ina tpun3

12
Tes Persiapan Ujian Nasional 3 Kelas 9 SMP PRIMAGAMA 1 9 SMP 3 TPUN BAHASA INDONESIA 1. Bacalah paragraf berikut! Mengapa film tetap ditonton orang? Alasan umum, film berarti bagian dari kehidupan modern dan tersedia dalam berbagai wujud, seperti bioskop, dalam tayangan televisi, dalam bentuk kaset video, dan piringan laser (laser disc). Bahwa dalam diri manusia ada unsur mencari hiburan dan meluangkan waktu karena film tampak hidup dan memikat. Alasan lain, seseorang menonton film untuk mencari nilai-nilai yang memperkaya batin. Jadi, film dapat digunakan untuk melihat dunia lain dengan pemahaman baru. (Dasar-Dasar Apresiasi Film oleh Marselli Sumarno) Ide pokok paragraf tersebut adalah .... A. alasan orang menonton film B. kebiasaan orang menonton film C. cara mengapresiasi film D. nilai-nilai yang terdapat dalam film 2. Bacalah paragraf berikut! Pemanfaatan sumber daya alam perlu didasarkan pada prinsip ekoefesiensi. (2) Artinya, penerapan prinsip tersebut tidak merusak ekosistem dan dilakukan secara efisien. (3) Pembangunan berkelanjutan bertujuan untuk mewujudkan keberadaan sumber daya alam demi mendukung kesejahteraan manusia. (4) Pelestarian lingkungan merupakan prioritas utama yang harus diperhatikan. Kalimat utama pada paragraf tersebut terletak pada kalimat bernomor... A. (4) B. (3) C. (2) D. (1) 3. Bacalah teks kutipan berita berikut! Teks berita 1 Teks berita 2 Sebanyak 20 nelayan asal Kabupatan Indramayu, Jawa Barat, dikabarkan hilang di perairan Laut Jawa. Mereka merupakan awak dua kapal penangkapan ikan, Sarimulya I dan sarimulya II, yang rusak dihempas ombak dan mengalami kebocoran di tengah lautan. Komandan Pangkalan Laut Tanjung Mas Semarang Kolonel (Laut) Jan Samamora. Selasa (2/1), mengatakan, hingga pukul 20.30 korban tenggelamnya KM Senopati Nusantara yang belum ditemukan masih 416 orang. Korban selamat 200 orang dan yang meninggal 12 orang. Kesamaan informasi yang dibahas dalam kedua teks tersebut adalah.... A. penyebab kecelakaan transportasi laut B. korban kecelakaan yang belum ditemukan C. cuaca buruk penyebab kecelakaan D. saat terjadinya kecelakaan di laut 4. Bacalah kutipan berita berikut! Teks berita 1 Teks berita 2 Lima penumpang tewas dan 210 luka-luka dalam kecelakaan kereta api ekonomi Bengawan jurusan Solo-Tanah Abang.Peristiwa naas itu terjadi selasa (16/1) pukul 00.06. Akibatnya perjalanan kereta api lintas Selatan terganggu. Terjadi kecelakaan kereta api ekonomi Bengawan jurusan Solo-Tanah Abang di dusun Gunung Lurah, Rancamaya, Banyumas. Peristiwa itu menelan korban lima penumpang tewas dan lebih 100 orang luka-luka.Peristiwa naas itu terjadi Selasa (16/1) dini hari. Perbedaan penyajian kedua teks berita tersebut adalah… Teks berita 1 Teks berita 2 A. B. C. D. Apa, berapa, kapan Berapa, kapan, bagaimana Berapa, apa, bagaimana Berapa, bagaimana, kapan Bagaimana, kapan, berapa Apa, berapa, kapan Apa, dimana, kapan Apa, kapan, berapa 5. Bacalah kutipan biografi berikut! Idris Sardi adalah seorang pemain biola Indonesia, karena kepiawaiannya dalam bermain biola beliau disebut juga Maestro Biola Indonesia. Ia adalah anak dari pemain biola Orkes RRI Studio Jakarta, Bp. Sardi.

Upload: myrel16846870

Post on 14-Sep-2015

77 views

Category:

Documents


17 download

DESCRIPTION

bahasa indonesia 9smp

TRANSCRIPT

  • Tes Persiapan Ujian Nasional 3 Kelas 9 SMP PRIMAGAMA 1

    9 SMP

    3TPUN

    BAHASA INDONESIA

    1. Bacalah paragraf berikut!

    Mengapa film tetap ditonton orang? Alasan umum, film berarti bagian dari kehidupan modern dan tersedia dalam berbagai wujud, seperti bioskop, dalam tayangan televisi, dalam bentuk kaset video, dan piringan laser (laser disc). Bahwa dalam diri manusia ada unsur mencari hiburan dan meluangkan waktu karena film tampak hidup dan memikat. Alasan lain, seseorang menonton film untuk mencari nilai-nilai yang memperkaya batin. Jadi, film dapat digunakan untuk melihat dunia lain dengan pemahaman baru. (Dasar-Dasar Apresiasi Film oleh Marselli Sumarno) Ide pokok paragraf tersebut adalah ....

    A. alasan orang menonton film

    B. kebiasaan orang menonton film C. cara mengapresiasi film

    D. nilai-nilai yang terdapat dalam film

    2. Bacalah paragraf berikut! Pemanfaatan sumber daya alam perlu didasarkan pada prinsip ekoefesiensi. (2) Artinya, penerapan prinsip

    tersebut tidak merusak ekosistem dan dilakukan secara efisien. (3) Pembangunan berkelanjutan bertujuan untuk

    mewujudkan keberadaan sumber daya alam demi mendukung kesejahteraan manusia. (4) Pelestarian lingkungan merupakan prioritas utama yang harus diperhatikan.

    Kalimat utama pada paragraf tersebut terletak pada kalimat bernomor...

    A. (4)

    B. (3) C. (2)

    D. (1)

    3. Bacalah teks kutipan berita berikut!

    Teks berita 1 Teks berita 2

    Sebanyak 20 nelayan asal Kabupatan Indramayu,

    Jawa Barat, dikabarkan hilang di perairan Laut

    Jawa. Mereka merupakan awak dua kapal penangkapan ikan, Sarimulya I dan sarimulya II,

    yang rusak dihempas ombak dan mengalami kebocoran di tengah lautan.

