kebijakan politik abraham lincoln terhadap … pdf/f. keguruan dan ilmu...didorong oleh adanya...

84
i KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP PENGHAPUSAN PERBUDAKAN DI AMERIKA SERIKAT (1832-1865) MAKALAH Diajukan Untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan Program Studi Pendidikan Sejarah Oleh : ISASKHAR ODON S NIM : 121314023 PROGRAM STUDI PENDIDIKAN SEJARAH JURUSAN PENDIDIKAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS SANATA DHARMA YOGYAKARTA 2018 PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Upload: others

Post on 31-Aug-2021

4 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

i

KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP

PENGHAPUSAN PERBUDAKAN DI AMERIKA SERIKAT (1832-1865)

MAKALAH

Diajukan Untuk Memenuhi Salah Satu Syarat

Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan

Program Studi Pendidikan Sejarah

Oleh :

ISASKHAR ODON S

NIM : 121314023

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN SEJARAH

JURUSAN PENDIDIKAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS SANATA DHARMA

YOGYAKARTA

2018

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 2: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

ii

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 3: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

iii

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 4: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

iv

PERSEMBAHAN

Makalah ini saya persembahkan kepada :

1. Tuhan Yesus Kristus yang telah memberikan berkat dan rahmatNya

kepada saya, sehingga saya dapat menyelesaikan penulisan makalah ini.

2. Kepada kedua orang tua dan adik yang saya cintai, Ayahanda Dowana dan

Ibunda Sarni,dan Lasvita Mellin yang telah sabar dan selalu mengingatkan

saya untuk menyelesaikan makalah ini.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 5: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

v

MOTTO

Kegagalan hanyalah kesempatan lain untuk memulai lagi dengan lebih pandai.

Kegagalan adalah cara kita belajar, cara kita mengoreksi kesalahan dan kekeliruan

kita.

(Isaskhar Odon S)

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 6: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

vi

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 7: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

vii

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 8: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

viii

ABSTRAK

KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP

PENGHAPUSAN PERBUDAKAN DI AMERIKA SERIKAT (1832-1865)

Isaskhar Odon s

Universitas Sanata Dharma

2018

Makalah ini bertujuan untuk mendeskripsikan tiga permasalahan pokok,

yaitu, (1) Latar belakang kehidupan Abraham Lincoln; (2) Praktik-praktik

perbudakan di Amerika Serikat; (3) Dampak Kebijakan politik Abraham lincoln

terhadap penghapusan budak bagi masyarakat Amerika Serikat.

Penulisan makalah ini disusun dengan menggunakan metode sejarah yang

mencakup lima tahapan yaitu perumusan judul, pengumpulan sumber, verifikasi

(kritik sumber), interpretasi dan penulisan sejarah. Penulisan ini menggunakan

pendekatan politik dan ditulis secara deskritif analitis.

Hasil penulisan ini menunjukkan bahwa 1) Abraham Lincoln adalah anak

dari seorang petani, dilahirkan di Kentucky pada tanggal 12 Februari 1809,

Lincoln berlatar belakang, militer, pernah bersekolah di bidang ilmu hukum dan

menjadi pengacara hingga akhirnya terpilih menjadi anggota senat. 2) Para budak

terikat oleh sejumlah peraturan yang dipaksakan kepadanya dan harus ditaati.

Budak dianggap sebagai barang milik yang dikuasai sepenuhnya oleh para

pemiliknya, sehingga mudah untuk diperjual belikan, diperlakukan secara kasar

seperti pemukulan apabila ada budak yang berani melawan para majikan. 3)

Praktik perbudakan yang terjadi dapat di akhiri dengan proses rekontruksi Negara

Selatan oleh Abraham Lincoln dengan dikeluarkannya dekrit yang memerintahkan

penghapusan perbudakan melalui Proclamation of Emancipation pada tahun

1863, dan menambahkan pasal ketigabelas ke dalam UUD AS pada tahun 1865.

Kebijakan yang di ambil Abraham Lincoln dalam mengatasi perbudakan

menyisakan berbagai dampak. Dampak sosial, politik dan dampak ekonomi.

Kata Kunci : Abraham Lincoln, Perbudakan, Proclamation of Emancipation ,

Amerika Serikat

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 9: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

ix

ABSTRACT

POLITICAL POLITICS ABRAHAM LINCOLN ON THE ABOVE

DELIVERY IN UNITED STATES (1832-1865)

Isaskhar Odon S

University Sanata Dharma

2018

This paper aims to describe three major issues, namely, (1) The

background of Abraham Lincoln's life; (2) Practices of slavery in the United

States; (3) The impact of Abraham Lincoln's political policy on the abolition of

slaves for the people of the United States.

This paper is compiled using historical method which includes five stages:

title formulation, source collection, verification (source critic), interpretation and

history writing. This writing uses a political approach as well as written

analytically and descriptive.

The results of this writing show that 1) Abraham Lincoln was the son of a

farmer, born in Kentucky on February 12, 1809, a military background, had

attended law school and became a lawyer until he was elected to the senate. 2)

Slaves are bound by a number of rules imposed upon them and must be obeyed.

Slaves are regarded as possessions possessed entirely by their owners, making

them easy to trade, treated roughly as beatings if any slave dares to oppose the

employers. 3) The practice of enslavement can end with the reconstruction of the

South by Abraham Lincoln by issuing a decree ordering the abolition of slavery

through the Proclamation of Emancipation in 1863, and adding the thirteenth

chapter to the US Constitution in 1865. The policy Abraham Lincoln in tackling

slavery had lest social, political and economic impacts to date.

Keywords: Abraham Lincoln, Slavery, Emancipation Proclamation, United States

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 10: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

x

KATA PENGANTAR

Pertama-tama penulis mengucapkan terima kasih atas berkat, rahmat dan

karunia yang telah diberikan Tuhan Yang Maha Esa sehingga penulis dapat

menyelesaikan Makalah dengan Judul “Kebijakan Politik Abraham Lincoln

Terhadap Penghapusan Perbudakan di Amerika Serikat 1832-1865”. Makalah ini

disusun dalam rangka memenuhi salah satu syarat kelulusan program S1

Pendidikan Sejarah Universitas Sanata Dharma Yogyakarta.

Penulis menyadari bahwa selama proses pembuatan Makalah yang telah

penulis selesaikan ini tidak lepas dari masalah-masalah, baik yang terkait dengan

kesulitan mendapatkan sumber buku, maupun hal-hal yang berkaitan dengan

proses pembuatan Makalah ini. Pada kesempatan ini penulis ingin mengucapkan

terima kasih kepada :

1. Rohandi, Ph.D, selaku Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Universitas Sanata Dharma Yogyakarta.

2. Bapak Ig. Bondan Suratno, S.Pd., M.Si, selaku Ketua Jurusan Pendidikan

Ilmu Sosial Universitas Sanata Dharma Yogyakarta.

3. Dra. Sumini Theresia, M.Pd, selaku Ketua Program Studi Pendidikan Sejarah

Universitas Sanata Dharma Yogyakarta yang telah memberikan kesempatan

kepada penulis untuk menyelesaikan makalah ini. Sekaligus selaku dosen

pembimbing yang telah sabar membimbing, membantu, dan memberikan

banyak pengarahan, saran serta masukan selama penyusunan makalah ini.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 11: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

xi

4. Seluruh dosen dan pihak Sekretariat Program Studi Pendidikan Sejarah yang

telah memberikan dukungan dan bantuan selama penulis menyelesaikan studi

di Universitas Sanata Dharma Yogyakarta.

5. Seluruh karyawan Perpustakaan Universitas Sanata Dharma Yogyakarta yang

telah memberikan pelayanan dan membantu penulis dalam memperoleh

sumber penulisan makalah ini.

6. Kedua orangtuaku “Doawana dan Sarni”, adikku “Lasvita Mellin” yang

senantiasa mendukung mendoakanku dan menyayangiku tiada henti.

7. Teman-teman angkatan 2012 Program Studi Pendidikan Sejarah yang

mendukung dan mendoakanku.

Penulis menyadari bahwa makalah ini jauh dari sempurna, oleh karena itu penulis

mengharapkan kritik dan masukan yang membangun. Semoga makalah ini dapat

memberikan manfaat bagi yang membaca.

Yogyakarta, 29 Januari 2018

Isaskhar Odon S

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 12: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

xii

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ................................................................................................ i

HALAMAN PERSETUJUAN PEMIMBING ........................................................ ii

HALAMAN PENGESAHAN ................................................................................ iii

HALAMAN PERSEMBAHAN ............................................................................ iv

HALAMAN MOTTO ............................................................................................. v

PERNYATAAN KEASLIAN KARYA ................................................................ vi

LEMBAR PERSETUJUAN PUBLIKASI ............................................................ vii

ABSTRAK ........................................................................................................... viii

ABSTRACT ........................................................................................................... ix

KATA PENGANTAR ............................................................................................ x

DAFTAR ISI .......................................................................................................... xi

BAB I : PENDAHULUAN.................................................................................... 1

A. Latar Belakang Masalah ............................................................................ 1

B. Rumusan Masalah ...................................................................................... 5

C. Tujuan Penulisan ........................................................................................ 6

D. Manfaat Penulisan...................................................................................... 6

E. Sistematika Penulisan ................................................................................. 7

BAB II : BIOGRAFI ABRAHAM LINCOLN .................................................... 8

A. Masa Kecil Abraham Linclon .................................................................... 8

B. Karir Abraham Lincoln ............................................................................ 12

1. Militer .................................................................................................. 12

2. Pengacara ............................................................................................. 13

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 13: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

xiii

3. Anggota Senat ...................................................................................... 15

BAB III : PRRAKTIK-PRAKTIK PERBUDAKAN DI AMERIKA

SERIKAT .............................................................................................................. 16

A. Sejarah Lahirnya Perbudakan di Amerika Serikar .................................. 16

B. Praktik-Praktik Perbudakan di Amerika Serikat ...................................... 21

C. Segi Tiga Emas Perbudakan Budak ......................................................... 25

D. Perbudakan sebagai Lembaga Sosial ....................................................... 27

E. Pemberontakan Budak.............................................................................. 30

F. Usaha Penghapusan Perbudakan di Amerika Serikat ............................... 37

BAB IV : DAMPAK KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN

TERHADAP PENGHAPUSAN PERBUDAKAN BAGI MASYARAKAT

AMERIKA SERIKAT ......................................................................................... 42

A. Proklamasi Emansipasi ............................................................................ 42

1. Bidang Politik ...................................................................................... 45

2. Bidang ekonomi ................................................................................... 45

3. Bidang Sosial ....................................................................................... 45

B. Kemajuan Barat, Kemacetan Timur......................................................... 46

BAB V : KESIMPULAN ..................................................................................... 48

DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................... 54

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 14: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

xiv

DAFTAR LAMPIRAN

A. Silabus ............................................................................................................... 56

B. RPP .................................................................................................................... 60

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 15: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Suatu hal yang tak dapat disangkal ialah dalam dunia pada waktu ini

Amerika Serikat memegang peranan penting untuk dunia.1 Amerika Utara adalah

benua di belahan bumi Utara. Bagian Utara berbatasan dengan lautan Arktik, di

sebelah timur berbatasan dengan Samudera Atlantik Utara, di sebelah Selatan

berbatasan dengan laut Karibia dan di sebelah Barat dengan Samudera Pasifik

Utara. Benua Amerika dibagi menjadi dua wilayah yaitu Amerika Utara dan

Amerika Latin. Pembagian tersebut didasarkan pada kebudayaan yang

berkembang pada masing-masing wilayah yang menjadi dominan. Wilayah

Amerika Utara didominasi budaya Anglo Saxon, hal ini disebabkan karena orang-

orang sekarang yang menjadi masyarakat Amerika Utara adalah orang-orang dari

Inggris, sehingga adat istiadat yang berkembang dan yang digunakan adalah

tradisi dari Inggris. Sementara di Amerika latin berkembang kebudayaan latin

yang merupakan campuran dari budaya Spanyol dan Portugis.2 Banyak imigran

dari Eropa meninggalkan tanah air mereka karena melarikan diri dari penindasan

politik demi mencari kemerdekaan, menjalankan ibadah atau untuk petualangan

1 Redaksi majalah fortune. Siagian Gajus. Amerika Serikat Revolusi Menetap. Bandung 1953. hlm

2 Em Aritonang, Perihal Kemerdekaan dan Kebudayaan. Jakarta: Saksama. 1953, hlm. 17.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 16: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

2

dan mencari peruntungan yang lebih baik dari pada di di negeri mereka sendiri.3

Sebab utama orang Inggris ke Amerika adalah kecintaan mereka akan

kemerdekaan. Mereka berpindah-pindah dalam berbagai kelompok yang besar

tua, muda, miskin, kaya, dan terdiri dari para petani, pandai besi, buruh-buruh

perindustrian, pedagang-pedagang kecil, kaum terpelajar, maupun kaum ningrat.

Mereka pindah ke Amerika pada dasarnya ingin meninggalkan peraturan-

peraturan keagamaan, pemerintahan, dan ingin mencari kebebasan ekonomi yang

selama ini terkekang.

Amerika Serikat mempunyai daya serap yang cukup besar untuk menerima

imigran karena wilayahnya yang luas serta kekayaan alam yang melimpah dan

keyakinan bahwa manusia mampu menyesuaikan diri terhadap lingkungan yang

baru.4 Para imigran tidak hanya menetap di kawasan timur Amerika, tetapi juga

menerobos hingga ke pedalaman Amerika. Sesampainya di Amerika Serikat,

dengan serta merta orang-orang kulit putih membangun pemukiman-pemukiman

baru di AS.

Pada awalnya, para penduduk Indian Amerika hidup damai. Mereka hidup

berdampingan dalam hal pertanian. Orang Indian membantu para pemukim dalam

3 Wood Gray, dkk . 1990. Garis besar sejarah Amerika.Washington D.C : New York.Biro

program Internasional Depertemen Luar Negeri A.S. 2005. Garis Besar Sejarah Amerika Serikat

hlm 107

4 Arthur Mann, Yang Satu dan Yang Banyak: Refleksi Tentang Identitas Amerika. Yogyakarta:

Gadjah Mada University Press. 1990, hlm. 17.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 17: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

3

menanam tanaman pangan yang cocok dengan tanah dan iklim di Amerika.5

Namun demikian, melihat keuntungan yang besar dalam hal bertani membuat

orang-orang kulit putih menghalau orang Indian sehingga keberadaan orang

Indian mulai tersisih. Selain itu, orang-orang kulit putih juga mendirikan koloni di

negara Amerika Serikat. Dalam hal perekonomian, orang-orang kulit putih di

negara bagian Utara mengembangkan sektor perindustrian sedangkan di negara

bagian Selatan mengembangkan perkebunan. Sistem perbudakan di Amerika

Serikat semakin lama terpusat di negara bagian Selatan. Perbudakan hadir sejak

pertumbuhan populasi manusia dan peradaban. Perbudakan itu ada karena

didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan

bangsa Eropa ke benua Afrika hanya sebatas melakukan hubungan dagang yang

kemudian berubah menjadi penghisapan dengan cara kolonialisme dan

imperialisme. Kejelian bangsa Eropa dalam membaca peluang menyebabkan

perdagangan budak di Afrika dan perbudakan di Amerika.

Perang saudara merupakan aksi pembangkangan negara bagian Selatan

terhadap Union dengan cara 11 negara bagian (South Carolina, Mississipi,

Florida, Alabama, Georgia, Lousiana, Texas, Virginia, Arkansas, North Carolina,

Tennesse) memisahankan diri dari Uni kemudian mendirikan negara konfederasi.6

Masalah perbudakan merupakan masalah yang sangat sensitif sehingga perlu cara

5 Simon Adam, World History., a.b.Damaring Tyas Wulandari dan Hilda Kitty.Sejarah Dunia.

Jakarta: Erlangga. 2007, hlm. 215.

