peran kepala sekolah dalam pelaksanaan tugas guru...

133
i PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs. SUNAN KALIJAGA KENDAL, SAMPETAN Kec. AMPEL, Kab. BOYOLALI. SKRIPSI Diajukan Untuk Memenuhi Kewajiban dan Melengkapi Syarat Guna Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan (S. Pd.) Dalam Ilmu Tarbiyah Irtifa’iyyah 23010150342 JURUSAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI SALATIGA (IAIN) SALATIGA 2018

Upload: others

Post on 06-Nov-2020

4 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

i

PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU

DI MTs. SUNAN KALIJAGA KENDAL, SAMPETAN Kec. AMPEL,

Kab. BOYOLALI.

SKRIPSI

Diajukan Untuk Memenuhi Kewajiban dan Melengkapi Syarat

Guna Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan (S. Pd.)

Dalam Ilmu Tarbiyah

Irtifa’iyyah

23010150342

JURUSAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM

FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN

INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI SALATIGA (IAIN)

SALATIGA

2018

Page 2: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

ii

Page 3: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

iii

Page 4: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

iv

Page 5: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

v

Page 6: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

vi

MOTTO

(6( ان مع العسر يسرا)5فأن مع العسر يسرا)

“Karena sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan,(5)

“Sessungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan.(6)”

(Q.S. Al Insyirah: 5,6)

Page 7: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

vii

PERSEMBAHAN

Puji syukur saya panjatkan kepada Allah SWT atas rahmat dan hidayah-

Nya, penulis persembahkan skripsi ini kepada:

1. Bapak dan Ibunda saya tercinta, bapak Suparman dan Ibu Mardliyah yang

tak hentinya memberikan dukungan baik dukungan materiil maupun non

materiil dan segenap doa restunya, trimakasih yang sedalam-dalamnya

saya ucapkan sehingga bisa menyelesaikan tugas akhir saya dengan baik.

Semoga ini menjadi kado indah untuk kalian. Doa bapak dan ibu selalu

menyertai langkah saya.

2. Kakakku tersayang Arif Purwani beseta suaminya mas Sunardi dan adik

tercinta Ahmad Taslim, kalian telah membuat saya merasakan betapa

indahnya menjadi seorang adik dan kakak. Sehingga semangat ini tumbuh

berdasarkan kecintaan kalian pada saya, dan yang selalu mengingatkan

doa atas perubahan yang lebih biak bagi keturunan keluarga kita. Doa

kalian sunnguh menyertai langkah saya.

3. Keluarga besar Bani Mustari, Bani Mursidi, almarhum ke empat kakek

nenek yang merawat dan mendoakan setiap kesuksesan kami. Semoga

arwah kalian diterima disisi Allah. SWT, dan ditempatkan di tempat yang

mulia.

4. Seseorang yang rela memberikan motivasi dan dorongan kepadaku,

sehingga saya dapat terus berjuang menulis skripsi ini, saya yakin pasti

doamu terselip dalam kesuksesan penulisan skripsi ini.

Page 8: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

viii

5. Adik-adik kecil yang selalu hadir memenuhi rumah mengil saya setiap

sore, kalian memberikan saya kesempatan untuk belajar mengaplikasikan

sedikit ilmu yang telah sayadapatkan. Senyum keceriaan kalian yang tulus

sehingga mampu melepaskan penat saya.

6. Teman-teman seperjuangan saya Dewi , Wijayanti, Alif, Novi, Fatimah,

Yayah dan adik keponakan saya seperjuangan Khoiri Alfiyyah yang rela

mengorbankan banyak hal untuk saya, seluruh kawan seperjuangan

angkatan tahun 2015 yang tidak dapat saya sebut satu-persatu, adik-adik

dan kawan-kawanku Rumah Tahfid Darul Ilmi terimakaasih atas kasih

sayangnya.

7. Keluarga besar MTs. Sunan Kalijaga yang telah bersedia saya teliti dan

memberikan apapun yang hendak saya jadikan sebagai data penelitian.

8. PONPES Mahirul Hikam Assalafi yang telah membekaliku banyak ilmu,

PPTQ Daarul Quran, Abi Ali dan Umi Umi Maesaroh yang ikhlas

membimbingku belajar Al-Quran.

9. Segenap Pengurus dan seluruh jajaran JQH Al-Furqon beserta anggotanya,

terimakasih atas kesediaannya menerim saya sebagai teman, meski saya

tidak memberikan kontribusi apapun.

10. Seluruh redaksi yang tidak dapat saya sebutkan satu persatu, yang telah

mendukung saya dalam penulisan skripsi ini.

Page 9: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

ix

KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum Wr. Wb

Segala puji dan syukur senantiasa penulis haturkan kepada Allah Swt.

Atas segala limpahan rahmat, hidayah dan inayah-Nya, sehingga penulis dapat

diberikan kemudahan dalam menyelesaikan skripsi ini dengan judul “PERAN

KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs.

SUNAN KALIJAGA KENDAL, KEC. AMPEL, KAB. BOYOLALI”.

Shalawat serta salam penulis haturkan kepada junjungan baginda

Rasulullah SAW, manusi inspirasi penuh keteladanan yang senantiasa dinantikan

syafa’atnya dihari kiamat. Tidak lupa shalawat serta salam juga disampaikan

kepada kuluarga sahabat dan orang-orang yang senantiasa istiqomah di jalan

kebaikan.

Penulis menyadari bahwa penulis skripsi ini tidak akan selesai tanpa

motifasi, dukungan, dan bantuan dari berbagai pihak. Oleh karenanya, penulis

mengucpakan banyak trimakasih kepada sluruh pihak yang telah membantu dalam

penyelesaian skripsi ini. Secara khusus penulis menyampaikan trimaksih kepada:

1. Bapak Dr. H. Rahmat Hariyadi, M. Pd., selaku Rektor IAIN Salatiga yang

senantiasa memberi wejangan inspirasinya.

2. Bapak Suwardi, M. Pd., selaku Dekan Fakultas Tarbiyah dan Ilmu

keguruan IAIN Salatiga.

Page 10: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

x

3. Ibu Siti Ruhayati, M. Ag., selaku ketua Jurusan Pendidikan Agama Islam

(PAI) IAIN Salatiga.

4. Bapak. Suwardi, M. Pd Selaku pembimbing yang telah meluangkan waktu

untuk mengarahkan dan membimbing saya dengan sabar dalam proses

penulisan skripsi.

5. Dr. Maslikhah, S. Ag., M. Si. selaku dosen pembimbing akademik yang

telah membantu peneliti selama menuntut ilmu di IAIN Salatiga.

6. Bapak dan Ibu Dosen IAIN Salatiga yang telah membekali berbagai ilmu

pengetahuan, sehingga penulis mampu menyelesaikan skripsi ini.

7. Karyawan-karyawan IAIN Salatiga yang telah memberi layanan serta

bantuan.

8. Sahabat-sahabatku baik yang laki-laki ataupun perempuan, teman-teman

KKN dan PPL trimakasih atas dukungan dan motifasi dan inspirasinya.

9. Teman-teman seperjuangan ku angkatan 2013 khususnya PAI kelas I.

10. Semua pihak yang telah membantu dan mendukung dalam penyelesaian

skripsi ini semoga amal dan kebaikannya di trima di sisi Allah SWT.

Page 11: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

xi

Page 12: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

xii

ABSTRAK

Irtifa’iyah. 2019. Skripsi. Peran Kepala Sekolah dalam Pelaksanaan

Kerja Guru di MTs. Sunan Kalijaga Kendal, kec. Ampel,

kab. Boyolali. Jurusan Pendidikan Agama Islam. Fakultas

Tarbiyah dan Ilmu Keguruan. Institut Agama Islam Negeri

Salatiga. Pembimbing: Suwardi, M.Pd.

Kata Kunci : Peran Kepala Sekolah, dan Tugas Guru.

Peran kepala sekolah dalam dunia pendidikan merupakan sesuatu

yang senantiasa menjadi sorotan pada perkembangan sekolah. Kinerja

kepala sekolah akan terlaksana dengan baik dibarengi dengan

terlaksananya tugas guru dengan mantap. Penelitian ini membahas

tentang peran kepala sekolah dalam pelaksanaan tugas guru di MTs.

Sunan Kalijaga Kendal, kec. Ampel, kab. Boyolali . Penelitian ini dikaji

untuk menjawab rumusan masalah (1) Bagaimana Pelaksanaan Tugas

Guru di MTs. Sunan Kalijaga Kendal, kec. Ampel. Kab. Boyolali, (2)

Bagimana Peran Kepala Madrasah dalam Pelaksanaan Tugas Guru di

MTs. Sunan Kalijaga Kendal, kec. Ampel. Kab. Boyolali. Penelitian ini

menggunakan metode observasi, interview dan dokumentasi serta

menggunakan sumber data primer dan sekunder.

Peneliti ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dimana

peneliti harus mendiskripsikan gelaja, peristiwa dan kejadian yang

terjadi melalui menemukan data, mengumpulkan informasi actual,

mengidentifikasi masalah dan membuat perbandingan atau evaluasi.

Menggunakan sumber data sekunder dan primer, lalu menggunakan

metode pengumpulan data dengan cara observasi, dokumentasi serta

interview. Analisis data dilakukan dengan cara reduksi data, display atau

penyajian serta mengambil kesimpulan untuk mengetahui peran kepala

sekolah dalam pelaksanaan kerja guru di MTs. Sunan Kalijaga Kendal,

kec. Ampel, kab. Boyolali. Dan melakukan pengecekan keabsahan data

dengan cara trianggulasi. Hasil penelitian ini menunjukkan, bahwa Aktualisasi pelaksanaan

tugas guru di MTs. Sunan Kalijaga Kendal, Kec. Sampetan Kab.

Boyolali. a). Menyusun perencanaan pembelajaran, b). Melakukan

kegiatan pembelajaran sesuai dengan RPP, c). Melukakan evaluasi

kegiatan belajar mengajar, dan d). Membimbing dan melatih potensi

peserta didik. Peran kepala madrasah dalam pelaksanaan tugas guru di

MTs. Sunan Kalijaga Kendal, Sampetan, Ampel kabupaten Boyolali. a).

Sebagai supervisor dan manajer, b) memberikan dukungan moral dan

penghargaan kepada guru serta c) menyelesaikan kendala dengan

musyawarah.

Page 13: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

xiii

DAFTAR ISI

HALAMAN BERJUDUL ..................................................................................... i

LEMBAR BERLOGO .......................................................................................... ii

HALAMAN PERSETUJUAN .............................................................................. iii

HALAMAN PENGESAHAN ............................................................................... iv

PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN ............................................................ v

MOTTO DAN PERSEMBAHAN ........................................................................ vi

KATA PENGANTAR .......................................................................................... ix

ABSTRAK............................................................................................................xii

DAFTAR ISI .......................................................................................................xiii

DAFTAR LAMPIRAN .......................................................................................xvi

BAB 1 PENDAHULUAN

A.Latar Belakang Masalah .................................................................................... 1

B. Fokus Penelitian ............................................................................................... 7

C. Tujuan Penenlitian ............................................................................................ 8

D. Manfaat Penelitian............................................................................................ 8

E. Penegasan Istilah .............................................................................................. 9

1. Peran Kepala Sekolah .............................................................................. 9

2. Pelaksanaan Tugas Guru.......................................................................... 10

F. Sistematika Penulisan ....................................................................................... 11

BAB II KAJIAN PUSTAKA .............................................................................. 13

A. Landasan Teori ................................................................................................. 13

1. Kepala Sekolah ........................................................................................ 13

Page 14: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

xiv

a. Pengertian Kepala Sekolah ...................................................................... 13

b. Kompetensi Kepala Sekolah .................................................................... 13

c. Peran dan Fungsi Kepala Sekolah............................................................ 15

2. Pelaksanaan Tugas Guru.......................................................................... 19

a. Pengertian Tugas Guru ............................................................................ 19

b. Kualifikasi dan Kompetensi Guru ........................................................... 20

c. Tugas dan Fungsi Guru ............................................................................ 23

d. Hal yang Mempengaruhi Kepuasan Kerja Guru ..................................... 27

3. Peran Kepala Sekolah dalam Pelaksanaan Tugas Guru .......................... 30

B. Kajian Pustaka .................................................................................................. 31

BAB III METODE PENELITIAN ................................................................... 34

A. Jenis Penelitian ................................................................................................. 34

B. Lokasi dan Waktu Penelitian ............................................................................ 35

C. Sumber Data ..................................................................................................... 35

D. Prosedur Pengumpulan Data ............................................................................ 36

E. Teknis Analisis Data ........................................................................................ 36

F. Pengecekan Keabsahan Data ........................................................................... 37

BAB IV PAPARAN DAN ANALISIS DATA

A.Paparan Data .................................................................................................... 40

1. Diskripsi Lokasi .......................................................................................... 40

a. Letak Geografis ....................................................................................... 40

b. Keadaan Sekolah ..................................................................................... 41

c. Profil Sekolah........................................................................................... 45

Page 15: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

xv

2. Pelaksanaan Tugas Guru di MTs. Sunan Kalijaga Kendal, Kec. Ampel, Kab.

Boyolali ....................................................................................................... 46

a. Tugas Guru dalam mendidik, mengajar, membimbing dan melatih peserta

didik di MTs. Sunan Kalijaga Kendal, Kec. Ampel, Kab. Boyolali .......... 46

b. Tugas Guru dalam Mengelola dan Mengembangkan Program Sekolah di

MTs. Sunan Kalijaga Kendal, Kec. Ampel, Kab. Boyolali ........................ 51

c. Tugas Guru MTs. Sunan Kalijaga dalam Mengembangkan

Profesionalisme............................................................................................ 52

3. Peran Kepala Sekolah dalam Pelaksanaan Tugas Guru di MTs. Sunan

Kalijaga ....................................................................................................... 52

a. Peran Kepala Sekolah dalam Tugas Guru untuk mendidik, mengajar,

membimbing dan melatih peserta didik di MTs. Sunan Kalijaga Kendal,

Kec. Ampel, Kab. Boyolali ......................................................................... 53

b. Peran Kepala Sekolah dalam Tugas Guru Mengelola dan

Mengembangkan Program Sekolah di MTs. Sunan Kalijaga Kendal, Kec.

Ampel, Kab. Boyolali ................................................................................. 54

c. Peran Kepala Sekolah dalam Tugas Guru untuk Mengembangkan

Profesionalisme ........................................................................................... 61

B. ANALISIS DATA ........................................................................................... 62

1. Pelaksanaan Tugas Guru di MTs. Sunan Kalijaga Kendal, kec. Ampel. Kab.

Boyolali ............................................................................................................ 62

2. Peran Kepala Madrasah dalam Pelaksanaan Tugas Guru di MTs. Sunan

Kalijaga Kendal, kec. Ampel. Kab. Boyolali ................................................... 69

Page 16: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

xvi

BAB V PENUTUP ............................................................................................... 75

A. Kesimpulan ...................................................................................................... 75

B. Saran ................................................................................................................. 77

DAFTAR PUSTAKA .......................................................................................... 79

Lampiran-Lampiran

Page 17: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

xvii

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran

Lampiran 1. Pedoman wawancara

1. Daftar Pertanyaan

Lampiran 2. Pedoman dokumentasi

1. Dokumentasi gaftar guru

2. Dokumentasi daftar siswa

Lampiran 3. Catatan wawancara dan data informan

Lamiran 4. Catatan observasi

Lampiran 5. Daftar guru dan siswa.

1. Daftar Staf dan Guru

2. Daftar siswa

Lampiran 6. Foto

1. Foto temuan kegiatan penelitian

Lampiran 7. Surat keterangan pernyataan penelitian

2. Surat keterangan penelitian

Lampiran 7. Daftar riwayat hidup

Page 18: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Menurut Undang-Undang No. 20 Tahun 2003 pendidikan adalah

usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses

pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi

dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri,

kepribadian, keceerdasan, akhlak mulia, serta ketrampilan yang diperlukan

dirinya, masyarakat , bangsa dan Negara.

Peningkatan pendidikan secara makro merupakan suatu hal yang

harus terus dilakukan oleh pihak-pihak yang berkewajiban khususnya bagi

lembaga pendidikan. Adapun pembangunan pendidikan merupakan upaya

bersama seluruh komponen pemerintah maupun masyarakat. Pendidikan

dapat melahirkan insan-insan terpelajar yang mempunyai peranan penting

dalam transformasi sosial dalam masyarakat. Peran utama dalam

menjalankan pola manajemen sekolah terletak pada kepala sekolah dan

seluruh komunitas sekolah, baik secara bersama-sama maupun individu.

Kepala sekolah adalah orang yang bertanggungjawab untuk menjalankan

roda organisasi sekolah. Menyikapi tentang peran, fungsi dan

tanggungjawab kepala sekolah hendaknya memiliki komitmen yang tinggi

atas pekerjaannya disamping profesional dan berdedikasi.

Page 19: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

2

Dalam dunia pendidikan lembaga pendidikan formal islam

dinamakan sebagai madrasah. Dari realita sejarah madrasah di Indonesia

tumbuh dan berkembang dari, oleh dan untuk masyarakat sehingga

madrasah sudah menerapkan pendidikan yang berbasis masyarakat.

Sebenarnya eksistensi madrasah dalam tradisi pendidikan islam di

Indonesia tergolong fenomena modern yang dimulai sekitar awal abad

ke-20 (Sudarto, 2016: 220). Masyrakat, membangun madrasah baik

secara individu ataupun organisasi membangun madrasah guna

memenuhi kebutuhan akan pendidikan peserta didik sehingga madrasah

yang dibangun terkesan seadanya atau mamakai tempat apa adanya. Hal

ini didorong oleh semangat dakwah guru, hingga saat ini banyak sekali

madrasah – madrasah yang berdiri dan menunjukkan bahwa madrasah

tersebut mampu meluluskan generasi muda unggul meski belajar dengan

segala keterbatasan.

Dalam konteks otonomi daerah, saat ini sedang dikembangkan

manajemen berbasis sekolah/madrasah, yakni “pengkoordinasian dan

penyerasian sumberdaya yang dilakukan secara mandiri oleh madrasah

dengan melibatkan semua kelompok kepentingan yang terkait dengan

madrasah (stakeholder) secara langsung dalam proses pengambilan

keputusan untuk memenuhi kebutuhan mutu madrasah dalam kerangka

kebijakan pendidikan nasional” (Muhaimin, 2003: 201). Sekolah

diberikan kebebasan dalam mengembangkan mutu pendidikan dengan cara

apapun namun tentunya berdasarkan persetujuan dan arahan pemerintah.

Page 20: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

3

Sekolah dituntut untuk dapat meluluskan peserta didik yang bersinergi

dalam persaingan global, maka dari itu kepala sekolah harus mampu

menyeimbangkan pelaksanaan tugas guru demi terpenuhinya kebutuhan

bekal peserta didik dalam bersaing setelah lulus.

Perubahan kualitas sekolah tidak dapat diprediksi berdasarkan satu

spesifik saja. Peran pengawas lapangan, guru, administrator kependidikan

di daerah yang bersangkutan dan lain sebagainya. Apabila kepala

madrasah beserta staf mampu melakukan perubahan-perubahan tertentu,

misalnya mengenai kinerja guru, pelaksanaan tugas guru, kurikulum,

sistem pembelajaran dan sebagainya, maka madrasah akan berkembang

sebagaimana mestinya. Salah satu faktor utama yang menjadikan

ketercapaian prestasi sekolah menjadi meningkat adalah melaksanankan

tugas dengan baik. Adapun guru yang menjadi tangan perjalanan maju

mundurnya sekolah masih berada di bawah kepemimpinan kepala sekolah.

Berderet tanggungjawab yang dipikul oleh kepala sekolah menentukan

hasil pelaksanaan tugas guru yang berada dibawah kepemimpinannya.

Kinerja kepala sekolah merupakan salah satu penentu dari kekuatan

efektif dalam pengelolaan sekolah, dimana kepala sekolah adalah tokoh

yang berperan penting dalam pengaturan sistem kerja di sekolah. Bukan

kinerja secara formal saja yang dinilai oleh setiap mata yang memandang,

kinerja nonformal seperti ucapan dana perbuatan sehari-haripun akan

menjadi sorotan masyarakat. Kepala sekolah sudah seharusnya memiliki

jiwa kepemimpinan yang tinggi, bijaksana, arif dan sifat terpuji lainnya.

Page 21: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

4

Apabila kepala sekolah tidak mampu mencetak dirinya sebagai pemimpin

yang arif maka guru dan murid yang dipimpinnya tidak akan menjalankan

tugas masing-masing secara efisien. Melihat kepala sekolah yang demikian

kinerja guru tidak akan maksimal, sebaliknya justru akan menyebabkan

kemerosotan kualitas dan hal itu kemungkinan besar akan terjadi jika

panutan yang dijadikan motivator benar-benar kurang arif.

Kepala sekolah berfungsi sebagai motivator bagi bawahannya.

