desentralisasi manajemen dan tatalayanan...

73
Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan Pendidikan Dasar yang Lebih Efektif Laporan Akhir DBE1 untuk Provinsi Jawa Timur Laporan ini ditulis oleh Decentralized Basic Education 1 (DBE1) Provinsi Jawa Timur untuk pemerintah Provinsi Jawa Timur

Upload: vuonganh

Post on 03-Mar-2019

229 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan Pendidikan Dasar yang Lebih Efektif Laporan Akhir DBE1 untuk Provinsi Jawa Timur

Laporan ini ditulis oleh Decentralized Basic Education 1 (DBE1) Provinsi Jawa Timur untuk pemerintah Provinsi Jawa Timur

Page 2: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI
Page 3: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan Pendidikan Dasar yang Lebih Efektif Laporan Akhir DBE1 Disiapkan untuk Pemerintah Provinsi Jawa Timur Disiapkan oleh Decentralized Basic Education 1 Provinsi Jawa Timur

Pendapat penulis di laporan ini tidak selalu mencerminkan pandangan United States Agency for International Development (USAID) atau Pemerintah Amerika Serikat.

Page 4: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI
Page 5: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

Daftar Isi

Halaman

I. Pendahuluan ..................................................................................................................................... 1 1. Decentralized Basic Education 1: Manajemen dan Tatalayanan .............................................. 2 2. Tujuan Laporan .......................................................................................................................... 3

II. Deskripsi Program & Capaian yang Dilaksanakan di Provinsi Jawa Timur ..................................... 4 1. Penguatan Kapasitas di Tingkat Sekolah/Madrasah ................................................................. 4

a. Penguatan Kapasitas Kepemimpinan Kepala Sekolah/Madrasah ...................................... 5 b. Penguatan Komite Sekolah/Madrasah ................................................................................ 6 c. Penyusunan Rencana Kerja Sekolah/Madrasah (RKS/M) ................................................... 8 d. Aplikasi Sistem Database Sekolah (SDS) ........................................................................... 9

2. Penguatan Kapasitas di Tingkat Kabupaten/Kota ................................................................... 10 a. Penyusunan Rencana Strategis (Renstra) SKPD Dinas Pendidikan ............................... 11 b. Penyusunan Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (LAKIP) dan

Rencana Kerja Tahunan (Renja) ....................................................................................... 14 c. Analisis Keuangan Pendidikan Kabupaten/Kota (AKPK) .................................................. 15 d. Biaya Operasional Satuan Pendidikan (BOSP) ................................................................ 17 e. Penghitungan Biaya Pencapaian Standard an Akses Pendidikan (PBPSAP) .................. 20 f. Konsultasi DPRD Tentang Perencanaan dan Kebijakan Pendidikan ............................... 22 g. Penguatan Kapasitas Dewan Pendidikan ......................................................................... 22 h. Kebijakan ........................................................................................................................... 23 i. Teknologi, Informasi, dan Komunikasi atau Information, Communication, and

Technology (ICT) ............................................................................................................... 25 j. Program Rintisan ............................................................................................................... 27

III. Upaya Keberlanjutan ...................................................................................................................... 33 a. Diseminasi Program ................................................................................................................... 33 b. Sertifikasi Distrik Fasilitator ........................................................................................................ 35 c. Sertifikasi Service Provider ......................................................................................................... 36 d. Kabupaten/Kota Acuan ............................................................................................................... 37

IV. Tantangan dan Rekomendasi ......................................................................................................... 38

Foto Kegiatan DBE1 Di Tingkat Sekolah/madrasah ............................................................................. 40

Foto Kegiatan DBE1 Di Tingkat Kabupaten/Kota ................................................................................. 41

Daftar Istilah .......................................................................................................................................... 42

Daftar Tabel

Halaman Tabel 1. Daftar DF Tersertifikasi di Setiap Kabupaten/Kota ................................................................... 5 Tabel 2. Jumlah Kepala Sekolah/Madrasah yang Telah Dilatih Kepemimpinan .................................... 6 Tabel 3. Jenis dan Jumlah Usulan Sekolah/Madrasah yang Menjadi Prioritas Pembangunan

Desa/Kelurahan dan Kabupaten/Kota ..................................................................................... 7 Tabel 4. Rangkuman Peserta Pelatihan Penguatan Komite Sekolah/Madrasah Provinsi Jawa Timur. 7 Tabel 5. Daftar Jumlah Sekolah/Madrasah yang Telah Memiliki RKS/M .............................................. 9 Tabel 6. Jumlah Sekolah/Madrasah di Provinsi Jawa Timur yang Telah Menerapkan SDS ............... 10 Tabel 7. Rangkuman Kegiatan DBE1 Tingkat Kabupaten/Kota di Jawa Timur .................................... 11 Tabel 8. Daftar Jumlah Staf Dinas Pendidikan Kab/Kota yang Terlibat Dalam Penyusunan LAKIP dan

Renja ..................................................................................................................................... 14 Tabel 9. Hasil Penghitungan Biaya Operasional Satuan Pendidikan Tahun 2009.............................. 18

Page 6: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

Tabel 10. Hasil Update Penghitungan BOSP Jatim 2011 ................................................................... 20 Tabel 11. Kontribusi DBE1 dalam Pengembangan Kebijakan Pendidikan Kabupaten/Kota dan

Provinsi per September 2010 ................................................................................................ 23 Tabel 12. Daftar Program Rintisan DI Jawa Timur ............................................................................... 27 Tabel 13 Komitmen untuk Diseminasi di Provinsi Jawa Timur ............................................................ 33 Tabel 14 Jumlah Sekolah/Madrasah Diseminasi di Jawa Timur 2006-2011 ...................................... 34 Tabel 15 Jumlah Sekolah dan SiswaPenerima Manfaat DBE1 ........................................................... 34 Tabel 16 Daftar Program DBE1 yang Telah Didiseminasikan oleh Kabupaten/Kota .......................... 35

Daftar Gambar

Halaman Gambar 1. Provinsi Mitra DBE1 di Indonesia ......................................................................................... 1 Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ............................................................................................... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI Menurut Jenis Kelamin dan Kelas .................................. 12 Gambar 4. Tahapan Penyusunan Renstra Dinas Pendidikan .............................................................. 13 Gambar 5. Hasil Analisis Alokasi Belanja Sektor Pendidikan Kabupaten Tuban Tahun 2011 ............ 15 Gambar 6. Hasil Analisis Sumber Pendanaan...................................................................................... 16 Gambar 7. Perbandingan Antara BOSP per Siswa vs Pendapatan SD/MI ......................................... 19 Gambar 8. Perbandingan antara BOSP per Siswa vs Pendapatan di SMP/MTs Kabupaten Tuban

Tahun 2011 ........................................................................................................................... 19 Gambar 9. Tahap Analisis PBPSAP .................................................................................................... 21 Gambar 10. Alokasi Hibah ICT di Provinsi Mitra DBE1 di Indonesia.................................................... 25

Page 7: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

Kata Pengantar

USAID/DBE1 merupakan program kerja sama antara Pemerintah Amerika Serikat dengan

Pemerintah Republik Indonesia yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan

dasar melalui manajemen dan tatalayanan pendidikan yang lebih efektif. Sejak 2005, program

ini telah dilaksanakan di 1,074 SD/MI dan 196 SMP/MTs di 50 kabupaten/kota yang tersebar

di Provinsi Aceh, Sumatera Utara, Jawa Timur, Banten, Jawa Tengah, Jawa Timur, dan

Sulawesi Selatan.

Adapun kegiatan DBE1 di tingkat sekolah/madrasah maupun kabupaten/kota adalah untuk

mendukung upaya perencanaan dan penganggaran pendidikan yang berbasis data yang valid

dan terkini. Proses perencanaan dan penganggaran juga dilakukan dengan cara yang

partisipatif, transparan, dan akuntabel. Saat ini DBE1 telah menyelesaikan semua

kegiatannya dan pada Bulan Desember 2011 telah mengakhiri bantuan teknisnya di tingkat

sekolah/madrasah maupun kabupaten/kota.

Laporan Akhir yang disusun oleh tim DBE1 memberikan informasi mengenai program-

program yang telah dilaksanakan selama ini beserta pencapaiannya. Laporan Akhir ini juga

mencoba merangkum keterbatasan yang terjadi selama DBE1 bekerja bersama dengan

sekolah/madrasah dan pemerintah kabupaten/kota. Juga disertakan tantangan yang mungkin

dihadapi di masa mendatang dalam rangka melanjutkan keberhasilan dan penyebarluasannya.

Salah satu bentuk dukungan atas keberlanjutan implementasi program DBE1 di

kabupaten/kota maupun di provinsi telah disiapkan 66 Distrik Fasilitator dan 5 Service

Provider tersertifikasi. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi mantan Koordinator

DBE1 Provinsi Jawa Timur, Supriono Subakir, 081553001960, 0811344595, email

[email protected]

Dalam kesempatan ini, izinkanlah kami untuk menyampaikan penghargaan dan rasa

terimakasih atas kerjasama dan dukungan semua pihak di Provinsi Jawa Timur atas

keberlangsungan program DBE1 selama ini.

Jakarta, Desember 2011

Chief of Party DBE1

Page 8: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI
Page 9: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

Ringkasan Eksekutif Program Decentralized Basic Education (DBE) bertujuan untuk meningkatkan mutu

pendidikan dasar di Indonesia. Program DBE dimulai sejak 2005 sebagai bentuk kerjasama

Pemerintah Amerika Serikat dan Pemerintah Republik Indonesia dengan dana 157 juta dolar

AS. Di dalam implementasinya, kerjasama ini dilakukan antara USAID dan Kementerian

Koordinator Kesejahteraan Rakyat seperti yang tercantum dalam Strategic Objective Grant

Agreement (SOAG) tertanggal 30 Agustus 2004. Secara teknis, program dilaksanakan dengan

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, dan Kementerian Agama. Program juga

melakukan konsultasi mendalam dengan Kementerian Dalam Negeri. Di tingkat

kabupaten/kota dilaksanakan berdasarkan MOU antara DBE1 dan Kepala Daerah. Di

Provinsi Jawa Timur, 179 SD/MI dan 40 SMP/MTs menerima bantuan teknis dari program

DBE1 yang berlokasi di sembilan kabupaten/kota, yaitu Kabupaten Sidoarjo, Tuban,

Bangkalan, Kota Surabaya, kota Mojokerto, Kabupaten Sampang, Bojonegoro dan

Kabupaten Nganjuk.

DBE1 memberikan bantuan teknis yang diperlukan dalam usaha meningkatkan manajemen

dan tatalayanan pendidikan di tingkat sekolah dan kabupaten/kota. Program-program DBE1

di tingkat sekolah mencakup pengembangan Rencana Kerja Sekolah/Madrasah (RKS/M),

pengembangan Rencana Kegiatan dan Anggaran Sekolah/Madrasah (RKAS/M),

pengembangan kapasitas kepala sekolah dan komite sekolah, serta pelatihan dan penggunaan

Sistem Database Sekolah.

Di tingkat kabupaten/kota DBE1 mendukung penggunaan data dan informasi yang terkini,

valid, dan relevan sebagai basis dalam mengembangkan rencana strategis dinas pendidikan,

menghitung dan menganalisis biaya operasional satuan pendidikan dan keuangan pendidikan

kabupaten/kota, menghitung biaya pencapaian standar dan akses Pendidikan, menganalisis

pendidik dan tenaga kependidikan, dan mengupayakan keterkaitan antara perencanaan dan

penganggaran pendidikan kabupaten/kota, dengan sekolah. DBE1 juga mendukung

keterlibatan berbagai pemangku kepentingan, misalnya Dewan Pendidikan, DPRD, dan LSM

dalam proses perencanaan dan penganggaran pendidikan. Di Provinsi Jawa Timur DBE1

telah memfasilitasi pengembangan renstra, BOSP, AKPK, Lakip, Renja, PBPSAP, SIMA,

SIMPTK, mendukung penggunaan teknologi informasi dan komunikasi melalui pemberian

hibah TIK di 11 kabupaten/kota. Provinsi Jawa Timur menerima 2 hibah TIK di Kota

Surabaya dan 1 hibah TIK di Kabupaten Tuban senilai Rp 495 juta.

Selain kegiatan di tingkat sekolah dan kabupaten/kota DBE1 juga memberikan dukungan dan

fasilitasi kegiatan di tingkat provinsi yang berupa kajian Kebijakan Inovatif Pendidikan,

bermitra dengan Bappeda dan Dinas Pendidikan provinsi Jawa Timur.

Upaya diseminasi telah berlangsung sejak berjalannya program dalam rangka menjaga

kesinambungan. Diseminasi dilakukan dengan menggunakan dana dari berbagai sumber

misalnya: APBD kabupaten/kota, DIPA Kementerian Agama, dana mandiri dari sekolah, atau

lembaga lainnya. Diseminasi dilakukan dengan menggunakan metode dan pendekatan yang

telah dilaksanakan DBE1 selama ini.

Page 10: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

Di Provinsi Jawa Timur, sebanyak 5.145 sekolah/madrasah dan 24 kabupaten/kota telah

mendiseminasi program DBE1 dengan total dana sebesar Rp. 6,3 M. Kabupaten/kota ini

termasuk sembilan kabupaten/kota mitra DBE1 dan kabupaten/kota lain seperti Kabupaten

Mojokerto dan Tulungagung.

Di Provinsi Jawa Timur tidak banyak tantangan dihadapi dalam pelaksanaan program DBE1.

Salah satu tantangan yang menonjol yaitu kebutuhan akan data yang lengkap dan valid serta

pemanfaatannya untuk proses perencanaan, dan penganggaran. Selain itu, karena pelatihan

dan pendampingan DBE1 terbatas kepada sejumlah sekolah dan kabupaten/kota, perbaikan

dan peningkatan mutu cenderung terjadi di sekolah/madrasah/kabupaten/kota binaan atau

diseminasi saja, belum menyeluruh di seluruh provinsi. Salah satu rekomendasi yang

disampaikan dalam laporan adalah: penyebaran good practice dengan menggunakan

panduan, modul, perangkat lunak DBE1 dan mendayagunakan sumberdaya manusia

(khususnya pengawas/DF, service provider, dan staf dinas) yang sudah dilatih oleh DBE1.

Untuk itu, Dinas Pendidikan perlu menyediakan anggaran rutin operasional yang memadai.

Sebagai alat untuk mendorong keberlanjutan tersebut, DBE1 sudah menyiapkan tim distrik

fasilitator (pengawas), paket panduan (baik dalam hard copy maupun soft copy), dan

beberapa lembaga perguruan tinggi sebagai Service Provider untuk program tingkat

kabupaten/kota. Dengan alat-alat tersebut diharapkan tujuan untuk meningkatkan mutu

pendidikan dasar di Indonesia bisa dicapai.

Ringkasan pencapaian hasil kerja DBE1 di Provinsi Jawa Timur hingga November 2011

dapat dilihat pada tabel dibawah.

Ringkasan Pencapaian Hasil Kerja DBE1 di Provinsi Jawa Timur Hingga

November 2011

Kegiatan Target Pencapaian Kumulatif

Hingga November 2011

Sekolah/madrasah yang didampingi dalam mengembangkan rencana tahunan dan anggaran

179 SD/MI dan 40 SMP/MTs

179 SD/MI dan 40 SMP/MTs

Sertifikasi Fasilitator Distrik 66 orang

Pelaksanaan AKPK 9 kab/kota 9 kab/kota

Pelaksanaan BOSP 9 kab/kota 9 kab/kota

Pemutakhiran BOSP 5 kab/kota 5 kab/kota

Pelaksanaan PBPSAP 5 kab/kota 5 kab/kota

Renstra 7 kab/kota 7 kab/kota

Renja 7 kab/kota 7 kab/kota

Sistem Informasi Manajemen Aset (SIMA) 1 kab/kota 1 kab/kota

Jumlah sekolah yang ikut serta mendiseminasi program DBE1

N/A 5,145 sekolah

Dana pemerintah kab/kota dan sumber lainnya untuk mendukung diseminasi program DBE1 tingkat sekolah

N/A Rp. 6,336,287,600

Dana pemerintah kab/kota dan sumber lainnya untuk mendukung diseminasi program DBE1 tingkat kabupaten/kota

N/A Rp. 204,750,000

Page 11: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

Kegiatan Target Pencapaian Kumulatif

Hingga November 2011

Kabupaten/kota yang mendiseminasi program MBS DBE1

N/A 11 kab/kota

Kabupaten/kota yang mendiseminasi program DBE1 tingkat kabupaten

N/A 15 kab/kota

Page 12: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI
Page 13: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

More Effective Decentralized Education Management and Governance 1

I. Pendahuluan Program Decentralized Basic Education (DBE) bertujuan untuk meningkatkan mutu

pendidikan dasar di Indonesia. Bantuan teknis DBE dimulai sejak 2005 sebagai

bentuk kerjasama Pemerintah Amerika Serikat dan Pemerintah Republik Indonesia

dengan dana 157 juta dolar AS. Di dalam implementasinya, kerjasama ini dilakukan

antara USAID dan Kementerian Koordinator Kesejahteraan Rakyat seperti yang

tercantum dalam Strategic Objective Grant Agreement (SOAG) tertanggal 30 Agustus

2004. Secara teknis, pelaksanaan program dilaksanakan dengan Kementerian

Pendidikan dan Kebudayaan dan Kementerian Agama. Program juga melakukan

konsultasi mendalam dengan Kementerian Dalam Negeri.

Program DBE mempunyai 3 tujuan utama, yaitu,

Meningkatkan mutu pendidikan melalui manajemen dan tatalayanan

pendidikan yang lebih baik (DBE1)

Meningkatkan mutu pengajaran dan pembelajaran di tingkat SD/MI (DBE2)

Meningkatkan keterkaitan pendidikan sekolah/madrasah menengah pertama

untuk kelompok remaja (DBE3).

Program ini memberikan dukungan teknis kepada kabupaten/kota dan

sekolah/madrasah mitra, bukan dalam bentuk bantuan keuangan. Program ini telah

dilaksanakan di tujuh provinsi (Aceh, Sumatera Utara, Jawa Barat, Banten, Jawa

Tengah, Jawa Timur, dan Sulawesi Selatan) dan di lebih dari 50 kabupaten/kota

(Gambar 1).

Di Provinsi Jawa Timur, 9 kabupaten/kota menerima bantuan teknis dari program

DBE1 ini (Gambar 2). Selain di Kabupaten/kota, DBE1 Jawa Timur juga bekerjasama

dengan Pemerintah Provinsi Jawa Timur untuk mendukung program kajian kebijakan

inovatif di bidang Pendidikan.

Insert map of country with provinces highlighted

Gambar 1. Provinsi Mitra DBE1 di Indonesia

Page 14: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

2 More Effective Decentralized Education Management and Governance

1. Decentralized Basic Education 1: Manajemen dan Tatalayanan

Materi program DBE1 dikembangkan berdasarkan lebih dari 25 peraturan perundang-

undangan yang terkait dengan pendidikan dan desentralisasi. Peraturan perundang-

undangan yang diacu bukan hanya yang berhubungan dengan Kementerian

Pendidikan dan Kebudayaan serta Kementerian Agama, tetapi juga yang berhubungan

dengan Kementerian Dalam Negeri. Dengan demikian, DBE1 membantu

pengembangan kapasitas individu dan institusi dalam menerapkan kebijakan

pemerintah Republik Indonesia.

DBE1 memberikan bantuan teknis yang diperlukan dalam usaha meningkatkan

manajemen dan tatalayanan pendidikan di tingkat sekolah/madrasah dan

kabupaten/kota. Hingga saat ini DBE1 telah melaksanakan program di 1.074 SD/MI

dan 196 SMP/MTs di tujuh provinsi. Program-program DBE1 di tingkat sekolah

mencakup pengembangan Rencana Kerja Sekolah/Madrasah, pengembangan Rencana

Kegiatan dan Anggaran Sekolah/Madrasah, pengembangan kapasitas kepala

sekolah/madrasah dan komite sekolah/madrasah, serta pelatihan dan penggunaan

Sistem Database Sekolah. Di Provinsi Jawa Timur, DBE1 mendukung 179 SD/MI

dan 40 SMP/MTs di 9 kabupaten/kota, dan fasilitasi kepada Pemerintah Provinsi

Jawa Timur untuk kajian kebijakan Inovatif Pendidikan, yang terdiri atas tiga kajian

a) Layanan Pendidikan Menyeluruh, b) Keselarasan RPJM Nasional, Provinsi dan

Kabupaten, dan c) Fasilitasi kajian metode percepatan penuntasan buta aksara.

