critical review.docx

5
CRITICAL REVIEW JURNAL AKUNTANSI Oleh : YUNIZAR ASRIL 0227 13 11 003 Judul : Analisis Pengaruh Struktur Modal, Kepemilikan Manajerial, Dan Ukuran Perusahaan Terhadap Kinerja Perusahaan Melalui Agency Costsebagai Variabel Intervening: Perbandingan Perusahaan Yang Mengalami Financial Distress Dan Tidak Peneliti : Awwalia Randis & Annisata Fitriany 1. Abstrak Dalam bagian ini, peneliti tidak menggambarkan secara ringkas dan jelas mengenai penelitiannya. Sebagaimana disampaikan oleh Santoso (2009), bahwa sifat-sifat abstrak antara lain : ringkas, jelas, tepat, berdiri sendiri dan objektif. Seharusnya abstrak dibuat dalam 2 versi bahasa, yaitu bahasa Indonesia dan bahasa Inggris, tetapi abstrak jurnal ini hanya dibuat dalam bahasa Indonesia. Isi dari Abstrak telah memuat tujuan,metode penelitian, dan hasil dari penelitian ini. 1

Upload: rahmatr-salam

Post on 08-Jul-2016

11 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

REVIEW

TRANSCRIPT

Page 1: CRITICAL REVIEW.docx

CRITICAL REVIEWJURNAL AKUNTANSI

Oleh :YUNIZAR ASRIL0227 13 11 003

Judul :

Analisis Pengaruh Struktur Modal, Kepemilikan Manajerial, Dan Ukuran

Perusahaan Terhadap Kinerja Perusahaan Melalui Agency Costsebagai

Variabel Intervening: Perbandingan Perusahaan Yang Mengalami Financial

Distress Dan Tidak

Peneliti : Awwalia Randis & Annisata Fitriany

1. AbstrakDalam bagian ini, peneliti tidak menggambarkan secara ringkas dan jelas

mengenai penelitiannya. Sebagaimana disampaikan oleh Santoso (2009),

bahwa sifat-sifat abstrak antara lain : ringkas, jelas, tepat, berdiri sendiri dan

objektif. Seharusnya abstrak dibuat dalam 2 versi bahasa, yaitu bahasa

Indonesia dan bahasa Inggris, tetapi abstrak jurnal ini hanya dibuat dalam

bahasa Indonesia. Isi dari Abstrak telah memuat tujuan,metode penelitian, dan

hasil dari penelitian ini.

2. Pendahuluan Pada bagian ini terdiri dari 2 bagian, yaitu Latar Belakang dan Rumusan

Masalah. Latar Belakang telah dijelaskan dengan urutan yang logis dan sudah

terdapat landasan teori beserta penelitian terdahulu yang merupakan penguat

dari statement penulis. Tujuan penelitian dalam pendahuluan tidak dijelaskan

secara konkrit.

Dalam bagian ini di sajikan tentang Rumusan Masalah. Umumnya, pada

jurnal tidak mencantumkan Rumusan masalah yang diangkat dengan jelas.

1

Page 2: CRITICAL REVIEW.docx

Karena didalam latar belakang sudah banyak disinggung mengenai masalah,

isu atau fenomena yang diangkat dalam penelitian ini. unuk itu, sebaiknya

dalam jurnal ini tidak perlu menjabarkan Rumusan Masalah yang diangkat.

3. Landasan Teori Dan Pengembangan Hipotesis Dalam bagian ini peneliti telah banyak menjelaskan teori apa yang

digunakan yang menjadi dasari penelitiannya dalam penelitiannya.

Hipotesis yang diangkat dalam penelitian ini terdiri dari 10 hipotesis, dengan

3 variabel Independen, 1 variabel Dependen dan 1 variabel intervening.

Hipotesis 1-3 menguji pengaruh 3 variabel bebas terhadap Variabel Intervening.

