bakpao

11

Click here to load reader

Upload: mochamad-try-yulyanto

Post on 24-Jun-2015

232 views

Category:

Documents


9 download

TRANSCRIPT

Page 1: Bakpao

Bakpao

Bakpao beserta tempat kukusan

Bakpao (Hanzi: 肉包, hanyu pinyin: roubao) merupakan makanan tradisional Tionghoa. Dikenal sebagai bakpao di Indonesia karena diserap dari bahasa Hokkian yang dituturkan mayoritas orang Tionghoa di Indonesia.

Bakpao sendiri berarti harfiah adalah baozi yang berisi daging. Baozi sendiri dapat diisi dengan bahan lainnya seperti daging ayam, sayur-sayuran, serikaya manis, selai kacang kedelai, kacang azuki, kacang hijau,dan sebagainya, sesuai selera. Bakpao yang berisi daging ayam dinamakan kehpao.

Kulit bakpao dibuat dari adonan tepung terigu yang setelah diberikan isian, lalu dikukus sampai mengembang dan matang. Pao itu berati "bungkusan", Bakpao berarti "Bungkusan-bak" , bak itu artinya daging.

Untuk membedakan bakpao tanpa daging (vegetarian) dari bakpao berdaging biasanya di atas bakpao diberi titikan warna.

Page 2: Bakpao

Resep Bahan Isi Bakpao :

1/4 bawang bombay, cincang halus 100 gram daging giling 1 butir pekak 1 3/4 sendok teh kecap manis 1/4 sendok teh garam 1/4 sendok teh merica bubuk 1/8 gula pasir 1 batang daun bawang, iris halus 1 buah tangkue, potong kotak kecil 25 ml air 1 sendok makan minyak untuk menumis

Resep Bahan Kulit Bakpao :

200 gram tepung terigu protein rendah 1 1/2 sendok teh ragi instan 1/2 sendok teh baking powder 30 gram gula tepung 15 gram susu bubuk 1 putih telur 75 ml air es 25 gram mentega putih 1/4 sendok teh garam

Cara Membuat Bakpao :

1. Isi, tumis bawang bombay sampai harum. Tambahkan daging giling. Aduk sampai berubah warna. Masukkan pekak, kecap manis, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata.

2. Tuang air. Masak sampai meresap. Tambahkan daun bawang dan tangkue. Asuk rata. Sisihkan.

3. Kulit, campur tepung terigu, ragi instan, baking powder, gula tepung, dan susu bubuk. Aduk rata.

4. Tambahan putih telur dan air es sedikit-sedikit sambil diuleni sampai kalis. Masukkan mentega putih dan garam. Uleni sampai elastis. Diamkan 30 menit.

5. Kempiskan adonan. Timbang masing-masing 25 gram adonan. Diamkan 10 menit. Pipihkan. Beri isi. Bentuk bulat. Letakkan di kertas roti. Diamkan 20 menit.

6. Tetes tengah bakpao dengan pewarna merah tua menggunakan tusuk gigi.7. Kukus 7 menit dengan api sedang.

Page 3: Bakpao

Bahan Bakpao :- 1 kg tepung terigu- 1 sdm garam- 150 gr gula- 2 bungkus Hefe- 2 sdm (+ 120 gr) mentega- 1 bk vanilli- 500 cc santan encer/susu/air, dihangatkan.

Cara Membuat Bakpao :- Uleni terigu, hefe, mentega, gula dan santan/susu/air hangat sampai rata, kemudian terakhir masukkan garam dan vanilli.- Uleni lagi sampai rata dan kalis- Bagi adonan menjadi + 35 bagian, bulatkan masing-masing bagian, susun rapi dalam loyang datar dan masukkan ke dalam oven (rak paling bawah) dengan suhu 50 o C selama + 15 menit- Keluarkan adonan dari oven, pipihkan masing-masing bagian dan isi dengan daging/kacang ijo, bulatkan lagi tapi jangan terlalu ditekan-tekan- Susun lagi dalam loyang datar, masukkan ke oven dengan suhu yang sama selama + 20 menit supaya lebih mengembang- Keluarkan dari oven dan kukus selama + 15 menit.

Isi Bakpao Daging Bahan dan Bumbu :- 200 gr daging ayam cincang- 1/2 sdt garam- 1 sdm kecap asin- 1 sdm aci / tepung tapioka- 25 gr daun bawang dipotong kecil-kecil- 2 sdm minyak goreng- 1/2 sdt merica- 1 sdm munjung gula- 1 sdm kecap manis- 1 sdt Oyster Sauce/saus tiramCara Membuat Isi Bakpao Daging :- Panaskan minyak goreng, kemudian masukkan daging ayam cincang, aduk-aduk sampai berubah warna- Masukkan semua bumbu-bumbu termasuk daun bawang, lanjutkan memasak sampai matang- Terakhir taburkan tepung maizena dan aduk rata untuk mengentalkan adonan.

Isi Bakpao Kacang Ijo :- 250 gr kacang ijo tanpa kulit- 200 gr gula pasir- 1/2 sdt garam- 1 bk vanilli- 4 lembar daun jeruk- 1 sdm tepung ketan- 150 ml santan

Page 4: Bakpao

Cara Membuat Isi Bakpao Kacang Ijo :- Rendam kacang ijo selama semalam, kemudian rebus sampai empuk dan air mengering, lalu blender dan sisihkan- Rebus santan, daun jeruk, gula pasir, garam, vanilli sampai semua larut dan bau harum daun jeruk tercium- Campur dan rebus lagi kacang ijo dan adonan santan sampai mmengering- Dinginkan adonan supaya bisa dipulung.

RESEP KUE BAKPAO SPESIAL

Bahan biang:

1. 250 gram tepung terigu protein rendah

2. 1 sdt ragi instant

3. 50 gram tang mien

4. 1 sdm gula pasir

5. 150 ml air

Bahan adonan:

1. 25 gr bakpao powder

2. 25 gr mentega putih

3. 100 gr gula halus

4. 250 gr tepung terigu

5. 25 gr minyak goreng

Cara Membuat Resep Kue Bakpao Spesial:

1. Buat biangnya terlebih dulu. Campur semua bahan adonan biang. Aduk sampai rata.

Diamkan selama 1 jam sampai berbuai

2. Masukkan ke dalam biang: gula halus dan bakpao powder. Aduk rata. Lalu masukkan

tepung terigu. Aduk hingga kalis. Terakhir masukkan mentega putih dan minyak

goreng. Uleni lagi.Setelah kalis tutup dengan lap basah atau plastic selama 10 menit

sebelum di bentuk

Page 5: Bakpao

3. Bentuk adonan memanjangseperti lontong. Potong dan timbangsesuai berat yang

diinginkan (biasanya sekitar 30 gr). Bulatkan adonan lalu istirahatkan lagi selama 15

menit sambil kembali ditutup lap basah

4. AMbil sepotong adonan, pipihkan dengan tangan hingga bentuknya bundar. Dengan

rolling pin gilas bagian tepinya saja mulai dari luar ke tengah. Usahakan bentuk tetap

bundar namun bagian tengah tetap tebal agar adonan tidak pecah saat bakpao diberi

isi. Masukkan bahan isi ke dalamnya. Rapatkan adonan dan kembali bulatkan

5. Taruh bakpao diatas selembar kertas roti. Diamkan 1 jam hingga mengembang

maksimal. Cirinya kalau ditekan dengan jari maka adonan akan kembali perlahan

6. Didihkan air dalam dandang. Kukus bakpao selama 15 menit.

Isi bakpao (tergantung selera):

Kacang hijau:

Bahan:

1. 85 gr kacang hijau, rendam 1 jam

2. 350 ml air

3. 125 gr gula pasir

4. ¼ sdt garam

5. 1/8 sdt tawas hijau (kalau tidak ada bisa ganti merang baker yang dihaluskan dan

diayak)

