naskah karena aku mengasihimu

18
Karena Aku Mengasihimu Naskah: Alexander Gunawan ADEGAN 1 Setting di pangung. Kain putih membentang. Penyanyi mengalunkan lagu “Mujizat Itu Nyata” di depan kain putih. Penari balet menari di panggung di depan kain putih lalu menuju ke belakang kain putih. Lampu menyala. Cahaya lampu semburat mencolok. Siluet. Penari balet kemudian menuju ke depan kain putih. Statis. Yesus, para murid, dan pengikutnya di belakang kain putih. Statis. Yesus melakukan mukjizat di hadapan para murid dan pengikutnya. Adegan ini dilakukan beberapa kali antara penari balet dengan Yesus, para murid, dan pengikutnya. ADEGAN 2 Setting di pinggir sebuah danau. Para pengikut Yesus bergumul tentang mujizat yang dilakukan Yesus. Yudas mengamati dari balik pepohonan. Orang-orang Farisi mendengarkan pembicaraan pengikut Yesus. 1. ORANG 1 Kita bisa melihat sendiri bukan? Kuasa itu memang benar-benar ada pada diri-Nya. Dia mengajar dengan banyak perumpamaan. Dia mengampuni. Dia menyembuhkan. Dia membangkitkan. 2. ORANG 2 Iyah benar. Aku ingat bagaimana Dia berdoa, dan si lumpuh yang bertahun-tahun hanya bisa terbaring, kini sudah bisa jalan sendiri. 3. ORANG 3 Di Galilea…yah, lima ikan dan dua roti. Aku menlihatnya sendiri bagaimana Dia memberi makan pada lima ribu orang hanya dengan lima ikan dan dua roti. Bahkan masih ada sisa dua belas bakul. 4. ORANG 2 Dia juga menyembuhkan seorang orang anak yang kerasukan setan. Orang kusta disembuhkan. Dia menyembuhkan juga hamba seorang perwira di Kapernaum. 5. ORANG 1 Di Nain, daerah Yudea. Seorang anak janda dibangkitkan dari kematian. “Jangan menangis. Hay, anak muda. Aku berkata kepadamu, bangkitlah”. Dan anak muda langsung bangkit, berjalan menuju ibunya. 6. ORANG 3 Seorang buta dekat Yerikho pun sekarang sudah bisa melihat. 7. ORANG 4 Ingat Zakheus? “Hari ini telah terjadi keselamatan kepada rumah ini, karena seorang anak ini pun anak Abraham. Sebab Anak Manusia yang datang untuk mencari dan menyelamatkan yang hilang”. Dan masih banyak lagi karya pengampunan dan penyelamatan yang dilakukan-Nya. Kepada murid-murid-Nya, Dia mengajarkan sebuah doa. “Bapa kami yang ada di surga…” Mereka menyanyikan lagu “Bapa Kami” Orang-orang Farisi masuk, menyangkal mujizat Yesus. Terjadi kegaduhan. Para prajurit menunjukkan koreografi “kekuatan” kemudian mendekati para pengikut Yesus dan orang Farisi dan AG I Karena Aku Mengasihimu 1

Upload: andreas-kuncoro

Post on 16-Jul-2015

71 views

Category:

Spiritual


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Naskah karena aku mengasihimu

Karena Aku MengasihimuNaskah: Alexander Gunawan

ADEGAN 1Setting di pangung.Kain putih membentang.Penyanyi mengalunkan lagu “Mujizat Itu Nyata” di depan kain putih.Penari balet menari di panggung di depan kain putih lalu menuju ke belakang kain putih. Lampu menyala. Cahaya lampu semburat mencolok. Siluet.Penari balet kemudian menuju ke depan kain putih. Statis.Yesus, para murid, dan pengikutnya di belakang kain putih. Statis.Yesus melakukan mukjizat di hadapan para murid dan pengikutnya.Adegan ini dilakukan beberapa kali antara penari balet dengan Yesus, para murid, dan pengikutnya.

ADEGAN 2Setting di pinggir sebuah danau.Para pengikut Yesus bergumul tentang mujizat yang dilakukan Yesus.Yudas mengamati dari balik pepohonan.Orang-orang Farisi mendengarkan pembicaraan pengikut Yesus.

1. ORANG 1Kita bisa melihat sendiri bukan? Kuasa itu memang benar-benar ada pada diri-Nya. Dia mengajar dengan banyak perumpamaan. Dia mengampuni. Dia menyembuhkan. Dia membangkitkan.

2. ORANG 2Iyah benar. Aku ingat bagaimana Dia berdoa, dan si lumpuh yang bertahun-tahun hanya bisa terbaring, kini sudah bisa jalan sendiri.

3. ORANG 3Di Galilea…yah, lima ikan dan dua roti. Aku menlihatnya sendiri bagaimana Dia memberi makan pada lima ribu orang hanya dengan lima ikan dan dua roti. Bahkan masih ada sisa dua belas bakul.

4. ORANG 2Dia juga menyembuhkan seorang orang anak yang kerasukan setan. Orang kusta disembuhkan. Dia menyembuhkan juga hamba seorang perwira di Kapernaum.

