koran indonews

8
INDONEWS TEPAT DALAM MENGABARKAN TRISAKTI RICUH, EKSEKUSI DITUNDA J AKARTA- Pengadilan batal mengeksekusi perihal kepe- mimpinan Universitas Trisak- ti. Pasalnya, situasi tidak kondusif untuk melakukan eksekusi tersebut. Aksi saling lempar terjadi di depan kampus Universitas Trisakti, Gro- gol, Jakarta Barat, Senin 28 Mei 2012. Insiden ini masih terkait dengan rencana eksekusi yang akan dilakukan Pengadilan Negeri Jakarta Barat. Aksi lempar batu itu melibatkan massa pendukung Yayasan Tri- sakti dan massa pendukung Universitas Tri- sakti. Insiden dimulai ketika massa pendukung Universitas Trisakti yang berada di dalam kampus melempar batu ke arah massa pen- dukung Yayasan Trisakti. Massa pendukung Yayasan Trisakti membalasnya dari luar kampus. Bentrokan pun tidak bisa dihindari. Untunglah tawuran ini tidak berlanjut. Apa- lagi pasukan pengendali massa dari Polres Jakarta Barat sudah datang ke lokasi. Akibat insiden itu arus lalu lintas di sekitar di depan kampus Trisakti menjadi terham- bat. Lima unit bus Transjakarta sempat tidak bergerak saat terjadi aksi saling lempar ter- jadi. Pengendara sepeda motor yang berada di fly over Grogol berhenti untuk menonton. Hingga siang ini petugas pengadilan be- lum ada yang datang ke lokasi untuk melak- sanakan eksekusi. Satu unit bus yang dipak- ai petugas eksekutor hanya melewati pintu kampus tanpa sempat turun dari bus. Pada- hal, rencana eksekusi dilakukan pada pukul 10.00 tadi. ( Yohanna Lea) WORLD PRAYER ASSEMBLY 2,5 Juta Umat Melakukan Doa Akbar di GBK Jakarta-World Prayer Assembly (WPA) 2012 atau Doa Akbar Sedunia yang berlangsung 14-18 Mei, menca- pai puncaknya pada Kamis (17/5) pet- ang dalam acara momentum doa di Stadion Utama Gelora Bung Karno. Acara yang dibuka Menko Kesra HR Agung Laksono tersebut, dihadiri oleh sekitar 100 ribu umat Kristiani yang sejak tengah hari sudah mendatangi Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta. Acara terse- but dilanjutkan dengan berbagai tarian tradisional Indonesia. Dalam sambutannya Menko Kesra sangat bersyukur dan berterima kasih atas kedatangan leb- ih dari 2.000 pendoa dari 86 negara dan total lebih dari 2 juta pendoa di seluruh dunia yang secara khu- sus berdoa untuk Indonesia menjadi lebih baik, se- jahtera, adil dan makmur. Momen doa tersebut tersambung dengan umat Kristiani lainnya di 373 kota di Indonesia me- lalui jaringan televisi, sehingga total sekitar 2,5 juta umat secara keseluruhan berdoa bersama bagi In- donesia. Di berbagai belahan dunia lainnya, umat kristiani di 220 negara juga berdoa bersama se- cara serentak, melalui dua saluran satelit yang ter- hubung dengan acara di Gelora Bung Karno. Sebagaimana diketahui, rangkaian kegiatan WPA 2012 dimulai pada Senin (14/5) lalu bertempat di Sentul International Convention Center (SICC) diselenggarakan dalam bentuk konferensi. Konfe- rensi tersebut diikuti oleh 9.000 peserta, di mana 2.500 orang di antaranya adalah para pemimpin ge- reja berasal dari 86 negara dan 6.500 orang pimpi- nan gereja serta penggerak doa dari seluruh Indone- sia. Beberapa pokok yang dibahas di dalam kon- ferensi antara lain: peranan gereja dan doa untuk mengatasi perdagangan manusia, kerusakan ling- kungan hidup, pemulihan ekonomi dunia, dan ke- adilan serta penegakan hukum. Selama konferensi, pada umumnya para peserta dari luar negeri menyampaikan pujian mer- eka pada kesatuan berbagai denominasi dan aliran gereja di Indonesia dalam menggelar event akbar ini. International Prayer Assembly (Pertemuan Doa Internasional), dihadiri 3.000 peserta. Acara puncak dari WPA ini adalah pada saat para pe- mimpin greja dari berbagai organisasi menyalakan obor yang ada di area GBK. (Yohanna Lea) Suasana di depan kampus Trisakti saat Pengadilan Negeri Jakarta akan melaksanakan eksekusi TERBIT 8 HALAMAN NOMOR 1 Tahun 1 Online: www.indonews.com E-mail: [email protected] Telepon: Redaksi Iklan Harga langganan Rp.78.000,- Harga eceran Rp. 3.500,- HARIAN UNTUK UMUM RABU 27 JUNI 2012

Upload: hero-bagus

Post on 22-Mar-2016

249 views

Category:

Documents


7 download

DESCRIPTION

Kelompok : Hero. Immanuel. Priscilla. Yohanna

TRANSCRIPT

Page 1: Koran Indonews

INDONEWSTEPAT DALAM MENGABARKAN

TRISAKTI RICUH, EKSEKUSI DITUNDA

JAKARTA- Pengadilan batal mengeksekusi perihal kepe-mimpinan Universitas Trisak-

ti. Pasalnya, situasi tidak kondusif untuk melakukan eksekusi tersebut. Aksi saling lempar terjadi di depan kampus Universitas Trisakti, Gro-gol, Jakarta Barat, Senin 28 Mei 2012.