Pemimpin berfungsi sebagai seorang yang mampu menciptakan perubahan

secara efektif di dalam penampilan kelompok, menggerakkan orang lain

sehingga secara sadar orang lain mau mengikuti apa yang dikehendaki

(Wahjosumidjo, 2007: 40). Pelaksanaan tugas guru akan menjadi lebih

baik jika dibarengi dengan motivasi yang positif dari kepala sekolah. Jika

sekolah belum menduduki peringkat baik di mata masyarakat maka kepala

sekolah harus berkiprah menjunjung sekolah yang diampunya agar

menjadi bernilai di mata masyarakat serta unggul sebagaimana yang

diinginkan. Begitu juga kepala sekolah Madrasah Tsanawiyyah Sunan

Kalijaga menjalankan tugasnya sebagai seorang pemimpin yang bijaksana.

Meningkatkan kualitas dan kuantitas Madrasah Tsanawiyyah Sunan

Kalijaga dengan baik sehingga di mata masyarakat Madrasah Tsanawiyyah

Sunan Kalijaga merupakan sekolah yang patut untuk dibanggakan. Mampu

menjadikan Madrasah Tsanawiyyah Sunan Kalijaga sebagai sekolah yang

patut untuk diacungi jempol karena terbukti mampu bersaing dengan

sekolah lainnnya.

Page 22: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

5

Kepemimpinan sebagai salah satu fungsi manajemen merupakan

hal yang sangat penting untuk mencapai keberhasilan sebuah organisasi.

Pelaksanaan tugas guru madrasah tsanawiyah yang dipandang masyarakat

bahwa lebih rendah daripada pelaksanaan tugas sekolah negeri harus

dihancurkan dengan menunjukkan perubahan dari tahun ke tahun. Sikap

rekontruksi yang harus menjadi kultur pemikiran yang berarti menuntut

keberanian mengubah pola-pola pemikiran lama menuju pola pemikiran

baru secara dinamis (Mujtahid, 2011: 43). Seseorang yang mampu

menggiring guru madrasah menuju pemikiran baru adalah kepala sekolah,

dengan menyajikan berbagai sarana dan prasarana serta motivasi tertentu.

Dan oleh kepala madrasah MTs. Sunaan Kalijaga beliau mewujudkan

perubahan yang diharapkan oleh masyarakat dari tahun ke tahun. Terbukti

bahwa telah terjadi banyak perubahan positif signifikan.

Pemantapan sumber daya guru sebagai pengajar yang dituntut

untuk mempunyai pengetahuan tinggi harus diikuti dengan pengembangan

dan pembaharuan terhadap kemampuan dan keahlian yang dimilikinya,

sehingga mereka mampu dan peka dalam menghadapi perubahan yang

terjadi (Abdul Syukur, 2014: 73). Bagaimanapun juga kepala sekolah tidak

dapat mengerjakan semua perencanaan kerja yang sudah dibuat tanpa

adanya sumbangsih dari guru yang lainnya. Guru akan memberikan kritik

dan saran bahkan masukan yang sekiranya dapat membangun ide-ide yang

diutarakan oleh kepala sekolah. Kepala sekolah yang berfungsi sebagai

pejabat formal (Wahjosumidjo, 2007: 84). Dengan fungsi tersebut maka

Page 23: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

6

kepala sekolah berhak dan berkewajiban menjabat sebaik mungkin jabatan

yang dipikulnya termasuk tanggung jawab meningkatkan profesionalitas

kerja guru.

Pada hakikatnya pendidikan yang diajarkan oleh sekolah pada saat

ini adalah pendidikan yang akan meyiapkan siswa siswi untuk menghadapi

dunianya 20 atau 25 tahun yang akan datang. Pendidik harus mempunyai

jiwa yang patut untuk ditiru karena era sekarang bukanlah era mauidhotil

hasanah (kata-kata yang baik) tetapi lebih penting uswatun hasanah (suri

taulada yang baik). Dengan demikian tingkat pelaksanaan tugas guru harus

senantiasa ditingkatkan untuk memberi contoh yang baik pada peserta

didik lewat keapikan pelaksanaan tugas guru secara nyata.

MTs. Sunan Kalijaga merupakan madrasah yang terletak di

pedesaan tepatnya di dusun 1, Sampetan, Kec. Ampel, Kabupaten

Boyolali, Jawa Tengah 57352. Kepala sekolah madrasah tersebut bernama

Ahmad Makarim Hidayat S.Pd. I, yang sudah dua periode menjadi kepala

sekolah madrasah tersebut. Hal ini menujukkan bahwa beliau dipercaya

dapat memimpin madrasah menjadi lebih maju. Beliau mampu

mendedikasikan perannya sebagai kepala sekolah dengan baik. Hal yang

membuat peneliti tertarik yakni suksesnya kepala sekolah dalam

membangun madrasah tersebut, berangkat dari sekolah swasta pedesaan

yang biasa menjadi madrasah yang bisa bersaing dengan sekolah pada

umumnya terutama dalam perlombaan tingkat SMP sederajat. Penelitian

ini disangkutpautkan dengan pelaksanaan tugas guru karena keberhasilan

Page 24: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

7

peserta didik dalam meraih prestasi tak lain merupakan hasil kerja keras

bapak ibu guru melalui arahan dan kepala sekolah.

Hal yang ingin peneliti temukan adalah bagaimana peran kepala

sekolah MTs. Sunan Kalijaga dalam pelaksanaan tugas guru disana

sehingga proses pembelajaran dan administrasi mampu terjalin dengan

baik. Dan apabila ditemukan kendala peneliti ingin mengetahui bagaimana

cara kepala sekolah menangani sekaligus memberi solusi masalah tersebut.

Karena eksistensi peran kepala sekolah dalam dunia pendidikan khususnya

dalam pelaksanaan tugas guru sangatlah penting maka peneliti

memutuskan untuk meneliti hal tersebut.

Mengingat bahwa pelaksanaan tugas guru dalam dunia pendidikan

adalah suatu hal yang harus dikembangkan serta peran kepala sekolah

yang sangat signifikan, maka peneliti menentukan topik penelitian ini

dengan pokok bahasan “PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM

PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs. SUNAN KALIJAGA

KENDAL, KEC. SAMPETAN KAB. BOYOLALI”.

B. Fokus Penelitian

Berdasarkan latar belakang masalah diatas, maka mendapatkan

rumusan masalah sebagai berikut:

1. Bagaimana pelaksanaan tugas guru di MTs. Sunan Kalijaga Kendal,

Sampetan, Kec. Ampel Kab. Boyolali ?

2. Bagaimana peran kepala sekolah dalam pelaksanaan tugas guru di

MTs. Sunan Kalijaga Kendal, Sampetan, Kec. Ampel Kab. Boyolali?

Page 25: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

8

C. Tujuan Penelitian

Adapun tujuan dari penelitian ini adalah sebagai berikut:

1. Untuk mengetahui pelaksanaan tugas guru di MTs. Sunan Kalijaga

Kendal, Sampetan, Kec. Ampel Kab. Boyolali.

2. Untuk mengetahui peran kepala sekolah dalam pelaksanaan tugas guru

di MTs. Sunan Kalijaga Kendal, Sampetan, Kec. Ampel Kab.

Boyolali.

D. Manfaat Penelitian

1. Secara Teoritis

Secara teoritik penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi

yang positif bagi dunia pendidikan dan dapat menambah khasanah ke

ilmuan yang menekankan pada aspek-aspek kinerja peran kepala

madrasah pada pelaksanaan tugas guru.

2. Secara praktis

a. Bagi peneliti, menambah wawasan peneliti mengenai bagaimana

seorang Kepala Madrasah dapat pelaksanaan tugas guru yang dilihat

dari peran kepala madrasah dalam pelaksanaan tugas guru.

b. Bagi dunia pendidikan, penelitian ini diharapkan dapat memberi

masukan terhadap seluruh Kepala Madrasah Tsanawiyyah agar dapat

pelaksanaan tugas guru-guru dengan baik sehingga terjadilah

kemajuan di Sekolah yang diampu.

Page 26: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

9

c. Bagi civitas akademika, penelitian ini diharapkan bisa menjadi bahan

acuan untuk penelitian yang relevan dimasa yang akan datang.

d. Bagi pendidik, agar dapat mempertahankan pretasi-pretasi kerja yang

sudah diraih, lebih-lebih dapat meningkatkan prestasi tersebut menjadi

lebih baik lagi.

E. Penegasan Istilah

1. Peran Kepala Sekolah

Dalam Besar Bahasa Indonesia, peran berarti tindakan yang

dilakukan oleh seseorang dalam suatu peristiwa (Depdiknas, 2001:

854). Dari pengertian diatas yang dimaksud dengan “peran” dalam

penelitian ini adalah bentuk usaha, tindakan, partisipasi, andil, tugas

dan kontribusi.

Dalam mengartikan kepala sekolah peneliti mengambil arti

kepemimpinan. Kepemimpinan adalah sifat-sifat, perilaku pribadi,

pengaruh terhadap orang lain, pola-pola interaksi, hubungan kerja

sama antarperan, kedudukan dari satu jabatan administrastif, dan

persepsi dari lain-lain tentang legimitasi pengaruh (Wahjosumidjo,

2007: 17).

Sekolah adalah bangunan atau lembaga untuk belajar dan mengajar

serta tempat menerima dan memberi pelajaran (menurut tingkatannya,

ada); -- dasar, -- lanjutan (Kamus Besar Bahasa Indonesia, 2008:

1287). Dari pengertian tersebut diatas peran kepala sekolah dapat

Page 27: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

10

diartikan sebagai usaha, tindakan, tugas dan kontribusi seorang

pemimpin dalam meenjalankan jabatan administratif di sekolah.

2. Pelaksanaan Tugas Guru

Pelaksanaan adalah proses, perbuatan melaksanakan (rancangan,

keputusan, dan sebagainya) (Kamus Besar Bahasa Indonesia, 2008:

671). Menurut penulis pelaksanaan adalah proses melaksanakan

sesuatu yang didominasi oleh keputusan-keputusan serta rancangan

tertentu.

Tugas adalah pekerjaan yang wajib dikerjakan atau yang

ditentukan untuk dilakukan; pekerjaan yang menjadi tanggung jawab

seseorang; pekerjaan yang dibebankan: (Kamus Besar Bahasa

Indonesia, 2008:1034). Menurut penulis tugas adalah pekerjaan wajib

yang dibebankan kepada seseorang berdasarkan tanggung jawab

tertentu. Guru adalah orang yang pekerjaannya (mata pencahariannya,

profesinya) mengajar (Kamus Besar Bahasa Indonesia, 2008:498).

Guru adalah pelajar seumur hidup (A. Samana, 1994:15).

Menurut Q.S An-Nahl: 43 guru adalah seseorang yang pandai,

banyak mengatahui ilmu. Adapun ayat yang dimaksud sebagai

berukut:

ن كنت لا تعلمون "كر ا ئلوآ آهل الذ م ج فس لى

ا و ح لا رجالاا ن

ا ن قبل "و مآ ارسلنا م

“Dan Kami tidak mengutus sebelum kamu, kecuali orang-orang

lelaki yang kami beri wahyu kepada mereka; maka bertanyalah

Page 28: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

11

kepada orang yang mempunyai pengetahuan jika kamu tidak

mengatahui”. Menurut penulis pelaksanaan tugas dapat diartikan

sebagai usaha yang dilakukan oleh seorang guru dalam melakukan

kewajibannya disekolah dengan didasari ilmu pengetahuan ,

sehingga dapat mewujudkan ketercapaian sesuatu ataupun peraihan

prestasi yang menunjukkan kemampuan kerja.

F. Sistematika Penulisan

Skripsi ini ditulis dengan menggunakan sistematika yang terdiri

dari lima bab. Adapun rinciannya adalah sebagai berikut:

1. BAB 1 : PENDAHULUAN

Bab ini akan memuat tentang: latar belakang

masalah, rumusan masalah, tujuan penelitian, manfaat

penelitian, penegasan istilah, dan sistematika penulisan.

2. BAB II : KAJIAN PUSTAKA

Pada bab ini menuturkan tentang landasan teori

(Telaah teoretik terhadap pokok permasalahan/ variabel

penelitian) dan kajian pustaka (kajian penelitian terdahulu)

teori-teori tentang peran kepala sekolah, pengertian kepala

sekolah, syarat-syarat kepemimpinan, peningkatan kinerja

guru, serta peran kepala sekolah dalam pelaksanaan tugas

guru.

3. BAB III : METODE PENELITIAN

Page 29: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

12

Pada bab ini memuat tantang jenis penelitian, lokasi

dan waktu penelitian, sumber data, prosedur pengumpulan

data, analisis data serta pengecekan keabsahan data

4. BAB IV : PAPARAN DAN ANALISIS DATA

Bab ini memuat tentang paparan data dan analisis

data hasil penelitian yang menunjukkan peran Kepala

Sekolah dalam pelaksanaan tugas guru di MTs. Sunan

Kalijaga Kendal, Kec. Sampetan Kab. Boyolali dan proses

pelaksanaannya.

5. BAB V : PENUTUP

Bab ini memuat kesimpulan dan saran. Bagian akhir adalah

daftar pustaka yang digunakan penulis sebagai referensi

dalam penulisan skripsi serta lampiran lampiran penelitian.

Page 30: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

13

BAB II

KAJIAN PUSTAKA

A. Landasan Teori

1. Kepala Sekolah

a. Pengertian Kepala Sekolah

Dalam mengartikan kepala sekolah peneliti mengambil arti

kepemimpinan. Kepemimpinan adalah sifat-sifat, perilaku pribadi,

pengaruh terhadap orang lain, pola-pola interaksi, hubungan kerja

sama antarperan, kedudukan dari satu jabatan administrastif, dan

persepsi dari lain-lain tentang legimitasi pengaruh (Wahjosumidjo,

2007: 17). Sekolah adalah tempat yang digunakan untuk

melakukan kegiatan belajar mengajar. Menurut penulis kepala

sekolah adalah seseorang yang pengaruh terhadap orang lain, baik

pada pola-pola interaksi, hubungan kerja sama antarperan, serta

menduduki kedudukan dari satu jabatan administrastif.

b. Kompetensi Kepala Sekolah

Kompetensi yang harus dimiliki kepala sekolah/ madrasah

terdiri atas 5 dimensi berikut ini:

a) Kompetensi Kepribadian

Kompetensi ini meliputi kemampuan untuk: berakhlak mulia,

mengembangkan budaya dan tradisi akhlak mulia, dan menjadi

teladan akhlak mulia bagi komunitasdi sekolah/madrasah;

memiliki integritas kepribadian sebagai pemimpin; memiliki

Page 31: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

14

keinginan kuat dalam pengembangan diri sebagai kepala

sekolah; bersikap terbuka dalam melaksanakan tugas pokok dan

fungsi; mengendalikan diri dalam menghadapi masalah dalam

pekerjaan sebagai kepala sekolah; dan memiliki bakat dan minat

jabatan sebagai pemimpin pendidikan.

b) Kompetensi Manajerial

Kemampuan untuk menyusun perencanaan sekolah untuk

berbagai tingkatan perencanaan; mengembangkan organisasi

sekolah sesuai dengan kebutuhan; memimpin sekolah dalam

rangka pendayagunaan sumber daya sekolah secara optimal;

mengelola perubahan dan pengembangan sekolah menuju

organisasi pembelajaran yang efektif; menciptakan budaya dan

iklim sekolah yang kondusif dan inovatif bagi pembelajaran

peserta didik; mengelola sarana dan prasarana sekolah dalam

rangka pendayagunaan secara optimal dan lain sebagainya.

c) Kompetensi kewirausahaan

Meliputi kemampuan menciptakan inovasi yang berguna bagi

pengembangan sekolah; bekerja keras untuk mencapai

keberhasilan sekolah sebagai organisasi pembelajaran yang

efektif; memiliki motivasi yang kuat untuk sukses dalam

melaksanakan tugas pokok dan fungsinya sebagai pemimpin

sekolah; memiliki naluri kewirausahaan dalam mengelola

Page 32: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

15

kegiatan produksi/ jasa sekolah/ madrasah sebagai sumber

belajar peserta didik.

d) Kompetensi Supervisi

Kemampuan untuk merencanakan program supervisi akademik

dalam rangka peningkatan profesionalisme guru; melaksanakan

supervisi akademik terhadap guru dengan menggunakan

pendekatan dan teknik supervisi yang tepat; dan menindaklanjuti

hasil supervisi akademik terhadap guru dalam rangka

peningkatan profesionalisme guru.

e) Kompetensi Sosial

Meliputi kemampuan untuk bekerja sama dengan pihak lain

untuk kepentingan sekolah; berpartisipasi dalam kegiatan sosial

kemasyarakatan; dan memiliki kepekaan sosial terhadap orang

atau kelompok lain (Oding Supriadi, 2013: 136-138).

c. Peran dan Fungsi Kepala Sekolah

Menurut Nurbaeni (2015) dalam jurnalnya mengatakan

bahwa adapun fungsi dan tugas kepala sekolah tersebut dapat

dilihat secara lebih rinci sebagai berikut:

1). Peran sebagai Educator

Kepala sekolah berperan dalam pembentukan karakter yang

didasari nilai-nilai pendidik. Edukator berasal dari kata edukasi

yang dalam dalam KBBI edukasi diartikan sebagai pendidikan

(Kamus Pusat Bahasa, 2008: 374). Jadi menurut penulis peran

Page 33: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

16

kepala sekolah sebagai edukator yakni kepala sekolah sebagai

pelaku pendidikan yang pokok bagi masyarakat sekolah.

Menunjukkan bahwa kepala sekolah mengetahui banyak hal serta

mampu menguasai pemecahan permasalahan yang dihadapi baik

permasalahan siswa, guru, masyarakat dan lain sebagainya. Kepala

sekolah mampu menemukan terobosan dan siasat baru dalam

menginovasi sesuatu.

2). Peran sebagai Manager

Kepala sekolah berperan dalam mengelola sumber daya

untuk mencapai tujuan institusi secara efektif dan efisien.

Manajemen adalah proses merencanakan,

mengorganisasikan, memimpin dan mengandalikan usaha anggota-

anggota organisasi serta pendayagunaan seluruh sumber daya

organisasi dalam rangka menciptakan tujuan yang telah ditetapkan.

Ada tiga hal yang perlu diperhatikan dari definisi diaatas yakni:

a). proses, adalah cara untuk melakukan sesuatu yang dilakukan

secara sistematis. Meliputi perencanaa, pengorganisasian,

memimpin serta mengendalikan.

b). Sumber daya suatu sekolah, meliputi dana, perlengkapan,

informasi, maupun sumber daya manusia, yang masing-masing

berfungsi sebagai pemikir, perencana, pelaku serta pendukung

untuk mencapai tujuan.

Page 34: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

17

c). Mencapai tujuan organisasi yang telah ditetapkan sebelumnya

(Wahjosumidjo, 2007: 94-95).

Menurut penulis peran kepala sekolah sebagai manajer

intinya adalah kepala sekolah merupakan seseorang yang menjadi

pengawal (pemulai) pembuat perencanaan harian, mingguan,

bulanan, semesteran maupun tahunan agarsetiap kegiatan dapat

dimonitoring dan dievaluasi sehingga ketika terjadi kekurangan

dapat dilakukan perbaikan demi tercapainya keberhasilan

kepemimpinan.

3). Peran sebagai Administrator

Kepala sekolah berperan dalam mengatur tata laksana

sistem administrasi di sekolah sehingga efektif dan efisien. Kepala

sekolah bertanggung jawab terhadap kelancaran pelaksanaan

pendidikan dan pengajaran di sekolah, maka hendaklah memahami

menguasai, dan mampu melaksanakan kegiatan-kegiatan yang

berkenaan dengan fungsinya sebagai administrator (M. Ngalim

Purwanto, 2016: 106).

4). Peran sebagai Supervisor

Kepala sekolah berperan dalam upaya membantu

mengembangkan profesionalitas guru dan tenaga kependidikan.

Supervisi adalah suatu aktivitas pembinaan yang direncanakan

untuk membantu para guru dan pegawai sekolah lainnya dalam

melakukan pekerjaan sereka secara efektif (M. Ngalim Purwanto,

Page 35: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

18

2016: 76) supervisor dalam KBBI diartikan sebagai pengawas

utama; pengontrol utama; penyelia (Kamus Pusat Bahasa, 2008:

1394).

5). Peran sebagai Leader

Kepala sekolah berperan dalam mempengaruhi orang-

orang untuk bekerja sama dalam mencapai visi dan tujuan bersama.

Kepala sekolah mengajak guru untuk melakukan tugasnya sesuai

dengan rencana yang telah dibuat oleh kepala sekolah agar tercapai

keharmonisan program disekolah.

6). Peran sebagai Innovator,

Kepala sekolah adalah pribadi yang dinamis dan kreatif

yang tidak terjebak dalam rutinitas. Tetap menjalankan rutinitas

sebagai kepala sekolah namun juga memperhatikan rutinitas yang

lain. Dinamis dalam menjalankan tugas sekreatif mungkin menata

tugasnya sebagai kepala sekolah.

7). Peran sebagai Motivator,

Kepala sekolah harus mampu memberi dorongan sehingga

seluruh komponen pendidikan dapat berkembang secara

profesional.

