madrasah - mai-au.sch.id

12

Upload: others

Post on 01-Nov-2021

1 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

MADRASAH Aliyah Istimewa (MAI) Amanatul Ummah merupakan satu layanan Berbasis SKS 2 dan 3 Tahun. Melihat sisi kesejarahannya, MAI adalah buah dari perubahan nama Layanan CI/ Akselerasi dan Excellent. Siswa-siswi MAI Amanatul Ummah mempunyai kesempatan untuk menyelesaikan masa belajarnya dalam 2 tahun atau 3 tahun

Masa belajar 2 tahun dapat ditempuh dengan mempertimbangkan aspek kepribadian, hasil akademik dan tes IQ. Ketiga aspek tersebut baru akan dinilai setelah selesainya proses pembelajaran di semester awal.

Bagi yang tidak memenuhi syarat mengikuti Layanan SKS 2 Tahun, maka mereka akan dibimbing dalam Layanan SKS 3 Tahun (Excellent). Dalam Layanan ini, materi pembelajaran akan dituntaskan dalam 4 Semester. Pada satu tahun berikutnya diberikan Remidi, Tryout dan pembahasan tuntas serta penguatan dalam materi IT dan Kitab Kuning.

Dengan bekal terakreditasi “A”, MAI Amanatul Ummah melakukan pemprosesan dengan menjalankan sistem yang kompetetif, penuh kejujuran dan rasa percaya diri dalam bentuk Daurah / Remidi, Try out UN & SBMPTN. Di MAI Amanatul Ummah, siswa-siswi mendapatkan bimbingan dan pendampingan sampai mereka diterima di perguruan tinggi sesuai pilihannya, baik di dalam maupun di luar negeri

Alumni MAI Amanatul Ummah tersebar di pelbagai universitas terkemuka dengan jurusan terfavorit seperti Kedokteran Umum, Kedokteran Gigi, AAL (Akademi Angkatan Laut), Teknik Perminyakan dan Pertambangan, Teknik Elektro, Teknik Industri, Teknik Sipil di UI, UNAIR, ITS, ITB, UGM, UB, IPB, UIN, dan masih banyak lagi perguruan tinggi terkemuka.

Mereka juga mendapatkan beasiswa penuh dari pelbagai perguruan tinggi luar negeri seperti Libanon, Mesir, Maroko, Rusia, Jepang, China, Turki, Tunisia, AS, dan Australia.

P R O G R A M S K S2&3 TAHUN

MAI Amanatul Ummah menjalankan system yang kompetetif, penuh kejujuran dan rasa percaya diri dalam bentuk daurah/remidi, tryout UN & SBMPTN

Di kelas olimpiade para siswa dapat mengoptimalkan kemampuan sesuai mata pelajaran yang diingikan, untuk meraih prestasi dan juara diberbagai ajang olimpiade.

Hampir setiap minggu para siswa melaksanakan tryout sebagai sarana bagi guru dan orang tua mengetahui serta mengevaluasi kemampuan belajar siswa.

Siswa dan siswi akan dibimbing dan didampingi sampai mereka diterima di perguruan tinggi sesuai pilihannya, baik negeri maupun luar negeri.

Galaxy merupakan event tahunan berskala nasional yang diadakan oleh siswa-siswi MAI. Event ini sebagai wadah bagi mereka untuk mengorganisir sebuah acara berskala nasional.

pembelajaran siswa-siswi baik didalam maupun diluar kelas akan didukung dan dibimbing secara full time 24 jam oleh ustadz dan guru-guru yang professional.

Santri dapat memilih masa pembelajaran 2 tahun atau 3 tahun dengan ciri khas masing masing dan ketentuan yang harus dipenuhi.

Dalam layanan SKS 3 tahun, materi pembelajaran dituntaskan dalam 4 semseter. Satu tahun berikutnya akan diberikan Remidi, Tryout serta penguatan materi IT & Kitab Kuning.

AKREDITASIA

PELAYANAN

24 JAM

KELASOLIMPIADE

EVENTGALAXY

FLEKSIBILITAS MASA

PEMBELAJARAN

AHLIBIDANG IT &

KITAB KUNING

TRYOUTSETIAPMINGGU

DIJAMIN MASUK PERGURUAN TINGGI

Memang menjadi seorang santri di Amanatul Ummah tidak mudah. Tapi, syukur alhamdulillah selama saya menimba ilmu disana, dibimbing oleh Pak Kyai Asep Saifuddin Chalim serta para pembimbing dan guru yang berkompeten. Sehingga, mampu menjadikan saya dan para lulusan MAI Amanatul Ummah menuai prestasi serta mendapatkan perguruan tinggi yang dikehendaki. Yuk, sekolah di MAI Amanatul Ummah, insyaallah mendapat ilmu yang barokah.

