modul 02 mekanisme perdagangan

Upload: junius-libra-purba

Post on 05-Apr-2018

222 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

  • 7/31/2019 Modul 02 Mekanisme Perdagangan

    1/12

    Pasar Modal

    1. Mahasiswa mengetahui mekanisme perdagangan di

    pasar perdana dan pasar sekunder

    2. Mahasiswa mengetahui aturan perdagangan, biayatransaksi dan pajak

    3. Mahasiswa mengerti definisi dan tujuan investasi sertashifting investment

    4. Mahasiswa memahami bagaimana cara berinvestasi dipasar modal

    Pasar Modal dan Manajemen Portofolio @Syarif1

  • 7/31/2019 Modul 02 Mekanisme Perdagangan

    2/12

    Pasar Modal

    MEKANISME PERDAGANGAN

    Pada dasarnya, pasar modal (capital market) merupakan pasar untukberbagai instrumen keuangan jangka panjang yang bisa diperjualbelikan,baik dalam bentuk hutang ataupun modal sendiri. Kalau pasar modalmerupakan pasar untuk surat berharga jangka panjang, maka pasar uang(money market) pada sisi yang lain merupakan pasar surat berhargajangka pendek. Baik pasar modal maupun pasar uang merupakan bagiandari pasar keuangan (financial market). Pasar Modal di Indonesia terdiridari Pasar Perdana dan Pasar Sekunder.

    Pasar Perdana

    Pasar Perdana adalah pasar dimana efek-efek diperdagangkan untukpertama kalinya, sebelum dicatatkan di Bursa Efek. Di sini, saham danefek lainnya untuk pertama kalinya ditawarkan kepada investor oleh pihakPenjamin Emisi (Underwriter) melalui Perantara Pedagang Efek (Broker-Dealer) yang bertindak sebagai Agen Penjual saham. Proses ini biasadisebut dengan Penawaran Umum Perdana (Initial Publik Offering/IPO).

    Proses Perdagangan pada Pasar PerdanaPada umumnya proses perdagangan saham dan obligasi pada PasarPerdana dapat digambarkan sebagai berikut:

    Prosedur Penawaran dan Pemesanan Efek di Pasar Perdanaa. Penawaran Perdana suatu Saham atau Obligasi suatu perusahaan

    kepada investor publik dilakukan melalui Penjamin Emisi dan AgenPenjual. Tata cara pemesanan saham atau obligasi seperti, hargapenawaran, jumlah saham yang ditawarkan, masa penawaran,dan informasi lain yang penting harus dipublikasikan di surat kabarberskala nasional, dan juga dibagikan ke publik dalam bentukprospektus.

    b. Investor yang berminat, dapat memesan Saham atau Obligasi dengancara menghubungi Penjamin Emisi atau Agen Penjual, dan kemudian

    mengikuti prosedur yang telah ditetapkan.

    c. Investor kemudian melakukan pemesanan Saham atau Obligasitersebut dengan disertai pembayaran.

    Pasar Modal dan Manajemen Portofolio @Syarif2

  • 7/31/2019 Modul 02 Mekanisme Perdagangan

    3/12

    Pasar Modal

    d. Penjamin Emisi dan Agen Penjual kemudian mengumumkan hasilpenawaran umum tersebut kepada investor yang telah melakukan

    pemesanan.

    e. Proses penjatahan Saham atau Obligasi ( biasa disebut denganallotment) kepada investor yang telah memesan dilakukan oleh

    Penjamin Emisi dan Emiten yang mengeluarkan Saham atau Obligasi.Sehubungan dengan proses penjatahan, ada beberapa istilah yang harusdiperhatikan:

    Undersubscribed adalah kondisi dimana total Saham atau Obligasiyang dipesan oleh investor kurang dari total Saham atau Obligasi yangditawarkan. Dalam kondisi seperti ini, semua investor pasti akanmendapat Saham atau Obligasi sesuai dengan jumlah yang dipesannya.

