bab iv deskripsi hasil penelitian dan pembahasan...

26
BAB IV DESKRIPSI HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Deskripsi Hasil Penelitian Pada bab sebelumnya telah dikemukakan bahwa penelitian kelas ini akan dilaksanakan di kelas IV SDN 5 Telaga Kabupaten Gorontalo yang menitikberatkan pada peningkatan kemampuan siswa menulis karangan sederhana melalui model picture and picture. Dari hasil observasi awal bahwa kemampuan siswa dalam menulis karangan sederhana masih rendah. Penelitian ini dilaksanakan dalam 2 siklus. Masing masing siklus dilaksanakan 1 kali pertemuan. Semua kegiatan dalam pelaksanaan penelitian ini mengacu pada rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP). Dalam penelitian ini data diperoleh dengan menggunakan instrumen penilaian yang berupa : lembar observasi kegiatan guru (peneliti) dan lembar pengamatan siswa yang digunakan untuk memantau pelaksanaan pembelajaran di kelas. Dengan penentuan KKM untuk mata pelajaran Bahasa Indonesia 70. Adapun penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus, yang diawali dengan observasi awal sebagai berikut: 4.1.1 Perencanaan Pelaksanaan Pembelajaran Perencanaan pembelajaran dan penelitian tindakan kelas ini sebelum masuk pada siklus Idiadakan observasi awal yang dilaksanakan pada hari senin 15 April 2013, dari jam (07.30 09.30). Pelaksanaan tindakan kelas Siklus I dilaksanakan pada hari selasa tanggal 16 April 2013 dari jam (10.00-11.30), untuk pelaksanaan

Upload: hakhanh

Post on 07-Apr-2019

216 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: BAB IV DESKRIPSI HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN …eprints.ung.ac.id/2483/5/2013-1-86206-151409003-bab4...Dalam hal ini guru menggunakan gambar seri yang terdiri atas empat gambar,

BAB IV

DESKRIPSI HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

4.1 Deskripsi Hasil Penelitian

Pada bab sebelumnya telah dikemukakan bahwa penelitian kelas ini akan

dilaksanakan di kelas IV SDN 5 Telaga Kabupaten Gorontalo yang

menitikberatkan pada peningkatan kemampuan siswa menulis karangan sederhana

melalui model picture and picture. Dari hasil observasi awal bahwa kemampuan

siswa dalam menulis karangan sederhana masih rendah. Penelitian ini

dilaksanakan dalam 2 siklus. Masing – masing siklus dilaksanakan 1 kali

pertemuan.

Semua kegiatan dalam pelaksanaan penelitian ini mengacu pada rencana

pelaksanaan pembelajaran (RPP). Dalam penelitian ini data diperoleh dengan

menggunakan instrumen penilaian yang berupa : lembar observasi kegiatan guru

(peneliti) dan lembar pengamatan siswa yang digunakan untuk memantau

pelaksanaan pembelajaran di kelas. Dengan penentuan KKM untuk mata pelajaran

Bahasa Indonesia 70.

Adapun penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus, yang diawali dengan

observasi awal sebagai berikut:

4.1.1 Perencanaan Pelaksanaan Pembelajaran

Perencanaan pembelajaran dan penelitian tindakan kelas ini sebelum masuk

pada siklus Idiadakan observasi awal yang dilaksanakan pada hari senin 15 April

2013, dari jam (07.30 – 09.30). Pelaksanaan tindakan kelas Siklus I dilaksanakan

pada hari selasa tanggal 16 April 2013 dari jam (10.00-11.30), untuk pelaksanaan

Page 2: BAB IV DESKRIPSI HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN …eprints.ung.ac.id/2483/5/2013-1-86206-151409003-bab4...Dalam hal ini guru menggunakan gambar seri yang terdiri atas empat gambar,

tindakan kelas siklus II dilaksanakan pada hari selasatanggal 23 April 2013, dari

jam (10.00-11.30).

4.1.2 Pelaksanaan Observasi Awal

Pelaksanaan observasi awal dilaksanakan pada tanggal 15 April 2013

sebelum pelaksanaan tindakan siklus I dan siklus II.Dari hasil observasi awal

banyak ditemukan masalah – masalah yang melatarbelakangi kekurangmampuan

siswa di dalam menulis karangan sederhana yaitu :

1. Siswa merasa kesulitan dalam hal penyusunan ide, penggunaan kata dan

struktur bahasa yang tepat, serta penggunaan ejaan yang tepat.

2. Minimnya kosakata yang dimiliki siswa yang menyebabkan siswa kesulitan

dalam mengembangkan suatu karangan.

Pada pelaksanaan observasi, peneliti sebagai observer dalam penelitian ini

yang dibantu oleh seorang guru pengamat dalam penelitian, pada pelaksanaan

observasi awal peneliti mengukur kemampuan siswa dalam menulis dengan

membuka pelajaran terlebih dahulu, selanjutnya guru mengabsen siswa dengan

tujuan selain untuk mengetahui kehadiran siswa pada saat itu, juga untuk

mengenal siswa satu persatu. Kemudian guru bertanya jawab dengan siswa yang

ada kaitannya dengan menulis yaitu menanyakan kepada siswa apa yang

dimaksud dengan karangan, dan ternyata masing – masing siswa mempunyai

pendapat sendiri tentang apa yang dimaksud dengan karangan. Setelah itu siswa

diperintahkan untuk membuat karangan tentang pengalaman pribadi dengan

alokasi yang ditentukan. Pada saat menulis karangan sederhana, guru mengawasi

siswa dengan mengelilingi dan melihat – lihat siswa yang sementara menulis

Page 3: BAB IV DESKRIPSI HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN …eprints.ung.ac.id/2483/5/2013-1-86206-151409003-bab4...Dalam hal ini guru menggunakan gambar seri yang terdiri atas empat gambar,

karangan, ada beberapa orang siswa yang tidak mau diawasi pada saat menulis

karangan dengan alasan malu dilihat jika karangan tidak bagus, ada beberapa yang

tidak memperdulikan guru pada saat mengawasinya dari samping pada saat

menulis karangan dan berdasarkan hasil pantauan itu guru menyimpulkan

sebagian besar siswa belum bisa menulis karangan sederhana terutama dalam hal

penyusunan ide, penggunaan kata dan struktur, serta penggunaan ejaan.