Untuk tingkat kabupaten/kota, DBE1 mendukung penggunaan data dan informasi

yang terkini, valid, dan relevan sebagai basis dalam mengembangkan Rencana

Strategis Dinas Pendidikan, menghitung kebutuhan biaya pencapaian standar dan

akses Pendidikan, menghitung dan menganalisis biaya operasional satuan pendidikan

dan keuangan pendidikan kabupaten/kota, dan mengupayakan keterkaitan antara

Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur

Page 15: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

More Effective Decentralized Education Management and Governance 3

perencanaan dan penganggaran pendidikan kabupaten/kota dengan sekolah/madrasah.

DBE1 juga mendukung keterlibatan berbagai pemangku kepentingan, misalnya

Dewan Pendidikan, DPRD, dan LSM dalam proses perencanaan dan penganggaran

pendidikan.

Upaya diseminasi telah berlangsung sejak berjalannya program dalam rangka

menjaga kesinambungan. Diseminasi dilakukan dengan menggunakan dana dari

berbagai sumber misalnya: APBD kabupaten/kota, DIPA Kementerian Agama, dana

mandiri dari sekolah/madrasah, atau lembaga lainnya. Diseminasi dilakukan dengan

menggunakan metode dan pendekatan yang telah dikembangkan DBE1 selama ini.

Hingga akhir November 2011, sebanyak 15.572 sekolah/madrasah dan sekitar 118

kabupaten/kota (termasuk 72 kabupaten/kota non mitra DBE1) di 12 provinsi telah

mendiseminasikan paling sedikit 1 program DBE1. Lebih dari Rp. 18,5 Milyar telah

dialokasikan dari APBD Kabupaten/Kota maupun sumber lainnya untuk mendukung

penyebaran dan kesinambungan program-program DBE1. Di Provinsi Jawa Timur,

sebanyak 5.145 sekolah/madrasah dan 24 kabupaten/kota telah mendiseminasi

program DBE1, untuk BOSP dengan total dana mencapai lebih dari Rp.6,3 Milyar.

Selain kegiatan di tingkat sekolah/madrasah dan kabupaten/kota, DBE1 juga

mendukung penggunaan teknologi informasi komunikasi melalui pemberian hibah

TIK di 11 kabupaten/kota. Di Provinsi Jawa Timur menerima 1 hibah teknologi

informasi komunikasi (TIK) untuk Kota Surabaya dan 2 hibah TIK untuk Kabupaten

Tuban yang bernilai lebih dari Rp 495 Juta.

DBE1 juga mendukung adanya program kemitraan dimana pihak swasta berkerjasama

dengan sekolah/madrasah atau kabupaten/kota dalam memperbaiki bangunan

sekolah/madrasah yang telah rusak akibat gempa di Jogjakarta dan Jawa Tengah pada

tahun 2006 yang lalu. DBE1 juga telah memulai upaya diseminasi program

manajemen dan tatalayanan di tiga kabupaten/kota di Provinsi Papua Barat.

2. Tujuan Laporan

Laporan ini disusun oleh tim DBE1 sebagai informasi kegiatan yang telah dilakukan

baik di tingkat provinsi dan kabupaten/kota maupun sekolah/madrasah pada periode

2005 hingga 2011. Melalui laporan ini, DBE1 ingin berbagi informasi dengan

pemangku kepentingan di Provinsi Jawa Timur mengenai metode dan pendekatan

yang dilakukan DBE1, pencapaian-pencapaian hasil, penyebaran good practice

kepada lebih banyak pemangku kepentingan lainnya, serta tantangan yang dihadapi

dalam pelaksanaan kegiatan. Laporan juga menyertakan Lampiran berisikan informasi

berbagai pencapaian hasil DBE1 di Jawa Timur dengan rinci serta informasi terkait

Distrik Fasilitator, Service Provider, dan mantan staf DBE1. Diharapkan dengan

berbagai informasi ini pemangku kepentingan mendukung keberlanjutan program

yang telah dikembangkan oleh DBE1, walaupun program telah berakhir pada tahun

2011.

Page 16: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

4 More Effective Decentralized Education Management and Governance

II. Deskripsi Program & Capaian yang Dilaksanakan di Provinsi Jawa Timur

1. Penguatan Kapasitas di Tingkat Sekolah/Madrasah

Penguatan kapasitas di tingkat sekolah/madrasah pada dasarnya adalah untuk

membantu kabupaten/kota dalam mengimplementasikan MBS (Manajamen Berbasis

Sekolah)1 yang telah dikembangkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan,

khususnya pilar pertama (manajemen sekolah/madrasah) dan pilar ketiga (peranserta

masyarakat). Penguatan kapasitas di tingkat sekolah/madrasah meliputi empat

kegiatan, yakni: pelatihan kepemimpinan kepala sekolah/madrasah; penguatan komite

sekolah/madrasah; penyusunan Rencana Kerja Sekolah/Madrasah, termasuk Rencana

Kerja Tahunan dan Rencana Kegiatan dan Anggaran Sekolah; serta pelatihan aplikasi

Sistem Database Sekolah (SDS) dan SDS plus plus. Dengan penguatan kapasitas

tersebut manajemen dan tatalayanan sekolah/madrasah dapat diselenggarakan secara

efektif, efisien, dan akuntabel serta melibatkan peran serta masyarakat secara aktif.

Penguatan kapasitas sekolah/madrasah dilakukan dengan memadukan dua pendekatan

yaitu pelatihan dan pendampingan langsung ke sekolah/madrasah mitra. Hal tersebut

bukan hanya ditujukan supaya sekolah/madrasah memiliki produk dokumen, tapi

lebih dari itu, termasuk pemangku kepentingan sekolah/madrasah diharapkan

memiliki kesadaran pentingnya perencanaan, memiliki keahlian khusus menyusun

perencanaan dan kepala sekolah/madrasah mampu mengembangkan kepemimpinan

yang responsif, partisipatif, efektif/efisien dan akuntabel. Pada aspek penguatan

komite sekolah/madrasah, pendekatan ini diharapkan mampu menjadikan lembaga itu

sebagai mesin pendorong bagi peningkatan mutu pengelolaan satuan pendidikan.

Dalam melaksanakan kegiatan tingkat sekolah/madrasah, DBE1 mempersiapkan

Distrik Fasilitator (DF) di masing-masing kabupaten/kota. Pada umumnya, DF berasal

dari pengawas sekolah, PPAI, Kepala Sekolah/Madrasah dan Guru. DF inilah yang

melakukan pelatihan dan pendampingan dan bimbingan intensif di tingkat sekolah/

madrasah. DBE1 Provinsi Jawa Timur memiliki 66 orang DF yang telah tersertifikasi

sebagai fasilitator kegiatan tingkat sekolah, dari jumlah tersebut DF telah melatih

pada 179 SD/MI dan 40 SMP/MTs mitra. Berikut adalah jumlah DF di masing-

masing kabupaten/kota di Jawa Timur:

1 Tiga pilar MBS menurut Kemedikbud adalah: (1) Manajemen Sekolah, (2) Pembelajaran Aktif Inovatif Kreatif Efektif dan

Menyenangkan, dan (3) Peranserta Masyarakat.

Page 17: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

More Effective Decentralized Education Management and Governance 5

Tabel 1. Daftar DF Tersertifikasi di Setiap Kabupaten/Kota

Kabupaten/Kota Jumlah DF

L P Total

Kabupaten Bangkalan 8 - 8

Kabupaten Bojonegoro 7 - 7

Kota Mojokerto 1 6 7

Kabupaten Nganjuk 7 1 8

Kabupaten Pasuruan 6 - 6

Kabupaten Sampang 2 - 2

Kabupaten Sidoarjo 7 1 8

Kota Surabaya 8 2 10

Kabupaten Tuban 11 - 11

Jumlah 56 10 66

a. Penguatan Kapasitas Kepemimpinan Kepala Sekolah/Madrasah

Kebijakan desentralisasi pendidikan yang menjadikan satuan pendidikan sebagai

lembaga otonom menuntut kepala sekolah/madrasah untuk memiliki kompetensi

kepemimpinan yang lebih tinggi. Hal ini terkait dengan kewenangan lebih luas

yang dimiliki oleh sekolah/madrasah. Sekolah/madrasah memiliki kewenangan

untuk mengatur urusan internalnya sendiri antara lain perencanaan dan evaluasi,

pengembangan kurikulum, pembelajaran, keuangan, peserta didik, hubungan

dengan masyarakat dan lingkungan sekolah/madrasah.

Pelatihan kepemimpinan kepala sekolah/madrasah bertujuan untuk memberikan

pemahaman dalam menerapkan kepemimpinan efektif dan partisipatif dalam

rangka pelaksanaan Manajemen Berbasis Sekolah (MBS), sesuai dengan

Peraturan Menteri Pendidikan Nasional ( Permendiknas) Nomor 13 tahun 2007

tentang Standar Kepala Sekolah/Madrasah. Pelatihan ini, selain diikuti oleh

Kepala Sekolah/Madrasah juga melibatkan pengawas sekolah/madrasah sehingga

implementasi hasil pelatihan dapat dipantau oleh pengawas sekolah/madrasah.

Keterlibatan pengawas dalam pelatihan kepemimpinan sekolah menjadi penting,

mengingat pengawas sekolah atau PPAI adalah aparat pemerintah yang memiliki

cukup waktu dan kesempatan untuk mendampingi dan memberikan bantuan teknis

terhadap kemajuan sekolah/madrasah.

Sampai saat ini ada 179 Kepala SD/MI dan 40 Kepala SMP/MTs yang telah

mengikuti pelatihan penguatan untuk mengembangkan kapasitas kepemimpinan

mereka. Berdasarkan hasil Evaluasi Dampak, hampir semua Kepala

Sekolah/Madrasah peserta pelatihan mengatakan bahwa Pelatihan Kepempinan

sangat berguna bagi mereka. Berikut adalah jumlah kepala sekolah/madrasah di

Provinsi Jawa Timur yang telah mengikuti pelatihan kepemimpinan:

Page 18: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

6 More Effective Decentralized Education Management and Governance

Tabel 2. Jumlah Kepala Sekolah/Madrasah yang Telah Dilatih Kepemimpinan

Kabupaten/Kota Kepala SD/MI Kepala

SMP/MTs

Kabupaten Bangkalan 16 4

Kabupaten Sidoarjo 18 4

Kota Surabaya 13 4

Kota Mojokerto 16 4

Kabupaten Tuban 32 8

Kabupaten Pasuruan 21 4

Kabupaten Bojonegoro 20 4

Kabupaten Nganjuk 20 4

Kabupaten Sampang 23 4

Jumlah 179 40

b. Penguatan Komite Sekolah/Madrasah

Tujuan pelatihan ini adalah untuk menguatkan komite sekolah/madrasah melalui

peningkatan pemahaman peran dan fungsinya, pemahaman kapasitas organisasi,

peningkatan kapasitas hubungan dengan masyarakat, dan implementasi berbagai

peran yaitu advisory (memberi pertimbangan), controlling (pengawasan),

supporting (memberi dukungan), maupun mediating (melakukan mediasi). Hal ini

sesuai dengan Peraturan Pemerintah Nomor 17 Tahun 2010 tentang Pengelolaan

dan Penyelenggaraan Pendidikan, kemudian direvisi melalui PP Nomor 66 Tahun

2010, dan secara teknis diatur dalam Kepmendiknas Nomor 44/U/2002.

Penguatan diberikan dalam bentuk pelatihan dan pendampingan bukan hanya bagi

anggota komite sekolah/madrasah namun juga melibatkan kepala

sekolah/madrasah dan guru. Hal ini dimaksudkan agar pemangku kepentingan lain

memahami peran dan fungsi komite sekolah/madrasah sehingga pelatihan dan

pendampingan komite sekolah/madrasah juga memiliki fungsi rekonsiliatif.

Untuk meningkatkan peran dan fungsi komite sekolah/madrasah, DBE1 melatih

sebanyak empat kali bagi komite SD/MI dan satu kali komite SMP/MTs.

Pelatihan komite sekolah/madrasah meliputi tiga hal. Pertama, pengenalan peran

dan fungsi komite sekolah/madrasah. Kedua, penguatan kapasitas yang meliputi

pembenahan aspek organisasi, peningkatan hubungan dengan masyarakat luas

dan peningkatan peran dukungan kepada sekolah/madrasah. Ketiga, secara khusus

DBE1 mengupayakan perbaikan hubungan sekolah/madrasah dengan

pemerintahan desa/ kelurahan melalui keterlibatan komite sekolah/madrasah

dalam forum Musrenbang Desa/Kelurahan.

Penguatan organisasi dan peningkatan hubungan dengan masyarakat ditentukan

berdasarkan mawas diri yang dilakukan oleh komite sekolah/madrasah. Mawas

diri tersebut dilakukan untuk mengetahui persoalan organisasional dan hambatan

relasional dalam menjalankan peran dan fungsi komite sekolah/madrasah. Melalui

Page 19: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

More Effective Decentralized Education Management and Governance 7

mawas diri komite sekolah/madrasah dapat menentukan penguatan apa yang akan

dilatihkan untuk mendukung penguatan mereka.

Penguatan komite sekolah/madrasah terkait dengan upaya keterlibatan dalam

forum Musrenbang Desa/Kelurahan dilakukan agar komite sekolah/madrasah

mampu terlibat secara aktif dalam perencanaan pembangunan dengan membawa

kebutuhan sekolah/madrasah yang terdapat dalam RKS. Hal lain yang menjadi

tujuan keterlibatan tersebut agar kebutuhan sekolah/madrasah dalam RKS/M

menjadi prioritas dalam anggaran APBdes dan APBD. Sebagai contoh, pada saat

komite sekolah mengikuti musrenbang di desa, maka di Kecamatan Tanjung

Anom, Nganjuk kepala desa langsung memberikan dukungan atas keluhan

komite. Sebelumnya, sekolah berlokasi dekat dengan kandang ayam. Dengan

keterlibatan perangkat desa, maka dalam waktu yang tidak terlalu lama, kandang

ayam tersebut dipindahkan/jauh dari sekolah. Berikut adalah jenis dan jumlah

usulan komite sekolah/madrasah yang menjadi daftar prioritas Musrenbang

Desa/Kelurahan tahun 2009 di Provinsi Jawa Timur:

Tabel 3. Jenis dan Jumlah Usulan Sekolah/Madrasah yang Menjadi Prioritas Pembangunan Desa/Kelurahan dan Kabupaten/Kota

Provinsi Jumlah usulan

Jenis Usulan Dalam Musrenbangdes

Sarana dan Prasarana Sekolah

PAUD Lain-lain

Mojokerto 3 2 1*

Surabaya 5 5

Tuban 7 7

Pasuruan 1 1

Nganjuk 1 1

Sidoarjo 0 0

Bojonegoro 3 1 2

Bangkalan 0 0

Sampang 0 0

Jatim 20 17 2 1

* Penertiban lingkungan sekolah dari PKL

Sampai saat ini DBE1 telah melatih anggota komite sekolah/madrasah, kepala

sekolah/ madrasah dan guru. Berikut adalah adalah jumlah peserta pelatihan

penguatan komite sekolah/madrasah:

Tabel 4. Rangkuman Peserta Pelatihan Penguatan Komite Sekolah/Madrasah

Provinsi Jawa Timur

Kabupaten/Kota Komite

Sekolah/Madrasah

Kepala Sekolah/Madrasah

Guru Total

Kabupaten Bangkalan 16 16 16 48

Kabupaten Sidoarjo 18 18 18 54

Kota Surabaya 13 13 13 39

Page 20: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

8 More Effective Decentralized Education Management and Governance

Kabupaten/Kota Komite

Sekolah/Madrasah

Kepala Sekolah/Madrasah

Guru Total

Kota Mojokerto 16 16 16 48

Kabupaten Tuban 32 32 32 96

Kabupaten Pasuruan 21 21 21 63

Kabupaten Bojonegoro 20 20 20 60

Kabupaten Nganjuk 20 20 20 60

Kabupaten Sampang 23 23 23 69

Total 179 179 179 537

c. Penyusunan Rencana Kerja Sekolah/Madrasah (RKS/M)

Penyusunan RKS/M2 oleh sekolah/madrasah didasarkan oleh Permendiknas 19

Tahun 2007 tentang standar pengelolaan pendidikan. RKS/M disusun secara

partisipatif berdasarkan data terkini (profil sekolah/madrasah). Salah satu manfaat

dari fasilitasi peranan masyarakat dalam penyusunan rencana sekolah/madrasah

adalah partisipasi masyarakat kepada sekolah/madrasah binaan DBE1 di Provinsi

Jawa Timur sejak Tahun 2005/2006 sampai dengan 2008/2009 sebesar Rp.

7.772.552.240,-

Secara teknis, penyusunan RKS/M dilakukan oleh suatu Tim KKRKS/M dengan

dibimbing oleh DF. KKRKS/M yang beranggotakan 4– 5 orang per

sekolah/madrasah yang terdiri dari Kepala Sekolah/Madrasah, Pendidik, Komite

Sekolah/Madrasah atau Yayasan untuk sekolah/madrasah swasta (yang didirikan

oleh masyarakat). Rancangan RKS/M yang disusun oleh tim juga dikonsultasikan

kepada pemangku kepentingan sekolah/madrasah. Dengan demikian RKS/M yang

disusun dapat mengakomodir kepentingan sekolah/madrasah (sebagai penyedia

layanan) dan masyarakat (sebagai pengguna layanan). Karena keterlibatan

tersebut, maka komite sekolah/madrasah maupun masyarakat/orangtua murid ikut

mendukung dan mengawasi implementasi progam/kegiatan yang dituangkan

dalam RKS/M.

Sebanyak 179 Sekolah Dasar dan Madrasah Ibtidaiyah dan 40 SMP/MTs mitra

DBE1 yang tersebar di sembilan kabupaten/kota mitra DBE1 Jawa Timur.

Sekolah-sekolah ini telah menyusun RKS/M, termasuk di dalamnya RKT dan

RKAS//M.

Berikut adalah data sekolah/madrasah per kabupaten/kota mitra di Jawa Timur

yang telah memiliki perencanaan sekolah/madrasah:

2 RKS memiliki 3 dokumen yang terdiri dari Rencana Kerja Jangka Menengah (RKJM), Rencana Kerja Tahunan

(RKT) dan dokumen anggaran tahunan yang dikenal dengan Rencana Kegiatan dan Anggaran Sekolah (RKAS).

RKJM disusun sekolah setiap empat tahun sekali, RKT dan RKAS disusun setiap tahun oleh sekolah. RKT

adalah dokumen implementasi yang di monitoring setiap tiga bulan sekali dan dievaluasi 1 tahun pada akhir

tahun ajaran oleh pemangku kepentingan sekolah.

Page 21: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

More Effective Decentralized Education Management and Governance 9

Tabel 5. Daftar Jumlah Sekolah/Madrasah yang Telah Memiliki RKS/M

Kabupaten/kota SD MI SMP MTs

Kabupaten Bangkalan 14 2 2 2

Kabupaten Sidoarjo 11 7 2 2

Kota Surabaya 11 2 2 2

Kota Mojokerto 13 3 2 2

Kabupaten Tuban 21 11 4 4

Kabupaten Pasuruan 15 6 2 2

Kabupaten Bojonegoro 15 5 2 2

Kabupaten Nganjuk 15 5 2 2

Kabupaten Sampang 17 6 2 2

Jumlah 132 47 20 20

RKS/M yang telah disusun di masing-masing sekolah/madrasah kemudian dibawa

ke kabupaten/kota untuk dilakukan lokakarya kabupaten/kota. Melalui lokakarya

ini diharapkan dinas pendidikan kabupatn/kota mendapatkan informasi tentang

kebutuhan sekolah/marasah, sehingga perencanaan kabupaten/kota bisa

mempertimbangkan kebutuhan sekolah tersebut. Harapan ke depan, ketika semua

sekolah/madrasah di kabupaten/kota sudah memiliki RKS/M, terdapat sistem

perencanaan yang mewadahi usulan-usulan sekolah melalui RKS/M ke dalam

Renja Dinas Pendidikan kabupaten/kota.

d. Aplikasi Sistem Database Sekolah (SDS)

Pengembangan Sistem Database Sekolah bertujuan agar kegiatan

sekolah/madrasah dalam mengelola data dan informasi menjadi lebih efektif,

efisien, dan akuntabel. Data dan informasi yang dapat disediakan oleh SDS adalah

data profil sekolah/madrasah, laporan kinerja sekolah (school report card), dan

pengelolaan laporan BOS (Bantuan Operasional Sekolah). Untuk meningkatkan

kemampuan sekolah/madrasah mengaplikasikan SDS, DBE1 melakukan pelatihan

dan pendampingan kepada kepala sekolah/madrasah, bendahara sekolah/madrasah

dan operator penanggungjawab data sekolah/madrasah.

