Pte., Ltd. sebanyak 22.350 saham atau senilai Rp 2.235.000.000 dan PT Trinitan International sebanyak 127.650 saham atau senilai Rp 12.765.000.000. Akta ini telah disahkan oleh Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Republik Indonesia dengan surat keputusannya No. AHU-11788.AH.01.02.Tahun 2014 tanggal 19 Maret 2014.

Based on Notarial Deed of Selly Suwignyo, S.H., M.Kn., No. 534, dated February 7, 2014, the Stockholders agreed to increase the authorized capital of the Entity to Rp 80,000,000,000 divided into 800,000 shares at par value of Rp 100,000. The Stockholders also agreed to increase the issued and fully paid share capital amounting to Rp 15,000,000,000 which is divided into 150,000 shares with par value of Rp 100,000 paid by Hitachi High Technologies Pte., Ltd. 22,350 shares or equivalent to Rp 2,235,000,000 and PT Trinitan International 127,650 shares or equivalent to Rp 12,765,000,000. The deed was approved by the Minister of Law and Human Rights of Republic of Indonesia in its Decision Letter No. AHU-11788.AH.01.02.Tahun 2014 dated March 19, 2014.

269

Page 292: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 59 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

Susunan Pemegang Saham yang baru adalah sebagai berikut:

New composition of Stockholders are as follows:

- PT Trinitan International sebanyak 135.200 saham atau

dengan nilai nominal sebesar Rp 13.520.000.000. - PT Trinitan International, 135,200 shares with par

value of Rp 13,520,000,000. - Power Dynamic Group Limited sebanyak 35.000 saham

atau dengan nilai nominal sebesar Rp 3.500.000.000. - Power Dynamic Group Limited, 35,000 shares with

par value of Rp 3,500,000,000. - Hitachi High Technologies Pte. Ltd sebanyak 29.800

saham atau dengan nilai nominal sebesar Rp 2.980.000.000.

- Hitachi High Technologies Pte. Ltd, 29,800 shares with par value of Rp 2,980,000,000.

21. MODAL DISETOR LAINNYA 21. OTHER PAID-IN CAPITAL

Rincian modal disetor lainnya adalah sebagai berikut: Details of other paid-in capital are as follows:

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember 2016/ December 31, 2016

31 Desember 2015/ December 31, 2015

31 Desember 2014/ December 31, 2014

PT Trinitan Global Pasifik 32.338.000.000 - - -

PT Trinitan Global Pasifik

Hitachi High Technologies Pte., Ltd. 3.963.400.000 - - -

Hitachi High Technologies Pte., Ltd

Jumlah 36.301.400.000 - - - Total

Berdasarkan Berita Acara Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa tanggal 15 September 2017 yang termuat dalam Surat Keterangan Notaris Garry Dianto, S.H., M.Kn., No. 2/Ket/Not/IX/2017, tanggal 22 September 2017 para pemegang saham telah mengambil keputusan sebagai berikut: 1. Menyetujui penetapan penggunaan laba bersih Entitas

sebagai berikut: a. Sebesar Rp 11.400.000.000 dibagikan sebagai

dividen tunai. b. Sebesar Rp 26.600.000.000 dibagikan sebagai

dividen saham, berdasarkan hal tersebut diterbitkan 266.000 saham dengan nilai nominal Rp 100.000 per saham yang dibagikan kepada pemegang saham sebagai berikut: - PT Trinitan Global Pasifik sebanyak 226.366

saham atau senilai Rp 22.636.600.000.

- Hitachi High Technologies Pte. Ltd. sebanyak 39.634 saham atau senilai Rp 3.963.400.000.

c. Sebesar Rp 100.000.000 sebagai cadangan wajib untuk tahun buku yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2014.

d. Sebesar Rp 100.000.000 sebagai cadangan wajib untuk tahun buku yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015.

Based on the Minutes of Extra Ordinary General Meeting of Stockholders dated September 15, 2017 contained in Notarial Letter of Garry Dianto, S.H., M.Kn., No. 2/Ket/ Not/IX/2017, dated September 22, 2017, the stockholders had taken the decision as follows:

1. Approve the use of the Entity's net profit as follows: a. Rp 11,400,000,000 was distributed as cash dividend.

b. Rp 26,600,000,000 is distributed as stock dividend,

based on this matter, the Entity issue a 266,000 shares with par value of Rp 100,000 per share distributed to the stockholders as follows:

- PT Trinitan Global Pasifik 226,366 shares or

equivalent to Rp 22,636,600,000.

- Hitachi High Technologies Pte. Ltd. amounting to 39,634 shares or equivalent to Rp 3,963,400,000.

c. Rp 100,000,000 as mandatory reserve for the financial year ended on December 31, 2014.

d. Rp 100,000,000 as mandatory reserve for the financial year ended on December 31, 2015.

270

Page 293: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 60 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

e. Sebesar Rp 100.000.000 sebagai cadangan wajib untuk tahun buku yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016.

f. Sebesar Rp 417.243.815 ditetapkan sebagai laba ditahan.

2. Menyetujui peningkatan modal dasar dari Rp 80.000.000.000 menjadi Rp 325.000.000.000.

3. Menyetujui peningkatan modal ditempatkan dan disetor penuh dari Rp 45.000.000.000 menjadi Rp 81.301.400.000 serta perubahan nilai nominal saham dari Rp 100.000 menjadi Rp 100. Peningkatan modal ditempatkan dan disetor penuh sebesar Rp 36.301.400.000 dilakukan dengan cara sebagai berikut: - Pembagian dividen saham seperti yang telah

disebutkan sebelumnya. - Penyetoran tunai yang dilakukan dan diambil

bagian oleh PT Trinitan Global Pasifik sebesar Rp 9.701.400.000.

Pernyataan Keputusan Rapat Umum Pemegang Saham tersebut telah diaktakan melalui akta No. 63, tanggal 13 Oktober 2017 oleh Leolin Jayayanti, S.H., M.Kn., notaris di Jakarta, dan telah mendapatkan pengesahan dari Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia dengan surat keputusannya No. AHU-0021944.AH.01.02.TAHUN 2017, tanggal 23 Oktober 2017 (lihat Catatan 41).

e. Rp 100,000,000 as mandatory reserve for the financial year ended on December 31, 2016.

f. Rp 417,243,815 is determine as retained earnings.

2. Approve the increase in authorized capital from Rp 80,000,000,000 to Rp 325,000,000,000.

3. Approved the increase in the issued and fully paid capital from Rp 45,000,000,000 to Rp 81,301,400,000 and the change in par value of share from Rp 100,000 to Rp 100. The increase in issued and fully paid capital amounting to Rp 36,301,400,000 is done as follows:

- Distribution of stock dividends as mentioned above.

- The cash deposit made and portion taken by PT Trinitan Global Pasifik amounting to Rp 9,701,400,000.

The Declaration of the resolution of the General Meeting of Stockholders had been notarized by deed No. 63, dated October 13, 2017 of Leolin Jayayanti, S.H., M.Kn., notary in Jakarta and was approved by the Minister of Law and Human Rights of Republic of Indonesia in its Decision Letter No. AHU-0021944.AH.01.02.TAHUN 2017, dated October 23, 2017 (see Note 41).

22. DIVIDEN 22. DIVIDENDS

Entitas membagikan dividen tunai sebesar Rp 11.400.000.000 dan dividen saham sebesar Rp 26.600.000.000 untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2017 berdasarkan Berita Acara Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa tanggal 15 September 2017 yang termuat dalam Surat Keterangan Notaris Garry Dianto, S.H., M.Kn., Nomor 2/Ket/Not/IX/2017, tanggal 22 September 2017 (lihat Catatan 20 dan 41).

The Entity distributed cash dividends amounting to Rp 11,400,000,000 and stock dividends amounting to Rp 26,600,000,000 for the nine-month period ended September 30, 2017 based on the Minutes of Extraordinary General Meeting of Stockholders dated September 15, 2017 contained in Notarial Letter of Garry Dianto, S.H., M.Kn., No. 2/Ket/ Not/IX/2017, dated September 22, 2017 (see Notes 20 and 41).

271

Page 294: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 61 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

23. KOMPONEN EKUITAS LAINNYA 23. OTHER EQUITY COMPONENTS

Akun ini terdiri dari: This account consists of:

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember 2016/ December 31, 2016

31 Desember 2015/ December 31, 2015

31 Desember 2014/ December 31, 2014

Kerugian aktuaria (lihat Catatan 19) (693.631.573) (340.587.737) (112.590.905) (72.595.638)

Actuarial loss (see Note 19)

Pajak penghasilan terkait pos yang tidak akan direklasifikasi ke laba rugi 173.407.894 85.146.935 28.147.727

18.148.910

Income tax related to item not to be reclassified to

profit or loss

Jumlah (520.223.679) (255.440.802) (84.443.178) (54.446.728) Total

24. KEPENTINGAN NONPENGENDALI 24. NON-CONTROLLING INTEREST

Akun kepentingan nonpengendali adalah sebagai berikut: Non-controlling interest account are as follows:

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember 2016/ December 31, 2016

31 Desember 2015/ December 31, 2015

31 Desember 2014/ December 31, 2014

Jackson Tandiono 24.770.000 - - - Jackson Tandiono

25. PENJUALAN BERSIH 25. NET SALES

a. Rincian penjualan bersih adalah sebagai berikut: a. Details of net sales are as follows:

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

30 September 2016/ September 30, 2016 (Sembilan Bulan/

Nine Months) (Tidak Diaudit/

Unaudited)

31 Desember 2016/ December 31, 2016

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2015/ December 31, 2015

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2014/ December 31, 2014

(Satu Tahun/ One Year)

Penjualan

315.197.571.623

170.712.510.604

333.217.027.422

302.104.022.801

220.122.249.086 Sales Diskon penjualan (274.011.081) (2.434.449.866) (3.953.679.869) - - Sales discounts

Jumlah 314.923.560.542 168.278.060.738 329.263.347.553 302.104.022.801 220.122.249.086 Total

Diskon penjualan merupakan diskon penjualan atas produk inverter. Pada tahun 2016, Entitas menjadi distributor utama produk inverter dari salah satu merk dagang yang menerapkan diskon penjualan yang besar. Pada tahun 2017, Entitas telah mengurangi penjualan produk inverter tersebut, sehingga diskon penjualan untuk periode selanjutnya dapat menurun dibandingkan dengan tahun 2016.

Sales discounts are sales discounts on inverter products. In 2016, the Entity become main distributor of inverter products from a trademarks that impose large sales discounts. By 2017, the Entityhave reduced sales of such inverter products, so sales discounts for next periods may decrease compared to 2016.

272

Page 295: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 62 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

b. Rincian penjualan bersih berdasarkan sifat hubungan adalah sebagai berikut:

b. Details of net sales based on nature of relationship are as follows:

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

30 September 2016/ September 30, 2016 (Sembilan Bulan/

Nine Months) (Tidak Diaudit/

Unaudited)

31 Desember 2016/ December 31, 2016

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2015/ December 31, 2015

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2014/ December 31, 2014

(Satu Tahun/ One Year)

Pihak berelasi (lihat Catatan 33) 48.391.144.139 85.795.465.163 125.653.332.125 61.193.032.146 44.382.029.519

Related parties (see Note 33)

Pihak ketiga 266.532.416.403 82.482.595.575 203.610.015.428 240.910.990.655 175.740.219.567 Third parties

Jumlah 314.923.560.542 168.278.060.738 329.263.347.553 302.104.022.801 220.122.249.086 Total

c. Rincian penjualan bersih berdasarkan jenis produk

adalah sebagai berikut: c. Details of net sales based on type of products are as

follows:

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

30 September 2016/ September 30, 2016 (Sembilan Bulan/

Nine Months) (Tidak Diaudit/

Unaudited)

31 Desember 2016/ December 31, 2016

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2015/ December 31, 2015

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2014/ December 31, 2014

(Satu Tahun/ One Year)

Panel surya 144.524.326.497 53.942.950.771 106.720.660.452 85.670.869.567 65.031.356.603 Solar panel Baterai 103.816.605.157 70.014.991.633 137.016.232.125 136.290.741.969 99.871.791.399 Battery Solar system 44.155.553.420 29.463.815.216 56.513.536.515 53.149.461.084 35.469.364.411 Solar system Inverter 13.610.743.132 8.825.368.223 17.587.638.211 16.533.377.034 12.729.542.214 Inverter LED 1.234.286.527 753.866.862 1.428.160.031 1.307.446.643 877.524.307 LED Supporting

products 7.582.045.809 5.277.068.033 9.997.120.219 9.152.126.504 6.142.670.152 Supporting

products

Jumlah 314.923.560.542 168.278.060.738 329.263.347.553 302.104.022.801 220.122.249.086 Total

d. Penjualan yang melebihi 10% dari jumlah penjualan

bersih adalah sebagai berikut: d. Sales which represent more than 10% of the total net

sales are as follows:

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

30 September 2016/ September 30, 2016 (Sembilan Bulan/

Nine Months) (Tidak Diaudit/

Unaudited)

31 Desember 2016/ December 31, 2016

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2015/ December 31, 2015

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2014/ December 31, 2014

(Satu Tahun/ One Year)

Pihak berelasi (lihat Catatan 33):

Related parties (see Note 33):

PT Matra Mandiri Prima

43.609.971.791

69.832.648.746

92.436.278.137

43.466.021.977

44.318.305.664

PT Matra Mandiri Prima

Pihak ketiga: Third parties: Upsolar Global

Co.,Ltd 49.301.515.354 - - - - Upsolar Global

Co.,Ltd Carmanah

Technologies Corp.

33.891.907.993

-

-

-

-

Carmanah Technologies Corp.

PT Industri Telekomunikasi Indonesia

-

28.573.546.408

42.978.596.840

-

-

PT Industri Telekomunikasi

Indonesia PT Surya Energy

Indotama

-

-

-

-

35.901.659.280 PT Surya Energy

Indotama

Sub-jumlah 83.193.423.347 28.573.546.408 42.978.596.840 - 35.901.659.280 Sub-total

Jumlah

126.803.395.138

98.406.195.154

135.414.874.977

43.466.021.977

80.219.964.944 Total

273

Page 296: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 63 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

26. BEBAN POKOK PENJUALAN 26. COST OF GOODS SOLD

a. Rincian beban pokok penjualan adalah sebagai berikut:

a. Details of cost of goods sold are as follows:

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

30 September 2016/ September 30, 2016 (Sembilan Bulan/

Nine Months) (Tidak Diaudit/

Unaudited)

31 Desember 2016/ December 31, 2016

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2015/ December 31, 2015

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2014/ December 31, 2014

(Satu Tahun/ One Year)

Persediaan bahan baku Raw materials Awal

periode/tahun 39.909.606.018 44.047.967.910 44.047.967.910 4.598.867.620 5.146.570.013 At beginning of period/

year Pembelian bersih 256.667.208.634 124.470.222.817 290.786.425.322 366.211.024.399 196.054.068.166 Net purchase Akhir

periode/tahun (9.572.188.845) (37.533.294.248) (39.909.606.018) (44.047.967.910) (4.598.867.620) At end of period/

year

Pemakaian bahan baku 287.004.625.807 130.984.896.479 294.924.787.214 326.761.924.109 196.601.770.559 Raw materials used

Persediaan bahan

penolong Supporting materials Awal

periode/tahun 20.164.502 329.009.833 329.009.833 16.696.207 17.631.195 At beginning of period/

year Pembelian bersih 2.140.324.246 272.167.877 349.174.335 791.666.445 284.327.402 Net purchase Akhir

periode/tahun (997.686.155) (30.451.628) (20.164.502) (329.009.833) (16.696.207) At end of period/

year

Pemakaian bahan penolong 1.162.802.593 570.726.082 658.019.666 479.352.819 285.262.390

Supporting materials used

Tenaga kerja langsung 2.052.901.057 1.570.241.456 2.700.036.484 576.389.222 548.942.116 Direct labor

Beban pabrikasi Manufacturing

overhead Penyusutan 3.291.320.054 867.392.923 975.862.272 759.596.307 588.834.392 Depreciation Beban impor 1.342.370.918 2.295.262.533 2.922.836.635 884.243.372 1.434.486.754 Import costs Bea masuk 700.557.000 227.701.000 426.009.000 - - Import duties Pengiriman 28.429.011 153.822.200 195.205.619 193.393.480 242.307.951 Shipping

Jumlah beban pabrikasi 5.362.676.983 3.544.178.656 4.519.913.526 1.837.233.159 2.265.629.097

Total manufacturing overhead

Jumlah beban pokok produksi 295.583.006.440 136.670.042.673 302.802.756.890 329.654.899.309 199.701.604.162

Total cost of goods manufactured

Persediaan barang jadi Finished goods Awal

periode/tahun 106.239.549.658 81.896.000.720 81.896.000.720 3.374.855.146 3.391.586.679 At beginning of period/

year Akhir

periode/tahun (152.661.970.219) (84.201.903.059) (106.239.549.658) (81.896.000.720) (3.374.855.146) At end of period/

year

Beban Pokok Penjualan 249.160.585.879 134.364.140.334 278.459.207.952 251.133.753.735 199.718.335.695 Cost of Goods Sold

274

Page 297: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 64 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

b. Pembelian yang melebihi 10% dari jumlah pembelian bersih adalah sebagai berikut:

b. Purchases which represent more than 10% of the total net purchases are as follows:

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

30 September 2016/ September 30, 2016 (Sembilan Bulan/

Nine Months) (Tidak Diaudit/

Unaudited)

31 Desember 2016/ December 31, 2016

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2015/ December 31, 2015

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2014/ December 31, 2014

(Satu Tahun/ One Year)

Pihak berelasi (lihat Catatan 33):

Related parties (see Note 33:)

PT Nipress Tbk 103.237.178.027 107.050.453.038 212.762.381.237 265.408.198.955 81.727.714.880 PT Nipress Tbk Pihak ketiga: Third parties: PT Schneider

Indonesia - 15.576.556.435 - - - PT Schneider

Indonesia

Jumlah 103.237.178.027 122.627.009.473 212.762.381.237 265.408.198.955 81.727.714.880 Total

27. PENDAPATAN LAIN-LAIN 27. OTHER INCOME Akun ini terdiri dari: This account consists of:

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

30 September 2016/ September 30, 2016 (Sembilan Bulan/

Nine Months) (Tidak Diaudit/

Unaudited)

31 Desember 2016/ December 31, 2016

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2015/ December 31, 2015

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2014/ December 31, 2014

(Satu Tahun/ One Year)

Pendapatan bunga 731.747.220 173.629.176 1.947.377.896 131.002.905 51.293.341 Interest income

Laba selisih kurs

375.876.590 - - - - Gain on foreign

exchange Lain-lain 1.300.000 3.214.999.241 3.614.356.545 1.568.097.180 923.716.520 Others

Jumlah 1.108.923.810 3.388.628.417 5.561.734.441 1.699.100.085 975.009.861 Total

28. BEBAN PENJUALAN 28. SELLING EXPENSES Akun ini terdiri dari: This account consists of:

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

30 September 2016/ September 30, 2016 (Sembilan Bulan/

Nine Months) (Tidak Diaudit/

Unaudited)

31 Desember 2016/ December 31, 2016

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2015/ December 31, 2015

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2014/ December 31, 2014

(Satu Tahun/ One Year)

Pemasaran 1.622.974.520 1.891.496.827 2.043.017.658 974.388.372 760.391.163 Marketing Ekspor 1.133.140.725 229.110.865 348.726.224 Export Representasi 1.056.469.602 829.739.424 829.739.424 813.307.223 - Entertainment Pengiriman 767.590.063 654.537.885 1.002.664.366 193.393.479 - Shipment

Bensin, parkir dan tol 252.842.256 268.527.405 349.724.268 298.909.416 244.701.832 Gasoline, parking and

tolls

Jumlah 4.833.017.166 3.873.412.406 4.573.871.940 2.279.998.490 1.005.092.995 Total

275

Page 298: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 65 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

29. BEBAN UMUM DAN ADMINISTRASI 29. GENERAL AND ADMINISTRATIVE EXPENSES Akun ini terdiri dari: This account consists of:

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

30 September 2016/ September 30, 2016 (Sembilan Bulan/

Nine Months) (Tidak Diaudit/

Unaudited)

31 Desember 2016/ December 31, 2016

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2015/ December 31, 2015

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2014/ December 31, 2014

(Satu Tahun/ One Year)

Keperluan kantor 12.715.365.963 6.954.742.558 7.346.616.013 15.153.216.778 1.740.044.302 Office expenses Gaji dan tunjangan 6.510.408.193 3.148.180.123 4.256.463.497 2.010.129.940 2.178.723.100 Salaries and allowances Jasa profesional 1.672.953.000 2.055.895.872 2.090.895.872 668.500.000 319.420.500 Professional fee Penyusutan

(lihat Catatan 11) 1.026.448.171 773.625.582 870.369.124 701.286.302 556.913.865 Depreciation

(see Note 11) Sewa bangunan

(lihat Catatan 33) 1.025.000.000 500.000.000 1.500.000.000 1.650.000.000 1.375.000.000 Building rent

(see Note 33) Imbalan kerja

(lihat Catatan 19) 451.665.894 172.145.213 229.526.951 151.530.954 101.073.670 Employee benefits

(see Note 19) Perbaikan dan

pemeliharaan 227.841.035 381.509.184 447.571.213 673.183.234 120.120.107 Repair and maintenance Amortisasi aset tidak

lancar lainnya 213.369.000 213.369.000 267.904.719 294.298.698 - Amortization of other non-current assets

Pengiriman, pos dan materai 12.468.143 15.857.706 18.434.706 19.916.000 17.065.636

Shipping, postage and stamp

Jumlah 23.855.519.399 14.215.325.238 17.027.782.095 21.322.061.906 6.408.361.180 Total

30. BEBAN KEUANGAN 30. FINANCE CHARGES

Akun ini terdiri dari: This account consists of:

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

30 September 2016/ September 30, 2016 (Sembilan Bulan/

Nine Months) (Tidak Diaudit/

Unaudited)

31 Desember 2016/ December 31, 2016

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2015/ December 31, 2015

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2014/ December 31,

2014 (Satu Tahun/

One Year)

Bunga 9.453.638.169 6.801.536.985 14.256.942.806 4.488.034.677 2.666.492.838 Interest Amortisasi provisi 56.730.789 65.697.335 86.204.369 - - Amortization provision

Jumlah 9.510.368.958 6.867.234.320 14.343.147.175 4.488.034.677 2.666.492.838 Total

Mutasi biaya provisi dari fasilitas utang bank jangka panjang adalah sebagai berikut:

Movements of provision expense from long-term loan facilities are as follow:

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

30 September 2016/ September 30, 2016 (Sembilan Bulan/

Nine Months) (Tidak Diaudit/

Unaudited)

31 Desember 2016/ December 31, 2016

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2015/ December 31, 2015

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2014/ December 31,

2014 (Satu Tahun/

One Year)

Saldo awal 188.455.633 274.660.000 274.660.000 - - Beginning balance Penambahan - - - 274.660.000 - Addition Pengurangan 56.730.789 65.697.335 86.204.369 - - Deduction

Saldo akhir 131.724.844 208.962.665 188.455.631 274.660.000 - Ending balance

276

Page 299: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 66 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

31. BEBAN LAIN-LAIN 31. OTHER EXPENSES Akun ini terdiri dari: This account consists of:

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

30 September 2016/ September 30, 2016 (Sembilan Bulan/

Nine Months) (Tidak Diaudit/

Unaudited)

31 Desember 2016/ December 31, 2016

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2015/ December 31, 2015

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2014/ December 31,

2014 (Satu Tahun/

One Year)

Beban administrasi bank 1.443.334.755 394.988.300 1.154.448.598 852.053.917 222.694.925 Bank administration Rugi selisih kurs - 801.600.000 894.774.371 13.621.376.744 817.979.170 Loss on foreign exchange Lain-lain 1.597.775.709 414.426.295 460.733.199 26.575.623 25.056.356 Others

Jumlah 3.041.110.464 1.611.014.595 2.509.956.168 14.500.006.284 1.065.730.451 Total

32. LABA PER SAHAM DASAR 32. BASIC EARNINGS PER SHARE Akun ini terdiri dari: This account consists of:

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

30 September 2016/ September 30, 2016 (Sembilan Bulan/

Nine Months) (Tidak Diaudit/

Unaudited)

31 Desember 2016/ December 31, 2016

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2015/ December 31, 2015

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2014/ December 31,

2014 (Satu Tahun/

One Year)

Laba periode/tahun berjalan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk 19.126.733.291 8.061.369.142 13.396.024.158 7.719.203.687 7.885.435.090

Income for the period/ year that can be

attributed to owners of the parent entity

Rata-rata tertimbang saham 450.000 362.088 384.247 200.000 184.753

Weighted average number of shares

Laba per saham dasar 42.504 22.264 34.863 38.596 42.681 Basic earnings per share

33. SALDO DAN TRANSAKSI SIGNIFIKAN DENGAN PIHAK-PIHAK YANG BERELASI

33. BALANCES AND SIGNIFICANT TRANSACTIONS WITH RELATED PARTIES

Sifat hubungan dengan pihak-pihak yang berelasi adalah sebagai berikut:

Nature of relationship with related parties are as follows:

Sifat Hubungan Pihak-pihak Berelasi/

Related Parties Nature of Relationship

Pemegang saham yang sama dengan Entitas PT Matra Mandiri Prima Same stockholder with the Entity

PT Tripilar Bumi Lestari PT Global Packaging System PT Hitachi High-Technologies Indonesia Manajemen kunci yang sama dengan

Enitas

PT Nipress Tbk Same key management with the Entity PT Garda Persada Direktur utama Jackson Tandiono President director Komisaris Richard Tandiono Commissioner Manajemen dan karyawan kunci Komisaris dan Direksi/

Commisioners and Directors Management and employees

277

Page 300: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 67 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

Transaksi dan saldo signifikan dengan pihak berelasi adalah sabagai berikut:

Significant transactions and balances with related parties are as follows:

a. Entitas melakukan transaksi penjualan dengan PT Matra

Mandiri Prima, Entitas afiliasi. Saldo yang timbul dari transaksi tersebut disajikan sebagai akun “Piutang Usaha – Pihak Berelasi” masing-masing pada periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2017 dan untuk tahun yang berakhir pada tanggal-tanggal 31 Desember 2016, 2015 dan 2014.

a. The Entity performed selling transactions with PT Matra Mandiri Prima, Affiliated entities. The outstanding balances from the transactions are presented as “Trade Receivables – Related Parties” for the nine-month periods ended September 30, 2017 and for the years ended December 31, 2016, 2015 and 2014.

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

31 Desember / December 31, (Satu tahun/ One year)

2016 2015 2014

Penjualan 43.609.971.791 92.436.278.137 43.466.021.977 44.318.305.664 Selling Persentase dari

penjualan bersih 13,85% 28,07% 14,39% 20,13% Percentage from net-sales Piutang usaha (lihat

Catatan 6) 57.998.055.970 68.391.342.666 34.535.208.684 11.434.212.000 Trade receivables (see Note 6) Persentase dari jumlah

aset 12,93% 19,51% 12,66% 14,33% Percentages from total assets

b. Entitas melakukan transaksi penjualan dengan PT Garda Persada, Entitas afiliasi. Saldo yang timbul dari transaksi tersebut disajikan sebagai akun “Piutang Usaha – Pihak Berelasi” masing-masing pada periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2017 dan untuk tahun yang berakhir pada tanggal-tanggal 31 Desember 2016, 2015 dan 2014.

b. The Entity performed selling transactions with PT Garda Persada, Affiliated entities. The outstanding balances from the transactions are presented as “Trade Receivables – Related Parties” for the nine-month periods ended September 30, 2017 and for the years ended December 31, 2016, 2015 and 2014.

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

31 Desember / December 31, (Satu tahun/ One year)

2016 2015 2014

Penjualan 4.357.580.023 33.076.311.238 16.965.241.078 28.145.455 Selling Persentase dari

penjualan bersih 1,38% 10,05% 5,62% 0,01% Percentage from net-sales Piutang usaha (lihat

Catatan 6) 3.702.189.542 531.001.836 3.440.335.113 14.850.000 Trade receivables (see Note 6) Persentase dari jumlah

aset 0,83% 0,15% 1,26% 0,02% Percentages from total assets

c. Entitas melakukan transaksi penjualan dengan PT Nipress Tbk, Entitas afiliasi. Saldo yang timbul dari transaksi tersebut disajikan sebagai akun “Piutang Usaha – Pihak Berelasi” masing-masing pada periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2017 dan untuk tahun yang berakhir pada tanggal-tanggal 31 Desember 2016, 2015 dan 2014.

c. The Entity performed selling transactions with PT Nipress Tbk, Affiliated entities. The outstanding balances from the transactions are presented as “Trade Receivables – Related Parties” for the nine-month periods ended September 30, 2017 and for the years ended December 31, 2016, 2015 and 2014.

