ppt pkmd

Upload: cista-hwardani

Post on 12-Oct-2015

227 views

Category:

Documents


21 download

DESCRIPTION

praktek kerja mandiri puskesmas

TRANSCRIPT

PowerPoint Presentation

OM SWASTYASTU

PRAKTEK KERJA MASYARAKAT DESA (PKMD)DI PUSKESMAS IV DENPASAR SELATAN

oleh:1. Luh Gede Yoni Asta Suri(P07134011007)2. Madya Mas Cista Hwardani(P07134011008)3. Kadek Ayu Chandra Duhita(P07134011015)4. I Wayan Sritama Satya N.(P07134011016)5. I Nyoman Yoga Arimbawa(P07134011038)6. Pande Agus Jordy Sutanaya(P07134011040)

Puskesmas IV Denpasar Selatan ( 2 17 Juni 2014)

LATAR BELAKANGWilayah Kerja Analis KesehatanPeran Analis Kesehatan di MasyarakatPelaksana teknis dalam pelayanan laboratorium kesehatanPenyediaan teksnis operasional laboratorium kesehatanPenyuluhan dalam bidang laboratorium kesehatanTujuan dan ManfaatMemberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk mengembangkan wawasan pengetahuan mahasiswa dalam IPTEK Laboratorium Kesehatan dan menerapkan disiplin ilmu pengetahuan yang telah diperoleh selama kuliah. Meningkatkan pengetahuan mahasiswa, keterampilan, inisiatif dan memiliki etos kerja yang tinggi serta bertanggungawab dalam bekerja di laboratorium kesehatan.Melaksanakan program kesehatan disekitar wilayah Puskesmas IV Denpasar Selatan guna meningkatkan kualitas hidup masyarakat desa.BAB IIRENCANA KEGIATAN PKMDA. Permasalahan Di Puskesmas IV Denpasar SelatanBerdasarkan data Puskesmas IV Denpasar Selatan, penyakit saluran pencernaan dan diare termasuk dalam 10 penyakit yang paling banyak di alami di wilayah Puskesmas IV Denpasar Selatan. Sehingga penting untuk meningkatkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) di masyarakat dimulai dari anak anak hingga dewasa. PHBS dapat dilakukan dengan mencuci tangan dengan baik dan benar.Selain 10 penyakit di atas, permasalahan lain yang terkait pemeriksaan laboratorium di Puskesmas IV Denpasar Selatan yaitu tingginya permintaan pemeriksaan glukosa darah, asam urat dan kolesterol total di laboratorium. Pemeriksaan tersebut banyak dilakukan oleh pasien berusia 45 tahun ke atas. Oleh karena itu perlu dilakukan penyuluhan pada masyarakat tentang pola hidup sehat sehingga dapat meningkatkan kesehatan masyarakat.B. Rencana Kegiatan PKMD1. Dalam Gedunga. Laboratorium1) SasaranMasyarakat yang berkunjung ke Puskesmas IV Denpasar Selatan dan akan melakukan pemeriksaan laboratorium.2) WaktuKegiatan di Laboratorium dilakukan pada hari Senin Sabtu yang dibagi menjadi 2 shift yaitu shift pagi pukul 07.30 13.00 WITA dan shift sore pukul 13.00 18.30 WITA dari tanggal 2 17 Juni 2014.3) Pelaksana KegiatanPelaksana kegiatan di laboratorium diikuti oleh 6 orang mahasiswa Jurusan Analis Kesehatan Poltekkes Denpasar, yang dibagi 3 orang shift pagi dan 3 orang shift sore.2. Luar Gedunga. Penyuluhan PHBS Di TPA dan Sekolah1) SasaranSiswa SD, SMP dan SMA di wilayah kelurahan Pedungan yang bergabung menjadi dokter kecil dan kader kesehatan remaja. Serta penduduk yang tinggal di sekitar Tempat Pembuangan Akhir (TPA).

NOTanggalTempat Pelaksanaan15 Juni 2014Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Suwung26 Juni 2014SDN 5 Pedungan37 Juni 2014SDN 10 Pedungan47 Juni 2014SMP PGRI 4 Denpasar59 Juni 2014SDN 14 Pedungan610 Juni 2014SMP Dharma Wiweka Denpasar710 Juni 2014SMA Dharma Wiweka Denpasar2)Tempat dan Waktu

