observasi ppl 2 sma gama 3

26
BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas PGRI Palembang, sebagai lembaga pendidikan tinggi yang mencetak tenaga pengajar yang siap pakai. Oleh karena itu, pihak fakultas semaksimal mungkin melakukan pelatihan mahasiswanya agar mampu menghasilkan tenaga pendidik yang profesional yang siap ditempatkan di mana saja untuk meningkatkan kualitas pendidikan di negara Indonesia. Praktek pengalaman lapangan (PPL) merupakan suatu program pelatihan yang menerapkan berbagai pengetahuan, keterampilan dan sikap mahasiswa dalam rangka membentuk pribadi guru yang professional dibidangnya dengan harapan mahasiswa benar – benar dapat bersosialisasi didalam masyarakat. PPL ini merupakan mata kuliah yang wajib ditempuh mahasiswa FKIP PGRI semester 8 dengan bobot 3 SKS. Program ini dirancang untuk mempersiapkan mahasiswa calon guru agar menguasai kemampuan keguruan yang terpadu secara utuh, sehingga setelah menjadi guru, mereka dapat mengemban tugas dan tanggung jawabnya secara profesional. Kegiatan PPL dilaksanakan dengan melalui 3 tahap, yaitu

Upload: poochannafimi

Post on 31-Jul-2015

23 views

Category:

Documents


2 download

TRANSCRIPT

Page 1: Observasi Ppl 2 Sma Gama 3

BAB I

PENDAHULUAN

1.1  Latar Belakang

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas PGRI Palembang, sebagai

lembaga pendidikan tinggi yang mencetak tenaga pengajar yang siap pakai. Oleh

karena itu, pihak fakultas semaksimal mungkin melakukan pelatihan mahasiswanya

agar mampu menghasilkan tenaga pendidik yang profesional yang siap ditempatkan

di mana saja untuk meningkatkan kualitas pendidikan di negara Indonesia.

Praktek pengalaman lapangan (PPL) merupakan suatu program pelatihan yang

menerapkan berbagai pengetahuan, keterampilan dan sikap mahasiswa dalam rangka

membentuk pribadi guru yang professional dibidangnya dengan harapan mahasiswa

benar – benar dapat bersosialisasi didalam masyarakat.  PPL ini merupakan mata

kuliah yang wajib ditempuh mahasiswa FKIP PGRI  semester 8 dengan bobot 3 SKS.

Program ini dirancang untuk mempersiapkan mahasiswa calon guru agar menguasai

kemampuan keguruan yang terpadu secara utuh, sehingga setelah menjadi guru,

mereka dapat mengemban tugas dan tanggung jawabnya secara profesional.

Kegiatan PPL dilaksanakan dengan melalui 3 tahap, yaitu

1.      Microteaching, dilaksanakan di FKIP PGRI Palembang.

2.      PPL 1, dilaksanakan di FKIP PGRI Palembang.

3.      PPL 2, dilaksanakan di SMP Negeri 36 Palembang.

Seluruh Mahasiswa FKIP PGRI mempunyai kewajiban untuk mengikuti seluruh

rangkaian PPL ini selama kurang lebih dua bulan, mulai tanggal 30 Januari sampai

dengan 27 Maret 2012. Dimulai pada tanggal 6 Februari sampai dengan 27 Maret

2012 merupakan tahap observasi dan orientasi, pelatihan mengajar dan pelatihan

kependidikan lainnya dilaksanakan di SMP Negeri 36 Palembang selama 10 kali

praktek tatap muka yang dibuktikan dengan 10 rencana pelaksaan pembelajaran dan

penilaian guru pamong.

Page 2: Observasi Ppl 2 Sma Gama 3

Setelah melaksanakan kegiatran PPL ini diharapkan para calon guru telah memiliki

bekal untuk siap terjun ke dunia kerja pendidikan sebagai tenaga pendidik yang

profesional sehingga Praktek Pengalaman Lapangan ini sangat penting  untuk

dilaksanakan.

1.2  Masalah

Sasaran yang ingin dicapai dalam Praktek Pengalaman Lapangan yang dilakukan di

Sekolah ini adalah pembentukan pribadi calon guru atau pendidik yang memiliki

seperangkat pengetahuan dan pengalaman keterampilan, tingkah laku dan nilai serta

sikap pribadi yang diperlukan bagi profesinya dan pengajaran Sekolah.