Dari hasil observasi awal yang dilakukan oleh peneliti diperoleh dari 30

siswa yang tidak mampu menulis karangan sederhana sebanyak 17 orang siswa

atau sekitar 57%, sehingga untuk meningkatkan kemampuan siswa menulis

karangan sederhana dapat diupayakan melalui model picture and picture.

4.1.3Pelaksanaan Pembelajaran Tindakan Siklus I

Pengambilan data pada siklus I dilaksanakan pada hari selasa 16 April

2013 yang dilakukan oleh peneliti bersama guru mitra, dimana peneliti bertindak

sebagai guru pengajar dan guru mitra bertindak sebagai pengamat pelaksanaan

kegiatan belajar mengajar. Pelaksanaan penelitian mengacu pada prosedur

penelitian yang ditetapkan sebelumnya yang meliputi tahap persiapan, tahap

pelaksanaan tindakan, tahap pemantauan dan evaluasi, tahap analisis dan refleksi.

a.Tahap Persiapan

Pada tahap ini, peneliti bersama guru mitra melakukan diskusi untuk

mempersiapkan dan merancang pelaksanaan tindakan sebagai langkah untuk

meningkatkan kemampuan siswa menulis karangan sederhana melalui model

picture and picture. Hal – hal yang dipersiapkan antara lain :

Page 4: BAB IV DESKRIPSI HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN …eprints.ung.ac.id/2483/5/2013-1-86206-151409003-bab4...Dalam hal ini guru menggunakan gambar seri yang terdiri atas empat gambar,

1. Menyusun rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) yang dijadikan

sebagai acuan pelaksanaan pembelajaran dengan standar kompetensi

mengungkapkan pikiran, perasaan, dan informasi secara tertulis dalam

bentuk karangan, pengumuman, dan pantun anak. Kompetensi dasar

menyusun karangan tentang berbagai topik sederhana dengan

memperhatikan penggunaan ejaan (huruf besar, tanda titik, tanda koma,

dll).

2. Menyiapkan materi pelajaran tentang mengarang dengan berbagai topik

sederhana dengan menggunakan buku sumber oleh Edi Warsidi dan Farika

halaman 60.

3. Menyiapkan media pembelajaran yang dapat menarik minat siswa dalam

menulisberupa gambar. Dalam hal ini guru menggunakan gambar seri

yang terdiri atas empat gambar, dimana untuk gambar pertama seorang

anak laki – laki yang bangun tidur, gambar ke dua seorang anak laki–laki

yang sedang mandi, gambar ke tiga seorang anak laki-laki memakai

pakaian dan gambar terakhir seorang anak laki – laki yang berangkat ke

sekolah.

4. Menyusun instrumen penelitian berupa lembar pengamatan aktivitas guru

dan siswa yang terdiri atas 24 aspek.

5. Menyusun lembar penilaian hasil belajar siswa, yang terdiri atas 3 aspek

yang dinilai yaitu penggunaan kata dan struktur yang tepat, ketepatan

penggunaan ejaan,dan kesesuaian karangan dengan gambar

Page 5: BAB IV DESKRIPSI HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN …eprints.ung.ac.id/2483/5/2013-1-86206-151409003-bab4...Dalam hal ini guru menggunakan gambar seri yang terdiri atas empat gambar,

6. Meyiapkan lembar kerja siswa berupa kertas berwarna dengan tujuan

dapat menarik minat siswa untuk menulis karangan.

a. Tahap Pelaksanaan Tindakan

Adapun langkah-langkah yang dilakukan peneliti dalam proses pembelajaran

pada siklus I yaitu :

1. Peneliti membuka pelajaran dengan menyampaikan kompotensi yang

ingin dicapai. Di langkah ini peneliti menyampaikan apa yang menjadi

kompotensi mata pelajaran yang bersangkutan. Dengan demikian siswa

dapat mengukur sejauh mana yang harus dikuasainya. Di samping itu juga

peneliti menyampaikan indikator – indikator ketercapaian kompetensi

dasar, sehingga sampai di mana KKM yang telah ditetapkan dapat dicapai

oleh siswa.

2. Melakukan apersepsi dengan menanyakan kepada siswa aktivitas apa saja

yang mereka lakukan sebelum berangkat ke sekolah.

3. Bertanya jawab dengan siswa untuk merangsang pengetahuan awal siswa

tentang materi yang akan diajarkan.

4. Menyajikan materi sebagai pengantar. Jadi dilangkah ini peneliti

menjelaskan apa yang dimaksud dengan karangan sederhana dan hal – hal

yang perlu diperhatikan dalam menulis sebuah karangan terutama tiga

aspek yang menjadi indikator penilaian yaitu penggunaan kata dan struktur

bahasa yang tepat, penggunaan ejaan yang tepat, dan kesesuaian karangan

dengan gambar.

Page 6: BAB IV DESKRIPSI HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN …eprints.ung.ac.id/2483/5/2013-1-86206-151409003-bab4...Dalam hal ini guru menggunakan gambar seri yang terdiri atas empat gambar,

5. Memperlihatkan atau menunjukkan setiap gambar. Dilangkah ini peneliti

mengusahakan siswa ikut terlibat aktif dalam pembelajaran dengan

mengamati setiap gambar yang ditunjukkan, sambil menanyakan kepada

siswa tentang isi setiap gambar tersebut.

