istilah dan definisi dalam dunia pertambangan batubara

4
Istilah dan Definisi Dalam Dunia Pertambangan Batubara 1. Land clearing: Membersihkan lahan dari pohon dan tanaman 2. Stripping: Mengupas material sampai ke elevasi tertentu 3. Ripping: Menggaruk untuk menggemburkan atau menghancurkan material 4. Dozing: Mendorong material ke suatu tempat 5. Spreading: Menyebarkan material, biasanya di tempat pembuangan 6. Scrapping: Membuang lapisan lumpur atau material lengket terutama sehabis hujan 7. Loading stock: Memuat material yang berasal dari timbunan 8. Loading ripping: Memuat material yang merupakan hasil garuan 9. Loading langsung: Memuat material yang masih berada di tempat dan dalam kondisi aslinya, bukan material hasil penggaruan, dan peledakan maupun timbunan 10. Loading mud: Memuat material lumpur 11. Coal cleaning: Membersihkan lapisan batubara dari kotoran 12. Sloping : Pekerjaan membentuk lereng (biasanya dilakukan excavator) 13. Repair road: Memperbaiki jalan yang rusak, misalnya terkena longsoran 14. Maintenance road: Perawatan jalan dengan menambahkan atau mengurangi material yang membuat jalan tidak rata atau kegiatan menyapu jalan dengan motor grader

Upload: toperasullgrana

Post on 04-Dec-2015

247 views

Category:

Documents


6 download

DESCRIPTION

batubara

TRANSCRIPT

Page 1: Istilah Dan Definisi Dalam Dunia Pertambangan Batubara

Istilah dan Definisi Dalam Dunia Pertambangan Batubara

1. Land clearing: Membersihkan lahan dari pohon dan tanaman

2. Stripping: Mengupas material sampai ke elevasi tertentu

3. Ripping: Menggaruk untuk menggemburkan atau menghancurkan material

4. Dozing: Mendorong material ke suatu tempat

5. Spreading: Menyebarkan material, biasanya di tempat pembuangan

6. Scrapping: Membuang lapisan lumpur atau material lengket terutama sehabis hujan

7. Loading stock: Memuat material yang berasal dari timbunan

8. Loading ripping: Memuat material yang merupakan hasil garuan

9. Loading langsung: Memuat material yang masih berada di tempat dan dalam kondisi

aslinya, bukan material hasil penggaruan, dan peledakan maupun timbunan

10. Loading mud: Memuat material lumpur

11. Coal cleaning: Membersihkan lapisan batubara dari kotoran

12. Sloping : Pekerjaan membentuk lereng (biasanya dilakukan excavator)

13. Repair road: Memperbaiki jalan yang rusak, misalnya terkena longsoran

14. Maintenance road: Perawatan jalan dengan menambahkan atau mengurangi material

yang membuat jalan tidak rata atau kegiatan menyapu jalan dengan motor grader

15. General   Activities: Pekerjaan yang harus dilakukan diluar alur pekerjaan produksi,

contohnya membuat saluran air dan mengangkat pipa

16. Traveling: Unit berpindah lokasi misalnya karena berpindah jenis dan tempat

pekerjaan

17. Hauling material: Unit mengangkut material dari satu tempat ke tempat lain ( contoh

coal hauling )

18. Coal getting: Pekerjaan mengeluarkan batubara dari tempat aslinya

19. Blending: Pekerjaan mencampur material hasil tambang dari dua atau lebih kualitas

tertentu sehingga sehingga diperoleh hasil campuran sesuai dengan kualitas yang

diinginkan.

20. Barging: Pekerjaan memuat hasil tambang (batubara/ore) ke tongkang

21. Dewatering: Usaha untuk mengantisipasi dan mengatasi gangguan air  masuk ke

tempat kerja/tambang

22. Reclamation: Memperbaiki kondisi lahan bekas penambangan, mulai dari

penimbunan kembali sampai tahap revegetasi.

Page 2: Istilah Dan Definisi Dalam Dunia Pertambangan Batubara

23. Community Development: Usaha membantu pemberdayaan/meningkatkan kualitas

hidup masyarakat sekitar lokasi penambangan

24. Construction: Pembangunan sarana untuk memperlancar pekerjaan

25. Top soil: Lapisan tanah pucuk  /  tanah atas ( ± 25 cm dari permukaan tanah )

26. Subsoil: Lapisan tanah dibawah tanah pucuk  yang mengandung sedikit bahan

organik ( ± antara 0,5 m – 1,25m dari permukaan tanah )

27. Overburd: Material penutup di atas lapisan batubara

28. Interburden: Lapisan material yang terletak di antara dua lapisan batubara

29. Parting: Material sisipan yang terdapat di dalam lapisan batubara

30. Mud: Material lumpur atau material yang telah menjadi lumpur

31. Waste: Material penutup (seperti overburden) pada tambang bijih

32. Consentrate: Hasil proses pengolahan dari ore menjadi bahan dengan kandungan

mineral berharga yang lebih tinggi

33. Seam: Lapisan batubara

34. Disposal: Lokasi penumpukan atau pembuangan material overburden / lapisan tanah

penutup

35. Konservasi: Usaha untuk memperbaiki ( memullihkan ), meningkatkan dan

mempertahankan kondisi lahan atau tanah agar dapat berfungsi secara optimal, baik

sebagai unsur produksi, media pengatur tata air maupun sebagai unsur perlindungan

alam dan lingkungan

36. Erosi: Proses pengikisan / penghancuran agregat tanah atau batuan, kemudian

dipindahkan ke tempat lain oleh media pengangkut seperti air, angin atau karena

grafitasi.

37. Settling pond: Kolam yang dibuat sedemikian rupa yang berfungsi sebagai area

pengendapan dan netralisasi terhadap air yang muncul akibat proses penambangan

38. Acid Mine Drainage (air asam tambang): Air asam yang muncul akibat proses

penambangan, biasanya berwarna kuning karat ( pH 1 - 5,5 )

39. Utilisasi: Angka persentase yang menunjukkan berapa banyak waktu yang

dipergunakan untuk bekerja langsung oleh unit dibandingkan dengan jam kerja yang

tersedia  

Page 3: Istilah Dan Definisi Dalam Dunia Pertambangan Batubara

40. Mechanical Availability: Angka persentase yang menunjukkan berapa banyak waktu

suatu unit dalam kondisi layak/siap operasi secara mekanis  dibandingkan dengan

total jam yang tersedia.

41. Productivity:Angka persentase yang menunjukkan pembagian antara jumlah produksi

terhadap waktu yang digunakan

42. Attainment: Angka persentas yang menunjukkan berapa banyak produksi yang

tercapai dibandingkan dengan yang direncanakan