proses pembuatan tepung tapioka dari singkong

42
PEROSES PEMBUATAN TEPUNG TAPIOKA DARI SINGKONG (UBI KAYU) DI PT. SINAR KARYA USAHA. KEC. PALOH, KAB. SAMBAS Di Susun Oleh : Amsar ( 2009510001 ) Isbani ( 2009510010 ) PROGRAM STUDI TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS TRIBHUWANA TUNGGADEWI MALANG 2012

Upload: isbanisaidi

Post on 06-Aug-2015

2.522 views

Category:

Documents


120 download

TRANSCRIPT

Page 1: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

PEROSES PEMBUATAN TEPUNG TAPIOKA DARI

SINGKONG (UBI KAYU)

DI PT. SINAR KARYA USAHA. KEC. PALOH, KAB. SAMBAS

Di Susun Oleh :

Amsar ( 2009510001 )

Isbani ( 2009510010 )

PROGRAM STUDI TEKNIK KIMIA

FAKULTAS TEKNIK

UNIVERSITAS TRIBHUWANA TUNGGADEWI

MALANG

2012

Page 2: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

LEMBAR PENGESAHAN

Lokasi Kerja Lapangan : Kec. Paloh, Kab. Sambas

Nama/Nim : Amsar/ 2009510001

: Isbani/2009510010

Priode Kerja Praktek : 16 Februari-16 Maret 2012

Laporan praktek Kerja Lapangan

PT. Sinar Karya Usaha

Pabrik Tepung Tapioka

Telah diperiksa dan disetujui oleh:

Pembimbing Akademik Manager Plant

PT. Sinar Karya Usaha

Wahyu Diah Proborini, Ssi., MP Munziri, A. Ma., Pd., S.sos

Page 3: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

LEMBAR PENGESAHAN

LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN

DI PT. SINAR KARYA USAHA UNIT PRODUKSI TEPUNG-PALOH

(16 FEBRUARI-16 MARET)

Disetujui dan disahkan oleh:

Manajer Plant Pembimbing Lapangan

PT. Sinar Karya Usaha

Munziri, A. Ma., Pd., S.sos Munziri, A. Ma., Pd., S.sos

Page 4: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

KATA PENGANTAR

Puji syukur penyusun panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang

telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya, sehingga penyusun dapat

menyelesaikan Praktek Kerja Lapangan (PKL) di PT. Sinar Karya Usaha pada

periode Februari 2012. Pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan (PKL) ini

merupakan salah satu program akademis Fakultas Teknik, Program Studi Teknik

Kimia, Universitas Tribhuwana Tunggadewi Malang dengan bobot 3 (tiga) SKS.

Penyusunan laporan Praktek Kerja Lapangan (PKL) ini bertujuan untuk

mengevaluasi pemahaman yang diperoleh selama orientasi lapangan di PT. Sinar

Karya Usaha. Data dan informasi yang terdapat dalam laporan ini diperoleh

melalui pengamatan langsung, analisa, studi literatur, serta diskusi dengan

supervisor dan operator PT. Sinar Karya Usaha.

Dalam pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan (PKL) ini penyusun

mendapatkan bantuan dari berbagai pihak. Oleh karena itu, pada kesempatan ini

penyusun ingin mengucapkan terima kasih kepada:

1. Ibu Susy Yuniningsih, ST., MT, selaku Ketua Program Studi Teknik Kimia,

2. Ibu Wahyu Diah Proborini, ssi. mp selaku Dosen Pembimbing Praktek Kerja

Lapangan (PKL),

3. Bapak Munziri.A.Ma.Pd.,S.Sos selaku Pembimbing Lapangan Praktek Kerja

Lapangan (PKL) di PT. Sinar Karya Usaha

4. Bapak Munziri.A.Ma.Pd.,S.Sos, selaku Personalia & umum PT. Sinar Karya

Usaha, kec. Paloh.

5. Bapak Jaiz, selaku bagian mesin injection molding di PT. Sinar Karya Usaha,

kec. Paloh.

6. Bapak Parni, selaku bagian mesin injection molding di PT. Sinar Karya Usaha,

kec. Paloh.

7. Bapak Basuni, selaku bagian kepala Quality Control PT. Sinar Karya Usaha,

kec. Paloh.

8. Bapak Asim, selaku kepala Decoration PT. Sinar Karya Usaha, kec. Paloh

9. Dan seluruh karyawan-karyawan PT. Sinar Karya Usaha, kec. Paloh.

Khusunya bagian Material Development dan semua pihak yang telah

membantu dalam kesuksesan Praktek Kerja Lapangan (PKL) ini yang tidak

bisa disebutkan satu-persatu.

Segala upaya telah dilakukan dalam penyusunan laporan Praktek Kerja

Lapangan (PKL) ini, penyusun menyadari bahwa masih terdapat kekurangan yang

perlu disempurnakan. Oleh karena itu, saran dan kritik dari pembaca yang bersifat

konstruktif, sangat penyusun harapkan. Semoga penyusunan laporan Praktek

Kerja Lapangan (PKL) ini dapat bermanfaat dan berguna bagi semua pihak.

Page 5: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

Malang,…Maret 2012

DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN. ................................................................................... i

LEMBAR PENGESAHAN. ................................................................................... ii

LEMBAR PERSETUJUAN. .................................................................................. iii

KATA PENGANTAR .......................................................................................... iv

DAFTAR ISI ........................................................................................................ vi

DAFTAR GAMBAR. ............................................................................................ ix

BAB I. PENDAHULUAN . .................................................................................. 1

1.1.Sejarah Pabrik .......................................................................................... 1

1.2.Lokasi Perusahaan .................................................................................... 3

1.3. Struktur Organisasi Perusahaan . .............................................................. 4

1.4. Ketenaga Kerjaan. .................................................................................... 7

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. ......................................................................... 10

2.1. Tepung Tapioka ....................................................................................... 10

2.1.1. SNI Tepung Tapioka. ............................................................................ 11

2.2. Singkong ................................................................................................. 11

2.2.1. Jenis-jenis Singkong ............................................................................. 12

2.4. Bahan Penolong . .................................................................................... 13

BAB III. PRODUKSI . ......................................................................................... 16

3.1. Pembuatan Tepung Tapioka ..................................................................... 16

Page 6: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

3.2. Proses Produksi ........................................................................................ 16

3.3. Kualitas Tepung ...................................................................................... 18

3.4. Diagram Alir . .......................................................................................... 19

BAB IV.SFPESIFIKASI ALAT. ......................................................................... 20

4.1. Alat Pengupas. ....................................................................................... 20

4.2. Alat Pencuci. .......................................................................................... 20

4.3. Alat pemarut. ......................................................................................... 21

4.4. Sintrik (Saringan Goyang). ..................................................................... 22

4.5. Alat Pengering(oven). ............................................................................ 23

BAB V. LABORATORIUM dan QUALITY CONTROL.................................. 24

5.1. Peran Laboratorium. ............................................................................... 24

5.2. Laboratorium Quality Control. ............................................................... 24

5.2.1. Bahan Baku(singkong). ....................................................................... 24

5.2.2. Air Utilitas. ......................................................................................... 25

5.2.3. Produk(Tepung Tapioka). .................................................................... 26

BAB VI. UTILITS. ............................................................................................... 31

6.1. Unit Penyediaan Air. .............................................................................. 31

6.2. Unit pembangkit Tenaga Listrik. ............................................................ 35

6.3. Unit Penyediaan Bahan Bakar. ............................................................... 36

BAB VII. PENGOLAHAN LIMBAH. ................................................................ 37

7.1. Pengolahan Limbah. ............................................................................... 37

7.2. Proses Pengolahan Ampas (Onggok untuk makanan ternak). .................. 37

7.3. Proses Pengolahan Ampas (tepung onggok). .......................................... 38

Page 7: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

7.4. Proses pengolahan limbah dari kulit singkong.. ...................................... 39

7.5. Pengolahan Air Limbah.......................................................................... 40

7.6. Proses Pengolahan Air Limbah............................................................... 41

BAB VIII. KESELAMATAN dan KESEHATAN KERJA(K3). ....................... 45

8.1. Kesejahteraan Karyawan. ....................................................................... 47

8.2. Jam Kerja. .............................................................................................. 48

8.3. Keselamatan Kerja. ................................................................................ 49

8.4. Kesepakatan Kerja Sama. ....................................................................... 50

BAB IX. KESIMPULAN dan SARAN. ............................................................... 50

9.1. Kesimpulan . .......................................................................................... 50

9.2. Saran. ..................................................................................................... 51

DAFTAR PUSTAKA. .......................................................................................... 52

LAMPIRAN

Page 8: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

DAFTAR GAMBAR

Gambar 4.1 Alat Pengupas Singkong ............................................................. 20

Gambar 4.2. Alat Pencuci Ubi Kayu. ............................................................. 21

Gambar 4.3. Alat Pemarut. ............................................................................. 22

Gambar 4.4 Alat Sintrik ................................................................................. 22

Gambar 5.1 Pemasangan Fresh Woter Filer. ................................................... 35

Gambar 6.1 Proses Pengolahan limbah cair .................................................... 44

Page 9: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Sejarah Pabrik

Supply produk tepung tapioka di Indonesia masih kurang sehingga

dengan adanya perussahaan tepung tapioka ini maka dapat membantu untuk

pemenuhan kebutuhan tepung tapioka.