Setelah dilihat dari uraian di atas, maka dapat disimpulkan masalah sebagai berikut :

a. Usaha-usaha apakah yang ditempuh agar siswa dapat menyerap pelajaran

yang diberikan oleh guru dari setiap program bidang studi.

b. Kondisi sekolah yang sangat menentukan berhasilnya proses belajar mengajar.

1.3  Ruang Lingkup

Ruang Lingkup dalam kegiatan PPL 2 di SMP Negeri 36 Palembang ini, sebagai

berikut :

1.      Berpartisipasi dengan melaksanakan tugas sebagai mahasiswa PPL 2 di SMP

Negeri 36 Palembang.

2.      Melaksanakan setiap pekerjaan atau kegiatan yang telah ditentukan oleh pihak

sekolah.

3.      Mengadakan piket secara bergilir, menjaga kebersihan sekolah serta dapat

mengisi materi pelajaran pada jam - jam kosong di mana guru yang bersangkutan

berhalangan hadir.

Page 3: Observasi Ppl 2 Sma Gama 3

Adapun hal - hal yang berkaitan dengan pelaksanaan PPL 2 di SMP Negeri 36 

Palembang adalah :

·         Lokasi dan waktu pelaksanaan PPL 2 dilaksanakan di SMP Negeri 36

Palembang yang dimulai pada tanggal 5 Februari sampai dengan tanggal 27 Maret

2012.

·         Observasi Lapangan

Observasi lapangan dilaksanakan selama 1 minggu, yaitu menjelang mahasiswa

melaksanakan pelatihan kependidikan. Observasi ini bertujuan agar mahasiswa calon

guru memperoleh pengetahuan dan pengalaman sebagai pendahuluan mengenai

keadaan sekolah tempat melaksanakan praktik.

1.4  Tujuan

Secara umum PPL bertujuan untuk melatih mahasiswa calon guru agar memiliki

kemampuan memperagakan kinerja dalam situasi nyata. Baik dalam kegiatan

mengajar maupun dalam tugas – tugas keguruan lainnya.

Secara  khusus PPL bertujuan agar mahasiswa, sebagai calon guru mampu:

1.      Mengenal secara cermat lingkungan fisik, administratif, akademik, dan

psikologi sosial tempat pelatihan.

2.      Menguasai berbagai keterampilan dasar mengajar.

3.      Menerapkan berbagai kemampuan profesional keguruan secara utuh dan

terpadu dalam situasi nyata di sekolah.

4.      Mengembangkan aspek pribadi dan sosial di lingkungan sekolah.

5.      Menarik kesimpulan nilai edukatif penghayatan dan pengalamannya selama

pelatihan melalui refleksi, dan menuangkannya dalam bentuk laporan. 

Setiap mahasiswa yang mengikuti kegaiatan PPL harus melaksanakan semua kegiatan

belajar mengajar di kelas serta kegiatan pendidikan lainnya, dan semua kegiatan

tersebut harus dilaporkan kepada Lab. Microteaching Universitas PGRI Palembang

secara tertulis dalam bentuk laporan observasi. Sementara itu, tujuan dari penyusunan

laporan observasi ini adalah :

Page 4: Observasi Ppl 2 Sma Gama 3

1.  Memberikan informasi tentang pelaksanaan PPL di sekolah masing – masing,

dalam hal ini di SMP Negeri 36 Palembang.

2. Melaporkan kegiatan – kegiatan yang telah dilaksanakan oleh mahasiswa selama

menjalani kegiatan PPL di sekolah masing – masing, dalam hal ini di SMP Negeri 36

Palembang.

3. Memberikan gambaran secara umum  tentang keadaan sekolah masing – masing

selama kegiatan PPL, dalam hal ini SMP Negeri 36 Palembang.

BAB II

LAPORAN KEGIATAN OBSERVASI DI SMP NEGERI 36 PALEMBANG

2.1. Situasi Umum

2.1.1. Situasi Dan Kondisi Sekolah

Pada tahun 1984, SMP Negeri 36 Palembang ini didirikan di jalan Kemas Rindo

30258 Kota Palembang, Provinsi Sumatera Selatan, Telp. (0711) 511238 Palembang.

Jumlah ruangan sebanyak 20 ruang kelas, yaitu 6 ruang kelas VII, 8 ruang kelas VIII,

6 ruang kelas IX.