6 Anne Welsbacher. Abraham Lincoln: United States Presidents. New York: Abdo Publishing

Company. 2001, hlm. 20.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 18: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

4

tersendiri untuk menyelesaikannya. Masalah perbudakan di Amerika Serikat

menjadi menarik untuk dibahas dikarenakan muncul seorang tokoh yang

kehadirannya memberikan sumbangsih bagi Amerika Serikat untuk mengatasi

masalah perbudakan itu sendiri sehingga perbudakan dapat dihapuskan dari bumi

Amerika Serikat.

Di tengah-tengah pusaran perbudakan yang membelenggu bangsa negro di

Afrika, Abraham Lincoln tampil sebagai tokoh yang membenci dan menentang

perbudakan. Pada saat usianya delapan tahun, keluarganya pindah ke Spencer,

Indiana, dekat Gentryville.7 Abraham Lincoln bukan sekadar bapak bangsa yang

berani dan teguh memperjuangkan kesetaraan namun juga karakter yang

dibesarkan lewat perjuangan yang penuh dengan keberhasilan dan kegagalan. Dia

sering mengalami kegagalan, baik dalam politik maupun bisnis. Meskipun

demikian, dia merupakan lelaki tangguh seakan-akan dalam dirinya tidak ada

kata menyerah. Ketika beranjak dewasa, Abraham Lincoln berusaha keras untuk

menambah pengetahuannya. Dia menggunakan semua buku yang dapat

dibacanya. Abraham Lincoln juga menggeluti berbagai macam jenis pekerjaan.

Sebelum berkiprah di bidang politik, dia pernah bekerja sebagai pembelah kayu,

tentara, kuli di kapal-kapal, juru tulis, mengurus kedai, kepala kantor pos sampai

akhirnya menjadi pengacara.8

7 Sterling North, Abe Lincoln Log Cabin to White House. Canada: Pan America Copyright

Conventions. 1960, hlm. 34. 8 Wanita yang memberi dorongan akan segala cita-cita Abraham Lincoln. Pendidikan yang

diberikan Sarah kepada Abraham Lincoln mempunyai pengaruh besar terhadap pribadi Abraham

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 19: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

5

Para pemilik budak dan penguasa di negara bagian Selatan cenderung

mempertahankan dan melegalkan sistem perbudakan. Hal ini dikarenakan budak

Afrika memiliki fisik yang kuat dan memiliki ketahanan untuk dipekerjakan

berhari-hari dari pagi hingga sore di perkebunan-perkebunan negara bagian

Selatan. Dengan demikian untung yang dikantongi pemilik budak di negara

bagian Selatan menjadi berlipat ganda sehingga tenaga budak dijadikan sebagai

penunjang utama perekonomian di negara bagian Selatan.

Makalah ini dibatasi dari tahun (1832-1865). Tahun 1832 merupakan

tahun dimana Abraham Abraham Lincoln mulai aktif memperjuangkan nasib

para budak melalui kerja keras dalam membela menghapuskan perbudakan di

Amerika Serikat. Setelah diangkat sumpahnya sebagai presiden AS, pada tahun-

tahun berikutnya, Abraham Lincoln mulai gencar melakukan tindakan-tindakan

untuk menghapus perbudakan dengan beberapa kebijakan dan menolak adanya

pemisah antara negara bagian Utara dengan negara bagian Selatan.

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang di atas, maka di rumuskan masalah sebagai berikut :

1. Bagaimana latar belakang kehidupan Abraham Lincoln ?

2. Bagaimana praktik-praktik perbudakan di Amerika Serikat ?

3. Bagaimana dampak kebijakan politik Abraham Lincoln terhadap penghapusan

budak bagi masyarakat Amerika Serikat ?

Lincoln. Suhindriyo, Biografi Singkat Presiden-Presiden Amerika Serikat (1789-2001).

Yogyakarta: Yayasan Pustaka Utama, 1999, hlm. 56.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 20: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

6

A. Tujuan Penulisan

Penulisan makalah ini bertujuan untuk:

1. Mendeskripsikan latar belakang kehidupan presiden Abraham Lincoln di

Amerika Serikat.

2. Menganalisis praktik-praktik perbudakan di Amerika Serikat.

3. Menjelaskan kebijakan politik Abraham Lincoln terhadap penghapusan

perbudakan dan dampak bagi masyarakat Amerika Serikat.

B. Manfaat Penulisan

Penulisan makalah ini diharapkan dapat bermanfaat bagi :

1. Universitas Sanata Dharma

Penulisan Makalah ini adalah salah satu perwujudan Tri Dharma Perguruan

Tinggi, yakni Dharma bidang penelitian. Kiranya makalah ini menjadi

tambahan pengetahuan pustaka pendidikan sejarah dan Universitas

mengenai Kebijakan Politik Abraham Lincoln terhadap penghapusan

perbudakan di Amerika Serikat (1832-1865).

2. Prodi Pendidikan Sejarah

Penulisan makalah ini diharapkan mampu menarik minat mahasiswa Prodi

Pendidikan Sejarah untuk mempelajari lebih lanjut mengenai kebijakan

Politik Abraham Lincoln terhadap penghapusan perbudakan di Amerika

Serikat (1832-1865). Hal ini bertujuan untuk menambah wawasan

pengetahuan sejarah para mahasiswa Prodi Pendidikan Sejarah

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 21: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

7

3. Penulis

Penulisan makalah ini memberikan pengetahuan yang lebih mendalam kepada

penulis mengenai Kebijakan Politik Abraham Lincoln terhadap penghapusan

perbudakan di Amerika Serikat (1832-1865). Hal ini sekiranya dapat

bermanfaat bagi penulis sebagai guru sejarah dikemudian hari saat

menjelaskan kepada siswa tentang Kebijakan Politik Abraham Linclon

terhadap penghapusan perbudakan di Amerika Serikat (1832-1865).

C. Sistematika Penulisan

Makalah yang berjudul “ Kebijakan Politik Abraham Linclon terhadap

penghapusan perbudakan di Amerika Serikat (1832-1865) “ ini mempunyai

sistematika penulisan sebagai berikut:

Bab I. Berupa Pendahuluan yang memuat latar belakang masalah,

permasalahan, tujuan penulisan, manfaat penulisan dan sistematika

penulisan.

Bab II. Bab ini menyajikan tentang latar belakang kehidupan Abraham

Lincoln.

Bab III. Bab ini menyajikan tentang praktik-praktik perbudakan di Amerika

Serikat.

Bab IV. Bab ini menyajikan kebijakan politik Abraham Lincoln terhadap

penghapusan perbudakan dan dampak bagi masyarakat Amerika

Serikat.

Bab V. Bab ini menyajikan kesimpulan dari pembahasan yang telah

diuraikan pada bab II, bab III dan bab IV.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 22: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

8

BAB II

BIOGRAFI ABRAHAM LINCOLN

A. Masa kecil Abraham Lincoln

Abraham Lincoln adalah Presiden Amerika Serikat yang ke 16. Beliau

dikenang jasa-jasanya karena telah menghapus perbudakan dan menyatukan

Amerika Utara dan Selatan sehingga menjadi negara federasi yang bersatu.

Abraham Lincoln adalah anak dari seorang petani, beliau dilahirkan di Hardin

County, Kentucky pada tanggal 12 Februari 1809. Pada waktu itu ia baru

berumur tujuh tahun keluarganya pindah ke suatu tempat di Piegon Creek,

dibagian Selatan dari Indiana.9 Sudah setahun lamanya berselang semenjak ibu

kandungya meninggal dan dimakamkan di puncak bukit dekat pondok kediaman

mereka. Anak-anak itu merasa amat sunyi kehilangnan ibunya. Semakin merasa

lebih sunyi lagi, ketika ayahnya pergi ke Kentucky untuk bertamu. Tidak berapa

lama kemudian ayah Abraham Lincoln, menikah dengan seorang janda, lalu

dikenalkanlah calon ibu baru kepada Abraham Lincoln dan saudaranya. Sarah,

ini adalah ibu barumu. Perempuan baru itu mengambil hati anak-anak itu dengan

senyuman manis.

Sally Lincoln, isteri Tom yang baru itu mempunyai seorang anak laki-laki

dan dua orang anak perempuan, yaitu Jhon, Besty dan Mathilda Johnston. Pada

9 Cavanah Frances.v. Presiden Abrahamv Lincoln. Kramat 60 Jakarta 1953. hlm 5.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 23: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

9

waktu itu dibawanya Abe dan Sarah ke peragu kuda, dan diberinya sebuah

gundar alat pembersih dan diberinya juga pakaian sebagaimana seperti anaknya

sendiri lalu dicarikannya bahan pakaian yang baik. Abe mendapat sehelai celana

wol baru. Celana baru itu dipakainya, lalu ia duduk di atas kursi dimuka tungku

api rambutnya digunting oleh isteri Lincoln. Kemudian Abe pergi kemuka cermin,

Ia ibu, sahut Abe, nama panggilan itu terlompat saja dari mulutnya seolah-olah

sudah biasa diungkapkannya. Isteri Lincoln melihat kepadanya dengan seksama,

sambil mengemasi barang jahitannya, Ia berlainan dengan anaknya Jhon. Ia tidak

seperti anak laki-laki yang biasa dilihatnya. Dimana Abe dilihatnya pandangan

yang dapat menawan hati. Terasa olehnya satu perasaan yang ganjil, seolah-olah

ada satu dunia dalam kepala Abe yang tidak diketahui oleh bangsa-bangsa lain.

Meskipun kehidupannya penuh kesulitan namun sejak kecil Abe telah mengenal

apa itu kemerdekaan dan perdamaian. Abe yakin bahwa semua orang memiliki

hak untuk hidup merdeka dan damai. Lincoln memiliki kekurangan dalam hal

berbicara yaitu gagap. Walau begitu Lincoln tumbuh menjadi pemuda yang

sangat sadar akan kebenaran.10

Keluarga Lincoln pindah dari Kentucky ke Indiana dalam musim dingin

ketika Abe berumur tujuh tahun Thomas Lincoln, membawa keluarganya dari

Virginia ke Kentucky, mengikuti kawannya, Daniel Boone. Pada waktu itu

Kentucky penuh dengan orang Indian tapi sekarang sudah lama orang Indian tidak

mengganggu kaum kolonis di Kentucky lagi, tetapi mereka mengalami

gangguan-gangguan lain. Pada saat itu penghasilan dari hasil tanah tidak

10 Cavanah Frances. Ibid, hlm 7.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 24: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

10

mencukupi dan banyak pula kolonis lain datang dengan budak-budaknya yang

bekerja untuk mereka.11

Abe katanya perlahan-lahan, nanti ada seorang guru akan membuka

sekolah di Pigeon Creek dan akan saya minta kepada ayahmu supaya kamu

dimasukkan di sana. Isteri Lincoln menepati janjinya itu. Waktu guru itu

membuka sekolah dikampung itu, didesaknya suaminya memasukkan anak-

anaknya ke sekolah. Di sana Abe belajar membaca dan berhitung, ia dapat

memecahkan soal-soal dengan mudah. Tulisannya amat bagus, sehingga orang-

orang dikampung itu kerap kali datang kepondoknya itu untuk minta tolong

membuatkan surat. Sungguhpun Abe memasuki lima macam sekolah dalam

waktu yang bergiliran, dapat juga ditamatkannya semua itu dalam waktu yang

tidak sampai satu tahun. Ayahnya menyuruh Ia bekerja diluar kampung itu

dengan upah dua puluh lima sen sehari, kerjanya membelah kayu, membajak

tanah dan mencuci. Akan tetapi Ia terus belajar, walaupun tidak dapat pergi ke

sekolah. Ia sangat rajin membaca. Seorang yang tinggal lima puluh mil jauhnya

dari situ yang meminjaminya buku-buku bacaan. Tiap-tiap hal yang hendak Ia

ketahui ada dalam buku yang ia pinjam, katanya pada Dennis Hanks. Kawannya

yang paling akrab dialah yang dapat meminjam aku buku yang belum pernah aku

baca. Buku yang paling disukai Abe, adalah buku Kehidupan Washington, buku

itu ia dapat dipinjaminya dari Hosiah Crawford. Abe percaya betul, bahwa

nasibnya akan baik. Diambilnya buku itu dibacanya berulang-ulang. Saya tidak

11 Foster Genevieve. Dunia Abraham Lincoln 1809-1865. W. Van Hoeve. Bandung. S

Gravenhage. hlm 61.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 25: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

11

akan selamanya jadi tukang gali, tukang tanam bibit, tukang belah balok dan

sebagiannya. Dapat dikatakan, bahwa Abe adalah seorang anak yang paling

terkenal di Pigeon Creek.12

Saat Abe berusia tujuh belas tahun, tingginya sudah enam kaki dan empat

inci, Ia kuat dari kebanyakan orang-orang lain. Tatkala berusia sembilan belas

tahun, Ia bekerja di sebuah perahu. Pada waktu musim semi tahun 1828, belum

ada lagi kapal api di Amerika Serikat. Belum ada jalan-jalan baik ke kota di

sebelah timur. Satu-satunya jalan bagi petani untuk membawa hasil buminya ke

pasar ialah dengan perahu. Maka hasil buminya itu dibawa melalui Ohio dan

Mississippi ke kota New Orleans.

Bagi seorang yang selalu tinggal didusun, merupakan pelajaran melalui

sungai Mississippi itu adalah suatu peristiwa yang mengerikan. New Orleans

adalah kota yang belum pernah dilihat Abe sebelumnya. Ia beserta kawan-

kawannya dalam perjalanan mengunjungi pelabuhan satu - persatu, di mana

dilihatnya kapal-kapal dari berbagai negeri. Ada kapal yang sedang dibongkar dan

ada pula yang sedang dimuat. Namun selain dari itu ada hal-hal yang amat

melukai hati Abe yaitu, Ia melihat segerombolan budak bangsa Negro dirantai

bersama-sama diiringkan sepanjang jalan menuju ke pasar. Sejak saat itu untuk

pertama kalinya Abe menyaksikan sendiri bagaimana para budak diperlakukan

oleh pemilik budak, di pikirannya tidak adil seorang manusia dimiliki oleh

manusia lainnya diperlakukan seperti hewan peliharan dan di.13

12 Cavanah Frances, op. cit. hlm. 8-10. 13 Cavanah Frances. op.cit. hlm, 12.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 26: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

12

B. Karir Abraham Lincoln

1. Militer

Pagi itu pada permulaan bulan April hujan lebat turun. Di waktu pagi itu,

ketika Abe berdiri menyandar digang dengan buku tata bahasa Inggris di

tangannya, datanglah seorang penunggang kuda yang penuh dengan lumpur.

