cara pembuatan pupuk kompos

2
Cara Pembuatan Pupuk Kompos Rumah Kompos Universitas Negeri Semarang Alat : 1. Mesin pencacah 2. Timbangan 3. Bak penyimpanan 4. Mesin pengayak 5. Skop untuk pengaduk Bahan: 1. Daun- daun 2. Kotoran hewan (kambing) 3. Bioaktivator/ EM 4 Cara pembuatan: 1. Cacah daun menjadi lebih kecil, semakin kecil semakin bagus, karena akan mempercepat proses penguraian (ukuran standart 2- 4 cm) 2. Campurkan kotoran hewan (kambing) dengan daun yang telah dicacah dengan perbandingan 3 :2 ( 3 untuk daun dan 2 untuk kotoran kambing) 3. Tambahkan larutan EM 4 kedalam campuran tadi (setiap 2 tutup botol EM4 dicampur dengan 7 liter air), dan aduk hingga merata sampai dalam keadaan lembab(basah,tetapi jika kompos dikepal dengan tangan,air tidak keluar). 4. Simpan campuran tadi kedalam bak penyimpanan yang memiliki celah untuk sirkulasi udara. (mikroba aerob) 5. Simpan kompos selama 2 minggu dengan aturan 2 hari sekali kompos dikeluarkan, dibolak- balik dan dilakukan

Upload: imuue-atjah

Post on 13-Apr-2016

30 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

:)

TRANSCRIPT

Page 1: Cara Pembuatan Pupuk Kompos

Cara Pembuatan Pupuk KomposRumah Kompos Universitas Negeri Semarang

Alat : 1. Mesin pencacah

2. Timbangan

3. Bak penyimpanan

4. Mesin pengayak

5. Skop untuk pengaduk

Bahan:

1. Daun- daun

2. Kotoran hewan (kambing)

3. Bioaktivator/ EM 4

Cara pembuatan:

1. Cacah daun menjadi lebih kecil, semakin kecil semakin bagus, karena akan

mempercepat proses penguraian (ukuran standart 2- 4 cm)

2. Campurkan kotoran hewan (kambing) dengan daun yang telah dicacah dengan

perbandingan 3 :2 ( 3 untuk daun dan 2 untuk kotoran kambing)

3. Tambahkan larutan EM 4 kedalam campuran tadi (setiap 2 tutup botol EM4

dicampur dengan 7 liter air), dan aduk hingga merata sampai dalam keadaan

lembab(basah,tetapi jika kompos dikepal dengan tangan,air tidak keluar).

4. Simpan campuran tadi kedalam bak penyimpanan yang memiliki celah untuk

sirkulasi udara. (mikroba aerob)

5. Simpan kompos selama 2 minggu dengan aturan 2 hari sekali kompos dikeluarkan,

dibolak- balik dan dilakukan penyiraman dengan larutan EM 4 sampai dalam

keadaan lembab (basah,tetapi jika kompos dikepal dengan tangan,air tidak keluar)

Untuk 2 hari terakhir tidak dilakukan penyiraman, dengan tujuan agar lebih mudah

dalam pengayakan.

6. Setelah 2 minggu, ayak kompos dengan mesin pengayak. Kompos yang sudah jadi

akan terpisah dengan kompos yang belum jadi. Kompos yang belum jadi (Ukuran

masih besar-besar) dilakukan pengomposan/ penyimpanan kembali. Sedangkan

kompos yang sudah jadi bisa langsung digunakan. Kompos yang sudah jadi

memiliki ciri- ciri sebagai berikut:

Page 2: Cara Pembuatan Pupuk Kompos

a. Tidak berbau busuk, mengeluarkan aroma lemah seperti bau tanah atau

bau humus hutan

b. Bentuknya remah seperti teh.

c. Apabila dipegang dan dikepal, kompos akan menggumpal. Apabila

ditekan dengan lunak, gumpalan kompos akan hancur dengan mudah

d. Warna coklat kehitam- hitaman.

7. Kompos yang sudah jadi diangin-anginkan terlebih dahulu sebelum digunakan,

setelah itu bisa digunakan dengan aturan pencampuran kompos dengan tanah 1:1.