lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/2804/5/bab iv.pdf ·...

20
Team project ©2017 Dony Pratidana S. Hum | Bima Agus Setyawan S. IIP Hak cipta dan penggunaan kembali: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah, memperbaiki, dan membuat ciptaan turunan bukan untuk kepentingan komersial, selama anda mencantumkan nama penulis dan melisensikan ciptaan turunan dengan syarat yang serupa dengan ciptaan asli. Copyright and reuse: This license lets you remix, tweak, and build upon work non-commercially, as long as you credit the origin creator and license it on your new creations under the identical terms.

Upload: trinhliem

Post on 29-Apr-2019

214 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/2804/5/BAB IV.pdf · perusahaan konsultan perangkat lunak tidak hanya di Indonesia tetapi di seluruh negara. Hal

Team project ©2017 Dony Pratidana S. Hum | Bima Agus Setyawan S. IIP 

 

 

 

 

 

Hak cipta dan penggunaan kembali:

Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah, memperbaiki, dan membuat ciptaan turunan bukan untuk kepentingan komersial, selama anda mencantumkan nama penulis dan melisensikan ciptaan turunan dengan syarat yang serupa dengan ciptaan asli.

Copyright and reuse:

This license lets you remix, tweak, and build upon work non-commercially, as long as you credit the origin creator and license it on your new creations under the identical terms.

Page 2: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/2804/5/BAB IV.pdf · perusahaan konsultan perangkat lunak tidak hanya di Indonesia tetapi di seluruh negara. Hal

BAB IV

ANALISIS

Pada Bab IV ini penulis akan menganalisa berdasarkan teori-teori yang telah ditulis

di dalam Bab II. Di dalam bab ini juga penulis akan menjawab rumusan masalah

dari Bab I. Rumusan masalah penulis adalah bagaimana peranan creative director

dalam menerapkan konsep fun CODE.ID. Penulis akan menjelaskan tahap-tahap

yang telah dilakukan untuk membuat konsep fun dalam corporate video perekrutan

pekerja CODE.ID.

4.1. Client Brief

Menurut Sandrayani (2012) client brief merupakan sebuah dokumen berisi

pertanyaan untuk menggali lebih dalam mengenai keinginan, visi dan pesan yang

ingin disampaikan oleh klien saat ditemui secara langsung (hlm. 12). Saat dilakukan

persetujuan untuk meeting dengan klien, penulis beserta tim menemui klien secara

langsung di perusahaan mereka. Meeting yang dilakukan dengan klien untuk

mencari informasi-informasi seputar latar belakang perusahaan hingga pencapaian

yang diinginkan oleh klien. Dari hasil client brief yang didapatkan, terlihat latar

belakang CODE.ID yang merupakan sebuah perusahaan pengembang perangkat

lunak yang berfokus membantu konsumennya untuk mengubah dari sebuah ide

menjadi suatu aplikasi ataupun situs web. CODE.ID menjelaskan bahwa mereka

juga melayani proyek lokal (Indonesia) dan juga internasional. Selama lebih dari

15 tahun, mereka juga telah memberikan lebih dari seratus proyek yang cukup

Peranan creative...,Albert Tri Andhika,FSD UMN,2017

Page 3: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/2804/5/BAB IV.pdf · perusahaan konsultan perangkat lunak tidak hanya di Indonesia tetapi di seluruh negara. Hal

besar, dengan pelanggan yang merasa puas dan kembali menggunakan jasa

CODE.ID.

CODE.ID juga menjelaskan bahwa mereka bersaing dengan berbagai

perusahaan konsultan perangkat lunak tidak hanya di Indonesia tetapi di seluruh

negara. Hal ini disebabkan karena CODE.ID tidak hanya melayani local

(Indonesia), tetapi juga proyek-proyek di luar negeri. Untuk CODE.ID ini sendiri

terlihat berbeda dengan perusahaan lain yang pada umumnya menjual sebuah

produk. Disini CODE.ID melayani solusi teknik informatika melalui ide-ide, tim

yang profesional untuk perangkat lunak serta layanan untuk menjamin kepuasan

klien. Di dalam client brief ini, CODE.ID juga memberikan beberapa fakta dari

perusahaan mereka, antara lain:

1. Seratus pengembangan aplikasi sukses dan implementasi dalam proyek-proyek

kecil dan besar.