    Oversubscribed adalah kondisi dimana total Saham atau Obligasiyang dipesan oleh investor melebihi jumlah total Saham atau Obligasiyang ditawarkan. Dalam kondisi ini, terdapat kemungkinan investormendapatkan Saham atau Obligasi kurang dari jumlah yang dipesan,atau bahkan mungkin tidak mendapatkan sama sekali.

    f. Apabila jumlah Saham atau Obligasi yang didapat oleh investor kurangdari jumlah yang dipesan, atau telah terjadi oversubscribed, maka

    kelebihan dana investor akan dikembalikan (proses ini sering disebut

    dengan refund).

    g. Saham atau Obligasi tersebut kemudian didistribusikan kepadainvestor melalui Penjamin Emisi dan Agen Penjual.

    Pasar SekunderPasar Sekunder adalah pasar di mana efek-efek yang telah dicatatkan diBursa Efek diperjual-belikan. Pasar Sekunder memberikan kesempatankepada para investor untuk membeli atau menjual efek-efek yang tercatatdi Bursa, setelah terlaksananya penawaran perdana. Di pasar ini, efek-efek diperdagangkan dari satu investor kepada investor lainnya.

    Pasar Modal dan Manajemen Portofolio @Syarif3

  • 7/31/2019 Modul 02 Mekanisme Perdagangan

    4/12

    Pasar Modal

    Proses Perdagangan pada Pasar Sekunderproses perdagangan saham dan obligasi di Pasar sekunder dapat

    digambarkan sebagai berikut:

    Bursa EfekBursa Efek adalah pihak yang menyelenggarakan dan menyediakan sistem

    dan atau sarana untuk mempertemukan penawaran jual dan beli efekpihak-pihak lain dengan tujuan memperda- gangkan efek di antaramereka.(Bab 1, Pasal 1, Angka 4, UU RI No. 8 1995 tentang Pasar Modal)

    Perusahaan-Perusahaan Efek yang telah mendapat izin sebagai PerantaraPedagang Efek di Bursa Efek Jakarta (BEJ) dan atau di Bursa Efek Surabaya(BES), dapat melakukan aktivitas jual beli efek di Bursa Efek. PerusahaanEfek membeli dan/atau menjual efek berdasarkan perintah jual dan/atauperintah beli dari investor. Setiap perusahaan mempunyai karyawan yangdisebut sebagai Wakil Perantara Pedagang Efek, yang mempunyai

    wewenang untuk memasukkan semua perintah jual ataupun perintah belike dalam sistem perdagangan yang terdapat di Bursa Efek.

    Sejak tahun 1995, proses perdagangan efek di BEJ telah dilakukan dengansistem yang terkomputerisasi yang disebut dengan JATS atau JakartaAutomated Trading System. Sistem ini beroperasi berdasarkan sistemtawar menawar (auction) dan secara terus menerus selama periodeperdagangan.

    Sementara itu, di BES sudah mempunyai sistem perdagangan secara jarakjauh (remote system) sejak tahun 1996 yang disebut SMART (SurabayaMarket Information & Automatic Remote Trading).

    Periode perdagangan di kedua Bursa Efek dibagi menjadi dua sesi setiapharinya, yang dimulai dari pukul 9.30 pagi dan berakhir pada pukul 16.00.Bagaimana perintah (order) beli dan perintah (order) jual dari sekianbanyak investor bisa cocok (matched)? Mekanisme matching (cocok)adalah berdasarkan kriteria Prioritas Harga dan Prioritas Waktu.

    Prioritas HargaArtinya, siapapun yang memasukkan order permintaan dengan Harga Beli

    (Bid Price) yang paling tinggi, akan mendapat prioritas utama untuk dapatbertemu dengan siapapun yang memasukkan order penawaran denganHarga Jual (Offer Price atau Ask Price) yang paling rendah.