5. ORANG 1Di Nain, daerah Yudea. Seorang anak janda dibangkitkan dari kematian. “Jangan menangis. Hay, anak muda. Aku berkata kepadamu, bangkitlah”. Dan anak muda langsung bangkit, berjalan menuju ibunya.

6. ORANG 3Seorang buta dekat Yerikho pun sekarang sudah bisa melihat.

7. ORANG 4Ingat Zakheus? “Hari ini telah terjadi keselamatan kepada rumah ini, karena seorang anak ini pun anak Abraham. Sebab Anak Manusia yang datang untuk mencari dan menyelamatkan yang hilang”.Dan masih banyak lagi karya pengampunan dan penyelamatan yang dilakukan-Nya.Kepada murid-murid-Nya, Dia mengajarkan sebuah doa. “Bapa kami yang ada di surga…”

Mereka menyanyikan lagu “Bapa Kami”Orang-orang Farisi masuk, menyangkal mujizat Yesus. Terjadi kegaduhan.Para prajurit menunjukkan koreografi “kekuatan” kemudian mendekati para pengikut Yesus dan orang Farisi dan

AG I Karena Aku Mengasihimu

1

Page 2: Naskah karena aku mengasihimu

mengusir mereka. FIGHTING DANCE

SCARY SOUND

ADEGAN 3Setting di tanah lapang.Para imam merayu Yudas untuk menunjukkan di mana Yesus berada.Para imam meninggalkan Yudas.

ENEMY

8. YUDAS(berjalan gontai, mondar-mandir, kebingungan. Sesekali menatap langit)Para imam itu ingin tahu di mana keberadaan Yesus. Apakah aku harus menyerahkan Yesus kepada mereka? Apakah aku akan menjual Rajaku sendiri? Aargh… tidak! Mana mungkin aku melakukannya. (lalu duduk di tanah, melamun)

9. VO SETAN

(bergema, menyeramkan)

Hahahahahahahah…hahahahaha….

10. YUDAS(kaget dan heran)Haaah, siapa itu? Si…sii…siapa kamu?

11. VO SETANYudas, kamu manusia pintar. Tunjukkan saja di mana Yesus kepada mereka. Kamu ingin selamat bukan? Cepat lakukan, maka kau akan menguasai dunia ini!

12. YUDAS

Jangan coba-coba pengaruhi aku! Tidaaakk! Tidak akan kulakukan. Pergi dari sini!

13. VO SETAN

Hahahahahaa.. Yudas , tunggu apalagi? Ini adalah kesempatan emas bagimu. Hahahaha…juallah Yesus Tuhanmu itu kepada mereka, maka kami akan mendapatkan segala kenikmatan yang kau impikan. Kenikmatan yang selama ini kau rindukan. Kerinduan yang telah lama kau simpan. Hahahaha…

14. YUDAS(berpikir, merenung)Benarkah? Benarkah aku akan segera menikmati dunia? Aaaargggghhh.. tidaaaak!

15. VO YESUS(suara merdu, lembuh menggema)Sesungguhnya, seseorang di antara kamu akan menyerahkan Aku… (hening) Sesungguhnya, seseorang di antara kamu akan menyerahkan Aku…

DEAD SILENCE

16. YUDAS(tersentak)Guru. Guruuuuuu….

Adegan koreografi.

AG I Karena Aku Mengasihimu

2

Page 3: Naskah karena aku mengasihimu

Masuk setan-setan yang berusaha mempengaruhi Yudas. Yudas menghindar, tetapi akhirnya terpengaruh oleh setan.

AG I Karena Aku Mengasihimu

3

Page 4: Naskah karena aku mengasihimu

JANGKRIK

ADEGAN 4Setting di Taman GetsemaniSuasana sepi. Udara dingin. Yesus berdoa ditemani 3 murid-Nya.

17. PETRUSDingin sekali malam mini. Dinginnya terasa menyusup tulang. Tapi, lihatlah, gemerlap bintang di langit itu. Indah, sungguh indah.

18. YAKOBUSAku juga merasakannya, Petrus. Memang dingin. Malam ini indah seperti biasa. Malah, langit tampak lebih cerah. Iya, kan, Yohanes?

19. YOHANESTebaran bintang di langit malam ini sangat menakjubkan. Nah, lihatlah langit itu! Langit tiada awan, kerdip bintang penuh pesona.

Ketiga murid Yesus terus bergumul tentang keindahan malam. Namun, pembicaraan mereka terhenti saat Yesus mendekati mereka.

MUSIK BERHENTI20. YESUS

Hatiku sangat sedih, seperti mau mati rasanya. Tinggalah di sini dan berjaga-jagalah dengan Aku.

21. PETRUS, YAKOBUS, YOHANES(menjawab secara bergantian, penuh keheranan)Baik Guru. Baik Guru. Baik Guru.

Yesus meninggalkan murid-Nya untuk berdoa.

22. PETRUSBerjaga? Ada apa dengan Guru? Tidak seperti biasanya. Terlihat kesedihan pada wajah-Nya. Kau lihat?

23. YAKOBUSIya, Petrus, aneh sekali. Aku juga merasa begitu. Sepertinya ada yang ganjil. Yohanes, kenapa Guru?

24.YOHANESAku juga tidak tahu. Guru tampak sedih dan gelisah. Tapi sudahlah, kita harus tinggal dan berjaga-jaga. Mari kita lihat dan perhatikan, apa yang akan dilakukan-Nya.