2. Pengetahuan industri luas di perbankan, multi keuangan, asuransi, farmasi dan

manufaktur.

3. Sangat kualifikasi dari tim pengembangan perangkat lunak di dua lokasi

pembangunan, yaitu Jakarta dan Yogyakarta.

4. Memberikan inovatif dan teknologi seni atau solusi.

5. Telah membantu klien kami untuk pengembangan persyaratan kompleks

selama lebih dari 16 tahun.

6. Telah bekerja sebagai tim untuk lebih dari 400 orang-tahun pengalaman dalam

pengembangan perangkat lunak.

Peranan creative...,Albert Tri Andhika,FSD UMN,2017

Page 4: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/2804/5/BAB IV.pdf · perusahaan konsultan perangkat lunak tidak hanya di Indonesia tetapi di seluruh negara. Hal

7. Sebagian besar proyek-proyek kami yang disampaikan pada waktu, anggaran,

dan pada harga yang kompetitif.

Selain itu CODE.ID memiliki sasaran ataupun tujuan yaitu mencoba untuk

membantu menginovasikan pelanggannya atau memberikan sebuah ide untuk

menjadikan suatu produk yang membuat seseorang bisa mendapatkan keuntungan

dan juga menikmatinya. Dilain hal mereka juga mendengarkan dan

mengembangkan suatu produk berdasarkan keinginan dari pelanggan. Menurut

mereka ada yang membuat CODE.ID berbeda dengan yang lain yaitu tim yang

penuh semangat. Sehingga sejauh ini mereka bisa mendapatkan kepercayaan dari

pelanggannya dan menikmati hubungan jangka panjang untuk melakukan

kerjasama. Oleh sebab itu CODE.ID menekankan, di dalam sebuah video nantinya

mereka ingin menunjukkan kepada pasar mereka tentang menyenangkannya

CODE.ID.

Dalam gambaran besar CODE.ID menyebutkan bahwa mereka adalah

kelompok profesional yang mengembangkan perangkat lunak dengan senyum. Hal

ini dipercayai mereka bahwa tim CODE.ID dapat mengubah senyum menjadi

sebuah solusi. Mereka memperkuat pernyataan tersebut dengan menyatakan bahwa

sesuatu yang dibuat dengan hati yang tulus dan senyum hangat akan menghasilkan

hasil yang baik. Selain itu CODE.ID menambahkan bahwa bekerja di lingkungan

yang nyaman akan membuat akan membuat orang senang dan kebahagiaan

karyawan merupakan kebahagiaan perusahaan juga. Oleh sebab itu, cobalah untuk

menggambarkan betapa menyenangkannya untuk menjadi karyawan CODE.ID.

Betapa hebatnya seorang atasan, betapa hangatnya kantor kami. Cobalah untuk

Peranan creative...,Albert Tri Andhika,FSD UMN,2017

Page 5: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/2804/5/BAB IV.pdf · perusahaan konsultan perangkat lunak tidak hanya di Indonesia tetapi di seluruh negara. Hal

menangkap senyum dan tawa. Di dalam client brief ini sendiri, CODE.ID juga

menentukan target audience, yaitu pelajar ataupun lulusan baru yang sedang

mencari pekerjaan (sehingga mereka dapat melihat menyenangkannya bekerja di

CODE.ID), anak muda yang professional, umur 20 sampai 35 tahun, semua jenis

kelamin, sebagian besar dengan latar belakang Teknik Informatika, klien dan mitra.

Dari hasil meeting klien tersebut penulis mendapatkan data-data dari

perusahaan yang diperlukan untuk membuat konsep awal. Data-data tersebut

kemudian diolah oleh penulis untuk dijadikan sebuah konsep besar yang nantinya

akan dipilih oleh klien dan audience. Terdapat beberapa pilihan konsep cerita

corporate video yang dibuat penulis untuk dipilih oleh klien dan juga target

audience, yaitu:

1. Menjelaskan perusahaan secara detail

Dalam konsep ini penulis akan membuat sebuah video perusahaan yang

memperlihatkan keseluruhan tentang perusahaan CODE.ID diiringi musik.