    Komandan Pangkalan Laut Tanjung Mas Semarang

    Kolonel (Laut) Jan Samamora. Selasa (2/1),

    mengatakan, hingga pukul 20.30 korban tenggelamnya KM Senopati Nusantara yang belum

    ditemukan masih 416 orang. Korban selamat 200 orang dan yang meninggal 12 orang.

    Kesamaan informasi yang dibahas dalam kedua teks tersebut adalah.... A. penyebab kecelakaan transportasi laut

    B. korban kecelakaan yang belum ditemukan C. cuaca buruk penyebab kecelakaan

    D. saat terjadinya kecelakaan di laut

    4. Bacalah kutipan berita berikut!

    Teks berita 1 Teks berita 2

    Lima penumpang tewas dan 210 luka-luka dalam kecelakaan kereta api ekonomi Bengawan jurusan

    Solo-Tanah Abang.Peristiwa naas itu terjadi selasa (16/1) pukul 00.06. Akibatnya perjalanan kereta

    api lintas Selatan terganggu.

    Terjadi kecelakaan kereta api ekonomi Bengawan jurusan Solo-Tanah Abang di dusun Gunung Lurah,

    Rancamaya, Banyumas. Peristiwa itu menelan korban lima penumpang tewas dan lebih 100 orang

    luka-luka.Peristiwa naas itu terjadi Selasa (16/1)

    dini hari.

    Perbedaan penyajian kedua teks berita tersebut adalah Teks berita 1 Teks berita 2

    A.

    B.

    C. D.

    Apa, berapa, kapan

    Berapa, kapan, bagaimana

    Berapa, apa, bagaimana Berapa, bagaimana, kapan

    Bagaimana, kapan, berapa

    Apa, berapa, kapan

    Apa, dimana, kapan Apa, kapan, berapa

    5. Bacalah kutipan biografi berikut! Idris Sardi adalah seorang pemain biola Indonesia, karena kepiawaiannya dalam bermain biola beliau disebut juga

    Maestro Biola Indonesia. Ia adalah anak dari pemain biola Orkes RRI Studio Jakarta, Bp. Sardi.

  • Tes Persiapan Ujian Nasional 3 Kelas 9 SMP PRIMAGAMA 2

    Keistimewaan tokoh sesuai dengan isi kutipan biografi tersebut adalah....

    A. pemain biola Indonesia B. disebut Maestro Biola Indonesia

    C. anak dari pemain biola

    D. mempunyai ayah yang menjadi pemain biola di RRI Studio Jakarta

    6. Bacalah kutipan biografi berikut! Dalam hidupnya, Ismail dikenal sangat mencintai Indonesia. Ini terbukti dari beberapa lagunya seperti Indonesia

    Pusaka dan Rayuan Pulau Kelapa. Pada saat RRI direbut penjajah pun, dia memilih mogok kerja dan rela hidup susah bersama istrinya.

    Hal yang patut diteladani pada tokoh tersebut adalah.... A. sangat mencintai Indonesia

    B. membuat lagu seperti Indonesia Pusaka dan Rayuan Pulau Kelapa C. mogok kerja untuk membela tanah air

    D. rela hidup susah bersama istrinya

    7. Perhatikan iklan berikut!

    (1) Tela-tela adalah salah satu makanan dari daerah Kalibawang, Kabupaten Kulon Progo. (2) Rasanya gurih, enak dan sensasional.

    (3) Hanya dengan Rp 10.000,00 per kilogram bisa nikmati petualangan rasa. (4) Tersedia rasa manis, balado, dan gurih.

    Maksud isi kalimat (3) dari iklan tersebut adalah ... A. Dengan Rp 10.000,00 bisa mendapatkan 3 rasa tela-tela

    B. Harga tela-tela rasa apa pun Rp10.000,00 per kilogram C. Marilah berpetualang rasa R p10.000,00 dengan makan tela-tela

    D. Tela-tela tiga rasa harganya hanya Rp10.000,00 per kilogram

    8. Bacalah iklan pengumuman berikut!

    Orang bijak taat membayar pajak

    Maksud iklan layanan masyarakat tersebut adalah...

    A. hanya orang bijak yang mau bayar pajak

    B. yang tidak bayar pajak tidak bijak C. orang bijak berarti mau membayar pajak dengan taat

    D. anjuran membayar pajak tepat waktu

    9. Perhatikan iklan baris berikut! Djl. (1) Rmh 2 km tdr, 1 km mandi (2) di Jln. A. Yani Magelang. (3) Ltk strategis, (4) Bs u/ usaha. (5) Fslts Listrik

    900 watt. (6) Hrg 200jt, nego. (7) Hub. Bpk. Surya 081931777444.

    Opini yang terdapat dalam iklan tersebut bernomor...

    A. (1) dan (2) B. (3) dan (5)

    C. (4) dan (6)

    D. (3) dan (7)

    10. Bacalah paragraf berikut! Membiasakan diri hidup efisien rupanya belum menjadi bagian dari kultur kita selama ini. Masih sangat dirasakan

    sikap konsumtif berlebihan. Terlebih adanya gejala gaya hedonis di perkotaan yang pada umumnya boros. Muncul istilah OKB alias orang kaya baru. Banyak sekali perilaku masyarakat yang terkadang menggelikan sekaligus ironis karena suka yang serba wah. Sementara, justru di negara-negara maju kesadaran mengenai hal tersebut sudah

    sangat tampak. Dan perilaku ini, dicerminkan oleh banyak hal. Tidak saja di sektor rumah tangga, melainkan juga di perkantoran baik pemerintah maupun swasta. Jadi kita ini sudah miskin boros pula.

    Simpulan isi paragraf tersebut adalah . A. Kita ini bangsa miskin yang bergaya hidup boros

    B. Sikap konsumtif terjadi di hampir seluruh bagian dunia C. Gejala gaya hedonis mulai melanda masyarakat di perkotaan D. Masyarakat di perkotaan pada umumnya berprilaku hidup boros

    11. Perhatikan grafik batang berikut !

  • Tes Persiapan Ujian Nasional 3 Kelas 9 SMP PRIMAGAMA 3

    Simpulan yang tepat sesuai dengan grafik batang tersebut adalah . A. Jumlah peserta Olimpiade Bahasa Inggris Nasional Tahun 2014 terbesar adalah tingkat SD B. Jumlah peserta Olimpiade Bahasa Inggris Nasional Tahun 2014 tingkat SMP lebih dari 500 peserta.

