program tanggung jawab sosial - bhimasena power · gambar 1 struktur proyek pltu jawa tengah 2 x...

92
LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL PLTU JAWA TENGAH 2 X 1.000 MW DIBUAT BERDASARKAN PENCAPAIAN TAHUN 2018 2019

Upload: others

Post on 26-Dec-2019

20 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

LAPORANPROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL

PLTU JAWA TENGAH 2 X 1.000 MWDIBUAT BERDASARKAN PENCAPAIAN TAHUN 2018

2019

Page 2: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia 1

Page 3: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

PENGANTAR CEO

Sejak awal berdirinya PT Bhimasena Power Indonesia (BPI) pada 2011, BPI berkomitmen kuat untuk menjadi mitra yang baik bagi masyarakat serta bersama-sama pemerintah setempat mewujudkan pengembangan masyarakat yang berkelanjutan. Guna mewujudkan komitmen tersebut, BPI telah melaksanakan program Corporate Social Responsibility (CSR) dan program pelibatan masyarakat. BPI telah melaksanakan program CSR yang komprehensif berdasarkan ISO 26000 dan SDGs, dan melaksanakannya dengan prioritas tertinggi kepada Program Pemberdayaan Masyarakat.

Upaya-upaya yang kami lakukan telah menghasilkan pembangunan yang substansial pada program pelibatan masyarakat. Hingga Desember 2018, BPI telah membentuk 173 Kelompok Usaha Bersama (KUB) dengan jumlah anggota mencapai 2.536 orang yang tersebar di 14 desa. Dengan bertambahnya kelompok usaha dan anggotanya, ragam usaha yang dilakukan pun semakin variatif, meliputi jasa, konveksi, produksi barang, makanan ringan, hingga simpan pinjam. Tumbuhnya berbagai usaha mikro masyarakat / rumah tangga melalui program CSR BPI ini diharapkan dapat memberikan tambahan penghasilan alternatif untuk masyarakat setempat, selain mata pencaharian utama sebagai petani dan nelayan. Lebih jauh lagi, hal ini diharapkan dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat.

Sementara itu, program-program bidang pendidikan dan kesehatan juga terus digalakkan sebagai salah satu program utama. Kami menyadari bahwa saat ini akses informasi dan pendidikan yang baik adalah salah satu kunci kemajuan masyarakat. Karenanya, program CSR BPI secara aktif mendorong program literasi melalui Program Perpustakaan Desa yaitu 15 perpustakaan desa dan 33 perpustakaan mini

di 15 desa tengah beroperasi di bawah dukungan program pemerintah untuk meningkatkan literasi masyarakat. Tidak terbatas hanya buku, tetapi juga kemudahan akses informasi lainnya yang tersedia di perpustakaan seperti komputer dan internet. BPI berharap bahwa pembentukan perpustakaan di setiap sudut desa dapat menjadi sumber informasi bagi masyarakat

Dalam bidang kesehatan, CSR BPI turut serta merevitalisasi Forum Kesehatan Desa (FKD) yang yang telah lama vakum. Dengan menggerakkan kembali FKD serta pemberian rangkaian pelatihan peningkatan kapasitas tenaga kesehatan desa dan sumberdaya, diharapkan dapat mendukung peningkatan kualitas kesehatan masyarakat desa. Hidup “Sehat & Bersih” juga dipromosikan melalui dukungan ke program pemerintah “Stop Buang Air Besar Sembarangan” (BABS), gerakan kampanye & penyadartahuan hidup bersih & sehat, peningkatan kapasitas yang konsisten dan teratur bagi staf layanan medis dan peningkatan kualitas Posyandu.

Kelancaran dan kesuksesan program CSR BPI tidak lepas dari kerjasama yang baik dengan stakeholder dan mitra BPI. Selain itu, bentuk kemitraan yang baik memungkinkan program dapat dijalankan optimal dengan melibatkan semua pemangku kepentingan. Dalam kesempatan ini, kami mengucapkan terimakasih dan apresiasi tertinggi kami sampaikan kepada seluruh warga Batang, khususnya warga desa terdampak sebagai penerima manfaat utama dari berbagai program CSR BPI. Melalui berbagai program CSR BPI yang telah dijalankan dan akan terus dikembangkan bersama masyarakat, BPI akan memberdayakan, mendukung pertumbuhan masyarakat yang berkelanjutan dan menciptakan kehidupan yang harmonis.

2

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 4: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

DAFTAR ISI

01 PROFIL BHIMASENA POWER INDONESIA 09

02 PROFIL KABUPATEN BATANG 14

03 PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL PERUSAHAAN (CSR) 17

A PERENCANAAN PROGRAM CSR PT BPI 171 DEFINISI 172 PRINSIP 173 VISI DAN MISI 184 TUJUAN 185 ROADMAP PROGRAM CSR 186 RUANG LINGKUP 19

B KAITAN DENGAN SDGs DAN ISO 26000 201 KONSEP 202 STRATEGI 21

04 HASIL IMPLEMENTASI PROGRAM CSR 23A PROGRAM PENGEMBANGAN EKONOMI 23

1 PENGEMBANGAN KELOMPOK USAHA BERSAMA (KUB) 232 PENGEMBANGAN LEMBAGA KEUANGAN MIKRO (LKM) 283 PENCIPTAAN LAPANGAN KERJA SEMENTARA 334 KOMPENSASI SOSIAL 345 LAHAN PENGGANTI 36

3

Page 5: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

6 PENCIPTAAN WIRAUSAHA BARU 40B PROGRAM DUKUNGAN PENINGKATAN KUALITAS

KESEHATAN 411 DUKUNGAN PELAYANAN PROGRAM POSYANDU 412 PENGUATAN KELEMBAGAAN KESEHATAN DESA (BIMA

SEMBADA) 433 DUKUNGAN PENINGKATAN KESEHATAN LINGKUNGAN 46

C PROGRAM DUKUNGAN PENINGKATAN KUALITAS PENDIDIKAN 47

1 DUKUNGAN SEKOLAH ADIWIYATA 472 PROGRAM PENINGKATAN LITERASI 513 PENGEMBANGAN SEKOLAH 57

D PROGRAM BANTUAN INFRASTRUKTUR SARANA UMUM 58E PROGRAM DUKUNGAN KEGIATAN SOSIAL, BUDAYA, DAN

LINGKUNGAN 601 PENYADARTAHUAN KEBERSIHAN KINGKUNGAN 602 RESTORASI EKOSISTEM 623 MANAJEMEN SAMPAH 664 PROGRAM SOSIAL 70

05 MONITORING DAN EVALUASI 75A LIVELIHOOD RESTORATION PLAN 75B SURVEY MONITORING AMDAL (RKL- RPL) 77

1 PENILAIAN PARTISIPASI MASYARAKAT DALAM KEGIATAN PENINGKATAN KETERAMPILAN 77

2 PENILAIAN TERHADAP PROGRAM FASILITASI WIRAUSAHA BARU 78

3 PERUBAHAN PENDAPATAN USAHA 784 DAMPAK TERHADAP PENDAPATAN PETANI PENGGARAP 795 DAMPAK TERHADAP PENDAPATAN BURUH TANI 80

C MONITORING BIODIVERSITY 80

06 PENGHARGAAN DAN APRESIASI TERHADAP PROGRAM CSR PT BPI 85

4

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 6: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa Tengah 12Gambar 3 Konsep pembangunan berkelanjutan 20Gambar 4 Ilustrasi arah kontribusi program berkelanjutan 21Gambar 5 Strategi pelaksanaan pengembangan KUB 23Gambar 6 Proses pembentukan Kelompok Usaha Bersama (KUB) 24Gambar 7 Perkembangan KUB berdasarkan kategori usaha 24Gambar 8 Perkembangan jumlah KUB sejak 2013 25Gambar 9 Perkembangan jumlah anggota KUB sejak 2013 25Gambar 10 Sebaran anggota KUB di desa-desa terdampak 25

Gambar 11Anggota KUB yang secara kumulatif telah mengikuti program pelatihan wirausaha 26

Gambar 12 Program pengembangan dan pendampingan Koperasi sejak 2013 28Gambar 13 Pertumbuhan penyaluran pembiayaan di 3 KSP sejak 2013 29Gambar 14 Pertumbuhan kumulatif anggota di 3 KSP sejak 2013 29

Gambar 15Pertumbuhan penerimaan simpanan masyarakat di 3 KSP sejak 2013 (dalam Miliar) 30

Gambar 16 Pertumbuhan Sisa Hasil Usaha (SHU) 3 KSP sejak 2013 (dalam Juta) 30Gambar 17 Tahapan pembentukan kelompok di KOMIDA 31Gambar 18 Pertumbuhan peminjam dan anggota Komida cabang Batang 32

Gambar 19Pertumbuhan penyaluran, pengembalian, dan piutang pembiayaan (dalam Miliar) 32

Gambar 20 Kehadiran penerima manfaat pada kegiatan kompensasi sosial 35Gambar 21 Besaran kompensasi sosial di setiap tahap 36Gambar 22 Jumlah penerima lahan pengganti 37Gambar 23 Sosialisasi peraturan desa 38Gambar 24 Pemanfaatan mobil operasional 39Gambar 25 DF/TF yang telah menjadi anggota KUB 40Gambar 26 DF/TF yang sudah dan belum menjadi anggota KUB 40Gambar 27 Tahapan pelaksanaan program di bidang kesehatan 41Gambar 28 Rangkaian kegiatan program Bima Sembada 43

DAFTAR GAMBAR

5

Page 7: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Gambar 29 Peserta pelatihan kesehatan lingkungan dari tahun ke tahun 44Gambar 30 Tahapan kegiatan program Adiwiyata sejak tahun 2016 48Gambar 31 Tahapan proses pendirian dan pengembangan perpusdes 52Gambar 32 Partisipasi warga dalam pemanfaatan layanan perpusdes di 15 desa 53

Gambar 33Jumlah kegiatan dan peserta pada kegiatan pelibatan masyarakat di 15 perpusdes 54

Gambar 34 Prosedur pelaksanaan program CSR bidang infrastruktur 58Gambar 35 Perkembangan peserta kegiatan penyadartahuan kebersihan lingkungan 61Gambar 36 Tahapan proses pendirian bank sampah di 14 desa 66Gambar 37 Perkembangan hasil penimbangan sampah (Kg) 67Gambar 38 Perkembangan hasil penimbangan sampah (Rp) 68Gambar 39 Perkembangan hasil penimbangan sampah (Orang) 68Gambar 40 Pola kemitraan program santunan sosial 71Gambar 41 Indeks Sustainable Livelihood berdasarkan desa & responden 75Gambar 42 Indeks Sustainable Livelihood dari warga terdampak di 3 Desa 76Gambar 43 Penilaian partisipasi masyarakat dalam kegiatan peningkatan keterampilan 77Gambar 44 Penilaian terhadap program fasilitasi wirausaha baru 78Gambar 45 Perubahan pendapatan usaha 78Gambar 46 Dampak terhadap pendapatan petani penggarap 79Gambar 47 Dampak terhadap pendapatan buruh tani 80Gambar 48 Jumlah total flora & fauna ditemukan dilokasi proyek 82

6

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 8: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Tabel 1 Data perkembangan anggota KUB per 31 Desember 2018 24Tabel 2 Data kegiatan pelatihan wirausaha tahun 2018 26Tabel 3 Perkembangan 3 KSP sejak 2013 29Tabel 4 Perkembangan 3 KSP tahun 2018 29Tabel 5 Perkembangan KOMIDA sejak 2013 31

Tabel 6Hasil usaha 14 kelompok kader desa yang disalurkan untuk program PMT di Posyandu 42

Tabel 7 Bantuan alat kesehatan CSR BPI sejak 2013 42Tabel 8 Kegiatan peningkatan kapasitas tahun 2018 44Tabel 9 Daftar sekolah peserta program Adiwiyata 48Tabel 10 Daftar perpusdes yang telah terbentuk sejak 2015 52Tabel 11 Rekapitulasi kegiatan pelibatan masyarakat 55Tabel 12 Daftar TPA/TPQ sekitar PLTU yang telah tersedia perpustakaan mini 57Tabel 13 Daftar bantuan infrastuktur sejak 2012 58Tabel 14 Peserta kegiatan penyadartahuan kebersihan lingkungan 60Tabel 15 Perkembangan hasil kegiatan operasional di 14 bank sampah 67Tabel 16 Data penerima manfaat program santunan sosial 71Tabel 17 Peserta kegiatan donor darah 72Tabel 18 Daftar Perpusdes yang melaksanakan aksi donor darah tahun 2017-2018 73

DAFTAR TABEL

7

Page 9: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia8

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 10: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

01PROFIL

BHIMASENA POWER INDONESIA

Pembangkit Listrik Tenaga Uap 2 x 1.000 MW (PLTU Jawa Tengah) yang akan mensuplai listrik untuk PLN (Persero). PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW merupakan proyek infrastruktur kerjasama pertama antara pemerintah dan swasta di Indonesia dan juga merupakan bagian dari Master Plan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi Indonesia (MP3EI), yang akan menjadi lokomotif untuk pertumbuhan koridor ekonomi di Jawa. Pada 6 Juni 2016, BPI mencapai Financial Close. Total investasi proyek ini mencapai US$ 4,2 milliar dengan total pendanaan yang diterima dari kreditur senilai US$ 3,4 milliar berasal dari Japan Bank for International Cooperation (JBIC) dan sindikasi bank yang terdiri dari 11 (sebelas) bank komersial terdiri dari SMBC, BTMU, Mizuho, DBS, OCBC, Sumitomo Trust, Mitsubishi Trust, Shinsei, Norinchukin, The Iyo Bank dan The Shizuoka Bank.

Gambar 1: Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW

PT Bhimasena Power Indonesia (BPI) merupakan perusahaan yang didirikan oleh tiga perusahaan konsorsium yang terdiri dari Electric Power Development Co., Ltd (J-Power), PT Adaro Power yang merupakan anak perusahaan yang dimiliki sepenuhnya oleh Adaro Energy, dan Itochu Corporation (Itochu). BPI akan mengoperasikan

Adaro Indonesia;KPC

32%

34%

34%

Perjanjian LayananTeknis

PerjanjianPengadaanBatu bara

PerjanjianPenjaminan

Pengadaan Peralatan;Konstruksi

Pembiayaan Proyek

Skema PPP

PPA; 25 Th; BOOT 25 th

• MHPS• Sumitomo Corp.