Mulai dari sejarah terbentuknya CODE.ID, proses kerja, perusahaan apa saja

yang bekerjasama dengan mereka, visi dan misi dari perusahaan yang

dijelaskan oleh pemilik perusahaan dan grafik perkembangan perusahaan dari

segi penjualan. Dalam konsep ini penulis ingin menggunakan latar belakang

musik yang dapat membangkitkan semangat bergenre orchestra

2. Memperlihatkan suasana kantor dan cara kerja yang menyenangkan

Dalam konsep ini penulis akan membuat sebuah video berupa pendapat

karyawan CODE.ID tentang perusahaan tempat mereka bekerja lewat

wawancara. Penjelasan yang diberikan oleh karyawan nantinya akan dibuat

Peranan creative...,Albert Tri Andhika,FSD UMN,2017

Page 6: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/2804/5/BAB IV.pdf · perusahaan konsultan perangkat lunak tidak hanya di Indonesia tetapi di seluruh negara. Hal

menjadi visualisasi kegiatan di CODE.ID. Kegiatan yang diperlihatkan adalah

keseharian dalam bekerja saat berada di dalam kantor CODE.ID dengan

memperlihatkan suasana kantor dan cara kerja yang menyenangkan. Pada

konsep ini penulis ingin menggunakan latar belakang musik dengan bergenre

pop yang menaikkan semangat dan juga menyenangkan sesuai dengan

mengikuti perubahan suasana yang ada di dalam gambar.

3. Mengenalkan perusahaan dengan bantuan infografis dan pengisi suara

Pada konsep ini penulis ingin mengenalkan perusahaan CODE.ID dengan

diperlihatkan video dari perusahaan tersebut serta diberikan penjelasan dibantu

dengan infografis dan voice over. Pada konsep ini penulis memberikan

penjelasan tentang sejarah berdirinya perusahaan, visi misi perusahaan,

kerjasama yang dilakukan, grafis perkembangan perusahaan dari segi

penjualan dalam bentuk infografis. Untuk latar belakang musik, penulis

memilih untuk menggunakan musik instrumental dengan bergenre pop.

Konsep besar yang dibuat oleh penulis diberikan kepada klien untuk

mendapatkan persetujuan. Dalam konsep ini terdapat tiga pilihan untuk menjadi

pertimbangan klien. Dalam memperlihatkan ketiga konsep ini, penulis juga

menjelaskan secara detail dan juga memberikan gambaran hasil akhir dari konsep

tersebut. Hasil dari pertimbangan tersebut, konsep yang dipilih oleh klien

merupakan antara konsep yang menjelaskan perusahaan secara detail dan konsep

yang memperlihatkan suasana kantor dan cara kerja yang menyenangkan. Pilihan

konsep yang sudah dipertimbangkan klien akan menjadi pertimbangan bagi penulis

untuk menentukan konsep utama yang nantinya akan dibuatkan menjadi corporate

Peranan creative...,Albert Tri Andhika,FSD UMN,2017

Page 7: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/2804/5/BAB IV.pdf · perusahaan konsultan perangkat lunak tidak hanya di Indonesia tetapi di seluruh negara. Hal

video. Untuk konsep utama tersebut, penulis melakukan wawancara kepada target

audience tentang peminatan mereka dalam menentukan sebuah corporate video.

4.2. Target Audience

Dalam tahapan ini penulis melakukan pencarian seputar keinginan dari target

audience dalam memilih konsep cerita melalui wawancara. Wawancara yang

dilakukan berupa focus group discussion (FGD) dari sejumlah target audience.

Menurut Adnan (2016) focus group discussion (FGD) adalah wawancara sebuah

kelompok dari beberapa orang, kurang lebih 4 atau 5 orang (hlm, 238). Pada tahap

ini penulis menelusuri keinginan target audience yang telah ditetapkan pada client

brief, yaitu fresh graduate atau dengan batasan umur 20 sampai 35 tahun dan

memiliki latar belakang teknik Informatika. Tahapan awal yang dilakukan penulis

yaitu dengan mencari kumpulan mahasiswa/i, lulusan baru perguruan tinggi

ataupun komunitas dari jurusan teknik Informatika yang bersedia untuk

diwawancarai. Dari hasil penelusuran, penulis mendapatkan lima orang narasumber

yaitu Rifqi berumur 21 tahun, Felix berumur 22 tahun, Jonathan berumur 22 tahun,

Fariz berumur 22 tahun dan Steven berumur 22 tahun yang merupakan mahasiswa

Universitas Multimedia Nusantara. Tahapan selanjutnya yang dilakukan penulis

adalah pendekatan dengan target audience. Pendekatan ini merupakan tahapan

yang penting untuk mengetahui siapa target audience, agar tidak salah dalam

memilih target audience. Hakim (2007) juga menambahkan, untuk mendalami

kebutuhan target audience, kita harus menjadikan diri kita sebagai target audience,

berbicara dengan bahasa mereka, dan juga bertingkah sesuai dengan apa yang

mereka sukai (hlm. 24).

