kesimpulan vidio migrasi hewan.doc

5
KESIMPULAN VIDEO MIGRASI HEWAN Disusun Oleh : PENDIDIKAN BIOLOGI A / KELOMPOK 3 1. FAJAR GUNADI 14304241014 2. LAILATUL FITRIYAH 14304241015 3. UMI LATIFAH 14304241016 4. RIZKY MAR’ATUN NAFIS 14304241017 5. MEGA RINI PUSPITA SARI 14304241018 6. ESTU RIA DWI YULIANINGSIH 14304241019 PRODI PENDIDIKAN BIOLOGI

Upload: estuyulianingsih

Post on 20-Dec-2015

74 views

Category:

Documents


1 download

DESCRIPTION

KESIMPULAN VIDIO MIGRASI HEWAN.doc

TRANSCRIPT

Page 1: KESIMPULAN VIDIO MIGRASI HEWAN.doc

KESIMPULAN VIDEO MIGRASI HEWAN

Disusun Oleh :

PENDIDIKAN BIOLOGI A / KELOMPOK 3

1. FAJAR GUNADI 143042410142. LAILATUL FITRIYAH 143042410153. UMI LATIFAH 143042410164. RIZKY MAR’ATUN NAFIS 143042410175. MEGA RINI PUSPITA SARI 143042410186. ESTU RIA DWI YULIANINGSIH 14304241019

PRODI PENDIDIKAN BIOLOGI

FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM

UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA

2014

Page 2: KESIMPULAN VIDIO MIGRASI HEWAN.doc

Kesimpulan dari Vidio Migrasi Hewan

Bermigrasi sudah menjadi sifat alami hewan karena alasan cuaca,

reproduksi, hingga memperluas wilayah. Migrasi pada hewan adalah sebuah

gerakan periodik hewan dari suatu tempat dimana ia telah tinggal ke daerah yang

baru dan kemudian melakukan perjalanan kembali ke habitat aslinya. Rute

perjalanan migrasi ini biasanya sama dari tahun ke tahun. Migrasi dilakukan oleh

beberapa hewan dengan berbagai tujuan agar dapat mempertahankan

kehidupannya. Migrasi ini biasanya dilakukan secara berkelompok. Hewan

melakukan migrasi untuk menemukan tempat yang menyediakan bahan makanan

yang berlimpah, terhindar dari predator, maupun mencari tempat yang sesuai

untuk mempertahakan siklus hidupnya. Migrasi dalam kehidupan hewan dapat

didefinisikan sebagai pergerakan musiman yang dilakukan secara terus menerus

dari satu tempat ke tempat lain dan kembali ketempat semula. Seperti yang terjadi

pada vidio migrasi beberapa hewan ini dapat disimpulkan bahwa :

1. Migrasi kepiting merah di pulau christmas, Australia.

Setiap tahun di akhir musim semi, memasuki bulan Oktober-Desember di

pulau Christmas Australia ditutupi kepiting merah. Migrasi massal puluhan

bahkan ratusan juta kepiting merah melintasi jalan hingga berkilo-kilometer

dalam waktu lebih dari 1 hari. Jutaan kepiting merah turun setiap tahun untuk

berkembang biak dan bertelur. Ketika musim hujan datang, dan ombak menjadi

pasang, kepiting mulai bergerak, muncul dari tempat tinggal mereka di hutan

hujan, dan berjalan beramai-ramai menuju laut. Sebelum melakukan migrasi

kepiting merah tidak melakukan aktivitas apapun, itu bertujuan untuk

mengumpulkan tenaga untuk melakukan perjalanan selama migrasi. Dalam

perjalanan migrasinya kepiting-kepiting tersebut memperoleh berbagai

hambatan diantaranya yaitu karena kepanasan, terinjak, terlindas mobil dan

serangan dari semut merah yang mengerumuni mata bahkan mulut kepiting

merah, diperkirakan 10-15 juta kepiting mati dalam masa migrasi tersebut.

Page 3: KESIMPULAN VIDIO MIGRASI HEWAN.doc

2. Migrasi Wildebeests dari Tanzania ke Kenya.

Lebih dari satu juta wildebeests menempuh perjalanan ke utara dari

Tanzania ke Kenya. Hewan yang tampangnya mirip antara kerbau dan

kambing ini bermigrasi secara besar-besaran setiap tahun pada bulan Juli dan

Agustus. Mereka berusaha menyeberangi sungai Grumeti yang dipenuhi

dengan buaya, dan banyak sekali hewan yang menjadi santapan predator air

buaya rakus.

3. Migrasi Zebra di Afrika.

Di benua Afrika, Zebra dan beberapa hewan lainnya melakukan migrasi di

waktu yang bersamaan. Alasan migrasi para binatang ini adalah untuk

menghindari musim panas yang bikin air jadi langka, jadi mereka pindah ke

daerah lain yang sedang musim hujan. Sekali bermigrasi, kawanan Zebra ini

bisa mencapai 1 juta ekor.

Untuk menuju arah selatan, kawanan ini harus menyeberangi Sungai Mara

yang terletak di dekat Kenya, Afrika. Setelah harus lari-larian selama beberapa

minggu, di sungai ini, kawanan Zebra juga harus menghadapi tantangan berupa

buaya-buaya penghuni Sungai Mara. Diperkirakan setiap musim migrasi tiba,

ada ribuan ekor Zebra yang kehilangan nyawa, selain karena diserang buaya

juga karena tenggelam saat sedang menyebrang sungai.

Page 4: KESIMPULAN VIDIO MIGRASI HEWAN.doc