Petrus, Yakobus, Yohanes berjaga. Merasa mengantuk dan akhirnya tertidur.

25. YESUSYa, Bapa, jikalau sekiranya mungkin, biarlah cawan ini lalu daripada-Ku, tetapi janganlah seperti yang Kukehendaki, melainkan seperti yang Engkau kehendaki.(setelah berdoa, Yesus berjalan menghampiri 3 murid yang tertidur, lalu membangunkannya)Petrus, Yakobus, Yohanes, bangunlah!

26. PETRUS, YAKOBUS, YOHANES(bersahutan)Baik Guru. Iya Guru.

27. YESUSTidakkah kau sanggup, berjaga-jaga satu jam dengan-Ku? Berjaga-jagalah dan berdoa supaya kamu jangan jatuh dalam pencobaan. Roh memang penurut, tetapi daging lemah.(Yesus kembali berdoa)

AG I Karena Aku Mengasihimu

4

Page 5: Naskah karena aku mengasihimu

28. PETRUS, YAKOBUS, YOHANES(berpandangan, mengangguk)

29. YESUSYa, Bapa, jikalau cawan ini tidak mungkin lalu, kecuali bila Kumeminumnya, jadilah kehendak-Mu.(Yesus kemudian menghampiri 3 murid yang tidur)Tidurlah sekarang, dan istirahatlah.

Yesus, Petrus, Yakobus, Yohanes mematung.

ADEGAN 5Setting di luar Taman Getsemani.Suasana mencekam dan gaduh. Para imam, prajurit, dan orang-orang Farisi mencari Yesus dengan membawa lentera dan senjata. Mereka mengikuti Yudas menuju Taman Getsemani.

30. ORANG FARISI 1(datang dengan penuh emosi kemarahan)Mana orangnya? Ayo cepat kita tangkap Dia! Di mana orang-Nya?

MUSIK ENEMY31. ORANG-ORANG FARISI

Iya. Di mana orang-Nya?

32. ORANG FARISI 2Yudas, di mana orang-Nya? Cepat tunjukkan kepada kami! Katakan!

33. ORANG FARISI 1(mengguncang tubuh Yudas)Heeh, belum juga mau bicara? Katakan di mana, Dia?

34. YUDASAku sangat mengenal tempat itu. Yaah, aku tahu.

35. ORANG FARISI 2Yah, di mana orang-Nya? Tunjukkan!

36. YUDAS(berjalan mondar-mandir, dengan keraguan berbicara kepada orang-orang)Perhatian, dengarkan semua! Orang yang aku cium, itulah Dia. Orang yang aku cium, itulah Yesus. Tangkaplah Dia! Tangkaplah Dia! Tangkaplah Dia!

37. KEPALA PRAJURITHahaha..! Kamu memang sangat pintar Yudas. Baiklah, ayo cepat kita berangkat.

38. ORANG-ORANG FARISI(bersahutan)Ayo…Ayo… Ayo…

Yudas, berjalan paling depan diikuti para imam, prajurit dan orang-orang Farisi.Di tengah perjalanan, Yudas berhenti. Tiga imam mendekati Yudas. Mereka melanjutkan perjalanan.Sampai di Getsmani mereka mengepung tempat itu.Yesus membangunkan para murid.

39. YESUSLihat saatnya sudah tiba, bahwa anak manusia diserahkan ke tangan orang berdosa. Bangunlah, mari kita pergi! Yang menyerahkan Aku sudah dekat.

AG I Karena Aku Mengasihimu

5

Page 6: Naskah karena aku mengasihimu

40. PETRUS, YAKOBUS, YOHANES(bersahutan)Baik Guru. Iya Guru.

TIME TO KILLYudas, Prajurit, Orang-orang Farisi mendekat Yesus.

41. YUDAS(berjalan ketakutan menghampiri Yesus)

Salam, ya, Rabi(lalu mencium Yesus)

42. YESUSHai, teman. Untuk itukah engkau datang?(melangkah menuju Orang-orang Farisi)

Yudas keluar

43. KEPALA PRAJURITYudas! Hahahahha…(Kepala Prajurit melemparkan uang kepada Yudas)

44. YESUSSiapa yang kamu cari?

45. ORANG-ORANG FARISIYesus dari Nasaret. Yesus dari Nasaret.(bersahutan)

46. YESUS(melangkah ke depan)Akulah Dia.

Orang-orang Farisi kaget, penuh keheranan hingga ada yang terjatuh.

(Yesus berbicara lagi)Siapa yang kamu cari?

47. ORANG-ORANG FARISIYesus dari Nasaret. Yesus dari Nasaret(bersahutan)

48. YESUSTelah Kukatakan padamu, Akulah Dia. Jika Aku yang kamu cari, biarkanlah mereka ini pergi.

Salah seorang prajurit yang akan menangkap Yesus dipotong telinganya oleh Petrus.