Beberapa manfaat SDS bagi sekolah/madrasah antara lain: pertama,

mempermudah sekolah/madrasah dalam mengelola data jika sewaktu-waktu

dibutuhkan seperti saat akreditasi dan menyusun RKT; kedua, mempermudah

sekolah/madrasah untuk mengadministrasikan dan menyusun laporan keuangan

sekolah/madrasah termasuk BOS; ketiga, memudahkan kepala sekolah/madrasah

menyusun Lembar Mutu Sekolah (LMS) setiap tahun sekali; dan keempat,

mempermudah KKRKS/M dalam menyusun profil sekolah/madrasah pada saat

akan membuat RKS setiap empat tahun sekali.

Sampai dengan saat ini jumlah sekolah/madrasah mitra DBE1 yang telah

menerapkan SDS sebanyak 179 Sekolah/madrasah. Berikut adalah jumlah

Page 22: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

10 More Effective Decentralized Education Management and Governance

sekolah/madrasah yang telah menerapkan SDS menurut kabupaten/kota di Jawa

Timur:

Tabel 6. Jumlah Sekolah/Madrasah di Provinsi Jawa Timur yang Telah Menerapkan SDS

Kabupaten/kota SD MI

Kabupaten Bangkalan 14 2

Kabupaten Sidoarjo 11 7

Kota Surabaya 11 2

Kota Mojokerto 13 3

Kabupaten Tuban 21 11

Kabupaten Pasuruan 15 6

Kabupaten Bojonegoro 15 5

Kabupaten Nganjuk 15 5

Kabupaten Sampang 17 6

Jumlah 132 47

2. Penguatan Kapasitas di Tingkat Kabupaten/Kota

Program DBE1 di tingkat kabupaten/kota bertujuan untuk meningkatkan kapasitas

pemerintah kabupaten/kota dan pemangku kepentingan lainnya dalam hal

pengembangan kebijakan kependidikan termasuk perencanaan dan penganggaran

pendidikan. Dalam proses perumusan kebijakan, azas partisipasi, transparansi dan

akuntabilitas dikedepankan sehingga memberi kesempatan bagi orang tua, anggota

masyarakat dan pemangku kepentingan lainnya untuk menyuarakan aspirasi mereka

untuk kualitas pendidikan yang lebih baik di kabupaten/kota.

Program tingkat kabupaten/kota yang dilaksanakan di Provinsi Jawa Timur adalah:

penyusunan Renstra Dinas Pendidikan, memfasilitasi dinas pendidikan

kabupaten/kota untuk menyusun dokumen Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi

Pemerintah (LAKIP) dan Rencana Kerja (Renja), analisis keuangan pendidikan

kabupaten/kota (AKPK), menghitung biaya operasional satuan pendidikan (BOSP)

dan penghitungan biaya pencapaian standar dan akses pedidikan (PBPSAP).

Disamping itu juga membantu kabupaten/kota dalam menyusun kebijakan pendidikan

(Perda/Perbup/SK/dan peraturan lain), melaksanakan konsultasi dan lokakarya dengan

DPRD dan penguatan Dewan Pendidikan, dan program rintisan, yaitu Sistem

Informasi Manajemen Aset (SIMA) di Kabupaten Nganjuk, Sistem Informasi

Pendidik dan Tenaga Kependidikan (SIM-PTK) di kabupaten Tuban, Rencana

Pengembangan Kapasitas (RPK) Dinas Pendidikan Kabupaten di Mojokerto dan

Tuban, selain itu juga memberikan hibah ICT di Kabupaten Tuban dan Kota

Surabaya.

Penguatan kapasitas kabupaten/kota dilakukan dengan memadukan dua pendekatan

yaitu pelatihan dan pendampingan langsung. Hal tersebut bukan hanya ditujukan agar

supaya kabupaten/kota memiliki produk dokumen, tapi lebih dari itu para pemangku

Page 23: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

More Effective Decentralized Education Management and Governance 11

kepentingan di tingkat kabupaten/kota diharapkan memiliki kesadaran pentingnya

perencanaan dan memiliki keahlian khusus dalam menyusun kebijakan pendidikan. Di

beberapa kabupaten/kota telah menunjukkan bahwa unsur eksekutif mampu

mengembangkan kepemimpinan yang responsif, partisipatif, efektif/efisien dan

akuntabel. Demikan pula DPRD, Dewan Pendidikan dan masyarakat madani (pers

dan LSM) mampu melaksanakan peran dan fungsi yang tepat dalam tatalayanan

pendidikan sebagaimana diamanatkan oleh peraturan perundangan.

Adapun kegiatan DBE1 di tingkat kabupaten/kota dapat dilihat di tabel dibawah ini.

Tabel 7. Rangkuman Kegiatan DBE1 Tingkat Kabupaten/Kota di Jawa Timur

Kabupaten/Kota AKPK BOSP Renstra SIPPK Lakip Manajemen

Aset SIMPTK PBPSAP Renja

Update BOSP

Kota Mojokerto √ √ √ √ √ √ √ √

Bangkalan √ √ √ √ √ √

Nganjuk √ √ √ √ √ √ √

Sampang √ √ √ √ √ √ √ √

Pasuruan √ √ √ √ √ √

Bojonegoro √ √ √ √ √ √ √ √

Kota Surabaya √ √

Sidoarjo √ √ √ √

Tuban √ √ √ √ √ √ √ √ √

a. Penyusunan Rencana Strategis (Renstra) SKPD Dinas Pendidikan

DBE1 telah memfasilitasi kabupaten/kota dalam penyusunan Renstra SKPD Dinas

Pendidikan. Selain itu, DBE1 juga mendorong pemanfaatan Renstra SKPD Dinas

Pendidikan sebagai landasan dalam perumusan kebijakan pendidikan yang lebih

operasional. Sebagai contoh, Renstra SKPD Dinas Pendidikan Kabupaten

Sampang dan Kabupaten Tuban telah digunakan oleh Dinas Pendidikan bersama

dengan Bappeda dan DPRD dalam pembahasan dan penentuan alokasi anggaran

pendidikan.

Penyusunan Renstra SKPD Dinas Pendidikan didasarkan pada data pendidikan

yang terkini, valid, dan relevan. Sistem Informasi Pendidikan Kabupaten/Kota

(SIPPK) yang kemudian disempurnakan dengan menggunakan SIMP-K,

merupakan perangkat lunak pendukung yang disediakan untuk membantu tim

penyusun Renstra SKPD. SIPPK/SIMP-K menyajikan tabel-tabel profil

pendidikan termasuk: angka partsipasi kasar (APK), angka partisipasi murni

(APM), angka mengulang kelas (AMK), jumlah guru menurut kualifikasi

pendidikan, kecukupan sarana dan prasarana dan data pokok pendidikan lainnya.

Sistem informasi ini juga dapat membantu dinas pendidikan melihat secara cepat

kinerja pendidikan kabupaten dalam bentuk distribusi sekolah/madrasah. Melalui

tabel distribusi ini, tim dinas dapat melihat kesenjangan kinerja pendidikan antar

Page 24: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

12 More Effective Decentralized Education Management and Governance

sekolah/madrasah dalam satu kecamatan/kabupaten maupun antar kecamatan/desa

dalam satu kabupaten. Analisis berbasis data tersebut dapat digunakan sebagai

dasar pengambilan kebijakan yang sesuai dengan kebutuhan nyata

sekolah/madrasah. Disamping itu, pemanfaatan SIPPK-SIMP-K telah mendorong

dinas untuk meningkatkan ketersediaan dan kualitas data pendidikan.

SIPPK/SIMP-K dibangun berdasarkan data individu sekolah/madrasah di satu

kabupaten yang dikumpulkan setiap awal tahun pelajaran. Gambar 4 menunjukkan

salah satu ouput SIPPK/SIMP-K tentang distribusi angka mengulang kelas SD/MI

menurut kelas dan jenis kelamin. Angka mengulang kelas kelas awal (1-3) jauh

lebih tinggi dari kelas akhir (4-6). AMK murid laki-laki juga lebih tinggi dari

AMK murid perempuan.

Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI Menurut Jenis Kelamin dan Kelas

Pengembangan kapasitas tim dinas dalam mengolah data melalui SIPPK ini

dilakukan melalui pelatihan dan pendampingan tim data pendidikan dan sub-

bagian perencanaan. Sampai dengan saat ini, 7 kabupaten/kota mitra DBE 1 Jawa

Timur telah memiliki SIPPK.

Peningkatan kapasitas staf dinas pendidikan dalam menyusun Rencana Strategis

Dinas Pendidikan yang berkualitas merupakan salah satu tujuan program DBE 1.

Renstra SKPD disusun berdasarkan Peraturan Pemerintah No. 8 Tahun 2008

tentang tahapan, tata cara penyusunan, pengendalian dan evaluasi pelaksanaan

rencana pembangunan daerah.

Kegiatan awal yang dilakukan untuk mencapai tujuan tersebut di atas adalah

membangun komitmen dengan Kepala Dinas Pendidikan dan pemangku

kepentingan kabupaten/kota, yang dilanjutkan dengan tahapan sebagai berikut:

0%

2%

4%

6%

8%

10%

12%

14%

16%

Kelas 1 Kelas 2 Kelas 3 Kelas 4 Kelas 5 Kelas 6

Laki-laki

Perempuan

tahun data (All)

AMK

tingkat

jenis kelamin

Page 25: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

More Effective Decentralized Education Management and Governance 13

Pembentukan tim penyusun renstra yang kurang lebih terdiri dari 10 orang

perwakilan Dinas Pendidikan dengan komposisi peserta bervariasi antar

kabupaten/kota

Pelatihan menggunakan perangkat SIPPK/SIMP-K untuk tim penyusun

renstra

Penyiapan data layanan pendidikan

Pelatihan dan pendampingan penyusunan renstra Dinas Pendidikan bagi

staf Dinas Pendidikan.

Reviu draft renstra di lingkungan Dinas Pendidikan dalam lokakarya

internal, dan

Konsultasi publik draf renstra Dinas Pendidikan

Gambar 4. Tahapan Penyusunan Renstra Dinas Pendidikan

Dalam proses penyusunan Renstra, pelibatan pemangku kepentingan dilakukan

melalui serangkaian workshop, diskusi, dan konsultasi publik dengan Bappeda,

Kantor Kementerian Agama, DPRD, Dewan Pendidikan, LSM, Media,

perwakilan baik negeri maupun swasta. Secara umum, proses tersebut di atas

memungkinkan pemangku kepentingan memahami lebih mendalam kondisi

pendidikan kabupaten/kota masing-masing dan pada gilirannya mampu

menyampaikan masukan dan mengkritisi dokumen Renstra dengan tepat,

disamping memberikan dukungan dan pengawasan dalam pelaksanaan program

dan kegiatan yang telah dirumuskan dalam Renstra Dinas Pendidikan.

Program DBE1 Jawa Timur telah mendampingi tujuh kabupaten/kota mitra

dalam menyusun SIPPK/SIMP-K dan Renstra SKPD Dinas Pendidikan, ketujuh

Kabupaten/kota tersebut adalah: Kabupaten Tuban, Nganjuk, Bojonegoro,

Pasuruan, Bangkalan, Sampang dan kota Mojokerto.

TAHAPAN PENYUSUNAN RENSTRA DINAS PENDIDIKAN

ANALISA DATA SEKUNDER

DALAM DPISSFGD PERSEPSI PELAKU (KASEK, PENYELENGGARA,PENGAWAS, PESANTREN)

FGD PERSEPSI NGO PEMERHATI

PENDIDIKAN

IDENTIFIKASI MASALAH

PROFIL LAYANAN

PENDIDIKAN

PENETAPANISU STRATEGIS

PENETAPANVISI, MISI, TUJUAN, SASARAN,

STRATEGI, KEBIJAKAN , PROGRAM- KEGIATAN

PEMBIAYAAN INDIKATIF

PENYUSUNAN DRAFT AWAL

SINKRONISASI DATA DENGAN DEPAG

KEBUTUHAN SEKOLAHDALAM RKS REVISI

DRAFT AWAL

FINALDOKUMEN

KONSULTASIPD BUPATI

KONSULTASIINTERNAL

KONSULTASIEKSTERNAL

KONFIRMASIDAN UJI SILANG

DATA KAJIAN MINAT LANJUT

SEKOLAH SISWA KELAS 3 SMP/MTs

Page 26: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

14 More Effective Decentralized Education Management and Governance

b. Penyusunan Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (LAKIP) dan Rencana Kerja Tahunan (Renja)

Dalam rangka memfasilitasi kabupaten/kota untuk penyusunan Rencana Kerja

Tahunan (Renja), DBE1 juga memberikan asistensi penyusunan Laporan

Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (LAKIP).3 Sebab, LAKIP merupakan

salah satu dasar dari penyusunan Renja selain dari dokumen Renstra SKPD.

Dalam prosesnya, asistensi penyusunan LAKIP telah meningkatkan kapasitas

personil Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota.

Program ini dilaksanakan dalam bentuk lokakarya dan pendampingan sampai

dokumen LAKIP tersebut selesai. Dalam proses penyusunan tersebut, peserta

dilatih menganalisis capaian kinerja Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota, baik yang

berhasil maupun yang kurang. Jika capaian kinerja rendah, analisis faktor

penyebab dilakukan untuk perbaikan kinerja pada tahun mendatang dan

sebaliknya, jika kinerja baik juga diungkapkan faktor-faktor pendukungnya agar

bisa lebih ditingkatkan.

Rencana Kerja Tahunan (Renja) merupakan salah satu dokumen perencanaan

yang wajib dibuat oleh setiap SKPD. Renja berisi program dan kegiatan yang

akan dilaksanakan beserta target yang akan dicapai setahun ke depan. Rencana

kerja ini juga menyajikan jumlah dana yang dibutuhkan untuk melaksanakan

setiap program dan kegiatan tersebut. Sebagai dokumen perencanaan tahunan,

Renja SKPD Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota merupakan turunan dari rencana

strategis (renstra). Penyusunan Renja Dinas Pendidikan yang difasilitasi oleh

DBE1 juga mengacu kepada hasil kinerja tahun sebelumnya (LAKIP).

Personil yang telah difasilitasi dalam penyusunan LAKIP sebanyak 21 orang yang

terdiri atas unsur pimpinan dan staf Dinas Pendidikan dari 7 (tujuh)

Kabupaten/Kota. Sedangkan yang terlibat dalam penyusunan Renja sebanyak 21

orang yang terdiri atas unsur pimpinan dan staf Dinas Pendidikan dari 7 (tujuh)

Kabupaten/Kota.

Tabel 8. Daftar Jumlah Staf Dinas Pendidikan Kab/Kota yang Terlibat Dalam Penyusunan LAKIP dan Renja

Kabupaten/kota LAKIP RENJA

Kabupaten Tuban 3 3

Kota Mojokerto 3 3

Kabupaten Nganjuk 3 3

Kabupaten Bangkalan 3 3

Kabupaten Pasuruan 3 3

Kabupaten Bojonegoro 3 3

Kabupaten Sampang 3 3

Jumlah 21 21

3 LAKIP wajib disusun oleh setiap instansi pemerintah (entitas pelaporan) sebagai pertanggungjawaban pelaksanaan APBD

(PP No. 8 tahun 2006, pasal 2). Laporan ini juga merupakan salah satu wujud akuntabilitas SKPD.

Page 27: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

More Effective Decentralized Education Management and Governance 15

c. Analisis Keuangan Pendidikan Kabupaten/Kota (AKPK)

Analisis Keuangan Pendidikan Kabupaten/Kota (AKPK) bertujuan untuk

mendapatkan gambaran tentang sumber pendanaan dan alokasi belanja sektor

pendidikan kabupaten/kota. Analisis keuangan sektor pendidikan4 di salah satu

kabupaten/kota, sebagai contoh Kab. Tuban Tahun 2011 berikut ini menunjukkan

bahwa penggunaan terbesar adalah untuk gaji pegawai (85,55%), sedangkan untuk

dana PBM sangat kecil (5,35%). Pola semacam ini merata di semua

kabupaten/kota. Hasil penghitungan AKPK digunakan untuk pembahasan

anggaran pendidikan kabupaten/kota. Di Tuban misalnya, Dinas Pendidikan

menggunakan hasil penghitungan AKPK untuk referensi dalam penyusunan

APBD 2010. Selanjutnya, hasil AKPK digunakan juga untuk acuan dalam

menyusun rencana pembiayaan dan estimasi ketersediaan dana dalam Renstra

Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah Raga tahun 2012-2016.

Gambar 5. Hasil Analisis Alokasi Belanja Sektor Pendidikan Kabupaten Tuban

Tahun 2011

4 Keuangan sector pendidikan meliputi APBN, APBD Provinsi, APBD Kabupaten/kota, baik yang ada di Dinas Pendidikan

maupun SKPD lain

B-Gaji 85.6%

B-MSI 5.4%

B-PBM 5.4%

B-MNS 0.5%

B-OPS 1.6%

B-OPNS 1.6%

B-Gaji: Belanja Gaji B-OPNS: Belanja Operasional Non Sekolah B-OPS: Belanja Operasional Sekolah B-MNS: Belanja Modal Non Sekolah B-PBM: Belanja Modal PBM B-MSI: Belanja Modal Infrastruktur

Page 28: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

16 More Effective Decentralized Education Management and Governance

Gambar 6. Hasil Analisis Sumber Pendanaan

AKPK menyajikan informasi terkait dengan (i) Berapa total belanja sektor

pendidikan dan porsinya dalam APBD Kabupaten/Kota? (ii) Darimana sumber-

sumber pendanaan pendidikan? (iii) Berapa besar masing-masing sumber dana

tersebut (APBN, APBD Provinsi, APBD Kab/Kota, dan lainnya)? (iv) Apa saja

jenis belanja sektor pendidikan? (v) Berapa yang dibelanjakan untuk setiap

jenjang pendidikan secara keseluruhan atau per murid?

Hasil AKPK diharapkan menjadi masukan bagi pemerintah kabupaten/kota dalam

penyusunan kebijakan anggaran, khususnya dalam perumusan strategi

pembiayaan sektor pendidikan agar lebih efektif, efisien dan produktif pada tahun

anggaran berikutnya. Artinya alokasi anggaran sektor pendidikan agar lebih

diprioritaskan pada pembiayaan program/kegiatan yang berhubungan langsung

dengan peningkatan mutu proses dan output pembelajaran. AKPK juga dapat

menjadi acuan dalam penetapan skala prioritas pembiayaan program/kegiatan

pada Rencana Strategis (Renstra) SKPD Pendidikan.