6. Menunjuksatu orang siswa maju ke depan kelas untuk mengurutkan empat

gambar tersebut di papan tulis sehingga menjadi satu urutan gambar yang

logis/benar.

7. Setelah siswa mengurutkan gambar, guru menanyakan alasan/dasar

pemikiran siswa yang bersangkutan mengurutkan gambar tersebut menjadi

satu urutan seperti yang ada di papan tulis.

8. Menanyakan pendapat siswa lain tentang urutan gambar yang ada di papan

tulis, apakah sudah sesuai atau tidak.

9. Dari alasan/urutan gambar tersebut peneliti memulai menanamkan

konsep/materi sesuai dengan kompotensi yang ingin dicapai.

10. Membagikan LKS kepada setiap siswa

11. Siswa menulis karangan sederhana berdasarkan urutan gambar di papan

tulis.

12. Kesimpulan. Diakhir pembelajaran guru bersama siswa mengambil

kesimpulan sebagai penguatan materi pembelajaran.

Page 7: BAB IV DESKRIPSI HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN …eprints.ung.ac.id/2483/5/2013-1-86206-151409003-bab4...Dalam hal ini guru menggunakan gambar seri yang terdiri atas empat gambar,

b. Tahap Pemantauan dan Evaluasi

Setelah melakukan tindakan siklus I, selanjutnya peneliti melakukan

pemantauan dan evaluasi terhadap proses pembelajaran untuk melihat

keberhasilan pembelajaran menulis karangan sederhana melalui model picture

and picture.

Dari pelaksanaan siklus I diperoleh beberapa hasil pengamatan yakni : (1)

siswa sudah memperhatikan penjelasan guru dengan baik, walaupun setelah itu

masih ada juga siswa yang meminta penjelasan kembali, dikarenakan oleh siswa

yang kurang memperhatikan guru pada saat menjelaskan. (2) masih terdapat

beberapa orang siswa yang karangannya kurang sesuai dengan gambar, (3)

sebagian siswa menulis karangan masih menggunakan kata yang tak baku, (3)

siswa masih kurang paham dengan penerapan model pembelajaran picture and

picture, sehingga masih banyak siswa yang bertanya-tanya.

Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada uraian kegiatan siswa dan kegiatan

guru berikut :

1) Hasil Pemantauan Aktivitas Guru Selama Kegiatan Pembelajaran

Pengamatan aspek – aspek yang dinilai pada guru dalam proses

pembelajaran dilakukan oleh guru mitra. Kriteria penilaiannya dengan cara

ceklist. Berdasarkan hasil pengamatan aktivitas guru dalam pembelajaran

dilakukan oleh guru dengan baik berdasarkan aspek – aspek yang terdapat pada

lembar pengamatan dapat dilihat sebagai berikut.

Page 8: BAB IV DESKRIPSI HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN …eprints.ung.ac.id/2483/5/2013-1-86206-151409003-bab4...Dalam hal ini guru menggunakan gambar seri yang terdiri atas empat gambar,

Tabel 4.1.3a : Hasil pengamatan aktivitas guru

dalam proses pembelajaran siklus I

No Indikator / Aspek Yang Diamati Kualifikasi

I Pra Pembelajaran P1 P2

1 Mempersiapkan siswa untuk belajar √ √

2 Melakukan kegiatan apersepsi √ √

II Kegiatan Innti Pembelajaran

A Penguasaan Materi Pembelajaran

3 Menunjukkan penguasaan materi pembelajaran √ √

4 Mengaitkan materi dengan pengetahuan yang lain yang relevan

5 Menyampaikan materi dengan jelas, sesuai dengan hierarki belajar

den karakteristik siswa

√ √

6 Mengaitkan materi dengan realitas kehidupan √ √

B Pendekatan/Strategi Pembelajaran

7 Melaksanakan pembelajaran sesuai dengan kompetensi (tujuan)

yang akan dicapai dan karakteristik siswa

√ √

8 Melaksanakan pembelajaran secara runtut

9 Menguasai kelas √

10 Melaksanakan pembelajaran yang bersifat kontekstual √ √

11 Melaksanakan pembelajaran yang memungkinkan tumbuhnya

kebiasaan poositif

√ √

12 Melaksanakan pembelajaran sesuai dengan alokasi waktu yang

direncanakan

Page 9: BAB IV DESKRIPSI HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN …eprints.ung.ac.id/2483/5/2013-1-86206-151409003-bab4...Dalam hal ini guru menggunakan gambar seri yang terdiri atas empat gambar,

C Memanfaatkan Sumber Belajar

13 Menggunakan media secara efektif dan efisien √ √

14 Menghasilkan pesan yang menarik √ √

15 Melibatkan siswa dalam pemanfaatan media √ √

D Pembelajaran Memicu dan Memelihara Ketertiban Kelas

16 Menumbuhkan partisipasi aktif siswa dalam pembelajaran √ √

17 Menunjukkan sikap terbuka terhadap respon siswa √ √

18 Menumbuhkan keceriaan dan antusiasme siswa dalam belajar

E Penilaian Proses dan Hasil Belajar

19 Memantau kemajuan belajar selama proses √ √

20 Melakukan penilaian akhir sesuai dengan kompetensi ( tujuan) √ √

F Penggunaan Bahasa

21 Menggunakan bahasa lisan dan tulisan secar jelas,baik dan benar

22 Menyampaikan pesan dengan gaya yang sesuai √ √

III Penutup

23 Melakukan refleksi atau membuat rangkuman dengan melibatkan

siswa

√ √

24 Melaksanakan tindak lanjut dengan memberikan arahan atau

kegiatan dan tugas sebagai bahan remedi/pengayaan

√ √

Total 19 18

Presentasi 79,2% 75%

Berdasarkan data di atas, maka dapat dilihat bahwa dari 24 aspek yang

diamati oleh guru mitra terhadap peneliti dalam melakukaan pembelajaran, ada 18

aspek atau indikator yang diamati berhasil dijalankan oleh peneliti sehingga dapat

Page 10: BAB IV DESKRIPSI HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN …eprints.ung.ac.id/2483/5/2013-1-86206-151409003-bab4...Dalam hal ini guru menggunakan gambar seri yang terdiri atas empat gambar,

dipresentasikan menjadi 75% dan dengan hasil ini pelaksanaan pembelajaran oleh

peneliti masuk kategori baik meskipun masih perlu perbaikan selanjutnya.