Ada tujuan yang akan dicapai dengan berdirinya perusahaan tepung tapioka

yaitu:

1. Mencari keuntungan dengan cara menjual hasil produksi kepada

konsumen potensial

2. Membantu pemerintah dalam memenuhi kebutuhan bahan pangan.

3. Membantu pemerintah dalam mengatsi pengangguran yang terus

meningkat dengan jalan membuka lapangan pekerjaan.

Dalam melaksanakan perusahaan maka perlu dilengkapi dengan surat-

surat izin resmi dari pemerintah dan pihak-pihak yang berwenang lainnya

Adapun surat-surat tersebut yaitu:

1. Surat dari Menteri Kehakiman Republik Indonesia:

Nomer : C2/88866. HT. 01/09

Tanggal : 01 Januari 2009.

2. Surat Akte Pendirian Perusahaan dari notaries

Nomer : 003/12/08

Tanggal : 07 Desember 2008

1.2 Lokasi Perusahaan

Perusahaan Tepung Tapioka PT Sinar Karya Usaha Berlokasi di desa

Matang Danau Kec. Paloh Kabupaten Sambas, dengan melihat lokasi perusahaan

Tepung Tapioka PT Sinar Karya Usaha ini sangat cocok untuk industri dan

kegiatan perusahaan. Keuntungan dari lokasi tersebut antara lain :

1

Page 10: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

1. Mudah mengolah bahan baku karena letak perusahaan di daerah pedesaan

yang penduduknya pada musim tertentu menanam ubi kayu atau singkong

sebagai bahan baku Tepung Tapioka

2. Dapat menghemat biaya bahan baku karena bahan baku didapat dari

daerah sekitar perusahaan sehingga dapat mengurangi biaya transportasi

3. Memberikan kesempatan kerja bagi penduduk di daerah sekitarnya,

sehingga secara tidak langsung dapat menaikan taraf hidupnya.

Page 11: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

DENAH LOKASI PERUSAHAAN TEPUNG TAPIOKA

PT. SINAR KARYA USAHA

Sumber Data : PT Sinar Karya Usaha

Ket:

1. Satpam

2. Musolla

3. Kantor

4. Mess Karyawan

5. Bengkel

6. Tempat Penimbangan

7. Pengupasan

8. Pencucian dan Pemarutan

9. Bak Penampung

10. Oven

11. Gudang dan Pecking

12. Bak Air/Tandon

13. Gudang

14. Tempat Pengeringan Ampas

15. Limbah

Perusahan ini didirikan di tanah berpasir pinggiran pantai dengan luas

kurang lebih 2 hektar, adapun batas-batasnya sebagai berikut:

Sebelah Timur : Jalan Raya

Sebelah Barat : Pantai

Sebleah Selatan : Kebun Kelapa

2

13

12 11

6

3

5 4

1

10

7

8 9

14 15

Page 12: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

Sebelah Utara : Kebun Kelapa

1.3 Struktur Organisasi Perusahaan

Struktur organisasi adalah merupakan suatu susunan yang sistematik untuk

mempermudah seluruh perintah dari atasan sampai bawahan, sehingga dapat di

capai tujuan organisasi tersebut, dengan cara yang dapat dipertanggungjawabkan

secara baik. Bagi perusahaan struktur organisasi merupakan hal yang sangat

penting. Bagaimanapun juga struktur organisasi tersebut memang di bentuk

memungkinkan tercapainya tujuan perusahaan melalui pengelompokan aktivitas

yang saling berhubungan satu sama lain.

Sebagai realisasi di perusahaan PT. Sinar Karya Usaha maka diperlukan

struktur organisasi untuk mengatur pembagian kerja menurut fungsi, wewenang

dan tugas masing-masing struktur organisasi pada Perusahaan Tepung Tapioka

PT. Sinar Karya Usaha barbentuk Line Organitation(bentuk organisasi

lurus/garis) di mana kerangka organisasi mewujudkan saluran hubungan

fungsional secara lurus dari atas kebawah dan seterusnya.

Apabila kita tinjau lebih lanjut maka akan kita ketahui tugas dan tanggung

jawab karyawan. Untuk lebih jelasnya penulis ketengahkan Struktur Organisasi

Perusahaan Tepung Tapioka PT. Sinar Karya Usaha. Pembagian tugas di dalam

Organisasi Perusahaan Tepung Tapioka PT. Sinar Karya Usaha sebagai berikut:

1 Production Department

Departmen ini dipimpin oleh seorang Production Manager yang membawahi

beberapa Supervisor serta Operator yang bertujuan untuk melaksanakan

produksi sesuai dengan metode dan perencanaan standar PT. Sinar Karya

Usaha.

2 Quality Assurance (QA) Department

Sama halnya dengan Departemen Produksi, departemen ini juga dipimpin

oleh seorang QA manager yang membawahi beberapa Supervisor dan

Operator (Inspector). Departemen ini mempunyai peranan yang sangat

penting terhadap keberlangsungan proses produksi serta produk yang akan

disalurkan atau didistribusikan kepada konsumen.

3 Maintenance and Engineering (ME) Department

Departemen ini dipimpin oleh seorang ME manager yang membawahi

beberapa Supervisor serta operator yang bertujuan untuk menyusun

perencanaan, pemeliharaan, dan perbaikan yang berhubungan dengan bidang

elektronika, mesin, workshop, dan maintenance management system.

4 Quality Management System (QMS) Department

Departemen ini dipimpin oleh seorang Quality System Manager yang

membawahi Environtment Management System (EMS) dan Occupation

Page 13: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

Health and Safety (OHS) Supervisor dan QMS Staff. Departemen ini

bertanggung jawab mengenai terpeliharanya sistem kualitas, managemen

lingkungan, serta kesehatan dan keselamatan kerja (K3) di lingkungan

perusahaan.

5 Demand and Operation Planning (DOP) Department

Departemen ini dipimpin oleh DOP Manager. Departemen ini bertanggung

jawab terhadap perencanaan produk baik dalam jangka pendek maupun

jangka panjang.

6 Warehousing and Transportation (W&T) Department

Departemen ini dipimpin oleh W&T Manager. Departemen ini bertanggung

jawab pada pendistribusian hasil produksi ke berbagai Sales Centre (SC) di

seluruh wilayah Kal-Bar.

7 Shift Manager

Bertugas sebagai pengganti Technical Operation Manager pada jam kerja di

luar jam kerja TOM.

8 Plant Reporting and Budgeting Control

Bertugas menyusun laporan-laporan dari seluruh departemen untuk

disampaikan ke TOM.

Berikut ini adalah bagan struktur organisasi perusahaan dari PT. Sinar Karya

Usaha

Struktur Organisasi Perusahaan (Human and Research Department, 2011).

1.4 Ketenagakerjaan

Tenaga kerja di PT. Sinar Karya Usaha merupakan tenaga kerja pribumi

dimana semua tenaga kerja berasal dari Indonesia. Berdasarkan status

karyawannya, tenaga kerja di PT. Sinar Karya Usaha dibagi dua yaitu, karyawan

tetap dan karyawan kontrak.

1.4.1 Karyawan Tetap

Karyawan tetap ini bekerja di bagian-bagian yang langsung berhubungan

dengan produksi. Jabatan yang diduduki oleh masing-masing karyawan

disesuaikan dengan tingkat pendidikannya, yaitu:

a. Manager : Sarjana Strata 1 atau Sarjana Strata 2

Technical Operation

Manager

Plant Reporting Shift Manager

L&D W&T DOP QMS PHR ME QA Productio

n

Page 14: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

b. Supervisor : Ahli Madya Diploma 3 atau Sarjana Strata 1

c. Operator : Sekolah Menengah Kejuruan sampai Ahli Madya Diploma 3

d. Inspector : Sekolah Menengah Umum

e. Cassing : Sekolah Menengah Umum

1.4.2 Karyawan Kontrak

Karyawan kontrak merupakan karyawan yang terikat kontrak dengan

perusahaan pengelola tenaga kerja yang bekerja sama dengan PT. Sinar Karya

Usaha. Perusahaan pengelola tenaga kerja yang bekerja sama dengan PT. Sinar

Karya Usaha adalah PT. ATK. Karyawan tersebut dikontrak dengan tugas khusus

yang tidak terlalu berhubungan dengan produksi, misalnya untuk sopir forklift,

bagian cassing dan house keeping. Sistem pembayarannya adalah melalui

perusahaan yang mengelola tenaga kerja tersebut.

Jam kerja yang ditetapkan di PT. Sinar Karya Usaha ada dua macam yaitu

jam kerja shift dan non shift. Jam kerja non shift ditetapkan untuk karyawan

kantor yang jam kerjanya adalah jam 07.30 – 15.30 WIB dengan hari libur Sabtu

dan Minggu. Sedangkan untuk jam kerja shift, hari liburnya hanya hari minggu.