Insiden ini masih terkait dengan rencana eksekusi yang akan dilakukan Pengadilan Negeri Jakarta Barat. Aksi lempar batu itu melibatkan massa pendukung Yayasan Tri-sakti dan massa pendukung Universitas Tri-sakti.

Insiden dimulai ketika massa pendukung Universitas Trisakti yang berada di dalam kampus melempar batu ke arah massa pen-dukung Yayasan Trisakti. Massa pendukung Yayasan Trisakti membalasnya dari luar kampus. Bentrokan pun tidak bisa dihindari. Untunglah tawuran ini tidak berlanjut. Apa-lagi pasukan pengendali massa dari Polres

Jakarta Barat sudah datang ke lokasi.Akibat insiden itu arus lalu lintas di sekitar

di depan kampus Trisakti menjadi terham-bat. Lima unit bus Transjakarta sempat tidak bergerak saat terjadi aksi saling lempar ter-jadi. Pengendara sepeda motor yang berada di fly over Grogol berhenti untuk menonton.

Hingga siang ini petugas pengadilan be-lum ada yang datang ke lokasi untuk melak-sanakan eksekusi. Satu unit bus yang dipak-ai petugas eksekutor hanya melewati pintu kampus tanpa sempat turun dari bus. Pada-hal, rencana eksekusi dilakukan pada pukul 10.00 tadi. ( Yohanna Lea)

WORLD PRAYER ASSEMBLY

2,5 Juta Umat Melakukan Doa Akbar di GBK

Jakarta-World Prayer Assembly (WPA) 2012 atau Doa Akbar Sedunia yang berlangsung 14-18 Mei, menca-pai puncaknya pada Kamis (17/5) pet-ang dalam acara momentum doa di Stadion Utama Gelora Bung Karno. Acara yang dibuka Menko Kesra HR Agung Laksono tersebut, dihadiri oleh sekitar 100 ribu umat Kristiani yang sejak tengah hari sudah mendatangi Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta. Acara terse-but dilanjutkan dengan berbagai tarian tradisional Indonesia. Dalam sambutannya Menko Kesra sangat bersyukur dan berterima kasih atas kedatangan leb-ih dari 2.000 pendoa dari 86 negara dan total lebih dari 2 juta pendoa di seluruh dunia yang secara khu-sus berdoa untuk Indonesia menjadi lebih baik, se-jahtera, adil dan makmur. Momen doa tersebut tersambung dengan umat Kristiani lainnya di 373 kota di Indonesia me-lalui jaringan televisi, sehingga total sekitar 2,5 juta

umat secara keseluruhan berdoa bersama bagi In-donesia. Di berbagai belahan dunia lainnya, umat kristiani di 220 negara juga berdoa bersama se-cara serentak, melalui dua saluran satelit yang ter-hubung dengan acara di Gelora Bung Karno.

Sebagaimana diketahui, rangkaian kegiatan WPA 2012 dimulai pada Senin (14/5) lalu bertempat di Sentul International Convention Center (SICC) diselenggarakan dalam bentuk konferensi. Konfe-rensi tersebut diikuti oleh 9.000 peserta, di mana 2.500 orang di antaranya adalah para pemimpin ge-reja berasal dari 86 negara dan 6.500 orang pimpi-nan gereja serta penggerak doa dari seluruh Indone-sia. Beberapa pokok yang dibahas di dalam kon-ferensi antara lain: peranan gereja dan doa untuk mengatasi perdagangan manusia, kerusakan ling-kungan hidup, pemulihan ekonomi dunia, dan ke-adilan serta penegakan hukum. Selama konferensi, pada umumnya para peserta dari luar negeri menyampaikan pujian mer-eka pada kesatuan berbagai denominasi dan aliran gereja di Indonesia dalam menggelar event akbar ini. International Prayer Assembly (Pertemuan Doa Internasional), dihadiri 3.000 peserta. Acara puncak dari WPA ini adalah pada saat para pe-mimpin greja dari berbagai organisasi menyalakan obor yang ada di area GBK. (Yohanna Lea)

Suasana di depan kampus Trisakti saat Pengadilan Negeri Jakarta akan melaksanakan eksekusi

TERBIT 8 HALAMANNOMOR 1 Tahun 1Online: www.indonews.comE-mail: [email protected]: RedaksiIklanHarga langganan Rp.78.000,-Harga eceran Rp. 3.500,-

HARIAN UNTUK UMUM

RABU27 JUNI 2012

Page 2: Koran Indonews

INDONEWS, RABU, 27 JUNI 2012

2 SOSIAL

Pembangunan pendidikan yang bermutu dan merata di seluruh wilayah Indonesia merupakan cita-cita besar yang belum terwujud. Banyak hal yang menjadi kendala, terlebih ketika ingin membangun pendidikan di daerah-daerah ter-pencil di wilayah Provinsi Papua. Kita ketahui bahwa di dae-rah papua masih banyak masyara-kat yang hidup dalam keadaan yang tidak wajar dan masih sangat memegang teguh adat istiadat atau kepercayaan yang dianut. Hal inlah yang menyebabkan sulitnya untuk melakukan pembangunan pendidi-kan di daerah Papua. Selain itu sumber daya ma-nusia yang berpendidikan juga sulit ditemukan di Papua, sehingga tidak ada tenaga pengajar yang mampu untuk memberikan pendidikan di Papua. Salah satu siswi Papua yang bersekolah di Surya research, An-gel, mengakui, sulitnya memban-gun pendidikan secara menyeluruh di wilayahnya. Menurutnya, pem-bangunan pendidikan di Papua har-us dilakukan dengan menyesuaikan budaya sosial masyarakat Papua. Mengingat Papua yang unik secara

geografis juga termasuk daerah yang memiliki bermacam-macam kebuday-aan. Pendekatan yang dilakukan un-tuk membangun pendidikan, sambung An-gel, tentunya akan berbeda dengan wilayah lainnya. “Sehingga pendekatan yang kita lakukan adalah konteks terhadap budaya sosial ekonomi dan parsial dalam arti jarak yang secara geografis kita lakukan pem-bagian wilayah,” Ia menjelaskan, pemba-gian tersebut kemudian membagi wilayah-wilayah di Papua dalam beberapa bagian.