JBIC;11 Pemberi PinjamanKomersial

9

Page 11: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

VisiKami akan memenuhi kebutuhan masyarakat akan

energi dan mendukung perkembangan pembangunan

nasional dan masyarakat di Indonesia

Misi• Kami memiliki konsep yang jelas tentang masa

depan yang akan kami wujudkan, dan melalui konsep tersebut kami akan mencapai masa depan yang lebih baik bagi sesama

• Kami akan berusaha menciptakan keselarasan dengan lingkungan, dan mendapatkan kepercayaan dari masyarakat dimana kita hidup dan bekerja

• Kami mengembangkan pengetahuan dan teknologi secara berkelanjutan untuk membantu pembangunan negara ini

• Kami memandang profit sebagai sumber pertumbuhan kami dan kami akan membagikan hal ini kepada masyarakat

• Kami akan terus melatih sumber daya manusia yang kami miliki, menyatukan beragam kepribadian dan semangat dalam satu kesatuan, serta bertekad untuk menciptakan hari esok yang lebih baik

10

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 12: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Proyek PLTU

Jenis PLTU Ultra Super Critical Coal Fired Power Plant (24,12 Mpa, 566°C/593°C)

Kapasitas 2000 MW (1000 MW / Unit)

Kontraktor

1) Penyedia Peralatan a) Kontraktor Utama : Konsorsium MHPS & Sumitomo Corporation b) Sub Kontraktor : MES, Black & Veach2) Konstruksi a) Kontraktor Utama : Konsorsium MHPS & Sumitomo Corporation b) Sub-kontraktor : MES, Black & Veach, Alstom Grid

PenyelesaianPembangunan Tahun 2020

Power PurchaseAgreement PLN membeli selama 25 Tahun sejak COD

Operasional &Maintenance Manajemen PT.BPI

Penyediaan Batu Bara Sub-butimen batu bara dari Kalimantan (dengan kapal tongkang 14.000 DWT)

Penanganan Abu BatuBara Diambil oleh perusahaan semen, sebagian dibuang ke ash pond power plant

Jalur Transmisi &Switching Station

500 kV jalur transmisi baru sepanjang 7km akan dibangun dari pltu menuju jalur transmisi milik PLN. Setelah selesai dibangun, jalur transmisi dan switching station akan dioperasikan oleh PLN

PLTU Jawa Tengah

11

Page 13: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Lokasi PLTU

± 350 km

Jakarta

SemarangLokasi Proyek (Kab. Batang)

± 90 km

Gambar 2: Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa Tengah

Pembangunan jembatan angkut batu bara

12

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 14: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Konstruksi turbin & boiler

Pembangunan gardu induk

13

Page 15: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

PROFIL KABUPATEN BATANG

02Kabupaten Batang terletak di Provinsi Jawa Tengah dengan luas wilayah 78.864,16 Ha. Luas wilayah tersebut terdiri dari 22.397,14 Ha (28,40%) lahan sawah dan 56.467,02 Ha (71,60%) lahan bukan sawah. Wilayah administrasi pemerintahan terbagi menjadi 15 kecamatan dan 248 desa. (Sumber: Kabupaten Batang Dalam Angka 2016).

Alun-alun Kabupaten Batang

Potensi

Kabupaten Batang memiliki potensi besar untuk pengembangan wisata alam, wisata budaya, dan wisata religi. Beberapa wisata pantai sangat berpotensi untuk dikembangkan. Industri dan berbagai komoditas unggulan saat ini juga menjadi skala prioritas Pemerintah Kabupaten Batang.

Pantai Ujungnegoro Jalan Sigandu-Ujungnegoro

14

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 16: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Bukit Patranation Ekowisata Sikembang

Curug Sigenting

Aktivitas pekerja batik di workshop Batik Bulan Batu Gajah, Desa Brokoh, Kecamatan Wonotunggal

Kawasan wisata perkebunan teh Pagilaran Makam Syeikh Maulana Maghribi, Desa Wonobodro

15

Page 17: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia16

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 18: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

PROGRAM

TANGGUNG JAWAB SOSIAL PERUSAHAAN (CSR)

03 A. PERENCANAAN PROGRAM CSR PT BPI

1. DefinisiTanggung Jawab Sosial Perusahaan atau Corporate Social Responsibility (CSR) adalah bentuk kegiatan di sekitar perusahaan yang berdampak positif bagi masyarakat, lingkungan, dan perusahaan guna mewujudkan pembangunan berkelanjutan.

2. PrinsipProgram CSR dilaksanakan berdasarkan prinsip-prinsip berikut:• Sesuai kebutuhan, kondisi sosial-budaya

setempat, berbasis potensi wilayah dan mendukung kebijakan pemerintah

• Dilakukan dengan transparan, akuntabel, terdokumentasi dan berkelanjutan, serta mengutamakan pendekatan partisipatif

• Berdasarkan kesesuaian dengan program pemerintah, prioritas yang mendesak, strategis, kemitraan dan berbagi sumberdaya

Dimonitor dan Dievaluasi Secara

Berkala

Menumbuhkan Sikap Kemandirian

• Program PEMDA Setempat

• Proritas Mendesak• Strategis • Kemitraan • Berbagi Sumber Daya

• Kebutuhan • Potensi Wilayah/

Pasar • Situasi Sosial Budaya• Kebijakan Pemerintah• Bersama Masyarakat

Program Pemberdayaan Masyarakat BPI

SISTEMATIS, TRANSPARAN, AKUNTABEL, TERDOKUMENTASI, BERKELANJUTAN, DAN MENGUTAMAKAN PENDEKATAN

PARTISIPATIF

17

Page 19: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

3. Visi dan Misi

VisiBerperan aktif mewujudkan masyarakat mandiri di sekitar perusahaan

Misi• Mengidentifikasi kebutuhan, potensi, dan kelayakan

program melalui kemitraan multipihak dan selaras dengan program pemerintah

• Menumbuhkembangkan kelembagaan masyarakat lokal yang berdaya dan memberdayakan melalui pelibatan local leader

• Mendukung pembangunan berkelanjutan melalui tata kelola program yang baik (transparan, akuntabel, terdokumentasi, dan partisipatif)

4. TujuanGuna mewujudkan pembangunan berkelanjutan, program CSR memiliki tujuan membentuk masyarakat mandiri dengan karakteristik sebagai berikut:• Berdaya secara ekonomi agar mampu memenuhi

kebutuhan dasar  keluarga, tanpa tergantung dari pihak lain

• Memiliki kemampuan intelektual yang memadai

agar mampu mengatasi permasalahan keluarga/masyarakat-nya secara mandiri

• Memiliki sumberdaya yang optimal agar mampu bersaing dan bekerjasama dengan kelompok masyarakat lainnya

5. Road Map Program CSR

TUJUAN PROGRAM CSR

FASE PROGRAM CSR

FASE BPI

18

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 20: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

6. Ruang LingkupSelama ini, ruang lingkup program CSR dilaksanakan dalam 5 kegiatan utama:A. Pengembangan Ekonomi

• Pengembangan Kelompok Usaha Bersama (KUB)

• Pengembangan Lembaga Keuangan Mikro (LKM)

• Penciptaan Lapangan Kerja Sementara• Kompensasi Sosial• Lahan Pengganti• Penciptaan Wirausaha Baru

PORSI PROGRAM CSR

SIFAT PROGRAM CSR

TEMATIKPROGRAM CSR

AKTIVITAS PROGRAM

19

Page 21: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

B. Program Dukungan Peningkatan Kualitas Kesehatan• Dukungan Pelayanan Program Posyandu• Penguatan Kelembagaan Kesehatan Desa

(Bima Sembada)• Dukungan Peningkatan Kesehatan

LingkunganC. Program Dukungan Peningkatan Kualitas

Pendidikan• Dukungan Sekolah Adiwiyata• Peningkatan Literasi • Pengembangan Sekolah

D. Program Bantuan Infrastruktur Sarana Umum• Bantuan Instalasi Air Bersih dan Sanitasi• Bantuan Renovasi Sarana Publik Lainnya

E. Program Dukungan Kegiatan Sosial, Budaya, dan Lingkungan• Penyadartahuan Kebersihan Lingkungan• Restorasi Ekosistem • Manajemen Sampah• Program Sosial

Ekonomi Pendidikan Kesehatan

Sosial, budaya dan lingkungan

Infrastruktur

B. KAITAN DENGAN SDGs DAN ISO 26000

1. KonsepPT BPI mendukung dan berkontribusi bagi pembangunan berkelanjutan dengan konsep sebagai berikut:

BPI’s Business Sustainability Goals

SOCIAL CULTURE

& EVIRONMENTAL

ECONOMIC DEVELOPMENT

EDUCATION

INFRASTRUCTURE HEALTH

Activity Purpose

Strategy

Goal

• Mitigating risk & impact

• Restoring Livelihood • Empowering poople

• Socially responsible behavior• Encouraging local champions to empower others• Exploring & utilizing local resources & prospects• Providing state-of-the art equipment and a wealth of technical know-how

from the expert partners• Collaboration with local government & other stakeholders

ISO26000 STANDARD

Gambar 3 : Konsep pembangunan berkelanjutan

20

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 22: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Aktivitas: Perusahaan berperan aktif dan berkontribusi bagi pembangunan berkelanjutan melalui aktivitas bisnis inti maupun inisiatif lain yang dikembangkan bersama komunitas. Inisiatif dikelompokkan ke dalam 5 bidang utama, yaitu: 1) pengembangan ekonomi, 2) infrastruktur, 3) pendidikan, 4) kesehatan, 5) sosial budaya dan lingkungan hidup.

Maksud: Kelima kategori kegiatan tersebut dilakukan dengan maksud: 1) mengelola risiko dan dampak, 2) meningkatkan perikehidupan masyarakat, 3) memberdayakan dan memandirikan komunitas

Tujuan: Tujuan akhir dari inisiatif-inisiatif di bidang ekonomi, sosial dan lingkungan tersebut adalah berkontribusi bagi pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Pencapaian tujuan akan diukur menggunakan indikator-indikator Tujuan Pembangunan Berkelanjutan.

2. StrategiPT BPI menggunakan ISO 26000 Guidance for Social Responsibility sebagai referensi dalam perencanaan, pelaksanaan, monitoring, evaluasi dan pelaporan aspek Keberlanjutan, dengan penekanan pada 5 strategi: 1) berperilaku bertanggung jawab sosial, 2) bekerjasama dengan local champion untuk memberdayakan warga komunitas, 3) mengekplorasi dan memanfaatkan prospek dan sumber daya lokal yang ada; 4) menyediakan perlengkapan canggih dan kekayaan pengetahuan teknis dari para mitra ahli; 5) berkolaborasi dengan pemerintah daerah dan pemangku kepentingan.

Gambar 4: Ilustrasi arah kontribusi program berkelanjutan

SOCIAL CULTURE&

EVIRONMENTAL

ECONOMIC DEVELOPMENT

EDUCATION

INFRASTRUCTURE HEALTH

21

Page 23: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia22

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 24: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

HASIL IMPLEMENTASI PROGRAM CSR Berikut hasil pelaksanaan program CSR sejak 2012 hingga Desember 2018:

04A. PROGRAM PENGEMBANGAN EKONOMI

1. Pengembangan Kelompok Usaha Bersama (KUB)

Program KUB adalah pembentukan atau penguatan usaha mikro oleh sekelompok masyarakat lokal guna meningkatkan tambahan penghasilan. Program ini dikembangkan berbasis kebutuhan lokal, ketersediaan akses pasar (off taker), dan kelayakan rantai pasok untuk memastikan peluang keberlanjutan usaha.

Gambar 5: Strategi pelaksanaan pengembangan KUB

Masyarakat

Kelayakan Usaha

Tidak layak

PT BPI Potensi Usaha

Mon

itorin

g &

Eval

uasi

Pelatihan

Sarana Produksi

Modal Kerja

Akses Pasar

Layak

23

Page 25: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

PEMBENTUKAN KELOMPOK

Pembentukan kelompok usaha melalui proses sebagai berikut:

Gambar 6: Proses pembentukan Kelompok Usaha Bersama (KUB)

• Masyarakat• Calon Pelaku

Usaha• Minat usaha

berkelompok

• 5 Sesi/materi • 3-5 kali pertemuan

• Warga asli kecamatan (Kandeman/Tulis)

• Prospek Analisa kelayakan usaha

• 1 KK - 1 Anggota

• Pelatihan• Peralatan• Model Kerja • Pendampingan

(Akses pasar, Offtaker, dsb

SOSIALISASI PEMBENTUKAN

PENILAIAN DUKUNGAN BPI

Hingga Desember 2018, telah terbentuk 173 KUB beranggotakan 2.536 orang dengan berbagai jenis usaha: produksi rumahan, jasa produksi, simpan pinjam, jasa layanan, peternakan, dan perikanan.

Tabel 1: Data perkembangan anggota KUB per 31 Desember 2018

Jenis Usaha2013-2014 2015-2016 2017-2018 Total

Anggota KUB Anggota KUB Anggota KUB Anggota KUB

Peternakan 142 12 142 12

Simpan Pinjam 431 21 685 45 377 23 1.493 89

Perikanan 67 5 67 5

Jasa Produksi 70 5 255 17 200 19 525 41

Jasa 93 5 65 6 63 9 221 20

Industri Rumahan 88 6 88 6

Total 891 54 1.005 68 640 51 2.536 173

Gambar 7: Perkembangan KUB berdasarkan kategori usaha

Industri Rumahan 3%

Jasa 12%

Jasa Produksi 24% Simpan Pinjam 51%

Perikanan 3%

Peternakan 7%

24

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 26: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Gambar 8: Perkembangan jumlah KUB sejak 2013

2013

3354

85

122

155

50

100

150

200

2014 2015 2016 2017 2018

-

Gambar 9: Perkembangan jumlah anggota KUB sejak 2013

2013

516891

1,416

1,896

2,277

2,536

500

1.000

1.500

2.500

2.000

3.000

2014 2015 2016 2017 2018

-

Kelompok yang telah terbentuk tersebar di berbagai wilayah desa terdampak dan mayoritas anggota berada di wilayah 3 desa utama, yaitu Ujungnegoro, Karanggeneng, dan Ponowareng.

Sembojo 1%Depok 3%

Juragan 2%Bakalan 2%

Wringingintung 3%

Tulis 5%

Beji 6%

Simbangjati 4%

Kenconerejo 5%

Wonokerso 5%

Ponowareng 13%

Karanggeneng 16%

Ujungnegoro 29%

Kedungsegog 6%

Gambar 10: Sebaran anggota KUB di desa-desa terdampak

Kegiatan produksi tas rinjingdesa Juragan

Kegiatan KUB “Konveksi” desa Ponowareng

KUB Cahaya Laundry desa Bakalan

173

25

Page 27: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

BENTUK BANTUAN PERUSAHAAN

Masyarakat sekitar perusahaan yang tergabung di KUB dapat menerima bantuan dari PT BPI berupa: pelatihan, modal kerja, sarana produksi, dan pendampingan teknis.

a. Bantuan PelatihanSecara konsisten, perusahaan telah melaksanakan beragam kegiatan pelatihan bagi masyarakat anggota KUB sesuai dengan minat dan kebutuhannya masing-masing. Pada tahun 2018 total peserta yang mengikuti ragam pelatihan usaha sebanyak 936 orang. Total peserta secara kumulatif sejak tahun 2013 yang mengikuti pelatihan sebanyak 3.345 orang.