Jam kerja ini ditetapkan untuk karyawan yang bekerja di lapangan dan

berhubungan langsung dengan proses produksi. Pembagian jam kerjanya yaitu

untuk shift I jam 06.00-14.00 WIB, untuk shift II jam 14.00-22.00 WIB, untuk

shift III jam 22.00-06.00 WIB.

Kesejahteraan karyawan tetap PT. Sinar Karya Usaha diwujudkan dengan

pemberian hak-hak karyawan meliputi:

a. Pemberian upah rokok,

b. Memberikan kesempatan cuti pada karyawan,

c. Pemberian tunjangan kesehatan,

d. Memberikan uang makan,

e. Memberikan uang transport,

f. Memberikan bonus jika target tercapai,

g. Memberikan tunjangan hari raya,

h. Memberikan tunjangan jabatan misalnya transportasi dan perumahan,

i. Memberikan asuransi dana pensiunan lembaga keuangan.

Sedangkan kebijaksanaan yang ditetapkan perusahaan PT. Sinar Karya Usaha

Kal-Bar yang berkaitan dengan menajemen Sumber Daya Manusia adalah:

a. Penghargaan yang disesuaikan dengan prestasi kerja,

b. Pemindahan untuk evaluasi disesuaikan dengan prestasi kerja,

c. Tingkat penggantian (turn over) karyawan < 5%. Artinya dalam setiap tahun,

penggantian karyawan baik dalam bentuk pensiun, promosi, maupun

pengalihan tugas tidak lebih dari 5% jumlah karyawan pada seksi tersebut,

d. Setiap tahun dilakukan penilaian keseluruhan jalannya produksi termasuk

karyawan oleh tim audit,

Page 15: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

e. Tiga jenis penyelesaian kesalahan dengan diskusi, memberi peringatan dan

pemutusan hubungan kerja (PHK),

f. Penghargaan berupa bintang emas serta bonus gaji karyawan yang telah

bekerja selama lima tahun dan kelipatannya. Penghargaan bintang emas ini

diberikan setiap tanggal 17 Agustus.

BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Tepung Tapioka

Tepung Tapioka (cassava-root flour) atau sering di sebut tepung kanji

adalah tepung yang di peroleh dari ketela pohon atau singkong. Tapioka memiliki

sifat-sifat fisik yang serupa dengan tepung sagu, sehingga penggunaan keduanya

dapat saling menggantikan (GursharanSinghKainth, 2010).

Pada umumnya masyarakat kita mengenal dua jenis tapioka, yaitu tapioka

kasar dan tapioka halus. Tapioka kasar masih mengandung gumpalan dan butiran

ubi kayu yang masih kasar, sedangkan tapioka halus merupakan hasil pengolahan

lebih lanjut dan tidak mengandung gumpalan lagi. Dari kedua tapioka ini, tapioka

halus memiliki kualitas yang lebih baik (Tunje, T. dan Nzioki, S. 2002).

Tepung singkong yang diolah menjadi sirup glukosa dan destrin sangat

diperlukan oleh berbagai industri, antara lain industri kembang gula,

penggalengan buah-buahan, pengolahan es krim, minuman dan industri peragian.

Tapioka juga banyak digunakan sebagai bahan pengental, bahan pengisi dan

bahan pengikat dalam industri makanan, seperti dalam pembuatan puding, Sop,

makanan bayi, Es Krim, pengolahan sosis daging, Industri Farmasi, dan lain-lain

(Purba, 1997).

2.1.1 SNI Tepung Tapioka

Departemen Perindustrian secara resmi memberlakukan kembali ketentuan

wajib Standar Nasional Indonesia (SNI) untuk komoditas Tepung

Tapioka/Singkong mulai Agustus 2008. Pemberlakuan wajib SNI untuk Tepung

Tapioka/singkong ini diatur dalam Peraturan Menteri Perindustrian (Permenperin)

No. 49/M-IND/PER/7/2008 yang diterbitkan pada 14 Juli 2008.

Karakteristik Tepung Tapioca/Singkong yang baik adalah sebagai berikut :

1. Kadar Protein 1,5 % 6. Kadar Lemak 0,1 %

2. Serat Kasar 2,3 % 7. Kalsium 45,6 %

3. Besi 45,6 mg/100 g 8. Fosfor 58,9mg/100 g

4. HCN 10 ppm 9. Kadar Abu 1,4 %

5. Kadar Air 15-19 % 10. Kadar Pati 81,8 %

10

Page 16: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

http://www.iptek.net.id/ind/terapan/images

2.2 Singkong

Singkong, Manihot esculenta Crantz, adalah semak berkayu yang selalu

hijau dengan akar dapat dimakan, yang tumbuh di daerah tropis dan subtropis

wilayah di dunia. Hal ini juga disebut yuca, singkong, dan mandioca. Singkong

juga disebut Manihot utillisima Pohl (Huriana, 2006).

Singkong memiliki kemampuan untuk tumbuh di lahan marjinal di mana

sereal dan tanaman lain tidak tumbuh dengan baik, yang dapat mentolerir

kekeringan dan dapat tumbuh di tanah rendah gizi. Karena akar singkong dapat

disimpan dalam tanah sampai 24 bulan, dan beberapa varietas hingga 36 bulan,

panen mungkin tertunda sampai pasar, pengolahan, atau kondisi lain yang

menguntungkan (Tri Margono, Detty Suryati, Sri Hartinah, 1993).

Singkong merupakan dasar dari banyak produk, termasuk makanan. Di

Afrika dan Amerika Latin, singkong banyak digunakan untuk konsumsi manusia,

sementara di Asia dan sebagian Amerika Latin juga digunakan secara komersial

untuk produksi pakan ternak dan produk-produk berbasis pati. Di Afrika,

singkong menyediakan sumber energi pokok sehari-hari diet. Akar diproses

menjadi berbagai macam butiran, pasta, tepung, dll, atau dikonsumsi segar direbus

atau mentah. Di sebagian besar negara singkong yang tumbuh di Afrika, daunnya

juga dikonsumsi sebagai sayuran hijau, yang menyediakan protein dan vitamin A

dan B. Di Asia Tenggara dan Amerika Latin, singkong telah diambil pada peran

ekonomi. Pati singkong yang digunakan sebagai agen mengikat, dalam produksi

kertas dan tekstil, dan sebagai monosodium glutamat, agen bumbu penting dalam

masakan Asia. Di Afrika, singkong mulai digunakan dalam substitusi parsial

untuk tepung terigu (Tunje, T. dan Nzioki, S. 2002)

2.2.1 Jenis – Jenis Singkong

Varietas-varietas singkong unggul yang biasa ditanam penduduk Indonesia,

antara lain: Valenca, Mangi, Betawi, Basiorao, Bogor, SPP, Muara, Mentega,

Andira 1, Gading, Andira 2, Malang 1, Malang 2, dan Andira 4. Sedangkan

berdasarkan informasi petani didaerah Tapal Kuda, varietas yang sering ditanam

di daerah itu adalah Aspro dan Faroka (untuk diambil patinya), Randu, Kidang,

Karet dan Kuning (untuk kebutuhan dikonsumsi). Di Lampung varietas UJ sangat

terkenal dan banyak dimanfaatkan sebagai bahan baku pati singkong. Namun

demikian saat ini bermunculan varietas lokal yang telah dikembangkan dengan

baik menjadi varietas unggul, seperti Darul Hidayah dan Mangu dari Sukabumi,

Gajah dari Kalimantan, dan Menado dari Lampung (KARI 2004).

Tabel 1. Komposisi Ubi Kayu (per 100 gram bahan)

KOMPONEN KADAR

Kalori 146,00 Kal

Page 17: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

Air 62,50 Gram

Phosphor 40,00 Mg

Karbohidrat 34,00 Gram

Kalsium 33,00 Mg

Vitamin C 30,00 Mg

Protein 1,20 Gram

Besi 0,70 Mg

Lemak 0,30 Gram

Vitamin B1 0,06 Mg

Berat dapat dimakan 75,00

Sumber: Anna Poedjiadi,1994

2.3 Bahan Baku Penolong

2.3.1 Air

Air merupakan zat yang sangat penting bagi kehidupan umat manusia dan

fungsinya tidak pernah tergantikan oleh senyawa lain. Air juga merupakan

komponen penting dalam bahan makanan, karena air dapat mempengaruhi

penampakan, tekstur, serta cita rasa makanan (Winarno,1991).

Air merupakan zat kehidupan, dimana tidak satupun makhluk hidup di

planet bumi ini yang tidak membutuhkan air. Secara kimiawi, molekul air

tersusun atas dua atom hidrogen dan satu atom oksigen, dengan rumus kimia H2O.

Dalam keadaan cair, molekul-molekul air saling berikatan membentuk polimer

melalui ikatan hidrogen. Air merupakan pelarut kuat dan bersifat sangat polar

(Suripin, 2001).