Memanggil orang-orang sukarela untuk melawan orang-orang Indian (Black

Hawk) telah kembali di Illinois, teriak orang itu. Black Hawk tua, seperti

diketahui oleh setiap orang, adalah kepala dari Sacs yang katanya, menjual

daerahnya disudut barat laut Illinois kepada Amerika Serikat dan mengarungi

sungai Mississippi untuk dapat hidup, sekarang ia dan pahlawan-pahlawannya

telah kembali di Illinois. Oleh karena itu gubernur memanggil pasukan-pasukan

sukarela untuk perang melawan Black Hawk. Abraham Lincoln segera

mendaftarkan diri, Abraham Lincoln dipilih menjadi pemimpin. Saya tidak akan

berperang, kata Abraham kecuali melawan nyamuk-nyamuk. Ia melintasi kebun-

kebun bawang, menyelamatkan orang-orang Indian yang kebingungan.14

Pada musim bunga dalam tahun 1832, Lincoln ikut terlibat dalam perang

Elang Hitam untuk membantu mengusir bangsa Indian keluar daerah Illinois. Ia

dipilih oleh prajurit-prajurit dari kesatuannya menjadi kapten. Dalam beberapa

minggu Elang Hitam dapat dikalahakan, akan tetapi pasukan yang dipimpin oleh

Kapten Abraham Lincoln tidak memerangi satupun orang Indian, tidak menyukai

kekerasaan. Setelah perang selesai, Abe kembali menjalani kehidupan seperti

biasanya membantu mencari uang dengan cara bekerja, Abe pun bekerja di kantor

14 Foster Genevieve, op. cit, hlm 144-145.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 27: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

13

pos, kemudian pada tahun 1833, Abe diangkat menjadi kepala kantor pos, tidak

hanya sambil mengantar surat dan bekerja saja, Abe juga belajar sambil bekerja.15

2. Pengacara

Saat berusia dua puluh satu tahun, ia beserta keluarganya pindah ke daerah

baru, Illinois, di sana ia membantu orang tuanya mendirikan sebuah rumah kayu

dan membuka sebuah ladang baru.

Tahun 1837 Abe genap berumur dua puluh delapan tahun, ia menempuh

ujian dalam ilmu hukum lalu mendapatkan hasil yang sangat bagus sehingga ia

mampu lulus dan mendapat ijazah sekaligus gelar seorang pengacara. Saat itu ibu

kota dipindahkan ke Springfield di sanalah Abe pertama kali memutuskan untuk

membuka sebuah kantor advokat. Springfield menjadi salah satu kota yang

penting, dan beberapa tahun kemudian Abe Lincoln menjadi salah seorang

penduduk yang ternama, karena semakin banyak orang yang berkunjung ke

kantornya, untuk meminta bantuan jika mereka memerlukan seorang pengacara

untu membantu menyelesaikan perkara-perkara yang ada.

Lincoln pun kemudian berhasil menjadi pengacara terkenal sesuai dengan

keinginannya. Ia sering memenangkan kasus yang membela kaum lemah dan

kaum yang benar. Ia menjadi pribadi yang sangat dinamis, cerdas serta sangat

fasih berbicara berbeda dengan Lincoln yang dulu. Lincoln masih memegang

teguh cita-citanya yang dulu yaitu ingin memebebaskan perbudakan pada orang

berkulit hitam. Ia kemudian mencalonkan diri menjadi senat. Ia terpilih menjadi

15 Cavanah Frances, Op. cit, hlm 8 -16.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 28: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

14

anggota senat dan di parlemen ia terus memperjuangkan untuk memerdekakan

budak. Lincoln mendapat perlawanan keras dari perwakilan pihak Selatan yang

merupakan daerah yang melakukan perbudakan.

Para perwakilan dari Selatan berargumen bahwa budak-budak itu adalah

miliknya, asetnya, jika budak dihapus sama saja merampas hak-hak para tuan

tanah. Akan tetapi Lincoln tetap kuat dengan pendiriannya. Baginya argumen tuan

tanah itu hanya mengada-ada saja, bagaimana mungkin manusia disamakan

dengan barang, dijadikan aset. Lincoln sangat tidak setuju dengan hal itu.

Menurut Lincoln, selama masalah perbudakan tidak di selesaikan, negara ini tak

akan menikmati perdamaian dan keadilan. Dengan keyakinan yang mendalam

Lincoln terus berpidato tentang masalah perbudakan. Hal ini membuat ia menjadi

banyak dikenal orang. Lincoln pun kemudian mencalonkan diri sebagai presiden.

Beliau bukan mengincar jabatan presiden bukan untuk kepentingan pribadinya

namun untuk tujuan mulianya yaitu membebaskan perbudakan.16

Saat yang demikian itu berlalu, mulailah orang-orang mengatakan,

pemuda Lincoln itu adalah salah seorang yang paling cakap. Dalam tahun 1837,

tatkala sampai umurnya dua puluh delapan tahun, ditempuhnyalah ujian dalam

ilmu hukum. Ia dapat mencapai angka-angka yang amat baik, sehingga kepadanya

diberikan ijazah untuk menjadi pengacara. Lalu Abe memutuskan akan membuka

sebuah kantor advokat. Springfield menjadi kota yang penting, dan beberapa

16 http://biografi-orang-sukses-dunia.blogspot.co.id/2013/10/biografi-abraham-lincoln-presiden.

html. Diunduh pada tanggal 8 Maret 2017. Pukul 17:00.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 29: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

15

tahun kemudian Abraham Lincoln menjadi salah seorang penduduk yang ternama.

Semakin banyak saja orang yang berkunjung kesana. Kalau mereka memerlukan

seorang pengacara untuk membantu menyelesaikan perkara-perkara mereka yang

sulit.17

3. Anggota Senat

Abe menjadi sangat terkenal, sehingga diputuskannya hendak menjadi

anggota dewan perwakilan rakyat. Dalam tahun 1834 iapun terpilih. Pada tahun

berikutnya 1856, Abraham Lincoln menceburkan dirinya kedalam Partai Republik

yang baru didirikan, dan berjuang untuk melawan meluasnya perbudakan. Dua

tahun kemudian anggota partai Republik di Ilinois mengangkat Abraham Lincoln

menjadi anggota Senat Amerika Serikat.18

17 Ibid, hlm 20. 18 Foster Genevieve, op.cit, hlm 20.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 30: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

16

BAB III

PRAKTIK-PRAKTIK PERBUDAKANDI AMERIKA SERIKAT

A. Sejarah Lahirnya Perbudakan di Amerika Serikat

Sepanjang abad ke-16 dan abad ke-17, orang-orang Eropa tidak dapat

sepakat mengenai asal mula dan sifat orang Indian Amerika. Beberapa pandangan

yang berasal dari sarjana-sarjana Spanyol mulai berkembang dan semuanya

memperoleh pendukungnya di Inggris. Pada tahun 1660, kapal-kapal secara tetap

mengangkut dua jenis muatan ke dunia baru untuk digunakan oleh kaum kolonis

terhadap penduduk asli. Oleh karena pembentukan dunia baru banyak dipandang

sebagai suatu kesempatan buat menciptakan masyarakat yang lebih sempurna,

semua ambiguitas sosial maupun moral dasar yang ditimbulkan oleh perbudakan

Nampak lebih jelas apabila dipertautkan dengan pengkolonian Amerika.

Karenannya, pada akhir masa kolonial, Amerika menunjukkan paradoks tentang

budak-budak yang berjuang demi hak-hak alamiah dan azasi manusia.19

Sistem ekonomi perkebunan merupakan solusi bagi wilayah Selatan dalam

mengatasi kebutuhan tenaga kerja. Maka keperluan untuk mengimpor tenaga kerja

(budak) didatangkan dari wilayah Afrika. Sebagai tenaga kerja diperkebunan

mereka berstatus sebagai budak. Wilayah koloni Selatan dimulai pada 31 Agustus

19 Kammen Michael. Bangsa yang Penuh Paradoks: Suatu penelusuran mengenal asal mula

Peradaban Amerika Serikat. Gajah Mada University Press. 1977. hlm 81-82.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 31: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

17

1619 oleh John Rolfe seorang Belanda yang telah menjual 20 orang Negro ke

Virginia. Orang-orang Negro pertama yang dibawa ke wilayah tersebut,

dipekerjakan sebagai pelayan rumah tangga tuannya. Memang pada masa itu

pemilik tanah perkebunan belum memperkerjakan para budak di perkebunan.

Mereka masih diperlakukan sebagai pelayan atau pembantu rumah tangga

majikannya dan mereka berpeluang dapat memperoleh kebebasan. Dalam

perkembangan selanjutnya setelah berlangsung puluhan tahun lamanya, praktik

perbudakan tidak dapat lagi dihindari. Perbudakan mulai menjadi suatu lembaga

dan dilindungi oleh undang-undang.

Faktor-Faktor yang mengembangkan dan memperluas perbudakan di

Amerika

1. Penanaman Kapas

Faktor utama adalah bangkitnya usaha besar penamanan kapas di

Selatan yang digalakkan oleh pengenalan jenis-jenis kapas baru, dan oleh

penemuan Eli Whitney yaitu semacam obat kapas guna menyaring biji dari

kapasnya. Revolusi Industri yang membuat pembuatan tekstil menjadi usaha

besar-besaran, sangat meningkatkan permintaan akan kapas mentah. Dan

pembukaan tanah-tanah baru di Barat setalah tahun 1812, sangat memperluas

daerah digunakan untuk menanam kapas.20

20 Wood Gray, dkk . 1990. Garis besar sejarah Amerika.Washington D.C : New York.Biro

program Internasional Depertemen Luar Negeri A.S. 2005. Garis Besar Sejarah Amerika Serikat.

hlm 78-79.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 32: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

18

2. Penanaman Tebu dan Tembakau

Penanaman tebu juga mengembangkan dan memperluas perbudakan.

Tanah-tanah yang panas dan subur di Lousiana sebelah tenggara ternyata ideal

untuk menanam tebu yang menguntungkan. Pada tahun 1830, negara bagian itu

menghasilkan kira-kira setengah persedian gula seluruh negara. Akhirnya,

penanaman tembakau juga bergerak ke Barat seraya membawa perbudakan.21

Perang pada tahun 1812, dalam batas tertentu merupakan perang

kemerdekaan kedua, karena sebelum waktu itu, Amerika Serikat belum dianggap

setara dengan rumpun bangsa lain. Dengan diakuinya Amerika, banyak kesulitan

serius yang dihadapi negara baru itu sejak Revolusi kini menghilang.22 Koloni

Amerika yang terdiri dari Koloni Selatan, Tengah dan Utara. Memiliki sistem

perekonomian yang berbeda. Koloni Utara dengan perdagangannya dan koloni

Selatan dengan perekonomian pertanian perkebunan. Dalam masyarakat yang

berbasis pada sistem ekonomi perkebunan sangat bergantung pada kebutuhan

tenaga kerja. Perkebunan sebagai lembaga ekonomi koloni-koloni Selatan,

merupakan sumber penghasilan dan kemakmuran bagi wilayahnya. Sistem

ekonomi perkebunan yang mulai tumbuh di masa koloni merupakan suatu

penghidupan yang terpenting.

21 http://renyputriaditiya. blogspot.co.id/2014/04/blog-post.html. Di unduh pada 15 Mei 2017 pukul

20:30.

22 Wood Gray, dkk . 1990. Garis besar sejarah Amerika.Washington D.C : New York.Biro

program Internasional Depertemen Luar Negeri A.S. 2005. Garis Besar Sejarah Amerika Serikat

hlm, 38.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 33: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

19

Negara-negara perbatasan seperti Virginia, meskipun daerah utara dan

barat makin mencelanya, bahkan oleh Meksiko perbudakan dihapuskan, namun

perbudakan sekonyong-konyong tumbuh dan berkembang lagi. Menjelang tahun

1830 penganut-penganut Jefferson banyak jumlahnya diantara kaum politis dan

kaum terpelajar di Selatan. Lambat laun, sepertiga dari Uni memisahkan dari

bagian-bagian lain dari republik dalam lapangan ekonomi, pengetahuan dan

sosial.23

Sebagai seorang majikan ras kulit putih merasa sebagai ras yang super

diperoleh secara turun temurun. Mereka Superiotitas menggunakan tenaga-tenaga

budak. Muncul apa yang dinamakan teori ras yang isinya bahwa kedudukan orang

kulit putih dalam masyarakat lebih tinggi dan unggul dibanding dengan orang-

orang non putih. Menurut isi dogma itu dilakukan bahwa moral dan mental

bangsa Negro dianggap rendah tingkat dan derajatnya. Sikap orang kulit putih

Selatan terhadap keberadaan orang-orang kulit Hitam sebagai budak-budak

perekebunan adalah sama. Mereka tetap mempertahankan keberadaan lembaga

perbudakan. Masyarakat kulit putih di Selatan yakin bahwa perbudakan adalah

sangat penting untuk menjamin supremasi orang-orang kulit putih. Sumber

penghasilan wilayah Selatan yang mendasarkan pada sistem ekonomi perkebunan

memerlukan tenaga kerja, yaitu orang-orang Negro yang sangat bermanfaat untuk

mengerjakannya. Budak-budak yang berasal dari benua Hitam itu, sekitar 400.000

dikirim ke koloni Amerika bahkan bisa dikatakan Amerika lah bangsa Barat yang

23 Canu Jean, Sedjarah Amerika Serikat. Jakarta 1953. hlm 52- 53.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 34: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

20

paling banyak memiliki budak ada sekitar atau bahkan lebih dari 1/3 dari jumlah

budak yang ada di dunia hingga 1825.

Berbagai hasil industri Inggris ditukar dengan hasil daerah koloni untuk

mengusahakan jenis tanaman tembakau, koloni mulai menggunakan tenaga

budak, perbudakan di Amerika Serikat bagian Selatan, sesungguhnya sangat

berkaitan dengan kondisi geografisnya seperti keadaan ekologi yang sangat subur,

menghasilkan tebu, nila, kapas, gandum dan juga tembakau sesuai dengan

lingkungan alamnya. Ternyata dapat mendorong terjadinya perbudakan didaerah

pertanian. Perkebunan di Selatan sangat memerlukan tenaga budak. Hal-hal yang

mendorong kolonis menggunakan tenaga kulit hitam adanya masalah tenaga kerja

diberbagai perkebunan, karena orang kulit putih gagal menggunakan pekerja dari

orang Indian yang sudah hidup bebas di daerah bebas dan perkebunan. Tenaga

kulit putih diperkebunan tidak efektif karena tidak tahan dengan iklim panas dan

harganya juga begitu mahal. Tenaga budak Negro bila ditempatkan diperkebunan

sangat efektif dan juga murah.24

Sumber penghasilan utama bagi wilayah Amerika Serikat bagian Selatan

adalah dari hasil pertanian dan perkebunan. Oleh karena itu, tenaga budak sangat

di perlukan sebagai alat produksi dan harus dipertahankan.

24 Wood Gray, dkk, op, cit, hlm 138- 140.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 35: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

21

B. Praktik-Praktik Perbudakan di Amerika Serikat

Di tahun 1595 bangsa Belanda berhasil menguasai perdagangan budak

didaerah pantai Guinea, Afrika. Kemudian banyak para budak yang diangkut oleh

kapal-kapal Belanda dan akhirnya dikirim ke Brazilia Utara. Ditahun 1562, orang-

orang Inggris yang dipimpin oleh Sir Jhon Howkins mulai tertarik melakukan

hubungan dagang budak di Afrika Barat. Pada awalnya mereka bermaksud

mencari logam, namun akhirnya mereka lebih tertarik pada perdagangan budak

disana. Sekitar abad ke 18 Inggris mendirikan koloni-koloninya diwilayah Afrika

Barat terutama di sepanjang pantai Guinies. Perdagangan budak bangsa Eropa

sebenarnya telah dimulai ketika Bangsa Portugis pertama kali membawa budak-

budak dari Afrika ke Portugis pada tahun 1446. Tetapi meskipun perdagangan

budak sudah dimulai oleh Bangsa Portugis namun yang menjadi pencetus utama

dari kegiatan keji itu (perdagangan budak) adalah seorang marinir Inggris di

zaman Ratu Elizabeth yaitu John Hawkins yang telah memulai pelayaran

pertamanya pada tahun 1562. Kemudian John Hawkins mengadakan kontrak

mensuplai budak ke Spanyol dan mengangkut beberapa ratus budak kulit hitam ke

Karibia dari Pesisir Guinea, Afrika. Perdagangan budak semakin meningkat pada

abad ke 17 dan mencapai puncaknya pada abad ke-8 dimana perdagangan budak

menjadi semakin kompetitif (Grolier International Inc, jilid 8;233).