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

31 Desember / December 31, (Satu tahun/ One year)

2016 2015 2014

Penjualan 423.592.325 100.434.750 761.769.091 - Selling Persentase dari

penjualan bersih 0,13% 0,03% 0,25% - Percentage from net-sales Piutang usaha (lihat

Catatan 6) 149.621.952 100.434.750 62.429.750 - Trade receivables (see Note 6)

278

Page 301: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 68 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

31 Desember / December 31, (Satu tahun/ One year)

2016 2015 2014

Persentase dari jumlah aset 0,03% 0,03% 0,02% - Percentages from total assets

d. Entitas melakukan transaksi penjualan dengan

PT Hitachi High-Technologies Indonesia, Entitas afiliasi. Saldo yang timbul dari transaksi tersebut disajikan sebagai akun “Piutang Usaha – Pihak Berelasi” masing-masing pada periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2017 dan untuk tahun yang berakhir pada tanggal-tanggal 31 Desember 2016, 2015 dan 2014.

d. The Entity performed selling transactions with PT Hitachi High-Technologies Indonesia, Affiliated entities. The outstanding balances from the transactions are presented as “Trade Receivables – Related Parties” for the nine-month periods ended September 30, 2017 and for the years ended December 31, 2016, 2015 and 2014.

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

31 Desember / December 31, (Satu tahun/ One year)

2016 2015 2014

Penjualan - 40.308.000 - 35.578.400 Selling Persentase dari

penjualan bersih - 0,01% - 0,02% Percentage from net-sales Piutang Usaha (lihat

Catatan 6) - 40.308.000 - 34.743.280 Trade receivables (see Note 6) Persentase dari jumlah

aset - 0,01% - 0,04% Percentages from total assets

e. Entitas melakukan transaksi keuangan kepada PT Matra Mandiri Prima. Tidak terdapat jaminan dan garansi yang diberikan atau diterima terkait dengan transaksi ini. Transaksi ini tidak dikenai bunga dan tidak ditentukan jatuh temponya. Saldo yang timbul sehubungan dengan transaksi tersebut disajikan sebagai akun “Piutang Lain-lain – Pihak Berelasi” dalam laporan posisi keuangan konsolidasi (lihat Catatan 7).

e. The Entity had financial transactions with PT Matra Mandiri Prima. There are no guarantees and warranties given or received related to these transactions. These transactions are non-interest bearing and have no maturity date. The balances of these transactions are presented as “Other Receivables – Related Parties” in the consolidated statements of financial position (see Note 7).

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember / December 31

2016 2015 2014

Piutang lain-lain 5.000.000.000 - - - Other receivables Persentase dari jumlah

aset 1,1% - - - Percentages from total assets

f. SEI, Entitas Anak melakukan transaksi keuangan kepada Jackson Tandiono. Tidak terdapat jaminan dan garansi yang diberikan atau diterima terkait dengan transaksi ini. Transaksi ini tidak dikenai bunga dan tidak ditentukan jatuh temponya. Saldo yang timbul sehubungan dengan transaksi tersebut disajikan sebagai akun “Piutang Lain-lain – Pihak Berelasi” dalam laporan posisi keuangan konsolidasi (lihat Catatan 7).

f. SEI, Subsidiary had financial transactions with Jackson Tandiono. There are no guarantees and warranties given or received related to these transactions. These transactions are non-interest bearing and have no maturity date. The balances of these transactions are presented as “Other Receivables – Related Parties” in the consolidated statements of financial position (see Note 7).

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember / December 31

2016 2015 2014

Piutang lain-lain 2.254.500.000 - - - Other receivables Persentase dari jumlah

aset 0,50% - - - Percentages from total assets

279

Page 302: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 69 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

g. Entitas melakukan transaksi keuangan kepada PT Tripilar Bumi Lestari. Tidak terdapat jaminan dan garansi yang diberikan atau diterima terkait dengan transaksi ini. Transaksi ini tidak dikenai bunga dan tidak ditentukan jatuh temponya. Saldo yang timbul sehubungan dengan transaksi tersebut disajikan sebagai akun “Piutang Lain-lain – Pihak Berelasi” dalam laporan posisi keuangan konsolidasi (lihat Catatan 7).

g. The Entity had financial transactions with PT Tripilar Bumi Lestari. There are no guarantees and warranties given or received related to these transactions. These transactions are non-interest bearing and have no maturity date. The balances of these transactions are presented as “Other Receivables – Related Parties” in the consolidated statements of financial position (see Note 7).

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember / December 31

2016 2015 2014

Piutang lain-lain - 5.000.000.000 5.000.000.000 - Other receivables Persentase dari jumlah

aset - 1,43% 1,83% - Percentages from total assets

h. Pada tahun 2015, Entitas melakukan transaksi usaha dengan PT Matra Mandiri Prima berupa pemberian uang muka pembelian. Saldo yang timbul sehubungan dengan transaksi tersebut sebesar Rp 7.000.000.000 pada tanggal 31 Desember 2015 disajikan sebagai akun “Uang Muka Pembelian” dalam laporan posisi keuangan konsolidasi (lihat Catatan 9).

h. In 2015, the Entity had business transactions with PT Matra Mandiri Prima by giving advances for purchases. The balances of this transaction amounting to Rp 7,000,000,000 as of December 31, 2015 are presented as “Advances for Purchases” in the consolidated statements of financial position (see Note 9).

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember / December 31

2016 2015 2014

Uang muka pembelian - - 7.000.000.000 - Advances for purchases Persentase dari jumlah

aset - - 2,57% - Percentages from total assets

i. Entitas melakukan transaksi pembelian dengan PT Nipress Tbk, Entitas afiliasi. Saldo yang timbul dari transaksi tersebut disajikan sebagai akun “Utang Usaha – Pihak Berelasi” masing-masing pada periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2017 dan untuk tahun yang berakhir pada tanggal-tanggal 31 Desember 2016, 2015 dan 2014.

i. The Entity performed purchase transactions with PT Nipress Tbk, Affiliated entities. The outstanding balances from the transactions are presented as “Trade Payables – Related Parties” for the nine-month periods ended September 30, 2017 and for the years ended December 31, 2016, 2015 and 2014.

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

31 Desember / December 31, (Satu tahun/ One year)

2016 2015 2014

Pembelian 103.237.178.027 212.762.381.237 265.408.198.955 81.727.714.880 Purchase Persentase dari

pembelian bersih 39,89% 73,08% 72,32% 41,63% Percentage from net

purchasing Utang usaha (lihat

Catatan 13) 60.871.388.663 29.914.953.870 33.188.817.461 23.350.775.680 Trade payables (see Note 13) Persentase dari jumlah

liabilitas 17,49% 11,20% 14,58% 45,12% Percentages from total liabilities

j. Entitas melakukan transaksi pembelian dengan PT Global Packaging System, Entitas afiliasi. Saldo yang timbul dari transaksi tersebut disajikan sebagai akun “Utang Usaha – Pihak Berelasi” masing-masing pada periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2017 dan untuk tahun yang berakhir pada tanggal-tanggal 31 Desember 2016, 2015 dan 2014.

j. The Entity performed purchase transactions with PT Global Packaging System, Affiliated entities. The outstanding balances from the transactions are presented as “Trade Payables – Related Parties” for the nine-month periods ended September 30, 2017 and for the years ended December 31, 2016, 2015 and 2014.

280

Page 303: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 70 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

31 Desember / December 31, (Satu tahun/ One year)

2016 2015 2014

Pembelian 344.700.104 - 138.244.110 - Purchase Persentase dari

pembelian bersih 0,13% - 0,04% - Percentage from net

purchasing Utang usaha (lihat

Catatan 13) 131.006.342 - 11.649.000 - Trade payables (see Note 13) Persentase dari jumlah

liabilitas 0,04% - 0,01% - Percentages from total liabilities

k. Entitas melakukan transaksi pembelian dengan PT Matra Mandiri Prima, Entitas afiliasi. Saldo yang timbul dari transaksi tersebut disajikan sebagai akun “Utang Usaha – Pihak Berelasi” masing-masing pada periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2017 dan untuk tahun yang berakhir pada tanggal-tanggal 31 Desember 2016, 2015 dan 2014.

k. The Entity performed purchase transactions with PT Matra Mandiri Prima, Affiliated entities. The outstanding balances from the transactions are presented as “Trade Payables – Related Parties” for the nine-month periods ended September 30, 2017 and for the years ended December 31, 2016, 2015 and 2014.

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

31 Desember / December 31, (Satu tahun/ One year)

2016 2015 2014

Pembelian 204.310.000 - - - Purchase Persentase dari

pembelian bersih 0,08% - - - Percentage from net

purchasing Utang usaha (lihat

Catatan 13) 177.331.000 - - - Trade payables (see Note 13) Persentase dari jumlah

liabilitas 0,05% - - - Percentages from total liabilities

l. Entitas melakukan transaksi pembelian dengan PT Tripilar Bumi lestari, Entitas afiliasi. Saldo yang timbul dari transaksi tersebut disajikan sebagai akun “Utang Usaha – Pihak Berelasi” masing-masing pada periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2017 dan untuk tahun yang berakhir pada tanggal-tanggal 31 Desember 2016, 2015 dan 2014.

l. The Entity performed purchase transactions with PT Tripilar Bumi Lestari, Affiliated entities. The outstanding balances from the transactions are presented as “Trade Payables – Related Parties” for the nine-month periods ended September 30, 2017 and for the years ended December 31, 2016, 2015 and 2014.

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

31 Desember / December 31, (Satu tahun/ One year)

2016 2015 2014

Pembelian - - 2.500.000.000 50.000.000 Purchase Persentase dari

pembelian bersih - - 0,68% 0,03% Percentage from net

purchasing Utang usaha (lihat

Catatan 13) - - 2.500.000.000 50.000.000 Trade payables (see Note 13) Persentase dari jumlah

liabilitas - - 1,10% 0,10% Percentages from total liabilities

m. Entitas melakukan transaksi pembelian dengan PT Hitachi High-Technologies Indonesia, Entitas afiliasi. Saldo yang timbul dari transaksi tersebut disajikan sebagai akun “Utang Usaha – Pihak Berelasi” masing-masing pada periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2017 dan untuk tahun yang berakhir pada tanggal-tanggal 31 Desember 2016, 2015 dan 2014.

m. The Entity performed purchase transactions with PT Hitachi High-Technologies Indonesia, Affiliated entities. The outstanding balances from the transactions are presented as “Trade Payables – Related Parties” for the nine-month periods ended September 30, 2017 and for the years ended December 31, 2016, 2015 and 2014.

281

Page 304: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 71 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

31 Desember / December 31, (Satu tahun/ One year)

2016 2015 2014

Pembelian - - - 1.938.774.000 Purchase Persentase dari

pembelian bersih - - - 0,99% Percentage from net

purchasing Utang usaha (lihat

Catatan 13) - - - 775.509.600 Trade payables (see Note 13) Persentase dari jumlah

liabilitas - - - 1,50% Percentages from total liabilities

n. Entitas melakukan transaksi keuangan dengan PT Nipress Tbk. Saldo yang timbul sehubungan dengan transaksi tersebut disajikan sebagai akun “Utang Lain-lain – Pihak Berelasi” dalam laporan posisi keuangan konsolidasi (lihat Catatan 14).

n. The Entity had financial transactions with PT Nipress Tbk. The balances of this transaction are presented as “Other Payables – Related Parties” in the consolidated statements of financial position (see Note 14).

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember / December 31

2016 2015 2014

Utang lain-lain 21.700.000.000 - - - Other payables Persentase dari jumlah

liabilitas 6,24% - - - Percentages from total

liabilities

o. Entitas melakukan transaksi keuangan dengan Jackson Tandiono. Saldo yang timbul sehubungan dengan transaksi tersebut disajikan sebagai akun “Utang Lain-lain – Pihak Berelasi” dalam laporan posisi keuangan konsolidasi (lihat Catatan 14).

o. The Entity had financial transactions with Jackson Tandiono. The balances of this transaction are presented as “Other Payables – Related Parties” in the consolidated statements of financial position (see Note 14).

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember / December 31

2016 2015 2014

Utang lain-lain 175.000.000 - - - Other payables Persentase dari jumlah

liabilitas 0,05% - - - Percentages from total

liabilities

p. Entitas melakukan transaksi keuangan dengan Richard Tandiono. Saldo yang timbul sehubungan dengan transaksi tersebut disajikan sebagai akun “Utang Lain-lain – Pihak Berelasi” dalam laporan posisi keuangan konsolidasi (lihat Catatan 14).

p. The Entity had financial transactions with Richard Tandiono. The balances of this transaction are presented as “Other Payables – Related Parties” in the consolidated statements of financial position (see Note 14).

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember / December 31

2016 2015 2014

Utang lain-lain 50.000.000 - - - Other payables Persentase dari jumlah

liabilitas 0,01% - - - Percentages from total

liabilities

q. Untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2017, Entitas membeli aset tetap dari PT Tripilar Bumi Lestari dengan jumlah harga perolehan sebesar Rp 36.500.000.000 (lihat Catatan 11).

q. For the nine-month period ended September 30, 2017, the Entity purchased fixed assets from PT Tripilar Bumi Lestari with total acquisition cost amounting to Rp 36,500,000,000 (see Note 11).

282

Page 305: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 72 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

r. Untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2017 dan 2016 (tidak diaudit) dan untuk tahun yang berakhir pada tanggal-tanggal 31 Desember 2016, 2015 dan 2014, Entitas menyewa bangunan dari PT Tripilar Bumi Lestari, beban sewa terkait transaksi tersebut disajikan sebagai “Beban Umum dan Administrasi – Sewa Bangunan” pada laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi (lihat Catatan 29).

r. For the nine-month periods ended September 30, 2017 and 2016 (unaudited) and for the years ended December 31, 2016, 2015 and 2014, the Entity rented building from PT Tripilar Bumi Lestari. Expenses from these transaction are presented as “General and Administrative Expenses – Building Rent” in the consolidated statements of profit or loss and other comprehensive income (see Note 29).

s. Untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada

tanggal 30 September 2017 dan 2016 (tidak diaudit) dan untuk tahun yang berakhir pada tanggal-tanggal 31 Desember 2016, 2015 dan 2014, Gaji dan manfaat kesejahteraan lain untuk Komisaris dan Direksi Entitas masing-masing sebesar Rp 1.000.055.208, Rp 567.000.000, Rp 756.000.000, Rp 756.000.000 dan Rp 720.000.000.

s. For the nine-month period ended September 30, 2017 and 2016 (unaudited) and for the years ended December 31, 2016, 2015 and 2014, the salaries and other benefits in kind of the Commissioners and Directors of the Entity amounted to Rp 1,000,055,208, Rp 567,000,000, Rp 756,000,000, Rp 756,000,000 and Rp 720,000,000, respectively.

34. PERPAJAKAN 34. TAXATION

a. Pajak Dibayar Di Muka a. Prepaid Tax

Akun ini merupakan Pajak Pertambahan Nilai sebesar Rp 4.648.341.739, Rp 476.778.074, Rp 8.231.390.796 dan Rp 27.463.655 masing-masing pada tanggal 30 September 2017, 31 Desember 2016, 2015 dan 2014.

This account represents Value Added Tax amounting to Rp 4,648,341,739, Rp 476,778,074, Rp 8,231,390,796 and Rp 27,463,655 as of September 30, 2017, December 31, 2016, 2015 and 2014, respectively.

b. Utang Pajak b. Taxes Payable

Akun ini terdiri dari: This account consists of:

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember 2016/ December 31, 2016

31 Desember 2015/ December 31, 2015

31 Desember 2014/ December 31, 2014

Pajak Penghasilan Income Taxes Pasal 21 20.049.369 - - 21.027.159 Article 21 Pasal 23 2.000.000 - - 3.635.995 Article 23 Pasal 25 - 411.084.765 179.349.563 - Article 25 Pasal 26 849.300.000 - - - Article 26 Pasal 29 4.906.235.000 2.126.954.624 4.872.370 2.152.194.750 Article 29

Jumlah 5.777.584.369 2.538.039.389 184.221.933 2.176.857.904 Total

Untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2017, Entitas menerima STP (Surat Tagihan Pajak) dari Direktorat Jendral Pajak dengan rincian sebagai berikut:

for the nine-month period ended September 30, 2017, the Entity received STP (Tax Collection Letter) from Directorate General of Taxation, as follows:

283

Page 306: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 73 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

Jenis SKPKB/STP Type of SKPKB/STP

Masa/Tahun Pajak Tax Period/ Year

Jumlah/ Amount (Rupiah penuh/ Full Amount)

Sikap Entitas/

Response of the Entity

STP PPh Pasal 21/ STP Income Tax Article 21 Januari 2016/January 2016 312.154

Tidak ada keberatan atau banding/ No objections or appeal

STP PPh Pasal 21/ STP Income Tax Article 21 Februari 2016/February 2016 208.172

Tidak ada keberatan atau banding/ No objections or appeal

STP PPh Pasal 21/ STP Income Tax Article 21 April 2016/April 2016 119.992

Tidak ada keberatan atau banding/ No objections or appeal

STP PPh Pasal 21/ STP Income Tax Article 21 Juli 2016/July 2016 100.000

Tidak ada keberatan atau banding/ No objections or appeal

STP PPh Pasal 21/ STP Income Tax Article 21 Agustus 2016/August 2016 100.000

Tidak ada keberatan atau banding/ No objections or appeal

STP PPh Pasal 21/ STP Income Tax Article 21 September 2016/September 2016 267.926

Tidak ada keberatan atau banding/ No objections or appeal

STP PPh Pasal 21/ STP Income Tax Article 21 Januari 2017/January 2017 352.335

Tidak ada keberatan atau banding/ No objections or appeal

STP PPh Pasal 21/ STP Income Tax Article 21 Februari 2017/February 2017 100.000

Tidak ada keberatan atau banding/ No objections or appeal

STP PPh Pasal 21/ STP Income Tax Article 21 Mei 2017/May 2017 100.000

Tidak ada keberatan atau banding/ No objections or appeal

STP PPh Pasal 23/ STP Income Tax Article 23 April 2016/April 2016 100.000

Tidak ada keberatan atau banding/ No objections or appeal

STP PPh Pasal Pasal 25/ STP Income Tax Article 25

Januari-Desember 2013/ January-December 2013 1.200.000

Tidak ada keberatan atau banding/ No objections or appeal

STP PPh Pasal Pasal 25/ STP Income Tax Article 25 Agustus 2016/August 2016 9.091.835

Tidak ada keberatan atau banding/ No objections or appeal

STP PPh Pasal Pasal 25/ STP Income Tax Article 25 September 2016/September 2016 155.958.473

Tidak ada keberatan atau banding/ No objections or appeal

STP PPh Pasal Pasal 25/ STP Income Tax Article 25 Oktober 2016/October 2016 152.961.195

Tidak ada keberatan atau banding/ No objections or appeal

STP Pajak Pertambahan Nilai/ STP Value Added Tax Januari 2016/January 2016 194.013.288

Tidak ada keberatan atau banding/ No objections or appeal

STP Pajak Pertambahan Nilai/ STP Value Added Tax Agustus 2016/August 2016 12.034.911

Tidak ada keberatan atau banding/ No objections or appeal

STP Pajak Pertambahan Nilai/ STP Value Added Tax September 2016/September 2016 500.000

Tidak ada keberatan atau banding/ No objections or appeal

c. Taksiran beban pajak Entitas adalah sebagai berikut: c. Provision for the Entity’s tax expenses are as follows:

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

30 September 2016/ September 30, 2016 (Sembilan Bulan/

Nine Months) (Tidak Diaudit/

Unaudited)

31 Desember 2016/ December 31, 2016

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2015/ December 31, 2015

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2014/ December 31, 2014

(Satu Tahun/ One Year)

Kini (6.582.036.000) (2.686.762.000) (4.532.703.000) (2.390.729.000) (2.376.561.750) Current Tangguhan 76.886.805 12.568.880 17.610.494 30.664.893 28.751.052 Deferred

Jumlah taksiran beban pajak (6.505.149.195) (2.674.193.120) (4.515.092.506) (2.360.064.107) (2.347.810.698)

Total provision for tax expenses

d. Beban pajak kini d. Current tax expense

Rekonsiliasi antara laba sebelum taksiran penghasilan (beban) pajak seperti yang disajikan dalam laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2017 dan 2016 (tidak diaudit) dan untuk tahun yang berakhir pada tanggal-tanggal 31 Desember 2016, 2015 dan 2014 dan taksiran penghasilan kena pajak adalah sebagai berikut:

The reconciliation between income before provision for tax income (expense) according to the consolidated statements of profit or loss and other comprehensive income for the nine-month period ended September 30, 2017 and 2016 (unaudited) and for the years ended December 31, 2016, 2015 and 2014 are as follows:

284

Page 307: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 74 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

30 September 2016/ September 30, 2016 (Sembilan Bulan/

Nine Months) (Tidak Diaudit/

Unaudited)

31 Desember 2016/ December 31, 2016

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2015/ December 31, 2015

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2014/ December 31, 2014

(Satu Tahun/ One Year)

Laba sebelum taksiran penghasilan (beban) pajak 25.631.882.486 10.735.562.262 17.911.116.664 10.079.267.794 10.233.245.788

Income before provision for tax income

(expense)

Beda waktu Temporary differences Penyusutan 95.290.593 54.875.299 82.101.330 62.956.477 75.089.307 Depreciation Imbalan kerja 451.665.894 172.145.213 229.526.951 151.530.954 101.073.670 Employee benefits Pembayaran

utang sewa pembiayaan (239.409.270) (176.744.992) (241.186.305) (91.827.860) (61.158.763)

Payments of obligation under

finance lease

Sub-jumlah 307.547.217 50.275.520 70.441.976 122.659.571 115.004.214 Sub-total

Beda tetap Permanent differences Pendapatan bunga (39.641.464) (107.277.423) (126.012.194) (131.002.905) (51.293.341) Interest income Lain-lain 428.356.200 68.488.314 275.266.363 (508.008.460) (790.709.118) Others

Sub-jumlah 388.714.736 (38.789.109) 149.254.169 (639.011.365) (842.002.459) Sub-total

Laba kena pajak 26.328.144.439 10.747.048.673 18.130.812.809 9.562.916.000 9.506.247.543 Estimated taxable

Income

Perhitungan beban pajak dan utang pajak penghasilan adalah sebagai berikut:

The calculation of provision for tax expense and corporate income tax payable is as follows:

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

30 September 2016/ September 30, 2016 (Sembilan Bulan/

Nine Months) (Tidak Diaudit/

Unaudited)

31 Desember 2016/ December 31, 2016

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2015/ December 31, 2015

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2014/ December 31, 2014

(Satu Tahun/ One Year)

Taksiran beban pajak tahun berjalan 6.582.036.000 2.686.762.000 4.532.703.000 2.390.729.000 2.376.561.750

Provision for tax expense current year

Dikurangi pajak penghasilan di muka:

Less prepayment of income tax:

Pasal 22 (1.675.801.000) (1.525.182.739) (1.844.799.699) (1.793.494.630) (224.367.000) Article 22 Pasal 25 - (411.084.760) (560.948.677) (592.362.000) - Article 25

Taksiran Utang Pajak Penghasilan Badan 4.906.235.000 750.494.501 2.126.954.624 4.872.370 2.152.194.750

Estimated Corporate Income Tax Payable

Sesuai dengan peraturan perpajakan di Indonesia, Entitas dan Entitas Anak melaporkan/menyetorkan pajak berdasarkan sistem self-assessment. Fiskus dapat menetapkan atau mengubah pajak-pajak tersebut dalam jangka waktu tertentu sesuai dengan peraturan yang berlaku.

Taksiran laba kena pajak adalah sesuai dengan yang tercantum pada Surat Pemberitahuan Tahunan Pajak Penghasilan yang akan disampaikan Entitas ke Kantor Pelayanan Pajak.

Under the taxation laws in Indonesia, the Entity and Subsidiary submits the annual tax return on the basis of self assessment. The tax authorities may assess or amend taxes within the statute of limitations under prevailing regulations. The estimated taxable income have been conformed with the Annual Tax Returns to be submitted to the Tax Service Office.

285

Page 308: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 75 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

e. Aset Pajak Tangguhan e. Deferred Tax Assets

Mutasi dari aset (liabilitas) pajak tangguhan adalah sebagai berikut:

Mutation of deferred tax assets (liabilities) are as follows:

30 September 2017 (Mutasi Sembilan Bulan)/ September 30, 2017 (Nine Months Mutation)

Saldo Awal/

Beginning Balance

Dikreditkan (Dibebankan)

pada Laba Rugi/ Credited

(Charged) to Profit or Loss

Penghasilan (Beban) Komprehensif Lain/

Other Comprehensive

Income (Expenses) Saldo Akhir/

Ending Balance

Imbalan kerja 248.546.441 112.916.474 88.260.959 449.723.874 Employee benefits Penyusutan aset sewa

pembiayaan 55.036.777 23.822.648 - 78.859.425 Depreciation of

finance lease assets

Pembayaran utang sewa pembiayaan (98.543.232) (59.852.317) - (158.395.549)

Payments of finance lease

payables

Aset pajak tangguhan 205.039.986 76.886.805 88.260.959 370.187.750 Deferred tax assets

31 Desember 2016 (Mutasi Satu Tahun)/ December 31, 2016 (One Year Mutation)

Saldo Awal/

Beginning Balance

Dikreditkan (Dibebankan)

pada Laba Rugi/ Credited

(Charged) to Profit or Loss

Penghasilan (Beban) Komprehensif Lain/

Other Comprehensive

Income (Expenses) Saldo Akhir/

Ending Balance

Imbalan kerja 134.165.495 57.381.738 56.999.208 248.546.441 Employee benefits Penyusutan aset sewa

pembiayaan 34.511.445 20.525.332 - 55.036.777 Depreciation of

finance lease assets

Pembayaran utang sewa pembiayaan (38.246.656) (60.296.576) - (98.543.232)

Payments of finance lease

payables

Aset pajak tangguhan 130.430.284 17.610.494 56.999.208 205.039.986 Deferred tax assets

31 Desember 2015 (Mutasi Satu Tahun)/ December 31, 2015 (One Year Mutation)

Saldo Awal/

Beginning Balance

Dikreditkan (Dibebankan)

pada Laba Rugi/ Credited

(Charged) to Profit or Loss

Penghasilan (Beban) Komprehensif Lain/

Other Comprehensive

Income (Expenses) Saldo Akhir/

Ending Balance

Imbalan kerja 86.283.939 37.882.739 9.998.817 134.165.495 Employee benefits Penyusutan aset sewa

pembiayaan 18.772.326 15.739.119 - 34.511.445 Depreciation of

finance lease assets

Pembayaran utang sewa pembiayaan (15.289.691) (22.956.965) - (38.246.656)

Payments of finance lease

payables

Aset pajak tangguhan 89.766.574 30.664.893 9.998.817 130.430.284 Deferred tax assets

286

Page 309: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 76 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

31 Desember 2014 (Mutasi Satu Tahun)/ December 31, 2014 (One Year Mutation)

Saldo Awal/

Beginning Balance

Dikreditkan (Dibebankan)

pada Laba Rugi/ Credited

(Charged) to Profit or Loss

Penghasilan (Beban) Komprehensif Lain/

Other Comprehensive

Income (Expenses) Saldo Akhir/

Ending Balance

Imbalan kerja 59.398.958 25.268.417 1.616.564 86.283.939 Employee benefits Penyusutan aset sewa

pembiayaan - 18.772.326 - 18.772.326 Depreciation of

finance lease assets

Pembayaran utang sewa pembiayaan - (15.289.691) - (15.289.691)

Payments of finance lease

payables

Aset pajak tangguhan 59.398.958 28.751.052 1.616.564 89.766.574 Deferred tax assets

f. Pengampunan Pajak f. Tax Amnesty

Entitas mengajukan permohonan pengampunan pajak sesuai dengan Undang-Undang Republik Indonesia No. 11, Tahun 2016, mengenai “Pengampunan Pajak” berdasarkan Surat Keterangan Pengampunan Pajak No. KET-7011/PP/WPJ.30/2016, tanggal 5 Oktober 2016.

The Entity applied for tax amnesty in accordance with the Law of the Republic of Indonesia No. 11, Year 2016 regarding the “Tax Amnesty” based on the Approval Letter of Tax Amnesty No. KET-7011/PP/WPJ.30/2016, dated October 5, 2016.

Sehubungan dengan permohonan pengampunan pajak atas aset sebesar Rp 9.486.192.567 maka Entitas menerapkan PSAK No. 25 (Penyesuaian 2015), mengenai “Kebijakan Akuntansi, Perubahan Estimasi Akuntansi, dan Kesalahan” untuk mencatat transaksi tersebut.

In connection with tax amnesty on the assets amounting to Rp 9,486,192,567, the Entity adopted PSAK No. 25 (Improvement 2015), regarding “Accounting Policies, Changes in Accounting Estimates and Errors” to record its transactions.

Jumlah uang tebusan atas pengampunan pajak yang dibayarkan Entitas sebesar Rp 189.723.851, telah dibebankan dalam laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain konsolidasi tahun berjalan, sebagai bagian dari “Beban Lain-lain”.

The redemption money had been paid by the Entity amounting to Rp 189,723,851, are charged to expense in the consolidated statements of profit or loss and other comprehensive income as “Other Expenses”.

35. PENGELOLAAN MODAL 35. CAPITAL MANAGEMENT

Tujuan pengelolaan modal adalah untuk pengamanan kemampuan Entitas dan Entitas Anak dalam melanjutkan kelangsungan usaha agar dapat memberikan hasil bagi pemegang saham dan manfaat kepada pihak berkepentingan lainnya dan untuk mempertahankan struktur permodalan yang optimum untuk meminimalkan biaya modal.

The objectives of capital management are to secure the Entity’s and Subsidiary’s ability to continue their business in order to deliver results for stockholders and benefits to other stakeholders and to maintain an optimal capital structure to minimize the cost of capital.