Sedangkan 6 aspek atau indikator yang diamati belum dapat dijalankan oleh

peneliti dengan presentasi 25% dan masuk padakategori cukup.

Aspek yang belum dijalankan oleh peneliti dengan baik antara lain :(1)

mengaitkan materi dengan pengetahuan yang lain yang relevan, hal ini disebabkan

peneliti masih tergantung pada materi yang ada dibuku, (2)melaksanakan

pembelajaran dengan runtut, penyebabnya adalah peneliti kadang terbawa oleh

penjelasan yang berlebihan dan berulang sehingga penyampaian materi

selanjutnya terlewati, (3) menguasai kelas, hal ini disebabkan jumlah siswa yang

cukup banyak sehingga peneliti tidak dapat mengkoordinir siswa secara

keseluruhan. (4) melaksanakan pembelajaran sesuai dengan waktu yang

dialokasikan, penyebabnya adalah siswa belum memahami penggunaan model

picture and picture dalam pembelajaran mengarang, sehingga masih merasa

kesulitan mengarang berdasarkan gambar. (5)Menumbuhkan keceriaan dan

antusiasme siswa dalam belajar,hal ini terlihat dari proses pembelajaran siswa

kurang bertanya tentang materi yang diajarkan. (6)Menggunakan bahasa lisan dan

tulisan secara jelas baik dan benar, hal ini disebabkan peneliti masih kurang

percaya diri mengajar dan diamati oleh guru mitra sehingga peneliti sering kali

menggunakan kata – kata yang tidak baku pada saat menyampaikan materi

pelajaran ataupun berkomunikasi dengan siswa pada saat proses pembelajaran

berlangsung.

Page 11: BAB IV DESKRIPSI HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN …eprints.ung.ac.id/2483/5/2013-1-86206-151409003-bab4...Dalam hal ini guru menggunakan gambar seri yang terdiri atas empat gambar,

Berdasarkan pengamatan yang dilaksanakan oleh guru mitra dengan

memperhatikan data hasil kegiatan belajar pada siklus I sebagaimana tercantum

pada tabel 4.1.3a tersebut, menunjukkan bahwa pengelolaan pembelajaran yang

dilaksanakan guru belum memenuhi target yang diharapkan. Data perbandingan

hasil pengamatan yang diperoleh guru mitra sebanyak 18 aspek atau 75% yang

telah dilaksanakan dengan baik oleh peneliti, sedangkan yang belum dilaksanakan

dengan baik oleh peneliti ada 6 aspek atau 25%, sehingga pelaksanaan kegiatan

belajar mengajar masih perlu dilanjutkan kesiklus berikutnya.

2) Hasil Pengamatan Kemampuan Siswa Menulis Karangan Sederhana

Berdasarkan hasil pemantauan aktivitas siswa selama pembelajaran

berlangsung pada materi menulis karangan sederhana pada siklus I masih

terdapat kekurangan atau belum memenuhi standar yang diharapkan, hal ini

terlihat dari 3 aspek yang dinilai masih terdapat aspek yang menjadi kendala

dalam proses pembelajaran. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada tabel berikut :

Tabel 4.1.3b : Hasil Pengamatan Kemampuan siswa menulis karangan

sederhana melalui model picture and picture pada siklus I

Aspek yang

Diamati

Kriteria Aspek Jumlah Presentase

Penggunaan kata

dan struktur yang

tepat

Mampu 17 56.67

KurangMampu 7 23.33

Tidak Mampu 6 20

Ketepatan

penggunaan ejaan

Mampu 7 23.33

Kurang Mampu 17 56.67

Tidak Mampu 6 20

Page 12: BAB IV DESKRIPSI HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN …eprints.ung.ac.id/2483/5/2013-1-86206-151409003-bab4...Dalam hal ini guru menggunakan gambar seri yang terdiri atas empat gambar,

Kesesuaian

karangan dengan

gambar

Mampu 17 56.67

Kurang Mampu 11 36.66

Tidak Mampu 2 6.67

Rumus :

X = X 100%

Keterangan :

X = Nilai Persentase

∑x = Jumlah siswa yang mampu/kurang mampu/tidak mampu

N = Jumlah siswa keseluruhan

a. Aspek kesesuaian karangan dengan gambar terdapat 17 orang siswa atau

sekitar 56.67% yang mampu, 1I orang siswa atau sekitar 36.66% siswa

yang kurang mampu, dan 2 orang siswa atau sekitar 6.67% yang tidak

mampu.

b. Aspek penggunaan kata – yang tepat terdapat 17 orang siswa atau sekitar

56.67% yang mampu, 7 orang siswa atau sekitar 23.33% yang kurang

mampu dan 6 orang siswa atau sekitar 20% yang tidak mampu.

c. Aspek ketepatan penggunaan ejaan terdapat 7 orang siswa atau sekitar

23.33% yang mampu, 17 orang siswa atau sekitar 56.67% yang kurang

mampu dan 6 orang siswa atau sekitar 20% yang tidak mampu.

Sehingga dapat diketahui hasil kemampuan menulis karangan berdasarkan

gambar mencapai 45.55% siswa yang mampu, 38.89% siswa yang kurang mampu

dan 15.56% yang tidak mampu, hal ini disebabkan oleh kurangnya perhatian

siswa tersebut pada proses pembelajaran dan pemahaman terhadap materi

pelajaran.

