nasionalisme

5
NASIONALISME Rasa kebangsaan adalah salah satu bentuk rasa cinta bahkan pusat gabungan dari berbagai rasa cinta yang melahirkan jiwa kebersamaan pemiliknya. Rasa kebangsaan sebe-narnya merupakan sublimasi dari Sumpah Pemuda yang menyatukan tekad menjadi bangsa yang kuat, dihormati, dan disegani di antara bangsa-bangsa di dunia. Rasa kebangsaan adalah suatu perasaan rakyat, masyarakat, serta bangsa terhadap kondisi bangsa Indonesia dalam perjalanan hidupnya menuju cita-cita bangsa yaitu masyarakat adil dan makmur berdasarkan Pancasila dan UUD 1945. Ciri – ciri nasionalisme Cinta bangsa dan tanah air Indonesia. Rela berkorban demi bangsa dan Negara. Bangga berbangsa dan bertanah air Indonesia. Menempatkan kepentingan bangsa dan Negara di atas kepentingan pribadi dan golongan Nilai nilai nasionalisme 1. Mengembangkan rasa cinta kepada tanah air dan bangsa 2. Mengembangkan rasa kebanggaan berkebangsaan dan bertanah air Indonesia 3. Membangun rasa persaudaraan, solidaritas, kedamaian, dan anti kekerasan antar kelompok masyarakat dengan semangat persatuan 4. Menjaga dan melindungi negara dari segala bentuk ancaman, baik dari dalam maupun luar negeri

Upload: sastika-chandra-aginanti

Post on 26-Dec-2015

5 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

lkl

TRANSCRIPT

Page 1: NASIONALISME

NASIONALISME

Rasa kebangsaan adalah salah satu bentuk rasa cinta bahkan pusat gabungan dari

berbagai rasa cinta yang melahirkan jiwa kebersamaan pemiliknya. Rasa kebangsaan sebe-

narnya merupakan sublimasi dari Sumpah Pemuda yang menyatukan tekad menjadi bangsa

yang kuat, dihormati, dan disegani di antara bangsa-bangsa di dunia.

Rasa kebangsaan adalah suatu perasaan rakyat, masyarakat, serta bangsa terhadap kondisi

bangsa Indonesia dalam perjalanan hidupnya menuju cita-cita bangsa yaitu masyarakat adil

dan makmur berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.

Ciri – ciri nasionalisme

Cinta bangsa dan tanah air Indonesia.

Rela berkorban demi bangsa dan Negara.

Bangga berbangsa dan bertanah air Indonesia.

Menempatkan kepentingan bangsa dan Negara di atas kepentingan pribadi dan

golongan

Nilai nilai nasionalisme

1. Mengembangkan rasa cinta kepada tanah air dan bangsa

2. Mengembangkan rasa kebanggaan berkebangsaan dan bertanah air Indonesia

3. Membangun rasa persaudaraan, solidaritas, kedamaian, dan anti kekerasan antar

kelompok masyarakat dengan semangat persatuan

4. Menjaga dan melindungi negara dari segala bentuk ancaman, baik dari dalam maupun

luar negeri

5. Mematuhi dan mentaati peraturan negara

6. Berinisiatif mengadakan perubahan demi kemajuan bangsa dan negara

7. Memajukan pergaulan demi kesatuan dan persatuan bangsa

8. Menyaring masuknya budaya luar yang tidak sesuai dengan kepribadian bangsa

9. Menanamkan rasa cinta tanah air sejak usia dini

10. Mendukung tim-tim dari Indonesia pada saat berkompetisi di kancah Internasional

Sikap Nasionalisme Mahasiswa

Page 2: NASIONALISME

Mahasiswa sebagai generasi muda bangsa Indonesia diharapkan dapat terus

membangun bangsa.Salah satu cara untuk mencapainya adalah dengan menumbuhkan

kesadaran nasionalisme pada masing-masing pribadi bangsa ini.

