klh-13 kualifikasi penyelenggaraan siaran_ganjil 2013-14 (radio)

14
KUALIFIKASI PENYELENGGARAAN SIARAN KULIAH-13

Upload: putri-ajeng-sawitri

Post on 17-Dec-2015

29 views

Category:

Documents


3 download

DESCRIPTION

Media Siaran SKPM

TRANSCRIPT

  • KUALIFIKASI PENYELENGGARAAN

    SIARAN

    KULIAH-13

  • KUALIFIKASI PENYELENGGARA

    SIARAN RADIO

    Penyiar radio sebagai penyelenggara siaran bertugas merangkai

    acara dan melakukan penyebaran informasi, ajakan, imbauan,

    menghibur, membentuk suasana, menimbulkan semangat,

    dengan mengandalkan kemampuannya berbicara melalui

    radio siaran secara langsung/ tidak langsung.

    a. Penyiar radio merupakan bagian dari siaran itu sendiri,

    disamping fungsinya sebagai yang kadang bertindak sebagai

    produser atau pengarah acara pada saat tertentu di sebuah

    stasiun radio siaran.

    Jadi bukan setiap orang yang berbicara di depan mikrofon

    dan disiarkan melalui radio dapat disebut sebagai penyiar

    radio.

  • b. Kualifikasi seorang penyiar radio harus mempunyai

    kemampuan suara simpatik, berpengetahuan luas, dan

    kaya imajinasi, pandai memilih kata dan menyusun kalimat

    secara menarik, cepat mengantisipasi situasi.

    Seorang penyiar radio kemahiran utamanya bertumpu

    pada bagaimana mengolah suara dan berbicara.

    Kekurangan dibidang ini tak dapat ditebus dengan yg lain.

    c. Disamping itu, penampilan fisik dan sisi kesehatan perlu

    prima. Penyiar radio tidak hanya tampil di dalam siaran

    radio, tetapi ia juga tampil di luar studio tempat kerjanya.

    Misalnya, sebagai MC yang bertugas di depan hadirin

    dalam acara-acara tertentu yang bentuknya semacam

    panggung radio atau reportase.

  • Syarat yang harus dipenuhi/diperhatikan:

    1. Vokal yang baik

    2. Kemampuan menumbuhkan imajinasi pendengar

    3. Kekayaan khasanah kata.

    4. Kemahiran mengolah kata dan kalimat bahasa Indonesia.

    5. Dapat memastikan hal mana yang dibawakan dengan rileks

    dan hal yang mana yang harus dibawakan dengan serius.

    6. Menguasai budaya daerah setempat

    7. Mengerti bahasa asing

    8. Dapat menyusun rangkain acara sendiri.

    9. Mempunyai jiwa kepemimpinan

    10.Lincah dah cepat membuat keputusan yang tepat

    11.Kaya inisiatif

    12. Intelegensi

    13.Humor

  • SYARAT YANG HARUS DIPENUHI PENYIAR

    1. Vokal yang baik

    Adalah kemampuan menampilkan suara dengan baik

    meliputi dasar suara dan tekniknya. Dasar suara ialah

    kualitas suara, dan teknik bersuara yaitu cara pengucapan

    yang menyangkut lidah, bibir, frase, pengaturan nafas.

    2. Dasar suara

    Suara terdiri atas : Bass, Bariton, Sopran, Alto, Parau,

    Serak basah, bersih, sengau.

    Menilai data suara untuk suatu stasiun, tergantung pada

    stasiun tersebut. Penyiar yang baik: penyiar yang dapat

    mengeksploritasi jenis suara hingga dapat merebut hati

    pendengar. olah kata dan kalimat bahasa Indonesia.

  • SYARAT YANG HARUS DIPENUHI PENYIAR

    3. Teknik Pengucapan

    Pengucapan kata harus secara tepat. Kata tidak, bola

    bukan bolak, administrasi bukan admitrasi, televisi bukan

    telepisi. Huruf : b, p, m, n, s harus diucapkan secara benar.

    Huruf b dan p tidak diucapkan secara melekep dan lemah.

    Huruf s tidak diucapkan terlalu berdesis, contoh salam

    bukan syalam, sakit bukan syakit.

    4. Frase

    Informasi dari penyiar harus disampaikan dengan jelas.

    Pembacaan perlu memperhatikan titik dan koma.

    Memotong kalimat harus tepat pada tempat berhenti.

    Contoh: Dalam suatu pertemuan kemarin (harus diucapkan dalam satu tarikan nafas ).

    Contoh pengucapan salah Dalam suatu pertemuan kema...rin

  • SYARAT YANG HARUS DIPENUHI PENYIAR

    5. Teknik bernafas

    Teknik berbafas seorang penyiar, yang berhubungan erat

    dengan frase. Seorang penyiar :

    Mutlak memiliki teknik pernafasan dan harus menjaga dan memelihara teknik tersebut.

    Kemampuan menahan nafas dan mengeluarkan sedikit, sesuai kalimat yang diucapkan.

    Melatih dan memiliki nafas panjang melalui latihan dan olah raga yang memadai secara langsung dapat

    memperkuat parau-paru dalam menyimpan dan

    menghebuskan nafas.

    Perlu menghindarkan suara nafas yang berlebihan, namun kadang hal tersebut dapat memberikan

    sentuhan, dan menambah indahnya nuansa.

    Udara di dalam perut tidak boleh terjaring mikrofon.