    Pasar Modal dan Manajemen Portofolio @Syarif4

    http://www.investorindonesia.com/regulations/uupasarmodal/bab_1.htm#4http://www.investorindonesia.com/regulations/uupasarmodal/bab_1.htm#4
  • 7/31/2019 Modul 02 Mekanisme Perdagangan

    5/12

    Pasar Modal

    Prioritas Waktu

    Artinya, siapapun yang memasukkan order beli atau jual lebih dahulu,akan mendapat prioritas pertama untuk dicocokkan (matched) olehsistem.

    Indeks Harga SahamIndeks Harga Saham adalah indikator harga dari seluruh saham yangtercatat di Bursa Efek. Indeks ini biasanya merefleksikan kondisi PasarModal dan kondisi perekonomian sebuah negara secara umum.

    Ada pun beberapa Indeks Harga Saham yang dapat digunakan saat inisebagai indikator untuk melakukan analisis sekuritas di BEJ adalah:

    Pasar Modal dan Manajemen Portofolio @Syarif5

  • 7/31/2019 Modul 02 Mekanisme Perdagangan

    6/12

    Pasar Modal

    ATURAN PERDAGANGAN, BIAYA TRANSAKSI DAN PAJAK

    SahamPerdagangan Saham pada BEJ digolongkan dalam 3 pasar:

    a. Pasar Regulerb. Pasar Negosiasic. Pasar Tunai

    a. Pasar RegulerSaham-saham di Pasar Reguler diperdagangkan dalam satuan perdaganganlot, dan berdasarkan mekanisme tawar menawar yang berlangsungsecara terus menerus selama periode perdagangan. Harga-harga yang

    terjadi di pasar ini akan digunakan sebagai dasar perhitungan indeks diBEJ.Persyaratan dan kondisi yang berlaku saat ini untuk Transaksi di PasarReguler:

    Saham diperdagangkan dalam standar satuan perdagangan lot,dimana 1 lot sama dengan 500 lembar saham

    Pergerakan harga saham:- Untuk harga saham di bawah Rp.500 per lembar, fraksiharga ditentukan sebagai kelipatan Rp. 5 per lembar danmaksimum pergerakan harga adalah Rp. 50 per lembar.

    - Untuk saham yang harganya antara Rp. 500 dan Rp. 5.000 per

    lembar, fraksi harga ditentukan sebagai kelipatan Rp. 25 perlembar dan maksimum pergerakan harga adalah Rp.250 per lembar.

    - Untuk harga saham di atas Rp. 5.000 per lembar, fraksi hargaditentukan sebagai kelipatan Rp. 50 per lembar danmaksimum pergerakan harga adalah Rp. 500 per lembar.

    - Mekanisme terjadinya transaksi (matching) diselesaikanberdasarkan prinsip Prioritas Waktu dan Prioritas Harga.

    b. Pasar NegosiasiPasar Negosiasi dilaksanakan berdasarkan tawar menawar individualantara anggota Bursa Beli dan anggota Bursa Jual dengan berpedomanpada kurs terakhir di Pasar Reguler.

    c. Pasar TunaiPasar Tunai tersedia untuk menyelesaikan kegagalan anggota Bursa dalammemenuhi kewajibannya di Pasar Reguler dan Pasar Negosiasi. Pasar Tunaidilaksanakan dengan prinsip pembayaran dan penyerahan seketika (cash &carry).

    Pasar Modal dan Manajemen Portofolio @Syarif6

  • 7/31/2019 Modul 02 Mekanisme Perdagangan

    7/12

    Pasar Modal

    Penyelesaian (Settlement)Apabila order beli dan order jual telah cocok atau matched, penyerahan

    sertifikat saham dan pembayarannya harus diselesaikan melalui KliringPenjaminan Efek Indonesia (KPEI) dan Kustodian Sentral Efek Indonesia(KSEI), pada hari ketiga setelah terjadinya transaksi atau biasa disebutdengan T+3.

    Biaya-Biaya TransaksiUntuk setiap transaksi, seorang investor harus membayar komisi kePerusahaan Efek berdasarkan perjanjian antara kedua belah pihak. Komisitidak boleh melebihi 1% (satu persen) dari total nilai pembelian dan ataupenjualan.