Air yang baik untuk pembotolan harus jernih, tidak berwarna, tidak berbau,

bebas dari mikroorganisme, dan memenuhi syarat-syarat tertentu. Disamping itu,

air yang diperlukan juga tidak memiliki alkalinitas 50-60 ppm CaCO3 (Winarno,

1986).

2.3.2 Zat Aditif

2.3.2.1 Tawas atau Sulfat Al2(SO4)3

Kekeruhan dalam air dapat dihilangkan melalui penambahan sejenis bahan

kimia yang disebut Aluminium sulfat [Al2(SO4)3.18H2O]. Pada umumnya bahan

seperti Aluminium sulfat [Al2(SO4)3.18H2O] atau sering disebut alum atau

tawas, fero sulfat, Poly Aluminium Chlorida (PAC) dan poli elektrolit organik

dapat digunakan sebagai koagulan. Untuk menentukan dosis yang optimal,

koagulan yang sesuai dan pH yang akan digunakan dalam proses penjernihan air,

secara sederhana dapat dilakukan dalam laboratorium dengan menggunakan tes

yang sederhana (Alearts &Santika,1984).

Page 18: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

Prinsip penjernihan air adalah dengan menggunakan stabilitas partikel-

partikel bahan pencemar dalam bentuk koloid.

Menurut Reynold (1982), Stabilitas partikel-partikel bahan pencemar ini

disebabkan:

a. Partikel-partikel kecil ini terlalu ringan untuk mengendap dalam waktu yang

pendek (beberapa jam).

b. Partikel-partikel tersebut tidak dapat menyatu, bergabung dan menjadi partikel

yang lebih besar dan berat, karena muatan elektris pada permukaan, elektrostatis

antara muatan partikel satu dan yang lainnya.

2.3.2.2 Natrium Metabisulfit (Na2 SO4)

Pengaruh penambahan natrium metabisulfit dalam meningkatkan derajat

putih tepung tapioka sesuai yang dipersyaratkan SNI 01-3451-1994. Pada

dasarnya dilakukan pembuatan tapioka tanpa treatment dan beberapa perlakuan

penambahan natrium metabisulfit pada konsentrasi berbeda dalam proses

produksinya. Hasil analisis derajat putih dari sampel treatment tapioka tanpa

penambahan natrium metabisulfit adalah 90,30% sedangkan tapioka dengan

penambahan natrium metabisulfit berturut-turut 0,1%, 0,2%, 0,5% dan 1,0%

adalah 91,8%, 94,9%, 95,7% dan 96,2%. Berdasarkan persyaratan SNI untuk

derajat putih tapioka maka penambahan natrium metabisulfit mulai dari 0,2%

memenuhi persyaratan tersebut (Sepanjang, 2009).

Dari pengamatan amilografi menunjukkan bahwa penambahan natrium

metabisulfit tidak memberikan pengaruh signifikan untuk sifat fungsionalnya

pada konsentrasi 0,2% jika dibandingkan terhadap sampel treatment. Melalui

hasil analisis fisikokimia diperoleh pengaruh penambahan natrium metabisulfit

0,1% dan 0,2% dapat menurunkan kandungan pati hingga 2-4%. Natrium

metabisulfit merupakan inhibitor untuk mencegah terjadinya reaksi browning

pada tepung tapioka dan tidak memberikan pengaruh sifat fungsi sebagai pati

alami hingga 0,2% natrium metabisulfit (Sepanjang, 2009).

Page 19: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

BAB III

PROSES PRODUKSI

3.1 Pembuatan Tepung Tapioka

Tepung adalah salah satu bahan baku untuk pembuatan berbagai jenis

makanan, dan tepung sangat diperlukan pada industri-industri dalam negeri

maupun luar negeri. Pada pembuatan tepung tapioka ini tidaklah seberapa sulit,

bahkan untuk kalangan masyarakat pun bisa memproduksi tepung tapioka. Untuk

pembuatan tepung tapioka ini ada secara manual yang banyak menggunakan

tenaga manusia dan ada juga yang menggunakan mesin. Oleh Karena itu, untuk

mencapai hasil tepung tapioka yang maksimal selain dari bahan baku yang baik

diperlukan pemprosesan yang baik pula. Proses produksi pembuatan tapioka

dimulai dari proses penyiapan bahan hingga proses pengeringan tapioka kasar.

Hal yang paling utama dilakukan dalam proses pembuatan tapioca adalah proses

pengekstraksian pati singkong (tapioka) secara optimal dan proses pengeringan

yang sempurna, sehingga dihasilkan tapioka dengan mutu yang baik dan dengan

rendemen yang tinggi.

3.2 Proses Produksi

1. Pengupasan

Pengupasan dilakukan dengan cara manual yang bertujuan untuk memisahkan

daging singkong dari kulitnya. Selama pengupasan sortasi juga dilakukan untuk

memilih singkong berkualitas tinggi dari singkong lainnya.

2. Pencucian

Pencucian dilakukan dengan bantuan mesin yaitu dengan memasukkan

singkong yang sudah dikupas ke dalam bak pencuci yang berisi air, dimana

didalam bak tersebut terdapat kipas yang diputar oleh mesin diesel. Pencucian

bertujuan menggilangkan kotoran dan sisa kulit yang belum terkupas yang

melekat pada singkong.

3. Pemarutan

Pada tahap pemarutan ini dilakukan cara semi mekanis. Maksudnya adalah

pemarutan dilakukan dengan digerakkan oleh mesin disel. Pada tahap ini tidak

sepenuhnya menggunakan tenaga maksimal manusia.

4. Pemerasan/Ekstraksi

Pemerasan bubur singkong dengan saringan goyang ( sintrik ). Bubur

singkong diletakkan diatas saringan yang digerakan dengan mesin. Pada saat

16

Page 20: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

saringan tersebut bergoyang kemudian ditambahkan air melalui pipa dan diberi

lubang-lubang kecil. Pati yang dihasilkan ditampung dalam bak pengendap.

5. Pengendapan

Dari hasil pemerasan pati diendapkan dalam bak pengendap selama 12 jam.

Setelah mencapai waktu yang ditentukan air di bagian atas endapan (tepung

tapioca basah) dialirkan dan ditampung dalam bak lanjutan untuk diperoses

lanjutan, sedangkan endapan (tepung tapioca diambil dan dikeringkan. Untuk

mempercepat pengendapan, dapat ditambahkan tawas atau aluminium sulfat A12

(SO4)3 sebanyak 1 g/lt, sedangkan untuk memperbaiki warna dapat ditambahkan

natrium bisulfit ( Na2 SO4) sebanyak 0,1 %.

6. Pengeringan

Selain menggunakan panas matahari PT. Sinar Karya Usaha juga

menggunakan sistem pengeringan oven. Tepung tapioka yang dihasilkan

sebaiknya mengandung kadar air 15 – 19 %. Untuk mendapatkan kualitas tepung

tapioka yang baik, maka setelah kadar air mencapai batas yang ditentukan yaitu

15-19% dan perlu dilakukan pengayakan.

3.3 Kualitas tapioka

Kualitas tepung tapioka sangat ditentukan oleh beberapa faktor, yaitu:

1. Warna Tepung: tepung tapioka yang baik berwarna putih.

2. Kandungan Air: tepung harus dijemur sampai kering benar sehingga

kandungan airnya rendah.

3. Banyaknya serat dan kotoran: usahakan agar banyaknya serat dan kayu yang

digunakan harus yang umurnya kurang dari 1 tahun karena serat dan zat

kayunya masih sedikit dan zat patinya masih banyak.

4. Tingkat kekentalan: usahakan daya rekat tapioka tetap tinggi. Untuk ini

hindari penggunaan air yang berlebih dalam proses produksi.

Page 21: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

3.4 Diagram Alir

Diagram alir Pembuatan Tepung Singkong

BAB IV

SPESIFIKASI ALAT

4.1 Alat Pengupas

Alat pengupas ubi kayu yang digunakan sangat manual sekali yaitu dengan

pisau khusus yang didesain guna mempermudah dalam pengupasan dan tidak

mangurangi persentasi dari daging ubi kayu. Pisau ini menggunakan tenaga

manusia untuk mengoperasikannya.

Singkong Dikupas

Dicuci dengan air bersih

Diparut dengan mesin pemarut

Diperas dengan saringan goyang ( sintrik ).

Diendapkan dalam bak pengendap selama 12 jam dan ditambahkan

Tawas 1 g/lt dan ( Na2 SO4) 0,1 %.

Dikeringkan dalam oven suhu 50 0C

Tepung Tapioka

Pengayakan

Page 22: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

Gambar 4.1 Alat pengupas kulit ubi kayu

4.2 Alat Pencucian

Mesin yang digunakan untuk mencuci ubi kayu yang sudah dikupas adalah

menggunakan tenaga diesel. Mesin diesel digunakan untuk memutar kayu yang

ada di dalam bak pencucian sehingga menghasilkan putaran pada air dan ubi

kayu, air yang digunakan harus mengalir agar di dapat hasil pencucian yang

maksimal. Mesin diesel yang digunakan untuk proses pencucian bertenaga 2 Hp

bisa mencuci ubi kayu sebanyak kapasitas bak yaitu 1 ton selama 15 menit.