            Sistem waktu belajar di SMP Negeri 36 ini menggunakan sistem satu shift

dimana belajar pada waktu pagi hari. Alokasi waktu belajarnya pada hari senin

sampai kamis dimulai dari pukul 07.00 – 12.00 WIB. Hari jum’at mulai pukul 07.00

– 10.40 WIB dan hari sabtu mulai pukul 07.00 – 10.40 WIB.

            Bangunan SMP Negeri 36 Palembang ini terdiri dari sarana dan prasarana

yang mendukung kegiatan belajar mengajar termasuk di dalamnya ruang

Perpustakaan kemudian terdapat juga bangunan yang lainnya antara lain laboratorium

IPA. Selain itu, fasilitas lain yang ada di SMP Negeri 36 Palembang ini adalah

koperasi dan kantin yang menjual makanan ringan dan makanan lain.

Page 5: Observasi Ppl 2 Sma Gama 3

2.1.2. Riwayat Singkat Dan Berdirinya Sekolah

Pendidikan adalah salah satu dari faktor utama keberhasilan bangsa, melalui

pendidikan ini dapat dilakukan pengembangan sumber daya manusia suatu bangsa

atau suatu negara. Oleh karena hal tersebut, SMP Negeri 36  Palembang ingin

berperan serta sebagai salah satu wadah atau tempatnya dalam penyelenggaraan

proses pendidikan itu sendiri dan dengan sendirinya harus terus berupaya untuk

mengembangkan secara terus menerus program pendidikan ini untuk mencapai tujuan

akhir dan proses penyelenggaraan pendidikan di Indonesia. 

            SMP Negeri 36 Palembang yang didirikan pada tahun 1984 dan beralamat di

Jl. Ki Kemas Rindo 30258 Palembang ini berdasarkan nomor dan tanggal SK

Sekolah atau tahun didirikan 0557/0/1984. SMP Negeri 36 Palembang ini terus

berusaha untuk bisa meningkatkan kemajuan pendidikan dan tercapainya tujuan

pendidikan hingga saat ini.

            Salah satu upaya yang telah dilakukan oleh SMP Negeri 36 Palembang  ini

adalah peningkatan jenjang akreditasi yang telah dicapai oleh SMP Negeri 36

Palembang hingga saat ini. Adapun akreditasi yang telah diraih saat ini adalah

terakreditasi B.

2.1.3. Denah Gedung dan Fasilitas Sekolah

SMP Negeri 36 Palembang ini dibangun di atas lahan seluas 6905 m2, luas seluruh

bangunan adalah 1389 m2.

2.1.4. Prosedur Penggunaan Dan Pemeliharaan Fasilitas Sekolah

Penggunaan fasilitas yang ada di SMP Negeri 36 Palembang tidak ada prosedur

khusus, tetapi bukan berarti seseorang guru atau pegawai lainnya mudah

menggunakan fasilitas yang ada, sebab hal-hal yang demikian telah diatur dalam

peraturan oleh guru bidang studi masing-masing dengan seizin Kepala Sekolah.

2.2. Pengelolaan Kelas

Page 6: Observasi Ppl 2 Sma Gama 3

2.2.1. Pengaturan Tempat Duduk

Untuk memperoleh hasil yang baik, dan dalam rangka mencapai tujuan pendidikan

yang telah ditentukan sebelumnya diperlukan pengelolaan kelas. Hal ini ditunjukkan

dengan berbagai kegiatan seperti pengaturan tempat duduk, pengaturan perabot kelas,

tata kelas dan sebagainya.

            Pengaturan tempat duduk yang merupakan salah satu faktor penunjang dalam

kegiatan belajar mengajar agar dapat berhasil dengan baik. Untuk itu pengaturan

tempat duduk siswa harus benar-benar memenuhi ketentuan agar tujuan pengajaran

yang diharapkan dapat dicapai.

            Pengaturan tempat duduk di SMP Negeri 36 Palembang, diatur dengan empat

baris meja disamping dan lima deret ke belakang. Tiap meja ditempati oleh dua orang

siswa, serta siswa yang ukurannya badannya lebih rendah berada di barisan depan

sedangkan yang lebih tinggi berada di barisan belakang.