8). sebagai Entrepreneur

Kepala sekolah berperan untuk melihat adanya peluang

usaha dan manfaat peluang untuk kepentingan sekolah (Nurbaini,

2015: 14). Kepala sekolah membangun kerja sama bisnis guna

Page 36: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

19

meningkatkan kemajuan sekolah. Siswa mamupun guru tentu akan

mendapatkan manfaat dari kerja sama tersebut. Jika dilakukan kerja

sama bisnis yang baik dengan sekolah maka guru akan mudah

mengembangnkan inovasi untuk bahan pengajaran dan lebih

mudah menemukan ide, karena pengalaman guru semakin

bertambah disebabkan luasnya jaringan bisnis (Sholih Abdul Qodir,

2014:113)

2. Pelaksanaan Tugas Guru

a. Pengertian Pelaksanaan Tugas Guru

Pelaksanaan adalah proses, cara, atau perbuatan untuk

melaksanakan (rancangan) keputusan dan sebagainya

(http://kbbi.kemendikbud.go.id/entri/Pelaksanaan). Kemampuan

yang ditunjukkan oleh seorang guru dalam melaksanakan tugasnya

sebagai guru profesional yang ditandai dengan terpenuhinya hasil

kerja yang standar.

Tugas adalah sesuatu yang wajib dikerjakan atau yang

ditentukan untuk dilakukan; pekerjaan yang menjadi tanggung

jawab seseorang; pekerjaan yang dibebankan

(http://kbbi.kemendikbud.go.id/entri/Tugas).

Dalam UU guru dan dosen guru adalah pendidik

professional dengan tugas utama mendidik, mengajar,

membimbing, mengarahkan, melatih, menilai dan mengevaluasi

peserta didik pada pendidikan anak usia dini, jalur pendidikan

Page 37: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

20

formal, pendidikan dasar dan pendidikan menengah (E. Mulyasa,

2008: 227). Guru adalah seseorang yang profesinya menjadi

seorang pengajar (http://kbbi.kemendikbud.go.id/entri/Guru).

Berdasarkan pengertian diatas penulis menyimpulkan

bahwa pelaksanaan tigas guru adalah proses melaksanakan

tanggung jawab yang sudah dibebankan bagi seorang guru, sebagai

pendidik, pengajar, pembimbing dan pengevaluasi peserta didik.

b. Kualifikasi dan Kompetensi Guru

Guru harus mempunyai beberapa kompetensi pokok yang

akan menjadikan dirinya mengerti tugasnya secara maksimal.

Adapun kompetensi guru menurut E. Mulyasa sebagai berikut:

1. Kompetensi Pedagogik

Dalam Standar Nasional Pendidikan Pasal 28 ayat (3) butir a

dikemukakan bahwa kompetensi pedagogik adalah kemampuan

mengelola pembelajaran peserta didik yang meliputi pemahaman

terhadap peserta didik, perancangan dan pelaksanaan

pembelajaran, evaluasi hasil belajar, dan pengembangan peserta

didik untuk mengaktualisasikan berbagai potensi yang dimilikinya

(E. Mulyasa, 2008: 75). Adapun kemampuan mengelola

pembelajaran mencakup pada tiga fungsi manajerial yakni:

a). fungsi perencanaan, menyangkut penetapan tujuan, dan

kompetensi serta memperkirakan bagaimana cara agar dapat

mencapainya. Fungsi ini merupakan fungsi senttral dari manajemen

Page 38: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

21

pembelajaran dan harus berorientasi ke masa depan. Guru sebagai

manajer pembelajaran harus mengetahui cara yang tepat untuk

mencapai tujuan pembelajaran yang akan dilaksanakan, maka dari

itu guru harus pandai merencanakan seluruh komponen

pemlbelajaran. Guru harus mampu mengambil keputusan yang

tepat untuk mengelola berbagai sumber yakni sumber daya, sumber

dana maupun sumber pembelajaran.

b). fungsi pelaksanaan, atau dapat disebut implementasi adalah

proses yang memberikan kepastian bahwa proses belajar mengajar

mengajar sudah mempunyai SDA dan sarana prasarana yang

diperlukan sehingga dapat membentuk kompetensi serta mencapai

tujuan yang dikehendaki. Fungsi ini termasuk pengorganisasian dan

kepemimpinan yang melibatkan penentuan berbagai kegiatan,

seperti pembagian pekerjaan ke dalam berbagai tugas khusus yang

harus dilakukan guru dan peserta didik. (E. Mulyasa, 2008: 77)

c). fungsi pengendalian, atau evaluasi dan pengendalian bertujuan

menjamin kerja yang dicapai sesuai dengan rencana atau tujuan

yang telah ditentukan. Fungsi ini membandingkan antara kinerja

aktual dan kinerja yang telah ditetapkan (kinerja standar). Guru

sebagai manajer pembelajaran harus mengambil langkah perbaikan

saat ada kesenjangan atau perbedaan yang signifikan. (Mulyasa,

2008: 78)

2. Kompetensi Kepribadian,

Page 39: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

22

Dalam Standar Nasional Pendidikan, penjelasan Pasal 28 ayat (3)

butir b, dikemukakan bahwa yang dimaksud dengan kompetensi

kepribadian adalah kemampuan kepribadian yang mantap, stabil,

dewasa, arif, dan berwibawa, menjadi teladan bagi peserta didik,

dan berakhlak mulia. Kompetensi kepribadian diperlukan untuk

menghindari adanya kinerja guru yang tidak professional karena

kurang matang dalam hal kepribadiannya. Tujuan yang lain adalah

supaya guru selalu bersikap dewasa dalam menyelesaikan

tugasnya, dan dapat menjaga martabat keguruan.

Selain guru harus menjaga martabatnya sebagai orang tua kedua

peserta didik, guru harus mampu menjadi teladan bagi peserta

didiknya. Guru akan menjadi model peserta didik selama disekolah

bahkan tidak muhal akan menjadi teladan selama hidupnya. Ketika

guru mampu memberikan teladan kepribadian yang baik bagi

peserta didik tentunya guru akan menjadi idola peserta didik

selama hidupnya. Jika sudah menjadi idola maka bisa dikatakan

hampir seluruh gelagat sifat dan tutur kata guru akan ditiru oleh

peserta didik, jadi sangat penting guru menguasai kompetensi

kepribadian (E. Mulyasa, 2008: 127).

3. Kompetensi Professional

Dalam Standar Nasional Pendidikan, penjelasan Pasal 28 ayat (3)

butir c dikemukakan bahwa yang dimaksud dengan kompetensi

professional adalah kemampuan penguasaan materi pembelajaran

Page 40: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

23

secara luas dan mendalam yang memungkinkan membimbing

peserta didik memenuhi standar kompetensi yang ditetapkan dalam

Standar Nasional Pendidikan. Kompetensi professional merupakan

kompetensi yang harus dikuasai dalam kaitannya dengan

pelaksanaan tugas utama guru sebagai pengajar.

Keprofesionalitasan guru kurang lebih mencakup jenis-jenis materi

pembelajaran, mampu mengurutkan materi pembelajaran,

mengorganisasikan materi pembelajaran, dan mendayagunakan

sumber pembelajaran (E. Mulyasa, 2008: 138).

c. Tugas dan Fungsi Guru

1. Tugas Guru

Guru dituntut untuk mampu menjadi pendidik professional dan

teladan. Adapun dalam kesehariannya guru harus mengerjakan

kewajibannya yaitu melaksanakan tugas sebagaimana mestinya.

Tugas guru dapat dibagi menjadi beberapa poin yakni:

a) Guru bertugas mendidik, mengajar, membimbing dan

melatih peserta didik.

Guru mengembangkan potensi atau kemampuan dasar peserta

didik. Selain itu guru juga harus mengembangkan kepribadian

peserta didik, memberikan keteladanan serta menciptakan

suasana pendidikan yang kondusif. Tugas guru sebagai

pengajar yakni merencanakan, melaksanakan dan

mengevaluasi (menilai) pembelajaran. Sebagai pembimbing

Page 41: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

24

guru harus mendorong perilaku positif dalam pembelajaran

serta membimbing peserta didik memecahkan suatu masalah

yang tengah dihadapi. Sebagai pelatih tentunya guru harus

mampu melatih ketrampilan peserta didik dan membuat

mereka melakukan perilaku positif.

b) Membantu pengelolaan dan pengembangan program

sekolah

Tugas tersebut berarti bahwa sebagai pengembang program

guru harus membantu mengembangkan program pendidikan

sekolah dan hubungan kerjasama sekolahnya. Dan sebagai

pengelola program guru dituntut untuk dapat membantu secara

aktif dalam menjalin hubungan dan kerjasama antara sekolah

dengan masyarakat. .

c) Mengembangkan keprofesionalan

Berkaitan dengan perkembangan di dunia keprofessionalan

guru, tidak mungkin hal tersebut dilewati secara berkala.

Sebagai tenaga professional guru harus melakukan upaya-

upaya untuk meningkatkan kemampuan professional (E.

Mulyasa, 2008: 20).

2. Fungsi Guru

Fungsi guru di dalam dunia pembelajaran menurut E.

Mulyasa adalah sebagai berikut:

Page 42: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

25

1. Guru Sebagai Fasilitator, guru tidak hanya memberikan

informasi kepada peserta didik namun guru berfungsi

sebagai fasilitator yang memberikan kemudahan belajar

peseta didik agar peserta didik dapat mengikuti

pembelajaran dengan suasana menyenangkan, gembira,

penuh semangat, tidak cemas dan berani

mengemukakan pendapat.

2. Guru Sebagai Motivator, menurut Callahan dan Clark

(1998) mengemukakan bahwa motivasi adalah tenaga

pendorong atau penarik yang menyebabkan adanya

tingkah laku kearah tujuan tertentu. Dengan adanya

motivasi akan timbul dorongan dari diri sendiri untuk

semangat melukukan sesuatu berkaitan dengan tujuan

yang hendak dicapai. Dalam lingkup sekolah yang akan

menjadi motivator handal bagi peserta didik tidak lain

adalah guru. Guru ditinjuk sebagai orang pertama yang

dapat memberikan sugesti positif guna meningkatkan

nafsu belajar peserta didik. Seseorang yang hendak

melakukan sesuatu tentunya membutuhkan dorongan

dari orang yang tepat dan dekat.

3. Dengan adanya motivasi (dorongan) tersebut maka

dapat merubah energi yang ada pada diri manusia, baik

menyangkut kejiwaan, perasaan, maupun emosi, dan

Page 43: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

26

kemudian bertindak melakukan sesuatu demi mencapai

tujuan yang akan diraih. (E. Mulyasa, 2008: 58)

4. Guru Sebagai Pemacu, pada fungsi ini guru dituntut

untuk dapat melipatgandakan potensi peserta didik, dan

mengembangkan sesuai dengan aspirasi dan cita-cita

mereka di masa yang akan datang. Tanpa bantuan guru

potensi anak tidak akan berkembang. Minat, bakat,

kemampuan, dan potensi yang ada pada peserta didik

akan diketahui oleh guru dan dikembangkan pula oleh

guru. Gurulah yang dapat memastikan dimana minat

dan bakat anak sebaiknya dikembangkan. Dalam kaitan

memacu kompetens anak guru perlu memperhatikan

peserta didik secara individual, mengingat bahwa

potensi anak tidak mungkin sama dan harus di seleksi

secara teliti. Hal ini mengantisipasi adanya

keterpaksaan dan kesalahan dalam memacu peserta

didik yang dapat menyebabkan kesalahan yang fatal,

karena waktu yang telah terbuang menekuni bakat yang

salah.

5. Dalam memacu pembelajaran peserta didik guru juga

harus membarikan kemudahan belajar bagi seluruh

peserta didik, agar dapat mengembangkan potensinya

secara optimal. Guru harus kreatif dan menyenangkan

Page 44: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

27

dalam memposisikan diri. Guru harus mampu menjadi

orang tua yang penuh kasih sayang. Menjadi teman

yang dapat dijadikan tempat mengadukan problem

kehidupan serta untuk mengutarakan perasaan bagi

peserta didik. Siap melayani peserta didik dalam

keadaan apapun demi memberikan rasa nyaman dan

aman dalam meraih cita-cita dan mengambangkan

bakatnya. Guru harus menyumbangkan pemikiran yang

dibutuhkan oleh peserta didik dalam memecahkan

masalahnya, serta memupuk rasa percaya diri supaya

yakin bahwa peserta didik mampu menyelesaikan

permasalahan yang dilewati secara dewasa (E. Mulyasa,

2008: 63-64).

d. Hal yang Mempengaruhi Kepuasan Kerja Guru

Koster mengatakan bahwa kepuasan kerja guru adalah

keseluruhan perasaan guru yang berkenaan berbagai aspek

pekerjaan yang meliputi beberapa aspek, yakni:

1. Sumber Daya Pendidikan, berpengaruh terhadap

kepuasan kerja guru karena apabila seorang guru tidak

memiliki kemampuan sesuia dengan bidang keahliannya, ia

akan merasa kurang yakin dengan kemampuan yang dia

Page 45: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

28

miliki. Artinya, kepakaran seorang guru tersebut miliki

tidak dimiliki secara maksimal sehingga tidak mampu

menjawab pertanyaan yang diutarakan oleh peserta didik.

Berbeda dengan guru yang mempunyai kompetensi yang

mantap ia akan menjawab semua pertanyaan peserta didik

dengan mantap pula (Abdullah Munir, 2014: 27).

2. Proses Belajar Mengajar, dapat mempengaruhi kepuasan

kerja guru karena apabila suasana belajar dan proses belajar

mengajar berjalan sesuai rencana yang telah ditetapkan hal

itu akan menambah semangat guru dalam memberikan

pelajaran kepada peserta didik.

3. Prestasi Madrasah

Keberhasilan madrasah diperoleh dari kerja keras seluruh

unsur yang berada didalam madrasah. unsur-unsur yang

terkait diantaranya kepala madrasah, guru, karyawan dan

komite sekolah. Apabila madrasah memperoleh prestasi

maka semua unsure terkait akan merasa bangga terelbih

guru sebagai pendidik. Guru yang membimbing peserta

didik sehingga dapat meraih prestasi sedemikian rupa

hingga mampu membawa nama baik sekolah. Maka guru

akan lebih semangat dan puas sehingga melaksanakan

pekerjaannya dengan giat agar membawa keberhasilan yang

selanjutnya.

Page 46: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

29

4. Penghasilan dan Penghargaan

Dalam melaksanakan pekerjaan tentunya guru memerlukan

persiapan dan pengorbanan yang cukup besar baik dari segi

materi maupun pemikiran. Sudah sewajarnya apabila kerja

keras tersebut dihargai dengan pemberian penghasilan (gaji)

yang setimpal. Penghargaan lain yang setimpal akan dapat

membuat guru merasakan kepuasan kerja sebagaimana yang

diharapkan. Pemberian gaji guru memang wajib diberikan

seperti yang telah tertulis dalam undang-undang guru dan

dosen pasal 15 yang berbunyi

1). Penghasilan diatas kebutuhan hidup minimum sebagaimana

dimaksud dalam pasal 14 ayat (1) huruf a meliputi gaji pokok,

tunjangan yang melekat pada gaji, serta penghasilan lain berupa

tunjangan profesi, tunjangan fungsional, tunjangan khusus, dan

maslahat tambahan yang terkait dengan tugasnya sebagai guru

yang ditetapkan dengan prinsip penghargaan atas dasar prestasi.

2). Guru yang diangkat oleh suatu pendidikan yang

diselenggarakan oleh pemerintah atau pemerintah daerah diberi

gaji sesuai dengan peraturan perundang-undangan.

3). Guru yang diangkat oleh satuan pendidikan yang

diselenggarakan oleh masyarakat diberi gaji berdasarkan

perjanjian kerja atau kesepakatan kerja sama (E. Mulyasa, 2008:

230).

5. Kebebasan Melakukan Aktifitas

Page 47: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

30

Seperti dalam undang-undang guru dan dosen pasal 14 ayat

(1) butir e yang menyatakan bahwa “guru berhak memperoleh

manfaat sarana dan prasarana pembelajaran untuk menunjang

kelancaran tugas keprofesionalan” (E.Mulyasa, 2008: 228). Guru

mempunyai keinginan untuk menjadi individu yang bebas

melakukan aktivitas sesuai dengan keahliannya. Ia akan merasa

senang apabila diperbolehkan memanfaatkan sarana prasarana dan

seluruh keahliannya untuk mendidik siswa siswi.

3. Peran Kepala Sekola Dalam Pelaksanaan Tugas Guru

Dalam pelaksanaan tugas guru kepala sekolah harus mampu

menjadi supervisor untuk mengawasi tugas guru. Kepala sekolah

sepenuhnya menguasai kompetensi yang seharisnya dimilikinya seperti

kompetensi kepribadian, kompetensi manajerial, kompetensi supervisi

dan kompetensi kewirausahaan (Oding Supriadi, 2013: 136-138).

Peran penting yang sebaiknya dikuasai oleh kepala sekolah

yakni sebagai supervisor dan pemimpin. Mengawasi perjalanan

pembelajaran yang berjalan, mengawasi pergerakan sekolah yang

diampu agar madrasah mampu mencapai tujuan pembelajaran dengan

baik dibawah pengawasannya. Menjadi panutan atas penentuan

keputusan ketika terjadi kendala meskipun tetap ada sumbang saran

dari guru lain.

Menunjukkan dengan adanya kerjasama dan kolaborasi yang

baik antara seluruh komponen yang terkait, maka akan menghasilkan

Page 48: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

31

perubahan sesuai rencana yang telah disusun. Di tambah dengan

menjadi kepala sekolah yang mampu menjadi orang tua kedua bagi

peserta didik, bekerjasama dengan wali murid dalam membimbing

anak, menerima kritik dan saran yang diberikan oleh siapa saja

merupakan hal penting yang akan menjadikan peran kepala sekolah

menjadi lebih mantap dan kolaboratif.

B. Kajian Pustaka

Setelah penulis membaca hasil penelitian yang berkaitan dengan

peran kepala sekolah di Fakultas Tarbiyyah dan Ilmu Keguruan IAIN

Salatiga memang belum ada yang mengankat tema tersebut. Beberapa

skripsi yang terkait dengan tema tersebut antara lain sebagai berikut:

1. Skripsi Agus Yulis Setyawan, berjudul “Upaya Kepala

Sekolah dalam Meningkatkan Profesionalisme Guru di MTs. Assalafi

Susukan, Kabupaten Semarang”. peneliti membahas tentang upaya

Kepala Sekolah dalam Meningkatkan Profesionalisme Guru di MTs.

Assalafi Susukan. Hasil penelitian tersebut menyatakan profesionalitas

guru di MTs. Assalafi Susukan sudah baik kepala sekolah melakukan

beberapa cara untuk meningkatkan profesionalitas guru. Beberapa

tindakan yang dilakukan untuk meningkatkan profesionalitas guru

disana adalah dengan nasehat, motivasi, pengecekan dan pengawasan.

2. Skripsi Siti Lazifatu Nasyifah, berjudul “Peran Supervisi

Pendidikan dalam Meningkatkan Profesionalisme Guru Pendidikan

Agama Islam di SMA N Se-Salatiga Tahun 2017.” Skripsi tersebut

Page 49: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

32

membahas tentang peran supervisi pendidikan dalam meningkatkan

profesionalisme guru di SMA N Se-Salatiga. Penelitian ini bertujuan

agar hasil penelitian menjadi rujukan untuk memberikan informasi dan

masukan bagi para pengawas sekolah, tenaga pengajar dalam

melaksanakan pembelajaran. Diharapkan dalam melaksanakan

pembelajaran kepada peserta didik agar senantiasa meningkatkan

proses pembelajaran sehingga tujuan pendidikan dapat tercapai.

3. Skripsi Eka Kurniyanti, yang berjudul “Peran Kepala

Sekolah dalam Meningkatkan Profesionalisme Guru Pendididkan

Agama Islam (PAI) di SMP Negeri 3 Mertoyudan Tahun 2018”.

Penelitian tersebut membahas tentang bagaimana peran kepala sekolah

dalam meningkatkan profesionalisme guru Pendidikan Agama Islam

(PAI) di SMP Negeri 3 Mertoyudan. Dimana dari hasil penelitian

menunjukkan bahwa peran kepala sekolah dalam meningkatkan

profesionalisme guru yaitu dengan memimpin dan mengatur semua

kegiatan, mengunjungi guru PAI dan melihat bagaimana cara guru

dalam pembelajaran, serta menyediakan sarana prasarana untuk

mendukung pembelajaran. Adapun proses peningkatan

profesionalisme guru yaitu dengan mengikutkan guru pendidikan

agama islam MPMP, seminar IHT, latihan-latihan yang mendukung

peningkatan profesionalisme guru.

Adapun perbedaan beberapa kajian pustaka dengan kajian peneliti

yang berjudul Peran Kepala Sekolah dalam Pelaksanaan Tugas guru di

Page 50: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

33

MTs. Sunan Klaijaga Kendal, Kec. Ampel, Kab. Boyolali yakni

sebagai berikut:

a). Terkait tugas guru sebagai pendidik, pengajar, pembimbing dan

melatih peserta didik kepala sekolah melaksanakan supervisi, memberi

penghargaan dan motivasi kepada guru.

b). Terkait tugas guru membantu mengelolaan dan mengembangkan

program sekolah, kepala sekolah bersama dewan guru melakukan

inovasi program sekolah dengan menggandeng MI Albarakah

melakukan pembiasaan sholat dhuha bersama, menghafal asmaul

husna serta menghafal juz 30.

c). Terkait tugas guru dalam mengembangkan keprofesionalan, kepala

sekolah selalu memberi motivasi untuk mengikuti ujian sertifikasi.

