makalah aplikasi komputer tentang fungsi meni insert pada ms. power point

11
1 Ribbon Tabs Insert Pada Microsoft Power Point 2007 Pada ribbon tabs Insert terdapat 5 tool groups yaitu Table, Illustration, Links, Text dan Media Clips. A. Table Table : untuk memasukkan atau membuat table ke slide. a. Insert Table : untuk memasukan atau membuat sebuah tabel kedalam slide. b. Draw Table : untuk memasukan tabel secara manual ke dalam slide c. Excel Spreadsheet : untuk memasukan tabel ms.excel secara menyeluruh kedalam slide. Cara menggunakannya: 1) Klik Tab Insert. 2) Klik Table. 3) Sorot jumlah kolom maupun baris yang dibutuhkan. Selain itu, bisa juga memasukkan tabel dengan menggunakan Insert Table, Draw Table atau Excel Spreadsheet 4) Klik OK.

Upload: dita-yuniarti

Post on 12-Feb-2017

990 views

Category:

Education


4 download

TRANSCRIPT

1

Ribbon Tabs Insert Pada Microsoft Power Point 2007

Pada ribbon tabs Insert terdapat 5 tool groups yaitu Table, Illustration, Links,

Text dan Media Clips.

A. Table

Table : untuk memasukkan atau membuat table ke slide.

a. Insert Table : untuk memasukan atau membuat

sebuah tabel kedalam slide.

b. Draw Table : untuk memasukan tabel secara

manual ke dalam slide

c. Excel Spreadsheet : untuk memasukan tabel ms.excel

secara menyeluruh kedalam slide.

Cara menggunakannya:

1) Klik Tab Insert.

2) Klik Table.

3) Sorot jumlah kolom maupun baris yang dibutuhkan. Selain itu, bisa juga

memasukkan tabel dengan menggunakan Insert Table, Draw Table atau Excel

Spreadsheet

4) Klik OK.

2

B. Ilustration

1. Picture : untuk memasukkan gambar sesuai keinginan dari file

(Disket/Compact Disk (CD)) ke dalam slide.

Cara menggunakannya:

1) Klik tab Insert, kemudian pilih Picture.

2) Selanjutnya akan muncul kotak dialog Insert Picture, seperti tampilan di

bawah ini.

3) Carilah lokasi tempat gambar yang diinginkan.

4) Pilih salah satu gambar.

5) Klik Insert untuk menyisipkan gambar ke dalam slide.

6) Setelah langkah-langkah tersebut selesai, secara otomatis gambar akan

dimasukkan ke dalam slide.

2. Clip Art : untuk memasukkan gambar sesuai dari bawaan Ms.

Powerpoint 2007 ke dalam slide.

3

Cara menggunakannya:

1) Klik tab menu Insert

2) Klik Clip Art, selanjutnya muncul task pane Clip Art di samping kanan

slide.

3) Klik gambar yang dipilih pada panel maka gambar akan disisipkan pada

slide.

3. Photo Album : untuk memasukkan berberapa gambar ke dalam slide

sehingga membentuk seperti Album Photo.

Cara menggunakannya :

1) Klik Tab Insert.

2) Klik Photo Album.

3) Klik New Photo Album.

4) Pada Album Content :

a. File/Disk : untuk menyisipkan foto atau gambar.

b. New Text Box : untuk menyisipkan text box.

5) Klik Create.

4

4. Shapes : untuk memasukkan bentuk objek yang telah terformat garis,

kotak, lingkaran, segitiga dsb.

Cara menggunakan:

1) Klik Tab Insert.

2) Klik Shapes.

3) Klik bentuk objek yang diinginkan.

4) Gambar objek dengan mouse.

5. SmartArt : untuk memasukkan berbagai bentuk Graphic.

Cara menggunakannya :

1) Klik Tab Insert.

2) Klik SmartArt.

3) Pilih jenis dan bentuk SmartArt pada kotak dialog Choose a SmartArt

Graphics yang tampil.

5

4) Klik OK.

6. Chart : untuk memasukkan berbagai bentuk Chart

Cara menggunakan :

1) Klik Menu Insert, kemudian pilih Chart. Selanjutnya, akan ditampilkan

kotak dialog Insert chart sebagai berikut.

2) Pilih salah satu model grafik.

3) Klik OK.

4) Jika ingin mengedit grafik, gunakan perintah berikut.

a. Aktifkanlah grafik dengan cara klik pada grafik.

b. Klik tab menu Layout (tab ini akan muncul secara otomatis pada saat

grafik muncul) > pilih labels yang tersedia.

Keterangan:

Chart Title : digunakan untuk memberi judul grafik.

Axis Title : digunakan untuk memberi judul pada sumbu grafik.

Legend : digunakan untuk memberi keterangan.

Data Label : digunakan untuk memberi data pada puncak grafik.

Data Tabel : digunakan untuk menyertakan data tabel ke dalam grafik.

Axes : untuk memberi keterangan pada sumbu grafik

Gridline : untuk memberi garis bantu

Plot Area : untuk menentukan area grafik

Chart Wall : untuk memberi warna pada dinding grafik

Chart Floor : untuk mengubah dasar grafik3D

6

Rotation : untuk menentukan animasi 3 dimensi

C. Links

1. Hyperlink : digunakan untuk menghubungkan antara slide satu dengan

slide yang lain, file presentasi satu dengan file presentasi

yang lain.