Page 13: BAB IV DESKRIPSI HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN …eprints.ung.ac.id/2483/5/2013-1-86206-151409003-bab4...Dalam hal ini guru menggunakan gambar seri yang terdiri atas empat gambar,

Dari hasil uraian di atas, dapat disimpulkan bahwa kegiatan pembelajaran

untuk meningkatkan kemampuan berbicara siswa sudah meningkat dengan baik,

tetapi belum dapat dikatakan berhasil dan perlu dilanjutkan pada siklus II.

3) Hasil Evaluasi

Adapun hasil kemampuan siswa menulis karangan sederhana pada siklus I

dapat dilihat pada tabel di berikut ini.

Tabel 4.1.3c :Hasil rekapitulasi kemampuan siswa menulis karangan

sederhana melalui model picture and picture pada siklus I

Rentan

Nilai

Jumlah

Siswa

Nilai

Perolehan

Kategori

M KM TM

40-54 2 48

55-64 4 53

65-74 7 67

75-84 10 78

85-100 7 87

Jumlah 30 17 7 6

Persentase 56.67% 23.33% 20%

Dengan melihat data di atas dapat diketahui bahwa dari jumlah 30 orang

siswa kelas IV SDN 5 Telaga,2 orang siswa atau mencapai 6.67% Memperoleh

nilai 48, 4 orang siswa atau mencapai 13.33% memperoleh nilai 53, 7 orang siswa

Page 14: BAB IV DESKRIPSI HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN …eprints.ung.ac.id/2483/5/2013-1-86206-151409003-bab4...Dalam hal ini guru menggunakan gambar seri yang terdiri atas empat gambar,

atau mencapai 23.33% memperoleh nilai 67, 10 orang siswa atau mencapai

33.33% memperoleh nilai 78, 7 orang siswa atau mencapai 23.33% memperoleh

nilai 87

Berdasarkan tabel di atas dapat dilihat terdapat 17 orang atau sekitar 56.67%

yang mampu menulis karangan sederhana, 7 orang atau sekitar 23.33% siswa

yang kurang mampu menulis karangan sederhana, dan 6 orang atau sekitar 20%

siswa yang tidak mampu menulis karangan.

c. Tahap Analisis dan Refleksi

Kegiatan refleksi bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya peningkatan

kemampuan siswa sebelum dan sesudah pelaksanaan tindakan yang akan

digunakan sebagai bahan pertimbangan pelaksanaan siklus berikutnya. Aspek

kemampuan siswa yang harus dicapai berupa kemampuan siswa menulis karangan

sederhana berdasarkan gambar yang ditekankan pada hal – hal sebagai berikut :

(1) kesesuaian karangan dengan gambar, (2) penggunaan kata yang tepat, (3)

ketepatan penggunaan ejaan.

Dari hasil refleksi dapat disimpulkan bahwapembelajaran kemampuan

menulis karangan sederhana melalui model picture and picture di kelas IV SDN 5

Telaga Kabupaten Gorontalo dalam data aktivitas belajar siswa dan deskripsi data

hasil belajar yang telah diuraikan tersebut ternyata dari segi hasil aktivitas belajar

dan evaluasi belum mencapai hasil yang diharapkan. Hal ini ditunjukkan dari

beberapa aspek yang meliputi kegiatan guru dan siswa dalam pembelajaran masih

terdapat beberapa aspek yang perlu ditingkatkan. Hal ini berarti bahwa tindakan

Page 15: BAB IV DESKRIPSI HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN …eprints.ung.ac.id/2483/5/2013-1-86206-151409003-bab4...Dalam hal ini guru menggunakan gambar seri yang terdiri atas empat gambar,

kelas siklus I belum mencapai indikator kinerja sehingga perlu dilakukan siklus

berikutnya yaitu siklus ke II.

4.1.4 Pelaksanaan Pembelajaran Pada Siklus II

Pelaksanaan siklus II dilaksanakan pada hari senin 23 April 2013 yang

juga dilaksanakan bersama guru mitra, dimana peneliti bertindak sebagai pengajar

dan guru mitra bertindak sebagai pengamat proses kegiatan belajar mengajar.

Kegiatan pelaksanaan tindakan pada siklus II merupakan tindakan lanjut dari

siklus I, dalam hal ini kekurangan pada siklus I diantisipasi pada siklus II. Pada

siklus II diupayakan untuk memecahkan kendala yang ditemui baik oleh peneliti

maupun guru pengamat selama proses pembelajaran berlangsung. Pelaksanaan

mengacu pada prosedur penelitian sama seperti siklus II yang meliputi :

a. Tahap persiapan

Pada tahap ini, peneliti bersama guru mitra melakukan diskusi untuk

mempersiapkan dan merancang pelaksanaan perbaikan tindakan sebagai langkah

untuk meningkatkan kemampuan siswa menulis karangan sederhana melalui

model picure and picture pada siklus I yang belum mencapai indicator kinerja.

Adapun hal – hal yang dipersiapkan sebagai berikut :

1. Menyusun rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) yang dijadikan

sebagai acuan pelaksanaan pembelajaran.

2. Menyiapkan materi pelajaran tentang mengarang dengan berbagai topik

sederhana dengan menggunakan buku sumber oleh Edi Warsidi dan

Farika halaman 60.

Page 16: BAB IV DESKRIPSI HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN …eprints.ung.ac.id/2483/5/2013-1-86206-151409003-bab4...Dalam hal ini guru menggunakan gambar seri yang terdiri atas empat gambar,

3. Menyiapkan media pembelajaran yang akan digunakan berupa gambar

yang berbeda pada siklus I yang juga terdiri atas empat buah gambar.

4. Menyusun instrumen penelitian berupa lembar pengamatan aktivitas

guru dan siswa masing – masing untuk lembar pengamatan aktivitas

guru terdiri atas 24 aspek dengan tujuan untuk mengukur tingkat

keberhasilan pembelajaran.

5. Menyusun lembar penilaian hasil belajar siswa, yang terdiri atas 3 aspek

yang dinilai yaitupenggunaan kata dan struktur bahasayang tepat,

penggunaan ejaan yang tepat, dan kesesuaian karangan dengan gambar.

b Tahap pelaksanaan

Pelaksanaan tindakan pada siklus II sama seperti pada siklus I masih dengan

materi menulis karangan sederhana. Pada siklus II kegiatan pembelajaran yang

dilakukan sama dengan kegiatan pembelajaran pada siklus I yaitu melalui model

picture and picturedengan lebih mengoptimalkan kemampuan siswa dalam

menulis karangan sederhana dengan memperhatikan aspek – aspek yang dinilai

dalam sebuah karangan.

Adapun langkah-langkah yang dilakukan adalah sebagai berikut :

1. Peneliti menyiapkan siswa untuk mengikuti pelajaran

2. Peneliti menyampaikan kekurangan – kekurangan yang ditemukan pada

hasil karangan siswa pada siklus I seperti masih ada karangan siswa yang

Page 17: BAB IV DESKRIPSI HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN …eprints.ung.ac.id/2483/5/2013-1-86206-151409003-bab4...Dalam hal ini guru menggunakan gambar seri yang terdiri atas empat gambar,

kurang sesuai dengan gambar, penggunaan kata dan truktur bahasa yang

kurang tepat, dan penggunaan ejaan yang kurang tepat.

3. Peneliti menekankan kembali hal – hal yang perlu diperhatikan siswa dalam

menulis sebuah karangan terutama ketepatan penggunaan ejaan dan struktur

bahasa.

4. Peneliti memperlihatkan atau menunjukkan empat buahgambar yang

berbeda dengan gambar pada siklus I yang terdiri dari gambar pertama

seorang anak perempuan yang mendapat hadiah berupa piala dan sebuah

bingkisan, gambar ke dua seorang anak perempuan yang mendapat hadiah

dari ibunya, yang ke tiga seorang anak perempuan yang sedang membuka

bingkisan di dalam kamarnya, dan gambar terkahir seorang anak perempuan

yang sedang berulangtahun sambil menanyakan kepada siswa tentang isi

setiap gambar tersebut.

5. Menunjuk satu orang siswa maju ke depan kelas untuk mengurutkan empat

gambar tersebut di papan tulis sehingga menjadi satu urutan gambar yang

logis/benar.

6. Setelah siswa mengurutkan gambar, guru menanyakan alasan/dasar

pemikiran siswa yang bersangkutan mengurutkan gambar tersebut menjadi

satu urutan seperti yang ada di papan tulis.

7. Menanyakan pendapat siswa lain tentang urutan gambar yang ada di papan

tulis, apakah sudah sesuai atau tidak.

8. Peneliti membagikan lembar kerja siswa, siswa pun mulai menulis karangan

sederhana berdasarkan urutan gambar di papan tulis.

Page 18: BAB IV DESKRIPSI HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN …eprints.ung.ac.id/2483/5/2013-1-86206-151409003-bab4...Dalam hal ini guru menggunakan gambar seri yang terdiri atas empat gambar,

9. Kesimpulan. Diakhir pembelajaran guru bersama siswa mengambil

kesimpulan sebagai penguatan materi pembelajaran.

c Tahap Pemantauan dan Evaluasi

Setelah melakukan tindakan siklus II selanjutnya peneliti melakukan

pemantauan dan evaluasi terhadap proses pembelajaran. Untuk menilai

pelaksanaan pembelajaran sama seperti penilaian pada siklus I yakni

menggunakan format hasil observasi aktivitas siswa dan hasil pengamatan

aktivitas guru.

1) Hasil Pemantauan Aktivitas Guru Selama Kegiatan Pembelajaran

Pengamatan aspek – aspek yang dinilai pada guru dalam proses

pembelajaran dilakukan oleh guru mitra. Kriteria penilaiannya dengan cara

ceklist. Berdasarkan hasil pengamatan aktivitas guru dalam pembelajaran

dilakukan oleh guru dengan baik berdasarkan aspek – aspek yang terdapat pada

lembar pengamatan sebagai berikut

Tabel 4.1.4a : Hasil pengamatan aktivitas guru

dalam proses pembelajaran siklus II

No Aspek yang Diamati Kualifikasi

P1 P2

I Pra Pembelajaran

1 Mempersiapkan siswa untuk belajar √ √

2 Melakukan kegiatan apersepsi √ √

II Kegiatan Inti Pembelajaran

A Penguasaan Materi Pembelajaran

3 Menunjukkan penguasaan materi pembelajaran √ √

Page 19: BAB IV DESKRIPSI HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN …eprints.ung.ac.id/2483/5/2013-1-86206-151409003-bab4...Dalam hal ini guru menggunakan gambar seri yang terdiri atas empat gambar,

4 Mengaitkan materi dengan pengetahuan lain yang relevan √

5 Menyampaikan materi, sesuai dengan hirarki belajar dan

karakteristik siswa √ √

6 Mengaitkan materi dengan realitas kehidupan √

B Pendekatan/Strategi Pembelajaran

7 Melaksanakan pembelajaran sesuai dengan kompetensi

(tujuan) yang akan dicapai dan karakteristik siswa √ √

8 Melaksanakan pembelajaran secara runtut √

9 Menguasai kelas √ √

10 Melaksanakan pembelajaran yang bersifat kontekstual √ √

11 Melaksanakan pembelajaran yang memungkinkan

tumbuhnya kebiasaan positif √ √

12 Melaksanakan pembelajaran sesuai dengan alokasi waktu

yang direncanakan

C Pemanfaatan Sumber Belajar/Media Pembelajaran

13 Menggunakan media secara efektif dan efisien √ √

14 Menghasilkan pesan yang menarik √

15 Melibatkan siswa dalam pemanfaatan media √ √

16 Menumbuhkan partisipasi aktif siswa dalam pembelajaran √ √

17 Menunjukkan sikap terbuka terhadap respon siswa √ √

18 Menumbuhkan keceriaan dan antusisme siswa dalam belajar √ √

D Penilaian Proses dan Hasil Belajar

19 Memantau kemajuan selama proses √ √

20 Melakukan penilaian akhir sesuai dengan kompetensi

(tujuan) √ √

E Penggunaan Bahasa

Page 20: BAB IV DESKRIPSI HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN …eprints.ung.ac.id/2483/5/2013-1-86206-151409003-bab4...Dalam hal ini guru menggunakan gambar seri yang terdiri atas empat gambar,