AKPK dilakukan oleh tim kerja kabupaten/kota yang terdiri dari unsur dinas

pendidikan, DPKAD/BPKAD/Bagian Keuangan Setda, Bappeda, dan Dewan

Pendidikan. Pendekatan yang digunakan dalam proses AKPK adalah:

Pelatihan intensif tim kerja kabupaten/kota melalui lokakarya

Penghitungan dan pemilahan belanja sektor pendidikan melalui

serangkaian lokakarya

Konsultasi internal Dinas Pendidikan terhadap hasil AKPK sebagai uji

validitas sebelum ditetapkan sebagai hasil akhir

Penyusunan dokumen analisis, simpulan dan rekomendasi kebijakan

APBD 86.9%

APBD P 0.4%

APBN 12.8%

Page 29: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

More Effective Decentralized Education Management and Governance 17

Konsultasi publik sebagai bagian dari upaya membangun dukungan

pemangku kepentingan pendidikan terhadap perubahan kebijakan

anggaran dan strategi pembiayaan sektor pendidikan

Selama masa program DBE1 semua kabupaten/kota mitra DBE1 Jawa Timur,

yaitu Kabupaten Tuban, Sidoarjo, Bangkalan, Pasuruan, Nganjuk, Bojonegoro,

Sampang, Kota Mojokerto dan Surabaya telah difasilitasi melakukan AKPK dan

satu kota non mitra yaitu Kota Malang. Kesepuluh kabupaten/kota tersebut telah

merampungkan dokumen AKPK, dengan jumlah personil yang telah dilatih

AKPK sebanyak 21 orang

d. Biaya Operasional Satuan Pendidikan (BOSP)

PP 19/2005 tentang Standar Pembiayaan mendefinisikan Biaya Operasional5

Satuan Pendidikan (BOSP) sebagai bagian dari dana pendidikan untuk membiayai

kegiatan operasi satuan pendidikan agar kegiatan pendidikan sesuai SNP dapat

berlangsung secara teratur dan berkelanjutan. Berdasarkan PP 19/2005 tersebut

Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) pada tahun 2008 mengembangkan

metode penghitungan BOSP, hasil dari penghitungan yang dilakukan oleh BSNP

ini kemudian dituangkan ke dalam Permendiknas 69/2009 tentang Standar

Pembiayaan Pendidikan.

Bekerja sama dengan BSNP, DBE1 melakukan pengembangan lebih lajut dari

metode tersebut dengan melakukan tiga penyesuaian:

1. Penyesuaian harga satuan dengan menggunakan standar harga

Kabupaten/Kota

2. Menyesuaikan volume bila kabupaten/kota memandang kebutuhan mereka

berbeda dengan standar BSNP

3. Melakukan penambahan/pengurangan line item untuk merefleksikan

kebutuhan yang berbeda di tiap Kabupaten/Kota

Pengembangan metode ini dilakukan agar hasil penghitungan BOSP tersebut

dapat lebih baik merefleksikan kebutuhan masing-masing Kabupaten/Kota yang

sangat beragam. Hasil penghitungan BSNP dalam Permendiknas 69/2009 tetap

selalu menjadi referensi tolok ukur dari hasil penghitungan BOSP yang difasilitasi

DBE1.

Manfaat utama dari hasil penghitungan BOSP ini adalah menjadi sumber

informasi bagi pemangku kebijakan dalam melihat sejauh mana kebutuhan

operasional sekolah telah terpenuhi. Hasil BOSP yang dihitung per siswa ini

disandingkan dengan Bantuan Biaya Operasional Sekolah (BOS) dari Pemerintah

Pusat, ataupun dari Pemerintah Provinsi dan Kabupaten/Kota, untuk melihat

5 Biaya operasional adalah biaya pegawai (gaji dan tunjangan pendidik dan tenaga kependidikan serta honor

guru sukarelawan/tidak tetap dan tenaga kependidikan sukarelawan) dan biaya bukan pegawai (ATS, bahan dan

alat habis pakai, rapat-rapat, transport/perjalanan dinas, penilaian/evaluasi, langganan daya dan jasa,

pemeliharaan sarana dan prasarana, pendukung pembinaan siswa ditambah dengan bantuan personal siswa

kurang mampu, investasi ringan: buku teks, buku referensi, komputer, alat peraga/media)

Page 30: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

18 More Effective Decentralized Education Management and Governance

kesenjangan yang ada. Dari sini, pemangku kepentingan dapat memformulasikan

kebijakan untuk memenuhi kebutuhan BOSP yang diperlukan.

Di Kabupaten Tuban, berdasarkan hasil penghitungan BOSP tahun 2008,

pemerintah Kabupaten Tuban memberikan anggaran BOSDA tahun 2009 untuk

siswa SD/SMP yang memiliki status SSN sebanyak Rp 6 milyar dan memutuskan

untuk menambahkan jumlah total BOSDA tahun 2010 dan 2011 sebesar Rp 6,25

milyar.

Selain itu Kota Mojokerto membuat Perwali Nomor 9/2009 tentang Penetapan

Besaran Alokasi Anggaran Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) Kota

Tahun Anggaran 2009.

Di Sidoarjo, hasil BOSP ini digunakan untuk dasar penghitungan dalam

memberikan tambahan dana BOSDA untuk SD dan SMP selama dua tahun

terakhir, Tahun 2010 dan 2011 SDN sebesar Rp 21.100 per bulan sedangkan

SMPN sebesar Rp 63.150 per siswa per bulan.

Bagi sekolah/madrasah, hasil penghitungan BOSP digunakan sebagai dasar

pengajuan kebutuhan dana operasional kepada pemerintah daerah maupun pihak

lain. Hasil penghitungan BOSP juga memberikan gambaran kepada orang tua

tentang kebutuhan dana operasional sekolah/madrasah sehingga dapat

menumbuhkan partisipasi.

Tabel 9. Hasil Penghitungan Biaya Operasional Satuan Pendidikan Tahun 2009

Kab/Kota

Biaya Operasional Satuan Pendidikan Per siswa pertahun (Rupiah)

SD SMP SMA**)

Kabupaten Pasuruan 542.000 824.000 1.550.484

Kabupaten Bangkalan 605.000 983.000 1.380.000

Kabupaten Sampang 507.000 1.208.000 1.324.215

Kabupaten Nganjuk 624.000 863.000 1.199.301

Kabupaten Tuban 562.000 926.000 1.416.000

Kabupaten Bojonegoro 652.000 948.000 1.356.000

Kabupaten Sidoarjo 601.000 1.070.000 1.380.000

Kota Mojokerto 687.000 1.064.000 1.764.000

Kota Surabaya 886.000 1.818.000 1.944.000

BSNP*) 580.000 710.000 1.010.000

BOS SD/MI (kabupaten) : Rp. Rp. 397,000 SD/MI (kota): Rp. 400,000 SMP/MTs (kabupaten): Rp. 570,000 SMP/MTs (kota): Rp. 575,000

*)BSNP: Badan Standar Nasional Pendidikan/Permendiknas 69/2009

**)BOSP SMA hasil penghitungan tahun 2008, kecuali Kabupaten Pasuruan, Sampang dan

Nganjuk yang diup-date tahun 2009.

Biaya Operasional Satuan Pendidikan (BOSP) di salah satu kabupaten/kota

berikut ini menunjukkan bahwa kebutuhan biaya operasional satuan pendidikan

Page 31: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

More Effective Decentralized Education Management and Governance 19

untuk siswa di semua jenjang pendidikan masih kurang dibandingkan dengan

pendapatan sekolah/madrasah.

Gambar 7. Perbandingan Antara BOSP per Siswa vs Pendapatan SD/MI

Kab. Tuban Tahun 2011

Gambar 8. Perbandingan antara BOSP per Siswa vs Pendapatan di SMP/MTs Kabupaten Tuban Tahun 2011

BOSP dihitung oleh tim kerja kabupaten/kota yang terdiri dari unsur dinas

pendidikan, kepala sekolah/madrasah (SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA),

UPTD/KCD, Pengawas, DPRD Komisi Pendidikan, Bappeda, DPPKAD/Bag.

Keuangan Setda, Kantor Kementerian Agama, dan dewan pendidikan.

BOSP SD/MIRp 602.180/th

Dana BOSRp 397.000 /th

Dana APBDKab. TubanRp 159.780 /th

Siapa ?

Rp

45

.40

0

rb/t

h

BOSP SMP/MTSRp 849.174 /th

Dana BOSRp 570.000 /th

Dana APBDKab. TubanRp 203.103 /th

Rp

. 76

.10

1 /

th

Siapa ?

Page 32: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

20 More Effective Decentralized Education Management and Governance

Penghitungan BOSP dilakukan melalui serangkaian lokakarya dan proses

konsultasi internal di dinas pendidikan serta konsultasi publik. Konsultasi publik

digunakan untuk membangun dukungan pemangku kepentingan pendidikan

terhadap perubahan kebijakan anggaran dan strategi pembiayaan sektor

pendidikan.

Saat ini, semua kabupaten/kota mitra DBE 1 di Jawa Timur, telah difasilitasi oleh

DBE1 untuk menghitung BOSP.

Pada tahun 2011, DBE1 melakukan pemutakhiran BOSP atas dasar adanya

perubahan harga barang di setiap kabupaten/kota dan terbitnya Permendiknas

Nomor 15 Tahun 2010 tentang SPM Pendidikan Dasar . Pemutakhiran BOSP

dihitung dengan mengacu kepada 8 Standar Nasional Pendidikan, yaitu standar isi,

standar proses, standar penilaian, standar kompetensi kelulusan, standar pendidik

dan tenaga kependidikan, standar sarana dan prasarana, standar pengelolaan, dan

standar pembiayaan. Dengan demikian dapat diketahui kebutuhan biaya

operasional sekolah untuk mencapai delapan standar tersebut. Yang dihitung

hanya biaya operasional satuan pendidikan non personalia.

Pemutakhiran BOSP dilakukan di enam kabupaten/kota, yaitu Kabupaten Tuban,

Bojonegoro, Sampang, Sidoajo, Kota Malang dan Kota Mojokerto. Dari enam

kabupaten/kota yang dihitung BOSP-nya, semua mengalami kesenjangan antara

nilai pendapatan yang diterima sekolah dengan hasil penghitungan BOSP.

Dengan demikian, diperlukan upaya dari pemerintah daerah baik provinsi maupun

kabupaten/kota untuk memenuhi kebutuhan biaya operasional sekolah mengingat

sekolah tidak diperkenankan untuk memungut biaya kepada orang tua siswa.

Berikut adalah hasil penghitungan BOSP di 6 kabupaten/kota:

Tabel 10. Hasil Update Penghitungan BOSP Jatim 2011

e. Penghitungan Biaya Pencapaian Standard an Akses Pendidikan (PBPSAP)

Dalam beberapa tahun terakhir ini pemerintah, melalui Kementerian Pendidikan

dan Kebudayaan telah berupaya mencapai dua sasaran kebijakan utama, yaitu (1)

Wajib Belajar Pendidikan Dasar Sembilan Tahun yang dicapai dengan

memperluas akses pendidikan di tingkat SD/MI dan SMP/MTs dalam bentuk

Kab/Kota

Biaya Operasional Satuan Pendidikan Per siswa/tahun (Rupiah)

SD SMP SMA

Kabupaten Sidoarjo 707,399 896,175 1,200,719

Kota Mojokerto 714,264 893,602 1,166,007

Kabupaten Tuban 602,180 849,174 1,264,421

Kabupaten Bojonegoro 600,112 853,950 1,187,057

Kabupaten Sampang 646,689 780,786 1,032,815

Kota Malang 705,234 889,309 1,388,758

BSNP*) 580,000 710,000 1.010.000 (IPA)

980.000 (IPS, BHS)

Page 33: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

More Effective Decentralized Education Management and Governance 21

investasi pada infrastruktur sekolah; (2) pemerataan mutu pendidikan, sebuah

kebijakan yang penting untuk menjawab keluhan banyak pihak mengenai

ketidakadilan di dalam penyediaan layanan pendidikan.

Salah satu instrumen kebijakan yang dianggap tepat dalam mendukung sasaran

kedua ini adalah dengan memperkenalkan Standar Pelayanan Minimal (SPM) di

bidang pendidikan yang akan memberikan arahan penyediaan layanan pendidikan.

Untuk dapat mencapai SPM tentunya diperlukan pendanaan yang cukup. Oleh

karena itu, DBE1 mengembangkan suatu metoda yang dapat digunakan oleh

daerah untuk mengetahui estimasi biaya yang diperlukan dalam mencapai SPM

dan target akses, yaitu Penghitungan Biaya Pencapaian Standar dan Akses

Pendidikan (PBPSAP).

Untuk bisa melakukan PBPSAP, DBE1 mengembangkan Sistem Informasi

Manajemen Pendidikan Kabupaten/Kota (SIMP-K) yang merupakan

pengembangan dari SIPPK guna menghasilkan profil pencapaian SPM

kabupaten/kota. Input dari SIMP-K adalah data Padati Web dan SIM-NUPTK

yang dimiliki oleh dinas pendidikan kabupaten/kota.

Gambar 9. Tahap Analisis PBPSAP

Di Provinsi Jawa Timur, terdapat enam kabupaten/kota yang mendapatkan

program dan fasilitasi PBPSAP, Kabupaten/kota tersebut adalah Kabupaten

Tuban, Bojonegoro, Sampang, Sidoarjo, Kota Mojokerto dan Malang. Keenam

kabupaten/kota ini terpilih karena mempunyai data Padati Web dan SIM-NUPTK

yang relatif valid.

Tahapan kegiatan yang dilakukan dalam PBPSAP ini adalah:

Pelatihan Sistem Informasi Manajemen Pendidikan Kabupaten/Kota

(SIMP-K) bagi operator data dinas pendidikan.

Lokakarya PBPSAP bagi para pengambil keputusan di lingkungan dinas

pendidikan kabupaten/kota.

Page 34: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

22 More Effective Decentralized Education Management and Governance

Konsultasi internal dinas pendidikan kabupaten/kota

Lokakarya reviu hasil PBPSAP oleh Dinas Pendidikan dan Bappeda

kabupaten/kota.

Hasil yang dicapai dalam kegiatan PBPSAP adalah:

Di enam kabupaten/kota tersebut masing-masing terdapat dua orang data

operator yang mampu mengolah data Padati dan SIM-NUPTK dengan

menggunakan SIMP-K, dibawah koordinasi kepala subbag Program.

Para pengambil kebijakan di Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota tersebut

mampu menganalisis data hasil olahan SIMP-K, merumuskan alternatif

kebijakan dalam rangka mencapai SPM dan target akses, dan

menghitung estimasi kebutuhan biaya untuk mencapai SPM dan target

akses.

Dinas Pendidikan dari enam Kabupaten/Kota tersebut sudah mengetahui

gambaran kebutuhan biaya untuk mencapai SPM dan target akses. Hasil

PBPSAP ini dapat menjadi input dalam penyusunan perencanaan

pendidikan kabupaten/kota.

f. Konsultasi DPRD Tentang Perencanaan dan Kebijakan Pendidikan

Untuk mendukung peran DPRD sebagai penyelenggara pemerintahan dalam

mendorong lahirnya kebijakan pendidikan yang berkualitas, DBE1

menyelenggarakan konsultasi dengan komisi yang membidangi pendidikan.

Beberapa kegiatan konsultasi diantaranya lokakarya multistakeholder,

memberikan informasi tentang implementasi tatalayanan pendidikan di

kabupaten/kota, dan memberi masukan untuk penyempurnaan dokumen

perencanaan dan penganggaran. DBE1 juga melakukan konsultasi dengan

anggota komisi pendidikan DPRD yang baru terpilih untuk periode 2009-2014.

Selama kurun waktu 2005-2011 sebanyak 35 anggota DPRD dari unsur ketua,

ketua/anggota komisi yang membidangi pendidikan dan badan anggaran di

sembilan kabupaten/kota telah terlibat dalam proses konsultasi. Bahkan

Kabupaten Pasuruan misalnya, mengundang khusus tim DBE1 untuk menerima

informasi dan masukan serta diksuis tentang program yang dikembangkan DBE1

dan bagaimana memberikan dukungan.

Sebagai contoh hasil dengan konsultasi dengan DPRD, Komisi C DPRD

Mojokerto, Tuban, Sidoarjo, Sampang, Pasuruan, Bojonegoro, Nganjuk dan

Surabaya mendukung adanya alokasi anggaran APBD untuk program-program

diseminasi serta aktif melakukan pengawasan atas implementasi kebijakan

pendidikan.

g. Penguatan Kapasitas Dewan Pendidikan

Dalam rangka mendukung keikutsertaan dewan pendidikan dalam perumusan

kebijakan pendidikan kabupaten/kota, DBE1 melakukan lokakarya bersama

Page 35: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

More Effective Decentralized Education Management and Governance 23

Dewan Pendidikan6 dan melibatkan mereka secara intensif pada kegiatan-kegiatan

DBE1 di tingkat kabupaten antara lain penyusunan rencana strategis dinas

pendidikan, diskusi dan lokakarya penghitungan biaya operasional

sekolah/madrasah, dan pembahasan analisis keuangan pendidikan kabupaten/kota.

Selain itu Dewan Pendidikan juga diikutsertakan dalam penguatan kapasitas

komite sekolah/madrasah maupun lokakarya penyusunan Rencana Kerja

Sekolah/Madrasah. Hingga saat ini, jumlah anggota Dewan Pendidikan yang telah

terlibat aktif dalam program DBE1 di Provinsi Jawa Timur sebanyak lima belas

orang.

Melalui kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh DBE1, beberapa Dewan

Pendidikan Kabupaten/Kota telah terlibat secara aktif dalam perumusan kebijakan

pendidikan. Sebagai contoh, Dewan Pendidikan Kabupaten Sampang terlibat aktif

untuk memberikan input dalam penyusunan Renstra SKPD. Dewan Pendidikan

Kabupaten Nganjuk, Sidoarjo, Pasuruan secara aktif melakukan fasilitasi kepada

komite sekolah untuk fungsi dan tugasnya sesuai peraturan berlaku, melalui

lokakarya, bintek ataupun rapat koodinasi dan kunjungan serta kegiatan monitor

di lapangan.

h. Kebijakan

DBE1 memfasilitasi pengembangan lima belas kebijakan pendidikan

kabupaten/kota di provinsi Jawa Timur. Bentuk kebijakan bervariasi dari

Peraturan Daerah yang disetujui oleh DPRD hingga Surat Keputusan Kepala

Dinas Pendidikan. Setiap kebijakan yang dikembangkan melalui proses

manajemen dan tatalayanan yang baik yaitu berdasarkan analisis data dan melalui

proses partisipatif yang melibatkan legislatif, masyarakat, dan pelaku pendidikan

(guru, kepala sekolah/madrasah, dan murid).

Tabel dibawah ini merangkum bentuk kebijakan di masing-masing

kabupaten/kota:

Tabel 11. Kontribusi DBE1 dalam Pengembangan Kebijakan Pendidikan Kabupaten/Kota dan Provinsi per September 2010

No. Kabupaten/Kota Jenis Kebijakan Penjelasan

1 Tuban Keputusan Kepala Dinas

Pendidikan Tahun 2009 dalam

Petunjuk Teknis melaksanakan

BOSDA.

Hasil penghitungan

BOSP digunakan

sebagai dasar dari

keputusan.

2 Tuban Rancangan Peraturan Daerah

dalam Pendidikan

Dukungan Teknis Penuh.

3 Tuban Surat Edaran Kepala Dinas

Pendidikan mewajibkan sekolah

memiliki RKS

Menugaskan

pengawas

mendampingi

sekolah-sekolah

6 Kepmendiknas No. 044/U/2002 menyebutkan Dewan Pendidikan memiliki peran advisory (memberi pertimbangan), controlling

(pengawasan), supporting (memberi dukungan), dan mediating (melakukan mediasi).

Page 36: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

24 More Effective Decentralized Education Management and Governance

No. Kabupaten/Kota Jenis Kebijakan Penjelasan

dalam

mengembangkan

RKS masing-masing

4 Dinas Pendidikan

dan Bappeda

Provinsi

Laporan Final untuk penghitungan

BOSP 2009 untuk 24 kab/kota yang

mengacu kepada BSNP.