Page 51: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

34

BAB III

METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif, yaitu

penelitian yang berusaha mendeskripsikan suatu gejala, peristiwa, kejadian

yang terjadi pada saat sekarang (Nana, 1984: 64) sehingga penelitian ini

mempunyai ciri tertentu yang terletak pada tujuannya yakni,

mendeskrikpsikan suatu gejala yang berkaitan dengan seluruh kegiatan

objek penelitian. Pemilihan pendekatan kualitatif deskreptif ini berusaha

meneliti status kelompok manusia, suatu objek, suatu sistem pemikiran,

atau suatu peristiwa pada masa sekarang dengan tujuan membuat

deskripsi, gambaran atau lukisan sistematis yang bersifat faktual, akurat

mengenai fakta-fakta, sifat-sifat, serta hubungan antara fenomena yang

diselidiki.

Pada umumnya penelitian kualitatif deskriptif merupakan

penelitian bersifat non-hipotesis atau non-statis, sehingga dalam

perancangan penelitiannya tidak diperlukan penyusunan hipotesis. Seperti

yang sudah dituturkan diatas bahwa penelitian ini mempunyai tujuan

mendeskripsikan kegiatan suatu objek kajian penelitian. Adapun yang

dimaksud kegiatan objek kajian di dalam penelitian ini adalah Peran

Kepala Sekolah dalam Pelaksanaan Kerja guru di MTs. Sunan Kalijaga.

Page 52: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

35

Adapun proses pelaksanaan penelitian kualitatif deskreptif adalah

sebagai berikut:

1. Mengumpulkan informasi aktual secara rinci yang menggambarkan

gejala yang ada.

2. Mengidentifikasi masalah atau memeriksa kondisi dan praktik-praktik

yang ada.

3. Membuat perbandingan atau evaluasi, serta

4. Menentukan apa yang dilakukan orang lain dalam menghadapi masalah

yang sama dan belajar dari pengalaman mereka. Hal ini dilakukan

untuk menetapkan rencana dan keputusan pada waktu yang akan

datang.

B. Lokasi dan Waktu Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan di MTs. Sunan Kalijaga Kendal, Kec.

Sampetan Kab. Boyolali. Penelitian dilakukan untuk memperoleh

informasi dan data tentang peran Kepala Sekolah dalam pelaksanaan kerja

guru. Lokasi ini dipilih sebagai tempat penelitian karena di MTs. Sunan

Kalijaga memiliki Kepala Sekolah yang mempunyai andil yang besar

dalam pelaksanaan tugas guru.

C. Sumber Data

Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah sumber

data primer dan sumber data sekunder.

Page 53: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

36

1. Data primer adalah data yang diperoleh atau dikumpulkan langsung di

lapangan oleh orang yang melakukan penelitian atau yang bersangkutan

dalam penelitian.

2. Data sekunder adalah data yang diperoleh seorang peneliti melalui

penelaahan data orang lain. Menurut Iqbal data sekunder adalah data

yang diperoleh atau dikumpulkan orang yang melakukan penelitian dari

sumber-sumber yang telah ada (Iqbal, 2002: 82). Peneliti menggunakan

data sekunder untuk memperkuat penemuan dan melengkapi informasi

yang telah dikumpulkan melalui wawancara.

D. Prosedur Pengumpulan Data

Dalam penelitian kualitatif deskriptif dapat menggunakan beberapa

jenis teknik penelitian untuk memperoleh data dan informasi yang cukup.

Adapun jenis-jenis teknik pengumpulan data yang dapat dilakukan adalah

sebagai berikut:

1. Observasi

Teknik observasi adalah pengamatan data dengan mencatat secara

sistematis fenomena-fenomena yang diselidiki (Hadi, 1983: 136).

Teknik ini digunakan untuk mendapatkan data yang berkaitan dengan

situasi dan kondisi MTs. Sunan Kalijaga meliputi: wawancara yang

dilaksanakan, letak geografis, keadaan sekitar, serta keadaan fisik

(bangunan) yang ada.

Page 54: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

37

2. Dokumentasi

Teknik dokumentasi adalah teknik dimana peneliti mengumpulkan data

dalam bentuk arsi-arsip atau transkip buku. Menurut Arikunto teknik

dokumentasi adalah pencarian data mengenai hal-hal atau variabel yang

berupa catatan, stuktur organisasi, transkip, buku, surat kabar, majalah,

prasasti, notulen rapat, agenda, dan lain sebagainya (Arikunto, 2006:

206). Metode dokumentasi ini digunakan untuk memperoleh data

tentang kepala sekolah pelaksanaan tugas guru di MTs. Sunan Kalijaga

dan segala data yang diperlukan dalam melengkapi data-data

penelitian.

3. interview

Teknik interview adalah wawancara (antara wartawan dengan orang

terkemuka dsb) (Kamus Besar Bahasa Indonesia, 2008: 561). Menurut

Hadari interview adalah usaha mengumpulkan informasi dengan

mengajukan sejumlah pertanyaan secara lisan, untuk dijawab secara

lisan pula atau secara sederhana interview dapat diartikan sebagai

pengumpulan data dengan mempergunakan tanya jawab (Hadari, 2002:

111). Menurut penulis wawancara merupakan tehnik pencarian

informasi dengan bertanya secara lisan dengan informen terkait dengan

data yang dicari oleh pewawancara.

Page 55: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

38

E. Tehnik Analisis Data

Teknik analisis data dapat diartikan sebagai proses menghubung-

hubungkan, memisah-misahkan dan mengelompok-kelompokkan data

yang telah dikumpulkan sahingga dapat ditarik kesimpulan yang

mengerucut dan tepat. Analisis data yang digunakan dalam deskriptif

analisis adalah analisis non-statistik yaitu analisis yang berbentuk

penjabaran dan uraian kata-kata bukan berbentuk angka.

Adapun langka-langkah dalam menganalisis data pada penelitian

kualitatif deskriptif adalah sebagai berikut:

1. Reduksi Data

Reduksi data adalah proses memilih, menyederhanakan, memfokuskan,

mengabstraksikan, dan mengubah data kasar kedalam catatan lapangan.

2. Display atau sajian data

Sajian data merupakan suatu cara merangkai data dalam suatu

organisasi-organisasi yang memudahkan untuk membuat kesimpulan

dan/atau tindakan yang diusulkan.

3. Verivikasi dan/atau penyimpulan data

Verivikasi data merupakan penjelasan tentang temuan data yang

sebelumnya masih remang-remang setelah diteliti kemudian menjadi

jelas. (Sugiono, 2011: 247).

Page 56: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

39

F. Pengecekan Keabsahan Data

Untuk mengetahui keabsahan data penulis menggunakan cara

ketekunan dan keajegan. Peneliti menanyakan data yang telah diperoleh

dari sumber data satu kepada sumber data yang lain misalnya, data atau

informasi yang telah diperoleh dari kepala sekolah ditanyakan kembali

kepada guru. Kevalidan informasi yang didapatkan dianggap sah apabila

dibenarkan atau didukung oleh minimal tiga orang informen. Teknik

tersebut dinamakan sebagai trianggulasi. Trianggulasi dapat diartikan

sebagai pengecekan data dari berbagai sumber dengan berbagai cara

(Sugiyono, 2012: 273). Adapun teknkik trianggulasi dibagi kedalam dua

cabang yakni:

1. Trianggulasi Sumber Data

Trianggulasi sumber data merupakan pengecekan keabsahan sumber

data yang telah diperoleh dari sumber data lalu dicek ulang melalui

orang lain.

2. Trianggulasi Metode

Trianggulasi metode adalah membandingkan informasi atau data

dengan cara yang berbeda. Melalui berbagai perspektif atau

pandangan agar subjek penelitian tidak diragukan kebenarannya.

Page 57: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

40

BAB IV

PAPARAN DAN ANALISIS DATA

A. Paparan Data

1. Diskrpisi Lokasi

a. Letak Geografis

MTs. Sunan Kalijaga merupakan madrasah yang terletak di Kendal

rt 02 rw 01desa Sampetan, kecamatan Ampel, kabupaten Boyolali dengan

kode pos 57352. Madrasah ini merupakan madrasah yang berada di antara

pemukiman warga.

Mempunyai luas tanah sekolah sebesar 541 m². Luasan Bangunan

Sekolah sebesar 541 m² dengan pembagian bangunan kelas seluas 400 m²

dan bangunan lainnya 141 m².

1) Jarak 2 km kearah barat berbatasan

dengan dusun Sidorejo Kulon, kelurahan Sampetan

2) Jarak 1 km kearah timur berbatasan

dengan dusun Tlatar desa Tegalrejo

3) Jarak 1 km kearah berbatasan dengan

dusun Bumi Rejo kelurahan Sampetan

4) Jarak 1 km kearah utara berbatasan

dengan dusun Tarumulya kecamatan Sampetan.

b. Keadaan Sekolah

a. Gambaran Umum Sekolah

Page 58: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

41

Peserta didik yang sekolah di MTs. Sunan Kalijaga

kebanyakan berasal dari lingkungan sekitar sekolah. Akan tetapi ada

beberapa siswa yang berasal dari daerah jauh seperti Jlarem, warusikut,

pentur, ngargoloka dan magak, dimana seluruh daerah yang sudah

disebutkan diatas berada dikaki gunung merbabu. Ada juga yang paling

jauh yakni dari dari Timboa di pintu utama pendakian gunung Merbabu

tepatnya di kelurahan Ngadirojo kecamatan Ampel, kabupaten

Boyolali. Peserta didik yang berasal dare daerah sekitar biasanya

berangkat sekolah dengan jalan kaki. Peserta didik yang berasal dari

daerah jauh umumnya menggunakan kendaraan sendiri (sepeda motor)

karena tidak ada akses angkutan umum. Ada pula yang diantar oleh

orang tua atau keluarga yang lain.

Adapun

sampel data yang

digunakan sebagai

rujukan tentang

jauh dekatnya

daerah asal peserta

didik adalah seperti

gambar disamping.

G.01/Sis/data.siswa.

Guru yang mengajar di madrasah tersebut kebanyakan berasal

dari lingkungan sekitar, seperti daerah kendal sendiri, ngesrep dan

tlatar. Ada satu guru yang berasal dari daerah paling jauh yakni cepogo.

Page 59: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

42

Dimana cepogo merupakan desa yang jaraknya kurang lebih 8 km dari

MTs. Sunan Kalijaga. Seluruh guru berangkat sekolah menggunakan

kendaraan umum pribadi yakni sepeda motor.

Keadaan lingkungan sekitar sangat

mendukung proses pembelajaran di sekolah

mengingat letak sekolah jauh dari jalan raya

utama. Penduduk sekitar sangat harmonis

dan tidak pernah ada keributan yang

ditimbulkan. Penduduk sekitar tidak ada

yang mendirikan pabrik atau apapun yang

dapat membuat kebisingan sehingga

pembelajaran tidak terganggu. Seperti

terlihat pada gambar disamping yang

menunjukkan bahwa MTs. Sunan Kalijaga

terletak diantara permukiman warga.

G.02/Skl/letak.sekolah.

G.03/Skl/letak.sekolah.

MTs. Sunan Kalijaga mempunyai lab computer sebanyak satu

ruang yang di dalamanya terdapat 25 unit komputer. Untuk

menyediakan kebutuhan alat tulis dan kebutuhan lainnya MTs. Sunan

Kalijaga membangun koperasi Al-Khanza untuk memudahkan peserta

didik melengkapi kebutuhan alat tulisnya. Fasilitas umum lain yang

disediakan untuk kesehatan peserta didik yakni UKS dan toilet

sebanyak 4 ruang ,toilet guru dan murid terpisah. 3 untuk murid dan

yang satu ruang untuk guru.

Page 60: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

43

MTs Sunan Kalijaga tentunya mempunyai ruangan kelas yang

cukup mumpuni untuk tempat dimana proses belajar mengajar

dilaksansksn. Jadi disini sebagai sekolah MTs sudah mencukupi syarat

ruang kelas yang minimal ada tiga kelas karena di tingkat SMP/MTs

hanya ada tiga tingkatan kelas. Madrasah ini tentunya mempunyai

organisasi intra sekolah atau OSIS dan juga membutuhkan ruangan

untuk rapat maka disediakan satu ruang osis. Adapun ruang OSIS

tersebut bersandingan dengan ruang bimbingan konseling (BK), yang

disediakan untuk membimbing peserta didik untuk mengembangkan

diri atau memberi nasehat kepada anak yang mempunyai keluhan.

Ruang guru disediakan dengan fasilitas bangku, meja dan rak

serta fasilitas lain demi mempermudah penataan arsip masing-masing

guru serta membuat nyaman mereka. Ruang kepala madrasah berada di

samping ruang guru untuk memudahkan komunikasi antar guru dan

kepala madrasah dalam kesehariannya. Di sana juga menyediakan

ruang TU untuk mempermudah penataan, penyimpanan serta

pengarsipan seluruh arsip administrasi sekolah. Dapur umum untuk

memberi fasilitas makan dan minum sehingga para guru tetap dalam

keadaan bugar ketika mengajar, dan tidak ada alasan untuk pergi keluar

dari sekolah untuk mencari sarapan. Untuk membuat peserta didik

semangat membaca dan banyak mempunyai referensi belajar madrasah

menyediakan satu ruang perpustakaan.

Page 61: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

44

Di depan sekolah terdapat halaman yang biasa digunakan

untuk melakukan upacara, apel atau kegiatan laiinya. Aula madrasah

juga disediakan untuk pertemuan wali murid atau even besar lainnya

yang sekiranya membutuhkan ruangan yang cukup besar. Sebagai

muslim yang taat serta besik sekolah sebagai pendikan formal berbasis

islam maka madrasah ini menyediakan masjid untuk digunakan

melakukan sholat jamaah, mujahad, serta kegiatan keagamaan yang

lain.

Untuk memfasilitasi kegiatan olahraga serta kegiatan baris

berbaris atau kegiatan pramuka peserta didik yang lain madrasah

menyediakan lapangan. Ruang tamu juga disediakan untuk menerima

tamu yang datang berkunjung ke MTs. Sunan Kalijaga. Ketika tamu

berkunjung biasanya bertemu dengan guru piket yang bertugas.

b. Visi dan Misi

1). Visi MTs. Sunan Kalijaga

a). Mewujudkan manusia yang bertaqwa,

b). Berilmu pengetahuan serta mempunyai akhlakul

karimah yang dapat memenuhi tuntutan dan tantangan

perkembangan zaman.

2). Visi MTs. Sunan Kalijaga

a). Menyediakan sarana dan prasarana pendidikan yeng

memadai guna terlaksananya proses pembelajaran yang

optimal

Page 62: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

45

b). Menyediakan tenaga pendidik yang profesional juga

transformasi ilmu pengetahuan dan keteladanan dapat

berjalan dengan baik.

c. . Profil Sekolah

DATA UMUM

1. Nama Sekolah : MTs Sunan Kalijaga

2. Alamat Lengkap Sekolah : Kendal 02/01, Sampetan, Ampel,

Boyolali 57352

3. Status Sekolah : Negeri / Swasta

4. Jumlah Murid : 84 siswa

5. Nama Kepala madrasah : A.Makarim Hidayat, S.Pd.

6. Nomor Telpon Kepala madrasah :085647439438

7. Nomor Telpon Sekolah : -

8. Email Sekolah : [email protected]

DATA TEKNIS

1. Luasan Tanah Sekolah : 541 m²

2. Luasan Bangunan Sekolah :

a. Bangunan Kelas : 400 m²

b. Bangunan Lainnya : 141 m²

3. Jumlah Ruang Kelas : 4

4. Tipe Bangunan : Satu lantai / Dua lantai/ ..... lantai

5. Koordinat Lokasi Sekolah : 7º 26’ 11. 58” LS; 110º 30’ 46.7712 “

BT

Page 63: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

46

2. Pelaksanaan Tugas Guru di MTs. Sunan Kalijaga Kendal, Kec.

Ampel, Kab. Boyolali

a. Tugas Guru dalam mendidik, mengajar, membimbing dan melatih

peserta didik di MTs. Sunan Kalijaga Kendal, Kec. Ampel, Kab.

Boyolali.

Tugas utama guru adalah mendidik putra-putri bangsa dengan

prosedur dan kecakapan yang mantap. Perjalanan suksesnya guru

dalam menjalankan tugas sudah sewajarnya jika diwarnai dengan

sibuk menyiapkan pekerjaan agar tercapai tujuan yang maksimal.

Kesibukan menyiapkan pembelajaran akan terbayar dengan kepuasan

tersediri saat melihat peserta didik yang diampu mendapatkan nilai

yang bagus. Dan apabila kondidi kelas yang berjalan sesuai dengan

perencanaan yang sudah dicanangkan akan membuat guru merasa

puas akan kerjanya. KKM yang dapat dilampaui oleh peserta didik

saat dievaluasi juga akan membayar kelelahan yang sudah dialami

oleh guru saat menyiapkan pembelajaran.

Ada tiga tahap yang harus dilalui oleh seorang guru dalam

dunia pembelajaran, yakni tahap perencanaan, pelaksanaan dan

evaluasi. Ketiga hal tersebut tentunya saling berkaitan. Kesingkronan

antara ketiganya menentukan keberhasilan pembelajaran. Dari data

yang sudah ditemukan melalui wawancara dengan sebagian guru di

MTs. Sunan Kalijaga Boyolali, dokumentasi dan pengamatan peneliti

menemukan data sebagai berikut.

Page 64: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

47

1). Menyusun perencanaan pembelajaran

Sebagai pendidik yang dituntut untuk profesional dalam

menjalankan tugasnya, sudah seharusnya guru membuat

perencanaan pembelajaran yang akan berjalan. Menyusun

perencanaan pembelajaran adalah awal dari penentuan berhasil dan

tidaknya kegiatan belajar mengajar yang sudah menjadi tugas guru.

Para guru di MTs. Sunan Kalijaga melakukan kegiatan penyusunan

perencanaan dengan menyusun RPP. Setiap hendak melakukan

pembelajaran pada mata pelajaran tertentu para guru selalu

membuat RPP demi terarahnya pembelajaran dengan baik dan

demi menjalankan tugasnya sebagai guru yang profesional. Hal ini

dipaparkan oleh salah satu guru saat melakukan wawancara dengan

pernyataan sebagai berikut:

Penuturan ibu WL guru bahasa Inggris:

“...ya tentunya setiap hendak melakukan pembelajaran guru-guru

disini selalu membuat RPP dulu, demi tercapainya tujuan

pembelajaran yang diinginkan mbak. Tanpa RPP kita tidak bisa

mengkondisikan materi dan waktu...”( W/WL/02/03/19)

Hal ini diperkuat dengan paparan dari bapak JW guru

matematika sebagai berikut:

“..saya sebagai guru matematika tentunya akan kuwalahan jika

tidak menyiapkan RPP terlebih dahulu. Bisa saja saya melompati

materi, memperpanjang penyampaian materi sehingga tidak

sempat mengevaluasi. Jika terjadi demikian anak didik akan

mengalami kerugian. yang jelas ini di tuntut karena adanya RPP

kemudian juga ada yang namanya prota promes guru itu

diharapkan kalau mengajar sesuai dengan RPP, prota dan promes

nya sehingga keberhasilan pembelajaran materi yang diharap kan

bisa tercapai. Itu yang berkaitan dengan prota dan promesnya

Page 65: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

48

insyaAllah kita berusaha untuk seperti itu ada program tahunan

dan juga ada RPP.”( W/JW/02/03/19).

Sama halnya dengan penuturan ibu NC yang menyatakan bahwa:

“..yang namanya RPP itukan rencana pelaksanaan pembelajaran

jadi ya bagaimanapun harus dibuat sebelum pembelajaran

berlangsung. Jika pembelajaran adalah diibaratkan pembangunan

sebuah gedung maka RPP adalah arsitektur yang menggambarkan

hendak bagaimana bangunan itu dibentuk serta seberapa target

waktu yang ditentukan, begitu mbak. Apalagi sudah tugas guru

membuat perencanaan.”( W/NC/02/03/19).

Menurut informan WL, NC dan JW sebelum proses

pembelajaran diperlukan adanya RPP. Hal tersebut dilakukan untuk

mengefektifkan pembelajaran yang akan berlangsung. Informan

NC menambahkan bahwa memang sudah tugas guru membuat

perencanaan pembelajaran untuk menggapai tujuan pembelajaran

dengan maksimal.

2). Melakukan kegiatan pembelajaran sesuai dengan RPP

Kegiatan pembelajaran merupakan inti dari kegiatan belajar

mengajar yang ada disekolah setelah sebelumnya disusun dalam

RPP. Jika telah disusun rencana pembelajaran kegiatan belajar

mengajar akan berjalan dengan efektif, karena pembagian waktu

dan materi mampu dikendalikan. Hal ini di tuturkan oleh bapak JW

sebagai berikut:

“..jika diawal pembelajaran sudah menyusun RPP sesuai prota

dan promes nanti pembelajaran sudah enak mbak, ingsyaAllah

akan lancar dan sesuai target yang diinginkan..”( W/JW/02/03/19)

Page 66: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

49

Penuturan sama juga disampaikan oleh bu NC sebagai

berikut:

“kalo saya ya seperti penyampaian saya di awal tadi, RPP itu

ibarat arsitektur bangunan. Ketika sudah ada denah kegiatan kita

sebagai guru yang bertugas menyampaikan pembelajaran secara

tepat sasaran ya kita tinggal jalan saja sesuai denanhnya”.