Supply air dalam bak untuk proses pencucian bersumber dari tandon yang telah

diberi perlakuan khusus. Air dari proses pencucian ubi kayu langsung disalurkan

ke pantai karena tidak ada perlakuan kimia dan sangat aman.

Gambar 4.2 Alat pencuci ubi kayu

4.3 Alat Pemarut

Mesin pemarut yang digunakan di PT. Sinar Karya Usaha yaitu

menggunakan tenaga diesel, sedangkan parutan yang digunakan berasal dari baja

yang dirancang khusus berbentuk selinder berdiamer 30 cm dengan panjang 45

20

Page 23: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

cm, pada permukaannya dibuat berduri-duri dengan ketajaman terntentu guna

menghaluskan ubi kayu. Alat pamarut yang digunakan PT. Sinar Karya Usaha

berkapasitas 15 Ton/hari.

Gambar 4.3 Alat Pemarut

4.4 Sintrik (saringan goyang)

Alat ini berfungsi untuk mengekstraksi ubi kayu yang sudah diparut, untuk

menghasilkan pati ubi kayu harus melewati alat ini. Sintrik merupakan ayakan

yang berbentuk persegi panjang dengan pinggir baja dan bahan penyaring kawat

kasa. Sintrik bekerja atas gerakan yang dihubungkan ke mesin diesel sehingga

menghasilkan gerakan maju mundur dan bergetar. Selama proses produksi mulai

dari pemarutan sampai proses ektraksi diperlukan air yang cukup banyak yaitu

1:9.

Gambar 4.4 Alat Sintrik

4.5 Oven Pengering 21 Rak

Selain menggunakan sinar matahari dalam proses pengeringan Tepung

Tapioka PT. Sinar Karya Usaha juga menggukan oven. Dengan Mesin Oven ini

kita bisa mengeringkan berbagai produk makanan atau hasil pertanian. Namun

pada PT. sinar karya usaha oven ini diperuntukkan mengeringkan tepung tapioka.

Page 24: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

Fungsi umumnya Mesin Oven pengering ini adalah mengeringkan produk, bisa

juga sebagai pengganti sinar matahari dalam pengeringan produk.

Sistem kerja Mesin Oven pengering ini adalah mengeringkan produk pada

suhu yang dikehendaki (suhu bisa diatur secara konstant).

Dibawah ini adalah spesifikasi alat mesin pengering:

Tipe : OVG-21

Kapasitas : 21 Rak / Loyang

Dimensi : 370x60x110 Cm

Bahan : Stainless Stell

Listrik Blower : 150-250 Watt

Sumber Panas : Gas LPG

Fasilitas : Gratis Kompor LPG.

BAB V

LABORATORIUM DAN QUALITY CONTROL

5.1 Peran Laboratorium

Peranan analisa laboratorium bagi sebuah pabrik sangatlah penting, sebab

analisa digunakan untuk mengetahui dan mengawasi kualitas produk yang

dihasilkan sehingga akan sesuai dengan standar yang diinginkan PT. Sinar Karya

Usaha melakukan beberapa uji laboratorium untuk keberhasilan proses produksi

serta menjaga kualitas produk yang akan didistribusikan ke konsumen.

Kepuasan pelanggan merupakan sebuah hal yang banyak dibicarakan,

karena hal ini akan menjadi sebuah indikasi produk yang dibuat diterima atau

tidak di pasaran. Apabila seorang pelanggan menyatakan puas akan produk yang

dibuat, maka dengan sendirinya kan menjadi sebuah promosi dan secara otomatis

akan mempengaruhi konsumen lain untuk beralih keproduk yang dibuat oleh

perusahaan tersebut dan semakin lama produk yang dibuat akan menjadi sebuah

brand image. Salah satu cara untuk mendapatkan atau menjaga kepuasan

pelanggan adalah dengan melakukan continuous improvement untuk tetap

menjaga agar produk yang dikeluarkan selalu memiliki kualitas yang baik.

5.2 Laboratorium Quality Control

5.2.1 Bahan Baku (Singkong)

Page 25: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

Uji Singkong

a. Prinsip

Untuk menguji apakah singkong itu layak proses atau tidaknya

diperlukan sortasi dengan tujuan untuk memilih singkong berkualitas tinggi.

perlakuan itu juga untuk melihat apakah singkong tidak busuk dan berbau

b. Peralatan

Pisau.

c. Cara Kerja

Ambil satu potong singkong,

Kupas singkong dengan pisau,

Kemudian singkong dipotong-potong dengan ukuran panjang 2 cm.

5.2.2 Air Utilitas

Uji Air

a. Prinsip

Untuk menguji kualitas air, seperti logam. Namun air yang terlihat jernih

dan tidak berbau belum tentu aman digunakan untuk konsumsi, karenanya

perlu diuji kualitasnya apakah memenuhi syarat kesehatan ataukah tidak.

b. Peralatan

Kabel,

Bola Lampu (Bohlamp) 5 Watt,

Pemotong Kabel,

Saklar,

Gelas.

c. Bahan

Air 1 Gelas.

d. Cara Kerja

Ambil segelas air yang akan kita anlisa,

Buatlah (kabel) arus listrik untuk menyalakan bola lampu (bohlamp) 5

watt,

Potong salah satu kabel arus (seperti ketika memtong untuk dialirkan

ke saklar), misalnya kabel arus plusnya atau minusnya saja,

Kemudian alirkan listrik ke lampu tersebut supaya menyala, tetapi

kedua ujung kabel yang terpotong di salah satu arusnya kita masukkan

ke air dalam gelas (Catatan: Hati-hati, jangan sampai

tersengat/tersetrum),

Anda lihat, bola lampu 5 watt tersebut menyala atau tidak, jika

menyala itu pertanda air tersebut mengandung logam. Ingat, logam

24

Page 26: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

yang ada di dalam air itulah yang menghantarkan arus listrik. Semakin

tinggi kandungan logamnya, nyala lampu akan semakin terang.

5.2.3 Produk (Tepung Tapioka)

Uji Kadar Pati

a. Prinsip.

Untuk pemeriksaan kandungan pati dalam tepung.

b. Peralatan

Spektrofotometer,

Cuvette (+ 10 ml).

c. Bahan

Akuades,

5 sampel unit masing-masing 100 gram.

d. Cara kerja

Diambil 5 sampel unit masing-masing 100 gram,

Masing masing sampel dilarutkan dalam aquadesh dalam

cuvette (+ 10 ml),

Diukur dengan spectrometer untuk melihat absorbansinya yang

menunjukkan konsentrasi larutan

Nilai absorbansi tersebut kemudian dibandingkan dengan table

standar serapan optimum pati pada panjang gelombang

maksimum untuk mengetahui persentase kandungan pati tiap

sampel,

Kandungan pati yang diinginkan minimal 86% menurut

standart,

Dari kelima sampel, paling tidak 4 dari sampel memiliki

kandungan pati lebih dari 86% dimana sisa sampel

mengandung pati kurang dari 86%.

Uji Kadar Air

a. Prinsip

Pemeriksaan kadar air dilakukan menggunakan metode pendidihan

sampel.

b. Peralatan

tabung bertingkat-tingkat (graduated tube).

c. Bahan

Sampel tepung tapioka,

Xylena.

d. Cara Kerja

Diambil sampel sebanyak 100 gram,

Page 27: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

Kemudian dimasukkan ke dalam tabung bertingkat-tingkat

(graduated tube),

Lalu dipanaskan dengan xylena sampai mendidih dengan titik

didih 135oC,

dan mengumpulkan air yang terusir dalam bentuk uap air yang

terpisah dari xylena setelah kondensasi dalam tabung

bertingkat-tingkat (Graduated Tube).

Uji Warna

a. Prinsip

Untuk mengukur kecerahan atau keputihan tepung.

b. Peralatan

Spektrofotometrik.

c. Bahan

Sampel (tepung tapioka 100 gram),

Barium sulfat.

d. Cara Kerja

Ambil sampel lalu diukur nilai reflektivitas (pemantulan)

relatifnya dengan alat spektrometrik,

Kemudian nilai tersebut dibandingkan terhadap nilai

reflektivitas dari suatu standar keputihan yang cukup tahan

lama (Barium Sulfat).

Uji Kadar Serat

a. Prinsip

Menentukakan kadar serat dalam tepung tapioka.

b. Peralatan

Timbangan,

Pipet Tetes,

Crucible Filter,

Kompor,

Enlenmeyer,

Jam,

Beaker Glass,

Kertas Saring,

Oven.

c. Bahan

Sampel (Tepung Tapioka 2-3 Gram),

Asam Lemah,

Asam Hidroklorat,

Air Panas.