2.2.2. Pengaturan Perabot Kelas

Perabot kelas adalah alat-alat pendidikan yang bersifat menunjang kegiatan belajar

mengajar didalam kelas, seperti gambar Presiden, Wakil Presiden, gambar Garuda

pancasila, gambar pahlawan, papan tulis, bendera, slogan – slogan yang menunjang

proses belajar mengajar serta jam dinding.

Dari hasil pengamatan atau obserasi yang telah dilakukan di SMP Negeri 36

Palembang, bahwa perabot kelas yang ada disetiap kelas sudah cukup memadai atau

mendukung terlaksananya proses belajar mengajar.

2.2.3. Tata Ruang Kelas

Di SMP Negeri 36 Palembang, untuk kebersihan dan tata ruang kelas sudah cukup

baik, terlihat dari pengaturan tempat duduk yang dibuat atau diatur dengan empat

baris meja disamping dan lima deret kebelakang. Tiap meja ditempati oleh dua orang

siswa, serta siswa yang ukurannya badannya lebih rendah berada di barisan depan

sedangkan yang lebih tinggi berada di barisan belakang.

Page 7: Observasi Ppl 2 Sma Gama 3

Papan tulis dua buah, berwarna putih. Kebersihan kelas itu sendiri sudah terlaksana

dengan baik, hal ini dapat dilihat dari siswa melaksanakan piket harian yang jadwal

piketnya telah dibuat dan dilaksanakan setiap hari.

Secara umum tata kelas yang digunakan oleh SMP Negeri 36 Palembang dapat

digambarkan sebagai berikut :

1. Kelas berukuran 7 x 7 Meter

2. Kelas berventilasi dan berjendela

3. Kelas berdinding beton

4. Kelas berlantai berlantai papan

2.3. Pelaksanaan Tugas Guru/Pendidik

2.3.1. Jumlah Guru / Petugas Lainnya

Jumlah seluruh guru adalah 46 orang yang terdiri dari 37 Guru Tetap (PNS), 9 Orang

Gutu Tidak Tetap/Guru Bantu, sedangkan jumlah karyawan Tata Usaha berjumlah 7

orang. Jumlah pustakawan di SMP Negeri 36 Palembang ini sebanyak 1 orang.

Satpam atau petugas keamanan 2 orang.

2.3.2. Tugas Guru

Guru yang mempunyai tugas pokok yang melaksanakan pendidikan dan pengajaran

di sekolah berdasarkan kurikulum yang berlaku, maka perlu membuat program

tahunan, program semester dan satuan pelajaran untuk dipedomani pada setiap tatap

muka siswa dan guru dalam menyelesaikan kurikulum agar tepat pada waktunya.

Untuk mencapai  hal tersebut maka perlu menetapkan satu kegiatan harian,

mingguan, semesteran dan akhir tahun dengan melakukan kegiatan-kegiatan sebagai

berikut :

a.       Mengikuti rapat guna membahas hambatan yang perlu diselesaikan dan rencana

program yang telah dilaksanakan dan langkah apa yang akan diambil untuk mengatasi

program – program yang telah terselesaikan.

Page 8: Observasi Ppl 2 Sma Gama 3

b.      Menyusun satuan pelajaran berikutnya dan memberikan laporan satuan

pelajaran berikutnya serta memberikan laporan kepada Kepala sekolah mengenai

perkembangan anak didiknya dan daya serap yang sudah diberikan.

c.       Ada catatan khusus mengenai anak didiknya yang diperlukan mendapat

perhatian khusus dan bila perlu memanggil orang tua wali.

d.      Memberikan laporan kepada kepala sekolah mengenai proses belajar mengajar,

langkah – langkah yang telah dicapai dan apa hambatannya.

e.       Memberikan nilai bidang studi lainnya yang diajarkan kepada wali kelas.

f.       Memberikan laporan kepada Kepala Sekolah mengenai perkembangan siswa

dan daya serapnya dalam satu semester.

g.      Memberikan hasil ulangan semester kepada wali kelas tepat pada waktunya.

h.      Memberikan laporan kepada kepala sekolah mengenai siswa yang naik, lulus

dan tidak lulus serta tidak naik kelas.