Perbudakan yang terjadi di wilayah Amerika Serikat bagian Selatan,

merupakan lembaga sosial dimana para budak terikat oleh sejumlah peraturan

yang dipaksakan kepada para budak dan harus ditaati. Praktik-praktik perbudakan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 36: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

22

menunjukan adanya suatu eksploitasi sesama umat manusia. Budak dianggap

sebagai barang milik yang dikuasai sepenuhnya oleh para pemiliknya, sehingga

mudah untuk diperjual belikan. Perbudakan sebagai suatu lembaga sosial diatur

dan dilindungi oleh negara bagian diwilayah Selatan.

Satu isu penting memperburuk perbedaan regional dan ekonomi wilayah

Utara dan Selatan “perbudakan”. Kesal melihat keuntungan besar yang diraup

para pebisnis wilayah Utara dari penjualan kapas, banyak warga wilayah Selatan

menganggap keterbelakangan wilayah mereka sebagai akibat penumpukan

kekayaan di wilayah Utara. Di sisi lain, banyak warga wilayah Utara menyerukan

bahwa perbudakan yang dianggap warga Selatan penting bagi perekonomiannya,

merupakan penyebab utama ketertinggalan finansial dan industri kawasan

tersebut.

Sejak kompromi Missouri pada 1819, garis seksional seputar perbudakan

perlahan tapi pasti menguat. Di wilayah Utara, sentimen abolisi total tumbuh

hingga memiliki pengaruh yang sangat kuat. Warga di daerah Selatan pada

umumnya merasa agak bersalah dalam hal perbudakan ini dan membelanya mati-

matian. Pada 1850, perbudakan sudah berlangsung selama 200 tahun dibeberapa

daerah pesisir, ini menjadi bagian integral ekonomi dasar kawasan tersebut.25

Walaupun sensus pada 1860 menunjukkan bahwa ada hampir 4 juta budak

dari total populasi 12,3 juta orang di 15 negara bagian yang mengizinkan

perbudakan, hanya minoritas kecil orang kulit putih wilayah Selatan yang

25 https://id.wikipedia.org/wiki/Perbudakan di Amerika Serikat. Di unduh 6 januari 2017. Pukul

20:00.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 37: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

23

memiliki budak. Pada saat itu terdapat 385.000 pemilik budak dari sekitar 1,5 juta

keluarga kulit putih. Lima puluh persen pemilik budak ini memiliki tidak lebih

dari lima budak. Dua belas persen memiliki dua puluh atau lebih budak,

menggambarkan transisi petani menjadi pemilik perkebunan. Tiga perempat dari

keluarga kulit putih di bagian Selatan, termasuk ”orang kulit putih yang miskin.”

mereka yang berada di kelas terbawah rakyat wilayah Selatan, tidak memiliki

budak.

Mudah dimengerti tujuan para pemilik perkebunan untuk mempertahankan

perbudakan. Tetapi petani kecil dan orang kulit putih yang miskin juga

mendukung institusi perbudakan. Mereka takut jika dibebaskan, warga kulit hitam

akan bersaing dengan mereka dalam hal ekonomi dan menghapuskan status sosial

mereka yang lebih tinggi. Orang kulit putih wilayah Selatan membela perbudakan

bukan hanya atas dasar kebutuhan ekonomi tetapi lebih karena pengabdian

mendalam terhadap supremasi kulit putih.

Ketika mereka bergulat melawan opini rakyat wilayah Utara yang sangat

dominan, para pemimpin politik, kaum profesional dan sebagian besar pemuka

agama di Selatan kini tidak lagi meminta maaf atas perbudakan. Mereka malah

mendukungnya. Contohnya, para penerbit di wilayah Selatan berkeras bahwa

hubungan antara modal dan buruh lebih manusiawi dalam sistem perbudakan

daripada dengan sistem upah di wilayah Utara.

Sebelum 1830, sesuai sistem patriarkal kuno pemerintahan perkebunan,

masih banyak pemilik atau tuan tanah yang mengawasi sendiri para budaknya.

Namun, seiring dimulainya produksi kapas dalam skala yang besar di wilayah

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 38: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

24

Selatan bawah, para tuan tanah ini secara bertahap mengabaikan pelaksanaan

pengawasan pribadi dengan ketat terhadap para budak, dan mempekerjakan

mandor profesional yang ditugaskan menuntut para budak bekerja semaksimal

mungkin. Dalam keadaan semacam itu, perbudakan dapat menjadi sistem

kekerasan dan pemaksaan dan pemukulan dan pemisahan keluarga akibat adanya

anggota keluarga yang dijual menjadi pemandangan umum. Tapi dalam situasi

yang berbeda, hal itu bisa berlangsung dengan lebih lunak.

Bagaimanapun juga, pada akhirnya kritik paling pedas terhadap

perbudakan bukanlah sikap para pemilik perkebunan dan mandor itu sendiri.

Kaum abolisionis menyatakan, secara sistematis memperlakukan buruh Afrika

seolah seperti binatang peliharaan itu melanggar hak inheren semua manusia

untuk memperoleh kebebasan. Pemerintah federal tidak berwenang menyesihkan

sistem perbudakan yang terjadi di berbagai daerah dan kesemuanya ini

merupakan kelanjutan dari warisan daerah kolonial yang tidak di awasi oleh

pemerintahan Inggris. Beberapa tokoh negarawan di Selatan memasukkan

peraturan perbudakan yang di susun oleh kongres yang berisi ketentuan mengenai

pelarian budak-budak Negro di suatu negara bagian ke negara bagian lain harus

dikembalikan kepada pemiliknya, peraturan tesebut terkenal dengan nama

“Fugitive Slave Law”, yang mulai di susun pada 1 februari 1793. Dengan

demikian ketentuan-ketentuan mengenai pelarian-pelarian budak yang pada

umumnya menuju ke wilayah Utara harus dikembalikan pada pihak Selatan.26

26 Foster Genevieve, Dunia Abraham Lincoln 1809-1865. Bandung. hlm 120- 124.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 39: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

25

Di dalam lembaga perbudakan semua peraturan yang mengatur hubungan

antara tuan dan budak termuat dalam peraturan hukum yang dinamakan “The

Black Codes” yang dilegalisir oleh negara bagian di Selatan pada akhir abad ke 18

dan awal abad ke 19 yang isinya di antaranya melindungi hak milik budak,

mengawasi setiap kemungkinan timbulnya gerakan-gerakan Negro yang dapat

membahayakan kedudukan para pemiliknya. Para budak dilarang mengadakan

perjanjian dengan siapapun. Seorang budak tidak boleh melakukan kekerasan

terhadap orang kulit putih tapi sebaliknya pembunuhan yang dilakukan oleh

warga kulit putih terhadap kulit hitam tidakah dianggap sebagai suatu perbuatan

kriminal, hukuman yang diterima budak paling ringan adalah dipekerjakan

kembali di tempat yang pekerjaannya, ada juga budak yang anggota tubuhnya di

siksa seperti bekas-bekas luka penyiksaan terhadap budak yang melanggar

peraturan tersebut. Hukuman yang terberat seperti pemberontakan maka akan di

hukum mati.

C. Segi Tiga Emas Perdagangan Budak

Keadaan Eropa yang maju pesat dalam berbagai bidang kehidupan

mendorong mereka untuk mencari tenaga kerja yang sangat banyak untuk

dipekerjakan dalam bidang-bidang seperti pertanian, pertambangan, peternakan

dan perindustrian. Maka tenaga kerja tersebut diperoleh di Afrika, terutama Afrika

bagian Barat berupa budak-budak negro.

Para budak ini merupakan barang dagangan terpenting yang diperebutkan

oleh pedagang-pedagang Eropa. Mereka mendirikan pangkalan-pangkalan ditepi

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 40: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

26

pantai, fungsinya untuk menampung budak-budak yang dibawa dari pedalaman,

yang dilakukan oleh pemburu-pemburu budak. Tempat ini juga sekaligus

digunakan menjadi benteng-benteng untuk mempertahankan diri terhadap pesaing

misalnya Belanda dengan posnya Elmina di Tanjung Harapan merupakan sebuah

pos perdagangan budak di Afrika. ( Polak, 1975: 13-14 )

Di Guinea terdapat 40 benteng Eropa dan pos perdagangan budak yang

dikenal sebagai pabrik budak. Di tempat itu para pedagang Eropa melakukan

tawar menawar dengan kepala suku Afrika setempat untuk memperoleh budak

dan seringkali dalam memperoleh budak orang Eropa menghasut serangan antar

suku sehingga narapidana yang tertangkap dapat diangkut ke barak pesisir

kemudian diperdagangkan pada orang- orang Eropa lain yang membutuhkan

tenaga kerja. Keempat puluh benteng itu terbagi atas milik orang Belanda, Inggris,

Perancis, Portugis dan Denmark. Inggris sebagai pemilik terbesar pabrik budak

sekaligus bandar perdagangan budak untuk transaksi budak tersebut setiap

tahunnya mencapai sekitar 75.000 budak yang diperdagangkan. Para budak ini

dari pesisir dunia diangkut ke Karibia yang terkenal dengan kepulauan gula.

Mereka dipekerjakan di pekerbunan tebu dan di pabrik-pabrik tebu untuk

mengolah tebu menjadi gula dan dari Karibia disebarkan ke berbagai negara di

Amerika Latin antara lain : Chili, Brazilia, Argentina, Suriname, Guyana, dan

beberapa negara lainya. Selain diangkut ke Karibia para budak diangkut ke

Amerika Utara yaitu Virginia yang terkenal sebagai perkebunan tembakau.

Pantai Gading (Pesisir pantai Guinea, Afrika). Pantai Gading merupakan

daerah atau wilayah yang strategis karena dekat dengan alam terbuka yaitu pesisir

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 41: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

27

pantai, sehingga dekat dengan transportasi laut yang menghubungkan ke berbagai

benua, khususnya ke benua Amerika. Pandangan orang Eropa terhadap orang

Negro adalah orang yang kuat dan tahan panas karena pesisir pantai Guinea

terdapat di Afrika, sehingga dengan mudah mereka mencari budak sebanyak

banyaknya dengan harga yang murah. Kepulauan Karibia (Amerika Latin).

Kepulauan Karibia merupakan wilayah kepulauan yang sangat strategis dekat

dengan perairan yang dapat dijadikan jalur pelayaran untuk memperdagangkan

budak. Kepulauan Karibia daerahnya sangat subur dan kaya yang penuh dengan

perkebunan tebu dan pabrik gula sehingga membutuhkan banyak tenaga kerja

yang dapat bekerja keras. Kepulauan Karibia juga terkenal dengan sebutan

kepulauan gula. Virginia (Amerika Utara). Letaknya strategis dekat dengan

perairan. Virginia merupakan wilayah yang subur dan kaya. Hasil utama Virginia

adalah tembakau sehingga banyak membutuhkan banyak tenaga kerja yang mau

bekerja keras dan harganya murah. Sedangkan jalur Segitiga Emas Perdagangan

Budak yaitu : Pantai Gading yaitu pesisir Guinea, Kepulauan Karibia (Amerika

Tengah), dan Virginia (Amerika Serikat).

D. Perbudakan sebagai Lembaga Sosial

Masyarakat Negro pada masa perbudakan dapat dikategorikan dalam dua

kelompok yaitu orang-orang Negro bebas dan orang-orang Negro budak, baik

yang bekerja sebagai pelayan-pelayan rumah tangga maupun budak-budak yang

bekerja ditempat-tempat pertanian perkebunan. Kelompok orang Negro bebas

dahulunya berasal dari budak yang bekerja sebagai pelayan rumah tangga yang

merasa dirinya memiliki kehidupan sosial yang lebih baik jika dibanding dengan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 42: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

28

budak-budak pertanian perkebunan. Para budak yang dapat membeli

kebebasannya sendiri dari tuannya dapat dinyatakan sebagai Negro bebas. Para

budak yang dapat melarikan diri biasanya menuju wilayah ke Utara dapat pula

dikatakan sebagai Negro bebas.

Sejak para budak diimpor dari Afrika Barat dipilih dan dikelompokan

berdasarkan perbedaan suku bangsa. Para pedagang budak yang lama

berpengalaman mengimpor budak dari Afrika Barat itu pada umumnya

mengetahui perbedaan kultur di antara para budak itu sendiri. Hal ini perlu untuk

mengetahui para budak dari suku-suku bangsa manakah yang lebih sesuai untuk

dipekerjakan ditanah-tanah pertanian dan perkebunan dan tempat-tempat yang

lain. Para budak dari bangsa Congo misalnya, mempunyai wajah tampan dan

sifatnya penurut, tenaganya dapat digunakan sebagai budak-budak rumah tangga

maupun budak-budak perkebunan. Budak-budak dari Guinea mempunyai fisik

tinggi dan besar serta sifatnya kejam. Apabila pemilik perkebunan

memperkerjakan mereka sebagai budak-budak daerah pertanian perkebunan.

Budak dari suku bangsa Eboes di wilayah Gaboon, dikenal sebagai budak yang

suka bergolak dan keras kepala. Apabila hendak digunakan sebagai budak-budak

perkebunan kurang efisien karena fisiknya lemah.27

Dilingkungan kehidupan keluarga para pengusaha perkebunan, terdapat

hubungan sosial yang erat antara tuan dan budak rumah tangga. Sebagian besar

para budak rumah tangga amat setia dan berdisiplin terhadap tuannya. Mereka

yang diberikan kekuasaan dan kepercayaan dari tuannya sering memerintah

27 op.cit. hlm 202-205.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 43: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

29

budak-budak lain sesama bangsanya. Sering terjadi para budak rumah tangga

tidak merasa dirinya berkedudukan sebagai budak.

Para budak tak dapat melindungi para anggota keluarganya sendiri dari

segala gangguan yang timbul dari luar khusunya yang dilakukan oleh orang-orang

kulit putih. Budak wanita tidak dapat melindungi dirinya sendiri terhadap

keinginan pemuasan seksual tuannya. Istri budak juga tidak dapat menjamin anak-

anaknya dari segala gangguan orang-orang kulit putih.

Tempat kediaman para budak perkebunan berupa gubug-gubug kecil yang

biasanya terletak sekitar tiga mil jauhnya dari tempat-tempat perkebunan.

Sedangkan jarak antara gubug-gubug budak perkebunan dengan tempat tinggal

sekitar 8 mil jauhnya. Hal ini dimaksudkan untuk memudahkan budak-budak itu

bekerja ditempat-tempat perkebunan, disamping itu dapat menjauhkan hubungan

dengan orang-orang Negro bebas yang besar kemungkinannya akan berpengaruh

para budak untuk bersekongkol.

Dalam mengawasi segala kegiatan para budak perkebunan ditempat-

tempat gubug itu didirikan pos-pos penjagaan. Setiap 1-4 minggu sekali dilakukan

patroli-patroli keamanan oleh para pengusaha perkebunan yang dibantu oleh para

mandornya. Dapat dikatakan bahwa tempat tinggal para budak perkebunan tidak

lebih dari pada perumahan orang-orang yang masih primitif.28

28 Wood Gray, dkk, op, cit, hlm 170- 172.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 44: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

30

E. Pemberontakan Budak

Terjadi pemberontakan budak pada hakikatnya tak lepas dari keadaan

lingkungan sosial yang sangat menekan kehidupannya yang disebabkan oleh

berbagai tindakan dari pemilik budak merupakan sumber utama timbulnya

pemberontakan. Hal itu berkaitan dengan faktor-faktor tidak puas dan putus asa

dari kelompok budak. Perasaan tidak puas dari para budak itu karena status yang

dibebankan oleh pemaksaan dan pembenahan dalam hirarki sosial yang berlaku

dalam lingkungan kulit putih di Selatan yang menggangap bahwa budak berstatus

sebagai hak milik. Penerapan peraturan yang tercantum dalam The black codes

sangat menekan perasaan para budak. Situasi psikologis yang menegangkan

diciptakan oleh para tuan dengan memperlakukan budak-budaknya secara kejam

dan menakutkan. Budak yang sering mengalami tekanan jiwa akibat perlakuan

kejam dari para tuannya.

