identitas perusahaan...identitas perusahaan corporate identity menghargai sesama dan bumi respect...

71

Upload: others

Post on 20-Dec-2020

5 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat
Page 2: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Identitas PerusahaanCorporate Identity

Menghargai sesama dan bumiRespect for people & planet

Bagian dari warisan IndonesiaPart of Indonesia’s heritage

Semangat untuk memberikan kualitas terbaik dalam segala hal yang kami lakukanPassion for quality in everything we do

Merek-merek yang dicintai orangBrands that people love

Menikmati hidupEnjoyment of life

Nilai-Nilai Inti PerusahaanCorporate Core Values

Pada bulan Februari 2015 kami meluncurkan identitas korporasi yang baru, dan menyebutnya “The Spark”. Logo baru ini memiliki penampilan modern dan dinamis. Kelima warna dari logo bintang yang diremajakan tersebut melambangkan nilai-nilai inti Multi Bintang serta semangat kami untuk Indonesia, yang menandai arah baru Perseroan.

We launched our new corporate identity on February 2015 and call it “The Spark”. The new logo has a modern and dynamic look. The five colors of the rejuvenated star logo represent Multi Bintang’s core values and our passion for Indonesia, which also signifies the Company’s new direction.

VISI Wow! Indonesia melalui brand-brandnya, orang-orangnya dan kinerjanya

VISION To WOW! Indonesia with our dynamic and innovative Brands, People, and Performance

MISI Menjadi perusahaan minuman Indonesia yang memiliki reputasi baik dan bertanggung jawab, dengan portofolio brand terkemuka untuk bir dan minuman ringan.

MISSION To be a reputable and responsible Indonesian beverage company with a portfolio of leading beer and soft drink brands.

1 PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018

Page 3: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Daftar IsiTable of Contents

01 Gambaran Besar / The Big Picture

Identitas Perusahaan / Corporate IdentityDaftar Isi & Tentang Laporan Ini / Table of Contents & About This ReportEmbracing Sustainable FutureJejak Langkah / MilestoneSekilas Multi Bintang Indonesia / Multi Bintang Indonesia at a GlancePeta Area Operasional / Map of Operational AreasPortofolio Merek / Brand PortfolioPenghargaan / Achievements Peristiwa Penting 2018 / 2018 Key HighlightsSambutan Presiden Direktur / Foreword from the President DirectorBrewing a Better World (BABW)Tujuan Pembangunan Berkelanjutan PBB / The UN Sustainable Development GoalsRantai Nilai dari Barley hingga Bar / Value Chain from Barley to Bar

123456789

10141516

03 Informasi Lainnya / Other Information

Keterlibatan Pemangku Kepentingan / Stakeholder EngagementKegiatan bersama Pemangku Kepentingan / Stakeholder Engagement ActivitiesKegiatan Keanggotaan dan Kemitraan / Membership and Partnership ActivitiesAkses Informasi / Information AccessReferensi Silang Standar GRI / GRI Standards Cross ReferenceStruktur Organisasi / Organization Structure Komposisi Pemegang Saham / Shareholder CompositionIkhtisar Data Keuangan / Financial HighlightsStruktur Kepemilikan Perseroan / The Company’s Ownership StructureKomitmen dan Pencapaian Keberlanjutan Multi Bintang / Multi Bintang’s Sustainability CommitmentMaterialitas / MaterialityTata Kelola Perusahaan / Corporate Governance

49505253545960626364

6870

02 Area Fokus Kami / Our Focus Areas

Save Every Drop – Melindungi Sumber Daya Air / Protecting Water ResourcesDrop the C – Mengurangi Emisi CO2 / Reducing CO2 EmissionPengolahan Limbah / Waste ManagementSumber Daya yang Berkelanjutan / Sourcing SustainablyAdvokasi Konsumsi Bertanggung Jawab / Advocating Responsible ConsumptionMempromosikan Kesehatan dan Keselamatan / Promoting Health and SafetyBerkembang bersama Masyarakat / Growing with Our CommunityNilai dan Perilaku / Values and Behaviors

1821272831343845

Laporan Keberlanjutan 2018 ini telah disiapkan sesuai dengan Standar GRI: Laporan Inti. Berjudul "Embracing Sustainable Future", yang merangkum perkembangan PT Multi Bintang Indonesia Tbk ("Multi Bintang" atau "Perseroan") dalam hal kegiatan dan bisnis yang berkelanjutan, serta merupakan Laporan Keberlanjutan kelima yang sudah kami terbitkan sejak 2014.

Kami berharap laporan ini dapat menjadi alat komunikasi yang efektif dengan para pemangku kepentingan sekaligus sebagai tolak ukur kinerja Multi Bintang.

This 2018 Sustainability Report has been prepared in accordance with the GRI Standards: Core Option. Titled as "Embracing Sustainable Future", summarize the development of PT Multi Bintang Indonesia Tbk ("Multi Bintang" or "The Company") in terms of sustainable actions and business, as well as the fifth Sustainability Report that we published since 2014.

We hope that this report may serve as an effective communication tool with our stakeholders as well as a benchmark of Multi Bintang’s performance.

Tentang Laporan IniAbout This Report

Corporate Identity

Identitas PerusahaanTable of Contents

Daftar IsiSustainability Theme

Tema BerkelanjutanMilestone

Jejak Langkah

PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018 2

Page 4: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Embracing Sustainable Future

Corporate Identity

Identitas PerusahaanTable of Contents

Daftar IsiSustainability Theme

Tema BerkelanjutanMilestone

Jejak Langkah

Di samping produk yang berkualitas, reputasi dan kebanggaan secara berkelanjutan juga merupakan faktor kemenangan penting yang harus dijaga. Embracing Sustainable Future menjadi perjalanan berkelanjutan di mana kami terus belajar untuk meningkatkan reputasi dan mempertahankan kebanggaan kami: untuk Multi Bintang, masyarakat, dan planet ini.

Strategi kami berfokus pada enam bidang di mana kami dapat memberikan kontribusi terbesar: air, CO2, sumber daya, konsumsi yang bertanggung jawab, keselamatan dan kesehatan kerja, serta masyarakat. Kami juga aktif terlibat dengan semua mitra dan pemangku kepentingan untuk meningkatkan kemampuan keberlanjutan mereka agar dapat mengimbangi kami dan menghadapi masa depan bersama.

Beside quality product, reputation and pride in a sustainable way is also the winning factor that we have to maintain. Thus, Embracing Sustainable Future is an ongoing sustainability journey where we continuously learn to improve our reputation and maintain our pride: for Multi Bintang, for society, and for the planet.

Our strategy focuses on the six areas where we can make the biggest difference: water, CO2, sourcing, responsible consumption, health and safety, and community. Additionally, we are also actively engaging with all of our partners and stakeholders to work on improving their sustainability capabilities so as to keep pace with us and embrace the future together.

..perjalanan berkelanjutan dimana kami terus belajar

meningkatkan reputasi dan

mempertahankan kebanggaan..

3 PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018

Page 5: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Jejak LangkahMilestone

First established as Nederlandsch-Indische Bierbrouwerijen on November

21, 1931. Its production, Java Bier, becomes the origin of Bintang Beer.

Green Sands was first introduced to the public

The Company was listed as PT Multi Bintang Indonesia

Tbk (MLBI) at the Jakarta and Surabaya Stock Exchange.

In celebrate its 85 years of operation, the Company undergone a transformation and launched several new

products: Bintang Radler 0.0%, Bintang Maxx 0.0%, Strongbow Golden Apple, Strongbow Elderflower, Fayrouz

Pear, and Fayrouz Pineapple

The Company established a new subsidiary, PT Tirta Prima Indonesia, focusing on non-alcoholic beverage

business

The Company inaugurated the Biomass facility, an

environmentally-friendly thermal energy source in Sampangagung,

Mojokerto

The Company changed its name into PT Perusahaan Bir

Indonesia.

Tangerang Brewery commenced its first

operation

Surabaya Brewery was relocated to

Sampangagung, Mojokerto.

Inauguration of the non-alcoholic beverage production facility in Sampangagung and the

initial launching of Bintang Radler

1931

1982

1981

2016 2017 2018

1972

The launch of a new corporate

identity.

2015

1973

19972014

Corporate Identity

Identitas PerusahaanTable of Contents

Daftar IsiSustainability Theme

Tema BerkelanjutanMilestone

Jejak Langkah

PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018 4

Page 6: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Multi Bintang Indonesia at a Glance

Sekilas Multi Bintang Indonesia

Map of Operational Areas

Peta Area OperasionalBrand Portfolio

Portofolio MerekAchievements

Penghargaan

Sekilas Multi Bintang IndonesiaMulti Bintang Indonesia at a Glance

Nama Multi Bintang lekat dengan Bir Bintang, bir yang menjadi ikon Indonesia. Hadir sejak 87 tahun lalu, Multi Bintang kian tumbuh menjadi perusahaan minuman ternama dan terpercaya di Indonesia. Saat ini, portofolio merek kami terdiri dari bir dan sejumlah minuman non-alkohol yang kami sajikan di bagian Portofolio Merek.

Kami memiliki dua brewery, di Tangerang (Banten) dan Sampangagung (Mojokerto – Jawa Timur). Fasilitas produksi minuman non-alkohol kami berada di bawah anak usaha PT Tirta Prima Indonesia yang lokasinya bersebelahan dengan Brewery Sampangagung. Melalui anak usaha lainnya, PT Multi Bintang Indonesia Niaga, kami memiliki jaringan penjualan dan pemasaran yang luas di Indonesia.

Multi Bintang is famous for its Bir Bintang, the iconic Indonesian beer. Present since 87 years ago, Multi Bintang has grown to become a well-known and trusted beverage company in Indonesia. Today, our brand portfolio consists of beer and non-alcoholic drinks as mentioned in our Brand Portfolio section.

We own two breweries, in Tangerang (Banten) and Sampangagung (Mojokerto - East Java).Our production facility for non-alcoholic beverage is managed under a subsidiary, PT Tirta Prima Indonesia, which is located next to the Sampangagung Brewery. Through another subsidiary, PT Multi Bintang Indonesia Niaga, we have an extensive sales and marketing network throughoutIndonesia.

Hadir sejak 87 tahun lalu, Multi Bintang kian tumbuh

menjadi perusahaan

minuman ternama dan terpercaya di

Indonesia.

5 PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018

Page 7: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Peta Area OperasionalMap of Operational Areas

Sampangagung BreweryArea 38 ha

Sampangagung Non-AlcoholProduction FacilityArea 4,7 ha

Tangerang BreweryArea 10 ha

Multi Bintang Indonesia at a Glance

Sekilas Multi Bintang Indonesia

Map of Operational Areas

Peta Area OperasionalBrand Portfolio

Portofolio MerekAchievements

Penghargaan

PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018 6

Page 8: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Minuman BeralkoholAlcohol Beverage

Minuman Rendah AlkoholLow Alcohol Beverage

Minuman Non-AlkoholNon-Alcohol Beverage

CiderCider

The Number 1 premium beer brand

in the world

The iconic and most favorite beer brand in

Indonesia

Low alcohol Bintang Beer with Lemon and Orange flavored from

natural fruit juice

Carbonated malt beverage with pear and

pineapple flavors

Premium low alcohol beer with international awards

Carbonated malt beverage

Carbonated malt beverage with natural

lemon juice

Carbonated soft drink with various

flavors

The Number 1 Cider brand in the world with Golden

Apple dan Elderflower flavors

Portofolio MerekBrand Portfolio

Multi Bintang Indonesia at a Glance

Sekilas Multi Bintang Indonesia

Map of Operational Areas

Peta Area OperasionalBrand Portfolio

Portofolio MerekAchievements

Penghargaan

7 PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018

Page 9: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

PenghargaanAchievements

Pada tahun 2018, Multi Bintang kembali meraih berbagai penghargaan dan pengakuan dari para pemangku kepentingan.

In 2018, Multi Bintang received various awards and acknowledgement from the stakeholders.

The Big 7 Best of the Best CSR of the Year 2018Economic Review Magazine

Multi Bintang Indonesia

Very Excellent in Public CompanyEconomic Review Magazine

Multi Bintang Indonesia

First Rank in Consumers GoodsEconomic Review Magazine

Multi Bintang Indonesia

Jakarta, 23 Februari 2018

Board of Jury:

Hj. Irlisa Rachmadiana,SSn.,MM.

Pendiri

Dr. Ayu Ekasari,SE.,MM.

Ketua Dewan Juri

A w A r d -II- 2 0 18

AWArded to :

PT. Multi Bintang Indonesia, Tbk

The Big 7The Best of The Best CSR of The Year 2018

Score : 100

The Best Water Treatment and The Best Waste and Material Productivity

Global InitiativesMulti Bintang Indonesia

Jakarta, 23 Februari 2018

Board of Jury:

Hj. Irlisa Rachmadiana,SSn.,MM.

Pendiri

AWArded to :

Dr. Ayu Ekasari,SE.,MM.

Ketua Dewan Juri

A w A r d -II- 2 0 18

PT. Multi Bintang Indonesia, TbkPlatinum

Score : 100 n Very excellent - A

Public comPany

Jakarta, 23 Februari 2018

Board of Jury:

Hj. Irlisa Rachmadiana,SSn.,MM.

Pendiri

AWArded to :

Dr. Ayu Ekasari,SE.,MM.

Ketua Dewan Juri

A w A r d -II- 2 0 18

PT. Multi Bintang Indonesia, Tbk

Peringkat - 1

Kategori : TbkIndustri : INDUSTRI BARANG & KONSUMSI

PLATINUM

GREEN RankMinistry of Environment and Forestry

Tangerang Brewery

Program K3N Zero AccidentEast Java Governor

Sampangagung Brewery

Indonesia Brewery of the YearInternational Beverage Competitions

Tangerang Brewery

PT MULTI BINTANG INDONESIA BINTANG PILSNER BEERIndonesia Brewery of the Year

Program K3N Zero Accident in 2018Banten Governor

Tangerang Brewery

Multi Bintang Indonesia at a Glance

Sekilas Multi Bintang Indonesia

Map of Operational Areas

Peta Area OperasionalBrand Portfolio

Portofolio MerekAchievements

Penghargaan

PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018 8

Page 10: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

2018 Key Highlights

Peristiwa Penting 2018Foreword from the President Director

Sambutan dari Presiden DirekturBrewing a Better World (BABW)

Brewing a Better World (BABW)The UN Sustainable Development Goals

Tujuan PembangunanBerkelanjutan PBB

Peristiwa Penting 20182018 Key Highlights

Manajemen Senior Multi Bintang melakukan Kerja Sukarela “Save Anoa” di Balai Penelitian dan Pengembangan Lingkungan Hidup dan Kehutanan (BP2LHK) Manado dan Anoa Breeding Center.

Multi Bintang’s Senior Management participated in “Save Anoa” Voluntary Work at the Manado Environment and Forestry Research and Development Center (BP2LHK) and the Center of Anoa Breeding.

February 28

Memperingati Hari Air Sedunia 2018, Program Nabung Banyu melakukan

Penanaman 4.000 pohon di area hulu Brewery Sampangagung.

In commemoration of the World Water Day 2018, Nabung Banyu program planted

4,000 trees in the upstream area of Sampangagung Brewery.

