bukti untuk anak di indonesia b u l e t i n january - … · laporan baru. artikel jurnal baru...

3
BUKTI UNTUK ANAK DI INDONESIA BULETIN JANUARY - JUNE 2018 Penyajian bukti - menginformasikan kebijakan dan mendukung pencapaian hasil bagi anak-anak – merupakan salah satu dari inti kemitraan antara Pemerintah Indonesia dan UNICEF. Buletin baru yang terbit dua kali dalam setahun ini menampilkan beragam publikasi yang didukung oleh UNICEF Indonesia di paruh pertama tahun 2018. Misalnya, Profil Singkat SDG Provinsi mengenai Anak, yang disusun bersama dengan BAPPENAS, mengetengahkan visualisasi tentang data anak di 34 provinsi di Indonesia. Lebih jauh lagi, kisah keberhasilan Indonesia memberantas malaria dan penelitian terbaru mengenai faktor pendorong pernikahan anak telah diterbitkan di jurnal internasional terkemuka untuk kesehatan masyarakat. Di Forum Pembangunan Indonesia 2018 yang diselenggarakan oleh BAPPENAS dengan dukungan dari Pemerintah Australia, UNICEF mempresentasikan delapan praktik baik untuk memperkuat penyediaan layanan untuk anak-anak. Dengan presentasi tersebut, UNICEF ingin agar isu anak menjadi perhatian para pembuat kebijakan baik dari pemerintah pusat dan daerah yang menghadiri acara tahunan penting ini. Laporan terbaru mengenai Kemiskinan Anak di Indonesia ditetapkan oleh Kantor Pusat UNICEF sebagai finalis Penelitian Terbaik UNICEF di tingkat global tahun 2017. Laporan ini berhasil menjadi satu dari dua belas finalis setelah diseleksi dari total 118 laporan yang diterima. Fase 2 kampanye imunisasi Campak dan Rubella mulai dilaksanakan pada tanggal 1 Agustus 2018. Kampanye ini bertujuan untuk mengimunisasi 32 juta anak di 28 provinsi di luar Jawa. Dipimpin oleh Kementerian Kesehatan, UNICEF Indonesia mendukung kerja pengumpulan data harian dengan sebuah platform berbasis SMS. Data setiap kabupaten dikumpulkan, divisualisasikan, dan dipetakan secara digital. Masukan juga diberikan setiap hari kepada para manajer agar mereka dapat mengidentifikasi dan menanggapi masalah dengan cepat. WHAT’S NEW

Upload: truongminh

Post on 14-Mar-2019

224 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: BUKTI UNTUK ANAK DI INDONESIA B U L E T I N JANUARY - … · laporan baru. artikel jurnal baru layanan air bersih, sanitasi, dan kebersihan (wash) di fasilitas kesehatan masyarakat

BUKTI UNTUK ANAK DI INDONESIA B U L E T I N

JANUARY - JUNE 2018

Penyajian bukti - menginformasikan kebijakan dan mendukung pencapaian hasil bagi anak-anak –

merupakan salah satu dari inti kemitraan antara Pemerintah Indonesia dan UNICEF. Buletin baru

yang terbit dua kali dalam setahun ini menampilkan beragam publikasi yang didukung oleh UNICEF

Indonesia di paruh pertama tahun 2018. Misalnya, Profil Singkat SDG Provinsi mengenai Anak, yang

disusun bersama dengan BAPPENAS, mengetengahkan visualisasi tentang data anak di 34 provinsi di

Indonesia. Lebih jauh lagi, kisah keberhasilan Indonesia memberantas malaria dan penelitian terbaru

mengenai faktor pendorong pernikahan anak telah diterbitkan di jurnal internasional terkemuka untuk

kesehatan masyarakat.

• Di Forum Pembangunan Indonesia 2018 yang diselenggarakan oleh BAPPENAS dengan dukungan

dari Pemerintah Australia, UNICEF mempresentasikan delapan praktik baik untuk memperkuat

penyediaan layanan untuk anak-anak. Dengan presentasi tersebut, UNICEF ingin agar isu anak

menjadi perhatian para pembuat kebijakan baik dari pemerintah pusat dan daerah yang menghadiri

acara tahunan penting ini.

• Laporan terbaru mengenai Kemiskinan Anak di Indonesia ditetapkan oleh Kantor Pusat UNICEF

sebagai finalis Penelitian Terbaik UNICEF di tingkat global tahun 2017. Laporan ini berhasil menjadi

satu dari dua belas finalis setelah diseleksi dari total 118 laporan yang diterima.