    C. Jumlah peserta Olimpiade Bahasa Inggris Nasional Tahun 2014 terkecil adalah tingkat SMA. D. Jumlah peserta Olimpiade Bahasa Ingris Nasional Tahun 2014 dari tingkat SMA lebih besar dari 1.000 peserta,

    tetapi kurang dari 1.500 peserta.

    12. Perhatikan tabel Jumlah Penumpang Kereta Api berikut!

    2012 2013 2014

    1 Semarang Tawang 49,714 49,714 54,685

    2 Semarang Poncol 54,357 52,697 57,969

    3 Solo Balapan 36,023 31,314 34,445

    4 Purwokerto 24,703 25,324 27,856

    5 Kutoarjo 47,289 30,73 33,803

    6 Tegal 30,164 41,897 46,083

    TahunNo. Stasiun

    Pernyataan yang tidak sesuai dari tabel tersebut adalah . A. Jumlah penumpang kereta api di Stasiun Tawang Semarang pada tahun 2004 dan 2005 sama besar, yaitu

    49.714, sedangkan pada tahun 2006 naik menjadi 54.685. B. Dari enam stasiun kereta api di Jawa Tengah pada tahun 2005, jumlah penumpang yang mengalami

    penurunan terdapat di stasiun Semarang Poncol, Solo Balapan, dan Kutoarjo.

    C. Stasiun Tegal merupakan salah satu stasiun yang jumlah penumpangnya mengalami kenaikan cukup tinggi setiap tahunnya.

    D. Berdasarkan tabel tersebut, jumlah penumpang Solo Balapan selalu mengalami penurunan penumpang.

    13. Perhatikan dengan cermat bagan berikut!

    Bagan Struktur Organisasi Kelas

    Informasi yang sesuai dengan bagan tersebut adalah....

    A. Wali kelas kedudukannya sama dengan ketua kelas B. Sekretaris dan bendahara memerintah seksi bidang

    C. Seksi-seksi dalam organisasi kelas tersebut kedudukannya sejajar. D. Bendahara dan sekretaris diperintah oleh wali kelas.

    Ketua Kelas

    Sekretaris Bendahara

    Seksi Kerohanian Seksi OR/ Kes Seksi K3

    Wali Kelas

  • Tes Persiapan Ujian Nasional 3 Kelas 9 SMP PRIMAGAMA 4

    14. Perhatikan denah berikut!

    Keterangan:

    A: Rumah Ratna B: Perpustakaan Daerah

    Ratna ingin ke perpustakaan daerah. Arah terdekat dari rumah Ratna ke perpustakaan daerah adalah. A. Masuk jalan Dahlia berjalan ke arah Timur sampai di Pertigaan belok kanan masuk Jln. Melati menuju Jln.

    Mawar sampai di pertigaan belok kanan masuk Jln. Mawar kemudian ke arah Timur. B. Masuk Jln. Anggrek berjalan ke arah Timur sampai di pertigaan belok ke kanan masuk Jln. Kenanga berjalan

    terus menuju Jln. Mawar. C. Masuk Jln. Matahari berjalan ke selatan sampai di pertigaan belok kiri masuk jalan tembus belok kanan masuk

    jalan Dahlia kemudian belok kanan berjalan terus sampai Jln. Mawar. D. Masuk Jln.Dahlia sampai di pertigaan belok kiri masuk Jln. Melati sampai di persempatan belok ke kanan

    masuk Jln. Kenanga berjalan terus sampai Jln. Mawar.

    15. Perhatikan puisi berikut!

    Bila ragu menyentuh kalbu Kuingin sedikit teguh-Mu

    Bila asa tak ada lagi di dada Ku ingn sedikit asa-Mu

    Bila sedih menghampiri Ku ingin sdikit riang-Mu

    Bila panas menderai raga Kuingin sedikit dingi-Mu

    Tema puisi di atas adalah...

    A. keraguan B. perjuangan

    C. keinginan

    D. ketuhanan

    16. Perhatikan puisi berikut!

    Hayatilah Sayang

    Hayati, rasa, serta renungkan

    Duka mahapedih sedalam samudra Oleh gelombang tsunami yang gemuruh menerjang

    Yang merenggut dan memorak-porandakan segalanya

    Larik bermajas pada puisi tersebut terdapat pada larik.... A. (1)

    B. (2)

    C. (3) D. (4)

    17. Perhatikan puisi berikut!

    Hatiku gembira tiada terkira

    Kuhisap udara alangkah nikmat Kulayangkan pandang sekitar rata

    Nampaklah perubahan pada masyarakat

    Citraan yang terdapat pada larik pertama puisi tersebut adalah....

    A. perasaan

    Jl. Matah

    ari

    Jl. Kak

    tus

    Jl. Melati

    Jl. Ken

    ang

    a

    Jl. Dahlia

    Jl. Mawar

    Jl. Anggrek

    A

    B

    U

  • Tes Persiapan Ujian Nasional 3 Kelas 9 SMP PRIMAGAMA 5

    B. penciuman C. penglihatan

    D. perasa

    18. Bacalah kutipan cerpen berikut!

    Matahari melirik tajam dari belahan langit barat. Ada pengemis buta terbujur lunglai di bawah pohon depan rel. Jukirno sungguh menyesal memaksa Parman yang buta diajak mengemis dari gerbong ke gerbong, padahal

    Parman sedang tidak sehat. Jukirno benar-benar takut, jika Parman mati.

    Latar pada kutipan cerpen tersebut adalah.... A. petang, di stasiun

    B. pagi di terminal

    C. siang di rel kereta api D. malam di rel kerta api

    19. Bacalah kutipan cerpen berikut!

    Jangan Sum, kau di sini saja! (2) Karena takutnya Sikam, dia melarang istrinya untuk pergi. (3) Istrinya mulai heran dan bingung.(4) Ia mencoba melafalkan beberapa doa yang ia miliki.(5) Ketika lafal doanya hampir selesai, Sumi teringat akan tamu berjubah yang pernah menemuinya di suatu malam saat suaminya tidak ada di rumah.(6)

    Sambil mendekati duduk suaminya, ia berusaha menenangkan dan mencoba menceritakan semua itu.