Bagian pertama, adalah kota. Kedua, daerah pinggiran, bagian ketiga adalah daerah terpen-cil, dan bagian ke empat adalah daerah-daerah terisolasi. Untuk di kota dan sebagian daerah pinggiran di Papua, pendekatan dalam pem-bangunan pendidikan difokuskan pada pening-katan mutu. Sedangkan untuk daerah lainnya lebih menitikberatkan pada membuka dan me-luaskan akses pendidikan. Yang menjadi kendala dalam pem-bangunan pendidikan di Papua adalah luasnya wilayah sehingga membuat jarak menjadi ber-

jauhan, dan status gizi yang rendah. Selain itu, kebiasaan masyarakat tra-disional juga menyebabkan benturan lain karena sistem di sekolah sangat dominan dengan sistem yang disiplin sehingga harus dilakukan berbagai pe-nyesuaian secara sosial dan budaya. Saat ini, Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Papua telah melak-sanakan berbagai program untuk men-dukung percepatan pembangunan pen-didikan tersebut. Selain itu, Disdik Papua juga membangun sentra-sentra pendidikan di beberapa kecamatan yang sudah dipetakan. Saat ini, sedikitnya ada empat sentra pendidikan yang su-dah berjalan, yaitu di Merauke, Nabire, Timika, dan Jaya Wijaya. Rencananya jumlah tersebut akan terus ditambah memancing agar anak-anak dari daerah terpencil tertarik untuk masuk ke seko-lah dan bisa mempunyai masa depan yang baik. “Dengan ditingkatkannya mutu pendidikan di Papua, masyarakat Papua dapat menjadi masyarakat yang bermutu dan tidak menjadi ma-syrakat yang terbuang. Tidak ada lagi yang buta huruf. Semua mem-punyai pendidikan layak dan dapat membangun Papua menjadi lebih baik.” (Yohanna Lea)

Pendidikan

MAJUKAN PENDIDIKAN PAPUA

Kemacetan lalu lintas nam-paknya sudah menjadi sahabat bagi warga Jakarta. Diusianya yang sudah 485 tahun, masalah kemac-etan masih saja belum bisa teratasi malah semakin parah. Pertamba-han jumlah kendaraan setiap hari, tidak sebanding dengan jumlah jalan yang tersedia. Masyarakat juga tidak menyurutkan keinginan-nya untuk membawa kendaraan pribadi sebagai sarana transportasi.

Masalah kemacetan juga dise-babkan karena kurangnya fasilitas angkutan umum yang layak untuk digunakan masyarakat sebagai sa-rana transportasi. Armada angkutan umum yang sudah tidak layak jalan membuat masyarakat tidak nya-man untuk menggunakan angkutan umum. Selain itu juga tingginya tindak kejahatan yang sering ter-jadi di angkutan umum, membuat masyarakat lebih memilih kenda-raan pribadi yang reatif lebih aman dibanding angkutan umum.

Banyaknya masyarakat dis-ekitar kota Jakarta yang bekerja di kota Jakarta juga menyum-bang terjadinya kemacetan. Teru-

tama di saat jam berangkat kantor dan jam pulang kantor. Volume kenda-raan yang banyak ditambah sikap dari para pengendara yang kurang ter-tib sering menimbulkan antrean pan-jang di jalan terutama jalan protokol.

Solusi untuk mengatasi kemac-etan di Jakarta sudah banyak dilakukan. Pembangunan jalur Busway merupakan salah satu solusi mengurai kemacetan. Pada saat pembangunannya, pemerintah berharap agar masyarakat mau menggu-nakan Busway sebagai alternatif sarana

transportasi. Pada awalnya sangat efektif untuk mengurai kemacetan, karena ma-syarakat banyak yang beralih menggunak-an busway saat berpergian. Namun bisa kita lihat saat ini, armada busway yang su-dah semakin rusak tidak ada upaya untuk

peremajaan armada. ini menyebabkan ketidaknya-manan pen-umpang yang m e n g g u -nakan sarana transportasi ini,sehingga masyaraka t beralih kem-bali menggu-nakan kenda-raan pribadi. Selain itu juga k e a m a n -

an dalam busway serta jalanan koridor unuk menuju halte busway yang tidak aman. Banyak sekali kejadian penodon-gan, pelecehan seksual, dan tindak ke-jahatan lainnya yang terjadi di busway.

Solusi lain dari pemerintah adalah diadakannya jalur 3in1 di jalan- jalan pro-

BUDAYA MACET DI JAKARTAMetropolitan

tokol. peraturan ini berlaku untuk hari senin- jumat setiap pagi dan sore hari. Jadi setiap kendaraan mobil harus terdiri dari minimal 3 orang untuk bisa melintasi jala-nan tersebut. solusi in kini kurang efektif. kemacetan dijalan- jalan protokol khusunya pada jam si-buk masih saj terjadi. Banyaknya joki- joki 3in1 juga semakin membuat para pemilik kendaraan dapat dengan mudah melewati ja-lan yang menerapkan sistem 3in1 meskipun mereka tidak 3 orang.

Mungkin saatnya mulai timbul kesadaran dari tiap-tiap orang untuk disiplin berlalu lin-tas sehingga dapat mengurangi kemacetan. Seperti untuk meng-gunakan sarana transpotasi umum dalam berpergian, atau mematuhi peraturan lalu lintas agar jalanan lancar. Bagi pemer-intah juga untuk memberikan fasilitas yang nyaman dan me-madai dalam hal sarana trans-portasi umum, agar masyarakat dapat beralih serta nyaman dan aman dalam menggunakan trans-portasi umum. (Hero Bagus)

Page 3: Koran Indonews

INDONEWS, RABU, 27 JUNI 2012

3EVENTOTOBURSA Tumplek Blek 2012

Atraksi salah satu mobil “MONSTER” yang ikut dalam memeriahkan acara Tumplek Blek 2012

Bursa produk dan aksesori otomotif ter-besar se Asia Tenggara, “Otobursa Tumplek Blek” kembali dihelat pada 12-13 Mei 2012 akhir pekan ini. Gelaran yang dinanti pecinta oto-motif ini telah memasu-ki tahun ke-13 dan diisi oleh 184 lapak dan 168 bursa bermacam akseso-ris kendaraan. Asiknya, acara yang merupakan perayaan ulang tahun Tabloid Otomotif ini masih digelar di pusat kota, yakni Parkir Timur Senayan seperti tahun-tahun sebelumnya.

Tak hanya itu, kini gelaran Otobursa juga

‘Goes International’ dengan mengundang media asing untuk me-liput kegiatan yang telah masuk agenda wisata tingkat provinsi DKI Ja-karta.

Tahun ini, Otobursa Tumplek Blek yang ha-dir dengan tema “Past, Present & Future”. Tema tersebut diterjemahkan dengan sejarah otomotif di Indonesia. “Area Past mencakup semua akti-vitas berdasarkan masa lalu. Selain itu, zona Present diwakili bursa aksesoris masa kini dan Future merupakan dis-play produk yang mere-fleksikan kondisi otomo-tif masa depan. Panitia juga memberikan be-

ragam fasilitas, dianta-ranya zona anak dengan fasilitas taman lalu lint-as, dan zona wanita yang menyediakan ruangan menyusui dan cooking demo bersama Tamara Bleszynski. Serta zona pasar malam, lengkap dengan komidi putar, bi-anglala dan tong setan.

Dan bagi para pria, tersedia lapak penjualan aksesoris produk oto-motif dan perlengkapan-nya seperti jaket, helm dan lainnya. Bagi yang ingin membawa mobil dan motor baru, pengun-jung dapat mencobanya di test drive area, serta safety riding area.(Im-manuel R)

JAKARTA FASHION WEEK 2012

Fashion tidak pernah lepas dari kaum hawa. Fashion menunjukkan adanya kepribadian seseorang. Apa yan dipakai akan mencerminkan sifat dan pem-bawaan seseorang. Perkembangan fashion kian meningkat dengan hadirnya para designer berbakat yang menghasilkan beragam model busana dari tangan mereka. Ina Thomas, Ivan Gunawan, Barli Asmara, Tex Saverio, Angie Blaire, tengah hadir menampilkan hasil busana terbaru mereka pada Jakarta Fashion Week 2012.

Perpaduan budaya barat dengan budaya klasik menjadi salah satu trend fashion masa kini. Sambutan meriah pun diberikan para penonton, ketika satu per satu tampilan busana dibawakan. (Immanuel R)

INDONESIA CLASSIC RACE

Hanya dalam beberapa tahun terakhir, balap retro sudah banyak diminati oleh kalangan pembalap. Hal ini di satu sisi sangat menggembirakan, namun di sisi lain ternyata ada masalah. Pada tahun 2011 lalu karena banyaknya jumlah peserta, pada saat start mobil yang mengikuti lomba beriringan hingga belakang.

Oleh sebab itu, berdasarkan evaluasi pihak Sirkuit Sentul, promotor dan PP IMI masa kepengurusan lama di tahun lalu, penyelenggara balap tahun ini dibatasi hanya 32 peserta. Pembatasan ini bukanlah patokan atau perubahan peraturan lomba, melainkan hanya rekomendasi untuk dipertimbangkan oleh pihak Sirkuit Sentul. (Immanuel R)

Page 4: Koran Indonews

INDONEWS, RABU, 27 JUNI 2012

4GALERITULANG PUNGGUNG

SUSUNAN REDAKSI

Pemimpin Redaksi : PriscillaEditor : Priscilla, Hero BagusFotografer : Immanuel Riantiarno, Hero Bagus, Yohanna LeaReporter : Immanuel Riantiarno, Priscilla, Yohanna Lea, Hero BagusLayout : Hero BagusAlamat redaksi :Jalan Boulevard Gading Serpong Blok 4a, Gading Serpong.Nomer Telepon : 021- 5695486

INDONEWSTEPAT DALAM MENGABARKAN

Page 5: Koran Indonews

4INDONEWS, RABU, 27 JUNI 2012

5 KULINERNIKMATNYA KULINER PASAR LAMA

Jika bingung memilih makanan untuk makan malam, maka nikmatilah sederetan makanan tradis-ional yang enak dan mengenyangkan di kawasan pecinan kota Tangerang,Banten. Terdapat aneka makanan tradisional di sepanjang Jalan Kisamun, kawasan pasar lama.

Menyebut nama Pasar Lama, Kota Tangerang, pikiran langsung diarahkan pada kawasan pecinan seperti Glodok, Jakarta Barat. Selain pusat perda-gangan, di kawasan ini terbangun warung dan tenda yang menyajikan aneka masakan dan minuman. Sesuatu yang berbeda ditawarkan di kawasan Pasar Lama, wisata kuliner malam hari.

Di sini, tersedia beragam makanan dan minu-man dalam berbagai bentuk dan rasa tersajikan. Hanya tinggal memilih sesuai selera dan mood. Dalam sentuhan beragam makan an dan cita rasa, seakan lidah tak ingin berhenti menikmati sensasin-ya. Beberapa makanan lainnya dapat membantu menyembuhkan beberapa penyakit, seperti kolesterol, asma, dan sakit kulit.

Disana terdapat bubur ayam khas Pontianak yang bisa meman-jakan lidah dengan kelezatannya. Tak hanya bubur ayam khas Ponti-anak, beragam bubur juga menjadi incaran pencinta kuliner. Adapun bubur Koh Iyo dan Bondan yang selalu penuh pembeli.

Ragam masakan ayam goreng dan bakar, sea-food, serta nasi uduk juga tersedia di warung dan tenda sepanjang emperan jalan itu. Cukup menge-luarkan Rp 10.000 hingga 15.000 per orang, sudah makan dan minum sepuasnya.

Jika tidak biasa menyantap restoran pinggiran, tersedia juga rumah makan yang disajikan secara bersih dan tidak terkesan jorok.

Di sepanjang emperan jalan itu, aneka sate yang ditawarkan pedagang bisa jadi pilihan. Salah

satu tenda yang banyak dikerumu-ni konsumen adalah Warung Sate Kambing Ny Neni yang memiliki keunikan dan cita radanya tersendiri.

Berbeda dengan menu serupa di pedagang lain, sate di warung ini dimasak dengan cara membakar daging kambing ukuran potongan besar dan lebar. Satu tusuk berisi dua atau tiga iris daging lebar. Setelah matang, daging dipootong ukuran kecil. Selanjutnya, di atas bumbu kacang yang sudah diberi kecap dan irisan cabe rawit.

Warung sate favorit lainnya adalah Tenda Dua Cobra dan Tenda Tiga Sekawan. Kedua tempat yang jaraknya sekitar 15 meter itu menya-jikan sate biawak, ular, dan monyet.

Binatang binatang tersebut se-lalu tersedia, karena mereka mendapatkan dari penyalurnya sendiri.

Menu lainnya yang ditawar-kan kedua warung ini adalah sop, darah segar ular, dan kelelawar. Cukup dengan Rp 10.000, bisa menikmati 10 tusuk sate daging yang terasa kenyal. Jika men-

ginginkan hidangan sop daging yang panas, Anda bisa menikmati sensasi daging binatang berdarah panas ini dengan Rp 10.000 per mangkuk.

Selain makanan yang mengenyangkan terse-but, para pelanggan dimanjakan dengan tersedianya warung-warung untuk menyantap makanan ringan seperti roti bakar, kentang goreng, bebola ubi, dan lain-lain.

Salah satu tempat favorit anak muda adalah Roti Bakar 88. Tempat ini menjadi tempat favorit anak muda karena menyajikan berbagai jenis kue

gaul, seperti aneka waffle dan crepes. Harga penga-nan dan minuman ini cukup murah, mulai dari Rp 6.000 hingga Rp 20.000.

Adapun lainnya roti cane dan warung Marta-bak India buatan sepasang suami istri keturunan In-dia. Roti cane manis dan martabak ini sangat cocok jika disantap dengan cocolan kuah kari kambing atau ayam.

Roti cane dan martabak ini akan semakin nik-mat jika disantap dengan acar irisan bawang merah dan mentimun segar. Jangan ragu menikmati penga-nan ini karena harganya tergolong murah, antara Rp 8.000-Rp 20.000 per buah.

Untuk bisa meraih makanan yang nikmat di Jalan Kisamaun, Kota Tangerang, dapat dijangkau melalui Kebon nanas, Kali Pasir, dan Kisamaun.

Tak sulit menemukan Jalan Kisamaun, Kota Tangerang. Dari arah Serpong, Anda cukup mele-wati Jalan Kebon Nanas, Perintis Kemerdekaan, Kali Pasir, dan Kisamaun. Maka sampailah di Jalan Kisamaun (Priscilla)

Jakarta - Ibu Kota Jakarta sebentar lagi akan merayakan hari ulang tahunnya yang ke-485. Se-buah hotel ternama di Jakarta juga ikut memeriah-kannya dengan menyajikan berbagai pilihan menu khas Betawi. Gado-gado, semur jengkol, selendang mayang bisa dinikmati disini.

Gran Melia, Jakarta, secara resmi memulai promosi “Betawi Food Festival” menyambut HUT 485 Jakarta yang jatuh pada tanggal 22 Juni 2012 mendatang. Hotel berbintang ini menyuguhkan ber-bagai hidangan Betawi yang disajikan selama bulan Juni di Cafe Gran Via.

Acara pembukaan Betawi Food Festival ini dilakukan oleh Ibu Tinia Budiati dari Wakil Kepala Dinas Periwisata dan Budaya Republik Indonesia. Selain itu juga dihadiri oleh Mr. David Perry, Gen-eral Manager Gran Melia Jakarta serta para tamu undangan.

BETAWI FOOD FESTIVAL

Puaskan Lidah Anda Dengan Masakan Khas BetawiAcara Betawi Food Festiva akan dimulai dari

tanggal 1-30 Juni 2012 di Gran Cafe Via. Aneka jenis hidangan tradisional Betawi disediakan oleh para ahli kuliner dari Gran Melia Jakarta. Pen-gunjung dapat mencicipi masakan-masakan khas Betawi. Seperti asinan Jakarta, gado-gado, kerak telor, soto betawi, sayur babanci, serundeng ayam dan masih banyak lainnya.

Hidangan penutup khas Betawi seperti gem-blong dan selendang mayang bisa dinikmati di sini. Minuman khas Betawi juga disajikan seperti bir pletok dan bajigur. Dalam festival ini tidak hanya menyajikan berbagai hidangan, tetapi aneka budaya Indonesia seperti batik khas Jakarta juga dipamer-kan dan ditawarkan sepanjang promo ini.