3) Pelaksana KegiatanPelaksana penyuluhan PHBS merupakan seluruh mahasiswa Jurusan Analis Kesehatan Poltekkes Denpasar yang melakukan PKMD di Puskesmas IV Denpasar Selatan

b. Penyuluhan dan Pemeriksaan Glukosa Darah Pada Lansia1) SasaranSeluruh lansia yang tinggal di Banjar Pitik Kelurahan Pedungan Kecamatan Denpasar Selatan yang berjumlah 45 orang.2)Tempat dan WaktuTempat: Balai Banjar Pitik, Kelurahan Pedungan, Denpasar SelatanWaktu: 08.00 11.003)Pelaksana KegiatanSeluruh mahasiswa Jurusan Analis Kesehatan Poltekkes Denpasar yang melakukan PKMD di Puskesmas IV Denpasar Selatan yang berjumlah 6 orang.

c. Rencana Anggaran BiayaPenyuluhan kesehatan perilaku hidup bersih dan sehat di sekolah

Penyuluhan dan pemeriksaan glukosa darah pada lansia

NoNama BarangJumlahHarga SatuanHarga1Sabun cair2 BotolRp. 8.000Rp. 16.0002Tissue2 KotakRp. 11.000Rp. 22.0003Poster cuci tangan2 LembarRp. 10.000Rp. 20.000Total HargaRp. 58.000NoNama BarangJumlahHarga SatuanHarga1Stick glukosa2 BoxRp. 100.000Rp. 200.0002Blood lanset1 KotakRp. 20.000Rp. 20.0003Brosur50 LembarRp. 2.000Rp. 100.000Total HargaRp. 320.000KEGIATAN DALAM GEDUNG (LABORATORIUM)1. Pengambilan Sampel (Sampling) Darah Vena PasienMasalah :Pasien yang tegang atau takut, sehingga vena colaps dan darah tidak bisa diperoleh.Menentukan area venipuncture sering terjadi masalah, biasanya terjadi pada pasien balita serta anak-anak dan pasien yang gemuk.

Solusi :ketika pasien merasa tegang atau takut, sebaiknya diajak berkomunikasi sehingga pasien merasa nyaman hingga melupakan ketegangannya. Cara mengatasi masalah ini adalah dengan mengencangkan torniquet untuk memperjelas posisi vena dan dilakukan palpasi ulang, apabila masih tidak bisa mahasiswa dapat meminta arahan dari petugas laboratorium dalam menentukan posisi2. Pemeriksaan Darah Lengkap (DL)Masalah :hasil pemeriksaan darah lengkap pasien tidak dapat dikeluarkan apabila perhitungan hasil diff count sebanyak 3 kali serta ada tanda $ pada salah satu parameter hasil pemeriksaan.

Solusi :melakukan pengulangan pemeriksaan yang mungkin disebabkan kurangnya sampel yang masuk alat yang belum terkalibrasi. 3. Pemeriksaan Widal / Widal Test

Masalah :pembacaan hasil 1/80 dengan negatif sangat sulit dibedakan karena gumpalannya terlalu halus.

Solusi :Untuk mengatasi permasalahan ini sebaiknya pembacaan hasil widal test dikonsultasikan juga dengan pembimbing sebelum pengeluaran hasil.4. Pemeriksaan Urine Lengkap (UL)Masalah :pembacaan hasil pemeriksaan urine lengkap pasien bersifat subjektif karena dinilai visual dengan mata, sehingga dimungkinkan kesalahan dalam penginterpretasian hasil dan perbedaan interpretasi hasil dari masing- masing pemeriksa.

Solusi :diperlukan alat dalam membantu dalam penginterpretasian hasil.5. Pemeriksaan Feses Lengkap (FL)

Masalah :kesulitan dalam melakukan pengamatan lapang pandang dengan menggunakan eosin dalam mengamati adanya telur cacing karena warnanya sama dengan warna latar.

Solusi :dibutuhkan reagen lugol yang dapat memberikan warna pada telur cacing jika dibandingkan dengan latar belakang sehingga lebih memudahkan pengamatan.6. Pemeriksaan Asam Urat, Glukosa Darah, dan Kolesterol

Masalah :Alat yang digunakan terkadang mengalami eror sehingga menghambat proses pemeriksaan

Solusi :dimana volume darah yang diteteskan pada strip harus sesuai dengan batas yang tertera pada stripKEGIATAN DI LUAR GEDUNG

Penyuluhan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) di Sekolah dan Tempat Pembuangan Akhir (TPA)

TujuanUntuk memberikan pengetahuan serta wawasan kepada siswa SD, SMP dan SMA serta masyarakat yang bermukim di sekitar TPA mengenai Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dengan cara melakukan cuci tangan dengan baik dan benar menggunakan sabun dan air mengalir.

Masalah :beberapa siswa yang tidak mengikuti penyuluhan dengan baik seperti bercanda dengan teman disebelahnya sehingga pada saat dilakukan praktek cuci tangan siswa tersebut tidak bisamempraktekkan langkah-langkah cuci tangan yang benar.

