lampiran materi kista.rtf

Upload: ninesa-azzahra

Post on 15-Oct-2015

9 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Lampiran

Cara Deteksi Dini dan Mencegah Kista Ovarium

Definisi Kista Ovarium

Kista adalah kantong berisi cairan, kista seperti balon berisi air, dapat tumbuh di mana saja dan jenisnya bermacam-macam (Jacoeb, 2007).Kista ovarium adalah pertumbuhan sel yang berlebihan/abnormal pada ovarium yang membentuk seperti kantong. Kista ovarium secara fungsional adalah kista yang dapat bertahan dari pengaruh hormonal dengan siklus mentsruasi. (Lowdermilk, dkk. 2005).

Etiologi Kista Ovarium

Penyebab pastinya belum diketahui, diduga terkait terkait dengan faktor genetik. Tetapi semuanya terkait dengan hormon estrogen, dimana kista tersebut dapat menyerang pada usia reproduktif wanita dan terutama pada saat-saat kadar estrogen meningkat, seperti saat ovulasi atau saat kehamilan. Selain itu ada juga faktor pemicu yaitu gaya hidup yang tidak sehat, seperti:Konsumsi makanan yang tinggi lemak dan kurang seratZat tambahan pada makananKurang OlahragaMerokok dan mengkonsumsi alkoholTerpapar dengan polusi dan agen infeksiusSering stressZat Polutan

Cara Deteksi Dini Kista Ovarium

Tips mendeteksi dini kista:Perut semakin membesar

Biasanya penderita kista perutnya akan membesar. Hal ini dikarenakan adanya asites yaitu adanya cairan dalam perut.Terasa nyeri di sekitar perut

Gejala selanjutnya adalah rasa nyeri yang mendadak. Nyeri ini datang secara tiba-tiba. Nyeri yang dialami ini dikarenakan terjepitnya tangkai ovarium.Gangguan haid

Haid yang tidak teratur juga diwaspadai sebagai gejala awal tumbuhnya kista dalam ovarium.Nyeri haid

Haid yang nyeri dan sakit, juga salah satu yang harus diwaspadai adanya kista.Gangguan kesuburanJangan dipijat

Jika terjadi benjolan yang membesar dan diketahui sebagai kista maka sebaiknya jangan dipijat atau diurut. Pijatan dan urutan bisa mengakibatkan kista pecah dan berbahaya, karena pecahnya kista akan mengakibatkan kematian.Periksa dokter

Ketika terjadi keluhan diantaranya terjadi benjolan di perut, maka sebaiknya periksa ke dokter.

Cara Mencegah Kista Ovarium

a. Lebih banyak sayur dan buahSayur dan buah mengandung banyak vitamin dan mineral yang dibutuhkan tubuh di masa pemulihan setelah masa pengobatan berlangsung. Terutama untuk meningkatkan stamina tubuh dan menetralisis dampak bahan kimia yang masuk kedalam tubuh selama masa pengobatanb. Mengatur asupan dagingAtur porsi asupan daging Anda. Bukan berarti membatasi asupan daging; melainkan mengkonsumsinya lebih sering dalam porsi kecil. Hal lain yang penting untuk diperhatikan adalah, makanlah menu daging secaa perlahan-lahan. Aktivitas ini penting untuk menghindari proses pencernaan daging dalam jumlah banyak secara cepat. Kondisi tersebut cenderung memicu produksi hormone yang justru menghambat proses pemulihan.c. Makanan ber-GI rendahGI atau glycemic index, adalah takaran yang menunjukkan tinggi atau rendahnya kadar glukosa di dalam makanan. Saat menjalani proses pengobatan kista, Anda sangat disarankan mengonsumsi makanan berkadar glukosa rendah, seperti; biji-bijian, dan kacang-kacangan. Pastikan Anda menambah porsi jenis makanan ini dalam menu sehari-hari.d. Minum air putihSelain jenis makanan tersebut diatas, konsumsilah air putih secara rutin. Minimalkan atau bakan hindari minuman berkafein dan beralkohol serta batasi konsumsi makanan berkadar gula tinggi.e. Tidur secara teraturTidak disangsikan lagi bahwa tidur secara teratur dan cukup memberi dampak kesehatan yang memadai, sebab semua jenis saraf, kelancaran aliran darah dan pertumbuhan sel serta hormone tubuh terkait dengan faktor bekerja dan istirahatnya organ tubuh.Kurangi makanan yang berkadar lemak tinggi

Konsumsi lemak dalam kuantitas yang besar mampu akan menyebabkan gangguan hormon dan meningkatkan hormon cotisol. Hormone cortisol adalah hormon penyebab stress. Untuk itu sebisa mungkin jauhi asupan lemak berlebihKonsumsi makanan yang mengandung antioksidan

Makanan dengan kandungan antioksidan akan melawan radikal bebas . Radikal bebas yang mungkin dihasilkan karena polusi, debu dan bahan kimia lainnya.Menjaga pola hidup sehat

Mejaga pola hidup sehat adalah hal paling penting yang perlu anda budayakan mulai saat ini. Menghindari rokok adalah tugas utama anda dan mulai berolahragaRiwayat kista

Anda perlu mengetahui garis keturunan keluarga anda, apakah salah satu dari anggota keluarga anda ada yang pernah mengalami kista atau tidak, jika ya, berarti peluang anda menderita kista cukup besar, namun dengan melakukan pencegahan melalui pola hidup sehat anda berpeluang kecil menderitanyaSetelah menikah, usahakan hamil segera

Bagi anda yang sudah menikah , segera mungkin mempunyai momongan untuk menghindari terjadinya pembentukan kista yang disebabkan oleh adanya frekuensi menstruasi dan aktivitas hormon.Lakukan pemeriksaan medis

Pemeriksaan medis dapat berupa pemeriksaan klinis genekologik, untuk dapat melihat apakah ada gejala yang memungkinkan pembesaran ovarium . Dapat juga dengan cara pemeriksaan USG bila memang diperlukan bisa juga menggunakan alat Doppler. Pemeriksaan medis juga bisa berupa petanda tumor dan pemeriksaan dengan menggunakan CT-Scan. Ada cara medis terbaru adalah dengan menggunakan crystal X yang efektif untuk mencegah penyakit kista.Mencegah kebersihan area kewanitaan

Beberapa kasus penyakit yang berhubungan dengan area kewanitaan. Disebabkan karena infeksi mikroorganisme yang berkembang. Pencegahan sel-sel tumor agar tidak berkembang dapat dilakukan dengan senantiasa membersihkan dan menjaga kelembapan area kewanitaan.Meskipun masih bisa dilakukan pengangkatan dengan jalan operasi apabila kista sudah menyebar akan tetapi ada baiknya untuk anda melakukan pencegahan karena bagaimanapun hidup sehat merupakan dambaan setiap orang.