2.3.3. Tugas Karyawan Dan Tugas Lainnya

Petugas dan Karyawan SMP Negeri 36 Palembang

Satpam 1. Pengawas sekolah

2. Pembantu perbaikan sekolah

3. Mengatur parker

Penjaga Sekolah 1. Perbaikan sarana sekolah

2. Membuka/menutup/mengunci kantor dll

3. Membuat air minum

Petugas Jaga Malam 1.      Jaga Malam

2.4. Keadaan Siswa

2.4.1. Jumlah Siswa

Page 9: Observasi Ppl 2 Sma Gama 3

Untuk mengetahui jumlah siswa SMP Negeri 36 Palembang tahun pelajaran

2011/2012 dapat dilihat tabel berikut berikut :

Tabel

Jumlah Siswa/Siswi SMP Negeri 36 Palembang Tahun Pelajaran 2011/2012

N

O

Kelas Rombel Jenis kelamin

L P Jumlah

1 VII 6 123 112 235

2 VIII 8 126 163 289

3 IX 6 90 130 220

Total 20 339 405 744

2.4.2. Kegiatan Siswa

Selain kegiatan belajar mengajar, siswa kelas IX diwajibkan untuk mengikuti belajar

tambahan pada hari minggu. Salah satu kegiatan ekstrakulikuler yang ada di sekolah

ini adalah. Selain itu, para siswa mempunyai jadwal kegiatan rutinitas selain belajar

di kelas yaitu upacara penaikan bendera yang dilaksanakan pada hari senin pukul

07.00 – 08.00 WIB. Siswa juga dilatih untuk berorganisasi melalui kegiatan OSIS

dimana siswa dibimbing oleh guru untuk melakukan berbagai macam kegiatan yang

berkaitan dengan hari besar nasional.

2.5. Sarana Kebersihan Lingkungan Sekolah

2.5.1. Pekarangan Sekolah

Sarana kebersihan lingkungan sekolah di SMP Negeri 36 Palembang, menurut hasil

pengamatan kami sangat baik, pihak sekolah menyediakan fasililtas – fasilitas yang

mendukung kebersihan lingkungan sekolah. Seperti, sapu, tempat sampah yang

ditempatkan disetiap ruang kelas. Siswa juga diberi tanggung jawab untuk

Page 10: Observasi Ppl 2 Sma Gama 3

melaksanakan piket kelas, piket kantor serta piket 7K sesuai dengan jadwal yang

sudah ditentukan.

            Sedangkan pekarangan Sekolah di SMP Negeri 36 Palembang, cukup terawat

dan tertata dengan baik. Hal ini dapat dilihat dari penempatan tempat-tempat sampah

yang ada didepan kelas serta ruang guru dan ruangan lainnya. Didalam lingkungan

sekolah juga terdapat pohon–pohon rindang yang membuat lingkungan sekolah

menjadi sejuk dan nyaman. Pihak sekolah juga melibatkan siswanya untuk merawat

dan menjaga lingkungan sekolah. Serta pihak sekolah membuat daftar piket siswa

yang bertugas merawat dan menjaga lingkungan pekarangan sekolah.

2.5.2. Laboratorium

Laboratorium adalah sarana yang sangat penting untuk menunjang kelancaran belajar

mengajar. Oleh karena itu Laboratorium besar sekali manfaatnya bagi siswa untuk

membuktikan kebenaran pelajaran yang didapat dalam teori dan kenyataan yang

sebenarnya. SMP Negeri 36 Palembang sarananya sudah cukup lengkap yaitu letak

ruang Laboratorium berada disamping perpustakaan dan masalah peralatan

laboratorium sudah  memadai untuk melaksanakan praktek.

Sebagai tempat praktek salah satu mata pelajaran yang ada di SMP Negeri 36

Palembang, maka ada aturan yang harus diperhatikan didalam menggunakan

laboratorium sekolah. Pihak sekolah telah mengeluarkan tata tertib didalam

menggunakan laboratoriun tersebut.

2.5.3. Perpustakaan

Perpustakaan merupakan salah satu sarana yang ada di SMP Negeri 36 Palembang,

yang digunakan sabagai media belajar siswa. Selain sebagai media belajar

perpustakaan ini juga menunjang keefektivitasan hasil belajar dan sebagai tempat

membaca serta meminjam buku bagi siswa yang kesulitan dalam menyelasaikan

tugasnya. Didalam pengamatan penulis, perpustakaan SMP Negeri 36 Palembang

Page 11: Observasi Ppl 2 Sma Gama 3

sudah memadai, hal ini dapat dilihat dari persentase buku pengunjung siswa setiap

bulannya.

