petunjuk teknis acara - ucfofficial.com · biologi individu rp. 75.000,- 5. cab ... cabang umum...

13
PETUNJUK TEKNIS ACARA Tema: CARBON (Create A Robust Bond To Be A Champion) 1. Jenis Lomba dan Biaya No. Nama Lomba Ket. Lomba Biaya Daftar 1. Cepat Tepat Kimia (CTM) Kelompok Rp. 150.000,- 2. Cab. Kimia Individu Rp. 75.000,- 3. Cab. Fisika Individu Rp. 75.000,- 4. Cab. Biologi Individu Rp. 75.000,- 5. Cab. Matematika Individu Rp. 75.000,- 6. Akustik Kelompok Rp. 150.000,- 7. Mading Ilmiah Kelompok Rp. 75.000,- 8. Story Telling Individu Rp. 75.000,- Pembayaran dapat dilakukan saat pendaftaran telah dibuka (12 Maret 2019 – 26 April 2019) melalui dua cara yaitu: a) Melalui langsung ke panitia pelaksana di kampus SMK-SMAK Makassar, Jl.Urip Sumoharjo km. 4, jl. Pampang Raya No. 12 Makassar. Kontak : Zaky (WA) 08983185343 Aniya (WA) 089502777830 Wardah (WA) 082191732442 b) Melalui transfer ke nomor rekening berikut: Bank BNI : 2109208888 a. n. MUHAMMAD FANDY SEPTIAWAN Kemudian mengonfirmasi dengan foto bukti transaksi pada kontak yang telah disediakan. Kemudian akan diberikan form via email ([email protected]).

Upload: duongkien

Post on 10-Mar-2019

245 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: PETUNJUK TEKNIS ACARA - ucfofficial.com · Biologi Individu Rp. 75.000,- 5. Cab ... Cabang Umum Ruang Kelas SMAK 13.30 ... 100 Jawaban salah mendapat nilai: 0

PETUNJUK TEKNIS ACARA

Tema: CARBON (Create A Robust Bond To Be A Champion)

1. Jenis Lomba dan Biaya

No. Nama Lomba Ket. Lomba Biaya Daftar

1. Cepat Tepat Kimia (CTM) Kelompok Rp. 150.000,-

2. Cab. Kimia Individu Rp. 75.000,-

3. Cab. Fisika Individu Rp. 75.000,-

4. Cab. Biologi Individu Rp. 75.000,-

5. Cab. Matematika Individu Rp. 75.000,-

6. Akustik Kelompok Rp. 150.000,-

7. Mading Ilmiah Kelompok Rp. 75.000,-

8. Story Telling Individu Rp. 75.000,-

Pembayaran dapat dilakukan saat pendaftaran telah dibuka

(12 Maret 2019 – 26 April 2019) melalui dua cara yaitu:

a) Melalui langsung ke panitia pelaksana di kampus SMK-SMAK

Makassar, Jl.Urip Sumoharjo km. 4, jl. Pampang Raya No. 12

Makassar.

Kontak : Zaky (WA) 08983185343

Aniya (WA) 089502777830

Wardah (WA) 082191732442

b) Melalui transfer ke nomor rekening berikut:

Bank BNI :

2109208888 a. n. MUHAMMAD FANDY SEPTIAWAN

Kemudian mengonfirmasi dengan foto bukti transaksi pada

kontak yang telah disediakan. Kemudian akan diberikan form

via email ([email protected]).

Page 2: PETUNJUK TEKNIS ACARA - ucfofficial.com · Biologi Individu Rp. 75.000,- 5. Cab ... Cabang Umum Ruang Kelas SMAK 13.30 ... 100 Jawaban salah mendapat nilai: 0

2. Waktu dan tempat pelaksanan

A. Kegiatan pra-lomba

Kegiatan : Technical Meeting

Hari/tanggal: Jumat, 26 April 2019

Waktu: 13.30 - selesai

Tempat: Aula SMK-SMAK Makassar

Catatan : Tiap sekolah wajib menghadiri Technical

Meeting dengan mengirimkan minimal 2 orang (satu

guru dan satu siswa). Bagi sekolah yang tidak

menghadiri technical meeting dianggap setuju dengan

hasil Technical Meeting yang telah ditetapkan.