Setiap harinya Cafe Gran Via buka 24 jam. Selain menu khas Betawi, cafe ini juga menye-diakan internasional menu a la carte, sarapan,

makan siang dan makan malam prasmanan. Anda bisa menikmati sajian khas Betawi dalam buffet makan siang dan malam dengan harga yang dapat dibilang terjangkau.(Yohanna Lea)

“Disini saya bisa men-cicipi banyak masakan tradisional yang unik dan menarik” -Erni

(pengunjung

Page 6: Koran Indonews

INDONEWS, RABU, 27 JUNI 2012

6KULINEROlahan Daging

ULAR KOBRA

Daging ular Kobra memiliki berbagai khasiat dan dicari-cari oleh orang-orang yang mengidap penyakit alergi, gatal-gatal, liver, stroke, asma, bahkan tumor.

Daging ular Kobra me-miliki berbagai khasiat dan di-cari-cari oleh orang-orang yang mengidap penyakit alergi, gatal-gatal, liver, stroke, asma, bahkan tumor.

Bukan saja dapat dimakan, akan tetapi darahnya pun dapat diminum. Percaya atau tidak, daging cobra dan darah cobra ternyata dapat digunakan bagi kesehatan serta kebersihan kulit. Dipercaya bah-wa orang yang sering mengon-sumsi darah cobra ini memiliki kulit yang besih dan jauh dari penyakit.

Biasanya darah atau dag-ing cobra ini dikonsumsi secara rutin sebanyak dua kali dalam seminggu, dan akan terlihat kha-siatnya setelah dua bulan men-gonsumsi. Salah satu tempat makan yang berada di wilayah Tangerang, kerap memperlihat-kan bagaimana cara pembuatan dan pemotongan hewan di de-

pan mata para pembelinya.Untuk satu porsi burger

dijual dengan harga berkisar antara Rp 5.000 sampai Rp 20.000. Menu lain yang di-tawarkan di Rumah Makan

Kobra an-tara lain Sup Ko-bra, Sate K o b r a , Tongseng K o b r a ,

Tom Yam Kobra dan lain sebagainya. Tongseng dan Sate Kobra dihargai berkisar Rp 7.000. (Immanuel R)

RELA ANTRE UNTUK

BAKMI KARET

Bakmi foek, yang terletak di be-lakang apartemen Wisma Gading Per-mai, jakarta Utara ini berhasil men-arik puluhan pen-gunjung. Restoran bakmi yang terli-hat sederhana ini, karena tampilannya seperti rumah ting-gal biasa memiliki daya tarik dari cita rasanya.

Jika dilihat dari p e n a m p i l a n n y a , restoran ini mung-kin lebih seperti rumah tinggal, yang halamannya disulap menjadi area makan. Namun begitu, tem-patnya sangat luas

dan meja yang tersedia juga san-gatlah banyak. Pada jam makan siang, seluruh meja yang berjumlah sekitar dua puluh ini selalu penuh, disertai an-trian cukup banyak untuk menyantap bakmi foek ini.

Salah satu keunikan restoran ini adalah jam bu-kanya yang tidak seperti restoran bi-asanya. Bakmi Foek buka pukul 05.30. Restoran ini den-gan cepat menjadi primadona, khu-susnya bagi pen-duduk sekitar, serta para karyawan yang

bekerja di gedung-gedung sekitar bak-mi Foek. Meskipun jam bukanya sangat pagi, pelayanan di restoran bakmi Foek ini juga selalu baik. Para pelayan yang berbusana merah-merah dengan sigap melayani puluhan pelanggan yang an-tre untuk menikmati bakmi ini.

Soal kebersi-han, restoran ini bisa mendapat acungan jempol karena tem-patnya bersih dan terawat. Menu jago-an di restoran bak-mi Foek ini adalah bakmi karetnya. Selain itu yang ter-kenal adalah pang-sitnya yang sangat besar. Besarnya ki-ra-kira sebesar ker-tas a4. Pangsit rak-sasa ini juga sangat heboh dibicarakan para konsumennya, karena merupakan pelengkap sempur-na dan sangat ber-cirikhas dari bakmi Foek. (Priscilla)

Dipercaya bahwa orang yang sering mengonsumsi darah cobra ini memiliki kulit yang besih dan

jauh dari penyakit.

Page 7: Koran Indonews

6INDONEWS, RABU, 27 JUNI 2012

7TEKNOLOGI

Pengembang aplikasi mobile konsumer terke-muka, Risto Mobile Solutions dengan bangga men-gumumkan aplikasi terbaru mereka yaitu Gift&Take application. Program ini merupakan aplikasi mobile gift yang dirancang untuk mengirimkan bingkisan pesan melalui jaringan facebook dan sebentar lagi akan bisa digunakan oleh BBM versi 6.

Sifatnya yang personal akan memudahkan kita dalam mengirimkan gambar ke sesama pengguna BBM. Gift&Take akan dirilis secara gratis dan ber-bayar dengan menggunakan kartu kredit. Kategori bingkisan yang tersedia adalah bingkisan single-send (hanya bisa dikirim ke satu orang saja) dan multi-send (dapat dikirim ke satu grup). Let’s join and download this application, http://myGIFTn-TAKE.com!

Sony Ericsson Xperia™ X8 merupakan smart-phone android yang digemari masyarakat saat ini. Dengan peluncuran aplikasi M-Campus yang dikem-bangkan oleh Sony Ericson, M-Campus merupakan terobosan baru bagi mahasiswa dalam proses bela-jar. Penggunaan aplikasi ini membuat mahasiswa ti-dak perlu lagi mendatangi administrasi kampus un-tuk melihat jadwal perkuliahan, nilai ujian, ataupun hal-hal yang berhubungan dengan kampus.