• Fase 2 kampanye imunisasi Campak dan Rubella mulai dilaksanakan pada tanggal 1 Agustus 2018.

Kampanye ini bertujuan untuk mengimunisasi 32 juta anak di 28 provinsi di luar Jawa. Dipimpin

oleh Kementerian Kesehatan, UNICEF Indonesia mendukung kerja pengumpulan data harian

dengan sebuah platform berbasis SMS. Data setiap kabupaten dikumpulkan, divisualisasikan, dan

dipetakan secara digital. Masukan juga diberikan setiap hari kepada para manajer agar mereka dapat

mengidentifikasi dan menanggapi masalah dengan cepat.

WHAT’S

NEW

Page 2: BUKTI UNTUK ANAK DI INDONESIA B U L E T I N JANUARY - … · laporan baru. artikel jurnal baru layanan air bersih, sanitasi, dan kebersihan (wash) di fasilitas kesehatan masyarakat

ANAK-ANAK DI INDONESIA: ANALISIS TENTANG KEMISKINAN, MOBILITAS, DAN DEPRIVASI MULTIDIMENSIDiterbitkan bersama dengan Badan

Pusat Statistik (BPS) nasional,

laporan ini mengkaji kemiskinan

anak di Indonesia secara mendalam.

Laporan ini menyajikan perkiraan

kemiskinan anak secara moneter

terhadap garis kemiskinan nasional

dan internasional serta analisis

langkah-langkah multidimensi untuk

kesejahteraan anak. Penelitian ini

menyatakan bahwa 13,3 persen anak

hidup di bawah garis kemiskinan

nasional (kira-kira 10.000 rupiah per

hari) dan 57 persen anak hidup di

bawah dua kali garis kemiskinan.

Laporan ini menyerukan perlunya

peningkatan sistem perlindungan

sosial untuk memberantas

kemiskinan anak dan menyimulasikan

biaya dan dampak dari dana bantuan

kepada anak secara universal.

LAPORANBARU

34 PROFIL SINGKAT SDG PROVINSI TENTANG ANAK DI INDONESIA Profil singkat SDG provinsi tentang

anak ini disusun bersama oleh

BAPPENAS dan UNICEF untuk

setiap provinsi. Semua profil

singkat dirancang berdasarkan

Laporan Baseline SDG tentang

Anak dan mendukung perencanaan

dan pelaporan berbasis bukti.

Melalui visualisasi data sederhana,

semua profil singkat berikut ini

memadukan data baseline tentang

anak untuk tahun 2015. Setiap profil

singkat provinsi memiliki kartu nilai

yang menggambarkan peringkat

kemajuan SDG sebuah provinsi

dibandingkan provinsi-provinsi

lainnya. Profil-profil ini telah dikirim

oleh BAPPENAS kepada Gubernur

dan Kepala BAPPEDA setiap

provinsi untuk mendukung mereka

mengembangkan Rencana Aksi

Provinsi SDG mereka sendiri. Akses

semua profil singkat SDG dengan

mengunjungi:

www.sdg4children.or.id

LAPORANBARU

POLUSI UDARA: ANCAMAN TERHADAP KESEHATAN ANAK DI INDONESIA Kegiatan pembakaran atau

pembakaran BBM merupakan

sumber utama dari polutan udara

yang membahayakan kesehatan

manusia, khususnya anak-anak.

Sekitar 4.000 anak Indonesia

meninggal dunia setiap tahun

karena sebab-sebab yang berkaitan

dengan polusi udara. Ditulis

bersama dengan Vital Strategies,

sebuah organisasi kesehatan

masyarakat global, profil singkat

bukti ini menjelaskan polusi udara

di Indonesia yang disebabkan oleh

kebakaran lahan gambut, produksi

tenaga listrik dari pembakaran

batu bara, pembakaran terbuka,

pembakaran biomassa untuk

memasak, dan berbagai sumber

lainnya. Profil singkat ini juga

menyajikan bukti bagaimana polusi

udara berdampak pada kesehatan

anak dan strategi-strategi kunci

yang diperlukan untuk mengurangi

polusi udara.

