pkmk - kebab ikan euthynnus affinis

22
PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA KEBAB CAPRIO : KEBAB IKAN EUTHYNNUS AFFINIS SEBAGAI ALTERNATIF MAKANAN POKOK SEHAT DAN BERPROTEIN TINGGI YANG MAMPU MENINGKATKAN KECERDASAN BIDANG KEGIATAN : PKM Kewirausahaan Diusulkan Oleh : Larasati Anggraini F24090097 (2009) Suci Ariyanti H24090108 (2009) Lutfhan Hadhi Priambodo H24090009 (2009) Harumi Aini H24090010 (2009) Muhammad Rifqi F24100109 (2010) INSTITUT PERTANIAN BOGOR BOGOR 2010

Upload: sulistyo-pratomo

Post on 29-Nov-2014

1.344 views

Category:

Documents


41 download

DESCRIPTION

 

TRANSCRIPT

Page 1: PKMK - kebab ikan euthynnus affinis

PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA

KEBAB CAPRIO : KEBAB IKAN EUTHYNNUS AFFINIS SEBAGAI

ALTERNATIF MAKANAN POKOK SEHAT DAN BERPROTEIN

TINGGI YANG MAMPU MENINGKATKAN KECERDASAN

BIDANG KEGIATAN :

PKM Kewirausahaan

Diusulkan Oleh :

Larasati Anggraini F24090097 (2009)

Suci Ariyanti H24090108 (2009)

Lutfhan Hadhi Priambodo H24090009 (2009)

Harumi Aini H24090010 (2009)

Muhammad Rifqi F24100109 (2010)

INSTITUT PERTANIAN BOGOR

BOGOR

2010

Page 2: PKMK - kebab ikan euthynnus affinis

ii

LEMBAR PENGESAHAN

PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA

1. Judul Kegiatan : Kebab Caprio : Kebab Ikan Euthynnus

affinis sebagai Alternatif Makanan Pokok

Sehat Dan Berprotein Tinggi yang Mampu

Meningkatkan Kecerdasan

2. Bidang Kegiatan : ( ) PKMP ( √ ) PKMK

( ) PKMT ( ) PKMM

3. Bidang Ilmu : ( ) Kesehatan ( ) Pertanian

( ) MIPA ( ) Teknologi dan Rekayasa

( √ ) Sosial Ekonomi ( ) Humaniora

( ) Pendidikan

4. Ketua Pelaksana

a. Nama Lengkap : Larasati Anggraini

b. NIM : F24090097

c. Jurusan : Ilmu dan Teknologi Pangan

d. Universitas/Institut/Politeknik : Institut Pertanian Bogor

e. Alamat Rumah / No. HP : Jalan Babakan Lebak Kelapa 3 Darmaga

Indah No.4 RT 01/005 / 085714554110

f. Alamat email : [email protected]

5. Anggota Pelaksana Kegiatan : 4 orang

6. Dosen Pendamping

a. Nama Lengkap dan Gelar : Farida Ratna Dewi,SE,MM

b. NIP : 19710307 200501 2 001

c. Alamat Rumah dan No.HP : Perumnas Bantarjati Jl. Wuwung II no.57

Bogor Utara

7. Biaya Kegiatan Total : Rp 9.780.000

a. Dikti : Rp 9.780.000

b. Sumber Lain : -

8. Jangka Waktu Pelaksanaan : 4 Bulan

Mengetahui, Bogor, 21 Oktober 2010

Sekretaris Departemen Ilmu dan

Teknologi Pangan

Ketua Pelaksana Kegiatan

(Dr.Ir. Nurheni Sri Palupi, M.Si) (Larasati Anggraini)

NIP. 19610802 198703 2 002 NRP. F24090097

Wakil Rektor Bidang Akademik

dan Kemahasiswaan

Dosen Pendamping

(Prof. Dr. Ir. Yonny Koesmaryono, MS) (Farida Ratna Dewi,SE,MM)

NIP. 19581228 198503 1 003 NIP. 19710307 200501 2 001

Page 3: PKMK - kebab ikan euthynnus affinis

1

A. JUDUL

Kebab Caprio : Kebab Ikan Euthynnus affinis sebagai Alternatif Makanan Pokok

Sehat Dan Berprotein Tinggi yang Mampu Meningkatkan Kecerdasan

B. LATAR BELAKANG

Manusia membutuhkan makanan untuk memperoleh zat gizi. Zat gizi

terbagi menjadi zat gizi makro (protein, lemak, dan karbohidrat) dan zat gizi

mikro (vitamin dan mineral). Semua zat gizi ini penting dan harus tersedia dalam

jumlah yang sesuai dengan keperluan tubuh. Kebutuhan seseorang akan sejumlah

energi tergantung pada umur, ukuran tubuh dan kegiatan (Gaman dan

Sherrington;1994).