Universitas Bunda Mulia yang telah ber-sert-ifikasi ISO 9001 : 2008, bekerjasama dengan Sony Ericsson melalui paket bundling ponsel Sony Eric-sson Xperia™ X8 yang sudah dilengkapi dengan aplikasi android M-Campus dan diyakini memberi-kan kenyamanan dan kemudahan bagi mahasiswa. Smartphone? The way to be smart.

Produsen headphone, Harman Kardon membuat suatu terobosan baru dengan merilis headphone yang terinspirasi dari produk iphone. Produk headphone yang dijual oleh Harman ini memang dipasarkan di toko resmi apple. Kemiripan produk headphone terse-but dapat dilihat dari earbud dan tambahan aksesoris earbud yang terletak di belakang earbud tersebut. Bentuknya persegi panjang kecil, dengan driver seki-tar 9 mm. Perangkat headphone ini memiliki rentang yang dinamik mulai dari 16 Hz sampai 20.000 Hz dan dapat dikoneksikan kepada semua pengguna iOS.

Headphone ini direntang dengan harga sekitar 939.000 rupiah (paling murah) dan 1,4 juta rupiah (paling mahal). Untuk headphone berbahan baja dan driver 40 mm, perangkat canggih ini dijual dengan harga 1,8 juta rupiah.

Selain itu, produsen headphone ini juga men-geluarkan headphone versi bluetooth. Headphone ini merupakan perangkat tertinggi untuk menambah daya dan dapat dicolokkan ke usb dengan ketahanan selama 12 jam. Harga yang dipasarkan sekitar 2,3 juta rupiah. ( Hero Bagus)(Immanuel R) (Immanuel R)

SMARTPHONE CANGGIH DENGAN HARGA TERJANGKAUBLACKBERRY CURVE 9320 (ARMSTRONG)

Blackberry curve atau bb curve ini merupakan keluaran terbaru dari blackberry dengan seri 9320 atau yang biasa disebut blackberry curve 9320.

Blackberry Amstrong 9320 merupakan penerus blackberry Davis yang telah diluncurkan pada bulan April 2012. Blackberry Amstrong hadir dibekali dengan papan ketik QWERTY, layar 2,44 inci, 3,2 MP dengan flash, RAM 512 MB, GPS, dan Wifi.

Blackberry Amstrong ini bentuknya mirip dengan blackberry Davis, bedanya blackberry Am-strong telah dibekali dengan koneksi 3G, sementara blackberry Davis hanya mendukung koneksi 2G.

Blackberry Amstrong dan Blackberry Davis sama-sama memiliki sistem operasi blackberry 7.1 dan dibekali baterai lithium ion 1450 mAH yang mampu bertahan selama 7 jam (bicara) dan 30 jam (memutar radio dan music dengan headphone).

BlackBerry Curve 9320 Amstrong ini memiliki body dan berat yang sedikit lebih ringan dari seri-seri sebelumnya. BB curve 9320 memiliki ukuran dimensi 109 x 60 x 12.7 mm dengan berat 103 gram yang boleh dibilang cukup ringan.

Ponsel cerdas BB terbaru ini menampilkan semua fitur inti BlackBerry Messaging (BBM) dan fitur sosial menarik lainnya yang membuat peng-gunanya dapat terus terhubung, serta menawarkan konektivitas 3G global. Gadget Amstrong Curve 9320 ini juga dilengkapi dengan sebuah tombol khusus yang dapat menghubungkan langsung peng-guna dengan aplikasi BlackBerry Messenger.

Adapun kapasitas memory yang dimiliki BB Curve Armstrong 9320 adalah sebesar RAM 512 MB dimana lebih besar 2 kali dari pada BB 9300 yang menggunkan RAM sebesar 256 MB. BB arm-strong curve 9320 ini oleh RIM didukung dengan

baterai standar Lio-Ion 1450 mAH yang memiliki daya tahan standby hingga 432 jam.

Selain telah mengusung sistem operasi terbaru OS 7.1., blackberry curve 9320 Amstrong 9320 ini dibekali dengan fitur kamera canggih dengan res-olusi 3,15 MP (megapixel) dengan flash LED dan kemampuan video serta geo-tagging built-in. Ten-tunya fitur ini akan sangat menambah minat dalam mengabadikan obyek foto yang bisa Anda bagikan kepada teman-teman dan sahabat melalui fitur so-sial yang ada di BlackBerry Curve 9320 Amstrong terbaru ini.

Sementara itu, untuk pemasaran BlackBerry Curve 9320 di kawasan Indonesia, RIM memberi-kan hak resmi kepada tiga mitra RIM yakni PT. Se-lular Media Infotama, PT. Teletama Artha Mandiri, dan PT. Comtech Cellular, di mana BB Amstrong 9320 ini akan mulai di pasarkan di Indonesia mulai tanggal 22 Mei 2012 ini.(Yohanna)

BLACKBERRY CURVE VISUAL DEPAN DAN BELAKANG

SpesifikasiJaringan: GSM 850/900/1800/1900, HSDPAMemori: 512 MB ROM, 512 MB RAM (internal), microSD, hingga 32 GB (eksternal)Kamera: 3.2 MP, 2048x1536 pixels, LED flashOS: BlackBerry OS 7.1Baterai: Li-Ion 1450 mAh

M-Campus berbasis Android

Gift & Take For Blackberry Messenger and

Facebook

Harman Kardon Rilis Headphone

Berbentuk Iphone

Page 8: Koran Indonews

INDONEWS, RABU, 27 JUNI 2012

8PROFILDahlan Iskan, Anak Miskin yang Sukses

Wartawan senior yang memiliki gaya ‘ny-eleneh’ ini sebelumnya telah dipercaya oleh Presiden Susilo untuk memegang kuasa seb-agai Direktur Utama Pe-rusahaan Listrik Negara. Kini, pemilik grup Jawa Pos ini dipercaya untuk mengambil alih jabatan sebagai kepala BUMN yang diyakini presiden akan membawa peruba-