March 22

Pelatihan Penyajian yang Bertanggung Jawab menjadi bagian pelatihan keterampilan bagi seluruh peserta Heineken® National Bartender Competition 2018.

Responsible Serving was part of skill training to all participants at the 2018 Heineken® National Bartender Competition.

April 2-23

Pembukaan Ekspor Perdana Bir Bintang ke Korea Selatan.

Opening Ceremony of the First Shipment of Bintang Beer to South Korea.

May 14Peresmian Excellent and Responsible Service on Alcoholic Beverages (ERSA) sebagai format baru

dalam Pelatihan Penyajian yang Bertanggung Jawab.

The inauguration of Excellent and Responsible Service on Alcoholic Beverages (ERSA) as the new format of

Responsible Serving Training.

May 2

Pembukaan Ekspor Perdana Bir Bintang ke Amerika Serikat.

Opening Ceremony of the First Shipment of Bintang Beer to the United States.

August 13

GO Bintang (Green Office Multi Bintang) resmi dimulai.

GO Bintang (Green Office Multi Bintang) is officially started.

September 26

Multi Bintang menghadirkan kemeriahan Oktoberfest ke beberapa kantor media.

Multi Bintang brought the excitement of Oktoberfest to several media offices.

October 4-26

Brewery Tangerang mengadakan Enjoy Responsibly Day 2018 yang mendatangkan narasumber dari Rumah Sakit Ciputra.

Tangerang Brewery held the 2018 Enjoy Responsibly Day with a keynote speaker from Ciputra Hospital.

December 11

Peresmian fasilitas Biomassa, sumber energi panas ramah lingkungan di Brewery Sampangagung.

Inauguration of the Biomass facility, an eco-friendly thermal energy source in Sampangagung Brewery.

November 8Sesi berbagi informasi kepada 120

mahasiswa dalam program tahunan Kemitraan Universitas ke STP (Bali Tourism

Institute) Nusa Dua, Bali.

Annual sharing session to 120 university students as part of the University Partnership

program with STP (National Tourism High School) of Nusa Dua Bali.

November 26

9 PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018

Page 11: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Sambutan Presiden DirekturForeword from the President Director

Para pemangku kepentingan yang terhormat,

Dengan bangga kami sampaikan Laporan Keberlanjutan kami untuk tahun ke-5 bertema Embracing Sustainable Future. Keberlanjutan adalah salah satu inti dari strategi dan prioritas bisnis Multi Bintang. Melalui Laporan Keberlanjutan ini, kami berupaya menunjukkan komitmen Perusahaan untuk berkembang secara berkelanjutan dan bertanggungjawab. Setiap tahunnya, kami menyampaikan sejumlah kemajuan yang telah dicapai Perseroan dalam format yang sesuai dengan Standar GRI dan peraturan Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Peningkatan Berkesinambungan Menuju Manajemen Berkelanjutan

Di Multi Bintang, kami memahami bahwa membuat tolok ukur dan strategi yang jelas dan realistis – mengurangi emisi karbon, menghemat air, mengurangi limbah ke pembuangan sampah atau kegiatan lingkungan lainnya – membutuhkan kerja tim dan keterlibatan para pemangku kepentingan. Kami berkomitmen untuk senantiasa konsisten mencapai tujuan keberlanjutan, serta menyebarkan pemahaman mendalam bahwa rantai pasokan yang lengkap berkontribusi terhadap kinerja keberlanjutan lingkungan secara keseluruhan.

Fokus utama strategi keberlanjutan kami masih pada Perlindungan Sumber Daya Air (Save Every Drop) dan Pengurangan Emisi Karbon (Drop the C). Kampanye Save Every Drop tetap berfokus pada tiga area utama: di brewery serta program-program pelestarian air di wilayah hulu dan hilir.

Dear our stakeholders,

We are proud to present you our fifth annual Sustainability Report, themed as Embracing Sustainable Future. Sustainability is one of the cores of Multi Bintang’s business strategy and priorities. Through this Sustainability Report, we would like to show the Company’s commitment in progressing sustainably and responsibly. Each year, we will report progresses made by the Company in accordance with the latest GRI Standards and the regulations from the Indonesian Financial Services Authority (FSA).

Continuous Improvement Towards Sustainable Management

In Multi Bintang, we understands that developing defined, realistic benchmarks and strategies – whether to reduce carbon emissions, conserve water, reduce waste to landfills or other eco-conscious pursuits – requires the workforce and collaborations with stakeholders. Thus, we are committed to take consistent steps over time to reach our sustainability goals, as well as to disseminate a deeper understanding of how the complete supply chain contributes to overall environmental sustainability performance.

The Water Resources Protection (Save Every Drop) and Carbon Emission Reduction (Drop the C) remain our main focus for sustainability strategy. The Save Every Drop campaign continues to focus on three main areas: in breweries as well as the upstream and downstream areas through water conservation programs.

Tujuan utama kami

adalah untuk berfokus pada

kesuksesan masa depan kami sambil

tetap menjalin hubungan

dengan para pemangku

kepentingan

2018 Key Highlights

Peristiwa Penting 2018Foreword from the President Director

Sambutan Presiden DirekturBrewing a Better World (BABW)

Brewing a Better World (BABW)

PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018 10

Page 12: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Kami bekerja keras mengurangi pemakaian air di brewery kami. Dalam 5 tahun terakhir kami berhasil mengurangi pemakaian air sampai dengan 21% dengan rasio yang semakin baik, yaitu dari 4,26 hl/hl di 2013 menjadi 3,36 hl/hl pada 2018, yang artinya kami hanya menggunakan 3,36 hl air untuk menghasilkan 1 hl minuman. Kami juga mengembangkan program pelestarian air di daerah hulu dan hilir, yaitu melalui kerjasama kemitraan yang strategis dengan para pemangku kepentingan serta lembaga non-pemerintah lokal dan internasional.

Kami dikenal sebagai Perusahaan yang sangat memperhatikan masalah lingkungan. Sejak tahun 2016, selama tiga tahun berturut-turut kami mendapatkan penghargaan dari Sustainable Business Awards Indonesia. Kami pun bangga karena berhasil mencatat rekor baru pada tahun 2018 dengan memenangkan dua kategori inti yang sangat penting, yaitu di kategori Water Management dan Waste and Material Productivity.

Kami proaktif mempromosikan konsumsi yang bertanggung jawab melalui pelatihan, saluran digital, serta peringatan di label produk dan paket sekunder (bungkus plastik, kotak karton) minuman kami, seperti tanda 21+ (usia legal untuk mengonsumsi alkohol), larangan minum saat berkendara, dan peringatan konsumsi alkohol untuk wanita hamil. Pada tahun 2018 kami mengembangkan kerjasama lebih dekat dengan sektor pariwisata, seperti Jakarta Hotels Association, Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia, serta Dinas Pariwisata DKI Jakarta.

We work hard to reduce water use in our breweries. In the last 5 years we are able to reduce water usage by up to 21% with a better ratio, from 4.26 hl/hl in 2013 to 3.36 hl/hl in 2018, which means we only use 3.36 hl of water to produce 1 hl of beverage. We also develop water conservation programs in the upstream and downstream areas through strategic partnership with stakeholders as well as local and international NGOs.

We are known as a Company with high concern for environmental issues. For three consecutive years since 2016, we received awards from the Indonesian Sustainable Business Awards. We are also proud of our new record in 2018, as we won in two very important core categories: the Water Management and the Waste and Material Productivity.

We are actively promoting responsible consumption through training, our digital channels, as well as warnings on our beverage product labels and secondary packages (plastic wrap, carton boxes), such as the 21+ sign (the legal age for consuming alcohol), drinking restrictions while driving, and alcohol consumption warning for pregnant women. In 2018 we build a closer collaboration with the tourism sector, such as the Jakarta Hotels Association, the Indonesian Hotels and Restaurants Association, and the DKI Jakarta Tourism Office.

The UN Sustainable Development Goals

Tujuan Pembangunan Berkelanjutan PBBValue Chain from Barley to Bar

Rantai Nilai dari Barley hingga Bar

11 PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018

Page 13: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Tata Kelola BABW

Menanamkan dan mengintegrasikan keberlanjutan sebagai salah satu prioritas dalam strategi bisnis Perusahaan, menjadi suatu hal yang sangat penting bagi kami. Oleh karena itu, pencapaian dan kemajuan Brewing a Better World (BaBW) menjadi salah satu dari empat prioritas strategis HEINEKEN, sehingga menjadi sorotan utama untuk dilaporkan kepada Dewan Komisaris dan Direksi serta para pemangku kepentingan.

Penentuan strategi dan target per area fokus harus melalui persetujuan Direksi. Pada tahun 2018, persetujuan ini termasuk untuk strategi jangka panjang Drop the C dan program Save Every Drop, perubahan definisi indikator Life Saving Rules dan perencanaan anggaran strategis investasi BaBW.

Fokus pada keberlanjutan tertanam di seluruh bisnis kami, misalnya dalam Rantai Pasokan (Air dan CO₂), Pengadaan (Sumber Daya yang Berkelanjutan), SDM (Kesehatan dan Keselamatan) dan Pemasaran (Konsumsi yang Bertanggung Jawab). Akuntabilitas untuk menggerakkan ambisi BaBW terletak pada Direksi dan manajer dari masing-masing fungsi.

BABW Governance

Embedding and integrating sustainability as one of the priorities within the Company's business strategy, is a very important thing for us. Therefore, the achievement and progress of Brewing a Better World (BaBW) is one of HEINEKEN's four strategic priorities. Thus, it becomes the main highlight to be reported to the Board of Commissioners and the Board of Directors as well as our stakeholders.

Determination of strategies and targets per focus area must be approved by the Board of Directors. Since 2018, such approval applies for long-term strategic programs for Drop the C and Save Every Drop, changes to the definition of the Life Saving Rules indicator, and BaBW's strategic investment budget planning.

Focus on sustainability is embedded throughout our business, for example driven by Supply Chain (Water and CO₂), Procurement (Sourcing Sustainably), HR (Health and Safety) and Marketing (Responsible Consumption). Accountability for driving BaBW ambition lies with the Board of Directors and managers of each function.

Therefore, at the end of 2018 we formed

2018 Key Highlights

Peristiwa Penting 2018Foreword from the President Director

Sambutan Presiden DirekturBrewing a Better World (BABW)

Brewing a Better World (BABW)

PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018 12

Page 14: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Michael Chin Kean HuatPresiden DirekturPresident Director

Maka dari itu, pada akhir tahun 2018 kami membentuk tim koordinator keberlanjutan, yang anggotanya terdiri dari beragam divisi, yang tujuannya adalah untuk mewujudkan aktivitas keberlanjutan Perusahaan. Tim ini melakukan konsolidasi, analisis, dan komunikasi terkait data yang dilaporkan Perseroan dan fungsi global setiap tiga bulan dan dalam Laporan Tahunan. Melalui tim koordinator ini, kami berharap kinerja BaBW akan semakin menunjukkan peningkatan yang positif dan membawa kemajuan yang berarti bagi bisnis Perusahaan secara keseluruhan.

a sustainability coordinating team, whose members consist of various divisions, and its purpose is to realize the Company's sustainability activities. This team consolidates, analyses and further communicates data reported by the Company and global functions on a quarterly basis and in the Annual Report. By forming this coordinating team, we hope BaBW's performance will increasingly improve in a positive way and deliver significant progress to the Company's business as a whole.

The UN Sustainable Development Goals

Tujuan Pembangunan Berkelanjutan PBBValue Chain from Barley to Bar

Rantai Nilai dari Barley hingga Bar

13 PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018

Page 15: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Brewing a Better WorldBABW

Menghormati orang lain dan menghargai Bumi adalah dua hal yang mendasari strategi keberlanjutan Multi Bintang di Indonesia. Strategi ini dirumuskan dalam Brewing a Better World, suatu strategi keberlanjutan yang berfokus pada implementasi enam pilar utama, yang kami yakini akan mendukung pengembangan masyarakat dan lingkungan menuju Indonesia yang lebih baik.

Enam pilar tersebut adalah Save Every Drop - Melindungi Sumber Daya Air, Drop the C - Mengurangi Emisi CO2, Sumber Daya yang Berkelanjutan, Advokasi Konsumsi yang Bertanggung Jawab, Mempromosikan Kesehatan dan Keselamatan, serta Berkembang bersama Masyarakat. Kami menyelaraskan strategi ini dengan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan PBB (SDGs) yang relevan dengan bisnis dan pemangku kepentingan kami.

Respecting others and appreciating the Earth are the two issues underlies the sustainability strategy of Multi Bintang in Indonesia. This strategy is formulated as Brewing a Better World, a sustainability strategy focuses on the implementation of six key pillars that we believe will support community and environment development towards a better Indonesia.

The six pillars including Save Every Drop – Protecting Water Resources, Drop the C – Reducing CO2 Emission, Sourcing Sustainably, Advocating Responsible Consumption, Promoting Health and Safety and Growing with Community. We have also aligned this strategy with the UN Sustainable Development Goals (SDGs) relevant to our business and Stakeholders.

2018 Key Highlights

Peristiwa Penting 2018Foreword from the President Director

Sambutan Presiden DirekturBrewing a Better World (BABW)

Brewing a Better World (BABW)

PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018 14

Page 16: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Tujuan Pembangunan Berkelanjutan PBBThe UN Sustainable Development Goals

Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) adalah cetak biru untuk masa depan yang lebih baik dan berkelanjutan untuk semua orang, yang menyasar tantangan global saat ini yang berkaitan dengan kemiskinan, ketimpangan, iklim, degradasi lingkungan, kemakmuran, serta perdamaian dan keadilan. Setiap Tujuan saling berkaitan. Agar tidak ada aspek yang tertinggal, adalah penting untuk mencapai setiap Tujuan dan target di tahun 2030.

The Sustainable Development Goals (SDGs) are the blueprint to achieve a better and more sustainable future for all. They address the global challenges we face, including those related to poverty, inequality, climate, environmental degradation, prosperity, and peace and justice. The Goals interconnect and in order to leave no one behind, it ís important that we achieve each Goal and target by 2030.

The UN Sustainable Development Goals

Tujuan Pembangunan Berkelanjutan PBBValue Chain from Barley to Bar

Rantai Nilai dari Barley hingga Bar

15 PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018

Page 17: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Rantai Nilai dari Barley hingga BarValue Chain from Barley to Bar

Our approach towards sustainability includes our entire value chain, from Barley to Bar. We continuously consider to increase the sustainability process in each step of our value chain, beginning from barley and hops cultivation to consumers enjoying their drink and discarding the packaging.

We purchase our raw materials such as barley and hops from global farmers united under the HEINEKEN supplier network. HEINEKEN cooperates with farmers for sustainable farming.

We grow with our communities and give positive impact to the surrounding communities by creating jobs, providing business for suppliers, and paying tax to support the local and national economy.

The essence of our business is innovating to meet the consumer’s needs. We develop new categories, such as light beer, near beer, as well as non-alcoholic beverages. We consistently advocate responsible consumption through our brands as well as in cooperation with industry and retailer partners regarding the age limit of alcohol consumption (21+ Campaign).