    Tokoh Sumi berwatak taat dan sabar, terbukti pada kalimat nomor .... A. (1) dan (2)

    B. (2) dan (3)

    C. (4) dan (6) D. (5) dan (6)

    20. Bacalah kutipan cerpen berikut!

    ....

    Saya ingin cari pengalaman sekaligus uang pada liburan panjang ini. Tapi, kamu bisa nggak jaga anak umur tiga tahun? Bisa, Bu! Telaten nggak? Telaten dong, Bu. Masa nggak, sih? Kamu sabar nggak orangnya? Vera mengangguk.

    ....

    Cara penggambaran watak tokoh di atas diketahui melalui .... A. dialog antartokoh

    B. pikiran tokoh

    C. gambaran langsung pengarang D. perilaku tokoh

    21. Bacalah kutipan cerpen berikut!

    Iwan kepergok penjaga tebu ketika bersama adiknya sedang mencuri tebu sebatang. Adiknya sangat takut

    bersembunyi di belakangnya. Penjaga itu menegurnya mengapa ia mencuri tebu. Sambil membujuk-bujuk adiknya supaya berhenti menangis, ia menjawab bahwa adiknya ingin sekali makan tebu. Mendengar itu penjaga

    tersenyum sambil menjawab agar tebu itu segera dibawa pulang.

    Amanat kutipan cerpen tersebut adalah.... A. Seseorang boleh mencuri jika menghendaki sesuatu

    B. Mintakah izin kepada yang empunya jika menghendaki sesuatu

    C. Menangis merupakan senjata yang ampuh untuk meluluhkan hati D. Melawan penjaga memerlukan keberanian yang lebih

    22. Bacalah kutipan cerpen berikut!

    Dengan lemas aku menerima surat perintah keluar dari sekolah ini. Dan ini berarti aku akan menerima sanksi dari

    kedua orang tuaku. Sebandel-bandelnya aku, aku tetap saja takut kepada kedua orang tuaku. Aku telah menghancurkan impian kedua mereka untuk menjadikan aku orang yang berhasil dalam hidup. Dalam batinku aku

    menangis, tapi walaupun begitu aku harus menerima kenyataan, bahwa aku harus keluar dari sekolah ini.

    Konflik yang dihadapi pelaku cerita tersebut adalah .... A. Penyesalan tiada gunanya tanpa ada perubahan sikap

    B. Semua kelakuan buruk siswa akan mendapatkan sanksi

    C. Tokoh aku dikeluarkan dari sekolah dan akan menerima sanksi dari orang tua D. Ia takut menghadapi kenyataan hidup yang harus diterimanya

  • Tes Persiapan Ujian Nasional 3 Kelas 9 SMP PRIMAGAMA 6

    23. Bacalah kutipan cerita berikut! (1) Dengan cermat Martini memperhatikan sekeliling, akan tetapi ia tidak melihat seorang saudara atau

    kerabatpun yang ia kenal. (2) Sempat terbersit rasa iri dan kecewa ketika ia menyaksikan beberapa rekanannya yang dijemput dan disambut kedatangannya oleh orang tua, anak atau suami mereka. (3) Namun dengan segera

    ia membuang jauh jauh pikiran tersebut. (4) Ia tidak ingin suuzon dengan suaminya. (Percayalah Pada Niat Baikmu, Martini oleh Kurniawan Lastanto)

    Bukti nilai moral terdapat dalam kalimat bernomor.... A. (1)

    B. (2) C. (3)

    D. (4)

    24. Bacalah kedua kutipan novel berikut!

    Novel 1 Novel 2

    Rumah itu dibeli Hanif dan di sanalah ia tinggal bersama Rafiah karena perlu menyekolahkan Safei. Rafiah tidak perlu bercerai lagi dengan mertuanya yang sudah dipandang sebagi ibu

    kandungnya. Sedang ibu Hanafi pun hendak

    menurutkan orang berdua itu kemana perginya. Rafiah telah menolak hendak dipersuamikan. Ia berkata tak sampai hati memberi ayah tiri kepada Safei.

    (Salah Asuhan, Abdul Muis)

    Tapi begitu ia memutuskan untuk memakainya, saya justru sangat tersiksa. Setiap pagi, jika ia

    hendak berangkat mengajar dan saya melihat arloji di pergelangan tangannya, pasti saya teringat

    Sumiani. Lalu secepat kilat muncul bayangan Pak

    Gunawan. Saya tak bisa tenang.

    (Arloji Sumaini, Gde Aryantha Soetama)

    Perbedaan karakteristik kedua kutipan novel tersebut adalah...

    Novel 1 Novel 2

    A Sudut pandang orang ketiga Sudut pandag orang pertama

    B Tokoh yang terlihat dua Tokoh yang terlihat banyak

    C Amanat tentang moral Amanat tentang pendidikan

    D Cara penggambaran watak tokoh melalui

    pikiran tokoh

    Cara penggambaran watak tokoh melalui dialog

    antartokoh

    25. Bacalah kutipan naskah drama berikut!

    Maya : Gitaaaaaaa ...! Kamu ngapain sih baca-baca buku harianku? (sambil merebut buku harian dari Gita).

    Gita : Maaf Kak, aku nggak sengaja (wajah pucat pasi, ketakutan).

    Aku : Nggak sengaja, nggak sengaja kok diterusin! Udah sebanyak ini lagi. (Aku benar-benar marah pada Gita. Mulai saat itu, aku nggak pernah lagi membiarkan Gita bermain di

    kamarku).

    Suasana yang tergambar dalam kutipan naskah drama tersebut adalah ... .

    A. menakutkan

    B. kemarahan C. menegangkan

    D. mengharukan

    26. Bacalah kutipan naskah drama berikut!

    Tomy : Saya tahu persis, dia bukanlah orang baik-baik. Sejak dulu dia selalu saja bikin masalah.

    Dandi : Kamu tidak boleh bersikap seperti itu, Tom. Bagaimanapun dia teman kita juga. Kalau kamu dan dia tetap bermusuhan apa komentar teman-teman kita dari kelas lain?

    Soleh : Apa yang dikatakan Dandi betul Tom. Kamu dan Marsudi kan teman sekelas. Tak ada untungnya bertengkar dengan teman sekelas. Pikirkan baik-baik sebelum bertindak.

    Tomy : Tekadku sudah bulat. Aku belum merasa puas jika belum bisa membungkam mulut pemuda sundal itu.

    Arman : Sabar Tom. Hati boleh panas tetapi kepala tetap harus dingin Berdasarkan kutipan tersebut, masalah yang memicu konflik antar tokoh, yaitu A. Permusuhan antara Tomy dan Dandi B. Permusuhan antara Tomy dan Marsudi

    C. Permusuhan antara Tomy dan Soleh D. Permasalahan Tomy dan Arman

    27. Bacalah ilustrasi berikut! Hari Rabu, 22 Oktober 2014 sepulang dari sekolah, tubuh Farah demam. Sore hari dia pergi ke dokter. Menurut

    dokter, dia hanya mengalami gejala influenza dan segera sembuh setelah minum obat.

    Penulisan buku harian yang sesuai dengan ilustrasi tersebut adalah

  • Tes Persiapan Ujian Nasional 3 Kelas 9 SMP PRIMAGAMA 7

    A. Rabu, 22 Oktober 2014 Sepulang sekolah tubuh Farah demam, ia langsung pergi ke dokter. Dokter bilang hanya gejala influenza dan

    akan segera sembuh setelah minum obat dari dokter. B. Rabu, 22 Oktober 2014

    Sore ini sepulang sekolah tubuhku demam, aku menggigil. Aku langsung diajak ibuku pergi ke dokter.

    Alhamdulillah, dokter bilang hanya gejala influenza dan akan segera sembuh setelah minum obat. C. Rabu, 22 Oktober 2014

    Sepulang sekolah tubuhku demam dan pagi harinya aku tidak masuk sekolah karena sakit. D. Rabu, 22 Oktober 2014

    Hari ini Farah sakit dan dibawa ke dokter oleh ibunya. Sehingga hari ini Farah tidak bisa bermain-main dengan teman-temannya.

    28. Bacalah ilustrasi berikut! SMP Sinar Pesona akan mengadakan kegiatan lomba pembuatan karikatur kepahlawanan dalam rangka peringatan

    hari Pahlawan tahun 2014 ini. Pameran tersebut akan dilaksanakan tanggal 10 s.d. 15 November 2014. Untuk itu, Ketua OSIS memerintahkan kepada sekretarisnya agar membuat proposal untuk diajukan kepada Kepala Sekolah.

    Kalimat memo yang tepat berdasarkan ilustrasi di atas adalah . A. Kami sangat mengharapkan agar Saudara membuat Proposal Kegiatan Hari Pahlawan 2009 untuk Kepala

    Sekolah secara rinci. B. Segera buat Proposal Kegiatan Hari Pahlawan yang akan diadakan tanggal 10 15 November 2009 untuk

    diajukan kepada Kepala Sekolah. C. Berdasarkan hasil rapat OSIS, kami minta agar secepatnya menulis Proposal Kegiatan Hari Pahlawan 2009

    yang ditujukan kepada Kepala Sekolah.

    D. Karena SMP Sutra Jaya akan mengadakan Kegiatan Hari Pahlawan, kami minta agar Saudara membuat proposal.

    29. Bacalah kalimat-kalimat berikut!

    (1) Malamnya kami mengadakan pesta api unggun yang dimeriahkan oleh pertunjukan seni dari semua

    wakil regu. (2) Hari Pramuka 2014 ini kami peringati dengan mengadakan kegiatan perkemahan. Kegiatan itu diikuti

    oleh 20 regu putra-putri yang berasal dari wakil siswa kelas 7 dan siswa kelas 8.

    (3) Pembukaan kegiatan dilaksanakan pada pukul 08.00 oleh Bapak Camat Kecamatan Muntilan. (4) Siangnya kami mengadakan kegiatan sosial yaitu memberikan bahan makanan dan pakaian pantas

    pakai kepada penghuni panti asuhan Aisyiah. (5) Sebelumnya kami mendirikan tenda sesuai dengan tempat yang sudah ditentukan panitia kegiatan.

    Urutan penyusunan beberapa kalimat di atas agar menjadi laporan yang sistematis adalah. A. (2), (1), (4), (3), (5)

    B. (4), (2), (3), (5), (1) C. (2), (3), (4), (5), (1)

    D. (4), (3), (5), (1), (2)

  • Tes Persiapan Ujian Nasional 3 Kelas 9 SMP PRIMAGAMA 8

    30. Bacalah ilustrasi berikut! Latihan bagi petugas upacara bendera memperingati 17 Agustus 2014 akan diselenggarakan sehari sebelum

    pelaksanaan di SMP Nusa. Pelaksanaan upacara tanggal 17 Agustus 2014. Untuk itu, pelatih membuat sebuah pengumuman tentang hal tersebut.

    Isi pengumuman yang sesuai dengan ilustrasi di atsa adalah A. Dengan ini kami mengundang Saudara pada tanggal 17 Agustus 2014 di SMP Nusa untuk mengikuti latihan

    upacara. B. Dengan Hormat, kami memberitahukan petugas upacara bahwa pada 17 Agustus 2014 di SMP Nusa akan

    mengadakan upacara. C. Kami mohon kehadiran petugas upacara tepat waktu pada tanggal 16 Agustus 2014 di SMP Nusa untuk

    mengikuti latihan upacara bendera memperingati 17 Agustus 2014.

    D. Kami mengaharapkan kehadiran Saudara pada tanggal 16 Agustus 2014 di SMP Nusa dalam rangka geladi bersih Persami.

    31. Perhatikan data buku berikut!

    No Aspek Uraian

    1 Judul Membangkitkan Harga Diri Anak

    2 Penulis Harris Clemes Ph.D.

    3 Alih bahasa Anton Adiwiyoto

    4 Penerbit Mitra Utama

    5 Tahun 2001

    6 Kelemahan Masih banyak istilah-istilah asing yang belum diterjemahkan

    7 Keunggulan Penyampaian sederhana mudah dipahami serta pemberian contoh yang

    menarik.

    Resensi yang sesuai dengan data tersebut adalah A. Buku yang ditulis oleh Harris Clemes ini, di Indonesia diterbitkan oleh Mitra Utama. Cetakan pertamanya terbit

    tahun 2001. Buku dengan uraian yang sederhana dan mudah dimengerti ini layak dibaca oleh orang tua.