Page 28: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

d. Cara Kerja

Jumlah nyata dari serat selulosik di dalam tepung dan bahan

tidak larut asing dapat ditentukan dengan menimbang berat

residu setelah titrasi sampel dengan asam lemah,

Dua sampai tiga gram tepung dididihkan dengan 100 mililiter

asam Hidroklorat 0,04% selama 1 jam,

Cairan tersebut kemudian di saring melewati ‘crucible filter’ yang

sudah ditimbang dan sudah dipasangi kertas saring,

Setelah pencucian dengan air panas, crucible dikeringakan pada

suhu 105-110oC sampai beratnya konstan,

Berat crucible yang diperoleh dikali 100 dibagi dengan berat

sampel (test portion) merupakanpersentase dari serat dan

impurities.

BAB VI

UTILITAS

Utilitas adalah sangat penting dan diperlukan untuk menunjang jalannya

proses produksi dalam suatu industri. Unit utilitas yang diperlukan di PT. Sinar

Karya Usaha ini yaitu:

Air yang berfungsi sebagai air pencuci, air pemarutan dan air untuk pemadam

kebakaran.

Listrik juga berfungsi untuk menjalankan alat-alat produksi, utilitas dan

penerangan.

Bahan bakar untuk mengoperasikan mesin diesel.

Dari kebutuhan unit utilitas yang diperlukan, maka utilitas tersebut dibagi

menjadi 3 yaitu :

1. Unit penyediaan air,

2. Unit pembangkit tenaga listrik,

3. Unit penyediaan bahan bakar.

Page 29: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

6.1 Unit Penyediaan Air

Unit penyediaan air bertugas untuk memenuhi kebutuhan air baik ditinjau

dari segi kuantitas maupun kualitas. Segi kuantitas air merupakan jumlah

kebutuhan air yang harus dipenuhi sedangkan kualitas air menyangkut syarat air

yang harus dipenuhi. Didalam PT. Sinar Karya Usaha keperluan air digunakan

untuk :

6.1.1 Air Sanitasi

Air sanitasi digunakan untuk keperluan para karyawan di lingkungan

pabrik untuk konsumsi, cuci, mandi, masak, laboratorium, perkantoran dan lain-

lain.

Syarat-syarat yang perlu dipenuhi :

1. Syarat fisik menetapkan batasan tentang sifat fisik seperti :

- Suhu : Di bawah suhu kamar.

Air yang baik mempunyai temperatur normal, 80

C dari suhu kamar (270

C).

- Warna : Tidak berwarna/jernih

PERMENKES RI 416 Tahun 1990 menyatakan bahwa batas maksimal

warna air yang layak di minum adalah 15 skala TCU.

- Rasa : Tidak berasa

- Bau : Tidak berbau

- Kekeruhan : <1 mg SiO2 / liter

Batas maksimal kekeruhan air layak minum menurut PERMENKES RI

Nomor 416 Tahun 1990 adalah skala NTU

- pH : Netral (pH = 7)

- Padatan terapung : < 1000 mg/l.

2. Syarat kimia menetapkan tentang batasan kandungan sifat dan bahan kimia

yang terkandung didalam air yang masih diperbolehkan dan tidak berbahaya

untuk dikonsumsi.

- Tidak mengandung logam berat atau bahan kimia anorganik antara lain

garam dan ion logam, seperti: Pb, As, Cr, Cd, Hg, Fe, Al, Mg, Ca, Cl, Zn

dan K.

- Tidak mengandung zat-zat kimia beracun, seperti : NH4, H2S, SO4-2

, dan

NO3.

3. Syarat mikrobiologis menetapkan ada atau tidaknya mikroorganisme

pathogen dan nonpatogen yang terkandung di dalam air.

Kebutuhan air sanitasi di PT. Sinar Karya Usaha ini adalah:

Untuk kebutuhan karyawan

Menurut Standar WHO kebutuhan air untuk tiap karyawan = 120 kg/hari.

31

Page 30: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

Untuk laboratorium dan taman

direncanakam kebutuhan air untuk taman dan laboratorium adalah

sebesar 30 % dari kebutuhan karyawan.

Untuk pemadaman kebakaran dan cadangan air

Air sanitasi untuk pemadam kebakaran dan air cadangan direncanakan

sebesar 40 % dari kebutuhan air sanitasi.

6.1.2 Air Proses Produksi

Proses pengolahan air di PT. Sinar Karya Usaha ini dilakukan sbb :

Air dalam sumur bor dipompa dengan mesin pompa ke dalam bak

saringan air. Dimana pada bak saringan air diisi dengan media ijuk, kerikil, pasir

dan arang. Media tersebut berfungsi untuk untuk mengendapkan partikel lumpur,

pasir dan kotoran lainnya. Pada bak saringan air sedikit demi sedikit akan turun ke

bak penampung air bersih.

1. Pengolahan Air Sanitasi

Sumber air diperusahaan PT Sinar Karya Usaha yaitu sumur

bor, namun kualitas air masih sangat jelek sekali berwarna kuning dan

rasanya payau, jadi sangat tidak memungkinkan untuk dikonsumsi, untuk

itu PT Sinar Karya Usaha mengolah air sumur bor menjadi air siap minum

dengan cara menggunakan alat yang medorn yaitu yang disebut dengan

Fresh Woter Filter. Alat ini sangat efektif sekali dalam proses pengaringan

dan penjernihan air.

Adapun media pendukung yang digunakan alat ini adalah sbb:

1. Zeolite

Zeolite ini berfungsi untuk menjerniihkan air dan menghilangkan bau.

2. Ferrolite / Manganese

ferrolite / manganese berfungsi untuk menghilangkan kandungan besi

(Fe) pada air dengan kadar tinggi dan bau besi yang menyengat, juga

menghilangkan mangan (Mn) dan warna kuning pada air.

3. Karbon Aktif

Karbon aktif sangat effektif menjernihkan dan menyerap bau, rasa

serta racun pada air.

4. Silica

Silica berfungsi untuk menjernihkan air.

Media-media ini akan bekerja menyaring dan menjernihkan air sampai

pada tahap aman untuk dipakai. Proses pemasangan Alat Penyaring Air ini

sangat sederhana, bisa diletakkan pada penampungan air ataupun pada

pompa airnya, seperti gambar dibawah ini.

Page 31: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

Gambar 6.1 Pemasangan fresh woter filer

6.2 Unit Pembangkit Tenaga Listrik

Kebutuhan listrik di PT. Sinar Karya Usaha ini disediakan oleh PLN

dan mesin diesel. Tenaga listrik yang disediakan dipergunakan untuk penerangan

instrumentasi dan lainnya. Berdasarkan peraturan menteri kesehatan No 7 Tahun

1964 tentang syarat-syarat kesehatan dan kebersihan serta penerangan dalam

tempat kerja, dimana untuk area kerja yang dituntut tingkat ketelitian tinggi dalam

waktu lama, syarat intensif penerangan tiap m2

area kerja 500 – 1000 Lux atau

sama dengan 500 – 1000 Lumen/m2. Untuk memenuhi kebutuhan listrik

direncnakan listrik dipenuhi dari PLN sebesar 94,9533 kW dan dari generator

sebesar 379,8131 KW.

Pada mesin diesel berfungsi untuk menggerakan kipas yang ada di tempat

bak pencucian singkong selain itu juga digunakan untuk memutar generator

pemarutan dan saringan goyang (sintrik). Untuk memenuhi kebutuhan listrik

menggunakan mesin diesel diperlukan 4 buah mesin diesel.

6.3 Unit Penyediaan Bahan Bakar

Bahan bakar di PT. Sinar Karya Usaha yang digunakan untuk mesin

Diesel : 3055,2000 liter/hari. Bahan bakar yang digunakan PT. Sinar Karya

Usaha adalah solar (diesel solar). Pemilihan bahan bakar tersebut berdasarkan

pertimbangan sebagai berikut :

Solar memang oil khusus untuk mesin diesel,

Harga relative murah,

Mudah didapat,

Viskositas relatif rendah,

Tidak menyebabkan kerudakan pada alat.

Page 32: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

BAB VI

UTILITAS

Utilitas adalah sangat penting dan diperlukan untuk menunjang jalannya

proses produksi dalam suatu industri. Unit utilitas yang diperlukan di PT. Sinar

Karya Usaha ini yaitu:

Air yang berfungsi sebagai air pencuci, air pemarutan dan air untuk pemadam

kebakaran.

Listrik juga berfungsi untuk menjalankan alat-alat produksi, utilitas dan

penerangan.

Bahan bakar untuk mengoperasikan mesin diesel.

Dari kebutuhan unit utilitas yang diperlukan, maka utilitas tersebut dibagi

menjadi 3 yaitu :

4. Unit penyediaan air,

5. Unit pembangkit tenaga listrik,

6. Unit penyediaan bahan bakar.

6.1 Unit Penyediaan Air

Unit penyediaan air bertugas untuk memenuhi kebutuhan air baik ditinjau

dari segi kuantitas maupun kualitas. Segi kuantitas air merupakan jumlah

kebutuhan air yang harus dipenuhi sedangkan kualitas air menyangkut syarat air

yang harus dipenuhi. Didalam PT. Sinar Karya Usaha keperluan air digunakan

untuk :

6.1.3 Air Sanitasi

Air sanitasi digunakan untuk keperluan para karyawan di lingkungan

pabrik untuk konsumsi, cuci, mandi, masak, laboratorium, perkantoran dan lain-

lain.