Agriculture

CommunityConsumers

Beer Brewing Materials

• Water• Barley• Hops Flower• Yeast

2018 Key Highlights

Peristiwa Penting 2018Foreword from the President Director

Sambutan Presiden DirekturBrewing a Better World (BABW)

Brewing a Better World (BABW)

PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018 16

Page 18: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

All our 471 employees enjoy various benefits and remunerations – salary, training, healthcare benefits, career opportunities – due to their hard work. Our employees comply with the Global Code of Conduct Policy that demands we act in accordance with our core values. Results of the annual Climate Survey of our employees measure participation level and assist us in identifying necessary measures for areas which require improvement.

We constantly innovate and seek methods to optimize our packaging material production (bottle, can, barrel, as well as cartons for secondary packaging), for example by reducing weight and increase recycle and reuse rates.

We optimize distribution by altering means of transport, training drivers regarding road safety, utilizing more efficient machines, as well as reviewing our distribution network to ensure safe, efficient, and timely delivery.

Millions of retailers serve many options. The fridges we purchased fulfill the HEINEKEN green fridge standards. We partner with retailers to ensure our products are only sold to of age consumers.

Employees Brewing and Production

PackagingDistributionCustomers

We purchase raw materials from business partners that have signed our Supplier Code. We operate two breweries and one non-alcohol factory where we focus to continually improve energy and water consumption efficiency as well as to shift to a more environmentally-friendly energy source whenever possible. Each of our breweries has specific monthly targets to achieve the annual targets and we own an interactive and modern system that allows us to share the best practice among breweries.

The UN Sustainable Development Goals

Tujuan Pembangunan Berkelanjutan PBBValue Chain from Barley to Bar

Rantai Nilai dari Barley hingga Bar

17 PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018

Page 19: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Save Every Drop

Pada dasarnya, bir terdiri dari 95% air. Air sangat penting untuk keberlanjutan bisnis kami. Dibutuhkan kolaborasi antara masyarakat, pemerintah, dan pihak swasta dalam satu daerah tangkapan air untuk menggunakan air secara bertanggung jawab serta melindungi pasokan air untuk generasi mendatang. Kami berkomitmen untuk mengurangi jumlah air yang kami gunakan di brewery hingga 30%. Kami juga bekerja sama dengan komunitas petani untuk meminimalkan penggunaan air saat bercocok tanam.

Essentially, beer consists of 95% water. Water is vital to the sustainability of our business. It requires collaboration within a catchment area between communities, government, and private parties responsibly meet water needs today while also safeguarding water supplies for future generations. We are committed to reduce the amount of water we use in our breweries by 30%. We are also working with the farming industry to minimize water usage in the growing of crops.

Air sangat penting untuk keberlanjutan bisnis kami. Oleh karena itu, kami berkomitmen untuk mengurangi jumlah air yang kami gunakan di brewery hingga 30%.Water is vital to the sustainability of our business. Therefore, we are committed to reduce the amount of water we use in our breweries by 30%.

Save Every Drop

Save Every Drop Drop the C

Drop the C Waste Management

Pengolahan LimbahSourcing Sustainably

Sumber Daya yang Berkelanjutan

PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018 18

Page 20: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Mengurangi Konsumsi Air

Tantangan yang dihadapi Multi Bintang adalah pasokan dan ketersediaan air berkualitas untuk memenuhi permintaan masyarakat dan bisnis kami di masa depan. Sementara itu di sisi lain, semua fasilitas produksi kami terletak di daerah yang langka dan sulit air. Dengan populasi padat seperti di Pulau Jawa, air menjadi sumber daya yang memiliki risiko tersendiri.

Reducing Water Consumption

The challenge Multi Bintang has been facing or has been about supply and availability of quality water to meet future demand of people and business. Meanwhile on the other side, all of our production facilities are located in water scarce area. In a dense population like in Java, water becomes a resource with its own risks.

Total Konsumsi Air (dalam hl/hl)

Total of Water Consumption (in hl/hl)

Advocating Responsible Consumption

Advokasi Konsumsi Bertanggung JawabPromoting Health and Safety

Promosi Kesehatan dan KeselamatanGrowing with Our Community

Berkembang bersama MasyarakatValues and Behaviors

Nilai dan Perilaku

2014

4,06hlwater

2015

3,94hlwater

2016

3,54hlwater

2017

3,42hlwater

2018

3,36hlwater

19 PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018

Page 21: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Save Every Drop

Save Every Drop Drop the C

Drop the C Waste Management

Pengolahan LimbahSourcing Sustainably

Sumber Daya yang Berkelanjutan

Menjaga Keseimbangan Air

Hasil penyeimbangan air adalah rasio air yang diolah di IPAL (Instalasi Pengolahan Air Limbah) dibandingkan dengan air yang dipakai untuk proses produksi (dengan target 1,5 hl/hl).

Water Balancing

The water balancing result is the ratio of water from WWTP (Wastewater Treatment Plant) compared to water used in the production process (with a target of 1.5 hl/hl).

Rasio Keseimbangan Air (dalam hl/hl)

Water BalancingRatio (in hl/hl)

2015

1,32hlwater

2017

1,38hlwater

2016

1,46hlwater

2018

1,67hlwater

PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018 20

Page 22: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Save Every Drop

Save Every Drop Drop the C

Drop the C Waste Management

Pengolahan LimbahSourcing Sustainably

Sumber Daya yang Berkelanjutan

Drop the C

Pemanasan global dan perubahan iklim menjadi isu utama pembangunan berkelanjutan. Sebagai sebuah perusahaan, kami sangat memahami risiko emisi CO2. Kami telah menetapkan target ambisius untuk mengurangi jumlah emisi dari produksi, pendinginan, dan distribusi bir, serta mulai beralih menggunakan sumber energi terbarukan seperti biogas dan biomassa di tempat pembuatan bir.

Global warming and climate change are now key sustainable development issues. As a company, we truly understand the risks of our CO2 emissions. We have set ambitious targets to cut the amount of emissions from production, cooling, and distribution, while also increasingly use renewable energy sources like biogas and biomass in our breweries.

Kami telah menetapkan target ambisius untuk mengurangi jumlah emisi dari produksi, pendinginan, dan distribusi bir, serta mulai beralih ke sumber energi terbarukan.We have set ambitious targets to cut the amount of emissions from brewing, cooling, and distribution, also increasingly use renewable energy sources

We are cutting the amount of emmisions from:

21 PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018

Page 23: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Emisi CO2

Sebagai bagian dari perusahaan global, kami bertanggung jawab untuk memainkan peran aktif dalam mengurangi emisi CO2 di seluruh rantai nilai, dari barley hingga bar. Kami telah menetapkan target ambisius dari bisnis kami dalam pembuatan bir, pendinginan, dan distribusi. Melalui program Drop the C dan Energi Terbarukan global, kami akan meningkatkan penggunaan energi listrik dan termal yang terbarukan dalam produksi hingga 70% pada tahun 2030.

CO2 Emission

As part of a global company, it is our responsibility to play an active role in reducing CO2 emissions across our value chain, from barley to bar. Thus, we have set ambitious targets within the brewing, cooling and distribution parts of our business. Through global Renewable Energy program, we will increase the use of electric and thermal energy in our production up to 70% by 2030.

Save Every Drop

Save Every Drop Drop the C

Drop the C Waste Management

Pengolahan LimbahSourcing Sustainably

Sumber Daya yang Berkelanjutan

Rasio Emisi CO2 (dalam kgCO2/hl)CO2 Emission Ratio (in kgCO2/hl)

2018201720162015

12,54

12,0511,73

10,51

PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018 22

Page 24: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Advocating Responsible Consumption

Advokasi Konsumsi Bertanggung JawabPromoting Health and Safety

Promosi Kesehatan dan KeselamatanGrowing with Our Community

Berkembang bersama MasyarakatValues and Behaviors

Nilai dan Perilaku

Energi

Emisi CO2 terbesar kami berasal dari penggunaan boiler, listrik, refrigeran Freon, amonia, bahan bakar fosil, dan gas yang dipancarkan dari IPAL. Emisi langsung datang terutama dari pembakaran gas untuk boiler, forklift dan metana di IPAL, sementara emisi tidak langsung berasal dari listrik. Kami terus mengembangkan cara mengurangi emisi CO2 dengan memanfaatkan biogas dari IPAL dan membangun fasilitas biomassa.

Energy

Our biggest CO2 emissions come from the use of boilers, electricity, Freon refrigerants, ammonia, fossil fuel, and emitted gas from WWTP. Direct emissions come mainly from the combustion of gas for boilers, forklifts and methane in WWTP, while indirect emissions come from electricity. We continuously develop new ways to reduce our CO2 emission through biogas use from the WWTP to power boilers in the future and build biomass facilities.

Total Konsumsi Energi (dalam Mj)Total Energy Consumption (in Mj)

118,732015

80,892015

10,512015

107,042016

72,132016

9,72016

107,672018

72,832018

9,682018

108,932017

75,182017

9,382017

Total Energi Termal (dalam Mj)Total Thermal Energy (in Mj)

Total Energi Termal (dalam Mj)Total Thermal Energy (in Mj)

23 PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018

Page 25: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Fasilitas Biomassa

Pada tahun 2018, untuk memanaskan boiler, Multi Bintang membangun fasilitas biomassa di Brewery Sampangagung, Mojokerto – Jawa Timur untuk mengganti energi termal dari fosil dengan energi terbarukan yang berasal dari pembakaran 80% limbah industri pertanian (sekam padi) dan 20% limbah industri pengolahan kayu (kayu cacah). Emisi CO2 dari Brewery Sampangagung pun berkurang hingga 90%, atau setara dengan 5.000 ton CO2.

Biomass: Environmentally-Friendly Energy SourceCommitment as Green Industry to Utilize 70% Renewable Energy in Production by 2023

Biomass Facility

To heat up our boilers, in 2018 Multi Bintang replaced thermal energy from fossil with renewable energy derives from the burning of 80% of agricultural industrial waste (rice husk) and also 20% of wood processing industry waste (wood chopped). By doing this, CO2 emission from Sampangagung Brewery is reduced to 90%, equivalent to 5,000 tons of CO2.

Function of BiomassResulting thermal energy to heat the boiler in

brewing and other operational process.

Reprocess Waste Material +- 1-2 tons/hourReplace gas source (fossil fuel) into natural resources

Reduce ±90 Carbon Emission in Production ProcessReduce green house gas effect, environmentally-friendly production process

= 1071 personal vehicle operated for a year = 2,8 million liters of Consumed Gasoline = 170.000 trees seedings grown for 10 years

Result 100% Renewable Thermal EnergyCover the needs of thermal energy in all production process

Save Every Drop

Save Every Drop Drop the C

Drop the C Waste Management

Pengolahan LimbahSourcing Sustainably

Sumber Daya yang Berkelanjutan

BIO

90% = 5000 ton CO2e Reduction

Input Capacity20% Venner/Plywood Waste

80% Risk Husk Waste

Ouput CapacityHas Potentiality to Develop Circular

Economy for Surrounding Community

PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018 24

Page 26: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Advocating Responsible Consumption

Advokasi Konsumsi Bertanggung JawabPromoting Health and Safety

Promosi Kesehatan dan KeselamatanGrowing with Our Community

Berkembang bersama MasyarakatValues and Behaviors

Nilai dan Perilaku

Nama ProdukProduk Name

Kode ProdukProduct Code

2018

Rerata Daur UlangReusable Rate

Rerata Pengem-balian

Returnable Rate

Bintang Bremer 620 ml BB 620 98,82% 77%

Bintang Pint 330 ml BP 330 98,10% 89%

Heineken Quart 640 ml HQ 640 98,00% 53%

Heineken Pint 330 ml HP 330 97,78% 63%

CO2 dalam Distribusi

Walaupun tidak termasuk dalam cakupan target, namun kami tetap berupaya mengurangi CO2 dalam proses distribusi. Sebelumnya, kami melakukan inisiatif dengan memaksimalkan ruang di dalam truk. Inisiatif ini berhasil membantu mengurangi jumlah truk distribusi sampai dengan 20% dan menghemat hingga Rp5 miliar. Kami juga dapat mengurangi jumlah CO2 yang dihasilkan truk distribusi hingga 10%.

CO2 dalam Kemasan

LINGKARAN EKONOMI PERJALANAN BOTOL HIJAU KAMI

Kami menerapkan pengembalian botol bekas ke brewery untuk digunakan kembali dalam produksi selanjutnya. Metode ini sudah diterapkan di Multi Bintang untuk Pint 330 ml dan Bremer 620 ml. Di tahun 2017, metode ini juga sukses diterapkan pada botol Heineken® Pint 330 ml dan Bremer 640 ml.

CO2 in Distribution

Although not included in our target range, we are still making efforts to reduce CO2 in the distribution process. Previously, we took initiative by utilizing the remaining space in our trucks. This initiative was able to reduce 20% of the trucks for distribution and save up to Rp5 billion. We also reduce the amount of CO2 produced by our distribution trucks by 10%.

CO2 in Packaging

ECONOMIC CIRCLE JOURNEY OF OUR GREEN BOTTLE

We implement used bottle return method to the brewery to be reuse in the subsequent production. This method has been applied in Multi Bintang for Pint 330 ml and Bremer 620 ml. Since 2017, this method is also successfully applied to Heineken® Pint 330 ml and Bremer 640 ml bottles.

Rasio Emisi CO2 dalam Distribusi (dalam kgCO2/hl)

CO2 Emission in Distribution Ratio (in kgCO2/hl)

4,242016

3,982018

3,142017

25 PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018

Page 27: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Save Every Drop

Save Every Drop Drop the C

Drop the C Waste Management

Pengolahan LimbahSourcing Sustainably

Sumber Daya yang Berkelanjutan

Kulkas Ramah Lingkungan

Untuk mengurangi dampak lingkungan dari lemari es, kami memiliki Kebijakan Kulkas Global yang mengharuskan pemasangan kulkas ramah lingkungandengan kriteria berikut:

• Menggunakan pendingin hidrokarbon

• Memiliki sistem manajemen energi

• Hemat energi hingga 65% dibandingkan model sebelumnya

Saat ini, dari total 3.678 kulkas yang kami miliki, 91% telah mematuhi Kebijakan Kulkas Global.

Green Fridges

To reduce the environmental impact of our fridges, hawse have a Global Fridge Policy that necessitates the installation of new eco-friendly fridges with the following features:

• Use hydrocarbon refrigerant

• Have energy management system

• Save up to 65% energy compared to previous model

Today, from a total of 3,678 fridges that we own, 91% of them have complied with our Global Fridge Policy.

Spesifikasi Kulkas HidrokarbonHydrocarbon Fridge Specification

ModelType

Volume (liter)Volume (litre)

Daya (watt)Power (watt)

Daya Harian (KwH)

Daily Power (KwH)

Kapasitas Produk 330ml

Product Capacity of

330ml

Biaya Listrik Harian (Rp)

Daily Electricity Cost (Rp)

Biaya Listrik Bulanan (Rp)

Monthly Electricity Cost (Rp)

Biaya/Hari/Produk (Rp)Cost/Day/

Product (Rp)

S240SC 259 275 3.62 335 3,620 108,600 11

Inova288 265 190 2.70 328 2,700 81,000 8

2016

TOTAL FRIDGES

2,392TOTAL FRIDGES

3,603TOTAL FRIDGES

3,923

2017 2018

00%hydrocarbon

00%hydrocarbon

00%hydrocarbon

PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018 26

Page 28: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Save Every Drop

Save Every Drop Drop the C

Drop the C Waste Management

Pengolahan LimbahSourcing Sustainably

Sumber Daya yang Berkelanjutan

Waste Management

Multi Bintang telah memiliki mekanisme pengolahan limbah atau sampah yang berjalan baik sesuai dengan regulasi pemerintah. Beberapa dari hasil turunan limbah seperti ampas gandum (sisa malt setelah gula) dan sludge (lumpur sisa pembuangan air limbah) telah memberikan manfaat langsung bagi masyarakat sekitar Brewery Perseroan secara berkelanjutan. Kami juga memiliki IPAL di setiap Brewery untuk mengelola limbah cair hasil proses produksi.