Secara periodik, Entitas dan Entitas Anak melakukan valuasi utang untuk menentukan kemungkinan pembiayaan kembali utang yang ada dengan utang baru yang lebih efisien yang akan mengarah pada biaya utang yang lebih optimal.

Periodically, the Entity and Subsidiaries doing the valuation of debt to determine the possible refinancing of existing debt with new loan that is more efficient which will lead to more optimal debt costs.

287

Page 310: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 77 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

Rasio utang terhadap ekuitas (debt to equity) adalah rasio yang diwajibkan oleh kreditur untuk diawasi oleh manajemen dalam mengevaluasi struktur permodalan Entitas dan Entitas Anak serta mereviu efektivitas pinjaman Entitas dan Entitas Anak.

Debt to equity ratio is the ratio that is required to manage by management to evaluate the capital structure of the Entity and Subsidiaries and review the effectiveness of the Entity and Subsidiaries’s debt.

Struktur permodalan Entitas dan Entitas Anak dan rasio utang terhadap ekuitas adalah sebagai berikut:

The Entity and Subsidiary’s capital structure and debt to equity ratio are as follow:

30 September 2017/September 30, 2017

Jumlah/Total Persentase/Percentage

Liabilitas jangka pendek 333.575.439.973 74,36% Current liabilities Liabilitas jangka panjang 14.361.423.499 3,20% Non-current liabilities

Jumlah liabilitas 347.936.863.472 77,56% Total liabilities Jumlah ekuitas 100.649.923.427 22,44% Total equity

Jumlah 448.586.786.899 100,00% Total

Rasio utang terhadap ekuitas 3,46 Debt to equity ratio

31 Desember 2016/December 31, 2016

Jumlah/Total Persentase/Percentage

Liabilitas jangka pendek 249.841.493.614 71,26% Current liabilities Liabilitas jangka panjang 17.314.394.979 4,94% Non-current liabilities

Jumlah liabilitas 267.155.888.593 76,20% Total liabilities Jumlah ekuitas 83.461.803.013 23,80% Total equity

Jumlah 350.617.691.606 100,00% Total

Rasio utang terhadap ekuitas 3,20 Debt to equity ratio

31 Desember 2015/December 31, 2015

Jumlah/Total Persentase/Percentage

Liabilitas jangka pendek 204.887.471.822 75,08% Current liabilities Liabilitas jangka panjang 22.744.684.446 8,34% Non-current liabilities

Jumlah liabilitas 227.632.156.268 83,42% Total liabilities Jumlah ekuitas 45.236.776.479 16,58% Total equity

Jumlah 272.868.932.747 100,00% Total

Rasio utang terhadap ekuitas 5,03 Debt to equity ratio

288

Page 311: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 78 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

31 Desember 2014/December 31, 2014

Jumlah/Total Persentase/Percentage

Liabilitas jangka pendek 51.236.618.144 64,20% Current liabilities Liabilitas jangka panjang 513.430.042 0,64% Non-current liabilities

Jumlah liabilitas 51.750.048.186 64,84% Total liabilities Jumlah ekuitas 28.061.376.675 35,16% Total equity

Jumlah 79.811.424.861 100,00% Total

Rasio utang terhadap ekuitas 1,84 Debt to equity ratio

Sesuai dengan persyaratan dari pihak kreditur bahwa Entitas dan Entitas Anak harus memelihara rasio hutang terhadap ekuitas maksimal 3 kali.

In accordance with the requirements of the creditors that the Entity and Subsidiary must maintain debt to equity ratio maximum 3 times.

36. NILAI WAJAR INSTRUMEN KEUANGAN 36. FAIR VALUE OF FINANCIAL INSTRUMENTS Nilai wajar adalah harga yang akan diterima untuk menjual suatu aset atau harga yang akan dibayar untuk mengalihkan suatu liabilitas dalam suatu transaksi teratur antara pelaku pasar pada tanggal pengukuran.

Fair value is the price that would be received to sell an asset or paid to transfer a liability in an orderly transaction between market participants at the measurement date.

Tabel di bawah ini menggambarkan kategori instrumen keuangan dan nilai tercatat dan nilai wajar dari aset dan liabilitas keuangan yang tercatat pada laporan posisi keuangan konsolidasi:

The table below shows the categories of financial instruments and the carrying values and fair values of the financial assets and financial liabilities recorded in the consolidated statements of financial position:

30 September 2017/September 30, 2017

Nilai Tercatat/Carrying Amount Nilai Wajar/Fair Value

Aset Keuangan Financial Assets Kas dan bank 15.127.118.658 15.127.118.658 Cash on hand in banks Deposito yang dijaminkan 53.082.804.686 53.082.804.686 Guarantee deposits Piutang usaha 102.963.644.589 102.963.644.589 Trade receivables Piutang lain-lain – pihak

berelasi 7.254.500.000 7.254.500.000 Other receivables –

related parties Aset lancar lainnya 3.945.655.313 3.945.655.313 Other current assets

Jumlah Aset Keuangan 182.373.723.246 182.373.723.246 Total Financial Assets

Liabilitas Keuangan Financial Liabilities Utang bank jangka pendek 229.011.597.956 229.011.597.956 Bank loans Utang usaha 66.275.450.977 66.275.450.977 Trade payables Utang lain-lain – pihak

berelasi 21.925.000.000 21.925.000.000 Other payables – related parties

Beban masih harus dibayar 785.026.196 785.026.196 Accrued expenses Utang bank jangka panjang –

tidak termasuk biaya pinjaman yang belum diamortisasi 17.539.600.000 17.539.600.000

Long-term bank loans – exclude unamortized deferred financing

cost Utang sewa pembiayaan 110.940.504 110.940.504 Obligation under finance lease Utang lembaga keuangan 884.583.273 884.583.273 Financial institution loan

Jumlah Liabilitas Keuangan 336.532.198.906 336.532.198.906 Total Financial Liabilities

289

Page 312: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 79 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

31 Desember 2016/December 31, 2016

Nilai Tercatat/Carrying Amount Nilai Wajar/Fair Value

Aset Keuangan Financial Assets Kas dan bank 53.355.197.696 53.355.197.696 Cash on hand in banks Deposito yang dijaminkan 32.800.004.686 32.800.004.686 Guarantee deposits Piutang usaha 89.427.049.335 89.427.049.335 Trade receivables Piutang lain-lain – pihak

berelasi 5.000.000.000 5.000.000.000 Other receivables –

related party

Jumlah Aset Keuangan 180.582.251.717 180.582.251.717 Total Financial Assets

Liabilitas Keuangan Financial Liabilities Utang bank jangka pendek 203.897.882.751 203.897.882.751 Bank loans Utang usaha 34.332.008.432 34.332.008.432 Trade payables Beban masih harus dibayar 1.002.329.107 1.002.329.107 Accrued expenses Utang bank jangka panjang –

tidak termasuk biaya pinjaman yang belum diamortisasi 21.497.600.000 21.497.600.000

Long-term bank loans – exclude unamortized deferred financing

cost Utang sewa pembiayaan 197.889.168 197.889.168 Obligation under finance lease Utang lembaga keuangan 489.125.628 489.125.628 Financial institution loan

Jumlah Liabilitas Keuangan 261.416.835.086 261.416.835.086 Total Financial Liabilities

31 Desember 2015/December 31, 2015

Nilai Tercatat/Carrying Amount Nilai Wajar/Fair Value

Aset Keuangan Financial Assets Kas dan bank 16.499.201.685 16.499.201.685 Cash on hand in banks Deposito yang dijaminkan 32.036.000.000 32.036.000.000 Guarantee deposits Piutang usaha 65.094.060.209 65.094.060.209 Trade receivables Piutang lain-lain – pihak

berelasi 5.000.000.000 5.000.000.000 Other receivables –

related party

Jumlah Aset Keuangan 118.629.261.894 118.629.261.894 Total Financial Assets

Liabilitas Keuangan Financial Liabilities Utang bank jangka pendek 153.618.574.350 153.618.574.350 Short-term bank loans Utang usaha 45.399.691.533 45.399.691.533 Trade payables Utang bank jangka panjang

– tidak termasuk biaya pinjaman yang belum diamortisasi 27.590.000.000 27.590.000.000

Long-term bank loans – exclude unamortized deferred financing

cost Utang sewa pembiayaan 186.625.377 186.625.377 Obligation under finance lease Utang lembaga keuangan 391.041.100 391.041.100 Financial institution loan

Jumlah Liabilitas Keuangan 227.185.932.360 227.185.932.360 Total Financial Liabilities

290

Page 313: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 80 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

31 Desember 2014/December 31, 2014

Nilai Tercatat/Carrying Amount Nilai Wajar/Fair Value

Aset Keuangan Financial Assets Kas dan bank 8.929.339.068 8.929.339.068 Cash on hand in banks Piutang usaha 57.204.927.396 57.204.927.396 Trade receivables

Jumlah Aset Keuangan 66.134.266.464 66.134.266.464 Total Financial Assets

Liabilitas Keuangan Financial Liabilities Utang bank jangka pendek 22.245.836.219 22.245.836.219 Short-term bank loans Utang usaha 26.546.292.874 26.546.292.874 Trade payables

Utang sewa pembiayaan 278.453.237 278.453.237 Obligation under

finance lease

Jumlah Liabilitas Keuangan 49.070.582.330 49.070.582.330 Total Financial Liabilities

Berikut metode dan asumsi yang digunakan untuk estimasi nilai wajar:

The following methods and assumptions are used to estimate the fair value:

Entitas dan Entitas Anak memiliki aset keuangan lancar dan liabilitas keuangan jangka pendek yang terdiri dari kas dan bank, deposito yang dijaminkan, piutang usaha, piutang lain-lain – pihak berelasi, aset lancar lainnya, utang bank jangka pendek, utang usaha, utang lain-lain – pihak berelasi dan beban masih harus dibayar. Karena instrumen keuangan tersebut jatuh tempo dalam jangka pendek maka nilai tercatat aset dan liabilitas keuangan tersebut mendekati nilai wajarnya. Nilai wajar dari utang bank jangka panjang, utang sewa pembiayaan dan utang lembaga keuangan ditentukan menggunakan diskonto arus kas berdasarkan tingkat suku bunga pasar.

The Entity and Subsidiary have current financial assets and financial liabilities consisting of cash on hand and in banks, guarantee deposits, other current assets, trade receivables, other receivables – related parties, short-term bank loans, trade payables, other payables – related parties and accrued expenses. The carrying value of financial assets and financial liabilities are estimated to approximate fair value because these will mature in less than one year. The fair value of long-term bank loans, obligation under capital lease and financial institution loans are determined based on discounted cash flow using market interest rate.

37. INSTRUMEN KEUANGAN DAN MANAJEMEN RISIKO KEUANGAN

37. FINANCIAL INSTRUMENTS AND FINANCIAL RISK MANAGEMENT

Dalam transaksi normal Entitas dan Entitas Anak, secara umum terekspos risiko keuangan sebagai berikut:

a. Risiko pasar, yang terdiri risiko nilai tukar mata uang

asing dan risiko suku bunga b. Risio kredit c. Risiko likuiditas

Catatan ini menjelaskan mengenai eksposur Entitas dan Entitas Anak terhadap masing-masing risiko di atas dan pengungkapan secara kuantitatif termasuk seluruh eksposur risiko serta merangkum kebijakan dan proses-proses yang dilakukan untuk mengukur dan mengelola risiko yang timbul.

In normal transaction, The Entity and Subsidiary is generally exposed to financial risks as follows:

a. Market risks, including foreign exchange risk and

interest rate risk b. Credit risk c. Liquidity risk

This note describes regarding exposure of The Entity and Subsidiary toward each financial risks and quantitative disclosure including exposure risk and summarize the policies and processes for measuring and managing the arising risk.

291

Page 314: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 81 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

Direksi Entitas dan Entitas Anak bertanggung jawab dalam melaksanakan kebijakan manajemen risiko keuangan dan secara keseluruhan program manajemen risiko keuangan difokuskan pada ketidakpastian pasar keuangan dan meminimalisasi potensi kerugian yang berdampak pada kinerja keuangan Entitas dan Entitas Anak.

The directors of the Entity and Subsidiary are responsible for implementing risk management policies and overall financial risk management program which focuses on uncertainty in financial market and minimize potential losses that impact to the Entity’s and Subsidiary’s financial performance.

Kebijakan manajemen Entitas dan Entitas Anak mengenai risiko keuangan adalah sebagai berikut:

The Entity’s and Subsidiary’s management policies regarding financial risk are as follows:

a. Risiko Pasar a. Market Risks

Risiko Nilai Tukar Mata Uang Asing Foreign Currency Exchange Risk Eksposur risiko nilai tukar mata uang Entitas dan Entitas Anak disebabkan oleh aset dan liabilitas keuangan yang didenominasikan mata uang Dolar Amerika Serikat.

The exposure on foreign currency exchange risk of the Entity and Subsidiary is generated by financial assets and liabilities which are denominated in United States Dollar.

Entitas dan Entitas Anak tidak melakukan aktivitas lindung nilai terhadap porsi eksposur risiko nilai tukar mata uang asing.

The Entity and Subsidiary do not take hedging on exposure to risk in foreign exchange rates.

Entitas dan Entitas Anak mempunyai aset moneter dalam mata uang asing sebagai berikut:

The Entity and Subsidiary had monetary assets denominated in United in foreign currency as follows:

30 September 2017/September 30, 2017

Mata uang asing/ Foreign currency

Ekuivalen dalam Rupiah/Equivalent in

Rupiah

Aset Assets Kas dan bank US$ 34.111 460.237.739 Cash on hand and in banks CNY 3.059 5.937.105 Deposito yang dijaminkan US$ 2.300.000 31.031.600.000 Guarantee deposits Piutang usaha US$ 1.741.351 23.494.305.263 Trade receivables

Jumlah aset 54.992.080.107 Total assets

Liabilitas Liabilities Utang bank jangka pendek US$ 10.522.762 141.973.104.904 Short-term bank loans Utang bank jangka panjang US$ 1.300.000 17.539.600.000 Long-term bank loans Utang usaha US$ 1.288.853 17.389.204.211 Trade payables

Jumlah liabilitas 176.901.909.115 Total liabilities

Jumlah liabilitas – bersih 121.909.829.008 Total liabilities – net

292

Page 315: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 82 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

31 Desember 2016/December 31, 2016

Mata uang asing/ Foreign currency

Ekuivalen dalam Rupiah/Equivalent in

Rupiah

Aset Assets Kas dan bank US$ 3.422.145 45.979.940.724 Cash on hand and in banks CNY 3.066 5.937.115 Deposito yang dijaminkan US$ 800.000 10.748.800.000 Guarantee deposits Piutang usaha US$ 113.468 1.524.556.585 Trade receivables

Jumlah aset 58.259.234.424 Total assets

Liabilitas Liabilities Utang bank jangka pendek US$ 14.980.468 201.277.564.958 Short-term bank loans Utang usaha US$ 2.256.035 30.312.076.481 Trade payables Beban masih harus dibayar US$ 53.362 716.971.299 Accrued expenses Utang bank jangka panjang US$ 1.600.000 21.497.600.000 Long-term bank loans Utang sewa pembiayaan US$ 4.104 55.137.468 Obligation under finance lease

Jumlah liabilitas 253.859.350.206 Total liabilities

Jumlah liabilitas – bersih 195.600.115.782 Total liabilities – net

31 Desember 2015/December 31, 2015

Mata uang asing/ Foreign currency

Ekuivalen dalam Rupiah/Equivalent in

Rupiah

Aset Assets Kas dan bank US$ 424.991 5.862.751.129 Cash on hand and in banks CNY 3.080 6.653.383 Deposito yang dijaminkan US$ 800.000 11.036.000.000 Guarantee deposits Piutang usaha US$ 153.997 2.124.386.408 Trade receivables

Jumlah aset 19.029.790.920 Total assets

Liabilitas Liabilities Utang bank jangka pendek US$ 9.379.244 129.386.665.462 Short-term bank loans Utang usaha US$ 2.394.282 33.029.109.813 Trade payables Utang bank jangka panjang US$ 2.000.000 27.590.000.000 Long-term bank loans

Utang sewa pembiayaan US$ 13.529 186.625.377 Obligation under

finance lease

Jumlah liabilitas 190.192.400.652 Total liabilities

Jumlah liabilitas – bersih 171.162.609.732 Total liabilities – net

293

Page 316: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 83 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

31 Desember 2014/December 31, 2014

Mata uang asing/ Foreign currency

Ekuivalen dalam Rupiah/Equivalent in

Rupiah

Aset Asset Kas dan bank US$ 41.916 521.435.848 Cash on hand and in banks

Jumlah aset 521.435.848 Total assets

Liabilitas Liabilities Utang bank jangka pendek US$ 1.714.030 21.322.529.219 Short-term bank loans Utang usaha US$ 1.939.412 24.126.285.280 Trade payables

Utang sewa pembiayaan US$ 22.384 278.453.236 Obligation under

finance lease

Jumlah liabilitas 45.727.267.735 Total liabilities

Jumlah liabilitas – bersih 45.205.831.887 Total liabilities – net

Risiko Tingkat Suku Bunga Interest Rate Risk Risiko dimana nilai wajar atau arus kas masa depan dari suatu instrumen keuangan akan berfluktuasi karena perubahan suku bunga pasar.

The risk that the fair value or future cash flows of a financial instrument will fluctuate because of changes in market interest rates.

Pada tanggal laporan posisi keuangan konsolidasi, profil instrumen keuangan Entitas dan Entitas Anak yang dipengaruhi bunga adalah:

On the consolidated statement of financial position, the Entity’s and Subsidiary’s profile of financial instruments that are affected by the interest are, as follows:

30 September

2017/ September 30,

2017

31 Desember 2016/

December 31, 2016

31 Desember 2015/

December 31, 2015

31 Desember 2014/

December 31, 2014

Instrumen dengan bunga tetap

Flat interest instrument

Aset keuangan 53.082.804.686 32.800.004.686 32.036.000.000 - Financial assets Liabilitas keuangan 995.523.777 687.014.796 577.666.477 278.453.237 Financial liabilities

Jumlah aset (liabilitas) – bersih 52.087.280.909 32.112.989.890 31.458.333.523 (278.453.237)

Total assets (liabilities) – net

Instrumen dengan bunga

mengambang Floating interest

instrument Aset keuangan 15.092.262.517 53.261.273.630 16.390.566.652 8.917.645.475 Financial assets Liabilitas keuangan 246.551.197.956 225.395.482.751 181.208.574.350 22.245.836.219 Financial liabilities

Jumlah liabilitas – bersih (231.458.935.439) (172.134.209.121) (164.818.007.698) (13.328.190.744) Total liabilities – net

Analisis Sensitivitas Sensitivity Analysis Tabel berikut menyajikan sensitivitas perubahan tingkat suku bunga yang mungkin terjadi, dengan variabel lain tetap konstan, terhadap laba Entitas dan Entitas Anak selama tahun berjalan.

The following table presents the sensitivity interest rate changes that may occur, with other variables held constant, the profit of the Entity and Subsidiary for the year.

294

Page 317: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 84 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

30 September 2017/

September 30, 2017

31 Desember 2016/

December 31, 2016

31 Desember 2015/

December 31, 2015

31 Desember 2014/

December 31, 2014

Kenaikan (penurunan) tingkat suku bunga dalam basis poin (50) (100) (25) 25

Increase (decrease) in interest rates in basis

points Efek terhadap laba (rugi)

tahun berjalan 924.073.024 1.689.052.703 339.251.089 (41.710.943) Effects on profit (loss) for the year ended

Kenaikan tingkat suku bunga di atas pada akhir tahun akan mempunyai efek yang berkebalikan dengan nilai yang sama dengan penguatan tingkat suku bunga, dengan dasar variabel lain tetap konstan. Perhitungan kenaikan dan penurunan tingkat suku bunga dalam basis poin didasarkan pada kenaikan dan penurunan tingkat suku bunga Bank Indonesia pada periode/tahun yang bersangkutan.

The increase in interest rates over the end of the year will have the opposite effect with a value equal to the strengthening of the interest rate, on the basis of other variables remain constant. Calculation of the increase and decrease in interest rates in basis points based on the increase and decrease in the interest rate of Bank Indonesia for the related period/year.

b. Risiko Kredit b. Credit Risk

Risiko kredit merupakan risiko atas kerugian keuangan Entitas dan Entitas Anak jika pelanggan atau pihak lain dari instrumen keuangan gagal memenuhi liabilitas kontraktualnya. Risiko ini timbul terutama dari piutang usaha dan piutang lain-lain. Entitas dan Entitas Anak mengelola dan mengendalikan risiko kredit dari piutang usaha dan piutang lain-lain dengan memantau batasan periode tunggakan piutang pada tiap pelanggan.

Credit risk represents the risk of financial loss of the Entity and Subsidiary if any customer or other party of a financial instrument fails to meet contractual liabilities. This risk arises mainly from trade receivables and other receivables. The Entity and Subsidiary manage and control credit risk from trade receivables and other receivables by monitoring the default limit period on each customer's receivables.

Tabel berikut menganalisis aset keuangan berdasarkan eksposur maksimum risiko kredit yang tercemin dari nilai tercatat setelah dikurangi dengan penyisihan penurunan nilai:

The following table analyzes financial assets based on the maximum exposure to credit risk represented by carrying amount after deducting provision for impairment losses:

30 September 2017

Belum jatuh tempo/Neither

past due

Telah jatuh tempo/

Past due

Penurunan nilai/

Impairment Jumlah/Total September 30, 2017

Pinjaman yang diberikan dan piutang:

Loans and receivables:

Bank 15.092.262.517 - - 15.092.262.517 Cash in banks Deposito yang

dijaminkan 53.082.804.686 - - 53.082.804.686 Guarantee deposits Piutang usaha 102.963.644.589 - - 102.963.644.589 Trade receivables Piutang lain-lain –

pihak berelasi 7.254.500.000 - - 7.254.500.000 Other receivables

– related party Aset lancar lainnya 3.945.655.313 3.945.655.313 Other current assets

Jumlah 182.338.867.105 - - 182.338.867.105 Total

295

Page 318: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 85 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

31 Desember 2016

Belum jatuh tempo/Neither

past due

Telah jatuh tempo/

Past due

Penurunan nilai/

Impairment Jumlah/Total December 31, 2016

Pinjaman yang diberikan dan piutang:

Loans and receivables:

Bank 53.261.273.630 - - 53.261.273.630 Cash in banks Deposito yang

dijaminkan 32.800.004.686 - - 32.800.004.686 Guarantee deposits Piutang usaha 89.427.049.335 - - 89.427.049.335 Trade receivables Piutang lain-lain –

pihak berelasi 5.000.000.000 - - 5.000.000.000 Other receivables

– related party

Jumlah 180.488.327.651 - - 180.488.327.651 Total

31 Desember 2015

Belum jatuh tempo/Neither

past due

Telah jatuh tempo/

Past due

Penurunan nilai/

Impairment Jumlah/Total Decembet 31, 2015

Pinjaman yang diberikan dan piutang:

Loans and receivables:

Bank 16.390.566.652 - - 16.390.566.652 Cash in banks Deposito yang

dijaminkan 32.036.000.000 - - 32.036.000.000 Guarantee deposits Piutang usaha 65.094.060.209 - - 65.094.060.209 Trade receivables Piutang lain-lain –

pihak berelasi 5.000.000.000 - - 5.000.000.000 Other receivables

– related party

Jumlah 118.520.626.861 - - 118.520.626.861 Total

31 Desember 2014

Belum jatuh tempo/Neither

past due

Telah jatuh tempo/

Past due

Penurunan nilai/

Impairment Jumlah/Total Decembet 31, 2014

Pinjaman yang diberikan dan piutang:

Loans and receivables:

Bank 8.917.645.475 - - 8.917.645.475 Cash in banks Piutang usaha 57.204.927.396 - - 57.204.927.396 Trade receivables

Jumlah 66.122.572.871 - - 66.122.572.871 Total

c. Risiko Likuiditas c. Liquidity Risk

Melalui kegiatan operasi dan sumber dana yang ada, Entitas dan Entitas Anak dapat memenuhi seluruh liabilitas keuangannya pada saat jatuh tempo, karena Entitas dan Entitas Anak memiliki aset keuangan yang likuid dan tersedia untuk memenuhi kebutuhan likuiditasnya.

Through their operations and existing funding sources, the Entity and Subsidiary can meet all their financial obligations as they mature, because the Entity and Subsidiary have the financial assets which are liquid and available to meet liquidity needs.

296

Page 319: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 86 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

Dalam mengelola risiko likuiditas Entitas dan Entitas Anak melakukan pengawasan yang ketat atas proyeksi dan realisasi dari arus kas secara terus menerus baik kolektibilitas piutang maupun pemenuhan kewajiban dan tanggal jatuh temponya.

In managing liquidity risk, the Entity and Subsidiary made strict control on the forecast and actual cash flows from continuously both collectibility of receivables as well as the fulfillment of obligations and due dates.

Tabel berikut menyajikan jumlah liabilitas keuangan pada berdasarkan jatuh temponya:

The following table presents the amount of financial liabilities based on its maturity:

30 September 2017

Kurang dari 1 tahun/Less than 1

year

1 tahun sampai 2 tahun/

1 year up to 2 years

Lebih dari 2 tahun/More than

2 years Jumlah/Total September 30, 2017

Utang bank jangka pendek 229.011.597.956 - - 229.011.597.956 Short-term bank loans

Utang usaha 66.275.450.977 - - 66.275.450.977 Trade payables Utang lain-lain – pihak

berelasi 21.925.000.000 - - 21.925.000.000 Other payables – related

parties Beban masih harus

dibayar 785.026.196 - - 785.026.196 Accrued expenses Utang bank jangka

panjang – tidak termasuk biaya pinjaman yang belum diamortisasi 5.396.800.000 5.396.800.000 6.746.000.000 17.539.600.000

Long-term bank loans exclude unamortized

financing cost

Utang sewa pembiayaan 103.549.036 6.417.050 974.418 110.940.504 Obligation under

finance lease

Utang lembaga keuangan 403.176.218 287.934.522 193.472.533 884.583.273 Financial

institution loan

Jumlah 323.900.600.383 5.691.151.572 6.940.446.951 336.532.198.906 Total

31 Desember 2016

Kurang dari 1 tahun/Less than 1

year

1 tahun sampai 2 tahun/

1 year up to 2 years

Lebih dari 2 tahun/More than

2 years Jumlah/Total December 31, 2016

Utang bank jangka pendek 203.897.882.751 - - 203.897.882.751 Short-term bank loans

Utang usaha 34.332.008.432 - - 34.332.008.432 Trade payables Beban masih harus

dibayar 1.002.329.107 - - 1.002.329.107 Accrued expenses Utang bank jangka

panjang – tidak termasuk biaya pinjaman yang belum diamortisasi 5.374.400.000 5.374.400.000 10.748.800.000 21.497.600.000

Long-term bank loans exclude unamortized

financing cost

Utang sewa pembiayaan 171.550.334 24.273.444 2.065.390 197.889.168 Obligation under

finance lease

Utang lembaga keuangan 203.886.737 204.141.326 81.097.565 489.125.628 Financial

institution loan

Jumlah 244.982.057.361 5.602.814.770 10.831.962.955 261.416.835.086 Total

297

Page 320: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 87 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

31 Desember 2015

Kurang dari 1 tahun/Less than 1

year

1 tahun sampai 2 tahun/

1 year up to 2 years

Lebih dari 2 tahun/More than

2 years Jumlah/Total December 31, 2015

Utang bank jangka pendek 153.618.574.350 - - 153.618.574.350 Short-term bank loans

Utang usaha 45.399.691.533 - - 45.399.691.533 Trade payables Utang bank jangka

panjang – tidak termasuk biaya pinjaman yang belum diamortisasi 5.518.000.000 5.518.000.000 16.554.000.000 27.590.000.000

Long-term bank loans exclude unamortized

financing cost

Utang sewa pembiayaan 130.014.677 56.610.700 - 186.625.377 Obligation under

finance lease

Utang lembaga keuangan 123.173.697 136.537.086 131.330.317 391.041.100 Financial

institution loan

Jumlah 204.789.454.257 5.711.147.786 16.685.330.317 227.185.932.360 Total

31 Desember 2014

Kurang dari 1 tahun/Less than 1

year

1 tahun sampai 2 tahun/

1 year up to 2 years

Lebih dari 2 tahun/More than

2 years Jumlah/Total December 31, 2014

Utang bank jangka pendek 22.245.836.219 - - 22.245.836.219 Short-term bank loans

Utang usaha 26.546.292.874 - - 26.546.292.874 Trade payables

Utang sewa pembiayaan 110.158.949 117.244.116 51.050.172 278.453.237 Obligation under

finance lease

Jumlah 48.902.288.042 117.244.116 51.050.172 49.070.582.330 Total

38. PERIKATAN DAN KOMITMEN 38. COMMITMENTS

PT Bank Permata Tbk PT Bank Permata Tbk Berdasarkan akta perjanjian pemberian fasilitas perbankan (ketentuan khusus) No. 58, tanggal 10 Desember 2014 dari Gunawan Tedjo S.H., M.Kn., notaris di Jakarta, Entitas memperoleh fasilitas kredit modal kerja dari PT Bank Permata Tbk sebagai berikut:

Based on notarial deed of agreement for the provision of banking facilities (special provisions) No. 58, dated December 10, 2014 of Gunawan Tedjo S.H., M.Kn., notary in Jakarta, the Entity obtained credit facility of working capital from PT Bank Permata Tbk are as follows:

Fasilitas Post Import Financing (PIF), dengan jumlah fasilitas sebesar US$ 3.000.000 dan tersedia dalam mata uang Rupiah dengan jangka waktu tanggal 10 Desember 2014 sampai dengan tanggal 10 Desember 2015, dengan suku bunga sebagai berikut: Dolar Amerika Serikat: 6% per tahun. Rupiah: 13% per tahun.