Berikut adalah kegiatan pelatihan yang diselenggarakan pada tahun 2018:

Tabel 2: Data kegiatan pelatihan wirausaha tahun 2018

No Ragam Pelatihan Anggota KUB Peserta

1 Pelatihan motivasi dan kewirausahaan 439

2 Pelatihan pelayanan prima 18

3 Pelatihan ESQ (Emotional Spiritual Quotient) 85

4 Pelatihan Team Building 100

5 Pelaithan membuat hantaran 120

6 Pelatihan praktis pembuatan kroket ikan air tawar 20

7 Pelatihan praktis tata boga (olahan salak) 20

8 Pelatihan praktis tata rias/make up 40

9 Pelatihan lainnya 94

Total 936

Gambar 11: Anggota KUB yang secara kumulatif telah mengikuti program pelatihan wirausaha

2013

172267

1,0181,298

2,409

3,345

500

1.000

1.500

2.500

2.000

3.000

2014 2015 2016 2017 2018

-

26

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 28: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Pelatihan Emotional Spiritual Quotient (ESQ)

Pelatihan motivasi dan kewirausahaan

Workshop bentuk dan legalitas usaha UMKM Pelatihan pengembangan produk dan pemasaran

Pelatihan manajemen keuangan bagi UMKM Pelatihan tata rias

Pelatihan pembuatan hantaran pernikahan

b. Bantuan ModalSelain bantuan berupa pelatihan dan modal kerja, perusahaan juga memberikan bantuan dalam bentuk sarana produksi dan sarana pendukung usaha lainnya.

27

Page 29: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Dukungan peralatan bengkel las di Roban Barat

2. Pengembangan Lembaga Keuangan Mikro (LKM)

Seiring dengan perkembangan program KUB serta guna mendukung pengembangan usaha masyarakat di sekitar perusahaan, PT BPI membentuk dan mengembangkan LKM untuk memenuhi kebutuhan modal usaha sekaligus mendukung peningkatan budaya menabung. Program pengembangan LKM dimulai sejak awal tahun 2013, terdiri dari dua program yaitu pengembangan 3 Koperasi Simpan Pinjam (KSP) dan Kemitraan dengan KOMIDA (Model Grameen Bank).

a. Koperasi Simpan Pinjam (KSP) di 3 DesaBPI mendukung pelaksanaan kegiatan pembentukan & operasional 3 KSP, mulai dari pra-pendirian, perijinan, peresmian, pelatihan dan pendampingan bekerjasama dengan Lembaga Diklat Profesi (KJK-LDP) Bina Mandiri Kabupaten Batang. Koperasi-koperasi resmi berdiri sejak 2013 melalui tahapan proses sebagai berikut:

Gambar 12: Program pengembangan dan pendampingan Koperasi sejak 2013

Sosialisasi dan pembentukan

2013

Pend

ampi

ngan

2018

Infrastuktur Layanan

Pembinaan Anggota

Audit eksternal secara berkala

Perizinan

Peresmian dan Pelayanan

sertifikasi calon Manajer

Sinergi Program

Layanan berbasis Android

Pelatihan Lanjutan

Pelatihan dasar magang & study

banding

28

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 30: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Berikut adalah informasi perkembangan 3 KSP sejak 2013 hingga 2018:

Tabel 3: Perkembangan 3 KSP sejak 2013

Keterangan 2013 2014 2015 2016 2017 2018

Aset (Rp) 2.180.970.407 2.937.976.120 3.362.229.736 3.777.833.239 6.053.990.496 8.165.055.365

Penyaluran Pembiayaan (Rp) 3.443.650.000 4.020.754.938 4.025.213.885 4.241.329.000 5.815.780.000 8.945.778.000

Anggota (orang) 2.655 3.462 4.021 4.691 5.432 6.182

Simpanan Masyarakat (Rp) 3.680.400.821 5.997.658.091 6.197.639.601 7.033.940.311 9.513.799.259 12.132.719.668

SHU Sisa Hasil Usaha (Rp) 98.929.918 105.748.632 79.671.345 100.163.085 105.054.402 226.313.362

Berikut Pencapaian masing-masing KSP di tahun 2018 (data per 31 Desember 2018):

Tabel 4: Perkembangan 3 KSP tahun 2018

KeteranganPencapaian 3 KSP

TotalUjungnegoro Karanggeneng Ponowareng

Aset (Rp) 2.733.625.585 2.979.437.998 2.451.991.782 8.165.055.365

Penyaluran Pembiayaan (Rp) 2.360.922.000 2.526.900.000 4.057.956.000 8.945.778.000

Anggota (orang) 2.298 1.636 2.248 6.182

Simpanan Masyarakat (Rp) 4.837.697.600 3.370.859.106 3.924.162.962 12.132.719.668

SHU Sisa Hasil Usaha (Rp) 44.546.220 100.565.444 81.201.698 226.313.362

Pertumbuhan anggota

Gambar 14: Pertumbuhan kumulatif anggota di 3 KSP sejak 2013

2013

2.655

3.462

4.021

4.691

5.432

6.182

1.00

2.00

3.00

5.00

4.00

6.00

7.00

2014 2015 2016 2017 2018

-

Perkembangan Penyaluran Pembiayaan

Gambar 13: Pertumbuhan penyaluran pembiayaan di 3 KSP sejak 2013

2013

3.44

4.02 4.034.24

5.82

8.95

1.00

2.00

3.00

5.00

4.00

6.00

7.00

8.00

9.00

2014 2015 2016 2017 2018

-

29

Page 31: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Penerimaan tabungan dari masyarakat (indikasi tingkat kepercayaan warga)

Gambar 15: Pertumbuhan penerimaan simpanan masyarakat di 3 KSP sejak 2013 (dalam Miliar)

2013

3.68

6.006.20

7.03

9.51

12.13

2.00

4.00

6.00

10.00

8.00

12.00

14.00

2014 2015 2016 2017 2018

-

Perkembangan Sisa Hasil Usaha (SHU)

Keberadaan 3 KSP ini sejak tahun pertama beroperasi di 2013 mampu menciptakan lapangan pekerjaan bagi pengelola, memperoleh laba, dan memberikan manfaat ekonomi kepada anggota.

Gambar 16: Pertumbuhan Sisa Hasil Usaha (SHU) 3 KSP sejak 2013 (dalam Juta)

2013

98.93

105.75

79.67100.16

105.05

226.31

50.00

100.00

150.00

250.00

200.00

2014 2015 2016 2017 2018

-

Peningkatan kapasitas secara berkesinambunganBagian terpenting dalam mengembangkan koperasi adalah peningkatan kapasitas pengelola dan para anggotanya. Tiga koperasi telah mendapatkan beragam rangkaian kegiatan peningkatan kapasitas dan bimbingan teknis sejak 2013 hingga Desember 2018 untuk pengembangan kapasitas mereka dalam mengelola koperasi.

Layanan operasional rutin di KSP Ponowareng Program dukungan bagi warga rentan oleh KSP Karanggeneng

Pelatihan bagi pengurus 3 Koperasi(Ujungnegoro, Karanggeneng, & Ponowareng)

Rapat Anggota Tahunan (RAT) di Koperasi Ponowareng

30

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 32: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Rapat Anggota Tahunan (RAT) di Koperasi Karanggeneng

Rapat Anggota Tahunan (RAT) di Koperasi Ujungnegoro

Kegiatan pembagian hadiah tabungan hari raya kepada anggota di KSP Berkah Jaya (Ponowareng)

b. Kemitraan dengan Koperasi Mitra Dhuafa (KOMIDA) Sistem Grameen Bank

Melengkapi layanan lembaga keuangan mikro dari 3 KSP, PT BPI bermitra dengan KOMIDA. Komida adalah Koperasi Mitra Dhuafa yang mereplikasi program Grameen Bank Prof. Muhammad Yunus (Bangladesh), pemenang hadiah Nobel tahun 2006.

PT BPI bekerjasama dengan KOMIDA sejak tahun 2013, mulai dari proses pembentukan cabang dan bantuan pembiayaan.

Berikut adalah tahapan pembentukan kelompok di KOMIDA:

Gambar 17: Tahapan pembentukan kelompok di KOMIDA

01. Survey Lapangan & Ijin

Pemerintah Setempat

02. Pertemuan Umum &

Pembentukan Kelompok

04. Pengesahan Kelompok

& Center Meeting

03. Uji Kelayakan &

Latihan Wajib Kumpulan

Berikut informasi perkembangan KOMIDA hingga 31 Desember 2018:

Tabel 5: Perkembangan KOMIDA sejak 2013

Keterangan 2013 2014 2015 2016 2017 2018

Total Peminjam (orang) 937 1.538 2.703 5.315 8.057 10.357

Total Anggota 921 1.210 1.855 4.037 5.777 6.980

Total Kelompok Wanita 184 249 389 831 1.198 1.429

31

Page 33: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Keterangan 2013 2014 2015 2016 2017 2018

Total Center (lokasi) 67 95 146 310 457 578

Total Kumulatif Pembiayaan (Rp) 915.900.000 2.738.100.000 6.300.100.000 13.977.450.000 28.088.025.000 48.647.805.000

Total Pengembalian Pinjaman (Rp) 298.468.000 1.703.316.000 4.159.080.000 9.802.296.500 20.496.268.543 37.210.660.600

Total Piutang Pembiayaan (Rp) 617.432.000 1.034.784.000 2.141.020.000 4.175.153.500 7.591.756.457 11.437.144.400

Total Simpanan (Rp) 91.427.876 214.580.220 500.040.473 1.244.237.625 2.551.090.141 4.225.845.506

Kredit Bermasalah 0% 0% 0,11% 0% 0% 0%

Jangkauan Wilayah (desa) 13 20 34 57 79 126

Perkembangan layanan jasa keuangan per 31 Desember 2018

Gambar 19: Pertumbuhan penyaluran, pengembalian, dan piutang pembiayaan (dalam Miliar)

2013

Piutang Pembayaran

Pengembalian Pinjaman

Kumulatif Pembayaran

6.30

2.14

9.80

4.18

20.50

7.59

48.65

11.44

37.21

10.00

20.00

30.00

40.00

50.00

2014 2015 2016 2017 2018

-

0.920.30

0.62

2.74

1.031.70

4.16

13.98

28.09

Gambar 18: Pertumbuhan peminjam dan anggota Komida cabang Batang

2013

Total AnggotaTotal Peminjam

2.703

1.855

5.315

4.037

8.057

5.777

10.357

6.980

2000

4000

6000

8000

10000

2014 2015 2016 2017 2018

-

937

921

1.538

1.210

32

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 34: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Pembinaan anggotaSelain memberikan layanan pembiayaan mikro, KOMIDA Batang juga memberikan pembinaan kepada para anggotanya melalui kegiatan penyuluhan dan pelatihan.

Staf KOMIDA Cabang Batang Center Meeting (CM)

3. Penciptaan Lapangan Kerja Sementara

Masyarakat sekitar perusahaan yang terkena dampak langsung pembebasan lahan adalah buruh tani & buruh petik melati. Oleh karena itu, selain perusahaan memberi kesempatan berwirausaha menjadi anggota KUB, perusahaan terus berupaya melibatkan mereka melalui beragam pekerjaan sipil dan pekerjaan lainnya yang tersedia, yang sifatnya sementara, manual, dan sederhana.

Selain itu PT BPI membantu usaha mikro dengan mengupayakan akses pasar agar buruh tani dan pemetik melati tersebut dapat memperoleh penghasilan tambahan, yang meliputi:• Pekerjaan di sekitar lokasi• Pekerjaan pendukung lainnya• Melalui kegiatan usaha mikro• Bentuk lapangan kerja sementara bersifat usaha kecil rumahan seperti tas rinjing, tong sampah, konveksi,

makanan ringan, dll.

Produksi tong sampah terpilah oleh KUB RInjing Desa Ujungnegoro

Penanaman rumput di Masjid BPI oleh anggota KUB Desa Ujungnegoro

Produksi mebeulair untuk madrasah/TPQ Pembersihan lahan di area lahan BPI

33

Page 35: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Produksi mebeulair untuk sekolah Produksi mebeulair untuk perpusdes

Produksi suvenir (tas) oleh KUB konveksi desa Kenconorejo

4. Kompensasi SosialKompensasi sosial merupakan program pemberian dana tunai dengan jangka waktu tertentu dan terbatas bagi petani terdampak.

Pedoman pelaksanaan penyaluran kompensasi telah ditetapkan melalui Keputusan Bupati Batang Nomor 660/155/2016 tentang Perubahan Kedua Atas Keputusan Bupati Batang Nomor 660.1/1322/2013 Tentang Daftar Nama, Besaran Kompensasi, Dan Pedoman Mekanisme Penyaluran Kompensasi Sosial Dampak Pembangunan PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW di Kabupaten Batang tertanggal 10 Februari 2016

a. Kriteria Penerima Kompensasi SosialBerdasarkan Keputusan Bupati Batang tersebut petani terdampak penerima kompensasi sosial terdiri dari dua kriteria sebagai berikut:• Petani penggarap (“PP”) yaitu petani yang menggarap lahan milik orang lain (bukan anggota keluarga)

di areal rencana pembangunan PLTU, dengan sistem kerjasama antara pemilik lahan dengan petani penggarap berupa sistem bagi hasil atau sistem sewa lahan.

• Buruh Tani (“BT”) yaitu petani yang bekerja di wilayah rencana pembanguan PLTU, bekerja di lahan milik orang lain (bukan anggota keluarga) dan petani tersebut mendapatkan upah harian dari pemilik lahan atau petani penggarap.

34

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 36: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

FEB 2016

NOV 2013 378

629

639

646

645

646

646642

627

648

621

625

630

655

641

708

208

36 42

55

50

56

53

53

49

44

35

34

34

34

10

9

9

9

9

9

7

4

2

10

10

10

10

10

10

61

22

18

18

38

87

83

78

53

67

10

10

10

OCT 2015

NOV 2015

DEC 2015

JAN 2016

MAR 2016

APRL 2016

MAY 2016

JUN&JUL 2016

AUG 2016

SEP 2016

OCT 2016

NOV 2016

DEC 2016

JAN 2017*

Attended Not Attended Rejected Postponed Deceased

0% 10% 20% 30% 40% 50% 60% 70% 80% 90% 100%

b. Jumlah Penerima Kompensasi SosialBerdasarkan Keputusan Bupati Batang, total 718 petani terdampak berhak menerima kompensasi sosial terdiri dari 225 petani penggarap dan 493 buruh tani.

c. Periode Penyaluran Kompensasi SosialPenyaluran Kompensasi Sosial dilakukan maksimal selama 21 bulan periode pembagian yang mana dibagi menjadi 3 tahap penyaluran.