Multi Bintang has a waste or garbage processing mechanism that has been running well in accordance with the government regulations. These Derivative products such as wheat pulp (malt leftover after sugar) and sludge (mud discharge from the waste water) provide direct benefits – in a sustainable manner – to the community surrounding the Company's Brewery. We also owns a WWTP in aach Brewery to manage liquid waste resulted from the production process.

Hasil turunan limbah ini telah memberikan manfaat langsung bagi masyarakat sekitar Brewery Perseroan secara berkelanjutan.These derivative products provide direct benefits – in a sustainable manner – to the community surrounding the Company’s Brewery.

27 PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018

Page 29: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Save Every Drop

Save Every Drop Drop the C

Drop the C Waste Management

Pengolahan LimbahSourcing Sustainably

Sumber Daya yang Berkelanjutan

Kebutuhan bahan baku kian meningkat sejalan dengan pertumbuhan bisnis kami. Namun, faktor-faktor seperti perubahan iklim dan kelangkaan air dapat membatasi pasokan kami. Maka, mengamankan rantai pasokan secara efisien dan berkelanjutan telah menjadi sebuah kebutuhan. Kami terus bekerja sama dengan para pemangku kepentingan untuk menyediakan produk yang aman, dapat dinikmati, dan berkelanjutan.

Our demands for raw materials continue to grow due to our business growth. On the other hand, factors such as climate change and water scarcity may constrain our supplies. Thus, securing our supply chain efficiently and sustainably has become a necessity. We continue to collaborate with our stakeholders to provide safe, enjoyable, and sustainable products.

Sourcing SustainablyKami pun terus bekerja sama dengan para pemangku kepentingan untuk menyediakan produk yang aman, dapat dinikmati, dan berkelanjutan. We continue to collaborate with our stakeholders to provide safe, enjoyable, and sustainable products.

PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018 28

Page 30: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Advocating Responsible Consumption

Advokasi Konsumsi Bertanggung JawabPromoting Health and Safety

Promosi Kesehatan dan KeselamatanGrowing with Our Community

Berkembang bersama MasyarakatValues and Behaviors

Nilai dan Perilaku

Kode Pemasok

Kode Pemasok membimbing para pemasok kami menerapkan praktik sumber daya yang bertanggung jawab. Kode ini mencakup empat langkah prosedur terkait komitmen pada Integritas, Kode Etik Bisnis, Hak Asasi Manusia, dan Lingkungan Hidup. Kode ini berlaku bagi semua pemasok barang dan jasa, baik yang berhubungan dengan produk ataupun tidak.

Target 201895% Pemasok menandatangani Kode Perilaku Pemasok

Realisasi 2018Kepatuhan Pemasok mencapai 86% dengan 98% pemasok menandatangani Kode Perilaku Pemasok Tahap 1

Supplier Code 2018 Percentage

The Supplier Code

The Supplier Code guides our suppliers to implement responsible resourcing. The code describe four steps related to commitment to Integrity, Code of Business Conduct, Human Rights, and the Environment. The code applies to all goods and services suppliers, whether or not related to our products.

2018 Target

95% Suppliers signed the Supplier Code of Conduct.

2018 Realization

Supplier compliance reached 86% with 98% suppliers signed Supplier Code Step 1.

STEP 1

STEP 2

STEP 3

STEP 4

98%

98%

23%

N/A

29 PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018

Page 31: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Save Every Drop

Save Every Drop Drop the C

Drop the C Waste Management

Pengolahan LimbahSourcing Sustainably

Sumber Daya yang Berkelanjutan

Supplier Code Heineken

SIGNING

Supplier Definition Signing of Supplier Code by Supplier

Storage and monitoring progress in database

SUPPLIER RISK ANALYSIS

Category Risk Supplier Specific Risk Identification of Potential High Risk Suppliers

SUPPLIER RISK ANALYSIS

Audit Plan Site Audit Follow-up on non-compliance

SUPPLIER MONITORING

Supplier Monitoring

360° supporting evidence

Inter-Industry benchmarking Supplier scorecard

Supplier Compliance: 98%

Supplier Compliance: 98%

Supplier Compliance: 23%

Supplier Compliance: N/A

PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018 30

Page 32: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Semua produsen bir ingin agar birnya dapat dinikmati publik, tapi tidak ada yang menginginkan penyalahgunaan alkohol. Itu sebabnya, semua pihak di sektor brewery berkomitmen mendukung konsumsi yang bertanggung jawab dan menangani bahaya terkait alkohol dengan serius. Sebagai bagian dari komitmen tersebut, kami memiliki program edukasi konsumsi yang bertanggung jawab di acara-acara olahraga, restoran, festival lokal dan lokasi lain di mana bir biasa dinikmati.

Whilst all brewers want people to enjoy their brew, alcohol misuse is in no one’s interest. Thus, all parties in the brewing sector are committed to support responsible consumption and address alcohol-related harm seriously. As part of this commitment, we have educational programs for responsible consumption at sporting events, restaurants, local festivals and other locations where beer is enjoyed.

Advocating Responsible ConsumptionSemua pihak di sektor brewery berkomitmen mendukung konsumsi yang bertanggung jawab dan menangani bahaya terkait alkohol dengan serius. All parties in the brewing sector are committed to support responsible consumption and address alcohol-related harm seriously.

Advocating Responsible Consumption

Advokasi Konsumsi Bertanggung JawabPromoting Health and Safety

Promosi Kesehatan dan KeselamatanGrowing with Our Community

Berkembang bersama MasyarakatValues and Behaviors

Nilai dan Perilaku

31 PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018

Page 33: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Kemitraan

Kami bekerja sama dengan pemerintah, LSM, kelompok konsumen, kepolisian, legislator, pengecer, mitra bisnis, dan masyarakat guna mendorong konsumsi yang bertanggung jawab dan mencegah penyalahgunaan alkohol di masyarakat.

Kegiatan Tahun 2018

Bir adalah produk alami yang dinikmati oleh ratusan juta orang di seluruh dunia. Bagi kebanyakan orang dewasa, bir adalah (dan bisa menjadi) bagian dari gaya hidup seimbang jika dikonsumsi secara moderat. Namun, kami sadar penyalahgunaan alkohol adalah masalah sosial yang kompleks, tanpa solusi atau pendekatan umum sederhana.

Maka, kami bekerja sama dengan pemerintah, LSM, kelompok konsumen, kepolisian, legislator, pengecer, mitra bisnis, dan masyarakat guna mendorong konsumsi yang bertanggung jawab.

Partnership

We work together with the government, NGOs, consumer groups, police forces, legislators, retailers, business partners and community groups to encourage responsible consumption and prevent alcohol abuse within the society.

2018 Activities

Beer is a natural product enjoyed by hundreds of millions of people around the world. For most adult it is, and can be, a part of balanced lifestyle when consumed in moderation. However, we realize that alcohol abuse is a complex societal issue without simple solutions or a one-size-fits-all approach.

That is why we work together with the government, NGOs, consumer groups, police forces, legislators, retailers, business partners and community groups to encourage responsible consumption.

Menggelar kembali Seminar dan Pelatihan Excellent and Responsible Service of Alcoholic beverage (ERSA), bekerja sama dengan Jakarta Hotel Association (JHA), Perhimpunan Hotel & Restoran Indonesia (PHRI) dan Dinas Pariwisata Jakarta, yang dihadiri oleh 50 peserta.

Relaunched the Excellent and Responsible Service of Alcoholic beverage (ERSA) Seminar and Training, collaborated with Jakarta Hotel Association (JHA), Indonesia Hotel & Restaurant Association (IHRA) and Jakarta Tourism Agency, attended by 50 participants.

1

Bergabung dengan Celebes Hospitality Association (CELHOSA) Makassar di ajang – Mixologist Championship 2018, dihadiri oleh 50 peserta.

Joined with the Celebes Hospitality Association (CELHOSA) Makassar at the 2018 Mixologist Championship, attended by 50 participants.

2

Menggelar Heineken Global Bartender Competition 2018 di Medan, Surabaya, Bali, Bandung dan Jakarta, diikuti oleh 135 peserta.

Held the 2018 Heineken Global Bartender Competition in Medan, Surabaya, Bali, Bandung and Jakarta, attended by 135 participants.

3

Mengadakan Pelatihan Brand Promoters yang dihadiri lebih dari 100 brand promoters.

Held the Brand Promoters Training, attended by more than 100 brand promoters.

4

Save Every Drop

Save Every Drop Drop the C

Drop the C Waste Management

Pengolahan LimbahSourcing Sustainably

Sumber Daya yang Berkelanjutan

PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018 32

Page 34: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Pelabelan

Konsumen sangat menghargai transparansi dan kemudahan penggunaan, yang juga membantu pekerjaan kami saat berhubungan dengan regulator. Multi Bintang menjadikan transparansi informasi nutrisi dan bahan sebagai bagian dari komitmen Pelabelan kami.

HEINEKEN Product Labeling Information

Labelling

Transparency and ease of use are both highly appreciated by consumers and also help us in our work towards regulators. At Multi Bintang, we consider providing transparent nutritional and ingredient information as part of our Labelling commitment.

Ingredient information (non-comprehensive list):

• Ingredients

• Additives and preservatives.

Advocating Responsible Consumption

Advokasi Konsumsi Bertanggung JawabPromoting Health and Safety

Promosi Kesehatan dan KeselamatanGrowing with Our Community

Berkembang bersama MasyarakatValues and Behaviors

Nilai dan Perilaku

Published in the Company’s website

Alcohol by volume (ABV)

Allergens (e.g. gluten) National language + English

Processing aides do not need to be listed (e.g. enzymes)

Nutritional information:

• energy value (Kj/kcal/100ml)

• fat

• saturates

• carbohydrates

• sugars

• protein

• salt

Kepatuhan Multi Bintang

mencapai 100%Multi Bintang’s

compliance reached 100%

33 PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018

Page 35: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Lingkungan kerja secara langsung mempengaruhi suasana hati, kesejahteraan fisik, mental, ekonomi, dan sosial pekerja. Mempromosikan kesehatan dan keselamatan di tempat kerja tidak hanya menawarkan lingkungan kerja yang positif bagi karyawan, tetapi juga bermanfaat bagi Perseroan dan bisnis secara keseluruhan. Multi Bintang menyadari keberhasilan di masa depan hanya dapat tercapai dengan dukungan tenaga kerja yang sehat, berkualitas, dan termotivasi.

The workplace directly influences our employees” mood, physical, mental, economic and social well-being. Promoting health and safety in the workplace not only offers a positive work environment for employees, but it also proves to be beneficial to the Company and business as a whole. Multi Bintang recognized that the future success can only be achieved with support from a healthy, qualified and motivated workforce.

Promoting Health and SafetyKami menyadari keberhasilan di masa depan dalam pasar global hanya dapat tercapai dengan dukungan tenaga kerja yang sehat, berkualitas, dan termotivasi. we recognize that the future success in a globalizing marketplace can only be achieved with support from a healthy, qualified and motivated workforce.

Save Every Drop

Save Every Drop Drop the C

Drop the C Waste Management

Pengolahan LimbahSourcing Sustainably

Sumber Daya yang Berkelanjutan

PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018 34

Page 36: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Advocating Responsible Consumption

Advokasi Konsumsi Bertanggung JawabPromoting Health and Safety

Promosi Kesehatan dan KeselamatanGrowing with Our Community

Berkembang bersama MasyarakatValues and Behaviors

Nilai dan Perilaku

Kesehatan dan Keamanan Kerja (K3)

Aspek Kesehatan dan Keamanan Kerja (K3) sangat mempengaruhi setiap tindakan karyawan saat bekerja. Oleh karena itu, Multi Bintang berkomitmen untuk:

• Menyediakan lingkungan kerja yang sehat dan aman bagi karyawan, kontraktor dan pengunjung.

• Menghapus, meminimalisir dan mengontrol tiap risiko bahaya yang muncul di tempat kerja.

• Mencegah penyakit dan cidera saat berkerja.

Kami menanamkan kesadaran dan mengimplementasikan komitmen ini di seluruh fungsi bisnis Perusahaan. Kami membentuk Komite Kesehatan dan Keselamatan untuk memantau program K3. Kami juga membuat perjanjian resmi dengan serikat buruh untuk menjaga kesehatan dan keamanan karyawan.

Occupational Health & Safety (OHS)

Occupational Health and Safety (OHS) aspects greatly influence every employee’s actions while working. Thus, Multi Bintang is committed to:

• Providing a healthy and safe work environment for employees, contractors and visitors.

• Remove, minimize and regulate any risks that arise in the workplace.

• Prevent work-related diseases and injury while working.

We instill awareness and implement commitments in every business line of the Company. We formed a Health and Safety Committee to monitor the OHS programs. We also make official agreements with labor unions for the safety and security of employees.

Kontraktor Contractor

27%Karyawan kontrak dan permanenContract and permanent employees

73%

Jumlah Kecelakaan Karyawan Tahun 2018Total of Employee Accidents in 2018

35 PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018

Page 37: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Save Every Drop

Save Every Drop Drop the C

Drop the C Waste Management

Pengolahan LimbahSourcing Sustainably

Sumber Daya yang Berkelanjutan

0

1

3

14

388

Kecelakaan Fatal

Kecelakaan Serius

Kecelakaan Ringan

Kejadian

Nyaris Terjadi

Karyawan (kontrak & permanen)Employees (contract & permanent)

KontraktorContractor

Fatal Accidents

Serious Accidents

Minor Accidents

Incidents

Near Misses

0

1

1

9

145

Jumlah Kecelakaan Karyawan Tahun 2018Total of Employee Accidents in 2018

PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018 36

Page 38: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Advocating Responsible Consumption

Advokasi Konsumsi Bertanggung JawabPromoting Health and Safety

Promosi Kesehatan dan KeselamatanGrowing with Our Community

Berkembang bersama MasyarakatValues and Behaviors

Nilai dan Perilaku

Kegiatan Tahun 20182018 Activities

Enjoy Responsibly Day

Kami ingin membuat konsumsi yang bertanggung jawab terlihat “keren” melalui acara internasional. Enjoy Responsibly Day 2018 – diadakan di Brewery Tangerang bekerja sama dengan Rumah Sakit Ciputra – adalah cara kami untuk mewujudkannya. Kami menyegarkan kembali kesadaran “Cool at Work” dan menginformasikan kebijakan (internal) untuk konsumsi yang bertanggung jawab.

We are aiming to make responsible drinking looks “cool” through global events. Enjoy Responsibly Day 2018 – held in Tangerang Brewery in collaboration with Ciputra Hospital – is our way to implement this. We take the opportunity to refresh the “Cool at Work” awareness and inform the new responsible consumption (internal) policy.