Post Import Financing (PIF) Facility, with facility amounting to US$ 3,000,000 and also available in Rupiah currency, with term loan on December 10, 2014 until December 10, 2015, interest rate as follows: United States Dollar: 6% per annum. Rupiah: 13% per annum.

Berdasarkan akta perubahan perjanjian pemberian fasilitas perbankan No. 114, tanggal 23 Juni 2015 dari Gunawan Tedjo S.H., M.Kn., notaris di Jakarta, Entitas memperoleh fasilitas kredit modal kerja dari PT Bank Permata Tbk sebagai berikut:

Based on notarial deed of the amendment agreement of banking facility No. 114, dated June 23, 2015 of Gunawan Tedjo S.H., M.Kn., notary in Jakarta, the Entity obtained credit facility of working capital from PT Bank Permata Tbk as follows:

298

Page 321: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 88 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

PIF terdiri dari sub-fasilitas sebagai berikut: PIF consists of sub-facilities as follows: a. Fasilitas Sight Letter of Credit a. Sight Letter of Credit Facility b. Fasilitas Usance Letter of Credit b. Usance Letter of Credit Facility c. Fasilitas Usance Payable at Sight (UPAS) Letter of

Credit c. Usance Payable at Sight (UPAS) Letter of Credit

Facility d. Fasilitas Usance Financing at Maturity Letter of

Credit d. Usance Financing at Maturity Letter of Credit

Facility e. Fasilitas Sight Surat Kredit Berdokumen Dalam

Negeri (SKBDN) e. Sight Surat Kredit Berdokumen Dalam Negeri

(SKBDN) Facility f. Fasilitas Usance Surat Kredit Berdokumen Dalam

Negeri (SKBDN) f. Usance Surat Kredit Berdokumen Dalam Negeri

(SKBDN) Facility g. Fasilitas UPAS SKBDN g. UPAS SKBDN Facility h. Fasilitas Usance Financing at Maturity Surat Kredit

Berdokumen Dalam Negeri (SKBDN) h. Usance Financing at Maturity Surat Kredit

Berdokumen Dalam Negeri (SKBDN) Facility Berdasarkan akta perubahan kedua perjanjian pemberian fasilitas perbankan No. 36, tanggal 19 Februari 2016 dari Gunawan Tedjo S.H., M.Kn., notaris di Jakarta, fasilitas kredit modal kerja dari PT Bank Permata Tbk diperpanjang sampai dengan tanggal 10 Desember 2016.

Based on notarial deed of the second amendment agreement of banking facility No. 36, dated February 19, 2016 of Gunawan Tedjo S.H., M.Kn., notary in Jakarta, credit facility of working capital from PT Bank Permata Tbk has extended up to December 10, 2016.

Berdasarkan Surat Konfirmasi Perpanjangan Jangka Waktu Fasilitas dari PT Bank Permata Tbk No. 0034/SK/CG1/WB/12/2017, tanggal 22 Desember 2017 fasilitas perbankan dari PT Bank Permata Tbk diperpanjang sampai dengan tanggal 31 Mei 2018.

Based on Facility Period Extension Confirmation Letter from PT Bank Permata Tbk No. 0034/SK/CG1/WB/12/2017, dated December 22, 2017, the banking from PT Bank Permata Tbk has extended up to May 31, 2018.

PT Bank Resona Perdania PT Bank Resona Perdania Berdasarkan perjanjian fasilitas No. FH0183 tanggal 5 Desember 2016, Entitas memperoleh fasilitas pinjaman dari PT Bank Resona Perdania sebagai berikut: a. Fasilitas pinjaman bergulir sebesar US$ 3.000.000

dengan bunga sebesar Cost of Loanable Fund (COLF)+2.5% per tahun, floating.

b. Fasilitas letter of credit dengan plafond sebesar US$ 3.000.000 dengan bunga sebesar COLF+2.5% per tahun, floating.

c. Fasilitas trust receipt sebesar US$ 3.000.000 dengan bunga sebesar COLF+2.5% per tahun, fixed.

Berdasarkan perubahan perjanjian fasilitas No. FH0183 tanggal 4 Mei 2017, fasilitas pinjaman dari PT Bank Resona Perdania berubah menjadi sebagai berikut: a. Fasilitas pinjaman bergulir sebesar US$ 5.000.000

dengan bunga sebesar COLF+2.5% per tahun, floating.

b. Fasilitas letter of credit dengan plafond sebesar US$ 5.000.000 dengan bunga sebesar COLF+2.5% per tahun, floating.

c. Fasilitas trust receipt sebesar US$ 5.000.000 dengan bunga sebesar COLF+2.5% per tahun, fixed.

Berdasarkan perubahan perjanjian fasilitas No. FH0183 tanggal 24 Nopember 2017, jatuh tempo fasilitas pinjaman dari PT Bank Resona Perdania diperpanjang sampai dengan tanggal 5 Desember 2018.

Based on the facility agreement No. FH0183 dated December 5, 2016, the Entity obtained loan facilities from PT Bank Resona Perdania as follows: a. Revolving loan facility amounting to US$ 3,000,000

with floating interest of Cost of Loanable Fund (COLF)+2.5% per annum.

b. Letter of credit facility with plafond amounting to US$ 3,000,000 with foating interest of COLF+2.5% per annum.

c. Trust receipt facility amounting to US$ 3,000,000 with fixed interest of COLF+2.5% per annum.

Based on amendment to the facility agreement No. FH0183 dated May 4, 2017, loan facilities from PT Bank Resona Perdania were amended as follows: a. Revolving loan facility amounting to US$ 5,000,000

with interest of COLF+2.5% per annum, floating.

b. Letter of credit facility with plafond amounting to US$ 5,000,000 with interest of COLF+2.5% per annum, floating.

c. Trust receipt facility amounting to US$ 5,000,000 with interest of COLF+2.5% per annum, fixed.

Based on amendment to the facility agreement No. FH0183 dated November 24, 2017, loan facilities from PT Bank Resona Perdania were extended until December 5, 2018.

299

Page 322: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 89 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

The Hongkong and Shanghai Banking Corporation Limited

The Hongkong and Shanghai Banking Corporation Limited

Berdasarkan perjanjian pemberian fasilitas perbankan korporasi No. JAK/140677/U/140616, tanggal 17 Juli 2014 yang telah dirubah dengan perjanjian No. JAK/150890/U/150902, tanggal 2 Oktober 2015, Entitas memperoleh fasilitas kredit dari The Hongkong and Shanghai Banking Corporation Limited (HSBC) sebagai berikut:

Based on the agreement of corporate banking facility No. JAK/140677/U/140616, dated July 17, 2014 which has been amended with agreement No. JAK/150890/U/150902, dated October 2, 2015, the Entity obtained credit facilities from The Hongkong and Shanghai Banking Corporation Limited (HSBC) as follows:

a. Limit Gabungan, dengan jumlah fasilitas sebesar

US$ 4.000.000 yang terdiri dari sub-fasilitas sebagai berikut:

a. Combined Limit, with facility amounting to US$ 4,000,000 consisting of sub-facilities as follows:

1. Fasilitas Kredit Berdokumen dengan jumlah

fasilitas sebesar US$ 4.000.000 dan tersedia dalam mata uang Rupiah, dengan suku bunga sebagai berikut: Dolar Amerika Serikat: 5,25% per tahun di

bawah Best Lending Rate (BLI)

Rupiah: 2% per tahun di bawah BLI Jangka waktu penggunaan dalam fasilitas ini tidak dapat melebihi 120 hari.

1. Documentary Credit Facility with total facility amounting to US$ 4,000,000 and also available in Rupiah currency, with interest rate as follows: United States Dollar: 5.25% per annum

below the Best Lending Rate (BLI)

Rupiah: 2% per annum below BLI The total aggregate tenor under this facility cannot exceed 120 days.

2. Fasilitas Surat Kredit Berdokumen Dalam Negeri (SKBDN) dengan jumlah fasilitas sebesar US$ 4.000.000 dan tersedia dalam mata uang Rupiah, dengan suku bunga sebagai berikut: Dolar Amerika Serikat: 5,25% per tahun di

bawah BLI Rupiah: 2% per tahun di bawah BLI Jangka waktu penggunaan dalam fasilitas ini tidak dapat melebihi 120 hari.

2. Local Documentary Credit Facility with total facility amounting to US$ 4,000,000 and also available in Rupiah currency, with interest rate as follows: United States Dollar: 5.25% per annum

below BLI Rupiah: 2% per annum below BLI The total aggregate tenor under this facility cannot exceed 120 days.

3. Fasilitas Kredit Berdokumen dengan Pembayaran Tertunda dengan jumlah fasilitas sebesar US$ 4.000.000 dan tersedia dalam mata uang Rupiah, dengan suku bunga sebagai berikut: Dolar Amerika Serikat: 5,25% per tahun di

bawah BLI Rupiah: 2% per tahun di bawah BLI Jangka waktu penggunaan dalam fasilitas ini tidak dapat melebihi 120 hari.

3. Deferred Payment Credit Facility with total facility amounting to US$ 4,000,000 and also available in Rupiah currency, with interest rate as follows: United States Dollar: 5.25% per annum

below BLI Rupiah: 2% per annum below BLI The total aggregate tenor under this facility cannot exceed 120 days.

4. Pinjaman Impor dengan jumlah fasilitas sebesar US$ 4.000.000 dan tersedia dalam mata uang Rupiah, dengan suku bunga sebagai berikut: Dolar Amerika Serikat: 5,25% per tahun di

bawah BLI Rupiah: 2% per tahun di bawah BLI Jangka waktu penggunaan dalam fasilitas ini tidak dapat melebihi 120 hari.

4. Clean Import Loan with total facility amounting to US$ 4,000,000 and also available in Rupiah currency, with interest rate as follows: United States Dollar: 5.25% per annum

below BLI Rupiah: 2% per annum below BLI The total aggregate tenor under this facility cannot exceed 120 days.

300

Page 323: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 90 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

5. Pembiayaan Supplier dengan jumlah fasilitas sebesar US$ 4.000.000 dan tersedia dalam mata uang Rupiah, dengan suku bunga sebagai berikut: Dolar Amerika Serikat: 5,25% per tahun di

bawah BLI Rupiah: 2% per tahun di bawah BLI Jangka waktu pembiayaan fasilitas ini maksimal 90 hari.

5. Supplier Financing with total facility amounting to US$ 4,000,000 and also available in Rupiah currency, with interest rate as follows: United States Dollar: 5.25% per annum

below BLI Rupiah: 2% per annum below BLI Financing tenor under this facility has a maximum of 90 days.

6. Pembiayaan Piutang Lokal dengan jumlah fasilitas sebesar US$ 4.000.000 dan tersedia dalam mata uang Rupiah, dengan suku bunga sebagai berikut: Dolar Amerika Serikat: 5,5% per tahun di

bawah BLI Rupiah: 2% per tahun di bawah BLI Jangka waktu pembiayaan fasilitas ini maksimal 90 hari.

6. Domestic Receivable Financing with total facility amounting to US$ 4,000,000 and also available in Rupiah currency, with interest rate as follows: United States Dollar: 5.5% per annum below

BLI Rupiah: 2% per annum below BLI Financing tenor under this facility maximum 90 days.

b. Fasilitas Treasury dengan limit paparan terhadap

resiko sebesar US$ 250.000. b. Treasury Facility with exposure risk limit amounting

to US$ 250,000.

c. Pinjaman dengan pembayaran tetap sebesar US$ 2.000.000 (ditandatangani secara terpisah berdasarkan akta perjanjian pemberian pinjaman No. 23 tanggal 23 Nopember 2015 oleh Rr. Yuliana Tutiek Setia Murni, S.H., M.H.).

c. Loan with fixed payments amounting to US$ 2,000,000 (signed separately under the deed of loan agreement No. 23 dated November 23, 2015 by Rr. Yuliana Tutiek Setia Murni, S.H., M.H.).

Perjanjian tersebut berlaku selama 1 tahun sejak tanggal perjanjian dan akan terus berlaku hingga HSBC secara tertulis membatalkan, menghentikan atau membebaskan Entitas dari kewajibannya berdasarkan perjanjian tersebut atau perjanjian lain yang berkaitan dengannya.

This agreement shall be valid for a period of 1 year as of the date of this agreement and shall continue to be applicable until HSBC cancel, cease or discharge in writting the Entity from its obligation under this agreement or otherwise any other agreement related hereto.

Berdasarkan akta perjanjian pemberian pinjaman No. 23 tanggal 23 Nopember 2015 oleh Rr. Yuliana Tutiek Setia Murni, S.H., Entitas memperoleh fasilitas pinjaman dengan pembayaran tetap dari The Hongkong and Shanghai Banking Corporation Limited (HSBC) sebesar US$ 2.000.000 dengan bunga sebesar 4,75% per tahun dan jangka waktu pembayaran maksimal 5 tahun dari tanggal dimulainya setiap penarikan.

Based on the deed of loan agreement No. 23 dated November 23, 2015 by Rr. Yuliana Tutiek Setia Murni, S.H., the Entity obtained a reducing balance loan facility from The Hongkong and Shanghai Banking Corporation Limited (HSBC) amounting to US$ 2,000,000 with interest of 4.75% per annum and maturity maximum of 5 years from the date of commencement of each withdrawal.

PT MNC Guna Usaha Indonesia PT MNC Guna Usaha Indonesia Pada tahun 2017, Entitas mengadakan perjanjian sewa pembiayaan dengan PT MNC Guna Usaha Indonesia untuk pembelian mesin genset dengan jangka waktu 36 bulan. Pinjaman ini dibebani bunga sebesar 8,39% flat atau setara dengan 18% effective per tahun.

In 2017, the Entity held financing lease agreement with PT MNC Guna Usaha Indonesia for genset machine purchases with a term of 36 months. This loan bears interest rate at 8.39% flat or equivalent to 18% effective per annum.

301

Page 324: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 91 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

PT Orix Indonesia Finace PT Orix Indonesia Finance Pada tahun 2016, Entitas mengadakan perjanjian sewa pembiayaan dengan PT Orix Indonesia Finance untuk pembelian Toyota Reach Truck dengan jangka waktu 36 bulan. Pinjaman ini dibebani bunga sebesar 6,23% flat per tahun.

In 2016, the Entity held financing lease agreement with PT Orix Indonesia Finance for Toyota Reach Truck purchases with a term of 36 months. This loan bears interest rate at 6.23% flat per annum.

PT BCA Finance PT BCA Finance

Pada tahun 2017, Entitas mengadakan perjanjian pembiayaan dengan PT BCA Finance untuk perolehan aset kendaraan Toyota New Fortuner dengan jangka waktu 36 bulan. Pinjaman ini dibebani bunga sebesar 3,50% flat atau setara dengan 6,99% effective per tahun.

In 2017, the Entity held financing agreement with PT BCA Finance for the acquisition of the vehicle asset Toyota New Fortuner with a term of 36 months. This loan bears interest rate at 3.50% flat or equivalent to 6.99% effective per annum.

PT Astra Sedaya Finance PT Astra Sedaya Finance

Pada tahun 2017, Entitas mengadakan perjanjian pembiayaan dengan PT Astra Sedaya Finance untuk perolehan aset kendaraan Toyota Innova dengan jangka waktu 36 bulan dengan margin sebesar Rp 44.287.096.

In 2017, the Entity held financing agreement with PT Astra Sedaya Finance for the acquisition of the vehicle Toyota Innova with a term of 36 months and margin amounting Rp 44,287,096.

PT Toyota Astra Financial Services PT Toyota Astra Financial Services

Pada tahun 2016, Entitas mengadakan perjanjian pembiayaan dengan PT Toyota Astra Financial Services untuk perolehan aset kendaraan Toyota Innova dengan jangka waktu 36 bulan dan bunga sebesar Rp 36.537.760.

In 2016, the Entity held financing agreement with PT Toyota Astra Financial Services for the acquisition of the vehicle Toyota Innova with a term of 36 months and interest amounting to Rp 36.537.760.

PT Oto Multiartha PT Oto Multiartha

Pada tahun 2015, Entitas mengadakan perjanjian pembiayaan dengan PT Oto Multiartha untuk perolehan aset kendaraan Toyota New Fortuner dengan jangka waktu 36 bulan. Pinjaman ini dibebani bunga sebesar 8,73% flat atau setara dengan 15,79% effective per tahun.

In 2015, the Entity held financing agreement with PT Oto Multiartha for the acquisition of the vehicle Toyota New Fortuner with a term of 36 months. This loan bears interest rate at 8.73% flat or equivalent to 15.79% effective per annum.

Millennium Challenge Account-Indonesia Millennium Challenge Account-Indonesia

Berdasarkan perjanjian The Green Prosperity Project Off-Grid Community-Owned Renewable Energy Grant Agreement No.2017/Grant/080 tanggal 10 Pebruari 2017, Millennium Challenge Account-Indonesia (“MCA-Indonesia”) akan mengalokasikan atau memberikan hibah kepada Entitas yang diberikan berdasarkan deliverables dalam jumlah tidak lebih dari US$ 5.786.266 untuk melaksanakan proyek yaitu berupa proyek hibah energi terbarukan, yaitu Pembangkit Listrik Tenaga Surya. Jangka waktu perjanjian ini berakhir pada tanggal 31 Maret 2018 kecuali diperpanjang berdasarkan suatu perjanjian tertulis oleh para pihak, atau diakhiri lebih awal.

Based on The Green Prosperity Project Off-Grid Community-Owned Renewable Energy Grant Agreement No. 2017/Grant/080 dated February 10, 2017, Millennium Challenge Account-Indonesia (“MCA-Indonesia”) will allocate or extend a grant to the Entity based on deliverables in an amount not to exceed US$ 5,786,266 to carry out the project in the form of grant project for a renewable energy, a solar power plant. The term of the agreement will expire on March 31, 2018 unless further extended by written agreement of the Partie, or earlier terminated.

302

Page 325: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 92 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

PT Inti Karya Persada Tehnik PT Inti Karya Persada Tehnik Berdasarkan perjanjian Engineering, Procurement And Construction (EPC) Agreement of Solar Photovoltaic Electricity For Karampuang Island No: 078/SKY/II/2017 tanggal 10 Pebruari 2017, Entitas bermaksud melibatkan PT Inti Karya Persada Tehnik (“IKPT”) sebagai mitra dalam memberikan layanan dalam lingkup jasa teknik dan pekerjaan pengadaan dan konstruksi dalam proyek pembangkit listrik fotovoltaik surya yang berlokasi di Pulau Karampuang. Nilai kontrak dari proyek adalah sebesar Rp 37.482.391.631.

Based on Engineering, Procurement And Construction (EPC) Agreement of Solar Photovoltaic Electricity For Karampuang Island No: 078/SKY/II/2017 dated February 10, 2017, the Entity involves PT Inti Karya Persada Tehnik (IKPT) as a partner in providing services within the scope of engineering services and procurement and construction work in a solar photovoltaic power plant project located on Karampuang Island. The contract value of the project is Rp 37,482,391,631.

Helios PSC Limited Liability Company Helios PSC Limited Liability Company

Berdasarkan Memorandum of Understanding tanggal 10 Oktober 2017, Helios PSC Limited Liability Company setuju untuk membeli dari Entitas produksinya dengan nilai perkiraan sebesar US$ 6.000.000 untuk tahun 2017-2019. Helios PSC Limited Liability Company bersedia mengimpor untuk pemasaran dan penjualan energi terbarukan termasuk modul surya, inverter, LED Lighting (lihat Catatan 41).

Based on the Memorandum of Understanding dated October 10, 2017, Helios PSC Limited Liability Company agreed to purchase from the Entity its Production with an estimated value of US$ 6,000,000 for the year 2017-2019. Helios PSC Limited Liability Company is willing to import for marketing and sales of renewable energy including solar modules, inverters, LED Lighting (see Note 41).

39. INFORMASI SEGMEN 39. SEGMENT INFORMATION

Informasi berdasarkan segmen usaha adalah sebagai berikut: Information based on business segment are as follows:

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

30 September 2016/ September 30, 2016 (Sembilan Bulan/

Nine Months) (Tidak Diaudit/

Unaudited)

31 Desember 2016/ December 31, 2016

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2015/ December 31, 2015

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2014/ December 31, 2014

(Satu Tahun/ One Year)

Penjualan bersih menurut jenis produk:

Net sales by types of

products: Panel surya 144.524.326.497 53.942.950.771 106.720.660.452 85.670.869.567 65.031.356.603 Solar panel Solar system 44.155.553.420 29.463.815.216 56.513.536.515 53.149.461.084 35.469.364.411 Solar system Baterai 103.816.605.157 70.014.991.633 137.016.232.125 136.290.741.969 99.871.791.399 Battery Inverter 13.610.743.132 8.825.368.223 17.587.638.211 16.533.377.034 12.729.542.214 Inverter LED 1.234.286.527 753.866.862 1.428.160.031 1.307.446.643 877.524.307 LED

Supporting products 7.582.045.809 5.277.068.033 9.997.120.219 9.152.126.504 6.142.670.152 Supporting

products

Penjualan bersih 314.923.560.542 168.278.060.738 329.263.347.553 302.104.022.801 220.122.249.086 Net sales

Beban pokok penjualan menurut jenis produk:

Cost of goods sold by types of

products: Panel surya (114.344.464.421) (43.071.557.728) (90.254.049.843) (71.216.685.103) (59.003.369.094) Solar panel Solar system (34.934.901.476) (23.525.824.965) (47.793.702.923) (44.182.210.972) (32.181.582.996) Solar system Baterai (82.137.411.759) (55.904.519.698) (115.875.124.752) (113.296.093.553) (90.614.320.196) Battery Inverter (10.768.520.231) (7.046.747.563) (14.873.929.462) (13.743.905.155) (11.549.595.716) Inverter LED (976.540.319) (601.936.297) (1.207.800.121) (1.086.857.369) (796.183.461) LED

Supporting products (5.998.747.673) (4.213.554.083) (8.454.600.851) (7.608.001.583) (5.573.284.232) Supporting

products

Beban pokok penjualan (249.160.585.879) (134.364.140.334) (278.459.207.952) (251.133.753.735) (199.718.335.695) Cost of goods sold

303

Page 326: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 93 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

30 September 2016/ September 30, 2016 (Sembilan Bulan/

Nine Months) (Tidak Diaudit/

Unaudited)

31 Desember 2016/ December 31, 2016

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2015/ December 31, 2015

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2014/ December 31, 2014

(Satu Tahun/ One Year)

Laba kotor menurut jenis produk:

Gross profit by types of products:

Panel surya 30.179.862.076 10.871.393.043 16.466.610.609 14.454.184.464 6.027.987.509 Solar panel Solar system 9.220.651.944 5.937.990.251 8.719.833.592 8.967.250.112 3.287.781.415 Solar system Baterai 21.679.193.398 14.110.471.935 21.141.107.373 22.994.648.416 9.257.471.203 Battery Inverter 2.842.222.901 1.778.620.660 2.713.708.749 2.789.471.879 1.179.946.498 Inverter LED 257.746.208 151.930.565 220.359.910 220.589.274 81.340.846 LED

Supporting products 1.583.298.136 1.063.513.950 1.542.519.368 1.544.124.921 569.385.920 Supporting

products

Laba kotor 65.762.974.663 33.913.920.404 50.804.139.601 50.970.269.066 20.403.913.391 Gross profit

Pendapatan lain-lain 1.108.923.810 3.388.628.417 5.561.734.441 1.699.100.085 975.009.861 Other income Beban penjualan (4.833.017.166) (3.873.412.406) (4.573.871.940) (2.279.998.490) (1.005.092.995) Selling expenses

Beban umum dan administrasi (23.855.519.399) (14.215.325.238) (17.027.782.095) (21.322.061.906) (6.408.361.180)

General and administrative

expenses Beban keuangan (9.510.368.958) (6.867.234.320) (14.343.147.175) (4.488.034.677) (2.666.492.838) Finance charges Beban lain-lain (3.041.110.464) (1.611.014.595) (2.509.956.168) (14.500.006.284) (1.065.730.451) Other expenses

Laba sebelum taksiran beban pajak 25.631.882.486 10.735.562.262 17.911.116.664 10.079.267.794 10.233.245.788

Income before provision for tax

expense

Taksiran beban pajak (6.505.149.195) (2.674.193.120) (4.515.092.506) (2.360.064.107) (2.347.810.698) Provision for tax

expenses

Laba periode/tahun berjalan 19.126.733.291 8.061.369.142 13.396.024.158 7.719.203.687 7.885.435.090

Income for the period/year

Penghasilan (beban) komprehensif lain (264.782.877) (128.248.218) (170.997.624) (29.996.450) (4.849.691)

Other comprehensive

income (expense)

Jumlah laba komprehensif periode/tahun berjalan 18.861.950.414 7.933.120.924 13.225.026.534 7.689.207.237 7.880.585.399

Total comprehensive income for the

period/year

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

31 Desember 2016/ December 31, 2016

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2015/ December 31, 2015

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2014/ December 31, 2014

(Satu Tahun/ One Year)

Aset: Assets: Panel surya 66.368.387.688 12.995.372.500 4.600.783.302 2.337.161.296 Solar panel Solar system 18.660.081.485 13.782.586.673 26.562.769.945 10.896.847.105 Solar system Baterai 69.428.334.796 75.644.462.662 36.582.100.356 42.202.930.666 Battery Inverter - - - - Inverter LED - - - - LED Supporting products - - - - Supporting products

Jumlah sebelum eliminasi 154.456.803.969 102.422.421.835 67.745.653.603 55.436.939.067 Total before elimination Tidak dapat dialokasikan 294.129.982.930 248.195.269.771 205.123.279.144 24.374.485.794 It can be to allocated Eliminasi - - - - Elimination

Jumlah Aset 448.586.786.899 350.617.691.606 272.868.932.747 79.811.424.861 Total Assets

Liabilitas: Liabilities: Panel surya 20.066.087.434 22.693.168.372 27.315.340.000 - Solar panel Solar system - - - - Solar system Baterai 62.173.085.938 30.926.213.858 33.188.817.461 23.508.247.878 Battery Inverter - 42.542.868 3.661.618.436 138.638.986 Inverter LED - - - - LED Supporting products 4.995.409.165 2.327.887.658 1.326.874.865 233.553.375 Supporting products

Jumlah sebelum eliminasi 87.234.582.537 55.989.812.756 65.492.650.762 23.880.440.239 Total before elimination Tidak dapat dialokasikan 260.702.280.935 211.166.075.837 162.139.505.506 27.869.607.947 It can be to allocated Eliminasi - - - - Elimination

Jumlah Liabilitas 347.936.863.472 267.155.888.593 227.632.156.268 51.750.048.186 Total Liabilities

304

Page 327: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 94 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

40. TRANSAKSI NONKAS 40. NON-CASH TRANSACTIONS

Untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2017 dan 2016 (tidak diaudit) dan untuk tahun yang berakhir pada tanggal-tanggal 31 Desember 2016, 2015 dan 2014, terdapat beberapa akun dalam laporan keuangan yang penambahannya merupakan aktivitas yang tidak mempengaruhi arus kas. Akun-akun tersebut adalah sebagai berikut:

For the nine-month periods ended September 30, 2017 and 2016 (unaudited) and for the years ended December 31, 2016, 2015 and 2014, there are several accounts in the financial statements that the addition represents activities that do not affect cash flows. The accounts are as follows:

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

30 September 2016/ September 30, 2016 (Sembilan Bulan/

Nine Months) (Tidak Diaudit/

Unaudited)

31 Desember 2016/ December 31, 2016

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2015/ December 31, 2015

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2014/ December 31,

2014 (Satu Tahun/

One Year)

Penambahan aset tetap melalui utang lembaga keuangan 575.759.000 - 221.258.240 402.317.040 -

Addition of fixed assets Through financial institutions loans

Penambahan aset sewa pembiayaan – dikurangi uang muka pembelian aset sewa pembiayaan 152.460.606 257.306.819 257.306.819 - 339.612.000

Addition of fixed assets through finance lease –

net of down payments Penambahan piutang

usaha karena permohonan pengampunan pajak - - - 9.486.192.567 -

Addition trade receivables because appliance of

tax amnesty Penambahan saldo laba

karena permohonan pengampunan pajak - - - (9.486.192.567) -

Addition retained earning because appliance of

tax amnesty Penambahan modal

melalui pembagian dividen saham (lihat Catatan 20)

26.600.000.000 - - - -

Addition of paid-in capital through

distribution of stock dividend

(see Note 20)

41. PERISTIWA SETELAH PERIODE PELAPORAN 41. EVENTS AFTER REPORTING PERIOD

a. Berdasarkan Pernyataan Keputusan Pemegang Saham yang diaktakan melalui akta No. 63, tanggal 13 Oktober 2017 dari notaris Leolin Jayayanti, S.H., M.Kn., pemegang saham Entitas mengambil keputusan sebagai berikut:

1. Menyetujui menetapkan penggunaan laba bersih

Entitas sebagai berikut: a. Sebesar Rp 11.400.000.000 dibagikan sebagai

dividen tunai . b. Sebesar Rp 26.600.000.000 dibagikan sebagai

dividen saham, berdasarkan hal tersebut diterbitkan 266.000 saham dengan nilai nominal Rp 100.000 per saham yang dibagikan kepada pemegang saham sebagai berikut: - PT Trinitan Global Pasifik sebanyak

226.366 saham atau senilai Rp 22.636.600.000.

a. Based on the Declaration of Stockholders which was notarized by deed No. 63, dated October 13, 2017 of notary Leolin Jayayanti, S.H., M.Kn., the Entity’s stockholders made the following decisions:

1. Approve the use of the Entity's net income as follows: a. Rp 11,400,000,000 is distributed as cash

dividends. b. Rp 26,600,000,000 is distributed as stock

dividends, based on this matter, the Entity issues 266,000 shares with par value of Rp 100,000 per share distributed to the stockholders as follows: - PT Trinitan Global Pacific 226,366 shares

or equivalent to Rp 22,636,600,000.