            Adapun fasilitas yang ada didalam ruangan Perpustakaan seperti komputer,

kipas angin, meja dan gambar presiden serta wakilnya.

Tata Tertib Penggunaan Perpustakaan

1.        Ruang perpustakaan terbuka bagi :

1.1  Semua anggota perpustakaan dan calon anggota perpustakaan (Kartu masih

dalam pengurusan).

1.2  Siswa / siswi yang kelasnya, karena sesuatu hal tidak mendapat pelajaran yang

didampingi / dibimbing guru kelas.

2.        Pada jam istirahat, penggunaan ruang perpustakaan diatur sebagai berikut :

2.1 Hari selasa dan kamis untuk kelas VII

2.2 Hari selasa dan Jum’at untuk kelas VIII

2.3  Hari rabu dan sabtu untuk kelas IX

3        Setiap anggota yang akan meminjam / membaca di ruang perpustakaan harus :

3.1 Meletakan tas / buku yang dibawa dirak yang telah disediakan.

3.2 Menyerahkan kartu anggota kepada petugas perpustakaan.

3.3 Mengisi buku pengunjung.

4.     Selama berada di ruang perpustakaan tidak dibenarkan berbicara keras atau

membuat gaduh sehingga mengganggu ketenangan pengunjung lain.

5.    Setelah selesai membaca buku, majalah, surat kabar dll, segera dikembalikan

ketempat semula dengan rapi.

6.    Setiap pengunjung tidak dibenarkan merobek, mencoret, menulis buku, majalah /

surat kabar yang dibaca.

7.    Setiap pengunjung harus tetap menjaga kerapian dan kebersihan ruang

perpustakaan.

Page 12: Observasi Ppl 2 Sma Gama 3

2.5.4. Media Untuk Pengajaran Olahraga Dan Lainnya

Didalam kegiatan olahraga atau pelajaran olahraga, siswa tidak hanya mendapatkan

materi secara teori saja melainkan siswa dapat langsung mempraktekkan dilapangan.

Adapun yang menunjang dalam pelajaran olahraga dilapangan diantaranya :

Ø  Adanya lapangan Bola Volly

Ø  Lapangan Basket

Ø  Matras

SMP Negeri 36 Palembang ini mempunyai tempat untuk kegiatan lapangan atau

praktek seperti :

Olahraga                      : Menggunakan lapangan utama / lapangan upacara

Praktek Biologi           : Mengngunakan Laboratorium

Praktek Fisika                         : Menggunakan Laboratorium

Praktek agama             : Menggunakan Mushollah

            Sedangkan untuk praktek pengembangan diri, biasanya disesuaikan dengan

kegiatan siswa, seperti ; Olahraga masih menggunakan lapangan utama yang terdiri

dari lapangan Bola volly dan Bola basket.

  

2.5.5. Pengadaan Air

Air merupakan kebutuhan yang sangat penting dalam kehidupan, didalam pengadaan

air, SMP Negeri 36  Palembang menggunakan air sumur. Air tersebut digunakan

untuk menyiram tanaman atau bunga yang ada di taman sekolah, mengisi bak WC

guru dan WC siswa, sebagai air suci atau untuk berwudhu.

            Sedangkan untuk kebutuhan air minum disediakan oleh pegawai di SMP

Negeri 36 Palembang itu sendiri.

2.5.6. Penerangan

Page 13: Observasi Ppl 2 Sma Gama 3

Dari hasil pengamatan yang dilakukan pada tanggal 31 Januari sampai 05 Februari

2012, bahwa SMP Negeri 36 Palembang menggunakan penerangan dari tenaga

Pembangkit Listrik (PLN). Penerangan ini digunakan semenjak berdirinya sekolah.

Adapun ruangan yang menggunakan tenaga listrik ini diantaranya ;

a. Ruang Kelas

b. Ruang TU

c. Ruang Laboratorium

d. Ruang Perpustakaan

e. Ruang Guru dan Kepala Sekolah

f. Mikrofon, kipas angin dan sebagainya.