Work at Height (WAH) training during Behaviour Base Safety (BBS) dialogue

Saat ini brewery kami tengah menjalankan proyek pembangunan dan pengecatan yang membutuhkan pengerjaan atap di ketinggian tertentu. Kami mengamati beberapa perilaku yang tidak aman sebelum dan selama pelatihan WAH di atap, kemudian melakukan dialog untuk mencegah insiden serupa.

Currently, our brewery has a construction and painting project that require working on height on the roof. We observed some unsafe behaviour prior and during WAH on roof, and conducted a dialog to prevent similar incidents.behavior of the Company’s operational car driver.

New Approach for BBS Program

Kami mengubah pendekatan kami ke metode top-down, di mana manajemen senior melatih tim mereka. Kami juga menerapkan konsekuensi manajemen untuk pelanggaran LSR.

We switch our approach to top down method, where the senior management coach their team. We also apply management consequence for LSR violation.

Telematics

Telematics adalah alat pemantau perilaku pengemudi di jalan. Sebagai proyek percontohan, Telematics akan diterapkan pada kendaraan operasional Perseroan (11 kendaraan roda empat telah diuji coba pada tahun 2017). Proyek ini bertujuan meningkatkan perilaku pengemudi dalam mengendarai kendaraan operasional Perseroan dengan aman.

Telematics is a tool to monitor a driver’s behavior on the road. As a pilot project, Telematics will be applied in the Company’s operational vehicles (11 four-wheel vehicles were set for test and trial in 2017). The project aimed to improve safety driving behavior of the Company’s operational car driver.

37 PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018

Page 39: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Mengacu pada pilar Brewing a Better World, berkembang bersama komunitas menjadi dasar program komunitas kami. Kami berkontribusi kembali ke masyarakat melalui kegiatan filantropis dan strategis. Tindakan korporasi kami bertujuan untuk menciptakan nilai-nilai bersama untuk jangka panjang melalui kemitraan dengan komunitas, kegiatan sukarela karyawan, dan bantuan finansial.

Referring to Brewing a Better World pillar, growing with our community is the basis of our community program. We contribute back to the communities through philanthropic and strategic activities. Our corporate actions are aimed to create long term shared values through community partnership, employee volunteerism and financial aid.

Growing with Our CommunityTindakan korporasi kami bertujuan untuk menciptakan nilai-nilai jangka panjang melalui kemitraan dengan komunitas, kegiatan sukarela karyawan, dan bantuan finansial.Our corporate actions are aimed to create long term shared values through community partnership, employee volunteerism and financial aid.

Save Every Drop

Save Every Drop Drop the C

Drop the C Waste Management

Pengolahan LimbahSourcing Sustainably

Sumber Daya yang Berkelanjutan

PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018 38

Page 40: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Advocating Responsible Consumption

Advokasi Konsumsi Bertanggung JawabPromoting Health and Safety

Promosi Kesehatan dan KeselamatanGrowing with Our Community

Berkembang bersama MasyarakatValues and Behaviors

Nilai dan Perilaku

Kesehatan dan Keamanan Kerja (K3)

Kontribusi kami kepada masyarakat secara keseluruhan meningkat 64% dari Rp2,2 miliar pada 2017 menjadi Rp3,6 miliar pada 2018. Hal ini dipengaruhi oleh rentetan bencana alam di Indonesia yang terjadi di tahun 2018.

Occupational Health & Safety (OHS)

Our overall contribution to the communities increased by 64% from Rp2.2 billion in 2017 to Rp3.6 billion in 2018. This was due to several natural disasters in Indonesia in 2018.

Kontribusi Multi Bintang untuk Pengembangan MasyarakatMulti Bintang Contribution for Community Development

2016

1.71

0.20

0.84

9

2017

2.21

5.05

2.66

6

2018

3.63

2.95

7.36

2

Motivasi SumbanganContribution Motive

Jenis KontribusiContribution Type

Fokus Subjek KontribusiContribution Subject Focus

Community Investment

In-kind

Commercial Initiative

Cash

Arts/Culture

Environment

Health

Economic Development

Emergency Relief

Social Welfare

Other Support

Responsible Consumption

Education

Philantrophy/ Charitable Gift

Management CostTime

39 PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018

Page 41: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Yayasan Sahabat Multi Bintang

Pada tahun 2017, Multi Bintang mendirikan Yayasan Sahabat Multi Bintang (YSMB) untuk merealisasikan strategi keberlanjutannya dan memperkuat pilar Berkembang Bersama Masyarakat. Beberapa kegiatan yayasan yang sudah dilakukan di tahun 2018 antara lain:

AugustMendistribusikan air minum dan pompa air terpasang di delapan lokasi untuk memastikan pasokan air bersih bagi korban gempa bumi di Lombok.

Distributed drinking water and installed water pumps at eight locations to ensure a sustainable supply of clean water for the earthquake victims in Lombok.

SeptemberMengadakan penggalangan dana dari karyawan dan grup global dengan total Rp530 juta, yang disalurkan ke Palang Merah Indonesia untuk bantuan bencana alam dan pemulihan di Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah.

Collected a total of Rp530 million funds from employees and the global Group, which was channelled directly to the Indonesian Red Cross for disaster relief and recovery in Palu and Donggala, Central Sulawesi.

NovemberMenandatangani perjanjian dengan The Learning Farm untuk mendirikan Pusat Pendidikan Air yang berlokasi di Taman Pokja Wartawan, Tangerang untuk meningkatkan informasi tentang sanitasi air, pertanian, peternakan, dan perikanan kepada masyarakat setempat.

Signed an agreement with The Learning Farm to establish Water Education Center located at Taman Pokja Wartawan, Tangerang to enhance information on water sanitation, agriculture, farming, and fisheries among local communities.

DesemberMenandatangani perjanjian dengan USAID untuk program Adapting to Climate Change and Resilience (APIK) guna mengembangkan ekowisata berkelanjutan, melestarikan sumber air dan mengurangi risiko bencana di tiga desa di Kabupaten Pacet.

Signed an agreement with USAID’s Adapting to Climate Change and Resilience (APIK) program to develop sustainable ecotourism, preserve water sources and mitigate disaster risks in three villages in Pacet District.

Sahabat Multi Bintang Foundation

In 2017, Multi Bintang established Sahabat Multi Bintang Foundation (YSMB) to realize its sustainability strategy and to strengthen our pillar of Growing with the Community. Some activities conducted by the foundation in 2018 were:

Save Every Drop

Save Every Drop Drop the C

Drop the C Waste Management

Pengolahan LimbahSourcing Sustainably

Sumber Daya yang Berkelanjutan

PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018 40

Page 42: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Kemitraan dengan Universitas

Sejak 2013, Multi Bintang telah bermitra dengan sekolah tinggi pariwisata Indonesia, serta fakultas teknologi dan pangan, dengan berbagi pengetahuan dan keahlian kami tentang industri pembuatan bir dan produknya untuk mendukung industri perhotelan dan pariwisata di Indonesia.

Pada tahun 2018, kami menyambut kunjungan ke Brewery dan memberikan pelatihan Heineken Star Serve terkait layanan prima dan presentasi bir yang tepat kepada 120 siswa dari Sekolah Tinggi Pariwisata (STP) Bali dan 40 siswa dari Politeknik Pariwisata (Poltekpar) Palembang. Kami juga mengembangkan kemitraan dengan Universitas Podomoro.

University Partnership

Since 2013, Multi Bintang has been partnering with Indonesian tourism universities, as well as food technology and engineering faculties, by sharing our knowledge and expertise about brewing industry and products to support the Indonesian hospitality and tourism industry.

In 2018, we welcome Brewery visits and provided Heineken Star Serve training on excellent customer service and beer presentation to 120 students from the Bali Tourism Institute (STP Bali) and 40 students from the Palembang Polytechnic of Tourism (Poltekpar Palembang). We are also developing partnership with Podomoro University.

Advocating Responsible Consumption

Advokasi Konsumsi Bertanggung JawabPromoting Health and Safety

Promosi Kesehatan dan KeselamatanGrowing with Our Community

Berkembang bersama MasyarakatValues and Behaviors

Nilai dan Perilaku

TANGERANG BREWERY

SAMPANGAGUNG BREWERY

16 kunjungan / visits276 pengunjung / visitors

3 kunjungan / visits161 pengunjung / visitors

41 PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018

Page 43: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Sampangagung – Aliansi Air

Dalam rangka memperingati Hari Air dan Hari Bumi Sedunia Tahun 2018, Multi Bintang berpartisipasi dalam pembersihan DAS Brangkal di tiga area (Jembatan Brangkal, Jembatan Surodinawan, dan Jembatan Cakarayam). Bertempat di Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, acara ini diadakan pada 20 April 2018, diikuti oleh Aliansi Air, TNI 082/CPYJ, BPBD, PMI, mahasiswa, Komunitas Bank Sampah, pers dan sejumlah relawan lingkungan.

Sampangagung – Bank Sampah

Program Bank Sampah di Mojokerto merupakan kerja sama antara Brewery Sampangagung PT Multi Bintang Indonesia, Dinas Lingkungan Hidup, LSM lokal, dan Unilever, yang bertujuan mengubah kebiasaan masyarakat membuang sampah ke sungai dan membakarnya. Total pengurangan limbah hingga Desember 2018 adalah 21,49 ton.

Sampangagung – Water Alliance

Commemorating the 2018 World Water Day and Earth Day series, Multi Bintang participated in cleaning up of the Brangkal River Basin in three areas (Brangkal Bridge, Surodinawan Bridge and Cakarayam Bridge). Located in Mojokerto Regency, East Java, the event was held on April 20, 2018, followed by the the Water Alliance, Regional Army 082/CPYJ, BPBD, PMI, students, Waste Bank Community, the press and a number of environmental volunteers.

Sampangagung – Waste Bank

Waste Bank Program in Mojokerto is a cooperation between Sampangagung Brewery of PT Multi Bintang Indonesia, Environment Agency, local NGO, and Unilever, which aims to change people’s habit of throwing waste to the river and burning it. Total waste reduction until December 2018 are 21.49 tons.

Save Every Drop

Save Every Drop Drop the C

Drop the C Waste Management

Pengolahan LimbahSourcing Sustainably

Sumber Daya yang Berkelanjutan

PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018 42

Page 44: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Sampangagung – Pengelolaan Air: Program Hulu

Memperingati Hari Air Sedunia pada 22 Maret 2018, Multi Bintang menanam 4.000 pohon dibantu oleh para pemangku kepentingan, seperti Wakil Bupati Mojokerto, TNI AD Kabupaten Mojokerto, Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Kehutanan, para pemimpin daerah dan kecamatan, aktivis dan sukarelawan lingkungan, jurnalis, pelajar, komunitas hutan dan kelompok tani.

Multi Bintang telah membangun 25 rumah hijau mini untuk kelompok petani di sekitar hutan di desa Claket, Jubel dan Sendi. Perseroan juga membantu memberikan pelatihan, penyaluran pasar dan sertifikasi organik untuk sayuran organik yang diproduksi oleh rumah hijau.

Sampangagung – Water Stewardship: Upstream Program

Commemorating the World Water Day on March 22, 2018, Multi Bintang planted 4,000 trees involving elements of stakeholders such as Mojokerto Vice Regent, Army of Mojokerto Regency, Environment Agency, Forestry Agency, regional and sub-district leaders, environmental activists and volunteers, journalists, students, forest communities and farmer groups.

For the greenhouse project of the Nabung Banyu Program, Multi Bintang has built 25 mini greenhouses for group of farmers around the forest at Claket, Jubel and Sendi villages. The Company also assisting in training, market channeling and organic certifications for organic vegetables produce by the greenhouses.

Advocating Responsible Consumption

Advokasi Konsumsi Bertanggung JawabPromoting Health and Safety

Promosi Kesehatan dan KeselamatanGrowing with Our Community

Berkembang bersama MasyarakatValues and Behaviors

Nilai dan Perilaku

Sampangagung – Pengelolaan Air: Program Hilir

• Pembibitan dan penanaman dalam pot di Kampung Turi dan Sudimoro.

• Mengajar dan membimbing cara membuat pupuk organik dari sekam, kotoran hewan, dan Mikroorganisme Lokal (MOL).

• Bersama dengan Aliansi Air, Bank Sampah Mojokerto, dan Dinas Lingkungan Hidup mengadakan lokakarya konservasi air, pengelolaan limbah, dan penghematan energi, dihadiri oleh 60 kepala sekolah dan guru di Mojokerto pada 8 Desember 2018.

Tangerang – Pertanian Urban

Urban farming adalah metode penanaman modern menggunakan media tanam yang berbeda yang dikerjakan oleh masyarakat perkotaan. Pada 2017, Multi Bintang membangun infrastruktur hidroponik di brewery. Di akhir 2017, program infrastruktur dan pendidikan hidroponik kami dibuka untuk masyarakat.

Sampangagung – Water Stewardship: Downstream Program

• Nursery and potting plants at Turi and Sudimoro sub-villages.

• Teaching and mentoring of organic fertilizer making from risk husk, animalwaste and the Local Micro Organism (MOL).

• Together with the Water Alliance, Mojokerto Waste Bank and Environmental Agency, we held a Workshop on water conservation, waste management and energy savings, which was attended by around 60 schools principals and teachers in Mojokerto on December 8, 2018.

Tangerang – Urban Farming

Urban farming is a modern planting method using different planting media and handled by urban community. In 2017, Multi Bintang built hydroponic infrastructure in our breweries. By the end of 2017, our hydroponic infrastructure and education program is open for community.

43 PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018

Page 45: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Tangerang – Bank Sampah Bintang Gapura

Pada bulan November 2018, Brewery Tangerang beserta RW 08 Kelurahan Porisgaga dan Dinas Lingkungan Hidup Kota Tangerang bekerja sama mendirikan Bank Sampah Bintang Gapura. Proyek ini berhasil memberikan keuntungan hingga Rp500 ribu per minggu. Di tahun 2019, Bank Sampah Bintang Gapura menargetkan sekitar 1.000 anggota baru sebagai nasabah, dengan estimasi tonase sampah sebesar 3-5 ton dan pendapatan per orang sekitar Rp150 ribu.

Tangerang – Perangkat Sampah di Cisadane

Sebagai wujud perlindungan air melalui sanitasi, Multi Bintang memasang perangkap sampah yang terbuat dari bambu di Sungai Cisadane yang mampu mengumpulkan sampah domestik hingga 50-150 kg per hari. Ini adalah salah satu dari tiga rencana aksi Perseroan – membangun perangkap sampah, toilet, dan IPAL komunal – untuk program edukasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) serta renovasi fasilitas kepada masyarakat setempat. Kami akan memperbarui semua perangkap menjadi pipa perangkap limbah dengan kapasitas tampungan yang lebih besar dan tahan lama untuk penggunaan ± 5-10 tahun.

Tangerang – Waste Bank Bintang Gapura

In November 2018, Tangerang Brewery worked together with RW 08 of Porisgaga Village and the Tangerang City Environmental Service to establish the Bintang Gapura Waste Bank. This project succeeded in generating profit up to Rp500 thousand per week. In 2019, Bintang Gapura Waste Bank targeted around 1,000 new members as customers, with an estimated waste tonnage of 3-5 tons and income per person around Rp150 thousand.