LAPORANBARU

Page 3: BUKTI UNTUK ANAK DI INDONESIA B U L E T I N JANUARY - … · laporan baru. artikel jurnal baru layanan air bersih, sanitasi, dan kebersihan (wash) di fasilitas kesehatan masyarakat

ARTIKEL JURNAL BARU

LAYANAN AIR BERSIH, SANITASI, DAN KEBERSIHAN (WASH) DI FASILITAS KESEHATAN MASYARAKAT DI INDONESIA)

Studi yang dikerjakan bersama Pemerintah Indonesia ini menganalisis data nasional untuk WASH di fasilitas layanan kesehatan masyarakat di Indonesia. Studi ini menemukan bahwa dua puluh lima persen dari Puskesmas di Indonesia tidak memiliki akses ke layanan air bersih dan sanitasi sekaligus. Variasi regional yang mencolok (10,6–59,8 persen) menandakan mendesaknya kebutuhan untuk melakukan tindakan di masyarakat yang kurang mendapatkan layanan.

Published: 06/2018

AMERICAN JOURNAL OF TROPICAL MEDICINE AND HYGIENE

DUA KLASTER KASUS PLASMODIUM KNOWLESI DI WILAYAH PEMBERANTASAN MALARIA, KOTA SABANG, ACEH, INDONESIA

Pada tahun 2016, epidemi Virus Zika menyapu Amerika, menyebabkan infeksi terkait kehamilan dan kasus microcephaly yang tak terhitung jumlahnya. Seruan untuk memperhatikan risiko pada perempuan hamil, potensi kasus yang diimpor dari negara lain, dan kemungkinan risiko pada pelancong telah dilakukan. Di antara anak umur 1–4 tahun, Zika ditemukan setidaknya pada 9% sampel di seluruh Indonesia. Studi tersebut menemukan bahwa Zika lazim ditemukan di Indonesia, meskipun para perempuan di usia kehamilan memiliki kekebalan protektif tingkat sedang.

Published: 05/2018

M A L A R I A J O U R N A L

SEBUAH PENELUSURAN EMPIRIS MENGENAI DETERMINAN PERNIKAHAN ANAK PEREMPUAN DI INDONESIA

Makalah ini menelusuri faktor pendorong pernikahan anak perempuan di Indonesia, berdasarkan pada analisis sekunder atas Survei Kesehatan Demografis dan Survei Kesehatan Reproduktif Remaja tahun 2012. Temuannya adalah bahwa prevalensi pernikahan anak perempuan berkaitan erat dengan kemiskinan, lokasi, dan pendidikan.

Published: 03/2018

B M C P U B L I C H E A LT H

PEMBERANTASAN MALARIA DI INDONESIA: SETENGAH JALAN MENUJU KE SANA

Baru satu dekade lalu malaria lazim ditemukan di hampir setiap kabupaten di Indonesia. Saat ini, malaria di separuh dari 517 kabupaten di seluruh Indonesia telah berhasil diberantas. Lebih dari 70 persen penduduk kini tinggal di wilayah yang bebas dari penularan malaria. Makalah ini menyoroti pencapaian luar biasa Indonesia, membahas kontributor-kontributor kunci untuk sukses, dan memaparkan agenda ambisius untuk pemberantasan total malaria di Indonesia pada tahun 2030.

Published: 04/2018

T H E L A N C E T

Untuk mengakses buletin versi daring, yang memuat tautan-tautan ke teks yang dipaparkan di atas, silakan gunakan kode QR yang tersedia atau kunjungi: https://www.unicef.org/indonesia/resources.html

BUKTI ATAS APA YANG ANAK MUDA PIKIRKAN*U-Report adalah alat pengiriman pesan sosial gratis yang memfasilitasi anak muda untuk menyuarakan isu-isu pembangunan, mendukung hak-hak anak, dan memperbaiki kondisi masyarakat. UNICEF secara rutin melakukan jejak pendapat anak muda mengenai beragam topik yang menjadi perhatian mereka. Semua pemungutan suara terbaru dapat diakses melalui https://indonesia.ureport.in/. Beberapa hal yang mencolok dari pemungutan suara yang dilakukan pada tahun 2018 adalah sebagai berikut:

95% U-REPORTER BERPIKIR BAHWA MEREKA BERISIKO TERHADAP

EKSPLOITASI DAN PELECEHAN SEKSUAL

1 DARI 3 U-REPORTER BERKATA BAHWA MENSTRUASI TIDAK PERNAH DIBAHAS OLEH ORANG DI SEKITAR MEREKA

4 IN 5 U-REPORTER MENJAWAB BAHWA MEREKA MERASA SEPERTI WARGA GLOBAL YANG MEMBUAT DUNIA MENJADI TEMPAT YANG LEBIH BAIK

Untuk informasi lebih lanjut, hubungi: [email protected]