Kegiatan : Pendaftaran Sekolah

Tanggal : 12 Maret 2019 – 26 April 2019

Waktu : - Untuk langsung ke panitia buka mulai jam

12.00 – 18.00

- Untuk via transfer bank, kapan saja.

Tempat : Khusus langsung ke panitia, Kampus SMAK

Makassar, Jl. Urip Sumoharjo Km.4, Pampang

Raya No. 12 Makassar

Kegiatan : Registrasi Ulang

Tanggal : 27 April 2019

Waktu : 07.00 – 09.00

Tempat : Di Kampus SMAK Makassar pada tempat yang

telah disediakan

Page 3: PETUNJUK TEKNIS ACARA - ucfofficial.com · Biologi Individu Rp. 75.000,- 5. Cab ... Cabang Umum Ruang Kelas SMAK 13.30 ... 100 Jawaban salah mendapat nilai: 0

B. Lomba Hari ke-I

Hari/ tanggal: Sabtu, 27 April 2019

JENIS LOMBA TEMPAT WAKTU

Seleksi CTM Ruang Kelas SMAK 09.15 – 11.15

Mading Ilmiah Lapangan Dalam SMAK 09.15 – 16.30

Akustik-

Story Telling Lapangan Utama SMAK 09.15 – 12.15

Cabang Umum Ruang Kelas SMAK 13.30 – 15.30

C. Lomba Hari ke-II

Hari/ tanggal: Minggu, 28 April 2019

JENIS LOMBA TEMPAT WAKTU

Semi Final CTM Ruang Kelas SMAK 08.00 – 09.30

Akustik-

Story Telling Lapangan Utama SMAK 08.15 – 12.15

Final CTM Lapangan Utama SMAK 13.15 – 14.15

*Jadwal bisa saja berubah setiap saat. Jadwal yang pasti akan

dijelaskan atau ditampilkan pada saat technical meeting.

Page 4: PETUNJUK TEKNIS ACARA - ucfofficial.com · Biologi Individu Rp. 75.000,- 5. Cab ... Cabang Umum Ruang Kelas SMAK 13.30 ... 100 Jawaban salah mendapat nilai: 0

PETUNJUK TEKNIS PERLOMBAAN

1. CEPAT TEPAT MIPA (CTM)

a. Bentuk lomba adalah Lomba Cerdas Cermat MIPA (25%

Kimia, 25% Biologi, 25% Fisika, 25% Matematika) dengan

pertanyaan dan jawaban secara lisan dan tulisan.

b. Lomba diikuti oleh 3 tiga orang dalam 1 tim, dengan

masing masing sekolah hanya boleh mengutus maksimal

2 tim.

c. Lomba cerdas cermat terdiri dari 3 sesi, yaitu:

1. Sesi Tertulis

Pada sesi ini setiap anggota peserta akan diberikan

pertanyaan secara tertulis sebanyak 60 nomor soal

selama 120 menit. Lomba bersifat individual. Jumlah

nilai dari tiap anggota dalam 1 tim akan digabungkan

sehingga mendapatkan jumlah nilai secara tim.

Sepuluh (10) tim dari peserta dengan nilai tertinggi

akan masuk ke babak semifinal.

2. Semifinal

Pada babak semifinal dilakukan dengan sistem estafet

dengan aturan sebagai berikut :

a.) Soal terdiri atas 90 nomor soal.

b.) Waktu yang diberikan untuk mengerjakan soal

selama 90 menit. Peserta akan bergantian

mengerjakan soal tiap 30 menit.

c.) Empat (4) tim dengan nilai tertinggi akan masuk ke

babak final.