21 Menggunakan bahasa lisan dan tulisan secara secara jelas,

baik dan benar √ √

22 Menyampaikan pesan dengan gaya yang sesuai √ √

III Penutup

23 Melakukan refleksi atau membuat rangkuman dengan

melibatkan siswa √ √

24 Melaksanakan tindak lanjut dengan memberikan arahan,

atau kegiatan tugas sebagai bahan remidi/pengayaan √ √

Jumlah 20 22

Presentase 83,3% 92%

Rumus :

X = X 100%

Keterangan :

X = Nilai Persentase

∑x = Jumlah Perolehan

N = Jumlah Aspek

Berdasarkan data di atas, maka dapat dilihat bahwa dari 24 aspek yang

diamati oleh guru terhadap peneliti (P2) dalam melakukan pembelajaran melalui

model picture and picture, ada 2 aspek yang tidak muncul dalam proses

pembelajaran yakni : aspek melaksanakan pembelajaran secara runtut dan aspek

melaksanakan pembelajaran sesuai dengan waktu yang dialokasikan, karena

masih ada beberapa orang yang pada saat waktu yang ditetapkan oleh guru telah

selesai karangannya belum selesai. Dengan demikian hasil pengamatan terhadap

peneliti ini sudah bisa mencapai hasil yang diharapkan.

Selanjutnya pelaksanaan pembelajaran yang dilakukan oleh peneliti dalam

menerapkan pembelajaran melalui model picture and picture diperoleh hasil

Page 21: BAB IV DESKRIPSI HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN …eprints.ung.ac.id/2483/5/2013-1-86206-151409003-bab4...Dalam hal ini guru menggunakan gambar seri yang terdiri atas empat gambar,

pengamatan aktivitas siswa terhadap kegiatan penelitian dalam proses

pembelajaran. Kegiatan pemantauan ini dilakukan oleh kolabolator yang waktu

pelaksanaannya bersamaan dengan pelaksanaan tindakan oleh peneliti.

Pemantauan terhadap kegiatan penelitian dalam proses pembelajaran dilakukan

dengan menggunakan format penilaian.

2) Hasil Pengamatan Kemampuan Siswa Menulis Karangan Sederhana

Berdasarkan hasil pemantauan aktivitas siswa selama pembelajaran

berlangsung pada materi menulis karangan sederhana berdasarkan gambar pada

siklus I masih terdapat kekurangan atau belum memenuhi standar yang

diharapkan, hal ini terlihat dari 3 aspek yang dinilai masih terdapat aspek yang

menjadi kendala dalam proses pembelajaran. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat

pada tabel beikut :

Tabel 4.1.4b : Hasil pengamatan kemampuan siswa menulis karangan

sederhanamelalui model picture and picture pada siklus II

Aspek yang Diamati Kriteria Aspek Jumlah Presentase

Penggunaan kata dan

struktur yang tepat

Mampu/ Sesuai 25 83.33

KurangMampu/Sesuai 3 10

Tidak Mampu/Sesuai 2 6.67

Ketepatan penggunaan

ejaan

Mampu/Tepat 24 80

Kurang Mampu/Tepat 4 13.33

Tidak Mampu/Tepat 2 6.67

Kesesuaian karangan

dengan gambar

Mampu/Tepat 25 83.33

Kurang Mampu/Tepat 4 13.33

Tidak Mampu/Tepat 1 3.33

Page 22: BAB IV DESKRIPSI HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN …eprints.ung.ac.id/2483/5/2013-1-86206-151409003-bab4...Dalam hal ini guru menggunakan gambar seri yang terdiri atas empat gambar,

Rumus :

X = X 100%

Keterangan :

X = Nilai Persentase

∑x = Jumlah siswa yang mampu/kurang mampu/tidak mampu

N = Jumlah siswa keseluruhan

a. Aspek kesesuaian karangan dengan gambar terdapat 25 orang siswa atau

mencapai83.33% yang mampu, dan 4 orang siswa atau mencapai 13.33%

yang kurang mampu dan 1 orang siswa atau mencapai3.33% yang tidak

mampu.

b. Aspek penggunaan kata yang tepat dari 30 orang siswa terdapat 25 orang

siswa atau mencapai 83.33% yang mampu, dan 3 orang siswa atau mencapai

10% yang kurang mampudan 2 orang siswa atau mencapai 6.67% yang tidak

mampu.

c. Aspek penggunaan ejaan yang tepat terdapat 24 orang siswa atau mencapai

80% yang mampu, dan 4 orang siswa atau mencapai 13.33% yang kurang

mampu dan 2 orang siswa atau sekitar 6.67% yang tidak mampu.

Sehingga dapat diketahui hasil kemampuan menulis karangan sederhana

melalui model picture and picturemencapai 83.33% atau mengalami peningkatan

sebesar 36.67%. Dengan demikian hasil pelaksanaan tindakan siklus II ini telah

mencapai indikator kinerja yang diharapkan, maka penelitian tidak perlu

dilanjutkan kesiklus berikutnya

Page 23: BAB IV DESKRIPSI HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN …eprints.ung.ac.id/2483/5/2013-1-86206-151409003-bab4...Dalam hal ini guru menggunakan gambar seri yang terdiri atas empat gambar,

Dari hasil uraian di atas, dapat disimpulkan bahwa kegiatan pembelajaran

dalam meningkatkan kemampuan siswa menulis karangan sederhana melalui

model picture and picture sebagian besar siswa sudah mampu dalam menulis

dengan baik, sudah bisa menulis karangan sesuai dengan urutan gambar, sebagian

besar sudah bisa menulis dengan menggunakan kata yang tepat, dan sebagian

besar sudah bisa menulis dengan menggunakan ejaan dan struktur bahasa yang

tepat dan sudah mampu memahami cara kerja model picture and picture.

3) Hasil Evaluasi

Adapun hasil kemampuan siswa menulis karangan sederhana pada siklus I

dapat dilihat pada tabel berikut :

Tabel 4.1.4c : Hasil rekapitulasi kemampuan siswa menulis karangan

sederhana melalui model picture and picture pada siklus II

Rentan

Nilai

Jumlah

Siswa

Nilai

Perolehan

Kategori

M KM TM

40-54 1 48

55-64 1 53

65-74 3 67

75-84 1 78

85-100 24 87

Jumlah 30 25 3 2

Page 24: BAB IV DESKRIPSI HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN …eprints.ung.ac.id/2483/5/2013-1-86206-151409003-bab4...Dalam hal ini guru menggunakan gambar seri yang terdiri atas empat gambar,

Persentase 83.33% 10% 6.67%

Dengan melihat data di atas dapat diketahui bahwa dari jumlah 30 orang

siswa kelas IV SDN 5 Telaga,1 orang siswa atau mencapai 3.33% Memperoleh

nilai 48, 1 orang siswa atau mencapai 3.33% memperoleh nilai 53, 3 orang siswa

atau mencapai 10% memperoleh nilai 67, 1 orang siswa atau mencapai 3.33%

memperoleh nilai 78, 24 orang siswa atau mencapai 80% memperoleh nilai 87.

Berdasarkan tabel di atas dapat dilihat terdapat 25 orang atau sekitar 83.33%

siswa mampu menulis karangan sederhana, 3 orang atau sekitar 10% kurang

mampu menulis karangan sederhana, dan 2 orang atau sekitar 6.67% siswa yang

tidak mampu menulis karangan sederhana.

d. Tahap analisis dan refleksi

Setelah melakukan tindakan siklus II, kemampuan siswa menulis karangan

sederhana telah mencapai indikator kinerja yang telah ditetapkan yaitu 75% dari

jumlah siswa sudah mampu menulis karangan sederhana dan bahkan telah

melampaui indikator yang ditetapkan yaitu 83.33% atau 25 orang siswa yang

sudah mampu menulis karangan sederhana, meskipun dalam proses pembelajaran

masih terdapat 5 orang atau sekitar 16.67% yang kurang menulis karangan

sederhana terutama pada aspek penggunaan ejaan yang tepat, siswa masih kurang

paham dengan penggunaan ejaan yang tepat, sehingga pelaksanaan tindakan tidak

dilanjutkan ke siklus berikutnya.

4.1 Pembahasan

Page 25: BAB IV DESKRIPSI HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN …eprints.ung.ac.id/2483/5/2013-1-86206-151409003-bab4...Dalam hal ini guru menggunakan gambar seri yang terdiri atas empat gambar,

Adapun yang menjadi indikator kinerja pada kegiatan penelitian tindakan

kelas pada kelas IV SDN 5 Telaga Kabupaten Gorontalo ini, apabila 75 % dari

jumlah siswa sudah mampu menulis karangan, maka penelitian ini dikatakan

berhasil.

Berdasarkan standar tersebut, penelitian tindakan kelas ini menunjukkan

hasil yaitu, pada observasi hasil penelitian awal diperoleh dari 30 siswa mampu

menulis hanya sebanyak 9 orang siswa atau 30 %, kemudian pada siklus I terjadi

peningkatan menjadi 17 orang siswa atau 56.67 % yang mampu menulis karangan

sederhana yang diharapkan, dan pada siklus II sudah mencapai 83.33% atau 25

orang siswa yang mampu menulis karangan sederhana yang diharapkan. Untuk

lebih jelasnya dapat dilihat pada tebel berikut

Tabel 7. Perbandingan persentase kemampuan siswa menulis karangan

sederhanamelalui model picture and picture

Hasil Tindakan

Kriteria

Total Mampu

Kurang

Mampu

Tidak

Mampu

Observasi Awal 30 13 57 100%

Siklus I 56.67 23.33 20 100%

Siklus II 83.33 10 6.67 100%

Jika dibandingkan dengan indikator kinerja yang telah ditentukan yaitu

jika kemampuan siswa menulis karangan sederhana pada siklus I di bawah 75%

dari jumlah siswa, maka akan dilanjutkan pada siklus II. Akan tetapi jika pada

siklus II kemampuan siswa menulis karangan sederhana di atas 75% dari jumlah

Page 26: BAB IV DESKRIPSI HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN …eprints.ung.ac.id/2483/5/2013-1-86206-151409003-bab4...Dalam hal ini guru menggunakan gambar seri yang terdiri atas empat gambar,

siswa, maka tidak perlu dilanjutkan ke siklus berikutnya. Jadi dengan hasil

yang telah diperoleh sampai dengan akhir tindakan siklus II menunjukan

bahwa indikator kinerja sudah dicapai. Dengan demikian, ternyata hipotesis

penelitian tindakan yang menyatakan bahwa “Jika guru menggunakan model

pembelajaran Picture and Picture maka kemampuan siswa menulis karangan

sederhana di kelas IV SDN 5 Telaga Kabupaten Gorontalo akan meningkat”,dapat

diterima.