Pola makan yang tidak baik seringkali menyebabkan asupan gizi kedalam

tubuh tidak seimbang. Salah satu unsur gizi yang jumlahnya seringkali kurang

mencukupi kebutuhan adalah protein. Protein ini sangat penting bagi tubuh karena

berfungsi untuk memperbaiki sel tubuh yang rusak, membentuk enzim dan

hormon, dan menghasilkan energi. Protein dapat diperoleh dari makanan nabati

(protein nabati) dan makanan hewani (protein hewani).

Sumber protein hewani antara lain telur, ikan, daging, dan susu. Diantara

sumber-sumber protein hewani tersebut, ikan merupakan sumber protein yang

sangat baik, mudah dicerna, mudah dimasak, cepat matang, rasanya enak, dan dan

harganya relatif murah. Indonesia merupakan negara yang kaya akan hasil

perikanannya. Produksi ikan Indonesia terus mengalami peningkatan tiap

tahunnya. Hal tersebut dapat dilihat pada Grafik 1 dibawah ini :

Grafik 1. Grafik total produksi ikan di Indonesia

(Sumber : BPS dan DKP, 2009)

Page 4: PKMK - kebab ikan euthynnus affinis

2

Berdasarkan grafik 1 diatas, Indonesia merupakan negara yang kaya akan

sumberdaya ikannya. Semakin berkembangnya teknologi penangkapan ikan,

meningkatnya jumlah armada dan alat tangkap nelayan menyebabkan produksi

ikan terus meningkat. Namun hal tersebut sangat berbanding terbalik dengan

tingkat konsumsi ikan per kapita di Indonesia yang masih tergolong rendah bila

dibandingkan dengan negara – negara di wilayah Asia, seperti Malaysia, Jepang,

dan Filipina. Produksi ikan di Indonesia yang sangat tinggi tidak barengi dengan

tingkat konsumsi ikan per kapita negara Indoensia yang masih tergolong rendah.

Grafik 2. Grafik Penyediaan ikan dan konsumsi ikan perkapita

(Sumber: DKP, 2008)

(Sumber : BPS dan DKP, 2009)

Rendahnya tingkat konsumsi ikan per kapita per tahun menunjukkan masih

rendahnya budaya makan ikan. Masyarakat melupakan adanya sumber hewani

yang kaya gizi berasal dari ikan dalam makanan sehari-hari, karena kebanyakan

telah terbiasa mengkonsumsi daging hewan ternak seperti sapi, kerbau, kambing

dan ayam. Selain itu masih rendahnya tingkat pengetahuan gizi ikan, keterampilan

mengolah hasil perikanan, terbatasnya teknologi penangkapan ikan nelayan,

penyajian ikan yang kurang higenis dan menarik juga membuat daya tarik

masyarakat berkurang.

Melihat segi manfaat gizi yang besar, konsumsi ikan perlu ditingkatkan.

Salah satu ikan di Indonesia yang sangat berpotensi untuk terus dikembangkan

adalah jenis Euthynnus affinis atau yang lebih kita kenal sebagai ikan tongkol.

Ikan tongkol mengandung gizi yang baik, yaitu mengandung Omega 3 (EPA dan

DHA) yang berguna dalam proses perkembangan dan meningkatkan kecerdasan,

Magnesium untuk memperkuat tulang dan otot, Zat besi untuk mencegah anemia,

Yodium yang dapat mencegah sakit gondok dan IQ rendah, Seng untuk

Page 5: PKMK - kebab ikan euthynnus affinis

3

meningkatkan kekebalan tubuh dan mempercepat penyembuhan luka dan yang

terakhir adalah Selenium yang mencegah kanker dan mempertahankan elastisitas

jaringan bersama vitamin E sehingga terhindar dari penuaan dini. Ketersediaan

ikan tongkol di Indonesia sangatlah melimpah dan tersebar diseluruh wilayah

Nusantara. Hal tersebut dapat terlihat pada tabel di bawah ini :

Tabel. 1 Produksi Ikan Tongkol di Indonesia

(Sumber : BPS dan DKP, 2009)

Untuk menjawab masalah kurangnya tingkat konsumsi ikan per kapita di

Indonesia, dapat diatasi dengan cara menambah variasi menu ikan. Perubahan

gaya hidup masyarakat Indonesia saat ini yang cenderung menyukai produk

praktis dan siap saji menyebabkan pola konsumsi yang tidak sehat. Pola tersebut

dapat diatasi dengan produk diversifikasi makanan modern dengan menggunakan

bahan dasar berupa daging ikan yang diharapkan mampu meningkatkan minat

masyarakat terhadap konsumsi ikan. Kebab ikan tongkol menjadi pilihan menu

praktis bergizi. Melalui Program Kreativitas Mahasiswa bidang Kewirausahaan

ini kami mengangkat ikan sebagai sumber protein hewani alternatif yang lebih

baik dan terjangkau secara ekonomi.

C. PERUMUSAN MASALAH

Kebutuhan mahasiswa dan civitas akademika akan makanan sehat tidak

dapat dialihkan meskipun kegiatan yang padat terkadang menjadi alasannya.

Kebab Ikan “Caprio” hadir member alternatif menu praktis yang sehat bagi

Provinsi Hasil tangkapan

Sumatera 114.486 ton

Jawa 76.271 ton

Bali-Nusa Tenggara 47.260 ton

Kalimantan 24.636 ton

Sulawesi 195.917 ton

Maluku-Papua 95.813 ton

Page 6: PKMK - kebab ikan euthynnus affinis

4

orang-orang yang memiliki aktivitas tinggi. Masalah-masalah yang mungkin

dihadapi dalam penjualan Kebab Ikan ini antara lain :

1. Mengolah ikan menjadi makanan praktis membutuhkan keahlian

tersendiri

2. Memberikan sesuatu yang berbeda pada produk ini perlu pemikiran

yang matang karena berhadapan dengan selera masyarakat yang

sudah terbentuk.

D. TUJUAN

Tujuan dari pembuatan dan penjualan produk Kebab Ikan “Caprio” ini

adalah :

a. Memberikan variasi pilihan menu makanan praktis yang sehat dan

murah.

b. Menyajikan ikan sebagai alternatif sumber protein hewani yang lebih

ekonomis.

c. Meningkatkan daya jual ikan dengan memvariasikan pengolahannya.

E. LUARAN YANG DIHARAPKAN

Penjualan Kebab Ikan “Caprio” ini akan menghasilkan :

a. Menyajikan variasi menu ikan yang praktis, murah dan sehat.

b. Waralaba makanan yang mudah dijalankan dan menjanjikan bagi

mahasiswa

F. KEGUNAAN PROGRAM

Program ini dapat digunakan sebagai sarana mengasah kemampuan

mahasiswa dalam berwirausaha. Program ini akan melatih dan meningkatkan

kemampuan bersosialisasi dan bekerja sama di dalam tim serta meningkatkan

kemampuan mahasiswa dalam berinteraksi dengan masyarakat luas. Dengan

program ini, masyarakat dapat mengenal sebuah produk Kebab Ikan “Caprio”

yang sehat. Dengan adanya program ini juga dapat membantu meningkatkan

tingkat konsumsi ikan masyarakat.

Page 7: PKMK - kebab ikan euthynnus affinis

5

G. GAMBARAN UMUM RENCANA USAHA

Lingkungan kampus menjadi tempat yang strategis untuk menjalankan

penjualan kebab ikan ini sesuai dengan tujuan memberikan menu makanan praktis

dan sehat bagi civitas akademika yang kegiatannya padat namun tetap

membutuhkan makanan yang sehat. Selain itu lingkungan kampus yang selalu

ramai juga menjanjikan keuntungan dalam penjualan makanan.

Usaha yang akan dijalankan adalah pembuatan dan penjualan kebab ikan

yang kami beri nama Kebab Ikan “Carpio”. Kelebihannya produk kami adalah

membuat kebab yang biasanya diisi oleh daging sapi panggang dengan daging

ikan yang lebih sehat karena rendah lemak dan harga yang lebih murah. Selain itu

kami menyajikan kebab ikan ini dengan variasi rasa yang inovatif antara lain :

1. Fish Curry kebab

2. Tropical Fish kebab

3. Original Fish Kebab

Sasaran utamanya adalah civitas akademika dan masyarakat di sekitar

kampus namun tidak menutup kemungkinan akan lebih luas lagi. Oleh karena itu

kami akan membuka gerai di tempat dan event tertentu yang dihadiri banyak

orang untuk memperluas pasar.

Kami menerima pesanan dalam jumlah banyak dengan harga yang bersaing

untuk memenuhi kebutuhan konsumen kami nantinya. Kebab ikan ini kami kemas

semenarik mungkin sesuai dengan rasa dan ukurannya dan tidak menutup

kemungkinan kami akan menyajikan kemasan edisi khusus untuk event tertentu.

Produksi

Kami akan mengolah daging ikan terlebih dahulu agar pada saat di gerai

proses penyajiannya lebih cepat. Gerai kami akan dilengkapi dengan pemanas

untuk memanggang daging ikan dan roti. Semua bahan untuk produksi kebab ini

segar dan aman dikonsumsi. Untuk daerah produksi Bogor, bahan baku utama

yaitu Ikan sangatlah mudah untuk didapatkan, yaitu di Pasar Anyar yang

merupakan pasar induk

Page 8: PKMK - kebab ikan euthynnus affinis

6

Pemasaran

Kami akan memasarkan produk ini di sekitar kampus IPB Darmaga

menggunakan gerai-gerai yang kami desain menarik dan nyaman. Pada tahap awal

kami akan mengadakan promosi produk dengan cara memberikan sampel dan

memberikan hadiah setiap pembeliannya. Kami juga akan menyebarkan info-info

tentang produk kami dengan media cetak dan internet untuk menarik konsumen.

Inti dari pelayanan kami adalah menyajikan kebab ikan yang sehat, murah dan

berkualitas karena itu kami akan selalu memantau produksi dan pemasaran produk

kami ini.

Kami melihat di kawasan sekitar kampus belum ada penjualan produk

kebab ikan seperti ini sehingga kami melihat adanya peluang yang sangat besar

dalam pelaksanaannya. Walaupun demikian kami tetap akan melakukan cara-cara

terbaik untuk menghadapi persaingan dengan produk-produk lain. Kualitas

produk dan pelayanan akan kamu jaga agar konsumen merasa puas dan kami pun

akan merasakan keuntungannya.

Analisis SWOT

Strengths (S)

1. Makanan cepat saji

yang bergizi

2. Harga produk yang

terjangkau

3. Penguasaaan teknik

produk yang memadai

4. Teknik promosi yang

menarik

Weaknesses (W) 1. Sebelumnya citra

produk mahal

2. Produk masih

sederhana

3. Produk tidak

termasuk

kebutuhan primer

Opportunities (O) 1. Tingginya tingkat

wisatawan Kota

Bogor

2. Peluang pasar yang

baik pada

masyarakat kelas

menengah ke atas

SO 1.Mempromosikan produk

dengan menekankan

aspek makanan cepat saji

yang bergizi

2. Diversifikasi produk

berdasarkan rasa

3. Mengiklankan produk di

berbagai tempat

strategis

OW 1. Bantuan dari mitra

kerja untuk

mengiklankan

Kebab Ikan

“Caprio” dan

memberikan space

artikel komersial

di media cetak

milik mitra kerja

Threats (T) 1. Produk Kebab

daging yang telah

beredar di pasaran

ST 1. Optimalisasi kualitas

produk dan pelayanan

gerai Kebab Ikan

WT 1. Meningkatkan

inovasi produk

2. Strategi promosi

Page 9: PKMK - kebab ikan euthynnus affinis

7

dan cukup dikenal

masyarakat

“Caprio”

2. Menjaga kekonsistenan

produk agar kepercayaan

pelanggan tetap

yang lebih mapan

H. METODE PELAKSANAAN

1. Manajemen Organisasi

Nama Kelompok/Perusahaan : Kebab Ikan “Carpio”

Pimpinan : Larasati Anggraini

Alamat dan Sekretariat : Jl. Babakan Lebak Kelapa 3,

Darmaga Indah No. 4

Babakan Lebak, Darmaga, Bogor

Barat 16610

Gambar 1. Struktur organisasi perusahaan Kebab Ikan “Caprio”

Chief executive officer

Larasati Anggraini

Operational and production manager

Harumi Aini

Financial and administration manager

M. Rifqi

Marketing Manager

Suci Aryani

Research and development manager

Lutfhan Hadhi P.

Page 10: PKMK - kebab ikan euthynnus affinis

8

2. Aspek Teknis

a. Bahan yang digunakan :

Roti kebab

- Tepung terigu

- Garam

- Ragi

- Minyak nabati

- Air es

Filling kebab

- Daging ikan tongkol

- Bawang merah

- Bawang putih

- Ketumbar

- Kunyit

- Jahe

- Santan

- Cabai

- Nanas

- Tomat

- Timun

- Selada

- Mayonnaise

- Saus sambal dan tomat

- Adas manis

- Merica

- Garam

- Minyak nabati

- Plastik gulung

- Kertas makanan

- Kantong plastik

b. Alat yang digunakan :

- Kompor

- Pisau

- Panci

- Penggorengan

- Talenan

- Penghalus bumbu

- Pemanggang

- Spatula

- Kompor

- Mangkuk

- Baskom

Page 11: PKMK - kebab ikan euthynnus affinis

9

a. Proses pembuatan :

- Roti kebab

Filling kebab :

Kapasitas produksi :

Satu kilogram ikan dapat dibuat sekitar 16-17 porsi. Jadi satu bulan

produksi dengan 30 kg ikan akan menghasilkan 500 porsi.

Campur semua

bahan, aduk sampai

membentuk adonan

Fermentasikan

selama 5 menit

Potong-potong

adonan sesuai

ukuran

Pipihkan adonan,

panggang sampai

matang

Fermentasikan

lagi selama 5

menit

Cuci bersih daging

ikan

Tumis dengan bumbu dasar (bawang

merah,bawang putih, merica, adas

wangi, ketumbar, cabai )

Sajikan dengan bahan pelengkap

sesuai rasa. Nanas untuk tropical fish

kebab, saus Curry untuk curry fish

kebab, mayonnaise untuk original

fish kebab

Page 12: PKMK - kebab ikan euthynnus affinis

10

3. Analisa Pasar

1) STP (Segmentation, targetting, Positioning)

Segmentasi pasar dari produk Kebab Ikan “Caprio” ini adalah civitas

akademika IPB khususnya dan Masyarakat kota Bogor umumnya. Target usaha

Kebab Ikan “Caprio” ini adalah masyarakat kelas menengah ke atas. Dalam

Positioning, Kebab Ikan “Caprio” sebagai pilihan utama menu praktis, sehat dan

murah di kota Bogor.

2) Bauran Pemasaran

a. Tempat

Tempat pemasaran yang dipilih untuk produk awal usaha yaitu di lokasi

strategis kampus IPB, dengan membuka gerai berpindah. Potensi pasar di

kalangan civitas akademika dan masyarakat sekitar kampus sangatlah menjanjikan

karena kebutuhan makanan praktis, sehat dan murah baik sebagai menu pokok

maupun cemilan.

Kami juga akan bekerja sama dengan beberapa koperasi Sekolah Menengah

Atas di Kota Bogor untuk ikut menjual produk kami. Selanjutnya jika produk

sudah berada dalam tahap pendewasaan, dalam perkembangannya kami juga akan

bekerja sama dengan berbagai pusat perbelanjaan untuk membuka gerai tambahan

di area Food court.

b. Promosi

Promosi merupakan alat utama dalam pemasaran produk apalagi untuk

sebuah produk baru. Kami menyadari bahwa produk kami ini membutuhkan masa

pengenalan untuk masyarakat sehingga kami menginvestasikan anggaran yang

cukup besar untuk promosi. Hal-hal yang dapat dilakukan untuk mempromosikan

produk kami yaitu:

Page 13: PKMK - kebab ikan euthynnus affinis

11

Pemberian Informasi secara langsung

Pemberian informasi secara langsung dilakukan oleh para

anggota tim ketika melakukan direct selling yakni dari mulut ke

mulut. Awalnya pada kerabat dekat dan kenalan. Dengan begitu,

diharapkan dapat memberi kejelasan produk yang lebih efektif dan

setelah itu, diharapkan konsumen akan dapat menyebarkan

keunggulan produk kami kepada lebih banyak orang.

Pemberian Informasi secara tidak langsung

Pemberian informasi secara tidak langsung dilakukan

dalam beberapa bentuk kegiatan, diantaranya penyebaran brosur

dan leaflet, penempelan poster, pemasangan spanduk, dan

pemasangan X-Banner di setiap counter penjualan produk Kebab

Ikan “Caprio”. Dalam media promosi tersebut, kami akan

memberi gambaran umum dan keunggulan produk Kebab Ikan

“Caprio” dengan nilai kesehatannya. Untuk memudahkan

konsumen, kami membuka sistem pemesanan dengan menyertakan

nomor telepon dan alamat yang dapat dihubungi. Kami juga akan

menyertakan informasi yang jelas mengenai harga produk di dalam

media informasi tersebut.

Melalui sarana teknologi dan informasi

Sarana teknologi dan informasi merupakan media yang

efektif untuk melakukan promosi karena jangkauan penggunanya

yang luas. Kami akan mempromosikan produk ini melalui e-mail,

milis, jejaring sosial dan blog.

c. Produk

Produk ini merupakan pengembangan dari Kebab yang sudah ada di

pasaran. Keunggulan yang dimiliki produk ini adalah mengangkat keunggulan

ikan sebagai sumber protein hewani yang lebih mudah dicerna dan lebih murah.

Page 14: PKMK - kebab ikan euthynnus affinis

12

Sebagai variasi produk, Kebab Ikan “Caprio” kami produksi dalam

beberapa rasa, yaitu :

1. Kebab Ikan rasa Tropical Fruit : Roti kebab dengan isi daging ikan gurih

dipadu dengan potongan buah-buahan

tropis asam yang eksotis

2. Kebab Ikan rasa Curry Sauce : Roti kebab dengan isi daging ikan dan

saus curry kaya rempah dipadu dengan

sayuran segar

3. Kebab Ikan Original : Roti Kebab dipadu dengan daging ikan

gurih, semakin lezat dengan

mayonnaise dan sayuran segar

Hal utama selain variasi produk adalah kemasan produk dan desain gerai.

Logo yang akan kami tampilkan pada produk dan gerai adalah :

Gambar 2. Logo Produk Kebab Ikan “Caprio Gambar 3. Rancangan gerai

Page 15: PKMK - kebab ikan euthynnus affinis

13

I. JADWAL KEGIATAN

Kegiatan PKM ini direncanakan berkangsung selama enam bulan, rencana

pelaksanaan ini tertera pada tabel dibawah ini.

Tabel 2. Rencana Jadwal Pelaksanaan Program

No Rencana

Kegiatan

Bulan ke-1 Bulan ke-2 Bulan ke-3 Bulan ke-4

1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4

1 Penyediaan Alat

dan Bahan

2 Pencarian mitra

usaha

3 Pembuatan media

publikasi

4 Promosi Pra-

Produksi

5 Produksi

6 Promosi dan

Pemasaran

7 Evaluasi Bulanan

8 Laporan Akhir

PKMK

J. RANCANGAN BIAYA

Berikut ini adalah rancangan biaya produksi Kebab Ikan “Carpio” :

No. Komponen Biaya Jumlah Harga Satuan

(Rp)

Harga Total

(Rp)

A Biaya Investasi

1. Kompor Gas satu tungku 2 unit 200.000 400.000

2. Tabung Gas 3kg dan

pengisian (3 kali) 2 unit 150.000 300.000

3. Oven bakar 1 unit 1.500.000 1.500.000

Page 16: PKMK - kebab ikan euthynnus affinis

14

4. Gerai berpindah 1 unit 1.200.000 1.200.000

5. Panci 1 unit 50.000 50.000

6. Penggorengan 2 unit 50.000 100.000

7. Pisau 3 unit 20.000 60.000

8. Spatula 2 unit 10.000 20.000

9. Talenan besar 2 unit 20.000 40.000

10. Botol-botol bumbu 2 set 50.000 100.000

11. Baskom 2 unit 5.000 10.000

12. Mangkuk besar 1 unit 30.000 30.000

13. Blender 1 unit 250.000 250.000

Total Biaya Investasi 3.160.000

No. Komponen Biaya Jumlah Harga Satuan

(Rupiah)

Harga Total

(Rupiah)

B Biaya Produksi (per bulan

produksi)

1. Ikan tongkol 30 kg 22.000 660.000

2. Tepung terigu 50 kg 8.000 400.000

3. Ragi 3 bungkus 5.000 15.000

4. Garam 2 bungkus 5.000 10.000

5. Minyak goreng 5 liter 10.000 50.000

6. Santan kelapa 10 butir 4.000 40.000

7. Cabai merah 2 kg 25.000 50.000

8. Nanas 20 butir 3.000 60.000

9. Tomat 5 kg 7.000 35.000

10. Timun 5 kg 4.000 20.000

11. Selada 5 kg 5.000 25.000

12. Mayonaise 10 liter 20.000 200.000

13. Saus sambal dan tomat 10 liter 10.000 100.000

14. Bawang merah 3kg 30.000 90.000

15. Bawang putih 4kg 30.000 120.000

16. Kunyit dan jahe - 20.000 20.000

17. Merica, ketumbar, dan adas

manis - 30.000 30.000

Total Biaya Produksi 5.775.000

No. Komponen Biaya Jumlah Harga Satuan

(Rupiah)

Harga Total

(Rupiah)

B Biaya Produksi (per bulan

produksi)

1. Kertas makanan 1 rim 25.000 25.000

2. Plastik 5 pack 4.000 20.000

3. Kantong plastic 4 pack 5.000 20.000

4. Gaji pegawai 1 orang 300.000 300.000

5. Transport 2 kali 10.000 20.000

6. Flyer 1 rim 200.000 200.000

7. X-banner 1 unit 200.000 200.000

8. Spanduk 3x1 m 20.000 60.000

Total biaya Operasional 845.000

Page 17: PKMK - kebab ikan euthynnus affinis

15

Total Biaya

- Biaya Produksi (1.925.000 x 3) Rp 5.775.000

- Biaya Operasional Rp 845.000

- Biaya Investasi Rp 3.160.000

Biaya Penyusutan Alat

- Umur teknis : 10 tahun

- Nilai akhir setelah umur ekonomis alat : 10 %

- Biaya penyusutan per tahun : = harga awal-harga akhir

umur ekonomis alat

= 3.160.000 – 316.000

10

= Rp 284.400,-

Harga Pokok Produksi (HPP)

- Biaya Tetap = biaya penyusutan + biaya operasional

= 284.499 + 845.000

= Rp 1.129.400,-

- HPP = biaya tetap + biaya produksi

jumlah produksi

= 1.129.400 + 5.775.000 = Rp 4.603,-

1500

Analisis R/C

- Total biaya produksi Rp 6.904.500

- Total pendapatan (Rp 6000x1500) Rp 9.000.000

- Keuntungan Rp 2.095.500

- R/C = Total Pendapatan/Total Biaya Produksi

= 9.000.000/6.904.500

= Rp 1.303

ROI

- Roi = Laba Usaha x 100% = 2.0095.500 x 100% = 30,3%

Modal produksi 6.904.500

Jangka Waktu Pengembalian Model

= Biaya investasi x masa produksi = 3.160.000 x 1 bulan = 1,508 bulan

Keuntungan 2.095.500

Page 18: PKMK - kebab ikan euthynnus affinis

16

K. LAMPIRAN

Lampiran 1

DAFTAR RIWAYAT HIDUP

Ketua Pelaksana

Nama Lengkap : Larasati Anggraini

NIM : F24090097

Fakultas / Departemen : Fakultas Teknologi Pertanian / Ilmu dan Teknologi

Pangan

Tempat,Tanggal lahir : Jakart, 17 Desember 1990

Alamat Asal : Perumahan TNI AU Waringin Permai, Jalan

Wirajasa Blok Z No. 1 Rt. 10/007, Jakarta Timur

Alamat Bogor : Jalan Babakan Lebak Kelapa 3 Darmaga Indah

No.4 RT 01/005, Bogor Barat 16610

HP : 085714554110

Alamat email : [email protected]

Riwayat Pendidikan

SD Cipinang Melayu 09 Pagi

SMP N 109 Jakarta

SMA N 81 Jakarta

Institut Pertanian Bogor

Pengalaman Organisasi

1. Anggota Komisi II Musyawarah Perwakilan Kelas SMA N 81 Jakarta

(2006 – 2007)

2. Wakil Ketua Musyawarah Perwakilan Kelas SMA N 81 Jakarta ( 2007 -

2008)

Bogor, 21 Oktober 2010

Anggota Pelaksana,

Larasati Anggraini

NRP. F24090097

Anggota Pelaksana

Nama Lengkap : Harumi Aini

NIM : H24090010

Fakultas / Departemen : Fakultas Ekonomi dan Manajemen

Page 19: PKMK - kebab ikan euthynnus affinis

17

Tempat,Tanggal lahir : Jakarta, 24 September 1990

Alamat Asal : Jl. Sutiragen 5 no.4 Indraprasta, Bogor

Alamat Bogor : Jl. Perwira No.42, Dramaga, Bogor

HP : 085715710818

Alamat email : [email protected]

Riwayat Pendidikan

Uni Kindergarten, Gottingen, Jerman

SDIT Ummul Quro, Bogor

SMP Negeri 1 Bogor

SMA Negeri 1 Bogor

Sekolah Indonesia Nederland, Belanda

Institut Pertanian Bogor

Pengalaman Organisasi

1. Vice President of HRD, Company of Export-Import SMAN 1 Bogor,

2007/2008

2. Sekretaris Umum, OSIS SMA Negeri 1 Bogor, 2007/2008

3. Sekretaris Biro Kesekretariatan, BEM TPB IPB, 2009/2010

4. Secretary of External and Competition Division, IPB Debating Community,

2009/2010

Bogor, 21 Oktober 2010

Ketua Pelaksana,

Harumi Aini

NRP. H24090010

Anggota Pelaksana

Nama Lengkap : Lutfhan Hadhi Priambodo

NIM : H24090009

Fakultas / Departemen : Ekonomi dan Manajemen / Manajemen

Tempat,Tanggal lahir : Jakarta, 11 Maret 1991

Alamat Asal : Komp.Bintara Jaya Permai Blok C.301, Bekasi

Alamat Bogor : Jl. Perwira no 47, Dramaga, Bogor

HP : 085693411433

Alamat email : [email protected]