Gambar 20: Kehadiran penerima manfaat pada kegiatan kompensasi sosial

35

Page 37: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Pembayaran kompensasi

Gambar 21: Besaran kompensasi sosial di setiap tahap

PP | TF 300.000BT | DF 300.000

375.000450.000

450.000300.000

Phase 1

Jul-13 Ags-13 Sep-13 Okt-13 Nov-13 Okt-15 Nop-15 Des-15 Jan-16 Feb-16 Mar-16 Apr-16 Mei-16 Jun-16 Jul-16 Ags-16 Sep-16 Okt-16 Nop-16 Des-16 Jan-17

Phase 2 Phase 3Tahap 1 Tahap 2 Tahap 3

5. Lahan PenggantiProgram LP merupakan rencana pengelolaan untuk memitigasi dampak perubahan pola mata pencaharian yang timbul dari adanya kegiatan pembebasan lahan untuk Proyek. Program ini ditujukan untuk menyediakan penghasilan tambahan baru bagi petani penggarap terdampak yang penghasilannya berkurang setelah BPI membebaskan lahan.

a. Kriteria Lahan PenggantiKriteria yang dibutuhkan dalam pemilihan lokasi sawah meliputi aspek fisik, sosial ekonomi, dan sejarah. Mempertimbangkan kriteria di atas, lokasi LP ditentukan di area PT Segayung (area A dan B) dengan total luas 32 ha.

b. Pembukaan Lahan dan Pembangunan Saluran IrigasiProses konversi lahan dari kebun tebu ke sawah dimulai dengan pembersihan lahan dan perataan lahan di area A dan B PT Segayung, diperoleh 235 plot lahan pengganti dengan luas lahan di setiap plotnya sebesar 1.200 m2.

c. Penerima Lahan PenggantiLokasi dan penerima LP telah ditetapkan melalui Keputusan Bupati Batang Nomor 660/404/2016 tentang Lokasi dan Penerima Lahan Pengganti Bagi Petani Penggarap Terdampak Pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Uap Jawa Tengah 2 x 1.000 MW oleh PT Bhimasena Power Indonesia tertanggal 27 Juni 2016 (“Keputusan Lahan Pengganti”). Dalam keputusan tersebut ditetapkan lokasi lahan pengganti di lahan PT Segayung seluas 32 ha dan jumlah penerima lahan pengganti sebanyak 218 petani penggarap.

36

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 38: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Gambar 22: Jumlah penerima lahan pengganti

Panen perdana di lokasi lahan pengganti

Petani menanam padi di lahan pengganti Lokasi lahan pengganti setelah kegiatan penanaman

117

4542

121 1

60

40

20

0

Karanggeneng Ujungnegoro Ponowareng

Jumlah PP | TF number

Wonokerso Kenconorejo Depok

80

100

120

140

37

Page 39: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Tanaman jagung di lahan pengganti Tanaman singkong di lahan pengganti

Tanaman kacang di lahan pengganti Panen oleh petani panggarap

d. Sosialisasi Peraturan DesaUntuk mengelola pemanfaatan lahan pengganti dan minibus yang disediakan, BPI bekerja sama dengan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Batang, Departemen Hukum Batang dan lembaga lainnya dalam menyiapkan, mensosialisasikan, dan menyelesaikan peraturan desa. Kegiatan ini untuk memenuhi ketentuan dalam Keputusan Bupati Batang Nomor 660/404/2016 tentang Lahan Pengganti.

Gambar 23: Sosialisasi peraturan desa

18 Juli 2018Sosialisasi tahap satu:rancangan peraturan desa.

7 Agustus 2018Sosialisasi tahap satu:rancangan peraturan desa.

30 Juli 2018Sosialisasi tahap satu:rancangan peraturan desa.

24 Juli 2018Sosialisasi tahap tiga:finalisasi materi peraturan desa.

13 Agustus 2018Sosialisasi tahap tiga:finalisasi materi peraturan desa.

3 Agustus 2018Sosialisasi tahap tiga:finalisasi materi peraturan desa.

20 Juli 2018Sosialisasi tahap dua:materi peraturan desa.

10 Agustus 2018Sosialisasi tahap dua:materi peraturan desa.

1 Agustus 2018Sosialisasi tahap dua:materi peraturan desa.

24 Juli 2018Terbitnya peraturan desa Ujungnegoro

23 Agustus 2018Terbitnya peraturan desa Karanggeneng

3 Agustus 2018Terbitnya peraturan desa Ponowareng

38

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 40: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Sosialisasi rancangan peraturan desadi Balai Desa Ponowareng

Sosialisasi rancangan peraturan desadi Balai Desa Karanggeneng

Sosialisasi rancangan peraturan desadi Balai Desa Ujungnegoro

Sosialisasi rancangan peraturan desadi Balai Desa Karanggeneng

e. Pemanfaatan Mobil OperasionalBPI memberikan hibah 5 unit minibus kepada 3 Desa sebagai mobil angkutan bagi petani penggarap dari rumah menuju lokasi lahan pengganti. Sebelumnya, BPI memberikan dukungan operasional mobil secara penuh sampai tahun 2018 kemudian mobil-mobil tersebut diserahkan kepada pihak desa. Serah terima dilakukan secara tertulis dalam bentuk perjanjian hibah kendaraan yang ditandatangani notaris dan para pihak terkait. Dalam perjanjian tersebut disebutkan bahwa pengelolaan, pemeliharaan, dan pemanfaatan 5 minibus adalah tanggung jawab pihak desa dijadikan sebagai aset desa. Pengoperasioan mobil tersebut diprioritaskan untuk mendukung kegiatan petani penggarap.

Gambar 24: Pemanfaatan mobil operasional

2016 2018

Sejak tahun 2016, BPI menyediakan mobil untuk angkutan petani penggarap dari rumah ke lokasi lahan pengganti. BPI menanggung semua biaya operasional termasuk bahan bakar, sopir, dan perawatan mobil sampai mobil diserahkan kepada pemerinah desa

BPI menyiapkan Perjanjian Hibah Kendaraan untuk menyerahkan mobil operasional kepada pihak desa. Perjanjian dengan Pemerintah Desa Ponowareng, Ujungnegoro & Karanggeneng telah ditandatangani pada 5 Maret 2018. Proses perubahan Kepemilikan Kendaraan dan Nomor Polisi Kendaraan telah selesai pada Agustus 2018.

Saat ini pengoperasian mobil dilakukan oleh pemerintah desa. Sementara, pengaturan rinci pemanfaatan mobil telah diatur dalam peraturan desa. Petani penggarap dapat memanfaatkan mobil tersebut untuk pergi ke lokasi lahan pengganti.

Penyediaan Mobil Perjanjian Hibah Kendaraan Pengoperasian Mobil

2018

39

Page 41: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

6. Penciptaan Wirausaha Baru

Berdasarkan AMDAL : 1. Surat Kelayakan Lingkungan Hidup (Keputusan Gubernur Jawa Tengah Nomor 660.1/36 Tahun 2013 tanggal 21 Agustus 2013), 2. Surat Izin Lingkungan (Keputusan Gubernur Jawa Tengah Nomor 660.1/37 Tahun 2013 tanggal 21 Agustus 2013), 3. Surat Perubahan Izin Lingkungan (Keputusan Gubernur Jawa Tengah Nomor 660.1/9 Tahun 2015 tanggal 28 Mei 2015), PT BPI berkewajiban melaksanakan program mitigasi sosial dengan memprioritaskan Buruh Tani dan Petani Terdampak (DF/TF).

Dari total anggota 2.536 anggota KUB. 503 diantaranya merupakan DF/TF berdasarkan SK Bupati No 660.1/1322/2013 tentang Daftar Nama. Besaran Kompensasi dan Pedoman Mekanisme Penyaluran Kompensasi Sosial Dampak Pembangungan PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW di Kabupaten Batang.

Gambar 25: DF/TF yang telah menjadi anggota KUB

81% 19%Anggota KUB

Anggota DF/TF

Dari total anggota 2.536, 503 diantaranya (19%) merupakan DF/TF. Berdasarkan SK Bupati diatas total DF/TF sebanyak 718 petani, artinya 70% atau 503 petani dari 718 orang telah menjadi anggota KUB.

Gambar 26: DF/TF yang sudah dan belum menjadi anggota KUB

718 503DF/TF yang telah tergabung anggota KUB

Total DF/TF dalam SK Bupati

Total DF/TF berdasarkan SK Bupati Batang sebanyak 718. 70% atau sebanyak 503 orang telah menjadi anggota KUB, sisanya tidak/belum menjadi anggota KUB karena beberapa alasan berikut: meninggal, memiliki pekerjaan lain, lansia/memiliki keterbatasan fisik, kendala sosial, tidak berminat, dsb.

40

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 42: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

B. PROGRAM DUKUNGAN PENINGKATAN KUALITAS KESEHATAN

Program kesehatan dimulai sejak awal berdirinya perusahaan, dimulai tahun 2012 melalui kegiatan pengobatan gratis, kemudian rangkaian program yang melibatkan para kader kesehatan desa melalui kegiatan Pemberian Makanan Tambahan (PMT), bantuan alat kesehatan, peningkatan kapasitas, bantuan modal usaha, dan sejak tahun 2017 melalui program kemitraan merevitalisasi Forum Kesehatan Desa (FKD).

Program bidang kesehatan dilaksanakan dengan tahapan berikut ini:

Gambar 27: Tahapan pelaksanaan program di bidang kesehatan

2012-2013 2014-2015 2016-2017 2018

• Pengobatan Gratis• Bantuan Sosial-Kesehatan• Bantuan PMT (Pemberian

Makanan Tambahan)

• Dukungan Infrastruktur• PMT Mandiri• Bantuan Modal Usaha• Bantuan Alat Kesehatan• Peningkatan Kesehatan• Kampanye Kebersihan

Lingkungan

• PMT Mandiri• Bantuan Modal Usaha• Bantuan Alat Kesehatan• Peningkatan Kapasitas• Penyadartahuan Kebersihan

Lingkungan• Bantuan Sosial-Kesehatan• Revitalisasi Forum Kesehatan

Desa (FKD)• Jambanisasi (ODF)

• PMT Mandiri• Bantuan Alat Kesehatan• Peningkatan Kapasitas• Penyadartahuan Kebersihan

Lingkungan• Bantuan Sosial-Kesehatan• Pengembangan (FKD)• Jambanisasi (ODF)

1. Dukungan Pelayanan Program Posyandu

a. Bantuan Pemberian Makanan Tambahan (PMT)Pelaksanaan sejak 2013 diberikan kepada balita dan lansia di 57 Posyandu di 14 Desa terdampak yang diterima dengan program ini secara langsung & tidak langsung. Melalui upaya kemandirian dari kelompok kader, kebutuhan PMT dapat dipenuhi dari hasil usaha kegiatan kelompok kader.

41

Page 43: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Tabel 6: Hasil usaha simpan pinjam dari 14 kelompok kader desa yang disalurkan untuk program PMT di Posyandu

No Nama Kelompok Desa 2014 2015 2016 2017 2018

1 Arum Sari Ujungnegoro 7.230.000 9.260.000 9.840.000 9.840.000

2 Dahlia Karanggeneng 690.000 2.730.000 3.430.000 4.200.000 4.200.000

3 Sehat Mandiri Wonokerso 3.255.000 3.772.000 3.335.000 3.955.000

4 Bunga Simbangjati 54.600 1.129.350 3.824.500 3.983.000 3.960.000

5 Asy Syifa Kenconorejo 180.000 1.280.000 1.824.500 2.612.000 4.200.000

6 Mekar Jaya Beji 360.000 1.560.000 6.295.000 12.156.000 12.156.000

7 Srikandi Tulis 2.911.000 3.095.000 2.370.000 2.672.500

8 Kader Sejahtera Wringin Gintung 215.000 2.835.000 4.080.000 5.760.000 5.760.000

9 Bintang Terang Ponowareng 1.485.000 1.402.500

10 Makmur Kedungsegog 495.000 3.190.000

11 Barokah Sembojo 935.000 4.520.000

12 Bahagia Juragan 415.000 3.195.000

13 Melati Bakalan 935.000 2.710.000

14 Melati Depok 715.000 3.410.000

Jumlah 1.499.600 22.930.350 32.271.000 49.236.500 65,171,000

Pelayanan Posyandu kepada masyarakat terdampak

b. Bantuan Alat KesehatanSejak tahun 2013, PT BPI telah memberikan 283 paket bantuan alat kesehatan kepada kelompok kader kesehatan dan bidan di 14 Desa untuk mengganti dan melengkapi alat kesehatan yang sudah tidak layak pakai.

Tabel 7: Bantuan alat kesehatan CSR BPI sejak 2013

Tahun/Paket

Total2013 2015 2016 2017 2018

24 47 60 69 83 283

42

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 44: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Pemanfaatan alat kesehatan di Posyandu Beji Pemanfaatan alat kesehatan di Posyandu Ponowareng

Kegiatan serah terima bantuan alat kesehatan kepada perwakilan Posyandu Peserta kegiatan serah terima bantuan alat kesehatan di Beji

2. Penguatan Kelembagaan Kesehatan Desa (Bima Sembada)

Untuk pelaksanaan program ini, PT BPI menjalin kemitraan dengan Perkumpulan Keluarga Berencana Indoensia (PKBI) Jawa Tengah.

Bima Sembada singkatan dari Bersih, Makmur, Sehat, Masyarakat Berdaya. Program ini merupakan gerakan penguatan kesehatan berbasis desa yang berfokus pada penguatan kader kesehatan dan revitalisasi Forum Kesehatan Desa (FKD) melalui kegiatan peningkatan kapasitas dan pendampingan program jambanisasi (ODF) dan Sistem Pengelolaan Air Limbah (SPAL), Tanaman Obat Keluarga (TOGA), serta penghijauan.

FKD adalah program pemerintah dengan tujuan mengembangkan kepedulian dan kesiapsiagaan masyarakat desa dalam mecegah dan mengatasi masalah kesehatan, bencana dan kegawatdaruratan kesehatan secara mandiri untuk mewujudkan desa sehat.

Desa-desa di sekitar perusahaan telah memiliki FKD. Melalui program bersama PKBI ini, perusahaan membantu meningkatkan kapasitasnya agar FKD yang telah ada di desa dapat berkembang kemampuan mewujudkan tujuan keberadaannya.

Berikut adalah rangkaian kegiatan yang dilaksanakan dalam program Bima Sembada:

Gambar 28: Rangkaian kegiatan program Bima Sembada

• STAKEHOLDER MEETING

• DISKUSI PROGRAM DI TINGKAT KECAMATAN

• WORKSHOP FORUM KESEHATAN DESA (FKD)

• PENINGKATAN KAPASITAS KADER & FKD

• PENDAMPINGAN KEGIATAN FKD

• PENDAMPINGAN PENYUSUNAN PROGRAM KERJA TAHUNAN 14 FKD

• 14 FKD MEMILIKI PROGRAM KERJA TAHUNAN

• PENYUSUNAN PERATURAN DESA TENTANG (DESA SIAGA AKTIF)

43

Page 45: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

PT BPI secara konsisten melaksanakan kegiatan peningkatan kapasitas sejak 2013, berikut adalah kegiatan peningkatan kapasitas bagi tenaga kesehatan, kader, dan FKD selama tahun 2018:

Tabel 8: Kegiatan peningkatan kapasitas tahun 2018

No Pelatihan Peserta

1 Program Indonesia Sehat 529

2 Gizi Bayi dan Ibu Hamil-Hargizi 444

3 Penyakit Tidak Menular-Germas 526

4 TBC - Hari TB Sedunia 427

5 Lansia Sehat- Hari Lansia 415

6 KB - Harganas 562

7 BERLIAN - Hari Anak Nasional 649

8 Pentingnya ASI- Pekan Asi Sedunia 466

9 Sehat Jiwa -Hari kesehatan jiwa 510

10 Infeksi Menular Seksual- HAS 562

11 Sehat Lingkungan 448

12 Hari Kesehatan Nasional 545

13 Pelatihan Tematik bagi Kader Kesehatan Desa dan Bidan 862

Total 6.945

Gambar 29: Peserta pelatihan kesehatan lingkungan dari tahun ke tahun

2012-2015 2016 2017 2018

251249

792

6.945

1.000

2.000

3.000

5.000

4.000

6.000

7.000

-

Penyuluhan tematik Workshop FKD di Bakalan

44

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 46: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Workshop FKD di Juragan Workshop FKD di Kedungsegog

Workshop FKD di Beji Pelatihan bagi tenaga kesehatan

Pelatihan mobilisasi sumber daya Pelatihan manajemen organisasi FKD

Pelatihan Posyandu Berdaya Study Banding 14 FKD ke FKD Pesalakan Bandar

Kegiatan Forum Kesehatan Desa (FKD)Kegiatan revitalisasi FKD dilaksanakan di 14 desa terdampak. Kegiatan revitalisasi meliputi penyesuaian pengurus, penerbitan SK dari Kepala Desa, aneka workshop peningkatan kapasitas, dan penyusunan rencana kerja.