Peranan creative...,Albert Tri Andhika,FSD UMN,2017

Page 8: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/2804/5/BAB IV.pdf · perusahaan konsultan perangkat lunak tidak hanya di Indonesia tetapi di seluruh negara. Hal

Pendekatan tahap awal yang dilakukan penulis adalah memperkenalkan diri

penulis ke target audience dan menjelaskan kebutuhan penulis untuk melakukan

wawancara. Tahapan selanjutnya penulis menanyakan tentang usia, kota asal,

tempat tinggal, dan budaya. Setelah itu penulis juga menanyakan tentang hobi dan

juga kegiatan yang sering dilakukan setelah sepulang kuliah. Kemudian penulis

menanyakan yang lebih mendalam tentang faktor yang mempengaruhi mereka

dalam memilih perusahaan untuk bekerja nantinya dan perusahaan yang menjadi

target untuk bekerja nantinya. Setelah mendapatkan data-data tersebut, penulis

menanyakan pertanyaan terakhir mengenai ketertarikan mereka dalam menonton

suatu video promosi perusahaan dengan beberapa konsep yang dijadikan pilihan,

pilihan tersebut meliputi konsep yang menjelaskan perusahaan secara detail dan

konsep yang memperlihatkan suasana kantor dan cara kerja yang menyenangkan.

Setelah menjelaskan secara mendetail tentang kedua konsep tersebut,

penulis melihat bahwa yang disukai oleh target audience adalah konsep yang

memperlihatkan suasana kantor dan cara kerja yang menyenangkan. Setelah itu

penulis menanyakan tentang alasan mereka dalam menentukan pilihan tersebut.

Target audience memilih konsep tersebut karena menurut mereka konsep itu tidak

akan terlihat membosankan ketika sudah diterapkan di dalam video. Mereka juga

menambahkan bahwa mereka tidak terlalu membutuhkan secara detail tentang

suatu perusahaan ketika akan melamar pekerjaan di perusahaan itu. Selain itu

mereka juga mengatakan hal yang harus diketahui mereka saat memilih perusahaan

tempat bekerja nantinya adalah perusahaan tersebut menghargai karyawannya,

tidak membeda-bedakan pegawai baru dan lama, letak perusahaan yang tidak jauh,

Peranan creative...,Albert Tri Andhika,FSD UMN,2017

Page 9: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/2804/5/BAB IV.pdf · perusahaan konsultan perangkat lunak tidak hanya di Indonesia tetapi di seluruh negara. Hal

gaji yang sesuai, tempat kerja yang nyaman dan juga komunikasi antar karyawan

selalu terjaga dengan baik.

Oleh sebab itu penulis dapat menyimpulkan bahwa yang diinginkan target

audience dalam memilih corporate video berbeda-beda. Pada target audience yang

terlampir pada client brief bahwa target audience memilih sebuah konsep corporate

video konsep yang memperlihatkan suasana kantor dan cara kerja yang

menyenangkan dibandingkan dengan yang menjelaskan perusahaan secara

mendetail. Sebab target audience menyatakan bahwa mereka tidak terlalu

membutuhkan secara detail tentang suatu perusahaan tempat mereka akan melamar

pekerjaan nantinya, karena yang mereka butuhkan adalah informasi tentang

nyaman atau tidaknya perusahaan itu menurut para karyawan yang telah bekerja di

perusahaan tersebut. Dalam hal ini penulis menyimpulkan bahwa konsep yang akan

diterapkan nantinya merupakan konsep yang memperlihatkan suasana kantor dan

cara kerja yang menyenangkan, sesuai dengan kebutuhan target audience.