Wartawan yang Menjadi Pendiri Kompas

Siapa yang tidak mengenal pendiri Kom-pas Gramedia? Beliau merupakan putra dari seorang guru pensiunan di Sleman. Sebelum memulai karirnya seb-agai pendiri Kompas Gramedia, beliau per-nah menjadi redaktur mingguan Penabur di Jakarta. Setelah be-berapa tahun bergelut di dunia jurnalistik, pada tahun 1961, PK. Ojong mengajak Jakob membuat sebuah maja-lah baru yang disebut Intisari. Isi dari majalah ini lebih menonjolkan perkembangan ilmu pen-getahuan dan teknologi

dunia. Sebagai wartawan,

Jakob Oetama banyak bergaul dan akrab den-gan wartawan-wartawan lainnya seperti Mochtar Lubis, Rosihan Anwar, Parada Harahap. Di

samping itu, PK.Ojong merupakan guru bagi Ja-kob Oetama.

Setelah berhasil membuat majalah Inti-sari yang berkiblat pada Readers Digest, akh-irnya pada tahun 1965, mereka mendirikan surat

kabar yang diberi nama Kompas. Bagi PK.Ojong dan Jakob, pemberian nama Kompas didasari pada prinsipnya yang ingin menjadi penunjuk arah di tengah ketidapas-tian akan segala infor-

masi. Selain itu, kes-epakatan juga dibuat dalam menetukan si-fat surat kabar ini. In-dependen, menggali sumber berita sendiri, mengimbangi secara

aktif pengaruh komunis dengan berpegang pada kebenaran, kecermatan sesuai profesi, dan moral pemberitaan yang akh-irnya membawa surat kabar Kompas ini tetap eksis. (immanuel R)

Pengusaha Sukses yang Sederhana

Sosok berambut putih, bercelana pndek dan kadang menghisap rokok merupakan sosok yang mudah dikenali. Beliau dikenal den-gan nama Bob Sadino, seorang pengusaha suk-ses ‘Kemchick’ yang rendah diri. Kesuksesan yang beliau raih tentu saja berdasarkan dari kerja keras yang selama ini lakukan. Menurut-nya, kesuksesan ses-eorang ditentukan dari pola pikir yang men-galir apa adanya tanpa adanya pemaksaan. Yang penting action dan berusaha total dalam menggeluti apa yang kita inginkan.

Totalitas kesuk-sesan yang diraih oleh Bob Sadino ini patut dia-cungi jem-pol. Lika-li-ku kehidupan yang tidak mulus, membuat beliau tetap bertahan di tengah masa-masa sulitnya. Pria yang hanya lulusan SMA ini, pernah meng-enyam profesi dari sopir taksi sampai pada kuli bangunan hanya untuk bertahan hidup.

Jatuh bangun kerap menghiasi perjalanan hidup Bob Sadino. Pada masa sulitnya, beliau sempat depresi sampai

pada akh-irnya ia m e n e m u -kan suatu jalan yang tanpa di-

duga membawa kesuk-sesan kepadanya. Jalan yang ditemuinya adalah dengan berjualan telur ayam. Beliau menjual telur tersebut dari pintu ke pintu. Dalam men-jalankan usahanya ini, Bob Sadino tidak mem-

punyai kunci kesuk-sesan. Yang dia percaya adalah setiap langkah sukses akan diimbangi dengan kegagalan, peras keringat bahkan jungkir balik. Menurutnya, uang adalah nomor sekian, yang penting adalah kemauan, komitmen tinggi, dan menciptakan kesempatan serta men-gambil peluang tersebut.

Dari sinilah kesuk-sesan bisnis Bob Sadino dimulai. Yang bisa men-jadi pelajaran kita semua adalah ketahanan mental yang dimiliki Bob Sadi-no. (Immanuel R)

“Kertertarikannya di bi-dang jurnalistik didasari pada sifatnya yang serba

ingin tahu. “

Menteri BUMN

“Mereka Bilang Saya Gila”

-Bob Sadino-

han baik. Siapa sangka pria

kelahiran 17 Agus-tus 1951 yang dulunya dibesarkan di lingkun-gan pedesaan serba kekurangan sekarang menjadi orang ternama dan hebat? Tentu tidak ada yang menyangka. Dahlan Iskan memulai debutnya pertama kali dengan menjadi seorang wartawan di Samarinda

pada tahun 1975. Seta-hun setelahnya, ia mulai bergabung dengan ma-jalah Tempo dan pada akhirnya, tahun 1982 ia menjadi seorang jura-gan media dengan me-mimpin sebuah surat ka-bar yaitu Jawa Pos.

P e n g a b d i a n n y a terhadap negara dapat dilihat dari berbagai kegiatan yang diikuti-nya kini. Tidak hanya berhenti sampai di situ, pada Desember 2011 si-lam, Dahlan Iskan den-gan santunnya dan tanpa rasa malu ikut menaiki kereta Jakarta-Bogor bersama orang biasa

lainnya guna mengikuti Rapat Kabinet di Istana Bogor.

Selanjutnya pada Maret 2012 lalu, be-liau juga menunjukkan kepedulian terhadap masyarakat dengan be-raksi di depan pintu tol semanggi. Antrian pa-dat yang tak kunjung selesai, membuat gusar para pengguna jalan tol. Aksinya yang membela kepentingan rakyat dini-lai sangat terpuji bahkan Dahlan Iskan sempat masuk ke dalam trend-ing topics twitter.

( Immanuel R)

Informasi pribadi:

Tanggal lahir:17 Agustus 1951Tempat lahir :Magetan, Jawa TimurIstri :Nafsiah SabriAgama :Islam