bab iii (3.3 job aplikasi) nizar

16
3.3 Job Aplikasi (Membuat Menara Air) 3.3.1 Syarat : 1. Telah melakukan praktek las Listrik 2. Telah mempelajari teori keselamatan dan kesehatan kerja. 3. Mengikuti arahan yang dijelaskan oleh pengajar praktek. 3.3.2 Tujuan : 1. Mahasiswa dapat merancang bangunan konstruksi baja. 2. Mahasiswa dapat menghitung kebutuhan material yang diperlukan 3. Mahasiswa dapat mengaplikasikan teknik penyambungan baja dengan menggunakan las maupun baut. 3.3.3 Alat dan Bahan : Alat : No . Alat Gambar 1 Mesin las listrik dan las gas serta kelengkapannya . 2. Palu Terak 3 Sikat Kawat

Upload: nizar-ghifari-fajrian

Post on 17-Sep-2015

237 views

Category:

Documents


1 download

DESCRIPTION

Job Aplikasi Konstruksi Baja

TRANSCRIPT

3.3 Job Aplikasi (Membuat Menara Air) 3.3.1 Syarat :1. Telah melakukan praktek las Listrik2. Telah mempelajari teori keselamatan dan kesehatan kerja.3. Mengikuti arahan yang dijelaskan oleh pengajar praktek.

3.3.2 Tujuan :1. Mahasiswa dapat merancang bangunan konstruksi baja.2. Mahasiswa dapat menghitung kebutuhan material yang diperlukan3. Mahasiswa dapat mengaplikasikan teknik penyambungan baja dengan menggunakan las maupun baut.

3.3.3 Alat dan Bahan :

Alat :No.AlatGambar

1

Mesin las listrik dan las gas serta kelengkapannya.

2.

Palu Terak

3

Sikat Kawat

4

Tiang Jepit

5

Klem

6

Mesin gerinda

7

Palu + Penitik

8

Mesin Bor

9

Mesin Pemotong Pelat Baja

10

Mesin Pemotong Baja

11

Pengunci Baut

12Klem Siku

Bahan :NoBahanGambar

1

Plat tebal 3mm.

2Profil siku L 40.40.4

3

Profil siku L 30.30.3

4

Elektroda E6013 diameter 2,6mm dan diameter 3,2 mm.

5

Baut 8 dan 10

6

Cat dan Thinner

3.3.4 Flow Chart

3.3.5 Langkah kerja1. Pelajari gambar kerja yang telah direncanakan terlebih dahulu (lampiran).2. Persiapkan peralatan dan bahan yang diperlukan.3. Pakai pakaian keselamatan dan kesehatan kerja.4. Hitung kebutuhan bahan yang diperlukan (Tabel 1 dan Tabel 2) Tabel 1 Jumlah Kebutuhan Batang L.40.40.4No.Nama BatangPanjang (mm)Jumlah BatangPanjang total (mm)

1Tiang Menara200048000

2HL1100022000

3HL288721774

4HL398021960

5HB172021440

6HB281221624

7HB390521810

8Penahan79221584

Jumlah20192

1 Batang L40.40.4 = 6mJumlah batang yang diperlukan = = 3,36 4 Batang L40.40.4

Tabel 2 Jumlah Kebutuhan Batang L.30.30.3

No. Nama BatangPanjang (mm)Jumlah BatangPanjang total (mm)

1DL1122722454

2DL2129122582

3DB1112222244

4DB2119522390

5Pagar Menara H100044000

6Pagar Menara V30082400

Jumlah16070

1 Batang L30.30.30 = 6mJumlah batang yang diperlukan = = 2,67 3 Batang L30.30.3

5. Setelah kebutuhan bahan telah dihitung, lakukan pemotongan setiap bahan yang diperlukan sesuai dengan daftar pemotongan bahan yang telah dibuat (lampiran) 6. Pemotongan baja dilakukan dengan menggunakan gergaji mesin pemotong baja. (gambar 1)7. Buatlah cetakan untuk pelat simpul, dengan menggunting gambar pola pelat yang telah di print lalu tempel pada plat yang akan di potong.8. Lalu Potong pelat yang telah ditempel pola cetakan dengan menggunakan mesin pemotong. (gambar 2) (gambar 1) (gambar 2) 9. Lakukan perakitan kepala menara air dengan teliti sesuai dengan gambar kerja.10. Rakit bagian bawah kepala menara, klem setiap sudut nya dengan klem siku.11. Kemudian lakukan pengelasan pada tiap titik simpul.12. Pasang batang-batang vertical dan horizontal kemudian las pada setiap titik simpulnya. (gambar 3)13. Bersihkan sambungan las dengan menggunakan gerinda. (gambar 3)

14. Selanjutnya lakukan perakitan badan menara air sesuai dengan gambar kerja.Set tiang 1 dan tiang 2 dengan cara mengklem kedua tiang tersebut ke batang horizontal yang ada di bagian paling atas dan di bagian paling bawah. (gambar 4)15. Cek ketinggian tiang 1 dan tiang 2 dengan cara mengukur panjang diagonal dari ujung atas tiang 1 ke ujung bawah tiang 2 begitu pula sebaliknya. (gambar 5)

(gambar 4) (gambar 5)

16. Lakukan pengelasan pada titik-titik simpul.17. Pasangkan dan klem batang-batang horizontal dan diagonal yang lainnya sesuai dengan gambar kerja. (gambar 6) (gambar 6)18. Lakukan pengelasan pada ujung-ujung batang yang saling berhubungan. (gambar 7)19. Lakukan perakitan sisi tower yang lain dengan cara mengklem batang-batang yang baru dengan batang-batang yang telah terakit kemudian mengelasnya. Tetapi untuk pemasangan batang diagonal, batang diagonal yang harus bersilangan dengan batang yang telah terakit. (gambar 8) (gambar 7) (gambar 8)

20. Setelah dua sisi tower telah selesai dibuat, kemudian pasang pada kedua ujung sisi tower tersebut batang horizontal dengan cara di klem.21. Atur jarak antar kedua sisi tower sesuai dengan ukuran yang direncanakan. (gambar 9)

(gambar 9)22. Klem batang horizontal dan diagonal pada kedua sisi tower lalu pasang pelat simpulnya sampai benar-benar tepat. Setelah itu, tandai pada lubang pelat simpul yang menempel pada batang horizontal dan diagonal tersebut.23. Ukur jarak penempatan baut kemudian tandai elemen baja yang akan dilubangi24. Buatlah lubang baut pada pelat simpul, batang horizontal beserta batang diagonalnya dengan menggunakan bor mesin25. Sambungkan batang diagonal maupun horizontal terhadap tiang menara dengan baut.26. Kencangkan semua sambungan dengan mengunci tiap baut27. Lubangi batang tersebut dengan menggunakan bor mesin. (gambar 10)28. Pasang baut terhadap pelat simpul dengan batang yang akan dihubungkan. (gambar 11) (gambar 10) (gambar 11)

29. Las penuh seluruh simpul kecuali pada bagian sambungan baut (gambar 12)30. Haluskan batang dengan menggunakan gerinda.31. Lapisi permukaan kepala tower dengan cat agar tidak mudah korosi. (gambar 13)

(gambar 12) (gambar 13) 32. Pasangkan kepala tower dengan badan tower yang sudah jadi dengan sambungan baut. (gambar 14)33. Pasangkan pelat landas pada keempat kaki tower.

(gambar 14) 34. Lapisi seluruh permukaan badan tower dengan cat agar tidak mudah korosi.35. Setelah seluruh permukaan tower telah dicat, maka tower air telah siap digunakan.

3.3.6 Gambar Kerja