    Komisi atau biaya transaksi berbeda antara Perusahan Efek satu denganyang lainnya, pada dasarnya hal tersebut didasarkan pada persentasetertentu dari nilai total transaksi jual/beli atau a % x (jumlah saham xharga saham). Komisi atau biaya tersebut tidak termasuk PajakPertambahan Nilai (PPN) sebesar 10% dari nilai komisi.

    PajakPajak Pendapatan sebesar 0.1% juga akan dibebankan pada transaksipenjualan atau 0.1% x (jumlah saham yang di jual x harga saham)

    Bagaimana Mendapatkan Dividen:Untuk berhak mendapat dividen, investor harus membeli saham palinglambat pada Cum Dividen Date. Dalam kasus saham tanpa warkat,investor harus sudah tercatat namanya sebagai pemegang saham dicatatan emiten (tugas ini dilakukan oleh KSEI dan Biro Administrasi Efek),paling lambat pada tanggal pencatatan.

    Obligasi dan Obligasi KonversiPerdaganganDi Indonesia, BES menyediakan sistem perdagangan untuk obligasi dan

    juga efek berpendapatan tetap lainnya yang disebut OTC-FIS. Sistem inimemberikan informasi tentang kuotasi penawaran dan permintaan,informasi tentang transaksi dan pelaporan perdagangan secara langsung(real time). Sistem ini memungkinkan para partisipan untuk memasukkan,membatalkan dan merubah kuotasi beli maupun kuotasi jual kapanpunselama belum terjadi eksekusi transaksi.

    Terdapat dua jenis transaksi perdagangan Obligasi di BES, yaitu: TransaksiNegosiasi dan Transaksi Pelaporan.

    Dalam Transaksi Negosiasi, Partisipan atau para pelaku pasar di PasarObligasi, mengajukan satu kuotasi beli/jual ke dalam sistem OTC-FIS.Kemudian, Partisipan lain yang tertarik dengan kuotasi tersebut, dapat

    Pasar Modal dan Manajemen Portofolio @Syarif7

  • 7/31/2019 Modul 02 Mekanisme Perdagangan

    8/12

    Pasar Modal

    memasukkan order beli/jual ke dalam sistem. Partisipan calon pembeliserta partisipan calon penjual kemudian dapat melakukan negosiasi.

    Apabila telah tercapai kesepakatan, partisipan tersebut memberikankonfirmasi melalui sistem selambatlambatnya pada akhir hari bursa yangbersangkutan.

    Transaksi Pelaporan, adalah transaksi di luar sistem yang telah terjadiatau dilakukan pihak-pihak yang berkepentingan. Transaksi ini kemudiandilaporkan ke dalam sistem OTC-FIS.

    Partisipan di sini adalah Perusahaan Efek, baik anggota BES, maupun nonanggota BES, dan beberapa bank yang aktif dalam perdagangan Obligasi.

    Biaya-Biaya TransaksiPada umumnya, tidak ada biaya yang dibebankan pada investor yangterlibat dalam transaksi Obligasi. Perusahaan Efek yang bertindak sebagaidealer hanya mengambil spread dari harga jual dan harga beli yangterjadi dengan memperhitungkan biaya pelaporan transaksi obligasi yangditetapkan oleh Bursa Efek Surabaya bagi para partisipan yang berkisardari 0,005% - 0,01%.

    Pajak Untuk Obligasi yang diperdagangkan atau dilaporkan ke Bursa, Bunga dan

    Capital Gain dikenakan Pajak Penghasilan final sebesar 20%. Untuk Obligasi yang tidak diperdagangkan atau dilaporkan ke Bursa,Bunga dan Capital Gain dikenakan Pajak (Withholding Tax) tidak finalsebesar 15% dan pada akhir tahun akan dikreditkan dan dikenakan pajakpendapatan sebesar maksimum 30%.

