contesting the meaning of disaster

Download Contesting the Meaning of Disaster

If you can't read please download the document

Upload: hasan-basri

Post on 02-Oct-2015

221 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

Anthropological Study of Disaster

TRANSCRIPT

Abstrak

Proses pembangunan yang berlangsung di belahan dunia saat ini cenderung mengabaikan aspek keseimbangan alam sehingga dampaknya tidak saja berakibat buruk terhadap proses keberlangsungan ekosistem alam, akan tetapi juga mengancam terhadap keberlangsungan hidup manusia sendiri. Dalam bahasa Vandana Shiva, dalam proses pembangunan saat ini ada proses maskulinisasi terhadap alam. Alam yang disimbolkan sebagai mother earth kemudian dieksploitasi secara membabi buta sehingga menimbulkan kerusakan alam, bencana alam, dan krisis ekologis.Dalam paper ini, penulis mencoba mencari akar persoalan tersebut dari perspektif eco-feminism. Dengan menelusuri beberapa teori tentang hubungan manusia dan alam dikaitkan dengan dimensi feminitas dalam Islam, ada dua hal penting yang mendasari mengapa saat ini pembangunan cenderung ekploitatif dan destruktif terhadap alam. Pertama, manusia masih merasa sebagai penguasa alam dan melihat semua entitas selain dirinya adalah bukan bagian integral dari dirinya; manusia melihat alam sebagai the others, sehingga manusia tidak memikirkan dampak dari tindakan eksploitatifnya terhadap alam. Kedua, dalam perspektif teologis Islam, pemikiran dan pembangunan selama ini masih bersifat maskulin dan mengenyampingkan aspek-aspek feminin dalam Islam, sehingga pendekatan yang digunakan masih bersifat rigid, mendominasi, dan menganggap lain atau othering.Oleh karena itu, paper ini merekomendasikan agar proses pemikiran dan kebijakan dalam pembangunan ke depan dilandasi oleh paradigma yang berimbang (balance paradigm) antara aspek maskulin dan feminin. Dengan memperhatikan aspek feminin, proses pembangunan selanjutnya tidak akan eksploitatif, merusak, dan melahirkaan krisis ekologis (tidak cenderung bersifat maskulin).

Keywords: Eco-feminism, feminine, masculine, human-nature relation.