45

Page 47: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

3. Dukungan Peningkatan Kesehatan Lingkungan

a. Kampanye Stop BABSProgram ini dilaksanakan untuk mendukung program pemerintah agar tidak ada lagi desa yang warganya masih buang air besar sembarangan (BABS). Sejak 2016 hingga 2018, BPI telah mendukung 4 dari 14 desa di sekitar perusahaan mencapai status Desa bebas ODF.

Distribusi toilet kepada penerima manfaat program ODF

Tim verifikasi dari Dinas Kesehatan Batang kepada Desa Ponowareng

Sertifikat Desa ODF kepada Ponowareng dari Pemerintah Kabupaten Batang

b. Pembuatan Saluran Pembuangan Air Limbah (SPAL)Program STBM (Sanitasi Total Berbasis Masyarakat) melalui pembuatan SPAL (Saluran Pembuangan Air Limbah) dimaksudkan untuk menanggulangi dan mengurangi pencemaran lingkungan yang disebabkan oleh air seperti air permukaan (sungai) dan air tanah (sumur gali/pompa) yang terkontaminasi karena tidak adanya saluran khusus pembuangan. Tahun 2017 sebagai langkah awal pembuatan SPAL dilaksanakan di desa Kenconorejo dan Simbangjati.

Penyerahan bantuan material SPAL Pembuatan SPAL oleh salah satu penerima manfaat (Kenconorejo)

46

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 48: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

c. Pembuatan Demplot Tanaman Obat Keluarga (TOGA)Salah satu pendukung terwujudnya keluarga sehat yaitu dengan tersedianya apotek hidup atau TOGA di sekitar rumah. Diawali tahun 2017, FKD melaksanakan program pembuatan demplot dan penanaman tanaman obat keluarga (TOGA) seperti: jahe, serai, kunyit, kencur, lempuyang, dan lainnya.

Penanaman tanaman obat keluarga (Wonokerso) Perawatan tanaman obat keluarga (Ponowareng)

d. PenghijauanKegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan dalam mewujudkan desa siaga aktif, 14 FKD sekitar perusahaan telah melakukan gerakan penghijauan melalui kegiatan penanaman di sepanjang jalan desa.

Program penghijauan di Beji Program penghijauan di Simbangjati

C. PROGRAM DUKUNGAN PENINGKATAN KUALITAS PENDIDIKAN

Program CSR pendidikan dilaksanakan sejak tahun 2013 dimulai dengan kegiatan bantuan Alat Peraga Edukatif (APE), program beasiswa, dukungan perbaikan infrastruktur sekolah, dsb. Kemudian, sejak 2015 program CSR pendidikan dilaksanakan melalui rangkaian kegiatan yang terstruktur dan dilaksanakan dengan mitra implementasi.

1. Dukungan Program Sekolah AdiwiyataGuna mendukung program pemerintah, 9 sekolah di sekitar PLTU diberi kesempatan untuk memperoleh predikat sekolah Adiwiyata.

Program Sekolah Adiwiyata bertujuan untuk mewujudkan warga sekolah yang bertanggung jawab dalam upaya perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup melalui tata kelola sekolah yang baik untuk mendukung pembangunan berkelanjutan.

47

Page 49: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Dimulai sejak Oktober 2016, total 9 sekolah yang didampingi program CSR BPI menjadi sekolah Adiwiyata. Berikut adalah 9 Sekolah sekitar perusahaan yang berkesempatan mendapatkan dukungan menjadi sekolah Adiwiyata:

Tabel 9: Daftar sekolah peserta program Adiwiyata

No Nama Sekolah Desa Kecamatan

Penerimaan penghargaan Adiwiyata

2017 2018

Maret Juli September Desember

1 MI Ujungnegoro 02 Ujungnegoro Kandeman Tingkat Kabupaten Tingkat Provinsi Tingkat

Nasional

2 SD Negeri Karanggeneng 02 Karanggeneng Kandeman Tingkat

KabupatenTingkat Provinsi

Menuju Tingkat Nasional

3 SMP Negeri 02 Kandeman Karanggeneng Kandeman Tingkat

KabupatenTingkat Provinsi

4 SD Negeri Kenconorejo 01 Kenconorejo Tulis Tingkat

KabupatenTingkat Provinsi

5 SD Negeri Simbangjati Simbangjati Tulis Tingkat Kabupaten

Tingkat Provinsi

6 SD Negeri Ponowareng Ponowareng Tulis Tingkat Kabupaten

Menuju Tingkat Provinsi

7 SD Negeri Karanggeneng 01 Karanggeneng Kandeman Tingkat

Kabupaten

8 SD Negeri Ujungnegoro 01 Ujungnegoro Kandeman Tingkat

Kabupaten

9 SMP Negeri 02 Tulis Kenconorejo Tulis Tingkat Kabupaten

Program pendampingan menuju sekolah Adiwiyata ini dilaksanakan melalui tahapan kegiatan sebagai berikut:

Gambar 30: Tahapan kegiatan program Adiwiyata sejak tahun 2016

• Sosialisasi Program• Study Banding• Workshop Adiwiyata• Kajian Lingkungan• Workshop Rencana Kerja• Pelatihan Kurikulum

Berbabsis Lingkungan• Pelatihan Pembelajaran Aktif• Workshop Komite Sekolah• Penyusunan Portofolio

Sekolah ke-1

• Teacher Sharing Forum• Kantin Sehat• Peningkatan kapasitas

Sisduling• Kegiatan Ekstra Kelas• Penilaian Internal • Penyusunan Portofolio ke

2 & 3

• Workshop Adiwiyata II• Kajian Lingkungan II• Workshop Rencana Kerja II• Pelatihan Kurikulum Berbasis

Lingkungan II• Pelatihan Pembelajaran Aktif II • Lomba Kantin Sehat• Penilaian Internal • Penyusunan Rencana Kerja

Tahunan • Penyusunan Portofolio

Sekolah I, II & III

TAHUN PERTAMA

2016 2017 2018

TAHUN KEDUA TAHUN KETIGA

48

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 50: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Workshop menuju sekolah Adiwiyata

Workshop daur ulang sampah anorganik bagi guru dan siswa sekolah Adiwiyata

Lomba Majalah Dinding (Mading) antar kelas di Sekolah SMPN 02 Tulis

Lomba melukis kantong bank sampah Lomba membuat poster lingkungan antar sekolah Adiwiyata dalam rangka memperingati hari bumi

Kampanye mengelola sampah anorganik oleh siswa Adiwiyata kepada anak-anak TK Pelatihan mengelola sampah organik bagi guru sekolah Adiwiyata

Kegiatan penghijauan memanfaatkan barang bekas dan kegiatan panen

49

Page 51: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Mengelola sampah anorganik Memeriksa lubang biopori oleh siswa

Pengelolaan sampah organik di MI Ujungnegoro oleh siswa

Kampanye cinta lingkungan dalam rangka peringatan hari kemerdekaan

Pengelolaan kebun sekolah oleh siswa Pengelolaan kebun sekolah

Kunjungan belajar siswa peduli lingkungan dan guru ke lokasi pembanungan PLTU

Dukungan program sekolah Adiwiyata memberikan dampak dan manfaat yang baik bagi penerima program, 9 Sekolah telah mendapatkan penghargaan sebagai sekolah Adiwiyata tingkat kabupaten, tingkat provinsi dan tingkat nasional.

Penghargaan Sekolah Adiwiyata Tingkat Nasional dari Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan kepada MI Ujungnegoro 02 Desa Ujungnegoro

50

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 52: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Penghargaan sekolah Adiwiyata tingkat Provinsi dari Gubernur Jawa Tengahkepada sekolah dampingan program CSR BPI

Penghargaan sekolah Adiwiyata tingkat Kabupaten dari Bupati Batangkepada sekolah dampingan program CSR BPI

Selain mendukung 9 sekolah sekitar perusahaan, program CSR juga mendukung 7 sekolah adiwiyata di Kabupatan untuk meraih predikat sekolah Adiwiyata tingkat berikutnya melalui kegiatan forum pendampingan dan bantuan infrastruktur.

Pendampingan teknis kepada tujuh sekolah lainnya di Kabupaten Batang

Pendampingan teknis kepada tujuh sekolah lainnya di kabupaten Batang (study banding ke SMAN 2 Demak)

2. Program Peningkatan Literasi

Guna meningkatkan minat baca masyarakat serta mendukung visi bupati Batang dalam mewujudkan “Program Desa Pintar”, PT BPI khususnya di lokasi sekitar perusahaan, mengembangkan program literasi melalui Perpustakaan Desa (Perpusdes), Perpustakaan Mini, dan program literasi lainnya.

a. PerpusdesProgram PERPUSERU merupakan program kemitraan dengan Dinas Perpustakaan & Kearsipan (Disperpuska) Batang dan Coca Cola Foundation Indonesia (melalui dana hibah Bill & Melinda Gates Foundation). Program dilaksanakan sejak November 2015 dengan total 15 Perpustakaan Desa (Perpusdes) di sekitar perusahaanProgram Perpusdes bertujuan menjadikan perpustakaan sebagai pusat belajar dan kegiatan masyarakat berbasis teknologi informasi dan komunikasi untuk meningkatkan kualitas hidup masayrakat yang berkelanjutan.

51

Page 53: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Pembentukan Perpusdes hingga dapat melakukan layanan kepada warga sekitar melalui tahapan proses sebagai berikut:

Gambar 31: Tahapan proses pendirian dan pengembangan perpusdes

Sosialisasi OperasionalPelatihan (Komputer & Internet Dasar, dan Strategi Pengembangan Perpustakaan

Mentoring & Monitoring (Formal & Stakeholder Meeting)

Penyediaan Tempat, Komputer, Buku, & Jaringan Internet

Tabel 10: Daftar Perpusdes yang telah terbentuk sejak 2015

No Nama Perpusdes Desa Kecamatan

1 Jendela Ilmu Ujungnegoro Kandeman

2 Miftahul Ilmi Karanggeneng Kandeman

3 Cerdas Kenconorejo Tulis

4 Mentari Ponowareng Tulis

5 Taman Ilmu Tulis Tulis

6 Cerdas Ceria Wonokerso Kandeman

7 Cahaya Pustaka Simbangjati Tulis

8 Sasana Widya Cemerlang Bakalan Kandeman

9 Griya Pustaka Beji Tulis

10 Cemerlang Wringingintung Tulis

11 Gayung Pintar Sembojo Tulis

12 Cahaya Ilmu Juragan Kandeman

13 Gayung Pintar Kedungsegog Tulis

14 Ngudi Ilmu Sengon Subah

15 Berani Pintar Depok Kandeman

Kegiatan team building bagi para pengelola perpustakaan desa (Perpusdes)

Kegiatan serah terima bantuan buku kepada 15 Perpusdes dampingan program CSR BPI

52

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 54: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Kegiatan pojok baca oleh Perpusdes Miftahul Ilmi Desa Karanggeneng

Kursus komputer di Perpudes Kedung Ilmu Desa Kedungsegog

Layanan PerpusdesGuna memberikan layanan operasional kepada warga sekitar, 15 Perpusdes mendapatkan paket bantuan berupa komputer, printer, buku, multimedia, meubelair, dll. Oleh karena itu, layanan minimal yang ada di lokasi masing-masing Perpusdes adalah pemanfaatan buku dan internet.

Berikut adalah data partisipasi warga dalam memanfaatkan layanan di 15 Perpusdes:

Gambar 32: Partisipasi warga dalam pemanfaatan layanan perpusdes di 15 Desa

Kegiatan bercerita & membaca buku di Perpusdes Mentari Desa Ponowareng

Kegiatan pojok baca di Perpusdes Cerdas Ceria Desa Wonokerso

16.48713.693

Pemanfaatan Internet

Pemanfaatan Buku

Partisipasi Warga

53

Page 55: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Kegiatan kursus bahasa inggris di Perpusdes Sasana Widya Cemerlang Desa Bakalan

Kegiatan kursus bahasa inggris di Perpusdes Cerdas Ceria Desa Wonokerso

Kegiatan Pelibatan MasyarakatSelain melayani kegiatan membaca dan pemanfaatan teknologi informasi di lokasi, masing-masing perpusdes secara aktif melakukan promosi dan menyelenggarakan ragam kegiatan yang melibatkan masyarakat di sekitar perpustakaan.

Berikut adalah gambaran kegiatan pelibatan masyarakat yang dilaksanakan di 15 Perpusdes sekitar perusahaan dengan total 366 kegiatan dan melibatkan 21,141 masyarakat yang berpartisipasi:

Gambar 33: Jumlah kegiatan dan peserta pada kegiatan pelibatan masyarakat di 15 Perpusdes

Jumlah Kegiatan Pelibatan Masyarakat

Jumlah Peserta Kegiatan Pelibatan Masyarakat

3249

119

166

Sosial, Buday dan Lingkungan

Ekonomi

Pendidikan

Kesehatan

1.781 2.638 3.41013.312 Sosial, Budaya dan Lingkungan

EkonomiPendidikan

Kesehatan

54

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 56: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Tabel 11: Rekapitulasi kegiatan pelibatan masyarakat

NoNama

PerpusdesDesa

Pelibatan Masyarakat

Pendidikan Ekonomi KesehatanSosial,

Budaya, & Lingkungan

Total

A P A P A P A P A P

1 Sasana Widya Cemerlang Bakalan 48 1.200 4 263 24 3.000 3 78 79 4.541

2 Taman Ilmu Tulis 10 250 3 90 12 780 3 170 28 1.290

3 Cemerlang Wringingintung 10 300 2 142 2 138 2 90 16 670

4 Kedung Ilmu Kedungsegog 10 300 3 90 12 420 2 139 27 949

5 Bahrul Ulum Ujungnegoro 1 15 3 462 12 398 1 65 17 940

6 Ngudi Ilmu Sengon 2 86 1 42 3 132 2 180 8 440

7 Berani Pintar Depok 2 42 2 130 1 34 2 130 7 336

8 Cahaya Ilmu Juragan 2 51 2 60 1 142 1 65 6 318

9 Gayung Pintar Sembojo 6 270 7 245 12 1.140 2 211 27 1.866

10 Griya Pustaka Beji 6 156 7 245 24 2.280 3 192 40 2.873

11 Cahaya Pustaka Simbangjati 4 104 4 430 24 2.280 3 95 35 2.909

12 Cerdas Kenconorejo 6 270 6 210 12 900 3 195 27 1.575

13 Mentari Ponowareng 6 156 3 99 12 396 3 115 24 766

14 Miftahul Ilmi Karanggeneg 2 86 3 132 1 21 6 239

15 Cerdas Ceria Wonokerso 4 124 2 130 12 1.140 1 35 19 1.429

Total 119 3.410 49 2.638 166 13.312 32 1.781 366 21.141

A: Jumlah Aksi P: Jumlah Peserta

Pelatihan komputer & internet di Desa Wringingintung Pelatihan komputer & internet di Desa Sembojo

Lomba mewarnai di Perpusdes Taman Ilmu Desa Tulis Kampanye kesehatan di Perpusdes Cemerlang Desa Wringingintung

55

Page 57: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Pelatihan daur ulang sampah di Perpusdes Cerdas Ceria Desa Wonokerso

Pelatihan membuat kerajinan tangan bagi siswa SDN Ponowareng oleh Perpusdes Mentari Desa Ponowareng

Kursus bahasa inggris di Perpusdes Bahrul Ulum Desa Ujungnegoro

Pelatihan kreasi kain perca di Perpusdes Griya Pustaka Desa Beji

b. Perpustakaan MiniGuna mengembangkan budaya membaca sejak dini dan menambah wawasan bagi siswa-siswi sekolah TPA/TPQ, PT BPI mendirikan 33 perpustakaan mini di 33 Taman Pendidikan Quran (TPQ) di 14 Desa sekitar perusahaan yang sudah beroperasi melayani para siswanya.