305

Page 328: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 95 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

- Hitachi High Technologies Pte. Ltd. sebanyak 39.634 saham atau senilai Rp 3.963.400.000.

c. Sebesar Rp 100.000.000 sebagai cadangan wajib untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2014.

d. Sebesar Rp 100.000.000 sebagai cadangan wajib untuk tahun buku yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2015.

e. Sebesar Rp 100.000.000 sebagai cadangan wajib untuk tahun buku yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2016.

f. Sebesar Rp 417.243.815 ditetapkan sebagai laba ditahan.

2. Menyetujui peningkatan modal dasar dari

Rp 80.000.000.000 menjadi Rp 325.000.000.000. 3. Menyetujui peningkatan modal ditempatkan dan

disetor penuh dari Rp 45.000.000.000 menjadi Rp 81.301.400.000 serta perubahan nilai nominal saham dari Rp 100.000 menjadi Rp 100. Peningkatan modal ditempatkan dan disetor penuh sebesar Rp 36.301.400.000 dilakukan dengan cara sebagai berikut: - Pembagian dividen saham seperti yang telah

disebutkan sebelumnya. - Penyetoran tunai yang dilakukan dan diambil

bagian oleh PT Trinitan Global Pasifik sebesar Rp 9.701.400.000.

4. Menyetujui menjaminkan lebih dari 50% atau

seluruh kekayaan bersih dalam rangka mendapatkan pinjaman atas fasilitas yang akan diterima oleh Entitas dari bank, perusahaan modal ventura, perusahaan pembiayaan, lembaga keuangan atau pembiayaan infrastruktur atau masyarakat. Persetujuan ini berlaku sampai dengan penyelenggaraan Rapat Umum Pemegang Saham tahun 2018 untuk keperluan menambah modal kerja, pembayaran utang dan keperluan lainnya.

Akta tersebut telah mendapatkan pengesahan dari Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia dengan surat keputusannya No. AHU-0021944.AH.01.02.TAHUN 2017, tanggal 23 Oktober 2017 (lihat Catatan 21 dan 22).

- Hitachi High Technologies Pte. Ltd. amounting to 39,634 shares or equivalent to Rp 3,963,400,000.

c. Rp 100,000,000 as mandatory reserve for the year ended December 31, 2014.

d. Rp 100,000,000 as mandatory reserve for the

year ended December 31, 2015.

e. Rp 100,000,000 as mandatory reserve for the year ended December 31, 2016.

f. Rp 417,243,815 is set as retained earnings.

2. Approved the increase in authorized capital from Rp 80,000,000,000 to Rp 325,000,000,000.

3. Approved the increase in the issued and fully

paid capital from Rp 45,000,000,000 to Rp 81,301,400,000 and the change in par value of share from Rp 100,000 to Rp 100. The increase in issued and fully paid capital amounting to Rp 36,301,400,000 as follows:

- Distribution of stock dividends as mentioned

above. - The cash deposit made and taken part by

PT Trinitan Global Pasifik amounting to Rp 9,701,400,000.

4. Agreed to pledge more than 50% or all of the net

worth in order to obtain a loan on facilities to be received by the Entity from banks, venture capital companies, finance companies, financial institutions or infrastructure or public. This agreement is valid until the General Meeting of Stockholders in 2018 for the purpose of adding working capital, debt payments and other purposes.

The deed was approved by the Minister of Law and Human Rights of the Republic of Indonesia in its Decision Letter No. AHU-0021944.AH.01.02.TAHUN 2017, dated October 23, 2017 (see Notes 21 and 22).

b. Berdasarkan Memorandum of Understanding tanggal

10 Oktober 2017, Helios PSC Limited Liability Company setuju untuk membeli dari Entitas produksinya dengan nilai perkiraan sebesar US$ 6.000.000 untuk tahun 2017-2019. Helios PSC Limited Liability Company bersedia mengimpor untuk pemasaran dan penjualan energi terbarukan termasuk modul surya, inverter, LED Lighting (lihat Catatan 38).

b. Based on the Memorandum of Understanding dated October 10, 2017, Helios PSC Limited Liability Company agreed to purchase from the Entity its Production with an estimated value of US$ 6,000,000 for the year 2017-2019. Helios PSC Limited Liability Company is willing to import for marketing and sales of renewable energy including solar modules, inverters, LED Lighting (see Note 38).

306

Page 329: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 96 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

c. Berdasarkan Akta Nomor 37 tanggal 16 Nopember 2017 dari Notaris Leolin Jayayanti S.H., M.Kn., pemegang saham Entitas telah mengambil keputusan sebagai berikut: i. Menyetujui perubahan susunan pengurus Entitas

menjadi sebagai berikut:

Direksi: Direktur Utama : Jackson Tandiono Direktur : Hengky Loa Direktur : Naoki Ishikawa Direktur Independen : Pui Siat Ha Dewan Komisaris: Komisaris Utama : Ferry Joedianto Robertus

Tandiono Komisaris : Richard Tandiono Komisaris Independen : Henry Gamra Rachmat

ii. Menyetujui perubahan status Entitas dari

perseroan tertutup menjadi perseroan terbuka melalui penerbitan dan penjualan saham baru Entitas.

iii. Menyetujui: a. Melakukan penawaran umum saham perdana

melalui pengeluaran saham baru Entitas sebanyak-banyaknya 203.256.000 saham untuk ditawarkan kepada masyarakat untut dicatatkan di Bursa Efek Indonesia.

b. Memberikan program alokasi saham kepada karyawan dengan jumlah alokasi sebanyak-banyaknya 10% dari seluruh saham baru yang akan ditawarkan/dijual kepada masyarakat melalui penawaran umum.

c. Memberikan kuasa dan wewenang kepada direksi untuk melaksanakan tindakan yang diperlukan sehubungan dengan penawaran umum saham perdana.

d. Memberikan kuasa dan wewenang kepada dewan komisaris untuk menyatakan dalam akta notaris tersendiri mengenai peningkatan modal ditempatkan dan disetor penuh setelah penawaran umum selesai dilaksanakan.

iv. Menyetujui perubahan seluruh ketentuan anggaran dasar Entitas dalam rangka menjadi perusahaan terbuka.

v. Menyetujui memberi kuasa kepada direksi untuk menuangkan atau menyatakan kembali keputusan-keputusan tersebut dalam bentuk akta otentik.

c. Based on Deed No. 37 dated November 16, 2017 of Notary Leolin Jayayanti S.H., M.Kn., the Entity’s stockholde have made the following decisions:

i. Approve the change of Entity's entity structure to be as follows:

Board of Directors: President Director : Jackson Tandiono Director : Hengky Loa Director : Naoki Ishikawa Independent Director : Pui Siat Ha Board of Commissioners: President Commissioner : Ferry Joedianto

Robertus Tandiono Commissioner : Richard Tandiono Independent Commissioner: Henry Gamra

Rachmat ii. Approve the change of the status of the Entity from

private company to public company through the issuance and sale of new shares of the Entity.

iii. Approve:

a. Conducting initial public offering through the issuance of new shares of the Entity amounting to 203,256,000 shares to be offered to the public for listing on the Indonesia Stock Exchange.

b. Provide employee stock allocation program with the amount of allocation up to 10% of all new shares to be offered/sold to the public through public offering.

c. Give power and authority to the directors to

carry out the necessary actions in relation to the initial public offering of shares.

d. Give power and authority to the board of

commissioners to declare in a separate notarial deed concerning the increase in issued and fully paid capital after the public offering has been completed.

iv. Approve the amendment of the Entity's articles of association in order to become an public company.

v. Approve to authorize the directors to declare or re-declare such decisions in the form of an authentic deed.

Akta tersebut telah disahkan oleh Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia berdasarkan Surat Keputusan Nomor AHU-0024217.AH.01.02.TAHUN 2017 tanggal 20 Nopember 2017.

The Deed has been approved by the Minister of Law and Human Rights of the Republic of Indonesia based on Decision Letter No. AHU-0024217.AH.01.02.TAHUN 2017 dated November 20, 2017.

307

Page 330: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 97 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

d. Pada tanggal 17 Nopember 2017, Entitas telah mendapat persetujuan dari PT Bank Permata Tbk tekait penawaran umum perdana saham dan persetujuan terhadap tindakan-tindakan korporasi yang telah dan akan dilakukan oleh Entitas selama memperoleh fasilitas kredit (lihat Catatan 12).

d. On November 17, 2017, the Entity has received approval from PT Bank Permata Tbk related to initial public offering and corporate action that has been and will be performed by the Entity during the credit facility (see Note 12).

e. Berdasarkan Surat Keputusan Sirkuler Dewan

Komisaris Pengganti Rapat Dewan Komisaris tertanggal 20 Nopember 2017, Entitas telah membentuk Komite Audit.

e. Based on the Circular Letter of the Board of Commissioners Substituting the Board of Commissioners' Meeting dated November 20, 2017, the Company has established Audit Committee

Komite Audit Audit Commitee Ketua Komite Audit Henry Gamra Rachmat Head of Audit Commitee Anggota Yenny Goei Member Anggota Andre Parlindungan Member

f. Pada tanggal 22 Nopember 2017, Entitas telah

mendapat persetujuan dari PT Bank Resona Perdania tekait penawaran umum perdana saham dan persetujuan terhadap tindakan-tindakan korporasi yang telah dan akan dilakukan oleh Entitas selama memperoleh fasilitas kredit (lihat Catatan 12).

f. On November 22, 2017, the Entity has received approval from PT Bank Resona Perdania related to initial public offering and corporate action that has been and will be performed by the Entity during the credit facility (see Note 12).

g. Berdasarkan perubahan perjanjian fasilitas

No. FH0183 tanggal 24 Nopember 2017, jatuh tempo fasilitas pinjaman dari PT Bank Resona Perdania diperpanjang sampai dengan tanggal 5 Desember 2018 (lihat Catatan 12).

g. Based on amendment to the facility agreement No. FH0183 dated November 24, 2017, loan facilities from PT Bank Resona Perdania were extended until December 5, 2018 (see Note 12).

h. Pada tanggal 27 Nopember 2017, utang lain-lain dari

Jackson Tandiono dan Richard Tandiono sudah dilunasi oleh Entitas.

h. As of November 27, 2017, other payables from Jackson Tandiono and Richard Tandiono has fully paid by the Entity.

i. Berdasarkan Surat Konfirmasi Perpanjangan Jangka

Waktu Fasilitas dari PT Bank Permata Tbk No. 0034/SK/CG1/WB/12/2017, tanggal 22 Desember 2017 fasilitas perbankan dari PT Bank Permata Tbk diperpanjang sampai dengan tanggal 31 Mei 2018 (lihat Catatan 12).

i. Based on Facility Period Extension Confirmation Letter from PT Bank Permata Tbk No. 0034/SK/CG1/WB/12/2017, dated December 22, 2017, the banking from PT Bank Permata Tbk has extended up to May 31, 2018 (see Note 12).

j. Pada bulan Januari 2018, utang lain-lain dari

PT Nipress Tbk sudah dilunasi oleh Entitas. j. On January 2018, other payables from PT Nipress Tbk

has fully paid by the Entity.

k. Seluruh piutang lain-lain – pihak berelasi telah dilunasi pada bulan Januari 2018.

k. All of other receivables – related parties has fully paid on January 2018.

308

Page 331: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 98 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

42. STANDAR AKUNTANSI KEUANGAN BARU DAN REVISI

42. NEW AND REVISED STATEMENTS OF FINANCIAL ACCOUNTING STANDARDS

Standar dan interpretasi yang berlaku efektif untuk laporan keuangan konsolidasi yang dimulai pada atau setelah tanggal 1 Januari 2018 adalah sebagai berikut:

The standards and interpretations which are effective for the consolidated financial statements beginning on or after January 1, 2018 are as follows:

Amandemen PSAK No. 2, mengenai “Laporan Arus Kas:

tentang Prakarsa Keuangan”. Amandemen PSAK No. 46, mengenai “Pajak

Penghasilan: tentang Pengakuan Aset Pajak Tangguhan untuk Rugi yang Belum Direalisasi”.

PSAK No. 69: Agrikultur dan amandemen PSAK No. 16: Aset Tetap tentang Agrikultur: Tanaman Produktif.

Amendment of PSAK No. 2, regarding “Statements of Cash Flows: concerning Financial Initiative”.

Amendment PSAK No. 46, regarding “Income Tax: concerning Recognition of Deferred Tax Asset for Unrealized Loss”.

PSAK No. 69: Agriculture and amendments to PSAK No. 16: Property, Plant and Equipment about Agriculture: Bearer Plants.

Manajemen Entitas dan Entitas Anak sedang mengevaluasi dampak dari standar dan interpretasi ini terhadap laporan keuangan konsolidasi.

The management of the Entity and Subsidiary is currently evaluating the impact of the new standards on the consolidated financial statements.

43. PENERBITAN KEMBALI LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017

43. REISSUANCE OF CONSOLIDATED FINANCIAL STATEMENTS FOR THE NINE MONTHS PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2017

Sehubungan dengan rencana Entitas untuk melakukan Penawaran Umum Perdana Saham dan untuk memenuhi persayratan Otoritas Jasa Keuangan “OJK, maka laporan keuangan konsolidasi untuk periode Sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2017 yang sebelumnya telah diterbitkan dalam laporan auditor independen No. 158/LA-SEI/SBY2/X/2017 tertanggal 27 Oktober 2017, diterbitkan kembali dengan disertai perubahan maupun tambahan pengungkapan sebagai berikut:

Pursuant to the Entity’s plan to conduct Initial Public Offering of Shares and to meet the requirements of the Financial Services Authority (OJK), the consolidated financial statements for the nine-month period ended September 30, 2017, which is issued in the independent auditor’s report No.158/LA-SEI/SBY2/X/2017 dated September 27, 2017, has been reissued with accompanying changes and additional disclosures as follows:

a. Laporan Laba Rugi dan Penghasilan Komprehensif

Lain Konsolidasi a. Consolidated Statements of Profit or Loss and Other

Comprehensive Income Penyajian taksiran penghasilan (beban) Pajak

Penghasilan diperbaiki sesuai dengan Peraturan No. VIII.G.7.

Presentation of provision for tax income (expense) revised in accordance with Regulation No. VIII.G.7.

b. Laporan Arus Kas Konsolidasi b. Consolidated Statements of Cash Flows

Penyajian arus kas masuk dan arus kas keluar terkait utang bank jangka pendek dipisahkan.

Presentation of cash inflow and cash outflow related to short-term bank loans are separated.

c. Umum – Pendirian Entitas dan Informasi Umum

(lihat Catatan 1a) c. General – The Entity’s Establishment and General

Information (see Note 1a) Penambahan pengungkapan mengenai nama

entitas induk dan nama entitas induk terakhir dalam kelompok usaha.

Additional disclosure of the name of the parent entity and the name of the ultimate parent entity in the business group.

309

Page 332: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 99 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

d. Umum – Dewan Komisaris, Direksi dan Karyawan (lihat Catatan 1b)

d. General – The Board of Commissioners, Directors and Employees

Penambahan pengungkapan mengenai nama dan jabatan komite audit.

Additional disclosure of names and positions of the audit committee.

e. Ikhtisar Kebijakan Akuntansi Yang Signifikan (lihat

Catatan 2) e. Summary of Significant Accounting Policies

(see Note 2) Penambahan pengungkapan mengenai standar

akuntansi yang mendasari. Additional disclosures on the underlying

accounting standards.

f. Ikhtisar Kebijakan Akuntansi Yang Signifikan – Aset Tidak Lancar Lainnya (lihat Catatan 2k)

f. Summary of Significant Accounting Policies – Other Noncurrent Assets (see Note 2k)

Penambahan pengungkapan mengenai jenis aset. Additional disclosure of the type of assets.

g. Piutang Lain-lain – Pihak Berelasi (lihat Catatan 7) g. Other Receivables – Related Parties (see Note 7) Penambahan pengungkapan mengenai transaksi

yang menyebabkan munculnya piutang lain-lain – pihak berelasi.

Additional disclosure regarding the transactions which cause the emergence of other receivables – related parties.

h. Persediaan (lihat Catatan 8) h. Inventories (see Note 8)

Penambahan pengungkapan mengenai jumlah persediaan yang diakui sebagai beban selama periode berjalan.

Additional disclosure regarding the amount of the inventories recognized as expenses during the period.

Perubahan terkait klarifikasi asuransi persediaan.

Changes related to clarification of inventories’ insurance.

i. Aset Tetap (lihat Catatan 11) i. Fixed Assets (see Note 11)

Penambahan pengungkapan jumlah aset tetap yang tidak dipakai sementara.

Additional disclosure of fixed assets not in use temporarily.

Penambahan pengungkapan aset tetap yang telah disusutkan penuh dan masih digunakan.

Additional disclosure of fixed assets that have been fully depreciated and are still in use.

Penambahan pengungkapan jumlah tercatat aset tetap yang dihentikan dari penggunaan aktif dan tidak diklasifikasikan sebagai tersedia untuk dijual.

Additional disclosure on the carrying amounts of fixed assets that are discontinued from active use and are not classified as available for sale.

j. Utang Usaha (lihat Catatan 13) j. Trade Payables (see Note 13)

Penambahan pengungkapan mengenai jaminan yang diberikan.

Additional disclosure of warranties provided.

k. Utang Lain-lain – Pihak Berelasi (lihat Catatan 14) k. Other Payables – Related Parties (see Note 14)

Penambahan pengungkapan mengenai transaksi yang menyebabkan munculnya utang lain-lain – pihak berelasi.

Additional disclosure regarding transactions which cause the emergence of other payables – related parties.

l. Utang Sewa Pembiayaan (lihat Catatan 17) l. Obligation Under Finance Lease (see Note 17) Penambahan pengungkapan mengenai tingkat

bunga, syarat dan pembatasan atas fasilitas pinjaman yang diperoleh serta tingkat suku pemenuhannya.

Additional disclosure regarding interest rate, terms and restrictions on the loan facility obtained and the level of compliance.

310

Page 333: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 100 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

m. Utang Lembaga Keuangan (lihat Catatan 18) m. Financial Institution Loan (see Note 18) Penambahan pengungkapan mengenai tingkat

bunga, syarat dan pembatasan atas fasilitas pinjaman yang diperoleh serta tingkat suku pemenuhannya.

Additional disclosure regarding interest rate, terms and restrictions on the loan facility obtained and the level of compliance.

n. Liabilitas Diestimasi Atas Imbalan Kerja

(lihat Catatan 19) n. Estimated Liabilities for Employee Benefits

(see Note 19) Penambahan pengungkapan tanggal laporan

aktuaris independen. Additional disclosure of the date of the

independent actuarial report. Penambahan pengungkapan analisis sensitivitas

atas asumsi yang digunakan dalam perhitungan aktuaria.

Additional disclosure of sensitivity analysis on the assumptions used in the actuarial calculation.

o. Modal Saham dan Modal Disetor Lainnya (lihat

Catatan 20 dan 21) o. Capital Stock and Other Paid-in Capital (see Note 20

and 21) Penyajian modal saham diperbaiki. Presentation of capital stock is revised.

p. Penjualan Bersih (lihat Catatan 24) p. Net Sales (see Note 24)

Penambahan pengungkapan mengenai penyebab timbulnya diskon penjualan pada tahun 2016 yang sangat signifikan dan langkah-langkah yang dilakukan Entitas untuk mengantisipasi terjadinya peningkatan diskon pada periode yang akan datang.

Additional disclosure of the causes of significant sales discounts in 2016 and the measures taken by the Entity to anticipate the increase in discounts in the next period.

Penambahan pengungkapan mengenai rincian penjualan berdasarkan produk.

Additional disclosure of sales details of the product-based.

q. Saldo dan Transaksi Signifikan Dengan Pihak-Pihak

yang Berelasi (lihat Catatan 32) q. Balances and Significant Transactions with Related

Parties (see Note 32) Penambahan pengungkapan mengenai Sifat

hubungan dengan PT Matra Mandiri Prima, PT Garda Persada, PT Nipress Tbk, PT Tripilar Bumi Lestari, PT Global Packaging System dan PT Hitachi High-Technologies Indonesia.

Additional disclosure on the nature of relationship with PT Matra Mandiri Prima, PT Garda Persada, PT Nipress Tbk, PT Tripilar Bumi Lestari, PT Global Packaging System and PT Hitachi High-Technologies Indonesia.

Penambahan pengungkapan mengenai persentase terhadap total penjualan dan beban terkait.

Additional disclosure of percentage to total sales and related expenses.

Penambahan pengungkapan mengenai persentase terhadap total aset dan liabilitas, termasuk komitmen, dan:

Additional disclosure regarding the percentage of total assets and liabilities, including commitments, and:

i. Persyaratan dan ketentuannya, termasuk apakah terdapat jaminan, dan sifat imbalan yang akan diberikan, untuk penyelesaian; dan

i. Terms and conditions, including whether there is warranty, and the nature of the compensation, for the settlement; and

ii. Rincian garansi yang diberikan atau diterima. ii. Details of warranty given or received.

r. Perpajakan (lihat Catatan 33) r. Taxation (see Note 33) Penambahan pengungkapan jenis ketetapan atau

tagihan pajak, jenis pajak, tahun pajak serta jumlah pokok dan denda atau bunganya.

Additional disclosure of tax assessment or tax collection, tax type, fiscal year and principal amount and fine or interest.

Sikap Entitas terhadap ketetapan atau tagihan pajak (keberatan atau banding).

Entity’s attitude towards tax assessments or claims (objection or appeal).

311

Page 334: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

The consolidated financial statements are originally issued in Indonesian language.

- 101 -

PT SKY ENERGY INDONESIA DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN LAPORAN KEUANGAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

PT SKY ENERGY INDONESIA AND SUBSIDIARY NOTES TO THE CONSOLIDATED FINANCIAL

STATEMENTS (Continued) FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES FINANCIAL

STATEMENTS FOR THE NINE-MONTH PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FINANCIAL STATEMENTS FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

s. Informasi Segmen (lihat Catatan 38) s. Segment Information (see Note 38) Penyajian diperbaiki sesuai dengan PSAK No. 5:

Segmen Operasi. Presentation is revised in accordance with

PSAK No. 5: Operating Segment.

t. Transaksi Nonkas (lihat Catatan 39) t. Non-cash Transactions (see Note 39) Penambahan pengungkapan mengenai saldo kredit

dari transaksi pengampunan pajak. Additional disclosure of credit balance from tax

amnesty transaction.

u. Peristiwa Setelah Periode Pelaporan (lihat Catatan 40) u. Events After Reporting Period (see Note 40) Cakupan peristiwa setelah periode pelaporan

diperbarui yang mencakup peristiwa sampai tanggal laporan auditor diterbitkan kembali.

Coverage of events after reporting period updated that includes events until date of reissuance of auditor’s report.

v. Kepentingan Nonpengendali (lihat Catatan 23) v. Non-controlling Interest (see Note 23)

Penambahan pengungkapan pada catatan tersendiri mengenai kepentingan nonpengendali, yang meliputi antara lain rincian bagian pemegang saham nonpengendali atas ekuitas entitas anak yang tidak dapat diatribusikan secara langsung pada entitas induk.

Additional disclosure on separate notes of non-controlling interests, which include details of non-controlling interest portion of subsidiary’s equity which can not be attributed directly to the parent entity.

w. Perikatan dan Komitmen (lihat Catatan 37) w. Commitments (see Note 37)

Penambahan pengungkapan perikatan dan komitmen.

Additional disclosure of commitments.

44. PENYELESAIAN LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI

44. COMPLETION OF THE CONSOLIDATED FINANCIAL STATEMENTS

Manajemen Entitas dan Entitas Anak bertanggung jawab atas penyusunan laporan keuangan konsolidasi yang telah diselesaikan pada tanggal 5 Januari 2018.

The management of The Entity and Subsidiary and is responsible for the preparation of the consolidated financial statements which were completed on January 5, 2018.

312

Page 335: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

- 102 -

LAMPIRAN INFORMASI TAMBAHAN PT SKY ENERGY INDONESIA (ENTITAS INDUK SAJA) LAPORAN POSISI KEUANGAN (NERACA) 30 SEPTEMBER 2017, 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

APPENDIX SUPPLEMENTARY INFORMATION

PT SKY ENERGY INDONESIA (PARENT ONLY) STATEMENTS OF FINANCIAL POSITION

SEPTEMBER 30, 2017, DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember 2016/ December 31, 2016

31 Desember 2015/ December 31, 2015

31 Desember 2014/ December 31, 2014

ASET ASSETS ASET LANCAR CURRENT ASSETS Kas dan bank 14.881.848.658 53.355.197.696 16.499.201.685 8.929.339.068 Cash on hand and in banks Deposito yang dijaminkan 53.082.804.686 32.800.004.686 32.036.000.000 - Guarantee deposits Piutang usaha Trade receivables

Pihak berelasi 61.849.867.464 69.063.087.252 38.037.973.547 11.483.805.280 Related parties Pihak ketiga 41.113.777.125 20.363.962.083 27.056.086.662 45.721.122.116 Third parties

Piutang lain-lain – pihak berelasi 5.000.000.000 5.000.000.000 5.000.000.000 - Other receivables – related parties Persediaan 163.231.845.219 146.169.320.178 126.272.978.463 7.990.418.973 Inventories Uang muka pembelian 2.296.089.469 558.564.950 11.185.654.117 - Advances for purchases Pajak dibayar di muka 4.648.341.739 476.778.074 8.231.390.796 27.463.655 Prepaid tax Aset lancar lainnya 3.945.655.313 - - - Other current assets

Jumlah Aset Lancar 350.050.229.673 327.786.914.919 264.319.285.270 74.152.149.092 Total Current Assets

ASET TIDAK LANCAR NON-CURRENT ASSETS Investasi pada Entitas Anak 2.475.000.000 - - - Invetment in Subsidiary Aset pajak tangguhan 370.187.750 205.039.986 130.430.284 89.766.574 Deferred tax assets Aset tetap – setelah dikurangi

akumulasi penyusutan sebesar Rp 9.227.362.974 pada tanggal 30 September 2017, Rp 4.909.594.749 pada tanggal 31 Desember 2016, Rp 3.063.363.353 pada tanggal 31 Desember 2015 dan Rp 1.602.480.744 pada tanggal 31 Desember 2014 95.304.203.893 22.049.972.118 7.509.198.766 5.569.509.195

Fixed assets – net of accumulated depreciation of

Rp 9,227,362,974 as of September 30, 2017,

Rp 4,909,594,749 as of December 31, 2016,

Rp 3,063,363,353 as of December 31, 2015 and Rp 1,602,480,744 as of

December 31, 2014 Aset tidak lancar lainnya – bersih 362.395.583 575.764.583 910.018.427 - Other non-current assets – net

Jumlah Aset Tidak Lancar 98.511.787.226 22.830.776.687 8.549.647.477 5.659.275.769 Total Non-Current Assets

JUMLAH ASET 448.562.016.899 350.617.691.606 272.868.932.747 79.811.424.861 TOTAL ASSETS

313

Page 336: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

- 103 -

LAMPIRAN INFORMASI TAMBAHAN PT SKY ENERGY INDONESIA (ENTITAS INDUK SAJA) LAPORAN POSISI KEUANGAN (NERACA) (Lanjutan) 30 SEPTEMBER 2017, 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

APPENDIX SUPPLEMENTARY INFORMATION

PT SKY ENERGY INDONESIA (PARENT ONLY) STATEMENTS OF FINANCIAL POSITION (Continued)

SEPTEMBER 30, 2017, DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

30 September 2017/ September 30, 2017

31 Desember 2016/ December 31, 2016

31 Desember 2015/ December 31, 2015

31 Desember 2014/ December 31, 2014

LIABILITAS DAN EKUITAS LIABILITIES AND EQUITY LIABILITAS JANGKA PENDEK CURRENT LIABILITIES Utang bank jangka pendek 229.011.597.956 203.897.882.751 153.618.574.350 22.245.836.219 Short-term bank loans Utang usaha Trade payables

Pihak berelasi 61.179.726.005 29.914.953.870 35.700.466.461 24.176.285.280 Related parties Pihak ketiga 5.095.724.972 4.417.054.562 9.699.225.072 2.370.007.594 Third parties