Gambar 4.1. Wawancara target audience

(Dokumentasi pribadi)

Peranan creative...,Albert Tri Andhika,FSD UMN,2017

Page 10: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/2804/5/BAB IV.pdf · perusahaan konsultan perangkat lunak tidak hanya di Indonesia tetapi di seluruh negara. Hal

4.3. Konsep Fun

Di dalam tahapan analisis ini penulis bertugas untuk mencari referensi video yang

sesuai dengan keinginan klien dan juga target audience. Tahapan awal yang

dilakukan penulis adalah mengumpulkan data-data yang didapat melalui client brief

dan juga target audience agar penulis bisa mengembangkan konsep yang sudah

dipilih agar terlihat menarik dan menghibur. Setelah mengumpulkan data-data yang

valid, penulis yang berperan sebagai creative director melakukan pencarian

referensi video yang sesuai dengan keinginan klien untuk acuan penulis dalam

mengembangkan konsep tersebut. Video yang didapatkan untuk menjadi referensi

penulis merupakan video Google internship berasal dari YouTube. Di dalam video

tersebut memperlihatkan proses kerja karyawan di dalam sebuah kantor yang

terlihat menyenangkan. Selain cara kerja mereka yang menyenangkan, video ini

juga memperlihatkan fasilitas yang mendukung proses kerja karyawan.

Konsep atau sebuah ide yang dibuat oleh penulis merupakan konsep yang

sudah dipertimbangkan sesuai dengan keinginan target audience dan klien, yaitu

pendapat karyawan tentang CODE.ID berupa wawancara. Penjelasan yang

diberikan oleh karyawan nantinya akan dibuat menjadi visualisasi kegiatan di

CODE.ID. Kegiatan yang diperlihatkan adalah keseharian dalam bekerja saat

berada di dalam kantor CODE.ID dengan memperlihatkan suasana kantor dan cara

kerja yang menyenangkan antar karyawan dan tentunya berlandaskan data yang

telah diperoleh. Menurut Cousineau (2012) fun merupakan sebuah hiburan ataupun

pengalihan yang bisa didapatkan melalui kegiatan yang menyenangkan atau

menarik (hlm. 134). Suasana kantor dan cara kerja yang diperlihatkan dibuat

Peranan creative...,Albert Tri Andhika,FSD UMN,2017

Page 11: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/2804/5/BAB IV.pdf · perusahaan konsultan perangkat lunak tidak hanya di Indonesia tetapi di seluruh negara. Hal

menjadi suasana dan kegiatan satu hari kerja yang berkelanjutan. Kegiatan satu hari

kerja yang berkelanjutan ini berupa kerjasama antar karyawan dalam

menyelesaikan tugas, interaksi atasan dengan karyawan, bercanda dengan sesama

karyawan, bersantai dengan bermain gitar dan makan bersama. Visualisasi ini

nantinya akan diperlihatkan kepada target audience tentang CODE.ID, sehingga

mereka bisa mempersepsikan sendiri bagaimana CODE.ID.

Dalam membuat konsep, kegiatan yang dibuat oleh penulis memiliki

pertimbangan dari client brief agar tetap terlihat sesuai dengan keadaan di dalam

kantor. Ada beberapa adegan konsep fun yang divisualisasikan penulis melalui

kegiatan di kantor, dengan video acuan untuk membantu penulis dalam membuat

konsep, yaitu:

1. Wawancara karyawan

Pada adegan yang pertama yang diperlihatkan adalah wawancara dengan

karyawan. Wawancara yang dilakukan dilakukan seperti mengbrol santai

dengan teman. Hal ini dilakukan agar penonton merasa lebih santai saat melihat

pembukaan video.

Peranan creative...,Albert Tri Andhika,FSD UMN,2017

Page 12: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/2804/5/BAB IV.pdf · perusahaan konsultan perangkat lunak tidak hanya di Indonesia tetapi di seluruh negara. Hal

Gambar 4.2. Wawancara

(Corporate Video CODE.ID)

Gambar 4.3. Wawancara Google Internship

(https://www.youtube.com/watch?v=9No-FiEInLA)

2. Mencairkan suasana

Pada adegan kedua memperlihatkan seorang karyawan yang membawakan

minuman untuk karyawan lain. Sebelum memasuki adegan karyawan

memberikan kopi, video diawali oleh suasana kantor. Pada visualisasi ini

penulis ingin memperlihatkan suasana kantor dan cara kerja yang diawali

terlihat menegangkan dan serius pada sebuah kantor yang bergerak di bidang

Peranan creative...,Albert Tri Andhika,FSD UMN,2017

Page 13: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/2804/5/BAB IV.pdf · perusahaan konsultan perangkat lunak tidak hanya di Indonesia tetapi di seluruh negara. Hal

software development pada umumnya. Namun dalam adegan selanjutnya,

diperlihatkan seorang karyawan yang mencairkan suasana serius menjadi lebih

santai pada saat dia memberikan sebuah kopi. Disini penulis ingin

memperlihatkan bahwa setiap karyawan saling mendukung untuk membuat

suasana yang lebih santai.

