konsep panas, tekanan dan temperatur

10
KONSEP PANAS, TEKANAN DAN TEMPERATUR ICHSAN RUSYDI, M.P

Upload: arifulka

Post on 11-Jul-2016

96 views

Category:

Documents


4 download

DESCRIPTION

fxmxg,,gxgx.j

TRANSCRIPT

Page 1: Konsep Panas, Tekanan Dan Temperatur

KONSEP PANAS, TEKANAN DAN TEMPERATUR

ICHSAN RUSYDI, M.P

Page 2: Konsep Panas, Tekanan Dan Temperatur

Indikator :

• Setelah mengikuti kuliah ini mahasiwa memahami konsep tentang panas dan dingin suatu benda, mampu menjelaskan proses terjadinya perpindahan panas serta dapat mengitung kandungan panas benda-benda yang didinginkan atau dipanaskan dengan benar.

Page 3: Konsep Panas, Tekanan Dan Temperatur

Pengertian Panas• Panas adalah keadaan gerakan molekul suatu benda akibat

dari energi yang dikandung oleh benda tersebut. Jika panas pada benda ditambahkan maka pergerakan molekul-molekul benda akan bertambah cepat. Sebaliknya apabila panas pada benda dikurangi jumlah molekul yang bergerak makin berkurang dan lambat. Jika seluruh panas dari benda dibuang sampai pada suhu nol mutlak, maka pergerakan molekul akan berhenti.

Page 4: Konsep Panas, Tekanan Dan Temperatur

Dingin• Dingin adalah menyatakan keadaan dari suatu benda yang

temperaturnya rendah. Dingin terseut bukan sesuatu yang diproduksi, tetapi keadaan dimana panas dari benda tersebut dilepaskan atau dibuang sehingga kondisinya dikatakan “Dingin”. Sebagai contoh mesin refrigerasi menciptakan kondisi “Dingin” didalam suatu ruangan dengan cara membuang panas dari ruangan tersebut ke luar ruangan. Mesin refrigerasi bukan menghancurkan panas, tetapi memompa panas sehingga dapat berpindah dari dalam ruangan ke luar ruangan

Page 5: Konsep Panas, Tekanan Dan Temperatur

• “Panas” dan “Dingin” adalah suatu keadaan yang berlawanan, dimana panas tidak dapat mengalir dari benda dingin ke benda panas tetapi panas selalu mengalir dari benda yang bertemperatur tinggi ke benda yang bertemperatur lebih rendah.

Page 6: Konsep Panas, Tekanan Dan Temperatur

Suhu• Panas dan dingin adalah sesuatu yang menggambarkan

keadaan dari suatu benda akibat dari energi yang dikandungnya. Sebagai contoh apabila seseorang memegang suatu benda maka orang itu akan bereaksi terhadap keadaan benda tersebut. Benda tersebut dikatakan panas apabila temperatur benda lebih tinggi dari temperatur orang yang memegang benda tersebut. Sebaliknya benda tersebut dikatakan dingin apabila temperatur benda lebih rendah dari temperatur orang yang memegang benda tersebut

Page 7: Konsep Panas, Tekanan Dan Temperatur

Temperatur• Temperatur adalah tingkatan kandungan panas yang dimiliki

oleh suatu benda. Temperatur bukan panas yang ditambahkan atau dikurangkan dari suatu benda, tetapi merupakan suatu indikasi tingkatan dari seberapa hangat atau seberapa panas keadaan dari suatu benda, juga dapat menunjukkan seberapa dingin keadaan suatu benda tersebut.

• Temperatur diukur dengan alat yang disebut dengan termometer

Page 8: Konsep Panas, Tekanan Dan Temperatur

• Hubungan perbandingan skala temperatur pada beberapa titik standar dan tetap dapat dilihat pada tabel dibawah ini.

• Tabel 1: Perbandingan Skala Temperatur pada Beberapa Titik Standar dan Tetap

Page 9: Konsep Panas, Tekanan Dan Temperatur

Kalor• Kalor atau energi yang ditambahkan kepada benda dapat

merubah temperatur benda atau juga dapat merubah wujud benda tersebut. Apabila suatu benda ditambah kandungan kalornya maka temperaturnya akan naik dan sebaliknya apabila pada suatu benda melepaskan kandungan kalornya maka temperatur akan turun atau menjadi dingin. Kandungan kalor suatu benda dapat dipindahkan tetapi tidak dapat dihilangkan dan besarnya kandungan kalor suatu benda dapat diukur meskipun kita tidak dapat melihatnya

Page 10: Konsep Panas, Tekanan Dan Temperatur

Satuan-satuan kalor ada 3 macam yaitu:• 1. Kilo kalori (kkal)• Besarnya satu kilo kalori adalah jumlah kalor yang diperlukan

untuk merubah temperatur air sebesar 1 0C dengan berat 1 kg• 1 kkal = 3,97 Btu = 4,187 kJ• • 2. British termal unit (Btu)• Besarnya satu Btu adalah jumlah kalor yang diperlukan untuk

merubah temperatur air sebesar 1 0F dengan berat 1 Lbs• 1 Btu = 0,252 kkal = 1,055 kJ• • 3. Kilo Joule (kJ)• 1 kJ = 239 kalori = 0,948 Btu