Pemanfaatan buku di 33 Perpustakaan mini Madrasah/TPQ

56

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 58: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Tabel 12: Daftar TPA/TPQ sekitar PLTU yang telah tersedia Perpustakaan mini

No Nama Desa ∑ Perpustakaan Mini

1 Ujungnegoro 4

2 Karanggeneng 1

3 Ponowareng 1

4 Wonokerso 2

5 Kenconorejo 4

6 Simbangjati 1

7 Beji 1

8 Tulis 5

9 Wringingintung 3

10 Juragan 4

11 Bakalan 1

12 Sembojo 1

13 Kedungsegog 3

14 Depok 2

 Jumlah 33

Penghargaan dan Apresiasi Terhadap Program Literasi pada tahun 2018

8 perpustakaan desa yang dibantu BPI mendapat penghargaan The Best Village Library di Indonesia 2018

“Honorable Mention” untuk BPI dari Program Perpuseru - Coca Cola Foundation Indonesia 2018

Penghargaan dari pemerintah kepada BPI karena capaian dalam program literasi di Batang

3. Pengembangan sekolahSejak 2013. PT BPI membantu berbagai sarana pendukung di sekolah, alat peraga edukasi, paket komputer, beasiswa dan dukungan renovasi fasilitas sekolah.

57

Page 59: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

D. PROGRAM BANTUAN INFRASTRUKTUR SARANA UMUM

Program infrastruktur dilaksanakan melalui prosedur sebagai berikut:

Gambar 34: Prosedur pelaksanaan program CSR bidang infrastruktur

Proposal Permohonan Bantuan

Pemohon Termasuk Kelompok Sasaran

Survey Lokasi

Penggunaan Dana Bantuan dan Penyusunan Laporan Pertanggungjawaban

Monitoring dan Menerima Laporan Pertanggungjawaban

Layak Bantu

Informasi Nilai/Bentuk Bantuan

Serah Terima Bantuan

Sejak 2012 hingga Desember 2018, PT BPI telah memberikan 279 paket bantuan dengan beragam jenis bantuan infrastruktur sebagai berikut:

Tabel 13: Daftar bantuan infrastuktur sejak 2012

No Program 2012 2013 2014 2015 2016 2017 2018 TOTAL

1 Instalasi Air Bersih dan Sanitasi 4 9 26 39

2 Bantuan Renovasi Sarana Publik Lainnya:

• Masjid / Mushala 6 21 5 10 6 8 7 63

• Renovasi Sarana Kesehatan 2 5 7

• Renovasi Sarana Sekolah 1 11 6 7 41 20 86

• Lain-lain 2 1 4 31 15 31 84

Jumlah 13 44 5 20 49 64 84 279

Distribusi material jamban Penerima manfaat menerima material jamban

58

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 60: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Perkembangan pembangunan toilet Pembuatan Septic tank

Bantuan renovasi masjid At Taqwa Desa Karanggeneng

Bantuan pembangunan pojok baca di Perpusdes Desa Bakalan

Pembuatan tanggul muara Kalisono di Ujungnegoro

Renovasi tempat wudhu di masjid Fathurrohman Desa Ponowareng Dukungan renovasi madrasah Al IkhsanDesa Kenconorejo

Pembuatan tempat sampah sementara di SMP 02 Tulis

Dukungan pembangunan toilet masjiddi desa Ponowareng

59

Page 61: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Kebun halaman belakang sekolahSDN Karanggeneng 02

Green house & kolam ikan MI Ujungnegoro 02

Kebun mini di SMP 02 Tulis Tanaman hidroponik di MI Ujungnegoro 02

Pemasangan paket cuci tangan di 9 sekolah program Adiwiyata

Distribusi bantuan kepada madrasah (TPQ) di Desa Depok

E. PROGRAM DUKUNGAN KEGIATAN SOSIAL, BUDAYA, DAN LINGKUNGAN

1. Penyadartahuan Kebersihan LingkunganDilaksanakan rutin setiap bulan sejak Desember 2015 oleh kelompok kader kesehatan bersama masyarakat. Sebelum aksi bersih, kegiatan didahului dengan penyuluhan kesehatan dari UPTD Puskesmas setempat. Saat ini kegiatan aksi bersih rutin dilaksanakan di 14 desa dengan data sebagai berikut:

Tabel 14: Peserta kegiatan penyadartahuan kebersihan lingkungan

NoNama

Kelompok KaderDesa Kecamatan 2015 2016 2017 2018

1 Arum Sari Ujungnegoro Kandeman 35 440 480 515

2 Dahlia Karanggeneng Kandeman 60 630 495 590

3 Sehat Mandiri Wonokerso Kandeman 45 530 510 595

4 Bahagia Juragan Kandeman 55 480 565

5 Melati Bakalan Kandeman 50 455 608

6 Melati Depok Kandeman 50 505 580

7 Bunga Simbangjati Tulis 45 485 510 570

60

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 62: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

NoNama

Kelompok KaderDesa Kecamatan 2015 2016 2017 2018

8 Asy Syifa Kenconorejo Tulis 50 490 510 590

9 Mekar Jaya Beji Tulis 60 560 590 655

10 Srikandi Tulis Tulis 45 535 485 695

11 Kader Sejahtera Wringin Gintung Tulis 50 490 560 645

12 Bintang Terang Ponowareng Tulis 110 510 590

13 Barokah Sembojo Tulis 115 565 670

14 Makmur Kedungsegog Tulis 115 520 650

Jumlah 390 4.655 7.175 8.518

Gambar 35: Perkembangan peserta kegiatan penyadartahuan kebersihan lingkungan

2015 2016 2017 2018

390

4.655

7.175

8.518

1.000

2.000

3.000

5.000

4.000

6.000

8.000

7.000

9.000

-

Penyuluhan kesehatan sebelum aksi bersih di Tulis Kegiatan aksi bersih di Ponowareng

Kegiatan aksi bersih di Simbangjati Kegiatan aksi bersih di Wringingintung

61

Page 63: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Kegiatan aksi bersih di Bakalan Kegiatan aksi bersih di Depok

Kegiatan aksi bersih di Juragan Kegiatan aksi bersih di Kedungsegog

2. Restorasi Ekosistem

a. PenghijauanPT BPI telah melaksanakan berbagai kegiatan penghijauan dengan melibatkan warga sekitar berupa kegiatan reforestasi di lahan perusahaan seluas 5,03 Ha, rehabilitasi mangrove, penanaman tanaman peneduh di sepanjang jalan Sigandu-Ujungnegoro, dan penanaman di sebagian batas pagar area PLTU.

Hasil kegiatan penghijauan di area proyek PLTU

Reforestasi di area proyek – tahap ke-2

Serah terima simbolis kegiatan penanaman pada kegiatan pencanangan program penghijauan

Penanaman secara simbolis oleh CEO BPIbeserta siswa sekolah Adiwiyata

62

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 64: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Kegiatan pencanangan program penghijauan Perencanaan penanaman bersama KUB

b. Restorasi Ekosistem PantaiProgram Pengurangan Resiko Bencana Berbasis Masyarakat (PERTAMA) merupakan program inisiatif dari Palang Merah Amerika dan USAID yang dilaksanakan di Batang sejak tahun 2016. Program ini merupakan program peningkatan kapasitas bagi masyarakat melalui pembentukan relawan Siaga Bencana Berbasis Masyarakat (SIBAT).

Sejak tahun 2017 PT BPI bekerjasama dengan PMI Batang telah mereplikasi program ini di dua desa yaitu desa Ujungnegoro dan desa Kedungsegog dukuh Roban Barat. Rangkaian kegiatan program ini terdiri dari restorasi tanaman pesisir melalui penanaman mangrove dan tanaman pantai.

Pelatihan Siaga Bencana Berbasis Masyarakat (SIBAT) Pelatihan pengelolaan pantai terpadu

Pembibitan mangrove & tanaman pantai Pembibitan mangrove & tanaman pantai

Pertemuan rutin di Sibat Roban Penanaman pohon cemara di pantai Roban

63

Page 65: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

PMI memberikan penghargaan kepada PT BPI atas kontribusinya terhadap program nasional Pengurangan Resiko Bencana Berbasis Masyarakat (PERTAMA).

c. Rumah Ikan

Rumah ikan merupakan habitat buatan yang dipasang di bawah air dengan tujuan untuk memulihkan daerah penangkapan yang kurang produktif sehingga diharapkan dapat meningkatkan produksi perikanan dan dimanfaatkan secara berkelanjutan oleh nelayan. Melalui pemasangan rumah ikan, ikan-ikan kecil/ anakan dapat terhindar dari jaring nelayan karena berlindung di dalam celah-celah rumah ikan sedangkan ikan-ikan besar/ ukuran konsumsi

yang berada di sekitar areal rumah ikan dan dapat ditangkap oleh nelayan.Tujuan yang ingin dicapai dengan pemasangan rumah ikan secara umum adalah :• Menciptakan daerah penagkapan ikan bagi

nelayan.• Meningkatkan hasil produksi perikanan

khususnya dari penangkapan ikan dengan alat tangkap yang ramah lingkungan.

• Meningkatkan pendapatan para nelayan.• Melestarikan sumber daya ikan.

Sosialisasi rencana pembuatan dan pemasangan rumah ikan

Sosialisasi pembuatan dan pemasangan rumah ikan

64

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 66: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Untuk menentukan jenis rumah ikan yang sesuai dan lokasi pasti pemasangan rumah ikan, PT BPI bekerjasama dengan konsultan dan Balai Besar Penangkapan Ikan (BBPI) Semarang yang memiliki pengalaman di bidang perikanan di seluruh Indonesia. Survei kedalaman, kualitas air, dan sedimen dilakukan di 3 lokasi yang telah ditentukan untuk memastikan kesesuaian jenis rumah ikan yang dipasang.

Pengangkutan partisi plastik ke lokasi Pengecoran pemberat

Perakitan rumah ikan Rumah ikan partisi plastik siap dipasang

Pengangkutan rumah ikan ke perahu Pemasangan rumah ikan

Rumah ikan yang dipasang di area A – Cumi-cumi telah melatakan telurnya di rumah ikan Beberapa ikan & biota laut yang dapat ditemukan di rumah ikan

Di tahun 2018, BPI bekerjasama dengan Dinas Kelautan & Perikanan Provinsi Jawa Tengah melanjutkan pemasangan terumbu karang buatan di kawasan konservasi Ujungnegoro. Per Oktober 2018, BPI & pemerintah Provinsi telah memasang 48 unit terumbu karang buatan di laut Ujungnegoro.

Sejak 2016 hingga 2018 BPI telah memasang 100 rumah ikan di area A (dekat Roban) & 40 terumbu karang buatan di sekitar karang Kretek & karang Maeso.

65

Page 67: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Konstruksi terumbu karang buatan

Pemasangan terumbu karang buatan

Pemasangan rumah ikan dan terumbu karang buatan

3. Manajemen Sampah

Pengelolaan sampah, baik organik dan terutama sampah anorganik di tingkat desa merupakan program yang sangat penting karena seiring dengan perkembangan gaya hidup, semakin hari sampah yang diproduksi masyarakat kian meningkat. Karena itu, BPI mengembangkan program bank sampah di 14 Desa sekitar BPI sebagai salah satu solusi pengelolaan sampah di masyarakat.

Pendirian 14 Bank Sampah Desa telah melalui tahapan proses yang dilaksanakan bersama Dinas Lingkungan Hidup (DLH) dan Tim Forum Komunikasi Bank Sampah Kabupaten Batang (FKBS) melalui tahapan sebagai berikut:

Gambar 36: Tahapan proses pendirian bank sampah di 14 Desa

• Pra Sosialisasi• SK Pendirian Bank

Sampah

• Sosialisasi Pengelolaan Sampah Desa

• Pelatihan Teknik Pengelolaan Bank Sampah

• Kunjungan & Praktik Pengelolaan Bank Sampah

• Penimbangan Perdana• Layanan Rutin di 8 Desa

• Sosialisasi, pelatihan teknis, sampai penimbangan perdana di 6 desa lainnya

• Layanan rutin di 14 Desa• Pengelolaan Sampah Organik

Rumah Tangga di 2 Desa • Pemanfaatan kompos di 2

Desa• Kampanye Pengelolaan

Sampah

• Layanan rutin di 14 Desa• Pengelolaan Sampah Organik

Rumah Tangga di 4 Desa • Pemanfaatan Kompos

Organik di 4 Desa• Forum Komunikasi 14 Bank

Sampah Desa (FKBSD)

2015 2016 2017 2018

66

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 68: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

a. Layanan Penimbangan RutinHingga 31 Desember 2018, 14 Bank Sampah Desa secara rutin melakukan layanan penimbangan dengan hasil sebagai berikut:

Tabel 15: Perkembangan hasil kegiatan operasional di 14 bank sampah

No BANK SAMPAH DESATOTAL

ANGGOTA

TOTAL SAMPAH

Rp Kg

1 Asy-Syifaa Kenconorejo 79 3.219.150 4.082,2

2 Bersih Berseri Beji 158 5.545.547 8.400,9

3 Resik Apik Karanggeneng 77 3.190.904 3.352,3

4 Bendosari Ujungnegoro 105 2.432.272 3.910,0

5 Bina Bersih Wonokerso 68 1.675.703 2.200,3

6 Resik Asri Simbangjati 95 7.317.230 6.711,1

7 Sejahtera Wringingintung 174 5.632.950 7.328,7

8 Tulis Asri Tulis 140 3.820.602 5.468,7

9 Berkah Jaya Depok 98 3.253.617 4.198,22

10 Bersih Makmur Juragan 69 2.064.064 2.077,1

11 Bakalan Berseri Bakalan 83 2.481.632 3.438,3

12 Bersih Bersinar Ponowareng 84 3.342.860 3.331,3

13 Segog Bersinar Kedungsegog 90 4.966.521 5.886,40

14 Bersih Sehat Sembojo 89 1.905.820 3.664,48

Total 1.409 50,848,872 64.050

Perkembangan hasil kegiatan penimbangan rutin di 14 bank sampah per 31 Desember 2018:

Gambar 37: Perkembangan hasil penimbangan sampah (Kg)

2016 2017 2018

9,601

32,875

64,050

67

Page 69: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Gambar 38: Perkembangan hasil penimbangan sampah (Rp)

2016 2017 2018

8.369.345

27.250.603

50.848.872

Gambar 39: Perkembangan hasil penimbangan sampah (Orang)

2016 2017 2018

482

1.101

1.409

Kegiatan penimbangan di bank sampahDesa Kedungsegog

Kegiatan penimbangan di bank sampah Desa Depok

Kegiatan penimbangan di bank sampah Desa Beji

Penganggkutan sampah hasil penimbangan bank sampah oleh FKBS (off taker)

68

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 70: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Pembagian tabungan bank sampah tahunan kepada nasabah

Rapat evaluasi rutin forum komunikasi 14 bank sampah Desa (FKBSD)

b. Pengelolaan Sampah Organik Tingkat Rumah TanggaSelain pengelolaan sampah non-organik, BPI bermitra dengan FKBS memprakarsai proyek percontohan pengelolaan sampah organik skala rumah tangga di 4 dari 14 bank sampah desa. Proyek ini mengembangkan pupuk organik/kompos dari limbah rumah tangga melalui fermentasi komposter anaerob yaitu di Simbangjati, Kenconorejo, Sembojo dan Kedungsegog.