(W/NC/02/03/19)

3). Melukakan evaluasi kegiatan belajar mengajar

Evaluasi pembelajaran merupakan tahap terakhhir dari

kegiatan belajar mengajar. Lagi-lagi kegiatan ini tidak terlepas dari

RPP, prota dan promes. Setelah pembelajaran di kelas belangsung

tentu harus dilakukan evaluasi agar guru mengerti seberapa banyak

materi yang dapat diserap oleh peserta didik. Agar guru juga dapat

mengukur seberapa profesionalkah ia dalam menjalankan tugasnya

sebagai guru profesional yang taat RPP. Hal ini dikemukakan oleh

bu WL dalam proses wawancara sebagai berikut:

“..adapun proses evaluasi sangat penting dilakukan untuk

mengukur seberapa banyak siswa dapat memahami materi yang

kita sampaikan. Jika masih belum banyak yang memaha,i materi

maka kita dapat mengoreksi diri kita, tentang letak kesalahan yang

dilakukan saat menyampaikan materi atau seluruh proses belajar

megajar” (W/WL/02/03/19)

Pendapat yang hampir sama di kemukakan oleh pak JW demikian:

“..kemudian setelah selesai KBM ya di evaluasi begitu atau

mungkin di simpulkan apa materi yang telah di sampaikan tadi.

Sampai dimana anak itu bisa menyerap materi yang kita

sampaikan tadi, seperti itu idealnya.”(W/JW/02/03/19)

Page 67: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

50

Dari pernyataan informan JW dan WL mengatakan bahwa setelah

proses KBM berjalan perlu adanya evaluasi. Para guru di MTs.

Sunan Kalijaga melakukan evaluasi tersebut dimaksudkan untuk

mengetahui tingkat kefahaman siswa terhadap materi yang telah

disampaikan.

2). Membimbing dan melatih potensi peserta didik.

Potensi peserta didik sudah seharusnya dicari, dilatih dan

dikembangkan oleh guru disekolah. Potensi yang dimiliki oleh

peserta didik akan membawa nama baik sekolah serta peserta didik

dapat mengerti keahlian yang dia miliki sehingga akan fokus dan

terpacu untuk menekuni pengembangan diri dalam bidang tertentu.

Hal ini dikemukakan oleh bapak AH dalam wawancara sebagai

berikut:

“ada beberapa program yang kami sediakan untuk

mengembangkan bakat siswa diantaranya ada tilawah, olahraga,

OSIS, kepramukaan, pembiasaan sholat dhuha dan ada satu

program unggulan kami yakni menghafal juz 30. Semester

kemaren sudah ada dua anak yang hafal satu juz yakni juz 30

setelah aktif mengikuti kegiatan hafalan. Tujuan kami yakni

mengasah dan mengembangkan bakat mereka..”

(W/AH/01/03/19)

Pendapat lain dikumukakan oleh bu WL, sebagai berikut:

“saya sendiri mengajar tilawah kepada peserta didik disini, dan

alhamdulillah ketika kami mengikuti lomba selalu ada yang

menang meskipun tidak semua juara satu. Meski tidak semua juara

satu namun hal itu bisa membawa nama baik sekolah, serta mereka

tau bakat apa yang perlu fakuskan untuk dikembangkan.”

(W/WL/02/03/19).

Menurut informan WL dan NC guru melakukan

pengasahan bakat peserta didik untuk menjadikan mereka sebagai

Page 68: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

51

peserta didik yang berprestasi, mampu menekuni bakatnya secara

fakus. Peserta didik diharapkan dapat memenangkan kompetisi

ketika mengikuti perlombaan tertentu. Dikarenakan apabila peserta

didik dapat meraih prestasi dalam perlombaan akan membawa

nama baik sekolah dan meningkatkan kualitas sekolah.

2. Tugas Guru dalam Mengelola dan Mengembangkan Program

Sekolah di MTs. Sunan Kalijaga Kendal, Kec. Ampel, Kab. Boyolali

Mengelola dan mengembangkan sekolah bukanlah perkara yang

mudah untuk dilakukan. Selain harus menggunakan keuletan,

kesabaran, ketelitan serta kerjasama yang bagus guru juga

membutuhkan dorongan dari seluruh masyarakat sekolah.

Ditemukan bahwa dalam mengelola serta mengembangkan

program sekolah guru-guru di MTs. Sunan Kalijaga melakukan

pengelolaan program unggulan yang membuat madrasah semakin

berkembang. Yakni rutinan pembiasaan sholat dhuha bersama

dengan MI Al Barokah, membaca asmaul husna lalu menghafal juz

30. Adapun pemaparan dari hasil wawancara sebagai berikut,

seperti kata bapak AH:

“..Karena begini untuk menjadi seorang menejer harus mampu

dalam segalanya, dan saya pandang bu WL itu mampu untuk

menggantikan saya. Sebenarnya saya juga memberikan

kesempatan untuk yang lain untuk bersaing secara sehat dan

sesuai dengan perkembangan zaman. Karena yang namanya

pendidikan itu baik menjadi karyawan, guru, kepala madrasah

harus bisa mengikuti perkembangan zaman disebabkan

pendidikan selalu berubah. Guru-guru bersama dengan saya

harus mampu melakukan pengelolaan program untuk melejitkan

prestasi sekolah.

Page 69: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

52

Adapun inovasi program sekolah yang telah berjalan yakni

menggandeng MI sebelah untuk melaksanakan pembiasaan sholat

dhuha, hafalan juz 30 dan menghafal asmaul husna..”

(W/AH/01/03/19)

Penuturan selaras juga dikatakan oleh bu WL demikian:

“untuk inovasi madrasah seluruh guru di sini berperan aktif di

dalamnya, apalagi bapak kepala sekolah. Adapun program yang

sudah kami jalankan guna mencapai perkembangan madrasah

yakni menggandaeng MI sebelah untuk kami bisa bergabung

melaksanakan pembiasaan sholat dhuha bersama, hafalan juz 30

dan pembiasaan membaca asmaul husna.” (W/WL/02/03/19)

Pemaparan tersebut selaras dengan pemaparan bapak JW

yang mengatakan bahwa:

“ada rutinan pembiasaan yang kami lakukan bersama dengan MI

Al-Barokah. Yakni menjalankan sholat dhuha bersama,

dilanjutkan membaca asmaul husna lalu ada juga hafalan juz 30.

Dan alhamdulillah dapat memberikan nilai positif untuk

kemajuan sekolah. Yakni peserta didik mampu

mengimplementasikan nilai-nilai religius yang selama ini ingin

sekali dicapai oleh kami, hal ini memberikan kepuasan bagi kami

dan membangu kepercayaan diri untuk tetap terus maju”

Menurut AH, WL dan JW menurutkan bahwa guru dengan

bimbingan kepala sekolah melakukan pengelolaan program

unggulan salah satunya dengan menggandeng sekolah lain yakni

MI Al Barokah untuk melakukan kegiatan pembiasaan bersama.

Adapun pembiasaan yang berjalan yakni melakukan sholat dhuha,

membaca asmaul husna dan menghafalkan juz 30.

3. Tugas Guru MTs. Sunan Kalijaga untuk Mengembangkan

Profesionalisme

Untuk meningkatkan keprofesionalan guru perlu diadakan

sertifikasi. Sesuai dengan UU guru dan dosen yang menyatakan

Page 70: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

53

bahwa guru wajib memiliki sertifikasi pendidikan. Mengingat

tugas guru yang perlu untuk diawasi dan dikembangkan sesuai

dengan kurikulum dan peraturan yang berjalan. Hal ini

dikemukakan oleh bu NC sebagai berikut:

“..keprofesionalan guru perlu diukur dan ditingkatkan memang.

Hal itu juga sudah disebutkan dalam undang-undang guru dan

dosen seperti yang sudah anda sebutkan tadi. Bahkan disana

dituliskan guru wajib mempunyai sertifikasi guru, sehingga guru-

guru di sini juga melakukan sertifikasi.”(W/NC/02/03/19).

Prndapat pak JW tersebut hampir sama dengan pendapat

dari ibu WL yang mengatakan bahwa:

“Alhamdulillah diri saya pribadi sudah melaksanakan hal tersebut,

karena apa sertifikasi sangat penting untuk meningkatkan

keprofesionalan guru. dulu bapak kepala madrasah itu yang selalu

mendukung kami untuk ikut sertifikasi, dan akhirnya sudah banyak

yang sertifikasi hanya sebagian saja yang belum melakukan.”

(W/JW/02/03/19).

Begitu juga pendapat dari ibu WL yang mengatakan bahwa:

“ya memang wajib itu untuk dilaksanakan oleh setiap guru,

mengingat keprofesionalan guru adalah suatu hal yang sudah

seharusnya untuk diperhatikan. Demi keberhasilan suatu sekolah

yang tak kalah penting adalah keberhasilan pembelajaran pada

peserta didik. Maka kami juga mengikuti ujian sertifikasi demi

tercapainya standart keprofesionalan kami”(W/WL/02/03/19)

Menurut pemaparan informan JW, WL dan NC sertifikasi

guru memang hal yang wajib dilakukan oleh setiap guru.

Pelaksanaan mengikuti ujian sertifikasi sangat penting untuk

meningkatkan keprofesionalan guru, sesuai yang sudah disebutkan

dalam undang-undang guru dan dosen. Dan para guru di MTs.

Sunan Kalijaga kebanyakan sudah melakukan sertifikasi guru.

2. Peran kepala madrasah dalam pelaksanaan tugas guru di MTs.

Sunan Kalijaga Kendal, Kec. Sampetan Kab. Boyolali.

Page 71: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

54

a. Peran Kepala Sekolah dalam Tugas Guru untuk mendidik,

mengajar, membimbing dan melatih peserta didik di MTs. Sunan

Kalijaga Kendal, Kec. Ampel, Kab. Boyolali

Peran kepala sekolah di MTs. Sunan Kalijaga dalam tugas guru

yang berkaitan dengan mendidik, mengajar, membimbing dan

melatih peserta didik melakukan berbagai cara yakni melakukan

supervisor, membuat iovasi demi mengembangkan mutu sekolah

dan memberikan penghargaan serta motifasi kepada guru.

Beberapa hal diatas dirinci sebagai berikut, didukung dengan

menggunakan hasil wawancara.

1). Melakukan supervisi terkait pelaksanaan tugas guru

Sebagai supervisor kepala madrasah harus aktif

mengawasi kegiatan yang berjalan disekolah, terlebih dalam

mengawasi pelaksanaan tugas guru. Keberhasilan sekolah

tergantung pada beberapa aspek salah satunya pada tingkat

kejelian kepala madrasah dalam mengawasi serta membina

pelaksanaan tugas guru dengan mantap.

Adapun tingkat kejelian dapat dikukur dengan sebesar apa

kepala madrasah mengutak-atik instrumen yang sedang

diamati. Seperti bagaimana guru mengajar dikelas, apakah

siswanya mendengarkan pelajaran dengan baik, bagaimana

nilai peserta didik setelah dievaluasi dan lain sebagainya.

Page 72: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

55

Penuturan ini disampaikan oleh kepala madrasah AH sebagai

berikut:

“peran saya sebagai pengawas yakni mengadakan supervise

setiap satu semester sekali dengan cara masuk ke kelas untuk

meninjau guru yang mengajar. Hal ini dimaksudkan untuk

mengetahui seberapa besar peran guru sebagai fasilitator

pembelajaran. Karena sekarang ini murid dituntut untuk

proaktif dalam pembelajaran dengan memanfaatkan teknologi.

Mengawasi guru bagaimana guru merespon peserta didik,

karena murid tidak lagi hanya “astane sedeku mirengaku bu

guru” namun harus aktif dan tidak hanya menjadi

pendengar.” (W/AH/01/03/19)

penuturan tersebut senada dengan penuturan yang

disampaikan oleh ibu WN demikian:

“pak kepala sering menanyai saya bagaimana pembelajaran

yang saya ampu. Takutnya kalau hasilnya tidak sama dengan

apa yang sudah saya rencanalan. Saya nggak keberatan

dengan itu justru saya meras senang karena kerja kami di

perhatikan” (W/WN/02/03/19)

Adapun bu WL juga berpendapat setara dengan pendapat

bapak AH, penuturan ibu WL yakni sebagai berikut:

“setiap satu semester sekali memang beliau meninjau ke kelas

kami. Melihat bagaimana cara kami mengajar dan apabila

terjadi kejanggalan dalam mengajar beliau menasihati kami.”

(W/WL/02/03/19).

Berdasarkan pemeparan AH, WN dan WL mengatakan

bahwa kepala sekolah melakukan supervisi setiap satu

semester dua kali. Bertujuan untuk mengawasi perjalanan

KBM setiap guru dan agar kepala sekolah mengerti

kekurangan serta kelebihan yang dilakukan oleh para guru.

Kepala sekolah memberikan kritik dan saran setelah

melakukan supervisi tersebut.

Page 73: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

56

2). Memberikan penghargaan dan motivasi kepada guru

Untuk menunjang semangat guru dalam melaksanakan

tugas perlu adanya motivasi dari pihak atasan. Kepala

sekolahlah yang berperan penting dalam hal ini. Dapat

diibaratkan satu dukungan moral dari kepala sekolah akan

membangkitkan berjuta perubahan baik pada diri seorang guru.

Mengingat betapa pentingnya penghargaan dan motivasi dari

kepala sekolah untuk anggota guru. Seperti yang sudah

dituturkan oleh bapak kepala madrasah AH sebagai berikut:

“Tugas saya sebagai motivator akhir-akhir ini kami

memberikan motivasi kepada guru yang berprestasi begitupun

dengan muridnya. Bagi bapak ibu guru diberikan apresiasi

berupa uang dan penambahan alat-alat untuk melatih murid-

murid. Selain itu guru juga diberikan pengharagan positif

berupa promosi jabatan.

Kaitannya dengan motivator kami selalu memberikan

dukungan yang terbaik bagi guru, peserta didik merambah

kepada alumni. Karena memang sekolahannya ya sekolah

kecil ditengah perkampungan masyarakat dan disekeliling

kami sudah banyak ditemukan sekolah-sekolah milik

pemerintah maka kami harus menjaga kualitas sekolah agar

selalu baik dan meningkat.

Banyak sekali ya hal-hal yang saya gunakan untuk

membangkitkan semangat guru, kalau masalah penghargaan

atau reward berupa uang itu sebenarnya sudah nomer sekian.

Dan cara kami membangkitkan semangat guru diantaranya

adalah dengan mengembangkan potensi yang dimiliki agar

masyarakat faham bahwa madrasah ini mempunyai guru yang

kompeten. Makannya akhir-akhir ini kami mengadakan

kerjasama dengan pihak lain ada jamaah pengajian, ada lagi

dengan MI dan SD yang sementara baru bisa menggandeng

MI yang satu atap dengan kita. Adapun penghargaan selain

berbentuk materi ada promosi jabatan itu kami berikan kepada

bapak ibu guru yang memiliki andil dan dapat menorehkan

nama baik bagi sekolah ini. Seperti bu WL yang menurut saya

memiliki potensi besar, karena dia saya pandang memiliki

pemikiran yang cerdas terbukti saya sering kali mendapatkan

Page 74: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

57

kritik saran yang membangun dan itu sangat membekas.

Promosi jabatan tersebut diperuntukkan memang untuk guru

yang sangat berprestasi karena memang semenjak bu WL itu

menjadi murid saya sudah terlihat potensi kecerdasannya.

Ditambah lagi dengan pengalaman pendidikan formal yang di

barengi dengan mondok di Sabilul Khoirot (nyantri) dulu

temannya itu memang sangat cerdas-cerdas sehingga kami

ketika bu wiji memberikan kritik dan saran selalu masuk

dalam hati kami. Dan Alhamdulillah setelah saya laksanakan

selalu ada peningkatan. Itulah bentuk penghargaan saya

kepada para guru.” (W/AH/01/03/19)

Hal ini diakui oleh sejumlah guru seperti bu WL, bu NC dan pak

JW. Adapun penuturan dari masing-masing guru sebagai

berikut:

Penuturan bu WL:

“iya, bapak kepala madrasah dalam memberikan penghargaan

atau pengakuan terhadap terlaksananya tugas guru dengan baik

sangat menarik, selain memberikan penghargaan moral pak

kepala juga memberikan penghargaan dengan memberi

tambahan uang sebagai penyemangat agar kedepan lebih baik”

(W/WL/02/03/19)

Penuturan ibu NC sebagai berikut;

“Dalam setiap kesempatan kepala madrasah mengapresiasi dan

memberikan motivasi pada guru khususnya dan juga warga

madrasah pada umunya.” (W/NC/02/03/19).

Adapun penuturan dari bapak JW sebagai berikut:

“..bagi guru yang tertib kemudian yang selalu mengajar tepat

waktu, jarang kosong beliau memberikan sebuah penghargaan

khusus nya didalam pemberian HR. Adapun kelebihan seperti

itu memang ada walaupun nggak seberapa. Ya untuk guru yang

selalu ngajar jarang, kosong untuk masalah HR nya ada

semacam kelebihan ya semacam bonus dengan honor begitu.”

(W/JW/02/03/19).

Menurut AH, WL, NC dan JW kepala sekolah

memberikan motivasi kepada guru yang berprestasi, selalu

Page 75: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

58

memberikan dukungan yang terbaik bagi guru. Adapun cara

yang digunakan untuk membangkitkan semangat guru

diantaranya adalah dengan mengembangkan potensi yang

dimiliki tujuannya agar masyarakat faham bahwa madrasah ini

mempunyai guru yang kompeten. Penghargaan selain

berbentuk materi ada promosi jabatan untuk bapak ibu guru

yang memiliki andil dan dapat menorehkan nama baik bagi

sekolah. Kepala sekolah memberikan penghargaan dengan

memberi tambahan uang sebagai penyemangat agar kedepan

lebih baik. Adapun guru guru yang selalu ngajar jarang kosong

juga mendapat tambahan HR.

b. Peran Kepala Sekolah dalam Tugas Guru Mengelola dan

Mengembangkan Program Sekolah di MTs. Sunan Kalijaga

Kendal, Kec. Ampel, Kab. Boyolali

1). Melakukan inovasi pengembangan program sekolah yang

membuat madrasah semakin berkembang

Perubahan madrasah dari tahun ke tahun memang suda h

pasti diharapkan mengalami kemajuan. Seperti apa-apa yang

sudah di programkan oleh kepala madrasah di dalam program

tahunannya. Dan untuk mencapai tujuan tersebut kepala madrasah

harus berani melakukan terobosan baru yang dahulu belum

pernah dilakukan.

“..Karena begini untuk menjadi seorang menejer harus mampu

dalam segalanya, dan saya pandang bu WL itu mampu untuk

Page 76: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

59

menggantikan saya. Sebenarnya saya juga memberikan

kesempatan untuk yang lain untuk bersaing secara sehat dan

sesuai dengan perkembangan zaman. Karena yang namanya

pendidikan itu baik menjadi karyawan, guru, kepala madrasah

harus bisa mengikuti perkembangan zaman disebabkan

pendidikan selalu berubah.

...Adapun inovasi yang telah berjalan yakni menggandeng MI

sebelah untuk melaksanakan pembiasaan sholat dhuha, hafalan

juz 30 dan menghafal asmaul husna..” (W/AH/01/03/19)

Penuturan selaras juga dikatakan oleh bu WL demikian:

“untuk inovasi madrasah seluruh guru di sini berperan aktif di

dalamnya, apalagi bapak kepala sekolah. Adapun program yang

sudah kami jalankan guna mencapai perkembangan madrasah

yakni menggandaeng MI sebelah untuk kami bisa bergabung

melaksanakan pembiasaan sholat dhuha bersama, hafalan juz 30

dan pembiasaan membaca asmaul husna.” (W/WL/02/03/19)

Pemaparan tersebut selaras dengan pemaparan bapak JW

yang mengatakan bahwa:

“ya mbak, ada rutinan pembiasaan yang kami lakukan bersama

dengan MI Al-Barokah. Yakni menjalankan sholat dhuha

bersama, dilanjutkan membaca asmaul husna lalu ada juga

hafalan juz 30.”

Menurut AH, WL dan JW menurutkan bahwa kepala

sekolah melakukan inovasi seperti menggandenga sekolah lain

untuk melakukan kegiatan pembiasaan bersama. Adapun

pembiasaan yang berjalan yakni melakukan sholat dhuha

bersama, membaca asmaul husna lalu menghafalkan juz 30.

2). Menganalisa kendala dan menyelesaikannya dengan

musyawarah

Kepala madrasah merupakan orang pertama yang

seharusnya menjadi pengayom bagi seluruh warga sekolah.

Page 77: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

60

Terlebih mengayomi anggota guru. Dalam setiap kendala

tentunya harus di seselaikan dengan memecahkan masalah atau

kendala sehingga tercapai sebuah solusi.

Musyawarah adalah cara memecahkan masalah yang

paling relevan digunakan dalam sebuah organisasi. Baik masalah

tersebut tergolong masalah kecil ataupun besar. Dengan

melakukan musyawarah akan mewujudkan kekompakan dan

keharmonisan suatu organisasi. Solusi yang di peroleh kepala

sekolah tentunya akan menjadi solusi terbaik bagi penyelesaian

kendala dikarenakan pertimbangan dan ide yang di adukan

diambil dari orang-orang yang tepat, yakni mereka para guru,

komite serta tokoh masyarakat.

Kepala sekolah perlu menganalisa dan memilah mana

yang harus diselesaikan terlebih dahulu. Hal ini dipaparkan oleh

kepala sekolah sebagai berikut:

“Kendala-kendala yang mempengaruhi keberhasilan

pelaksanaan tugas guru diantaranya adalah kurangnya sarana

dan prasarana. Sementara ini pemerintah memandang sebelah

mata akan madrasah dibandingkan sekolah negeri, dianggap

sudah mampu membiayai sekolah sendiri.

Kendala yang lain yaitu masih minimya peran masyarakat dalam

proses KBM. Artinya begini wali murid masih pasrah bongkokan

ketika mendaftarkan anak ke sekolah.

Penyelesainnya kami mengajak guru, komite dan tokoh

masyarakat yang sekiranya mampu untuk kami ajak musyawarah

memecahkan masalah tersebut, begitu setidaknya.”

(W/AH/01/03/19)

Senada dengan yang dikatakan oleh ibu WL,

Page 78: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

61

“Ada mbak satu kelas yang bocor, dan kurangnya sarana

prasarana. Serta orang tua siswa yang kurang aktif dalam

membimbing anak-anak mereka, melapor sih melapor tapi kalau

sudah terjadi kasus.

Ya, beliau musyawarah dengan kami, komite serta tokoh

masyarakat. Karena agar kerjasama kita dengan pihak terkait

dapat dilaksanakan dengan baik.”

Dari paparan AH dan WL mengatakan bahwa kepala

sekolah tidak otoriter dalam memecahkan sebuah masalah.

Kepala sekolah melibatkan beberapa unsur seperti komite dan

tokoh masyarakat. Dan pemecahan masalah dilakukan secara

musyawarah

c. peran Kepala Sekolah dalam Tugas Guru untuk

Mengembangkan Profesionalisme

kepala sekolah MTs. Sunan Kalijaga memberikan

motivasi kepada anggota guru untuk melaksanakan sertifikasi

ketika guru sedah memenuhi persyaratan yang ditentukan oleh

pemerintah. Memberikan nasihat dan suport kepada anggota guru

di dalam mengembangkan keprofesionalannya. Dalam wawancara

yang dilakukan dengan ibu WL yang mengatakan bahwa:

“Alhamdulillah diri saya pribadi sudah melaksanakan hal tersebut,

karena apa sertifikasi sangat penting untuk meningkatkan

keprofesionalan guru. dulu bapak kepala madrasah itu yang selalu

mendukung kami untuk ikut sertifikasi, dan akhirnya sudah banyak

yang sertifikasi hanya sebagian saja yang belum melakukan.”

(W/JW/02/03/19).

Senada dengan paparan dari bapak JW,

“bapak kepala sekolah beliau selalu mendukung kami untuk

melakukan sertifikasi. Dibantu setiap kami mengalami kesusahan.”

Page 79: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

62

B. Analisis Data

1. Pelaksanaan tugas guru di MTs. Sunan Kalijaga Kendal, Kec.

Sampetan Kab. Boyolali

a). Tugas Guru dalam mendidik, mengajar, membimbing dan melatih

peserta didik di MTs. Sunan Kalijaga Kendal, Kec. Ampel, Kab. Boyolali

Sesuai dengan peran dan fungsi guru yang sudah disebutkan

di pembahasan awal dapat dikatakan bahwa guru merupakan

pelaksana pendidikan. Guru membuat perencanaan, melaksanakan

pembelajaran yang sudah direncanakan serta melakukan evaluasi

terhadap pembelajaran yang sudah dijalankan. Melaksanakan

pendidikan dengan berbagai pertimbangan dan harus diawasi.

Memang peserta didik dituntut untuk proaktif dalam pembelajaran,

akan tetapi tanpa kehadiran bimbingan dari seorang guru perjalanan

kegiatan belajar mengajar tidak akan berjalan dengan baik.

Katika ada kekurangan dalam pembelajaran yang

berlangsung tentunya gurulah yang akan dituntut untuk melakukan

perbaikan. Guru harus mencari dimana letak kesalahan yang ia

lakukan. Apabila ternyata sumber yang harus diperbaiki adalah pesrta

didik maka guru harus merubah metode yang digunakan untuk

menyamoaikan materi, sehingga pesrta didik mampu menangkap

pembelajaran tersebut.

Page 80: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

63

Dalam perencanaan sudah disusun akan dibawa kemana arah

pembelajaran yang hendak berlangsung. Mengingat perencanaan akan

menentukan keberhasilan pembelajaran karena tersusun dengan rapi

dan mantap. Juga pelaksanaan dan evaluasi yang harus direncanakan

terlebih dahulu. Dapat dianalisis sesuai dengan percakapan yang telah

dilakukan dengan para informan serta sampel data yang peneliti

temukan sebagai berikut:

Pada tahap perencanaan ditemukan kesimpulan bahwa

seluruh guru membuat RPP untuk tahap perencanaan, guru

melaksanakan aktualisasi RPP didalam kelas dengan baik, selanjutnya

mengevaluasi pembelajaran. Hal ini berdasarkan dengan bukti

wawancara dengan informan WL, JW, dan NC dan foto sebagaimana

yang akan peneliti sampaikan di bawah ini:

“..setiap hendak melakukan pembelajaran guru-guru disini selalu

membuat RPP dulu..”

(W/WL/02/03/19)

Selaras dengan

“..sebagai guru matematika tentunya akan kuwalahan jika tidak

menyiapkan RPP terlebih dahulu..”

(W/JW/02/03/19)

Selaras dengan

“...RPP itukan rencana pelaksanaan pembelajaran jadi ya

bagaimanapun harus dibuat sebelum pembelajaran berlangsung..”

(W/NC/02/03/19)

Page 81: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

64

Serta berdasarkan RPP

yang di dokumentasikan

oleh peneliti sewaktu

melakukan penelitian

seperti gambar disamping.

P

peneliti menyimpulkan

bahwa guru membuat RPP

sebelum melaksanakan

kegiatan belajar mengajar.

G/04/sampel RPP

Pada tahap pelaksanaan guru di MTs. Sunan Kalijaga

melaksanakan pembelajaran sesuai dengan pembelajaran. Hal ini

disimpulkan berdasarkan hasil wawancara dan dokumentasi.

Adapun hasil wawancara diperoleh dari informan JW dan NC

sebagai berikut:

“..jika diawal pembelajaran sudah menyusun RPP sesuai prota

dan promes nanti pembelajaran sudah enak mbak, ingsyaAllah

akan lancar dan sesuai target yang diinginkan...” (W/JW/02/03/19)

Penuturan sama juga disampaikan oleh bu NC sebagai berikut:

“..kalo saya ya seperti penyampaian saya di awal tadi, RPP itu

ibarat arsitektur bangunan. Ketika sudah ada denah kegiatan kita

sebagai guru yang bertugas menyampaikan pembelajaran secara

tepat sasaran ya kita tinggal jalan saja sesuai denanhnya..”.

(W/NC/02/03/19)

Adapun pada tahap evaluasi guru memberikan soal atau

semacamnya guna mengetahui seberapa besar tingkat pemahaman

Page 82: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

65

anak tentang materi yang telah diajarkan. Hal ini di perkuat

dengan bukti wawancara dan dokumentasi sebagai berikut:

“..adapun proses evaluasi sangat penting dilakukan untuk

mengukur seberapa banyak siswa dapat memahami materi yang

kita sampaikan...”(W/WL/02/03/19)

“..setelah selesai KBM ya di evaluasi..” (W/JW/02/03/19)

Sebagai bukti

keotentikan temuan

penelitian, maka peneliti

menambahkan dokumentasi

sampel soal yang dijadikan

bahan evaluasi pembelajaran

seperti gambar disamping.

G/05/sampel soal evaluasi

Sesuai dengan keselarasan pernyataan pemaparan dan

contoh sampel yang sudah ditemukan oleh peneliti MTs. Sunan

Kalijaga benar-benar menyusun persiapan pembelajaran dengan

membuat RPP. Hal ini sesuai dengan teori yang dikemukakan

oleh E. Mulyasa dalam bukunya “Standar Kompetensi dan

Sertifikasi Guru”, yang mengatakan bahwa tugas guru adalah

melakukan perencanaan, melaksanakan pembelajaran sesuai RPP

dan mengevaluasi pembelajaran agar dapat menilai seberapa jauh

peserta didik dapat menyerap materi yang disampaikan.

b). Tugas Guru dalam Mengelola dan Mengembangkan Program Sekolah di

MTs. Sunan Kalijaga Kendal, Kec. Ampel, Kab. Boyolali

Page 83: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

66

Berdasarkan penelitian yang sudah dipaparkan pada analisis data

dapat dianilisis bahwa anggota guru di MTs. Sunana Kalijaga

mengelola dan mengembangkan program sekolah dengan cara

melakukan pengelolaan program unggulan yang membuat madrasah

semakin berkembang. Yakni rutinan pembiasaan sholat dhuha bersama

dengan MI Al Barokah, membaca asmaul husna lalu menghafal juz 30.

Pernyataan tersebut diperoleh dari hasil wawancara yang telah

dilakukan dengan AH, WL dan JW yang menurutkan bahwa guru

dengan bimbingan kepala sekolah melakukan pengelolaan program

unggulan salah satunya dengan menggandeng sekolah lain yakni MI Al

Barokah untuk melakukan kegiatan pembiasaan bersama. Dari

penuturan AH,

“Makannya akhir-akhir ini kami mengadakan kerjasama dengan

pihak lain ada jamaah pengajian, ada lagi dengan MI dan SD yang

sementara baru bisa menggandeng MI Al Barokah yang satu atap

dengan kita, namun yang antusias berjalan yaitu pembiasaan yang

kami laksanakan bersamaan dengan MI Al Barokah. Dalam satu

semester ini sudah dijumpai beberapa anak yang mampu menghafal

juz 30, dan hal itu merupakan keberhasilan yang luar biasa bagi

kami. Mengingat dahulu belum ada program seperti ini, dan ketika

diadakan membuahkan hasil, kami sangat bahagia”

Juga pemaparan dari bu WL demikian:

“untuk inovasi madrasah seluruh guru di sini berperan aktif di

dalamnya, apalagi bapak kepala sekolah. Adapun program yang

sudah kami jalankan guna mencapai perkembangan madrasah yakni

menggandaeng MI sebelah untuk kami bisa bergabung melaksanakan

pembiasaan sholat dhuha bersama, hafalan juz 30 dan pembiasaan

membaca asmaul husna.” (W/WL/02/03/19)

Pemaparan tersebut selaras dengan pemaparan bapak JW

yang mengatakan bahwa:

Page 84: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

67

“ada rutinan pembiasaan yang kami lakukan bersama dengan MI Al-

Barokah. Yakni menjalankan sholat dhuha bersama, dilanjutkan

membaca asmaul husna lalu ada juga hafalan juz 30. Dan

alhamdulillah dapat memberikan nilai positif untuk kemajuan sekolah.

Yakni peserta didik mampu mengimplementasikan nilai-nilai religius

yang selama ini ingin sekali dicapai oleh kami, hal ini memberikan

kepuasan bagi kami dan membangu kepercayaan diri untuk tetap

terus maju”

Berdasarkan beberapa dokumen diatas MTs. Sunan Kalijaga

melakukan pengembangan program sekolah dengan membuat program

unggulan. Tugas guru untuk mengelola dan mengambangkan program

sekolah berdasarkan dengan teori yang dikemukakan oleh E. Mulyasa

(20: 2008) dalam bukunya Standar Kompetensi dan Sertifikasi Guru.

Didalam buku tersebut menyatakan bahwa guru brtugas mengelola dan

mengembangkan program sekolah agar guru harus membantu

mengembangkan program pendidikan sekolah dan hubungan kerjasama

sekolahnya. Dan sebagai pengelola program guru dituntut untuk dapat

membantu secara aktif dalam menjalin hubungan dan kerjasama antara

sekolah dengan masyarakat.

Kegiatan sholat dhuha bersama dilakukan dengan cara berpindah

tempat dari mushola atau masjid yang ada disekitar sekolah. Dengan hal

tersebut sekolah mampu menjalin hubungan baik dengan masyarakat

sekitar. Terlebih sekolah mengajarkan syiar kepada peserta didik, yakni

memberikan contoh yang baik kepada masyarakat.

c). Tugas Guru di MTs. Sunan Kalijaga dalam Mengembangkan

Profesionalisme

Page 85: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

68

Berdasarkan hasil wawancara yang diperoleh dari JW, WL dan

NC diperilah data bahwa sanya guru di MTs. Sunan Kalijaga

melakukan sertifikasi guru guna mengembangkan keprofesionalnya

setelah memenuhi persyaratan. Adapun wawancara yang dipeloleh

sebagai berikut:

“..keprofesionalan guru perlu diukur dan ditingkatkan memang. Hal itu

juga sudah disebutkan dalam undang-undang guru dan dosen seperti

yang sudah anda sebutkan tadi. Bahkan disana dituliskan guru wajib

mempunyai sertifikasi guru, sehingga guru-guru di sini juga melakukan

sertifikasi.”(W/NC/02/03/19).

Prndapat pak JW tersebut senada dengan pendapat dari ibu WL

yang mengatakan bahwa:

“Alhamdulillah diri saya pribadi sudah melaksanakan hal tersebut,

karena apa sertifikasi sangat penting untuk meningkatkan

keprofesionalan guru. dulu bapak kepala madrasah itu yang selalu

mendukung kami untuk ikut sertifikasi, dan akhirnya sudah banyak

yang sertifikasi hanya sebagian saja yang belum melakukan.”

(W/JW/02/03/19).

Begitu juga pendapat dari ibu WL yang mengatakan bahwa:

“ya memang wajib itu untuk dilaksanakan oleh setiap guru, mengingat

keprofesionalan guru adalah suatu hal yang sudah seharusnya untuk

diperhatikan. Demi keberhasilan suatu sekolah yang tak kalah penting

adalah keberhasilan pembelajaran pada peserta didik. Maka kami juga

mengikuti ujian sertifikasi demi tercapainya standart keprofesionalan

kami”(W/WL/02/03/19)

Pendapat dari ketiga informan tersebut menyatakan hal yang

sama yakni para guru melakukan sertifikasi. Dari temuan penelitian

berdasarkan dokumen belum seluruh guru melakukan sertifikasi, namun

sebagian sudah melakukan sertfikasi. Dengan berdasarkan UU guru dan

dosen pasal 11 butir satu yang mengatakan bahwa “sertifikasi

Page 86: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

69

pendidikan sebagaimana dimaksudkan dalam pasal 8 diberikan kepada

guru yang memenuhi persyaratan”.

2. Peran kepala madrasah dalam pelaksanaan tugas guru di MTs. Sunan

Kalijaga Kendal, Sampetan, Ampel kabupaten Boyolali.

a). Peran Kepala Sekolah dalam Tugas Guru untuk mendidik, mengajar,

membimbing dan melatih peserta didik di MTs. Sunan Kalijaga

Kendal, Kec. Ampel, Kab. Boyolali

Peran Kepala Sekolah dalam Tugas Guru untuk mendidik, mengajar,

membimbing dan melatih peserta didik yang menonjol dari kepala

sekolah MTs. Sunan Kalijaga yakni perannya sebagai supervisor.

Mengawasi perjalanan pembelajaran yang berjalan, mengawasi

pergerakan madrasah yang diampu agar madrasah mampu mencapai

tujuan pembelajaran dengan baik dibawah pengawasannya. Menjadi

panutan atas penentuan keputusan ketika terjadi kendala meskipun

tetap ada sumbang saran dari guru lain. Melakukan supervisi terkait

pelaksanaan tugas guru dan memberikan penghargaan dan motivasi

kepada guru serta melakukan musyawarah apabila terdapat kendala

yang ditemukan.

Menunjukkan dengan adanya kerjasama dan kolaborasi yang

baik antara seluruh komponen yang terkait, maka akan menghasilkan

perubahan sesuai rencana yang telah disusun. Sebagai pemimpin

kepala sekolah MTs. Sunan Kalijaga membawa guru menuju

Page 87: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

70

terbentuknya sikap provesional yang telah di paparkan dalam UU guru

dan dosen.

Kepala sekolah mengadakan supervisi setiap satu semester

sekali kedalam kelas. Hal ini ditunjukkan dengan bukti wawancara

sebagai berikut:

“peran saya sebagai pengawas yakni mengadakan supervise setiap

satu semester sekali dengan cara masuk ke kelas untuk meninjau guru

yang mengajar. Hal ini dimaksudkan untuk mengetahui seberapa

besar peran guru sebagai fasilitator pembelajaran. (W/AH/01/03/19).

Dan pernyataan di atas diperkuat dengan pendapat bu WN dengan

pernyataan yang senada yakni:

“pak kepala sering menanyai saya bagaimana pembelajaran yang

saya ampu. Takutnya kalau hasilnya tidak sama dengan apa yang

sudah saya rencanalan. Saya nggak keberatan dengan itu justru saya

meras senang karena kerja kami di perhatikan” (W/WN/02/03/19)

Pernyataan tersebut selaras dengan pemaparan dari bu WL, sebagai

berikut:

“..setiap satu semester sekali memang beliau meninjau ke kelas kami.

Melihat bagaimana cara kami mengajar dan apabila terjadi

kejanggalan dalam mengajar beliau menasihati kami.”

(W/WL/02/03/19).

Peran kepala sekolah MTs. Sunan Kalijaga tersebut sesuai

dengan teori yang dikemukakan oleh Nurbaeni (2015) dalam

jurnalnya yang mengatakan bahwa fungsi dan tugas kepala sekolah

diantranya adalah sebagai supervisor dan manajer.

Kepala sekolah memberikan penghargaan kepada guru

sebagai bentuk pengakuan kepala sekolah terhadap terlaksananya

tugas guru. Sebagai orang yang dipercaya mampu membawahi

Page 88: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

71

anggotanya dengan nyaman dan terjamin kesejahteraanya, kepala

sekolah MTs. Sunan Kalijaga memberikan dukungan moral dan HR

kepada guru untuk memberikan penghargaan. Mengingat tugas dan

persiapan guru yang tentunya dilakukan dengan sungguh-sungguh dan

menghabiskan banyak tenaga.

Dalam kesempatan tertentu kepala sekolah MTs. Sunan

Kalijaga memberikan segenap uang jasa untuk memberikan

penghargaan kepada para guru. Penghargaan bukan hanya berupa

materi, akan tetapi juga berbentuk dorongan moral atau sponsor jabatan.

Adapun sponsor jabatan memang diperuntukkan bagi guru yang

mempunyai kompetensi mumpuni serta mampu menunjukkan

prestasinya.

Paparan diatas diambil berdasarkan temuan penelitian

berbentuk wawancar bu WL sebagai berikut:

“iya, bapak kepala madrasah dalam memberikan penghargaan atau

pengakuan terhadap terlaksananya tugas guru dengan baik sangat

menarik, selain penghargaan moral juga memberikan penghargaan

dengan memberi tambahan uang sebagai penyemangat agar kedepan

lebih baik” (W/WL/02/03/19)

Penuturan ibu NC sebagai berikut;

“Dalam setiap kesempatan kepala madrasah mengapresiasi dan

memberikan motivasi pada guru khususnya dan juga warga madrasah

pada umunya.” (W/NC/02/03/19).

Adapun penuturan dari bapak JW sebagai berikut:

“bagi guru yang tertib kemudian yang selalu mengajar tepat waktu,

jarang kosong beliau memberikan sebuah penghargaan khusus nya

didalam pemberian HR. Adapun kelebihan seperti itu memang ada

walaupun nggak seberapa..” (W/JW/02/03/19).

Page 89: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

72

Berdasarkan data diatas dapat disimpulkan bahwa kepala

sekolah MTs. Sunan Kalijaga memang memberikan dukungan berupa

penghargaan baik berbentuk materi ataupun non materi. Hal tersebut

dilakukan oleh kepala sekolah agar dapat membangkitkan semangat

guru serta mampu memenuhi hak guru. Seperti yang sudah di tuliskan

dalam UU guru dan dosen yang mengatakan bahwa guru berhak

menerima penghargaan, bahkan wajib mendapatkan upah.

Kepala sekolah MTS. Sunan Kalijaga tidak pernah

menyelesaikan masalah atau kendala yang dihadapi secara

individualisme. Selalu melibatkan unsur-unsur terkait didalam

memecahkan masalah. Seperti mengundang komite, tokoh masyarakat

dan anggota guru ketika hendak melakukan musyawarah tertentu. Hal

ini berdasarkan temuan penelitian yang diambil dari hasil wawa ncara

sebagai berikut:

“Kepala Madrasah tidak otoriter, setiap masalah diselesaikan secara

musyawarah” (W/NC/02/03/19).

pendapat tersebut selaras dengan pemaparan dari bu WL yakni

sebagai berikut:

“Sigap cepat, tepat. Walaupun terkadang terkendala komunikasi

dengan guru yang lain. Sudah bagus. Hanya perlu pembenahan

sedikit pada standar proses.” (W/WL/02/03/19).

Berdasarkan beberapa penuturan diatas terbukti bahwa kepala

sekolah MTs. Sunan Kalijaga menyelesaikan masalah secara

musyawarah dan tidak pernah mengambil keputusan secara individual.

Hal ini sesuai dengan teori yang dikemukakan oleh Oding Supriadi

Page 90: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

73

yang mengatakan bahwa “kepala sekolah harus memiliki beberapa

kepribadian, salah satunya yakni kemampuan untuk bekerja sama

dengan pihak lain untuk kepentingan sekolah”.

b. Peran Kepala Sekolah dalam Tugas Guru Mengelola dan

Mengembangkan Program Sekolah di MTs. Sunan Kalijaga Kendal,

Kec. Ampel, Kab. Boyolali

Kepala sekolah mengajak para guru untuk melakukan inovasi

pengembangan program sekolah yang membuat madrasah semakin

berkembang. Hal tersebut dimaksudkan untuk mengembangkan

program sekolah. Berdasarkan hasil wawancara dengan AH sebagai

berikut:

“Adapun inovasi yang telah berjalan yakni menggandeng MI sebelah

untuk melaksanakan pembiasaan sholat dhuha, hafalan juz 30 dan

menghafal asmaul husna..” (W/AH/01/03/19)

Penuturan selaras juga dikatakan oleh bu WL demikian:

“untuk inovasi madrasah seluruh guru di sini berperan aktif di

dalamnya, apalagi bapak kepala sekolah. Adapun program yang

sudah kami jalankan guna mencapai perkembangan madrasah yakni

menggandaeng MI sebelah untuk kami bisa bergabung melaksanakan

pembiasaan sholat dhuha bersama, hafalan juz 30 dan pembiasaan

membaca asmaul husna.” (W/WL/02/03/19)

Menurut AH, WL dan JW menurutkan bahwa kepala sekolah

berperan aktif dalam melakukan inovasi dengan menggandenga

sekolah lain untuk melakukan kegiatan pembiasaan bersama. Adapun

pembiasaan yang berjalan yakni melakukan sholat dhuha bersama,

membaca asmaul husna lalu menghafalkan juz 30. Adapun sekolah

yang digandeng yakni MI Al Barokah.

c. peran Kepala Sekolah dalam Tugas Guru untuk Mengembangkan

Profesionalisme

Page 91: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

74

Berdasarkan hasil wawancara dan pengamatan yang telah

dilakukan oleh peneliti terkait dengan peran kepala sekolah dalam

tugas guru untuk mengembangkan profesionalismenya ditemukan

bahwa kepala sekolah MTs. Sunan Kalijaga memberikan motivasi

kepada anggota guru untuk melaksanakan sertifikasi ketika guru

sedah memenuhi persyaratan yang ditentukan oleh pemerintah.

Memberikan nasihat dan suport kepada anggota guru di dalam

mengembangkan keprofesionalannya. Dalam wawancara yang

dilakukan dengan ibu WL yang mengatakan bahwa:

“Alhamdulillah diri saya pribadi sudah melaksanakan hal tersebut,

karena apa sertifikasi sangat penting untuk meningkatkan

keprofesionalan guru. dulu bapak kepala madrasah itu yang selalu

mendukung kami untuk ikut sertifikasi, dan akhirnya sudah banyak

yang sertifikasi hanya sebagian saja yang belum melakukan.”

(W/JW/02/03/19).

Dan juga pemaparan dari bapak JW,

“bapak kepala sekolah beliau selalu mendukung kami untuk

melakukan sertifikasi. Dibantu setiap kami mengalami kesusahan.”

Hal tersebut menyatakan bahwa kepala sekolah selalu

mendukung adanya sertifikasi yang dilakukan oleh anggota guru.

Sebagaimana yang dikemukakan dalam teori peran kepala sekolah

oleh Nurbaini, (2015: 14) yang menyatakan “peran kepala sekolah

sebagai Motivator, Kepala sekolah harus mampu memberi

dorongan sehingga seluruh komponen pendidikan dapat

berkembang secara profesional.”.

Page 92: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

75

BAB V

PENUTUP

A. Kesimpulan

Dari hasil penelitian peran kepala sekolah dalam pelaksanaan

tugas guru di MTs. Sunan Kalijaga Kendal, Sampetan , kec. Ampel, kab.

Boyolali maka dapat disimpulkan sebagai berikut:

1. pelaksanaan tugas guru di MTs. Sunan Kalijaga Kendal,

Kec. Sampetan Kab. Boyolali

a. Tugas Guru dalam mendidik, mengajar, membimbing dan

melatih peserta didik di MTs. Sunan Kalijaga Kendal, Kec.

Ampel, Kab. Boyolali.

1). Menyusun perencanaan pembelajaran

2). Melakukan kegiatan pembelajaran sesuai dengan RPP

3). Melukakan evaluasi kegiatan belajar mengajar

2). Membimbing dan melatih potensi peserta didik.

b. Tugas Guru dalam Mengelola dan Mengembangkan

Program Sekolah di MTs. Sunan Kalijaga Kendal, Kec.

Ampel, Kab. Boyolali

MTs. Sunan Kalijaga melakukan pengembangan program

sekolah dengan membuat program unggulan. Tugas guru untuk

mengelola dan mengambangkan program sekolah. Yakni

menggandenga MI Al Barokah untuk bersama-sama

Page 93: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

76

melakukan pembiasaan melakukan sholat dhuna, menghafal

asmaul husna dan juz 30.

c. Tugas Guru di MTs. Sunan Kalijaga dalam Mengembangkan

Profesionalisme

Dari temuan penelitian ditemukan bahwa belum seluruh guru

melakukan sertifikasi, namun sebagian sudah melakukan

sertfikasi. Namun guru di MTs. Sunan kalijaga berusaha untuk

dapat melaksanakan sertifikasi guru.

2. Peran kepala madrasah dalam pelaksanaan tugas guru di

MTs. Sunan Kalijaga Kendal, Sampetan, Ampel

kabupaten Boyolali.

a. Peran Kepala Sekolah dalam Tugas Guru untuk mendidik,

mengajar, membimbing dan melatih peserta didik di MTs.

Sunan Kalijaga Kendal, Kec. Ampel, Kab. Boyolali yakni

1) Melakukan supervisi terkait pelaksanaan tugas guru

2) Memberikan penghargaan dan motivasi kepada guru

b. Peran Kepala Sekolah dalam Tugas Guru Mengelola dan

Mengembangkan Program Sekolah di MTs. Sunan Kalijaga

Kendal, Kec. Ampel, Kab. Boyolali

1) Melakukan inovasi pengembangan program sekolah

yang membuat madrasah semakin berkembang

2) Menganalisa kendala dan menyelesaikannya dengan

musyawarah

Page 94: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

77

c. Peran Kepala Sekolah dalam Tugas Guru untuk

mengembangkan profesionalisme yakni kepala sekolah MTs.

Sunan Kalijaga memberikan motivasi kepada anggota guru

untuk melaksanakan sertifikasi ketika guru sedah memenuhi

persyaratan yang ditentukan oleh pemerintah. Memberikan

nasihat dan suport kepada anggota guru di dalam

mengembangkan keprofesionalannya serta selalu mendukung

adanya sertifikasi yang dilakukan oleh anggota guru.

B. Saran

Saran yang bisa disampaikan dari hasil penelitian ini adalah:

1. Kepala sekolah

a. Pengawasan dalam pelaksanaan tugas guru, sebaiknya dilakukan secara

berkesinabungan agar hasil yang dicapai dapat lebih optimal.

b. Kepala sekolah diharapkan terus memberikan pengawasan, arahan, dan

bimbingan terhadap proses pembelajaran yang dilakukan guru.

2. Dewan Guru

a. Diharapkan lebih meningkatkan profesionalisme bukan hanya dengan

sertifikasi agar proses pembelajaran lebih berkualitas.

b. Menjaga kerjasama yang baik dan hubungan yang harmonis terhadap

kepala sekolah,sesama guru, dan seluruh warga sekolah agar kegiatan

pembelajaran semakin efektif.

Page 95: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

78

c. diharapkan menambah lagi semangat peserta didik dalam mengikuti

kegiatan ungggulan agar melahirkan banyak generasi muda yang

berjiwa qur’ani.

Page 96: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

79

DAFTAR PUSTAKA

.

Arikunto, Muhammad. 1993. Strategi Penelitian Pendidikan. Bandung:

Angkasa.

Al-Quran Terjemah dan Tajwid Warna. 2014. Al-Majid. Jakarta: Pustaka

Hanif.

Depdiknas. 2001. Kamuss Besar Bahasa Indonesia. Jakarta: Balai Pustaka.

Kamus Pusat Bahasa. 2008. Kamus Besar Bahasa Indonesia. Jakarta:

Pusat Bahasa.

Kurniyanti, Eka. 2018. Peran Kepala Sekolah dalam Meningkatkan

Profesionalisme Guru Pendididkan Agama Islam (PAI) di SMP

Negeri 3 Mertoyudan. Skripsi. Salatiga: Fak. Tarbiyah dan Ilmu

Keguruan IAIN Salatiga.

Muhaimin. 2003. Wacana Pengembangan Pendidikan Islam. Surabaya:

Pustaka Pelajar.

Mujtahid. 2011. Reformasi Pendidikan Islam. Malang: UIN-Maliki Press.

Mulyasa, E, 2008, Standar Kompetensi dan Sertifikasi Guru, Bandung:

PT. Remaja Rosdakarya.

Nasyifah, Siti Lazifatu. 2017. Peran Supervisi Pendidikan dalam

Meningkatkan Profesionalisme Guru Pendidikan Agama Islam di

SMA N Se-Salatiga Tahun 2017. Skripsi. Salatiga: Fak. Tarbiyah dan

Ilmu Keguruan IAIN Salatiga.

Page 97: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

80

Nawawi, Hadari. 2002. Metode Penelitian Bidang Sosial. Yogyakarta:

Gadiah Mada University Press.

Nurbaini dkk. 2015. Peran Kepala Sekolah Dalam Meningkatkan Kualitas

Kinerja Guru Di MTs Se Kecamatan Rambah Kabupaten Rokan

Hulu. Jurnal Penelitian.Rokan Hulu. Fakultas Keguruan dan Ilmu

Pendidikan: Universitas Pasir Pengaraian.

Purwanto, M. Ngalim. 2016. Administrasi Dan Supervisi Pendidikan.

Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.

Samana, A. 1994. Profesionalisme Keguruan. Yogyakarta: Penerbit

Kanisius.

Setyawan, Agus Yulis. . Upaya Kepala Sekolah dalam Meningkatkan

Profesionalisme Guru di MTs. Assalafi Susukan, Kabupaten

Semarang. Skripsi. Salatiga: Fak. Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN

Salatiga.

Shaleh, Abdul Qodir, 2014, Menjadi Kepala Sekolah Efektif, Jogjakarta:

Ar-Ruzz Media.

Sudarto. 2016. Filsafat Pendidikan Islam. Yogyakarta: Deepublish.

Sugiono. 2011. Statistika Untuk Penelitian. Bandung: CV. Alfabeta.

Sujana, Nana dan Ibrahim. 1984. Penelitian dan Penelitian Pendidikan.

Bandung: Sinar Baru.

Sutrisni, Hadi. 1983. Metodologi Research Jilid 1. Yogyakarta: Fak.

Psikologi UGM.

Syukur, Abdul. 2014. Profesi Pendidik. Salatiga: STAIN Salatiga Press.

Page 98: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

81

Undang-Undang Republik Indonesia NO 14 Tahun 2005 Tentang Guru

dan Dosen dikutip dari file://uu-nomor-14-tahun-2005-ttg-guru-dan-

dosen.pdf.

Wahjosumidjo. 2007. Kepemimpinan Kepala Sekolah. Jakarta: PT.

Rajagrafindo Persada.

https://www.kbbi.web.id/kinerja. Diakses pada Senin 03/12/2018 pukul

14.03.

http://kbbi.kemendikbud.go.id/entri/Tugas. Diakses pada Senin 18/03/2019

pukul 13.56.

http://kbbi.kemendikbud.go.id/entri/Pelaksanaan. Diakses pada Senin

18/03/2019 pukul 13.56.

Page 99: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

2

Lampiran

Lampiran 1. Pedoman wawancara

PEDOMAN WAWANCARA

Judul Penelitian : Peran Kepala Sekolah Dalam Pelaksanaan Tugas

Guru Di Mts. Sunan Kalijaga Kendal, Sampetan,

Kec. Ampel, Kab. Boyolali.

Lokasi penelitian : MTs. Sunan Kalijaga

Peneliti : Irtifa’iyyah

Status : Mahasiswa Fkultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan

IAIN Salatiga

NIM : 23010 15 0342

Jenis Wawancara : Semi Struktural

Responden : Kepala Sekolah dan Guru.

Page 100: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

3

DAFTAR PERTANYAAN

A. Kepala sekolah

1. Bagaimana peran bapak dalam mengawasi pelaksanaan tugas guru?

2. Hal apa yang biasa bapak pergunakan untuk membangkitkan semangat

guru dalam melaksanakan tugasnya?

3. Bagaimana bagaimana peran bapak dalam memberikan penghargaan

serta pengakuan sebagai motivator bagi seluruh guru?

4. Adakah kendala-kendala yang mempengaruhi keberhasilan

pelaksaanaan tugas guru?, jika ada mohon diberikan penjelasan!

5. Bagaimana bapak mengatasi kendala-kendala yang terjadi?

B. Guru

1. Menurut anda bagaimana peran bapak kepala sekolah dalam

mengawasi pelaksanaan tugas guru?

2. Bagaimana peran bapak kepala sekolah dalam memberikan

penghargaan serta pengakuan sebagai motivator bagi seluruh guru?

3. Adakah kendala-kendala yang mempengaruhi keberhasilan

pelaksanaan tugas guru?, jika ada mohon diberikan penjelasan!

4. Bagaimana pendapat anda mengenai cara kepala sekolah dalam

mengatasi kendala-kendala yang terjadi?

Page 101: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

4

5. Bagaimana tahap perencanaan, pelaksanaan (implementasi) dan

pengendalian (evaluasi) pembelajaran yang berjalan selama ini?

6. Bagaimana upaya anda dalam mengelola dan mengambangkan

program sekolah?

7. Bagaimana upaya anda dalam melatih dan mengembangkan peserta

didik?

Page 102: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

5

Lampiran 2. Pedoman dokumentasi

3. Dokumentasi gaftar guru

4. Dokumentasi daftar siswa

Page 103: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

6

Lampiran 3. Catatan wawancara dan data informan

1. Catatan wawancara

Wawancara pertama dilakukan bersama bapak kepala sekolah AH, pada tanggal

01 Maret 2019, bertempat di MTs. Sunan Kalijaga tepatnya di dalam laboratorium

komputer.

Pn :”Selamat siang bapak, saya ingin melanjutkan penelitian saya.

AH :”Selamat siang mbak, o iya mbak silahkkan.”

Pn :”Dengan itu saya membutuhkan wawancara dengan njenengan. Apakah

bapak tidak sedang sibuk?”

AH :”Oh nggak mbak, kebetulan saya sedang longgar. Mari dimulai saja

wawncaranya”

Pn :”Baik pak, terimakasih sebelumnya. Pertanyaan ada lima butir yang

pertama adalah bagaimana peran bapak dalam mengawasi pelaksanaan

tugas guru?.”

AH :”Sebelumnya terimakasih telah melkukan penelitian di madrasah kami,

semoga nanti dapat membuat kami lebih semangat lagi.

Baik terkait dengan peran saya dalam mengawas pelaksanaan tugas guru

mengadakan supervise setiap satu semester sekali dengan cara masuk ke

kelas untuk meninjau guru yang mengajar. Hal ini dimaksudkan untuk

mengetahui seberapa besar peran guru sebagai fasilitator pembelajaran.

Page 104: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

7

Karena sekarang ini murid dituntut untuk proaktif dalam pembelajaran

dengan memanfaatkan teknologi. Mengawasi guru bagaimana guru

merespon peserta didik, karena murid tidak lagi hanya “astane sedeku

mirengake bu guru” namun harus aktif dan tidak hanya menjadi

pendengar”

Pn :”Selanjutntnya bagaimana peran bapak dalam memberikan penghargaan

serta pengakuan sebagai motivator bagi seluruh guru?”

AH :”Tugas saya sebagai motivator akhir-akhir ini kami memberikan

motivasi kepada guru yang berprestasi begitupun dengan muridnya. Bagi

bapak ibu guru diberikan apresiasi berupa uang dan penambahan alat-alat

untuk melatih murid-murid. Selainitu guru juga diberikan pengharagan

positif berupa promosi jabatan.

Kaitannya dengan motivator kami selalu memberikan dukungan yang

terbaik bagi guru, peserta didik merambah kepada alumni. Karena

memang sekolahannya ya sekolah kecil ditengah perkampungan

masyarakat dan disekeliling kami sudah banyak ditemukan sekolah-

sekolah milik pemerintah maka kami harus menjaga kualitas sekolah agar

selalu baik dan meningkat.

Banyak sekali ya hal-hal yang saya gunakan untuk membangkitkan

semangat guru, kalau masalah penghargaan atau reward berupa uang itu

sebenarnya sudah nomer sekian. Dan cara kami membangkitkan

semangat guru diantaranya adalah dengan mengembangkan potensi yang

Page 105: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

8

dimiliki agar masyarakat faham bahwa madrasah ini mempunyai guru

yang kompeten. Makannya akhir-akhir ini kami mengadakan kerjasama

dengan pihak lain ada jamaah pengajian, ada lagi dengan MI dan SD

yang sementara baru bisa menggandeng MI Al Barokah yang satu atap

dengan kita. Dalam satu semester ini sudah dijumpai beberapa anak yang

mampu menghafal juz 30, dan hal itu merupakan keberhasilan yang luar

biasa bagi kami. Mengingat dahulu belum ada program seperti ini, dan

ketika diadakan membuahkan hasil, kami sangat bahagia.

Adapun penghargaan selain berbentuk materi ada promosi jabatan itu

kami berikan kepada bapak ibu guru yang memiliki andil dan dapat

menorehkan nama baik bagi sekolah ini. Seperti ibu WL yang menurut

saya memiliki potensi besar, karena dia saya pandang memiliki

pemikiran yang cerdas terbukti saya sering kali mendapatkan kritik saran

yang membangun dan itu sangat membekas. Promosi jabatan tersebut

diperuntukkan memang untuk guru yang sangat berprestasi karena

memang semenjak bu WL itu menjadi murid saya sudah terlihat potensi

kecerdasannya. Ditambah lagi dengan pengalaman pendidikan formal

yang di barengi dengan mondok di SabilulKhoirot (nyantri) dulu

temannya itu memang sangat cerdas-cerdas sehingga kami ketika bu WL

memberikan kritik dan saran selalu masuk dalam hati kami. Dan

Alhamdulillah setelah saya laksanakan selalu ada peningkatan. Itulah

bentuk penghargaan saya kepada para guru.”

Page 106: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

9

Pn :”Adakah kendala-kendala yang mempengaruhi keberhasilan

pelaksaanaan tugas guru?, jika ada mohon diberikan penjelasan.”

AH :”Kendala-kendala yang mempengaruhi keberhasilan pelaksanaan tugas

guru diantaranya adalah kurangnya sarana dan prasarana. Sementara ini

pemerintah memandang sebelah mata akan madrasah dibandingkan

sekolah negeri, dianggap sudah mampu membiayai sekolah sendiri.

Kendala yang lain yaitu masih minimya peran masyarakat dalam proses KBM.

Artinya begini wali murid masih pasrah bongkokan ketika mendaftarkan

anak ke sekolah.

Penyelesainnya kami mengajak guru, komite dan tokoh masyarakat yang

sekiranya mampu untuk kami ajak musyawarah memecahkan masalah

tersebut. Kendala lain ada satu ruang kelas yang bocor. begitu

setidaknya.”

Pn :”lalu bagaimana bapak mengatasi kendla tersebut, pak?”

AH :”Perlu saya sampaikan bahwa saya memecahkan setiap masalah dengan

musyawarah. Tidak saya lakukan sendiri, dalam mengambil keputusan.

Saya mengajak para guru, komite dan tokoh masyarakat.”

Pn :”baik pak, saya kira cukup untuk wawancara dengan bapak. Terimakasih

atas waktunya. Semoga bermanfaat”

AH :”Sama-sama mbak. Amiin.”

Pn :”Untuk besok saya akan melakukan wawancara dengan beberapa guru."

AH :”O, iya mbak silahkan.”

Pn :”Baik terimakasih pak. Selamat siang.”

Page 107: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

10

AH ;”Sama-sama mbK, selamat siang.”

Wawancara kedua dilakukan bersamaNC, JW dan WL, pada tanggal 02 Maret

2019, bertempat di MTs. Sunan Kalijaga tepatnya di dalam Ruang guru.

Pn :”selamat siang buk, apakah saya dapat melakukan wawancara dengan

ibuk terkait penelitian saya?”

Nc :”selamat siang mbak, o iya monggo mbak. Apa yang bisa saya bantu?”

Pn :”Begini buk saya akan mengajukan beberapa pertanyaan, njenengan

nanti menjawabnya”

NC :”O, iya. Monggo mbak dimulai saja.”

Pn :”Baik buk terimakasih sebelumnya. Pertanyaan saya adalah Bagaimana

bagaimana peran bapak dalam memberikan penghargaan serta pengakuan

sebagai motivator bagi seluruh guru?”.

Nc :”Alhamdulillah dalam setiap kesempatan kepala madrasah

mengapresiasi dan memberikan motivasi pada guru khususnya dan warga

madrasah pada umumnya. Cukup memuaskan karena biasanya

disampaikan saat rapat bersama seluruh guru, sehingga dapat menjadi

motifasi bagi yang lain. Ya di rapat interen tentunya mbak”.

Pn :”Adakah kendala-kendala yang mempengaruhi keberhasilan pelaksanaan

tugas guru?, jika ada mohon diberikanpenjelasan!”.

Page 108: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

11

Nc :”Kendalanya karena terbatasnya sarana dan prasarana madrasah ini,

misalnya ruang kelas yang bocor saat huajan itu yang di sebelah itu

mbak”.

Pn :” Bagaimana pendapat anda mengenai cara kepala sekolah dalam

mengatasi kendala-kendala yang terjadi?”.

Nc :”Kepala Madrasah tidak otoriter, setiap masalah diselesaikan secara

musyawarah”.

Pn :”Bagaimana tahap perencanaan, pelaksanaan (implementasi)

danpengendalian (evaluasi) pembelajaran yang berjalan selama ini. hal

ini berkaitan dengan RPP buk?”.

Nc :”Cukup lancar walaupun sarana dan prasarananya masih terbatas. Yang

namanya RPP itukan rencana pelaksanaan pembelajaran jadi ya

bagaimanapun harus dibuat sebelum pembelajaran berlangsung. Jika

pembelajaran adalah diibaratkan pembangunan sebuah gedung maka RPP

adalah arsitektur yang menggambarkan hendak bagaimana bangunan itu

dibentuk serta seberapa target waktu yang ditentukan, begitu mbak.

Apalagi sudah tugas guru membuat perencanaan. Kalo saya ya seperti

penyampaian saya di awal tadi, RPP itu ibarat arsitektur bangunan.

Ketika sudah ada denah kegiatan kita sebagai guru yang bertugas

menyampaikan pembelajaran secara tepat sasaran ya kita tinggal jalan

saja sesuai denanhnya. .

Adapun wawancara dengan bapak JW sebagai berikut:

Page 109: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

12

Pn :”Selamat siang bapak?”

JW :’Ya mbak selamat siang. Ada yang bisa saya bantu?”

Pa :”Ada pak. Saya hendak melakukan wawancara dengan bapak. Apakah

bapak sedang sibuk?”

JW :”o, penelitian yang itu. Ya ya mbak bisa, saya sedang istirahat ini.

Monggo mbak.”

Pn :”Alhamdulillah, baik terimakasih pak.”

JW :”Ya, Mari silahkan duduk mbak. Dan langsung saja lontarkan

pertanyaan anda.”

Pn :”Baik pak. Pertanyaan ya g pertama, bagaimana bagaimana peran bapak

dalam memberikan penghargaan serta pengakuan sebagai motivator bagi

seluruh guru?”

JW :”Baik bismillahirrahmaanirrahiim saya akan menjawab pertanyaan anda.

Yakni, menurut saya yang dilakukan beliau adalah memberi HR

tambahan bagi guru yang tertib kemudian yang selalu mengajar tepat

waktu, jarang kosong beliau memberikan sebuah penghargaan khusus

nya didalam pemberian HR. Adapun kelebihan seperti itu memang ada

walaupun nggak seberapa. Ya untuk guru yang selalu ngajar jarang,

kosong untuk masalah HR nya ada semacam kelebihan ya semacam

bonus dengan honor begitu.”

Pn :”Selanjutnya adakah kendala-kendala yang mempengaruhi keberhasilan

pelaksanaan tugas guru?, jika ada mohon diberikan penjelasan.”

Page 110: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

13

JW :”Ada mbak, satu satu ruang kelas bocor kalo hujan. Dan ini musim

hujan jadi kasihan anak-anak kalo pas KBM terus hujan”

Pn :”Bagaimana pendapat anda mengenai cara kepala sekolah dalam

mengatasi kendala-kendala yang terjadi

JW :”Tentunya beliau memecahkan masalah dengan biak. Meski kadang jika

masalah biaya kami harus bersabar. Serta beliau mengajak kami

memecahkan masalahnya, mengingat beliau bertugas menjadi tokoh

utama di sini.”

Pn :”Bagaimana tahap perencanaan, pelaksanaan (implementasi) dan

pengendalian (evaluasi) pembelajaran yang berjalan selama ini. hal ini

berkaitan dengan RPP

JW :”Saya sebagai guru matematika tentunya akan kuwalahan jika tidak

menyiapkan RPP terlebih dahulu. Bisa saja saya melompati materi,

memperpanjang penyampaian materi sehingga tidak sempat

mengevaluasi. Jika terjadi demikian anak didik akan mengalami

kerugian. yang jelas ini di tuntut karena adanya RPP kemudian juga ada

yang namanya prota promes guru itu diharapkan kalau mengajar sesuai

dengan RPP, prota dan promes nya sehingga keberhasilan pembelajaran

materi yang diharap kan bisa tercapai. Itu yang berkaitan dengan prota

dan promesnya insyaAllah kita berusaha untuk seperti itu ada program

tahunan dan juga ada RPP. Jika diawal pembelajaran sudah menyusun

RPP sesuai prota dan promes nanti pembelajaran sudah enak mbak,

Page 111: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

14

ingsyaAllah akan lancar dan sesuai target yang diinginkan.kemudian

setelah selesai KBM ya di evaluasi begitu atau mungkin di simpulkan apa

materi yang telah di sampaikan tadi. Sampai dimana anak itu bisa

menyerap materi yang kita sampaikan tadi, seperti itu idealny. Guru-guru

disini saya lihat juga demikian.”

Catatan wawancara dengan bu WL sebagai berikut:

Pn :”Bagaimana bagaimana peran bapak kepala sekolah dalam memberikan

penghargaan serta pengakuan sebagai motivator bagi seluruh guru.”

WL :”iya, bapak kepala madrasah dalam memberikan penghargaan atau

pengakuan terhadap terlaksananya tugas guru dengan baik sangat

menarik, selain memberikan penghargaan moral pak kepala juga

memberikan penghargaan dengan memberi tambahan uang sebagai

penyemangat agar kedepan lebih baik.”

pn :”Adakah kendala-kendala yang mempengaruhi keberhasilan pelaksanaan

tugas guru?, jika ada mohon diberikanpenjelasan

WL :”“Ada mbak satu kelas yang bocor, dan kurangnya sarana prasarana.

Serta orang tua siswa yang kurang aktif dalam membimbing anak-anak

mereka, melapor sih melapor tapi kalau sudah terjadi kasus.”

Page 112: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

15

Pn :”Bagaimana pendapat anda mengenai cara kepala sekolah dalam

mengatasi kendala-kendala yang terjadi

WL :”“Ya, beliau musyawarah dengan kami, komite serta tokoh masyarakat.

Karena agar kerjasama kita dengan pihak terkait dapat dilaksanakan

dengan baik.”

Pn :”Bagaimana tahap perencanaan, pelaksanaan (implementasi) dan

pengendalian (evaluasi) pembelajaran yang berjalan selama ini. hal ini

berkaitan dengan RPP bu.”

WL :”Ya, tentunya setiap hendak melakukan pembelajaran guru-guru disini

selalu membuat RPP dulu, demi tercapainya tujuan pembelajaran yang

diinginkan mbak. Tanpa RPP kita tidak bisa mengkondisikan materi dan

waktu. Adapun proses evaluasi sangat penting dilakukan untuk mengukur

seberapa banyak siswa dapat memahami materi yang kita sampaikan.

Jika masih belum banyak yang memaha,i materi maka kita dapat

mengoreksi diri kita, tentang letak kesalahan yang dilakukan saat

menyampaikan materi atau seluruh proses belajar megajar.”

Page 113: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

16

2. Data informan

Nama Jabatan

AH Kepala madrasah

WL Guru B. Inggris

JW Guru Matematika

NC Guru B. Indonesia

Lamiran 4. Catatan observasi

Page 114: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

17

No Lokasi dan Waktu Hasil

1. Kantor guru

01/01/19

Memberikan surat Observasi

2. MTs. Sunan

Kalijaga

07/01/19

Meneliti keadaan sekolah

3. Lab. Komputer

01/03/19

Melakukan wawancara dengan kepala sekolah

4. Ruang guru

02/03/19

1. Melakukam wawancara dengan WL,NC JW

2. Meminta data guru

3. Meminta data siswa

4. Meminta data profil sekolah

5. MTs. Sunan

Kalijaga

08/03/19

Menanyakan letak geografis dengan bu NC dan bu

WN sebagai anggota TU.

6. MTs. Sunan

Kalijaga

11/03/19

Meminta surat keterangan bukti penelitian

Page 115: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

18

Lampiran 5. Daftar guru dan siswa.

3. Daftar Staf dan Guru

DAFTAR GURU MTs SUNAN KALIJAGA Dukuh Kendal 02/01, Sampetan,

Ampel, Boyolali 57352

a. Daftra Dewan Guru

No

Nama

L/P

Tempat

Tgl.Lahir

Pendidikan

Terakhir Jurusan/Tahun

1

A.Makarim

Hidayat, S.Pd. L

Semarang,

19/01/1975 S1 Psikologi 2011

2

Muhsoni, A.Ma.

L

Boyolali,

10/07/1968

D2 PAI 2002

3

Juweri, S.Ag.

L

Kab. Semarang,

05/06/1964 S1 PAI 1996

4

Wiwik Sundari,

S.Pd.

P

Kab. Semarang,

25/11/1982 S1 Psikologi 2012

5

Mugiono, S.Ag.

L

Kab. Semarang,

17/04/1971 S1 Dakwah 1998

6

Tri Noer Chayati,

S.Pd. P

Pacitan,

23/10/1971

S1 IPS 1997

7

Winarni, S.Pd.

P

Boyolali, 08/10/1986

S1 Biologi 2015

8

Wiji Lestari, S.Pd.I.

P

Boyolali, 14/12/1990

S1 B.Inggris 2013

9 Arifin, S.Pd.I.

L

Boyolali,

15/11/1976 S1 PAI 2011

10

Siti Mariyam,

S.Pd.I. P

Kab. Semarang,

24/11/1989 S1 PAI 2012

b. Daftar Staf dan TU

No Nama L/P

Pendidikan

Terakhir/ Jurusan Diberikan

1 Winarni, S.Pd. P S1 Kepala TU 2015

2 Tri Noer Chayati, S.Pd. P S1 Staf TU 1997

3 Wiji Lestari, S.Pd.I. P S1 Bendahara 2013

4 Juweri, S.Ag. L S1 Pustakawan 1996

Page 116: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

19

5 Muhammad Syaiful Hadi L MAN Penjaga 2015

6 Lailatul Mubarokah P MAN Staf TU 2017

7 Ahmad Khoirudin L MAN Laboran 2015

4. Daftar siswa

DAFTAR SISWA MTs SUNAN KALIJAGA Dukuh Kendal 02/01,

Sampetan, Ampel, Boyolali 57352

Nama Siswa Tempat

Lahir

Tanggal Lahir

(dd/mm/yyyy)

J. Klm Kelas Alamat

Adina Herawati Kab.

Semara

ng

06/02/2002 P 9 Tlatar 22/11

Ahmad Imroni Boyolali 14/12/2002 P 9 Kaligentong Kulon

05/05

Ahmad Zahra

Al Misbah

Boyolali 16/06/2003 P 9 Kendal 02/01

Andri Sawi

Dianto Pratama

Banjarm

asin

07/09/2000 L 9 Ringinsari 01/03

Diana Ayu

Saputri

Boyolali 19/12/2003 L 9 Kaligentong Kulon

05/05

Dwi Lestari Boyolali 15/06/2004 L 9 Sidorejo Kulon

04/01

Edi Nugroho Boyolali 10/12/2003 P 9 Ringinsari Wetan

01/03

Eko Susanto Boyolali 27/09/2003 L 9 Ringinsari Wetan

01/03

Fajar Suryanto Boyolali 10/05/2004 L 9 Ringinsari Wetan

01/03

Feri Setiawan Boyolali 09/01/2004 P 9 Tanjungsari Kulon

05/03

Indah Lestari Boyolali 27/03/2003 P 9 Warusikut 02/06

Kiswadi Boyolali 01/05/2003 P 9 Sidorejo Kulon

Page 117: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

20

04/01

Muhammad

Rohmatul Huda

Boyolali 06/06/2000 L 9 Ngargoloko 2/1

Rizki Nahdhiana Boyolali 05/02/2001 L 9 Salamrejo 03/01

Wahyuni Boyolali 28/09/2004 P 9 Tarumulyo 05/01

Arya Dhani Demak 16/04/2003 P 9 Tlatar 22/11

Afri Anita Budi

Ani

Kab.

Semara

ng

22/02/2004 P 9 Kalisoko Lor 16/08

Ahmat Khusaini Boyolali 20/09/2002 L 9 Bumirejo 01/01

Aprilia Nur

Khasanah

Boyolali 30/04/2005 L 9 Tarumulyo 05/02

Ari Duwi

Yulianto

Boyolali 14/07/2003 L 9 Ringinsari Wetan

01/03

Budi Wahyono Boyolali 23/09/2002 P 9 Dusun Jomblang

01/01

Dias Adianto Boyolali 21/12/2003 L 9 Rejosari 01/04

Faqih Emi

Oktavianti

Boyolali 11/10/2003 L 9 Kaligentong Kulon

05/05

Ike Yuliana Boyolali 20/02/2004 L 9 Tarumulyo 05/02

Indira

Rahmawati

Oktaviya

Boyolali 02/11/2003 L 9 Sidorejo Kulon

04/01

Ismawarni Boyolali 06/08/2004 L 9 Bumirejo 01/01

Ja'far Arif

Abdillah

Boyolali 14/04/2003 P 9 Salamrejo 03/01

Purwanti Boyolali 13/12/2003 P 9 Margomulyo 01/01

Rahayu Safitri Boyolali 02/11/2003 P 9 Salamrejo 03/01

Ridwan Ismail Boyolali 18/03/2005 L 9 Pentur 01/02

Tri Lestari Boyolali 05/07/2004 L 9 Margomulyo 01/01

Yunita Sari Boyolali 23/06/2004 L 9 Bumirejo 01/01

Agustina Dwi

Hastuti

Boyolali 12/10/2005 P 8 Tarumulyo Wetan

05/02

Aisyah Dwi

Maudina

Jakarta 02/06/2003 P 8 Kropak Kulon

02/02

Ari Yulita

Murniyati

Boyolali 09/07/2004 P 8 Kropak Kulon

02/02

Arif Setiawan Boyolali 09/05/2004 L 8 Tanjungsari Wetan

06/03

Page 118: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

21

Athalla Surya

Putra

Jakarta 23/04/2005 L 8 KP Buaran 12/02

Doni Arif

Setyawan

Boyolali 18/03/2004 L 8 Tanjungsari Wetan

06/03

Elisa Nur

Fitriana

Boyolali 15/05/2005 P 8 Tarumulyo Wetan

05/02

Eri Lestianto Boyolali 28/09/2002 L 8 Tarumulyo Kulon

04/02

Hanif Mu'afiq Boyolali 04/05/2006 L 8 Kendal 02/01

Heni Ma'rifah Boyolali 04/03/2005 P 8 Tarumulyo Wetan

05/02

Ika Nopiyanti Boyolali 24/11/2003 P 8 Gawok

Intan Wahyu

Wulandari

Boyolali 07/07/2004 P 8 Kaligentong Kulon

05/05

Joko Lestianto Boyolali 08/12/2003 L 8 Tarumulyo Kulon

04/02

Juniawan Boyolali 01/06/2004 L 8 Kendal 02/01

Naila Niamah Boyolali 17/08/2005 P 8 Salamrejo 03/01

Nur Fatihatus

Sabila

Kab.

Semara

ng

10/05/2005 P 8 Tlatar 22/11

Rina Dea Astuti Boyolali 30/06/2004 P 8 Kropak Wetan

03/02

Samsul Ma'arif Boyolali 25/10/2003 L 8 Kaligentong Kulon

05/05

Sapto Boyolali 20/10/2004 L 8 Tanjungsari Wetan

06/03

Setyo Nugroho Boyolali 03/04/2005 L 8 Kaligentong Kulon

05/05

Via Lutvianti Boyolali 20/03/2005 P 8 Kropak Wetan

03/02

Wahyu Diki

Susilo

Boyolali 25/04/2005 L 8 Pentur 01/02

Yoga Joko

Prisma Haryanto

Boyolali 04/01/2004 L 8 Tanjungsari Kulon

05/03

Sholeh Setiawan Boyolali 30/06/2002 L 8 Magak

Muhamad Ihsan

Mubin

Boyolali 17/04/2003 L 8 Kaligentong Kulon

05/05

Sheka Raekhan Kab. 04/10/2003 L 8 Salamrejo 03/01

Page 119: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

22

Saputra Semara

ng

Afifah Dzurri Boyolali 25/04/2006 P 7 Kendal 02/01

Alis

Setyaningsih

Boyolali 01/06/2006 P 7 Tanjungsari 05/03

Asridawati Boyolali 05/07/2005 P 7 Kaligentong Kulon

05/05

Dani Setiyadi Boyolali 21/08/2006 L 7 Pentur 01/02

Eko Maryadi Boyolali 06/02/2005 L 7 Pentur 01/02

Febri Liyana Boyolali 17/03/2005 P 7 Ringinsari Wetan

01/03

Hanna Dewi

Saputri

Boyolali 28/07/2004 P 7 Rejosari 01/04

Intan Pratiwi Boyolali 28/07/2004 P 7 Tanjungsari Kulon

05/03

Luthfiyatun

Ni'mah

Boyolali 09/03/2007 P 7 Kendal 02/01

M. Tabah

Mulyo

Boyolali 05/03/2005 L 7 Tarumulyo Wetan

05/02

Muhamad

Fuad

Kab.

Semara

ng

07/11/2005 L 7 Tegalrejo 04/02

Mutiara

Ma'rifah

Boyolali 11/08/2006 P 7 Salamrejo 03/01

Nurul Hidayah Boyolali 22/03/2006 P 7 Ngargoloko 02/01

Qalimah

Armawati

Boyolali 25/12/2005 P 7 Tarumulyo Kulon

04/02

Rana Yoga Tri

Prasetyo

Boyolali 04/08/2005 L 7 Rejoso 02/03

Rudi Pranata Boyolali 26/08/2003 L 7 Ringinsari Wetan

01/03

Salsa Nur'aini Boyolali 25/04/2006 P 7 Bumirejo 01/01

Sardono Boyolali 04/02/2004 L 7 Magak 03/04

Slamet

Sholikhin

Boyolali 14/07/2004 L 7 Karangboyo 01/04

Triyadi Boyolali 08/11/2005 L 7 Rejoso 02/03

Ulfi Azizah Boyolali 08/08/2006 P 7 Kaligentong Kulon

05/05

Wahyu Kuriah Boyolali 30/07/2003 P 7 Bumirejo 01/01

Page 120: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

23

Wahyu

Mayasari

Boyolali 10/05/2006 P 7 Ringinsari Wetan

01/03

Widia Soraya

Febriyanti

Semara

ng

01/02/2006 P 7 Dosowarung 23/12

Yulianti Boyolali 12/01/2005 P 7 Jalan Dahlia 09/05,

Pandansari

Anik

Rahmiyanti

Boyolali 17/03/2005 P 8 Sidorejo Wetan

Page 121: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

24

Lampiran 6. Foto dan surat keterangan pernyataan penelitian

Madrasah tampak samping

Madrasah tampak samping

Gedung sekolah tampak belakang

Gedung sekolah tampak dari sebelah masjid

Page 122: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

25

Sampel dokumen perangkat pembelajaran guru

Ruang TU

Ruang guru dan kepala Sekolah

Kantin Al-Khanza

Page 123: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

26

Visi dan Misi

Lab Komputer

Tangga menuju lantai dua

Sebagian ruang guru

Page 124: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

27

Wawancara dengan bapak JW

Wawancara dengan ibu WL

Wawancara dengan ibu NC

Wawancara dengan kepala sekolah

Page 125: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

28

Guru yang sedang mengajar di kelas

Meminta dokumen soft file kepada anggota TU

Page 126: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

29

Lampiran 7. Surat bukti penelitian

Page 127: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

30

Page 128: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

31

Page 129: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

32

Page 130: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

33

Page 131: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

34

Page 132: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

35

Page 133: PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/5526/1/... · 2019. 4. 16. · PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PELAKSANAAN TUGAS GURU DI MTs

36