Utang lain-lain – pihak berelasi 21.925.000.000 - - - Other payables – related parties Beban masih harus dibayar 785.026.196 1.002.329.107 - - Accrued expenses Uang muka penjualan 3.959.909.553 2.395.283.991 - 157.472.198 Advances from customers Utang pajak 5.777.584.369 2.538.039.389 184.221.933 2.176.857.904 Taxes payable Utang jangka panjang – bagian yang

jatuh tempo dalam satu tahun: Current maturities of long-term debts:

Bank 5.334.145.668 5.300.512.873 5.431.795.632 - Banks Sewa pembiayaan 103.549.036 171.550.334 130.014.677 110.158.949 Obligation under finance lease Lembaga keuangan 403.176.218 203.886.737 123.173.697 - Financial institution

Jumlah Liabiltas Jangka Pendek 333.575.439.973 249.841.493.614 204.887.471.822 51.236.618.144 Total Current Liabilities

LIABILITAS JANGKA

PANJANG

NON-CURRENT LIABILITIES Utang jangka panjang – setelah

dikurangi bagian yang jatuh tempo dalam satu tahun:

Long-term debts – net of current

maturities: Bank 12.073.729.488 16.008.631.496 21.883.544.368 - Bank Sewa pembiayaan 7.391.468 26.338.834 56.610.700 168.294.288 Obligation under finance lease Lembaga keuangan 481.407.055 285.238.891 267.867.403 - Financial institution

Liabilitas diestimasi atas imbalan kerja 1.798.895.488 994.185.758 536.661.975

345.135.754

Estimated liabilities for employee benefits

Jumlah Liabilitas Jangka Panjang 14.361.423.499 17.314.394.979 22.744.684.446 513.430.042 Total Non-Current Liabilities

Jumlah Liabilitas 347.936.863.472 267.155.888.593 227.632.156.268 51.750.048.186 Total Liabilities

EKUITAS EQUITY Modal saham – nilai nominal

Rp 100 per lembar pada tanggal 30 September 2017 dan Rp 100.000 per lembar pada tanggal 31 Desember 2016, 2015 dan 2014

Capital stock – par value Rp 100 per share as of

September 30, 2017 and Rp 100,000 per share as of

December 31, 2016, 2015 and 2014

Modal dasar – 3.250.000.000 saham pada tanggal 30 September 2017 dan 800.000 saham pada tanggal 31 Desember 2016, 2015 dan 2014

Authorized capital – 3,250,000,000 shares as of

September 30, 2017 and 800,000 shares as of

December 31, 2016, 2015 and 2014

Modal ditempatkan dan disetor penuh – 813.014.000 saham pada tanggal 30 September 2017, 450.000 saham pada tanggal 31 Desember 2016 dan 200.000 saham pada tanggal 31 Desember 2015 dan 2014 45.000.000.000 45.000.000.000 20.000.000.000 20.000.000.000

Issued and fully paid capital – 813,014,000 shares as of

September 30, 2017, 450,000 shares as of

December 31, 2016 and 200,000 shares as of

December 31, 2015 and 2014

Modal disetor lainnya 36.301.400.000 - - - Other paid-in capital Saldo laba Retained earnings

Cadangan wajib 300.000.000 - - - Mandatory reserves Belum ditentukan penggunaannya 19.543.977.106 38.717.243.815 25.321.219.657 8.115.823.403 Unappropriated

Komponen ekuitas lainnya (520.223.679) (255.440.802) (84.443.178) (54.446.728) Other equity components

Jumlah Ekuitas 100.625.153.427 83.461.803.013 45.236.776.479 28.061.376.675 Total Equity

JUMLAH LIABILITAS DAN EKUITAS 448.562.016.899 350.617.691.606 272.868.932.747 79.811.424.861

TOTAL LIABILITIES AND EQUITY

314

Page 337: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

- 104 -

LAMPIRAN INFORMASI TAMBAHAN PT SKY ENERGY INDONESIA (ENTITAS INDUK SAJA) LAPORAN LABA RUGI DAN PENGHASILAN KOMPREHENSIF LAIN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

APPENDIX SUPPLEMENTARY INFORMATION

PT SKY ENERGY INDONESIA (PARENT ONLY) STATEMENTS OF PROFIT OR LOSS

AND OTHER COMPREHENSIVE INCOME FOR THE NINE-MONTHS PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES

FOR THE NINE-MONTHS PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FOR THE YEARS ENDED DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014

(Expressed in Rupiah, unless otherwise state)

30 September 2017/ September 30, 2017

(Sembilan Bulan/ Nine Months)

30 September 2016/ September 30, 2016

(Sembilan Bulan/ Nine Months)

(Tidak Diaudit/ Unaudited)

31 Desember 2016/ December 31, 2016

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2015/ December 31, 2015

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2014/ December 31, 2014

(Satu Tahun/ One Year)

PENJUALAN BERSIH 314.923.560.542 168.278.060.738 329.263.347.553 302.104.022.801 220.122.249.086 NET SALES BEBAN POKOK

PENJUALAN (249.160.585.879) (134.364.140.334) (278.459.207.952) (251.133.753.735) (199.718.335.695) COST OF GOODS SOLD

LABA KOTOR 65.762.974.663 33.913.920.404 50.804.139.601 50.970.269.066 20.403.913.391 GROSS PROFIT Pendapatan lain-lain 1.108.923.810 3.388.628.417 5.561.734.441 1.699.100.085 975.009.861 Other income Beban penjualan (4.833.017.166) (3.873.412.406) (4.573.871.940) (2.279.998.490) (1.005.092.995) Selling expenses Beban umum dan

administrasi (23.855.519.399) (14.215.325.238) (17.027.782.095) (21.322.061.906) (6.408.361.180) General and administrative

expenses Beban keuangan (9.510.368.958) (6.867.234.320) (14.343.147.175) (4.488.034.677) (2.666.492.838) Finance charges Beban lain-lain (3.041.110.464) (1.611.014.595) (2.509.956.168) (14.500.006.284) (1.065.730.451) Other expenses

LABA SEBELUM

TAKSIRAN BEBAN PAJAK 25.631.882.486 10.735.562.262 17.911.116.664 10.079.267.794 10.233.245.788

INCOME BEFORE PROVISION FOR TAX

EXPENSES

TAKSIRAN

PENGHASILAN (BEBAN) PAJAK (6.505.149.195) (2.674.193.120) (4.515.092.506) (2.360.064.107) (2.347.810.698)

PROVISION FOR TAX INCOME (EXPENSE)

LABA

PERIODE/TAHUN BERJALAN 19.126.733.291 8.061.369.142 13.396.024.158 7.719.203.687 7.885.435.090

INCOME FOR THE PERIOD/YEAR

PENGHASILAN

(BEBAN) KOMPREHENSIF LAIN

OTHER COMPREHENSIVE

INCOME (EXPENSE) POS-POS YANG

TIDAK AKAN DIREKLASIFIKASI KE LABA RUGI:

ITEMS NOT TO BE RECLASSIFIED TO

PROFIT OR LOSS: Kerugian aktuaria (353.043.836) (170.997.624) (227.996.832) (39.995.267) (6.466.255) Actuarial losses Pajak penghasilan terkait

pos-pos yang tidak akan direklasifikasi ke laba rugi 88.260.959 42.749.406 56.999.208 9.998.817 1.616.564

Income tax related to items not to be reclassified to

profit or loss

Jumlah penghasilan (beban) komprehensif lain setelah pajak (264.782.877) (128.248.218) (170.997.624) (29.996.450) (4.849.691)

Total other comprehensive income (expense) net of

tax

JUMLAH LABA KOMPREHENSIF PERIODE/TAHUN BERJALAN 18.861.950.414 7.933.120.924 13.225.026.534 7.689.207.237 7.880.585.399

TOTAL COMPREHENSIVE INCOME FOR THE

PERIOD/YEAR

315

Page 338: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

- 105 -

APPENDIX INFORMASI TAMBAHAN PT SKY ENERGY INDONESIA (INDUK SAJA) LAPORAN PERUBAHAN EKUITAS UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

APPENDIX SUPPLEMENTARY INFORMATION

PT SKY ENERGY INDONESIA (PARENT ONLY) STATEMENTS OF CHANGES IN EQUITY

FOR THE NINE-MONTHS PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2017

(WITH COMPARATIVE FIGURES FOR THE NINE-MONTHS PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016) AND FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh/

Issued and Fully Paid Capital

Modal Disetor Lainnya/ Other Paid-in Capital

Saldo Laba – Cadangan Wajib/

Retained Earnings – Mandatory Reserves

Saldo Laba – Belum Ditentukan

Penggunaannya/ Unappropriated Retained

Earnings

Komponen Ekuitas Lainnya/ Other Equity Components

Jumlah Ekuitas/ Total Equity

Saldo 1 Januari 2014 5.000.000.000 - - 230.388.313 (49.597.037) 5.180.791.276 Balance as of January 1, 2014 Setoran modal 15.000.000.000 - - - - 15.000.000.000 Paid-up capital Laba (rugi) komprehensif tahun

berjalan (Satu Tahun) - - - 7.885.435.090 (4.849.691) 7.880.585.399 Comprehensive income (loss)

for the year (One Year)

Saldo 1 Januari 2015 20.000.000.000 - - 8.115.823.403 (54.446.728) 28.061.376.675 Balance as of January 1, 2015 Laba (rugi) komprehensif tahun

berjalan (Satu Tahun) - - - 7.719.203.687 (29.996.450) 7.689.207.237 Comprehensive income (loss)

for the year (One Year) Pengampunan pajak - - - 9.486.192.567 - 9.486.192.567 Tax Amnesty

Saldo 31 Desember 2015 20.000.000.000 - - 25.321.219.657 (84.443.178) 45.236.776.479 Balance as of

December 31, 2015 Setoran modal 25.000.000.000 - - - - 25.000.000.000 Paid-up capital Laba (rugi) komprehensif periode

berjalan (Sembilan Bulan) (Tidak Diaudit) - - - 8.061.369.142 (128.248.218) 7.933.120.924

Comprehensive income (loss) for the period (Nine-month)

(Unaudited)

Saldo 30 September 2016 (Tidak Diaudit) 45.000.000.000 - - 33.382.588.799 (212.691.396) 78.169.897.403

Balance as of September 30, 2016

(Unaudited)

316

Page 339: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

- 106 -

APPENDIX INFORMASI TAMBAHAN PT SKY ENERGY INDONESIA (INDUK SAJA) LAPORAN PERUBAHAN EKUITAS (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

APPENDIX SUPPLEMENTARY INFORMATION

PT SKY ENERGY INDONESIA (PARENT ONLY) STATEMENTS OF CHANGES IN EQUITY (Continued)

FOR THE NINE MONTHS PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2017

(WITH COMPARATIVE FIGURES FOR THE NINE MONTHS PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016) AND FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh/

Issued and Fully Paid Capital

Modal Disetor Lainnya/ Other Paid-in Capital

Saldo Laba – Cadangan Wajib/

Retained Earnings – Mandatory Reserves

Saldo Laba – Belum Ditentukan

Penggunaannya/ Unappropriated Retained

Earnings

Komponen Ekuitas Lainnya/ Other Equity Components

Jumlah Ekuitas/ Total Equity

Saldo 1 Januari 2016 20.000.000.000 - - 25.321.219.657 (84.443.178) 45.236.776.479 Balance as of

January 1, 2016 Setoran modal 25.000.000.000 - - - - 25.000.000.000 Paid-up capital Laba (rugi) komprehensif tahun

berjalan (Satu Tahun) - - - 13.396.024.158 (170.997.624) 13.225.026.534 Comprehensive income (loss)

for the year (One Year)

Saldo 31 Desember 2016 45.000.000.000 - - 38.717.243.815 (255.440.802) 83.461.803.013 Balance December 31, 2016 Alokasi cadangan wajib - - 300.000.000 (300.000.000) - - Mandatory reserves allocation Dividen tunai - - - (11.400.000.000) - (11.400.000.000) Cash dividend Dividen saham - 26.600.000.000 - (26.600.000.000) - - Stock dividend Modal disetor lainnya - 9.701.400.000 - - - 9.701.400.000 Other paid-in capital

Laba (rugi) komprehensif periode berjalan (Sembilan Bulan) - - - 19.126.733.291 (264.782.877) 18.861.950.414

Comprehensive income (loss) for the period (Nine-month)

Saldo 30 September 2017 45.000.000.000 36.301.400.000 300.000.000 19.543.977.106 (520.223.679) 100.625.153.427 Balance as of

September 30, 2017

317

Page 340: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

.

- 107 -

LAMPIRAN INFORMASI TAMBAHAN PT SKY ENERGY INDONESIA (ENTITAS INDUK SAJA) LAPORAN ARUS KAS UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

APPENDIX SUPPLEMENTARY INFORMATION

PT SKY ENERGY INDONESIA (PARENT ONLY) STATEMENTS OF CASH FLOWS

FOR THE NINE-MONTHS PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2017

(WITH COMPARATIVE FIGURES FOR THE NINE-MONTHS PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2016) AND FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise state)

30 September 2017/ September 30, 2017 (Sembilan Bulan/

Nine Months)

30 September 2016/ September 30, 2016 (Sembilan Bulan/

Nine Months) (Tidak Diaudit/

Unaudited)

31 Desember 2016/ December 31, 2016

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2015/ December 31, 2015

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2014/ December 31, 2014

(Satu Tahun/ One Year)

ARUS KAS DARI AKTIVITAS OPERASI

CASH FLOWS FROM OPERATING ACTIVITIES

Penerimaan kas dari pelanggan 302.951.590.849 101.582.916.909 307.325.642.418 303.543.610.357 216.543.222.837

Cash receipts from customers

Pembayaran kas kepada pemasok (230.672.971.783) (60.014.697.755) (295.120.244.844) (360.412.583.153) (228.026.580.197) Cash payments for suppliers

Pembayaran kas untuk karyawan dan operasional lainnya (34.559.234.339) (35.044.807.371) (14.492.031.102) (44.191.833.064) (8.987.746.341)

Cash payments for employees and other

operations Pembayaran beban pajak (4.213.840.389) (1.709.404.672) (2.178.885.544) (4.358.701.817) (521.109.745) Payment of tax expenses Pembayaran provisi dan

beban bunga pinjaman (10.170.609.469) (6.801.536.985) (13.539.971.508) (4.762.694.677) (2.666.492.838) Payment of provision and

interest expenses Penerimaan penghasilan

bunga 731.747.220 173.629.176 1.947.377.896 131.002.905 51.293.341 Interest income received

Kas Bersih yang Diperoleh dari (Digunakan) untuk Aktivitas Operasi 24.066.682.089 (1.813.900.698) (16.058.112.684) (110.051.199.449) (23.607.412.943)

Net Cash Flows Provided by (Used in) Operating

Activities

ARUS KAS DARI

AKTIVITAS INVESTASI

CASH FLOWS FROM INVESTING ACTIVITIES

Penambahan penyertaan saham (2.475.000.000) - - - -

Addition of invetments in share of stocks

Penambahan deposito yang dijaminkan (20.238.000.000) - - (32.036.000.000) -

Addition of guarantee deposits

Perolehan aset tetap (76.843.780.394) (12.059.823.253) (15.908.439.689) (2.998.255.140) (5.820.374.062) Acquisitions of fixed assets Penambahan aset lancar

lainnya (3.945.655.313) - - - - Addition of other current

assets Penambahan aset tidak

lancar lainnya - - - (1.204.317.125) - Addition of other non-current

assets

Kas Bersih yang Digunakan untuk Aktivitas Investasi (103.502.435.707) (12.059.823.253) (15.908.439.689) (36.238.572.265) (5.820.374.062)

Net Cash Flows Used In Investing Activities

ARUS KAS DARI

AKTIVITAS PENDANAAN

CASH FLOWS FROM FINANCING ACTIVITIES

Pembayaran dividen tunai (11.400.000.000) - - - - Payments of cash dividend

Penambahan piutang lain-lain – pihak berelasi - - - (5.000.000.000) -

Addition of other receivables –

related parties Penambahan utang lain-

lain – pihak berelasi 21.925.000.000 - - - - Addition of other payables –

related parties Penambahan utang bank

jangka pendek 1.992.861.963.420 1.342.446.636.413 2.019.550.158.288 633.672.016.692 48.853.086.520 Addition of short

term bank loans Pembayaran utang bank

jangka pendek (1.967.748.248.215) (1.358.388.038.469) (1.969.270.849.887) (502.299.278.561) (26.607.250.301) Payment of short

term bank loans Penambahan utang bank

jangka panjang - - - 27.590.000.000 - Addition of long-term bank

loans Pembayaran utang bank

jangka panjang (3.958.000.000) (5.493.400.000) (6.092.400.000) - - Payments of long-term bank

loans Pembayaran utang sewa

pembiayaan (239.409.270) (176.744.992) (241.186.305) (91.827.860) (61.158.763) Payments of finance lease

payables Pembayaran utang

lembaga keuangan (180.301.355) (98.716.800) (123.173.712) (11.275.940) - Payments of financial

institution loans Setoran modal 9.701.400.000 25.000.000.000 25.000.000.000 - 15.000.000.000 Paid-in capital

Kas Bersih yang Diperoleh dari Aktivitas Pendanaan 40.962.404.580 3.289.736.152 68.822.548.384 153.859.634.331 37.184.677.456

Net Cash Flows Provided by Financing Activities

318

Page 341: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

.

- 108 -

LAMPIRAN INFORMASI TAMBAHAN PT SKY ENERGY INDONESIA (ENTITAS INDUK SAJA) LAPORAN ARUS KAS (Lanjutan) UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

APPENDIX SUPPLEMENTARY INFORMATION

PT SKY ENERGY INDONESIA (PARENT ONLY) STATEMENTS OF CASH FLOWS (Continued)

FOR THE NINE-MONTHS PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2017

(WITH COMPARATIVE FIGURES FOR THE NINE-MONTHS PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2016) AND FOR THE YEARS ENDED

DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014 (Expressed in Rupiah, unless otherwise state)

30 September 2017/ September 30, 2017

(Sembilan Bulan/Nine Months)

30 September 2016/ September 30, 2016

(Sembilan Bulan/Nine Months)

(Tidak Diaudit/ Unaudited)

31 Desember 2016/ December 31, 2016

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2015/ December 31, 2015

(Satu Tahun/ One Year)

31 Desember 2014/ December 31, 2014

(Satu Tahun/ One Year)

KENAIKAN (PENURUNAN) BERSIH KAS DAN BANK (38.473.349.038) (10.583.987.799) 36.855.996.011 7.569.862.617 7.756.890.451

NET INCREASE (DECREASE) IN CASH

ON HAND AND IN BANKS

KAS DAN BANK

AWAL PERIODE/TAHUN 53.355.197.696 16.499.201.685 16.499.201.685 8.929.339.068 1.172.448.617

CASH ON HAND AND IN BANKS AT BEGINNING OF THE PERIOD/YEAR

KAS DAN BANK AKHIR PERIODE/TAHUN 14.881.848.658 5.915.213.886 53.355.197.696 16.499.201.685 8.929.339.068

CASH ON HAND AND IN BANKS AT END OF THE

PERIOD/YEAR

319

Page 342: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

- 109 -

LAMPIRAN PT SKY ENERGY INDONESIA (ENTITAS INDUK SAJA) PENGUNGKAPAN LAINNYA UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2017 (DENGAN ANGKA PERBANDINGAN UNTUK PERIODE SEMBILAN BULAN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL 30 SEPTEMBER 2016) DAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL-TANGGAL 31 DESEMBER 2016, 2015 DAN 2014 (Disajikan dalam Rupiah, kecuali dinyatakan lain)

APPENDIX PT SKY ENERGY INDONESIA (PARENT ONLY)

OTHER DISCLOSURES FOR THE NINE-MONTHS PERIOD ENDED

SEPTEMBER 30, 2017 (WITH COMPARATIVE FIGURES

FOR THE NINE-MONTHS PERIOD ENDED SEPTEMBER 30, 2016)

AND FOR THE YEARS ENDED DECEMBER 31, 2016, 2015 AND 2014

(Expressed in Rupiah, unless otherwise stated)

1. UMUM 1. GENERAL

Laporan posisi keuangan, laporan laba rugi dan penghasilan komprehensif lain, laporan perubahan ekuitas dan laporan arus kas Entitas Induk adalah laporan keuangan tersendiri yang merupakan informasi tambahan atas laporan keuangan konsolidasi.

The statements of financial position, statements of profit or loss and other comprehensive income, statements of changes in equity and statements of cash flows of the Parent Entity is a separate financial statements which represents additional information to the consolidated financial statements.

2. INVESTASI PADA ENTITAS ANAK 2. INVESTMENT IN SUBSIDIARY

Entitas memiliki 99% saham PT Space Energy Indonesia (SEI), Entitas Anak sejak tanggal 27 September 2017. SEI, Entitas Anak didirikan pada tahun 2009, berdomisili di Kota Depok dan aktivitas bisnis utamanya adalah bidang perdagangan, jasa, pembangunan, industri dan pertambangan. Sampai dengan tanggal 30 September 2017, SEI, Entitas Anak belum beroperasi secara komersial. Jumlah aset SEI, Entitas Anak pada tanggal 30 September 2017, 31 Desember 2016, 2015 dan 2014 masing-masing adalah sebesar Rp 2.499.770.000, Rp 250.000.000, Rp 250.000.000 dan Rp 250.000.000.

The Entity has 99% shares on PT Space Energy Indonesia (SEI), Subsidiary, since September 27, 2017. SEI, Subsidiary established in 2009, is domiciled in Depok City and its main business activity is trading, service, development, industry and mining. Up to September 30, 2017, SEI, Subsidiary, has not yet started commercial operations. Total assets of SEI, Subsidiary as of September 30, 2017, December 31, 2016, 2015 and 2014 amounted to Rp 2,499,770,000, Rp 250,000,000, Rp 250,000,000 and Rp 250,000,000, respectively.

3. METODE PENCATATAN INVESTASI 3. INVESTMENT RECORDING METHOD

Investasi pada Entitas Anak sebagaimana disebutkan dalam laporan keuangan Entitas Induk dicatat menggunakan metode biaya perolehan.

The investment in Subsidiary mentioned in the financial statements of Parent Entity are recorded using the cost method.

320

Page 343: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

321

XVI. KETENTUAN PENTING DALAM ANGGARAN DASAR DAN KETENTUAN PENTING LAINNYA TERKAIT PEMEGANG SAHAM

Pada tanggal diterbitkannya Prospektus ini, Anggaran Dasar Perseroan yang terakhir adalah sebagaimana termaktub dalam Akta Pernyataan Persetujuan Bersama Seluruh Pemegang Saham Perseroan Terbatas PT Sky Energy Indonesia Tbk No. 37 tanggal 16 November 2017, yang dibuat di hadapan Leolin Jayayanti, SH., M.Kn, Notaris di Jakarta, dan telah memperoleh persetujuan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia sesuai dengan Surat Keputusan No. AHU-0024217.AH.01.02. tanggal 20 November 2017 serta telah didaftarkan dalam Daftar Perseroan di bawah No. AHU-0146604.AH.01.11. tanggal 20 November 2017, yang mengubah seluruh ketentuan anggaran dasar Perseroan dalam rangka Penawaran Umum Perdana Saham antara lain menyesuaikan dengan Peraturan No. IX.J.1, perubahan status Perseroan dari perseroan tertutup menjadi Perseroan Terbuka dan perubahan pasal 3 anggaran dasar Perseroan tentang Maksud dan Tujuan Perseroan.

MAKSUD DAN TUJUAN SERTA KEGIATAN USAHA

1. Maksud dan tujuan Perseroan ialah: Berusaha dalam bidang industri mesin pembangkit listrik.2. Untuk mencapai maksud dan tujuan yang dimaksud ayat 1 pasal ini Perseroan dapat melaksanakan

kegiatan usaha sebagai berikut: Menjalankan kegiatan industri mesin pembangkit listrik, energy alternatif dan komponen-komponennya, antara lain memproduksi solar home system.

KETENTUAN YANG MENGATUR MENGENAI PERUBAHAN PERMODALAN

a) Penambahan Modal Dasar Perseroan hanya dapat dilakukan berdasarkan keputusan RUPS. Perubahan Anggaran Dasar dalam rangka perubahan Modal Dasar harus disetujui oleh Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia dan/atau penggantinya.

b) Penambahan Modal Dasar yang mengakibatkan Modal Ditempatkan dan Disetor menjadi kurang dari 25% (dua puluh lima persen) dari Modal Dasar, dapat dilakukan sepanjang: b.1. Telah memperoleh persetujuan RUPS untuk menambah Modal Dasar; b.2. Telah memperoleh persetujuan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia

dan/atau penggantinya; b.3. Penambahan modal ditempatkan dan disetor sehingga menjadi paling sedikit 25% (dua puluh

lima persen) dari Modal Dasar wajib dilakukan dalam jangka waktu paling lambat 6 (enam) bulan setelah persetujuan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia dan/atau penggantinya.

b.4. Dalam hal penambahan Modal Disetor sebagaimana dimaksud dalam Pasal 4 ayat 7.b.3 Anggaran Dasar ini tidak terpenuhi sepenuhnya, maka Perseroan harus mengubah kembali Anggaran Dasarnya, sehingga Modal Dasar dan Modal Disetor memenuhi ketentuan Pasal 33 ayat (1) dan ayat (2) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas dan perubahan/penggantinya (selanjutnya disebut ”UUPT”), dalam jangka waktu 2 (dua) bulan setelah jangka waktu dalam Pasal 4 ayat 7.b.3 Anggaran Dasar ini tidak terpenuhi;

b.5. Persetujuan RUPS sebagaimana dimaksud dalam Pasal 4 ayat 7 b.1 Anggaran Dasar ini termasuk juga persetujuan untuk mengubah anggaran dasar sebagaimana dimaksud dalam Pasal 4 ayat 7.b.4 Anggaran Dasar ini.

c) Perubahan Anggaran Dasar dalam rangka penambahan Modal Dasar menjadi efektif setelah terjadinya penyetoran modal yang mengakibatkan besarnya modal disetor menjadi paling kurang 25% (dua puluh lima persen) dari modal dasar dan mempunyai hak-hak yang sama dengan saham lainnya yang diterbitkan oleh Perseroan, dengan tidak mengurangi kewajiban Perseroan untuk mengurus persetujuan perubahan Anggaran Dasar ini kepada Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia dan/atau penggantinya atas pelaksanaan penambahan modal disetor tersebut.

Page 344: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

322

KETENTUAN YANG MENGATUR TENTANG PELAKSANAAN RAPAT UMUM PEMEGANG SAHAM TAHUNAN DAN RAPAT UMUM PEMEGANG SAHAM LUAR BIASA

1. RUPS terdiri atas RUPS Tahunan dan RUPS lainnya.2. RUPS tahunan wajib diselenggarakan dalam jangka waktu paling lambat 6 (enam) bulan setelah

tahun buku berakhir. 3. RUPS lainnya dapat diselenggarakan pada setiap waktu berdasarkan kebutuhan untuk kepentingan

Perseroan. 4. Istilah RUPS dalam Anggaran Dasar ini berarti keduanya, yaitu RUPS Tahunan dan RUPS Luar

Biasa, kecuali dengan tegas ditentukan lain.5. RUPS dalam mata acara lain-lain tidak berhak mengambil keputusan.6. Direksi menyelenggarakan RUPS Tahunan dan RUPS lainnya atas permintaan pemegang saham

dengan memperhatikan ketentuan dalam ayat 9 pasal ini, dan permintaan RUPS oleh Pemegang Saham diajukan kepada Direksi dengan surat tercatat disertai alasannya.

7. Dalam RUPS Tahunan Direksi menyampaikan:a. Laporan Tahunan sebagaimana dimaksud pada Pasal 17 Anggaran Dasar ini.b. Usulan penggunaan Laba Perseroan jika Perseroan mempunyai saldo laba yang Positif. c. Usulan Penunjukan Akuntan Publik yang terdaftar di OJK.

Selain mata acara sebagaimana dimaksud pada huruf a,b dan c ayat ini, RUPS Tahunan dapat diputuskan hal-hal lain yang diajukan secara sebagaimana mestinya dalam rapat sesuai dengan ketentuan Anggaran Dasar.

8. Persetujuan laporan tahunan oleh RUPS Tahunan, berarti memberikan pelunasan dan pembebasan tanggung jawab sepenuhnya kepada para anggota Direksi dan Dewan Komisaris atas pengurusan dan pengawasan yang telah dijalankan selama tahun buku yang lalu, sejauh tindakan tersebut tercermin dalam laporan tahunan kecuali perbuatan penggelapan, penipuan dan tindakan pidana lainnya.

9. Permintaan Penyelenggaraan RUPS Oleh Pemegang Saham:(1). 1 (satu) orang atau lebih pemegang saham yang bersama-sama mewakili 1/10 (satu per sepuluh)

atau lebih dari jumlah seluruh saham dengan hak suara yang sah, kecuali anggaran dasar Perseroan menentukan suatu jumlah yang lebih kecil, dapat meminta agar diselenggarakan RUPS.

(2). Permintaan penyelenggaraan RUPS sebagaimana dimaksud pada butir (1) ayat ini diajukan kepada Direksi dengan surat tercatat disertai alasannya.

