kebisingan amdal

3
KEBISINGAN Kebisingan adalah bunyi yang tidak diinginkan dari usaha atau kegiatan dalam tingkat dan waktu tertentu yang dapat menimbulkan gangguan kesehatan manusia dan kenyamanan lingkungan. Tingkat kebisingan dinyatakan dalam satuan desibel (dB). Pengukuran tingkat kebisingan dilakukan dengan cara diukur dengan alat sound level meter selama 10 (sepuluh) menit untuk tiap pengukuran. Pembacaan dilakukan setiap 5 (lima) detik. BAKU TINGKAT KEBISINGAN Baku tingkat kebisingan adalah batas maksimal tingkat kebisingan yang diperbolehkan dibuang ke lingkungan dari usaha atau kegiatan sehingga tidak menimbulkan gangguan kesehatan manusia dan kenyamanan lingkungan.

Upload: rizqy-unggul

Post on 25-Jun-2015

129 views

Category:

Documents


10 download

TRANSCRIPT

Page 1: KEBISINGAN amdal

KEBISINGAN

Kebisingan adalah bunyi yang tidak diinginkan dari usaha atau kegiatan

dalam tingkat dan waktu tertentu yang dapat menimbulkan gangguan kesehatan

manusia dan kenyamanan lingkungan. Tingkat kebisingan dinyatakan dalam

satuan desibel (dB).

Pengukuran tingkat kebisingan dilakukan dengan cara diukur dengan

alat sound level meter selama 10 (sepuluh) menit untuk tiap pengukuran.

Pembacaan dilakukan setiap 5 (lima) detik.

BAKU TINGKAT KEBISINGAN

Baku tingkat kebisingan adalah batas maksimal tingkat kebisingan yang

diperbolehkan dibuang ke lingkungan dari usaha atau kegiatan sehingga

tidak menimbulkan gangguan kesehatan manusia dan kenyamanan

lingkungan.

NILAI AMBANG BATAS KEBISINGAN

Untuk mencegah kemungkinan gangguan pada manusia terutama ketulian

akibat bising (noise induced hearing loss), maka telah ditetapkan batas

pemaparan yang aman terhadap bising untuk jangka waktu tertentu yang dikenal

dengan sebutan nilai ambang batas.

Page 2: KEBISINGAN amdal

Nilai ambang batas dimaksudkan sebagai batas konsentrasi dimana

seseorang dapat terpapar kebisingan dalam lingkungannya tanpa menimbulkan

gangguan kesehatan yang tidak diinginkan.

Derajat

Kebisingan

Lama Pemaparan

yang Diperbolehkan

(jam)

85

90

95

100

105

110

115

8

4

2

1

0,5

0,25

0,125