Sosialisai pengelolaan sampah organik skala rumah tangga di Simbangjati

Sosialisai pengelolaan sampah organik skala rumah tangga di Sembojo

Distribusi bantuan komposter Distribusi bantuan komposter

69

Page 71: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Pelatihan pengelolaan sampah organik skala rumah tangga di Kedungsegog

Pelatihan pengelolaan sampah organik skala rumah tangga di Sembojo

Panen pupuk kompos cair & padat dari komposter Panen pupuk kompos cair & padat dari komposter

c. Pembuatan Demplot Pemanfaatan Kompos

Demo plot (Demplot) pemanfaatan pupuk kompos di Kenconorejo Demo plot (Demplot) pemanfaatan pupuk kompos di Kedungsegog

4. Program Sosial

a. Kegiatan Santunan SosialBPI mendukung program santunan sosial kepada kelompok warga rentan bekerjasama dengan mitra lokal yakni 3 Koperasi dan 5 kelompok kader kesehatan di 8 Desa sekitar lokasi PLTU.

Program yang mencakup kelompok warga rentan ini dilaksanakan dalam rangka memenuhi hasil penilaian analisa dampak lingkungan dan sosial (dokumen Environmental and Social Impact Assessment (ESIA)) bahwa di sekitar perusahaan terdapat warga yang teridentifikasi hidup dalam kemiskinan ekstrem seperti: tidak memiliki kerabat dekat, lanjut usia dengan tanpa kapasitas untuk menghasilkan pendapatan/bergantung pada sumbangan sosial dari sekitarnya, cacat fisik dll.

Saat ini terdapat 119 warga rentan yang diidentifikasi melalui berbagai sumber. Program ini menyediakan bahan makanan pokok dan pemeriksaan kesehatan setiap bulan sejak Oktober 2016.

70

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 72: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Gambar 40: Pola kemitraan program santunan sosial

Berikut adalah data penerima manfaat pada program santunan sosial:

Tabel 16: Data penerima manfaat program santunan sosial

No Desa Usia ∑ Warga

1 Beji 50-80 15

2 Kenconorejo 57-90 19

3 Simbangjati 42-75 2

4 Tulis 55-80 11

5 Wonokerso 65-90 15

6 Ujungnegoro 42-118 19

7 Karanggeneng 63-90 27

8 Ponowareng 61-80 11

Jumlah 119

Penyerahan bantuan bagi warga rentanoleh KSP Ponowareng

Penyerahan bantuan bagi warga rentanoleh KSP Ujungnegoro

71

Page 73: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Penyerahan bantuan bagi warga rentanoleh KSP Karanggeneng

Penyerahan bantuan bagi warga rentanoleh kader kesehatan Tulis

b. Kegiatan Donor DarahKegiatan donor darah merupakan salah satu komitmen PT BPI untuk terlibat dalam kegiatan-kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat. Kegiatan ini kerjasama antara PT BPI dengan PMI Batang juga dilaksanakan melalui mitra implementasi yaitu Perpustakaan desa.

Kegiatan Donor Darah PT BPIKegiatan ini dalam rangka memperingati bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional pada 6 Februari 2018 dengan melibatkan karyawan dan mitra perusahaan sebagai peserta donor darah.

Tabel 17: Peserta kegiatan donor darah

Peserta Donor Darah

∑ Peserta

2017 2018

Pendaftar Pendonor Pendaftar Pendonor

Karyawan (A5) - Kenconorejo

290 190 241 190Karyawan PT BPI

Kontraktor PT BPI

Pemeriksaan kesehatan kepada peserta donor

Kegiatan donor darah

72

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 74: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Kegiatan Donor Darah Mitra ImplementasiKegiatan dilaksanakan oleh 8 dari 15 Perpustakaan desa binaan PT BPI, hal ini merupakan serangkaian kegiatan pelaksanaan program kerja Perpustakan desa periode 2018.

Tabel 18: Daftar Perpusdes yang melaksanakan aksi donor darah tahun 2017-2018

No Nama Perpusdes Desa Kecamatan∑ Peserta

2017 2018

1 Jendela Ilmu Ujungnegoro Kandeman 45 13

2 Cerdas Kenconorejo Tulis 30 40

3 Mentari Ponowareng Tulis 80 30

4 Taman Ilmu Tulis Tulis 123 97

5 Griya Pustaka Beji Tulis 83 32

6 Cemerlang Wringingintung Tulis 30 28

7 Cahaya Ilmu Juragan Kandeman 21

8 Gayung Pintar Sembojo Tulis 50 32

9 Cerdas Ceria Wonokerso Kandeman 34

Jumlah 470 306

Pemeriksaan kesehatan (Ponowareng) Penyerahan souvenir kepada pendonor (Tulis)

Kegiatan donor darah (Sembojo) Kegiatan donor darah (Ujungnegoro)

73

Page 75: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia74

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 76: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

A. Livelihood Restoration Plan

• Livelihood Restoration Plan Monitoring dilakukan untuk mengukur perubahan mata pencaharian masyarakat terdampak khususnya para petani penggarap, buruh tani, dan pemilik lahan sebagai masyarakat yang terkena dampak proyek secara langsung.

• Pemantauan ini dilakukan oleh Pusat Studi Lingkungan Hidup Universitas Gadjah Mada.

• Pemantauan menggunakan metode sampling acak bertingkat melalui kuesioner dan wawancara mendalam kepada 287 responden pada pertengahan 2018.

05MONITORING DAN EVALUASI

Gambar 41: Indeks Sustainable Livelihood berdasarkan desa & responden

Ujungnegoro Village

Karanggeneng Village

Ponowaneng Village

2

2.208

22.197

22.185

0,5

1

1,5

2,5

2

0

2012 2018

LO TF DF

2

2.192

22.188

22.210

0,5

1

1,5

2,5

2

0

2012 2018

75

Page 77: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

• Indeks Sustainable Livelihood (SL) masyarakat di 3 desa terdampak secara umum meningkat dibandingkan dengan indeks SL mereka sebelum adanya proyek (2012).

• Menunjukkan bahwa program LRP yang dilaksanakan oleh BPI dapat memulihkan mata pencaharian mereka sebelum adanya proyek serta adanya peningkatan meskipun tidak signifikan.

• Gambar 1 menunjukkan bahwa masyarakat terdampak di desa Ujungnegoro (UN) memiliki indeks SL tertinggi.

• UN terletak paling dekat dengan proyek, sehingga mereka memiliki banyak peluang bisnis seperti jasa laundry, kos-kosan dan kantin yang dapat meningkatkan pendapatan penduduk desa. Beberapa responden memanfaatkan peluang ini untuk meningkatkan SL mereka.

• Gambar 2 menunjukkan bahwa dalam indeks SL DF mengalami perubahan paling signifikan.• Jumlah DF yang bergabung dalam KUB dan menerima bantuan (bagi kelompok warga rentan) dari BPI lebih

tinggi daripada kelompok lain. Mereka juga mengatakan bahwa program dari BPI cukup untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari mereka. DF juga memiliki berbagai jenis pekerjaan di samping petani seperti pedagang, tukang batu, tukang kayu dan lainnya. Selain itu, beberapa anggota keluarga TF atau DF juga bekerja di lokasi proyek.

Gambar 42: Indeks Sustainable Livelihood dari warga terdampak di 3 Desa

SL Index Change of PAPa in 3 Villages

UN KG PW

2.181 2.1672.227

2.211

2 2 2

2.2262.194

2.2332.199 2.133

0,500

1,000

1,500

2,500

2,000

0,000

LO TFDF 2012

Di Desa Ujungnegoro, TF memiliki peningkatan tertinggi.Sebagian besar TF di UN telah mengubah mata pencaharian mereka, misalnya, beberapa dari mereka menjadi pedagang atau bekerja di Proyek. Selain itu, mereka juga mengolah tanah lainnya, sehingga mereka memiliki 2 atau lebih sumber pendapatan.

Di Desa Karanggeneng DF memiliki peningkatan indeks SL tertinggi.Sebagian besar DF di Karanggeneng memiliki sumber pendapatan lain selain pertanian, seperti perdagangan dan pekerjaan lepas harian. Selain itu, peningkatan jumlah anggota keluarga DF yang bekerja juga berkontribusi pada peningkatan Indeks SL mereka.

Di desa Ponowareng, LO memiliki peningkatan tertinggi dalam jumlah indeks.LO yang mendapatkan kompensasi penjualan tanah, mereka menggunakan uangnya untuk berbagai hal yang dapat meningkatkan indeks SL mereka seperti, memperbaiki rumah, membeli tanah atau membuka usaha yang dapat meningkatkan pendapatan mereka. Selain itu, sebagian besar TF dan DF di desa Ponowareng tidak mengubah mata pencaharian mereka (tetap bekerja sebagai petani).

76

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 78: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

B. Survey Monitoring Amdal (RKL-RPL)

• Dalam rangka mengetahui efektivitas pengelolaan lingkungan yang telah dilaksanakan, BPI secara rutin melakukan kegiatan pemantauan pelaksanaan Rencana Pengelolaan Lingkungan-Rencana Pemantauan Lingkungan (RKL-RPL) sebagai wujud pemenuhan laporan pelaksanaan izin lingkungan.

• Kegiatan pemantauan pelaksanaan Izin Lingkungan pada tahun 2018 dilakukan dengan bekerjasama dengan Pusat Penelitian Lingkungan Hidup Universitas Diponegoro

• Khusus pemantauan aspek sosial, ekonomi, dan budaya dilakukan setiap 3 bulan sekali.• Kegiatan pemantauan aspek ini dilakukan dengan cara melakukan wawancara menggunakan kuisioner

dan wawancara mendalam kepada 185 responden dan berbagai tokoh masyarakat.

1. Penilaian Partisipasi Masyarakat Dalam Kegiatan Peningkatan Ketrampilan

Gambar 43: Penilaian partisipasi masyarakat dalam kegiatan peningkatan keterampilan

Penilaian Partisipasi Masyarakat Dalam Kegiatan Peningkatan Keterampilan

Sangat Baik Baik TidakCukup Baik Tidak Tahu

10.80%8.60%

11.90%

33%

35.70%

11.90%

7%

11.90%

33.50%

35.70

11.90%

7%

10.80%

35.10%35.10%

13%

5.40%

10.80%

34.10%

36.80%

5.00 %

10.00 %

15.00 %

30.00 %

25.00 %

40.00%

20.00 %

35.00 %

0,00 %

Q1

Q3

Q2

Q4

Sebagian besar penilaian masyarakat terhadap partisipasi warga dalam kegiatan peningkatan ketrampilan oleh CSR BPI adalah cukup baik-sangat baik. Fasilitasi program wirausaha yang telah dirancang dan dilaksanakan, kualitasnya semakin baik, tidak hanya menekankan kuantitas kegiatan, namun telah mulai ada kegiatan penguatan kualitas sumber daya manusia, dan penguatan kelembagaan. Kesediaan warga untuk berpartisipasi dalam kegiatan peningkatan keterampilan tetap tinggi.

77

Page 79: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

2. Penilaian Terhadap Program Fasilitasi Wirausaha Baru

Gambar 44: Penilaian terhadap program fasilitasi wirausaha baru

Penilaian Terhadap Program Fasilitas Wirausaha Baru

Sangat Baik Baik TidakCukup Baik Tidak Tahu

16.70%

10.00%

6.70%

37%

30.00%

20.00%

6.70%8.30%

31.70%

33.30%

20.00%

6.70% 6.70%

33.30%

33.30%

20.00%

6.70% 6.70%

33.30%33.30%

5.00 %

10.00 %

15.00 %

30.00 %

25.00 %

40.00%

20.00 %

35.00 %

0,00 %

Q1

Q3

Q2

Q4

86% responden menilai bahwa program fasilitasi wirausaha baru yang dilakukan oleh BPI sudah cukup baik-sangat baik.

Penilaian yang tetap positif terhadap program fasilitasi wirausaha baru yang dilakukan oleh BPI terjadi karena usaha lama tetap mampu memanfaatkan potensi usaha baru yang bisa berkembang berkat kehadiran proyek, sementara sebagian usaha baru yang muncul atas binaan pemrakarsa menunjukkan perkembangan dengan kualitas usaha yang semakin baik.

3. Perubahan Pendapatan Usaha

Gambar 45: Perubahan pendapatan usaha

Naik > 50% Naik > 25%-50% SamaNaik < 25% Turun

20.00%

13.30%

0.00%

33%33.10%

20.00%

6.70%

0.00%

28.90%

37.80%

20.00%

6.70%

0.00%

33.30%

37.80%

22.00%

6.70%

0.00%

28.90%

40.00%

5.00 %

10.00 %

15.00 %

30.00 %

25.00 %

40.00%

20.00 %

35.00 %

0,00 %

Q1

Q3

Q2

Q4

78

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 80: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Berdasarkan hasil survei kepada responden terhadap perubahan pendapatan karena usaha menunjukan bahwa tidak ada seorang responden pun yang pendapatannya menurun. Peningkatan pendapatan yang tinggi pada umumnya dialami oleh usaha-usaha kuliner seperti warung makan, toko sembako, toko material, dan jasa kos-kosan.