Memberikan

fasilitasi dalam

penghitungan BOSP

untuk

kabupaten/kota

mitra dan non mitra

5 Mojokerto Peraturan Daerah dalam

Pendidikan

DBE1 bekerja sama

dengan LGSP

dalam memfasilitasi

pengembangan

Ranperda

6 Mojokerto Keputusan Walikota dalam

Pelaksanaan BOSDA SD/MI dan

SMP/MTs untuk 2009

Memberikan

masukan pokok

7 Mojokerto Keputusan Walikota dalam

Pelaksanaan BOSDA D/MI untuk

2010

Memfasilitasi

penghitungan BOSP

8 Mojokerto Surat Edaran Kepala Dinas

Pendidikan

Mewajibkan sekolah

memiliki RKS

berdasarkan

Permendiknas

19/2007

9 Mojokerto Keputusan Walikota Mojokerto

dalam Manajemen BOS

Memberikan

masukan

penggunaan

BOSDA

10 Sampang Rancangan Peraturan Daerah

dalam Pendidikan

Memberikan

masukan pokok

dalam Ranperda

11 Sampang Surat Keputusan Kepala Dinas

mewajibkan sekolah memiliki

RKTS/RKAS

Memberikan

masukan pokok

12 Bangkalan Rancangan Peraturan Daerah

dalam Pendidikan

Memberikan

masukan pokok

dalam Ranperda

13 Sidoarjo Peraturan Bupati tentang Biaya

Pendidikan bagi Peserta Didik

Kurang Mampu

Memberikan

masukan teknis

14 Surabaya Surat Edaran Kepala Dinas

Pendidikan

Mengharuskan

sekolah memiliki

RKS dan RAPBS

15 Nganjuk Surat Edaran Kepala Dinas

Pendidikan mewajibkan sekolah

memiliki RKS

Mewajibkan sekolah

memiliki RKS yang

dikembangkan

Page 37: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

More Effective Decentralized Education Management and Governance 25

Sumatera Utara1

7% Banten1

7%

Jawa Barat2

14%

Jawa Tengah3

22%

Jawa Timur3

21%

Sulawesi Selatan4

29%

No. Kabupaten/Kota Jenis Kebijakan Penjelasan

sesuai dengan

metodologi DBE1

16 Dinas Pendidikan

dan Bappeda

Provinsi Bappeda

Pengembangan kebijakan inovatif

dan strategis di bidang pendidikan

Jawa Timur

Memfasilitasi:

Kajian Sistem Layanan Pendidikan Menyeluruh.

Kajian strategi percepatan penuntasan buta aksara

Kajian Keselarasan

Sasaran

Pembangunan

Bidang Pendidikan

Daerah

i. Teknologi, Informasi, dan Komunikasi atau Information, Communication, and Technology (ICT)

DBE1 memberikan hibah ICT kepada 14 penerima hibah di 11 kabupaten/kota di

enam provinsi mitra. Program hibah ICT bertujuan untuk meningkatkan akses

pemangku kepentingan kepada teknologi dan meningkatkan mutu pendidikan.

Program ini dilaksanakan bersama-sama dengan berbagai konsorsium yang terdiri

dari sektor swasta dan institusi pemerintahan misalnya Departemen Pendidikan

Nasional, Departemen Agama, Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota, Kantor

Departemen Agama Kabupaten/Kota dan Perpustakaan Daerah.

Gambar 10. Alokasi Hibah ICT di Provinsi Mitra DBE1 di Indonesia

Di Jawa Timur, hibah ICT diberikan kepada Kabupaten Tuban dan Kota

Surabaya. Di Kabupaten Tuban, hibah ICT dilakukan dengan Kerjasama PT.

Tridata Cakrawala dan UPTD Perpustakaan Umum Kabupaten Tuban. Hibah ini

Page 38: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

26 More Effective Decentralized Education Management and Governance

berupa kegiatan membangun Sistem Informasi Perpustakaan (SIPUS) yang

memungkinkan pencatatan semua kegiatan di Perpustakaan Umum seperti katalog

buku dan pencatatan peminjaman dan pengembalian buku dengan bantuan

komputer. Perpustakaan Umum yang dilengkapi dengan fasilitas internet (Internet

Café) sehingga dapat mencari informasi yang dibutuhkan dengan cepat apabila

informasi yang tersedia di perpustakaan tersebut dirasa belum memadai. SIPUS

dan Internet Café ini, diresmikan oleh Bupati Dra. Haeny Relawati Rini

Widyastuti, MSi pada Tanggal 14 Nopember 2007. Peresmian tersebut juga

dihadiri oleh Konsul Jenderal Amerika Serikat Mrs. Caryn McClelland. Jumlah

pengunjung sampai dengan penutupan kegiatan tanggal 31 Juli 2010 mencapai

5.198 orang yang terdiri dari 2.274 pelajar, 913 mahasiswa dan 2.011

pengunjung umum.

Hibah ICT juga dilaksanakan di Kota Surabaya dengan melibatkan kerja sama

antara pihak swasta dan institusi pemerintah daerah. Di Surabaya, hibah ICT

dilaksanakan dalam dua kegiatan. Kegiatan pertama adalah pelatihan perangkat

lunak perkantoran dan desain grafis yang dilakukan oleh PT. ITS Kemitraan dan

Dinas Pendidikan Kota Surabaya. Materi pelatihan mencakup pelatihan perangkat

lunak seperti MS Word, MS Excell, MS Powerpoint, Internet Explorer, Dream

Waver, dan Flash. Pelatihan dilakukan selama dua Bulan (Oktober sampai dengan

Nopember 2008) dan telah melatih 40 orang yang terdiri dari beberapa unsur yaitu

staf Dinas Pendidikan, Staf UPTD Dinas Pendidikan, dan Staf Sekolah (Guru/Staf

TU).

Selain itu, hibah ICT digunakan untuk mengembangkan Sistem Informasi

Manajemen Pendidikan Kota Surabaya yang dilakukan oleh konsorsium antara

ITS Kemitraan dan Dinas Pendidikan Kota Surabaya. Kegiatan ini difasilitasi oleh

DBE1, kegiatan mencakup pengembangan Digi School, Portal Dinas Pendidikan,

dan Manajemen SMS untuk Dinas Pendidikan dan sekolah/madrasah di Kota

Surabaya. Melalui DigiSchool misalnya, pemangku kepentingan dapat dengan

mudah mengakses informasi setiap sekolah/madrasah seperti kegiatan belajar

mengajar, data kehadiran siswa, kegiatan sekolah maupun jumlah siswa/siswi.

Dengan Manajemen SMS, orang tua murid dapat berkomunikasi dengan

sekolah/madrasah melalui sms mengenai keberadaan anaknya pada jam

sekolah/madrasah dan Dinas Pendidikan dengan mudah dapat memeriksa jumlah

guru yang hadir pada hari tertentu. Sistem Informasi Manajemen Pendidikan ini

telah diluncurkan oleh Walikota Surabaya pada tanggal 2 Mei 2009.

Untuk mendukung keberlanjutan program setelah DBE1 berakhir pada tahun

2011, seluruh bagian dari hibah ICT (perangkat lunak, perangkat keras, dan

teknologi terkait) telah diserahkan kepada pihak pemerintah kota Surabaya yang

telah mengikuti kegiatan hibah ICT sejak awal.

Dengan berbagai kegiatan yang didanai hibah ICT diharapkan masyarakat, siswa,

dan penerima manfaat lain memiliki kemudahan dalam mengakses Internet,

menggunakan perangkat lunak (software) yang umum dipakai seperti Microsoft

Office dan Excel, dan meningkatkan keahlian maupun pengetahuan terkait ICT

lainnya.

Page 39: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

More Effective Decentralized Education Management and Governance 27

j. Program Rintisan

DBE1 melaksanakan beberapa program rintisan: Sistem Informasi Manajemen

Pendidik dan Tenaga Kependidikan (SIMPTK), Sistem Informasi Manajemen

Aset (SIMA), dan Rencana Pengembangan Kapasitas (RPK). Program-program

ini hanya dilaksanakan di satu atau dua kabupaten/kota mitra di Provinsi Jawa

Timur (lihat daftar di bawah).

Tabel 12. Daftar Program Rintisan DI Jawa Timur

Program Kabupaten/Kota

SIMPTK Kab Tuban

SIMP-K Kab Tuban

SIMA Kabupaten Nganjuk

RPK Kabupaten Tuban

Kota Mojokerto

Sistem Informasi Manajemen Pendidikan dan Tenaga Kependidikan (

SIMPTK) telah dilaksanakan di Kabupaten Tuban. Program bertujuan untuk

membantu kabupaten/kota dalam mengelola Sumber Daya Manusia (SDM)

dengan mengolah dan mengelola data SIM-NUPTK dan PadatiWeb. SIMPTK

memiliki aplikasi perangkat lunak yang dapat menghasilkan informasi terkait

dengan ketenagaan, antara lain informasi jumlah dan distribusi sumber daya

manusia, kondisi kualifikasi akademik dan sertifikasi guru, ketidak sesuaian

antara latar pendidikan guru dan mata pelajaran yang diajarkan di masing-masing

tingkat pendidikan, dan kecukupan guru. Dengan semua data tersebut maka

Bupati bersama dengan Kepala Dinas bisa mengambil keputusan berbasis data

tentang manajemen SDM, seperti rencana persebaran/pemerataan guru, kebutuhan

jumlah guru di masa yang akan datang berdasarkan trend data pensiun guru,

mendukung pelatihan dan sertifikasi guru dan peningkatan sistem penggajian.

Salah satu contoh penerapan SIMPTK di Tuban adalah, hasil analisis digunakan

sebagai data dan bahan dalam menyusun Renstra Pendidikan kabupaten Tuban

tahan 2012-2016.

Sistim Informasi Manajemen Aset (SIMA)7 untuk tingkat sekolah/madrasah

dan dinas pendidikan telah dikembangkan oleh DBE1 dan di Jawa Timur

diterapkan di Kabupaten Nganjuk. Sistem yang dikembangkan oleh DBE1

didasarkan kepada Permendagri Nomor 17 Tahun 2007 tentang Pedoman Teknis

Pengelolaan Barang Milik Daerah dan Permendiknas Nomor 24 Tahun 2007

tentang Standar Sarana dan Prasarana SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA. Tujuannya

7 UU No. 1/2004 tentang Perbendaharaan Negara dan UU No. 32/2004 tentang Otonomi Daerah dan UU No.

33/2004 tentang Perimbangan Keuangan antara Pemerintah Pusat dan Daerah menetapkan bawah lembaga pusat

menyerahkan aset kepada kabupaten/kota. Aset pendidikan meliputi sarana dan prasarana tingkat sekolah, unit

pelaksana teknis daerah (UPTD) dan SKPD. Di tingkat kabupaten/kota ada dua SKPD yang bertanggungjawab

soal pengelolaan aset pendidikan yakni Dinas Pendidikan dan Dinas Pendapatan, Pencatatan Keuangan dan Aset

Daerah (DPPKAD).

Page 40: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

28 More Effective Decentralized Education Management and Governance

adalah untuk meningkatkan kapasitas sekolah/madrasah dan dinas pendidikan

kabupaten/kota dalam mendata, mengelola dan merawat sarana dan prasarana

sekolah/madrasah. Sistem Manajemen Aset di tingkat sekolah/madrasah meliputi

panduan perawatan ringan, pencegahan dan aplikasi sistem manajemen aset.

Sedangkan di tingkat kecamatan dan kabupaten diterapkan aplikasi sistem

manajemen aset yang mengagregasi data aset sekolah/madrasah.

Perangkat lunak (e-form) untuk tingkat sekolah/madrasah dan SKPD yang telah

diujicoba beserta panduan/bahan pelatihan kini mulai diterapkan agar

sekolah/madrasah dan SKPD mempunyai profil aset yang bisa digunakan untuk

perencanaan anggaran tahunan.

Rencana Pengembangan Kapasitas (RPK) sangat berguna bagi Kabupaten

Tuban dan Kota Mojokerto dalam mengidentifikasikan kebutuhan pengembangan

kapasitas dinas pendidikan. Kebutuhan yang telah diidentifikasi tidak hanya pada

kebutuhan pelatihan staf tetapi juga pada pengembangan atau peningkatan sistem

manajemen seperti pembenahan sistem dan prosedur analisis keuangan

pendidikan. Di Kabupaten Tuban program dan kegiatan yang dirumuskan dalam

RPK menjadi acuan dalam pengembangan Renstra Dinas Pendidikan. Metode

penyusunan RPK hampir sama dengan metode yang dikembangkan dalam

program penyusunan Renstra. Saat ini metode tesebut menjadi bagian yang

integral dalam metode penyusunan Renstra.

Kebijakan innovative Pendidikan Jatim Berdasarkan Kerangka Acuan erjasama

(KAK) Nomor 004/KAK/DBE1/VIII/2009, Tanggal 14 Agustus 2009, tentang

Kerjasama antara DBE1 dengan Pemerintah Provinsi Jawa Timur, DBE1 juga

membantu Pemerintah Provinsi Jawa Timur untuk melakukan kajian Kebijakan

Inovatif Pendidikan, yang meliputi : (i) Kajian Layanan Pendidikan

Menyeluruh/TEDS (Total Education Delivery System), kegiatan ini untuk

mengkaji sistem layanan pendidikan, dengan fokus pada layanan pendidikan

formal, Madrasah Diniyah dan Non Formal. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk

mengetahui tingkat layanan pendidikan dan tingkat keterpaduannya. Kegiatan

dilakukan menggunakan berbagai contoh (sampling), yang berlokasi di Kabupaten

Pasuruan, Kabupaten Tuban dan Kota Malang. Kajian dilakukan dengan

menggunakan data primer dan sekunder serta Focus Group Discussion/FGD. (ii)

Analisis Keselarasan RPJM Nasional, Provinsi dan Kabupaten/Kota dalam bidang

Pendidikan; dan (iii) Kajian model percepatan penuntasan penyandang buta aksara

melalui metode KF-ACM (Keaksaraan Fungsional-Aku Cepat Membaca). Secara

ringkas hasil kajian dari ketiga bidang sebagai berikut :

Kajian Sistem Layanan Pendidikan Menyeluruh/TEDS (Total Education

Delivery System) dilakukan di Kabupaten Tuban, Kabupaten Pasuruan, dan Kota

Malang. TEDS di Jawa Timur mencakup: (i) TK/RA (sebagian besar swasta), (ii)

pendidikan formal tingkat SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA/SKM, (iii) lembaga

kursus (swasta), dan (iv) Pendidikan Diniyah.

Di Kabupaten/Kota tersebut, Madrasah Ibtidaiyah (MI) melayani sekitar 17% dari

jumlah siswa di jenjang SD/MI, dan Madrasah Tsanawiyah sekitar 29%.

Pendanaan pemerintah untuk biaya operasional sekolah untuk sekolah negeri

Page 41: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

More Effective Decentralized Education Management and Governance 29

maupun madrasah swasta bersumber dari dana BOS. Selain itu, juga terdapat

tambahan kecil dana yang berasal dari APBD/Kabupaten (berkisar antara 0.4%

dari total belanja pendidikan di Tuban hingga 7.7% di Malang) dan melalui

Bantuan Penyelenggaraan Pendidikan Madrasah Diniyah dan Guru Swasta (BPP

MDGS) APBD/Provinsi.

Pembiayaan untuk madrasah swasta sebagian besar ditanggung oleh orang tua

siswa atau masyarakat. Biaya yang harus dikeluarkan oleh orang tua siswa MTs

33% lebih tinggi dibandingkan dengan biaya yang dikeluarkan orang tua siswa

SMPN.

Walaupun akses dalam pendidikan dasar sudah cukup baik, untuk dapat

mendukung perkembangan ekonomi yang pesat di Jawa Timur, maka mutu

pendidikan harus tetap ditingkatkan baik di sekolah negeri maupun swasta.

Walaupun siswa di Jawa Timur mencapai nilai yang baik dalam Ujian Nasional,

hasil kajian menunjukkan bahwa sebagian orang tua di Jawa Timur tetap tidak

puas dengan mutu pendidikan yang diberikan di sekolah. Hal ini terlihat dari

banyaknya siswa yang mengikuti program lembaga kursus sebagai tambahan

pelajaran yang diterima di sekolah. Program-program kursus ini terdiri dari dua

jenis: bimbingan belajar (bimbel) dan pengembangan keterampilan. Jumlah

lembaga bimbel tumbuh sebesar 60% dalam lima tahun terakhir, dan 98% peserta

bimbel adalah siswa pendidikan formal. Selain itu, 78% peserta kursus

keterampilan juga berasal dari pendidikan formal. Dengan demikian, dapat

disimpulkan bahwa lembaga kursus turut mendukung upaya peningkatan mutu

pendidikan secara keseluruhan. Namun demikian, lembaga kursus ini tidak

memperoleh dukungan pendanaan dari pemerintah.

Hampir semua siswa Pendidikan Diniyah (98%) berasal dari sekolah formal

jenjang SD/MI. Pelajaran agama di Pendidikan Diniyah yang seharusnya

mencapai 18 jam/minggu berkurang menjadi 12 jam/minggu di banyak tempat.

Siswa baru Pendidikan Diniyah berasal dari kelas awal di jenjang SD/MI. Di kelas

yang lebih tinggi, terutama setelah kelas 5 SD/MI, banyak orang tua siswa ingin

agar anak-anaknya lebih terfokus kepada pendidikan formal. Karena itu, sebagian

besar siswa ini tidak lagi meneruskan Pendidikan Diniyah mereka. Karena sekolah

formal hanya memberikan pendidikan agama sebanyak dua jam per minggu dan

pendidikan agama merupakan pelajaran penting untuk siswa, maka Pendidikan

Diniyah memiliki peranan penting dalam pelayanan pendidikan menyeluruh di

Jawa Timur. Pada umumnya, orang tua murid cukup puas dengan Pendidikan

Diniyah. Pemerintah Provinsi dan Kabupaten/Kota mendukung Pendidikan

Diniyah melalui program BPP MDGS.

Tingkat pencapaian Standar Pelayanan Minimum (SPM) ternyata masih sangat

rendah: hanya 38 dari 1.986 SD/MI (2%) dan 39 dari 494 SMP/MTs (8%)

memenuhi SPM. Untuk mencapai SPM di tiga kabupaten/kota ini diperlukan

tambahan investasi sebesar Rp. 392 milyar. Dan untuk menjaga pencapaian SPM

tersebut diperlukan juga dana tambahan sebesar Rp. 268 milyar per tahun. Biaya

ini diluar belanja sektor pendidikan yang telah dialokasikan oleh ketiga

kabupaten/kota tersebut. Misalnya, Kabupaten Tuban saat ini telah

Page 42: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

30 More Effective Decentralized Education Management and Governance

mengalokasikan Rp. 413 milyar per tahun untuk pendidikan dasar (45% dari

APBD). Di luar itu, ternyata Tuban masih memerlukan alokasi tambahan investasi

(satu kali) sebesar Rp. 109.6 milyar untuk mencapai SPM, ditambah dengan biaya

sebesar Rp. 28.5 milyar/tahun untuk mempertahankan pelayanan pendidikan

sesuai dengan SPM. Bila biaya ini dialokasikan dari APBD, maka belanja sektor

pendidikan dasar akan menjadi 58% dari APBD (kenaikan sebesar 30%). Dengan

demikian akan sangat sulit bagi sebagian besar kabupaten/kota di Jawa Timur

untuk membiayai pencapaian SPM.

Keselarasan perencanaan RPJM Nasional, Provinsi dan Kabupaten/Kota;

Dengan mengacu pada ketentuan Peraturan Tiga Menteri tentang Penyelarasan

Rencana Pembangunan RPJMN 2010-2014 sebagaimana diatur dalam

Permendagri Nomor 54 Tahun 2010, DBE1 bekerjasama dengan Bappeda dan

menghasilkan suatu instrumen/metode untuk memetakan penyelarasan sasaran

dan indikator.

Hasil pemetaan menunjukkan bahwa kesesuaian sasaran pembangunan pendidikan

Provinsi Jawa Timur terhadap sasaran pembangunaan nasional RPJMN 2010-

2014 sebanyak 27 indikator dari 104 indikator pembangunan. Pada tingkat

kabupaten/kota hasil pemetaan bervariasi dari 4 indikator yang sesuai (Kabupaten

Blitar) dan 93 indikator (Kota Malang). Dampak adanya ketidak keselarasan

sasaran dan kesesuaian indikator provinsi/kabupaten-kota dengan RPJMN secara

optimal adalah provinsi tidak dapat menujukkan pencapaian target RPJMN secara

akurat.

Kajian Metode Percepatan Penuntasan Buta Aksara; Menurut BPS 2010,

Jawa Timur adalah provinsi dengan tingkat buta aksara tertinggi di Indonesia.