49. PETRUSYesus adalah guru kami. Dia tidak bersalah apa pun. Haaahhh….(emosi, mengayunkan pedangnya pada Malkhus/salah seorang prajurit)

50. YESUSSarungkan pedangmu. Barang siapa mencabut nyawa dengan pedang, maka nyawanya akan hilang oleh pedang juga. Petrus, bukankah Aku harus minum cawan yang diberikan Bapa kepada-Ku?

51. KEPALA PRAJURIT(berbicara kepada Yesus)Haahh… Sudah, sudah! Diaam. Jangan banyak bicara!

AG I Karena Aku Mengasihimu

6

Page 7: Naskah karena aku mengasihimu

(berbicara kepada prajurit)Prajurit!

52. SEMUA PRAJURITSiap, tuan!

53. KEPALA PRAJURITHeeh, tunggu apalagi? Cepat ikat Dia!

54. SEMUA PRAJURIT(serentak menjawab dengan lantang, dengan beringas menangkap dan menyiksa Yesus)Baik tuan! Ayooooo!

Kaki dan tangan Yesus terikat pohon. Para prajurit menyiksa Yesus.

55. ORANG-ORANG FARISIAyooooo…. Hajar Dia…. Bunuh Dia(bersahutan)

Semua mematung. Yudas mengamati dari kejauhan.Yesus menyanyi “Hey Umat-Ku Apakah Salah-Ku”

56. KEPALA PRAJURITCukup. “Hey umat-Ku apa salah-Ku?” (menirukan Yesus)Sudah jelas apa kesalahan-Mu. Sekarang bawa Dia kepada Kayafas!

57. PARA PRAJURIT Baik tuan.

Tiga imam mendekati Yesus.Dengan tangan terikat, mereka membawa Yesus kepada Kayafas.Sementara itu, Yakobus & Yohanes melihat dari belakang dengan iba. Petrus berani mendekat tetapi bersembunyi di antara pohon. Maka salah seorang melihat dan bertanya kepada Petrus.

58. ORANG FARISI 3Hey, bukankah engkau murid orang itu?

59. PETRUSEeem..ee, bukan. Bukan. Aku bukan murid-Nya.(kabur, tetapi masih mengikuti rombongan)

DEAD APPROACHADEGAN 6Setting di tempat Kayafas. Orang-orang Farisi gaduh.

60. IMAM 1(memanggil Kayafas)Tuan Kayafas, tuan Kayafas, tuaan!

61. KAYAFASAda apa ini? Apa yang kalian ributkan di tempatku ini?

62. IMAM 1Tuan Kayafas, kami telah menangkap orang ini karena Dia menghasut rakyat dengan ajaran-ajaran-Nya untuk

AG I Karena Aku Mengasihimu

7

Page 8: Naskah karena aku mengasihimu

menentang Kaisar.

63. KAYAFASApa? Menghasut rakyat? Lalu ajaran-ajaran apa yang telah disampaikan kepada rakyat? Siapa Dia?

64. IMAM 2Dia bernama Yesus. Tuan Kayafas, Dia telah menghujat Allah, dengan mengaku sebagai Mesias Anak Allah.

65. KAYAFASBenarkah apa yang mereka katakan? Lalu, ajaran-ajaran apa yang Kau sampaikan pada rakyatku?

66. YESUSAku bicara terus terang kepada dunia. Aku selalu mengajar di rumah ibadah dan Bait Allah, tempat semua orang Yahudi berkumpul. Aku tidak pernah sembunyi-sembunyi. Mengapa engkau menanyai Aku? Tanyailah mereka yang telah mendengar apa yang Kukatakan kepada mereka. Sungguh mereka tahu apa yang Kukatakan.

67. KEPALA PRAJURIT (dengan cepat menghampiri Yesus, lalu menampar-Nya)Kurang ajar, begitukah jawab-Mu kepada imam besar?(selesai bicara, menendang Yesus)

68. YESUSJikalah kata-Ku itu salah, tunjukkanlah salahnya, tetapi jikalau kata-Ku benar, mengapa engkau menampar Aku?

69. KAYAFASHaaah sudah. Apa yang disampaikan para imam memang benar. Kita tidak perlu kesaksian lagi. Sudah jelas Dia bersalah. Sebaiknya sekarang kita hadapkan Dia pada Pilatus.

70. KEPALA PRAJURITPrajurit, bawa Dia pada Pilatus!

71. SEMUA PRAJURITBaik tuan.

72. ORANG-ORANG FARISIAyooooooo, bawa Dia pada Pilatus. Hajar Dia, bunuh Dia. Setuju. Hajar Dia!

Rombongan bergerak menuju Pengadilan Pilatus. Dalam perjalanan orang Farisi ada yang mengenal Petrus.

73. ORANG FARISI 4Hey, kamu. Bukankah engkau juga salah seorang dari murid orang itu?

74. PETRUSBukan, bukan.

75. ORANG FARISI 3Iyah, aku tadi melihatmu bersama Dia.

76. PETRUSBukan, bukan, aku bukan murid-Nya.

77. PRAJURIT 1/MALKHUSHaaaah.. bukankah engkau yang kulihat di taman bersama dengan Dia? Engkau yang telah …(memegangi telinga)

AG I Karena Aku Mengasihimu

8

Page 9: Naskah karena aku mengasihimu

78. PETRUSBubu…. Bukan. Aku tidak mengenal Dia. Aku bukan murid-Nya!

79. VO YESUSPetrus, sesungguhnya Aku berkata kepada-Mu bahwa sebelum ayam berkokok, engkau telah menyangkal Aku tiga kali.