Pemberontakan budak di Amerika Serikat sebenarnya telah terjadi sejak

wilayah tersebut dikuasai oleh kolonial Inggris. Pemberontakan budak mula

pertama terjadi di South Carolina pada November, 1526. Adapun pemberontakan

budak yang dianggap penting pada era kolonial Inggris di Amerika Serikat terjadi

di wilayah Virginia pada September 1663. Selama era kolonial Inggris sampai

berakhirnya perang saudara di Amerika Serikat (1607-1865), telah terjadi 115 kali

pemberontakan budak yang terjadi di berbagai negara bagian di Amerika Serikat.

Sebagian besar terjadi di Selatan. Sejak wilayah Utara melarang adanya

perbudakan pada tahun 1804, maka pada tahun itu pula tidak pernah terjadi

pemberontakan-pemberontakan budak.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 45: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

31

Selama periode 1800-1864, telah terjadi 54 kali pemberontakan budak yang

semuanya terdapat di wilayah Selatan. Memperhatikan tempat terjadinya

pemberontakan budak, daerah Virginia merupakan tempat yang terbanyak

terjadinya pemberontakan. Sebanyak 20 kali selama periode 1800-1864, yang lain

tersebar di berbagai wilayah. Nantinya, dalam perang saudara di Amerika Serikat

(1861-1865), Virginia merupakan ibukota dari negara konfederasi.

Tiga peristiwa penting dalam pemberontakan budak itu : (1) terjadi pada

1800, di Virginia, dipimpin oleh Gabriel Prosser, (2) pada 1822,terjadi

pemberontakan budak di South Carolina di bawah pimpinan Denmark Vesey, (3)

pada 1831, pemberontakan budak terjadi di Virginia di bawah Nat Turner dan

juga terdapat di berbagai wilayah. Terdapat suatu keunikan dalam mempelajari

tokoh pemimpin budak dalam menggerakkan suatu pemberontakan. Keunikan itu

tampak bahwa pemimpin budak pada umumnya berasal dari budak rumah tangga

yang kemudian ia memperoleh kebebasan dan kemerdekaannya tak lagi berstatus

budak. Para budak rumah tangga yang melakukan suatu pemberontakan dapat

digagalkan, antara lain, rahasia pemberontakan diketahui oleh para budak rumah

tangga yang kemudian segera memberitahukan rencana pemberontakan kepada

tuannya. Jadi, dalam masalah sosok budak rumah tangga, ia berpeluang menjadi

pemimpin pemberontakan, namun juga dapat berkhianat menggagalkan rencana

pemberontakan.

Gabriel Posser adalah budak rumah tangga yang bekerja sebagai sains dari

seorang pengusaha perkebunan di daerah Virginia, bernama Thomas Prosser.Ia

seorang pengikut kristiani yang amat tekun mempelajari ajaran Injil. Ia mulai

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 46: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

32

tergugah hatinya ingin membantu perjuangan bangsanya membebaskan dari

belengu perbudakan. Setelah beberapa tahun mengabdi pada tuannya, kemudian ia

memperoleh kemerdekaannya sebagai seorang Negro bebas. Perjuangan Gabriel

Prosser di dalam menentang perbudakan didasarkan pada konsep-konsep agama

dan rasional. Dalam menentang perbudakan ia mengartikulasi konsep injil dengan

interpretasi persaudaraan universal. Terdapat dua orang kulit putih yang ikut

membantu perjuangan budak, mereka berusaha mencari bantuan persenjataan dan

bahan peledak untuk melakukan pemberontakan. Gabriel Prosser merencanakan

suatu pemberontakan di daerah pedesaan Henrico, di kota Richmond, Virginia,

pada 1 September 1800. Ia membagi seluruh pengikutnya yang berjumlah 1100

budak dalam tiga kelompok besar. Sebagai langkah pertama, kota harus dikuasai,

mereka harus berhasil merebut gudang senjata yang berada di kota Richmond.29

Sebelum Gabriel Prosser mulai merencanakan penyerangan kota

Richmond, rahasia pemberontakan telah bocor karena penghianatan yang

dilakukan oleh dua orang budak rumah tangga. Kedua penghianat tersebut

melaporkan rencana pemberontakan yang akan dilakukan oleh Gabriel Prosser

kepada pemerintah negara bagian Virginia. Maka, dengan segera pemerintah

negara bagian Virginia segera menggerakkan tentaranya sebanyak 600 orang

untuk mencegah pemberontakan serta melindungi kota Richmond. Pemberontakan

Gabriel Prosser dengan cepat dapat dihancurkan, sebanyak 30 orang pengikutnya

telah menjadi korban. Komplotan Gabriel Prosser telah gagal akibat penghianatan

yang dilakukan oleh dua orang budak rumah tangga. Ia sendiri di tawan pada 25

29 Foster Genevieve. op,cit, hlm 199.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 47: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

33

September 1800, kemudian di kirim ke kota Richmond. Gubernur Virginia

berusaha untuk mengkorek informasi seputar rencana pemberontakan yang

dilakukan oleh Gabriel Prosser, namun gubernur tersebut gagal memperoleh

informasi yang dianggap penting. Ia tidak mau mengaku dengan siapa saja

pemberontakan itu dilakukan. Akhirnya, Gabriel Prosser dijatuhi hukuman mati di

tiang gantungan pada 7 Oktober, 1800. Setelah pemberontakan Gabriel Prosser

dapat digagalkan oleh gubernur James Monroe, segera melaporkan pada

pemerintah Thomas Jefferson, bahwa pemberontakan tersebut berhasil

dihancurkan.

Pemberontakan yang lain dilakukan oleh Denmark Vesey di negara bagian

South Carolina pada 1822 seperti halnya Gabriel Prosser, Vesey berasal dari

budak rumah tangga. Perjuanagan Denmark Vesey dalam menentang perbudakan

terpengaruh oleh konsep pemikiran Gabriel Prosser. Ia juga memberi konsep

agama dan ide dari revolusi Prancis. Denmark Vessey menanamkan agama dan

ide-ide dari revolusi Perancis. Vesey menanamkan pengaruhnya terhadap para

anggotanya, bahwa Tuhan telah menciptakan semua umat manusia memiliki hak-

hak yang sama. Rasa ketidakpuasan bersumber dari penerapan The Black Codes.

Disamping itu, ia mendapat dukungan dari para pemimpin Gereja Metodhist yang

anggotanya terdiri dari orang-orang Negro. Berdasarkan pengalaman yang ada,

gagalnya pemberontakan budak karena adanya penghianatan dari budak rumah

tangga, maka, Vesey merencanakan pemberontakan yang akan dilakukannya

harus hati-hati jangan sampai bocor. Ia menetapkan bahwa pemberontakan akan

dimulai pada minggu kedua, Juli 1822.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 48: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

34

Ia berusaha mencari bala bantuan orang-orang Negro di daerah Santo

Domingo, sama seperti yang pernah dilakukan oleh Gabriel Prosser. Bala bantuan

yang diharapkan Vesey, kenyataannya menjadi terpencar sehingga sulit

dikoordinasi, mengingat jarak tempuh dari daerah Charleston dengan Santo

Domingo, terlalu jauh, 80 mil jaraknya. Rencana Vesey ternyata juga telah

dihianati oleh seorang budak yang telah mendapat kepercayaan darinya. Budak itu

bernama Devany, seorang pelayan rumah tangga yang bekerja sebagai kusir

gerobak pada bekas kolonel Prioleau. Devany mendapat uang sebanyak $ 1.000

dan juga memperoleh kebebasan dari tuannya. Akibat kegagalan pemberontakan

Vesey, 139 orang ditahan, 47 orang dimasukkan dalam penjara termasuk 4 orang

kulit putih, yang dituduh ikut membantu dan melindungi para budak. Sebanyak 35

budak pengikut Vesey menjalani hukuman mati. Pemberontakan Vesey ditaksir

mempunyai pengikut lebih dari 9.000 orang. Denmark Vesey akhirnya harus

menjalani hukuman mati di tiang gantungan. Ia tetap menolak untuk

mencantumkan nama dari orang-orang yang ikut di dalam komplotannya.30

Mengenai pemberontakan yang dlakukan oleh Nat Turner pada 1831, di

Virginia, dapat di kisahkan sebagai berikut, Nat Turner adalah seorang pendeta

sangat tekun mempelajari isi injil, sering memberi khotbah dan membabtis para

budak. Ia adalah seorang pendeta yang sangat fanatik, menggunakan konsep supra

irasional dalam usahanya membebaskan para budak. Kondisi masyarakat yang

30 Negara dan Bangsa Jilid 9, 1989 Amerika Tengah dan Amerika Selatan. Jakarta Grailer. hlm 87-

90.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 49: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

35

tidak menentu dengan harapan dan kecemasan, maka mereka akan mengharapkan

munculnya seorang pemimpin yang bermukjizat rakyat menaruh kepercayaannya

agar perasaan-perasaan tidak puas, frustasi, dan putus asa dapat segera berakhir,

kemudian mengharapkan kemakmuran atau kesejahteraan sosial. Para

pengikutnya yakin, bahwa melalui kepercayaan Kristus mereka akan mendapatkan

kebebasan dan kemerdekaan bagi umatnya. Kefanatikan Nat Turner dipertebal

oleh kegemaran mengolah hal-hal yang bersifat mistik sehingga akan dapat

diketahui ideologi apakah yang akan digunakan sebagai konsep perjuangannya

dalam membebaskan perbudakan. Dapat dikatakan bahwa ia berideologi yang

messianistis. 31 Artinya di dalam situasi sosial yang kacau manusia sudah tidak

berdaya lagi mengatasi dengan hal-hal yang rasional seperti yang dikerjakan oleh

Nat Turner. Oleh karena itu, pemberontakan yang dilakukannya tidak

direncanakan cermat dan teliti.

Tentu saja, seorang pemimpin pemberontakan yang fanatik dengan

sendirinya akan melaksanakan perannya tak dipertimbangkan dengan masak-

masak dan tidak waspada. Nat Turner masih terkesan mengenai rencana

penyerangan yang telah mengalami kegagalan akibat terjadinya suatu

penghianatan. Maka, Nat Turner tidak akan mudah mempercayai seseorang untuk

mengatakan rencana pemberontakan. Ia akan bertindak sendiri memimpin

penyerangan. Semula ia menetapkan tanggal 4 Juli 1831, sebagai permulaan untuk

31 Guillermo O’Dorneli et all. 1993 Transisi Menuju Demokrasi Kasus Amerika Latin. hlm 101-

104

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 50: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

36

melakukan pemberontakan di pedesaan Southampton, tetapi ia menderita sakit

sehingga rencana pemberontakan ditangguhkan. Nat Turner memulai

pemberontakannya baru pada 21 Agustus 1831. Perlu diketahui, bahwa di dalam

pemberontakan tersebut tidak terdapat penghianatan-penghianatan yang dilakukan

oleh budak rumah tangga. Sebagai langkah pertama, ia beserta para pengikutnya

merusak dan membakar tanah-tanah perkebunan. Ia mengharap agar selekasnya

mendapat bantuan dari para budak rumah tangga. Nat Turner beserta para

pengikutnya telah melakukan pemberontakan kejam terhadap tuannya, Joseph

Travis beserta keluarganya. Angin pemberontakan lekas meniup ke daerah

Southampton.

Nat Turner mendapat sebutan sebagai “Bandit Besar” di kalangan

masyarakat kulit putih di Virginia, sebab mereka melakukan pembunuhan kejam

terhadap Joseph Travis beserta keluarganya dan juga sejumlah orang-orang kulit

putih lain di daerah Southampton. Orang-orang kulit putih yang telah dibunuh

dalam pemberontakan itu kesemuanya berjumlah 60 orang. Pada masa

berkobarnya pemberontakan itu, seluruh pendeta Negro di Virginia diperiksa oleh

pemerintah, sebab pemimpin pemberontakan adalah berasal dari seorang pendeta.

Sebagai tindak balasan dari warga kulit putih para budak yang diduga terlibat

dalam pemberontakan dibinasakan, sedang 13 orang budak yang lain dijatuhi

hukuman gantung. Selama enam minggu, Nat Turner bersembunyi didaerah

pegunungan di Southampton, tetapi akhirnya ia beserta para pengikutnya berhasil

ditangkap 30 Oktober 1831. Ia menjalani hukuman mati pada 11 November 1831.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 51: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

37

Pemberontakan yang dipimpin oleh Nat Turner berakhir pada 13 Oktober 1831,

dan berumur tidak lebih dari dua bulan.

F. Usaha pengahapusan praktik perbudakan

Perbudakan yang berjalan hampir 200 tahun telah menyadarkan para

budak untuk memperjuangkan hak-hak mereka. Keadaan sosial yang berkaitan

dengan faktor ketidakpuasan dan putus asa dari kelompok budak. Perasaan tidak

puas dari para budak itu karena status yang bebankan oleh pemaksaan dan

pembenahan dalam hirarki sosial yang berlaku dalam lingkungan kulit putih di

Selatan yang menggangap bahwa budak berstatus sebagai hak milik.

Pada akhirnya kritik paling pedas terhadap perbudakan bukanlah sikap

para pemilik perkebunan dan mandor itu sendiri. Muncul Kaum Abolisionis yaitu

kaum yang menginginkan penghapusan perbudakan. Kaum Abolisionis ini berasal

dari orang-orang Utara. Bahkan Presiden Amerika saat itu Abraham Lincoln

berjuang untuk menghapuskan praktik-praktik perbudakan yang ada di Amerika

Serikat.

Berdasarkan data yang didapat, dari Biro Sensus Penduduk Negro oleh

pemerintah federal (1790-1915), menunjukkan bahwa jumlah penduduk Negro

yang berada diwilayah Utara relatif kecil. Sampai dengan 1830 orang-orang

Negro di Amerika Serikat tercatat 2.328.642 orang. Dari jumlah itu penduduk

Negro yang berada di Utara rata-rata hanya 10%. Tenaga-tenaga Negro di Utara

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 52: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

38

pada umumnya sebagai pelayan rumah tangga. Sejak 1804 wilayah Utara telah

menghapuskan perbudakan.32

Mereka menginginkan ekspansi wilayah karena pemborosan budidaya

panen tunggal, yaitu kapas, dengan cepat mengurangi kesuburan tanah,

meningkatkan kebutuhan lahan baru yang subur. Selain itu, daerah baru akan

menyiapkan landasan bagi negara bagian yang mendukung adanya perbudakan

tambahan untuk mengimbangi penerimaan negara bagian baru yang bebas. 33

Rakyat wilayah Utara yang antiperbudakan menganggap pandangan rakyat

Selatan sebagai persekongkolan atas penyebaran pendukung perbudakan.

Perseteruan mereka menyengit pada 1830. Pergerakan anti perbudakan pertama,

dari Revolusi Amerika, meraih kemenangan terakhir mereka pada 1808 ketika

Kongres menghapuskan perdagangan budak dengan Afrika. Selanjutnya,

pertentangan sebagian besar datang dari kaum Quaker, yang terus melancarkan

protes meski lemah dan tidak berpengaruh. Sementara itu, mesin pemisah kapas

dari bijinya dan perluasan ke Barat ke kawasan delta Mississippi mengakibatkan

kebutuhan budak meningkat. Gerakan Abolisionis yang muncul pada awal 1830-

an bersifat agresif, tidak kenal kompromi, dan berkeras mengakhiri perbudakan

dengan segera.