Dari hasil kajian ditemukan tiga masalah pokok dalam penuntasan buta aksara:

(1) tidak tersedia data yang akurat tentang penyandang buta aksara; (2) model

penuntasan buta aksara yang dilaksanakan selama ini tidak efektif; (3) upaya

mendukung keberlanjutan program yang tidak berkesinambungan. Pada saat

DBE1 memonitor program uji coba Aku Cepat Membaca (ACM), ditemukan

bahwa banyak peserta yang dianggap buta aksara ternyata telah dapat membaca

dan menulis. Hasil observasi pada kegiatan uji coba tersebut menyimpulkan

bahwa ACM tidak sesuai untuk peserta dengan tingkat keaksaraan yang sangat

rendah. Namun demikian, ACM cocok bagi mereka yang memiliki kemampuan

yang mendekati standar keaksaraan.

Jika program ACM untuk penuntasan buta aksara diterapkan sepenuhnya terhadap

3,4 juta jiwa penyandang buta aksara, diperlukan dana tambahan besar untuk

biaya transportasi saja, karena warga belajar memperoleh insentif berupa uang

transpor sebesar Rp.10.000 setiap kali data pada kegiatan belajar

Kajian Biaya personal

Kajian biaya personal dilakukan di Kabupaten Pasuruan. Kegiatan ini

dimaksudkan untuk melengkapi studi/kajian layanan Pendidikan menyeluruh yang

salah satu contohnya adalah Pasuruan.

Page 43: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

More Effective Decentralized Education Management and Governance 31

Kajian ini dilakukan dengan latar beakang bahwa pendanaan yang cukup besar

diperlukan untuk (i) meningkatkan mutu pembelajaran di sekolah, baik negeri

maupun swasta; (ii) pencapaian SPM dan upaya mempertahankan pencapaian

standar tersebut; (iii) penuntasan buta aksara. Walaupun akan ada tambahan dana

BOS 2012, tetap sulit untuk mencukupi berbagai kebutuhan yang disebutkan di

atas. Pendanaan tambahan juga tidak dapat diperoleh dari orang tua siswa yang

sudah mengeluarkan banyak biaya untuk menyekolahkan anaknya, apalagi bagi

orang tua siswa yang berasal dari ekonomi kurang mampu. Di Pasuruan, untuk

menyekolahkan satu anak, biaya yang harus dikeluarkan oleh orang tua yang

berasal dari ekonomi kurang mampu sebesar Rp. 1.380.000/tahun atau Rp.

115.000/bulan (sekitar 20% dari gaji bulanan karyawan harian). Biaya-biaya

tersebut termasuk uang jajan, biaya transportasi, pakaian sekolah, perlengkapan

sekolah, dan biaya Pendidikan Diniyah.

Mahkamah Konstitusi baru-baru ini memutuskan bahwa pemerintah juga harus

memberi dukungan kepada sekolah swasta. Hal ini akan berakibat pada tambahan

pendanaan yang dialokasikan pemerintah untuk sektor pendidikan. Tambahan

dana tersebut harus diperoleh dari peningkatan efisiensi sistem pendidikan.

Peningkatan efisiensi dapat dicapai dengan melakukan penentuan prioritas sasaran

yang lebih baik yang diperoleh melalui analisis data yang bermutu. Kerjasama

antara Bappeda dan DBE1 telah menghasilkan usul konkrit untuk meningkatkan

mutu data dan analisis data dalam menghasilkan kebijakan terkait.

Indikator utama untuk menilai efisiensi suatu sistem pendidikan adalah dengan

menggunakan rasio Siswa per Guru (Student Teacher Ratio, STR). Ketika rasio

STR rendah, hal ini dapat disebabkan oleh banyaknya sekolah kecil atau adanya

kelebihan guru. Patut disayangkan ditemukan sekolah kecil dengan kelebihan

guru. Di tingkat SD, STR untuk Kab Tuban, Kab Pasuruan dan Kota Malang

berada antara 13 hingga 17 siswa per guru (sangat rendah).

Pertimbangan Kebijakan:

Hasil kajian ketiga topik di atas, sudah disampaikan oleh DBE1 kepada Gubernur

Jatim melalui surat nomor 085/JAK/ADM/X/2011 tanggal 26 Oktober 2011, dan

sudah dipresentasikan di Bappeda dan Gubernur Jatim. Dari hasil kajian tersebut

DBE1 menyampaikan beberapa pertimbangan kebijakan sebagai berikut :

a) Hasil pemetaan keselarasan sasaran pembangunan pendidikan dapat dijadikan

sebagai dasar untuk meningkatkan keselarasan antara kabupaten/kota, provinsi

dan nasional. Dalam hal ini, provinsi berperan penting untuk membantu

kabupaten/kota dalam merumuskan sasaran pembangunan agar relevan dengan

daerahnya dan turut mendukung pencapaian sasaran pembangunan nasional.

Keselasaran ini merupakan langkah penting dalam menentukan alokasi

sumber-sumber dana untuk meningkatkan mutu pendidikan dan pencapaian

SPM.

b) Belanja gaji guru adalah komponen terbesar belanja sektor pendidikan. Di

ketiga kabupaten/kota tersebut, DBE1 menemukan kelebihan guru di sekolah

negeri di semua jenjang. Di Pasuruan misalnya, adanya kelebihan guru SMPN

Page 44: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

32 More Effective Decentralized Education Management and Governance

sebesar 458 guru. Kelebihan ini dapat digunakan untuk memenuhi kekurangan

guru di SMP dan MTs swasta. Sementara di Kabupaten Tuban, kelebihan guru

di sekolah negeri dapat menutupi 75% kebutuhan guru di sekolah swasta. Jika

upaya peningkatan efisiensi ini dilakukan, maka biaya yang diperlukan untuk

mencapai SPM dapat ditekan. DBE1 telah mengembangkan metode

Pengelolaan SDM yang bisa digunakan untuk pengembangan kebijakan

terkait. Dengan kebijakan ini maka dana yang dihemat dapat digunakan untuk

memperbaiki mutu dan mencapai SPM.

c) Beberapa pilihan kebijakan untuk meningkatkan efisiensi sistem pendidikan di

Jawa Timur adalah: (i) melakukan penggabungan sekolah kecil; (ii)

melaksanakan pembelajaran kelas rangkap untuk sekolah di daerah terpencil;

(iii) mengurangi surplus guru dengan tidak merekrut guru baru untuk

mengganti guru yang pensiun (zero-recruitment policy) dan (iv) menugaskan

guru dari sekolah negeri yang kelebihan guru untuk mengajar di sekolah

swasta.

d) Walaupun telah ada dana BOS, biaya pendidikan yang dibebankan pada orang

tua murid masih tinggi. Provinsi Jawa Timur bisa membangun kerjasama

dengan orang tua murid, sehingga secara transparan dapat ditentukan biaya

apa yang akan dibayar oleh orang tua murid, dan biaya apa yang akan

ditanggung oleh pemerintah. Sebagai contoh, sekarang Pemerintah Provinsi

dan Kabupaten/Kota memberikan bantuan dana pada Pendidikan Diniyah,

sementara pada saat yang sama orang tua siswa juga mengeluarkan biaya

untuk Pendidikan Diniyah disamping biaya-biaya lain seperti kursus,

transportasi, makan siang, dll untuk sekolah formal. Jika dalam kerjasama

tersebut diputuskan orang tua murid membayar biaya terkait Pendidikan

Diniyah, maka pemerintah dapat mengalihkan pendanaan Pendidikan Diniyah

untuk bidang lainnya, atau sebaliknya. Contoh yang lain adalah, bila

pemerintah merasa sekolah tidak memiliki kompetensi yang cukup untuk

menyelenggarakan pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi(TIK),

maka pemerintah dapat bekerjasama dengan lembaga kursus yang bonafid

untuk menyelenggarakan pendidikan tersebut dalam sebuah sistem kontrak

kerja.

e) Penuntasan buta aksara akan memakan banyak waktu dan biaya. Untuk itu,

perlu dilakukan tes buta aksara dengan metode yang diakui oleh Kementerian

Pendidikan Nasional, agar diperoleh pemetaan yang lebih baik. Dinas

Pendidikan bersama BPS Jawa Timur perlu merumuskan metode pendataan

penyandang buta aksara yang seragam. Untuk penerapan secara masal, metode

ACM perlu direvisi.

Page 45: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

More Effective Decentralized Education Management and Governance 33

III. Upaya Keberlanjutan

a. Diseminasi Program

Program DBE1 dalam kerjasamanya dengan sekolah/madrasah dan kabupaten/kota

mitra telah menghasilkan banyak “praktik baik” di tingkat sekolah/madrasah,

kabupaten/kota, maupun integrasi antara sekolah/madrasah dan kabupaten/kota.

Untuk mendukung upaya keberlanjutan program, DBE mendorong pemerintah

kabupaten/kota dan pemangku kepentingan untuk mengembangkan “praktik baik”

tersebut baik di level sekolah/madrasah maupun level kabupaten/kota. Pengembangan

“praktik baik” dengan melanjutkan praktik-praktik yang sudah ada dan

mengembangkan ke sekolah/madrasah dan kabupaten/kota lain. Dalam rangka

pengembangan digunakan berbagai sumber dana seperti APBD Provinsi, APBD

Kabupaten/Kota, BOS, DAK, DIPA Kementerian Agama dan sumberdaya lainnya.

Untuk tingkat sekolah misalnya, penyusunan RKS/M, RKT, dan RKAS yang

partisipatif perlu terus dilanjutkan oleh sekolah yang telah menjadi mitra DBE1.

Untuk tingkat kabupaten/kota, penyusunan Renstra, LAKIP, dan Renja yang berbasis

data perlu diteruskan. Demikian pula kebijakan pendidikan yang telah disusun secara

partisipatif perlu diterapkan dan dilakukan monitor dan evaluasi secara menerus

dalam pelaksanaanya.

Sampai dengan Tahun 2011, dana yang dialokasikan dari sekolah/madrasah dan

sembilan (9) kabupaten/kota mitra DBE1 Jawa Timur terus meningkat dari tahun ke

tahun.

Tabel 13 Komitmen untuk Diseminasi di Provinsi Jawa Timur

No Tahun Dana Diseminasi

APBD Non APBD

1 2007 408,000,000 31,000,000

2 2008 633,000,000 194,000,000

3 2009 2,170,689,700 1,496,850,000

4 2010 451,651,900 918,946,000

5 2011

32,150,000

3,663,341,600 2,672,946,000

Berikut adalah gambaran alokasi anggaran dan jumlah sekolah/madrasah diseminasi

di masing-masing kabupaten/kota

Page 46: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

34 More Effective Decentralized Education Management and Governance

Tabel 14 Jumlah Sekolah/Madrasah Diseminasi di Jawa Timur 2006-2011

No Kabupaten/

Kota

Dana Diseminasi Jumlah Sekolah/Madrasah

APBD NonAPBD SD MI SMP MTs SMA SMK MA

1 Bangkalan 110.000.000 66.950.000 196 118

2 Bojonegoro 635.422.700 19.800.000 176 40

3 Kota Mojokerto

260.376.900 - 62 6

4 Kota Surabaya

360.000.000 597.000.000 526 15 15 4 7 1 1

5 Mojokerto 27.900.000 8.640.000 48

6 Nganjuk 253.000.000 648.000.000 768 15 39 30 1 1

7 Pasuruan 577.642.000 16.350.000 652 275 82 128 24 1 30

8 Sampang 12.000.000 270.106.000 450

9 Sidoarjo 632.000.000 15.000.000 35 34

10 Tuban 795.000.000 631.100.000 1.019 214 52 31 19

11 Tulungagung - 400.000.000 30

Dengan berbagai kegiatan tingkat sekolah yang dilakukan DBE1 Jawa Timur, tabel

dibawah ini menunjukkan sekolah mitra dan diseminasi serta jumlah siswa penerima

manfaat dari kegiatan-kegiatan ini.

Tabel 15 Jumlah Sekolah dan SiswaPenerima Manfaat DBE1

Diseminasi juga dilakukan oleh Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur, yakni dengan

mendiseminasikan program BOSP pada 15 kabupaten/kota, (Kab. Probolinggo, Kab

Situbondo, Kota Gresik, Kab. Madiun, Kab Tulungagung, Kota Malang, Kab.

Banyuwangi, Kab. Pacitan, Kab. Trenggalek, Kota Kediri, Kab. Jombang, Kab,

Pamekasan, Kab. Sumenep, Kab. Blitar, Kab. Lumajang). Dana penyelenggaraan

kegiatan ini berasal dari APBD Pemerintah Provinsi Jatim Tahun Anggaran 2009.

Berikut daftar program DBE1 yang telah didesiminasikan oleh kabupaten/kota di

Jawa Timur.

8 Penghitungan jumlah siswa menggunakan asumsi rata-rata jumlah siswa per sekolah yaitu 218 siswa. Hal ini

berdasarkan jumlah rata-rata siswa yang ada di sekolah dasar mitra DBE1. Karena sekolah yang mendiseminasi

program DBE1 tidak hanya sekolah dasar saja, dalam kenyataannya jumlah siswa bisa lebih tinggi.

Provinsi Mitra Diseminasi

# sekolah # siswa # sekolah # siswa8

Jawa Timur 179 40.137 5.145 1.121.610

Page 47: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

More Effective Decentralized Education Management and Governance 35

Tabel 16 Daftar Program DBE1 yang Telah Didiseminasikan oleh Kabupaten/Kota

Kabupaten/Kota Program yang Didiseminasi

Kabupaten/Kota Program

yang Didiseminasi

Bangkalan RPS, RKS, Leadership, Komsek Kota Batu BOSP

Bojonegoro RKS, Leadership Kota Blitar BOSP

Kota Mojokerto RPS, Komsek, Leadership Kota Madiun BOSP

Kota Surabaya RPS, RKS, Komsek Kota Kediri BOSP

Mojokerto RKS, BOSP Kota Probolinggo BOSP

Nganjuk RPS, RKS, Leadership, Komsek, SDS Malang BOSP

Pasuruan RKS, Leadership, Komsek, SDS, BOS Jombang BOSP

Sampang RKS Lamongan BOSP

Sidoarjo RKS Kediri BOSP

Tuban RKS, Leadership, SDS, SDS++ Ponorogo BOSP

Tulung Agung RKS, BOSP Magetan BOSP

Jember BOSP

Bondowoso BOSP

Untuk menunjang pelaksanaan diseminasi ke depan, DBE1 telah menyiapkan

panduan bagaimana merencanakan dan melaksanakan diseminasi, panduan-panduan

baik tingkat sekolah/madrasah maupun kabupaten, perangkat lunak-perangkat lunak

program, daftar nama dan kontak informasi 66 fasilitator yang sudah terlatih dan

tersertifikasi, serta service provider yang bisa membantu pelaksanaan program.

Semua materi dapat diakses melalui situs www.dbe-usaid.org.

b. Sertifikasi Distrik Fasilitator

Untuk menjaga keberlanjutan program di tingkat sekolah, DBE1 telah mempersiapkan

Distrik Fasilitator (DF) yang telah tersertifikasi untuk memfasilitasi kegiatan dibidang

Rencana Kerja Sekolah (RKS), Kepemimpinan bagi Kepala Sekolah, Peningkatan

Komite Sekolah, Sistem Database Sekolah (SDS).

Untuk tersertifikasi, DF harus memenuhi kriteria kuantitatif yang terdiri dari jumlah

jam pelatihan, jumlah jam melatih, dan jumlah jam mendampingi. Jumlah jam adalah

sebagai berikut:

Topik Jumlah Jam

Pelatihan oleh DBE1

Jumlah Jam Melatih

Jumlah Jam Mendampingi

Jumlah DF Tersertifikasi

RKS 40 48 15 66

Komite Sekolah 24 24 9 52

Leadership 8 16 0 29

SDS 24 24 21 13

Page 48: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

36 More Effective Decentralized Education Management and Governance

Disamping kriteria kuantitatif, DF juga harus memenuhi kriteria kualitatif sebagai

berikut mampu memfasilitasi proses active learning, mempunyai kemampuan

komunikasi yang baik, dihargai/diterima oleh pihak lain, mempunyai motivasi, bisa

dipercaya dan tepat waktu, serta memahami program terkait MBS (RKS, Komite

Sekolah, Leadership, dan SDS).

Dibawah koordinasi tim Provinsi, Jatim sudah membentuk Fasilitator Provinsi (FP),

FP merupakan gabungan dari DF kabupaten/kota mitra terbaik, memiliki waktu dan

komitmen. Tugas FP antara lain untuk melayani permintaan kabupaten/kota di Jatim

dan bahkan sampai luar provinsi Jatim.

Selain DF, sebanyak 9 orang mantan staf DBE1 Jawa Timur telah disiapkan untuk

membantu daerah dalam mengimplementasikan program MBS dan program level

kabupaten/kota. Untuk mewadahi DF, FP dan mantan Staf DBE1, maka seorang staf

DBE1 Jatim telah berinisiatif membentuk lembaga yang diberi nama Lembaga

Pelatihan dan Konsultan Inovasi Pendidikan Indonesia (LPKIPI) yang berkedudukan

di Sidoarjo. Lembaga ini dimaksudkan untuk wadah bagi DF, PF dan mantan staf

memberikan layanan program-program DBE1 baik program kabupaten/kota ataupun

tingkat sekolah.

Informasi lebih lanjut terkait Distrik Fasilitator dan mantan staf DBE1 Jawa Timur

dapat dilihat di Lampiran.

c. Sertifikasi Service Provider

Untuk menjaga dan menjamin keberlanjutan program DBE1 di tingkat

kabupaten/kota, DBE1 bekerja sama dengan Universitas Negeri Malang (UM).

Kerjasama ini dimaksudkan untuk membentuk Service Provider yang kelak akan

dapat memberikan layanan dan fasilitasi terhadap institusi/lembaga yang memerlukan

dalam kegiatan yang telah dikembangkan oleh DBE1.

Proses penetapan Service Provider dilakukan dengan cara DBE1 dan UM memilih

dan menentukan calon SP perorangan, melalui seleksi. Pada saat dibuka informasi ini,

sebanyak 20 dosen mengajukan lamaran untuk menjadi calon, dan setelah diseleksi

bersama, maka terpilihlah sebanyak enam orang dosen. Keenam dosen tersebut

kemudian mengikuti lokakarya tentang metode atau program di tingkat Kabupaten

yang sudah dikembangkan oleh DBE1 yang meliputi program, Renstra, Analisis

Keuangan Pendidikan Kab/kota (AKPK), dan Biaya Operasional Satuan Pendidikan

(BOSP). Untuk memantabkan kapasitas calon SP, maka berikutnya diwajibkan

magang. Jumlah waktu lokakarya dan magang/pendampingan sebagai berikut:

Topik Jumlah Jam ToT

Minimum

Jumlah Jam Magang

Minimum

AKPK 4 7

BOSP 4 6

PBPSAP 6 7

SIPPK 3 4

SIMP-K SIMPTK & PBPSAP 7

Renstra 5 9

Page 49: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

More Effective Decentralized Education Management and Governance 37

Renja 2 4

Lakip 2 4

SIM-PTK 4 8

SIMA 3 7

Sebelum diputuskan apakah calon dapat disertifikasi atau tidak maka dilakukan

penilaian oleh Panelis, yang terdiri dari unsur Universitas Negeri Malang, DBE dan

fasilitator atau Tim Sertifikasi DBE Jakarta, dengan rentangan skor 1-5 (sangat

kurang – sangat bagus), yang meliputi a) kemampuan memfasilitasi pelatihan dengan

menggunakan pendekatan active learning process, b) memiliki keterampilan

komunikasi yang bagus, c) respek terhadap orang lain termasuk komunikasi dengan

sesama dan d) memiliki motivasi, handal, memiliki waktu sebagai fasilitator serta

menguasai terhadap materi/program yang diampu.

Hasil dari serangkain proses tersebut, maka keenam orang SP UM semuanya

tersertifikasi pada dua program yakni BOSP dan Renstra.

Di Jawa Timur saat ini terdapat dua Service Provider, yakni Universitas Negeri

Malang /UM dan LPKIPI yang sudah siap memberikan layanan fasilitasi

keberlanjutan program DBE1.

Informasi lebih lanjut terkait Service Provider dapat dilihat di Lampiran

d. Kabupaten/Kota Acuan

Kabupaten/kota acuan telah diidentifikasi oleh DBE1 sebagai salah satu sumber

informasi yang dapat digunakan oleh distrik atau pemangku kepentingan terkait guna

mempelajari lebih jauh berbagai kegiatan, metodologi, dan berbagai perangkat lunak

yang telah dikembangkan dan digunakan oleh DBE1 selama ini.

