manfaat komputer bagi manusia

11
MANFAAT KOMPUTER BAGI MANUSIA MOHAMAD HILMAN AMIK WINUS 2017

Upload: hilman31

Post on 19-Mar-2017

30 views

Category:

Technology


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Manfaat komputer bagi manusia

MANFAAT KOMPUTER BAGI MANUSIA

MOHAMAD HILMANAMIK WINUS 2017

Page 2: Manfaat komputer bagi manusia

Mungkin sebagian dari kita bertanya apa sebenarnya komputer itu,,,?

Komputer adalah perangkat elektronik modern yang fungsi utamanya yaitu membantu tugas dan pekerjaan manusia, karena kita hidup pada jaman modern kita dituntut harus bisa mengoperasikan komputer agar tidak dianggap kuno, ketinggalan zaman, kudet dll. Sementara itu mulai dari pekerjaan, pendidikan sudah banyak menggunakan komputer, karena itulah kita diharuskan dapat belajar mengoperasikan komputer.

Page 3: Manfaat komputer bagi manusia

karena itulah kita diharuskan dapat belajar mengoperasikan komputer.

Ada beberapa jawaban ketika orang awam ditanya apakah fungsi utama dari komputer ?

- Mempermudah pekerjaan manusia

- Sebagai alat hiburan

- dan sebagai alat komunikasi

Page 4: Manfaat komputer bagi manusia

Sebagian besar dari ketiga jawaban diatas akan disebutkan oleh orang - orang , namun kebanyakan orang - orang tidak tahu betapa pentingnya komputer bagi generasi penerusnya kelak sehingga mereka tidak mengajarkan kepada anak - anaknya fungsi, manfaat, dan penggunaan komputer. Saat ini ilmu pengetahuan terlengkap tidak lagi hanya berada di perpustakaan melainkan terdapat juga di Internet. Bahkan dunia pendidikan, pekerjaan, usaha dll ada semua ada di internet dan semua itu didapatkan dengan cuma - cuma tanpa membayar sepeser pun.

Page 5: Manfaat komputer bagi manusia

Bayangkan betapa senangnya kita yang hidup pada jaman modern ini semua pertanyaan dan kebutuhan kita akan terjawab ketika kita membuka dan memahami internet, Baik sekarang kita bahas fungsi dan manfaat dari komputer bagi manusia :

1. Komputer dapat mempermudah pekerjaan manusia

Jawaban yang sering muncul untuk pertanyaan diatas adalah komputer dapat mempermudah pekerjaan manusia. Memang benar tugas komputer untuk mempermudah pekerjaan manusia tapi tidak semua manusia melakukan pekerjaanya menggunakan komputer.

Page 6: Manfaat komputer bagi manusia

Jadi yang dimaksud komputer dapat membantu pekerjaan manusia contohnya adalah pada jaman dahulu saat kita akan mengetik suatu naskah biasanya kita menggunakan mesin TIK. Mesin itu sekarang sudah hampir tidak diapakai lagi karena kurang efektif, misal kita salah mengetik kita tidak bisa menghapusnya dan harus menyobeknya atau menggantinya. Sedangkan dengan komputer kita bisa mencetak, mengganti / mengedit sesuka hati tanpa harus disobek diganti atau diulangi pengetikanya itu lebih efektif dan membuat pekerjaan semacam ini dapat cepat terselesaikan.

Page 7: Manfaat komputer bagi manusia

2. Komputer Sebagai Alat Komunikasi

Sebelum dikenalkanya komputer, orang – orang dulu biasa menggunakan pesawat telepon untuk melakukan komunikasi jarak jauh, tapi kelemahan dari telepon adalah kita hanya mampu mendengar suara saja tanpa melihat wajah lawan bicara kita. Nah dengan komputer kita bisa :

Berbicara / berkomunikasi jarak jauh

Bisa menggunakan Webcam untuk berkomunikasi dengan cara bertatap muka langsung dengan lawan bicara

Dapat berkomunikasi Via Text ( Chating )

Dapat mengirim surat Elektronik ( E-mail )

Dan bisa mengirim file berupa gambar, video atau sejenisnya kepada lawan komunikasi kita

Page 8: Manfaat komputer bagi manusia

3. Komputer Sebagai Sarana Hiburan

Komputer juga bisa digunakan sebagai sarana hiburan, jika dulu kita ingin mendengarkan musik harus melalui pemutar musik seperti CD Player, MP3 palyer, DVD Player dengan komputer semua itu sudah tersedia sehingga komputer dapat dikatakan paket komplit. Selain itu komputer juga bisa :

Memutar lagu dan file dari Kaset CD/DVD Player

Bermain Game, dengan aplikasi yang diinstall sendiri, Misalnya : Euro Truck Simulator, Samurai Vengeance II dll.

Bisa juga digunakan untuk menyetel TV dengan membuka saluran TV Chanel Online di internet.

Page 9: Manfaat komputer bagi manusia

4. Komputer Sebagai Alat Pendidikan

Dalam bidang pendidikan pun komputer telah memberikan andil besar dalam perkembangan dunia pendidikan modern. Dengan komputer dan internet ilmu yang kita dapat jadi bertambah tidak harus dari sekolah terus tapi kita bisa mengeksplorasi diri dengan mencari sendiri ilmu pengetahuan yang ingin kita dapat di internet. Selain itu juga komputer bisa :

Memberikan panduan pada suatu software yang kita install di komputer kita dengan bantuan tombol HELP.

Aplikasi yang kita install di komputer membuat kita menjadi ahli dalam bidang tertentu misal : Camtasia Studio Tutorial, dengan software tersebut kita bisa menjadi ahli dalam bidang editing video jika kita belajar dengan sungguh – sungguh.

Page 10: Manfaat komputer bagi manusia

5. Komputer Sebagai Sarana Untuk Usaha

Selain manfaat – manfaat yang telah kita bahas tadi ada juga manfaat terbesar komputer yang bisa mengurangi angka pengangguran di Indonesia. Yaitu dijadikanya komputer sebagai sarana usaha, usaha tersebut bisa dilakukan seperti :

Membuka Warnet

Membuka Rental Komputer

Membuka Usaha Editing Video, Foto dll

Membuka Usaha Design Banner, Baliho, Poster dll

Membuka Usaha pembuatan dan Design Website

Membuka Online Shop

Page 11: Manfaat komputer bagi manusia