Gambar 4.4. Suasana kantor

(Corporate Video CODE.ID)

Gambar 4.5. Mencairkan suasana

(Corporate Video CODE.ID)

Peranan creative...,Albert Tri Andhika,FSD UMN,2017

Page 14: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/2804/5/BAB IV.pdf · perusahaan konsultan perangkat lunak tidak hanya di Indonesia tetapi di seluruh negara. Hal

Gambar 4.6. Kerjasama tim

(Corporate Video CODE.ID)

Gambar 4.7. Kerjasama tim

(https://www.youtube.com/watch?v=9No-FiEInLA)

3. Interaksi dengan karyawan

Di adegan ini terlihat seorang atasan yang menghampiri karyawannya. Disini

penulis ingin menyampaikan tidak adanya ruang pembatas antar karyawan

dengan atasan. Tempat kerja atasan dan karyawan juga berada pada satu

ruangan yang, sehingga tidak ada yang membatasi interaksi antar atasan dan

karyawan. Komunikasi yang terjalin pun terlihat baik, dengan memperlihatkan

Peranan creative...,Albert Tri Andhika,FSD UMN,2017

Page 15: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/2804/5/BAB IV.pdf · perusahaan konsultan perangkat lunak tidak hanya di Indonesia tetapi di seluruh negara. Hal

seorang atasan yang menghampiri meja karyawan dan mendengarkan

penjelasan dengan baik.

Gambar 4.8. Interaksi dengan karyawan

(Corporate Video CODE.ID)

4. Bersenda gurau dengan sesama karyawan

Di dalam adegan ini terlihat karyawan yang terlihat saling mengganggu teman

kerjanya. Tujuan dalam adegan ini penulis ingin memperlihatkan bahwa ada

saatnya seseorang yang ingin menghibur diri untuk menghilangkan rasa jenuh

dalam bekerja. Untuk menghilangkan rasa jenuh tersebut, diperlihatkan

karyawan saling mengganggu teman kerjanya yang terlihat fokus bekerja untuk

mencairkan suasana.

Peranan creative...,Albert Tri Andhika,FSD UMN,2017

Page 16: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/2804/5/BAB IV.pdf · perusahaan konsultan perangkat lunak tidak hanya di Indonesia tetapi di seluruh negara. Hal

Gambar 4.9. Bercanda dengan sesama karyawan

(Corporate Video CODE.ID)

5. Bermusik dan bersantai bersama

Ruangan rapat merupakan sebuah tempat untuk melakukan diskusi yang

dilakukan untuk membahas sesuatu. Disini penulis memperlihatkan bahwa

ruang rapat CODE.ID merupakan ruang serbaguna karena ruangan ini tidak

hanya dipakai untuk melakukan rapat, melainkan juga sering dijadikan tempat

untuk bersantai ketika sudah menyelesaikan pekerjaannya. Ruangan ini

menjadi tempat karyawan untuk bersantai, salah satunya bermain gitar.

Gambar 4.10. Bermusik dan bersantai bersama

(Corporate Video CODE.ID)

Peranan creative...,Albert Tri Andhika,FSD UMN,2017

Page 17: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/2804/5/BAB IV.pdf · perusahaan konsultan perangkat lunak tidak hanya di Indonesia tetapi di seluruh negara. Hal

6. Makan bersama

Adegan selanjutnya adalah makan bersama dengan karyawan. Makan bersama

yang dilakukan antar sesama karyawan dan juga atasan. Disini memperlihatkan

kebersamaan yang terjalin tanpa memandang jabatan sebagai atasan ataupun

karyawan. Kegiatan makan bersama ini juga kerap dilakukan dalam keseharian

di kantor CODE.ID, ketika ada yang membawa makanan untuk dimakan

bersama. Meja untuk meletakkan makanan pun juga tersedia di tengah-tengah

ruangan kerja.