    Masih banyaknya istilah asing pada buku ini sangat mengganggu pemahaman pembaca. B. Anton Adiwiyoto seorang penerjemah yang handal. Kali ini beliau menerjemahkan buku Harris Clemes yang

    berjudul Membangkitkan Harga Diri Anak. Buku ini cukup menarik untuk dibaca oleh kalangan pendidik atau orang tua. Walaupun demikian buku ini tetap mempunyai kelemahan.

    C. Harris Clemes seorang pendidik sejati. Buku-bukunya sudah banyak beredar di mana-mana. Salah satunya

    yaitu buku yang diungkapkan dengan sederhana dan contoh menarik. Sayang buku ini masih banyak menggunakan kata-kata asing, sehingga buku kurang diminati masyarakat.

    D. Penerbit Mitra Utama sudah berkali-kali menerbitkan buku-buku bermutu. Salah satunya yaitu buku

    Membangkitkan Harga Diri Anak. Buku ini menjelaskan bagaimana trik-trik yang digunakan dalam membangkitkan harga diri seorang anak. Buku ini mudah dipahami karena ditulis oleh seorang yang bergelar

    doktor.

    32. Bacalah ilustrasi berikut!

    Santi adalah sahabat Sinta yang sekarang tinggal di Jakarta. Sudah lama, mereka tidak berjumpa. Ketika kecil mereka teman sepermainan. Untuk menyambung tali persahabatan yang putus, Santi mengirim surat pribadi ke

    Sinta di Makassar.

    Kalimat pembuka yang tepat untuk ilustrasi tersebut adalah ... A. San, bagaimana kabarmu dan keluargamu? Alhamdulillah saya sekeluarga di Makassar sehat wal afiat tak

    kurang satu apa pun.

    B. Keadaan aku sekarang sehat kan! Semoga tak kurang suatu apa pun, amin! C. Sin, bagaimana keadaanmu sekarang? Mudah-mudahan sehat tak kurang suatu apa pun.

    D. Semoga sekeluargaku di Makasar sehat wal afiat, tak kurang suatu apa pun.

  • Tes Persiapan Ujian Nasional 3 Kelas 9 SMP PRIMAGAMA 9

    33. Bacalah kutipan surat berikut!

    Kalimat yang tepat untuk melengkapi bagian penutup surat tersebut adalah.... A. Atas kesediaan Saudara kami menyampaikan terima kasih.

    B. Atas kehadiran rekan-rekan kami menyampaikan terima kasih. C. Atas kesediaan dan kehadiran Saudara kami menyampaikan terima kasih.

    D. Atas perhatian rekan-rekan, kami menyampaikan terima kasih.

    34. Bacalah ilustrasi berikut!

    Di setiap simpang tiga atau simpang empat kita dapati lampu pengatur lalu lintas. Di sana sering kita temukan tulisan ke kiri ikuti petunjuk lampu atau ke kiri ikuti lampu. Apa yang terjadi? Banyak pengendara yang melanggar atau jalan terus dan ternyata tidak kena tilang.

    Surat pembaca yang sesuai ilustrasi tersebut adalah ...

    A. Kondisi lampu dan papan petunjuk hanya menjadi hiasan saja. Bahkan, di bawah papan petunjuk itu sering digunakan juga untuk memasang iklan. Siapa yang bertanggung jawab?

    B. Lampu pengatur lalu lintas dan papan petunjuk yang dipasang tentu harus dipatuhi. Jika ada pengendara yang melanggar mohon bapak polisi melakukan tindakan dan memberi sanksi.

    C. Sebaiknya di setiap simpang tiga atau simpang empat tidak usah diberi lampu pengatur lalu lintas. Sebab di

    tempat-tempat tersebut pasti sudah ada petugas yang menjaga dan hanya menambah biaya. D. Banyak pengendara sepeda motor dan mobil yang sering melanggar rambu-rambu lalu lintas dan marka jalan.

    Namun, mereka selalu lepas dari pengawasan petugas. Salah siapakah?

    35. Bacalah ilustrasi berikut!

    Keindahan pemandangan alam Danau Sentani dan lingkungan sekitarnya tak dapat diragukan lagi. Keanggunan danau alam itulah yang menyambut saat berada di pesawat beberapa saat sebelum mendarat di

    Bandar Udara Sentani, Jayapura, Papua. Danau yang terbentuk secara alami, dengan pulau-pulau yang berbukit di tengah-tengah danau itu, memiliki

    luas 3,63 hektar dengan ketinggian 75 meter di atas permukaan laut. Danau Sentani merupakan sumber kehidupan bagi pendudukan setempat yang masih memegang tradisi nenek moyang mereka. Tak mengherankan

    jika sebagian penduduk bermata pencaharian mencari ikan, selain menjual berbagai ukiran kayu, dan lukisan

    tradisional di atas lembar kulit kayu. Lalu lalang perahu kecil di atas air yang jernih dan tenang menjadi pemandangan harian. Begitu pula

    keramahan penduduk yang kerap kali melambaikan tangan seraya berucap foi, bahasa setempat yang maksudnya hallo, menyapa setiap orang yang berkeliling menikmati indahnya alam Danau Sentani.

    Rangkuman paragraf dari artikel tersebut adalah .... A. Keindahan alam Danau Sentani.

    B. Danau Sentani terbentuk secara alami. C. Danau Sentani terletak sebelah barat Jayapura.

    D. Danau Sentani merupakan sumber kehidupan bagi penduduk

    Kami mengharap kehadiran rekan-rekan pada :

    hari : Selasa

    tanggal : 1 Desember 2014

    waktu : Pukul 13.00

    tempat : Ruang OSIS SMP Prima Nusantara

    acara : Pembubaran Panitia Bazar Sekolah.

    .

  • Tes Persiapan Ujian Nasional 3 Kelas 9 SMP PRIMAGAMA 10

    36. Bacalah ilustrasi berikut! Gempa bumi terjadi lagi. Kekuatan gempa mencapai 6,5 Skala Richter. Gempa kali ini berpusat di sebelah

    tenggara Kota Kebumen dan tidak berpotensi tsunami. Peristiwa itu terjadi Sabtu, 25 Januari sekitar pukul 12.00.

    Teks berita yang sesuai dengan ilustrasi tersebut adalah ...