Syarat-syarat yang perlu dipenuhi :

4. Syarat fisik menetapkan batasan tentang sifat fisik seperti :

- Suhu : Di bawah suhu kamar.

31

Page 33: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

Air yang baik mempunyai temperatur normal, 80

C dari suhu kamar (270

C).

- Warna : Tidak berwarna/jernih

PERMENKES RI 416 Tahun 1990 menyatakan bahwa batas maksimal

warna air yang layak di minum adalah 15 skala TCU.

- Rasa : Tidak berasa

- Bau : Tidak berbau

- Kekeruhan : <1 mg SiO2 / liter

Batas maksimal kekeruhan air layak minum menurut PERMENKES RI

Nomor 416 Tahun 1990 adalah skala NTU

- pH : Netral (pH = 7)

- Padatan terapung : < 1000 mg/l.

5. Syarat kimia menetapkan tentang batasan kandungan sifat dan bahan kimia

yang terkandung didalam air yang masih diperbolehkan dan tidak berbahaya

untuk dikonsumsi.

- Tidak mengandung logam berat atau bahan kimia anorganik antara lain

garam dan ion logam, seperti: Pb, As, Cr, Cd, Hg, Fe, Al, Mg, Ca, Cl, Zn

dan K.

- Tidak mengandung zat-zat kimia beracun, seperti : NH4, H2S, SO4-2

, dan

NO3.

6. Syarat mikrobiologis menetapkan ada atau tidaknya mikroorganisme

pathogen dan nonpatogen yang terkandung di dalam air.

Kebutuhan air sanitasi di PT. Sinar Karya Usaha ini adalah:

Untuk kebutuhan karyawan

Menurut Standar WHO kebutuhan air untuk tiap karyawan = 120 kg/hari.

Untuk laboratorium dan taman

direncanakam kebutuhan air untuk taman dan laboratorium adalah

sebesar 30 % dari kebutuhan karyawan.

Untuk pemadaman kebakaran dan cadangan air

Air sanitasi untuk pemadam kebakaran dan air cadangan direncanakan

sebesar 40 % dari kebutuhan air sanitasi.

6.1.4 Air Proses Produksi

Proses pengolahan air di PT. Sinar Karya Usaha ini dilakukan sbb :

Air dalam sumur bor dipompa dengan mesin pompa ke dalam bak

saringan air. Dimana pada bak saringan air diisi dengan media ijuk, kerikil, pasir

dan arang. Media tersebut berfungsi untuk untuk mengendapkan partikel lumpur,

pasir dan kotoran lainnya. Pada bak saringan air sedikit demi sedikit akan turun ke

bak penampung air bersih.

2. Pengolahan Air Sanitasi

Page 34: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

Sumber air diperusahaan PT Sinar Karya Usaha yaitu sumur

bor, namun kualitas air masih sangat jelek sekali berwarna kuning dan

rasanya payau, jadi sangat tidak memungkinkan untuk dikonsumsi, untuk

itu PT Sinar Karya Usaha mengolah air sumur bor menjadi air siap minum

dengan cara menggunakan alat yang medorn yaitu yang disebut dengan

Fresh Woter Filter. Alat ini sangat efektif sekali dalam proses pengaringan

dan penjernihan air.

Adapun media pendukung yang digunakan alat ini adalah sbb:

5. Zeolite

Zeolite ini berfungsi untuk menjerniihkan air dan menghilangkan bau.

6. Ferrolite / Manganese

ferrolite / manganese berfungsi untuk menghilangkan kandungan besi

(Fe) pada air dengan kadar tinggi dan bau besi yang menyengat, juga

menghilangkan mangan (Mn) dan warna kuning pada air.

7. Karbon Aktif

Karbon aktif sangat effektif menjernihkan dan menyerap bau, rasa

serta racun pada air.

8. Silica

Silica berfungsi untuk menjernihkan air.

Media-media ini akan bekerja menyaring dan menjernihkan air sampai

pada tahap aman untuk dipakai. Proses pemasangan Alat Penyaring Air ini

sangat sederhana, bisa diletakkan pada penampungan air ataupun pada

pompa airnya, seperti gambar dibawah ini.

Gambar 6.1 Pemasangan fresh woter filer

6.2 Unit Pembangkit Tenaga Listrik

Kebutuhan listrik di PT. Sinar Karya Usaha ini disediakan oleh PLN

dan mesin diesel. Tenaga listrik yang disediakan dipergunakan untuk penerangan

Page 35: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

instrumentasi dan lainnya. Berdasarkan peraturan menteri kesehatan No 7 Tahun

1964 tentang syarat-syarat kesehatan dan kebersihan serta penerangan dalam

tempat kerja, dimana untuk area kerja yang dituntut tingkat ketelitian tinggi dalam

waktu lama, syarat intensif penerangan tiap m2

area kerja 500 – 1000 Lux atau

sama dengan 500 – 1000 Lumen/m2. Untuk memenuhi kebutuhan listrik

direncnakan listrik dipenuhi dari PLN sebesar 94,9533 kW dan dari generator

sebesar 379,8131 KW.

Pada mesin diesel berfungsi untuk menggerakan kipas yang ada di tempat

bak pencucian singkong selain itu juga digunakan untuk memutar generator

pemarutan dan saringan goyang (sintrik). Untuk memenuhi kebutuhan listrik

menggunakan mesin diesel diperlukan 4 buah mesin diesel.

6.3 Unit Penyediaan Bahan Bakar

Bahan bakar di PT. Sinar Karya Usaha yang digunakan untuk mesin

Diesel : 3055,2000 liter/hari. Bahan bakar yang digunakan PT. Sinar Karya

Usaha adalah solar (diesel solar). Pemilihan bahan bakar tersebut berdasarkan

pertimbangan sebagai berikut :

Solar memang oil khusus untuk mesin diesel,

Harga relative murah,

Mudah didapat,

Viskositas relatif rendah,

Tidak menyebabkan kerudakan pada alat.

BAB VIII

KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (K3)

PT. Sinar Karya Usaha merupakan sebuah perusahaan yang memiliki

sejumlah karyawan. Sehingga untuk mendapatkan suasana kerja yang baik dan

menyenangkan, keselamatan dan kesejahteraan karyawan perlu mendapat

perhatian.

Page 36: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

8.1 Kesejahteraan Karyawan

Fasilitas yang diberikan oleh PT. Sinar Karya Usaha untuk para

karyawannya yang berjumlah total + 458 orang adalah sebagai berikut:

a. Gaji

Perusahaan memberikan gaji pokok kepada karyawan sesuai dengan

jabatannya. Disamping gaji pokok, diberikan pula upah lembur kepada

karyawan yang bekerja di luar jam kerja

b. Tunjangan

Karyawan mendapatkan tunjangan transportasi, kesehatan, dan THR

c. Askes Dan Astek

Seluruh karyawan PT. Sinar Karya Usaha diikutsertakan dalam program

ASKES dan ASTEK yang memberikan jaminan asuransi untuk kecelakaan

kerja dan jaminan hari tua.

d. Dana Pensiun

Dana pensiun diadakan berkat kerjasama antara lembaga keuangan

perusahaan dengan bank yang ditunjuk.

e. Cuti

Setiap karyawan memiliki hak cuti selama 2 minggu dalam 1 tahun, tetapi

tidak boleh diambil selama 2 minggu berturut-turut. Lama cuti maksimum

yang diberikan adalah selama 6 hari berturut-turut

f. Izin

Karyawan dapat meninggalkan lokasi pabrik sebelum jam pulang atau tidak

masuk kerja bila memiliki alasan yang jelas, seperti sakit atau mendapat tugas

dari perusahaan.

g. Kantin

Setiap karyawan diberi makan siang di kantin pada jam istirahat yaitu pukul

12.00-13.00 WIB.

h. Pakaian Seragam

Seragam yang digunakan untuk karyawan adalah:

Manajer : Atas putih dan bawah hitam

Supervisor & staff : Atas bitu muda dan bawah biru tua

Operator : Seragam abu-abu

i. Training

Kesempatan training ini dimiliki oleh semua karyawan untuk meningkatkan

wawasan dan kemampuan yang dimilikinya untuk kemajuan bersama.

j. Antar Jemput

45

Page 37: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

Fasilitas antar jemput ini disediakan setiap hari untuk karyawan non-shitf,

karyawan yang domisilinya dilewati rute antar jemput, serta bagi karyawan

yang wajib lembur.

k. Koperasi Karyawan

Kegiatan dari koperasi ini simpan-pinjam dan penjualan barang kebutuhan

sehari-hari.

l. Fasilitas Olahraga

Bagi karyawan, fasilitas olahraga yang disediakan berupa lapangan tenis,

lapangan basket, lapangan sepak bola, serta ruangan tenis meja.

m. Fasilitas Ibadah

Bagi karyawan yang beragama Islam, tersedia mushola dan diberikan ijin

untuk mengikuti sholat jum’at.