Tangerang – Waste Trap in Cisadane

As a manifestation for water protection through sanitation, Multi Bintang installed waste traps made from bamboos in Cisadane River, which is able to collect domestic waste up tp 50-150 kgs per day. This is one of the three action plans of the Company – to build waste trap, toilet, and communal WWTP – meant for Clean and Healthy Life Behavior (PHBS) and Community Based Total Sanitation (STBM) education as well as facilities renovation program for the surrounding communities. We will update all traps to bigger capacity to durable for ±5-10 years lifetime utilization collect more domestic waste.

Advocating Responsible Consumption

Advokasi Konsumsi Bertanggung JawabPromoting Health and Safety

Promosi Kesehatan dan KeselamatanGrowing with Our Community

Berkembang bersama MasyarakatValues and Behaviors

Nilai dan Perilaku

Pada akhir 2018, lebih dari 200 orang telah berpartisipasi dalam proyek ini dan masih akan terus kami kembangkan dengan meningkatkan penggunaan kembali dan memanfaatkan ratusan kilogram limbah Brewery Tangerang untuk membangun infrastruktur hidroponik.

By the end of 2018, more than 200 persons participated in the project, in which will be expanded further by improving reusable and utilization of hundred kilograms of Tangerang Brewery’s waste materials to build hydroponic infrastructure.

PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018 44

Page 46: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Di Multi Bintang, sumber daya manusia menjadi kekuatan Perseroan. Kami kuat karena saling percaya, beraneka ragam, dan selalu membuat kemajuan. Kami berpegang teguh pada nilai-nilai Perseroan sebagai bagian dari budaya perusahaan yang mendasari Kode Etik Bisnis kami, Kebijakan Hak Asasi Manusia serta Kode Etik Pemasok dan Pemasaran yang Bertanggung Jawab.

Multi Bintang telah memiliki budaya kerja yang baru selaras dengan HEINEKEN Behaviours. Dengan tetap setia pada nilai-nilai kami, kami yakin akan mampu memaksimalkannya dalam bisnis kami demi seluruh pemangku kepentingan.

At Multi Bintang, people are at the heart of our Company and we see our strength in trust, diversity and always making progress. We stand by our values as part of our corporate culture and they are the foundation for our Code of Business Conduct, Human Rights Policy as well as Supplier and Responsible Marketing Codes.

Multi Bintang has renew our work culture to align with the HEINEKEN Behaviours. By staying true to our values, we are convinced that we will maximize the value we create for our business and all our stakeholders.

Values and BehaviorsSumber daya manusia menjadi kekuatan Perseroan. Kami kuat karena saling percaya, beraneka ragam, dan selalu membuat kemajuan.People are at the heart of our Company and we see our strength in trust, diversity and always making progress.

Save Every Drop

Save Every Drop Drop the C

Drop the C Waste Management

Pengolahan LimbahSourcing Sustainably

Sumber Daya yang Berkelanjutan

45 PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018

Page 47: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Advocating Responsible Consumption

Advokasi Konsumsi Bertanggung JawabPromoting Health and Safety

Promosi Kesehatan dan KeselamatanGrowing with Our Community

Berkembang bersama MasyarakatValues and Behaviors

Nilai dan Perilaku

PUT SAFETY FIRST!

ACT AS ANENTREPRENEUR

KEEP ITSIMPLE

LEARN, TOIMPROVE

COLLABORATION

THROUGH TRUST

PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018 46

Page 48: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Tenaga Kerja Kami

Multi Bintang menekankan pentingnya HEINEKEN Behaviour untuk memperkuat sinergi antar fungsi di tubuh Perseroan. Kami juga menggunakan tagar #MakeItHappen untuk menyemangati karyawan di masa krisis.

Our Workforce

Multi Bintang emphasize the importance of HEINEKEN Behaviours to strengthen the synergy between functions within our Company. We also use the hashtag #MakeItHappen to lift employee spirits during times of crises.

Advocating Responsible Consumption

Advokasi Konsumsi Bertanggung JawabPromoting Health and Safety

Promosi Kesehatan dan KeselamatanGrowing with Our Community

Berkembang bersama MasyarakatValues and Behaviors

Nilai dan Perilaku

Karyawan Per DivisiEmployee Per Division

2016 2017 2018

Total Karyawan 442 456 471

Permanen 412 404 427

Kontrak 30 52 44

Total Karyawan Wanita 81 85 88

Permanen 76 75 82

Kontrak 5 10 6

Total Karyawan Pria 361 371 383

Permanen 336 329 345

Kontrak 25 42 38

Total Karyawan 442 456 471

Pria 361 371 383

Wanita 81 85 88

Tingkat Perpindahan 76 71 61

Pria 60 52 52

Wanita 16 19 9

Penjualan 143 151 169

Brewery Tangerang 76 69 72

Brewery Sampang Agung 78 81 82

SDM 18 16 16

Hubungan Perusahaan 6 10 10

Keuangan 39 44 43

Kantor Presiden Direktur 3 4 4

Rantai Pemasok 61 64 61

Pemasaran 18 17 14

47 PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018

Page 49: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Pelatihan dan Pendidikan Karyawan

Kami memberikan karyawan kesempatan memaksimalkan potensi mereka melalui berbagai pelatihan dan pengembangan diri, seperti kelas formal, on-the-job training, e-learning, dan sesi pemberian informasi terkait kompetensi fungsional dan teknis, serta soft skill dan kemampuan memimpin.

Kami mengadopsi pendekatan 10-20-70: 10% dari pengembangan diri melalui pelatihan di kelas, 20% melalui diskusi dan umpan balik dari kolega dan mentor, serta 70% dari pembelajaran dan aplikasi di pekerjaan.

Employee Training and Education

We give our employees the opportunity to maximize their potential through a range of trainings and personal developments, such as formal class, on-the-job training, e-learning, and information sharing session which covers a range of functional and technical competence, as well as soft skills and leadership skills.

We adopted the 10-20-70 approach, in which 10% of professional development takes place through classroom training, 20% through discussion and feedback with peers and mentors, and 70% through on-the-job learning and application.

Save Every Drop

Save Every Drop Drop the C

Drop the C Waste Management

Pengolahan LimbahSourcing Sustainably

Sumber Daya yang Berkelanjutan

Jam Pelatihan KaryawanEmployee Training Hour

Jam Pelatihan per DivisiTraining Hours per Division

2016 2017 2018

Rerata Jam Pelatihan 3,1 3,5 5,4

Pria 3,0 3,5 5,6

Wanita 3,3 3,5 5,1

Penjualan 14,1 14,7 11,7

SDM 2,2 2,2 3,6

Hubungan Perusahaan 5,0 3,2 11,1

Keuangan 4,2 14,3 12,2

Kantor Presiden Direktur 3,5 2,0 0

Rantai Pemasok 3,1 3,5 5,5

Pemasaran 5,4 10,9 12,8

PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018 48

Page 50: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Keterlibatan Pemangku KepentinganStakeholder Engagement

Stakeholder Engagement

Keterlibatan Pemangku KepentinganStakeholder Engagement Activities

Kegiatan bersama Pemangku KepentinganMembership and Partnership Activities

Kegiatan Keanggotaan dan Kemitraan

Government• Konsumsi yang bertanggung jawab• Praktek bisnis dan kepatuhan• Advokasi Kebijakan alkohol

Media• Business performance• Brands and innovation• Responsible comsumption• Sustainable business practice• Alcohol policy advocacy

Local and International NGO• Community investment and

development• Responsible consumption• Environment• Sustainable business operations

Suppliers• HEINEKEN Supplier Code• Environment

Customers• Responsible consumption / alcohol

retailing / legal Drinking Age• Self-regulatory code alcohol policy

advocacy

Employees• Code of business conduct• Business performance and

strategic direction• Sustainable business practice• Company's reputation and

positive stories about company and beer category

Industry Associations• Responsible comsumption• Alcohol policy advocacy• Industry best practices• Code of business conduct

and self-regulatory code

Communities• Responsible consumption• Alcohol policy advocacy• Company's reputation and positive

stories about company and beer category

• Sustainable business practice• Brands and innovation• Community investment and

development

Consumers• Brand leadership• Company's reputation and positive stories

about companya and beer category• Responsible comsumption

Labour Union• Labor working agreement• Labor best practice• Business performance and strategic

direction• Sustainable business practive• Company's reputation and positive

stories about company and beer category

49 PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018

Page 51: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Kegiatan bersama Pemangku KepentinganStakeholder Engagement Activities

Stakeholder Engagement

Keterlibatan Pemangku KepentinganStakeholder Engagement Activities

Kegiatan bersama Pemangku KepentinganMembership and Partnership Activities

Kegiatan Keanggotaan dan Kemitraan

Octoberfest Media VisitOktober 2018 / October 2018

Jumlah Peserta : 68

Number of participants : 68

Kantor PusatHead Office

Inspeksi Badan Pengawas Tenaga Nuklir (BAPETEN) terkait prosedur penanganan mesin.Inspection from the Nuclear Energy Regulatory Agency of Indonesia (BAPETEN) on handling procedures for machines.14 November 2018 / November 14, 2018

SampangagungSampangagung

PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018 50

Page 52: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Information Access

Akses InformasiGRI Standards Cross Reference

Referensi Silang Standar GRI

Organization Structure

Struktur Organisasi

Kegiatan Keberlanjutan Sustainability Activities

Workshop Penyusunan Proposal Upscaling Project Konservasi Air bersama GEF (Global Environment Facility) dan UNIDO.Workshop of Proposal Preparation for the Water Conservation Upscaling Project.20-22 September 2018 /September 20-22, 2018

Aksi Tanam 4000 Pohon "Nabung Banyu" dalam rangka memperingati Hari Air Sedunia bersama Aliansi Air dan Pemerintah Kabupaten Mojokerto.4000 Trees Plantation "Save Banyu" in commemoration of World Water Day with the Water Alliance and the Mojokerto Regency Government.22 Maret 2018 /March 22, 2018

Penandatanganan kerjasama mitigasi risiko perubahan iklim dan konservasi air untuk kawasan hulu di 4 desa di Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto dengan USAID Adaptasi Perubahan Iklim dan Ketangguhan (APIK).Signing of the collaboration for climate change risk mitigation and water conservation for upstream areas in 4 villages in Pacet Subdistrict, Mojokerto Regency.6 Desember 2018 / December 6, 2018

Penandatanganan Kerjasama Pengembangan Kawasan Agropolitan Berbasis Sorghum dengan Universitas Gadjah Mada.Signing of the Cooperation for the Development of Sorghum-Based Agropolitan Area.27 September 2018 / September 27, 2018

51 PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018

Page 53: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Stakeholder Engagement

Keterlibatan Pemangku KepentinganStakeholder Engagement Activities

Kegiatan bersama Pemangku KepentinganMembership and Partnership Activities

Kegiatan Keanggotaan dan Kemitraan

Kegiatan Keanggotaan dan KemitraanMembership and Partnership Activities

Keanggotaan di GIMMI

Grup Industri Minuman Malt Indonesia (GIMMI) didirikan tahun 2000, dimana Multi Bintang menjadi salah satu pendirinya. Hingga Desember 2018, GIMMI memiliki tiga brewers (PT Multi Bintang Indonesia Tbk, PT Delta Jakarta, PT Bali Hai) dan satu pemilik merek (PT Gita Swara) sebagai anggotanya. Asosiasi industri ini membantu anggotanya untuk bersama-sama menjalin dialog dengan berbagai pemangku kepentingan terkait road map, advokasi ketentuan alkohol, kode etik di industri, serta konsumsi yang bertanggung jawab.

Sebagai bagian dari tanggung jawab konsumen, GIMMI bekerja sama dengan Opini.id untuk membuat kampanye pemulihan citra bir. Pada Oktober 2018, Opini.id merilis dua video edukasi di media sosial tentang sejarah bir di Indonesia dan informasi mengenai bir sebagai minuman rendah alkohol. Opini.id akan menerbitkan dua video lagi yang membahas tentang etika minum yang bertanggung jawab dan usia legal untuk mengonsumsi alkohol.

GIMMI Membership

Grup Industri Minuman Malt Indonesia (GIMMI) was established in 2000, where Multi Bintang was one of the co-founders. As per December 2018, GIMMI has three brewers (PT Multi Bintang Indonesia Tbk, PT Delta Jakarta, PT Bali Hai) and one brand principle/owner (PT Gita Swara) as its members. The industry association helps member to collectively establish dialogue with our multiple stakeholders on industry road map, alcohol policy advocacy, industry code of business conduct, and responsible consumption.

As part of consumer responsibility efforts, GIMMI collaborated with Opini.id to create a campaign for beer image recovery. In October 2018, Opini.id released two educational videos in social media about the history of beer in Indonesia and information about beer as low alcoholic drinks. Opini.id will publish two more videos addressing responsible drinking and the legal age for alcohol consumption.

PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018 52

Page 54: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Akses InformasiInformation AccessLaporan Keberlanjutan ini, berikut laporan tahunan dan laporan keuangan Perseroan, tersedia di situs kami, www.multibintang.co.id. Situs tersebut juga memuat berita dan informasi tentang kinerja saham Perseroan, aksi korporasi dan keberlanjutan, rapat umum pemegang saham, rilis pers dan organisasi serta kebijakan-kebijakannya.

Publikasi Multi Bintang A Multi Bintang PublicationDivisi Hubungan Korporasi Corporate Affairs Division

Bambang BritonoDirektur Hubungan Korporasi Corporate Affairs Director

Didik SuharsonoManager Keberlanjutan Perusahaan Corporate Sustainability Manager

Jayanti AndinaEditor

PT Doxadigital IndonesiaGrafik Desainer Graphic Designer

FotografiKoleksi Multi Bintang Collections of Multi Bintang

Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh komunitas Multi Bintang dan teman-teman dalam memberikan dukungan data, informasi dan energi untuk Laporan Keberlanjutan di tahun 2018 ini.

We would like to thank the wider Multi Bintang community and friends for providing support information and energy for the 2018 Sustainability Report

This Sustainability Report, along with the Company’s annual report and financial statements, are available on our website, www.multibintang.co.id. The website also contains news and information about the Company’s stock performance, corporate and sustainability actions, shareholders’ meetings, press releases and organization and policies.