Gambar 4.11. Makan bersama

(Corporate Video CODE.ID)

7. Kerjasama dengan perusahaan lain

CODE.ID melakukan kerjasama dengan banyak perusahaan, sehingga mereka

perlu menempatkan beberapa karyawannya di perusahaan klien CODE.ID. Di

dalam adegan ini, penulis ingin menjelaskan bahwa CODE.ID sudah

dipercayakan oleh perusahaan-perusahaan besar untuk menggunakan jasa

Peranan creative...,Albert Tri Andhika,FSD UMN,2017

Page 18: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/2804/5/BAB IV.pdf · perusahaan konsultan perangkat lunak tidak hanya di Indonesia tetapi di seluruh negara. Hal

mereka, dengan cara memperlihatkan karyawan yang bekerja di perusahaan

klien mereka.

Gambar 4.12. Kerjasama dengan perusahaan

(Corporate Video CODE.ID)

Pada pembuatan konsep dari corporate video CODE.ID ini, penulis juga

menentukan musik yang sesuai untuk menjadi latar belakang pada video. Pemilihan

musik yang dilakukan penulis, merupakan pemilihan musik dengan tema fun.

Pemilihan musik dengan tema fun ini didasari oleh konsep yang sudah dibuat oleh

penulis, agar musik tersebut dapat membangun emosi dari penonton. Hal ini juga

didukung oleh pernyataan Gobe (2005) bahwa sejumlah pengiklan menyadari

bahwa suatu gambar dalam adegan yang menenangkan, diiringi dengan musik (atau

bahkan kadang-kadang kesunyian) dan sedikit kata-kata berupa ucapan ataupun

tulisan, merupakan cara yang jauh lebih efektif untuk memikat perhatian konsumen

(hlm. 111).

Peranan creative...,Albert Tri Andhika,FSD UMN,2017

Page 19: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/2804/5/BAB IV.pdf · perusahaan konsultan perangkat lunak tidak hanya di Indonesia tetapi di seluruh negara. Hal

4.4. Umpan Balik Dari Klien

Pada tahapan ini, penulis mendapatkan umpan balik dari klien terkait hasil dari

corporate video yang telah dibuat melalui kerjasama CODE.ID dengan Kreis

Production. Umpan balik yang diberikan oleh klien merupakan sebuah media video.

Di dalam video tersebut, seorang perwakilan dari CODE.ID yang bernama Dimas

menyatakan bahwa mereka puas dengan hasil corporate video yang telah dibuat

oleh Kreis Production. Dimas juga menambahkan bahwa tim dari Kreis Production

dapat melakukan kerja sama yang baik dengan tim CODE.ID, sehingga terlihat

sudah menguasai bidangnya. Video hasil akhir yang sudah diperlihatkan kepada

CODE.ID, sesuai dengan yang diharapkan mereka. Pihak CODE.ID juga

menambahkan bahwa Kreis Production menguasai teknis dari pembuatan video

tersebut dan juga berhasil merealisasikan ide yang diinginkan oleh mereka.

Pada umpan balik dari klien tersebut, penulis menyimpulkan bahwa pihak

CODE.ID merasa puas dengan corporate video yang telah dibuat untuk mereka.

Sehingga penulis berhasil dalam menerapkan konsep yang telah dibuat, sehingga

mendapatkan respon yang positif dari klien. Umpan balik ini sendiri merupakan hal

penting untuk mengetahui penilaian klien terhadap hasil karya yang dibuat oleh tim.

Sebab penilaian ini sendiri juga merupakan sebuah acuan untuk penulis dan juga

tim, untuk mengetahui kualitas sebuah tim dalam melayani seorang klien untuk

dapat merealisasikan keinginan mereka. Jika corporate video tersebut dinilai bagus

dan ditanggapi dengan respon yang baik, maka video tersebut berhasil dibuat

karena sesuai dengan apa yang diinginkan klien.

Peranan creative...,Albert Tri Andhika,FSD UMN,2017

Page 20: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/2804/5/BAB IV.pdf · perusahaan konsultan perangkat lunak tidak hanya di Indonesia tetapi di seluruh negara. Hal

Gambar 4.13. Umpan Balik Dari Klien

(Dokumentasi Pribadi)

Peranan creative...,Albert Tri Andhika,FSD UMN,2017