for fatass.docx

Upload: alya-putri-khairani

Post on 07-Oct-2015

219 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Assalamualaikum warrahmatullahi wabarakatuhSelamat pagi dan salam sejahtera untuk kita semuaYang saya hormati Bapak/Ibu Kepala Sekolah SMAN 28 JakartaYang saya hormati Bapak/Ibu guru sekalianYang saya hormati para Walimurid dan tamu undanganSerta teman-teman wisudawan yang akan saya rindukanPuji syukur saya panjatkan kepada Allah SWT, karena atas rahmat dan karuniaNya kita dapat berkumpul di tempat ini, dalam rangka acara wisuda para murid SMAN 28 Jakarta angkatan _____. Tidak lupa saya ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak/Ibu Kepala Sekolah, Bapak/Ibu Wakil Kepala Sekolah, dan juga segenap Guru yang hadir atas kesempatan yang diberikan kepada saya untuk menyampaikan pidato perpisahan mewakili teman-teman wisudawan yang sebentar lagi akan menempuh jenjang pendidikan yang lebih tinggi.Bapak Ibu Guru yang saya hormatiTidak terasa 3 tahun telah kami lewati. Banyak hal-hal yang terjadi selama kurun waktu tersebut, semuanya memberikan kesan teramat dalam dibenak kami. Guru, pahlawan tanpa tanda jasa. Pribahasa itu tentunya tidak asing bagi kita, tetapi disini kami memahami makna pribahasa tersebut dan melihat sendiri pahlawan itu berdiri disekolah ini. Kami belajar dibawah bimbingan guru-guru kami yang tidak kenal lelah dalam mendidik kami, membina kami, menasehati kami, dan meneggur kami ketika kami melanggar tata tertib sekolah. Meski terkadang kami bersikap acuh takacuh, bapak ibu guru selalu mengingatkan kami dengan ikhlas dan sabar. Kami telah belajar dan mendapatkan banyak ilmu, tidak hanya ilmu pengetahuan, wawasan dan keterampilan, tetapi kamu juga mengenal arti hidup serta pentingnya pendidikan bagu masa depan kami dan masa depan bangsaBapak Ibu Guru yang saya sayangiRasanya seperti baru kemarin kami menginjakan kaki didepan gerbang, berbaris dilapangan, bertemu dengan teman-teman yang tidak kami kenali sebelumnya, bertemu dengan bapak ibu guru, masuk ke kelas X, XI, XII, dan sekarang kami berkumpul bersama di gedung ini untuk melakukan wisuda sebagai tanda selesainya masa belajar kami di sekolah menengah keatas. Waktu terus berjalan, masa-masa sekolah di SMAN 28 Jakarta yang kami cintai ini telah berlalu, kini saatnya kami menatap masa depan untuk meraih ilmu pengetahuan yang lebih tinggi. Melalui pidato perpisahan ini, kami ingin meminta izin kepada bapak ibu guru sebagai orang tua kami disekolah untuk mengizinkan kami menuntut ilmu ke jenjang perkuliahan. Kami ingin meminta maaf atas segala kesalahan kami, kenakalan kami, perbuatan kami yang tidak berkenan selama 3 tahun menuntut ilmu disekolah ini. Tanpa jasa bapak dan ibu guru, kami tidak akan bisa sampai disini, memegang ijazah ini ditangan kami. Tak henti-hentinya ucapan terima kasih kami berikan kepada bapak ibu guru yang telah menjadi pahlawan tanpa tanda jasa bagi kami. Kami akan jadikan ilmu yang didapatkan di SMAN 28 Jakarta ini sebagai bekal untuk maju dan berkembang menjadi generasi yang berguna bagi nusa dan bangsa. Akhir kata, saya mewakili teman-teman wisudawan SMAN 28 Jakarta angkatan _____, mengucapkan terima kasih kepada seluruh keluarga besar SMAN 28 Jakarta yang telah menjadi rumah kedua bagi kami selama 3 tahun terakhir ini. Jasa Bapak/Ibu Kepala dan Wakil Kepala sekolah, Bapak Ibu guru, karyawan tata usaha sekolah, bapak ibu kantin, bapak ibu UKS, bapak ibu perpustakaan, dan keluarga besar lainnya yang tidak bisa saya sebutkan akan selalu kami ingat sampai kapanpun. Semoga Allah SWT selalu memberikan rahmat dan ridhoNya kepada kita semua.Demikian yang bisa saya sampaikan, mohon maaf apabila ada kata yang kurang berkenan dihati.Wabillahitaufik walhidayahWassalamualaikum warrahmatullahi wabarakatuh