kelpok 4 metopen

6
Resume ANALISIS DAN INTERPRETASI DATA Anita Nurmayani Ibrahim Npm :0227 12 133 M k : Metode Penelitian PROGRAM STUDI AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI

Upload: amaliaassagaf

Post on 21-Dec-2015

214 views

Category:

Documents


1 download

DESCRIPTION

metopen

TRANSCRIPT

Page 1: kelpok 4 metopen

Resume

ANALISIS DAN INTERPRETASI DATA

Anita Nurmayani Ibrahim

Npm :0227 12 133

M k : Metode Penelitian

PROGRAM STUDI AKUNTANSIFAKULTAS EKONOMI

UNIVERSITAS KHAIRUN TERNATE2014/2015

A. Konsep Analisis Data

Page 2: kelpok 4 metopen

Analisis data dalam penelitian kualitatif melibatkan perangkuman data dalam cara yang dapat dipertanggungjawabkan dan akurat. Presentasi penelitian dalam suatu cara yang tak dapat diingkari.Interpretasi data adalah suatu upaya peneliti menemukan makna dalam data dan menjawab pertanyaan “so what?” dalam istilah implikasi dari temuan penelitian

Analisis Data Selama Pengumpulan Data

Banyak analisis data terjadi sebelum pengumpulan data selesai. Peneliti memikirkan dan mengembangkan firasat tentang apa yang mereka lihat dan dengar selama pengumpulan data.Sebuah langkah penting dalam analisis data kualitatif yang sedang berlangsung tercermin pada dua pertanyaan:

a) Apakah pertanyaan penelitian Anda masih dapat di jawab dan layak menjawab?

b) Apakah teknik pengumpulan data Anda menangkap jenis data yang Anda inginkan dan menyaring data yang tidak Anda lakukan?

Penting dihindari tindakan prematur yang didasarkan pada analisis awal dan interpretasi data.

Analisis Data Setelah Data Terkumpul

a. Setelah kerja lapangan selesai,peneliti harus konsentrasi pada proses multitahap dari penyusunan,pengkategorian,pensistesisan, analisis,dan penulisan tentang data.

b. Peneliti bekerja mempersempit suatu rangkaian masalah dan data yang luas ke dalam kelompok-kelompok data kunci yang kecil dan penting.

c. Sulit untuk menentukan selanjutnya,seberapa lama analisis data akan dilakukan.

d. Kerangka waktu bergantung pada hakikat penelitian, jumlah data yang akan dianalisis,dan kemampuan peneliti.

B. Tahap Analisis Data

Page 3: kelpok 4 metopen

Analisis data kualitatif merupakan suatu siklus,proses iteratif berulang dari review data untuk topik-topik umum atau tema-tema.

Satu pendekatan analisis adalah mengikuti tiga langkah iteratif: membaca/membuat memo,mesdeskripsikan apa yang terjadi pada latar, dan mengklasifikasikan data penelitian.

Membaca/membuat memo merupakan proses menulis catatan dalam margin catatan lapangan dan menggarisbawahi bagian-bagian atau masalah-masalah yang tampak penting selama membaca awal data naratif.

Pendeskripsian melibatkan pengembangan deskripsi yang sempurna dan komprehensif dari partisipan,latar, dan fenomena yang dikaji untuk menemukan kompleksitas yang kaya dari penelitian.

Pengklasifikan potongan data kecil kedalam kategori yang lebih umum merupakan cara peneliti untuk memberi makna dan menemukan hubungan antar data.

Catatan lapangan dan transkrip dipecah ke dalam potongan data kecil dan potogan-potongan ini diintegrasikan ke dalam kategori-kategori dan sering ke dalam pola-pola yang lebih umum.

C. Strategi Analisis Data

Pengidentifikasian tema merupakan strategi yang bertumpu pada identifikasi ide -ide yang muncul dari tinjauan pustaka dan dalam pengumpulan data.

Pengkodean merupakan proses menandai satuan-satuan teks dengan kode-kode atau label sebagai suatu cara mengindikasi pola-pola dan makna dalam data.Itu melibatkan reduksi data naratif ke suatu bentuk yang dapat dikelola yang memungkin sorting data muncul.

Pengajuan pertanyaan kunci merupakan strategi yang melibatkan peneliti mengajukan pertanyaan seperti “Apa yang secara sentral dilibatkan?” “Apa aktivitas utama,peristiwa, atau isu yang relevan pada masalah tersebut ?” dan melihat jawabannya dalam data.

Sebuah review organisasional membantu peneliti memahami sekolah atau organisasi lain sebagai seting yang lebih luas.Suatu review harus berfokus pada visi dan misi,tujuan dan sasaran,struktur, operasi, dan isu-isu dan kepedulian dari organisasi yang diteliti.

Page 4: kelpok 4 metopen

Pemetaan konsep membolehkan peneliti kualitatif menciptakan suatu display visual dari faktor-faktor utama yang mempengaruhi studi yang memungkinkan identifikasi konsistensi dan inkonsistensi antara kelompok-kelompok terpisah.

Penganalisisan antaseden dan konsekuensi yang memungkinkan peneliti memetakan sebab dan akibat yang muncul melaluipenelitian.

Penyajian temuan melibatkan penggunaan matrik, bagan,petakonsep, grafik, dan gambar untuk mengemas temuan penelitian.

Pernyataan apa yang hilang dari penelitian yang mendorong peneliti untuk merefleksi dan mengindenfikasi pertanyaan-pertanyaan penelitian yang belum memperoleh jawaban.

D. Model Analisis Data

Model Miles Huberman: Reduksi data Penyajian data Penarikan Kesimpulan Verifikasi temuan penelitian

Model Spradley: Analisis domain Analisis taksonomi Analisis komponensial Analisis tema budaya

Model Strauss & Corbin: Open coding Axial coding Selective coding Developing and drawing a visual conditional matrix

Daftar Pustaka

Page 5: kelpok 4 metopen

Marczyk, Geoffrey; DeMatteo, David; dan Festinger, David; “Essentials of Research Design

and Methodology”, John Wiley & Sons, Inc., 2005

file:///D:/ANALISIS-DATA-KUALITATIF-DAN-INTERPRETASI-EMZIR