Pengertian sikap nasionalisme sendiri adalah sikap cinta tanah air, yang artinya

mereka mencintai dan mau membangun tanah air menjadi lebih baik. Sikap Nasionalisme

harus dimiliki oleh setiap warga Negara, sebab dengan adanya sikap cinta tanah air, mereka

dapat menjaga dan melindungi Negara kita dari ancaman dalam bentuk apapun.

Namun, seperti kita lihat sekarang ini, tidak banyak mahasiswa yang memiliki

kesadaran untuk membela atau menjaga negaranya.Sikap nasionalisme dapat diamalakan

tidak harus dengan ikut menjaga di perairan atau diperbatas seperti para TNI. Tapi, bagi para

anak muda dan pelajar mereka dapat mengamalkannya melalui kegiatan yang biasa mereka

lakukan sehari-hari.

Contoh-contoh sikap nasionalisme yang dapat dilakukan oleh mahasiswa:

1. Menjunjung tinggi hukum dan pemerintahan.

Sebagai seorang yang terpelajar tentu kita tahu mana yang boleh dilakukan dan

mana yang bertentangan dengan hukum dan juga kita tahu konsekuensi yang harus

kita hadapi jika kita melanggar aturan hukum. Sebagai seorang mahasiswa marilah

kita tingkatkan kesadaran kita akan hukum untuk membantu melaksanakan ketertiban

dunia dan ketertiban Indonesia.

2. Berpartisipasi aktif dalam pembangunan nasional.

Semua warga Negara berhak untuk ikut aktif dalam paembangunan nasional.

Pembangunan Negara Indonesia tidak saja dilakukan oleh pemerintah, tapi semua

lapisan masyarakat. Bahkan seorang pelajar pun dapat ikut melaksanakan

pembangunan. Contoh kecil yang dapat kita lakukan untuk membantu pembangunan

Negara adalah dengan ikut pemilu, karena dengan ikut pemilu kita dapat mimilih

seorang pemimpin yang dapat membawa negara ini ke arah yang lebih baik.

3. Menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan sekitar.

Musibah banjir terjadi dimana-mana, hal ini disebabkan kurang sadarnya

masyarakat dalam hal kebersihan, khususnya dalam hal pembuangan sampah.

Pembuangan sampah yang sembarangan dapat menyebabkan tersumbatnya saluran air

Page 3: NASIONALISME

atau selokan yang mana hal tersebut dapat menyebabkan air meluap dan terjadilah

banjir. Untuk itu marilah kita tingkatkan kesadaran kita akan pentingnya pembuangan

sampah pada tempatnya. Hal ini dapat kita mulai dari sekarang dan dapat kita lakukan

dari lingkungan sekitar kita baik di rumah, kampus ataupun di tempat-tempat lainnya.

4. Menciptakan kerukunan umat beragama.

Kita sadar bahwa Negara kita terdiri dari berbagai agama yang dianut warga

Negara Indonesia. Tapi hal itu bukanlah alasan untuk warga Negara untuk tidak saling

hidup rukun. Setiap warga Negara dituntut untuk saling menghormati dan menghargai

orang lain walaupun berbeda agama agar tercipta kehidupan yang rukun dan

harmonis.

5. Memelihara nilai–nilai positif (hidup rukun, gotong royong, dll).

Manusia merupakan mahkluk social yang mana kita tidak dapat hidup secara

individu atau tanpa bantuan orang lain. Dalam hal menciptakan kerukunan dan juga

untuk memajukan Negara Indonesia kita haruslah bekerja sama dan saling bahu

membahu.

Hal di atas merupakan contoh sikap nasionalisme yang harus dipunyai setiap warga

negara Indonesia khususnya mahasiswa sebagai generasi pembangun bangsa.

DAFTAR PUSTAKA

http://edukasi.mwb.im/contoh-nilai-nilai-nasionalisme-dalam-ke.xhtml

http://dhikalaihad.blogspot.com/2010/05/sikap-nasionalisme-mahasiswa.html

http://muhardijaya46.blogspot.com/2013/09/menunjukkan-semangat-kebangsaan.html