Malkhus menendang Petrus80. PETRUS

Aaaaaaaarrrrrgggghhhhh……….(lalu lari meninggalkan rombongan)

81. KEPALA PRAJURITSudah! Jalan, cepat bawa dia ke Pilatus!

82. ORANG-ORANG FARISIHajar Dia… bunuh Dia.. hajar Dia… bunuh Dia

IMPERIAL CONFLICTADEGAN 7Setting di halaman pengadilan PilatusRombongan orang-orang baik masuk, melihat dari kejauhanRombongan melanjutkan perjalanan menuju ke tempat Pilatus

83. ORANG-ORANG FARISITuan Pilatus, kami menghadap. Tuan Pilatus, kami menghadap.(Kayafas menenangkan orang-orang, melangkah maju menemui Pilatus)

84. KAYAFASYang mulia, tuan Pilatus, kami menghadap.

85. ORANG-ORANG FARISIYang mulia. Tuan Pilatus. Yang mulia. (bersahutan dan berulang-ulang)

86. PILATUS(Pilatus keluar)Ada apa sepagi ini, kalian datang ke tempatku ini?

87. ORANG-ORANG FARISITuan kami membawa seorang pengkhinat. Orang ini membangkang pada Kaisar. Ia mengaku sebagai Mesias anak Allah. Yaaah, Mesias anak Allah.

88. PILATUSSiapa orang ini?

89. KAYAFASDia adalah Yesus, yang mulia.

90. PILATUSYesus? Apakah tuduhanmu terhadap orang ini?

91. IMAM 3Tentang diri-Nya yang mengaku bahwa Ia adalah Kristus, yaitu raja. Dia juga orang yang telah menghasut rakyat untuk melawan Kaisar dengan melarang rakyat untuk tidak membayar pajak.

92. IMAM 2Yang mulia, jika Dia bukan seorang penjahat, kami tidak mungkin menyerahkan-Nya kepadamu.

AG I Karena Aku Mengasihimu

9

Page 10: Naskah karena aku mengasihimu

93. PILATUSKalau begitu, ambillah Dia dan hakimilah Dia menurut hukum Tauratmu!(masuk ke dalam gedung)

94. IMAM 3Yang mulia, tuan Pilatus. Tetapi kami tidak diperbolehkan menghakimi seseorang, yang mulia.

95. PILATUS(kembali keluar)Jadi, Engkau inikah raja orang Yahudi?

96. YESUSApakah hal itu engkau katakan dari hatimu sendiri? Ataukah ada orang lain yang mengatakannya kepadamu tentang Aku?

97. PILATUSApakah aku orang Yahudi? Bangsamu sendiri dan imam-imam kepala yang telah menyerahkan Engkau kepadaku.

98. YESUSKerajaan-Ku bukan dari dunia ini. Jika kerajaan-Ku dari dunia ini pasti hamba-hamba-Ku telah melawan supaya Aku jangan diserahkan kepada orang Yahudi. Namun, kerajaan-Ku bukan dari sini.

99. PILATUSJadi Engkau adalah raja? Raja? Jika Engkau adalah raja, mengapa pengikutmu atau prajuritmu tidak ada yang membelamu? Apakah yang telah Engkau perbuat?

100. YESUSEngkau sendiri yang mengatakan bahwa Aku adalah raja. Untuk itulah Aku lahir dan untuk itulah Aku datang ke dalam dunia ini supaya memberi kesaksian tentang kebenaran. Setiap orang yang berasal dari kebenaran mendengarkan suara-Ku.

101. PILATUSApakah kebenaran itu?(Pilatus terdiam sesaat, lalu menghampiri orang-orang)Dia tidak pantas untuk dihukum. Dia tidak bersalah. Aku tidak mendapati kesalahan apa pun pada-Nya.

102. ORANG-ORANG FARISIDia menghujat Allah. Dia melawan kaisar. Enyahkan Dia…. Bunuh Dia… salibkan Dia… Dia harus dihukum mati.

103. PILATUSBaiklah. Kalau itu maumu, ambilah Dia dan hakimilah Dia menurut hukummu sendiri dan aku tidak bertanggung jawab atas penghakimanmu.

104. ORANG-ORANG FARISIDia harus mati.

THE RAIDSemua terdiam.Para prajurit menganyam mahkota duri. Kepala prajurit memasangnya di kepala Yesus.Yesus dipakaikan jubah ungu.

105. KEPALA PRAJURIT(memasang mahkota di kepala Yesus)Salam, hai raja orang Yahudi.(lalu menendang dada yesus)

Penyanyi melantunkan lagu “Kepala yang Berdarah”

AG I Karena Aku Mengasihimu

10

Page 11: Naskah karena aku mengasihimu

106. PILATUSOrang ini tidak bersalah. Lihat, aku membawa Dia kepadamu supaya kamu tahu bahwa aku tidak mendapati kesalahan apa pun pada-Nya.

107. ORANG-ORANG FARISIEnyahkan Dia. Dia harus dihukum.. Salibkan Dia.. Dia harus mati.

108. PILATUSLihatlah manusia ini!

109. ORANG-ORANG FARISIEnyahkan Dia. Dia harus dihukum.. Salibkan Dia.. Dia harus mati.

110. PILATUSAmbilah Dia dan salibkanlah Dia, sebab aku tidak mendapati kesalahan apa pun pada-Nya.

111. IMAM 1Kami mempunyai hukum, dan menurut hukum itu Ia harus mati sebab Ia menganggap dirinya sebagai anak Allah.

112. PILATUS(merasa takut)Hey orang Nasaret, tidakkah Engkau tahu bahwa aku berkuasa untuk membebaskan Engkau dan berkuasa juga untuk menyalibkan Engkau?

113. YESUSEngkau tidak mempunyai kuasa apa pun jika kuasa itu tidak diberikan dari atas. Sebab itu, dia yang menyerahkan Aku kepadamu lebih besar dosanya.

114. PILATUSNah, kalian dengar sendiri, bukan. Tuan Kayafas, aku tidak mendapati kesalahan apa pun pada-Nya.

115. KAYAFASTunggu, yang mulia, tuan Pilatus. Dia sudah layak dan pantas dihukum mati sesuai hukum Musa. Jikalau engkau membebaskan Dia, engkau bukanlah sahabat Kaisar. Setiap orang yang menganggap dirinya sebagai raja, ia melawan Kaisar. Yang mulia, rakyat menantikan kebijaksanaan dari hati yang mulia. Apakah yang mulia tidak tahu? Jikalau engkau membebaskan Dia, rakyat akan marah. Ingat, hal ini akan membahayakan kedudukan yang mulia sendiri.

116. PILATUSRakyat Yerusalem, inilah Yesus rajamu!

117. IMAM 1Yang mulia, Dia ini bukan raja kami.

118. PILATUSTetapi kejahatan apa yang dilakukan-Nya?

119. ORANG-ORANG FARISIEnyahkan dia. Dia harus mati, Dia harus disalibkan. Hukum Dia.. salibkan Dia.. Dia harus mati.

120. PILATUSHaruskah aku menyalibkan rajamu?

121. IMAM 2Kami tidak mempunyai raja selain kaisar.

AG I Karena Aku Mengasihimu

11

Page 12: Naskah karena aku mengasihimu

122. PILATUSBaiklah, ingatkah kalian jika setiap hari raya Paskah, ada kebiasaan bahwa aku akan membebaskan salah seorang tahanan. Bagaimana jika aku membebaskan raja orang Yahudi bagimu?

123. IMAM 2Jangan yang mulia!

(bergumul dengan rakyat)Bagaimana kalau Barabas saja yang kita bebaskan?

124. ORANG-ORANG BAIKYesus, Yesus. Bebaskan Yesus! Dia tidak bersalah.

125. ORANG FARISI 3Dia bersalah. Dia menentang kaisar. Dia mengaku raja.

126. ORANG-ORANG BAIKYesus, Yesus. Bebaskan Yesus! Dia penyelamat.

127. ORANG FARISI 4Dia bukan penyelamat. Jangan bebaskan Yesus.

128. ORANG-ORANG FARISIIya, bebaskan Barabas. Bebaskan Barabas! Barabas saja yang mulia.

129. PILATUSLalu hukuman apa yang pantas untuk-Nya?

130. ORANG-ORANG FARISIEnyahkan Dia. Salibkan Dia. Dia harus mati.

Pilatus semakin takut. Claudia memberi minum pada Pilatus dan menceritakan mimpinya tentang Yesus.KARATE KID

131. PILATUS(membasuh tangan, memanggil prajurit untuk mengeluarkan Barabas)Prajurit!

132. SEMUA PRAJURITSiap yang mulia.

KELUARKAN BARABAS

133. PILATUSKeluarkan Barabas!

134. ORANG-ORANG FARISIBebaskan Barabas.. Bebaskan Barabas.. Bebaskan Barabas!

Prajurit mengeluarkan Barabas dan dijejerkan dengan Yesus.

135. PILATUSAku tidak bersalah dan tidak bertanggung jawab atas darah orang ini. Itu urusanmu sendiri. Salibkan Dia, dan ini Barabas.

136. IMAM 3Biarlah darah-Nya ditanggungkan oleh kami dan anak-anak kami.

AG I Karena Aku Mengasihimu

12

Page 13: Naskah karena aku mengasihimu

137. BARABASHahahahahahahahhahaha… Akhirnya, aku bebas, (melihat Yesus) aku bebas. Aku bebaaaaaaaaaass.(berteriak dan lari keluar)

ADEGAN 8Kepala prajurit mempimpin penyiksaan Yesus dengan beringas.Orang-orang Farisi semakin kencang meneriakkan penyaliban Yesus.Rombongan orang baik dengan iba dan kesedihan yang mendalam menyaksikan penyiksaan Yesus.Beberapa prajurit melakukan koreografi “penyiksaan”.Semua statis kecuali Pilatus dan Claudia.Pilatus masuk, keluar lagi sambil melempar tulisan “INRI” kepada para imam untuk dipasang di salib Yesus.138. KAYAFAS

Yang mulia Pilatus, janganlah Engkau menulis Raja orang Yahudi, tetapi Ia mengatakan bahwa “Aku adalah orang Yahudi”.