Riwayat Pendidikan

TK Islam Al-Iman, Bekasi Barat

Page 20: PKMK - kebab ikan euthynnus affinis

18

SD Negeri Pondok Kelapa 05 Pagi, Jakarta

SMP Negeri 252 Jakarta

SMA Negeri 81 Jakarta

Institut Pertanian Bogor

Pengalaman Organisasi

1. Anggota Departemen bidang Penelitian dan Pengembangan - SMAN 81

Jakarta (2007-2008)

2. Ketua Majelis - Musyawarah Perwakilan Kelas SMA Negeri 81 Jakarta

(2007-2008)

3. Staf Departemen Budaya, Olahraga dan Seni - Badan Eksekutif Mahasiswa TPB

IPB 2009/2010

4. Koordinator 2009 - Ikatan Alumni SMAN 81 Jakarta (2009 – sekarang)

Bogor, 21 Oktober 2010

Anggota Pelaksana,

Lutfhan Hadhi

NRP. H24090009

Anggota Pelaksana

Nama Lengkap : Suci Ariyanti

NIM : H24090108

Fakultas / Departemen : Fakultas Ekonomi dan Manajemen / Manajemen

Tempat,Tanggal lahir : Jakarta, 25 Maret 1992

Alamat Asal : Jalan Brantas Blok C 62 No.1, Ciputat, Tangerang

Alamat Bogor : Jalan Balebak Raya

HP : 085697075857

Alamat email : [email protected]

Riwayat Pendidikan

SD Titra Buaran

MTs Pembangunan UIN Jakarta

SMA N 29 Jakarta

Institut Pertanian Bogor

Pengalaman Organisasi

1. Empire Student Company as Staff of production 2005-2006

2. Wakil Ketua Modern Dance SMAN 29 Jakarta 2008-2009

3. Seksi Humas Ekskul SAMAN periode 2008-2009

Page 21: PKMK - kebab ikan euthynnus affinis

19

4. Kepanitian Gebyar Nusantara Divisi Kesekretariatan 2010, IPB

Bogor, Oktober 2010

Anggota Pelaksana,

Suci Aryanti

NRP. H24090108

Anggota Pelaksana

Nama Lengkap : Muhammad Rifqi

NIM : F24100109

Fakultas / Departemen : Fakultas Teknologi Pertanian / Ilmu dan Teknologi

Pangan

Tempat,Tanggal lahir : Jakarta, 6 Agustus 1992

Alamat Asal : Jalan Penas Raya No.6 Rt 08/009 Pond. Bambu,

Jakarta Timur

Alamat Bogor : Asrama TPB IPB, Sylva Lestari

HP : 085780258591

Alamat email : [email protected]

Riwayat Pendidikan

SDN Pondok Bambu 02 Pagi

SMP N 51 Jakarta

SMA N 81 Jakarta

Institut Pertanian Bogor

Pengalaman Organisasi

1. Wakil Ketua II OSIS SMP N 51 Jakarta (2004 – 2005)

2. Ketua OSIS SMA N 81 Jakarta (2008 – 2009)

3. Anggota Departemen bidang Penelitian dan Pengembangan KIR SMA N

81 Jakarta (2008 – 2009)

4. Anggota Bidang Pendidikan dan Latihan Paskibra SMA N 81 Jakarta

(2008 – 2009

Page 22: PKMK - kebab ikan euthynnus affinis

20

Bogor, 21 Oktober 2010

Anggota Pelaksana,

Muhammad Rifqi

NRP. F24100109

Lampiran 2

Nama dan Biodata Dosen Pendamping

Nama Lengkap dan Gelar : Farida Ratna Dewi,SE,MM

Golongan Pangkat / NIP : IIIA/ 19710307 200501 2 001

Jabatan Fungsional : Asisten Ahli

Jabatan Struktural : -

Fakultas / Departemen : Ekonomi dan Manajemen/Manajemen

Perguruan Tinggi : Institut Pertanian Bogor

Bidang Keahlian : Akuntansi dan Keuangan

Pendidikan : S2 - Manajemen

Alamat / Telepon : Perumnas Bantarjati Jl. Wuwung II no.57

Bogor Utara

Bogor, 21 Oktober 2010

Dosen Pendamping,

Farida Ratna Dewi,SE,MM

19770812 200501 2 001