    A. Sabtu (25/1) sekitar pukul 12.00 terjadi gempa luar biasa dahsyatnya. Pusat gempa ada di Jawa Tengah tepatnya di sebelah tenggara Kota Kebumen dan tidak berpotensi tsunami.

    B. Tepat pukul 12.00 telah terjadi gempa dengan kekuatan 6,5 Skala Richter. Sabtu (15/1) warga Kebumen sangat panik karena pusat gempa ada di sana. Namun demikian mereka agak lega karena jauh dari pantai.

    C. Gempa kali ini berpusat di Kota Kebumen dengan kekuatan 6,5 skala richter. Gempa terjadi hari Sabtu (25/1) setelah lepas salat zuhur. Warga Kebumen tetap panik walaupun tidak berpotensi tsunami.

    D. Sabtu (25/1) sekitar pukul 12.00 terjadi gempa. Gempa tersebut berkekuatan 6,5 Skala Richter. Menurut

    BMKG pusat gempa berada di sebelah tenggara Kota Kebumen. Gempa ini tidak berpotensi tsunami.

    37. Bacalah ilustrasi berikut! Dalam rangka mengisi kegiatan tengah semester, sekolah kami akan mengadakan lomba antarkelas dengan

    harapan memberi motivasi agar siswa mau berkreasi dalam menulis.

    Slogan yang sesuai dengan kalimat tersebut adalah . A. Kreatif itu indah. B. Rajin menulis merupakan kebanggaan.

    C. Menulis adalah ilmu. D. Menulis menggali potensi.

    38. Bacalah ilustrasi berikut! Sebuah rumah mewah sekitar Monumen Jogja Kembali akan dijual dengan harga Rp700 juta. Rumah tersebut

    terdiri atas empat kamar tidur dan dua kamar mandi. Luas tanah 1 hektar. Bagi yang berminat dapat menghubungi nomor (0293) 363456.

    Iklan baris yang tepat untuk orang tersebut adalah ... A. Dijual rmh mwh sktr Monumen Jogja Kembali, hrg 700jt, 4 kt, 2 km, Lt. 1 ha. Hub (0293) 363456.

    B. Dijual rmh mewah, hrg 700 jt, 4 kt, 2 km, Lt 1 ha. Jika Anda berminat boleh datang. C. Dijual sebuah rmh dgn hrg 700jt nego, ada 4 kt, 2 km dijamin puas segera hub 363456.

    D. Dijual rmh mwh sktr Monumen Jogja Kembali, hrg 700 jt nego, 4 kt, 2 km Lt 1 ha, hub (0293) 363456.

    39. Perhatikan petunjuk berikut!

    Cara agar darah cepat membeku saat mimisan Pakailah ibu jari dan jari telunjuk untuk mencubit bagian lubang hidung dengan sangat lembut dan hati-

    hati. Hal ini dilakukan untuk membendung aliran darah sekitar 5 menit.

    [....] Duduk dengan tenang dan jaga kepala agar lebih tinggi daripada jantung.

    Jangan berbaring atau meletakkan kepala di antara kaki. Kompres hidung dan pipi dengan es yang dibungkus handuk.

    Kalimat yang paling tepat untuk mengisi bagian yang rumpang adalah .... A. Cobalah bernapas melalui mulut

    B. Menunduklah agar darah tetap keluar C. Buanglah ingus secara perlahan

    D. Hiruplah udara kuat-kuat melalui hidung

    40. Bacalah kalimat-kalimat berikut!

    (1) Rendam kacang hijau di air bersih semalam.

    (2) Tutup bakul dengan selembar lap basah yang bersih. (3) Siapkan setengah kilogram kacang hijau.

    (4) Setelah tiga hari, buka lap penutup bakul, dan taoge siap digunakan. (5) Buang kacang hijau yang tidak bagus.

    (6) Tiriskan kacang hijau, letakkan dalam bakul. (7) Biarkan tertutup, letakkan di tempat yang lembab selama tiga hari.

    Urutan cara membuat Taoge (kecambah) yang benar adalah . A. (3), (6), (1), (5), (4), (7), (2)

    B. (3), (4), (7), (2), (5), (1), (6)

    C. (3), (1), (6) ,(5), (2), (7), (4) D. (3), (5), (1), (6), (2), (7), (4)

    41. Perhatikan tema karya ilmiah berikut!

    Tema : Belajar Penentu Masa Depan yang Cerah

  • Tes Persiapan Ujian Nasional 3 Kelas 9 SMP PRIMAGAMA 11

    Rumusan masalah yang tepat dalam karya tulis sesuai dengan tema tersebut adalah A. Mengapa kecerahan masa depan berada pada belajar yang rajin?

    B. Dapatkah rajin belajar mengubah dan menentukan masa depan? C. Belajar yang bagaimanakah yang dapat menentukan masa depan yang cerah?

    D. Apakah belajar yang rajin itu mampu mengubah masa depan menjadi cerah?

    42. Perhatikan ilustrasi berikut!

    Berdasar uraian tersebut dapat disimpulkan bahwa siswa pada umumnya belum bisa mengisi waktu luang dengan kegiatan yang berguna.

    Saran yang tepat berdasarkan simpulan tersebut adalah .... A. Siswa perlu mengisi waktu luang dengan kegiatan yang berguna

    B. Siswa perlu menyadari pentingnya menghargai waktu

    C. Siswa perlu memanfaatkan peluang yang ada D. Siswa perlu belajar dari keadaan

    43. Perhatikan ilustrasi berikut!

    SMP Bahagia selalu menyelenggarakan perpisahan siswa kelas IX di luar kota. Untuk tahun ini,

    acara tersebut diselenggarakan di sekolah. Pada saat acara Kepala sekolah memberi sambutan dan menjelaskan mengapa perpisahan diselenggarakan di sekolah.

    Paragraf isi pidato kepala sekolah yang tepat sesuai dengan ilustrasi tersebut adalah ... A. Perpisahan ini sengaja diselenggarakan di sekolah agar Keluarga besar SMP Bahagia turut menjadi saksi

    perkembangan sekolah yang kini telah memiliki ruang baca perpustakaan yang luas, sejuk dan menyenangkan.

    B. Puji syukur kita panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Mahakuasa atas segala nikmat dan karunia-Nya sehingga acara perpisahan ini dapat kita laksanakan di sekolah ini.