Bagi saya, MAI Amanatul Ummah itu sekolah yang hampir sempurna, karena memiliki guru-guru yang sangat luar biasa sabar dalam mendidik muridnya. Kyai asep Saifuddin chalim yang paling berperan, beliau selalu mendoakan santri-santrinya agar bisa menggapai cita”nya yaitu kesuksesan. Saya sangat berterimakasih bisa menjadi santri sekaligus murid Kyai Asep karena berkat beliau dan guru” yang selalu mendoakan, Sehingga saya sampai di titik saat ini.

Saya sangat berterima kasih kepada Abah Kyai yang selalu mendoakan dan memotivasi santri-santrinya agar dapat mewujudkan cita-cita. Saya juga berterima kasih kepada Guru-Guru di MAI yang telah memberikan bimbingan kepada murid-muridnya dengan penuh kesabaran dan keikhlasan untuk menggapai apa yang di cita-cita kan. Terima kasih Abah kyai, Guru-guru, dan MAI.

MAI Amanatul Ummah tidak hanya mengajarkan tentang ilmu akademik, namun juga non akademik yang sangat berguna bagi saya ketika telah terjun di dunia perkuliahan, guru-guru di MAI Amanatul Ummah juga sangat berkompeten dalam mengajar. Itulah salah satu penyebab suksesnya para alumni MAI Amanatul Ummah dengan diterimanya di berbagai perguruan tinggi di Indonesia maupun luar negeri.

BAGUS AULIA AHMAD FAHREZI (FAKULTAS TEKNIK PERTAMBANGAN & PERMINYAKAN, ITB)

ALI JUWAIDI(KEDOKTERAN,

UNIVERSITAS BRAWIJAYA)

NAILY ZAKKIYATUL WAFDA(KEDOKTERAN, UIN JAKARTA)

ERWIN RISWANDA(KEDOKTERANUNIVERSITAS BRAWIJAYA)

Dengan cara penyampaian materi pelajaran yang interaktif dan lingkungan agama yang mendukung, MA Amanatul Ummah memberikan jawaban atas tantangan masa depan dunia dimana insan akademis yang berakhlak dibutuhkan. Terima kasih saya sampaikan kepada seluruh civitas MAI karena telah membimbing saya selama ini hingga saya bisa berdiri di tempat saya sekarang.

Saya merasa bangga pernah menimba ilmu di Amanatul Ummah. Saya mendapat banyak ilmu dan pengalaman yang tidak bisa didapatkan dari lembaga pendidikan lain. Alhamdulillah, semua pencapaiam saya saat ini tidak lepas dari dukungan dan doa Kyai asep dan guru MAI Amanatul Ummah.

Selain mapel wajib yang diajarkan di MAI AMANATUL UMMAH, saya juga mendapatkan kesempatan untuk memperdalam ilmu agama. Beberapa kegiatan non-akademik yang ada mampu menunjang soft skill dalam diri saya. Satu hal spesial yang saya dapatkan di MAI adalah kami diajarkan untuk saling membantu satu sama lain, membangun karakter pribadi yang berlandaskan iman, dan memiliki etika yang baik. Glad to be a part of MAI AMANATUL UMMAH

Sistem pembelajaran umum yang berbeda dari sekolah lain serta tenaga pendidik yang berdedikasi tinggi. bimbingan dan pengawasan yang diberikan pun full 24 jam.. alhamdulillah.. sebuah rahmat dapat menimba ilmu di MAI Amanatul ummah ini. MAI amanatul ummah benar2 telah membantu saya lebih dekat lagi pada impian saya selama ini.

DIVA AMARA SANI(FARMASI,UNIVERSITAS GADJAH MADA)

DAVA YUDISTIRA(KEDOKTERAN GIGI,

UNIVERSITAS AIRLANGGA)

ALYA LAWRENT(KEDOKTERAN, UNIVERSITAS

ANDALAS)NAJMA SHAFIYA FIRDAUSI (SEKOLAH ILMU & TEKNOLOGI HAYATI REKAYASA,INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG)