arcview | membuat garis kontur dengan data dem

3
[http://Ahmad-Budairi.blogspot.com] Loving Environment With Character Tutorial Arcview Bag 1: Membuat Garis Kontur Dari Data DEM Oleh : Ahmad Budairi Al-Biruni Al-Asrori Al-Andonesyi Membuat garis kontur dengan cara men-digit satu persatu garis akan memakan waktu yang cukup lama, biasanya sampai membuat pergelangan tangan kita sakit, itupun belum tentu akurat atau sesuai 100% dengan peta yang kita digit. Dibawah ini saya berupaya menyajikan cara alternative membuat garis kontur dengan menggunakan data DEM sebagai dasar pembuatan kontur, cara ini dapat menyingkat waktu kita dan juga mampu menghemat tangan kita. Hehe Sekarang simak dan ikutilah semua langkah yang tersaji dibawah ini! 1. Bukalah projek yang Anda kerjakan, kalau belum punya projek buatlah yang baru. 2. Seperti biasa kalau projeknya baru, harus di ikat dulu keempat sudutnya dengan menggunakan align tool agar koordinatnya tepat atau sesuai dengan aslinya. 3. Langkah selanjutnya membuat tema baru dengan cara klik menu View New Theme, buatlah feature typenya menjadi point (biasanya sudah menjadi default feature type) lalu simpan di folder kerja dengan nama yang anda kehendaki. 4. Mulailah mendigit titik-titik ketinggian yang berada di peta (lihat pada legenda untuk mencari tahu symbol yang digunakan untuk titik ketinggian, bisa juga menggunakan titik triangulasi faset), digitlah sampai selesai. 5. Bukalah theme table atau klik ikon , lalu isilah data ketinggian pada ID atau Anda bisa membuat Field baru dengan nama ketinggian lalu isikan data ketinggian Anda. Misalnya datanya seperti gambar di bawah ini,

Upload: budairi-al-andonesyi

Post on 30-Jun-2015

2.534 views

Category:

Education


15 download

DESCRIPTION

Tutorial Arcview

TRANSCRIPT

Page 1: ArcView | Membuat garis kontur dengan data dem

[http://Ahmad-Budairi.blogspot.com]

Loving Environment With Character

Tutorial Arcview Bag 1: Membuat Garis Kontur Dari Data DEM Oleh : Ahmad Budairi Al-Biruni Al-Asrori Al-Andonesyi

Membuat garis kontur dengan cara men-digit satu persatu garis akan memakan

waktu yang cukup lama, biasanya sampai membuat pergelangan tangan kita sakit, itupun

belum tentu akurat atau sesuai 100% dengan peta yang kita digit.

Dibawah ini saya berupaya menyajikan cara alternative membuat garis kontur

dengan menggunakan data DEM sebagai dasar pembuatan kontur, cara ini dapat

menyingkat waktu kita dan juga mampu menghemat tangan kita. Hehe

Sekarang simak dan ikutilah semua langkah yang tersaji dibawah ini…!

1. Bukalah projek yang Anda kerjakan, kalau belum punya projek buatlah yang

baru.

2. Seperti biasa kalau projeknya baru, harus di ikat dulu keempat sudutnya

dengan menggunakan align tool agar koordinatnya tepat atau sesuai

dengan aslinya.

3. Langkah selanjutnya membuat tema baru dengan cara klik menu View – New

Theme, buatlah feature typenya menjadi point (biasanya sudah menjadi

default feature type) lalu simpan di folder kerja dengan nama yang anda

kehendaki.

4. Mulailah mendigit titik-titik ketinggian yang berada di peta (lihat pada

legenda untuk mencari tahu symbol yang digunakan untuk titik ketinggian,

bisa juga menggunakan titik triangulasi faset), digitlah sampai selesai.

5. Bukalah theme table atau klik ikon , lalu isilah data ketinggian pada ID

atau Anda bisa membuat Field baru dengan nama ketinggian lalu isikan data

ketinggian Anda. Misalnya datanya seperti gambar di bawah ini,

Page 2: ArcView | Membuat garis kontur dengan data dem

[http://Ahmad-Budairi.blogspot.com]

Loving Environment With Character

6. Pilihlah semua table tersebut sehingga warnanya menjadi kuning seperti

gambar di atas.

7. Klik menu Surface – Create Contours.. – lalu akan tampil seperti gambar di

bawah ini,

Klik OK. Selanjutnya akan tampak seperti gambar berikut,

Kalau anda membuat Field baru di tabel (pada langkah ke 5), maka pada

pilihan Z Value Field gantilah dengan field yang anda buat. Lalu klik OK,

Senjutnya akan tampak seperti gambar dibawah:

Page 3: ArcView | Membuat garis kontur dengan data dem

[http://Ahmad-Budairi.blogspot.com]

Loving Environment With Character

Isikan kontur interval anda pada kolom Contour Interval, ingat rumus kontur

interval adalah 𝐾𝑜𝑛𝑡𝑢𝑟 𝐼𝑛𝑡𝑒𝑟𝑣𝑎𝑙 =𝑆𝑘𝑎𝑙𝑎

2000. Kalau berupa angka decimal gunakan

titik (.) sebagai ganti koma (,). Lalu klik OK.

8. Sekarang tampaklah kontur anda, lalu editlah dengan menggunakan Edit Tool

(ET).

Gambar : Garis Kontur Yang telah Dibuat