4. Dampak terhadap Pendapatan Petani Penggarap

Gambar 46: Dampak terhadap pendapatan petani penggarap

Naik > 25% Naik /d 25% Turun s/d 25%Sama Saja Turun > 25%

16.70%

13.30% 10.00%

43%

16.70%16.70%

6.70%

0.00%

53.30%

23.30%

16.70%

3.30%

0.00%

56.70%

23.30%

22.00%

3.30%

0.00%

53.30%

23.30%

5.00 %

10.00 %

15.00 %

30.00 %

25.00 %

40.00%

20.00 %

35.00 %

0,00 %

Q1

Q3

Q2

Q4

Dari hasil survei kepada petani penggarap menunjukan bahwa pembangunan PLTU memberikan dampak positif terhadap pendapatan para petani terdampak. Tidak banyak petani yang mengalami penurunan pendapatan, bahkan beberapa petani menyampaikan terjadi peningkatan pendapatan mereka sebesar 25% dan >25% dari pendapatan sebelumnya. Sementara itu, responden yang menyatakan bahwa pendapatannya menurun berangsur berkurang dari kuartal 1-kuartal 4 tahun 2018.

79

Page 81: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

5. Dampak terhadap Pendapatan Buruh Tani

Gambar 47: Dampak terhadap pendapatan buruh tani

Naik > 25% Naik /d 25% Turun s/d 25%Sama Saja Turun > 25%

0.00%

17.80%15.60%

44.49%

22.20%

0.00%

11.10%

6.60%

53.30%

28.90%

31.10%

2.20%4.40%

8.90%

53.30%

26.70%

2.20%4.40%

8.90%

57.30%

5.00 %

10.00 %

15.00 %

30.00 %

25.00 %

40.00%

20.00 %

35.00 %

0,00 %

Q1

Q3

Q2

Q4

Dari hasil survei kepada buruh tani menunjukan bahwa pembangunan PLTU memberikan dampak positif terhadap pendapatan para petani terdampak. Tidak banyak petani yang mengalami penurunan pendapatan, bahkan beberapa petani menyampaikan terjadi peningkatan pendapatan mereka sebesar 25% dan >25% dari pendapatan sebelumnya. Sementara itu, responden yang menyatakan bahwa pendapatannya menurun berangsur berkurang dari kuartal 1-kuartal 4 tahun 2018.

C. Monitoring Biodiversity

Melindungi dan melestarikan keanekaragaman hayati serta keberlanjutan ekosistem merupakan hal yang mendasar untuk pembangunan berkelanjutan. Beberapa upaya untuk melestarikan keanekaragaman hayati telah dilakukan melalui pelaksanaan program reforestasi di ruang terbuka hijau, penanaman kembali bakau dan vegetasi pantai, serta pembangunan dan pemasangan rumah ikan dan terumbu karang buatan. BPI sadar bahwa pengembangan PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW berdampak pada fauna yang tinggal di wilayah Proyek. Oleh karena itu, untuk memahami efektivitas rencana pengelolaan lingkungan yang dilaksanakan oleh BPI secara khusus untuk melestarikan keanekaragaman hayati, BPI telah melakukan pemantauan keanekaragaman hayati dalam wilayah proyek. Kegiatan ini merupakan program kerjasama antara BPI dan Pecinta Alam Haliaster dari Jurusan Biologi Universitas Diponegoro Semarang selama tahun 2018. Pemantauan keanekaragaman hayati dilakukan di 6 titik pemantauan dan fokuskan untuk memantau keanekaragaman hayati flora, aves, lepidoptera, odonata, dan herpetofauna. Hasil Pemantauan Keanekaragaman Hayati adalah seperti di bawah ini:1. Berdasarkan pengambilan survei selama 5 kali pada 6 lokasi disekitar PLTU Jawa Tengah didapatkan

148 jenis Flora, 86 jenis Aves, 59 jenis Lepidoptera, 25 jenis Odonata, dan 22 jenis Herpetofauna. Bahkan beberapa jenis yang ditemukan memiliki nilai ekologi yang penting seperti misalnya:

80

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 82: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

• Berdasarkan status konservasinya, dari keselurahan jenis yang didata, berdasarkan IUCN Redlist terdapat 2 Flora berstatus Endagered yaitu Angsana (Pterocarpus indicus) dan Mahoni (Swietenia mahagoni), 3 burung berstatus Vulnerable yaitu Bubut Jawa (Centropus nigrorufus), Bangau Sandang-lawe (Ciconia episcopus) dan Kerak Kerbau (Acridotheres javanicus), dan 2 burung berstatus Near Threatened yaitu Cerek Jawa (Charadrius javanicus) dan Perenjak jawa (Prinia familiaris);

• Berdasarkan status perlindungannya, terdapat delapan (8) jenis burung dilindungi menurut Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan No. 92 Tahun 2018 yaitu Sikep madu asia (Pernis ptilorhynchus), Elang tikus (Elanus caeruleus), Elang hitam (Ictinaetus malaiensis), Raja-udang biru (Alcedo coerulescens), Cerek jawa (Charadrius javanicus), Bubut jawa (Centropus nigroforus), Kipasan belang (Rhipidura javanica) dan Ibis roko-roko (Plegadis falciellus). Serta terdapat 1 puspa nasional yaitu Melati Putih (Jasminum sambac);

• Berdasarkan status endemisitasnya, terdapat sembilan (9) burung endemik (Jawa & Bali) yaitu Raja-udang biru (Alcedo coerulescens), Cekakak jawa (Halcyon cyanoventris), Cerek jawa (Charadrius javanicus), Perkutut jawa (Geopelia striata), Bubut jawa (Centropus nigroforus), Cabai jawa (Dicaeum trochileum), Bondol jawa (Lonchura leucogastroides), Perenjak jawa (Prinia familaris) dan Cinenen jawa (Orthotomus sepium).

• Berdasarkan status migrasinya, terdapat tujuh (7) burung migran yaitu Ibis roko-roko (Plegadis falciellus), Kedidi putih (Caladris alba), Trinil pantai (Actitis hypoleucos), Layang-layang api (Hirundo tahitica), Cerek tilil (Charadrius alexandrinus), Cerek pasir besar (Charadrius leschenaultii) dan Sikep-madu asia (Pernis ptilorhynchus).

2. Khusus di dalam area proyek, di area reforestasi ditemukan 55 jenis Flora, 30 jenis Aves, 40 jenis Lepidoptera, 12 jenis Odonata, dan 6 jenis Herpetofauna. Sedangkan di BD3 (muara sungai) ditemukan 28 jenis Flora, 43 jenis Aves, 23 jenis Lepidoptera, 9 jenis Odonata, dan 7 jenis Herpetofauna.

3. Hasil pengamatan menunjukan bahwa kekayaan jenis di dalam area proyek terutama di area BD2 tergolong masih rendah dibandingkan dengan BD1 dan BD5 kecuali untuk jumlah jenis flora dan kupu-kupu. Ini menunjukan bahwa kegiatan penanaman kembali di area BD2 telah mampu memberikan habitat bagi berbagai jenis kupu-kupu, akan tetapi kondisi di BD2 belum begitu dapat mendukung bagi beberapa jenis burung, capung, dan herpetofauna. Hal senada ditunjukan pada area BD3 dimana kekayaan jenis yang ditemukan masih lebih rendah dibandingkan dengan BD4 dan BD-Konservasi.

81

Page 83: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Gambar 48: Jumlah total flora & fauna ditemukan di lokasi proyek

82

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 84: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

Punai Gading/Treron vernans Cerek Jawa/ Charadrius javanicus

Rhyothemis Phyllis/Capung-sambar bercak kuning Tholymis tillarga/ Capung-sambar senja

Macrodiplax cora/ Capung-kembara pantai Danaus Chrisyppus

Hypolimnas misippus Ahaetula prasina

83

Page 85: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia84

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 86: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

No TAHUN TANGGAL JUDUL PENGHARGAAN PEMBERI PENGHARGAAN

1

2016

14-Okt-16 Penghargaan Perusahaan Peduli Lingkungan Terbaik pada Indonesia Best Electricity Award (IBEA) 2016 Majalah SWA dan Listrik Indonesia

2 05-Des-16Sertifikat apresiasi bagi BPI atas dedikasi dan komitmennya pada program pengembangan perpustakaan desa melalui PERPUSERU di Kabupaten Batang

Pemerintah Kabupaten Batang

3

2017

01-Feb-17 “Power Deal of the Year 2016” Project Finance International (PFI)

4 09-Mar-17 Asia Pacific Power Deals Infrastructure Journal Global (IJ Global)

5 14-Mar-17Sertifikat apresiasi bagi BPI atas dedikasi dan komitmennya pada program pengembangan perpustakaan desa melalui PERPUSERU di Kabupaten Batang

Coca Cola Foundation Indonesia (CCFI)

6 05-Apr-17 TOP CSR Improvement 2017 Indonesia CSR community and Business News Magazine7 05-Apr-17 TOP Leader on CSR Commitment 2017 untuk Takashi Irie

8 08-Mei-17Sertifikat apresisasi bagi BPI atas dedikasi dan komitmennya pada peningkatan literasi di Kabupaten Batang

Perpustakaan Nasional Indonesia (Perpusnas)

9 23-Mei-17Penghargaan dari Jawa Pos Radar Kedu – Radar Semarang 2017 untuk Pendidikan dan Pemberdayaan Lingkungan

Jawa Pos Radar Kedu – Radar Semarang

10 02-Jun-17 Penghargaan dari AREA (Asia Responsible Entrepreneurship) untuk kategori pemberdayaan sosial Entreprise Asia

11 28-Jun-17

Asset Asian Awards (Triple A) 2017 for : Power Deal of The Year 2017 Power Deal of The Year - Indonesia 2017 Project Finance Deal of The Year - 2017 PPP Deal of The Year - 2017

Penghargaan dari Asset Asian

12 31-Okt-17 Top 2 Foreign CEO in Energy, Oil & Gas Warta Ekonomi Magazine

13 02-Nov-17 Indonesia CSR Leadership Award 2017 World CSR Day

14 29-Nov-17 Sertifikat apresiasi dari Perkumpulan Keluarga Berencana Indonesia (PKBI) Jawa Tengah

Perkumpulan Keluarga Berencana Indonesia (PKBI) Jawa Tengah

15 30-Nov-17 Sertifikat apresiasi bagi desa Karanggeneng dan Kenconorejo sebagai desa Open Defecation Free (ODF) Pemerintah Kabupaten Batang

16 08-Des-17

Sertifikat apresiasi untuk kontribusi BPI untuk program nasional pada program pengurangan risiko bencana berbasis masyarakat di desa terdampak di sekitar Proyek PLTU Batang

Palang Merah Indonesia

06PENGHARGAAN DAN APRESIASI TERHADAP PROGRAM CSR

85

Page 87: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

No TAHUN TANGGAL JUDUL PENGHARGAAN PEMBERI PENGHARGAAN

17

2018

23-Apr-18 Penghargaan dari Global Good Governance (3G) A 2018 - dengan kategori Pemberdayaan Sosial Cambridge IFA

18 01-Jun-18 Penghargaan dari AREA (Asia Responsible Entrepreneurship) untuk Kategori Promosi Kesehatan Entreprise Asia

19 05-Jul-18 “Honorable Mention” Program Perpuseru - Coca Cola Foundation 2018

Coca Cola Foundation Indonesia (CCFI)

20 04-Agt-18 BPI memenangkan perusahaan yang paling berkomitmen untuk Program Literasi di Batang dari Pemerintah Batang

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Batang Batang Library and Archieve

21 20-Sep-18Sertifikat apresiasi bagi BPI atas dedikasi dan komitmennya dalam pengembangan sekolah adiwiyata di Kabupaten Batang

Pemerintah Kabupaten Batang from Batang Regency Local Government

22 04-Okt-18 TOP CSR 2018 - Program Kesehatan : Program Bima Sembada ( Peringkat 1 )

Indonesia CSR community and Business News Magazine23 04-Okt-18 TOP Leader on CSR Commitment 2018 untuk Takashi Irie

24 06-Okt-18 Sebagai mitra PMI Batang dalam upaya pengurangan resiko bencana wilayah pesisir Kabupaten Batang Palang Merah Indonesia

25 12-Nov-18Piagam pernghargaan bagi BPI sebagai perusahaan peduli program kesehatan dalam rangka hari kesehatan nasional (HKN) ke 54 tahun 2018

Pemerintah Kabupaten Batang

1. Penghargaan dari Global Good Governance (3G) Tahun 2018 – Kategori pemberdayaan masyarakat

Penghargaan diterima pada 23 April 2018 di Hotel Hilton, Kuala Lumpur Malaysia

86

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 88: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

2. Penghargaan dari AREA (Asia Responsible Entrepreneurship) untuk Kategori Promosi Kesehatan

Penghargaan diberikan pada 1 Juni 2018 di Hotel Marriot, Filipina

3. Penghargaan dari Top CSR Award 2018

Pengharagaan diberikan pada 4 Oktober 2018 di Golden Ballroom Hotel Sultan, JakartaBPI menerima 2 penghargaan yaitu Top Leader on CSR Commitment & Progam Kesehatan “Bima Sembada”

4. “Honorable Mention” dari Program Perpuseru - Coca Cola Foundation 2018

Penghargaan diberikan pada 6 Juli 2018 di Hotel Grand Ambarukmo, Yogyakarta

87

Page 89: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

5. Penghargaan dari pemerintahan Batang sebagai perusahaan yang memiliki komitmen dan capaian tinggi dalam program literasi di Batang

Penghargaan diterima pada 4 Agustus 2018 di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Batang

6. Penghargaan dari Bupati atas dedikasi dan komitmen BPI dalam pengembangan sekolah Adiwiyata di Kabupaten Batang

Penghargaan diberikan pada 20 September 2018 di balai pertemuan Dispermades Kabupaten Batang

88

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 90: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

7. Penghargaan dari PMI & Pemerintah Batang atas kontribusi BPI dalam program nasional Siaga Bencana Berbasis Masyarakat (SIBAT) di desa terdampak sekitar proyek PLTU

Penghargaan diberikan pada 6 Oktober 2018 di Desa Sendang, Kecamatan Wonotunggal, Kabupaten Batang

8. Penghargaan dihari kesehatan nasional dari Bupati Batang terhadap Program CSR Bidang Kesehatan

Penghargaan diberikan pada 12 November 2018 di Alun-alun Kabupaten Batang

89

Page 91: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power Indonesia

TERIMAKASIH KEPADA PARA MITRA IMPLEMENTASI PROGRAM CSR BPI

90

LAPORAN PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL TAHUN 2019 | PLTU JAWA TENGAH 2 x 1.000 MW

Page 92: PROGRAM TANGGUNG JAWAB SOSIAL - Bhimasena Power · Gambar 1 Struktur proyek PLTU Jawa Tengah 2 x 1.000 MW 09 Gambar 2 Kabupaten Batang terpilih menjadi lokasi pembangunan PLTU Jawa

PT Bhimasena Power IndonesiaMenara Karya Building29th Floor, Unit F,G,and HH.R Rasuna Said Kav 1-2, Blok X-5Jakarta 12950 South Jakarta, Indonesia

Phone: +6221 8065 9988Fax: +6221 8065 9989Email: [email protected]

Kantor OperasionalJl. Raya Bakalan – Ujungnegoro Km. 5, Desa Ujungnegoro, Kecamatan Kandeman, Kabupaten Batang 51261 - Jawa Tengah, Indonesia

Phone: +62 285 292 5000 Fax : +62 285 292 5001

www.bhimasenapower.co.id