32 Arthur Mann, Yang Satu dan Yang Banyak: Refleksi Tentang Identitas Amerika. Yogyakarta:

Gadjah Mada University Press. 1990. hlm 77- 80.

33 Wood Gray, dkk .op, cit hlm 152- 155.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 53: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

39

Pada 1838, jumlah perkumpulan lokal antiperbudakan meningkat

sebanyak 1.350 organisasi dengan anggota sekitar 250.000 orang. Gerakan

tersebut melaukan aktivitasnya membantu melarikan budak agar lebih aman selalu

pada malam hari. Meski demikian, sebagian besar masyarakat Utara entah

menjauhkan diri dari gerakan kaum Abolisionis atau malah secara aktif

menentangnya.34

Contohnya pada 1837, ketika segerombolan orang menyerang dan

membunuh editor antiperbudakan Elijah P. Lovejoy di Alton, Illinois. Tetapi,

pengekangan kebebasan berbicara di Selatan membuat kaum Abolisionis mampu

menghubungkan isu perbudakan dengan penyebab kasus kebebasan rakyat sipil

kulit putih. Pada 1835, segerombolan orang yang marah menghancurkan karya

tulis kaum Abolisionis di kantor pos Charleston, South Carolina. Ketika kepala

kantor pos menyatakan dia takkan mengirimkan tulisan milik kaum Abolisionis,

debat sengit bergulir di Kongres. Kaum Abolisionis membanjiri Kongres dengan

petisi yang menuntut penghapusan perbudakan. Pada 1836 Senat memutuskan

dengan suara bulat untuk langsung memetieskan petisi itu, dengan demikian

mematikan upaya mereka. Mantan Presiden John Quincy Adams, terpilih sebagai

anggota Senat pada 1830, melawan peraturan tutup mulut ini karena melanggar

Amandemen Pertama dan akhirnya memenangkan pembatalan peraturan tersebut

pada 1844.

34Taufik Adi Susilo, Mengenal Amerika Serikat. Yogyakarta: Garasi. 2009. hlm 205-207.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 54: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

40

Pimpinan-pimpinan Selatan dalam usahanya menentang The Underground

Railroad (Jalur Kereta Api Bawah Tanah), sering melakukan pengejaaran

terhadap budak-budak yang melarikan diri ke utara. Dalam dokumen tertanggal 24

April 1851, yang terdapat dalam sejarah bangsa Amerika di edit oleh H.S

Commgel. Isi dokumen buku tersebut adalah sebagai reaksi dari para pemilik

budak di wilayah Selatan, yang merasa dirugikan agar berhati-hati terhadap

tindakan warga Boston, Massachusetts, yang telah menculik dan menangkap para

budak untuk dibebaskan. Harap warga Selatan tetap waspada dan berhati-hati

terhadap para penculik yang terdapat di daerah Boston yang berdalih pada

Fugitive Slave Law.

Presiden Amerika saat itu Abraham Lincoln adalah orang yang sangat

menentang adanya perbudakan. Ia menganggap perbudakan sebagai kejahatan.

Dalam pidato di Peoria, Illinois pada tahun 1854, ia menyatakan bahwa semua

perundang-undangan nasional harus dilakukan dalam kerangka prinsip kedaulatan

bahwa perbudakan harus dibatasi dan akhirnya dihapuskan. Sebagai penentang

perbudakan, Lincoln memenangkan pencalonan presiden Amerika Serikat dari

partai Republik pada tahun 1860 dan kemudian terpilih sebagai presiden. Masa

pemerintahannya diwarnai dengan kekalahan dari pihak Negara Konfederasi

Amerika, yang pro perbudakan, dalam Perang Saudara Amerika. Dia

mengeluarkan dekrit yang memerintahkan penghapusan perbudakan melalui

Proclamation of Emancipation pada tahun 1863, dan menambahkan Pasal

ketigabelas ke dalam UUD AS pada tahun 1865, saat perang telah mendekati

akhir, dia menjadi presiden AS pertama yang dibunuh.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 55: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

41

Untuk menanggulangi salah satu urusannya yang terpenting yaitu

kedudukan kaum Negro yang telah dipersamakan pada bulan Mei 1865, kongres

mendirikan Biro orang bebas untuk bertindak selaku pembimbingan para warga

Negro dan memimpin mereka menuju swadaya. Dan dalam bulan Desember 1965

Kongres mengesahkan Amandemen Ketigabelas Amerika Serikat yang

menghapuskan perbudakan. Dalam Amandemen Ketigabelas itu Mahkamah

Agung Amerika Serikat juga memutuskan bahwa wajib militer tidak termasuk

dalam Amandemen ke-13 sebagai "perbudakan paksa". Dalam waktu singkat,

Amandemen ke-13 diikuti oleh Amandemen ke-14 (tentang HAM) dan 15 (yang

melarang pemungutan suara yang dibatasi untuk ras tertentu).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 56: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

42

BAB IV

DAMPAK PENGHAPUSAN PERBUDAKAN BAGI AMERIKA SERIKAT

A. Dampak Penghapusan Perbudakan Bagi Masyarakat Amerika Serikat

1. Proklamasi Emansipasi

Pada awal Perang saudara, untuk menjaga perbatasan negara di Uni,

Lincoln menolak tuntutan republik radikal untuk membebaskan para budak.

Lincoln mengusulkan rencana yang secara bertahap akan menghapuskan

perbudakan di Amerika Serikat, meskipun demikian Lincoln menyadari untuk

segera mengambil sebuah tindakan, baik atas dasar militer dan moral.35 Negara

selatan mencapai titik puncaknya pada tahun berikutnya, ketika kandidat Partai

Republik Abraham Lincoln terpilih sebagai presiden. Dalam waktu tiga bulan,

tujuh negara bagian selatan telah memisahkan diri dan membentuk Konfederasi

Serikat yang akan mengikuti setelah selesai Perang Sipil (1861-1865) dimulai.

Meskipun pandangan anti perbudakan Lincoln yang mapan, tujuan perang pada

awalnya tidak untuk menghapuskan perbudakan, namun untuk melestarikan

35 http://eqiera.blogspot.co.id/2012/05/proklamasi-emansipasi-serta-dampak. html. Di unduh 23

agustus 2017 pukul. 15: 30 wib.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 57: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

43

Amerika Serikat sebagai bangsa. Penghapusan perbudakan kemudian menjadi

tujuan dalam perang sipil, kebutuhan militer dan tumbuh sentimen anti

perbudakan di Utara, serta emansipasi orang Afrika. Banyak orang kulit hitam

kemudian bergabung dengan pasukan Uni Amerika untuk berperang dengan

wilayah selatan.36

Tanggal 1 Januari 1863 presiden Lincoln mengeluarkan suatu proklamasi

Emansipasi yang membebaskan budak-budak di negara bagian pemberontak dan

mengajak mereka untuk menggabungkan diri dengan pasukan bersenjata dari

Utara.37 Setelah perang saudara berakhir pemerintah melakukan proses

rekonstruksi untuk mengembalikan kondisi Amerika yang kacau paska

perbudakan dan perang saudara. Kehidupan perbudakan yang menyiksa telah

menyulitkan orang-orang kulit hitam dikarenakan hubungan atau pola interaksi

yang terjadi hanyalah sebatas antara majikan dengan budaknya. Dikeluarkanya

amandemen XIV pada masa rekonstruksi yang merupakan undang-undang untuk

membebaskan perbudakan tidak serta merta mengeluarkan mereka dari kebencian

ras yang diberlakukan oleh orang-orang kulit putih. Sistem perbudakan memang

telah dihapuskan akan tetapi hak-hak orang kulit hitam dibatasi dan tentunya

menjadi sebuah diskriminasi. Hal ini disebabkan etnis kulit hitam yang

36 http://www.hariansejarah.id/2017/04/sejarah-perbudakan-di-amerika.html 23 agustus 2017,

pukul 15:00 wib.

37 Wood Gray, dkk, op, cit, hlm 106-107.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 58: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

44

merupakan bagian dari masyarakat Amerika tidak dapat dimasukan dan diakui ke

dalam jajaran warga negara.38

Bagi daerah Utara peperangan telah menghasilkan pahlawan yang lebih

agung dalam diri Abraham Lincoln seorang yang berhasyrat menyatukan kembali

Uni, bukan dengan kekerasan dan penindasan, melainkan dengan kehangatan dan

keramahan. Proses rekonstruksi pada dasarnya telah dicanangkan sebelumnya

oleh Abraham Lincoln sebelum perang saudara berakhir. Rekonstruksi yang telah

dipersiapkan itu merupakan rekonstruksi dalam bidang politik berkaitan dengan

penggabungan negara bagian Selatan yang telah memisahkan diri dari Uni. Sistem

perbudakan yang menyiksa kehidupan orang-orang kulit hitam di Amerika bisa

terhapuskan setelah adanya masa rekonstruksi.

Semangat Abraham Lincoln yang tak kunjung padam dalam melaksanakan

proses rekonstruksi ini terpaksa terhenti dikarenakan maut telah lebih dulu

menjemputnya.39 Maka dari itu, proses rekonstruksi dalam bidang ekonomi,

sosial, dan budaya dilanjutkan oleh wakilnya Andrew Johnson. Setelah perang

saudara berakhir pemerintah Amerika Serikat disibukan dengan masalah-masalah

di negara bagian Selatan. Kebijakan Abraham Lincoln dalam upayanya

menghapuskan perbudakan di Amerika Serikat meninggalkan sejumlah dampak.

Maka dari itu, pemerintah Union mempunyai tanggung jawab besar terhadap

38 Woodman Davis. KONFLIK dan KONSENSUS dalam sejarah Amerika Modern, Edisi ke

enam. Gadjah Mada University Press. 1991. hlm 8 – 13. 39 Ibid hlm 189.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 59: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

45

penyelesaian masalah-masalah tersebut khususnya yang berkaitan dengan masalah

politik, ekonomi, sosial, dan budaya.40

2. Bidang Ekonomi

Selain itu secara ekonomi, negara bagian Selatan juga mengalami kerugian

besar dikarenakan rusaknya perkebunanan-perkebunan akibat perang saudara.

Oleh karena itu, negara bagian Selatan dengan keteguhan hati diharuskan untuk

menata kembali perekonomiannya guna memperoleh kehidupan yang lebih baik.41

3. Bidang Politik

Dampak politik adalah mengakibatkan negara bagian Selatan sebagai

pihak yang kalah kehilangan eksistensinya. Namun demikian dampak bagi budak

sendiri adalah budak di negara bagian Selatan tau bahwa kebebasan itu nyata.

Kebebasan memberikan mereka tujuan yang jelas untuk melarikan diri ke negara

bagian Utara. Larinya budak ke negara bagian Utara adalah sebuah strategi untuk

melemahkan negara bagian Selatan atau Konfederasi. Hal ini dikarenakan, para

budak yang melarikan diri ke negara Union akan di jamin keselamatannya.

Mereka bahkan diizinkan untuk bergabung dengan tentara dan angkatan laut

Union untuk berperang melawan pasukan Konfederasi. Hampir ratusan mantan

budak dari negara bagian Selatan memberikan kontribusinya untuk Uni.42

4. Bidang Sosial

Dampak sosial bagi budak yaitu kebebasan mereka menimbulkan

masalah baru yakni masalah tempat tinggal dan pekerjaan. Para budak harus hidup

40 Wood Gray, dkk, op, cit hlm 190. 41 Ibid hlm 190. 42 Ibid hlm 190.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 60: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

46

secara mandiri tidak lagi bersama pemiliknya sedangkan disisi lain budak tidak

mempunyai tempat tinggal. Dalam mengatasi masalah ini maka pemerintah segera

mendirikan Freedman Bureau atau lembaga khusus yang menampung para budak.

Disini, budak diberi pendidikan sehingga mereka dapat memiliki keahlian lain

selain berkebun. Dampak kebijakan Abraham Lincoln juga berpengaruh terhadap

perkembangan kebudayaan yang menyangkut aliran musik bergenre Jazz dan

Blues.43

B. Kemajuan Barat, Kemacetan Timur

Pertempuran besar pertama dalam perang tersebut yang terjadi di Bull

Run, Virginia, (juga dikenal sebagai Manassas Pertama) dekat Washingthon,

menghapus setiap harapan bahwa kemenangan akan mudah atau cepat diraih.

Berlawanan dengan kegagalan militernya di Timur, pasukan Union memperoleh

kemenangan di pertempuran laut dan darat di wilayah barat. Sebagian angkatan

laut pada awal perang berada di tangan Union, namun kemudian tercerai-berai dan

lemah. Hal itu di sebabkan Lincoln mengumungkan pemblokiran pantai-pantai

selatan sekalipun akibat blockade tak begitu berarti pada awalnya, pada tahun

1863 langkah ini mencegah hampir semua pengiriman kapas ke Eropa.

Pasukan Union dan Tentara Konfederasi bertemu di teluk Antietam dekat

Maryland, dan berhasil memenangkan pertempuran. Kemenangan ini memberikan

Lincoln untuk mengeluarkan Proklamasi Emansipasi. Proklamasi hanya

memerdekakan budak yang ada di Negara bagian Konfederasi sementara yang ada

di perbatasan tetap dibiarkan. Namun secara politik, pernyataan itu selain punya

43 Ibid hlm 191.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 61: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

47

arti menjaga keutuhan Union juga menyebutkan bahwa penghapusan perbudakan

sekarang dinyatakan sebagai tujuan peperangan.44 Namun sampai saat itu belum

ada kemenangan Konfederasi yang menentukan. Pemerintah federal tinggal

membentuk pasukan baru dan bertempur lagi, pertempuran besar-besaran selama

3 hari terbesar selama perang saudara, tentara Konfederasi berusaha keras

memecah garis pertahanan Union, namun gagal.

Banyak korban yang berjatuhan dari kedua belah pihak baik itu cari

Negara Union maupun Konfederasi Lebih dari 3.000 tentara Union dan hampir

4.000 tentara Konfederasi tewas dan yang terluka dan hilang total lebih dari

20.000 orang di tiap pihak. Pada tanggal 19 November 1863, Lincoln membangun

pemakaman nasional di Gettysburg, untuk mengenang para korban dan

menyampaikan amanat yang barangkali paling terkenal dalam sejarah Amerika

Serikat. Ia menutup pidato singkatnya dengan kata kata berikut:

….kita di sini harus memastikan bahwa bangsa ini, di bawah

kekuasaan Tuhan akan melahirkan kebebasan baru dan bahwa pemerintah dari

rakyat, oleh rakyat, dan untuk rakyat, tidak akan binasa dari bumi kita.45

44 Wood Gray, dkk, op, cit hlm 184. 45 Ibid hlm 185-186.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 62: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

48

BAB V

KESIMPULAN

Berdasarkan pembahasan dari Bab II sampai IV, maka dapat di ambil

kesimpulan sebagai berikut :

A. Latar belakang Abraham Lincoln

Abraham Lincoln adalah Presiden Amerika Serikat yang ke 16. Beliau

dikenang jasa-jasanya karena telah menghapus perbudakan dan menyatukan

Amerika Utara dan Selatan sehingga menjadi negara federasi yang bersatu.