    Pasar Modal dan Manajemen Portofolio @Syarif8

  • 7/31/2019 Modul 02 Mekanisme Perdagangan

    9/12

    Pasar Modal

    Penyelesaian (Settlement)Proses penyelesaian tergantung pada jenis Obligasi. Pada Obligasi

    Perusahaan dengan warkat, penyelesaiannya dilakukan diantara parapartisipan melalui Bank Kustodian berdasarkan suatu perjanjian. PadaObligasi Perusahaan tanpa warkat, penyelesaiannya dilaksanakan denganpindah buku diantara pemilik rekening di KSEI. Sementara itu untukobligasi Pemerintah, penyelesaiannya dilakukan di Bank Indonesia.

    Bukti RightHampir semua peraturan perdagangan Bukti Right mengikuti prosedurperdagangan Saham. Pada tanggal pelaksanaan, investor membayarkansejumlah dana ke emiten melalui Perusahaan Efek, dan sebagaiimbalannya, mereka akan menerima sejumlah Saham baru.

    WaranPemegang Waran dapat menukarkan Waran yang dimilikinya menjadisaham biasa dengan membayarkan sejumlah dana ke emiten melaluiPerusahaan Efek. Seperti halnya perdagangan Bukti Right, hampir semuaperaturan perdagangan Waran, mengikuti prosedur perdagangan Saham.

    Pasar Modal dan Manajemen Portofolio @Syarif9

  • 7/31/2019 Modul 02 Mekanisme Perdagangan

    10/12

    Pasar Modal

    Kontrak Berjangka Indeks SahamFasilitas Perdagangan

    1. Periode perdagangan di BES sama dengan periode perdagangansaham di BEJ, yang berdasarkan sistem tawar menawar secaraelektronik yang beroperasi secara terus menerus selama jamperdagangan.

    2. Perdagangan didukung oleh sistem yang disebutFutureAutomated Trading System (FATS), dan dapat dilakukan darikantor masing-masing Perusahaan Efek, serta didukung olehsistem RMOL (Risk Monitoring On Line). RMOL ini adalah sistempelaporan secara langsung, yang memungkinkan investormemonitor posisi kontrak yang masih terbuka serta saldo akhirdari modal investor.

    Tipe Kontrak:1. Kontrak Bulanan, adalah tipe kontrak yang jatuh tempo pada hari

    Bursa terakhir bulan bersangkutan2. Kontrak Dua Bulanan, adalah tipe kontrak yang jatuh tempo pada

    hari Bursa terakhir bulan berikutnya setelah kontrak bulanan3. Kontrak Kuartal, adalah tipe kontrak yang jatuh tempo pada

    kuartal terdekat setelah kontrak dua bulanan Seperti juga halnyadengan investasi di Saham, investor juga harus membuka rekeningdi Perusahaan Efek. Untuk setiap kontrak, investor harus

    menempatkan setoran (margin) awal sejumlah Rp. 3 juta perkontrak. Order dari investor kemudian akan dimasukkan ke dalamsistem FATS oleh trader untuk diproses lebih lanjut. Yangmembedakan adalah penyelesaian dalam T+1, bukan T+3 sepertiyang berlaku di perdagangan saham di BEJ.

    Spesifikasi Kontrak Berjangka Indeks LQ45:1. Indeks LQ45 dijadikan sebagai dasar atau underlying yang

    dihitung dan diterbitkan oleh BEJ.2. Setiap indeks poin dikonversikan ke dalam mata uang dengan

    menggunakan multiplier, yang saat ini besarnya Rp. 500,000

    untuk setiap poinnya.3. Penyelesaian dengan tunai4. Penyelesaian T+15. Mekanisme matching yang digunakan untuk mempertemukan

    order adalah berdasarkan prioritas harga dan prioritas waktu.6. Hari perdagangan terakhir adalah hari bursa terakhir pada bulan

    kontrak7. Margin awal adalah Rp. 3 juta per kontrak terbuka8. Biaya per kontrak saat ini adalah Rp. 50,000 belum termasuk PPN

    Reksa Dana

    Pasar Modal dan Manajemen Portofolio @Syarif10

  • 7/31/2019 Modul 02 Mekanisme Perdagangan

    11/12

    Pasar Modal

    Untuk Reksa Dana Terbuka, jumlah dana yang harus dibayarkan ataudisetorkan oleh investor untuk mendapatkan satu unit Reksa Dana

    tergantung pada besarnya Nilai Aktiva Bersih per Unit yang nilainyaditentukan setiap hari. Sementara itu, untuk Reksa Dana Tertutup,mekanisme perdagangan mengikuti mekanisme perdagangan Saham.