(3). Permintaan penyelenggaraan RUPS sebagaimana dimaksud pada butir (1) ayat ini harus: a. dilakukan dengan itikad baik; b. mempertimbangkan kepentingan Perseroan;c. merupakan permintaan yang membutuhkan keputusan RUPS;d. disertai dengan alasan dan bahan terkait hal yang harus diputuskan dalam RUPS; dan e. tidak bertentangan dengan peraturan perundang-undangan dan anggaran dasar

Perseroan. (4). Direksi wajib melakukan pengumuman RUPS kepada pemegang saham dalam jangka waktu

paling lambat 15 (lima belas) hari terhitung sejak tanggal permintaan penyelenggaraan RUPS sebagaimana dimaksud pada butir (1) ayat ini diterima Direksi.

(5). Dalam hal Direksi tidak melakukan pengumuman RUPS sebagaimana dimaksud pada butir (4) ayat ini, pemegang saham dapat mengajukan kembali permintaan penyelenggaraan RUPS kepada Dewan Komisaris.

(6). Dewan Komisaris wajib melakukan pengumuman RUPS kepada pemegang saham dalam jangka waktu paling lambat 15 (lima belas) hari terhitung sejak tanggal permintaan penyelenggaraan RUPS sebagaimana dimaksud pada butir (5) ayat ini diterima Dewan Komisaris.

(7). Dalam hal Direksi atau Dewan Komisaris tidak melakukan pengumuman RUPS dalam jangka waktu sebagaimana dimaksud dalam butir (4) ayat ini dan butir (6) ayat ini, Direksi atau Dewan Komisaris wajib mengumumkan:a. terdapat permintaan penyelenggaraan RUPS dari pemegang saham sebagaimana

dimaksud dalam butir (1) ayat ini; danb. alasan tidak diselenggarakannya RUPS.

(8). Pengumuman sebagaimana dimaksud pada butir (7) ayat ini dilakukan dalam jangka waktu paling lambat 15 (lima belas) hari sejak diterimanya permintaan penyelenggaraan RUPS dari pemegang saham sebagaimana dimaksud dalam butir (4) ayat ini dan butir (6) ayat ini.

Page 345: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

323

(9). Pengumuman sebagaimana dimaksud pada butir (7) ayat ini paling kurang melalui: i. 1 (satu) surat kabar harian berbahasa Indonesia yang berperedaran nasional; ii. situs web Bursa Efek; dan iii. situs web Perseroan, dalam Bahasa Indonesia dan bahasa asing, dengan ketentuan

bahasa asing yang digunakan paling kurang bahasa Inggris.(10). Pengumuman yang menggunakan bahasa asing sebagaimana dimaksud pada butir (9)

iii ayat ini wajib memuat informasi yang sama dengan informasi dalampengumuman yang menggunakan Bahasa Indonesia.

(11). Dalam hal terdapat perbedaan penafsiran informasi yang diumumkan dalam bahasa asing dengan yang diumumkan dengan Bahasa Indonesia sebagaimana dimaksud pada butir (10) ayat ini informasi yang digunakan sebagai acuan adalah informasi dalam Bahasa Indonesia.

(12). Bukti pengumuman sebagaimana dimaksud pada butir (9) huruf a ayat ini beserta salinan surat permintaan penyelenggaraan RUPS sebagaimana dimaksud dalam butir (2) ayat ini wajib disampaikan kepada OJK paling lambat 2 (dua) hari kerja setelah pengumuman.

(13). Dalam hal Dewan Komisaris tidak melakukan pengumuman RUPS sebagaimana dimaksud dalam butir (6) ayat ini, pemegang saham sebagaimana dimaksud dalam butir (1) ayat ini dapat mengajukan permintaan diselenggarakannya RUPS kepada ketua pengadilan negeri yang daerah hukumnya meliputi tempat kedudukan Perseroan untuk menetapkan pemberian izin diselenggarakannya RUPS.

(14). Pemegang saham yang telah memperoleh penetapan pengadilan untuk menyelenggarakan RUPS sebagaimana dimaksud pada butir (13) ayat ini wajib: a. melakukan pengumuman, pemanggilan akan diselenggarakan RUPS, pengumuman

ringkasan risalah RUPS, atas RUPS yang diselenggarakan sesuai dengan Peraturan OJK di bidang Pasar Modal.

b. melakukan pemberitahuan akan diselenggarakan RUPS dan menyampaikan bukti pengumuman, bukti pemanggilan, risalah RUPS, dan bukti pengumuman ringkasan risalah RUPS atas RUPS yang diselenggarakan kepada OJK sesuai dengan Peraturan di bidang pasar modal.

c. melampirkan dokumen yang memuat nama pemegang saham serta jumlah kepemilikan sahamnya pada Perseroan yang telah memperoleh penetapan pengadilan untuk menyelenggarakan RUPS dan penetapan pengadilan dalam pemberitahuan sebagaimana dimaksud pada huruf b kepada OJK terkait akan diselenggarakan RUPS tersebut.

(15). Pemegang saham sebagaimana dimaksud dalam butir (1) ayat ini wajib tidak mengalihkan kepemilikan sahamnya sebagaimana ditentukan dalam Pasal 10 ayat 15.

HAK, PREFERENSI, DAN PEMBATASAN YANG TERDAPAT PADA MASING-MASING JENIS SAHAM

1. Dalam hal terdapat keputusan RUPS terkait dengan pembagian dividen tunai, Perseroan wajib melaksanakan pembayaran dividen tunai kepada pemegang saham yang berhak paling lambat 30 (tiga puluh) hari setelah diumumkannya ringkasan risalah RUPS yang memutuskan pembagian dividen tunai.

2. Hak Pemegang Saham: (1). Pemegang saham baik sendiri maupun diwakili berdasarkan surat kuasa berhak menghadiri

RUPS. (2). Pemegang Saham dapat diwakili oleh Pemegang saham lain atau pihak ketiga dengan surat

kuasa dengan memperhatikan peraturan perundang-undangan yang berlaku. (3). Dalam RUPS tiap saham memberikan hak kepada pemiliknya untuk mengeluarkan 1 (satu)

suara. (4). Pemegang saham yang berhak hadir dalam RUPS adalah pemegang saham yang namanya

tercatat dalam daftar pemegang saham Perseroan 1 (satu) hari kerja sebelum pemanggilan RUPS.

(5). Dalam hal terjadi ralat pemanggilan sebagaimana dimaksud dalam ayat 12.(1) pasal ini, pemegang saham yang berhak hadir dalam RUPS adalah pemegang saham yang namanya tercatat dalam daftar pemegang saham Perseroan 1 satu) hari kerja sebelum ralat pemanggilan RUPS.

Page 346: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

324

3. Modal:(1). Jika saham yang masih dalam simpanan hendak dikeluarkan dengan cara penawaran umum

terbatas kepada para Pemegang Saham dan/atau Perseroan akan menerbitkan obligasi konversi dan/atau waran dan/atau efek konversi lainnya yang sejenis dengan itu, maka seluruh Pemegang Saham yang namanya telah terdaftar dalam Daftar Pemegang Saham Perseroan diberi kesempatan untuk membeli terlebih dahulu saham dan/atau obligasi konversi dan/atau waran dan/atau efek konversi lainnya yang sejenis yang akan dikeluarkan tersebut dan masing-masing Pemegang Saham berhak membelinya menurut perbandingan jumlah saham yang mereka miliki dengan penyetoran tunai.

(2). Hak para Pemegang Saham untuk membeli terlebih dahulu tersebut dapat dijual dan dialihkan kepada pihak lain sesuai dengan peraturan perundang-undangan di bidang Pasar Modal dan peraturan Bursa Efek di Indonesia di tempat dimana saham Perseroan dicatatkan.

(3). Pengeluaran saham dengan cara penawaran umum terbatas saham dan/atau obligasi konversi dan/atau waran dan/atau efek konversi lainnya yang sejenis tersebut harus mendapat persetujuan terlebih dahulu dari RUPS, telah menyampaikan Pernyataan Pendaftaran dan dokumen pendukungnya kepada Otoritas Jasa Keuangan (selanjutnya disebut “OJK”), Pernyataan Pendaftaran dan dokumen pendukungnya kepada OJK tersebut telah menjadi efektif dengan persyaratan dan jangka waktu sesuai dengan ketentuan yang dimuat dalam anggaran dasar ini, dan peraturan perundang-undangan di bidang Pasar Modal serta peraturan Bursa Efek di Indonesia di tempat dimana saham Perseroan dicatatkan.

(4). Mengenai keputusan pengeluaran saham dan/atau obligasi konversi dan/atau waran dan/atau efek konversi lainnya yang sejenis tersebut dengan cara penawaran umum terbatas, Direksi diwajibkan untuk mengumumkannya dalam 1 (satu) surat kabar/harian berbahasa Indonesia, yang salah satunya terbit atau beredar di tempat kedudukan Perseroan dan yang lain berperedaran nasional atau Situs Web Bursa Efek.

(5). Apabila ada diantara para Pemegang Saham tidak melaksanakan hak atas pembelian saham dan/atau obligasi konversi dan/atau waran dan/atau efek konversi lainnya yang sejenis tersebut di atas yang ditawarkan kepada mereka dengan membayar secara tunai dan sesuai dengan ketentuan di atas, maka Direksi mempunyai kebebasan untuk mengeluarkan saham dan/atau obligasi konversi dan/atau waran dan/atau efek konversi lainnya yang sejenis tersebut kepada para Pemegang Saham lain yang telah mengajukan permohonan beli yang lebih besar dari proporsi bagiannya.

(6). Apabila setelah alokasi tersebut dalam huruf e ayat ini masih terdapat sisa yang tidak terjual, maka sisa saham dan/atau obligasi konversi dan/atau waran dan/atau efek konversi lainnya yang sejenis tersebut dapat dijual oleh Perseroan kepada siapapun juga dengan harga dan persyaratan yang ditetapkan oleh Direksi, satu dan lain dengan ketentuan harga dan persyaratan tersebut tidak lebih ringan dari persyaratan yang telah ditetapkan di atas dan dengan mengindahkan ketentuan yang dimuat dalam anggaran dasar ini dan peraturan perundang-undangan di bidang Pasar Modal serta peraturan Bursa Efek di Indonesia di tempat dimana saham Perseroan dicatatkan.

RINGKASAN KETENTUAN ANGGARAN DASAR YANG BERKAITAN DENGAN DIREKSI

1. Direksi bertugas menjalankan dan bertanggung jawab atas pengurusan Perseroan untuk kepentingan Perseroan sesuai dengan maksud dan tujuan Perseroan yang ditetapkan dalam anggaran dasar.

2. Dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab atas pengurusan sebagaimana dimaksud pada ayat 1, Direksi wajib menyelenggarakan RUPS tahunan dan RUPS lainnya sebagaimana diatur dalam peraturan perundang-undangan dan anggaran dasar.

3. Setiap anggota Direksi wajib melaksanakan tugas dan tanggung jawab sebagaimana dimaksud pada ayat 1 dengan itikad baik, penuh tanggung jawab, dan kehati-hatian.

4. Dalam rangka mendukung efektivitas pelaksanaan tugas dan tanggung jawab sebagaimana dimaksud pada ayat 1 Direksi dapat membentuk komite.

5. Dalam hal dibentuk komite sebagaimana dimaksud pada ayat 4, Direksi wajib melakukan evaluasi terhadap kinerja komite setiap akhir tahun buku.

Page 347: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

325

6. Direksi bersama dengan Dewan Komisaris wajib menyusun: a. pedoman yang mengikat setiap anggota Direksi dan Dewan Komisaris, sesuai dengan

ketentuan peraturan perundangan yang berlaku. b. kode etik yang berlaku bagi seluruh Direksi yang berlaku bagi seluruh anggota Direksi dan

anggota Dewan Komisaris, karyawan/pegawai, serta pendukung organ yang dimiliki Perseroan, sesuai dengan ketentuan peraturan perundangan yang berlaku.

7. Setiap anggota Direksi bertanggung jawab penuh secara tanggung renteng atas kerugian Perseroan yang disebabkan oleh kesalahan atau kelalaian anggota Direksi dalam menjalankan tugasnya.

8. Anggota Direksi tidak dapat dipertanggungjawabkan atas kerugian Perseroan sebagaimana dimaksud pada ayat 7 Pasal ini, apabila dapat membuktikan: a. kerugian tersebut bukan karena kesalahan atau kelalaiannya; b. telah melakukan pengurusan dengan itikad baik, penuh tanggung jawab, dan kehati-hatian

untuk kepentingan dan sesuai dengan maksud dan tujuan Perseroan; c. tidak mempunyai benturan kepentingan baik langsung maupun tidak langsung atas tindakan

pengurusan yang mengakibatkan kerugian; dan d. telah mengambil tindakan untuk mencegah timbul atau berlanjutnya kerugian tersebut.

9. Direksi mewakili Perseroan secara sah dan secara langsung baik di dalam maupun di luar pengadilan tentang segala hal dan dalam segala kejadian, mengikat Perseroan dengan pihak lain dan pihak lain dengan Perseroan serta menjalankan segala tindakan, baik yang mengenai kepengurusan maupun kepemilikan, dengan pembatasan sebagaimana ditentukan dalam ayat 10 pasal ini.

10. Direksi terlebih dahulu harus mendapatkan persetujuan tertulis dari Dewan Komisaris dengan mengindahkan peraturan perundang-undangan yang berlaku dan anggaran dasar Perseroan, untuk: a. meminjam atau meminjamkan uang atas nama Perseroan (tidak termasuk mengambil uang

Perseroan di Bank); b. melakukan penyertaan modal atau melepaskan penyertaan modal dalam perusahaan lain

tanpa mengurangi ijin yang berwenang dan dengan memperhatikan ketentuan hukum dan peraturan perundangan yang berlaku;

11. Perbuatan hukum untuk (a) mengalihkan atau melepaskan hak atau (b) menjadikan jaminan utang seluruh atau sebagian besar harta Perseroan yaitu dengan nilai sebesar lebih dari 50% (lima puluh persen) dari jumlah kekayaan bersih Perseroan dalam 1 (satu) transaksi atau lebih, baik yang berkaitan satu sama lain maupun tidak dan transaksi sebagaimana dimaksud tersebut adalah transaksi pengalihan kekayaan bersih Perseroan yang terjadi dalam jangka waktu 1 (satu) tahun buku, harus mendapat persetujuan RUPS dengan syarat dan ketentuan sebagaimana dimaksud -dalam Pasal 21 ayat 3 Anggaran Dasar ini.

12. PerbuatanhukumuntukmelakukanTransaksiMaterial,TransaksiAfiliasidanTransaksiBenturanKepentingan Tertentu sebagaimana dimaksud dalam peraturan perundang-undangan di bidang Pasar Modal, dan untuk transaksi yang memerlukan persetujuan dari RUPS Perseroan adalah dengan syarat-syarat sebagaimana diatur dalam peraturan perundang-undangan di bidang Pasar Modal.

13. a. Direktur Utama berhak dan berwenang bertindak untuk dan atas nama Direksi serta sah mewakili Perseroan;

b. Dalam hal Direktur Utama tidak hadir atau berhalangan karena sebab apapun juga, hal mana tidak perlu dibuktikan kepada pihak ketiga, maka seorang anggota Direksi yang ditunjuk secara tertulis oleh Direktur Utama berhak dan berwenang bertindak untuk dan atas nama Direksi serta sah mewakili Perseroan.

14. Pembagian tugas dan wewenang setiap anggota Direksi ditetapkan oleh RUPS, dalam hal RUPS tidak menetapkan, maka pembagian tugas dan wewenang setiap anggota Direksi ditetapkan berdasarkan keputusan Rapat Direksi.

15. Apabila terjadi sesuatu hal dimana kepentingan Perseroan bertentangan dengan kepentingan pribadi salah seorang anggota Direksi, maka Perseroan akan diwakili oleh anggota Direksi lainnya yang tidak mempunyai benturan kepentingan dan dalam hal Perseroan mempunyai kepentingan yang bertentangan dengan kepentingan seluruh anggota Direksi, maka dalam hal ini Perseroan akan diwakili oleh Dewan Komisaris atau seorang yang ditunjuk oleh Dewan Komisaris. Dalam hal tidak ada anggota Dewan Komisaris maka RUPS mengangkat seorang atau lebih untuk mewakili Perseroan dalam menjalankan tugas tersebut di atas.

Page 348: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

326

16. Anggota Direksi tidak berwenang mewakili Perseroan apabila: a. terdapat perkara di pengadilan antara Perseroan dengan anggota Direksi yang bersangkutan;

dan b. anggota Direksi yang bersangkutan mempunyai kepentingan yang berbenturan dengan

kepentingan Perseroan. 17. Dalam hal terdapat keadaan sebagaimana dimaksud pada ayat 17, yang berhak mewakili Perseroan

adalah: a. anggota Direksi lainnya yang tidak mempunyai benturan kepentingan dengan Perseroan; b. Dewan Komisaris dalam hal seluruh anggota Direksi mempunyai benturan kepentingan dengan

Perseroan; atau c. pihak lain yang ditunjuk oleh RUPS dalam hal seluruh anggota Direksi atau Dewan Komisaris

mempunyai benturan kepentingan dengan Perseroan. 18. Ketentuan mengenai Tugas dan Wewenang Direksi yang belum diatur dalam anggaran dasar ini

mengacu pada Peraturan OJK di bidang Pasar Modal dan ketentuan serta peraturan perundangan lainnya yang berlaku.

PERIODE JABATAN DIREKSI

Para anggota Direksi diangkat untuk jangka waktu terhitung sejak tanggal yang ditetapkan oleh RUPS yang mengangkatnya dan berakhir pada penutupan RUPS Tahunan ke 5 (lima) pada akhir 1 (satu) periode masa jabatan dimaksud dengan ketentuan 1 (satu) periode masa jabatan anggota Direksi adalah 5 (lima) tahun, dengan memperhatikan peraturan perundang-undangan di bidang Pasar Modal, namun demikian dengan tidak mengurangi hak RUPS tersebut untuk memberhentikan anggota Direksi tersebut sewaktu-waktu sebelum masa jabatannya berakhir, dengan memperhatikan ketentuan anggaran dasar ini.

RINGKASAN KETENTUAN DALAM ANGGARAN DASAR YANG PENTING BERKAITAN DENGAN DEWAN KOMISARIS

1. Dewan Komisaris bertugas melakukan pengawasan dan bertanggung jawab atas pengawasan terhadap kebijakan pengurusan, jalannya pengurusan pada umumnya, baik mengenai Perseroan maupun usaha Perseroan, dan memberi nasihat kepada Direksi.

2. Dalam kondisi tertentu, Dewan Komisaris wajib menyelenggarakan RUPS tahunan dan RUPS lainnya sesuai dengan kewenangannya sebagaimana diatur dalam peraturan perundang-undangan dan anggaran dasar.

3. Anggota Dewan Komisaris wajib melaksanakan tugas dan tanggung jawab sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dengan itikad baik, penuh tanggung jawab, dan kehati-hatian.

4. Dalam rangka mendukung efektivitas pelaksanaan tugas dan tanggung jawabnya sebagaimana dimaksud pada ayat (1) Dewan Komisaris wajib membentuk Komite Audit dan dapat membentuk komite lainnya.

5. Dewan Komisaris wajib melakukan evaluasi terhadap kinerja komite yang membantu pelaksanaan tugas dan tanggung jawabnya sebagaimana dimaksud pada ayat (4) setiap akhir tahun buku.

6. Dewan Komisaris bersama dengan Direksi wajib menyusun: a. pedoman yang mengikat setiap anggota Dewan Komisaris dan Direksi, sesuai dengan

ketentuan peraturan perundangan yang berlaku. b. kode etik yang berlaku bagi seluruh Dewan Komisaris yang berlaku bagi seluruh anggota

Dewan Komisaris dan anggota Direksi, karyawan/pegawai, serta pendukung organ yang dimiliki Perseroan, sesuai dengan ketentuan peraturan perundangan yang berlaku.

7. Setiap anggota Dewan Komisaris bertanggung jawab penuh secara tanggung renteng atas kerugian Perseroan yang disebabkan oleh kesalahan atau kelalaian anggota Dewan Komisaris dalam menjalankan tugasnya.

8. Anggota Dewan Komisaris tidak dapat dipertanggungjawabkan atas kerugian Perseroan sebagaimana dimaksud pada ayat 7 Pasal ini, apabila dapat membuktikan: a. kerugian tersebut bukan karena kesalahan atau kelalaiannya; b. telah melakukan pengurusan dengan itikad baik, penuh tanggung jawab, dan kehati-hatian

untuk kepentingan dan sesuai dengan maksud dan tujuan Perseroan;

Page 349: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

327

c. tidak mempunyai benturan kepentingan baik langsung maupun tidak langsung atas tindakan pengurusan yang mengakibatkan kerugian; dan

d. telah mengambil tindakan untuk mencegah timbul atau berlanjutnya kerugian tersebut. 9. Dewan Komisaris setiap waktu dalam jam kerja kantor Perseroan berhak memasuki bangunan dan

halaman atau tempat lain yang dipergunakan atau yang dikuasai oleh Perseroan dan berhak untuk memeriksa semua pembukuan, surat dan alat bukti lainnya, memeriksa dan mencocokkan keadaan uang kas dan lain-lain serta berhak untuk mengetahui segala tindakan yang telah dijalankan oleh Direksi.

10. Dewan Komisaris berhak untuk meminta penjelasan kepada Direksi tentang segala hal yang ditanyakan dan setiap anggota Direksi wajib untuk memberikan penjelasan tentang segala hal yang ditanyakan oleh Dewan Komisaris.

11. Apabila seluruh anggota Direksi diberhentikan sementara atau apabila karena sebab apapun Perseroan tidak mempunyai seorangpun anggota Direksi maka untuk sementara Dewan Komisaris diwajibkan untuk mengurus Perseroan. Dalam hal demikian Dewan Komisaris berhak untuk memberikan kekuasaan sementara kepada seorang atau lebih diantara anggota Dewan Komisaris atas tanggungan Dewan Komisaris.

12. Dalam hal hanya ada seorang anggota Dewan Komisaris, segala tugas dan wewenang yang diberikan kepada Komisaris Utama atau anggota Dewan Komisaris dalam Anggaran Dasar ini berlaku pula baginya.

13. Pada setiap waktu Dewan Komisaris berdasarkan suatu keputusan Rapat Dewan Komisaris dapat memberhentikan untuk sementara waktu seorang atau lebih anggota Direksi dari jabatannya (jabatan mereka) dengan menyebutkan alasannya, dengan memperhatikan ketentuan dalam anggaran dasar ini dan/atau peraturan perundang-undangan yang berlaku.

14. Ketentuan mengenai Dewan Komisaris yang belum diatur dalam anggaran dasar ini mengacu pada Peraturan OJK di bidang Pasar Modal dan ketentuan serta peraturan perundangan lainnya yang berlaku.

PERIODE JABATAN DEWAN KOMISARIS

Para anggota Dewan Komisaris diangkat untuk jangka waktu terhitung sejak tanggal yang ditetapkan oleh RUPS yang mengangkatnya dan berakhir pada penutupan RUPS Tahunan ke 5 (lima) pada akhir 1 (satu) periode masa jabatan dimaksud dengan ketentuan 1 (satu) periode masa jabatan anggota Dewan Komisaris adalah 5 (lima) tahun, dengan memperhatikan peraturan perundang-undangan di bidang Pasar Modal, namun demikian dengan tidak mengurangi hak RUPS tersebut untuk memberhentikan anggota Dewan Komisaris tersebut sewaktu-waktu sebelum masa jabatannya berakhir, dengan memperhatikan ketentuan anggaran dasar ini.

KETENTUAN PENTING LAINNYA

1. Kuorum kehadiran dan kuorum keputusan RUPS untuk mata acara mengalihkan kekayaan Perseroan yang merupakan lebih dari 50% (lima puluh persen) jumlah kekayaan bersih Perseroan dalam 1 (satu) transaksi atau lebih baik yang berkaitan satu sama lain maupun tidak, menjadikan jaminan utang kekayaan Perseroan yang merupakan lebih dari 50% (lima puluh persen) jumlah kekayaan bersih Perseroan dalam 1 (satu) transaksi atau lebih baik yang berkaitan satu sama lain maupun tidak, penggabungan, peleburan, pengambilalihan, pemisahan, pengajuan permohonan agar Perseroan dinyatakan pailit, perpanjangan jangka waktu berdirinya Perseroan, dan pembubaran Perseroan, dilakukan dengan ketentuan sebagai berikut: a. RUPS dapat dilangsungkan jika RUPS dihadiri oleh pemegang saham yang mewakili paling

kurang 3/4 (tiga per empat) bagian dari jumlah seluruh saham dengan hak suara yang sah. b. Keputusan RUPS sebagaimana dimaksud pada huruf a adalah sah jika disetujui oleh lebih dari

3/4 (tiga per empat) bagian dari seluruh saham dengan hak suara yang hadir dalam RUPS. c. Dalam hal kuorum sebagaimana dimaksud pada huruf a tidak tercapai, RUPS kedua dapat

diadakan dengan ketentuan RUPS kedua sah dan berhak mengambil keputusan jika RUPS dihadiri oleh pemegang saham yang mewakili paling kurang 2/3 (dua per tiga) bagian dari jumlah seluruh saham dengan hak suara yang sah.

d. Keputusan RUPS kedua adalah sah jika disetujui oleh lebih dari 3/4 (tiga per empat) bagian dari seluruh saham dengan hak suara yang hadir dalam RUPS.

Page 350: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

328

e. Dalam hal kuorum kehadiran pada RUPS kedua sebagaimana dimaksud huruf c tidak tercapai, RUPS ketiga dapat diadakan dengan ketentuan RUPS ketiga sah dan berhak mengambil keputusan jika dihadiri oleh pemegang saham dari saham dengan hak suara yang sah dalam kuorum kehadiran dan kuorum keputusan yang ditetapkan oleh OJK atas permohonan Perseroan.

2. Saham Perseroan.a. Saham-saham yang dikeluarkan oleh Perseroan adalah saham atas nama. b. Perseroan hanya mengakui seorang atau 1 (satu) badan hukum sebagai pemilik 1 (satu)

saham, yaitu orang atau badan hukum yang namanya tercatat sebagai pemilik saham yang bersangkutan dalam Daftar Pemegang Saham Perseroan.

c. Apabila saham karena sebab apapun menjadi milik beberapa orang, maka mereka yang memiliki bersama-sama itu diwajibkan untuk menunjuk secara tertulis seorang di antara mereka atau seorang lain sebagai kuasa mereka bersama dan hanya nama yang diberi kuasa atau yang ditunjuk itu saja yang dimasukkan dalam Daftar Pemegang Saham Perseroan dan harus dianggap sebagai pemegang saham dari saham yang bersangkutan serta berhak mempergunakan hak yang diberikan oleh hukum atas saham tersebut.

d. Selama ketentuan ayat 3 pasal ini belum dilaksanakan, maka para pemegang saham tersebut tidak berhak mengeluarkan suara dalam RUPS, sedangkan pembayaran dividen untuk saham itu ditangguhkan.

e. Pemilik saham dengan sendirinya menurut hukum harus tunduk kepada anggaran dasar ini dan kepada semua keputusan yang diambil dengan sah dalam RUPS serta peraturan perundang-undangan yang berlaku.

f. Untuk saham Perseroan yang tercatat pada Bursa Efek berlaku peraturan perundang-undangan yang berlaku dibidang Pasar Modal.

g. Bukti pemilikan saham dapat berupa surat saham atau surat kolektif saham yang bentuk dan isinya ditetapkan oleh Direksi dan ditandatangani oleh atau tanda tangan yang dicetak langsung di atasnya dari Direktur Utama dan Komisaris Utama yang ditunjuk oleh Rapat Dewan Komisaris, atau apabila Direktur Utama dan/atau Komisaris Utama berhalangan, hal mana tidak perlu dibuktikan kepada pihak ketiga, maka digantikan oleh salah seorang anggota Direksi dan/atau anggota Dewan Komisaris lainnya yang ditunjuk oleh Rapat Dewan Komisaris.

Page 351: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

329

XVII. TATA CARA PEMESANAN SAHAM

1. PEMESANAN PEMBELIAN SAHAM

Pemesanan pembelian saham harus dilakukan sesuai dengan ketentuan-ketentuan yang tercantum dalam Prospektus ini dan FPPS. Pemesanan pembelian saham dilakukan dengan menggunakan FPPS asli yang dikeluarkan oleh Penjamin Pelaksana Emisi Efek yang dapat diperoleh pada Penjamin Emisi Efek yang namanya tercantum pada Bab XVIII dalam Prospektus ini. Setelah FPPS dilengkapi oleh pemesan, pemesanan wajib disampaikan melalui anggota sindikasi Penjaminan Emisi Efek yang namanya tercantum pada Bab XVIII dalam Prospektus ini. Pemesanan pembelian saham yang dilakukan menyimpang dari ketentuan-ketentuan tersebut di atas tidak akan dilayani.

Setiap pemesan saham harus memiliki Rekening Efek pada Perusahaan Efek/Bank Kustodian yang telah menjadi Pemegang Rekening di KSEI.

2. PEMESAN YANG BERHAK

Pemesan yang berhak melakukan pemesanan pembelian saham adalah perorangan dan/atau lembaga/badan usaha sebagaimana diatur dalam UUPM dan Peraturan No. IX.A.7.

3. JUMLAH PEMESAN

Pemesanan pembelian saham harus diajukan dalam jumlah sekurang-kurangnya 1 (satu) satuan perdagangan yang berjumlah 100 (seratus) saham dan selanjutnya dalam jumlah kelipatan 100 (seratus) saham.