    C. Demikian yang saya dapat sampaikan. Harapan saya, siswa kelas IX yang telah dinyatakan lulus, mereka

    mendapatkan sekolah terbaik. D. Terima kasih kami sampaikan kepada seluruh panitia. Semoga perbuatan baik yang Bapak-Ibu lakukan

    bernilai ibadah.

    44. Bacalah kutipan pidato berikut!

    Hadirin yang berbahagia. Saya merasa sangat senang bahwa di sekolah ini mampu menyelenggarakan lomba cerdas cermat tingkat sekolah lanjutan pertama. Dengan kegiatan ini diharapkan dapat menambah intelektualitas

    siswa, siswa mampu menjawab pertanyaan secara cepat dan tepat. Selamat berlomba semoga Tuhan meridhoi kegiatan kita. Amin. Akhirnya ....

    Kalimat penutup pidato sebagai pembuka acara cerdas cermat yang paling tepat adalah .... A. Dengan mengucap syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, acara cerdas cermat dibuka

    B. Dengan membaca bismilahirrohmanirrokhim acara lomba cerdas cermat resmi kami buka. C. Mari kita buka acara ini dengan mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya

    D. Acara cerdas cermat telah kami buka dengan membaca bismillahirrohmanirrokhim

    45. Perhatikan data buku berikut!

    - Buku berjudul Penggunaan Bahasa Indonesia dalam Surat Dinas, dikarang oleh E. Zainal Arifin. Buku tersebut diterbitkan oleh PT Mediatama Sarana di Jakarta tahun 1987.

    - Buku berjudul Penelitian Agama Masalah dan Pemikiran, ditulis oleh Mulyanto Sumardi pada tahun 1982. Buku tersebut diterbitkan oleh Pustaka Sinar Harapan di Jakarta.

    Bentuk penulisan daftar pustaka yang tepat untuk kedua buku tersebut adalah ... A. Arifin E. Zainal Penggunaan Bahasa Indonesia dalam Surat Dinas. 1987. Jakarta: PT Mediatama Sarana.

    Sumardi, Mulyanto. Penelitian Agama Masalah dan Pemikiran. 1982. Pustaka Sinar Harapan. Jakarta. B. Arifin, E. Zainal, 1987, Penggunaan Bahasa Indonesia dalam Surat Dinas. PT Mediatama Sarana: Jakarta.

    Sumardi, Mulyanto. 1982. Penelitian Agama Masalah dan Pemikiran. Pustaka Sinar Harapan: Jakarta. C. Arifin, E. Zainal. 1987. Penggunaan Bahasa Indonesia dalam Surat Dinas. Jakarta: PT Mediatama Sarana.

    Sumardi, Mulyanto. 1982. Penelitian Agama Masalah dan Pemikiran. Jakarta: Pustaka Sinar Harapan. D. Sumardi, Mulyanto. 1982. Penelitian Agama Masalah dan Pemikiran. Jakarta: Pustaka Sinar Harapan.

    Arifin, E. Zainal. 1987. Penggunaan Bahasa Indonesia dalam Surat Dinas. Jakarta: PT Mediatama Sarana.

    46. Bacalah ilustrasi berikut!

    Ketua kelas mengajak teman-teman untuk mendiskusikan tentang kebersihan kelas.

    Agar menjadi kalimat efektif, kata yang harus dihilangkan adalah .... A. teman-teman

    B. untuk

  • Tes Persiapan Ujian Nasional 3 Kelas 9 SMP PRIMAGAMA 12

    C. tentang D. kebersihan

    47. Bacalah kalimat berikut!

    Di sekolah itu ada tiga guru Bahasa Indonesia Budi Santoso Labuhan Marpaung dan Nana Surjana.

    Penggunaan tanda baca yang tepat pada kalimat tersebut adalah A. Di sekolah itu ada tiga orang: guru bahasa Indonesia Budi Santoso, Labuhan Marpaung, dan Nana Surjana. B. Di sekolah itu ada tiga orang guru bahasa Indonesia, Budi Santoso, Labuhan Marpaung, dan Nana Surjana.

    C. Di sekolah itu ada tiga orang guru bahasa Indonesia: Budi Santoso, Labuhan Marpaung, dan Nana Surjana.

    D. Di sekolah itu, ada tiga orang guru bahasa Indonesia Budi Santoso, Labuhan Marpaung, dan Nana Surjana.

    48. Bacalah kutipan puisi berikut!

    Perarakan Jenazah

    Kami mengiringi jenazah hitam Depan kami kereta mati bergerak pelan

    Orang- orang tua berjalan menunduk diam Dicekam hitam bayangan

    ...

    Larik bermajas untuk melengkapi penggalan puisi tersebut adalah . A. Makam menyapa awan muram B. Amboi ! Aku tercengang

    C. Teringat kenangan yang kelam

    D. Orang- orang berlalu lalang

    49. Bacalah kutipan pantun berikut!

    Mak Ijah berkumur-kumur . Orang muda jangan takabur

    Larik-larik pantun yang tepat untuk melengkapi satu larik sampiran dan satu larik isi pantun di atas adalah A. Kena getah daun labu

    Cobaan Allah siapa tahu

    B. Rumah papan beratap lalang

    Rela kakanda bersama hilang C. Merpati terbang sekawan

    Lamun tuan dari pangkuan D. Siraut pembelah rotan

    Adat dibaginya delapan

    50. Bacalah kutipan naskah drama berikut!

    Sofi : Sof, kamu seneng nggak kalau kita akhirnya bias liburan ke Singapura? Sofa : . Sofi : Kalau begitu besok pagi kita berangkat ke bandara bersama-sama jam 7 ya! Ingat, harus on

    time lo! Sofa : Tentu, aku akan membawa camera untuk mengabadikan tempat-tempat indah di sana!

    Kalimat yang tepat untuk melengkapi teks rumpang pada naskah drama di atas yaitu 14. A. Aku sih seneng aja, tapi aku masih bingung mencari waktu senggangku untuk liburan ke Singapura. B. Aku masih ragu-ragu untuk berangkat sebab pasporku belum kuperpanjang masa berlakunya. C. Aku jelas seneng dong, tapi kita harus menunggu 1 minggu lagi sebab tugasku belum selesai kukerjakan. D. Wah aku seneng sekali, bahkan dari tadi aku sudah bersiap-siap berkemas menyiapkan barang-barang

    bawaanku.