    Biaya-Biaya TransaksiManajer Investasi biasanya mengenakan biaya penjualan kepada investorpada saat mereka membeli Unit/Saham Reksa Dana, yang besarnyabervariasi antara 1% sampai dengan 3% dari total nilai pembelian. Ketikainvestor hendak menjual atau melikuidasi Unit Reksa Dana yangdimilikinya, maka Manajer Investasi akan mengenakan biaya penjualan(redemption fee) yang besarnya bervariasi antara 1% sampai dengan 2%dari total nilai penjualan.

    PajakDengan berinvestasi pada Reksa Dana, investor individual tidak dibebanipajak pada pendapatan.

    CARA BERINVESTASI DI PASAR MODAL

    Sebelum berinvestasi di Pasar Modal, investor harus terlebih dahulumembuka rekening di salah satu Perusahaan Efek. Sebelum memilihPerusahaan Efek, investor sebaiknya memperhatikan faktor-faktor berikutini: Jika calon investor lebih menyukai untuk berinvestasi di saham-saham

    yang baru ditawarkan di Pasar Perdana, pilihlah Perusahaan Efek yangaktif dalam proses Penjaminan Emisi Saham.

    Jika calon investor hanya memerlukan jasa yang paling mendasar dariPerusahaan Efek seperti, melaksanakan perintah jual dan/atau perintahbeli, pilihlah Perusahaan Efek yang dapat memberikan jasa tersebutsecara cepat dan akurat.

    Jika calon investor memerlukan jasa tambahan seperti nasihat dan saran-saran dalam mengambil keputusan investasi, pilihlah Perusahan Efekyang mempunyai Analis Efek dengan kualifikasi yang baik sertapengalaman yang memadai. Investor dapat membuka rekening diPerusahaan Efek dengan cara mengisi dokumen-dokumen yangdiperlukan. Secara umum, Perusahaan Efek biasanya mewajibkaninvestor untuk menyetorkan sejumlah dana tertentu sebagai jaminandalam proses penyelesaian transaksi.

    Untuk transaksi Saham: Transaksi diawali dengan memberikan perintah jual dan/atau perintah

    beli ke Perusahaan Efek. Perintah tersebut dapat diberikan lewattelepon atau perintah secara tertulis. Perintah tersebut harus berisikan

    Pasar Modal dan Manajemen Portofolio @Syarif11

  • 7/31/2019 Modul 02 Mekanisme Perdagangan

    12/12

    Pasar Modal

    nama saham, jumlah yang akan dijual dan/atau dibeli, serta berapaharga jual dan/atau harga beli yang diinginkan.

    Perintah tersebut selanjutnya akan diverifikasi oleh Perusahaan Efekbersangkutan.

    Selanjutnya, perintah tersebut dimasukkan ke dalam sistemperdagangan di Bursa Efek.

    Semua perintah jual dan/atau perintah beli dari seluruh Perusahaan Efekakan dikumpulkan di Bursa Efek dalam sistem yang disebut JATS.

    Untuk transaksi Obligasi: Transaksi dimulai dengan penempatan kuotasi di sistem perdagangan di

    BES yang disebut OTC-FIS, sehingga semua kuotasi yang masuk ke dalamsistem dapat dilihat secara langsung (real time) oleh pelaku pasarlainnya.

    Melalui OTC-FIS, partisipan dapat melihat kuotasi yang paling menarikbagi dirinya.

    Kemudian, partisipan yang tertarik untuk membeli / menjual dapatmenghubungi partisipan yang akan menjual/membeli untuk negosiasilebih lanjut.

    Pasar Modal dan Manajemen Portofolio @Syarif12