Cara Menggunakan :

1) Blok teks yang akan diberi Hyperlink.

2) Klik Tab Insert.

3) Klik Hyperlink.

4) Klik OK.

2. Action : digunakan untuk mengubah perintah link yang sudah dibuat.

Cara Menggunakan :

1) Blok teks yang akan diberi Action.

2) Klik Tab Insert.

3) Klik Action.

4) Pilih :

a. Hyperlink to : digunakan untuk menghubungkan antarslide.

b. Run Program : digunakan untuk menjalankan program.

5) Klik Ok.

7

D. Text

1. Text Box : untuk memasukkan text pada slide kosong.

Cara menggunakannya :

1) Klik tab insert > klik Text Box.

2) Pointer mouse akan berubah menjadi sebuah titik penyisipan.

3) Klik dan tarik kursor di layar untuk memilih ukuran dan lokasi dari kotak

teks.

4) Jika ingin mengubah ukuran kotak teks yang telah dibuat, arahkan mouse

ke lingkaran atau kotak di sekitar perbatasan dari kotak. Lingkaran akan

mengubah ukuran baik lebar dan tinggi kotak, kotak pada bagian atas dan

bawah akan mengubah ukuran kotak secara vertikal, dan kotak pada sisi

akan mengubah ukurannya secara horizontal. Ketika merubah bentuk

kursor, klik kiri dan drag mouse. Lingkaran di sudut akan menyesuaikan

baik tinggi dan lebar sedangkan kotak ke samping akan menyesuaikan satu

atau yang lain

5) Untuk memutar kotak teks, klik kiri pada lingkaran hijau di atas kotak dan

tarik kursor.

6) Untuk memindahkan kotak, klik pada perbatasan dan tarik mouse Anda.

7) Jika ingin memindahkan kotak dalam garis lurus, tahan tombol Shift

sebelum mengklik dan menyeret mouse.

8) Untuk menghapus kotak teks, klik di perbatasan kotak. Setelah perbatasan

disorot, tekan tombol [Delete] pada keyboard.

2. Header & Foother : untuk mengatur bagian atas dan bawah page slide,

yang bisa diisi dengan berbagai macam keterangan

8

seperti nama presenter, judul presentasi, nama

perusahaan, dan sebagainya.

Cara Menggunakan :

1) Klik Tab Insert.

2) Beri tanda checklist pada Footer.

3) Ketik kata yang akan dijadikan footer.

4) Klik :

a. Apply to All : jika footer akan dicetak ke seluruh halaman slide.

b. Apply : jika footer akan dicetak ke halaman slide tertentu.

c. Cancel : jika ingin membatalkan pembuatan Footer.

3. WordArt : untuk memasukkan berbagai variasi huruf pada slide.

Cara Menggunakan :

1) Klik Tab Insert.

2) Klik WordArt.

3) Klik bentuk WordArt yang diinginkan.

4) Ketik kata atau kalimat yang akan dibuat WordArt.

4. Date & Time : untuk memasukkan tanggal, bulan dan tahun pada slide.

Cara Menggunakan :

1) Klik tab menu Insert lalu pilih Date and Time.

2) Selanjutnya akan ditampilkan kotak dialog header and footer sebagai

berikut.

9

3) Klik Tab Slide lalu lakukan pengaturan sebagai berikut.

a. Update Automatically, untuk menampilkan tanggal dan waktu secara

otomatis.

b. Klik

- Fixed : untuk menampilkan tanggal dan waktu secara tetap/permanen.

- Klik Apply : untuk penyisipan tanggal dan waktu pada slide yang

dipilih.

- Apply All : untuk penyisipan tanggal dan waktu seluruh slide.

5. Slide Number : untuk memasukkan number slide.

Cara Menggunakan :

a. Klik tab menu Insert, kemudian pilih Slide Number.

b. Selanjutnya akan ditampilkan kotak dialog Header and Footer seperti

gambar berikut.

c. Klik tab Slide, kemudian beri tanda ceklist pada Slide Number.

d. Klik:

- Apply: untuk penyisipan nomor slide yang dipilih.

- Apply All: untuk penyisipan nomor untuk seluruh slide.

6. Symbol : untuk memasukkan simbol karakter pada slide.

10

7. Object : untuk mengedit obyek gambar baik dengan photoshop, CorelDraw,

dll.

E. Media Clips

1. Movie : untuk memasukkan file video pada slide.

Cara Menggunakan :

a. Klik Tab Insert.

b. Klik Movie, kemudian pilih :

- Movie from file : menambahkan movie dari file dokumen kita.

- Movie from Clip Organizer : menambahkan movie dari Clip

Organizer.

2. Sound : untuk memasukkan audio atau suara pada slide.

Cara Menggunakan :

a. Klik Tab Insert.

b. Klik Sound, lalu pilih :

- Sound from file : menambahkan suara dari file dokumen kita.

- Sound from Clip Organizer : menambahkan suara dari Clip Organizer.

- Play CD Audio Track : menambahkan suara dari CD.

- Record Sound : menambahkan suara dari rekaman suara.