Solusi :Sebaiknya, disiplin siswa ditingkatkan sehingga proses penyuluhan berjalan lancar dan cara menjelaskan dengan semenarik mungkin

2. Penyuluhan dan Pemeriksaan Glukosa Darah pada Lansia di Br. Pitik, Kelurahan Pedungan, Denpasar Selatan.

Tujuan KegiatanMelakukan pemeriksaan pemeriksaan glukosa darah puasa dan sewaktu secara gratis kepada masyarakat, khusus nya lansia di Banjar Pitik.

Masalah :Jumlah lansia yang datang tidak sesuai dengan target pemeriksaan, dimana target pemeriksaan adalah 50 orang sedangkan lansia yang datang hanya 41 orang.Terbatasnya waktu yang disediakan pihak Puskesmas untuk melakukan pemeriksaan glukosa darah sehingga pemeriksaan menjadi terburu buru.

Solusi :Sebaiknya, program pemeriksaan glukosa darah ini disediakan waktu khusus sehingga penyelenggaraannya lebih maksimal dan masyarakat yang berpartisipasi memperoleh info dan manfaat yang jelas.

Dokumentasi

Gambar Seluruh Ruangan LaboratoriumAlat & Reagen

Gambar Printer dan Alat HematologiGambar Rotator dan Centrifuge

Gambar Alat dan Reagen Pemeriksaan:Gula Darah (kiri)Asam Urat (Tengah)Cholesterol (Kanan)

Gambar Lemari Pendingin atau Kulkas

Gambar Reagen Pemeriksaan Golongan DarahGambar Reagen Pemeriksaan Widal

Reagen Pemeriksaan KehamilanReagen Pemeriksaan HIV

Reagen Pemeriksaan Urine LengkapDokumentasi Kegiatan PKMD

Kegiatan Penyuluhan PHBS di Sekolah

Kegiatan Penyuluhan di TPA Suwung

Kegiatan Penyuluhan dan Pemeriksaan Glukosa Darah di Banjar Pitik, Pedungan Denpasar SelatanKesimpulan Pelaksanaan Praktek Kerja Masyarakat Desa (PKMD) di Puskesmas IV Denpasar Selatan berlangsung selama 2 minggu, dari tanggal 2 Juni 2014 sampai 17 Juni 2014. Pelaksanaan ini terdiri dari 2 pelaksanaan, yaitu pelaksanaan PKMD di dalam gedung dan di luar gedung. Pelaksanaan PKMD dalam gedung dilakukan di laboratorium Puskesmas IV Denpasar Selatan. Pemeriksaan dalam laboratorium ini meliputi :Sampling darah venaPemeriksaan Darah Lengkap (DL)Pemeriksaan kimia (Asam Urat, Glukosa dan Cholesterol) dengan menggunakan stikPemeriksaan Urine Lengkap (UL)Pemeriksaan Feses Lengkap (FL)Immunologi (Widal)

Pelaksanaan PKMD diluar gedung sesuai dengan program yang dilaksanakan oleh Puskesmas dan program dari mahasiswa. Kegiatan yang dilakukan diantaranya:Penyuluhan yang dilakukan bersamaan dengan pemeriksaan glukosa pada lansia di banjar pitik , Kelurahan Pedungan, Kecamatan Denpasar Selatan.penyuluhan di sekolah-sekolah yang berada di Kelurahan Pedungan seperti SDN 5 Pedungan, SDN 10 Pedungan, SDN 14 Pedungan, SMP PGRI 4 Denpasar, SMP & SMA Dharma Wiweka Denpasar. Penyuluhan juga dilakukan pada pemukiman warga disekitar Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Suwung.

SaranBagi Tempat PKMD (Puskesmas IV Denpasar Selatan)Pemeriksaan laboratorium yang ada harus lebih lengkap lagi, adanya ruangan khusus dalam pembuatan sediaan BTA, komunikasi dengan pasien mengenai alur pemeriksaan laboratorium hingga memperoleh hasil harus lebih jelas, dan control alat yang dilakukan secara rutin agar alat dapat beroprasi secara optimal.

Bagi Jurusan Analis Kesehatan Poltekkes DenpasarKerja sama antara Jurusan Analis Kesehatan Poltekkes Denpasar dengan Puskesmas IV Denpasar Selatan dapat terus berjalan dengan baik, sehingga apa yang menjadi tujuan kedua belah pihak dapat terlaksana dan menambahlan program sosial ke masyarakat dengan melibatkan mahasiswa.

SEKIAN DAN TERIMA KASIH