Informasi Referensi Reference Information

Terima kasih kepadaSpecial Thanks toMichael Bliss

Manorsa Tambunan

Adi Suprayitno

Herwanda Karli

Fitriane Surya

Chew Boon He

Rudy Hidayat

Haning Wicaksono

Erik Mul

Lex van der Zon

Salima Bekeova

Ferry Sitepu

Kristian Ginting

Kosmas Purnama

Dewa Wirawan

Beni Widodo

Wisnu Wibowo

Raymond Hutabarat

Abdul Karim Susanto

Dian Kartika

David Sibarani

Melia Halik

Agnes Emmanauli

Handi Tendi

Merlin Pasaribu

Antriska Marantiyas

Marcius Sinaga

Andi Ivam Syamsu

Karissa Liugan

Andijaya Chandra

Tizar Rachmadi

Kantor Pusat Head OfficeTalavera Office Park Lt. 20

Jl. Let. Jend. TB Simatupang Kav. 22-26

Jakarta 12430, Indonesia

Jakarta 10032

T. 021-27833800 (hunting)

F. 021-75924617

Beritahu kami pendapat anda

Let us have your opinion

Aspek mana dari "Embracing Sustainable Future" yang bekerja dengan baik? Apakah yang menurut anda bisa kami perbaiki? Kami ingin mendengar pandangan dan saran Anda melalui:

[email protected]

Which aspects of "Embracing Sustainable Future" are working well? Where do you think we could do better? We look forward to hearing your views and suggestions to:

[email protected]

Information Access

Akses InformasiGRI Standards Cross Reference

Referensi Silang Standar GRI

Organization Structure

Struktur Organisasi

53 PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018

Page 55: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Referensi Silang Standar GRIGRI Standards Cross Reference

General Title Disclosure Code Core Sub Title Page

GRI 102:2016 General Disclosures

102-1 Core Name of the organization

102-2 Core Activities, brands, products, and services

102-3 Core Location of headquarters

102-4 Core Location of operations

102-5 Core Ownership and legal form

102-6 Core Markets served

102-7 Core Scale of the organization

102-8 Core Information on employees and other workers

102-9 Core Supply chain

102-10 Core Significant changes to the organization and its supply chain

102-11 Core Precautionary Principle or approach

102-12 Core External initiatives

102-13 Core Membership of associations

102-14 Core Statement from senior decision-maker

102-15 Key impacts, risks, and opportunities

102-16 Core Values, principles, standards, and norms of behavior

102-17 Mechanisms for advice and concerns about ethics

102-18 Core Governance structure

102-19 Delegating authority

102-20 Executive-level responsibility for economic, environmental, and social topics

102-21 Consulting stakeholders on economic, environmental, and social topics

102-22 Composition of the highest governance body and its committees

102-23 Chair of the highest governance body

102-24 Nominating and selecting the highest governance body

102-25 Conflicts of interest

102-26 Role of highest governance body in setting purpose, values, and strategy

102-27 Collective knowledge of highest governance body

102-28 Evaluating the highest governance body’s performance

102-29 Identifying and managing economic, environmental, and social impacts

102-30 Effectiveness of risk management processes

Information Access

Akses InformasiGRI Standards Cross Reference

Referensi Silang Standar GRI

Organization Structure

Struktur Organisasi

PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018 54

Page 56: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

GRI 102:2016 General Disclosures

102-31 Review of economic, environmental, and social topics

102-32 Highest governance body’s role in sustainability reporting

102-33 Communicating critical concerns

102-34 Nature and total number of critical concerns

102-35 Remuneration policies

102-36 Process for determining remuneration

102-37 Stakeholders’ involvement in remuneration

102-38 Annual total compensation ratio

102-39 Percentage increase in annual total compensation ratio

102-40 Core List of stakeholder groups

102-41 Core Collective bargaining agreements

102-42 Core Identifying and selecting stakeholders

102-43 Core Approach to stakeholder engagement

102-44 Core Key topics and concerns raised

102-45 Core Entities included in the consolidated financial statements

102-46 Core Defining report content and topic Boundaries

102-47 Core List of material topics

102-48 Core Restatements of information

102-49 Core Changes in reporting

102-50 Core Reporting period

102-51 Core Date of most recent report

102-52 Core Reporting cycle

102-53 Core Contact point for questions regarding the report

102-54 Core Claims of reporting in accordance with the GRI Standards

102-55 Core GRI content index

102-56 Core External assurance

GRI 103:2016 Management Approach

103-1 Core Explanation of the material topic and its Boundary

103-2 Core The management approach and its components

103-3 Core Evaluation of the management approach

GRI 201:2016 Economic Performance

201-1 Direct economic value generated and distributed

201-2 Financial implications and other risks and opportunities due to climate change

201-3 Defined benefit plan obligations and other retirement plans

201-4 Financial assistance received from government

GRI 202:2016 Market Presence

202-1 Ratios of standard entry level wage by gender compared to local minimum wage

202-2 Proportion of senior management hired from the local community

GRI 203:Indirect Economic Impacts

203-1 Infrastructure investments and services supported

203-2 Significant indirect economic impacts

Shareholders Composition

Komposisi Pemegang SahamFinancial Highlights

Ikhtisar Data KeuanganThe Company’s Ownership Structure

Struktur Kepemilikian Perseroan

55 PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018

Page 57: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

GRI 204:2016 Procurement Practices

204-1 Proportion of spending on local suppliers

GRI 205:2016 Anti-corruption

205-1 Operations assessed for risks related to corruption

205-2 Communication and training about anti-corruption policies and procedures

205-3 Confirmed incidents of corruption and actions taken

GRI 206:2016 Anti-competitive Behavior

206-1 Legal actions for anti-competitive behavior, anti-trust, and monopoly practices

GRI 301:2016 Materials

301-1 Materials used by weight or volume

301-2 Recycled input materials used

301-3 Reclaimed products and their packaging materials

GRI 302: 2016 Energy

302-1 Energy consumption within the organization

302-2 Energy consumption outside of the organization

302-3 Energy intensity

302-4 Reduction of energy consumption

302-5 Reductions in energy requirements of products and services

GRI 303:2016 Water

303-1 Water withdrawal by source

303-2 Water sources significantly affected by withdrawal of water

303-3 Water recycled and reused

GRI 304:2016 Biodiversity

304-1Operational sites owned, leased, managed in, or adjacent to, protected areas and areas of high biodiversity value outside protected areas

304-2 Significant impacts of activities, products, and services on biodiversity

304-3 Habitats protected or restored

304-4 IUCN Red List species and national conservation list species with habitats in areas affected by operations

GRI 305:2016 Emissions

305-1 Direct (Scope 1) GHG emissions

305-2 Energy indirect (Scope 2) GHG emissions

305-3 Other indirect (Scope 3) GHG emissions

305-4 GHG emissions intensity

305-5 Reduction of GHG emissions

305-6 Emissions of ozone-depleting substances (ODS)

305-7 Nitrogen oxides (NOX), sulfur oxides (SOX), and other significant air emissions

GRI 306:2016 Effluents and Waste

306-1 Water discharge by quality and destination

306-2 Waste by type and disposal method

306-3 Significant spills

306-4 Transport of hazardous waste

306-5 Water bodies affected by water discharges and/or runoff

Information Access

Akses InformasiGRI Standards Cross Reference

Referensi Silang Standar GRI

Organization Structure

Struktur Organisasi

PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018 56

Page 58: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

GRI 307: 2016 Environmental Compliance

307-1 Non-compliance with environmental laws and regulations

GRI 308:2016 Supplier Environmental Assessment

308-1 New suppliers that were screened using environmental criteria

308-2 Negative environmental impacts in the supply chain and actions taken

GRI 401:2016 Employment

401-1 New employee hires and employee turnover

401-2 Benefits provided to full-time employees that are not provided to temporary or part-time employees

401-3 Parental leave

GRI 402:2016 Labor/Management Relations

402-1 Minimum notice periods regarding operational changes

GRI 403:2016 Occupational Health and Safety

403-1 Workers representation in formal joint management–worker health and safety committees

403-2 Types of injury and rates of injury, occupational diseases, lost days, and absenteeism, and number of work-related fatalities

403-3 Workers with high incidence or high risk of diseases related to their occupation

403-4 Health and safety topics covered in formal agreements with trade unions

GRI 404:2016 Training and Education

404-1 Average hours of training per year per employee

404-2 Programs for upgrading employee skills and transition assistance programs

404-3 Percentage of employees receiving regular performance and career development reviews

GRI 405:2016 Diversity and Equal Opportunity

405-1 Diversity of governance bodies and employees

405-2 Ratio of basic salary and remuneration of women to men

GRI 406:2016 Non-discrimination 406-1 Incidents of discrimination and corrective actions taken

GRI 407:2016 Freedom of Association and Collective Bargaining

407-1 Operations and suppliers in which the right to freedom of association and collective bargaining may be at risk

GRI 408:2016 Child Labor 408-1 Operations and suppliers at significant risk for incidents of child

labor

GRI 409:2016 Forced or Compulsory Labor

409-1 Operations and suppliers at significant risk for incidents of forced or compulsory labor

GRI 410:2016 Security Practices 410-1 Security personnel trained in human rights policies or procedures

GRI 411:2016 Rights of Indigenous Peoples

411-1 Incidents of violations involving rights of indigenous peoples

GRI 412:2016 Human Rights Assessment

412-1 Operations that have been subject to human rights reviews or impact assessments

Shareholders Composition

Komposisi Pemegang SahamFinancial Highlights

Ikhtisar Data KeuanganThe Company’s Ownership Structure

Struktur Kepemilikian Perseroan

57 PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018

Page 59: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

GRI 412:2016 Human Rights Assessment

412-2 Employee training on human rights policies or procedures

412-3 Significant investment agreements and contracts that include human rights clauses or that underwent human rights screening

GRI 413:2016 Local Communities

413-1 Operations with local community engagement, impact assessments, and development programs

413-2 Operations with significant actual and potential negative impacts on local communities

GRI 414:2016 Supplier Social Assessment

414-1 New suppliers that were screened using social criteria

414-2 Negative social impacts in the supply chain and actions taken

GRI 415:2016 Public Policy 415-1 Political contributions

GRI 416:2016 Customer Health and Safety

416-1 Assessment of the health and safety impacts of product and service categories

416-2 Incidents of non-compliance concerning the health and safety impacts of products and services

GRI 417:2016 Marketing and Labeling

417-1 Requirements for product and service information and labeling

417-2 Incidents of non-compliance concerning product and service information and labeling

417-3 Incidents of non-compliance concerning marketing communications

GRI 418:2016 Customer Privacy 418-1 Substantiated complaints concerning breaches of customer

privacy and losses of customer data

GRI 4192016 Socioeconomic Compliance

419-1 Non-compliance with laws and regulations in the social and economic area

Information Access

Akses InformasiGRI Standards Cross Reference

Referensi Silang Standar GRI

Organization Structure

Struktur Organisasi

PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018 58

Page 60: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Struktur OrganisasiOrganization Structure

PRESIDENT DIRECTOR

Chin Kean Huat (Michael Chin)

CORPORATE AFFAIRS DIRECTOR

Bambang Britono

HUMAN RESOURCES DIRECTOR

Winda Yunita*

Internal Audit ManagerCorporate Secretary

Public and RegulatoryAffairs Manager

Corporate Sustainability Manager

Stakeholders Relations Manager Tangerang

Corporate Communication Manager

Stakeholders Relations Manager Sampangagung

SUPPLY CHAIN DIRECTOR

Chew Boon Hee

Brewery Manager - Sampangagung

Brewery Manager - Tangerang

Customer Service &Logistic Manager

OpCo ProcurementManager

OpCo EngineeringManager

Senior QA Technologist

FINANCE DIRECTOR

Erik Pieter Mul

Supply Chain BussinessController

Commercial Business Controller

ICT Manager

Legal Counsel

Process & Control Improvement Manager

Reporting & Accounting Manager

Sr. Strategic Buss Ctrl & Invs Rel Mgr

Tax Manager

Revenue Manager

Head of HR Operations

HR Manager Commercial

HRBP TA Brewery &Supply Chain

Human Resources Manager - Sampangagung Brewery

Human Resources Manager - Tangerang Brewery

People & OrganizationDevelopment Manager

Talent AcquisitionManager

Health & SafetyManager

SALES DIRECTOR

Rudy Hidayat

Regional Sales Manager - West

Regional Sales Manager - East

Regional Sales Manager - North

Regional Sales Manager - Central

CommercialProject Manager

Distributor Development Manager

Demand Planning Manager

Sales Training Manager

Trade MarketingManager

MARKETING DIRECTOR

Mariska vanDrooge-Parlevliet

Marketing Manager Services

Insight Manager

Marketing Manager International

Marketing Manager National

Media & DigitalManager

PT MULTI BINTANG INDONESIA NIAGA

* Non Statutory Director

Information Access

Akses InformasiGRI Standards Cross Reference

Referensi Silang Standar GRI

Organization Structure

Struktur Organisasi

59 PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018

Page 61: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Komposisi Pemegang SahamShareholders Composition

Pemegang SahamShareholders

Jumlah SahamNumber of Shares

PersentasePercentage

Jumlah NominalPar Value

Heineken International BV 1.723.151.000 81,78% 17.231

PublikPublic 383.849.000 18,22% 3.838

Total 2.107.000.000 100,00% 21.070

Public

18,22%Heineken Int. BV

81,78%

Shareholders Composition

Komposisi Pemegang SahamFinancial Highlights

Ikhtisar Data KeuanganThe Company’s Ownership Structure

Struktur Kepemilikian Perseroan

PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018 60

Page 62: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Kelompok Pemegang Saham dengan Kepemilikan Kurang dari 5% (pada 31 Desember 2018)Group of Shareholders With Holdings of Less than 5% (as per December 31, 2018)

Tipe Kepemilikan Saham (per 31 Desember 2018)Type of Share Ownership (as per December 31, 2018)

Kepemilikan saham di atas 5% hanya dipegang oleh Heineken International B.V.The only shareholder with a share of more than 5% is Heineken International B.V.

Status Pemegang SahamShareholders Status

TOTAL%Jumlah Pemegang Saham

Number of Shareholders Jumlah Saham

Number of Shares

Perorangan / Individual 1.231 40.616.500 1,92%

Dana Pensiun / Pension Fund 15 9.266.400 0,44%

Asuransi / Insurance 1 10.000 0,00%

Perseroan Terbatas /Limited Liability Company 19 977.480 0,05%

Badan Usaha / Corporate Bodies 31 284.160.820 13,49%

Bank / Commercial Bank 2 80.000 0,00%

Reksadana / Mutual Funds 17 47.440.400 2,25%

Yayasan / Social Institutions 2 955.600 0,05%

Lain-lain / Others 7 341.800 0,02%

Total 1.325 383.849.000,00 18,22%

Tipe Kepemilikan SahamType of Share Ownership

TOTAL%Jumlah Pemegang Saham

Number of Shareholders Jumlah Saham

Number of Shares

Institusi Lokal / Local Institution 63 59.071.680 2,80%

Institusi Asing / Foreign Institution 32 2.007.311.820 95,27%

Perorangan Lokal / Local Individual 1.225 40.258.800 1,91%

Perorangan Asing /Foreign Individual 6 357.700 0,02%

Total 1.325 2.107.000.000,00 100,00%

Multi Bintang’s Sustainable Commitment

Komitmen Keberlanjutan Multi BintangMateriality

MaterialitasCorporate Governance

Tata Kelola Perusahaan

61 PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018

Page 63: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Ikhtisar Data KeuanganFinancial Highlights

Audited Audited Audited Audited Audited

dalam juta Rupiah Jan 2018 - Dec 2018

Jan 2017 - Dec 2017

Jan 2016 - Dec 2016

Jan 2015 - Dec 2015

Jan 2014 - Dec 2014 in Rupiah million

12 months 12 months 12 months 12 months 12 months

Penjualan bersih 3.649.615 3.389.736 3.263.311 2.696.318 2.988.501 Net salesLaba Kotor 2.462.707 2.271.704 2.147.744 1.622.952 1.805.283 Gross ProfitLaba Usaha 1.653.242 1.785.753 1.375.332 719.548 1.146.368 Operating ProfitLaba Usaha, sebelum dikurangi dampak dari biaya tertentu yang tidak terjadi setiap tahun (sanksi cukai)

1.653.242 1.565.137 1.375.332 940.163 1.146.368 Operating Profit, before the impact of

one time charge of exceptional item (excise penalty)

Laba Sebelum Pajak 1.671.912 1.780.020 1.320.186 675.572 1.078.378 Profit Before TaxLaba Bersih Tahun Berjalan 1.224.807 1.322.067 982.129 496.909 794.883 Net Income for the yearLaba Bersih Tahun Berjalan, sebelum dikurangi dampak dari biaya tertentu yang tidak terjadi setiap tahun (sanksi cukai)

1.224.807 1.101.451 982.129 662.369 794.883 Net Income for the year before

the impact of one time charge of exceptional item (excise penalty)

Laba Bersih yang dapat diatribusikan kepada: Net Profit attributable to:

Pemilik Entitas Induk 1.224.586 1.321.795 981.825 496.712 794.708 Owners of the CompanyKepentingan Non-Pengendali 221 272 304 197 175 Non-controlling interestTotal Penghasilan Komprehensif Lain 1.224.807 1.322.067 979.530 503.624 788.057 Other Comprehensive IncomeLaba bersih dan jumlah laba rugi komprehensif yang dapat diatribusikan kepada:

Net Income and total comprehensive income attributable to:

Pemilik Entitas Induk 1.227.819 1.320.627 979.228 503.425 787.885 Owners of the CompanyKepentingan Non-Pengendali 222 270 302 199 172 Non-controlling interestLaba dasar per Saham (dalam Rupiah penuh) 581 627 466 236 377 Basic earnings per share (in full

Rupiah amount)Modal Kerja Bersih (349.958) (227.269) (425.003) (505.272) (772.307) Net Working CapitalJumlah Aset 2.889.501 2.510.078 2.275.038 2.100.853 2.231.051 Total AssetsJumlah Liabilitas 1.721.965 1.445.173 1.454.398 1.334.373 1.677.254 Total LiabilitiesJumlah Ekuitas 1.167.536 1.064.905 820.640 766.480 553.797 Total EquityRasio Total Penghasilan Komprehensif Lain Terhadap Jumlah Aset % 42% 53% 43% 24% 35% Other Comprehensive Income to Total

Assets Ratio %Rasio Total Penghasilan Komprehensif Lain Terhadap Jumlah Ekuitas % 105% 124% 119% 66% 142% Total Comprehensive Income to Total

Equity Ratio %Rasio Lancar % 78% 83% 68% 58% 51%  Current Ratio %Rasio Jumlah Liabilitas Terhadap Jumlah Ekuitas % 147% 136% 177% 174% 303%  Total Liabilities to Total Equity Ratio %

Rasio Jumlah Liabilitas Terhadap Jumlah Aset % 60% 58% 64% 64% 75%  Total Liabilities to Total Assets Ratio %

Rasio Laba bersih tahun berjalan terhadap Pendapatan % 34% 39% 30% 18% 27% Net Income for the year to Sales Ratio

%

*Sebelum dikurangi dampak dari biaya tertentu yang tidak terjadi setiap tahun (sanksi cukai)

Catatan:Efektif per tanggal 6 November 2014, saham Perseroan diperdagangkan dengan nilai nominal baru (stock split/pemecahan nilai nominal dari Rp 1.000 menjadi Rp 10)

*Before the impact of one time charge of exceptional item (excise penalty)

Note:Effective as of November 6, 2014, the

Company's shares traded at a new nominal value (stock split from Rp 1,000 to Rp 10)

Shareholders Composition

Komposisi Pemegang SahamFinancial Highlights

Ikhtisar Data KeuanganThe Company’s Ownership Structure

Struktur Kepemilikian Perseroan

PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018 62

Page 64: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Struktur Kepemilikan PerseroanThe Company’s Ownership Structure

PT. Multi Bintang Indonesia Niaga

PT. Tirta Prima Indonesia

100%

HEINEKEN NV

81,78%

Heineken International B.V.

18,22%

Public

PT. Multi Bintang Indonesia Tbk

Heineken Asia Pacific PTE LTD

99,9% 0,10%

99,9% 0,10%

Shareholders Composition

Komposisi Pemegang SahamFinancial Highlights

Ikhtisar Data KeuanganThe Company’s Ownership Structure

Struktur Kepemilikian Perseroan

63 PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018

Page 65: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Komitmen Keberlanjutan Multi BintangMulti Bintang’s Sustainable Commitment

Fokus AreaArea Focus

Pencapaian 20182018 Milestone

Hasil 20182018 Result

IndikatorIndicator

Komitmen 20202020 Commitment

Kesesuaian dengan SDGs

SDGs Alignment

Save Every Drop - Protecting

Water Resources

Reduce specific water consumption in production facilities to 3.1 hl/hl.

An average of 3.3 hl/hl in production facilities.

According to Plan

Reduce water consumption in production facilities by 30%.

Production facilities in water shortage and water stressed area have started the Water Balancing work plan implementation.

Water Balancing initiatives have been implemented through Water Stewardship and Nabung Banyu/Tree Planting Program in two sites (at production facilities).

Achieved Have sites for water balancing activities.

100% of production wastewater is processed in the wastewater treatment facilities.

100% of production wastewater is processed in the wastewater treatment facilities

Achieved Ensure wastewater treatment 100% according to regulations.

Shareholders Composition

Komposisi Pemegang SahamFinancial Highlights

Ikhtisar Data KeuanganThe Company’s Ownership Structure

Struktur Kepemilikian Perseroan

PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018 64

Page 66: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Fokus AreaArea Focus

Pencapaian 20182018 Milestone

Hasil 20182018 Result

IndikatorIndicator

Komitmen 20202020 Commitment

Kesesuaian dengan SDGs

SDGs Alignment

Drop the C - Reduce CO2

Emission

Maximize energy consumption in production with renewable energy and reduce CO2 emissions produced up to 97.6 Mj/hl.

107.67 Mj/hl. We are starting the transformation phase to change energy consumption from renewable energy to reduce CO2 emissions in production.

Not Achieved Reduce CO2 emission in production process up to 40%.

100% environmentally-friendly fridges purchased.

We have purchased 100% environmentally-friendly fridges in system and network according to Heineken Global Fridge Policy.

Achieved Reduce the CO2 emission of our fridges by 50%.

Reduce CO2 emissions in distribution to 4.7 kgCO2eq/hl traded.

Reduce CO2 emissions in distribution to 4.27 kgCO2eq/hl traded.

According to Plan

Reduce CO2 emission in distribution by 20%.

Reduce CO2 emission in packaging (new milestone) by 16%.

N/A N/A Reduce CO2 emission in packaging by 15%.

At least 98% of co-products and waste diverted from landfill.

98% of co-products and waste diverted from landfill.

Achieved Zero waste to landfill.

Multi Bintang’s Sustainable Commitment

Komitmen Keberlanjutan Multi BintangMateriality

MaterialitasCorporate Governance

Tata Kelola Perusahaan

65 PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018

Page 67: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Fokus AreaArea Focus

Pencapaian 20182018 Milestone

Hasil 20182018 Result

IndikatorIndicator

Komitmen 20202020 Commitment

Kesesuaian dengan SDGs

SDGs Alignment

Sourcing Sustainably

N/A N/A N/A Utilize local sourcing by 60%.

N/A N/A N/A Support sustainable agriculture by 50%.

95% Supplier Code Compliance.

86% Supplier Code Compliance.

Partially Achieved

Supplier Code Compliance.

Promoting Health and

Safety

Roll out 93% of Life Saving Rules action plans.

94.5% of Life Saving Rules action plans are rolled-out.

Achieved Roll out Life Saving Rules action plans.

Shareholders Composition

Komposisi Pemegang SahamFinancial Highlights

Ikhtisar Data KeuanganThe Company’s Ownership Structure

Struktur Kepemilikian Perseroan

PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018 66

Page 68: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Fokus AreaArea Focus

Pencapaian 20182018 Milestone

Hasil 20182018 Result

IndikatorIndicator

Komitmen 20202020 Commitment

Kesesuaian dengan SDGs

SDGs Alignment

Advocating Responsible

Consumption

N/A N/A N/A >10% media spend for Heineken® Responsible Consumption Campaign.

Report at least 1 measurable partnership to mitigate alcohol-related misuse by the public.

1 measurable partnership is well reported.

Achieved Own and report relevant and active partnership on alcohol misuse.

Ingredients and nutritional info on pack and online according to Heineken International Guideline.

100% ingredients and nutritional info available on pack and online.

Achieved Ingredients and nutritional info on pack and online.

Increase low- and non-alcohol beverages volume to 13.4%.

Low- and non-alcohol beverages volume reached 12.46%.

Partially Achieved

Increase low- and non-alcohol beverages volume.

Multi Bintang’s Sustainable Commitment

Komitmen Keberlanjutan Multi BintangMateriality

MaterialitasCorporate Governance

Tata Kelola Perusahaan

67 PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018

Page 69: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

MaterialitasMateriality

Isi laporan ini terkait langsung dengan strategi Brewing a Better Indonesia, enam agenda keberlanjutan kami dan komitmen 2020. Kami telah menyederhanakan kategori matriks materialitas kami berdasarkan komunikasi dan lokakarya dengan para pemangku kepentingan, hasil benchmark dan analisis risiko internal.

Lima kelompok utama yang siginifikan adalah:

1. Keamanan, kualitas, dan kebersihan produk (termasuk informasi bahan baku yang transparan);

2. Kesehatan dan keselamatan kerja;

3. Dampak ekonomi;

4. Kepatuhan terhadap regulasi dan bea cukai; dan

5. Konsumsi yang bertanggung jawab (termasuk dari karyawan serta pemasaran yang bertanggung jawab).

The content of the report is directly linked to the Brewing a Better Indonesia strategy, our six sustainability agenda and the 2020 commitments. We have simplified the categorization of our materiality matrix based on communication and workshops with our stakeholders, benchmark results and internal risk analysis.

The top five clusters mentioned were:

1. Product safety, quality and hygiene (including transparent ingredient information);

2. Occupational Health and Safety;

3. Economic impact;

4. Regulatory compliance and excise; and

5. Responsible consumption (including staff alcohol responsibility and responsible marketing).

1

2

345

6 7

8121314 15 9

10 11

y = yang penting bagi Heineken

x =

yang

pen

ting

bagi

Sha

reho

lder

s

0 1

1

2

3

4

5

2 3 4 5

Shareholders Composition

Komposisi Pemegang SahamFinancial Highlights

Ikhtisar Data KeuanganThe Company’s Ownership Structure

Struktur Kepemilikian Perseroan

PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018 68

Page 70: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Matriks Materialitas: (Prioritas utama hingga seterusnya)1. Keamanan, kualitas, dan kebersihan

produk (termasuk informasi bahan baku yang transparan).

2. Kesehatan dan keselamatan kerja.

3. Dampak ekonomi.

4. Kepatuhan terhadap regulasi dan bea cukai.

5. Konsumsi yang bertanggung jawab (termasuk dari karyawan serta pemasaran yang bertanggung jawab).

6. Komunikasi dengan pemangku kepentingan.

7. Inovasi produk.

8. Advokasi kebijakan publik.

9. Pengembangan dan investasi untuk masyarakat.

10. Pengelolaan air.

11. Tata kelola dan perilaku bisnis.

12. Energi dan jejak karbon.

13. Praktik ketenagakerjaan (termasuk pelatihan dan pengembangan serta keterlibatan karyawan).

14. Pengelolaan limbah.

15. Sumber daya yang berkelanjutan.

Materiality Matrix:(Top priority to least)1. Product safety, quality and hygiene

(including transparent ingredient information)

2. Occupational Health and Safety

3. Economic impact

4. Regulatory compliance and excise

5. Responsible Consumption (including staff alcohol responsibility and responsible marketing)

6. Stakeholder communications

7. Product innovation

8. Public policy advocacy

9. Community development and investment

10. Water Management

11. Governance and Business Conduct

12. Energy and Carbon Footprint

13. Employment Practices (including training and development and employee engagement)

14. Waste Management

15. Sourcing Sustainably

Multi Bintang’s Sustainable Commitment

Komitmen Keberlanjutan Multi BintangMateriality

MaterialitasCorporate Governance

Tata Kelola Perusahaan

69 PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018

Page 71: Identitas Perusahaan...Identitas Perusahaan Corporate Identity Menghargai sesama dan bumi Respect for people & planet Bagian dari warisan Indonesia Part of Indonesia’s heritage Semangat

Tata Kelola PerusahaanCorporate GovernanceBagi Multi Bintang, tata kelola perusahaan menjamin pertumbuhan dan keberhasilan jangka panjang. Kami membangun budaya tata kelola melalui serangkaian nilai, kebijakan, arahan dan program yang mendukung komitmen Perseroan. Untuk informasi lebih lanjut dan lebih detail mengenai tata kelola perusahaan kami, silahkan mengacu kepada Laporan Tahunan Multi Bintang.

Mendelegasikan Kewenangan dan Peran Badan Tata Kelola Tertinggi Dalam Pelaporan Keberlanjutan

Untuk mempromosikan kebijakan dan kegiatan keberlanjutan di Perseroan, Direktorat Corporate Affairs memiliki unit-unit yang bekerja sama di bawah otoritas Stakeholders Relations Manager, Corporate Communication Manager, Corporate Sustainability Manager, serta Public and Regulatory Affairs Manager.

Untuk memenuhi tanggung jawab sosial kami, serta menuju pertumbuhan yang berkelanjutan sebagai perusahaan terkemuka, secara teratur kami melakukan dialog dengan pemangku kepentingan dan proaktif merespon isu-isu sosial global ke dalam strategi tata kelola, sambil terus berusaha meningkatkan kualitas tata kelola kami.

Kode Etik Bisnis

Kode Etik Bisnis kami memandu karyawan agar menyelaraskan komitmen integritas kami dengan implementasi nilai-nilai inti. Sejak 2017, Multi Bintang telah memiliki kode etik bisnis baru yang selaras dengan Perilaku HEINEKEN dan Tata Kelola BABW. Kode Etik Bisnis kami dapat diakses melalui situs HEINEKEN, intranet, serta dapat diakses semua karyawan dan mitra HEINEKEN global.

Multi Bintang sees good corporate governance as a pathway to secure our long-term growth and success. We build a culture of governance through a set of values, policies, directives and programs that shall support the Company’s commitment. For further and more detailed information on our corporate governance, please refer to Multi Bintang Annual Report.

Delegating Authority and Role of the Highest Governance Body in Sustainability Reporting

To promote sustainability policies and activities across the Company, the Directorate of Corporate Affairs has units that collaborate together under the authorities of Stakeholder Relations Manager, Corporate Communications Manager, Corporate Sustainability Manager, as well as Public and Regulatory Affairs Manager.

To fulfill our social responsibilities, as well as to seek sustainable growth as a reputable company, we conduct stakeholder dialogue on a regular basis and take a proactive approach to incorporating global social issues into our management strategy while continuously striving to improve the quality of our governance

Code of Business Conduct

Our Code of Business Conduct (CoBC) guides employees in aligning our integrity commitment with the implementation of our core values. Since 2017, Multi Bintang has renew our CoBC to align with the HEINEKEN Behaviours and the BABW Governance. Our CoBC can be accessed via the HEINEKEN website, intranet, and is applicable to every employee as well as to HEINEKEN’s third parties worldwide.

Multi Bintang’s Sustainable Commitment

Komitmen Keberlanjutan Multi BintangMateriality

MaterialitasCorporate Governance

Tata Kelola Perusahaan

PT. Multi Bintang Indonesia Sustainability Report 2018 70