139. PILATUSApa yang tertulis, tetap tertulis.(masuk ke dalam)

Setelah disiksa, kemudian Yesus digelandang menuju Golgota.Orang-orang Farisi tanpa henti meneriakkan penyaliban Yesus.

140. ORANG-ORANG FARISIAyoooo… salibkan Dia.. hajar Dia… Dia harus mati. Enyahkan Dia! Ayo jalan!(bersahutan, berulang-ulang)

ADEGAN 9Yesus jatuh pertama, semua statis.Dari kejauhan Maria berlari menyongsong Yesus. Mendekap Yesus.

141. MARIAOhh, anakku.(menangis, memeluk Yesus)

142. YESUSIbu, jangan takut. Tidak ada yang tidak mungkin bagi Allah. Percayalah!

143. MARIAIbu percaya, anakku.(menangis semakin keras, memeluk Yesus)

Mengalun lagu “Ave Maria”

144. KEPALA PRAJURITSingkirkan wanita itu! Cepat jalan!

145. ORANG-ORANG FARISIAyoooo… bunuh Dia.. salibkan Dia.. hajar Dia… Dia harus mati. Enyahkan Dua! Ayo jalan!(bersahutan, berulang-ulang

146. KEPALA PRAJURITAyo bangun! Cepat jalan!

147. ORANG-ORANG FARISIAyoooo… bunuh Dia.. salibkan Dia.. hajar Dia… Dia harus mati. Enyahkan Dua! Ayo jalan!

AG I Karena Aku Mengasihimu

13

Page 14: Naskah karena aku mengasihimu

(bersahutan, berulang-ulang)

Yesus sudah mulai lemah. Yesus ditolong Simon dari Kirene.

148. KEPALA PRAJURITHeyy… kamu, ke sini kamu!

149. SIMONSaaa…. Saaaya tuan?

150. KEPALA PRAJURITIya kamu. Siapa kamu?

151. SIMONSaaa.. saaaa… saya Simon tuan.

152. KEPALA PRAJURITCepat Bantu Dia! Angkat salib itu menuju Golgota!

153. SIMONBa..ba..baik tuan.

154. KEPALA PRAJURITAaaahh… sudah. Ayo jalan!

155. ORANG-ORANG FARISIAyoooo… bunuh Dia.. salibkan Dia.. hajar Dia… Dia harus mati. Enyahkan Dua! Ayo jalan!

Veronica mengusap wajah Yesus. Semua statis. Lagu “Mari Kita Merenungkan”

156. KEPALA PRAJURITHeh, minggir. Singkirkan wanita itu! Cepat jalan!

157. ORANG-ORANG FARISIAyoooo… bunuh Dia.. salibkan Dia.. hajar Dia… Dia harus mati. Enyahkan Dua! Ayo jalan!(bersahutan, berulang-ulang)

ADEGAN 10 Melanjutkan perjalanan, orang-orang Farisi meneriakkan penyiksaan dan penyaliban YesusYesus jatuh kedua, semua statis. Puisi 1.

158. PUISI 1 (F.X. Agung Setiawan, rev)Raga terasa binasaEngkau jatuh mendekap bumiOohhh…Sang Raja tanpa mahkotaSang Raja tanpa bala tentaraSang Raja tanpa perlengkapan senjataDuka yang terlihat di wajah-Mu adalah nuansa dosa manusia yang tak tahu diriKau tebus dengan siksaanDemi kesetiaan kepada BapaDemi belas kasih kepada manusia

159. KEPALA PRAJURITBangun! Cepat jalan!

160. ORANG-ORANG FARISI

AG I Karena Aku Mengasihimu

14

Page 15: Naskah karena aku mengasihimu

Ayoo….hajar Dia… bunuh Dia… Salibkan Dia.

Yesus semakin didera, dihajar, dilempari batu. Dan orang-orang semakin beringas.

161. ORANG-ORANG FARISIAyoo….hajar Dia… bunuh Dia… Salibkan Dia.(bersahutan, berulang-ulang)

Yesus menasihati wanita-wanita Yerusalem yang menangis.

162. YESUSHai putri-putri Yerusalem… Janganlah kamu menangisi Aku, melainkan tangisilah dirimu sendiri dan anak-anakmu!

Para prajurit menyuruh minggir secara paksa wanita-wanita Yerusalem.

163. KEPALA PRAJURITSingkirkan wanita-wanita keparat itu! Cepat jalan!

164. ORANG-ORANG FARISIAyoooo… bunuh Dia.. salibkan Dia.. hajar Dia… Dia harus mati. Enyahkan Dua! Ayo jalan!(bersahutan, berulang-ulang

ADEGAN 11 Yesus jatuh 3, semua statis, mengalun lagu “Via Dolorosa”Melanjutkan perjalanan menuju Golgota.