Informasi rinci mengenai kabupaten/kota yang menjadi acuan pelaksanaan berbagai

program DBE1 dapat dilihat di Lampiran.

Page 50: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

38 More Effective Decentralized Education Management and Governance

IV. Tantangan dan Rekomendasi Proyek DBE1 didisain untuk meningkatkan manajemen dan tatalayanan di tingkat

sekolah/madrasah dan kabupaten/kota. Maka sejak awal DBE1 kurang menyinggung

topik manajemen dan layananan tingkat provinsi. Hal ini sesuai dengan adanya

pembagian urusan kewenangan antara provinsi dan kabupaten/kota, dimana urusan

penyelenggaraan pendidikan dasar dan menengah berada di ranah kabupaten/kota

sesuai dengan PP No 38 tahun 2007 tentang Pembagian Urusan Pemerintahan antara

Pemerintah, Pemerintah Daerah Provinsi dan Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota.

Namun demikian, mengingat bahwa persoalan-persoalan manajemen dan tatalayanan

tingkat sekolah/madrasah dan kabupaten/kota berhubungan erat dengan provinsi,

maka dalam perjalanannya, DBE1 juga menyentuh manajemen dan tatalayanan

tingkat provinsi. Misalnya dalam penyusunan Renstra yang sinkron antara provinsi

dengan kabupaten/kota.

Berikut adalah tantangan yang dihadapi oleh proyek DBE1 di tingkat provinsi dan

rekomendasi yang diusulkan:

Tantangan Rekomendasi

Kabupatem/kota mitra DBE1 sangat

berkeinginan untuk mendiseminasi

program DBE1 di tingkat sekolah/

madrasah dan kabupaten/kota,

namun terbentur masalah

pendanaan

Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur dan Kantor

Wilayah Kemeterian Agama Provinsi Jawa Timur

berkejasama dengan kabupaten/kota mendukung

upaya diseminasi ”praktik baik” yang dihasilkan

oleh proyek DBE1 di kabupaten/kota mitra DBE1,

khususnya dalam hal koordinasi dan pendanaan

Terbatasnya jumlah staf DBE1

sehingga permintaan kabupaten/kota

lain di provinsi Jawa Timur untuk

mendapatkan pelayanan yang sama,

baik untuk kegiatan di tingkat

sekolah/madrasah maupun kegiatan

di tingkat kabupaten/kota tidak dapat

dilaksanakan

Dinas Pendidikan dan Kanwil Kementerian Agama

Provinsi Jawa Timur mengkoordinir pelaksanaan

penyebaran ”praktik baik” program DBE1 ke

kabupaten/kota non mitra.

Dalam pelaksanaan penyebaran ”praktik baik”,

Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur bisa

menggunakan panduan dan perangkat lunak

DBE1, dan memanfaatkan Distrik Fasilitator,

Fasilitator Provinsi, dan Service Provider ( LPKIPI

dan UM ) yang sudah dilatih, serta sejumlah

sekolah/madrasah mitra DBE1.

Belum adanya sinkronisasi

perencanaan di tingkat provinsi

dengan perencanaan

kabupaten/kota dan perencanaan

Dinas Pendidikan Provinsi membangun sistem

koordinasi perencanaan pendidikan dengan

kabupaten/kota. Dengan sistem ini diharapkan

perencanaan tingkat provinsi menjadi lebih sinkron

Page 51: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

More Effective Decentralized Education Management and Governance 39

Tantangan Rekomendasi

tingkat sekolah/madrasah dengan perencanaan di tingkat kabupaten/kota dan

perencanaan tingkat sekolah/madrasah

Perlunya tindak lanjut hasil

kerjasama DBE1 Jatim dengan

Bappeda dan Dinas Pendidikan

Jatim terhadap kajian Kebijakan

Inovasi Pendidikan, yang meliputi

Kajian Layanan Pendidikan

Menyeluruh, keselarasan RPJM dan

percepatan penuntasan buta aksara

dengan metode ACM.

Bappeda, Dinas Pendidikan Provinsi dan Kanwil

Kemenag, perlu melakukan koordinasi dan

membahas serta meng alokasikan dana untuk

mendukung tindak lanjut dan implementasi hasil

kajian tersebut.

Page 52: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

40 More Effective Decentralized Education Management and Governance

Foto Kegiatan DBE1 Di Tingkat Sekolah/madrasah

Lokakarya Penyusunan RKS tingkat Gugus di SD Hang Tuah Sedati Sidoarjo. Dari lokakarya ini

mulai dilaksanakan keterbukaan manajemen yg disebut MBS

Kepala Sekolah, komite sekolah, orang tua (Paguyuban Kelas) dan guru melanjutkan

penyusunan RKS di sekolah

Spesialis DBE1 Jatim menyiapkan Distrik Fasilitator yang handal dalam mengawal kegiatan

di tingkat sekolah

Bupati Sidoarjo (Win Hendarso) mengunjungi SDN Sedati Gede2 dalam rangka memberikan

dukungan implementasi program DBE

Page 53: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

More Effective Decentralized Education Management and Governance 41

Foto Kegiatan DBE1 Di Tingkat Kabupaten/Kota

Tim DBE1 dan DBE3 bertemu dengan Wakil Wali Kota Surabaya untuk membangun komitmen awal agar mendapat dukungan implementasi program

Penanda tanganan MOU Kohot 2 dilakukan di tingkat provinsi dan dihadiri oleh Sekda Prop, Konsul Jenderal AS, COP DBE1 dan DBE3 di

Surabaya

Walikota Surabaya saat peluncuran hibah ICT di Surabaya didampingi oleh perwakilan Konsul

Jenderal AS di Surabaya.

Tim penyusun Ranperda Pendidikan Kota Mojokerto sedang mengikuti fasilitasi Tim DBE1

Page 54: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

42 More Effective Decentralized Education Management and Governance

Daftar Istilah

ADD Alokasi Dana Desa

APBD Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah

APBN Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara

AusAID Australian Agency for International Development

Balitbang Badan Penelitian dan Pengembangan

Bappeda Perencanaan Pembangunan Daerah

Bappenas Perencanaan Pembangunan Nasional

BKD Badan Kepegawaian Daerah

BOP Bantuan Operasional Pendidikan

BOS Bantuan Operational Sekolah

BOSP Biaya Operasional Satuan Pendidikan

BP British Petroleum

BPKAD Badan Pengelola Keuangan Dan Aset Daerah

BPPMDGS Bantuan Penyelenggaraan Pendidikan Madrasah Diniyah dan Guru

Swasta

BRR Bureau for Reconstruction and Rehabilitation (Aceh and Nias)

BSNP Badan Standar Nasional Pendidikan

CA Capacity Assessment

CLCC Creating Learning Communities for Children

COP Chief of Party CSO Civil Society Organization

DAU Dana Alokasi Umum

DBE USAID Decentralized Basic Education Project

DBE1 Decentralized Basic Education Project Management and Governance

DBE2 Decentralized Basic Education Project Teaching and Learning

DBE3 Decentralized Basic Education Project Improving Work and Life Skills

DEFA

DF

District Education Finance Analysis

Distrik Fasilitator

DPISS District Planning Information Support System

DPKAD Dinas Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah

DPPKAD Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah

DPRD Dewan Perwakilan Rakyat Daerah

DSC District Steering Committee

DTT District Technical Team

EMIS Education Management Information Systems

ESP Environmental Services Program [USAID project]

GDA Global Development Alliance

GDP Gross Domestic Product

GGSP Good Governance Sektor Pendidikan (Good Governance in The

Education Sector)

IAPBE Indonesia-Australia Partnership in Basic Education [AusAID project]

ICT Information and Communication Technology

ILO International Labor Organization

Page 55: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

More Effective Decentralized Education Management and Governance 43

Jardiknas Jaringan Pendidikan Nasional

KADIN Kamar Dagang Indonesia

Kandepag Kantor Departemen Agama

KKG Kelompok Kerja Guru

KKRPS Kelompok Kerja RPS

KTSP

Lakip

Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan

Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah

LG Local government

LGSP Local Governance Support Program [USAID project]

LOE Tingkat of Effort

LPMP Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan

M&E Monitoring and Evaluation

MAPENDA Madrasah dan Pendidikan Agama

MBE Managing Basic Education [USAID project]

MBS Manajemen Berbasis Sekolah

MCA Millennium Challenge Account

MGMP Musyawarah Guru Mata Pelajaran

MI Madrasah Ibtidaiyah

MIS Madrasah Ibtidaiyah Swasta

MOU Memoranda of Understanding

MPD Majelis Pendidikan Daerah

MTs Madrasah Tsanawiyah

Musrenbangdes Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa

NGO Non Governmental Organization

P4TK Pusat Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga

Kependidikan

PAG Provincial Advisory Group

PAKEM Pembelajaran Aktif, Kreatif, Efektif, dan Menyenangkan

PADATIWEB

PBPSAP

Pangkalan Data dan Informasi berbasis WEB.

Penghitungan Biaya Pencapaian Standard dan Akses Pendidikan

PCR Politeknik Caltex Riau, Pekanbaru

PDIP Pusat Data dan Informasi Pendidikan

PDMS Project Data Management System

Permendiknas Peraturan Menteri Pendidikan Nasional

PKBM Pusat Kegiatan Belajar Mengajar

PMP Performance Monitoring Plan

PMTK Peningkatan Mutu dan Tenaga Kependidikan

PPA Public-private alliances

PPAI Pengawas Pendidikan Agama Islam

PPDTK Percepatan Pembangunan Daerah Tertinggal dan Khusus

Ranperda Rancangan Peraturan Daerah

RAPBS Rencana Anggaran, Pendapatan, dan Belanja Sekolah

RKAS Rencana Kegiatan dan Anggaran Sekolah

RKS Rencana Kerja Sekolah

RKT Rencana Kerja Tahunan

RKTL Rencana Kerja Tindak Lanjut

RPJMD Rencana Pengembangan Jangka Menengah Daerah

RPK Rencana Pengembangan Kapasitas

Page 56: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

44 More Effective Decentralized Education Management and Governance

RPPK Rencana Pengembangan Pendidikan Kabupaten/Kota

RPS Rencana Pengembangan Sekolah

RTI RTI International

SD Sekolah Dasar

SIMNUPTK

SIMPK

Sistem Informasi Manajemen - Nomor Unik Pendidik dan Tenaga

Kependidikan

Sistem Informasi Manajemen Pendidik Kabupaten/Kota

SIMPTK Sistem Informasi Manajemen Pendidik dan Tenaga Kependidikan

SIPPK Sistem Informasi Perencanaan Pendidikan Kabupaten/Kota

SMP Sekolah Menengah Pertama

SNP Standar Nasional Pendidikan

SOAG Strategic Objective Agreement (USAID dan Menko Kesra)

SOTK

SP

Struktur Organisasi dan Tata Kerja

Service Provider

SPM Standard Pelayanan Minimal

SPSS Statistical Package for the Social Sciences

STTA Short-Term Technical Assistance

SUCA

TIK

School Unit Cost Analysis

Teknologi Informasi dan Komunikasi

UPTD Unit Pelaksana Teknis Dinas

USAID United States Agency for International Development

Page 57: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

BERBAGAI PENCAPAIAN HASIL DBE1 DAN INFORMASI TERKAIT

Kebijakan Provinsi/Kabupaten/Kota Yang Difasilitasi Oleh DBE1

No Provinsi/Kab/Kota Kebijakan Bentuk Dukungan DBE1

1 Tuban Keputusan Kepala Dinas Pendidikan Tahun 2009 dalam Petunjuk Teknis melaksanakan BOSDA.

Hasil penghitungan BOSP digunakan sebagai dasar dari keputusan.

2 Tuban Rancangan Peraturan Daerah dalam Pendidikan Dukungan Teknis Penuh.

3 Tuban Surat Edaran Kepala Dinas Pendidikan mewajibkan sekolah memiliki RKS

Dukungan Teknis Penuh

4 Bappeda dan Dinas Pendidikan Provinsi

Laporan Final untuk penghitungan BOSP 2009 untuk 24 kab/kota yang mengacu kepada BSNP

Dukungan Teknis Penuh

5 Mojokerto Peraturan Daerah dalam Pendidikan Memberikan masukan pokok dalam Ranperda

6 Mojokerto Keputusan Walikota dalam Pelaksanaan BOSDA SD/MI dan SMP/MTs untuk 2009

Memberikan masukan pokok

7 Mojokerto Keputusan Walikota dalam Pelaksanaan BOSDA SD/MI untuk 2010

Dukungan Teknis Penuh

8 Mojokerto Surat Edaran Kepala Dinas Pendidikan mewajibkan sekolah memiliki RKS

Dukungan Teknis Penuh

9 Mojokerto Keputusan Walikota Mojokerto dalam Manajemen BOS

Dukungan Teknis

10 Sampang Peraturan Daerah dalam Pendidikan

Memberikan masukan pokok dalam Ranperda

11 Sampang

Surat Keputusan Kepala Dinas mewajibkan sekolah memiliki RKTS/RKAS

Memberikan masukan pokok

Page 58: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

No Provinsi/Kab/Kota Kebijakan Bentuk Dukungan DBE1

12 Bangkalan Peraturan Daerah dalam Pendidikan Memberikan masukan pokok dalam Ranperda

13 Sidoarjo Peraturan Bupati tentang Biaya Pendidikan bagi Peserta Didik Kurang Mampu

Memberikan masukan pokok

14 Surabaya Surat Edaran Kepala Dinas Pendidikan mewajibkan sekolah memiliki RKS

Memberikan masukan pokok

15 Nganjuk Surat Edaran Kepala Dinas Pendidikan mewajibkan sekolah memiliki RKS

Dukungan Teknis Penuh

16 Bappeda dan Dinas Pendidikan Provinsi

Pengembangan kebijakan inovatif dan strategis di bidang pendidikan Jawa Timur

Memberi fasilitasi dalam kegiatan berikut:

Kajian Sistem Layanan Pendidikan Menyeluruh

Kajian strategi percepatan penuntasan buta aksara

Kajian Keselarasan Sasaran Pembangunan Bidang Pendidikan Kab/Kota, Provinsi, dan Nasional

Page 59: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

Champions Kabupaten/Kota dan Provinsi

No Kabupaten Nama (L/P) Dinas/Instansi NIP Jabatan Alamat No Telepon

1 Tuban Dra. Endang Trimeidya IN, M.Si

P Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah Raga

19620513 198010 2 001 Sekretaris Dinas Jl. Wahidin Sudiro Husodo No. 875, Kabupaten Tuban

081332949989

2 Sampang Drs. Heri Purnomo, M.Pd L Dinas Pendidikan 19590918 199303 1 001 Kepala Dinas Jl. Jaksa Agung Suprapto No. 77 Sampang

082131663366/081945777747

3 Kota Mojokerto Drs. H. Mas'ud Yunus L Pemerintah Kabupaten Mojokerto

Wakil Wali Kota

Jl. Kedung Mulang II, RT 16, RW 06, Kel Surodinawan, Kec. Prajurit Kulon, Kota Mojokerto

081703195151

4 Pasuruan Drs. H. Munif Armuzah, MA L Kementrian Agama 19680603 199402 1 001 Kasie Mapenda Jl. Dr. Wahidin Sudiro Husodo, Pasuruan

08125259519

5 Jatim Yuniarti, SH, Msi P Bapeda Jatim 195606061986032006 Kabid Penmas Jl. Pahlawan, Surabaya

08123584121

Page 60: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

Fasilitator Tersertifikasi Untuk Program Tingkat Sekolah

No Nama Jabatan Alamat, No. Tel. Kabupaten/

Kota RKS

Kepemimpinan

Komite Sekolah

SDS

1 Drs. H. Sadarninto H. S. Pengawas TK/SD

Jln Raya Patereman 97, Kec. Modung Bangkalan, HP: 087850876660

Bangkalan OK OK OK

2 Drs. M Djufri Pengawas TK/SD

Jln. Kalimodern No: 17 . Tunjung ,Kec. Burneh, Bangkalan, HP: 087849513394

Bangkalan OK OK OK

3 Drs. Priyono Pengawas TK/SD

Jl. Pegadaian 29 Blega, Bangkalan, HP: 081703388845

Bangkalan OK OK

4 Drs. M. Jasin Pengawas TK/SD

RT 3 RW 05 desa patereman Modung, Bangkalan, HP: 08123016154

Bangkalan OK OK

5 Drs. Sugiono Pengawas TK/SD

Jl. Letnan Mestu 18, Bangkalan, HP: 087750903234

Bangkalan OK OK

6 Drs. Nurhidayat Pengawas TK/SD

Jln: KH Ahmad Marsuki 21 RT 01 RW 01 Pangeranan Bangkalan, Tel. 031 71383321

Bangkalan OK OK

7 Subaidi Askar, S.Pd Pengawas TK/SD

Jl. Pegadaian 29 Blega, Bangkalan, HP: 081335599666

Bangkalan OK OK

8 Zaenal Mustafa, S.Pd, M.Pd

Pengawas TK/SD

Jl. Kh. Moch Yasin I/23-B RT. 04/RW. 07 Kraton, HP: 085850257550

Bangkalan OK OK

9 Yusuf Affendy

Pengawas Madya Pendais TK/RA/SD/MI

Jln Pattimura no:09, Bojonegoro, HP: 082139862642

Bojonegoro OK OK OK OK

10 Asnandir, Spd Pengawas TK/SD

Jln Pattimura no:09, Bojonegoro, HP: 082139862642

Bojonegoro OK OK OK OK

11 Drs. Endro Ciptono Pengawas TK/SD

Jln Pattimura no:09 Bojonegoro, HP: 081231179865

Bojonegoro OK OK OK OK

Page 61: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

No Nama Jabatan Alamat, No. Tel. Kabupaten/

Kota RKS

Kepemimpinan

Komite Sekolah

SDS

12 Drs. H. M Kastholani

Pengawas Madya Pendais TK/RA/SD/MI

Jln Pattimura no:07 Bojonegoro, HP: 08123401443

Bojonegoro OK OK

13 Purnomo Eko Saputro Pengawas TK/SD

Jln. Pattimura No. 09, Bojonegoro, Hp: 081330565199

Bojonegoro OK OK

14 H.SUNARTO.HP.S.Pd Pengawas TK/SD

Jln. Pattimura No. 09, Bojonegoro, HP: 08123427080

Bojonegoro OK OK

15 Mukti Pengawas TK/SD

Jln Pattimura no:09 Bojonegoro, Tel. (0322) 452276

Bojonegoro OK OK

16 Dra. Nurul Laila, Msi Pengawas SMP/SMA

Jl. PB. Sudirman No. 40, Mojokerto, HP: 081331263011

Mojokerto OK OK

17 Dra. Sumiati, MM Pengawas PAI Jl. Bayangkara 36, Mojokerto,HP: 082141936630

Mojokerto OK OK

18 Drs. M. Ruslan, MM Pengawas TK/SD

Jl. PB. Sudirman No. 40, Mojokerto, HP: 08123140473

Mojokerto OK OK

19 Dwi Astarini, S.Pd, MM Pengawas TK/SD

Jl. PB. Sudirman No. 40, Mojokerto, HP: 08121614703

Mojokerto OK OK

20 Ruhayana, S.Ag, M.Pdi Pengawas PAI SMP/SMA/K

Jl. Bayangkara 36, Mojokerto, Hp: 085231022764

Mojokerto OK OK

21 Siti Ulfah Imron, M.Pd Pengawas TK/SD

Jln panglima jend. Sudirman no : 40 kota mojokerto, HP: 08123001449

Mojokerto OK OK

22 Sunarijah, S.Pd, M.Pd Pengawas TK/SD

Jln Panglima Jend. Sudirman no : 40 Kota Mojokerto, HP: 081357223962

Mojokerto OK OK OK OK

23 Drs. Agus Herry Purwantoro, M,Si

Pengawas TK/SD

Jl. Sukomoro - Pace Kel. Sukomoro, Nganjuk, HP: 085235689698

Nganjuk OK OK OK

Page 62: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

No Nama Jabatan Alamat, No. Tel. Kabupaten/

Kota RKS

Kepemimpinan

Komite Sekolah

SDS

24 Drs. H.M. Khusnul Ma'arif, M.Pd

Pengawas Jl. Merdeka Selatan, Nganjuk, HP: 082143737397

Nganjuk OK OK

25 Drs. Istadji, M.Pd Pengawas TK, SD & PLB

Jl A. Yani 67, Nganjuk, HP; 08125929114

Nganjuk OK OK

26 Drs. Sunardi Pengawas Sekolah

Jl. Dermojoyo 19, Nganjuk, 0358-321667

Nganjuk OK OK OK

27 Drs. Supriatmodjo Pengawas TK/SD

Jl A. Yani 67 , Nganjuk, HP: 08125960225

Nganjuk OK OK OK

28 Heru Djaman, S.Pd Pengawas TK, SD, SDLB

Jl. Loceret Berbek, Nganjuk, HP: 081330470654

Nganjuk OK OK

29 Supiranti, SPd Pengawas TK/SD Jl. Dermojoyo 19, Nganjuk,

Nganjuk OK OK

30 Kanafi, S.Pd Pengawas TK, SD & PLB

Jl. Dermojoyo 19, Nganjuk, HP: 081335854164

Nganjuk OK OK

31 Asmu'i, S.Ag PPAI Kec. Grati

Rt 02 Rw 01, Dusun Bandilan, Desa Ranu Klindungan, Grati, Pasuruan, Hp: 08124926490