8.2 Jam Kerja

Pabrik beroperasi secara kontinyu yaitu 24 jam per hari dan 7 hari per

minggu. Jam kerja untuk karyawan dibedakan menjadi 2 yaitu daily untuk staff

yang terlibat langsung dalam proses produksi dan shift untuk karyawan yang

terlibat langsung dalam proses produksi. Jam kerja untuk karyawan dengan

systemdaily adalah:

Senin-Jum’at : 08.00-16.00 WIB

Sabtu : 08.00-13.00 WIB

Istirahat : 12.00-13.00 WIB

Khusus untuk hari sabtu tidak ada jam istirahat untuk karyawan dengan system

daily. Sedangkan kerja untuk karyawan dengan sistem shift adalah:

Shift I : 07.00-15.00 WIB

Shift II : 15.00-23.00 WIB

Shift III : 23.00-07.00 WIB

Untuk sistem shift, karyawan dikelompokkan menjadi 4 grup, dan setiap grup

memiliki jam kerja denga rotasi 2 hari shift pagi, 2 hari shift sore, 2 hari shift

malam, kemudian 2 hari libur.

8.3 Keselamatan Kerja

Keselamatan kerja adalah hal yang mutlak harus diberikan kepada karyawan

agar dapat melaksanakan tugasnya dengan aman dan terlindung. PT. Sinar Karya

Usaha memberikan keselamatan kerja dalam hal:

a. Alat pengaman atau pelindung, mengingat perusahaan ini bukan perusahaan

yang berbahaya dan menimbulkan polusi. Alat pelindung yang digunakan

hanya berupa alat pelindung telinga dan tangan, karena yang biasanya adalah

suara bising mesin.

b. Helm standar dan sepatu safety, perlengkapan ini digunakan untuk

melindungi karyawan apabila sedang melakukan tugasnya. Helm standard

dan sepatu safety wajib digunakan selama berada di area produksi.

Page 38: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

c. Askes dan Astek, seluruh karyawan PT. Sinar Karya Usaha telah diikutkan

dalam askes dan astek yang memberikan jaminan asuransi kepada karyawan

yang sakit atau mengalami kecelakaan kerja serta jaminin untuk masa depan

dan hari tua.

d. Alat pemadam kebakaran, tersedia pada masing-masing unit dan diperiksa

setiap tahun.

8.4 Kesepakatan Kerja Bersama

Dalam melaksanakan tugas, dibuat kesepakatan kerja bersama yang

meliputi hak dan kewajiban karyawan sebagai berikut :

a. Pengakuan dan jaminan serikat kerja

b. Peraturan dan tata tertib kerja

c. Sistem penggajian

d. Peraturan pengobatan, perawatan dan pembayaran gaji sewaktu sakit

e. Jaminan social

f. Cuti, hari libur resmi dan ijin meninggalkan pekerjaan

g. Keselamatan kerja

h. Produktivitas kerja

i. Tunjangan hari tua

j. Ketidakmampuan bekerja karena kesehatan

k. Penyelesaian keluhan dan pengudaan karyawan

l. Penilaian prestasi tahunan

m. Penghargaan dan sanksi.

BAB IX

KESIMPULAN DAN SARAN

9.1 Kesimpulan

1. Peluang pasar komoditi tepung tapioka baik untuk ekspor maupun pemenuhan

dalam negeri masih terbuka dan berpotensi memberikan peluang bagi

pengembangan dan peningkatan produksi tapioka di Indonesia. Dilihat dari

potensinya, sumber daya lahan dan sumber daya manusia untuk pengembangan

produksi tapioka di Indonesia masih banyak tersedia di berbagai daerah.

2. Dilihat dari aspek ekonomi dan sosial, usaha pengolahan tapioka memiliki

dampak yang positif. Banyak pihak yang memperoleh manfaat dari usaha ini,

diantaranya adalah petani singkong, masyarakat, dan pengusaha itu sendiri. Pihak-

Page 39: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

pihak yang terkait tersebut dapat memperoleh kenaikan penghasilan dari usaha

tersebut. Dampak lain selain kenaikan pendapatan adalah bahwa usaha

pengolahan tapioka mampu menyerap tenaga kerja.

3. Kendala yang dihadapi oleh pengusaha dalam pengembangan usaha tapioka

antara lain masalah bahan baku dan pemasaran tapioka. Masalah bahan baku

disebabkan oleh harga jual singkong dari petani yang rendah sehingga petani tidak

dapat membiayai usaha penanaman singkong, sedangkan masalah pemasaran

tapioka disebabkan oleh minimnya informasi yang diperoleh pengusaha mengenai

harga dan jumlah permintaan pasar.

9.2 Saran

1. Untuk menjaga kestabilan harga baik harga bahan baku dan harga tapioca

pengusaha harus mengoptimalkan fungsi asosiasi atau perkumpulan

pengusaha Tepung Tapioka.

2. Untuk menjaga ketersediaan bahan baku dan keberlangsungan usaha, setiap

pengusaha diharapkan bermitra dengan petani, dengan memberikan perhatian

terhadap masalah penanaman ubi yang menentukan kualitas tapioka dengan

menyertakan pemberian pupuk organik di samping pupuk anorganik (seperti

urea) dan mengembalikan sisa-sisa tanaman ke dalam tanah serta

memperhatikan umur tanam ubi kayu (singkong).

3. Meskipun usaha ini layak dibiayai oleh bank, namun bank perlu untuk

melakukan analisis kredit yang lebih komprehensif berdasarkan prinsip

kehati-hatian bank.

4. Agar tidak menghasilkan limbah gas, setiap selesai produksi onggok yang

belum dikeringkan harus dipindahkan terlebih dahulu ke tempat yang aman

tujuannya untuk menghidari terjadinya pengurain yang menyebabkan bau

tidah sedap.

5. Hal yang harus diperhatikan dalam proses pengolahan air limbah ialah

kandungan dari air limbah tersebut, guna mempermudah dalam proses

penguraian. Jika memunkinkan harus menggukan proses fermentasi maka harus

menentukan bakteri pengurai yang sesuai dengan kandungan limbah tersebut.

DAFTAR PUSTAKA

Anonim. 2004. Pengolahan Tepung Tapioka. http://www.bi.go.id/web/id/

Anonim. 2007. biologi. http://free.vlsm.org/Biologi.htm

Anonim. 2007. Bio-Ethanol. Sentra Teknologi Polimer.

http://www.sentrapolimer.com

Anonim. 2007. Pengantar Alkohol. http://www.chem-is-try.org

50

Page 40: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

Anonim. 2008. Fermentasi. http://id.wikipedia.org/wiki/Fermentasi

Anonim. 2008. Alkohol. http://id.wikipedia.org/wiki/Alkohol

Artikel Pertamina. 2008. Biogasholine. http://www.pertamina.com

Dirjen Pengolahan dan Pemasaran Hasil Pertanian. 2005. Pengembangan Usaha

Pengolahan TepungTapioka.

Fessenden & Fessenden. 1982. Kimia Organik. Erlangga. Jakarta

Groggins, P.H.1958”Unit Process Inorganic Sytesis 5th edition”, Mc. Graw Hill

Kogakusa, Ltd: Japan

GursharanSinghKainth. Food security and sustainability in India , 2010.

Available online: http://www.merinews.com/article/food-security-and-

sustainability-in india/15787915.shtml accessed on 12 July 2010)

Harold,Hart. 2003. Kimia Organik. Elangga. Jakarta

Jakarta Tri Radiyati dan Agusto, W.M. Tepung tapioka (perbaikan). Subang :

BPTTG Puslitbang Fisika Terapan – LIPI, 1990 Hal. 10-13.

Kenya.Purba, 1997. Analisis Biaya dan Manfaat (Cost and Benefit Analysis)

Rineka Cipta.

Lehninger, A. 1982. Dasar-Dasar Biokimia jilid 2. Erlangga: Jakarta

Nuzulis, A. 2007. Produksi Bioethanol. http://wordpress.com/tag/bioethanol/

Poedjiadi,Anna.1994.Dasar-dasar Biokimia.Universitas Indonesia.Jakarta

Purba, 1997. Analisis Biaya dan Manfaat (Cost and Benefit Analysis) Rineka

Cipta. Jakarta

Purwanto. 2007. Peningkatan Produktivitas Singkong dengan Teknologi Mukibat

sebagai Sumber Bahan Baku Bioethanol.

Tunje, T. dan Nzioki, S. (2002). Sebuah laporan tentang singking sub-sektor

analisis.

Tri Radiyati dan Agusto, W.M. Tepung tapioka (perbaikan). Subang : BPTTG

Puslitbang Fisika Terapan – LIPI, 1990 Hal. 10-13.

.

Page 41: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong

LAMPIRAN

Gambar proses pengupasan

Gambar proses pencucian

Gambar proses pemarutan

Gambar proses pemerasan dengan sintrik

Gambar proses pengendapan

Gambar proses pemisahan kotoran

Gambar proses pengangkatan tapioka basah

Gambar tapioka sebelum dikeringkan

Page 42: Proses Pembuatan Tepung Tapioka Dari Singkong