Abraham Lincoln adalah anak dari seorang petani, beliau dilahirkan di Hardin

County, Kentucky pada tanggal 12 Februari 1809. Saat berusai 21 tahun Lincoln

mengawali karirnya yaitu: Menjadi tentara sukarelawan dan Lincoln terpilih

menjadi pemimpin pasukan, Pada musim bunga dalam tahun 1832, Lincoln ikut

terlibat dalam perang Elang Hitam untuk membantu mengusir bangsa Indian

keluar daerah Ilinois. Ia dipilih oleh prajurit-prajurit dari kesatuannya menjadi

kapten. Dalam beberapa minggu Elang Hitam dapat dikalahakan, akan tetapi

pasukan yang dipimpin oleh Kapten Abraham Lincoln tidak memerangi satupun

orang Indian, tidak menyukai kekerasaan. Lalu menjadi Pengacara pada saat itu

ibu kota dipindahklan ke Springfield di sanalah Abe pertama kali memutuskan

untuk membuka sebuah kantor advokat. Springfield menjadi salah satu kota yang

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 63: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

49

penting, dan beberapa tahun kemudian Abe Lincoln menjadi salah seorang

penduduk yang ternama, karena semakin banyak orang yang berkunjung ke

kantornya, untuk meminta bantuan jika mereka memerlukan seorang pengacara

untu membantu menyelesaikan perkara-perkara yang ada. Lincoln pun kemudian

berhasil menjadi pengacara terkenal sesuai dengan keinginannya. Ia sering

memenangkan kasus yang membela kaum lemah dan kaum yang benar. Lincoln

menjadi pribadi yang sangat dinamis, cerdas serta sangat fasih berbicara berbeda

dengan Lincoln yang dulu. Lincoln masih memegang teguh cita-citanya yang dulu

yaitu ingin memebebaskan perbudakan pada orang berkulit hitam. Ia kemudian

mencalonkan diri menjadi senat. Dalam tahun 1834 iapun terpilih. Pada tahun

berikutnya 1856, Abraham Lincoln menceburkan dirinya kedalam Partai Republik

yang baru didirikan, dan yang berjuang untuk melawan meluasnya perbudakan.

Dua tahun kemudian anggota partai Republik di Illinois mengangkat menjadi

anggota Senat Amerika Serikat.

B. Praktik-praktik perbudakan di Amerika Serikat

Perbudakan yang terjadi di wilayah Amerika Serikat bagian Selatan,

merupakan lembaga sosial yang sudah di atur oleh pemerintah daerah dimana para

budak terikat oleh sejumlah peraturan yang dipaksakan kepadanya dan harus

ditaati padanya. Praktik-praktik perbudakan menunjukan adanya suatu eksploitasi

sesama umat manusia. Budak dianggap sebagai barang milik yang dikuasai

sepenuhnya oleh para pemiliknya, sehingga mudah dapat untuk diperjual belikan.

Perbudakan sebagai suatu lembaga sosial diatur dan dilindungi oleh negara bagian

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 64: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

50

diwilayah Selatan. Sistem perkebunan di Selatan sangat memerlukan tenaga

budak. Hal-hal yang mendorong kolonis menggunakan tenaga kulit hitam adanya

keperluan kebutuhan tenaga kerja diberbagai lahan perkebunan, karena orang kulit

putih gagal menggunakan pekerja dari orang Indian yang sudah hidup bebas

didaerah bebas dan perkebunan. Tenaga kulit putih diperkebunan tidak efektif

karena tidak tahan dengan iklim panas dan harganya juga begitu mahal. Tenaga

budak Negro bila ditempatkan diperkebunan sangat efektif dan juga murah. Para

budak ini juga diperlakukan kejam oleh pemiliknya apabila tidak menuruti,

melakukan kesalahan, maka para majikan tidak segan segan untuk memberi

hukuman berupa fisik dan kerja paksa di kebun.

C. Dampak penghapusan perbudakan di Amerika Serikat

Penghapusan perbudakan kemudian menjadi tujuan dalam perang sipil,

kebutuhan militer dan tumbuh sentimen anti perbudakan di Utara, serta

emansipasi orang Afrika-Amerika. Banyak orang kulit hitam kemudian bergabung

dengan pasukan Uni Amerika untuk berperang dengan wilayah selatan. Setelah

perang saudara berakhir pemerintah melakukan proses rekonstruksi untuk

mengembalikan kondisi Amerika yang kacau paska perbudakan dan perang

saudara. Kehidupan perbudakan yang menyiksa telah menyulitkan orang-orang

kulit hitam dikarenakan hubungan atau pola interaksi yang terjadi hanyalah

sebatas antara majikan dengan budaknya. Dikeluarkanya amandemen XIV pada

masa rekonstruksi yang merupakan undang-undang untuk membebaskan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 65: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

51

perbudakan tidak serta merta mengeluarkan mereka dari kebencian ras yang

diberlakukan oleh orang-orang kulit putih.

Kebijakan Abraham Lincoln dalam upayanya menghapuskan perbudakan

Di Amerika Serikat meninggalkan sejumlah dampak. Maka dari itu, pemerintah

Union mempunyai tanggung jawab besar terhadap penyelesaian masalah-masalah

tersebut khususnya yang berkaitan dengan masalah politik, ekonomi, sosial, dan

budaya. Selain itu secara ekonomi, negara bagian Selatan juga mengalami

kerugian besar dikarenakan rusaknya perkebunanan-perkebunan akibat perang

saudara. Oleh karena itu, negara bagian Selatan dengan keteguhan hati diharuskan

untuk menata kembali perekonomiannya guna memperoleh kehidupan yang lebih

baik.46 Dampak politik adalah mengakibatkan negara bagian Selatan sebagai

pihak yang kalah kehilangan eksistensinya. Namun demikian dampak bagi budak

sendiri adalah budak di negara bagian Selatan tau bahwa kebebasan itu nyata.

Kebebasan memberikan mereka tujuan yang jelas untuk melarikan diri ke negara

bagian Utara. Larinya budak ke negara bagian Utara adalah sebuah strategi untuk

melemahkan negara bagian Selatan atau Konfederasi. Hal ini dikarenakan, para

budak yang melarikan diri ke negara Union akan di jamin keselamatannya.

Mereka bahkan diizinkan untuk bergabung dengan tentara dan angkatan laut

Union untuk berperang melawan pasukan Konfederasi. Hampir ratusan mantan

budak dari negara bagian Selatan memberikan kontribusinya untuk Uni.47

Dampak sosial bagi budak yaitu kebebasan mereka menimbulkan masalah baru

46Ibid hlm. 190. 47 Ibid hlm. 190.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 66: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

52

yakni masalah tempat tinggal dan pekerjaan. Para budak harus hidup secara

mandiri tidak lagi bersama pemiliknya sedangkan disisi lain budak tidak

mempunyai tempat tinggal. Dalam mengatasi masalah ini maka pemerintah segera

mendirikan Freedman Bureau atau lembaga khusus yang menampung para budak.

Disini, budak diberi pendidikan sehingga mereka dapat memiliki keahlian lain

selain berkebun. Dampak kebijakan Abraham Lincoln juga berpengaruh terhadap

perkembangan kebudayaan yang menyangkut aliran musik bergenre Jazz dan

Blues.

1. Bidang Ekonomi

Selain itu secara ekonomi, negara bagian Selatan juga mengalami

kerugian besar dikarenakan rusaknya perkebunanan-perkebunan akibat perang

saudara. Oleh karena itu, negara bagian Selatan dengan keteguhan hati diharuskan

untuk menata kembali perekonomiannya guna memperoleh kehidupan yang lebih

baik.48

2. Bidang Politik

Dampak politik adalah mengakibatkan negara bagian Selatan sebagai

pihak yang kalah kehilangan eksistensinya. Namun demikian dampak bagi budak

sendiri adalah budak di negara bagian Selatan tau bahwa kebebasan itu nyata.

Kebebasan memberikan mereka tujuan yang jelas untuk melarikan diri ke negara

bagian Utara. Larinya budak ke negara bagian Utara adalah sebuah strategi untuk

melemahkan negara bagian Selatan atau Konfederasi. Hal ini dikarenakan, para

budak yang melarikan diri ke negara Union akan di jamin keselamatannya.

48 Ibid hlm. 190.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 67: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

53

Mereka bahkan diizinkan untuk bergabung dengan tentara dan angkatan laut

Union untuk berperang melawan pasukan Konfederasi. Hampir ratusan mantan

budak dari negara bagian Selatan memberikan kontribusinya untuk Uni.49

3. Bidang Sosial

Dampak sosial bagi budak yaitu kebebasan mereka menimbulkan masalah

baru yakni masalah tempat tinggal dan pekerjaan. Para budak harus hidup secara

mandiri tidak lagi bersama pemiliknya sedangkan disisi lain budak tidak

mempunyai tempat tinggal. Dalam mengatasi masalah ini maka pemerintah segera

mendirikan Freedman Bureau atau lembaga khusus yang menampung para budak.

Disini, budak diberi pendidikan sehingga mereka dapat memiliki keahlian lain

selain berkebun. Dampak kebijakan Abraham Lincoln juga berpengaruh terhadap

perkembangan kebudayaan yang menyangkut aliran musik bergenre Jazz dan

Blues.50

49 Ibid hlm 190. 50Ibid hlm 191.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 68: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

54

Daftar Pustaka

Sumber Buku :

Anne Welsbacher. 2001. Abraham Lincoln: United States Presidents. New York:

Abdo Publishing Company.

Cuomo, Mario, M. 1996 Lincoln on Democracy., a.b. Lilian Tedjakusuma,

Lincoln tentang Demokrasi. Jakarta: Pustaka.

Groilere InternasionalInc, 1989 Negara dan Bangsa Amerika Utara jilid 8.

Guillermo O’Dorneli et all. 1993 Transisi Menuju Demokrasi Kasus Amerika

Latin.

Mann, Arthur. 1990. Yang Satu dan Yang Banyak: Refleksi Tentang Identitas

Amerika. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press.

Mukmin, Hidayat 1981, Pergolakan di Amerika Latin Dewasa ini.

Jakarta Ghalia Indonesia

Negara dan Bangsa Jilid 9, 1989 Amerika Tengah dan Amerika Selatan.

Jakarta Grailer.

Polak, Mayor JBAF 1975. Sejarah Dunia Modern. Malang. Gunung Agung Bali

Wood Gray, dkk . 1990. Garis besar sejarah Amerika.Washington D.C :

New York. Biro program Internasional Depertemen Luar Negeri A.S.

2005. Garis Besar Sejarah Amerika Serikat.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 69: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

55

Suhindriyo, Biografi Singkat Presiden-Presiden Amerika Serikat (1789-2001).

Yogyakarta: Yayasan.

Taufik, Adi Susilo, 2009. Mengenal Amerika Serikat. Yogyakarta: Garasi.

Sumber Internet :

http://biografi-orang-sukses-dunia.blogspot.co.id/2013/10/biografi-abraham-

lincoln-presiden.html.Diunduh pada tanggal 8 Maret 2017. Pukul 17:00.

http://renyputriaditiya.blogspot.co.id/2014/04/blog-post.html. Di unduh pada 15

Mei 2017 pukul 20;30.

https://id.wikipedia.org/wiki/Perbudakan di Amerika Serikat.Di unduh 6 januari

2017. Pukul 20:00.

http://eqiera.blogspot.co.id/2012/05/proklamasi-emansipasi-serta-dampak.html.

Di unduh 23 agustus 2017 pukul. 15: 30 WIB.

http://www.hariansejarah.id/2017/04/sejarah-perbudakan-di-amerika.html 23

agustus 2017, pukul 15:00 wib.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 70: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

56

Silabus

Satuan Pendidikan : SMAN I Sendawar

Kelas : XI/ II

Kompetensi Inti :

KI I :Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.

KI 2 :Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (gotong royong, kerjasama, toleran, damai),

santun, responsif, dan pro-aktif dan menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam

berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam

pergaulan dunia.

KI 3 :Memahami, menerapkan, menganalisis dan mengevaluasi, pengetahuan faktual, konseptual, prosedural, dan metakognitif

dalam berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan

kemanusiaan, kebangsaan , kenegaran, dan peradaban terkait penyebab dan fenomena kejadian, serta menerapkan

pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah.

KI 4 :Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang

dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan mampu menggunakan metode sesuai kaidah keilmuan.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 71: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

57

Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Alokasi

Waktu

Sumber Belajar

3.4 Menganalisis

keterkaitan

antara revolusi-

revolusi besar

dunia (Perancis,

Amerika, Cina,

Rusia dan

Indonesia) dan

kehidupan umat

manusia pada

masa itu dan

masa kini.

4.4 Menyajikan hasil

analisis tentang

revolusi-revolusi

besar dunia

(Perancis,

Amerika, Cina,

Rusia dan

Indonesia) serta

pengaruhnya

Kebijakan Politik

Abraham Lincoln

Terhadap

Penghapusan

Perbudakan Di

Amerika Serikat

1832-1862

Latar belakang

kehidupan

Abraham

Lincoln

Kebijakan politik

Abraham

Lincoln terhadap

penghapusan

perbudakan di

Amerika Serikat

Kebijakan politik

Abraham

Lincoln dan

dampak bagi

masyarakat

Amrerika Serikat

Mengamati :

Membaca buku

teks dan melihat

foto dan gambar-

gambar berkaitan

dengan kebijakan

politik Abraham

Lincoln terhadap

penghapusan

perbudakan di

Amerika Serikat.

Menanya :

Tanya jawab,

berdiskusi dan

memberikan

komentar tentang

kebijakan politik

Abraham Lincoln

terhadap

penghapusan

perbudakan di

Observasi :

Mengamati

kegiatan

peserta didik

dalam proses

mengumpulkan

data, analisis

data dan

pembuatan

laporan tentang

kebijakan

politik

Abraham

Lincoln

terhadap

penghapusan

perbudakan di

Amerika

Serikat.

Fortopollio :

Menilai

2 x 45

Menit

Wood Gray, dkk .

1990. Garis besar

sejarah

Amerika.Washingt

on D.C : New

York. Biro

program

Internasional

Depertemen Luar

Negeri A.S. 2005.

Garis Besar

Sejarah Amerika

Serikat.

Suhindriyo,

Biografi Singkat

Presiden-Presiden

Amerika Serikat

(1789-2001).

Yogyakarta:

Yayasan.

Mario. M Cuomo,

Lincoln on

Democracy., a.b.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 72: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

58

terhadap

kehidupan umat

manusia dalam

bentuk tulisan

dan media lain.

Amerika Serikat.

Mengeksplorasikan :

Di dalam

kelompok, siswa

mengumpulkan

data lanjutan

terkait dengan

latar belakang

kehidupan serta

kebijakan politik

Abraham Lincoln.

Melalui bacaan

atau Internet.

Mengasosiasi :

Menganalisis

informasi yang

didapat dari

berbagai sumber

mengenai

keterkaitan untuk

mendapatkan

kesimpulan

tentang latar

laporan

makalah

peserta didik

tentang

kebijakan

politik

Abraham

Lincoln

terhadap

penghapusan

perbudakan di

Amerika

Serikat.

Tes tertulis :

Menilai

kemampuan

peserta didik

dalam

penguasaan

materi tantang

kebijakan

politik

Abraham

Lilian

Tedjakusuma,

Lincoln tentang

Demokrasi.

Jakarta: Pustaka.

1996.

Anne Welsbacher.

Abraham Lincoln:

United States

Presidents. New

York: Abdo

Publishing

Company. 2001.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 73: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

59

Kepala Sekolah Yogyakarta, 29 Januari 2018

Guru Mata Pelajaran

Amran Akhadi. S.Pd Isaskhar Odon S

belakang,

kebijakan politik

Abraham Lincoln

dan dampak bagi

masyarakat

Amerika Serikat,

melalui bacaan

atau internet.