Pasuruan OK OK OK

32 Drs. Heri Purnomo, MM Kasi Pembina SD

Jl. Wahidin Sudirohusodo 59A, Tamanan, Pasuruan, Tel. (0343) 432191

Pasuruan OK OK

33 Drs. Purwosujono Pengawas TK/SD

Dusun Minggir RT 1 RW 12 Desa Cangkring Malang, Kecamatan Beji Pasuruan, HP: 08121673539

Pasuruan OK OK OK

34 Lukman Iksan, MM Ka. UPTD Pendidikan Kec. Gempol

Jl. Raya Datuk 34, Gempol, Pasuruan, HP: 08141913258

Pasuruan OK OK

35 Mispono Widiadi

Ka. UPTD Pendidikan Kec. Gondangwetan

Jl. Raya Gondangwetan No. 8, Gondangwetan, Pasuruan, Hp: 081357584748

Pasuruan OK OK

36 Rusdianto Ka. MTs Jl. Sido Asri No. 12, Purwodadi, Pasuruan, HP: 087859959281

Pasuruan OK OK

Page 63: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

No Nama Jabatan Alamat, No. Tel. Kabupaten/

Kota RKS

Kepemimpinan

Komite Sekolah

SDS

37 Abdullah Muslim, S.Pd Pengawas TK/SD

Jl. Raya Camplong, Kec. Camplong, Sampang, HP: 081937327108/081230877764

Sampang OK OK OK OK

38 Hasbul Bahar, M.Pd Pengawas SD/MI

Jl. Raya Camplong, Kec. Camplong, Sampang, HP: 081330682573

Sampang OK OK

39 Drs. M. Miftah, MM Pengawas TK/SD

Jl. Berbek I SD RT/RW 2/5 Berbek Waru Sidoarjo, HP: 081 331 467 667

Sidoarjo OK OK OK

40 Drs. Moh. Nashir, M.Ag Pengawas Kemenag

Jl. Mongonsidi 2, Sidoarjo, HP: 081553544133

Sidoarjo OK OK OK

41 Drs. Nur Afandie Pengawas Sekolah

Jl. Tawangsari RT 19 RW 04 No 25 Taman Sidoarjo,HP: 081 332 316 205

Sidoarjo OK OK OK

42 Drs. Solikhin Pengawas TK/SD

UPTD Cabdin Kec. Tarik, Sidoarjo, Hp: 081332576985

Sidoarjo OK OK

43 Drs. Supiyatomo Pengawas Sekolah

Jedongcangkring RT 16/RW 4 Prambon Sidoarjo, HP: 085 855 360 007

Sidoarjo OK OK OK

44 Drs. Suwandi, M.Si Pengawas Sekolah

Jl. Ki Hajar Dewantara No. 25, Krian, Sidoarjo, HP: 081216454201

Sidoarjo OK OK

45 Jeni Tri Sulisjayanti, S.Pd, MM

Pengawas Sekolah

Jl. Sukodono No 1, Gedangan, Sidoarjo, HP: 08155017415

Sidoarjo OK OK OK

46 M. Soleh, S.Ag PPAI Kab Sidoarjo

Kajeksan, RT 03/1 Tulangan Sidoarjo, HP: 081 330 420 428

Sidoarjo OK OK OK OK

47 Dra. Hj. Sri Ambarwati Pengawas TK/SD

Jln Rungkut sri Timur XV RK V J/27, Surabaya, 08123091971

Surabaya OK

48 Dra. Sri Khotami, MM Pengawas TK/SD

Jln. Bratang Gede III no 17 Surabaya, Hp; 08121656569

Surabaya OK

49 Drs. Asrori Pengawas TK/SD

Jln. Pasar Kembang gg 5 no 31 Tambaksari Surabaya 60132, Hp;

Surabaya OK OK

Page 64: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

No Nama Jabatan Alamat, No. Tel. Kabupaten/

Kota RKS

Kepemimpinan

Komite Sekolah

SDS

08563082010

50 Drs. Kuswanto Pengawas TK/SD

Jl. Jagir Wonokromo No. 356, Wonokromo, Surabaya, Tel. (031)72797230

Surabaya OK

51 Fr. S. Wahyuni Ekawati, S.Pd

Pengawas TK/SD

Jl. Koblen Kidul No. 6, Bubutan, Surabaya, HP: 082230515187

Surabaya OK

52 Ikmah Muawib, S.Pd, MM

Pengawas Madya

Jl. Jagir Wonokromo No. 356, Wonokromo, Surabaya, HP: 081330656166

Surabaya OK

53 Ir. Bambang Didik Soebagijo

Guru Jl. Pogot 57, Surabaya, HP: 085730392995

Surabaya OK OK OK OK

54 Maimon

Staf Bis Mapenda Kanwil Kemenag

Jl. Juanda II, Sedati, Surabaya, HP: HP: 082140124732

Surabaya OK

55 Nukhan, MM Pengawas Madya

Jln Gadukan Timur no 114, Surabaya, HP: 081553013214

Surabaya OK OK OK

56 Sunarto, S.Pd Pengawas PAI Jln Donomulyo GG V No 10 Kenjeran Surabaya, HP 081357009807

Surabaya OK OK

57 Ahmad Shodiq Pengawas PAI Jln : Dr wahidin sudiro hosodo 47 Tuban, HP 081334335777

Tuban OK OK OK

58 Ahmad Zuhdi, S.Pd.I Pengawas PAI Jl. Dr. Wahidin Sudirohusodo 47, Tuban, HP: 081335565633

Tuban OK OK

59 Drs. H. M. Tjiptowo Pengawas TK/SD

RT 02 RW 01 Desa Mulyo Agung Singgahan Tuban, Hp: 08123161848

Tuban OK OK OK OK

60 Drs. Kasiyun, M.Pd Pengawas TK/SD

Jl. Gresik No. 10, Tuban, Jl. Gresik No. 10, Hp: 08125949591

Tuban OK OK OK OK

61 Drs. Mundi Hartono, M.Pd

Pengawas TK/SD

RT 02 RW 05 Desa Bejagung Kec Semanding

Tuban OK OK OK OK

Page 65: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

No Nama Jabatan Alamat, No. Tel. Kabupaten/

Kota RKS

Kepemimpinan

Komite Sekolah

SDS

Tuban, HP: 08125987686

62 Drs. Suripno Pengawas Sekolah

UPTD Kec. Tambakboyo, Tuban, HP: 085645390257

Tuban OK

63 Drs. Suroso, M.Pd Kepala Sekolah

Jl. Raya Tuwirikulon 23, Tuban, HP: 081554737265

Tuban OK

64 Drs. Suwito, M.Pd Pengawas TK/SD

Jln : Blora, Kenduruan, Tuban, 08123408479

Tuban OK

65 Mohammad Muhlisin Mufa, M.Pd.I

Staf Mapenda Jln : Dr wahidin sudiro hosodo 47 Tuban, HP: 081330334905

Tuban OK OK OK

66 Nur Alam, M.Ag Staf Mapenda Jln : Dr wahidin sudiro hosodo 47 Tuban, HP: 081331194399

Tuban OK OK OK

Page 66: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

Mantan Staf DBE1 Tersertifikasi Untuk Program Tingkat Sekolah

No Nama Jabatan Alamat, No. Tel RKS Kepemimpinan Komite Sekolah

SDS Software

BOS

1 Bagus Budisetya Affandri DIA Hp: 081332545878, 087853175426, 085730219246

OK

2 Budi Setiawan DIS Jl. Karimata Gg. Family No.08 Sumbersari – Jember 68121 HP: 081559656579

OK OK

3 Cahyadi Wahyono DC Sampang

Jl. Jati Emas Rt.08 Rw.03 Pangarangan Sumenep 69412 Hp: 081331995891

OK OK OK OK

4 DA. Wasis BFS

Gunungsari Indah K/4 Surabaya 60223 Hp: 08123565799/085730086499

OK

5 Dyah Haryati Puspitasari EPMS Jl H Usman, 03/02 Puri, Mojokerto 61363, HP 08165488277

OK OK OK

6 Febri hidayati DC Mojokerto

Jl. Pendidikan RT 3 RW 2 Kel. Prajurit Kulon Wetan Kec. Prajurit Kulon, Kota mojokerto 61323 Hp: 087858915057

OK OK OK

7 Hendro Yudi DC Bojonegoro Perum Citra Harmoni C5-21, Kec Taman ,Kab Sidoarjo Hp: 08563393608

OK OK

8 Juprianto DC Sidoarjo Perum Wage II Blok KK No.1 Kel. Wage Kec. Taman - Sidoarjo

OK OK OK

9 Lutfi Firdausi CPS

Perum Wage II Blok KK No.1 Kel. Wage Kec. Taman - Sidoarjo Hp: 081377272377

OK OK OK

10 M. Syaifuddin DIS HP: 081330896164 OK

11 Maya Triwuri Handayani SDC

Jl. Asmali No.500 Maron - Probolinggo HP: 08124963400, 085649526666

OK OK OK OK OK

Page 67: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

12 Moh Sholeh DC Sidoarjo 081330420428 OK OK OK OK OK

13 Mus Mualim DC Tuban

Jl. Stasiun No. 10 Sidoarjo 61213 HP: 081527622002, 082131615786

OK OK OK OK OK

14 Puspita Sari DC Surabaya Delta Pelangi II No. 5 Waru Sidoarjo, Tel. 03160131257

OK OK OK

15 R. Ayu Diana Kristini DC Bangkalan Jl. HOS. Cokroaminoto No. 54, Bangkalan, Madura, 69115, Tel. 081937388788

OK OK OK OK

16 Suhardi DC Nganjuk Jl. AR Saleh No.27 Kauman Nganjuk, HP: 081258900498

OK OK OK

17 Suharjo EPMS Jl. Pelabuhan Bakahuni 61, Malang – East Java HP: 081335490480

OK

18 Supriono Subakir PC

Jl. Bukit Kismadani Selatan No. 72. RT 03 RW 13 Blurukidul Sidoarjo, East Java HP: 0811344545, 081553001960

OK OK OK

Service Provider Tersertifikasi Untuk Program Tingkat Kabupaten/Kota

No Nama Instansi Jabatan Metode

BOSP Renstra

1 Achmad Supriyanto UM Dosen OK

2 Pramono UM Dosen OK

3 Dedi Kuswandi UM Dosen OK

4 Abdillah Hanafi UM Dosen OK

5 Teguh Triwiyanto UM Dosen OK

Catatan: Data alamat dan no. tel. tidak tersedia.

Page 68: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

Mantan Staf DBE1 Tersertifikasi Untuk Program Tingkat Kabupaten/Kota

No Nama Jabatan Alamat, Tel., HP

Metode

BOSP AKPK PBPSAP SIPPK Renstra Renja Lakip SIMP-

K SIMPTK SIMA

1 Suharjo EPMS Jl. Pelabuhan Bakahuni 61, Malang – East Java 081335490480

OK OK OK OK

2 Dyah Haryati Puspitasari EPMS Jl H Usman, 03/02 Puri, Mojokerto 61363 08165488277

OK OK OK OK OK OK OK

3 DA Wasis BFS

Gunungsari Indah K/4

Surabaya 60223

08123565799/085730086499

OK OK OK

4 Agus Sarwo Edi GS

Perum Teratai, Jl. Bromo No.12 Rt.3 Rw.9 Gondang Wetan – Pasuruan 67174

OK

5 Dian Nuswantoro OK OK

6 Muh Muhson OK OK

7 Mus Mualim DC Tuban

Jl. Stasiun No. 10 Sidoarjo 61213 081527622002, 082131615786

OK OK

8 Cahyadi Wahyono DC Sampang

Jl. Jati Emas Rt.08 Rw.03 Pangarangan Sumenep 69412 081331995891

OK OK

9 Maya Triwuri H. SDC

Jl. Asmali No.500 Maron - Probolinggo 08124963400, 085649526666

OK OK

10 Budi Setyawan DIS

Jl. Karimata Gg. Family No.08 Sumbersari – Jember 68121 081559656579

OK OK OK OK

11 M Syaifuddin DIS 081330896164 OK OK OK OK

Page 69: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

12 Bagus Budi Afandree DIA 081332545878, 087853175426, 085730219246

OK

13 Adri Budi Michael BFS

Jl. Cucak Rawun VII, 8D No. 5 Sawojajar II Malang 0341 - 723037 Cell : 0878-21813118

OK OK OK OK

14 Supriono Subakir PC

Jl. Bukit Kismadani Selatan No. 72 RT 03 RW 13 Blurukidul Sidoarjo, East Java 0811344545/081553001960

OK OK

Catatan: Beberapa alamat dan no. tel tidak tersedia

Kabupaten/Kota Mitra Yang Menjadi Acuan Pelaksanaan Berbagai Program DBE1

No Kabupaten/Kota

Program

Kabupaten/Kota Sekolah

BOSP AKPK PBPSAP SIPPK Renstra Renja Lakip SIMP-K SIM-PTK SIMA

1 Tuban X X X X X X X X X X

2 Sampang X X X X

3 Nganjuk X

4 Bojonegoro X

5 Mojokerto X

Page 70: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

Kontribusi OrangTua Murid, Masyarakat, Dan Pihak Lainnya Setelah Adanya Pengembangan RKS DBE1 Di Sekolah (Rp.)

No Kabupaten/Kota Tahun Ajaran

2005/2006 2006/2007 2007/2008 2008/2009 Grand Total

1 Bangkalan 49.200.000,00 775.830.000,00 677.440.000,00 1.267.700.175,00 2.770.170.175,00

2 Bojonegoro - 340.000,00 16.595.000,00 161.602.400,00 178.537.400,00

3 Kota Mojokerto 2.287.500,00 89.288.340,00 61.147.600,00 0,00 152.723.440,00

4 Kota Surabaya 187.709.500,00 215.641.500,00 87.907.000,00 35.400.000,00 526.658.000,00

5 Nganjuk 900.000,00 14.855.000,00 59.110.000,00 39.356.200,00 114.221.200,00

6 Pasuruan 150.000,00 2.350.000,00 84.450.925,00 56.265.000,00 143.215.925,00

7 Sampang 300.000,00 14.225.000,00 14.208.000,00 29.145.000,00 57.878.000,00

8 Sidoarjo 99.374.000,00 586.876.500,00 312.426.500,00 1.735.016.000,00 2.733.693.000,00

9 Tuban 269.029.000,00 244.608.600,00 55.279.000,00 526.538.500,00 1.095.455.100,00

Total 608.950.000,00 1.944.014.940,00 1.368.564.025,00 3.851.023.275,00 7.772.552.240,00

Page 71: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

Rangkuman Diseminasi Program Tingkat Sekolah

Tahun Jumlah

Kab/Kota

Sumber Dana (Rp)

APBD Lainnya (Dana BOS,

Yayasan, Kemenag, dll) Total

2007 4 408.000.000 31.000.000 439.000.000

2008 6 633.000.000 194.000.000 827.000.000

2009 9 2.170.689.700 1.496.850.000 3.667.539.700

2010 7 451.651.900 918.946.000 1.370.597.900

2011 2 32.150.000 32.150.000

Grand Total 11 3.663.341.600 2.672.946.000 6.336.287.600

Jumlah Sekolah Di Kab/Kota Mitra dan Non Mitra (Head Count) - Berdasarkan Dana

Provinsi

Jumlah Sekolah

APBD

Lainnya Dana BOS, Yayasan, Kemenag,

dll)

Kombinasi (APBD dan

Sumber Dana Lainnya

DBE1 Total

Jawa Timur

1.916 1.904 1.325 5.145

Jumlah Sekolah Di Kab/Kota Mitra dan Non Mitra (Head Count) – Berdasarkan Jenis Sekolah

Provinsi SD/MI SMP/MTS SMA/MA/SMK Total

Jawa Timur 4.679 381 85 5.145

Page 72: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

Rangkuman Diseminasi Program Tingkat Kabupaten

Provinsi Distrik

Dana Distrik (APBD)

Lainnya (BOS,non-pemerintah,

yayasan, Kemenag, dll)

Total

Rp Rp Rp

2009 15 204.750.000 204.750.000

Jumlah Total

15 204.750.000 0 204.750.000

Daftar Kabupaten/Kota Mitra, Diseminasi, Perluasan, PPA, Dll.

Provinsi Kabupaten/Kota Dimana DBE1 Berada

Target Perluasan Diseminasi Total

Jawa Timur Bangkalan Malang Kota Batu

Sidoarjo Kota Blitar

Tuban Kota Madiun

Kota Mojokerto Kota Kediri

Kota Surabaya Kota Probolinggo

Bojonegoro Jombang

Nganjuk Lamongan

Pasuruan Kediri

Sampang Tulungagung

Ponorogo

Magetan

Jember

Bondowoso

Mojokerto

9 1 14 24

Page 73: Desentralisasi Manajemen dan Tatalayanan …prioritaspendidikan.org/file/5._East_Java_Final_Report...Gambar 2. DBE1 di Provinsi Jawa Timur ..... 2 Gambar 3. Angka Mengulang Kelas SD/MI

Provinsi/Kabupaten/Kota Yang Menggunakan Hasil BOSP DBE1 Sebagai Masukan Dalam Penyusunan Anggaran

Pendidikan

Province District Tahun

Hasil

Penghitungan

BOSP

LevelAlokasi per

siswa/tahun (Rp)

Jumlah siswa

(Orang)TOTAL (Rp) Penjelasan (keterkaitan dgn program BOSP DBE1)

SD 252,000 15,237 3,839,724,000

SMP 204,000 8,646 1,763,784,000

SD 252,000 15,865 3,997,980,000

SMP 240,000 8,920 2,140,800,000

SD 167,004 5,099 851,553,396 BOSDA diberikan kepada SD SSN

SMP-Kategori A 1,194,000 625 746,250,000

SMP-Kategori B 183,000 18,884 3,455,772,000 BOSDA diberikan kepada SMP Negeri/swasta, sedangkan MTs tidak diberi BOSDA

SMP-Kategori C 120,000 7,612 913,440,000

SD 167,004 5,382 898,815,528

SMP-Kategori A 963,000 1,204 1,159,452,000

SMP-Kategori B 183,000 18,652 3,413,316,000

SMP-Kategori C 120,000 6,491 778,920,000

SD 120,000

SMP 450,000

SD 120,000

SMP 450,000

SD 180,000

SMP 450,000

SD 900,000 -

SMP

SD 83,004 149,352 12,396,813,408

SMP 258,000 39,704 10,243,632,000

SD 83,004 149,352 12,396,813,408

SMP 258,000 39,704 10,243,632,000

7,397,016 490,729 69,240,697,740 Total Jawa Timur

Mojokerto

54,000

54,000

2011

2010Jawa Timur DBE1 fasil itasi pengalokasian BOSDA tsb agar tidak over lapping dengan

pengunaan BOS Nas

Surabaya

2010

41,000 Sidoarjo

2011

2010

2009

Sampang

2011 36,000

Tuban 2010

2011

54,000

71,000

36,000

Catatan: Hasil perhitungan BOSP untuk SD/MI. Penghitungan ini yang sudah dilaksanakan.