pelajaran 11

13

Click here to load reader

Upload: violet

Post on 09-Jan-2016

48 views

Category:

Documents


1 download

DESCRIPTION

PELAJARAN 11. STANDAR KOMPETENSI Mengungkapkan pikiran , perasaan , dan informasi secara tertulis dalam bentuk percakapan , petunjuk , cerita , dan surat. KOMPETENSI DASAR. - PowerPoint PPT Presentation

TRANSCRIPT

Page 1: PELAJARAN 11

PELAJARAN 11

Page 2: PELAJARAN 11

STANDAR KOMPETENSIMengungkapkan pikiran, perasaan, dan informasi secara tertulis dalam bentuk percakapan, petunjuk, cerita, dan surat

KOMPETENSI DASAR

Menulis surat untuk teman sebaya tentang pengalaman atau cita-cita dengan bahasa yang baik dan benar dan memperhatikan penggunaan ejaan (huruf besar, tanda titik, tanda koma, dll.)INDIKATOR• Menjelaskan pengertian surat• Menjelaskan pengertian teman sebaya• Menjelaskan pengertian pengalaman• Menggunakan ejaan (huruf besar, tanda titik, dan tanda koma) dengan benar• Menyebutkan bagian-bagian surat• Memberikan contoh sebuah surat untuk teman sebaya tentang pengalaman• Menulis surat untuk teman sebaya dengan ejaan yang benar.

Page 3: PELAJARAN 11

MATERI

1. Pengertian Surat 2. Bagian-bagian surat3. Penggunaan ejaan (tanda titik, tanda koma, dan

huruf kapital)4. Pengertian teman sebaya5. Pengertian pengalaman6. Contoh surat untuk teman sebaya dengan ejaan

yang benar

Page 4: PELAJARAN 11

1. Surat adalah bahasa tulis yang disampaikan seseorang kepadaorang lain

2. Macam-macam surat:• surat tidak resmi/pribadi• surat resmi/dinasSurat tidak resmi/pribadi adalah surat yang ditulis dan

dikirimkan kepada teman atau seseorang.Surat resmi/dinas adalah surat yang dibuat dan dikeluarkan

oleh instansi pemerintah/lembaga resmi dan dibubuhi stempel dinas.

Page 5: PELAJARAN 11

Teman sebaya adalah teman yang seusia atau usianya mendekati sama

Pengalaman adalah sesuatu yang pernah terjadi dan dialami oleh seseorangPengalaman ada yang menyenangkan dan ada yang menyedihkanAda juga pengalaman lucu

Page 6: PELAJARAN 11

Penggunaan huruf besar

Huruf besar atau huruf kapital digunakanpada:1. Huruf pertama pada awalkalimat2. Huruf pertama dalam ungkapan yang berhubungan

dengan agama,kitab suci, nama Tuhan3. Huruf pertama nama orang, gelar kehormatan,

keturunan, dan keagamaan yang diikuti namaorang4. Huruf pertama nama hari, bulan,tahun, hari raya, dan

peristiwa sejarah5. Huruf pertama nama geografi

Page 7: PELAJARAN 11

Penggunaan tanda titik

Tanda titik dipakai pada:1. Akhir kalimat yang bukan pertanyaan atau

seruan2. Akhir singkatan nama orang3. Akhir singkatan gelar,jabatan, pangkat, dan

sapaan4. Singkatan kata atau ugkapan yang sudah

sangat umum5. Memisahkan angka jam, menit, dan detik

Page 8: PELAJARAN 11

Penggunaan tanda koma

Tanda koma dipakai untuk:1. Memisahkan unsur-unsur dalam suatu

pemerian2. Memisahkan kalimat setara yang satu dan

kalimat setara berikutnya yang didahului oleh kata sambung

3. Memisahkan anak kalimat dari induk kalimat,jika anak kalimat mengiringi induk kalimat

4. Di belakang kata sambung5. Di belakang kata seru

Page 9: PELAJARAN 11

Bagian-bagian surat tidak resmi

1. Tempat dantanggalpenulisan surat2. Alamat pengirim surat3. Kalimat pembuka (kata sapaan dan salam)4. Isi surat5. Kalimat penutup6. Tanda tangan dan nama terang

Page 10: PELAJARAN 11

Contoh surat tidak resmi/pribadi

(1)Semarang, 21 September 2010

(2)Sahabatku Fatimah di Surabaya

(3) Assalamualaikum wr.wb.Hai, Fat, apa kabar, baik-baik bukan? Gimana keadaanmu

di Surabaya, apakah masih kayak yang dulu selalu jadi juara kelas? Kalau saya, sih, sekarang makin lemah, apalagi pelajaran matematika membuat kepalaku pusing.(4) Begini, Fat,rencanaku ingin pergi ke Surabaya tampaknya akan gagal. Ayahku sekarang sedang dirawat di rumah sakit.Tampaknya penyakit asmanya sebentar-sebentar kambuh dan selalu minta ditemenin. Oleh sebab itu, jika nanti aku tidak sampai di rumahmu, maafin ya!(5) Sekian dulu kabar dariku, mudah-mudahankamu tidak kecewa. Wassalamualaikum wr.wb.

(6) Sahabatmu Aulia

Page 11: PELAJARAN 11

Latihan terstruktur

Kamu telah memahami bagian-bagian surat , bukan? Buatlah sebuah surat kepada temanmu, tentang rencana mengundangnya pada acara ulang tahunmu yang ke-11,dengan susunan yang baik, dan ejaan yang benar.

Page 12: PELAJARAN 11

Uji kompetensi

1. Sempurnakan surat pribadi berikut, dengan ejaan yang benar!

semarang, 21 september 2010

sahabatku fatimah di jakarta

assalamualaikum wr.wb.hai, fat, apa kabar, baik-baik bukan? gimana keadaanmu di

jakarta, apakah masih kayak yang dulu selalu jadi juara kelas? kalau saya, sih, sekarang makin lemah, apalagi pelajaran matematika membuat kepalaku pusing.

begini, fat,rencanaku ingin pergi ke jakarta tampaknya akan gagal. ayahku sekarang sedang dirawat di rumah sakit.tampaknya penyakit asmanya sebentar-sebentar kambuh dan selalu minta ditemenin. oleh sebab itu, jika nanti aku tidak sampai di rumahmu, maafin ya!

sekian dulu kabar dariku, mudah-mudahankamu tidak kecewa. wassalamualaikum wr.wb.

sahabatmu aulia

Page 13: PELAJARAN 11

2. Lengkapi bagian surat yang rumpang!

Semarang, 20 September 2010______________

Assalamualaikum wr.wb.Hai, Dinda,bagaimana kabarmu di Purbalingga?

Semoga baik-baik saja. Aku dan keluarga di Semarang juga baik dan sehat.

Din, Maafkan aku,ya? Lebaran kemarin aku ga jadi ke rumahmu. Masalahnya aku punya adik baru. Jadi ayah ibuku tidak mengizinkan aku. Mudah-mudahan di lain waktu ada kesempatan.

______________Wassalamualaikum wr.wb.

SahabatmuAlfina