Lincoln

terhadap

penghapusan

perbudakan di

Amerika

Serikat.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 74: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

60

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

(RPP)

Satuan Pendidikan : SMA Negeri 3 Sendawar Sekolaq Darat

Kelas : XI / II

Mata Pelajaran : Sejarah

Materi Pokok : Kebijakan Politik Abraham Lincoln

Terhadap Penghapusan Perbudakan di

Amerika Serikat 1832-1862

Pertemuan : I (Pertama )

Alokasi Waktu : 2 x 45 menit ( 90 menit )

A. Kompetensi Inti (KI)

KI. 3 Memahami, menerapkan, menganalisis dan mengevaluasi,

pengetahuan faktual, konseptual, prosedural, dan metakognitif dalam

berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi,

seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan,

kebangsaan , kenegaran, dan peradaban terkait penyebab dan

fenomena kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada

bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk

memecahkan masalah.

KI. 4 Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah

abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di

sekolah secara mandiri, dan mampu menggunakan metode sesuai

kaidah keilmuan .

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 75: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

61

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi

C. Tujuan Pembelajaran

Setelah mengikuti pembelajaran ini peserta didik diharapkan mampu

1. Menganalisis Latar belakang kehidupan Abraham Lincoln.

2. Menganalisis proses praktik- praktik perbudakan di Amerika Serikat.

3. Menganalisis kebijakan politik Abraham Lincoln dan dampak

penghapusan perbudakan bagi masyarakat Amerika Serikat.

4. Membuat laporan tertulis dalam bentuk arikel dan makalah tentang proses

praktik-praktik perbudakan di Amerika Serikat dan dampak bagi

masyarakat Amerika Serikat.

D. Materi Ajar

Kebijakan Politik Abraham Lincoln terhadap penghapusan perbudakan di

Amerika Serikat 1832-1862

1. Latar belakang kehidupan Abraham Lincoln

2. Praktik-praktik perbudakan di Amerika Serikat

No Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi

3.4 Menganalisis keterkaitan

antara revolusi-revolusi

besar dunia (Perancis,

Amerika, Cina, Rusia

dan Indonesia) dan

kehidupan umat manusia

pada masa itu dan masa

kini.

3.4.1 Mendeskripsikan latar

belakang kehidupan

presiden Abraham Lincoln

di Amerika Serikat.

3.4.2 Menganalisis praktik-

praktik perbudakan di

Amerika Serikat.

3.4.3 Menjelaskan kebijakan

politik Abraham Lincoln

terhadap perbudakan dan

dampak bagi masyarakat

AmerikaSerikat.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 76: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

62

3. Dampak kebijakan politik Abraham Lincoln bagi masyarakat Amerika

Serikat.

E. Pendekatan, Model, Metode Pembelajaran

1. Pendekatan pembelajaran : Diskusi, presentasi, Tanya jawab dan tugas

2. Model Pembelajaran : Saintifik

3. Metode Pembelajaran : Cooperative Learning

F. Sumber/Belajar

Sumber Buku

Wood Gray, dkk . 1990. Garis besar sejarah Amerika.Washington D.C

: New York. Biro program Internasional Depertemen Luar Negeri A.S.

2005. Garis Besar Sejarah Amerika Serikat.

Anne Welsbacher. Abraham Lincoln: United States Presidents. New

York: Abdo Publishing Company. 2001.

Suhindriyo, Biografi Singkat Presiden-Presiden Amerika Serikat

(1789-2001).

G. Media Pembelajaran

Alat : Laptop, LCD,

Bahan : Foto-foto Abraham Lincoln dan Perbudakan, Video

H. Langkah – Langkah Kegiatan Pembelajaran

No Langkah Kegiatan Pembelajaran Alokasi

Waktu

1. Kegiatan Pembuka

Guru mengucapkan salam

Guru mengabsen siswa

Orientasi : Guru memusatkan perhatian siswa pada materi

yang akan dipelajari dengan menampilkan slide.

Apersepsi : Guru menanyakan tentang peristiwa praktik

perbudakan di Amerika Serikat.

Motivasi : Guru menyampaikan dampak – dampak dari

praktik kebijakan politik Abraham Lincoln gagi masyarakat

10’

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 77: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

63

Amerika Serikat.

Guru menuliskan tujuan pembelajaran

Guru membagi siswa dalam beberapa kelompok yang

beranggotakan 3-5 orang siswa.

2. Kegiatan Inti Guru membagi peserta didik menjadi beberapa kelompok

dengan berdasarkan tingkat kemampuan siswa.

A. Mengamati

Siswa membacakan teks atau referensi yang disediakan

oleh guru tentang Kebijakan Politik Abraham Lincoln

terhadap penghapusan perbudakan di Amerika Serikat.

Guru menampilkan Foto Presiden Abraham Lincoln.

B. Menanya

Guru memberikan kesempatan kepada siswa untuk

bertanya berkaitan dengan kebijakan politik Abraham

Lincoln terhadap penghapusan perbudakan di Amerika

Serikat.

C. Mengumpulkan informasi

Peserta didik dapat mengumpulkan informasi melalui

internet, teks yang sudah disediakan atau referensi lain

tentang kebijakan politik Abraham Lincoln terhadap

penghapusan perbudakan di Amerika Serikat.

D. Menalar

Pesertas didik mendiskusikan tentang kebijakan politik

Abraham Lincoln terhadap penghapusan perbudakan di

Amerika Serikat bersama teman satu kelompoknya.

Dalam kelompok diskusi para peserta didik

menganalisis, menghubungkan dan mengasosiasikan

informasi-informasi yang ditemukan melalui sumber

tertulis atau internet tentang kebijakan politik Abraham

Lincoln terhadap penghapusan perbudakan di Amerika

Serikat.

E. Mengkomunikasikan Masing – masing kelompok menyajikan secara lisan

hasil analisis dan kesimpulan tentang kebijakan politik

Abraham Lincoln terhadap penghapusan perbudakan di

Amerika Serikat.

Peserta didik yang lain menyimak dan mencatat

informasi dari siswa yang mengungkapkan jawabannya

di depan kelas.

25’

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 78: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

64

Peserta didik melaporkan hasil analisis dan evaluasi

dalam bentuk tulisan tentang kebijakan politik

Abraham Lincoln terhadap penghapusan perbudakan di

Amerika Serikat.

Peserta didik membuat tugas, atikel secara individu

tentang kebijakan politik abraham lincoln terhadap

penghapusan perbudakan di Amerika Serikat.

3. Kegiatan Penutup Guru menyimpulkan materi yang di pelajari hari ini.

Guru mengukur dan mengevaluasi ketercapaian tujuan

belajar siswa.

Informasi pembelajaran yang akan datang

Mengucapkan salam

10’

I. Penilaian

Penilaian sikap Diskusi

1. Teknik Penilaian : Observasi

2. Penilaian pengetahuan : Lembar penilaian skala nilai

3. Kisi-kisi : Sikap selama diskusi

No Sikap/nilai Instrumen

1 Keaktifan 1

2 Keseriusan 2

3 Bertanya 3

4 Mengemukakan pendapat 4

1. Instrumen penilaian sikap diskusi dan presentsi kelompok

No Nama indikator Nilai

Akhir

Keaktifan

(1-4)

Keseriusan

(1-4)

Bertanya

(1-4)

Mengemukakan

pendapat (1-4)

1 Pilus

2 Nevio

3 Gandi

4 Vardi

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 79: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

65

1.1 Keaktifan

a. Skor 1 diperoleh siswa bila tidak terlibat dalam kelompok

b. Skor 2 diperoleh siswa bila terlibat dalam kelompok namun tidak

member masukan

c. Skor 3 diperoleh siswa bila terlibat dan memberi masukan

d. Skor 4 diperoleh siswa bila berperan aktif dalam kelompok

1.2 Keseriusan

a. Skor 1diperoleh siswa bila tidak serius mengerjakan tugas

b. Skor 2 diperoleh siswa bila cukup serius mengerjakan tugas

c. Skor 3 diperoleh siswa bila serius mengerjakan tugas

d. Skor 4 diperoleh siswa bila sangat serius mengerjakan tugas

Petunjuk penyekoran :

Peserta didik memperoleh nilai :

A= baik sekali : apabila memperoleh skor 16

B= baik : apabila memperoleh skor 12

C= cukup : apabila memperoleh skor 8

D= kurang : apabila memperoleh skor 4

Yogyakarta, 29 Januari 2018

Kepala Sekolah SMAN 3 Sendawar Guru Mata Pelajaran

Yapan Fx. M.Pd. Isaskhar Odon S

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 80: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

66

Lampiran :

D. Pengetahuan Kognitif

1. Teknik penulisan : Tes

2. Bentuk instrumen : Lembar Tugas

3. Kisi-kisi : Tugas Terstruktur

4. Instrument : Essai

1. Bagaimana latar belakang kehidupan Abraham Lincoln ?

2. Bagaimana praktik-praktik perbudakan di Amerika Serikat ?

3. Bagaimana kebijakan politik Abraham Lincoln dan dampak penghapusan

budak bagi masyarakat Amerika Serikat ?

Kunci Jawaban

1. Abraham Lincoln adalah Presiden Amerika Serikat yang ke 16. Beliau

dikenang jasa-jasanya karena telah menghapus perbudakan dan menyatukan

Amerika Utara dan Selatan sehingga menjadi negara federasi yang bersatu.

Abraham Lincoln adalah anak dari seorang petani, beliau dilahirkan di Hardin

County, Kentucky pada tanggal 12 Februari 1809. Pada waktu itu ia baru

berumur tujuh tahun keluarganya pindah ke suatu tempat di Piegon Creek,

dibagian Selatan dari Indiana. Tidak berapa lama kemudian ayah Abraham

Lincoln, menikah dengan seorang janda, lalu dikenalkanlah calon ibu baru

kepada Abraham Lincoln dan saudaranya. Kata Tom Lincoln sambil tertawa,

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 81: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

67

Abe, Sarah, ini adalah ibu barumu. Sungguhpun Abe memasuki lima macam

sekolah dalam waktu yang bergiliran, dapat juga ditamatkannya semua itu

dalam waktu yang tidak sampai satu tahun. Ayahnya menyuruh Ia bekerja

diluar kampung itu dengan upah dua puluh lima sen sehari, kerjanya

membelah kayu, membajak tanah dan mencuci. Akan tetapi Ia terus belajar,

walaupun tidak dapat pergi ke sekolah. Ia sangat rajin membaca. Seorang yang

tinggal lima puluh mil jauhnya dari situ meminjaminya buku-buku. Tiap-tiap

hal yang hendak Ia ketahui ada dalam bubu-buku, katanya pada Dennis Hanks.

Kawannya yang paling akrab dialah yang dapat meminjam aku buku yang

belum pernah aku baca. Barangkali yang paling disukai Abe, adalah buku

Kehidupan Washington, buku itu ia dapat dipinjaminya dari Hosiah Crawford.

Abe percaya betul, bahwa nasibnya akan baik.

2. Sistem ekonomi perkebunan dengan dasar perbudakan merupakan solusi bagi

wilayah Selatan dalam mengatasi kebutuhan tenaga kerja. Maka keperluan

untuk mengimpor tenaga kerja (budak) didatangkan dari wilayah Afrika.

Sebagai tenaga kerja diperkebunan mereka berstatus sebagai budak.

Konsekuensi logis melahirkan terjadinya lembaga perbudakan. Impor budak

ke wilayah koloni Selatan dimulai pada 31 Agustus 1619 oleh John Rolfe

seorang Belanda yang telah menjual 20 orang Negro ke Virginia. Orang-orang

Negro pertama yang dibawa ke wilayah tersebut, dipekerjakan sebagai.

Perbudakan yang terjadi di wilayah Amerika Serikat bagian Selatan,

merupakan lembaga sosial dimana para budak terikat oleh sejumlah peraturan

yang dipaksakan kepadanya dan harus ditaati padanya. Praktik-praktik

perbudakan menunjukan adanya suatu eksploitasi sesama umat manusia.

Budak dianggap sebagai barang milik yang dikuasai sepenuhnya oleh para

pemiliknya, sehingga mudah untuk diperjual belikan. Perbudakan sebagai

suatu lembga sosial diatur dan dilindungi oleh negara bagian diwilayah

Selatan. Satu isu penting memperburuk perbedaan regional dan ekonomi

wilayah Utara dan Selatan “perbudakan”. Kesal melihat keuntungan besar

yang diraup para pebisnis wilayah Utara dari penjualan kapas, banyak warga

wilayah Selatan menganggap keterbelakangan wilayah mereka sebagai akibat

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 82: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

68

penumpukan kekayaan di wilayah Utara. Di sisi lain, banyak warga wilayah

Utara menyerukan bahwa perbudakan yang dianggap warga Selatan penting

bagi perekonomiannya, merupakan penyebab utama ketertinggalan finansial

dan industri kawasan tersebut. Sejak Kompromi Missouri pada 1819, garis

seksional seputar perbudakan perlahan tapi pasti menguat. Di wilayah Utara,

sentimen abolisi total tumbuh hingga memiliki pengaruh yang sangat kuat.

Warga di daerah Selatan pada umumnya merasa agak bersalah dalam hal

perbudakan ini dan membelanya mati-matian. Pada 1850, perbudakan sudah

berlangsung selama 200 tahun di beberapa daerah pesisir, ini menjadi bagian

integral ekonomi dasar kawasan tersebut.

3. Tanggal 1 Januari 1863 presiden Lincoln mengeluarkan suatu proklamasi

Emansipasi yang membebaskan budak-budak di negara bagian pemberontak

dan mengajak mereka untuk menggabungkan diri dengan pasukan bersenjata

dari Utara. Setelah perang saudara berakhir pemerintah melakukan proses

rekonstruksi untuk mengembalikan kondisi Amerika yang kacau paska

perbudakan dan perang saudara. Kehidupan perbudakan yang menyiksa telah

menyulitkan orang-orang kulit hitam dikarenakan hubungan atau pola

interaksi yang terjadi hanyalah sebatas antara majikan dengan budaknya.

Dikeluarkanya amandemen XIV pada masa rekonstruksi yang merupakan

undang-undang untuk membebaskan perbudakan tidak serta merta

mengeluarkan mereka dari kebencian ras yang diberlakukan oleh orang-orang

kulit putih.

E. Pedoman penskoran

No Rambu-rambu skor Skor

1 Jawaban yang lengkap dengan alassan yang tepat 20

2 Jawaban berdasarkan refrensi yang relevan dan

dengan alasan seadanya

15

3 Jawaban kurang lengkap 6

4 Jawaban tidak sesuai dengan soal yang ditanyakan 4

Catatan : Setiap soal, skor maksimal 20

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 83: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

69

Keterangan :

Siswa yang memperoleh nilai <75 dinyatakan tidak tuntas dan mengikuti

remidi.

Siswa yang memperoleh nilai >75 dinyatakan tuntas dan mengikuti

pengayaan.

F. Psikomotorik

a. Teknik penilaian : Tes

b. Bentuk Instrumen : Lembar Tugas

c. Kisi-kisi : Tugas: peserta didik diberi tugas untuk membuat

artikel ilmiah.

d. Instrumen :

Soal : Buatlah artikel ilmiah tentang kebijakan Abraham Lincoln terhadap

penghapusan perbudakan di Amerika Serikat 1832-1865.

No Nama

Peserta

didik

Aspek yang dinilai Nilai

akhir

Relevensi

(1-4)

Kelengkapan

(1-4)

Pembahasan

(1-4)

Ketepatan

waktu (1-

4)

1 Pilus

2 Nevio

3 Gandi

4 Vardi

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 84: KEBIJAKAN POLITIK ABRAHAM LINCOLN TERHADAP … PDF/F. Keguruan dan Ilmu...didorong oleh adanya perdagangan budak di Afrika. Pada awalnya, kedatangan bangsa Eropa ke benua Afrika hanya

70

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI