pelayanan musik yang ideal dalam gereja

13
Pelayan Musik Gereja Yang Ideal 1 Timotius 4:6-16 Hendry Suryatno Waruwu

Upload: andrew-gates

Post on 26-Jun-2015

999 views

Category:

Education


14 download

TRANSCRIPT

Page 1: Pelayanan musik yang ideal dalam gereja

Pelayan Musik Gereja Yang Ideal

1 Timotius 4:6-16Hendry Suryatno Waruwu

Page 2: Pelayanan musik yang ideal dalam gereja

Gereja yang tidak bernyanyi bukanlah gereja.- Karl Barth

• Pelayan musik yang diperlukan adalah yang "ideal" bukan yang sempurna. Yang ideal memang bukanlah yang sempurna. Kata "ideal" berarti sesuai dengan apa yang dikehendaki atau yang dicita-citakan.

Page 3: Pelayanan musik yang ideal dalam gereja

HAKIKAT PELAYAN MUSIK GEREJA

• Menjadi pelayan musik gereja berarti menjadi orang yang melayani Allah pada seksi musik di dalam gereja (ekklesia - persekutuan orang percaya).

• Orang yang melayani musik gereja adalah pelayan Allah karena Kepala Gereja adalah Kristus. Jadi siapa pun ia dalam jajaran pelayanan di dalam gereja (termasuk Pendeta dan Presbiter lainnya) ditilik, dinilai, dan diamati pertama-tama berdasarkan sudut pandang Allah.

Page 4: Pelayanan musik yang ideal dalam gereja

Kolose 3:16 "dan sambil" di ayat itu sebenarnya bisa diartikan sebagai "dengan", sehingga ayat ini berbunyi: "ajarlah dan tegurlah ... dengan mazmur, puji-pujian dan nyanyian rohani".

Efesus 5:18-19 pengarang Efesus mengganti kata ajar dan tegur menjadi "berkata-katalah".

gereja memandang nyanyian sebagai sarana belajar dan mengajar tentang Kristus.

Page 5: Pelayanan musik yang ideal dalam gereja

Hal-hal apa saja yang diperlukan oleh seorang yang disebut pelayan

itu:

Page 6: Pelayanan musik yang ideal dalam gereja

• Pengertian yang mendalam terhadap firman Allah (4:6)

• Memiliki relasi yang karib dengan Allah

• Karakter Yang Terpuji (4:12) 1. Perkataan (Efesus 4:29)

2. Tingkah laku (Ams.8:13)3. Kesetiaan (matius 25:21)4. Kasih (Efesus 4:16)5. Kesucian (1Pet.1:16)

• Profesional Dalam Karya dan Pelayanan

• Siap Sedia Melakukan Evaluasi Diri dan Antisipasi

Page 7: Pelayanan musik yang ideal dalam gereja

Pelayan Musik Gereja Sebagai Penyembah Allah

Saat seorang pelayan sedang menjalankan tugasnya maka ia sedang mengerjakan dua dimensi pelayanan baik yang bersifat vertikal maupun horisontal. Namun yang senantiasa menjadi kelemahan di banyak gereja adalah penekanan yang terlalu berat pada dimensi horisontal. Bagaimana pelayanan itu menyenangkan mereka yang duduk di bangku gereja. Padahal dimensi vertikal adalah pelayanan terhadap sang Kepala Gereja sendiri sering kurang mendapat perhatian.

• Pelayan Musik Gereja adalah penyembah Allah. Dan saat pelayan musik gereja sedang menjalankan tugasnya maka ia tidak hanya memandu atau mengiringi lagu bagi jemaat tetapi ia juga sedang menyembah Allah bersama jemaat

• Penyembahan tidak saja menghadirkan kuasa Allah dalam ibadah tetapi juga membuat ibadah tidak terpusat pada manusia dan penampilan manusia tetapi kepada Allah

• Jadi pelayan musik gereja tidak dapat dikategorikan pelayan yang melayani asal jadi karena ia sedang melayani dua dimensi yang sama-sama meminta pertanggungjawaban.

Page 8: Pelayanan musik yang ideal dalam gereja

Pelayan Musik Sebagai Tim Pelayanan

• Kita sadar bersama bahwa kurangnya kesatuan dalam gereja telah menjadi salah satu penyebab mengapa gereja tersebut tidak mengalami kebangunan dan pertumbuhan. Hal itu pun berlaku bagi komisi musik gereja. Bila kita merindukan adanya pelayanan-pelayanan yang semakin maju dan semakin besar maka ada harga yang harus dibayar pula yakni: dituntut adanya sebuah kesatuan yang besar pula. Ketidaksatuan menjual kredibilitas kita

Page 9: Pelayanan musik yang ideal dalam gereja

Kesatuan diperlukan dalam kesatuan tim sehingga saling melengkapi dan

saling menopang. Tidak ada yang memegahkan diri. Bila satu sakit

semua sakit, dan bila satu dihormati semua turut dihormati (I Kor 12).

Page 10: Pelayanan musik yang ideal dalam gereja

Pelayan Musik Berorientasi Pada Jiwa Bukan Program

• Dalam setiap kesempatan pelayanan hendaknya seluruh pelayan berpikir bahwa pelayanannya menjadi satu kesatuan dengan pemberita Firman Allah untuk menyelamatkan jiwa dan bukan sekedar pemenuhan jadwal yang telah ditetapkan

• Bila para pelayan musik gereja berorientasi pada jiwa, maka semua yang terlibat di dalamnya tidak akan pernah merasa bila mereka hanyalah pelayan pelengkap dalam sebuah ibadah.

Page 11: Pelayanan musik yang ideal dalam gereja

”Sebab segala sesuatu adalah dari Dia, dan oleh Dia, dan kepada Dia:Bagi Dialah kemuliaan sampai selama-lamanya” Roma 11:36

Page 12: Pelayanan musik yang ideal dalam gereja

• Segala talenta kemampuan bermusik pemberian Cuma dari Allah

• Maka segala bentuk pelayan dilakukan secara cuma2 bukan beroriantasi kepada uang..

Page 13: Pelayanan musik yang ideal dalam gereja

Selamat melayani diladang Tuhan