Page 5: PETUNJUK TEKNIS ACARA - ucfofficial.com · Biologi Individu Rp. 75.000,- 5. Cab ... Cabang Umum Ruang Kelas SMAK 13.30 ... 100 Jawaban salah mendapat nilai: 0

3. Final

Pada babak final akan diberikan 2 macam jenis

pertanyaan, yaitu:

a) Pertanyaan wajib. Terdiri dari pertanyaan essay dan

benar-salah

b) Pertanyaan rebutan ( setiap regu mempunyai hak

yang sama dengan azas “Siapa Cepat Dia Dapat”)

c) Apabila pada nilai akhir ada 2 regu yang memiliki

nilai akhir sama, akan diberikan pertanyaan

rebutan khusus, sehingga terjadi selisih nilai.

d) Regu dengan poin tertinggi akan keluar menjadi

pemenang.

d. Sistem Penilaian Cepat Tepat MIPA

1. Ketentuan dan penilaian pada pertanyaan secara

tertulis (penyisihan):

a) Setiap anggota peserta akan diberikan soal secara

tertulis.

b) Dengan jenis soal pilihan ganda sebanyak 60

nomor.

c) Waktu mengerjakan soal selama 120 menit.

d) Penilaian :

Jawaban benar mendapat nilai :+4

Jawaban salah mendapat nilai : -1

Tidak menjawab mendapat nilai : 0

e) Jumlah nilai dari tiap anggota dalam 1 tim akan

digabungkan sehingga mendapatkan jumlah nilai

secara tim.

Page 6: PETUNJUK TEKNIS ACARA - ucfofficial.com · Biologi Individu Rp. 75.000,- 5. Cab ... Cabang Umum Ruang Kelas SMAK 13.30 ... 100 Jawaban salah mendapat nilai: 0

2. Ketentuan dan penilaian semifinal:

a) Setiap tim diberikan soal secara tertulis dengan

jenis soal pilihan ganda sebanyak 90 nomor.

b) Waktu mengerjakan soal selama 90 menit.

c) Penilaian untuk soal pilihan ganda :

Jawaban benar mendapat nilai : +4

Jawaban salah mendapat nilai : -1

Tidak menjawab mendapat nilai : 0

3. Ketentuan penilaian pada Final

A. Pertanyaan Wajib:

a) Soal dibacakan oleh petugas (Quis master)

sebanyak dua kali.

b) Tim wajib menjawab pertanyaan yang diberikan.

c) Durasi berpikir paling lama 1 menit dimulai

setelah pembacaan soal pertama kali.

d) Apabila tim yang diberikan pertanyaan salah

menjawab, atau kehabisan waktu maka soal

dapat dilempar satu kali.

e) Kesempatan merebut soal yang dilempar selama

10 detik.

f) Penilaian dinilai oleh dewan juri.

Penilaian :

Jawaban benar mendapat nilai: 100

Jawaban salah mendapat nilai: 0

Jawaban soal lemparan benar nilai : 50

Jawaban soal lemparan salah nilai : -50

4. Ketentuan dan Penilaian Pada Pertanyaan Benar-Salah

a) Soal dibacakan oleh petugas (Quis master) sebanyak

dua kali

b) Peserta akan diberikan soal yang berisi pernyataan.

c) Durasi berpikir regu yang mendapat kesempatan

Page 7: PETUNJUK TEKNIS ACARA - ucfofficial.com · Biologi Individu Rp. 75.000,- 5. Cab ... Cabang Umum Ruang Kelas SMAK 13.30 ... 100 Jawaban salah mendapat nilai: 0

menjawab paling lama 20 detik setelah pembacaan

soal pertama kali.

d) Penilaian dinilai oleh dewan juri.

e) Penilaian:

Jawaban benar mendapat nilai: 100

Jawaban salah mendapat nilai : 0

Soal tidak dapat dilempar untuk pertanyaan

benar-salah

5. Ketentuan penilaian pada pertanyaan rebutan

a) Soal dibacakan oleh petugas (Quis master) sebanyak

dua kali.