  • SYARAT YANG HARUS DIPENUHI PENYIAR

    6. Tekanan kata

    Tekanan pada kata dan kalimat dilakukan agar menuntut

    perhatian lebih.

    Penyiar berita informasi perlu tahu maksud dari kalimat

    tersebut. Kesalahan penekanan kata bermakna lain.

    Penekanan suku kata Indonesia pada suku kata kedua

    misal: ma kan , ter tidur, pre si den.

    7. Kemampuan menumbuhkan imajinasi

    Penyiar: memiliki kemampuan menumbuhkan imajinasi tertentu,

    Pendengar dapat berimajinasi ketika mendengar kalimat penyiar.

    Suara mendayu-dayu, serak basah, empuk menimpulkan imajinasi,

    alas wujud, wajah, sikap, perilaku. Kemampuan menumbuhkan

    adalah membawa imajinasi pendengar sesuai penyiar.

    Contoh: pendengar agar bersikap kasih sayang pada binatang.

  • 8. Kekayaan khasanah kata

    Pembendaharaan kata merupakan modal penyiar. Dengan demikian

    penyiar tidak kekurangan kata-kata

    Contoh : Pendegar pasti tidak lupa nama penyanyi berikut ini, sebab

    pendengar sering mendengar suaranya baik melalui radio maupun

    Televisi.

    Saudara pendengar, penyanyi yang saya maksud adalah: hetty, nah, marilah pendengar, langsung saja kita dengar suaranya

    Kata pendengar dan dengar diucapkan berulang-ulang dalam rangkaian kalimat yang pendek.

    Kata-kata tersebut dapat diganti dengan, menikmati, meresapi, terbuai

    kata yang didengar diulang

    Contoh : ia bukan hari dan juga bukan gito, ia bukan tomi dan juga bukan doni, tapi maxs

  • 9. Kemahiran mengolah kata

    Pendengar tertarik dengan suara dan penyampaian kata.

    Kemahiran mengolah kata akan menghindarkan salah informasi.

    Penyiar harus mampu, menjaring, menarik, dan merampas

    perhatian pendengarnya.

    10. Mampu membedakan secara serius dan santai

    Penyiar harus dapat membawakan suara yang ramah dan

    bersahabat, atau bercanda, dan tetap bekerja sungguh-sungguh.

    Penyiar dapat menyampaikan secara resmi, santai dan serius Acara Santai

    Penyiar membawa suasana relax untuk acara musik, agar memancing

    dan menggiring pendengar

    Contoh : hai, pendengar, apa kabar ?,lama kita tidak bergoyang dihari

    ini,kita mencoba lagu dangdut yang satu ini ?, oke ?, go!

    Acara Serius

    Contoh : penyampaian tanah longsor harus disampaikan secara resmi.

  • 11. Penguasaan Seni Budaya setempat

    Kata setempat, berarti wilayah sebuah stasiun. Siaran lokal, harus

    mengetahui budaya setempat. Radio nasional, kata setempat

    bermakna Indonesia. Penguasaan seni budaya membantu penyiar

    menyalurkan informasi.

    12. Mengerti Bahasa Asing

    Penyiar mengetahui kunci ucapan bahasa tertentu

    bahasa asing : memberi tambahan informasi

    bahasa asing : dapat mengangkat gengsi penyiar.

    13. Dapat menyusun acara sendiri

    Siaran di indonesia, belum menggunakan sistemtepat waktu yaitu

    perencanaan yang disusun secara tepat dan akurat, sehingga terdapat

    kelonggaran-kelonggaran waktu.

    Contoh : sebuah acara musik direncanakan pukul 19:30 s/d 20:00,

    sebelum acara berita RRI. Namun siaran berita tidak memenuhi target

    sehingga perlu diberikan acara selingan.

    Penyiar harus juga dapat betanggung jawab terhadap kontinuitas siaran.

  • 14. Memiliki gaya pemimpin

    Penyiar harus memiliki sifat akrab, sabar, dan santun, beribawa,

    cakap, tangkas, dan memiliki jiwa kepimpinan.Penyiar adalah

    petugas yang mewakili kepala stasiun.

    15. Lincah dan cepat membuat keputusan

    Pendengar yang fanatik, akan cepat mengetahui bila stasiun dalam

    kesulitan. Kelancaran berlangsungnya siaran acara cermat, agar

    pendengar tidak mengetahui keadaan yang tengah dialami.

    Kata lincah, bermakna riang, cepat bertindak, cekatan, sopan santun,

    banyak ide, cepat cermat, membuat putusan

    16. Kaya inisiatif

    Batas yang dibuat agar mengendalikan sistem penyiaran tidak lepas

    kontrol.

    Penyiar harus dapat membuat siaran menarik. Inisiatif spontan dapat

    juga direncanakan, ide spontan biasa tidak diberi filter.

  • 17. Intelegency

    Intelegency merupakan jaminan kualitas pemikiran.

    Intelegency tinggi aka melahirkan karya bermutu, penyiar dapat

    meyakinkan pendengar

    18. Humor

    Pendengar perlu informasi yang serius, hiburan dan humor.

    Humor dapat memenuhi harapan pendengar, penyiar dapat

    melepaskan ketegangan pendengar. Humor diharapkan bersih, bijak,

    intelek, dan tidak kasar serta kotor, porno.

  • TERIMA KASIH

    Trims, Selamat bekerja, sampai jumpa lagi!