Hipotesis 4-6 menguji 3 variabel bebas terhadap Variabel terikat. Variabel 7

menguji pengaruh Variabel Intervening terhadap variable Dependen. Hipotesis

8-10 menguji hubungan tidak langsung antara 3 variabel bebas terhadap

variable Dependen, melalui Variabel Intervening.

Namun, menurut saya seharusnya hipotesis hanya 6 yang perlu diangkat.

Yaitu 3 hipotesis yang menguji pengaruh secarah langsung 3 variabel bebas

terhadap variabel Independen. dan 3 hipotesis lainnya menguji hubungan tidak

langsung antara 3 variabel bebas terhadap variable Dependen, melalui Variabel

Intervening. Jadi Hipotesisnya terdiri dari :

a. Struktur modalberpengaruh terhadap kinerja perusahaan.

b. Kepemilikan saham manajerial berpengaruh terhadap kinerja perusahaan.

c. Ukuran perusahaanberpengaruh terhadap kinerja perusahaan

d. Struktur modal berpengaruh tidak langsung terhadap kinerja perusahaan

melalui agency cost sebagai variabel intervening.

e. Kepemilikan saham manajerial berpengaruh tidak langsung terhadap kinerja

perusahaan melalui agency cost sebagai variabel intervening.

f. Ukuran perusahaan berpengaruh tidak langsung terhadap kinerja

perusahaan melalui agency cost sebagai variabel intervening.

4. Metode PenelitianPopulasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan

yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tahun 2006 -2010, sedangkan

2

Page 3: CRITICAL REVIEW.docx

sampel yang digunakan adalah perusahaan non-financial. Sebelum melakukan

pengujian hipotesis, peneliti awalnya membandingkan perusahaan yang

mengalami financial distress dan tidak, dengan menggunakan analisis

diskriminan Altman (1995).

Penjelasan mengenai cara pengukuran variabel masih kurang jelas. dan

apa yang menjadi dasar peneliti menggunakan alat ukur tersebut juga tidak

dijelaskan. Misalnya alat ukur untuk variabel Ukuran Perusahaan, diukur dengan

log natural penjualan. namun tidak dijelaskan bagaimana cara pengukurannya.

Untuk Teknik pengujiannya juga tidak dijelaskan dengan baik bagaimana

cara peneliti mengolah data untuk dianalisis. misalnya alat statistik jenis apa

yang digunakan untuk mengolah data.

5. Analisis dan PembahasanDalam penelitian ini tidak melakukan keempat pengujian asumsi klasik

secara sepenuhnya. Peneliti tidak melakukan uji normalitas data dan uji

autokorelasi. Dengan didasarkan pada pandangan Nachrowi dan Usman

(2006), karena penelitian ini memiliki jumlah sampel yang besar dan

menggunakan cross section.

Sebelum masuk pada pengujian hipotesis, sebaiknya peneliti menyajikan

hasil dari analisis diskriminan Altman untuk mengelompokkan perusahaan yang

financial distress dan yang non financial distress.

Interpretasi hasil pengujian hipotesis untuk hipotesis ke-10 yang menguji

Pengaruh Tidak Langsung Ukuran Perusahaan Terhadap Kinerja Perusahaan

Melalui Agency Cost, tidak sejalan dengan hasil uji statistik yang ditampilkan.

Peneliti menyatakan bahwa hipotesis ini tidak diterima. padahal dalam hasil

yang ditampilkan bahwa terdapat hubungan tidak langsung antara Ukuran

Perusahaan dengan Kinerja Perusahaan Melalui Agency Cost, yang dibuktikan

dengan nilai p-value < α sebesar 0,089 untuk ukuran perusahaan terhadap

agency cost dan niali p-value < α sebesar 0,009 untuk variabel agency cost

terhadap kinerja perusahaan. hal ini seharusnya menjadi dasar bahw hipotesis

ini diterima.

3