b) Semua regu mendapatkan kesempatan yang sama

untuk menjawab pertanyaan dengan cara rebutan

menekan bel.

c) Waktu untuk merebut soal selama 45 detik dimulai

dari pembacaan soal pertama kali.

d) Regu yang telah menekan bel tercepat maka diberi

kesempatan menjawab pertanyaan.

e) Bila regu menjawab soal dengan salah maka soal

dapat dilempar ke regu lain sebanyak satu kali dengan

kesempatan merebut 10 detik.

f) Penilaian dinilai oleh dewan juri.

g) Penilaian :

Jawaban benar mendapat nilai : 100

Jawaban salah mendapat nilai : -50

Jawaban soal lemparan benar nilai : 100

Jawaban soal lemparan salah nilai : -100

e. Lain – lainnya:

1. Keputusan juri bersifat mutlak dan tidak dapat

diganggu gugat.

Page 8: PETUNJUK TEKNIS ACARA - ucfofficial.com · Biologi Individu Rp. 75.000,- 5. Cab ... Cabang Umum Ruang Kelas SMAK 13.30 ... 100 Jawaban salah mendapat nilai: 0

2. PELAKSANAAN LOMBA CABANG UMUM

a. Lomba cabang umum dilaksanakan secara terpisah

dalam waktu yang bersamaan.

b. Setiap peserta hanya diperbolehkan mengikuti satu

Lomba Cabang Umum.

c. Bentuk lomba adalah Lomba Cabang Umum MIPA

(Matematika, Fisika, Kimia dan Biologi) dengan cara

menjawab soal tertulis sejumlah 50 soal pilihan ganda

selama 120 menit.

d. Lomba berlangsung dengan hanya satu tahap, dan tiga

orang dengan nilai tertinggi akan keluar sebagai juara.

e. Hal-hal yang harus dipersiapkan :

Alat Tulis

Papan standar

f. Penilaian :

Jawaban benar mendapat nilai : +4

Jawaban salah mendapat nilai : -1

Tidak menjawab : 0

Jika ada kesamaan nilai pada saat pemeriksaan,

maka yang dianggap menang adalah peserta dengan

jumlah benar terbanyak.

Page 9: PETUNJUK TEKNIS ACARA - ucfofficial.com · Biologi Individu Rp. 75.000,- 5. Cab ... Cabang Umum Ruang Kelas SMAK 13.30 ... 100 Jawaban salah mendapat nilai: 0

3. PELAKSANAAN LOMBA STORY TELLING

a. Setiap sekolah dapat mengirimkan pesertanya dengan

jumlah maksimal 2 orang.

b. Setiap peserta membawakan story telling dengan

menggunakan tema “Fantasi” atau “Dunia baru” (bebas

memilih).

c. Setiap peserta diberikan durasi waktu menampilkan

story-nya dengan lama maksimal 5 menit.

d. Setiap peserta wajib mencetak naskah atau cerita yang

akan ditampilkan dalam bahasa inggris sebelum lomba

dilaksanakan (pada saat registrasi ulang).

e. Urutan Penampilan ditentukan saat technical meeting.

f. Penilaian :

Vocabulary, Pronounciation, and Body Language

Time

Property

4. PELAKSANAAN LOMBA MADING ILMIAH

a. Setiap sekolah dapat mengirim maksimal 1 tim dengan

jumlah anggota 3 orang/tim.

b. Peserta membawakan karya mading-nya dengan tema

“Fenomena Alam”.

c. Karya berupa mading 3 dimensi dengan ukuran

maksimal:

Page 10: PETUNJUK TEKNIS ACARA - ucfofficial.com · Biologi Individu Rp. 75.000,- 5. Cab ... Cabang Umum Ruang Kelas SMAK 13.30 ... 100 Jawaban salah mendapat nilai: 0

- Panjang : 100 cm

- Lebar : 100 cm

- Tinggi : 120 cm

d. Mading disusun ditempat perlombaan berlangsung, di

mana alat, bahan dan perlengkapan disediakan oleh

peserta sendiri.