4. PENDAFTARAN EFEK KE DALAM PENITIPAN KOLEKTIF

Saham-saham yang ditawarkan ini telah didaftarkan pada KSEI berdasarkan Perjanjian Pendaftaran Efek.

a. Dengan didaftarkannya saham tersebut di KSEI maka atas Saham-saham Yang Ditawarkan berlaku ketentuan sebagai berikut:

• Perseroan tidak menerbitkan saham hasil Penawaran Umum Perdana Saham dalambentuk Surat Kolektif Saham, tetapi saham tersebut akan didistribusikan secara elektronik yang diadministrasikan dalam Penitipan Kolektif KSEI. Saham-saham hasil Penawaran Umum Perdana Saham akan dikreditkan ke dalam Rekening Efek atas nama Pemegang Rekeningselambat-lambatnyapadatanggal27Maret2018setelahmenerimakonfirmasiregistrasi saham tersebut atas nama KSEI dari Perseroan atau BAE.

• SebelumsahamyangditawarkandalamPenawaranUmumPerdanaSahaminidicatatkandi Bursa Efek, pemesan akan memperoleh bukti kepemilikan saham dalam bentuk FKPS yang sekaligus merupakan sebagai tanda bukti pencatatan dalam buku Daftar Pemegang Saham Perseroan atas saham-saham dalam Penitipan Kolektif.

• KSEI,PerusahaanEfekatauBankKustodianakanmenerbitkankonfirmasitertuliskepadapemegangrekeningsebagaisuratkonfirmasimengenaikepemilikansaham.KonfirmasitertulismerupakansuratkonfirmasiyangsahatassahamyangtercatatdalamRekeningEfek.

• Pengalihan kepemilikan saham dilakukan dengan pemindahbukuan saham antaraRekening Efek di KSEI.

Page 352: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

330

• PemegangsahamyangtercatatdalamRekeningEfekberhakatasdividen,bonus,hakmemesan efek terlebih dahulu dan memberikan suara dalam RUPS, serta hak-hak lain yang melekat pada saham.

• Pembayaran dividen, bonus, dan perolehan atas hak memesan efek terlebih dahulukepada saham dilaksanakan oleh Perseroan atau BAE yang ditunjuk oleh Perseroan, melalui Rekening Efek di KSEI untuk selanjutnya diteruskan kepada pemilik manfaat (beneficial owner) yang memiliki/membuka Rekening Efek di Perusahaan Efek atau Bank Kustodian.

• SetelahPenawaranUmumPerdanaSahamdansetelah sahamPerseroandicatatkan,pemegangsahamyangmenghendakisertifikatsahamdapatmelakukanpenarikansahamkeluar dari Penitipan Kolektif di KSEI setelah saham hasil Penawaran Umum Perdana Saham didistribusikan ke dalam Rekening Efek Perusahaan Efek atau Bank Kustodian yang ditunjuk.

• PenarikantersebutdilakukandenganmengajukanpermohonanpenarikansahamkepadaKSEI melalui Perusahaan Efek atau Bank Kustodian yang mengelola sahamnya dengan mengisi formulir penarikan efek.

• Saham-sahamyangditarikdariPenitipanKolektif akanditerbitkandalambentukSuratKolektif Saham selambat-lambatnya 5 (lima) Hari Kerja setelah permohonan diterima oleh KSEI dan diterbitkan atas nama pemegang saham sesuai permintaan Perusahaan Efek atau Bank Kustodian yang mengelola saham.

• Pihak-pihakyanghendakmelakukanpenyelesaiantransaksibursaatassahamPerseroanwajib menunjuk Perusahaan Efek atau Bank Kustodian yang telah menjadi pemegang rekening di KSEI untuk mengadministrasikan saham tersebut.

b. Saham-saham yang ditarik keluar dari Penitipan Kolektif KSEI dan diterbitkan Surat Kolektif Sahamnya tidak dapat dipergunakan untuk penyelesaian transaksi bursa. Informasi lebih lanjut mengenai prosedur penarikan saham dapat diperoleh pada Penjamin Emisi Efek di tempat di mana FPPS yang bersangkutan diajukan.

5. PENGAJUAN PEMESANAN PEMBELIAN SAHAM

Selama Masa Penawaran Umum Perdana Saham, para pemesan yang berhak dapat melakukan pemesanan pembelian saham selama jam kerja yang ditentukan oleh Penjamin Pelaksana Emisi Efek atau Penjamin Emisi Efek di mana FPPS diperoleh.

Setiap pihak hanya berhak mengajukan 1 (satu) FPPS dan wajib diajukan oleh pemesan yang bersangkutan dengan melampirkan fotocopy jati diri (KTP/paspor bagi perorangan dan anggaran dasar bagi badan hukum) dan membawa tanda jati diri asli (KTP/paspor bagi perorangan, dan anggaran dasar bagi badan hukum) serta tanda bukti sebagai nasabah anggota bursa dan melakukan pembayaran sebesar jumlah pesanan. Bagi pemesan asing, di samping melampirkan fotocopy paspor, pada FPPS wajib mencantumkan nama dan alamat di luar negeri dan/atau domisili hukum yang sah dari pemesan secara lengkap dan jelas serta melakukan pembayaran sebesar jumlah pemesanan.

Penjamin Emisi Efek, Penjamin Pelaksana Emisi Efek dan Perseroan berhak untuk menolak pemesanan pembelian saham apabila FPPS tidak diisi dengan lengkap atau bila persyaratan pemesanan pembelian saham termasuk persyaratan pihak yang berhak melakukan pemesanan, tidak terpenuhi. Sedangkan pemesan, tidak dapat membatalkan pembelian sahamnya apabila telah memenuhi persyaratan pemesanan pembelian.

Page 353: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

331

Adapun bagi karyawan Perseroan, metode pemesanan saham adalah sesuai dengan Surat Keputusan Direksi atas ESA, yaitu karyawan yang berkeinginan mengikuti Program ESA dapat mendaftarkan pemesanan sahamnya melalui bagian Sumber Daya Manusia pada masing-masing unit usaha. Setelah itu, Perseroan akan menyampaikan daftar Peserta Program ESA serta jumlah saham dalam Program ESA kepada Penjamin Pelaksana Emisi Efek serta melakukan pembayaran dengan jumlah penuh seluruh saham dalam Program ESA dengan harga yang sama dengan harga Penawaran Umum.

6. MASA PENAWARAN UMUM PERDANA SAHAM

Masa Penawaran Umum Perdana Saham akan dimulai pada tanggal 15 Maret 2018 sampai dengan tanggal 21 Maret 2018. Namun demikian jika jumlah keseluruhan saham yang dipesan telah melebihi dari jumlah Saham Yang Ditawarkan maka Penjamin Pelaksana Emisi Efek dengan memberitahukan terlebih dahulu kepada OJK, dapat mempersingkat Masa Penawaran Umum Perdana Saham tersebut tidak kurang dari 1 (satu) Hari Kerja.

7. TANGGAL PENJATAHAN

Tanggal Penjatahan di mana Penjamin Pelaksana Emisi Efek dan Perseroan menetapkan penjatahan saham untuk setiap pemesanan dan dilakukan sesuai dengan ketentuan yang berlaku adalah tanggal 23 Maret 2018.

8. PERSYARATAN PEMBAYARAN

Pembayaran dapat dilakukan dengan uang tunai, cek pemindahbukuan atau wesel bank dalam mata uang Rupiah dan dibayarkan kepada Penjamin Pelaksana Emisi Efek pada waktu FPPS diajukan. Semua setoran harus dimasukan ke dalam rekening Penjamin Pelaksana Emisi Efek pada:

Bank : CIMB Niaga cabang Bursa Efek IndonesiaAtas nama : PT Mirae Asset Sekuritas IndonesiaNo. A/C : 800151363400

Apabila pembayaran dilakukan dengan menggunakan cek, cek tersebut harus merupakan cek atas nama/milik pihak yang mengajukan (menandatangani) formulir pemesanan. Cek milik/atas nama Pihak Ketiga tidak dapat diterima sebagai pembayaran. Semua biaya bank dan biaya transfer sehubungan dengan pembayaran tersebut menjadi tanggung jawab pemesan. Semua cek dan wesel bank akan segera dicairkan pada saat diterima. Bilamana pada saat pencairan, cek atau wesel bank ditolak oleh bank, pemesanan pembelian saham yang bersangkutan adalah batal. Pembayaran menggunakan cek/pemindahbukuan /giro sudah harus “in good fund” pada hari terakhir masa Penawaran Umum untuk Penjamin Emisi Efek, nasabah ritel dan nasabah institusi domestik, sedangkan untuk nasabah internasional yang melakukan pemesanan dengan mekanisme penjatahan pasti dapat melakukan pembayaran dan “in good fund” paling lambat pukul 09.00 wib pada Tanggal Distribusi. Apabila pembayaran tidak diterima pada tanggal tersebut diatas maka FPPS yang diajukan dianggap batal dan tidak berhak atas penjatahan.

Semua biaya bank dan biaya transfer sehubungan dengan pembayaran tersebut menjadi tanggung jawab pemesan. Semua cek dan bilyet giro akan segera dicairkan pada saat diterima. Bilamana pada saat pencairan cek atau bilyet giro ditolak oleh bank tertarik, maka pemesanan saham yang bersangkutan otomatis menjadi batal. Untuk pembayaran melalui transfer account dari bank lain, pemesan harus melampirkan fotokopi Nota Kredit Lalu Lintas Giro (LLG) dari bank yang bersangkutan dan menyebutkan nomor FPPS/DPPS-nya.

Page 354: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

332

9. BUKTI TANDA TERIMA

Penjamin Pelaksana Emisi Efek dan Penjamin Emisi Efek yang menerima pengajuan FPPS akan menyerahkan kembali kepada pemesan, tembusan dari FPPS lembar ke-5 (lima) sebagai bukti tanda terima pemesanan pembelian saham. Bukti tanda terima pemesanan pembelian saham ini bukan merupakan jaminan dipenuhinya pemesanan dan harus disimpan dengan baik sehingga dapat diserahkan kembali pada saat pengembalian sisa uang pemesanan dan/atau penerimaan FKPS atas pemesanan pembelian saham.

10. PENJATAHAN SAHAM

Pelaksanaan penjatahan akan dilakukan oleh PT Mirae Asset Sekuritas Indonesia, selaku Manajer Penjatahan sesuai dengan Peraturan No.IX.A.7.

a. Penjatahan pasti (Fixed allotment)

Penjatahan pasti dibatasi 98% (Sembilan puluh delapan persen) dari jumlah Saham Yang Ditawarkan, yang akan dialokasikan namun tidak terbatas pada dana pensiun, asuransi, reksadana, yayasan, perorangan, institusi bentuk lain, baik domestik maupun luar negeri.

Dalam hal penjatahan yang dilaksanakan dengan menggunakan sistem penjatahan pasti, maka penjatahan tersebut hanya dapat dilaksanakan apabila memenuhi persyaratan-persyaratan sebagai berikut:

• ManajerPenjatahandapatmenentukanbesarnyapersentasedanpihak-pihakyangakanmendapatkan penjatahan pasti dalam Penawaran Umum Perdana Saham. Penentuan besarnya persentase Penjatahan Pasti wajib memperhatikan kepentingan pemesan perorangan;

• Jumlahpenjatahanpastisebagaimanadimaksudpadahuruf(a)termasukpulajatahbagipegawai Perseroan yang melakukan pemesanan dalam Penawaran Umum Perdana Saham (jika ada) dengan jumlah paling banyak 0,0012% (nol koma nol nol satu dua persen) dari jumlah saham yang ditawarkan dalam Penawaran Umum Perdana Saham; dan

• Penjatahan pasti dilarang diberikan kepada Pemesan yang Mempunyai HubunganIstimewa, yaitu:

1) direktur, komisaris, pegawai atau pihak yang memiliki 20% (dua puluh persen) atau lebih saham dari suatu Perusahaan Efek yang bertindak sebagai Penjamin Emisi Efek sehubungan dengan Penawaran Umum Perdana Saham;

2) direktur, komisaris, dan/atau pemegang saham utama Perseroan; dan 3) Afiliasidaripihaksebagaimanadimaksuddalamangka(1)danangka(2),yangbukan

merupakan pihak yang melakukan pemesanan untuk kepentingan pihak ketiga.

Page 355: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

333

b. Penjatahan Terpusat (Pooling)

Penjatahan terpusat dibatasi sampai dengan 2% (dua persen) dari jumlah Saham Yang Ditawarkan.

Jika jumlah efek yang dipesan melebihi jumlah Saham Yang Ditawarkan melalui suatu Penawaran Umum Perdana Saham, maka Manajer Penjatahan yang bersangkutan harus melaksanakan prosedur penjatahan sisa efek setelah alokasi untuk Penjatahan Pasti sebagai berikut:

• JikasetelahmengecualikanPemesanSahamYangTerafiliasiyangmerupakan;(i)direktur,komisaris, pegawai atau pihak yang memiliki 20% (dua puluh persen) atau lebih saham dari suatu Perusahaan Efek yang bertindak sebagai Penjamin Emisi Efek sehubungan dengan Penawaran Umum Perdana Saham ini; (ii) direktur, komisaris, dan/atau pemegang sahamutamaPerseroan;atau(iii)afiliasidaripihaksebagaimanadimaksuddalambutir(i) dan (ii), yang bukan merupakan pihak yang melakukan pemesanan untuk kepentingan pihak ketiga dan terdapat sisa saham yang jumlahnya sama atau lebih besar dari jumlah yang dipesan, maka: pemesan yang tidak dikecualikan itu akan menerima seluruh jumlah saham yang dipesan. Dalam hal para pemesan yang tidak dikecualikan telah menerima penjatahan sepenuhnya dan masih terdapat sisa saham, maka sisa saham tersebut dibagikan secara proporsional kepada para pemesan; (i) direktur, komisaris, pegawai atau pihak yang memiliki 20% (dua puluh persen) atau lebih saham dari suatu Perusahaan Efek yang bertindak sebagai Penjamin Emisi Efek sehubungan dengan Penawaran Umum Perdana Saham ini; (ii) direktur, komisaris, dan/atau pemegang saham utama Perseroan; atau (iii) afiliasi dari pihak sebagaimanadimaksuddalambutir (i) dan (ii), yang bukanmerupakan pihak yang melakukan pemesanan untuk kepentingan pihak ketiga.

• Jika setelah mengecualikan Pemesan Saham Yang Terafiliasi sebagaimana tersebutpada poin a di atas dan terdapat sisa saham yang jumlahnya lebih kecil dari jumlah yang dipesan, maka penjatahan bagi pemesan yang tidak dikecualikan itu akan dialokasikan dengan memenuhi persyaratan sebagai berikut:

(i) Dalam hal akan dicatatkan di BEI, maka saham tersebut dialokasikan dengan memenuhi persyaratan sebagai berikut:

- para pemesan yang tidak dikecualikan akan memperoleh satu satuan perdagangan di Bursa Efek, jika terdapat cukup satuan perdagangan yang tersedia. Dalam hal jumlahnya tidak mencukupi, maka satuan perdagangan yang tersedia akan dibagikan dengan diundi. Jumlah saham yang termasuk dalam satuan perdagangan dimaksud adalah satuan perdagangan terbesar yang ditetapkan oleh Bursa Efek di mana saham tersebut akan tercatat; dan

- apabila masih terdapat sisa saham yang tersisa, maka setelah satu satuan perdagangan dibagikan kepada pemesan yang tidak dikecualikan, pengalokasian dilakukan secara proporsional, dalam satuan perdagangan menurut jumlah yang dipesan oleh para pemesan.

Page 356: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

334

11. PENUNDAAN MASA PENAWARAN UMUM PERDANA SAHAM ATAU PEMBATALAN PENAWARAN UMUM PERDANA SAHAM

Dalam jangka waktu sejak Pernyataan Pendaftaran memperoleh Pernyataan Efektif sampai dengan berakhirnya Masa Penawaran Umum Perdana Saham, Perseroan dapat menunda Masa Penawaran Umum Perdana Saham untuk masa paling lama 3 (tiga) bulan sejak Pernyataan Pendaftaran memperoleh Pernyataan Efektif atau membatalkan Penawaran Umum Perdana Saham, dengan ketentuan:

a. terjadi suatu keadaan di luar kemampuan dan kekuasaan Perseroan yang meliputi:

• indekshargasahamgabungandiBursaEfek turunmelebihi10%(sepuluhperseratus)selama 3 (tiga) Hari Bursa berturut-turut;

• bencana alam, perang, huru-hara, kebakaran, pemogokan yang berpengaruh secarasignifikanterhadapkelangsunganusahaPerseroan;dan/atau

• peristiwa lain yang berpengaruh secara signifikan terhadap kelangsungan usahaPerseroan yang ditetapkan oleh OJK berdasarkan Formulir No. IX.A.2-11 lampiran 11; dan

b. Perseroan wajib memenuhi ketentuan sebagai berikut:

• mengumumkanpenundaanMasaPenawaranUmumPerdanaSahamataupembatalanPenawaran Umum Perdana Saham dalam paling kurang satu surat kabar harian berbahasa Indonesia yang mempunyai peredaran nasional paling lambat satu hari kerja setelah penundaan atau pembatalan tersebut. Di samping kewajiban mengumumkan dalam surat kabar, Perseroan dapat juga mengumumkan informasi tersebut dalam media massa lainnya;

• menyampaikan informasi penundaan Masa Penawaran Umum Perdana Saham ataupembatalan Penawaran Umum Perdana Saham tersebut kepada OJK pada hari yang sama dengan pengumuman sebagaimana dimaksud dalam poin a;

• menyampaikanbukti pengumumansebagaimanadimaksuddalampoina kepadaOJKpaling lambat satu Hari Kerja setelah pengumuman dimaksud; dan

• PerseroanyangmenundaMasaPenawaranUmumPerdanaSahamataumembatalkanPenawaran Umum Perdana Saham yang sedang dilakukan, dalam hal pesanan saham telah dibayar maka Perseroan wajib mengembalikan uang pemesanan saham kepada pemesan paling lambat 2 (dua) Hari Kerja sejak keputusan penundaan atau pembatalan tersebut.

12. PENGEMBALIAN UANG PEMESANAN

Bagi pemesan yang pesanannya ditolak seluruhnya atau sebagian atau dalam hal terjadinya pembatalan Penawaran Umum Perdana Saham ini, pengembalian uang kepada para pemesan dalam mata uang Rupiah akan dilakukan oleh Penjamin Emisi Efek ditempat di mana FPPS yang bersangkutan diajukan. Pengembalian uang tersebut dilakukan selambat-lambatnya 2 (dua) Hari Kerja setelah Tanggal Penjatahan atau tanggal diumumkannya pembatalan Penawaran Umum Perdana Saham.

Pengembalian uang yang melampaui 2 (dua) Hari Kerja setelah Tanggal Penjatahan atau tanggal diumumkannya pembatalan Penawaran Umum Perdana Saham, maka pengembalian uang pemesanan tersebut akan disertai bunga untuk setiap hari keterlambatan berdasarkan tingkat suku bunga jasa giro yang pada saat itu berlaku pada bank penerima yang diperhitungkan dengan jumlah hari keterlambatan, dengan jumlah hari dalam 1 (satu) bulan adalah 30 (tiga puluh) hari.

Page 357: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

335

Pengembalian uang dapat dilakukan dalam bentuk pemindahbukuan, transfer ke rekening atas nama pemesan dan/atau melalui instrument pembayaran lainnya dalam bentuk cek atau bilyet giro yang dapat diambil langsung oleh pemesan yang bersangkutan pada Penjamin Emisi Efek dan/atau Agen Penjualan dimana pemesanan diajukan dengan menyerahkan bukti tanda terima pemesanan Saham Yang Ditawarkan dan bukti tanda jati diri, dan untuk hal tersebut para pemesan akan dikenakan biaya bank ataupun biaya pemindahan dana sesuai ketentuan bank yang berlaku (jika ada).

13. PENYERAHAN FKPS ATAS PEMESANAN SAHAM

Distribusi saham ke masing-masing Rekening Efek di KSEI atas nama Perusahaan Efek atau Bank Kustodian yang ditunjuk oleh pemesan saham untuk kepentingan pemesan saham akan dilaksanakan selambat-lambatnya 2 (dua) Hari Kerja setelah Tanggal Penjatahan. FKPS atas pemesanan pembelian saham tersebut dapat diambil pada kantor BAE yang ditunjuk, dengan menunjukkan tanda jati diri asli pemesan dan menyerahkan bukti tanda terima pemesanan pembelian saham.

14. LAIN-LAIN

Sejalan dengan ketentuan dalam Peraturan No. IX.A.7, dalam hal terjadi kelebihan pemesanan saham dan terbukti bahwa pihak tertentu mengajukan pemesanan saham melalui lebih dari 1 (satu) FPPS untuk setiap Penawaran Umum Perdana Saham, baik secara langsung maupun tidak langsung, maka untuk tujuan penjatahan Manajer Penjatahan hanya dapat mengikutsertakan 1 (satu) FPPS yang pertama kali diajukan oleh pemesan yang bersangkutan.

Dalam hal terjadi kelebihan permintaan beli dalam suatu Penawaran Umum Perdana Saham, maka PenjaminEmisiEfek,atauAfiliasidariPenjaminEmisiEfekdilarangmembeliataumemilikisahamuntuk portofolio saham mereka sendiri.

Dalam hal terjadi kekurangan permintaan beli dalam Penawaran Umum Perdana Saham, maka PenjaminEmisiEfek,atauAfiliasidariPenjaminEmisiEfekdilarangmenjualsahamyang telahdibeli atau akan dibelinya berdasarkan Perjanjian Penjaminan Emisi Efek sampai dengan saham tersebut dicatatkan di Bursa Efek.

Penjamin Emisi Efek wajib menyampaikan Laporan Hasil Penawaran Umum Perdana Saham kepada OJK paling lambat 5 (lima) Hari Kerja setelah Tanggal Penjatahan sesuai dengan Peraturan No. IX.A.2.

Manajer Penjatahan akan menyampaikan laporan hasil pemeriksaan akuntan kepada OJK mengenai kewajaran dari pelaksanaan penjatahan sesuai dengan Peraturan No. VIII.G.12, Lampiran Keputusan Ketua Bapepam No. Kep-17/PM/2004 tanggal 13 April 2004 tanggal 13 April 2004 tentang Pedoman Pemeriksaan oleh Akuntan atas Pemesanan dan Penjatahan Efek atau Pembagian Saham Bonus dan Peraturan No. IX.A.7 selambat-lambatnya 30 (tiga puluh) hari sejak akhir Masa Penawaran Umum Perdana Saham.

Page 358: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

336

XVIII. PENYEBARLUASAN PROSPEKTUS DAN FORMULIR PEMESANAN PEMBELIAN SAHAM

Prospektus dan FPPS dapat diperoleh pada kantor BAE Perseroan dan Penjamin Emisi Efek yang ditunjuk yaitu perantara pedagang efek yang terdaftar sebagai anggota Bursa Efek. Penjamin Pelaksana Emisi Efek dan Penjamin Emisi Efek yang dimaksud adalah sebagai berikut:

PENJAMIN PELAKSANA EMISI EFEK

PT Mirae Asset Sekuritas Indonesia

EquityTower50thfloor,SCBDLot9Jl. Jend. Sudirman Kav 52-53

Jakarta 12190Tel. (021) 515 1140Fax. (021) 515 1141

Website: http://miraeasset.co.id/

PENJAMIN EMISI EFEK

PT BNI SekuritasSudirman Plaza Indofood Tower

Lantai 16Jl. Jend. Sudirman Kav. 76-78

Jakarta 10220Tel.: (021) 2554 3946Fax.: (021) 5793 5849

Website:www.bnisekuritas.co.id

PT NH Korindo Sekuritas Indonesia

Wisma Korindo Lantai 7Jl. M.T. Haryono Kav. 62

Jakarta 12780Tel.: (021) 797 6201/02Fax.: (021) 797 6206

Website:www.nhsec.co.id

PT Onix SekuritasDeutsche Bank Building

#1504-1505 Jl. Imam Bonjol No.80

Jakarta 10310Tel.: (021) 3190 1777Fax.: (021) 3190 1616

Website:www.onix.co.id

PT NISP SekuritasOCBC NISP Tower Lantai 21

Jl. Prof. Dr. Satrio Kav. 25Jakarta 12940

Tel.: (021) 2935 2788Fax.: (021) 5794 4095

Website:www.nispsekuritas.com

PT Indosurya Bersinar Sekuritas

Gedung Menara Kuningan, 32Jl HR Rasuna Said , Blok X-7

Kav 5 Jakarta 12940

Telp: (021) 3001 5622Faks: (021) 3001 5649

Website:www.indosurya.net

PT Shinhan Sekuritas IndonesiaInternational Financial Center 2,

30th FlJl. Jend. Sudirman Kav. 22-23

Jakarta 12920Telp: (021) 8086 9900Faks: (021) 2205 7925

Website:www.shinhansekuritas.co.id

PT KGI Sekuritas IndonesiaSona Topas Tower Fl. 11

Jl. Jend. Sudirman Kav.26Jakarta 12920

Telp: (021) 250 6337Faks: (021) 250 6351/52

Website:www.kgi.id

PT Phillip Sekuritas IndonesiaANZ Tower Lantai 23B

Jl. Jend. Sudirman Kav. 33A Jakarta 10220

Tel.: (021) 5790 0800Fax.: (021) 5790 0809

Website:www.phillip.co.id

PT Kresna SekuritasKresna Tower, 6th Floor, 18 Parc Place SCBD, Jl. Jend. Sudirman

Kav 52-53Jakarta 12190

Telp: (021) 2555 7000Faks: (021) 2939 1957

Website:www.kresnasecurities.com

PT Reliance Sekuritas Indonesia Tbk

Reliance Capital BuildingJl. Pluit Sakti Raya No. 27AB

Jakarta 14450Telp: (021) 661 7768Faks: (021) 661 9884

Website:www.reliance-securities.com

PT Lotus Andalan SekuritasWisma Keiai 15th Floor

Jl. Jend. Sudirman Kav.3Jakarta 10220

Telp: (021) 5785 1818Faks: (021) 5785 1717

Website:www.lots.co.id

PT Jasa Utama Capital Sekuritas

Gedung Kospin Jasa Lt. 7-8Jl. Jend Gatot Subroto Kav 1

Jakarta 12870Telp: (021) 8378 9000Faks: (021) 8378 8908

Website:www.jasautamacapital.com

PT Erdikha Elit SekuritasGedung Sucaco Lantai 3Jl. Kebon Sirih Kav. 71

Jakarta 10340Telp: (021) 3983 6420Faks: (021) 315 2841

Website:www.erdikha.com

PT Dhanawibawa Sekuritas Indonesia

Gedung Bursa Efek Indonesia Lt. 17, Menara 1

Jl. Jend Sudirman Kav 52-53 Jakarta 12190

Tel.: (021) 515 1678/79Fax.: (021) 515 1226

Website:www.dcoins.co.id

PT Wanteg SekuritasGd. Graha Kencana Lt.7, Suite 7B

Jl. Raya Pejuangan No.88Jakarta 11530

Tel.: (021) 5367 1517Fax.: (021) 5367 1519

Website:www.wanteg.com

PT Panin Sekuritas TbkGedung Bursa Efek Indonesia

Tower II, Lantai 17Jl. Jend. Sudirman Kav. 52-53

Jakarta 12190Tel.: (021) 515 3055Fax.: (021) 515 3061

Website:www.pans.co.id

Page 359: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

337

PT Intifikasa SekuritasMenara Batavia Lantai 23

Jl. KH Mas Mansyur Kav. 125-126 Jakarta 10220

Tel.: (021) 5793 0080Fax.: (021) 5793 0090

Website:www.intifikasa.com

PT Artha Sekuritas IndonesiaRukanManggaDuaSquareBlok

F. No. 40Jl. Gunung Sahari Raya No. 1Kel. Ancol - Kec. Pademangan

Jakarta 1443 Tel.: (021) 6231 2626Fax.: (021) 6231 2525

Website:www.arthasekuritas.com

PT Minna Padi Investama Sekuritas Tbk

Gd.EquityTowerLt.11Jl. Jend.Sudirman Kav 52-53

Jakarta 12190Tel.: (021) 525 5555Fax.: (021) 527 1527

Website:www.minnapadi.com

PT BCA SekuritasMenara BCA - Grand Indonesia

Lt.41 Jl. MH Thamrin No. 1

Jakarta 10310 Tel.: (021) 2358 7222Fax.: (021) 2358 7300

Website:www.bcasekuritas.co.id

Selain di kantor Penjamin Pelaksana Emisi Efek dan para Penjamin Emisi Efek, Prospektus dan Formulir Pemesanan Pembelian Saham (FPPS) dapat diperoleh pada tanggal 15 Maret 2018 sampai dengan tanggal 21 Maret 2018 melalui Metode Penawaran Umum di Gerai Penawaran Umum yang bertempat di:

GERAI PENAWARAN UMUM SELAMA MASA PENAWARAN

Graha MIR Lantai 6 A2Jl. Pemuda No. 9

Rawamangun, Pulogadung, Kota Jakarta TimurDaerah Khusus Ibukota Jakarta 13220

Page 360: PT SKY ENERGY INDONESIA TBK - jskye.com · likuidnya saham yang ditawarkan pada penawaran umum perdana saham ini. perseroan tidak menerbitkan surat kolektif saham dalam penawaran

Halaman ini sengaja dikosongkan