naskah drama nasional

2
Siapa yang Mencuri?? Tokoh: Tomy Ratih Mala Anggi Nina Salwa Adim Fano Nanda Ijonk Latar belakang: Rumah Kos Alur: Maju Di kamar kos Ratih dan Mala , di suatu senja yang mendung. Ratih: Kau mencuri uangku!!! (dengan nada tercekat sambil menunjuk pada Mala yang duduk ruangan) Kau tak tahu uang apa itu Mala. Itu uang kuliahku (menangis menggema memenuhi ruangan) Mala: (terdiam mendengar tangisan Ratih yang semakin mengeras) Anggi, Nina, Salwa, Nanda: (mendatangi kamar Ratih dan Mala dengan kebingungan) Nanda: Ada apa ini? Apa-apaan kau ini Ratih? Kau apakan Mala? (sambil mendekati Mala) Mala: Aku tak pernah menyentuh barangmu Tih. Mana mungkin aku mencuri. Anggi: Berapa uang yang hilang itu Ratih? Ratih: Bukan hilang Anggi. Tapi dia… (tangan bergetar menunjuk ke arah Mala). Tapi dia yang mencuri. Anggi: Aku tanya berapa? (dengan nada sabar) Ratih: Satu juta Nggi.. satu juta… Itu semua hasil kerja kerasku selama ini untuk membayar kuliahku. Tapi dia curi seenaknya.

Upload: yudha-setyo-pratama

Post on 28-Dec-2015

16 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Naskah Drama Nasional

Siapa yang Mencuri??

Tokoh:

Tomy

Ratih

Mala

Anggi

Nina

Salwa

Adim

Fano

Nanda

Ijonk

Latar belakang: Rumah Kos

Alur: Maju

Di kamar kos Ratih dan Mala, di suatu senja yang mendung.

Ratih:    Kau mencuri uangku!!! (dengan nada tercekat sambil menunjuk pada Mala yang duduk

ruangan)

Kau tak tahu uang apa itu Mala. Itu uang kuliahku (menangis menggema memenuhi ruangan)

Mala:     (terdiam mendengar tangisan Ratih yang semakin mengeras)

Anggi, Nina, Salwa, Nanda: (mendatangi kamar Ratih dan Mala dengan kebingungan)

Nanda:   Ada apa ini? Apa-apaan kau ini Ratih? Kau apakan Mala? (sambil mendekati Mala)

Mala:     Aku tak pernah menyentuh barangmu Tih. Mana mungkin aku mencuri.

Anggi:   Berapa uang yang hilang itu Ratih?

Ratih:     Bukan hilang Anggi. Tapi dia… (tangan bergetar menunjuk ke arah Mala). Tapi dia yang

mencuri.

Anggi:   Aku tanya berapa? (dengan nada sabar)

Ratih:     Satu juta Nggi.. satu juta…

Itu semua hasil kerja kerasku selama ini untuk membayar kuliahku.

Tapi dia curi seenaknya.

Mala:     (terus terisak pilu, sambil menundukkan kepala)

Page 2: Naskah Drama Nasional

Nina:      Ratih….

Belum tentu Mala yang mencurinya…

Siapa tahu kau lupa menempatkannya.

Salwa:    Betul kata Nina itu Rat. Kita cari saja (sambil memakan keripik kentang yang ada di tangan

kanan nya)

Ratih:     Wa… Aku punya bukti bahwa dia!! Pencurinya.

Mala:     Apa buktinya? (dengan nada gemetar)

Ratih:     (berjalan dengan mantab menuju meja rias Mala dan mengambil beberapa bungkus tas

belanja.

Ratih:     Apa ini Mala? Apa ini? Dari mana uang yang kau gunakan untuk membeli semua ini?

Mala:     Itu… (kaget dan bingung)

Ratih:     Itu apa? Kau tak mau mengaku kan? (matanya melotot ke arah Mala dan bersiap-siap untuk

menerjang Mala)

Nina, Salwa: (mencegah Ratih dengan cepat)

Ratih:     Mana ada pencuri yang mengaku. Awas kau Mala!

Nanda:   Mala, apa benar kau beli semua barang itu dengan uang Ratih?

Mala:     Itu… Itu aku beli bersama Tomy dengan uangku sendiri ditambahin Tomy, kemarin setelah

selesai recital.

Ratih:     Kau! (sambil menuding Mala) Bukan uang saja yang kau curi, pacarku juga kau rampas.

(meronta-ronta melepaskan tangan Nina dan Salwa) Lepaskan! Lepaskan! Biar kuhajar dia! Lepaskan

Nin!

Nina, Salwa: (semakin kuat menahan Ratih)

Mala:     (sedikit menjauh dari Ratih dan mendekat ke Nanda)

Anggi:   Tega kau Mala. Untuk apa kau pergi dengan Tomy? Aduh, pantas malam setelah recital itu kau

tak nampak sama sekali.

Mala:     Ratih… maafkan aku.. aku hanya pergi untuk membeli keperluan recital kalian… Lihat!

(Sambil mengeluarkan semua barang-barang di dalam tas belanja) Lihat ini gaun untuk kalian. Ini

perlengkapan untukmu Ratih. Lihat ini! (terus tersedu-sedu) Aku tak seperti yang kalian pikirkan. Aku

tak seburuk itu.