e. Bahan utama mading tidak ditentukan jenisnya.

f. Mading wajib berisi nama anggota tim dan asal sekolah,

dan juga wajib mencantumkan logo Uranium Chemical

Fair di dalamnya.

g. Konsep mading juga diperhitungkan, seperti alasan

mengambil judul, arti dari setiap desain yang dilakukan

pada mading dan sebagainya.

h. Konten atau isi mading dapat berupa:

- Opini (dari peserta atau hasil survei)

- Profil tokoh berpengaruh yang bersangkutan

- Berita mengenai tema

- Artikel

- Fakta atau informasi unik

i. Peserta hanya diperbolehkan membawa persiapan

kerangka mading dengan syarat:

- Hanya berupa pewarnaan dasar.

- Belum terpasang materi atau artikel pada kerangka

mading.

- Belum terpasang akses pada kerangka mading.

Page 11: PETUNJUK TEKNIS ACARA - ucfofficial.com · Biologi Individu Rp. 75.000,- 5. Cab ... Cabang Umum Ruang Kelas SMAK 13.30 ... 100 Jawaban salah mendapat nilai: 0

j. Durasi waktu yang diberikan 120 menit untuk menyusun

mading dan maksimal 10 menit untuk presentasi.

k. Urutan giliran presentasi akan ditentukan saat technical

meeting

l. Penilaian :

Kreativitas dan kesesuaian tema

Keindahan

Kerapihan dan kebersihan stan

Konten/isi

Penguasaan materi dan konsep mading saat

presentasi

5. PELAKSANAAN LOMBA AKUSTIK

a. Setiap sekolah mengirimkan maksimal 1 tim yang berisi

minimal 3 orang dan maksimal 5 orang.

b. Setiap tim menyanyikan 1 lagu wajib dan lagu bebas

Judul Lagu wajib : Mars Uranium Chemical Fair

Lirik :

Seluruh siswa-siswi generasi penerus

Mari bergabung di UCF

Memberikan pengalaman pengetahuan dan ilmu

bangsa yang lebih baik

Bukan bersaing

Atau berlomba

Tapi untuk berbagi ilmu

Gunakan tekad

Dan akal sehat

Page 12: PETUNJUK TEKNIS ACARA - ucfofficial.com · Biologi Individu Rp. 75.000,- 5. Cab ... Cabang Umum Ruang Kelas SMAK 13.30 ... 100 Jawaban salah mendapat nilai: 0

Bukan dengan kepicikan

Reff :

Uranium Chemical Fair....

Hadir untuk membawa kemenangan

Uranium Chemical Fair....

Hadir untuk menjamin masa depan

Uranium Chemical Fair....

Membina anak-anak bangsa

Uranium Chemical Fair....

Melahirkan insan cendekia

Satukan tekad dalam ilmu pengetahuan

Guna kemajuan bangsa

Guna kemajuan bangsa

c. Setiap tim diberikan durasi waktu maksimal 10 menit.

d. Urutan penampilan ditentukan saat technical meeting.

e. Penilaian :

Pembawaan/penjiwaan, Teknik, Penampilan.

Page 13: PETUNJUK TEKNIS ACARA - ucfofficial.com · Biologi Individu Rp. 75.000,- 5. Cab ... Cabang Umum Ruang Kelas SMAK 13.30 ... 100 Jawaban salah mendapat nilai: 0

PETUNJUK TEKNIS PENILAIAN AKHIR

PENENTUAN JUARA UMUM

Penentuan juara umum dilakukan seperti perolehan medali.

Sehingga setiap juara 1,2,3 akan dianggap mendapat medali

masing-masing emas, perak dan perunggu. Sekolah akan

diurutkan sesuai jumlah perolehan juara 1, kemudian sesuai

jumlah perolehan juara 2, dan terakhir jumlah perolehan juara 3.

Tiga urutan teratas akan menjadi keluar sebagai juara umum.