165. KEPALA PRAJURITBangun! Cepat jalan!

166. ORANG-ORANG FARISIAyoo….hajar Dia… bunuh Dia… Salibkan Dia.

ADEGAN 12Setting di Golgota.Yesus disalibkan.Koreografi prajurit menyalibkan Yesus.Mengalun Puisi 2.Puisi 2 selesai, salib sudah berdiri.

167. PUISI 3 (F.X. Agung Setiawan, rev)Tercium semerbak bunga kamboja beraromakan kematianSebentar lagi, Dia mati tercampak terhinaDi Golgota, puncak tengkorakPaku-paku tajam menembus tangan dan kaki-Mu Mahkota duri mengoyak kepala-MuDi kayu salib Engkau seperti bangkai yang hidupSalib….. yah…. Salib itu adalah kamiSalib itu adalah dosa-dosa kami yang kau tanggungBersama darah dan air mataDarah kehidupan akhirDarah terjanji bagi manusia yang percaya

AG I Karena Aku Mengasihimu

15

Page 16: Naskah karena aku mengasihimu

Maria, Maria Magdalena, dan Yohanes berlutut di bawah salibSetelah puisi dilanjutkan dengan lagu “Golgota Tempat Tuhanku”Setelah salib berdiri, para prajurit berebut jubah

168. PRAJURIT 1Jubah ini? Sebaiknya untukku saja.

169. PRAJURIT 2Heh, tidak bisa. Aku juga ingin mendapatkannya

170. PRAJURIT 3Haaaaah! Tidak! Jubah itu buat aku!

171. PRAJURIT 2Tidak! Bagaimana kalau kita potong dan kita bagi-bagi saja. Adil bukan?

172. PRAJURIT 1Jangan. Sebaiknya kita undi saja. Ini lebih adil. Bagaimana?

Para prajurit melakukan undian

173. PRAJURIT 3Hahahahha, akhirnya… aku yang mendapatkannya. Jubah ini jadi milikku. Hahaha.

174. IMAM 1Hai, Engkau yang mau merubuhkan bait suci dan mau membangunnya kembali dalam tiga hari, turunlah dari salib itu dan selamatkanlah diri-Mu!

175. IMAM 2

Orang lain Dia selamatkan, tetapi diri-Nya sendiri tidak dapat Dia selamatkan.

176. IMAM 3

Baiklah sang Mesias, Raja Israel… turunlah dari salib itu supaya kita lihat dan bisa percaya kepada-Mu!

177. YESUS(melihat ke ibu-Nya/Maria)Ibu , inilah anakmu(melihat murid-murid-Nya lalu melihat ibu-Nya)

Inilah ibumu(terdiam beberapa saat)

Aku haus!

178. PRAJURIT 2(mencelupkan bunga karang ke dalam anggur asam dan mencucukkan pada mulut Yesus)Hey… minumlah ini! Bagaimana? Sungguh nikmat, bukan?(semua prajurit tertawa)

179. YESUSElloi… Eloooooiiii.. Lama Sabakthani

180. PRAJURIT 2Lihat dan dengarkan, Dia memanggil Elia. Kita tunggu saja, apakah Elia akan benar-benar datang dan

AG I Karena Aku Mengasihimu

16

Page 17: Naskah karena aku mengasihimu

menurunkan Dia dari salib!

181. YESUSSudah selesai. Ya… Bapaaa… ke dalam tangan-Mu… kuserahkan nyawaaaaa-Ku!

Yesus wafat.Situasi berubah, langit mendung, suara petir menyambar-nyambar. Gelap. Bait Suci terbelah.Para prajurit dan orang-orang Farisi lari meninggalkan Golgota.Orang-orang baik semakin mendekat pada salib.

182. KEPALA PRAJURITSungguh… orang ini adalah anak Allah.(menikam lambung Yesus dengan tombak, meninggalkan Golgota)

Mengalun lagu “Salib Kayu Agung”

Yusuf Arimatea menghampiri Maria. Lalu minta izin kepada Pilatus untuk menurunkan Yesus.Yesus mulai diturunkan, dan dipangku Maria (pieta), masuk Puisi 3.

183. PUISI 3 (F.X. Agung Setiawan, rev)Terkenang ketika di YerusalemSeorang bayi mungil nan lucuHangat di pangkuan seorang BundaBayi mungil yang dulunya ditimangKini rebah tak bernyawa di pangkuan Sang BundaUntuk terakhir kali, Bunda memeluk Putra-NyaBetapa remuk hati Sang BundaSaksikan putra tercinta-Nya mati tanpa dayaYaaaa… yaaaaa…Memang harus demikianSupaya, genaplah apa yang tertulis“Karena Aku mengasihimu”

ADEGAN 13Yesus dimakamkan.Mengalun lagu “Dia Mengerti”.Orang-orang baik membawa jenazah Yesus ke pemakaman.Tarian mengiringi pemakaman.Yesus dibaringkan di belakang kain putih. Lampu menyala. Siluet.

TAMAT

AG I Karena Aku Mengasihimu

17

Page 18: Naskah karena aku mengasihimu

AG03042015Persembahan Jumat AgungGereja Katolik Santo AndreasKedoya, Jakarta Barat

AG I Karena Aku Mengasihimu

18