2.5.7. Warung

Kantin sekolah atau warung sekolah, yang ada di SMP Negeri 36 Palembang terdiri

dari dua kantin. Kantin ini merupakan tempat jajanan favorit siswa, terlihat bahwa

setiap jam istirahat para siswa putra dan putri memenuhi kantin tersebut. Adapun

makanan yang tersedia di kantin sekolah antara lain : minuman mineral, makanan

ringan dan lain-lain.

2.5.8. Tempat Ibadah

Setelah melakukan observasi selama kurang lebih satu minggu di SMP Negeri 36

Palembang, kami dapat mengamati adanya sebuah Musholla, ruang Ibadah ini

digunakan sebagai :

a. BTA ( Baca Tulis Al-Qu’an )

b. Tempat sholat guru – guru dan siswa

c. Tempat praktek pelajaran agama Islam

Page 14: Observasi Ppl 2 Sma Gama 3

Ruangan ibadah atau Musholla ini terletak di samping lapangan upacara SMP Negeri

36 Palembang.

2.5.9. Toilet ( Kamar Kecil )

Sarana yang terdapat di SMP Negeri 36 Palembang ini tidak hanya terdiri dari :

Ruang belajar, Ruang perpustakaan, Ruang praktek laboratorium, Ruang

laboratorium multimedia, Ruang usaha kesehatan sekolah (UKS), Ruang tata usaha

(TU), Ruang guru , Ruang tamu, Ruang kepala sekolah, Musholla, Kantin. Akan

tetapi toilet atau kamar kecil juga diperhatikan oleh SMP Negeri 36 Palembang,

terlihat bahwa ada beberapa kamar kecil / toilet untuk para guru / pegawai sekolah

dan bagi siswa itu sendiri.

Letak atau tempat kamar kecil ini terpisah antara toilet guru dengan toilet siswa,

dimana toilet untuk guru terletak di samping ruang TU dan untuk siswa berada

diantara ruang kelas. Keadaan toilet itu sendiri cukup bersih, hal ini disebabkan

persediaan air memadai sehingga dalam penggunaan toilet ini sangat rajin

dibersihkan.

2.6. Kegiatan Teman-Teman Praktik

Praktek Pengalaman Lapangan (PPL 2) merupakan kegiatan yang harus ditempuh

oleh semua Mahasiswa dari segala jurusan di lingkungan Universitas PGRI

Palembang, seperti yang telah dikemukakan pada bab terdahulu bahwa kegiatan

seperti ini diselenggarakan di sekolah-sekolah yang ditentukan oleh pihak Universitas

PGRI Palembang, yang pelaksanaanya kurang lebih dua bulan yang dialokasikan di

SMP dan SMA/SMK.

Adapun kegiatan Mahasiswa PPL 2 di SMP Negeri 36 Palembang diantaranya:

a.       Masa Perkenalan

Perkenalan dimulai pada saat Mahasiswa Universitas PGRI Palembang memasuki

lingkungan SMP Negeri 36 Palembang. Tujuan perkenalan ini adalah untuk mengenal

dan mempelajari semua yang ada di lingkungan sekolah tersebut. Misalnya mengenali

Page 15: Observasi Ppl 2 Sma Gama 3

lokasi SMP Negeri 36 Palembang / tempat kita PPL 2, mengenali kepala sekolah,

Dewan guru, serta Staf administrasi lainnya juga siswa – siswi yang ada di SMP

Negeri 36 Palembang.

Masa perkenalan ini dimulai dengan penyerahan Mahasiswa oleh Dosen pembimbing

kepada Kepala sekolah SMP Negeri 36 Palembang dan dilanjutkan dengan

pengarahan oleh Dosen pembimbing mengenai informasi pelaksanaan PPL 2 dan

dilanjutkan dengan pengarahan oleh Kepala sekolah.

b.      Hubungan dengan Pihak Sekolah

Sebagai Mahasiswa yang sedang melaksanakan PPL, tentu saja peserta PPL sangat

membutuhkan bimbingan dari Staf pengajar yang ada di SMP Negeri 36 Palembang

khususnya Guru pamong selama Mahasiswa melaksanakan PPL. Peserta PPL disini

selalu melakukan hubungan dengan Kepala / wakil Kepala sekolah, Dewan guru dan

Staf  Tata Usaha.

c.       Hubungan dengan Anak Didik atau Siswa

Sebagai Mahasiswa yang sedang melaksanakan PPL, tidak berarti kami bisa

melakukan atau berbuat semaunya, karena kami harus mematuhi peraturan yang ada

di tempat kami melaksanakan PPL tersebut yaitu di SMP Negeri 36 Palembang, maka

dari itu kami pun mempunyai kewajiban untuk membantu dalam proses tercapainya

tujuan belajar mengajar.