6. 750 ml minyak goreng (sebaiknya minyak kacang)

Cara Membuat Resep isi kacang Hijau:Kacang hijau yang sudah direndam ditiriskan airnya. Lalu kacang direbus dengan 350 ml air sampai empuk menjadi bubur. Masukkan gula dan garam. Masak terus sambil diaduk sampai mongering. Masukkan tawas. Aduk hingga adonan berubah warna menjadi gelap cenderung hitam. Tambahkan minyak sedikit demi sedikit. Masak hingga adonan legit dan rata. Isikan ke dalam bakpao sebelum dikukus.

Isi Ayam:

Bahan:

1. 3 sdm minyak goreng

2. 1 sdt bawang putih, haluskan

3. 250 gr daging ayam giling

4. 1 sdm daun bawang, potong halus

5. 1 sdt bumbu ngohiong

Page 6: Bakpao

6. 1 sdm kecap asin encer

7. 1 sdt saus tiram

8. 1 sdm gula pasir

9. 1 sdt minyak wijen

Cara Membuat Resep Isi Ayam: Panaskan minyak dalam wajan diatas api sedang. Tumis bawang putih sebentar. Masukkan ayam cincang, Aduk setengah matang. Masukkan semua bahan lain sampai ayam matang. Angkat. Isikan ke dalam bakpao.

Page 7: Bakpao

Kue BakPao

Bahan

400 gr terigu 125gr putih telur 250gr gula halus 40gr susu skim 15gr baking powder >30gr mentega putih

Sponge

600gr terigu 20gr ragi instant 375ml air

Isi

250gr kacang hijau kupas 250grgula pasir 100gr margarine

Caranya

1. ISI:Panaskan margarine dalam wajan lalu masukan kacang hijau dan gula pasir,aduk hingga menjadi adoanan yang dapat dipulung.

2. Aduk bahan spong selama sepuluh mnt hingga adonan tidak lengket di tangan.Biarkan 60nt

3. Campur adonan spong dengan tepung,gula,susu,dan baking powder hingga adoanan menyatu.Tambahkan putih teur dan mentega,aduk rata.Istirahatkan 10mnt.

4. Bagi adonan seberat 50gr,bulatkan dan diamkan 10mnt.5. Pipihkan adonan dan isi ,kemudian bentuk sesuai selera.Alasi dengan kertas roti dan

istirahatkan 45mnt.6. Kukus selama 10 mnt hingga matang.Tak peru api besar.

Page 8: Bakpao

RESEP BAKPAO :

Alat dan Bahan :

1. 1 kg terigu protein rendah 2. 2 butir telur 3. Termipam ( ragi instan) 4. TBM 5. Isi bakpao ( tergantung selera )6. Baskom Plastik7. Air secukupnya 8. Gula putih ( 2 sdk makan) 9. Garam secukupnya 10. Kertas roti

Cara membuat :

1. Taruh tepung terigu gula dan agaram,termipam dan air di baskom dan aduk sampai rata

2. Sisipkan di tengah bahan termipam dan air aduk kembali sampai rata kemudian diamkan ±5 menit

3. Tambahkan TBM dan telur adonkan hingga kalis (tidak menempel di tangan) 4. Setelah itu tutup dengan serbet selama 10 menit hingga adonan mengembang 5. Setelah itu buat adonan dengan bentuk bulat dan tambahkan isi (sesuai selera) \6. Tempelkan kertas roti dibawahnya 7. Kukus selama 15 menit hingg matang

Page 9: Bakpao

Diajukan untuk memenuhi Praktikum IPA Pada program studi IPA

“Pemanfaatan bioteknologi”

DISUSUN OLEH : 1. Jennisa Dwistin2. Jonatan3. Laras Puspitasari4. Levania Nabilah 5. Mochamad Try Yulayanto