Hal ini dapat dilihat dari Mahasiswa melakukan atau mengisi jam kosong atau guru

yang berhalangan hadir, dengan demikian peserta PPL dapat melakukan hubungan

dengan siswa. Dengan Mahasiswa PPL dapat mengenali siswa lebih jauh dari segi

karakter, nama – nama siswa dan hobi sisiwa.

2.7. Hal – Hal Lain ( Yang Dianggap Penting )

Dalam setiap kegiatan yang dilaksanakan Mahasiswa PPL mempunyai pegalaman

dan kesan tersendiri.

a.       Pengalaman dalam melaksanakan PPL

Page 16: Observasi Ppl 2 Sma Gama 3

Didalam melaksanakan sesuatu hal terlebih lagi PPL. Pengalaman merupakan hal

yang sangat berarti bagi Mahasiswa selama melaksanakan PPL di SMP Negeri 36

Palembang. Dalam hal ini peserta PPL  banyak belajar baik secara langsung maupun

tidak langsung terjun ke lapangan karena sebelumnya kami / penulis hanya

mendapatkan teori saja dibangku pendidikan.

b.      Kesan

Kesan yang tertanam dalam hati penulis selama melaksanakan PPL SMP Negeri 36

Palembang dapat diutarakan antara lain :

1. Mengetahui cara mendidik, mengenal karakter anak didik

2. Mengetahui cara membuat satuan pembelajaran yang benar

3. Integritas sekolah

4. Menetahui cara penilaian terhadap kamajuan yang akan dicapai siswa

5. Dan yang lain-lainnya

BAB III

PENUTUP

3.1. Kesimpulan

Guru tidak hanya bertugas sebagai pengajar tetapi seorang guru juga merupakan

seorang pedidik yang tidak hanya mentransfer ilmu – ilmu secara formal saja

melainkan juga harus dapat menjadi suritauladan dan panutan yang baik bagi para

anak didiknya. Oleh karena itu, seorang guru harus memiliki kompetensi dan kriteria

yang baik, sehingga seorang guru bisa bersikap profesional untuk memenuhi tujuan

pendidikan nasional sesuai dengan kurikulum dan pembentukan karakter yang handal

bagi peserta didik, kompetensi yang harus dimiliki oleh seorang guru antara lain :

Page 17: Observasi Ppl 2 Sma Gama 3

·         Pemahaman karakter peserta didik.

·         Pemahaman materi dan konsep keilmuan.

·         Penguasaan metodelogi pembelajaran dan evaluasi.

·         Pengembangan keprofesionalan.

Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) ini merupakan kewajiban yang harus dilakukan

oleh mahasiswa calon guru agar kompetensi dan karakter seorang guru dapat

terbentuk. Kegiatan PPL merupakan kegiatan terpadu yang terdiri atas pelatihan

keterampilan dasar mengajar, pengenalan lapangan, pelatihan mengajar, dan tugas

kependidikan lainnya baik secara terbimbing maupun mandiri, dalam PPL juga

terdapat pembelajaran bagaimana seorang guru dalam hal ini praktikan menghadapi

berbagai macam karakter yang ada di kelas yang di ajarkan.

3.2. Saran

Saran yang dapat kami berikan selama melaksanakan PPL adalah sebagai berikut :

1. Kepada seluruh mahasiswa PPL hendaknya dapat senantiasa menjaga

hubungan baik dengan teman se - PPL dan senantiasa menciptakan suasana

kekeluargaan yang aman sehingga masing – masing anggota merasa nyaman dalam

menjalankan tugasnya.

2. Kepada seluruh mahasiswa PPL hendaknya juga senantiasa menjaga

hubungan baik dan keakraban dengan pihak sekolah, mulai dari Kepala sekolah dan

wakil – wakilnya, Guru dan Staf  TU, Siswa serta pihak – pihak lainnya yang ada di

sekitar lingkungan sekolah.